bab i

5
BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Teori peluang merupakan salah satu dasar Statistika Matematika yang menunjukan besarnya kesempatan (kemungkinan) suatu peristiwa akan terjadi. Teori peluang menyangkut cara menentukan hubungan antara sejumlah kejadian khusus dengan jumlah kejadian sembarang. Teori ini tidak menyatakan secara pasti kejadian yang akan terjadi, namun melalui teori peluang, dapat dilihat fakta- fakta yang menunjukan derajat kepastian atau derajat keyakinan bahwa sesuatu akan terjadi. Dalam perkembangannya, teori peluang telah dimanfaatkan dalam berbagai aspek kehidupan, baik dalam menyelesaikan permasalahan sosial, teknik, biologi, industri, transportasi, manajemen, akuntansi, pendidikan, dan lain-lain. Teori peluang pertama kali muncul dari pertanyaan seorang bangsawan bernama Chevalier de Mere yang adalah seorang pejudi kepada Pascal atas keingintahuannya terhadap pola pembagian uang taruhan dalam suatu perjudian jika permainan terpaksa dihentikan sebelum selesai. Ketertarikan 1

Upload: alfrida-ade-bunapa

Post on 29-Jan-2016

216 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

Pengaruh Pemberian Ragi Terhadap Kualitas Roti Tawar

TRANSCRIPT

Page 1: BAB I

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Teori peluang merupakan salah satu dasar Statistika Matematika yang

menunjukan besarnya kesempatan (kemungkinan) suatu peristiwa akan

terjadi. Teori peluang menyangkut cara menentukan hubungan antara

sejumlah kejadian khusus dengan jumlah kejadian sembarang. Teori ini tidak

menyatakan secara pasti kejadian yang akan terjadi, namun melalui teori

peluang, dapat dilihat fakta-fakta yang menunjukan derajat kepastian atau

derajat keyakinan bahwa sesuatu akan terjadi. Dalam perkembangannya, teori

peluang telah dimanfaatkan dalam berbagai aspek kehidupan, baik dalam

menyelesaikan permasalahan sosial, teknik, biologi, industri, transportasi,

manajemen, akuntansi, pendidikan, dan lain-lain.

Teori peluang pertama kali muncul dari pertanyaan seorang

bangsawan bernama Chevalier de Mere yang adalah seorang pejudi kepada

Pascal atas keingintahuannya terhadap pola pembagian uang taruhan dalam

suatu perjudian jika permainan terpaksa dihentikan sebelum selesai.

Ketertarikan Pascal terhadap pertanyaan Chevalier de Mere membuatnya

mengadakan kerja sama dengan Fermat. Melalui surat-menyurat, Pascal dan

Fermat mendiskusikan permasalahan tersebut. Diskusi mereka berujung pada

kesimpulan yang melahirkan dasar-dasar teori peluang yang kemudian

digunakan untuk menjelaskan masalah-masalah perjudian zaman dahulu.

Meskipun matematika ikut mengharamkan perjudian, dalam

prakteknya, teori peluang masih digunakan dalam perjudian zaman modern,

salah satunya adalah Poker. Poker merupakan salah satu bentuk perjudian

terpopuler yang diperkenalkan di Amerika oleh para pedagang Perancis pada

tahun 1700 dan mulai berkembang pesat sejak abad ke-20. Permainan poker

dimainkan dengan menggunakan satu dek yang berisi 52 kartu. Dalam

permainannya, pemain dengan kombinasi lima kartu terbaiklah yang akan

1

Page 2: BAB I

menang. Pada dasarnya, permainan Poker adalah permainan keberuntungan,

namun secara tidak langsung, permainan poker menuntut para pemainnya

mengaplikasikan teori peluang dalam permainan sebagai bentuk strategi

untuk meraih kemenangan.

1.2. Rumusan Masalah

1.2.1.Bagaimanakah teori peluang dapat diaplikasikan dalam permainan

poker?

1.2.2.Bagaimanakah cara memanfaatkan teori peluang sebagai salah satu

bentuk strategi dalam permainan poker?

1.2.3.Berapa persen tingkat keberhasilan yang diberikan oleh penggunaan teori

peluang dalam permainan poker?

1.3. Tujuan dan Manfaat

1.3.1.Tujuan diadakannya penelitian mengenai penerapan teori peluang dalam

permainan poker adalah untuk melihat seberapa jauh teori peluang dapat

membantu seorang pemain untuk meraih kemenangan

1.3.2.Manfaat :

1. Memberikan informasi dan menambah pengetahuan bagi para

pembaca.

2. Memperkenalkan penerapan teori peluang dengan menggunakan

bentuk permainan kartu sederhana.

3. Membantu para pelajar yang kesulitan dalam memahami teori

peluang dengan melakukan praktek uji coba.

4. Menjadi referensi bagi para pembaca, khususnya para pelajar yang

ingin menggunakan teori peluang sebagai bahan dasar penulisan

karya ilmiah.

1.4. Batasan Masalah

Penulis hanya membahas mengenai penerapan teori peluang serta persentase

keberhasilan yang mungkin diraih seseorang dalam permainan poker.

2

Page 3: BAB I

1.5. Hipotesis

Hipotesis yang ingin dikemukakan oleh penulis adalah penggunaan atau

pemanfaatan pemahaman mengenai teori peluang dapat memengaruhi besarnya

tingkat keberhasilan dalam permainan poker. Semakin mahir seorang pemain

memanfaatkan teori peluang, tingkat keberhasilan yang diraihnya akan

semakin tinggi.

1.6. Sistematika Penyajian

BAB I. Pendahuluan

1.1. Latar Belakang

1.2. Rumusan Masalah

1.3. Tujuan dan Manfaat

1.4. Batasan Masalah

1.5. Hipotesis

1.6. Sistematika Penulisam

BAB II. Landasan Teori

2.1. Pengertian Teori Peluang

2.2. Pengertian Permainan Poker

2.3. Penerapan Teori Peluang dalam Permainan Poker

2.4. Persentase Keberhasilan yang Diberikan oleh Pemanfaatan Teori Peluang

dalam Permainan Poker

BAB III. Penelitian

3.1. Metode dan Teknik Penelitian

3.2. Langkah Kerja

3.3. Pelaksana dan Waktu Pelaksanaan

3.4. Hasil Penelitian

BAB IV. Pembahasan dan Analisis

4.1. Penyajian Data

3

Page 4: BAB I

4.2. Analisis Data

4.3. Kesimpulan Pembahasan

BAB V. Penutup

5.1. Kesimpulan

5.2. Saran

4