laporan pkl

28
LAPORAN PERAKTEK KERJA LAPANGAN PEMELIHARAAN KOMPUTER DAN PENGINSTALAN KOMPUTER PADA LABORRATORIUM TEKNIK OLEH: ARIF SAIFULLAH (1060100023) PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH BENGKULU

Upload: dino-saurus

Post on 31-Dec-2015

186 views

Category:

Documents


3 download

TRANSCRIPT

Page 1: Laporan Pkl

LAPORAN PERAKTEK KERJA LAPANGAN

PEMELIHARAAN KOMPUTER DAN PENGINSTALAN KOMPUTER PADA LABORRATORIUM TEKNIK

OLEH:

ARIF SAIFULLAH

(1060100023)

PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA

FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH BENGKULU

2013

Page 2: Laporan Pkl

LEMBAR PENGESAHAN

PRAKTEK KERJA LAPANGAN (PKL)

PEMELIHARAAN KOMPUTER DAN PENGINSTALAN KOMPUTER PADA LABORRATORIUM TEKNIK

LAPORAN

Sebagai salah satu syarat untuk membuat Skripsi atau Tugas Akhir Program Studi Teknik Informatika

Oleh:

ARIF SAIFULLAH

(1060100023)

Bemgkulu, 10 Oktober 2013

Mengetahui Ketua kelompok,

Pembimbing,

Rozali Toyib, S.Kom Arif Saifullah

NBK. 018 116 4027 NPM 1060100023

Mengetahui

Ketua Program Studi,

Sastia H. Wibowo, M.Kom

NBK. 111 100 4418

Page 3: Laporan Pkl

i

Kata Pengantar

Puji syukur kehadirat allah SWT yang selalu membimbingku , sehingga saya dapat

menyelesaikan tugas Praktik Kerja Lapangan (PKL) dengan cukup baik. Saya melakukan

Praktik Kerja Lapangan selama 1(Satu) Bulan di Laboratorium Teknik Universitas

Muhammadiyah Bengkulu .

Laporan Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini berjudul “PEMELIHARAAN

KOMPUTER PADA LABORRATORIUM TEKNIK“. Laporan Praktik Kerja Lapangan ini

di susun untuk memenuhi syarat kelulusan Program Studi S-1 Teknik Informatika di

Universitas Muhammadiyah bengkulu.

Peyusun Laporan Praktik Kerja Lapangan ini penyusun banyak mengalami hambatan

dan rintangan, karena keterbatasan kemampuan dan pengetahuan yang dimiliki penyusun.

Penyusun pun dapat banyak masukan serta saran yang berguna sekali dalam pengembangan

Laporan Praktik Kerja Lapangan.

Do’a dan harapan penyusun semoga Laporan Praktik Kerja Lapangan ini berguna

khususnya pada penyusun sendiri dan para pembaca.

Bengkulu ,10 Oktober 2013

Penyusun

Page 4: Laporan Pkl

ii

DAFTAR ISI

Halaman

HALAMAN JUDUL......................................................................................................................

HALAMAN PENGESAHAN........................................................................................................ i

KATA PENGANTAR.................................................................................................................... ii

DAFTAR ISI................................................................................................................................... iii

DAFTAR GAMBAR......................................................................................................................iv

DAFTAR TABEL...........................................................................................................................v

DAFTAR LAMPIRAN..................................................................................................................vi

BAB I. PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang...........................................................................................................1

1.2 Tujuan dan Manfaat..................................................................................................1

1.3Lokasi, Waktu Dan Tempat Kerja Praktek...............................................................2

BAB II GAMBARAN UMUM

2.1 Sejarah Laboratorium Teknik....................................................................................3

2.2 Strukutur Laboratorium.............................................................................................3

2.3 Visi, Misi, dan Tujuan Laboratorium........................................................................3

BAB III HASIL DAN PEMBAHASAN

3.1 Sumber Daya Komputer Yang Tersedia...................................................................5

3.2 Prosedur Pemeliharaan Jaringan Komputer...........................................................6

3.3 Hasil Pengamatan (masalah yang muncul selama PKL)........................................7

3.4 Pemecahan Masalah...................................................................................................7

BAB IV KESIMPULAN

4.1 Kesimpulan.................................................................................................................9

4.2 saran...........................................................................................................................10

DAFTAR PUSTAKA...................................................................................................................11

LAMPIRAN..................................................................................................................................12

Page 5: Laporan Pkl

iii

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Praktek Kerja Lapangan (PKL) merupakan salah satu matakuliah wajib salah satu

syarat yang harus dipenuhi oleh mahasiswa Program Sarjana Komputer Universitas

Muhammadiyah Bengkulu jenjang Sarjana (S1) sebelum membuat Skripsi atau tugas akhir

(TA). Untuk mahasiswa Program Studi Teknik Informatika dan Sistem Informasi matakuliah

Praktek Kerja Lapangan(PKL) mata kuliah dengan bobot 2 SKS.

1.2. Tujuan dan Manfaat

Tujuan

Memberikan pengalaman kerja kepada mahasiswa dalam rangka menerapkan atau

membandingkan teori dan pengetahuan yang telah diterimanya di dalam perkuliahan atau

praktikum dengan situasi nyata di tempat Praktek Kerja Lapangan (PKL).

Manfaat

Setelah mengikuti Praktek Kerja Lapangan (PKL) diharapkan mahasiswa dapat:

1. mengenali atau mengetahui kebutuhan pekerjaan di tempat kerja praktek.

2. menyesuaikan (menyiapkan) diri dalam menghadapi lingkungan kerja setelah mereka

menyelesaikan studinya.

3. mengetahui/melihat secara langsung penggunaan atau peranan teknologi informasi dan

komunikasi di tempat Praktek Kerja Lapangan.

4. menyajikan hasil-hasil yang diperoleh selama PKL dalam bentuk laporan PKL.

5. menggunakan hasil atau data-data PKL untuk dikembangkan menjadi tugas akhir.

Page 6: Laporan Pkl

1

1.3 Lokasi, Waktu Dan Tempat Kerja Praktek

Lokasi

Lokasi untuk Praktek Kerja Lapangan ( PKL ) yaitu di laboratorium teknik kampus

Universitas Muhammadiyah Bengkulu( UMB ) yang beralamat Jl. S.Parman Kota Bengkulu

Waktu

Waktu dilaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) pada tanggal 09 September

sampai tanggal 09 Oktober . Dengan jangka waktu 1(Satu) Bulan atau 30 hari.

Tempat Kerja Praktek

Laboratorium Teknik Universitas muhammadiyah Bengkulu (UMB)

Page 7: Laporan Pkl

2

BAB II

GAMBARAN UMUM

2.1 Sejarah laboratorium teknik

Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Bengkulu (FT UMB) didirikan pada

tahun 2004 berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor

3060/D/T/2004, bersama dengan dua fakultas yang lain di lingkungan UMB Yaitu : Fakultas

Kesehatan dan Fakultas Sosiologi. Saat dibuka pertama kali Fakultas Teknik Teknik memiliki

satu jurusan yaitu Teknik Informatika, tapi pada tangal 24 April 2006 Fakultas Teknik UMB

menambah dua program studi lagi, yaitu Program Studi Sistem Informasi (S1) dan

Komputerisasi Akuntansi (D3). Kedua Program Studi bertambah berdasarkan Keputusan

Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor 58/D/O/2006 tentang Alih Kelola

Akademi Manajemen Informatika dan Komputer Nusantara(AMIK) dan Sekolah Tinggi

Manajemen Informatika dan Komputer Nusantara (STMIK) Yang diselenggarakan oleh

Yayasan Nusantara Bengkulu di Bengkulu yang lalu menjadi Program Studi di Universitas

Muhammdiyah Bengkulu. Selain itu pada tahun 2006 telah dibuka pula  program studi

Teknik Elektro.

2.2 Struktur laboratorium

Ketua Lab : Andi Lala, M.Kom

Sekertaris Lab: Dedy A. Prabowo, M.Kom

2.3 Visi, Misi ,dan Tujuan Laboratorium

Universitas Muhammdiyah Bengkulu sebagai Lembaga Pendidikan Tinggi Islam

mempunyai cita-cita yang sangat luhur, yaitu membentuk dan mendidik calon sarjana muslim

yang berkualitas dan berakhlaq mulia. Untuk itu Pendirian Fakultas Teknik Merupakan salah

satu pilar penyangga eksistensi Universitas Muhammdiyah Bengkulu dalam mengembangkan

kiprahnya sebagai Lembaga Pendidikan Tinggi Islam.

Visi:

Mengantisipasi tantangan dan peluang melalui peningkatan pelayanan dalam

penyelenggaraan pendidikan dan pengajaran, Penelitian dan Pengabdian pada masyarakat

Page 8: Laporan Pkl

untuk menghasilkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang Islami dan memiliki keunggulan

akademis profesional dalam bidang teknologi, tanggap terhadap perubahan yang cepat

dibidang Ilmu Pengetahuan Teknologi dan Seni (IPTEKS).

Misi:

Impelemtasi dari visi sebagaimana diuraikan diatas, misi yang diemban Fakultas Teknik

Universitas Muhammadiyah Bengkulu adalah sebagai berikut:

1.  Menyelenggarakan pendidikan, pengajaran bagi manhasiswa Strata satu (S1) dan Diploma

(D3).

2.  Mengadakan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat melalui penerapan teknologi

terpadu berwawasan lingkungan.

3.  Menyelenggarakan kegiatan dan kajian keislaman yang mendukung terwujudnya civitas

akademika Fakultas Teknik yang berbudaya dan bermoral Islam.

4.  Menggalang kemitraan dengan dunia industri dan dunia usaha sehingga diperoleh

pengembangan teknologi baru, pengalaman industri bagi dosen dan mahasiswa serta

menunjang dunia usha/industri Indonesia.

Tujuan laboratorium:

Berpijak dari visi, misi dan output yang diharapkan dari keberadaan Fakultas Teknik

Universitas Muhammadiyah Bengkulu, maka secara spesifik bermuara kepada tujuan yang

hendak dicapai, yaitu:

1. Menghasilkan sarjana teknik yang islami, berkepribadian dan berkesadaran bernegara,

bermasyarakat sesuai dengan Pancasila dan UUD 1945.

2. Menghasilkan Sarjana Teknik yang mampu mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi

dan seni yang cerdas, dinamis dan peka terhadap problematika kemasyarakatan.

3. Menghasilkan Sarjana Teknik yang mandiri, sehingga lebih beorientasi kepada spek

kompetitif dalam dunia kerja.

Page 9: Laporan Pkl

4

BAB III

HASIL DAN PEMBAHASAN

3.1 Sumber daya komputer yang tersedia

Era globalisasi menjadi salah satu pemicu cepatnya perubahan yang terjadi pada

berbagai aspek kehidupan masyarakat, dan bila tidak ada upaya sungguh-sungguh untuk

mengantisipasinya maka hal tersebut akan menjadi masalah yang sangat serius. Dunia

pendidikan mempunyai tanggung jawab yang besar, terutama dalam menyiapkan sumber

daya manusia yang tangguh sehingga mampu hidup selaras didalam perubahan itu sendiri.

Pendidikan merupakan investasi jangka panjang yang hasilnya tidak dapat dilihat dan

dirasakan secara instan, sehingga universitas sebagai ujung tombak di lapangan harus

memiliki arah pengembangan jangka panjang dengan tahapan pencapaiannya yang jelas dan

tetap mengakomodir tuntutan permasalahan faktual kekinian yang ada di masyarakat.

Laboratorium komputer merupakan salah satu sarana praktik yang dimiliki oleh

Universitas Muhammadiyah Bengkulu (UMB) yang digunakan untuk membekali

keterampilan mahasiswa khususnya mahasiswa dari program keahlian Teknik Informatika

dan Sistem Informasi. Peranan dari laboratorium komputer Teknik UMB sangat penting dan

berguna untuk melatih keterampilan menggunakan perangkat komputer. Mahasiswa saat

terjun dalam dunia industri maupun usaha yang membutuhkan komputer sebagai alat bantu,

maka keahlian komputer dapat digunakan secara maksimal dan mahasiswa sudah mahir

memakainya. Kegiatan belajar mengajar yang dilaksanakan lebih mengutamakan

keterampilan produktif dengan harapan tamatan dari Universitas Muhammadiyah Bengkulu

dapat menjadi tenaga kerja tingkat menengah untuk dapat mengisi kebutuhan dunia usaha dan

industri pada saat ini maupun masa yang akan datang. Peraktik kerja lapangan ini bertujuan

untuk mengetahui pemanfaatan laboratorium komputer dalam kegiatan belajar mengajar

ditinjau dari standar sarana dan prasarana di laboratorium komputer, yaitu lahan ruang

laboratorium komputer, ruang laboratorium komputer, perabot di ruang laboratorium

komputer, peralatan di ruang laboratorium komputer, media pendidikan dan spesifikasi

perangkat komputer. Standar tenaga laboratorium, yaitu kualifikasi kepala laboratorium,

kualifikasi teknisi, dan laboran laboratorium. Pengambilan data penelitian dengan

menggunakan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan dokumentasi.

Page 10: Laporan Pkl

Sebagai sumber data adalah fasilitas laboratorium komputer gambar bangunan berupa ruang

dan peralatan praktik, Waka sarana dan prasarana, Kepala laboratorium komputer.

3.2 Prosedur pemeliharaan komputer

Langkah-langkah atau prosedur perawatan komponen PC pada Hard disk, CPU,

Memory, Expansion Card, Power supply

a.  HARD DISK

Untuk perawatan hard disk dari sisi hardware, perlu ditambahkan sebuah fan

untuk mengurangi panas pada hard disk. Fan ini sangat direkomendasikan untuk hard disk

dengan kecepatan 7200 rpm ke atas. Selain itu perlu diperhatikan pengaturan kabel  data agar

sirkulasi udara dapat berjalan lancar.

                Untuk perawatan dari sisi software, cukup dengan tool-tool yang telah tersedia

ketika menginstall sistem operasi. Tool tersebut meliputi scandisk, dan disk defragmenter.

Selain tool tersebut juga terdapat tool yang digunakan untuk melakukan low-level format.

Low level format digunakan untuk melakukan konfigurasi ulang pada hard disk meliputi

pengaturan head, cylender, dan sector

Scandisk adalah tool yang digunakan untuk memeriksa struktur file sistem, tabel

lokasi file (file allocation table), dan dapat untuk mengetahui ada tidaknya bad sector.

Disk defragmenter adalah tool yang digunakan untuk mengatur struktur atau tata letak

file sehingga akan mengurangi fragmentasi sebuah space hard disk.

b. CPU

Untuk perawatan pada prosessor adalah dengan memperhatikan tata letak fan

sehingga udara dapat berputar dengan lancar. Kemudian perlu dipilih fan prosessor dengan

putaran yang tinggi ( minimal 5400 rpm) dan juga perlu dipilih heatsink dengan bahan

penghantar panas yang baik, seperti tembaga dan aluminium. Jika sering melepas prosessor

jangan lupa untuk selalu mengoleskan silicon grease agar penghantaran panas lebih lancar.

c. MEMORY

Gangguan  pada RAM terletak pada konektor atau kaki-kakinya, dimana jika RAM

sering dilepas dan tersentuh oleh tangan dapat  menyebabkan korosi bahkan RAM dapat

rusak akibat listrik statis.

Untuk membersihkan RAM dari korosi akibat sentuhan tangan dapat   dilakukan dengan

menggunakan cairan pembersih atau cukup dengan karet penghapus dengan cara

menggosokan pada kaki RAM 6

Page 11: Laporan Pkl

d.  EXPANSION CARD

Untuk perawatan expansion card, perlu diperhatikan kaki - kakinya daripengaruh

korosi akibat sentuhan tangan atau penyebab yang lain.Perawatannya cukup dengan cairan

pembersih korosi atau dengan menggosok dengan karet penghapus. Selain itu perlu juga

dipastikan expansion card terpasang dengan kuat dan sempurna.

e.  POWER SUPPLY

Perawatan yang perlu dilakukan untuk merawat power supply adalah dengan

memperhatikan kelancaran fan pada power supply. Karena fan inilah yang mampu

mengurangi panas pada power supply. Selain itu perlu ditambahkan sebuah alat yang sering

disebut stabilizer

             tegangan, karena dengan alat ini akan meringankan kerja dari power supply sehingga

akan mengurangi panas yang dikeluarkan oleh power supply.

3.3 Hasil Pengamatan

Banyak kerusakan seperti pada Harddisk, Power Supply, Memori atau RAM,

CPU, Monitor, Keyboard, Mouse dan masih banyak komputer yang mati atau rusak.

3.4 Pemecahan masalah

 Prosedur perawatan yang perlu dilakukan untuk menghindarkan korosi.

a. Mencegah kontak dengan oksigen dan/atau air

Korosi besi memerlukan oksigen dan air. Bila salah satu tidak ada, maka

peristiwa korosi tidak dapat terjadi.  Korosi dapat dicegah dengan melapisi besi dengan cat,

oli, logam lain yang tahan korosi (logam yang lebih aktif seperti seg dan krom).  Penggunaan

logam lain yang kurang aktif (timah dan tembaga) sebagai pelapis pada kaleng bertujuan agar

kaleng cepat hancur di tanah. Timah atau tembaga bersifat mampercepat proses korosi.

b.  Perlindungan katoda (pengorbanan anoda)

Besi yang dilapisi atau dihubugkan dengan logam lain yang lebih aktif akan

membentuk sel elektrokimia dengan besi sebagai katoda.  Di sini, besi berfungsi hanya

Page 12: Laporan Pkl

sebagai tempat terjadinya reduksi oksigen. Logam lain berperan sebagai anoda, dan

mengalami reaksi oksidasi.  Dalam hal ini besi, sebagai katoda, terlindungi oleh logam lain

(sebagai anoda, dikorbankan).  Besi akan aman terlindungi selama logam pelindungnya

masih ada / belum habis.  Untuk perlindungan katoda pada sistem jaringan pipa bawah tanah

lazim digunakan logam magnesium, Mg.  Logam ini secara berkala harus dikontrol dan

diganti.

c.  Membuat alloy atau  paduan logam yang bersifat tahan karat,

 misalnya besi dicampur dengan logam Ni dan Cr menjadi baja stainless (72% Fe,

19%Cr, 9%Ni).

8

Page 13: Laporan Pkl

BAB IV

KESIMPULAN

4.1 Kesimpulan

Dari hasil pembahasan yang telah disajikan di depan, kesimpulan yang diperoleh

dari Penyusun ini adalah sebagai berikut:

Standar tenaga laboratorium komputer menurut Permendiknas Nomor 26 Tahun

2008 terdiri dari kepala laboratorium, teknisi laboratorium, dan laboran. Pegurus

laboratorium komputer Teknik Universitas Muhammadiyah Bengulu hanya terdiri dari kepala

laboratorium sehingga dan sekertaris laboratorium, semua perawatan dan perbaikan

dilakukan sendiri. Kepala laboratorium komputer UMB sudah memenuhi kualifikasi yang

dipersyaratkan Permendiknas Nomor 26 Tahun 2008, sedangkan kompetensi yang dimiliki

belum memenuhi kompetensi sosial dan kompetensi manajerial.

Pemanfaatan laboratorium komputer belum maksimal, hal itu berdasarkan belum

adanya jadwal pemakaian laboratorium komputer, daftar inventaris ruangan, dan modul

praktikum belum ada. Ada beberapa sarana dan prasarana laboratorium komputer UMB yang

belum memenuhi standar Permendiknas Nomor 40 Tahun 2008. Oleh karena itu perlu adanya

peningkatan sarana prasarana agar memenuhi standar tersebut. Pengurus laboratorium

komputer UMB hanya terdiri dari kepala laboratorium dan sekertsris lab, sedangkan standar

tenaga laboratorium komputer menurut Permendiknas Nomor 26 Tahun 2008 terdiri dari

kepala laboratorium, teknisi laboratorium, dan laboran, maka perlu penambahan tenaga

laboratorium. Pemanfaatan laboratorium komputer UMBsuda maksimal. dengan adanya

penambahan fasilitas pendukung seperti jadwal pemakaian laboratorium komputer, daftar

inventaris ruangan, dan modul praktikum.

9

Page 14: Laporan Pkl

4.2 Saran

Berdasarkan pembahasan, kesimpulan dan implikasi yang telah disusun, maka

dalam penelitian ini dapat diberi saran antara lain:

1. Bagi Pihak Universitas Muhammadiyah Bengkulu

a. Perlunya penambahan prasarana ruang laboratorium seperti luas laboratorium

komputer sehingga standar rasio luas minimal per peserta didik dapat tercapai yaitu

3 m2/mahasiswa, penambahan tempat penyimpanan dan perbaikan laboratorium komputer

yang dapat menampung peralatan yang rusak/sudah tidak terpakai.

b. Perlunya peningkatan fasilitas sarana laboratorium dengan cara memaksimalkan

fungsi meja dosen, penambahan printer minimum 1 unit untuk 1mahasiswa, dan pembuatan

modul praktikum setiap mata diklat, penambahan unit stabilizer untuk masing-masing

komputer, dan penambahan jam dinding.

c. Perlu adanya penambahan tenaga laboratorium seperti teknisi atau laboran agar

perawatan dan perbaikan laboratorium komputer terjaga dengan baik.

2. Bagi Peneliti Selanjutnya

Penelitian ini dapat dikembangkan lagi agar dapat diketahui pemanfaatan sarana dan

prasarana Laboratorium Komputer bagi siswa Teknik Teknik Instalasi Tenaga Listrik SMK N

1 Magelang secara menyeluruh berdasarkan lampiran Permendiknas RI Nomor 40 Tahun

2008 Tentang Standar Sarana dan Prasarana di SMK dan Permendiknas RI Nomor 28 Tahun

2008 Tentang Standar Tenaga Laboratorium Sekolah/Madrasah.

10

Page 15: Laporan Pkl

DAFTAR PUSTAKA

Badan Pusat Statistik. (2010). Keadaan Ketenagakerjaan Agustus 2010 No. 77/12/Th. XIII, 1 Desember 2010.

Daryani. (2008). Manfaat Komputer Dalam Pembelajaran. Diakses dari http://daryanis8.wordpress.com/2008/12/22/makalah-manfaat-komputer-dalam-pembelajaran.html. pada tanggal 05 Desember 2010, Jam 07:14 WIB.

DEPDIKNAS (2008). Pendekatan, Jenis, dan Metode Penelitian Pendidikan. Jakarta: Direktorat

Tenaga Pendidikan.

Keputusan Menteri. (2004). Keputusan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia No. 129a/U/2004 Tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang Pendidikan. 2008). Keputusan Dirjen Mandikdasmen Nomor 251/c/kep/mn/2008 Tentang Spektrum Keahlian Pendidikan teknik informatika

11

LAMPIRAN

Page 16: Laporan Pkl

FORMULIR KEGIATAN HARIAN MAHASISWA

NAMA : ARIF SAIFULLAH

NIM : 1060100023

PROGRAM STUDI : TEKNIK INFORATIKA

FAKULTAS : TEKNIK

TEMPAT PKL : LABORATORIUM TEKNIKK UMB

MINGGU

KE

TANGGAL JENIS KEGIATAN TANDA

TANGAN

09-09-13

10-09-13

1 11-09-13

12-09-13

13-09-13

14-09-13

16-09-13

17-09-13

II 18-09-13

19-09-13

20-09-13

21-09-13

23-09-13

24-09-13

III 25-09-13

26-09-13

27-09-13

28-09-13

30-09-13

01-10-13

1V 02-10-13

03-10-13

Page 17: Laporan Pkl

04-10-13

05-10-13

Bengkulu, 10 oktober 2012

Pamong ,

.............................................

13

Page 18: Laporan Pkl

FORMULIR PENILAIAN LAPORAN PKL

NAMA : ARIF SAIFULLAH

NPM : 1060100023

PROGRAM STUDI : TEKNIK INFORMATIKA

TEMPAT PKL : LABORATORIUM TEKNIK UMB

NO NILAI

PENILAIAN ANGKA HURUF

1. KEHADIRAN

2. KERJASAMA

3. SIKAP,ETIKA DAN TINGKAH LAKU

4. INOVASI/INSPIRASI

5. LAPORAN

REKOMENDASI:

Kriteria Penilaian:

huruf Angka penilaian

A 80-100 Amat baik

B 70-79 Baik

C 60-69 Cukup

D 0-59 Kurang (tidak lulus)

Bengkulu , Oktober 2013

Pamong ,

..............................................

14

Page 19: Laporan Pkl

FORMULIR PENILAIAN LAPORAN PKL

NAMA : ARIF SAIFULLAH

NPM : 1060100023

PROGRAM STUDI : TEKNIK INFORMATIKA

TEMPAT PKL : LABORATORIUM TEKNIKK UMB

N

O

ASPEK PENILAIAN BOBOT SKOR NILAI

(BOBOT x SKOR)

1. Bobot Laporan 20%

2. Logika Penulisan, Argumentasi

Kerangka Berfikir

25%

3. Komperhensif Implikasi Teoritis 30%

4. Praktis Penemuan 25%

JUMBLAH 100%

Kriteria Penilaian:

huruf Angka penilaian

A 80-100 Amat baik

B 70-79 Baik

C 60-69 Cukup

D 0-59 Kurang (tidak lulus)

Bengkulu , Oktober 2013

Dosen Pembimbing,

Rozali Toyib, S.Kom

Page 20: Laporan Pkl

15

FORMULIR PENILAIAN AKHIR PKL

NO PENILAI NILAI HURUF

1. Pamong

2. Dosen Pembimbing

Nilai Akhir (NA)

Predikat

NA=NP+NDP/2

Keterangan :

NA =Nilai Akhir

NP =Nilai Pamong

NDP =Nilai Dosen Pembimbing

Kriteria Penilaian:

Huruf Angka Penilaian

A 80-100 Amat Baik

B 70-79 Baik

C 60-69 Cukup

D 0-59 Kurang (Tidak Lulus)

Bengkulu,..........................

Ketua Panitia

..........................................

Page 21: Laporan Pkl

16