bab 1 pendahuluan 1 - 1 - kementerian pekerjaan umum · 2018-08-21 · subdit perencanaan teknik...

82

Upload: others

Post on 30-Jul-2020

4 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 2: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

i

Puji syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa yang telah melimpahkan berkah

dan hidayahNya sehingga Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum dan Komersial

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat telah dapat diselesaikan pada

waktunya. Sesuai dengan Peraturan Presiden Nomor 29 Tahun 2014 Tentang Sistem

Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah, Direktorat Rumah Umum dan Komersial

Kementerian PUPR wajib menyusun dan menyampaikan Laporan Kinerja Tahunan Tingkat

Entitas Akuntabilitas Kinerja Kementerian/Lembaga paling lambat 2 (dua) bulan setelah

tahun anggaran berakhir. Direktorat Rumah Umum dan Komersial Kementerian PUPR

terdiri dari atas 1 unit organisasi Eselon I yang melaksanakan 7 sasaran strategis, sehingga

laporan kinerja ini merupakan konsolidasi pencapaian sasaran program yang telah

dilaksanakan selama TA 2016. Laporan Kinerja yang menggambarkan dinamika Direktorat

Rumah Umum dan Komersial Kementerian PUPR sejak awal sampai dengan berakhirnya

TA 2016 dimaksudkan sebagai pertanggung jawaban terhadap penggunaan seluruh

sumber daya, memuat upaya, dan metode yang dilaksanakan dalam rangka mencapai

tujuan dan Sasaran Strategis Direktorat Rumah Umum dan Komersial. Selain itu, laporan

akuntabilitas ini juga berperan sebagai alat kendali dan penilaian kualitas kinerja secara

terukur, serta alat untuk mendorong peningkatan kinerja demi terwujudnya

pemerintahan yang akuntabel di lingkungan Direktorat Rumah Umum dan Komersial

Kementerian PUPR.

Jakarta, Desember 2016

Direktur Rumah Umum

dan Komersial

Page 3: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

ii

Kata Pengantar .......................................................................................................................... i

Daftar Isi .................................................................................................................................... ii

Daftar Gambar ......................................................................................................................... iv

Daftar Tabel ............................................................................................................................... v

BAB 1 PENDAHULUAN ....................................................................................................... 1 - 1

1.1. Latar Belakang ................................................................................................ 1 - 1

1.2. Tugas dan Fungsi ........................................................................................... 1 - 2

1.3. Struktur Organisasi ........................................................................................ 1 - 5

1.4. Isu Strategis.................................................................................................... 1 - 6

BAB 2 PERENCANAAN KINERJA ....................................................................................... 2 - 1

2.1. Tinjauan terhadap Rencana Strategis Direktorat Jenderal

Penyediaan Perumahan Tahun 2015-2019 .................................................... 2 - 1

2.2. Tinjauan terhadap Rencana Strategis Direktorat Rumah Umum dan

Komersial Tahun 2015-2019 ........................................................................... 2 - 2

2.2.1. Tujuan Direktorat Rumah Umum dan Komersial ........................... 2 - 2

2.2.2. Sasaran Direktorat Rumah Umum dan Komersial ......................... 2 - 3

2.2.3. Program dan Kegiatan Direktorat Rumah Umum dan

Komersial ........................................................................................ 2 - 4

2.2.4. Target Direktorat Rumah Umum dan Komersial .......................... 2 - 6

2.3. Perjanjian Kinerja (PK) Direktorat Rumah Umum dan Komersial

Tahun 2016 .................................................................................................... 2 - 9

BAB 3 KAPASITAS ORGANISASI ....................................................................................... 3 - 1

3.1. Sumber Daya Manusia (SDM) Aparatur ....................................................... 3 - 1

3.2. Sarana dan Prasarana ................................................................................... 3 - 4

3.3. DIPA Satuan Kerja di Lingkungan Direktorat Rumah Umum dan

Komersial ....................................................................................................... 3 - 4

BAB 4 AKUNTABILITAS KINERJA ...................................................................................... 4 - 1

4.1. Capaian Kinerja dan Realisasi Anggaran Tahun 2016 .................................. 4 – 1

4.2. Realisasi Anggaran ....................................................................................... 4 – 7

4.3. Analisa Capaian Kinerja ................................................................................ 4 - 11

Page 4: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

iii

BAB 5 PENUTUP ................................................................................................................. 5 - 1

5.1. Permasalahan dalam Proses Pencapaian Kinerja Tahun 2015 ..................... 5 - 1

5.2. Langkah ke Depan ........................................................................................ 5 - 1

Lampiran :

Revisi Perjanjian Kinerja Tahun 2016 I Kegiatan dan Anggaran Tahun 2016 II Jumlah Pemda III a. Jumlah Pemda yang mendapatkan Layanan Teknis Pelayanan Hunian Berimbang b. Jumlah Pemda Yang Mendapatkan Layanan Teknis Penyediaan Tanah Untuk

Rumah Umum

Penetapan Status Penggunaan BMN IV a. Aset Tanah Eks BPPN/PT.PPA b. Aset Tanah Ditjen Bina Marga

Page 5: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

iv

Gambar 1.1. Struktur Organisasi Direktorat Rumah Umum dan Komersial ............... 1 - 5

Gambar 3.1. Komposisi SDM Aparatur Direktorat Rumah Umum dan

Komersial Berdasarkan Status Kepegawaian ......................................... 3 - 1

Gambar 3.2. Komposisi ASN Direktorat Rumah Umum dan Komersial

Berdasarkan Pangkat/Golongan Ruang .................................................. 3 - 2

Gambar 3.3. Komposisi ASN Direktorat Rumah Umum dan Komersial

Berdasarkan Tingkat Pendidikan ............................................................ 3 - 2

Gambar 3.4. Komposisi ASN Direktorat Rumah Umum dan Komersial

Berdasarkan Latar Belakang Pendidikan ................................................ 3 - 3

Gambar 3.5. Komposisi Non ASN Direktorat Rumah Umum dan Komersial

Berdasarkan Tingkat Pendidikan ............................................................ 3 - 3

Page 6: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

v

Tabel 2.1. Target Direktorat Rumah Umum dan Komersial dalam

Renstra Direktorat Rumah Umum dan Komersial Tahun

2015-2019 ................................................................................................... 2 - 7

Tabel 2.2. Perjanjian Kinerja (PK) Tahun 2015 ....................................................... 2 – 10

Tabel 2.3. Perubahan Perjanjian Kinerja (PK) Tahun 2015.....................................2 - 10 Tabel 3.1. DIPA Direktorat Rumah Umum dan Komersial Tahun 2015 ................. 3 – 6

Tabel 4.1. Capaian Kinerja Kegiatan Pembinaan dan Pengembangan

Rumah Umum dan Komersial Tahun 2016 Terhadap

Renstra Direktorat Rumah Umum dan Komersial ................................. 4 – 1

Tabel 4.2. Capaian Kinerja Kegiatan Pembinaan dan Pengembangan

Rumah Umum dan Komersial Tahun 2015 Terhadap

Perjanjian Kinerja Tahun 2016.................................................................. 4 – 2

Tabel 4.3. Capaian Kegiatan pada Indikator Kinerja Jumlah Dokumen

Perencanaan Teknis, Pendataan, Evaluasi, dan Pelaporan

Rumah Umum dan Komersial ................................................................. 4 – 3

Tabel 4.4. Capaian Kegiatan pada Indikator Kinerja Jumlah Dokumen

Pengaturan dan Pelaksanaan Pembinaan Pengembangan

Rumah Umum dan Komersial ................................................................ 4 – 4

Tabel 4.5. Capaian Kegiatan pada Indikator Kinerja Jumlah Dokumen

Hasil Pelaksanaan Bantuan Rumah Umum ............................................4 – 5

Tabel 4.6. Capaian Kegiatan pada Indikator Kinerja Jumlah Dokumen

Hasil Pemantauan dan Pelaksanaan Hunian Berimbang ...................... 4 – 6

Tabel 4.7. Capaian Kegiatan pada Indikator Kinerja Jumlah Dokumen

Hasil Kerjasama, Pendataan, dan Pemantauan Penyediaan

Tanah ....................................................................................................... 4 – 6

Page 7: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

vi

Tabel 4.8. Realisasi Anggaran Direktorat Rumah Umum dan

Komersial Tahun 2016 .............................................................................. 4 - 8

Tabel 4.9. Realisasi Anggaran pada Indikator Kinerja Jumlah Dokumen

Perencanaan Teknis, Pendataan, Evaluasi, dan Pelaporan

Rumah Umum dan Komersial ................................................................. 4 - 8

Tabel 4.10. Realisasi Anggaran pada Indikator Kinerja Jumlah Dokumen

Pengaturan dan Pelaksanaan Pembinaan Pengembangan

Rumah Umum dan Komersial ................................................................. 4 - 8

Tabel 4.11. Realisasi Anggaran pada Indikator Kinerja Jumlah Dokumen

Hasil Pelaksanaan Bantuan Rumah Umum ............................................ 4 - 9

Tabel 4.12. Realisasi Anggaran pada Indikator Kinerja Jumlah Dokumen

Hasil Pemantauan dan Pelaksanaan Hunian Berimbang ...................... 4 - 10

Tabel 4.13. Realisasi Anggaran pada Indikator Kinerja Jumlah Dokumen

Hasil Kerjasama, Pendataan, dan Pemantauan Penyediaan Tanah .... 4 – 10

Tabel 4.14. Realisasi Anggaran pada Indikator Kinerja Jumlah Rumah Umum

Tapak Layak Huni yang Terfasilitasi melalui Bantuan Rumah

Umum ....................................................................................................... 4 - 11

Tabel 4.15. Perbandingan Target dan Realisasi Kinerja Fisik dan Keuangan

Direktorat Rumah Umum dan Komersial Tahun Anggaran 2015 ......... 4 - 12

Tabel 4.16. Perbandingan Capaian Kinerja Direktorat Rumah Umum dan

KomersialTahun 2015 dan 2016 .............................................................. 4 - 13

Page 8: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | I-1

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LaKIP) merupakan bentuk akuntabilitasi dari

pelaksanaan tugas dan fungsi yang dipercayakan kepada instansi pemerintah atas

penggunaan anggaran (Permenpan Nomor 53 Tahun 2014 Tentang Petunjuk Teknis

Perjanjian Kinerja, Pelaporan Kinerja, dan Tata Cara Reviu Atas Laporan Kinerja Instatnsi

Pemerintah). Laporan Kinerja disusun setiap tahun yang menyajikan informasi tentang

uraian pengukuran capaian kerja dengan membandingkan rencana dan target kinerja

yang telah ditetapkan sebelumnya serta evaluasi dan analisis berdasarkan capaian kerja

tersebut. Tujuan dari penyusunan LaKIP yaitu untuk Memberikan informasi kinerja

yang terukur kepada pemberi mandat atas kinerja yang telah dan seharusnya dicapai

serta sebagai upaya perbaikan berkesinambungan bagi instansi pemerintah untuk

meningkatkan kinerjanya. Oleh karena itu setiap unit organisasi di

Kementerian/Lembaga harus melaporkan kinerja sesuai pelaksanaan tugas dan fungsi

yang diperjanjikan dalam Perjanjian Kinerja.

Evaluasi dan pelaporan capaian kerja Direktorat Rumah Umum dan Komersial tidak

terlepas dari tugas dan fungsi dari direktorat yang telah di amanatkan di dalam

Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor 15/PRT/M/2015

tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan

Rakyat. Pada LaKIP Direktorat Rumah Umum dan Komersial Tahun 2016 ini berisi

tentang uraian singkat organisasi, Rencana dan target dan kinerja yang telah

ditetapkan, pengukuan kinerja, Evaluasi dan analisa kinerja untuk setiap strategis atau

Page 9: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | I-2

hasil program/kegiatan dan kondisi terakhir yang seharusnya dapat terwujud pada

tahun 2016.

1.2. Tugas Dan Fungsi Direktorat Rumah Umum dan Komersial

Direktorat Rumah Umum dan Komersial dipimpin oleh Direktur yang berada pada

Direktorat Jenderal Penyediaan Perumahan. Struktur organisasi dari Direktorat Rumah

Umum dan Komersial berdasarkan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan

Perumahan Rakyat Nomor 15/PRT/M/2015 tentang Organisasi dan Tata Kerja

Kementerian Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat, terdiri dari 5 (lima) sub direktorat.

Kelima sub direktorat tersebut saling berkaitan dalam pelaksanaan tugas untuk

mencapai tujuan dan sasaran Direktorat Rumah Umum dan Komersial, sebagai berikut:

1. Sub Direktorat Perencanaan Teknik dan Evaluasi

Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan

penyusunan rencana teknik, data, evaluasi dan pelaporan di bidang

penyelenggaraan penyediaan rumah umum dan komersial.Dalam melaksanakan

tugas tersebut, Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi menyelenggarakan fungsi:

a. Penyusunan rencana teknik di bidang penyelenggaraan penyediaan rumah umum

dan komersial;

b. Penyusunan data, evaluasi dan pelaporan di bidang penyelenggaraan penyediaan

rumah umum dan komersial.

2. Sub Direktorat Standar dan Pedoman

Subdit Standar dan Pedoman mempunyai tugasmelaksanakan penyusunan norma,

standar, pedoman, dan kriteria dan pemberian bimbingan teknis dan supervisi di

bidang penyelenggaraan penyediaan rumah umum dan komersial.Dalam

melaksanakan tugas tersebut, Subdit Standar dan Pedoman menyelenggarakan

fungsi:

a. Penyusunan norma standar, pedoman dan kriteria di bidang penyelenggaraan

penyediaan rumah umum dan komersial;

Page 10: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | I-3

b. Pemberian bimbingan teknis dan supervisi di bidang penyelenggaraan

penyediaan rumah umum dan komersial.

3. SubDirektorat Bantuan Rumah Umum

Subdit Bantuan Rumah Umum mempunyai tugasmelaksanakan pemberian bantuan

rumah umum di bidang penyelenggaraan penyediaan rumah umum. Dalam

melaksanakan tugas tersebut, Subdit Bantuan Rumah Umum menyelenggarakan

fungsi:

a. Pemberian bantuan rumah umum di bidang penyelenggaraan penyediaan rumah

umum di wilayah I (Wilayah Jawa dan Sumatera);

b. Pemberian bantuan rumah umum di bidang penyelenggaraan penyediaan rumah

umum di wilayah II (Wilayah Kalimantan, Sulawesi, Bali, Nusa Tenggara, Maluku

dan Papua).

4. SubDirektoratFasilitasi Hunian Berimbang

Subdit Fasilitasi Hunian Berimbang mempunyai tugasmelaksanakan fasilitasi

pelaksanaan hunian berimbang di bidang penyelenggaraan penyediaan rumah

umum dan komersial.Dalam melaksanakan tugas tersebut, Subdit Fasilitasi Hunian

Berimbang menyelenggarakan fungsi:

a. Fasilitasi pelaksanaan hunian berimbang di bidang penyelenggaraan penyediaan

rumah umum dan komersial pada rumah tunggal dan deret di bidang

penyelenggaraan penyediaan rumah umum dan komersial;

b. Fasilitasi pelaksanaan hunian berimbang di bidang penyelenggaraan penyediaan

rumah umum dan komersial pada rumah susun komersial di bidang

penyelenggaraan penyediaan rumah umum dan komersial.

5. SubDirektoratFasilitasi Penyediaan Lahan Perumahan

Subdit Fasilitasi Penyediaan Lahan Perumahan mempunyai tugas melaksanakan

fasilitasi penyediaan lahan bagi pembangunan perumahan. Dalam melaksanakan

Page 11: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | I-4

tugas tersebut, Subdit Fasilitasi Penyediaan Lahan Perumahan menyelenggarakan

fungsi:

a. Fasilitasi penyediaan lahan bagi pembangunan perumahan di wilayah I (Wilayah

Sumatera dan Jawa);

b. Fasilitasi penyediaan lahan bagi pembangunan perumahan di wilayah II (Wilayah

Kalimantan, Sulawesi, Bali, Nusa Tenggara, Maluku dan Papua).

Page 12: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | I-5

1.3. Struktur Organisasi

Struktur Organisasi Direktorat Rumah Umum dan Komersial adalah sebagai berikut:

Gambar 1.1

Struktur Organisasi Direktorat Rumah Umum dan Komersial

Direktorat Rumah Umum dan Komersial

Subdit Perencanaan Teknik

dan Evaluasi

Subdit Standar dan

Pedoman

Subdit Bantuan

Rumah Umum

Subdit Fasilitasi

Hunian Berimbang

Subdit Fasilitasi Penyediaan Lahan

Perumahan

Seksi Penyusunan

Rencana

Seksi Data, Evaluasi, dan Pelaporan

Seksi Penyusunan

Standar

Seksi Bimbingan

Teknis

Seksi Bantuan Rumah Umum Wilayah I

Seksi Bantuan Rumah

Umum Wilayah II

Seksi Pemantauan Rumah Tunggal

dan Deret

Seksi Pemantauan Rumah Susun

Seksi Fasilitasi Penyediaan

Lahan Wilayah I

Seksi Fasilitasi Penyediaan

Lahan Wilayah II

Sub Bag Tata Usaha

Kelompok Jabatan Fungsional

Page 13: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | I-6

1.4. Isu Strategis Penyelenggaraan Rumah Umum dan Komersial

Penyelenggaraan Rumah Umum dan Komersial menghadapi beberapa

permasalahan yang harus diatasi, meskipun hal tersebut membutuhkan waktu yang

cukup lama. Adapun isu-isu strategis yang ada terkait permasalahan bidang rumah

umum dan komersial, sebagai berikut:

a. Penyelenggaraan rumah umum dan komersial belum didukung dengan regulasi

dan pembinaan serta pengawasan danpengendalian yang memadai oleh

pemerintah daerah.

b. Belum terpenuhinya penyelenggaraan rumah umumyang layak huni dan

terjangkau dalam lingkungan yang sehat, aman, serasi,teratur, terencana,

terpadu, dan berkelanjutan.

c. Penyelenggaraan perumahan masih mengalami permasalahan dalam hal

penyediaan kebutuhan sarana, prasarana dan utilitas umum yang memadai.

Disamping itu lokasi perumahan rumah umum kurang strategis sehingga

berdampak pada sulitnya aksesibilitas.

d. Keterbatasan tanah untuk pembangunan perumahan terutama perumahan

bagi MBR, harga tanah yang semakin meningkat (tidak terjangkau oleh MBR)

dan perizinan pembangunan rumah yang masih tumpang tindih.

e. Data dan informasi rumah umum dan komersial belum tersedia secara akurat

dan aktual.

f. Perizinan penyelenggaraan rumah umum membutuhkan biaya cukup besar

dan waktu yang cukup panjang.

g. Perbedaan sudut pandang antara Pemerintah, pemerintah daerah dan pelaku

pembangunan sehingga tidak tercapainya target dalam pemenuhan kualitas

dan fasilitas rumah umum, serta mekanisme yang diatur dalam peraturan

perundangan.

h. Peran pelaku pembangunan belum maksimal, di antaranya dalam hal

menyediakan perumahan, terutama perumahan umum sesuai dengan syarat

teknik dan melaksanakan kewajiban yang telah ditentukan sesuai dengan

peraturan perundangan.

i. Secara umum pemenuhan hak konsumen perumahan masih belum

terselenggara secara optimal.

Page 14: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | II-1

PERENCANAAN KINERJA

2.1. Tinjauan terhadap Rencana Strategis Direktorat Jenderal Penyediaan Perumahan

Tahun 2015-2019

Berdasarkan Renstra Direktorat Jendral Penyediaan Perumahan Tahun 2015-2019,

Tujuan dari Ditjen Penyediaan Perumahan yaitu menyelenggarakan fasilitasi

penyediaan perumahan dengan tingkat dan kondisi ketersediaan, keterpaduan

serta kualitas dan cakupan pelayanan yang produktif dan cerdas, berkeselamatan

mendukung kesehatan masyarakat, menyeimbangkan pembangunan, memenuhi

kebutuhan dasar, serta berkelanjutan yang berasaskan gotong-royong guna

mencapai masyarakat yang lebih sejahtera. Guna mencapai tujuan tersebut maka

dijabarkan pada sasaran strategis sebagai berikut :

1. Meningkatkan pengembangan kebijakan dan koordinasi pelaksanaan kebijakan,

penyusunan kebijakan, program, anggaran, kerjasama, data dan informasi serta

evaluasi kinerja pengembangan perumahan.

2. Terlaksananya pembangunan 550.000 unit satuan rumah susun yang dilengkapi

dengan prasarana, sarana dan utilitas pendukungnya.

3. Terlaksananya pembangunan 50.000 unit rumah khusus di kawasan tertinggal,

kawasan perbatasan negara, daerah pasca bencana/konflik dan kawasan

maritim/nelayan.

4. Terwujudnya keswadayaan masyarakat untuk peningkatan kualitas dan

pembangunan rumah susun/hunian yang layak bagi 1.750.000 masyarakat

berpenghasilan rendah (MBR) dalam lingkungan yang aman, sehat, teratur, dan

serasi.

Page 15: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | II-2

5. Meningkatkan pembinaan dan pengembangan rumah umum dan komersial.

6. Terlaksananya fasilitas bantuan PSU rumah umum sebanyak 676.950 unit.

7. Terselenggaranya pencadangan tanah dan pembangunan rumah susun melalui

penyertaan modal negara untuk Perum Perumnas.

8. Terfasilitasinya pengelolaan rumah susun sewa bagi MBR yang dilaksanakan oleh

BUMN.

Guna mencapai tujuan dan sasaran strategis dari Ditjen Penyediaan Perumahan

maka kegiatan-kegiatan untuk mencapai tujuan tersebut dibebankan kepada enam

unit kerja Eselon 2 di lingkungan Ditjen Penyediaan Perumahan yang salah satunya

adalah Direktorat Rumah Umum dan Komersial.

2.2. Tinjauan terhadap Rencana Strategis Direktorat Rumah Umum dan Komersial

Tahun 2015-2019

Renstra Direktorat Rumah Umum dan Komersial Tahun 2015-2019 disusun mengacu

kepada Renstra Ditjen Penyediaan Perumahan Tahun 2015-2019. Renstra ini memuat

mengenai rencana strategis berdasarkan tugas dan fungsi yang telah ditetapkan

dalam Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor

15/PRT/M/2015 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Pekerjaan Umum

dan Perumahan Rakyat.

2.2.1. Tujuan Direktorat Rumah Umum dan Komersial

Tujuan Direktorat Rumah Umum dan Komersial yaitu :

“Mewujudnya rumah umum dan komersial yang layak huni dan terjangkau dalam

lingkungan yang sehat, aman, serasi, teratur, terencana, terpadu, dan

berkelanjutan”

Berikut merupakan penjabaran tujuan dari penyelenggaraan Rumah Umum dan

Komersial:

1. Melaksanakan perencanaan teknik, pendataan, evaluasi, dan pelaporan

pelaksanaan kebijakan bidang rumah umum dan komersial.

Page 16: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | II-3

2. Mengembangkan ketersediaan dan meningkatkan upaya pelaksanaan regulasi

dan kebijakan serta dalam penyelenggaraan rumah umum dan komersial.

3. Mendukung perwujudan hunian yang layak dan terjangkau yang didukung oleh

PSU yang memadai, khususnya bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah

(MBR).

4. Melaksanakan sosialisasi, pemantauan, dan evaluasi pelaksanaan kebijakan

hunian berimbang.

5. Memfasilitasi penyediaan lahan untuk perumahan khususnya bagi MBR.

6. Mendukung penguatan kelembagaan Bidang Rumah Umum Dan Komersial di

daerah.

7. Meningkatkan sinergi dan koordinasi penyelenggaraan kegiatan bidang rumah

umum dan komersial.

2.2.2. Sasaran Direktorat Rumah Umum dan Komersial

Sasaran yang hendak dicapai untuk tahun 2015-2019 yaitu :

1. Terlaksananya penyusunan perencanaan teknik, pendataan, evaluasi, dan

pelaporan Rumah Umum dan Komersial sebanyak 35 dokumen;

2. Pengembangan ketersediaan dan meningkatkan upaya pelaksanaan regulasi

dan kebijakan serta dalam penyelenggaraan rumah umum dan komersial,

adalah tersusunnya 35 NSPK bidang penyelenggaraan rumah umum dan

komersial;

3. Terwujudnya hunian yang layak dan terjangkau yang didukung oleh PSU yang

memadai, khususnya bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR), adalah

terbangunnya 676.950 unit rumah melalui pelaksanaan Bantuan PSU

Perumahan;

4. Terlaksananya sosialisasi, pemantauan, dan evaluasi pelaksanaan kebijakan

hunian berimbang adalah 75 pemerintah daerah yang mendapatkan layanan

teknis pelaksanaan hunian berimbang;

Page 17: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | II-4

5. Terfasilitasinya penyediaan lahan untuk perumahan khususnya bagi MBR

adalah 75 pemerintah daerah yang mendapatkan layanan teknis penyediaan

tanah untuk rumah umum;

6. Terlaksanya kegiatan penguatan kelembagaan bidang rumah umum dan

komersial di daerah adalah terlaksananya pengelolaan, pengawasan, dan

pengendalian oleh pemangku kepentingan bidang rumah umum dan komersial

dalam mendukung sasaran dan target bidang pengembangan rumah umum

dan komersial di daerah;

7. Tercapainya peningkatan sinergi dan koordinasi penyelenggaraan perumahan

antar pemangku kepentingan, yang berupa terlaksananya kerjasama dan

koordinasi antar pemangku kepentingan dalam mendukung sasaran dan target

bidang pengembangan rumah umum dan komersial di daerah.

2.2.3. Program dan Kegiatan Direktorat Rumah Umum dan Komersial

Arah kebijakan Direktorat Rumah Umum dan Komersial untuk Tahun 2015-2019

menjadi dasar dalam pelaksanaan program dan kegiatan di Direktorat Rumah

Umum dan Komersial. Pencapaian dari kebijakan tersebut selain disusun dalam

program dan kegiatan yang baik dan tepat sasaran, juga perlu didukung oleh

ketersediaan sumber daya manusia, Standar Operasional dan Prosedur (SOP),

sarana dan prasarana serta DIPA satuan kerja di lingkungan Direktorat Rumah

Umum dan Komersial yang meliputi (i) satuan kerja yang menangani kegiatan

kebijakan dan, (ii) satuan kerja yang menangani kegiatan pembangunan fisik

bantuan rumah umum.

Direktorat Rumah Umum dan Komersial melaksanakan program Ditjen

Penyediaan Perumahan yaitu Program Pengembangan Perumahan dengan

kegiatan yaitu sebagai berikut:

1. Perencanaan dan Evaluasi

Penanganan yang harus dilakukan dalam kinerja Direktorat Rumah Umum dan

Komersial:

Page 18: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | II-5

a. Penyusunan perencanaan teknik (rencana kerja dan anggaran) tahunan

Direktorat Rumah Umum dan Komersial;

b. Pengelolaan data dan informasi;

c. Pemantauan dan evaluasi kinerja;

d. Penyusunan pelaporan kinerja Direktorat Rumah Umum dan Komersial;

e. Pelaksanaan koordinasi dan pendampingan pelaksanaan kegiatan

Direktorat Rumah Umum dan Komersial.

2. Kebijakan dan regulasi

Penanganan yang harus dilakukan dalam kinerja Direktorat Rumah Umum dan

Komersial:

a. Penyusunan rancangan peraturan penyelenggaraan rumah umum dan

komersial;

b. Pelaksanaan pembinaan rumah umum dan komersial;

c. Pelaksanaan bimbingan teknis dan supervisi penerapan NSPK;

d. Penanganan pengaduan masyarakat;

e. Pelaksanaan koordinasi dan pendampingan penerapan peraturan

perundangan dalam rangka penyelenggaraan rumah umum dan komersial

f. Pemantauan evaluasi dan penyelenggaraan rumah umum dan komersial.

3. Bantuan Rumah Umum, meliputi kegiatan :

Penanganan yang harus dilakukan dalam kinerja Direktorat Rumah Umum dan

Komersial:

a. Perencanaan teknik bantuan rumah umum;

b. Pengusulan dan pelaksanaan verifikasi dalam rangka bantuan rumah

umum;

c. Pemantauan dan evaluasi pelaksanaan bantuan rumah umum;

d. Pelaksanaan koordinasi dan pendampingan fasilitas penyediaan rumah

umum dan komersial;

e. Pelaksanaan pembangunan fisik bantuan rumah umum;

f. Pengawasan dan pengendalian pembangunan fisik bantuan rumah umum

Page 19: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | II-6

g. Manajemen konstruksi bantuan rumah umum;

h. Pengelolaan asset.

4. Fasilitasi Hunian Berimbang, meliputi kegiatan :

Penanganan yang harus dilakukan dalam kinerja Direktorat Rumah Umum dan

Komersial:

a. Pelaksanaan identifikasi penerapan konsep hunian berimbang;

b. Penerapan pembinaan rumah layak huni;

c. Pemantauan dan evaluasi pelaksanaan hunian berimbang;

d. Pelaksanaan koordinasi dan pendampingan penerapan hunian

berimbang.

5. Fasilitasi Penyediaan Tanah, meliputi kegiatan :

Penanganan yang harus dilakukan dalam kinerja Direktorat Rumah Umum dan

Komersial:

a. Pelaksanaan identifikasi kebutuhan tanah;

b. Pelaksanaan proses alih status tanah dalam rangka penyediaan

perumahan oleh pemerintah;

c. Pemantauan dan evaluasi penyediaan tanah;

d. Pelaksanaan koordinasi dan pendampingan penyiapan kebutuhan tanah

dalam rangka penyediaan perumahan.

2.2.4. Target Direktorat Rumah Umum dan Komersial

Target Direktorat Rumah Umum dan Komersial dalam Renstra Direktorat Rumah

Umum dan Komersial Tahun 2015-2019 adalah seperti dalam Tabel 2.1. berikut ini.

Page 20: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | II-7

Tabel 2.1.

Target Direktorat Rumah Umum dan Komersial dalam Renstra Direktorat Rumah Umum dan Komersial Tahun 2015-2019

Kegiatan : Pembinaan dan Pengembangan Rumah Umum dan Komersial

Sasaran Kegiatan Satuan 2015 2016 2017 2018 2019 Total

A Pembinaan dan Pengembangan Rumah Umum dan Komersial

1. Jumlah Dokumen Perencanaan Teknis, Pendataan, Evaluasi, dan Pelaporan Rumah Umum dan Komersial

Dok 7 7 7 7 7 35

2. Jumlah Dokumen Pengaturan dan Pelaksanaan Pembinaan Pengembangan Rumah Umum dan Komersial

Dok 7 7 7 7 7 35

3. Jumlah Dokumen Hasil Pelaksanaan Bantuan Rumah Umum

Dok 8 8 8 8 8 40

4. Jumlah Dokumen Hasil Pemantauan dan Pelaksanaan Hunian Berimbang

Dok 6 6 6 6 6 30

5. Jumlah Dokumen Hasil Kerjasama, Pendataan, dan Pemantauan Penyediaan Tanah

Dok 7 7 7 7 7 35

6. Laporan Layanan Perkantoran Lap 12 12 12 12 12 12

Page 21: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | II-8

Kegiatan : Pembinaan dan Pengembangan Rumah Umum dan Komersial

Sasaran Kegiatan Satuan 2015 2016 2017 2018 2019 Total

B Rumah Umum Tapak Layak Huni yang Difasilitasi melalui Bantuan Rumah Umum (PSU)

1. Jumlah Rumah Umum Tapak Layak Huni yang Terfasilitasi melalui Bantuan Rumah Umum

Unit 40.700 42.000 180.000 190.000 224.250 676.950

2. Laporan Layanan Perkantoran Lap 12 12 12 12 12 12

Page 22: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | II-9

2.3. Perjanjian Kinerja (PK) Direktorat Rumah Umum dan Komersial Tahun 2016

Perjanjian Kinerja Direktorat Rumah Umum dan Komersial merupakan dokumen

yang memuat kesepakatan pencapaian kinerja antara Ditjen Penyediaan

Perumahan dengan Direktorat Rumah Umum dan Komersial pada Tahun 2016,

dalam rangka mewujudkantarget kinerja Tahun 2016 berdasarkan pada sumber

daya yang dimiliki oleh Direktorat Rumah Umum dan Komersial. Perjanjian Kinerja

Direktorat Rumah Umum dan Komersial Tahun 2016 memuat sasaran

program/kegiatan, indikator kinerja dan target capaian kinerja melalui Program

Pengembangan Perumahan dan Kegiatan Pembinaan dan Pengembangan Rumah

Umum dan Komersial dengan sasaran adalah sebagai berikut:

1. Pembinaan dan Pengembangan Rumah Umum dan Komersial, dengan

indikator kinerja:

a. Tersusunnya dokumen data dan informasi penyediaan rumah umum dan

komersial , target : 4 dokumen;

b. Tersusunnya dokumen rencana teknik Rumah Umum dan Komersial, target

: 4 dokumen;

c. Terlaksananya layanan Administrasi Manajerial Pengembangan Rumah

Umum dan Komersial : 5 Laporan

d. Tersusunnya NSPK Pembinaan dan pengembangan rumah umum dan

komersial : 7 NSPK

e. Terlaksananya pembinaan kepada Pemerintah Daerah yang Mendapatkan

Layanan Teknis Pelaksanaan Hunian Berimbang : 15 pemda

f. Terlaksananya pembinaan kepada Pemerintah Daerah yang endapatkan

Layanan Teknis Penyediaan Tanah Untuk Rumah Umum ; 15 Pemda

2. Rumah umum tapak layak huni yang difasilitasi melalui bantuan rumah umum

(PSU), dengan indikator kinerja:

a. Jumlah rumah umum tapak layak huni yang terfasilitasi melalui bantuan

rumah umum (PSU), target : 42.000 unit

Page 23: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | II-10

Tabel 2.2.

Perjanjian Kinerja Tahun 2016

Direktorat Rumah Umum Dan Komersial

Sasaran Program/

Kegiatan Indikator Kinerja Target

(1) (2) (3)

PROGRAM PENGEMBANGAN PERUMAHAN

Kegiatan Pembinaan dan Pengembangan Umum dan Komersial

1. Pembinaan dan

Pengembangan

Umum dan

Komersial

a. Jumlah Dokumen Data dan Informasi Penyediaan Rumah

Umum dan Komersil 4 Dokumen

b. Jumlah Dokumen Rencana Teknik Direktorat Rumah

Umum dan Komersial 4 Laporan

c. Jumlah layanan Administrasi Manajerial Pengembangan

Rumah Umum dan Komersial 5 Laporan

d. Jumlah NSPK Pembinaan dan Pengembangan Rumah

Umum dan Komersial 7 NSPK

e. Jumlah Pemerintah Daerah yang Mendapatkan Layanan

Teknis Pelaksanaan Hunian Berimbang 15 Pemda

f. Jumlah Pemerintah Daerah yang Mendapatkan Layanan

Teknis Penyediaan Tanah Untuk Rumah Umum 15 Pemda

2. Rumah Umum

Tapak Layak

Huni dan yang

Difasilitasi

melalui Bantuan

Rumah Umum

(PSU)

Jumlah Rumah Umum Layak Huni yang Difasilitasi Melalui

Bantuan Rumah Umum

42.000 Unit

Page 24: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | II-11

Tabel 2.3.

Perubahan Perjanjian Kinerja Tahun 2016

Direktorat Rumah Umum Dan Komersial

Sasaran Program/

Kegiatan Indikator Kinerja Target

(1) (2) (3)

PROGRAM PENGEMBANGAN PERUMAHAN

Kegiatan Pembinaan dan Pengembangan Umum dan Komersial

1. Pembinaan dan

Pengembangan

Umum dan

Komersial

a. Jumlah Dokumen Data dan Informasi Penyediaan Rumah

Umum dan Komersil 2 Dokumen

b. Jumlah Dokumen Rencana Teknik Direktorat Rumah

Umum dan Komersial 2 Laporan

c. Jumlah layanan Administrasi Manajerial Pengembangan

Rumah Umum dan Komersial 5 Laporan

d. Jumlah NSPK Pembinaan dan Pengembangan Rumah

Umum dan Komersial 7 NSPK

e. Jumlah Pemerintah Daerah yang Mendapatkan Layanan

Teknis Pelaksanaan Hunian Berimbang 15 Pemda

f. Jumlah Pemerintah Daerah yang Mendapatkan Layanan

Teknis Penyediaan Tanah Untuk Rumah Umum 15 Pemda

2. Rumah Umum

Tapak Layak

Huni dan yang

Difasilitasi

melalui Bantuan

Rumah Umum

(PSU)

Jumlah Rumah Umum Layak Huni yang Difasilitasi Melalui

Bantuan Rumah Umum

25.000 Unit

Jumlah Dokumen Hasil Pelaksanaan Bantuan Rumah Umum 8 Dokumen

Page 25: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | III-1

KAPASITAS ORGANISASI 3.1 Sumber Daya Manusia (SDM) Aparatur

Sumber daya aparatur dalam keseluruhan unit kerja di lingkungan Direktorat

Rumah Umum dan Komersial berjumlah 104 orang yang terdiri dari 55 orang

Aparatur Sipil Negara (ASN) (47,12%) dan 54 orang Non ASN/Honorer (52,88 %).

Perbandingan komposisi tersebut dapat digambarkan dalam bentuk grafik pada

Gambar 3.1.

Gambar 3.1.

Komposisi SDM Aparatur Direktorat Rumah Umum dan Komersial

Berdasarkan Status Kepegawaian

Dari keseluruhan sumber daya aparatur yang berstatus ASN, komposisi menurut

tingkat pendidikan terdiri dari 23 orang Sarjana S2, 23 orang Sarjana S1/D4, 7 orang

SMA/SMK, dan 1 orang SMP serta 1 orang SD. Perbandingan komposisi tersebut

dapat digambarkan dalam bentuk grafik pada Gambar 3.3.

Page 26: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | III-2

Gambar 3.3.

Komposisi ASN Direktorat Rumah Umum dan Komersial

Berdasarkan Tingkat Pendidikan

Dengan komposisi tingkat pendidikan demikian, komposisi ASN menurut latar

belakang pendidikan teknik dan non teknik (kesesuaian bidang teknik berkaitan

dengan tugas dan fungsi pelaksanaan tugas ASN pada Direktorat Rumah Umum

dan Komersial) adalah sejumlah 25 orang berlatar belakang pendidikan teknik dan

sisanya (29 orang) berlatar belakang pendidikan non teknik. Perbandingan

komposisi tersebut dapat digambarkan dalam bentuk grafik pada Gambar 3.4.

Gambar 3.4.

Komposisi ASN Direktorat Rumah Umum dan Komersial

Berdasarkan Latar Belakang Pendidikan

Page 27: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | III-3

Sedangkan sumber daya aparatur yang berstatus Non ASN, tingkat pendidikannya

terdiri dari 1 orang Sarjana S2, 40 orang Sarjana S1/D4, 6 orang D3, dan 21 orang

SMA/SMK. Komposisi sumber daya aparatur non ASN berdasarkan tingkat

pendidikan dapat dilihat dalam Gambar 3.5.

Gambar 3.5.

Komposisi Non ASN Direktorat Rumah Umum dan Komersial

Berdasarkan Tingkat Pendidikan

Dengan komposisi tingkat pendidikan demikian, komposisi Non ASN menurut latar

belakang pendidikan teknik dan non teknik (kesesuaian bidang teknik berkaitan

dengan tugas dan fungsi pelaksanaan tugas ASN pada Direktorat Rumah Umum

dan Komersial) adalah sejumlah 12 orang berlatar belakang pendidikan teknik dan

sisanya (58 orang) berlatar belakang pendidikan non teknik. Perbandingan

komposisi tersebut dapat digambarkan dalam bentuk grafik pada Gambar 3.6.

Gambar 3.6.

Komposisi Non ASN Direktorat Rumah Umum dan Komersial

Berdasarkan Latar Belakang Pendidikan

Page 28: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | III-4

3.2. Sarana dan Prasarana

Sarana dan prasarana yang tersedia dan mendukung pencapaian kinerja Direktorat

Rumah Umum dan Komersial baik di struktural dan Satuan Kerja Pengembangan

Rumah Umum dan Komersial berupa ruang kerja lengkap dengan furniture. Untuk

Satuan Kerja Fasilitasi Rumah Umum dan Komersial masih menempati rumah yang

disewa melalui dana APBN. Ketersediaan sarana dan prasarana pada Direktorat

Rumah Umum dan Komersial adalah sebagai berikut:

a. Ruang kerja unit kerja struktural menempati setengah bagian pada Lantai 5

Gedung Blok G;

b. Ruang kerja unit kerja Satuan Kerja Direktorat Rumah Umum dan Komersial

menempati ruang kerja pada rumah yang berlokasi di Jl. Lamandau;

c. Ruang kerja unit kerja Satuan Kerja Fasilitasi Rumah Umum dan Komersial

menempati rumah yang berlokasi di Jl. Cipaku 1;

3.3. DIPA Satuan Kerja di Lingkungan Direktorat Rumah Umum dan Komersial

Kegiatan Pembinaan dan Pengembangan Rumah Umum dan Komersial dalam

Perjanjian Kinerja harus mencapai 2 (dua) sasaran, yaitu :

1. Program Pengembangan Perumahan yang dilaksanakan oleh Satuan Kerja

Direktorat Rumah Umum dan Komersial; dan

2. Rumah Umum Tapak Layak Huni yang Terfasilitasi Melalui Bantuan Rumah

Umum (PSU), dilaksanakan oleh Satuan Kerja Fasilitasi Rumah Umum dan

Komersial.

Besar anggaran yang dialokasikan dalam DIPA Tahun Anggaran 2016 untuk Satuan

Kerja Direktorat Rumah Umum dan Komersial pada awalnya sebesar

Rp.56,000,000,000,- (lima puluh enam milyar rupiah). Sedangkan Satuan Kerja

Fasilitasi Rumah Umum sebesar Rp.320,880,000,000,-(tiga ratus dua puluh milyar

delapan ratus delapan puluh juta rupiah). Pada pelaksanaannya pada bulan 30 Mei

2016 ada kebijakan pemotongan anggaran sebesar Rp. 19.625.868.900 (sembilan

belas miliar enam ratus dua puluh lima delapan ratus enam puluh delapan juta

sembilan ratus) sehingga anggaran menjadi Rp.36.374.131.100,- (tiga puluh enam

milyar tiga ratus tujuh puluh empat juta seratus tiga puluh satu seratus rupiah) dan

Satuan Kerja Fasilitasi Rumah Umum pemotongan sebesar Rp. 153.688.228.035

Page 29: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | III-5

(seratus lima puluh tiga miliar enam ratus delapan puluh delapan juta dua ratus dua

puluh delapan ribu tiga puluh lima rupiah) sehingga anggaran menjadi

Rp.167,191,771,965,- (seratus enam puluh tujuh milyar seratus sembilan puluh satu

juta tujuh ratus tujuh puluh satu rupiah). Selanjutnya pada bulan September 2016

muncul kebijakan selfblocking sehingga DIPA Tahun Anggaran 2016 untuk Satuan

Kerja Direktorat Rumah Umum dan Komersial menjadi sebesar Rp.35.000.000.000,-

(tiga puluh lima milyar rupiah) sedangkan Satuan Kerja Fasilitasi Rumah umum tidak

berubah. Berikut merupakan rincian penggunaan anggaran tahun 2016 :

No DIPA Semula Pemotongan

Anggaran Selfblocking

1 SATKER

DIREKTORAT

RUMAH UMUM

DAN

KOMERSIAL

Rp.56,000,000,000,- Rp.36,374,131,100,- Rp.35,000,000,000,-

2 SATKER

FASILITASI

RUMAH UMUM

Rp.320,880,000,000,- Rp.167,191,771,965,- Rp.167,191,771,965,-

TOTAL Rp.376,880,000,000, Rp.203,565,903,065- Rp.202,191,771,965,-

Secara detail satuan tiga dari DIPA Tahun Anggaran 2016 dapat dilihat dalam

lampiran.

Page 30: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | IV-1

AKUNTABILITAS KINERJA

4.1. Capaian Kinerja Direktorat Rumah Umum dan Komersial

Akuntabilitas Kinerja Direktorat Rumah Umum dan Komersial dilihat dari uraian

tentang target dan realisasi kinerja yang dapat dicapai, baik secara fisik maupun

secara keuangan. Penilaian Kinerja mengacu pada Perjanjian Kinerja (PK) Direktorat

Rumah Umum dan Komersial Tahun 2016 dan target dalam Renstra Direktorat

Rumah Umum dan Komersial Tahun 2015-2019. Penyusunan laporan kinerja ini

mengacu pada Peraturan Presiden Nomor 29 Tahun 2014 tentang Sistem

Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah, Peraturan Menteri PAN dan RB Nomor 53

Tahun 2014 Tentang Petunjuk Teknis Perjanjian Kinerja. Penilaian capaian kinerja

berdasarkan perbandingan dan target dari Direktorat Rumah Umum dan Komersial.

Adapun capaian kinerja kegiatan Pembinaan dan Pengembangan Rumah Umum

dan Komersial terhadap Renstra Direktorat dan Perjanjian Kinerja Direktorat Rumah

Umum dan Komersial Tahun 2016 dapat dilihat pada Tabel 4.1. dan Tabel 4.2

Tabel 4.1.

Capaian Kinerja Kegiatan Direktorat Rumah Umum dan Komersial Tahun 2016 Terhadap

Renstra Direktorat Rumah Umum dan Komersial

No. Sasaran Kegiatan/Indikator Kinerja Tahun 2016

Target Capaian

A Pembinaan dan Pengembangan Rumah Umum dan Komersial

1. Jumlah Dokumen Perencanaan Teknis, Pendataan, Evaluasi, dan Pelaporan Rumah Umum dan Komersial

7

dokumen

4 dokumen

(57%)

2. Jumlah Dokumen Pengaturan dan Pelaksanaan Pembinaan Pengembangan Rumah Umum dan Komersial

7

dokumen

7 dokumen

(100%)

3. Jumlah Dokumen Hasil Pelaksanaan Bantuan Rumah Umum

8 laporan 9 laporan

(112,5%)

4. Jumlah Dokumen Hasil Pemantauan dan Pelaksanaan Hunian Berimbang

6

dokumen

7 NSPK

(100%)

Page 31: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | IV-2

No. Sasaran Kegiatan/Indikator Kinerja Tahun 2016

Target Capaian

5. Jumlah Dokumen Hasil Kerjasama, Pendataan, dan Pemantauan Penyediaan Tanah

7

dokumen

4 dokumen

(67%)

6. Laporan Layanan Perkantoran 12 Laporan 12 Laporan

(100%)

B Rumah Umum Tapak Layak Huni yang Difasilitasi melalui Bantuan Rumah Umum

(PSU)

1. Jumlah Rumah Umum Tapak Layak Huni yang

Terfasilitasi melalui Bantuan Rumah Umum

42.000

unit

26.884 unit

(64,09 %)

2. Laporan Layanan Perkantoran 12 Laporan 12 Laporan

(100%)

Berdasarkan sasaran kegiatan yang telah dicantumkan di dalam Rencana Strategis

Direktorat Rumah Umum dan Komersial 2015-2019, maka kegiatan yang telah

dilaksanakan pada tahun 2016 mencapai target terlaksananya kegiatan sebesar 71,51%.

Persentase tersebut tidak terpenuhi secara maksimal karena adanya perubahan

anggaran pada tahun 2016. Capaian Kinerja jika dibandingkan dengan perjanjian kinerja

setelah dilakukan selfblocking (penghematan) maka capaian kinerja menjadi 115.3%. (tabel

4.2)

Tabel 4.2. Capaian Kinerja Kegiatan Direktorat Rumah Umum dan Komersial Tahun 2016

Berdasarkan Perjanjian Kerja

No. Sasaran Kegiatan/Indikator Kinerja Tahun 2016

Target Capaian

A Pembinaan dan Pengembangan Rumah Umum dan Komersial

1. Jumlah Dokumen Data dan Informasi

Penyediaan Rumah Umum dan Komersil 2 dokumen

2 dokumen

(100%)

2. Jumlah Dokumen Rencana Teknik Direktorat

Rumah Umum dan Komersial 2 dokumen

2 dokumen

(100%)

3. Jumlah layanan Administrasi Manajerial

Pengembangan Rumah Umum dan Komersial

5

laporan

9 laporan

(100%)

4. Jumlah NSPK Pembinaan dan Pengembangan

Rumah Umum dan Komersial

7

NSPK

7 NSPK

(100%)

5. Jumlah Pemerintah Daerah yang Mendapatkan

Layanan Teknis Pelaksanaan Hunian Berimbang 15 Pemda 15 Pemda

6. Jumlah Pemerintah Daerah yang Mendapatkan

Layanan Teknis Penyediaan Tanah Untuk Rumah

Umum

15 Pemda 15 Pemda

Page 32: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | IV-3

No. Sasaran Kegiatan/Indikator Kinerja Tahun 2016

Target Capaian

B Rumah Umum Tapak Layak Huni yang Difasilitasi melalui Bantuan Rumah Umum

(PSU)

1. Jumlah Rumah Umum Tapak Layak Huni yang

Terfasilitasi melalui Bantuan Rumah Umum

25.000 unit 26.884 unit

(107.5%)

2. Jumlah Dokumen Hasil Pelaksanaan Bantuan

Rumah Umum

8

Dokumen

8 Dokumen

(100%)

Berdasarkan target yang telah dirumuskan pada kegiatan tahun 2016 maka sebagian

besar sasaran kegiatan yang dilaksanakan pada tahun 2016 telah terpenuhi berdasarkan

perjanjian kerja pada tahun 2016. Capaian Bantuan PSU dapat melebihi dari target yang

ada disebabkan harga satuan daerah yang lebih rendah daripada nilai bantuan yang ada,

dan pembangunan unit rumah bertambah setelah dilakukan verifikasi lokasi. Berikut

merupakan penjabaran pemenuhan sasaran kegiatan Direktorat Rumah Umum dan

Komersial pada tahun 2016.

Tabel 4.3.

Capaian Kegiatan pada Indikator Kinerja Jumlah Dokumen Perencanaan Teknis,

Pendataan, Evaluasi, dan Pelaporan Rumah Umum dan Komersial

No. Nama Kegiatan Tahun 2016

Target Capaian

1.

Penyusunan Strategi Penyelenggaraan Rumah Umum

dan Komersial Tahun 2017 - 2025 dan Penyiapan

Program dan Kegiatan Tahun 2017

1 dokumen 1 dokumen

(100%)

2. Koordinasi Penyelenggaraan Rumah Umum dan

Komersial TA 2016 1 dokumen

1 dokumen

(100%)

3. Pengelolaan Data dan Informasi Penyediaan Rumah

Umum dan Komersial TA 2016 1 dokumen

1 dokumen

(100%)

4. Monitoring dan Evaluasi Kinerja Rumah Umum dan

Komersial TA 2016 1 dokumen

1 dokumen

(100%)

Salah satu kegiatan Direktorat Rumah Umum dan Komersial yaitu terkait dengan

perencanaan teknis, pendataan, evaluasi, dan pelaporan. Berdasarkan kegiatan yang

telah dilakukan pada tahun 2016 maka terdapat 4 dokumen yang telah tersusun.

Berdasarkan target yang ditetapkan didalam perjanjian kerja, maka capaian atas target

tersebut yaitu 100%.

Page 33: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | IV-4

Tabel 4.4.

Capaian Kegiatan pada Indikator Kinerja Jumlah Dokumen Pengaturan dan Pelaksanaan

Pembinaan Pengembangan Rumah Umum dan Komersial

No. Nama Kegiatan Tahun 2016

Target Capaian

1. Bimbingan Teknis Pelaksanaan Bantuan Prasarana, Sarana dan Utilitas Umum untuk Perumahan Umum

1 dokumen 1 dokumen

(100%)

2. Penyusunan dan Legalisasi Rancangan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat dalam Penyelenggaraan Rumah Susun Umum dan Komersial

1 dokumen 1 dokumen

(100%)

3. Supervisi Implementasi UU. No. 20 Tahun 2011 tentang Rumah Susun

1 dokumen 1 dokumen

(100%)

4. Penyusunan Rancangan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat tentang Penyediaan Bahan Bangunan Murah dalam Mendukung Pembangunan Rumah Umum

1 dokumen 1 dokumen

(100%)

5. Penyusunan Rancangan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat tentang PSO Selisih Tarif Sewa pada Rusunawa yang Dibangun oleh BUMN

1 dokumen 1 dokumen

(100%)

Kegiatan dalam rangka pengaturan dan pelaksanaan pembinaan pengembangan rumah

umum dan komersial merupakan kegiatan yang pada umumnya yaitu pembinaan dan

penyusunan peraturan untuk mengatur kegiatan yang berkaitan dengan pelaksanaan

rumah umum dan komersial. Pada tahun anggaran 2016 terdapat 7 NSPK yang telah

disusun yang juga termasuk kedalam kegiatan-kegiatan lainnya seperti fasilitasi hunian

berimbang.

Page 34: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | IV-5

Tabel 4.5.

Capaian Kegiatan pada Indikator Kinerja Jumlah Dokumen Hasil Pelaksanaan Bantuan

Rumah Umum

No. Nama Kegiatan Tahun 2016

Target Capaian

1. Verifikasi Usulan Bantuan PSU Rumah Umum TA 2017 Sumatera dan Bali

1 dokumen 1 dokumen

(100%)

2. Verifikasi Usulan Bantuan PSU Rumah Umum TA 2017 Kalimantan, Sulawesi, Bali, Nusa Tenggara, Maluku, Papua

1 dokumen 1 dokumen

(100%)

3. Monitoring dan Evaluasi Bantuan PSU Rumah Umum Wilayah Sumatera dan Jawa TA 2016

1 dokumen 1 dokumen

(100%)

4. Monitoring dan Evaluasi Bantuan PSU Rumah Umum Wilayah Kalimantan, Bali, Nusa Tenggara TA 2016

1 dokumen 1 dokumen

(100%)

5. Monitoring dan Evaluasi Bantuan PSU Rumah Umum Wilayah Sulawesi, Maluku, Papua TA 2016

1 dokumen 1 dokumen

(100%)

6. Koordinasi Bantuan Prasarana, Satana, dan Utilitas Umum Untuk Perumahan Umum Wilayah Sumatera dan Jawa TA 2016

1 dokumen 1 dokumen

(100%)

7.

Koordinasi Bantuan Prasarana, Sarana, dan Utilitas Umum Untuk Perumahan Umum Wilayah Kalimantan, Bali, Nusa Tenggara, Sulawesi, Maluku dan Papua TA 2016

1 dokumen 1 dokumen

(100%)

8. Fasilitasi Penyediaan Dokumen Serah Terima Aset Bantuan PSU

1 dokumen 1 dokumen

(100%)

9. Sistem Informasi Penyiapan Usulan Bantuan PSU 1 dokumen 1 dokumen

(100%)

Capaian kinerja kegiatan di atas di antaranya menghasilkan produk sebagai berikut:

a. Buku Panduan Pedoman Teknis Pemberian Bantuan Prasarana, Sarana, dan Utilitas

Umum untuk Perumahan Umum

b. Hasil monitoring dan evaluasi Bantuan PSU yang telah diterima oleh pelaku

pembangunan

Page 35: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | IV-6

Tabel 4.6.

Capaian Kegiatan pada Indikator Kinerja Jumlah Dokumen Hasil Pemantauan dan

Pelaksanaan Hunian Berimbang

No. Nama Kegiatan Tahun 2016

Target Capaian

1.

Koordinasi Penerapan Keserasian di Lingkungan

Perumahan dalam Pelaksanaan Hunian Berimbang

TA. 2016

1 dokumen 1 dokumen

(100%)

2.

Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Rumah

Umum dan Komersial Dalam Mendukung Program

Sejuta Rumah TA. 2016

1 dokumen 1 dokumen

(100%)

3.

Penyusunan Revisi Permen No. 10 Tahun 2012 dan No.

07 Tahun 2013 tentang Penyelenggaraan Perumahan

dan Kawasan Permukiman dengan Hunian Berimbang

1 dokumen 1 dokumen

(100%)

4. Konsep Rumah Layak Huni dalam Pelaksanaan Hunian

Berimbang 1 dokumen

1 dokumen

(100%)

Capaian kinerja kegiatan di atas di antaranya adalah revisi Peraturan Menteri No. 10

Tahun 2012 dan No. 07 Tahun 2013 tentang Penyelenggaraan Perumahan dan Kawasan

Permukiman dengan Hunian Berimbang.

Tabel 4.7.

Capaian Kegiatan pada Indikator Kinerja Jumlah Dokumen Hasil Kerjasama, Pendataan,

dan Pemantauan Penyediaan Tanah

No. Nama Kegiatan Tahun 2016

Target Capaian

1. Kerjasama Penyediaan Tanah Aset BPPN untuk

Pembangunan Perumahan

1 dokumen 1 dokumen

(100%)

2. Pemantauan Kesiapan Pemerintah Daerah dalam

Penyediaan Lahan untuk Pembangunan Perumahan

MBR

1 dokumen 1 dokumen

(100%)

3. Pemantauan Kemudahan Perizinan Penyelenggaraan

Lahan untuk Pembangunan Perumahan MBR

1 dokumen 1 dokumen

(100%)

4. Pembangunan Sistem Informasi Geografis (GIS)

Kebutuhan Lahan untuk Rumah Umum

1 dokumen 1 dokumen

(100%)

Page 36: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | IV-7

Pelaksanaan kegiatan di Subdit Fasilitasi Penyediaan Lahan Perumahan memberikan hasil

antara lain :

1. Telah disetujui pemanfaatan aset tanah eks BPPN/PT. PPA untuk mendukung

program sejuta rumah dari Kementerian Keuangan meliputi 8 bidang tanah dan

satu bangunan gedung. (surat persetujuan terlampir)

2. Telah disetujui pemanfaatan aset tanah Ditjen Bina Marga meliputi 3 bidang tanah

untuk pembangunan rumah susun. (surat persetujuan terlampir)

3. Dari kegiatan Pembangunan Sistem Informasi Geografis (GIS) Kebutuhan Lahan

untuk Rumah Umum dihasilkan aplikasi GIS yang merupakan aset bagi Direktorat

Jenderal Penyediaan Perumahan yang seterusnya akan dilakukan pendataan

tanah di Pemerintah Kabupaten/Kota sebagai informasi potensi ketersediaan

tanah untuk pembangunan perumahan.

4. Pelaksanaan fasilitasi penyediaan lahan sudah dilaksanakan di 15 kabupaten/kota

dengan daftar rincian lokasi terlampir.

4.2. Realisasi Anggaran

Adanya kebijakan pemerintah untuk efisiensi anggaran maka anggaran Direktorat

Rumah Umum dan Komersial beberapa kali mengalami perubahan DIPA dan diakhiri

self blocking sebesar Rp. 1.374.131.000,- (satu miliar tiga ratus tujuh puluh empat juta

seratus tiga puluh satu ribu rupiah) (terlampir) yang diambil dari alokasi dana

Kegiatan Pembinaan dan Pengembangan Rumah Umum dan Komersial sehingga

pagu untuk Kegiatan Pembinaan dan Pengembangan Rumah Umum dan Komersial

menjadi sebesar Rp.35.000.000.000,- (tiga puluh lima milyar rupiah). Realisasi

anggaran dalam rangka pencapaian kinerja kegiatan di Direktorat Rumah Umum dan

Komersial tahun 2016 secara keseluruhan dapat disampaikan sebagai berikut :

1. Kegiatan Pembinaan dan Pengembangan Rumah Umum dan Komersial

mempunyai pagu anggaran terakhir sebesar Rp.35.000.000.000,- (tiga puluh

lima milyar rupiah). Penggunaan anggaran pada tahun 2016 mencapai target

realisasi sebesar 94.43% atau sebesar Rp.33.050.992.000,-(tiga puluh tiga milyar

lima puluh juta sembilan ratus sembilan puluh dua ribu rupiah).

2. Sedangkan realisasi anggaran untuk Rumah Umum tapak layak huni yang

difasilitasi melalui bantuan rumah umum (PSU) mencapai Rp. 161.78.065.651,-

(seratus enam puluh satu milyar tujuh ratus delapan puluh satu juta sembilan

puluh lima ribu rupiah) atau sebesar 96.76% dari pagu anggaran sebesar Rp.

167.191.771.000,-.

Page 37: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | IV-8

Tabel 4.8.

Realisasi Anggaran Direktorat Rumah Umum dan Komersial Tahun 2016

No. Satker Anggaran

(Ribu) Realisasi

(Ribu) Persentase

(%)

1 Direktorat Rumah Umum Dan Komersial

35,000 33,050,98 94,43

2 Fasilitasi Rumah Umum 167,191,771 161.78.065 96.76

Berikut merupakan rincian realisasi anggaran untuk masing-masing jenis kegiatan yang

dilaksanakan oleh Direktorat Rumah Umum Dan Komersial.

Tabel 4.9.

Realisasi Anggaran pada Indikator Kinerja Jumlah Dokumen Perencanaan Teknis ,

Pendataan, Evaluasi, dan Pelaporan Rumah Umum dan Komersial

No. Nama Kegiatan

Tahun 2016

Pagu

(Rp. Juta)

Realisasi

(Rp. Juta)

1. Penyusunan Strategi Penyelenggaraan Rumah Umum

dan Komersial Tahun 2017 - 2025 dan Penyiapan

Program dan Kegiatan Tahun 2017

1.000 940

2. Koordinasi Penyelenggaraan Rumah Umum dan

Komersial TA 2016 1.000 909

3. Pengelolaan Data dan Informasi Penyediaan Rumah

Umum dan Komersial TA 2016 1.020 1,012

4. Monitoring dan Evaluasi Kinerja Rumah Umum dan

Komersial TA 2016 350 314

TOTAL 3.370 3,176

(94.27%)

Tabel 4.10.

Realisasi Anggaran pada Indikator Kinerja Jumlah Dokumen Pengaturan dan

Pelaksanaan Pembinaan Pengembangan Rumah Umum dan Komersial

No. Nama Kegiatan

Tahun 2016

Pagu (Rp. Juta)

Realisasi (Rp. Juta)

1. Bimbingan Teknis Pelaksanaan Bantuan Prasarana, Sarana dan Utilitas Umum untuk Perumahan Umum

2.254 2,026

2. Penyusunan dan Legalisasi Rancangan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat dalam Penyelenggaraan Rumah Susun Umum dan Komersial

1.200 936

Page 38: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | IV-9

3. Supervisi Implementasi UU. No. 20 Tahun 2011 tentang Rumah Susun

1.000 881

4. Penyusunan Rancangan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat tentang Penyediaan Bahan Bangunan Murah dalam Mendukung Pembangunan Rumah Umum

573 573

5. Penyusunan Rancangan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat tentang PSO Selisih Tarif Sewa pada Rusunawa yang Dibangun oleh BUMN

570 570

TOTAL 5.482 5,134

(93,67%)

Tabel 4.11.

Realisasi Anggaran pada Indikator Kinerja Jumlah Dokumen Hasil Pelaksanaan Bantuan

Rumah Umum

No. Nama Kegiatan

Tahun 2016

Pagu

(Rp. Juta)

Realisasi

(Rp. Juta)

1. verifikasi usulan bantuan PSU rumah umum TA 2017

Sumatera dan bali 1,979 1,979

2. verifikasi usulan bantuan PSU rumah umum TA 2017

kalimantan, sulawesi, bali, nusa tenggara, maluku, papua 1,911 1,911

3. Monitoring dan evaluasi bantuan PSU rumah umum

wilayah sumatera dan jawa TA 2016 1,811 1,809

4. Monitoring dan evaluasi bantuan PSU rumah umum

wilayah kalimanta, bali, nusa tenggara TA 2016 1,239 1,238

5. Monitoring dan evaluasi bantuan PSU rumah umum

wilayah sulawesi, maluku, papua TA 2016 1,771 1,768

6. Koordinasi bantuan prasarana, satana, dan utilitas

umum untuk perumahan umum wilayah sumatera dan

jawa TA 2016

2,500 2,449

7. Korrdinasi bantuan prasarana, sarana, dan utilitas umum

untuk perumahan umum wilayah kalimantan, bali, nusa

tenggara, sulawesi, maluku dan papua TA 2016

2,000 1,999

8. Fasilitasi penyediaan dokumen serah terima aset

bantuan PSU 547 546

9. Sistem informasi penyiapan usulan bantuan PSU 300 299

TOTAL 14,060 14,051

99,93%

Page 39: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | IV-10

Tabel 4.12.

Realisasi Anggaran pada Indikator Kinerja Jumlah Dokumen Hasil Pemantauan dan

Pelaksanaan Hunian Berimbang

No. Nama Kegiatan

Tahun 2016

Target

(Rp. Juta)

Realisasi

(Rp. Juta)

1. Koordinasi Penerapan Keserasian di Lingkungan

Perumahan dalam Pelaksanaan Hunian Berimbang TA.

2016

700 623

2. Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Rumah Umum

dan Komersial Dalam Mendukung Program Sejuta

Rumah TA. 2016

1.300 1,103

3. Penyusunan Revisi Permen No. 10 Tahun 2012 dan No. 07

Tahun 2013 tentang Penyelenggaraan Perumahan dan

Kawasan Permukiman dengan Hunian Berimbang

1,000 747

4. Konsep Rumah Layak Huni dalam Pelaksanaan Hunian

Berimbang 600 545

TOTAL 3,600 3,020

(83,90)

Tabel 4.13.

Realisasi Anggaran pada Indikator Kinerja Jumlah Dokumen Hasil Kerjasama,

Pendataan, dan Pemantauan Penyediaan Tanah

No. Nama Kegiatan

Tahun 2016

Target

(Rp. Juta)

Realisasi

(Rp. Juta)

1. Kerjasama Penyediaan Tanah Aset BPPN untuk

Pembangunan Perumahan 1.200 923

2. Pemantauan Kesiapan Pemerintah Daerah dalam

Penyediaan Lahan untuk Pembangunan Perumahan

MBR

700 657

3. Pemantauan Kemudahan Perizinan Penyelenggaraan

Lahan untuk Pembangunan Perumahan MBR 900 745

4. Pembangunan Sistem Informasi Geografis (GIS)

Kebutuhan Lahan untuk Rumah Umum 688 688

TOTAL 3.488 3,014

(86,42%)

Page 40: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | IV-11

Tabel 4.14.

Realisasi Anggaran pada Indikator Kinerja Jumlah Rumah Umum Tapak Layak Huni yang

Terfasilitasi melalui Bantuan Rumah Umum

No Nama Kegiatan

Tahun 2016

Target

(Rp. Juta)

Realisasi

(Rp. Juta)

1. Serah Terima Hasil Pekerjaan Bantuan PSU Perumahan TA 2016 Wilayah I Sumatera 1.000 999

2. Serah Terima Hasil Pekerjaan Bantuan PSU Perumahan TA 2016 Wilayah II Jawa 1.000 965

3. Serah Terima Hasil Pekerjaan Bantuan PSU Perumahan TA 2016 Wilayah III Kalimantan, Bali dan Nusa Tenggara 1.000 983

4. Serah Terima Hasil Pekerjaan Bantuan PSU Perumahan TA 2016 Wilayah IV Sulawesi, Maluku dan Papua 1.000 990

5. Pelaksanaan Penyediaan PSU Rumah Umum Wilayah Sumatera dan Jawa 79.720 78,318

6. Pelaksanaan Penyediaan PSU Rumah Umum Wilayah Kalimantan, Sulawesi, Bali, Nusa Tenggara, Maluku, Papua 67.393 63,556

7. Pengawasan dan Pengendalian PSU Rumah Umum Wilayah I Sumatera TA. 2016 1.750 1,727

8. Pengawasan dan Pengendalian PSU Rumah Umum Wilayah II Jawa 1.000 969

9. Pengawasan dan Pengendalian PSU Rumah Umum Wilayah III Kalimantan, Bali dan Nusa Tenggara 1.750 1,742

10. Pengawasan dan Pengendalian PSU Rumah Umum Wilayah IV Sulawesi, Maluku dan Papua 1.750 1,720

11. Manajemen Konstruksi PSU Rumah Umum Wilayah I Sumatera 1.623 1,623

12. Manajemen Konstruksi PSU Rumah Umum Wilayah II Jawa TA. 2016 961 961

13. Manajemen Konstruksi PSU Rumah Umum Wilayah III Kalimantan, Bali dan Nusa Tenggara TA. 2016 1.610 1,610

14. Manajemen Konstruksi PSU Rumah Umum Wilayah IV Kalimantan, Sulawesi, Bali, Nusa Tenggara, Maluku, Papua TA. 2016

1.632 1,632

TOTAL 167.191 161.781

(96,76 %)

4.3. Analisa Capaian Kinerja

Capaian kinerja dan realisasi anggaran Tahun Anggaran 2016 yang telah diuraikan di

atas dapat disimpulkan dalam tabel perbandingan antara rencana dan realisasi

kinerja fisik dan keuangan berikut ini.

Page 41: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | IV-12

Tabel 4.15.

Capaian Kinerja Fisik dan Keuangan

Direktorat Rumah Umum dan Komersial Tahun Anggaran 2016

Untuk sasaran kegiatan Pembinaan dan Pengembangan Rumah Umum dan Komersial

Tahun 2016, realisasi fisik mencapai 100% dengan realisasi keuangan sebesar 94,43%.

Sedangkan capaian sasaran kegiatan Rumah Umum Tapak Layak Huni yang Difasilitasi

melalui Bantuan Rumah Umum (PSU), realisasi fisik mencapai 107,5% dan realisasi

keuangan sebesar 96,76%.

Namun demikian capaian kinerja tahun 2016 lebih baik daripada capaian kinerja tahun

2015 terutama pada realisasi keuangan hanya sebesar 80,2% untuk sasaran Pembinaan

dan Pengembangan Rumah Umum dan Komersial. Untuk sasaran kegiatan Rumah

Umum Tapak Layak Huni yang Difasilitasi melalui Bantuan Rumah Umum (PSU)

realisasi fisik mencapai 59,43% dan realisasi keuangan menacpai 59,14% (tabel 4.16).

Hal ini disebabkan karena pada tahun 2016 DIPA sudah turun pada Februari 2016,

sehingga proses pelaksanaan kegiatan sudah dapat dilaksanakan lebih cepat daripada

tahun 2015.

Sasaran Kegiatan FISIK KEUANGAN

Target Realisasi Target Realisasi

Pembinaan dan

Pengembangan

Rumah Umum dan

Komersial

100,00 % 100,00 %

100,00 % 94,43 %

Rp.35,000,000,000 Rp.33.050,992,000

Sasaran Kegiatan FISIK KEUANGAN

Target Realisasi Target Realisasi

Rumah Umum

Tapak Layak Huni

yang Difasilitasi

melalui Bantuan

Rumah Umum

(PSU)

100 % 107,5% 98,11 % 96,76 %

25.000

unit

26,884

unit

Rp.167,191,771,965

Rp.161,781,065,651

Page 42: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | IV-13

Tabel 4.16.

Perbandingan Capaian Kinerja Direktorat Rumah Umum dan Komersial

Tahun 2015 dan 2016

Sasaran Kegiatan Tahun 2015 Tahun 2016

Fisik Keuangan Fisik Keuangan

Pembinaan dan

Pengembangan

Rumah Umum dan

Komersial

100,00% Rp.24.951.000.000

(80,62%) 100,00%

Rp. 33.050.000.000,-

(94,43% )

Rumah Umum

Tapak Layak Huni

yang Difasilitasi

melalui Bantuan

Rumah Umum

(PSU)

59,43% Rp.168.860.620.000

(59,14%) 107,5%

Rp.161.781.065.651

(96,76%)

Page 43: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | V-1

PENUTUP

5.1. Permasalahan dalam Proses Pencapaian Kinerja Tahun 2016

Jika dianalisa faktor penyebab keberhasilan/kegagalan capaian kinerja tersebut,

maka perlu diuraikan berbagai permasalahan dan kendala yang dihadapi dalam

pelaksanaan kegiatan Direktorat Rumah Umum dan Komersial, utamanya dalam

proses pencapaian target kinerja yang diperjanjikan dalam Perjanjian Kinerja Tahun

2016. Permasalahan dan kendala tersebut antara lain sebagai berikut:

1. Penyelesaian administrasi

2. Penyelesaian Laporan Akhir yang belum disempurnakan

3. Pihak ke 3 belum mengambil termijn terakhir

4. Proses serah terima aset yang membutuhkan tahapan yang panjang

5. Legalitas pemanfaatan tanah sesuai arahan Kemenkeu

6. Terbatasnya koordinasi antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah

7. Masih kurangnya peraturan operasional dari Undang-undang Nomor 1 Tahun

2011 tentang Perumahan dan Kawasan Permukiman dan Undang-undang

Nomor 20 Tahun 2011 tentang Rumah Susun

5.2. Langkah ke Depan

A. Langkah ke depan berupa tindak lanjut yang perlu dilakukan untuk mengatasi

permasalahan internal adalah sebagai berikut:

1. Melakukan upaya percepatan penyerapan anggaran;

2. Melakukan upaya peningkatan kualitas dan pembinaan SDM, melalui :

(i) Peningkatan kemampuan/keahlian (skills) mencakup peningkatan hard

skills (kemampuan akademis termasuk pemahaman terhadap teknis

pekerjaan) maupun soft skills (meliputi kemampuan berkomunikasi,

keterampilan, emosional, keterampilan berbahasa, keterampilan

Page 44: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi

Laporan Kinerja Direktorat Rumah Umum Dan Komersial Tahun 2016 | V-2

berkelompok/berkoordinasi, memiliki etika dan moral, santun dan

keterampilan spiritual).

(ii) Perbaikan assessment terhadap para pejabat struktural dan fungsional,

sehingga SDM yang benar-benar berkualitas yang memegang posisi dan

jabatan strategis dalam pelaksanaan kegiatan.

3. Melakukan upaya peningkatkan sinergitas koordinasi dan konsolidasi antar

sumber daya aparatur/pegawai di lingkungan Direktorat Rumah Umum dan

Komersial.

B. Langkah ke depan berupa tindak lanjut yang perlu dilakukan untuk mengatasi

permasalahan eksternal adalah sebagai berikut:

1. Perbaikan tata kelola perencanaan kegiatan, pelaksanaan kegiatan, serta evaluasi

hasil pelaksanaan kegiatan secara umum.

2. Penyusunan regulasi kementerian/lembaga yang dibantu oleh tenaga ahli yang

menguasai substansi bidang tersebut.

3. Mensinkronisasikan perangkat pelaksanaan kegiatan (aturan dan

mekanismenya);

4. Peningkatan pembinaan, pengawasan terhadap implementasi kebijakan

5. Meningkatkan sinergitas implementasi peraturan terkait rumah umum dan

komersial dengan pemda dan pemangku kepentingan selain bidang rumah

umum dan komersial

Page 45: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 46: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 47: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 48: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 49: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 50: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 51: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 52: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 53: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 54: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 55: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 56: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 57: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 58: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 59: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 60: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 61: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 62: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 63: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 64: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 65: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 66: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 67: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 68: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 69: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 70: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 71: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 72: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 73: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 74: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 75: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 76: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 77: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 78: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 79: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 80: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 81: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi
Page 82: BAB 1 PENDAHULUAN 1 - 1 - Kementerian Pekerjaan Umum · 2018-08-21 · Subdit Perencanaan Teknik dan Evaluasi mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana teknik, data, evaluasi