review filsafat ilmu -...

6
1 http://madib.blog.unair.ac.id/philosophy-of-science/paradigm-the-power-of-knowledge/ Review Filsafat Ilmu Oleh : Ayu Novia H. 071211131104 Vika Jessy S. 071211131099 Ariani 071211131092 Herfina Tedjo W. 071211132025 Distianto Agung D. N. P. 071211133031 Brian Ardani 071111081 Departemen Administrasi Prodi Ilmu Administrasi Negara Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Airlangga

Upload: dinhnhan

Post on 06-Feb-2018

216 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Review Filsafat Ilmu - madib.blog.unair.ac.idmadib.blog.unair.ac.id/files/2013/05/the-power-of-tree-knowledge.pdf · tentang topik yang telah tertulis di ... dan tidak bersungguh-sungguh

1

http://madib.blog.unair.ac.id/philosophy-of-science/paradigm-the-power-of-knowledge/

Review Filsafat Ilmu

Oleh :

Ayu Novia H. 071211131104

Vika Jessy S. 071211131099

Ariani 071211131092

Herfina Tedjo W. 071211132025

Distianto Agung D. N. P. 071211133031

Brian Ardani 071111081

Departemen Administrasi

Prodi Ilmu Administrasi Negara

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

Universitas Airlangga

Page 2: Review Filsafat Ilmu - madib.blog.unair.ac.idmadib.blog.unair.ac.id/files/2013/05/the-power-of-tree-knowledge.pdf · tentang topik yang telah tertulis di ... dan tidak bersungguh-sungguh

2

http://madib.blog.unair.ac.id/philosophy-of-science/paradigm-the-power-of-knowledge/

Pernyataan Anti Plagiat

Yang bertanda tangan di bawah ini :

1. Ayu Novia H. Ketua 071211131104 ( )

2. Vika Jessy S. Sekretaris 071211131099 ( )

3. Ariani Bendahara 1 071211131092 ( )

4. Herfina Tedjo W. Bendahara 2 071211132025 ( )

5. Distianto Agung Bendahara 3 071211133031 ( )

6. Brian Ardani Bendahara 4 071111081 ( )

Menyatakan bahwa review yang kami buat adalah hasil buah karya kami sendiri dan tidak

memuat unsur plagiarisme.

Apabila dikemudian hari terbukti bahwa pernyataan kami tidak benar, kami siap untuk

menerima sanksi sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Dengan demikian pernyataan yang kami buat dengan penuh rasa tanggung jawab dan tanpa

unsur paksaan dari siapapun.

Surabaya, 02 Mei 2013

Page 3: Review Filsafat Ilmu - madib.blog.unair.ac.idmadib.blog.unair.ac.id/files/2013/05/the-power-of-tree-knowledge.pdf · tentang topik yang telah tertulis di ... dan tidak bersungguh-sungguh

3

http://madib.blog.unair.ac.id/philosophy-of-science/paradigm-the-power-of-knowledge/

The Power of Knowledge Tree:

To Know That We Know What We Know

and To Know That We Don’t Know What

We Don’t Know

Hari Selasa telah datang lagi untuk menyambut kami, mahasiswa prodi Administrasi

Negara Universitas Airlangga, tepat tanggal 30 April 2013, kami bertemu kembali dengan

Pak Adib untuk mengikuti perkuliahan Filsafat Ilmu pasca UTS selama 2 minggu. Tiba

saatnya pula para mahasiswa prodi Administrasi Negara dipertemukan lagi dengan mata

kuliah yang mengasyikkan plus menyimpan sejuta makna yaitu Filsafat Ilmu, tak hanya

pelajarannya yang mengasyikkan tapi dosennya juga sangat mengasyikkan Seperti

biasanya pula pak Adib selaku dosen dari mata kuliah Filsafat Ilmu tiba di kelas sebelum bel

masuk berbunyi. Dengan memakai kemeja batik berwarna coklat dan berlengan panjang

beliau terlihat formal dan karismatik. Seperti biasa pak Adib mulai mempersiapkan segala

sesuatu yang diperlukan sendiri mulai dari menyiapkan laptop dan menulis judul di

whiteboard dari pertemuan kali ini. Hari ini diawali oleh pak Adib dengan pembacaan doa

terlebih dahulu lalu pengucapan syukur karena kami semua bisa hadir di perkuliahan Filsafat

Ilmu pada hari ini. Sekaligus pak Adib menyampaikan rasa rindunya kepada kami setelah

sekian lama beliau tidak bertemu dengan kami Pak Adib juga menyampaikan bahwa pada

perkuliahan hari ini, beliau menyandang status atau predikat yang berbeda. Kami bertanya-

tanya dalam hati dan berpikir apakah status baru yang disandang oleh pak Adib itu. Tak lama

kemudian, pertanyaan itupun terjawab. Ternyata pak Adib menyandang status baru sebagai

seorang mertua sekaligus besan Beliau bercerita pada kami bahwa ia telah menikahkan

anaknya secara langsung pada tanggal 12 April kemarin. Yah, cerita beliau membuat kami

sempat riuh dan pastinya turut bergembira atas status baru yang di sandang oleh pak Adib.

Setelah puas bercerita beliau memulai pelajaran, karena waktu pun terus berjalan,

mengingatkan kami untuk segera memulai perkuliahan. Di whiteboard telah tertuliskan :

- FILSAFAT ILMU

- 10.10 – 11..40

- Struktur ( Pohon ) Ilmu Pengetahuan

- Paradigma ; Aksioma ; Tesis / Teori / Hukum ; Hipotesis ; Metodologi / Logika ;

Term / Konsep / Konseptualisasi / Proposisi ; Fakta:Informasi-Data ; Fenomena ;

Realitas

- Adib, 2010 : 91-116

Hari ini giliran kelompok V B yang akan mempresentasikan hasil diskusi mereka

tentang topik yang telah tertulis di whiteboard yaitu Struktur ( Pohon ) Ilmu Pengetahuan.

Seperti biasa, sebelum presentasi dimulai, ketua dan sekretaris kelompok V B memanggil

kami satu-persatu untuk presensi. Lalu dimulailah presentasi. Kelompok V B diketuai oleh

Muji, Ogin sebagai sekretaris, lalu Varadina, Faustina Mega dan Astrit sebagai bendahara.

Pada presentasi ini sebenarnya cukup aneh sebab tanpa pembukaan yang formal dan

pengenalan anggota secara menyeluruh. Pembukaannya pun tak semeriah kelompok

Page 4: Review Filsafat Ilmu - madib.blog.unair.ac.idmadib.blog.unair.ac.id/files/2013/05/the-power-of-tree-knowledge.pdf · tentang topik yang telah tertulis di ... dan tidak bersungguh-sungguh

4

http://madib.blog.unair.ac.id/philosophy-of-science/paradigm-the-power-of-knowledge/

sebelumnya yang telah tampil. Mungkinkah ini pertanda ?? Kelompok VB menjelaskan

tentang “STRUKTUR BANGUNAN PENGETAHUAN ILMU : PARADIGMA”.

Pembukaan yang tak terlalu lama itu pun langsung masuk dalam pembahasan.

Pertama – tama Sang Presiden, Muji, yang menjelaskan mengenai pengertian ilmu dan

paradigm. Lalu pengertian paradigma ilmu dijelaskan oleh Vara. Kemudian dilanjutkan oleh

Mega yang menjelaskan tentang pembagian paradigma ilmu menurut buku Filsafat Ilmu

karangan pak Adib. Lalu cara kerja paradigma dijelaskan oleh Astrit dan bahasan terakhir

dijelaskan oleh Ogin mengenai unsur – unsur ilmu yang mengandung sembilan unsur

didalamnya seperti yang dituliskan oleh pak Adib di whiteboard sebelumnya. Yang pertama

adalah paradigma yaitu kumpulan tata nilai yang membentuk pola pikir seseorang sebagai

titik tolak pandangannya sehingga akan membentuk citra subjektif seseorang – mengenai

realita – dan akhirnya akan menentukan bagaimana seseorang menanggapi realita itu;

Aksioma yaitu basis dari sistem logika formal yang bersama-sama dengan aturan inferensi

mendefinisikan logika.; Tesis merupakan bukti kemampuan yang bersangkutan dalam

penelitian dan pengembangan ilmu pada salah satu bidang keilmuan dalam ilmu pendidikan,

Teori adalah serangkaian bagian atau variabel, definisi, dan dalil yang saling berhubungan

yang menghadirkan sebuah pandangan sistematis mengenai fenomena dengan menentukan

hubungan antar variabel, dengan menentukan hubungan antar variabel, dengan maksud

menjelaskan fenomena alamiah; Hipotesis atau hipotesa adalah jawaban sementara terhadap

masalah yang masih bersifat praduga karena masih harus dibuktikan ; Metodologi adalah

suatu jalan yang dilalui untuk mencapai tujuan; Logika adalah hasil pertimbangan akal

pikiran yang diutarakan lewat kata dan dinyatakan dalam bahasa.; Term / Konsep /

Konseptualisasi / Proposisi adalah abstrak, entitas mental yang universal yang menunjuk pada

kategori atau kelas dari suatu entitas, kejadian atau hubungan.; Fakta:Informasi-Data adalah

segala sesuatu yang tertangkap oleh indra manusia atau data keadaan nyata yang terbukti dan

telah menjadi suatu kenyataan.; Fenomena, yaitu kejadian atau peristiwa; Dan yang terakhir

adalah Realitas, yaitu suatu kenyataan .

Masuklah kami menuju sesi tanggapan dari kelompok VA. Dina,Fitria,Cindy dan

Diesmi menyampaikan tanggapan mereka satu-persatu pada hasil presentasi kelompok VB.

Setelah selesai, disambung dengan sesi pertanyaan dari audiensi. Heni dan Ryo

menyampaikan pertanyaan mereka. Kelompok VB diberi waktu sebentar untuk

mendiskusikan jawaban yang akan mereka berikan pada masing-masing penanya. Akhirnya

ke-2 pertanyaan dijawab oleh Ogin dan Vara. Dilanjutkan dengan tanggapan pertanyaan dari

Khoirul dan Okta. Sesi presentasi selesai dan masing-masing kelompok kembali ke tempat

duduknya masing-masing. Jalannya presentasi terasa cukup sepi karena partisipan seperti

enggan untuk berkomentar, mungkin karena efek jenuh, kami pun merasa belum pantas untuk

menyebut mereka tidak bagus, karena belum tentu juga kami bisa tampil lebih baik dari

mereka.

Pak Adib berdiri menuju ke depan kelas untuk menyambung materi. Pak Adib

menyatakan kekecewaannya pada presentasi hari ini karena menurut beliau presentasi hari

kurang menarik dan monoton, karena tampaknya persiapan presentasi dari kelompok VB

sendiri hanya ala kadarnya saja dan tidak bersungguh-sungguh. “4 poin dari mahasiswa

Page 5: Review Filsafat Ilmu - madib.blog.unair.ac.idmadib.blog.unair.ac.id/files/2013/05/the-power-of-tree-knowledge.pdf · tentang topik yang telah tertulis di ... dan tidak bersungguh-sungguh

5

http://madib.blog.unair.ac.id/philosophy-of-science/paradigm-the-power-of-knowledge/

Excellence with Morality yaitu terpuji, prestasi, jujur, dan kredibel !” ujar pak Adib kepada

kami. Sebagai mahasiswa Universitas Airlangga yang cerdas, sudah seharusnya kami

menanamkan sikap kejujuran dan kredibilitas tinggi pada diri kami. Bukan hanya prestasi

dalam diri kami yang menuai pujian dari banyak orang tetapi moral dan akhlak kami sebagai

mahasiswa Universitas Airlangga juga harus ditingkatkan dan dijunjung tinggi oleh kami.

Mengurangi degradasi moral yang marak di kalangan mahasiswa saat ini sudah selayaknya

menjadi tugas kami para mahasiswa Universitas Airlangga. Dan disinilah peran pembelajaran

Filsafat Ilmu sebagai mata kuliah wajib di Universitas Airlangga yaitu membangun dan

mengembangkan karakter mahasiswa. Filsafat Ilmu sebagai ‘character building’ bagi para

mahasiswa cerdas dan bukan sekedar mata kuliah biasa di Universitas Airlangga

Selanjutnya Pak Adib menjelaskan 4 tugas dari Ilmu Pengetahuan, antara lain :

1. Mendeskripsikan atau menggambarkan ( to describe ) peta konsep, teori dll.

2. Menjelaskan ( to explain ) makna yang lebih detail dan mendalam

3. Memprediksikan ( to predict )

4. Dan yang terakhir adalah rekayasa ( engineering )

Dilanjutkan dengan pemberian tugas oleh beliau pada kami yaitu seperti biasanya

membuat narasi kuliah pada hari itu tanggal 30 April dan kami disuruh menentukan sendiri

judul inspiratif untuk narasi kami serta mencantumkan web blog kami masing-masing pada

tugas narasi kali ini. Pak Adib mempunyai maksud dibalik mengapa beliau selalu

memberikan tugas pada kami dalam bentuk narasi kelompok. Beliau ingin melatih kami

menjadi seorang penulis yang handal dan bisa menginspirasi banyak orang dengan tulisan

kami Beliau bukan lagi sekedar dosen bagi kami, tetapi beliau adalah peniup dan pengobar

semangat plus motivasi kami yang tak akan pernah padam. Terimakasih Pak Adib

Page 6: Review Filsafat Ilmu - madib.blog.unair.ac.idmadib.blog.unair.ac.id/files/2013/05/the-power-of-tree-knowledge.pdf · tentang topik yang telah tertulis di ... dan tidak bersungguh-sungguh

6

http://madib.blog.unair.ac.id/philosophy-of-science/paradigm-the-power-of-knowledge/

Alamat Web Blog

1. Ayu Novia H. 071211131104 ayu-novia-fisip12.web.unair.ac.id

2. Vika Jessy S. 071211131099 vika-jessy-fisip12.web.unair.ac.id

3. Ariani 071211131092 ariani-fisip12.web.unair.ac.id

4. Herfina Tedjo W. 071211132025 herfina-tedjo-fisip12.web.unair.ac.id

5. Distianto Agung 071211133031 dnp-fisip12.web.unair.ac.id

6. Brian Ardani 071111081 brian-ardani-fisip11.web.unair.ac.id