kpum.web.unej.ac.idkpum.web.unej.ac.id/.../sites/27874/2019/03/uud-ikm-unej.pdfauthor irma created...

23
UNDANG-UNDANG DASAR IKATAN KELUARGA MAHASISWA UNIVERSITAS JEMBER PEMBUKAAN Bahwa sesungguhnya Mahasiswa adalah akademisi yang memiliki keyakinan atas kebenaran dan dipandang mampu mencerahkan, membina, serta mencerdaskan kehidupan bangsa. Potensi yang dimiliki merupakan rahmat dari Tuhan Yang Maha Esa membuat Mahasiswa diwajibkan bergerak untuk merubah kondisi bangsa yang adil dan makmur. Mahasiswa merupakan bagian integral bangsa yang memiliki tanggung jawab untuk selalu meningkatkan kualitas diri, mengembangkan ilmu pendidikan, memperkokoh persatuan dan kesatuan serta berpartisipasi aktif dalam pengabdian masyarakat. Oleh karena itu, diperlukan sebuah wadah bersama yang menampung kegiatan kemahasiswaan yang bersifat independen, kekeluargaan, keilmuan, dan keterbukaan. Wadah ini dinamakan Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas Jember. Dalam rangka menciptakan Mahasiswa yang sinergi dan progresif dalam mewujudkan kehidupan kemahasiswaan yang dinamis, produktif dan berkesinambungan, Mahasiswa Universitas Jember menghimpun diri dalam sebuah organisasi yang berlandaskan Pancasila dan Tri Dharma Perguruan Tinggi dengan berdasarkan Undang-Undang Dasar Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas Jember.

Upload: others

Post on 07-Feb-2021

9 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

  • UNDANG-UNDANG DASAR

    IKATAN KELUARGA MAHASISWA UNIVERSITAS JEMBER

    PEMBUKAAN

    Bahwa sesungguhnya Mahasiswa adalah akademisi yang memiliki keyakinan atas

    kebenaran dan dipandang mampu mencerahkan, membina, serta mencerdaskan kehidupan

    bangsa. Potensi yang dimiliki merupakan rahmat dari Tuhan Yang Maha Esa membuat

    Mahasiswa diwajibkan bergerak untuk merubah kondisi bangsa yang adil dan makmur.

    Mahasiswa merupakan bagian integral bangsa yang memiliki tanggung jawab untuk

    selalu meningkatkan kualitas diri, mengembangkan ilmu pendidikan, memperkokoh persatuan

    dan kesatuan serta berpartisipasi aktif dalam pengabdian masyarakat. Oleh karena itu,

    diperlukan sebuah wadah bersama yang menampung kegiatan kemahasiswaan yang bersifat

    independen, kekeluargaan, keilmuan, dan keterbukaan. Wadah ini dinamakan Ikatan Keluarga

    Mahasiswa Universitas Jember.

    Dalam rangka menciptakan Mahasiswa yang sinergi dan progresif dalam mewujudkan

    kehidupan kemahasiswaan yang dinamis, produktif dan berkesinambungan, Mahasiswa

    Universitas Jember menghimpun diri dalam sebuah organisasi yang berlandaskan Pancasila

    dan Tri Dharma Perguruan Tinggi dengan berdasarkan Undang-Undang Dasar Ikatan Keluarga

    Mahasiswa Universitas Jember.

  • BAB I

    BENTUK DAN KEDAULATAN

    Pasal 1

    (1) Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas Jember merupakan wadah legal bagi segala

    aktivitas kemahasiswaan di Universitas Jember yang bersifat mandiri, otonom, dan

    demokratis.

    (2) Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas Jember mengadopsi nilai – nilai ketatanegaran

    yang disesuaikan dengan situasi kemahasiswaan.

    (3) Ikatan Mahasiswa Universitas Jember berdasarkan atas Hukum.

    (4) Kedaulatan tertinggi berada di tangan mahasiswa dan dilaksanakan menurut Undang –

    Undang Dasar Ikatan Keluarga Mahasiswa Universita Jember.

    (5) Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas Jember hanya dapat dibubarkan atau

    dibekukan melalui putusan pengadilan yang bersifat mengikat.

    BAB II

    KONGRES MAHASISWA

    Pasal 2

    (1) Kongres mahasiswa merupakan forum tinggi yang sejajar dengan Badan Perwakilan

    Mahasiswa Universitas Jember, Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Jember, dan

    Unit kegiatan Mahasiswa tingkat Universitas Jember yang memiliki kewenangan

    konstitutif.

    (2) Anggota kongres mahasiswa terdiri atas :

    a. Seluruh anggota Badan Perwakilan Mahasiswa Universitas Jember yang tidak dapat

    diwakilkan;

    b. Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Jember yang dapat diwakilkan oleh

    pengurus Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Jember;

    c. Seluruh ketua Unit Kegiatan Mahasiswa tingkat Universitas Jember atau 1 (satu)

    orang perwakilannya;

    d. Seluruh ketua Badan Perwakilan Mahasiswa tingkat fakultas atau 1 (satu) orang

    perwakilannya;

    e. Seluruh ketua Badan Eksekutif Mahasiswa tingkat fakultas yang dapat diwakilkan

    oleh pengurus Badan Eksekutif Mahasiswa tingkat fakultas.

  • (3) Segala keputusan dalam kongres mahasiswa diambil melalui musyawarah untuk

    mufakat dan bersifat mengikat bagi seluruh anggota Ikatan Keluarga Mahasiswa

    Universitas Jember.

    (4) Seluruh anggota kongres mahasiswa memiliki hak yang sama.

    (5) Kongres Mahasiswa dilaksanakan setidak – tidaknya satu kali dalam satu tahun.

    Pasal 3

    (1) Kongres mahasiswa memiliki wewenang untuk :

    a. Mengubah Undang – Undang Dasar Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas

    Jember;

    b. Menerima laporan program kerja Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Jember;

    c. Memutus pemberhentian ketua Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Jember

    dan /atau wakil Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Jember menurut ketentuan

    Undang – Undang Dasar Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas Jember.

    d. Menetapkan Garis – Garis Besar Haluan Organisasi Ikatan Keluarga Mahasiswa

    Universitas Jember

    (2) Ketentuan lebih lanjut tentang kongres mahasiswa diatur dengan undang – undang.

    BAB III

    KEKUASAAN LEGISLATIF

    Pasal 4

    Badan Perwakilan Mahasiswa Universitas Jember adalah lembaga tinggi dalam Ikatan

    Keluarga Mahasiswa Universitas Jember yang memiliki kekuasaan legislatif.

    Pasal 5

    (1) Anggota Badan Perwakilan Mahasiswa Universitas Jember dipilih melalui pemilihan

    umum raya.

    (2) Masa jabatan anggota Badan Perwakilan Mahasiswa Universitas Jember adalah satu

    tahun dan berakhir bersamaan dengan diresmikannya anggota Badan Perwakilan

    Mahasiswa Universitas Jember yang baru.

    (3) Ketentuan lebih lanjut tentang keanggotaan Badan Perwakilan Mahasiswa Universitas

    Jember diatur dengan undang – undang.

  • Pasal 6

    (1) Badan Perwakilan Mahasiswa Universitas Jember memegang kekuasaan membentuk

    undang undang.

    (2) Setiap rancangan undang – undang dibahas oleh Badan Perwakilan Mahasiswa

    Universitas Jember dan ketua Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Jember untuk

    mendapat persetujuan bersama.

    (3) Ketentuan lebih lanjut tentang pembentukan undang – undang diatur dengan undang –

    undang.

    Pasal 7

    (1) Badan Perwakilan Mahasiswa Universitas Jember memiliki fungsi legislasi, fungsi

    aspirasi dan fungsi pengawasan.

    (2) Dalam menjalankan fungsinya, Badan Perwakilan Mahasiswa Universitas Jember

    memiliki hak interpelasi, hak angket, dan hak menyatakan pendapat.

    (3) Setiap anggota Badan Perwakilan Mahasiswa Universitas Jember memiliki hak

    mengajukan pertanyaan dan hak menyampaikan usul dan pendapat.

    (4) Ketentuan lebih lanjut tentang hak Badan Perwakilan Mahasiswa Universitas Jember

    dan hak anggota Badan Perwakilan Mahasiswa Universitas Jember diatur dengan

    undang – undang.

    Pasal 8

    Anggota Badan Perwakilan Mahasiswa Universitas Jember dapat di berhentikan dari

    jabatannya menurut syarat – syarat dan tata cara yang diatur dalam undang – undang.

    BAB IV

    KEKUASAAN EKSEKUTIF

    Pasal 9

    (1) Ketua Umum Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Jember adalah pemegang

    kekuasaan eksekutif di dalam Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas Jember menurut

    Undang-Undang Dasar Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas Jember.

    (2) Dalam menjalankan kewajibannya, Ketua Umum dibantu satu orang Wakil Ketua

    Umum.

  • Pasal 10

    (1) Ketua Umum dan Wakil Ketua Umum Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Jember

    memegang jabatan selama satu tahun dan sesudahnya tidak dapat dipilih kembali.

    (2) Syarat-syarat untuk menjadi Ketua Umum dan Wakil Ketua Umum Badan Eksekutif

    Mahasiswa Universitas Jember diatur dengan undang-undang.

    Pasal 11

    (1) Ketua Umum dan Wakil Ketua Umum Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Jember

    dipilih dalam satu pasangan calon secara langsung oleh mahasiswa Universitas Jember.

    (2) Calon Ketua Umum dan Wakil Ketua Umum Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas

    Jember mencalonkan diri secara berpasangan.

    (3) Tata cara pelaksanaan pemilihan Ketua Umum dan Wakil Ketua Umum Badan

    Eksekutif Mahasiswa Universitas Jember diatur dengan undang – undang.

    Pasal 12

    Tugas dan Wewenang Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Jember :

    a. Mengadvokasi kebijakan birokrasi di tingkat Universitas Jember;

    b. Menyikapi isu strategis di luar Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas Jember;

    c. Menetapkan Peraturan Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Jember sebagai

    pelaksana undang-undang; dan

    d. Berkoordinasi dengan Unit Kegiatan Mahasiswa tingkat universitas dan Badan

    Eksekutif Mahasiswa tingkat fakultas.

    e. Melaksanakan program kerja yang telah ditetapkan.

    Pasal 13

    Hak Ketua Umum Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Jember:

    a. Mengangkat dan memberhentikan semua pengurus Badan Eksekutif Mahasiswa

    Universitas Jember;

    b. Melakukan koordinasi antar lembaga eksekutif fakultas; dan

    c. Mengajukan rancangan undang – undang kepada Badan Perwakilan Mahasiswa

    Universitas Jember.

    Pasal 14

    Kewajiban Ketua Umum Badan Eksekutif Mahasiswa :

  • a. Memimpin dan mengarahkan Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Jember untuk

    menjalankan fungsi dan wewenang serta tugas dan kewajiban Badan Eksekutif

    Mahasiswa Universitas Jember sesuai dengan koridor yang telah ditetapkan oleh

    Badan Perwakilan Mahasiswa Universitas Jember; dan

    b. Melaporkan kinerja Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Jember secara

    keseluruhan kepada Badan Perwakilan Mahasiswa Universitas Jember.

    Pasal 15

    (1) Ketua umum dan/atau Wakil ketua umum Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas

    Jember dapat diberhentikan dalam masa jabatannya melalui Kongres Mahasiswa atas

    usul Badan Perwakilan Mahasiswa Universitas Jember.

    (2) Pemberhentian Ketua umum dan/atau wakil ketua umum Badan Eksekutif Mahasiswa

    Universitas Jember dapat dilakukan apabila ketua umum dan/atau wakil ketua umum

    Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Jember:

    a. terbukti melakukan pelanggaran pidana hukum nasional yang diancam pidana

    penjara satu tahun atau lebih;

    b. terbukti melakukan pelanggaran terhadap Undang-Undang Dasar Ikatan

    Keluarga Mahasiswa Universitas Jember; dan

    c. tidak lagi memenuhi syarat sebagai Ketua Umum dan/atau Wakil Ketua Umum

    Badan Eksekutif Mahasiswa.

    (3) Ketentuan lebih lanjut tentang tata cara pemberhentian Ketua umum dan/atau wakil

    ketua umum Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Jember diatur dengan undang-

    undang.

    BAB V

    UNIT KEGIATAN MAHASISWA

    Pasal 16

    Unit Kegiatan Mahasiswa Universitas Jember adalah wadah kegiatan dan kreasi mahasiswa

    Universitas Jember dalam bidang peminatan, bakat, dan pelayanan keagamaan tertentu di

    tingkat Universitas.

    Pasal 17

    Hak Unit Kegiatan Mahasiswa Universitas Jember :

    a. Menentukan Anggaran Dasar / Anggaran Rumah Tangga secara otonom sepanjang

    tidak menyimpang dari peraturan di tingkat Universitas Jember;

  • b. Merancang program kerja secara otonom;

    c. Mewakili Universitas Jember sesuai kompetensinya.

    Pasal 18

    Kewajiban Unit Kegiatan Mahasiswa Universitas Jember :

    a. Melaksanakan dan mematuhi segala peraturan yang berlaku dalam Ikatan Keluarga

    Mahasiswa Universitas Jember;

    b. Menyusun dan melaksanakan program kerja yang produktif sesuai dengan bidangnya

    BAB VI

    IKATAN KELUARGA MAHASISWA FAKULTAS

    Pasal 19

    (1) Ikatan Keluarga Mahasiswa Fakultas merupakan bagian dari Ikatan Keluarga

    Mahasiswa Universitas Jember yang bersifat otonom.

    (2) Ikatan Keluarga Mahasiswa Fakultas mencakup lembaga atau organisasi

    kemahasiswaan di tingkat fakultas.

    (3) Ikatan Keluarga Mahasiswa Fakultas memiliki hak merancang, membentuk dan

    menetapkan Konstitusi Ikatan Keluarga Mahasiswa Fakultas sepanjang tidak

    bertentangan dengan Undang-Undang Dasar Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas

    Jember.

    Pasal 20

    Hubungan wewenang antara Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas Jember dan Ikatan

    Keluarga Mahasiswa Fakultas bersifat koordinatif.

    BAB VII

    PEMILIHAN UMUM RAYA

    Pasal 21

    (1) Pemilihan Umum Raya dilaksanakan secara langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan

    adil setiap setahun sekali.

    (2) Pemilihan Umum Raya dilaksanakan untuk memilih anggota Badan Perwakilan

    Mahasiswa Universitas Jember serta Ketua umum dan wakil ketua umum Badan

    Eksekutif Mahasiswa Universitas Jember.

    (3) Peserta pemilihan umum raya Badan Perwakilan Mahasiswa Universitas Jember adalah

    perseorangan.

  • (4) Peserta Pemilihan Umum Raya Ketua umum dan Wakil Ketua umum Badan Eksekutif

    Mahasiswa Universitas Jember adalah perseorangan yang mendaftarkan diri secara

    berpasangan.

    (5) Pemilihan umum raya dilaksanakan oleh Komisi Pemilihan Umum Mahasiswa yang

    bersifat sementara dan mandiri.

    (6) Ketentuan lebih lanjut tentang Pemilhan umum raya diatur dengan undang-undang.

    BAB VIII

    KEANGGOTAAN

    Pasal 22

    Anggota Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas Jember adalah setiap mahasiswa yang

    terdaftar secara akademik di Universitas Jember.

    Pasal 23

    (1) Anggota Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas Jember terdiri atas anggota aktif dan

    anggota pasif.

    (2) Anggota aktif adalah mahasiswa semester 1 (satu) hingga semester 7 (tujuh) yang telah

    mengikuti Pengenalan Kehidupan Kampus.

    (3) Anggota pasif adalah mahasiswa diatas semester 7 (tujuh) dan/atau mahasiswa yang

    belum mengikuti prosedur sebagaimana dimaksud pada ayat (2).

    Pasal 24

    Hak Anggota Aktif Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas Jember :

    a. Mendapatkan pelayanan dan fasilitas kemahasiswaan, sesuai dengan prosedur yang

    berlaku;

    b. Mengeluarkan pendapat secara lisan dan/atau tulisan;

    c. Memilih dan/atau dipilih, sesuai dengan prosedur yang berlaku;

    d. Berpartisipasi dalam kegiatan-kegiatan Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas

    Jember, sesuai dengan prosedur yang berlaku;

    e. Berpartisipasi sebagai pengurus lembaga kemahasiswaan di Ikatan Keluarga

    Mahasiswa Universitas Jember, sesuai dengan prosedur yang berlaku;

    f. Membela diri dan/atau mendapatkan pembelaan apabila akan dan/atau telah

    dikenakan sanksi di dalam dan/atau di luar lingkungan Universitas Jember, sesuai

    dengan prosedur yang berlaku; dan

  • g. Mengajukan tuntutan kepada anggota Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas Jember

    dan/atau lembaga di dalam Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas Jember yang

    melakukan pelanggaran terhadap aturan-aturan Ikatan Keluarga Mahasiswa

    Universitas Jember, sesuai dengan prosedur yang berlaku.

    Pasal 25

    Hak Anggota Pasif Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas Jember :

    a. Mendapatkan pelayanan dan fasilitas kemahasiswaan, sesuai dengan prosedur yang

    berlaku;

    b. Mengeluarkan pendapat secara lisan dan/atau tulisan;

    c. Memilih sesuai dengan prosedur yang berlaku;

    d. Berpartisipasi dalam kegiatan-kegiatan Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas

    Jember, sesuai dengan prosedur yang berlaku;

    e. Membela diri dan/atau mendapatkan pembelaan apabila akan dan/atau telah dikenakan

    sanksi di dalam dan/atau di luar lingkungan Universitas Jember, sesuai dengan prosedur

    yang berlaku; dan

    f. Mengajukan tuntutan kepada anggota Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas Jember

    dan/atau lembaga di dalam Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas Jember yang

    melakukan pelanggaran terhadap aturan-aturan Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas

    Jember sesuai dengan prosedur yang berlaku.

    Pasal 26

    Kewajiban Anggota Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas Jember:

    a. Menaati dan melaksanakan Undang-Undang Dasar Ikatan Keluarga Mahasiswa

    Universitas Jember dan/atau aturan-aturan lain yang berlaku di Ikatan Keluarga

    Mahasiswa Universitas Jember; dan

    b. Menjaga nama baik Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas Jember.

    Pasal 27

    Anggota Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas Jember akan kehilangan status

    keanggotaannya apabila anggota tersebut meninggal dunia atau tidak terdaftar lagi sebagai

    Mahasiswa Universitas Jember.

  • BAB IX

    BENDERA DAN LOGO

    IKATAN KELUARGA MAHASISWA UNIVERSITAS JEMBER

    Pasal 28

    (1) Bendera Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas Jember ialah bendera dengan warna

    dasar kuning yang berisikan tulisan IKATAN KELUARGA MAHASISWA

    UNVERSITAS JEMBER dan lambang Universitas Jember.

    (2) Tulisan IKATAN KELUARGA MAHASISWA melingkar di atas lambang Universitas

    Jember dan tulisan UNIVERSITAS JEMBER melingkar di bawah lambang Universitas

    Jember yang berwarna hitam.

    Pasal 29

    (1) Logo Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas Jember berbentuk segi lima dengan

    warna dasar kuning yang berisikan tulisan IKATAN KELUARGA MAHASISWA

    UNVERSITAS JEMBER dan lambang Universitas Jember.

    (2) Tulisan IKATAN KELUARGA MAHASISWA melingkar di atas lambang Universitas

    Jember dan tulisan UNIVERSITAS JEMBER melingkar di bawah lambang Universitas

    Jember yang berwarna hitam.

    BAB X

    PERUBAHAN UNDANG-UNDANG DASAR

    IKATAN KELUARGA MAHASISWA UNIVERSITAS JEMBER

    Pasal 30

    (1) Usul perubahan Undang-Undang Dasar Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas

    Jember dapat diajukan dalam Kongres Mahasiswa Universitas Jember apabila diajukan

    oleh sekurang-kurangnya 1/3 dari jumlah anggota Kongres Mahasiswa Universitas

    Jember.

    (2) Setiap usul perubahan batang tubuh Undang-Undang Dasar Ikatan Keluarga

    Mahasiswa Universitas Jember diajukan secara tertulis dan ditunjukan dengan jelas

    bagian yang diusulkan untuk diubah beserta alasannya.

    (3) Untuk mengubah batang tubuh Undang-Undang Dasar Ikatan Keluarga Mahasiswa

    Universitas Jember, Kongres Mahasiswa Universitas Jember dihadiri oleh sekurang-

    kurangnya 2/3 dari jumlah anggota Kongres Mahasiswa.

  • (4) Putusan untuk mengubah batang tubuh Undang-Undang Dasar Ikatan Keluarga

    Mahasiswa Universitas Jember dilakukan sekurang-kurangnya lima puluh persen

    ditambah satu anggota dari seluruh anggota Kongres Mahasiswa.

    (5) Khusus Pembukaan Undang-Undang Dasar Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas

    Jember tidak dapat dilakukan perubahan.

    BAB XI

    ATURAN PERALIHAN

    Pasal I

    Segala Peraturan yang ada di Unit Kegiatan Mahasiswa tingkat Universitas Jember dan Ikatan

    Keluarga Mahasiswa Fakultas masih tetap berlaku selama belum diadakan yang baru menurut

    Undang-Undang Dasar ini.

    BAB XII

    ATURAN TAMBAHAN

    Pasal I

    Ketentuan tentang Pembentukan undang-undang selama belum diatur dalam undang-undang

    berpedoman kepada Peraturan Badan Perwakilan Mahasiswa Universitas Jember tentang

    Pembentukan Undang-Undang.

    Undang-Undang Dasar Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas Jember mulai berlaku sejak

    tanggal disahkan.

    Disahkan di Jember

    Pada tanggal 2 Januari 2017

  • PENJELASAN

    ATAS

    UNDANG – UNDANG DASAR

    IKATAN KELUARGA MAHASISWA UNIVERSITAS JEMBER

    I. UMUM

    Organisasi merupakan suatu aktivitas non akademis yang ada di dalam kehidupan

    kampus. Organisasi merupakan suatu wadah bagi mahasiswa untuk

    mengembangkan minat dan bakat yang dimiliki serta sebagai wadah untuk

    mengembangkan softskill yang tidak dipelajari dalam dunia perkuliahan.

    Organisasi di kampus seyogyanya melibatkan seluruh mahasiswa yang berada di

    dalamnya. Begitu pula kehidupan organisasi di Universitas Jember, dimana

    melibatkan seluruh mahasiswanya untuk aktif berorganisasi.

    Di dalam kehidupan berorganisasi, khususnya organisasi mahasiswa Universitas

    Jember, diperlukan suatu aturan-aturan yang mengikat untuk menjaga koordinasi,

    komunikasi dan kerjasama yang baik dalam melakukan aktifitas organisasi.

    Aturan – aturan tersebut diharapkan dapat membuat Ikatan Keluarga Mahasiswa

    Universitas Jember semakin kuat dan erat. Membuat dinamika kehidupan

    organisasi yang sesuai dengan prosedur dan tidak melanggar norma – norma di

    masyarakat. Selain itu, aturan – aturan tersebut dibuat untuk mempertegas dan

    memperjelas fungsi masing – masing organisasi mahasiswa mulai dari Badan

    Perwakilan Mahasiswa, Badan Eksekutif Mahasiswa hingga Unit Kegiatan

    Mahasiswa.

    Oleh karena itu, perlu dibentuk Undang – Undang Dasar yang berkaitan dengan kehidupan

    mahasiswa di Universitas Jember yang dapat dilaksanakan oleh semua pihak serta dapat

    menjadi suatu acuan dasar dalam melakukan kegiatan kemahasiswaan di Universitas

    Jember.

  • II. PASAL DEMI PASAL

    Pasal 1

    Ayat (1)

    Cukup Jelas.

    Ayat (2)

    Cukup Jelas.

    Ayat (3)

    Yang dimaksud dengan berdasarkan atas hukum adalah bahwa segala kekuasaaan

    yang ada di Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas Jember dibatasi oleh hukum

    dan peraturan-peraturan yang berlaku di Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas

    Jember

    Ayat (4)

    Cukup Jelas.

    Ayat (5)

    Cukup Jelas.

    Pasal 2

    Ayat (1)

    Cukup Jelas.

    Ayat (2)

    Huruf a

    Cukup Jelas.

    Huruf b

    Cukup Jelas.

    Huruf c

  • Cukup Jelas.

    Huruf d

    Cukup Jelas.

    Huruf e

    Cukup Jelas.

    Ayat (3)

    Cukup Jelas.

    Ayat (4)

    Cukup Jelas.

    Pasal 3

    Ayat (1)

    Huruf a

    Cukup Jelas.

    Huruf b

    Cukup Jelas.

    Huruf c

    Cukup Jelas.

    Huruf d

    Cukup Jelas.

    Ayat (2)

    Cukup Jelas.

    Pasal 4

    Cukup Jelas.

  • Pasal 5

    Ayat (1)

    Cukup Jelas.

    Ayat (2)

    Cukup Jelas.

    Ayat (3)

    Cukup Jelas.

    Pasal 6

    Ayat (1)

    Cukup Jelas.

    Ayat (2)

    Cukup Jelas.

    Ayat (3)

    Cukup Jelas.

    Pasal 7

    Ayat (1)

    Cukup Jelas.

    Ayat (2)

    Cukup Jelas.

    Ayat (3)

    Cukup Jelas.

    Ayat (4)

    Cukup Jelas.

  • Pasal 8

    Cukup Jelas.

    Pasal 9

    Ayat (1)

    Cukup Jelas.

    Ayat (2)

    Cukup Jelas.

    Pasal 10

    Ayat (1)

    Cukup Jelas.

    Ayat (2)

    Cukup Jelas.

    Pasal 11

    Ayat (1)

    Cukup Jelas.

    Ayat (2)

    Cukup Jelas.

    Ayat (3)

    Cukup Jelas.

    Pasal 12

    Huruf a

    Cukup Jelas.

    Huruf b

  • Cukup Jelas.

    Huruf c

    Cukup Jelas.

    Huruf d

    Cukup Jelas.

    Huruf e

    Cukup Jelas.

    Pasal 13

    Huruf a

    Cukup Jelas.

    Huruf b

    Cukup Jelas.

    Huruf c

    Cukup Jelas.

    Pasal 14

    Huruf a

    Cukup Jelas.

    Huruf b

    Cukup Jelas.

    Pasal 15

    Ayat (1)

    Cukup Jelas.

    Ayat (2)

  • Huruf a

    Cukup Jelas.

    Huruf b

    Cukup Jelas.

    Huruf c

    Cukup Jelas.

    Ayat (3)

    Cukup Jelas.

    Pasal 16

    Cukup Jelas.

    Pasal 17

    Huruf a

    Cukup Jelas.

    Huruf b

    Cukup Jelas.

    Huruf c

    Cukup Jelas.

    Pasal 18

    Huruf a

    Cukup Jelas.

    Huruf b

    Cukup Jelas.

  • Pasal 19

    Ayat (1)

    Cukup Jelas.

    Ayat (2)

    Cukup Jelas.

    Ayat (3)

    Cukup Jelas.

    Pasal 20

    Yang dimaksud dengan koordinatif adalah bahwa hubungan wewenang antara Ikatan

    Keluarga Mahasiswa Universitas Jember dan Ikatan Keluarga Mahasiswa Fakultas

    saling berkoordinasi dan memiliki wilayah kedaulatan masing-masing.

    Pasal 21

    Ayat (1)

    Cukup Jelas.

    Ayat (2)

    Cukup Jelas.

    Ayat (3)

    Yang dimaksud dengan perseorangan adalah bahwa peserta pemilihan umum raya

    Badan Perwakilan Mahasiswa Universitas Jember mendaftarkan diri secara mandiri

    kepada Komisi Pemilihan Umum Mahasiswa bukan melalui perwakilan atau

    kelompok tertentu yang mengusung peserta.

    Ayat (4)

    Cukup Jelas.

    Ayat (5)

  • Cukup Jelas.

    Ayat (6)

    Cukup Jelas.

    Pasal 22

    Cukup Jelas.

    Pasal 23

    Ayat (1)

    Cukup Jelas.

    Ayat (2)

    Cukup Jelas.

    Ayat (3)

    Cukup Jelas.

    Pasal 24

    Huruf a

    Cukup Jelas.

    Huruf b

    Cukup Jelas.

    Huruf c

    Cukup Jelas.

    Huruf d

    Cukup Jelas.

    Huruf e

    Cukup Jelas.

  • Huruf f

    Cukup Jelas.

    Huruf g

    Cukup Jelas.

    Pasal 25

    Huruf a

    Cukup Jelas.

    Huruf b

    Cukup Jelas.

    Huruf c

    Cukup Jelas.

    Huruf d

    Cukup Jelas.

    Huruf e

    Cukup Jelas.

    Huruf f

    Cukup Jelas.

    Pasal 26

    Huruf a

    Cukup Jelas.

    Huruf b

    Cukup Jelas.

  • Pasal 27

    Cukup Jelas.

    Pasal 28

    Ayat (1)

    Cukup Jelas.

    Ayat (2)

    Cukup Jelas.

    Pasal 29

    Ayat (1)

    Cukup Jelas.

    Ayat (2)

    Cukup Jelas.

    Pasal 30

    Ayat (1)

    Cukup Jelas.

    Ayat (2)

    Cukup Jelas.

    Ayat (3)

    Cukup Jelas.

    Ayat (4)

    Cukup Jelas.

    Ayat (5)

    Cukup Jelas.

  • Pasal I

    Cukup Jelas.

    Pasal I

    Cukup Jelas.