laporan pendahuluan asuhan keperawatan · pdf filehidayah-nya kami dapat menyelesaikan makalah...

Download LAPORAN PENDAHULUAN ASUHAN KEPERAWATAN · PDF filehidayah-Nya kami dapat menyelesaikan makalah yang berjudul “ ... Cemas (ansietas) adalah sebuah emosi dan penglaman subjektif dri

If you can't read please download the document

Upload: vuquynh

Post on 06-Feb-2018

230 views

Category:

Documents


4 download

TRANSCRIPT

  • 1

    LAPORAN PENDAHULUAN

    ASUHAN KEPERAWATAN JIWA

    PASIEN DENGAN GANGGUAN KECEMASAN

    Di susun oleh:

    Kelompok 1

    1. Afnur Rafli (14.401.15.002)

    2. Amelia Ferdina Widodo (14.401.15.004)

    3. Desy Erliyanti Putri (14.401.15.024)

    4. Herni Nur Handayani (14.401.15.040)

    AKADEMI KESSEHATAN RUSTIDA

    PRODI DIII KEPERAWATAN

    KRIKILAN-GLENMORE, BANYUWANGI

    2017

  • 2

    KATA PENGANTAR

    Puji Syukur kami ucapkan Kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena dengan rahmat dan

    hidayah-Nya kami dapat menyelesaikan makalah yang berjudul Laporan Pendahuluan

    Asuhan Keperawatan dengan Pasien Gangguan Kecemasan ini dengan tepat waktu.

    Makalah ini kami susun dengan maksud memberikan pengetahuan tentang bagaimana

    prosedur perawatan pasien di ruang isolasi dan perawatan pre dan post operasi. Tidak lupa

    kami mengucapkan terima kasih kepada pembimbing kami yaitu Bapak Sumarman S.Kep.,

    M.Kes., yang telah membimbing kami dalam menulis makalah ini. Kami juga mengucapkan

    terima kasih kepada rekan-rekan yang telah bersedia untuk berpartisipasi dalam pembuatan

    makalah ini. Kami berharap makalah ini dapat memberikan referensi seerta pengaruh yang

    baik untuk pembaca.

    Kami menyadari bahwa makalah ini tidak luput dari kekurangan. Oleh karena itu,

    saran dan kritik yang membangun dari para pembaca sangat kami harapkan demi

    penyempurnaan dan perbaikan makalah ini.

    Krikilan, 21 Februari 2017

    Kelompok 1

  • 3

    LAPORAN PENDAHULUAN

    ASUHAN KEPERAWATAN JIWA

    PASIEN DENGAN GANGGUAN KECEMASAN

    A. MASALAH UTAMA

    Kecemasan

    B. PROSES TERJADINYA MASALAH

    1. Definisi

    Cemas (ansietas) adalah sebuah emosi dan penglaman subjektif dri seseorang.

    Pengertian lain cemas adalah suatu keadaan yang membuat seseorng tidak nyaman

    dan terbagi dalam beberapa tingkatan. Jdi, cemas berkaitan dengan persaan tiidak

    pasti dan tidak berdaya. (Kususmawati, 2010)

    2. Penyebab

    a. Faktor Predisposisi (pendukung)

    Ketegangan dalam kehidupan dapat berupa hal-hal sebagai berikut:

    1) Peristiwa traumatik

    2) Konflik emosional

    3) Gangguan konsep diri

    4) Frutasi

    5) Gangguan fisik

    6) Pola mekanisme koping keluarga

    7) Riwayat gangguan kecemasan

    8) Medikasi

    b. Faktor Presipitasi

    1) Ancaman terhadap integritas fisik

    a) Sumber internal

    b) Sumber eksternal

    2) Ancaman terhadap harga diri

    a) Sumber internal

    b) Sumber eksternal

  • 4

    3. Jenis

    a. Kcemasan Ringan

    Kecemasan ringan adalah perasaan bahwa ada sesuatu yang berbeda dan

    membutuhkan perhatian khusus. Stimulasi sensori meningkat dan membantu

    individu memfokuskan perhatian untuk belajar, menyelesaikan masalah,

    berpikir, bertindak, merasakan, dan melindungi diri sediri.

    b. Kecemasan Sedang

    Kecemasan sedang merupakan perasaan yang mengganggu bahwa sesuatu

    yang benar-benar berbeda; individu menjadi gugup atau agitasi.

    c. Kecemasan Berat

    Kecemasan berat yakni ada sesuatu yang berbeda dan ada ancaman,

    memperlihatkan respon takut dan distress.

    d. Panik

    Individu kehilangan kendali dan detail perhatian hilang, karena kehilangan

    kontrol, maka tidak mampu melakukan apapun meskipun dengan perintah.

    (Prabowo, 2014)

    4. Rentang Respon

    a. Kecemasan Ringan

    Menurut Videbeck (2008), respon dari kecemasan ringan adalah sebagai

    berikut:

    1) Respon fisik dari kecemasan ringan adalah:

    a) Ketegangan otot ringan

    b) Sadar akan lingkungan

    c) Rileks atau sedikit gelisah

    d) Penuh perhatian

    e) Rajin

    2) Respon kogniif dari kecemasan ringan adalah:

    a) Lapang persepsi luas

    b) Terlihat tenang, percaya diri

    c) Perasaan gagal sedikit

    d) Waspada dan memperhatikan banyak hal

    e) Mempertimbangkan informasi

    f) Tingkat pembelajaran optimal

  • 5

    3) Respon emosional dari kecemasan ringan adalah:

    a) Perilaku otomatis

    b) Sedikit tidak sadar

    c) Aktivitas mandiri

    d) Terstimulasi

    e) Tenang

    b. Kecemasan Sedang

    Menurut Videbeck (2008), respon dari kecemasan sedang adalah sebagai

    berikut:

    1) Respon fisik dari kecemasan sedang adalah:

    a) Ketegangan otot sedang

    b) Tanda-tanda vital meningkat

    c) Pupil dilatasi, mulai berkeringat

    d) Sering mondar-mandir, memukul tangan

    e) Suara berubah: bergetr, nada suara tinggi

    f) Kewaspadaan dan ketegangan meningkat

    g) Sering berkemih, sakit kepala, pola tidur berubah, nyeri punggung

    2) Respon kognitif dari kecemasan sedang adalah:

    a) Lapang persepsi menurun

    b) Tidak perhatian secara selektif

    c) Fokus terhadap stimulus meningkat

    d) Rentang perhatian menurun

    e) Penyelesaian masalah menurun

    f) Pembelajaran terjadi dengan memfokuskan

    3) Respon emosional dari kecemasan sedang adalah:

    a) Tidak nyaman

    b) Mudah tersinggung

    c) Kepercayaan diri goyah

    d) Tidak sabar

    e) Gembira

    c. Kecemasan Berat

    Menurut Videbeck (2008), respon dari kecemasan berat adalah:

    1) Respon fisik kecemasan berat adalah:

    a) Ketegangan otot berat

  • 6

    b) Hiperventilasi

    c) Kontak mata buruk

    d) Pengeluaran keringat meningkat

    e) Bicara cepat, nada suara tinggi

    f) Tindakan tanpa tuuan dan serampangan

    g) Rahang menegang, mngertakan gigi

    h) Mondar-mandir, berteriak

    i) Meremas tangan, gemetar

    2) Respon kognitif kecemasan berat adalah:

    a) Lapang persepsi terbatas

    b) Proses berpikir terpecah-pecah

    c) Sulit berpikir

    d) Penyelesaian masalah buruk

    e) Tidak mampu mempertimbangkan informasi

    f) Hanya memperhatikan ancaman

    g) Preokupasi dengan pikiran sendiri

    h) Egosentris

    3) Respon emosional kecemasan berat adalah:

    a) Sangat cemas

    b) Agitasi

    c) Takut

    d) Bingung

    e) Merasa tidak adekuat

    f) Menarik diri

    g) Penyangkalan

    h) Ingin beban

    d. Panik

    Menurut Videbeck (2008), respon dari panik adalah sebagai berikut:

    1) Respon fisik dari panik adalah:

    a) Fight, fight, atau freeze

    b) Ketegangan otot sangat berat

    c) Agitasi motorik kasar

    d) Pupil dilatasi

    e) Tanda-tanda vital meningkat kemudian menurun

  • 7

    f) Tidak dapat tidur

    g) Hormon stress dan neurotransmitter berkurang

    h) Wajah menyeringai, mulut ternganga

    2) Respon kognitif dari panik adalah:

    a) Persepsi sangat sempit

    b) Pikiran tidak logis, terganggu

    c) Kepribadian kacau

    d) Tidak dapat menyelesaikan masalah

    e) Fokus pada pikiran sendiri

    f) Tidak rasional

    g) Sulit memahami stimulus eksternal

    h) Halusinasi, waham, ilusi mungkin terjadi

    3) Respon emosional dari panik adalah:

    a) Merasa terbebani

    b) Merasa tidak mampu, tidak berdaya

    c) Lepas kendali

    d) Mengamuk, putus asa

    e) Marah, sangat takut

    f) Mengharapkan hasil yang buruk

    g) Kaget, takut, lelah

    5. Proses Terjadinya Masalah

    a. Faktor Predisposisi

    Stressor predisposisi adalah semua ketegangan dalam kehidupan yang dapat

    menyebabkan timbulnya kecemasan. Ketegangan dalam kehidupan tersebut

    dapat berupa:

    1) Peristiwa traumatik, yang daapt memicu terjadinya kecemasan berkitan

    dengan krisis yang dilami individu baik krisis yang dialami individu baik

    krisis perkembangan maupun situasional

    2) Konflik emosional, yang dialami individu dan tidak terselesaikan dengan

    baik. Konflik antara id dan superego atau antara keinginan dan kenyataan

    dapat menimbulkan kecemasan pada individu.

    3) Konsep diri terganggu akan menimbulkan ketidakmampuan individu

    berpikir secara realitas sehingga akan menimbulkan kecemasan.

  • 8

    4) Frusatasi akan menimbulkan rasa ketidakberdayaan untuk mengambil

    keputusan yang berdampak terhadap ego.

    5) Gangguan fisik akan menimbulkan kecemasan karena merupakan ancaman

    terhadap integritas fisik yang dapat mempengaruhi konsep diri individu.

    6) Pola mekanisme koping keluarga atau ola keluarga menangani stress akan

    mempengaruhi individu dalam berespon terhadap konfllik yang dialami

    karena pola mekanisme koping individu banyak dipelajari dalam keluarga

    7) Riwayat gangguan kecemasan dalam keluarga akan mempengaruhi respon

    individu dalam berespon terhadap konflik dan mengatasi kecemasannya.

    8) Medikasi yang dapat memicu terjadinya kecemasan adalah pengobatan

    yang mengandung benzodiazepin, karena benzodiazepin dapat menekan

    neurotransmitter gamma amino butyric acid (GABA) yang mengontrol

    aktivitas neuron di otak yang bertanggung jawab menghasilkan

    kecemasan.

    b. Faktor Presipitasi

    Stressor presipitas adalah semua ketegangan dalam kehidupan yang dapat

    mencetuskan timbulnya kecemasan. Stressor presipitasi dikelompokkan

    menjadi dua bagian, yaitu:

    1) Ancaman terhadap integritas fisik, meliputi:

    a) Sumber internal, meliputi kegagalan mekanisme fisiologis sistem

    imun, regulasi suhu tubuh, perubahan biologis normal (misalnya:

    hamil)

    b) Sumber eksternal, meliputi paparan terhadap infeksi virus dan bakteri,

    polutan lingkungan, kecelakaan, kekurangan nutrisi, tidak adekuatnya

    tempat tinggal.

    2) Ancaman terhadap harga diri meliputi sumber internl dan eksternal