perkembangan janin trimester pertama

6
Perkembangan Janin Trimester Pertama | Filed under: Panduan Hamil Ketahui bagaimana perkembangan janin sejak dari trimester pertama (1) saat Anda dinyatakan positif hamil setelah melalui berbagai macam pemeriksaan. Hingga proses persalinan nantinya, perkembangan janin akan melalui tiga tahap. Tidak hanya cukup dengan memperhatikan pola makan sehat bagi ibu hamil, namun Anda juga harus mengikuti perkembangan yang terjadi pada janin didalam rahim. Selain bertujuan guna mengetahui kesehatan janin sebagai seorang calon Ibu maka Anda akan mulai merasakan ikatan batin yang secara perlahan akan terbangun dengan sendirinya meskipun belum menyaksikan secara utuh sosok seorang bayi yang kelak akan terlahir ke dunia. Baiklah, untuk trimester pertama kami akan menjelaskan perkembangan janin yang terjadi mulai dari memasuki minggu ke 5 hingga akhir trimester pertama diminggu ke 13.

Upload: ola-rain-cimeng

Post on 11-Jul-2016

36 views

Category:

Documents


5 download

DESCRIPTION

Timester 1 pada ibu hamil

TRANSCRIPT

Page 1: Perkembangan Janin Trimester Pertama

Perkembangan Janin Trimester Pertama| Filed under: Panduan HamilKetahui bagaimana perkembangan janin sejak dari trimester pertama (1) saat Anda dinyatakan positif hamil setelah melalui berbagai macam pemeriksaan. Hingga proses persalinan nantinya, perkembangan janin akan melalui tiga tahap. Tidak hanya cukup dengan memperhatikan pola makan sehat bagi ibu hamil, namun Anda juga harus mengikuti perkembangan yang terjadi pada janin didalam rahim.

Selain bertujuan guna mengetahui kesehatan janin sebagai seorang calon Ibu maka Anda akan mulai merasakan ikatan batin yang secara perlahan akan terbangun dengan sendirinya meskipun belum menyaksikan secara utuh sosok seorang bayi yang kelak akan terlahir ke dunia.

Baiklah, untuk trimester pertama kami akan menjelaskan perkembangan janin yang terjadi mulai dari memasuki minggu ke 5 hingga akhir trimester pertama diminggu ke 13.

Proses awal mulai terbentuknya embrio

Page 2: Perkembangan Janin Trimester Pertama

Embrio merupakan bakal janin yang terbentuk dari zigot, sel yang terbentuk setelah sperma mampu menembus lapisan pelindung ovum (membran ovum) dan membuahi sel telur. Dari penggabungan sel sperma dan sel telur inilah yang akan membentuk DNA baru, hasil penggabungan DNA sel sperma dari Ayah dengan DNA sel telur dari Ibu yang nantinya akan membentuk kromosan baru pada zigot. Peristiwa ini disebut dengan istilah pembuahan yang terjadi di saluran telur (Tuba Fallopi).

Perkembangan embrio setelah proses penggabungan terjadiZigot tidak berdiam diri disaluran telur, ia melanjutkan perjalanan ke rahim dengan melewati tuba fallopi tersebut selama 7 hari setelah pembuahan. Zigot dapat sampai ke rahim karena kontraksi otot-otot yang ada disekitar rahim.

Selama menempuh perjalanan zigot akan membelah dan membentuk 16 sel, dan proses pembentukan 16 sel ini disebut dengan tahap Morula. Pembelahan terus terjadi hingga zigot membentuk sebuah sel bulat berongga bernama blastokista yang memiliki sel sebanyak 32-64. Sekita 6 sel blastokista akan membentuk massa sel bagian dalam (embrioblas) yang nantinya akan menjadi embrio. Untuk lebih jelasnya mengenai proses pembentukan embrio, nanti bisa Anda temukan lengkap pada → buku pandua ibu hamil dr. Riyani setelah membaca tuntas artikel ini.Sekarang kami akan langsung saja ke pokok pembahasan mengenai perkembangan janin memasuki minggu ke-5 hingga minggu ke13 agar Anda bisa mengetahui dengan lebih jelas apa yang terjadi didalam rahim pada trimester pertama.

#Perkembangan janin minggu ke 5

Seperti yang telah dibahas diatas, zigot akan berubah menjadi embrio setelah membelah menjadi blastokista. Pada minggu ini, ukurannya

Page 3: Perkembangan Janin Trimester Pertama

masih sebesar biji Apel. Lapisan yang akan membentuk cairan amnion (cairan ketuban) mulai mengumpul dan pada minggu-minggu berikutnya cairan tersebut akan melindungi embrio dari bahaya yang dapat terjadi di dalam rahim. Pada minggu ke-5, lempeng sara (neural plate) mulai terbentuk.

Lempeng saraf terbentuk dari sebuah lapisan sel yang terletak di bagian belakang embrio. Lempengan saraf tersebut kemudian menggulung dan membentuk sebuah tabung bernama tabung saraf (Neural plate). Tabung saraf merupakan cikal bakal pembentukan otak besar. Selain otak, pada minggu ini beberapa bagian tubuh seperti tulang, saraf-saraf dan sumsum tulang belakang, kuku, rambut, keringat, dan kelenjar susu (mamae) juga mulai terbentuk.

#Perkembangan janin minggu ke 6

Memasuki minggu ini, bentuk tubuh embrio semakin berkembang dan lebih mirip atau menyerupai berudu. Serta organ-organ lainnya seperti hati, ginjal, jantung, dan usus mulai terbentuk. Usus juga akan terbentuk tepat di tali pusar yang menghubungkannya dengan sang Ibu.

#Perkembangan janin minggu ke 7

Jantunga embrio telah berkembang, bahkan jantungnya sekarang telah membentuk bilik kanan dan bilik kiri dan juga sudah mulai berdetak. Bahkan detakan jantung embrio pada minggu ke-7 telah mencapai 110-150/menit. Lengannya mulai menekuk dan membentuk siku sedangkan tangannya mulai terpisah satu sama lain. Sesekali embrio akan bergerak, namun sang Ibu belum bisa merasakan gerakannya.

#Perkembangan janin minggu ke 8

Pada masa ini, embrio telah memiliki jantung dan otak yang memiliki komponen-komponen yang lebih detail dan kompleks. Bahkan jantungnya mulai berfungsi memompa darah dengan teratur.

Page 4: Perkembangan Janin Trimester Pertama

Panjangnya mencapai 2,3 cm. Wajanya mulai terbentuk, dahinya membesar, kelopak matanya masih menutup dan matanya masih terletak di tepi kepala, ujung hidungnya mulai membentuk dan telinganya telah berkembang lebih sempurna.

#Perkembangan janin minggu ke 9

Kin embrio telah berbentuk jelas seperti bayi. Hidungnya terus berkembang dengan sempurna, serta kedua tangannya meringkuk menekuk dan bertemu tepat di atas dada. Janin mulai aktif, tangannya tidak lagi berselaput dan mulai dapat bergerak walaupun belum bisa membuka dan menutup. Namun kulitnya masih terlihat tipis, belum berkembang dengan sempurna.

#Perkembangan janin minggu ke 10

Pada masa ini janin telah siap untuk berkembang selama beberapa bulan ke depan hingga proses persalinan berlangsung, karena ia telah memiliki seluruh bagian tubuh seperti lengan, tangan, kaki, paha, tulang rusuk, otoo dada dan perut serta organ-organ lainnya walaupun bentuknya belum sempurna. Plasentanya juga telah berfungsi walaupun hanya mampu memproduksi hormon.

#Perkembangan janin minggu ke 11

Pada minggu ini, ukura tubuh janin akan menjadi lebih besar, sekitar dua kali lipat daripada minggu sebelumnya. Sekarang organnya semakin kompleks, bahkan rambut dan kuku tangannya juga sudah muncul. Ia mulai bergerak menendang ke sana kemari dan menelan makanan.

#Perkembangan janin minggu ke 12

Janin mulai menunjukkan perkembangan pesat, walaupun ukuran ukuran tubuhnya masih sebesar ibu jari, namun organ-organ dalam dan bagian tubuh lainnya semakin berkembang. Pada minggu-minggu

Page 5: Perkembangan Janin Trimester Pertama

sebelumnya, kaki janin masih berselaput dan terlihat samar. Namun kini, kukuknya telah tumbuh dan tulang mengeras. Begitu juga dengan dahi yang terus menonjol lebih besar daripada bagian tubuh lainnya sebab saat itu otaknya sedang berkembang.

#Perkembangan janin minggu ke 13

Akhir trimester satu ini akan membuat refleksnya membesar dan ia mulai dapat merasakan sentuhan. Misalnya saja pada tangannya, apabila Anda mendekatkan tangan Anda ke bagian tanganya maka dengan segera telapak tanganya akan mengepal.

Begitupun dengan kaki, saat ia merasa kakinya tersentuh maka jemarinya akan segera menekuk. Dan pada saat Anda mendekatkan tangan pada bagian matanya maka otot-otot mata akan langsung menegang. Bukan hanya refleks, namun organ-organ lainnya juga akan mengalami pematangan sehingga akan siap berkembang dan berfungsi dengan baik pada trimester berikutnya.

Itulah perkembangan janin pada trimester pertama (1) mulai dari minggu ke 5 hingga minggu ke 13 yang benar-benar menakjubkan terjadi di dalam rahim Ibu hamil muda. Dan masih ada 2 trimester lagi yang akan dilalui oleh janin hingga saatnya nanti akan terlahir.

Semoga apa informasi yang kami sajikan bisa membantu Anda memahami serta menemukan solusi dalam menghadapi masalah seputar kehamilan yang Anda temukan