kata pengantar dll - admin.uai.ac.id · pemberlakuan buku pedoman akademik 2015/2016 di universitas...

132
COVER ?

Upload: trancong

Post on 04-Mar-2019

312 views

Category:

Documents


2 download

TRANSCRIPT

COVER ?

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 i

Salinan Surat Keputusan

Rektor Universitas Al Azhar IndonesiaMo.075/SK/R/UAI/IX/2015

TentangPemberlakuan Buku Pedoman Akademik 2015/2016 di Universitas Al Azhar Indonesia

BismillahirrahmanirrahiimDengan mengharap Rahmat dan Ridha Allah SWT, Rektor Universitas Al Azhar Indonesia (UAI), setelah:Menimbang : 1. Bahwa untuk pelaksanaan pelayananan administrasi akademik UAI, perlu adanya aturan

baku yang dituangkan dalam bentuk buku Pedoman Akademik.2. Bahwa pemberlakuan Buku Pedoman Akademik tersebut perlu diterbitkan Surat

Keputusan Rektor.Mengingat : 1. Undang-undang RI No. 20 Tahun 2003, tentang Sistem Pendidikan Nasional, tanggal 8

Juli 2003;2. Undang-undang RI No. 12 Tahun 2012, tentang Pendidikan Tinggi, tanggal 10 Agustus

2012;3. Peraturan Pemerintah RI No. 4 Tahun 2014 tentang Penyelenggaraan Pendidikan

Pendidikan Tinggi dan Pengelolaan Perguruan Tinggi, tanggal 30 Januari 2014;4. Peraturan Pemerintah RI No. 32 Tahun 2013, tentang Perubahan Atas Peraturan

Pemerintah No. 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan, tanggal 7 Mei2013;

5. Surat Keputusan Ditjen Dikti Depdiknas RI No. 135/D/O/2000 tentang PendirianUniversitas Al Azhar Indonesia, tanggal 10 Agustus 2000;

6. Surat Keputusan Menteri Pendidikan Nasional RI No. 232/U/2000, tentang PedomanPenyusunan Kurikulum Pendidikan Tinggi dan Penilaian Hasil Belajar Mahasiswa,tanggal 20 Desember 2000;

7. Statuta Universitas Al Azhar Indonesia tahun 2013 tanggal 27 Agustus 2013;8. Surat Keputusan Pengurus Yayasan Pesantren Islam Al Azhar No.173/I/KEP/YPIA

P/1435.2014 tentang Pengangkatan Dr. Ir. Ahmad H. Lubis, M.Sc., sebagai WakilRektor I (Bidang Akademik) Universitas Al Azhar Indonesia(UAI), tanggal 22 Robi’ulAwwal 1435 H/ 24 Januari 2014 M;

9. Surat Keputusan Rektor Universitas Al Azhar Indonesia No. 015/SK/R/UAI/III/2015,tentang Struktur Organisasi Universitas Al Azhar Indonesia (UAI), tanggal 3 Maret2015.

MemutuskanMenetapkan : Pemberlakuan Buku Pedoman Akademik 2015/2016 sebagai pedoman kegiatan

akademik bagi civitas akademika Universitas Al Azhar IndonesiaPertama : Menetapkan Buku Pedoman Akademik 2015/2016 ini sebagai aturan yang wajib dipedomi

setiap Fakultas dan Program Studi yang ada di Universitas Al Azhar IndonesiaKetiga : Keputusan ini berlaku sejak awal perkuliahan semester Ganjil Tahun Akademik 2015/2016,

dan apabila dikemudian hari ternyata terdapat kekeliruan akan diadakan perbaikansebagaimana mestinya.

Ditetapkan : di JakartaPada Tanggal : 27 Djulqaidah 1436 H

11 September 2015 MUniversitas Al Azhar Indonesiaa.n. Rektor,Wakil Rektor I Bidang AkademikttdDr. Ir. Ahmad H. Lubis, M.Sc

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 ii

Kata Pengantar

Jakarta, Agustus 2015

Assalamu ‘alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh.

Rasa syukur Alhamdulillah senantiasa kita panjatkan ke hadhirat Allah Subhanahu wa Ta’ala atassegala rahmat, taufik dan hidayahNya untuk dapat menyelesaikan Buku Pedoman Akademik TahunAjaran 2015-2016 ini.

Pedoman ini dibuat untuk memberikan informasi yang penting bagi sivitas akademikaUniversitas Al Azhar Indonesia (UAI), khususnya bagi dosen, Penasehat Akademik (PA) dan terlebih-lebih bagi mahasiswa. Buku ini memberikan informasi mengenai berbagai hal berikut, yaitu visi danmisi UAI; pola induk pengembangan (PIP) UAI; tujuh elemen dasar UAI; organisasi dan gambaranumum UAI; gambaran fakultas dan program studi serta kurikulum yang ditawarkan; sistem pendidikan;aspek-aspek layanan pendidikan; pedoman kehidupan kampus; Aspek pembinaan dan pengembanganmahasiswa; Serta kurikulum dari setiap program studi.

Buku Pedoman ini dibuat atas kerjasama dan koordinasi yang intensif dalam bentuk pertemuan,diskusi, serta komunikasi formal dan informal antara Biro Administrasi Akademik (BAA) denganberbagai pihak terkait di UAI, seperti dengan Program Studi dan Fakultas; Badan Penjaminan MutuUniversitas dan Audit Pengawasan Internal (BPMU); Lembaga Penelitian dan Pengabdian MasyarakatUAI (LP2M) ; Pusat Komunikasi dan Sistem Informasi (PKSI); Biro Kemahasiswaan dan PengembanganKarir; Pusat Penerapan Pengawasan Etika dan Keamanan (P3EK); Tim Komite Etika Riset (KER) UAI;Perpustakaan UAI serta Pusat Integrasi Islam dan Mata Kuliah Universitas (PII-MKU). Peran serta danpartisipasi Biro Rumah Tangga dan Sarana, Unit Sekretariat Universitas, Biro Keuangan dan Akuntansi,serta Bagian Hubungan Masyarakat (Humas) UAI juga dirasakan sangat penting dan signifikan dalammembantu proses penerbitan buku ini. Kepada para pihak yang terlibat, Kami ucapkan terima kasih.

Demikian hal ini Kami sampaikan, semoga Allah meridhai segala upaya dan amal ibadah kitamewujudkan UAI yang kita cita-citakan bersama.

Billahi Taufiq wal Hidayah,Wassalamu ‘alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh.

Universitas Al Azhar Indonesia,a.n. Rektor

Ttd

Dr. Ir. Ahmad H. Lubis, M.Sc.Wakil Rektor I

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 iii

Daftar Isi

Salinan SK .................................................................................................................................... iKata Pengantar .............................................................................................................................. iiDaftar Isi ....................................................................................................................................... iii

Bab I Pendahuluan ......................................................................................................................... 11. Visi dan Misi .................................................................................................................... 12. Dasar-Dasar Penyelenggaraan Pendidikan ......................................................................... 33. Tujuh Elemen Dasar ......................................................................................................... 64. Tridarma Perguruan Tinggi ............................................................................................... 75. Kurikulum ........................................................................................................................ 86. Lambang ........................................................................................................................... 107. Kerjasama ......................................................................................................................... 118. Fasilitas Umum ................................................................................................................ 129. Lokasi ............................................................................................................................... 13

Bab II Struktur Organisasi ............................................................................................................. 141. Struktur Organisasi Universitas Al Azhar Indonesia .......................................................... 142. Yayasan Pesantren Islam Al Azhar .................................................................................... 153. Dewan Penyantun Universitas Al Azhar Indonesia ............................................................ 154. Senat Akademik Universitas Al Azhar Indonesia ............................................................... 155. Pimpinan Universitas Al Azhar Indonesia ......................................................................... 166. Unsur Organisasi Universitas Al Azhar Indonesia ............................................................. 167. Unsur Administrasi Pelayanan dan Penunjang Universitas Al Azhar Indonesia................... 17

Bab III Fakultas dan Program Studi ............................................................................................... 181. Fakultas Sains dan Teknologi (FST)................................................................................... 18

Program Studi Teknik Industri .............................................................................. 18 Program Studi Teknik Informatika ........................................................................ 19 Program Studi Teknik Elektro .............................................................................. 19 Program Studi Biologi .......................................................................................... 20

2. Fakultas Ekonomi (FE) ..................................................................................................... 20 Program Studi Manajemen ................................................................................... 21 Program Studi Akuntansi ...................................................................................... 21

3. Fakultas Sastra (FS) .......................................................................................................... 22 Program Studi Sastra Arab .................................................................................... 23 Program Studi Sastra Cina .................................................................................... 23 Program Studi Sastra Inggris ................................................................................ 23 Program Studi Sastra Jepang ................................................................................. 24

4. Fakultas Psikologi dan Pendidikan (FPP) .......................................................................... 24 Program Studi Pendidikan Guru – Pendidikan Anak Usia Dini (PG-PAUD) ......... 26 Program Studi Psikologi ....................................................................................... 26 Program Studi Bimbingan Penyuluhan Islam (BPI) ............................................... 26

5. Fakultas Hukum (FH) ....................................................................................................... 27

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 iv

6. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) ................................................................... 28 Program Studi Ilmu Hubungan Internasional ........................................................ 29 Program Studi Ilmu Komunikasi ........................................................................... 30

7. Program Magister Program Studi Ilmu Hukum .................................................................. 30

Bab IV Sistem Pendidikan ............................................................................................................. 321. Sistem Pendidikan ............................................................................................................. 322. Perkuliahan ....................................................................................................................... 483. Evaluasi Hasil Belajar Mahasiswa (Ujian Semester) .......................................................... 504. Ujian Susulan .................................................................................................................... 535. Evaluasi Kinerja Dosen ..................................................................................................... 566. Sistem Penilaian ............................................................................................................... 567. Kartu Hasil Studi dan Transkrip Nilai ............................................................................... 578. Cuti Akademik & Aktif Kembali........................................................................................ 589. Evaluasi Keberhasilan Studi & Status Kemahasiswaan pada Program Pendidikan Sarjana.. 6010. Berhenti Kuliah Tetap dan Pemberhentian Status Kemahasiswaan (Drop Out) ................... 6111. Kerja Praktek / Magang (KP) ............................................................................................. 6312. Program Magister Program Studi Ilmu Hukum .................................................................. 6413. Tugas Karya Akhir (Skripsi, Tesis) ................................................................................... 6614. Sidang dan Penyelesaian Laporan Revisi Tugas Karya Akhir (Skripsi, Tesis) ..................... 6815. Yudisiun, Ijazah dan Dokumen Pendukung Lulusan........................................................... 6916. Wisuda dan Predikat Kelulusan.......................................................................................... 70

Bab V Layanan .............................................................................................................................. 711. Layanan-layanan Administrasi Akademik .......................................................................... 712. Konseling .......................................................................................................................... 713. Beasiswa ........................................................................................................................... 724. Perpustakaan ..................................................................................................................... 735. Laboratorium Fakultas ...................................................................................................... 776. Laboratorium Bahasa ........................................................................................................ 787. Pusat Komputer dan Sistem Informasi ............................................................................... 798. Pusat Pengembangan Bahasa dan Budaya (PPBB) UAI ..................................................... 799. Pusat Pengembangan Karir ............................................................................................... 8110. Layanan Informasi dan Publikasi ...................................................................................... 8111. Flowchart Prosedur Layanan Administrasi Akademik ....................................................... 82

Bab VI Pedoman Kehidupan Kampus ............................................................................................ 841. Aturan Tata Tertib Dalam Lingkungan Kampus ................................................................ 842. Etika Hubungan antar Mahasiswa ..................................................................................... 853. Etika Hubungan Mahasiswa-Dosen.................................................................................... 864. Sanksi atas Pelanggaran .................................................................................................... 86

Bab VII Pembinaan dan Pengembangan Mahasiswa ...................................................................... 881. Arah Pembinaan dan Pengembangan.................................................................................. 882. Unsur Pelaksana ................................................................................................................ 883. Bentuk Kegiatan dan Strategi Pembinaan .......................................................................... 894. Peta Lembaga Kemahasiswaan .......................................................................................... 91

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 v

Bab VIII Kurikulum ...................................................................................................................... 931. Fakultas Sains dan Teknologi ............................................................................................ 932. Fakultas Ekonomi .............................................................................................................. 1013. Fakultas Sastra .................................................................................................................. 1054. Fakultas Psikologi dan Pendidikan .................................................................................... 1135. Fakultas Hukum ................................................................................................................ 1196. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik ................................................................................ 1217. Program Magister (Pasca Sarjana) Prodi Ilmu Hukum ....................................................... 125

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 1

Bab I Pendahuluan

1. Visi dan Misi

Yayasan Pesantren Islam (YPI) Al-Azhar merupakan Yayasan Pendidikan yang memiliki pendidikan yanglengkap mulai dari Kelompok/Taman Bermain, Taman Kanak-Kanak (TK), Sekolah dasar (SD), SekolahMenengahPertama (SMP), Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Pendidikan Tinggi. Sejak berdirinya padaAgustus 2000, Universitas Al Azhar Indonesia (UAI) didesain untuk menjadi sebuah Perguruan Tinggi yangdapat membentuk manusia yang memiliki kapasitas intelektual yang berkualitas, inovatif dan berdaya saing dansekaligus menjunjung tinggi nilai-nilai spiritual, moral dan etika Islami.

Untuk itulah, secara bertahap dan akhirnya jajaran pimpinan memantapkan visi UAI :“Menjadi Universitas Terkemuka dalam Membentuk Manusia Unggul dan Bermartabat, yang MemilikiKemampuan Intelektual Berlandaskan Nilai-Nilai Spiritual, Moral, dan Etika Islami.”

Sesuai dengan dinamika perkembangan dan tuntutan penyelenggaraan pendidikan yang berkualitas, inovatif danberdaya saing serta sesuai dengan visi di atas, jajaran pimpinan akhirnya menetapkan 3 (tiga) misi UAI, yaitu:1. Meningkatkan kualitas pendidikan, penelitian, dan pelayanan kepada masyarakat, dengan menerapkan

kaidah enterprising university2. Menjalin kemitraan dengan institusi yang relevan, baik di dalam maupun di luar negeri3. Menumbuhkembangkan nilai-nilai universal Islam dalam pembentukan karakter

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 2

Untuk mewujudkan visi dan misinya, UAI telah merumuskan 13 Sasaran Mutu. Masing-masing Standardiperinci dalam beberapa Butir Mutu seperti yang terlihat pada tabel berikut:

Tabel 1. 13 Standar Mutu UAI

NO STANDAR NASIONAL PENDIDIKAN TINGGI ( SNPT) UAI KETERANGAN

1 Standar Isi

Sasaran Mutu (SNP)yang diharuskan olehDikti (PP Nomor 19tahun 2005)

2 Standar Proses (Pembelajaran)

3 Standar Kompetensi Lulusan

4 Standar Pendidik dan Tenaga Kependidikan

5 Standar Sarana dan Prasarana

6 Standar Pengelolaan

7 Standar Pembiayaan

8 Standar Penilaian

9 Standar Nasional Penelitian Permendikbud R.I.No.49 tahun 201410 Standar Nasional Pengabdian kepada Masyarakat

11 Standar Inovasi dan Kerjasama Bidang Sasaran Mutuyang ditambahkan olehUAI

12 Standar Ketahanan Institusi

13 Standar Budaya institusi

Gambar 1. International Seminar on Science and Technology Innovations 2012

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 3

2. Dasar-Dasar Penyelenggaraan Pendidikan UAI

Dalam usaha mewujudkan visi dan misinya, penyelenggaraan pendidikan di UAI, mengikuti sepenuhnyaketentuan-ketentuan yang ditetapkan oleh Kementerian Pendidikan Nasional/Kementerian Pendidikan danBudaya yang disimpulkan dalam Tridarma Perguruan Tinggi. Sebagai tambahan, dasar-dasar penyelenggaraankegiatan pendidikan tinggi di UAI dilengkapi dengan Pola Induk Pengembangan (PIP) Ilmiah seperti yangdiillustrasikan pada gambar 2 berikut :

Gambar 2 . Pola Induk Pengembangan (PIP) Ilmiah UAI

PIP Ilmiah UAI di atas memberikan gambaran secara utuh dan komprehensif kepada para pemangkukepentingan pada umumnya dan kepada para anggota sivitas akademika termasuk seluruh mahasiswa mengenaipelaksanaan visi dan misi UAI. PIP tersebut dibagi dalam tiga bagian utama yaitu masukan (input), proses(process) dan luaran (output).

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 4

2.1. Komponen Input

Sebagai input antara lain dapat berupa mahasiswa (students), para pengajar/pendidik yang memiliki kompetensikeilmuannya masing-masing, bijaksana dan cendekia (scholars), berbagai gagasan (ideas) cemerlang yangkreatif dan inovatif.

2.2. Komponen Proses

Dalam hal proses, para mahasiswa menjalani masa pendidikan selama delapan semester dengan berbagaiprogram yang didesain secara terencana dan terukur sesuai dengan kaidah enterprising university yang disinarioleh nilai-nilai Islam. Para mahasiswa disebar dalam beberapa fakultas dan program studi yang tergabung dalamtiga klaster keilmuan yakni: Klaster Sains dan Teknologi (Fakultas Sains dan Teknologi), Klaster Pranata Sosial(Fakultas Ekonomi, Fakultas Hukum dan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik), dan Klaster Humaniora(Fakultas Sastera dan Fakultas Pskologi dan Pendidikan). Sebagaimana layaknya di Perguruan Tinggi diIndonesia, para sivitas akademika termasuk mahasiswa melaksanakan apa yang dikenal sebagai tridarmaperguruan tinggi yaitu pendidikan, penelitian dan pengabdian/pelayanan masyarakat.

Sebagai tambahan, dengan adanya program tridarma tersebut, diharapkan para anggota sivitas akademikatermasuk para mahasiswa didorong untuk bekerja produktif dalam menumbuhkembangkan program-programyang kreatif dan inovatif. Pada prinsipnya UAI berupaya mengembangkan sistem pendidikan yang berkualitas,inovatif dan berdaya saing. Secara umum, keseluruhan proses tersebut didukung oleh perkembangan dankemajuan teknologi informasi dan komunikasi serta polapikir yang bercirikan knowledge based econonymindset.

2.2.1. Sistem Nilai Islam - Islamic Values

Sebagai sebuah perguruan tinggi yang dilahirkan dari sebuah Masjid, UAI mendesain secara komprehensifmodel pembelajaran, pemahaman, penghayatan dan pengamalan Islam sebagai suatu sistem nilai Islam bagiseluruh anggota sivitas akademika termasuk seluruh mahasiswa. Aspek pembelajaran dan peningkatanpemahaman diwujudkan dalam bentuk mata kuliah Agama Islam yang menjabarkan peranan individu, keluarga,masyarakat, dunia kerja dan profesi, kehidupan bernegara dan bagian dari masyarakat global. Selain itu,mahasiswa juga diajarkan lebih dalam tentang pandangan Islam terhadap berbagai aspek yang relevan denganmata kuliah Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan. Para mahasiswa juga akan dituntun dalam upayapenumbuhan jiwa kepemimpinan dan karakter korporasi secara Islami dalam mata kuliah Kepemimpinan danKewirausahaan. Lebih jauh lagi, para mahasiswa akan diajak untuk menggali dan mendalami keIslaman dibidang keilmuan masing-masing yang dikemas secara formal dalam mata kuliah Integrasi dan Nilai-Nilai Islam.Mata Kuliah Integrasi dan Nilai-Nilai Islam ini merupakan dasar untuk menggali dan mendalami Islam dalamberbagai lintas disiplin keilmuan. Eksplorasi pembelajaran Islam di UAI akan terus dikembangkan dalam matakuliah universitas lainnya. Selain itu, mata kuliah Integrasi dan Nilai-Nilai Islam juga merupakan dasar untukmenggali dan mendalami Islam dalam berbagai disiplin keilmuan berbasis program studi.

Aspek pengamalan dilaksanakan dengan mengupayakan penerapan system nilai Islam di lingkungan Al Azharseara keseluruhan dan khususnya di UAI agar kondusif mulai dari yang wajib seperti shalat lima waktu, puasadan zakat/infaq/shadaqah. Selain itu penekanan aspek-aspek keIslaman, keImanan dan keIhsanan (sebagai suatusistem yang terpadu) juga dilakukan dalam berbagai hal meliputi etika, sikap, disiplin, etos kerja, dangovernance dalam memimpin, tatakrama pergaulan di kampus, pengerjaan tugas, UTS, UAS, tugas kelas

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 5

kesempatan, kegiatan tridarma perguruan tinggi, kegiatan kemahasiswaan dan tugas-tugas lainnya. Inti etikayang hakiki adalah menghadirkan Ihsan dalam segala tindak tanduk kita. Untuk meningkatkan pemahamansivitas akademika dan seluruh staf dan karyawan tentang sistem nilai di atas, UAI membentuk dua lembaga,yaitu Pusat Kajian Islam Lintas Disiplin Ilmu (PKILDI) dan Lembaga Pengembangan, Pengkajian danPenerapan Etika dan Keamanan (LP3EK).

2.2.2. Tiga pilar Enterprising University

UAI menjadikan dirinya sebagai Enterprising University yang ditandai dengan tiga unsur utama, yaitu unsur”excellent”, unsur ”equity” dan unsur ”entrepreneurship”. Pemaknaan ketiga unsur tersebut adalah sebagaiberikut:

a. Unsur ”Excellent” dengan pengertian sebagai sifat yang selalu mengejar keunggulan.b. Unsur ”Equity” dengan pengertian sebagai dasar pelaksanaan langkah yang selalu memperhatikan nilai-

nilai berkeadilan.c. Unsur ”Entrepreneurship” dengan pengertian sebagai naluri kewirausahaan untuk selalu berikhtiar; suatu

naluri untuk mengejar keberhasilan.

Dalam kaitan ini UAI, berusaha agar ketiga unsur tersebut excellent, equity dan entrepreneurship atau unggul,adil dan ikhtiar, menjadi dasar dalam penyelenggaraan semua kegiatan di UAI. Dalam menuju enterprisinguniversity, disamping pembudayaan ketiga unsur utama tersebut, seluruh penyelenggaraan kegiatan di UAIperlu didukung dengan sistem teknologi terkini untuk meningkatkan efisiensi, efektivitas dan produktivitaskerja.

Sebagai tambahan, untuk meningkatkan sistem nilai yang berkeadilan dan berbasis equity, UAI berupaya

mewujudkan Islam sebagai rahmat bagi sekalian alam. Salah satu program yang utama terkait dengan hal ini

adalah pemberian akses pendidikan kepada anak bangsa melalui fasilitas beasiswa baik dalam bentuk beasiswa

korporat, beasiswa bidik misi, dan beberapa jenis beasiswa lainnya. Sistem nilai di atas harus menyentuh

seluruh aspek kegiatan tridarma.

Dalam pelaksanaan penyelenggaraannya ketiga unsur tersebut saling berkaitan, seperti ditunjukkan dalamgambar berikut.

Gambar 3 . Pola Induk Pengembangan (PIP) Ilmiah UAI

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 6

Dalam perjalanannya membangun Enterprising University, ketiga pilar di atas secara bertahap danberkesinambungan ditingkatkan mutunya. Selaras dengan perkembangan dan prinsip enterprising university,saat ini UAI memiliki 6 Fakultas Program Sarjana dengan 16 Program Studi yang telah terakreditasi dari BANPT, dan 1 Program Pasca Sarjana Ilmu Hukum.

3. Tujuh Elemen Dasar

Sebagai Perguruan Tinggi yang ingin berdiri di garis depan dan dalam usahanya meningkatkan daya sainglulusannya, sejak awal pendiriannya UAI memberikan landasan khusus kepada mahasiswanya dengan kelompokperkuliahan yang disebut ”Tujuh Elemen Dasar”. Elemen-elemen dasar dari ketujuh elemen dasar yangdimaksud adalah: (1) Nilai-nilai Islam, (2) Kepemimpinan, (3) Kewirausahaan, (4) Manajemen, (5) Kemitraan,(6) Bahasa Asing dan (7) Teknologi Informatika. Perkuliahan yang terkait dengan tujuh elemen dasardikelompokkan seperti gambar berikut:

Gambar 4. Elemen Dasar UAI

Penjabaran pemberdayaan ketujuh elemen dasar tersebut dijelaskan sebagai berikut:

Elemen dasar yang pertama: (1) nilai-nilai Islam.Elemen dasar yang pertama ini adalah landasan utama dalam merencanakan dan melaksanakan semua kegiatanuntuk mencapai keberhasilan yang terhormat. Dalam kaitan dengan tujuan ini UAI memperkenalkan danmendorong mahasiswa dan seluruh sivitas akademikanya dan para karyawannya untuk mempelajari, mendalamidan menerapkan nilai-nilai yang digali dari nilai-nilai Islam. Mata Kuliah pendukung antara lain MKPendidikan Agama Islam dan Integrasi Islam dan Nilai-Nilai Islam. Secara kelembagaan pemahaman danpengamalan Nilai-Nilai Islam didukung oleh PKILDI dan LP3EK.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 7

Dua elemen dasar berikutnya: (2) kepemimpinan dan (3) kewirausahaan.Manusia dalam usaha mengembangkan dan mempertahankan hidupnya sebenarnya adalah seorang Pemimpindan Wirausahawan, baik bagi kelompok, masyarakat, keluarga maupun bagi dirinya sendiri. Berkaitandengan kenyataan ini UAI memberikan bekal kepada alumninya agar dapat menjadi Pemimpin yang memilikikarakter wirausahawan atau sebagai Wirausahawan yang mempunyai jiwa kepemimpinan. Mata Kuliahpendukungnya adalah MK Jiwa Kepemimpinan dan Karakter Korporasi yang saat ini dirubah menjadi MKKepemimpinan dan Kewirausahaan yang menekankan pada upaya penumbuhan jiwa kepemimpinan dankarakter korporasi

Dua elemen dasar berikutnya: (4) manajemen dan (5) mitra strategis.Keberhasilan Manusia baik sebagai Pemimpin atau sebagai Wirausahawan sangat terbantu oleh adanyamanajemen yang sesuai dan mitra yang tepat, handal dan terpercaya. Dalam hal ini, UAI berusahamenumbuhkan kesadaran kepada mahasiswanya bahwa kemungkinan keberhasilan akan lebih besar bila semualangkah dilakukan berdasarkan penataan atau manajemen yang sesuai dan dalam pelaksanaannya menyertakanjaringan mitra strategis yang handal dan dapat dipercaya.

Dua elemen dasar yang terakhir: (6) teknologi informatika dan (7) bahasa asing.Teknologi informatika dan bahasa asing dan bahasa Arab sangat membantu meningkatkan efisiensi dankeefektifan dalam menjalankan kegiatan-kegiatan yang diperlukan untuk mempercepat dan mengakuratkankomunikasi, pengumpulan informasi dan pengolahan data. Dalam kaitan ini UAI mendorong mahasiswanyaagar memiliki keinginan untuk mendalami dan menguasai kedua elemen dasar ini. Secara formal kedua hal inididukung oleh MK TIK Terapan dan Bahasa Inggris Percakapan.

4. Tridarma Perguruan Tinggi

Perguruan Tinggi sebagai institusi pendidikan berkewajiban menyelenggarakan Pendidikan, Penelitian danPengabdian kepada Masyarakat (UU Sistem Pendidikan Nasional, pasal 20 ayat 2), yang juga dikenal denganistilah Tridarma Perguruan Tinggi. Pelaksanaan Tridarma ini menjadi tolok ukur keberhasilan suatu perguruantinggi.

Darma pertama, pendidikan, adalah penyelenggaraan perkuliahan yang teratur yang ditata dalam kurikulumkhusus untuk jenis pendidikan yang diselenggarakan dengan pembebanan perkuliahan yang dinyatakan dalamSistem Kredit Semester (SKS). Program pendidikan sarjana strata satu (S1) diselenggarakan dalam 4 tahun atau8 semester dengan beban perkuliahan setara dengan 144 s.d. 146 satuan kredit semester (sks). Darma kedua,penelitian yang diwajibkan kepada dosen dan mahasiswa adalah pengembangan ilmu pengetahuan (bagi dosen)atau pelatihan melaksanakan penelitian (bagi mahasiswa). Darma ketiga, pengabdian kepada masyarakat adalahkegiatan membantu masyarakat dalam menyelesaikan masalah yang dihadapi dengan menerapkan hasil-hasilpenelitian.

Dengan melaksanakan tiga darma ini, lulusan UAI diharapkan memiliki bekal untuk menimba ilmu,mengembangkan ilmu, dan memberdayagunakan ilmu.

4.1. Ekonomi berbasis pengetahuan (Knowledge-Based Economy Mindset)

Pada beberapa dekade belakangan ini terjadi perubahan yang signifikan dari ekonomi klasik yang berbasis padatanah, tenaga kerja, dan modal menuju ekonomi yang mengedepankan modal manusia (human capital),

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 8

teknologi dan modal. Untuk itu peranan pendidikan tinggi sangat penting dalam menciptakan modal manusiayang dapat diserap oleh pasar. UAI mendorong agar para mahasiswa dan lulusannya serta seluruh sivitasakademika untuk siap hidup di alam global saat ini yang menekankan perlunya ilmu pengetahuan dan nilai-nilai.Carilah ilmu sampai ke liang lahat. Tentunya bagi UAI hal ini tidak cukup dan dalam banyak kasus kehancuranekonomi di dunia terkait dengan aspek etika. Untuk itu, UAI harus melengkapinya dengan aspek spiritualitas,mmoral dan etika Islami.

4.2. Komponen Output

Ketiga bagian utama sistem tersebut diharapkan akan menghasilkan produk berupa alumni yang memilikikompetensi dalam bidangnya dan berakhlak baik serta berbudi mulia. Selain itu para mahasiswa dan alumnimemiliki publikasi hasil-hasil karya ilmiah, serta produk penelitian dan pengabdian kepada masyarakat(abdimas) yang bermutu.

5. Kurikulum

Kurikulum UAI disusun dengan mengacu pada PP No 32 tahun 2013 tentang perubahan atas PP 19 tahun 2005tentang Standar Nasional Pendidikan dan SK Mendiknas No. 232 tahun 2000 tentang Pedoman PenyusunanKurikulum Pendidikan Tinggi dan Penilaian Hasil Belajar Mahasiswa. Dalam pelaksanaannya, perkuliahan diUAI dibagi dalam 3 kelompok : (1) kelompok perkuliahan Universitas (2) kelompok perkuliahan Fakultas dan(3) kelompok perkuliahan Program Studi.

Kelompok perkuliahan Universitas, berisi nilai-nilai Islam yang merupakan salah satu keunikan UAI. Selainitu UAI memiliki perkuliahan terkait dengan Tujuh Elemen Dasar yang diisi dengan kuliah-kuliah pembentukankarakter serta perkuliahan dasar umum yang digunakan sebagai dasar pembangunan kompetensi dan profesi.

Kelompok perkuliahan Fakultas, adalah perkuliahan yang ditujukan untuk mengikat, baik secara fisik maupunsecara ilmu pengetahuan semua Program Studi yang terhimpun di dalamnya, disamping untuk memberikanwawasan kepada mahasiswa dalam lingkup yang lebih luas.

Kelompok perkuliahan Program Studi, diisi sepenuhnya dengan mata kuliah untuk membangun danmengembangkan kompetensi dan profesi, yang merupakan tujuan pendidikan Program Studi yang bersangkutan.

Ilustrasi pengelompokkan seperti dijelaskan di atas, dapat dilihat dalam bagan berikut :

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 9

Gambar 5. Kelompok Perkuliahan

Dengan adanya pengaturan komposisi porsi kelompok-kelompok mata kuliah seperti yang dijelaskan di atas;ditambah dengan mata kuliah pilihan, diharapkan UAI dapat menghasilkan sarjana yang kompeten danprofesional.

Sebagai tambahan, kurikulum harus disesuaikan dengan perkembangan regional dan global kekinian. Untuk itu,desain kuriukulum harus disesuaikan dengan kepentingan kompetensi yang dihasilkan dan merujuk kepadaKerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI). Hal ini penting untuk memperkuat mahasiswa dan alumnisesuai dengan arus globalisasi yang bercirikan adanya aliran modal manusia, arus barang, atus investasi, danarus pengetahuan antar negara. Untuk itu desain kurikulum harus mampu melahirkan maasiswa dan lulusanyang berkualtas, inovatif dan berdaya saing.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 10

Gambar 6. Khatmul Qur’an Wisudawan/wati

6. Lambang

Gambar 7. Logo UAI

Logo UAI terdiri dari simbol dan called name typeface, sebagai corporate signature. Sedangkan Universitas AlAzhar Indonesia adalah corporate namenya, dan bukan bagian dari signature. Logo UAI memiliki maknarelijius yaitu pada simbol, huruf (A) memiliki makna spiritual yang mendasar yaitu (Allah) dan juga mempunyaicitra yang excellent, karena nilai (A) merupakan nilai tertinggi dalam penilaian. Serta kotaknya yang berwarnabiru diambil dari filosofi bentuk Ka‘bah yang terukur dan sistematis. Dan warna biru itu memiliki makna warnainstitusi pendidikan yang profesional, exclusive, elegant dan excellent. Pada bagian bawah ditambahkancorporate name sebagai identifikasi UAI sebelum masyarakat dapat mengerti UAI adalah Universitas Al AzharIndonesia.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 11

7. Kerjasama

Dalam penyelenggaraan kegiatan tridarma perguruan tinggi, UAI terus menjalin kerjasama dengan berbagaiinstitusi yang tergolong dalam quadruple helix, meliputi institusi akademis (pendidikan tinggi/lembagariset), bisnis/industri, komunitas profesi, dan pemerintah baik yang ada di dalam dan luar negeri. Beberapapihak yang merupakan mitra kerjasama UAI selama ini antara lain:

Tabel 2. Bentuk Kerjasama

No Nama Lembaga Bentuk Kerjasama (diurutkan berdasar waktu)

1Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi(BPPT)

Kerjasama dalam Peningkatan SDM dalam Upaya Pemasyarakatan IPTEK

2 Institut Teknologi Bandung (ITB) Kerjasama dalam Peningkatan Kualitas Pendidikan (Twinning Program)

3PT. Mega Andalan Kalasan - Program StudiTeknik Industri UAI.

Pengembangan Pendidikan dan Penilitian Universitas Al Azhar Indonesia.

4 PT. Hutama Karya (Persero). Kesepakatan Pelaksanaan Kompensasi Pendidikan.

5 Capital Normal University, Republic of China.Kerjasama dalam Penelitian, Pendidikan, Pertukaran Pelajar dan PelatihanStaf Pengajar

6 Cambridge International ExaminationKerjasama dalam Penelitian, Pendidikan, Pertukaran Pelajar dan PelatihanStaf Pengajar

7 Fujian Normal University, Republic of China. Kerjasama dalam Penelitian dan Pendidikan.

8 Yarmouk University, Jordan. Kerjasama dalam Penelitian, Pendidikan dan Pertukaran Pelajar.

9Nanjing University of Aeronautic andAstrnautics (NUAA), Republic of China.

Kerjasama dalam Penelitian, Pendidikan dan Pertukaran Pelajar.

10 Alexandria University, Egypt. Kerjasama dalam Penelitian, Pendidikan dan Pertukaran Pelajar.

11 Asia University (Japan). Kerjasama dalam Penelitian dan Pendidikan.

12 AL Azhar University Kairo. Kerjasama dalam Penelitian dan Pendidikan.

13 PT. Rumah Sakit Bhineka Bakti Husada. Peningkatan Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat.

15 PT. Dua Empat Tujuh Peningkatan kegiatan terkait Tri Dharma Perguruan Tinggi.

16 Rumah Sakit Tiara, Bekasi. Peningkatan Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat.

17 PT. Rumah Sakit Bhineka Bakti Husada. Peningkatan Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat.

18 Rumah Sakit Graha Juanda, Bekasi. Peningkatan Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat.

19 Rumah Sakit Anna Medika, Bekasi. Peningkatan Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat.

20 Universitas Andalas, Padang. Peningkatan Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat.

21 Konsorsium Vaksin Kerja sama dalam bidang penelitian Vaksin

22 Rumah Sakit Ananda. Peningkatan Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat.

23Kodam Jayakarta

Kerjasama dalam program penelitian dan pengabdian masyarakat

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 12

8. Fasilitas Umum

Fasilitas atau sarana yang tersedia di UAI meliputi:

a. Mesjid Agung Al Azharb. UAI E-University (seluruh data akademik dapat diakses melalui internet-intranet)c. Ruangan kelas ber-AC dan tersambung ke Internetd. Auditorium Universitase. Ruang Seminar, Workshop, Video Conference dan Multimedia (amphiteather)f. Pusat Komputer UAIg. Pusat Pengembangan Bahasa dan Budaya (PPBB) UAIh. Pusat Pengembangan Bahasa Mandarini. Perpustakaan UAI & E-libraryj. Laboratorium Bahasak. Laboratorium Komputerl. Laboratorium-Laboratorioum di bawah Program Studi atau Fakultasm. Career Develoment Centern. Lapangan Olahragao. Ruang Kemahasiswaan/Himpunan & Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM)p. Internet, LAN dan Wifi (hotspot)q. Akses ke Busway yang dekatr. Radio Komunitas 107.7 FMs. Pusat HAKIt. Kantinu. Koperasiv. ATM Centerw. Fotocopy & Media Centerx. Toilety. Area Parkir

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 13

9. Lokasi

UAI memiliki lokasi yang sangat strategis dan mudah dijangkau oleh transportasi umum:

Gambar 8. Peta Lokasi UAI

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 14

Gambar 9. Struktur Organisasi Universitas Al Azhar Indonesia

Bab II Organisasi

1. Struktur Organisasi Universitas Al Azhar Indonesia

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 15

a. Badan Pembina

Ketua : Prof. Dr. H. Jimly Asshiddqie, SH.

Anggota : Dr. H. Fuad Bawazier, MA.

Drs. H. Rostian Syamsuddin

Drs. H. Mas’adi Sulthani, MA.

Drs. H. Hariri Hady, MA.

Drs. H. Rusdi Hamka

b. Pengurus Harian

Ketua Umum : H. Muhammad Suhadi, S.Kom

Ketua : Drs. H. Budiono

Ketua : Drs. H. Amliwazir Saidi

Sekretaris : Drs. H. Sobirin HS

Bendahara : Ir. H. Suhadji Lestiadi

c. Badan Pelaksana Harian UAI

Ketua : Drs. H. Zainulbahar Noor

Sekretaris : Dr. Ir. Hj. Tiena G. Amran, Msc.

Anggota : Prof. Ir. Hardiansyah, MS. Ph.D

d. Pengawas

Ketua : Drs. H. M. Nazief, SE, MBA.

Anggota : Drs. H. Mahfudh Makmun

dr. H. Soewarsono Saryadi, Sp. OG.

Ketua Kehormatan

Ketua : Jusuf Kalla

Anggota : Robby Djohan

Ahmad Kalla

Chairul Tanjung

Rahmat Gobel

Sugiarto

Syahril Anwar

Abdulgani

PT Bank Mandiri

PT. Indonesia Power

BRI (c.p. Sofian Basir)

Hendro Martowardoyo

Senat Akademik UAI terdiri atas tiga komisi :

A. Komisi AkademikB. Komisi Kepangkatan DosenC. Komisi Pengembangan Tata Nilai

2. Yayasan Pesantren Islam Al Azhar

3. Dewan Penyantun Universitas Al Azhar Indonesia

4. Senat Akademik Universitas Al Azhar Indonesia

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 16

Rektor : Prof. Dr. Ir. Sardy Sar, M.Eng.Sc.

Wakil Rektor I Bidang Akademik, Kerjasama, Inovasi,Integrasi Islam, Mata Kuliah Umum dan Perpustakaan : Dr. Ir. Ahmad H. Lubis, M.Sc.

Wakil Rektor II Bidang Keuangan, Rumah Tangga, Sarana,Promosi dan Penerimaan Mahasiswa Baru : Dr. Ir. Ade Jamal

Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan,Sumber Daya Manusia, Penerapan Etika, Keamanan,Sekretariat Universitas, dan Pengembangan Universitas : Dr. Zirmansyah, M.Pd.

Ketua Lembaga Penelitian dan

Pengabdian Masyarakat (LP2M) : Nunung Nurhasanah, ST., M.Si.

Kepala Pusat Penelitian : Dr. Dewi Elfidasari, S.Si., M.Si.

Kepala Pusat Pengabdian Masyarakat : Nurfadilah, S. Psi., M. Psi

Ketua Badan Penjaminan Mutu Universitas

dan Audit Pengawasan Internal (BPMU) : Drs. Muhsin Lubis, M.Sc.

Pjs. Kepala Pusat Penerapan, Pengawasan Etika,

dan Keamanan : Dr. Ir. Suheimi Nurusman

Staf Ahli Khusus Bidang Kemahasiswaan, SDM,

Integrasi Nilai-Nilai Islam, Pengawasan Etika

Dan Pengembangan Universitas : Drs. Murni Djamal, MA.

Staf Ahli Bidang Budaya Korporat dan Wirausaha : Ir. Palgunadi T. Setyawan, Dipl.Ing.

Staf Ahli Bidang Kebijakan Akademik dan Tata Kelola

merangkap Konsultan Tim Pendirian Fakultas Kedokteran : Prof. Dr. dr. Wahyuning Ramelan, Sp.And.

Pusat Intengrasi Islam dan Mata Kuliah Universitas : Prof. Dr. Nurhayati Djamas, M.A., APU.

Direktur Program Pascasarjana : Prof. Erman Rajagukguk, SH., L.L.M., Ph.D.

Dekan Fakultas Sains dan Teknologi : Dr. Ary Syahriar. DIC

Dekan Fakultas Ekonomi : Prof. Dr. Ir. Ahmad Muslim, M.Sc.

Dekan Fakultas Sastra : Dr. Faisal Hendra, M.Ed.

Dekan Fakultas Psikologi dan Pendidikan : Dr. Fidesrinur, M.Pd

Dekan Fakultas Hukum : Dr. Agus Surono, SH., MH.

Pjs. Dekan Fakultas ISIP : Damayanti Wardyaningrum, SE., M.Si.

Wakil Dekan Fakultas Ekonomi : Kuncoro Hadi, ST., M.Si.

Ketua Program Studi Teknik Industri : Budi Aribowo, ST., M.Si.

Ketua Program Studi Teknik Informatika : Ir. Winangsari Pradani, MT.

Ketua Program Studi Teknik Elektro : Dwi Astharini, ST., M.Sc.

Ketua Program Studi Bioteknologi : Dr. Nita Noriko, MS.

Pjs. Ketua Program Studi Ekonomi Manajemen : Hanny Nurlatifah, S.Pi., MM.

Ketua Program Studi Ekonomi Akuntansi : Ade Wirman Syafei,SE.Ak.,M.Sac.

Ketua Program Studi Sastra Arab : Nur Hizbullah, S.Ag., M.Hum.

5. Pimpinan Universitas Al Azhar Indonesia

6. Unsur Organisasi Universitas Al Azhar Indonesia

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 17

Ketua Program Studi Sastra Cina : Sri Sesanti Mulyaningrum, SS., M.Hum.

Pjs. Ketua Program Studi Sastra Inggris : Sherien Sabbah, S.Sn., M.Hum.

Pjs. Ketua Program Studi Sastra Jepang : Arianty Visiaty, SS., M.L.A.

Ketua Program Studi PG-PAUD : Suwardi, S.Pd., M.Pd.

Ketua Program Studi Psikologi : Radhiya Bustan, S.Psi., M.Soc.Sc.

Pjs. Ketua Program Studi Bimbingan Penyuluhan Islam : Abdullah Hakam Shah, Lc., MA.

Ketua Program Studi Pascasarjana Ilmu Hukum : Dr. Suparji, SH., MH.

Ketua Program Studi Ilmu Hukum : Dr. Yusup Hidayat, S. Ag., MH.

Pjs. Ketua Program Studi Hub. Internasional : Drs. Nizar Umar, M.Si

Pjs. Ketua Program Studi Komunikasi : Edoardo Irfan, S.IP., M.Si.

Sekretaris Program Studi Teknik Industri : Widya Nurcahayanty Tanjung, ST., MT.

Sekretaris Program Studi Teknik Informatika : Riri Safitri, S.Si., MT.

Sekretaris Program Studi Bioteknologi : Arief Pambudi, S.Si., M.Si.

Sekretaris Program Studi Ekonomi Manajemen : Dr. Dede Abdul Fatah, S.HI., M.Si.

Sekretaris Program Studi Ekonomi Akuntansi : Jumansyah, SE., M.Si

Sekretaris Program Studi Sastra Inggris : Andhika Pratiwi, SS., M.Hum.

Sekretaris Program Studi Sastra Jepang : Nina Alia Ariefa, SS., M.Si

Sekretaris Program Studi Sastra Arab : Zaqiatul Mardiah, SS., M.Hum.

Sekretaris Program Studi PG PAUD : Nila Fitria, S.Pd., M.Pd.

Sekretaris Program Studi Psikologi : Aliah Bagus Purwakania Hasan, S.Psi., M.Kes.

Sekretaris Program Studi Ilmu Hukum : Maslihati Nur Hidayati, SH., MH.

Sekretaris Program Studi Ilmu Hubungan Internasional : Raden Mokhamad Luthfi, S.IP., M.Si.

Sekretaris Program Studi Ilmu Komunikasi : Muchammad Nasucha, SS., M.Si

Kepala Biro Administrasi Akademik : Soraya, S.Sos., M.Si.

Kepala Biro Kemahasiswaan dan Pengembangan Karir : Drs. Eny Suwarni, M.Si., Psikolog

Kepala Biro Keuangan dan Akuntansi : Dr. Ir. Syarif Hidayat, M.Eng.Sc., MM.

Kepala Biro Sumber Daya Manusia : Sandra Herlina, SS., MA.

Kepala Biro Promosi & Penerimaan Mahasiswa Baru : Masni Erika Firmiana, S.Sos., M.Si.

Kepala Bagian Hubungan Masyarakat : Dini Priatini, S.K.M.

Kepala Biro Rumah Tangga dan Sarana : Amir Faisal, S.Pd., MM.

Pjs. Kepala Pusat Integrasi Islam

dan Mata Kuliah Umum (MKU) : Prof. Dr. Nurhayati Djamas, MA., APU

Kepala Pusat Pelaksanaan Akreditasi dan Audit/

Penjaminan Mutu Internal : Nanang Suhendar, S.Kom.

Kepala Pusat Monitoring dan Evaluasi Penjaminan Mutu : Dr. rer. Nat. Yunus Effendi, S.Pd., M.Si., M.Sc

Kepala Biro Kerjasama dan Inovasi : Ir. Hidayat Yorianta Sasaerila, M.Sc. Ph. D.

Kepala Unit Sekretariat Universitas : Muhtar Muharram, Lc.

Kepala Pusat Komputer & Sistem Informasi : Ir. Endang Ripmiatin, MT.

Kepala Unit Perpustakaan : Dra. Ernalia Subagio, MM

7. Unsur Administrasi Pelayanan dan Penunjang Universitas Al Azhar Indonesia

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 18

Bab III Fakultas dan Program Studi

Dalam Bab III ini selain berisi berbagai informasi dan gambaran umum Fakultas serta Program Studi yangterdapat di UAI, juga berbagai aspek keunggulan, kemitraan, fasilitas, dan prospek masing-masing ProgramStudi juga akan disampaikan.

1. Fakultas Sains dan Teknologi (FST)

Penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi merupakan suatu keniscayaan. Hampir semua bangsa di duniaberusaha memperkuat diri dengan mengembangkan sumber daya manusia dan infrastruktur berbasis ilmupengetahuan dan teknologi. Dunia secara perlahan-lahan bergerak dari neoclassical economy yang berbasis padalabor dan modal menuju ke arah ekonomi berbasis ilmu pengetahuan (knowledge-based economy) dimana ilmupengetahuan, teknologi, pendidikan, intellectual capital, dan human capital memegang peranan penting untukmenggerakkan ekonomi. Untuk turut mendukung hal di atas, FST UAI menawarkan Program Studi yang sangatdibutuhkan pasar saat ini yaitu :1) Teknik Industri, 2) Teknik Informatika, 3) Teknik Elektro, dan 4) Biologi(Bioteknologi). Keempat Program Studi ini sangat dibutuhkan seiring dengan tuntutan perkembangan teknologiinformasi dan komunikasi, kebutuhan energi, dan perkembangan dunia manufakturing serta sains danteknoekonomi.

KeunggulanKurikulum untuk seluruh Program Studi di FST UAI dirancang melalui proses yang melibatkan industri dan

pengguna lulusan. Proses pendidikan difasilitasi oleh Dosen berkualifikasi Master dan Doktor lulusan dari

dalam dan luar negeri. UAI menyediakan fasilitas belajar mengajar termasuk laboratorium, berikut kesempatan

praktek lapangan di berbagai mitra kerja sama. Untuk menjaga mutu dosen, materi pengajaran, fasilitas, sistem

pendidikan, dan aspek lainnya, melalui Twinning Program, ITB memberikan kesempatan bagi mahasiswa

seluruh Program Studi di FST, untuk menyelesaikan studi di ITB. Hal ini dapat dilakukan melalui kurikulum

yang kompatibel dan setara. Program Studi membantu mahasiswa dalam mendesain program Kerja Praktek dan

Skripsi yang relevan sesuai dengan kebutuhan pasar serta minat dan harapan dari para mahasiswa. Untuk

menambah wawasan, para mahasiswa melakukan kunjungan ke berbagai industri setiap semester. Keempat

Program Studi ini telah terakreditasi B.

KemitraanFST UAI melakukan kerja sama dengan berbagai institusi berupa Twinning Program untuk S1. TwinningProgram ini, dilaksanakan di FST UAI pada dua tahun pertama dan di Fakultas Teknologi Industri (FTI) ITBatau Sekolah Teknik Elektro dan Informatika (STEI) ITB atau Sekolah Ilmu dan Teknologi Hayati (SITH)Biologi, pada dua tahun terakhir, bagi yang telah melewati tahap evaluasi. Lulusan dari Twinning ProgramUAI-ITB, memiliki ijazah sarjana (S1) ITB.

FasilitasFT UAI dilengkapi dengan berbagai fasilitas antara lain: Laboratorium Elektroteknik Dasar; LaboratoriumTeknik Telekomunikasi; Laboratorium Mekatronika; Laboratorium Informatika Dasar; Laboratorium RekayasaPerangkat Lunak; Laboratorium Perancangan Teknik Industri; Laboratorium Tata Letak Pabrik; LaboratoriumErgonomi; dan Laboratorium Tugas Akhir dan Pengembangan.

Program Studi di Fakultas Sains dan Teknologi (FST) :

1) Teknik Industri

Merupakan program pendidikan S1 untuk menyiapkan mahasiswa menjadi sarjana teknik industri dengan

peminatan:

- Sistem Rantai pasok- Pengembangan Produk

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 19

Peluang KarirTenaga profesional pada industri manufaktur dan industri jasa sebagai: Konsultan manajemen rekayasa; Ahliperencanaan pabrik; Wirausaha; Perencanaan Produsksi; Meneruskan S2 dan Pengajar

2) Teknik Informatika

Merupakan program pendidikan S1 untuk menyiapkan mahasiswa menjadi sarjana Teknik Informatika dengan

peminatan:

- Big Data Processing- Jaringan Komputer- Intelligent System- Sistem Informasi dan IT- Computer Vision

Peluang KarirLulusan Teknik Informatika dapat bekerja sebagai profesional di bidang IT, memiliki bekal yang cukup untukmelanjutkan S2 dan berkarir di bidang akademis, juga dapat menjadi wirausahawan di bidang IT. Bekerja secaraprofesional di bidang IT, sarjana teknik informatikadapat memulai karir sebagai junior staf dan staf. Dasar-dasaryang cukup pada kurikulum dan metode pengajaran pada program studi dapat mengantarkan alumni TeknikInformatika berkembang karirnya menjadi supervisor dan manajer.

Bidang-bidang spesifik yang dimaksud adalah:- Junior staf (Tester; Programmer; Object Programmer; Web Programmer; Analyst Assistant, dll)- Staf (Database Analyst; Database Designer; On-Line transaction Analyst; Analyst for: Business Process,

Software System, Web, User Interface, Matrics Measurement, Change Control, Form and- Supervisor (Database Administrator; Project Manager; Hardware Installation Supervisor; Microcomputer

Support Supervisor; Network Services Supervisor; Project Manager Enterprise Architectute, dll)- Manajer (Data warehouse Manager; Transaction Processing Manager; Aplication Development Manager;

Software Enginering Manager; Re-Enginering Manager; PC and office Automation Support Manager, dll)

3) Teknik Elektro

Merupakan program pendidikan S1 untuk menyiapkan mahasiswa menjadi sarjana teknik elektro dengan

peminatan:

- Telekomunikasi Optik & Nir Kabel- Sistem Mekatronika

Peluang KarirIndustri telekomunikasi, manufaktur, elektronika dan mekatronika, energi dan pertambangan, bromedik.

4) Biologi

Program studi Biologi mempunyai dua peminatan:

- BioteknologiDiarahkan agar lulusannya menguasai dasar-dasar dan penerapan bioteknologi untuk industry, kesehatan, danpangan. Di dunia industry modern, bioteknologi telah digunakan secara luas pada peningkatan kualitas produk-produk industripertanian, kesehatan, farmasi, makanan, dan minuman, serta rehabilitasi lingkungan industri.

- Lingkungan.Diarahkan agar lulusannya menguasai dasar-dasar dan penerapan biologi untuk bidang lingkungan. Dalambidang lingkungan, keahlian biologitelah dimanfaatkan untuk konservasi lingkunga, analisis mengenai dampaklingkungan (AMDAL), hingga penggalian dan pendapatan sumber daya hayati

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 20

Prospek dari masing-masing peminatan adalah sebagai berikut:

- BioteknologiDiarahkan agar lulusannya menguasai dasar-dasar dan penerapan bioteknologi untuk industri, kesehatan, danpangan. Di dunia industri modern, bioteknologi telah digunakan secara luas pada peningkatan kualitas produk-produk industri pertanian, kedokteran, farmasi, makanan dan minuman, serta rehabilitasi lingkungan industri.

- LingkunganDiarahkan agar lulusannya menguasai dasar-dasar dan penerapan biologi untuk bidang lingkungan. Di bidanglingkungan, bioteknologi telah dimanfaatkan untuk konservasi lingkungan, pelestarian keragaman hayati, hinggapenanganan global warming

Peluang KarirKarier bagi Sarjana Biologi antara lain adalah sebagai peneliti, tenaga ahli pada bidang bioteknologi industri,pertanian, kesehatan, farmasi, dosen, maupun sebagai pengajar, konsultan, dan enterpreneur.

2. Fakultas Ekonomi (FE)

Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi khususnya teknologi informasi dan komunikasi memberikandampak yang signifikan terhadap kondisi perekonomian. Penataan perekonomian secara berimbang antaramakro dan mikro sangat diperlukan untuk menjaga pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan. Perubahan darihunter economy (ekonomi pertanian dan ekonomi perburuan) sampai menuju ekonomi informasi dan seterusnyake arah bioekonomi tentunya akan berdampak kepada penyusunan kurikulum dan pola pembelajaran.

FE UAI mengikuti dan merespon secara konstruktif terhadap kecenderungan perubahan di atas pada dekadeterakhir. Saat ini beberapa institusi perbankan kelas dunia turut serta menjalankan sistem perbankan syariah diIndonesia. Untuk mampu menghadapi dinamika perubahan dan perkembangan di atas, FE UAI mendesainkurikulum Program Studi Akuntansi dan Manajemen yang relevan dengan kebutuhan aktual untukmempersiapkan para mahasiswa agar mampu beradaptasi dengan perekonomian nasional dan global sertamenjawab berbagai tantangan dalam pengembangan mikroekonomi dan makroekonomi nasional. FE UAI secaracerdas dan tanggap dalam mencermati perubahan yang terjadi baik lingkup nasional maupun global.

KeunggulanProgram Studi Manajemen FE UAI memiliki dua peminatan meliputi manajemen keuangan dan perbankansyariah, serta manajemen pemasaran dan kewirausahaan dengan kurikulum yang seimbang antara aspek teoridengan aspek aplikasi dan problem solving melalui simulasi dan studi kasus. Manajemen Sumberdaya Manusiasemakin terasa diperlukan dimasa depan. Tenaga dosen merupakan kombinasi antara akademisi dan praktisi.Program Studi Manajemen FE UAI mendesain khusus program magang, kerja praktek, dan sharing experiencesecara komprehensif dan fokus sesuai peminatannya. Bagi siapa saja yang berminat untuk meningkatkanpengetahuan dalam mata kuliah tertentu, Program Studi Manajemen menawarkan program sit-in class.

Program Studi Akuntansi FE UAI memiliki dua peminatan meliputi akuntansi syariah dan akuntansi keuanganyang solid dengan kurikulum yang relevan, fokus, dan tajam. Program Studi Akuntansi FE UAI berada dibawahbimbingan akademisi dan praktisi akuntansi yang handal untuk keperluan institusi pemerintahan, institusiperbankan baik konvensional maupun berbasis syariah, serta perusahaan skala kecil, menengah, dan besar yangbertaraf nasional dan global.

KemitraanFE UAI telah mengembangkan mitra kerja sama secara umum dengan berbagai pihak baik secara formalmaupun informal seperti KADIN, BPPT, LIPI dan BAPPENAS. Mitra strategis khusus lainnya antara laindengan Bank Syariah Mandiri, dan Litbang Departemen Keuangan serta Kementerian Tenaga Kerja danKoperasi.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 21

FasilitasFE UAI dilengkapi dengan berbagai laboratorium penunjang antara lain: Laboratorium Akuntansi;Laboratorium Komputer; Laboratorium Bank Syariah Mini; Laboratorium Pasar Modal.

Program Studi di Fakultas Ekonomi (FE) :

1) Program Studi Manajemen

Program Studi Manajemen Universitas Al Azhar Indonesia (UAI) menyiapkan mahasiswanya untuk menjadisumber daya insani yang kompeten, bermoral dan berdaya saing agar dapat memberikan kontribusi bagikemajuan dunia usaha di Indonesia.

Peminatan yang ditawarkan:

- Manajemen Keuangan dan Perbankan SyariahPeminatan ini disiapkan untuk memenuhi kebutuhan sumber daya insani yang kompeten tidak hanya di bidangperbankan syariah tetapi juga di bidang keuangan lainnya seperti investasi syariah dan asuransi syariah, sertamemiliki kompetensi di bidang keuangan mulai dari perencanaan sampai ke analisa berbagai masalah keuangandan cara pemecahannya.

- Manajemen Pemasaran dan KewirausahaanPeminatan ini selain menyiapkan lulusan agar menjadi tenaga yang siap pakai dan kompeten di bidangpemasaran juga agar dapat menciptakan lapangan kerja dengan merencanakan, membangun dan mengelolausahanya sendiri.

2) Program Studi Akuntansi

Program Studi Akuntansi memiliki dua peminatan:

- Akuntansi Syari’ah

Menuntun mahasiswa untuk mampu menyusun laporan keuangan serta menginterpretasikan informasi yangdisajikan dalam laporan keuangan lembaga bisnis dan lembaga non-bisnis berbasis syariah. Mahasiswa jugamampu melakukan pengauditan pada lembaga bisnis dan non-bisnis syariah. Mahasiswa juga memiliki suatukemahiran menguasai satu aplikasi akuntansi untuk lembaga bisnis dan non-bisnis. Mahasiswa juga dilengkapidengan keahlian dan pengetahuan pada bidang perpajakan dan aplikasi akuntansi pada sektor pemerintah.

- Akuntansi Keuangan

Menuntun mahasiswa untuk mampu menyusun laporan keuangan serta menginterpretasikan informasi yangdisajikan dalam laporan keuangan lembaga bisnis dan non-bisnis konvensional serta menyediakan mahasiswadengan wawasan yang luas dan terbaru dalam bidang akuntansi dan aplikasinya di dunia bisnis dan non-bisniskonvensional. Mahasiswa juga mampu melakukan pengauditan pada lembaga bisnis dan non-bisniskonvensional. Mahasiswa juga dilengkapi dengan keahlian dan pengetahuan pada bidang perpajakan danaplikasi akuntansi pada sektor pemerintah.

Peluang KarirDengan kedua peminatan di atas, para lulusan dapat meniti karir sebagai akuntan pada perusahaan dan korporatbaik lembaga bisnis syariah maupun konvensional, akuntan pada lembaga nirlaba syariah ataupun konvensional,manajer keuangan lembaga bisnis dan non bisnis syariah ataupun konvensional, akuntan yang bekerja padalembaga pemerintah, kementrian badan pemerintah pusat ataupun pemerintah daerah, serta sebagai akuntanpajak pada lembaga bisnis ataupun non-bisnis syariah ataupun konvensional.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 22

3. Fakultas Sastra (FS)

Suatu kenyataan bahwa dampak era globalisasi dan informasi menerpa hampir semua negara di dunia.Penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi semakin penting bahkan menjadi faktor yang menentukankemampuan suatu bangsa dalam persaingan yang semakin sengit dengan bangsa lain di seluruh aspek kehidupansecara global. Sejalan dengan hal di atas, dibutuhkan institusi yang mampu mencetak sumber daya manusiayang unggul dalam hal penguasaan bahasa asing. Fakultas Sastra UAI sebagai salah satu institusi pendidikan,menawarkan kurikulum yang kompetitif dan mutakhir agar kompetensi lulusan memiliki penguasaan bahasaasing yang dipelajari, memahami kebudayaan bangsa dan negara terkait, memiliki daya tarik pasaran, sertamampu menciptakan lapangan kerja.

KeunggulanFakultas Sastra UAI menawarkan beberapa keunggulan bagi para lulusannya antara lain: kemampuanmenguasai bahasa asing secara lisan dan tulisan; produktif dan reseptif dengan empat kemahiran berbahasa(mendengar, berbicara, membaca, dan menulis); kemampuan berpikir analitis dan kritis serta komunikasi secaralisan dalam bahasa yang dipelajari; desain kurikulum yang kompetitif dan mutakhir dengan peminatan bidangyang beragam seperti: penerjemahan, penyuntingan, periklanan, perkantoran, linguistik, kesusasteraan, sosialbudaya, dan sejarah; pembinaan lingkungan yang kondusif disertai pembekalan mahasiswa dengan 7 elemensecara sistematik dan terencana.

Jaringan alumni yang tersebar di berbagai perusahaan yang meliputi departemen pemerintahan, media elektornikdan media cetak, maskapai penerbangan, kedutaan besar negara asing, lembaga penerjemah, lembagapendidikan, biro perjalanan wisata, dan perusahaan lainnya.

Fakultas Sastra UAI memiliki metode pengajaran konvensional, tutorial, diskusi dan seminar, stadium general;pengajar/dosen lokal dan native berpendidikan S2 dan S3 dari perguruan tinggi dalam dan luar negeri; programPelayanan Bahasa dan Budaya

Program beasiswa bersyarat diperuntukan bagi calon mahasiswa yang berprestasi atau kurang mampu dantersedia program pertukaran pelajar ke luar negeri. Fakultas Sastra UAI juga menerima mahasiswa pindahan D3dengan penyesuaian terhadap peraturan yang berlaku.

KemitraanFakultas Sastra UAI telah menjalin kerjasama dengan beberapa lembaga dan universitas baik yang ada di dalammaupun luar negeri meliputi Ikatan Pengajar Bahasa Arab se-Indonesia (IMLA), Al Azhar University Cairo danAlexandria University di Mesir, YARMOUK dan MUKTAH Univeristy di Jordan, Zaem Al Azhari Universitydi Sudan, Universitas Islam Antar Bangsa Malaysia, Asosiasi Tenaga Pengajar Bahasa Jepang, PerhimpunanINTI (Indonesia-Tionghoa), The Japan Foundation Jakarta, Asia University, Shizuoka University, KedutaanBesar RRC, Fujian Normal University, dan University of Cambridge, London.

FasilitasFakultas Sastra UAI memiliki berbagai fasiltas untuk menunjang pembelajaran bahasa asing yang dipelajari,antara lain: Laboratorium Bahasa multimedia modern dengan jaringan IT, Pusat Komputer dengan aksesinternet kecepatan tinggi, siaran TV luar negeri dalam berbagai bahasa dunia sebagai sumber dan bahanpengajaran, serta perkuliahan dengan menggunakan audiovisual.

Peluang KarirPara lulusan memiliki kesempatan yang luas antara lain: penerjemah profesional, pemandu wisata, penerjemahdi perusahaan asing, karyawan di instansi pemerintah serta kantor-kantor kedutaan negara sahabat, wartawan,dosen, staf pengajar & trainer, penulis, copywriter, scriptwriter, sastrawan, budayawan, reporter, peneliti,penyiar radio/ TV, editor, pramugari, sekretaris, dan aktifitas kebahasaan lainnya.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 23

Program Khusus Bahasa AsingProgram ini terbuka bagi para karyawan kantor pemerintah dan swasta, mahasiswa, profesional, dan umum.Bentuk kerjasama antara Fakultas Sastra UAI dengan Pusat Pengembangan Bahasa dan Budaya (PPBB)Universitas Al Azhar Indonesia. Di samping mengajarkan bahasa asing dalam bentuk kursus dan private secaraterkoordinir, PPBB UAI juga mengajarkan bahasa Indonesia bagi orang asing yang tinggal atau bekerja diIndonesia (BIPA). Program khusus ini dilaksanakan dalam bentuk grup dan private ini terdiri atas Bahasa Arab,Bahasa Cina, Bahasa Inggris, Bahasa Jepang, dan Bahasa Indonesia.

Program Studi di Fakultas Sastra (FS) :

1) Program Studi Sastra Arab

Program Studi Sastra Arab didesain untuk menghasilkan lulusan dengan berbagai karakteristik antara lainterampil dan kompeten dalam berbahasa Arab secara lisan dan tertulis, memiliki pengetahuan yang memadaitentang aspek budaya Indonesia dan Arab, dan memiliki pengetahuan akademik yang memadai tentang berbagaiaspek keilmuan di bidang bahasa dan budaya Arab. Program Studi Sastra Arab didukung oleh native speakerdan para pakar Bahasa Arab lulusan dalam dan luar negeri dan buku panduan pengajaran Bahasa Arab terbaruyang berbasis TI Arab.

Di samping menyediakan jasa penerjemahan, pengajaran, dan pengenalan budaya, Program Studi Sastra Arabaktif membuka jaringan kerjasama pendidikan dengan perguruan tinggi di luar negeri untuk memberi pengaruhyang lebih luas. Program studi ini memiliki dua peminatan:- Bahasa- Susastra

2) Program Studi Sastra Cina

Program Studi Sastra Cina FS UAI didesain untuk mempersiapkan sumber daya manusia yang memilikikeahlian dan keterampilan berkomunikasi dalam bahasa Cina, dan mampu menerjemahkan bahasa Indonesia kedalam bahasa Cina atau pun sebaliknya secara lisan maupun tertulis. Mahasiswa juga diharapkan dapatmempelajari dan memahami budaya, sejarah, filsafat, kehidupan bermasayarakat, dan adat istiadat Cina yangada di Cina maupun Indonesia. Untuk mendukung kegiatan kurikuler dan ekstarkurikuler Program Studi SastraCina, telah dijalin kerja sama dengan berbagai pihak seperti INTI (Perhimpunan Indonesia-Tionghoa), PITI(Perhimpunan Islam Tionghoa), Kedutaan Besar Republik Rakyat Cina di Indonesia, Fujian Normal University,(RRC), dan Jinan Daxue (RRC). Beberapa native speaker dan pakar bahasa Mandarin lulusan dalam dan luarnegeri turut memperkuat Program Studi Sastra Cina. Program Studi Sastra Cina menggunakan buku panduanpengajaran Bahasa Mandarin yang mutakhir berbasis TI Cina.

Program Studi ini memiliki empat peminatan:- Sejarah- Budaya- Susastra- Sosial Politik

Sumber daya manusia yang berkualitas dan professional ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan pasarmisalnya media dan audiovisual, departemen, perusahaan baik yang bergerak di bidang jasa, pendidikan,pariwisata dan lain sebagainya.

3) Program Studi Sastra Inggris

Dengan sumber tenaga pengajar berkualitas baik dari dalam dan luar negeri dan dengan dukungan buku-bukumutakhir dalam kegiatan belajar-mengajar serta teknik mengajar yang komunikatif (learner-based), diharapkanmahasiswa mendapat pengetahuan, kemampuan analisa, aplikasi dan sintesa dalam bahasa Inggris. Dan kelak

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 24

diharapkan dengan bekerjasama dengan Lembaga Cambridge , program studi ini dapat turut berperan dalamdalam pengembangan program-program internasional di sekolah-sekolah dalam negeri. Sebagai tambahanbahwa para lulusan difokuskan untuk menguasai sastra dan kebudayaan Britania Raya sekaligus penguasanlinguistik formal dan terapan. Para lulusan diupayakan untuk mencapai TOEFL Score 550 atau IELTS 6dengan kemampuan berbicara, menulis, membaca, dan mendengar setara dengan tingkat upper intermediate.

Program ini memiliki dua peminatan:- Susastra- Linguistik.

4) Program Studi Sastra Jepang

Program Studi Sastra Jepang memiliki empat peminatan yaitu Kesusasteraan, Linguistik, , Sejarah, Kebudayaandan masyarakat. Terakreditasi B. Bertujuan mendidik dan menghasilkan Sarjana Sastra yang memiliki wawasandan keahlian dalam bidang Studi Kejepangan. Para lulusan program studi Sastra Jepang ditargetkan untukmampu bersaing di dunia kerja dengan keterampilan/kemahiran Bahasa yang dapat diaplikasikan langsung didunia kerja. Selain itu, Program Studi Sastra Jepang menjalin kerja sama dengan The Japan Foundation,Asosiasi Pengajar Bahasa Jepang, dan institusi lainnya untuk mendukung kegiatan kurikuler danekstrakurikuler. Program Studi Sastra Jepang juga menjalin kerja sama dengan universitas-universitas di Jepangdalam bentuk pertukaran pelajar. Program studi Sastra Jepang didukung oleh native speaker dan para pakarStudi Kejepangan lulusan dalam dan luar negeri. Bahan ajar Bahasa Jepang memiliki standar modern berbasisTI. Selain itu Program Studi Sastra Jepang telah berhasil mengirim beberapa mahasiswa untuk belajar di Jepangmelalui Beasiswa Mombukagakushou.

Program Studi ini memiliki empat peminatan:- Susastra- Linguistik- Kebudayaan dan Masyarakat- Sejarah

4. Fakultas Psikologi dan Pendidikan

Sumber daya manusia yang unggul merupakan kunci keberhasilan dalam penguasaan dan pengembangan ilmupengetahuan dan teknologi, guna menghadapi persaingan global yang makin kompetitif. Untuk itu FakultasPsikologi dan Pendidikan bertujuan untuk menjadi pusat unggulan (center of excellence) yang memadukandimensi intelektual, moral dan spiritual-keislaman untuk menghasilkan psikolog, konselor, pendidik dan guruyang ahli di bidangnya.

Saat ini Fakultas Psikologi dan Pendidikan UAI terdiri atas tiga program studi yakni; Program StudiPendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PG-PAUD), Program Studi Psikologi, serta Program StudiBimbingan Penyuluhan Islam (BPI-) konsentrasi Healing & Counseling.

KeunggulanFakultas Psikologi & Pendidikan UAI mengembangkan keunggulan sumber daya manusia dengan menanamkanspiritualitas dan akhlak yang berbasis nilai-nilai ke-Islaman sebagai dasar praktik profesi dalam kehidupanbermasyarakat. Dalam proses pendidikan yang dijalankan FPP UAI berusaha melakukan integrasi ilmupengetahuan dengan nilai-nilai ke-Islaman.

PG-PAUD mempersiapkan sarjana pendidikan Islami yang mampu memadukan teori dan kebijakan dalampengembangan program PAUD di masyarakat melalui pengabdian masyarakat, penelitian, praktek pengalamanlapangan baik melalui laboratorium maupun melalui lembaga-lembaga pendidikan.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 25

Program studi psikologi tercipta sebagai salah satu respon untuk memenuhi kebutuhan yang makin meningkatakan ketersediaan dan peran dari sarjana psikologi dalam seluruh sektor pembangunan masyarakat. Programstudi psikologi diharapkan dapat berperan aktif menjembatani pengalaman teoritis mahasiswa menuju upayanyata untuk menjadi bagian dari solusi masalah dalam menghadapi realita kehidupan sehari-hari di berbagailapisan masyarakat, baik permasalahan individu, kelompok, perkawinan dan keluarga, pendidikan, pekerjaan,dan sebagainya.

Program studi Bimbingan Penyuluhan Islam (BPI) menawarkan salah satu bentuk dakwah kekinian yangberbeda dengan pendekatan dakwah konvensional. Kurikulum dan Mata Kuliah Program Studi BimbinganPenyuluhan Islam merupakan kombinasi antara mata kuliah keislaman (fiqih, tassawuf dan kalam) serta ilmudakwah dengan konseling dengan pendekatan spiritual keagamaan, psikologi, komunikasi dan pendidikan.Mereka diharapkan mampu berkiprah di tengah masyarakat luas dan dunia kerja di bidang pendidikan, industrimaupun sosial. Lulusan Program Studi Bimbingan Penyuluhan Islam UAI dapat berperan sebagai dai(praktisi dakwah) yang mampu berdakwah secara konvensional pada kelompok maupun masyarakat luas,terutama di wilayah perkotaan. Mereka juga diharapkan dapat menjadi mubaligh, khatib dan penyuluh yangmampu menyelesaikan persoalan di masyarakat, bekerja sebagai konselor di bidang pendidikan, pusatrehabilitasi, maupun industri-organisasi.

KemitraanUntuk Program Studi PG PAUD, bekerjasama dengan Yayasan Pesantren Islam (YPI) Al Azhar yang tersebar di18 propinsi di Indonesia dalam rekrutmen lulusan PG PAUD, program pengalaman Lapangan (PPL), dan dalampengembangan Taman Penitipan Anak (TPA); Konsorsium Mainan Anak Indonesia (KMAI) dalampengembangan laboratorium micro teaching ber-SNI; Indonesia Toy Center and Research dalammengembangkan riset mengenai alat main; Asih Foundation dalam pengembangan tenaga pendidik dan tenagakependidikan PAUD.

Untuk mendukung program akademik dan lulusannya, Program Studi Psikologi menjalin kerjasama denganberbagai pihak, baik lembaga swasta maupun pemerintah. Dari dunia industri bekerjasama dengan berbagaiperusahaan dan organisasi. Di bidang klinis seperti Rumah Sakit Jiwa, Rumah Sakit Kanker Dharmais, lembagakonsultasi, BP4 Pusat (Badan Penasehat dan Penyelesaian Perselisihan Perkawinan), RSKO (Rumah SakitKetergantungan Obat), Klinik Holistik, dan pusat kesehatan masyarakat. Selain itu di bidang sosial danpendidikan, juga bekerjasama dengan Yayasan Pesantren Islam (YPI) Al Azhar, panti rehabilitasi, panti sosial,Lembaga Pemasyarakatan, Lembaga Sosial Masyarakat, pesantren, sekolah, dan lainnya. Program StudiPsikologi juga menjadi anggota Asosiasi Penyelenggara Pendidikan Tinggi Psikologi Indonesia (AP2TPI) untukmendukung pelaksanaan pendidikan sesuai dengan standar penyelenggaraan pendidikan Psikologi di Indonesia.

Sedangkan Program studi Program studi Bimbingan Penyuluhan Islam (BPI) merintis kerja sama denganberbagai lembaga yang melakukan program bantuan konseling seperti BP4 (Badan Penasehat dan PenyelesaianPerselisihan Perkawinan), RSKO (Rumah Sakit Ketergantungan Obat), Klinik Holistik, Panti-panti Rehabilitasi,Panti Jompo, Rumah Sakit Jiwa Soeharto Herdjan, Lembaga Pemasyarakatan, Lembaga Swadaya Masyarakat(LSM) atau Club-club kemanusiaan guna mempersiapkan mahasiswa untuk dapat menjalankan peran Healing &Counseling di masyarakat.

FasilitasUntuk meningkatkan kualitas akademik dan penyiapan ke arah profesionalisme mahasiswa, FPP menyediakansarana penunjang akademik berupa: Lembaga Konseling dan Psikologi Terapan Islam (LKPTI) sebagai tempatpraktek konseling mahasiswa dan pelayanan psikologis kepada masyarakat; Laboratorium Micro Teaching ber-SNI dan lembaga-lembaga pendidikan di bawah Yayasan Pesantren Islam (YPI) Al Azhar sebagai tempatpraktikum mahasiswa PG-PAUD; Laboratorium Psikologi yang terdiri dari laboratorium psikodiagnostik daneksperimen, Laboratorium Bahasa; Laboratorium Komputer dan Teknologi Informasi, dan perkuliahan denganaudiovisual. Serta laboratorium konseling dan psikoterapi yang dapat dimanfaatkan bersama oleh Program studiPsikologi dan Bimbingan Penyuluhan Islam (BPI).

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 26

Program Studi di Fakultas Psikologi dan Pendidikan :

1) Program Studi Pendidikan Guru - Pendidikan Anak Usia Dini (PG-PAUD)

PG-PAUD menyelenggarakan pendidikan Islami berbasis riset dengan dukungan teori dan praktek terkini gunamembentuk pendidik yang profesional serta siap berkontribusi dalam intervensi layanan pendidikan anak usiadini (0-8 tahun) di masyarakat, seperti Taman Penitipan Anak (TPA), Kelompok Bermain (play group), Tamananak-kanak dan Sekolah Dasar kelas awal. Oleh karena itu sistem pengajaran di PG-PAUD UAI tidak hanyamenekankan pada pengetahuan, tetapi juga pada pengembangan keterampilan, dan pembentukan sikap islami.

Peluang KarirProgram Studi PG-PAUD diarahkan untuk mempersiapkan tenaga pendidik, pengelola lembaga PAUD,pengelola alat main ber-SNI, pelatih di bidang PAUD dan konsultan di bidang pendidikan anak usia dini.

2) Program Studi Psikologi

Proses akademik pada Program Studi Psikologi menggunakan pendekatan student learning center dengan lebihmemberikan peluang kepada mahasiswa untuk mengeksplorasi pengetahuan teoritik di bidang psikologi melaluipemanfaatan ICT (Information, Communication Technology) serta pengalaman praktik di laboratorium dan dilapangan pekerjaan seperti lembaga-lembaga yang memerlukan pendekatan psikologi. Sehingga dapatmenghasilkan lulusan yang siap terjun ke masyarakat dan lapangan pekerjaan.

Program Studi Psikologi memiliki empat peminatan:- Psikologi Industri dan Organisasi (PIO)- Psikologi Pendidikan- Psikologi Klinis- Psikologi Sosial

Peluang KarirLapangan kerja yang tersedia untuk sarjana psikologi antara lain dalam bidang industri sebagai Personalia,Marketing dan Public Relation, Konsultan Human Resources Development (HRD), serta pelaku usaha mandiri.Dalam bidang klinis, sarjana psikologi dapat menjadi konselor, asisten psikolog di rumah sakit, sekolah danuniversitas, lembaga pemasyarakatan, puskesmas, lembaga pemerintah, TNI dan Polri, atau di Biro/Lembagapsikologi. Di bidang pendidikan sebagai tenaga pendidik mulai dari PAUD sampai perguruan tinggi, trainer,staf konsultan bidang pendidikan, dan peneliti. Selain itu sarjana psikologi dapat bekerja di bidang sosialkemasyarakan, baik lembaga pemerintah maupun Lembaga Swadaya Masyarakat, relawan masalah sosial, sertaperancang dan fasilitator pengembangan komunitas.

3) Program Studi Bimbingan Penyuluhan Islam (BPI)

Program Studi Bimbingan Penyuluhan Islam (BPI) memiliki visi sebagai pusat unggulan (Center of Excellent)untuk menghasilkan dai-konselor yang unggul dan bermartabat, serta mampu mengintegrasikan dimensiintelektual, moral, spiritual dan etika Islam yang luhur. Program Studi (Prodi) BPI memiliki misi untukmeningkatkan mutu Tridarma Perguruan Tinggi di bidang Bimbingan Penyuluhan Islam dan konseling yangdidukung oleh nuansa religious dalam menghadapi masalah dan tantangan perkembangan dunia modern saat ini.Misalnya : kondisi alienasi, stres, dan depresi mental akibat penyakit atau tekanan di lingkungan tempat kerja,goncangan-goncangan dalam perkawinan dan keluarga, kecanduan obat terlarang, kriminalitas, konflik sosial,bencana alam, dan lainnya. Prodi BPI juga menjalin kerjasama dengan berbagai lembaga dan instansi terkait,baik pemerintah maupun swasta, dalam maupun luar negeri; Mengembangkan jiwa pendakwah dan praktisibidang konseling yang inovatif, kreatif dan dinamis dalam pengembangan disiplin yang Islami, baik padatataran teoritis maupun praktis; Menumbuhkan jiwa pengabdian, tanggap dan ikut berperanserta dalammengisi pembangunan fisik, psikis dan spiritual bangsa dengan berlandaskan keikhlasan serta jiwa kemandiriandalam kewirausahaan bidang dakwah dan konseling Islami.

Peluang KarirDengan semakin meningkatnya problematika masyarakat, lulusan Program studi Bimbingan Penyuluhan Islam(BPI) UAI memiliki kemampuan teoritis dan skill yang kreatif di bidang dakwah dan konseling, sebagai

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 27

praktisi da’wah/dai maupun konselor yang mampu melakukan konseling Islami yang terampil, inovatif, percayadiri, serta siap menjawab persoalan-persoalan psiko-spiritual umat maupun bersaing mengisi berbagaikesempatan kerja di bidangnya. Mereka diharapkan mampu berkiprah di tengah masyarakat luas dan duniakerja di bidang pendidikan, industri maupun sosial. Lulusan Program Studi Bimbingan Penyuluhan IslamUAI dapat berperan sebagai dai (praktisi dakwah) yang mampu berdakwah secara konvensional padakelompok maupun masyarakat luas, terutama di wilayah perkotaan. Mereka juga diharapkan dapat menjadimubaligh, khatib dan penyuluh yang mampu menyelesaikan persoalan di masyarakat. . Lulusan Program StudiBimbingan Penyuluhan Islam UAI dapat pula bekerja sebagai konselor di bidang pendidikan, pusat rehabilitasi,maupun industri-organisasi.

KurikulumKurikulum dan Mata Kuliah Program Studi Bimbingan Penyuluhan Islam merupakan kombinasi antara matakuliah keislaman (fiqih, tassawuf dan kalam) serta ilmu dakwah dengan konseling, psikologi, komunikasi danpendidikan. Dengan penguasaan ilmu-ilmu keislaman dan pendekatan psikologi konseling yang memadai,lulusan program studi ini mampu membantu menyelesaikan persoalan-persoalan masyarakat di levelpribadi, keluarga dan sosial dengan pendekatan psiko-spiritual Islami yang kuat, kemampuan bahasa asing yangbaik dan dijiwai oleh dijiwai oleh entrepreneurship. Dengan kombinasi seperti itu, mahasiswa akan memilikibekal untuk berperan sebagai praktisi dakwah yang mampu melakukan konseling untuk membantu masyarakatdan individu dalam menghadapi tantangan dunia modern.

5. Fakultas Hukum (FH)

Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi khususnya teknologi informasi, ekonomi, dan politik antarnegara berlangsung sangat cepat sebagai konsekuensi dari interkoneksitas global. Perkembangan tersebutmenyebabkan pentingnya penguasaan di bidang hukum. Penguasaan atas berbagai bidang hukum ekonomi danteknologi pada akhir-akhir ini menjadi suatu yang penting. Untuk mengantisipasi kebutuhan tersebut maka FHUAI membuka Program Studi Ilmu Hukum yang saat ini telah terakreditasi B.

Program Studi Ilmu Hukum bertujuan melahirkan sumber daya manusia yang berbasis pengetahuan hukumekonomi dan teknologi. Menumbuhkan rasa kecintaan kepada ilmu dan profesi hukum ekonomi dan teknologiberlandaskan keimanan dan ketaqwaan. Mendorong upaya ilmiah di bidang hukum ekonomi dan teknologiuntuk meningkatkan kesejahteraan manusia dan mengembangkan kerjasama dengan lembaga yang bergerak dibidang hukum. Fakultas Hukum termasuk bagian dari klaster Pranata Sosial. Dengan mengucap syukurAlhamdulillah tahun ini (2014) Fakultas Hukum UAI mendapat izin untuk membuka Program MagisterProgram Studi Ilmu Hukum.

KeunggulanFH UAI mempersiapkan dirinya menjadi sebuah institusi pendidikan hukum yang kredibel. Untuk itu FH UAImendesain programnya secara sistematik dan terarah. FH UAI memiliki perpustakaan yang lengkap,memperkuat para lmahasiswa dengan Kerja Praktek yang terarah, jurnal hukum internasional yang relatiflengkap, program bahasa Inggris yang ketat, dan tenaga pengajar yang terdiri dari akademisi dan praktisi hukummumpuni di bidangnya. Memberikan mahasiswa pengalaman seminar di berbagai bidang yang terkait denganbidang hukum ekonomi dan teknologi.

KemitraanFH UAI membangun kerja sama strategis dengan berbagai pihak baik dalam dan luar negeri. Khususnya FHUAI mengadakan kerja sama dengan South Carolina University untuk kuliah jarak jauh pada mata kuliahFinance Project dan International trade law.. Untuk memperkuat mahasiwa dalam hal pengalaman praktekhukum, FH UAI mengadakan kerja sama dengan berbagai law firms yang memilki reputasi.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 28

FasilitasSelain fasilitas bersama Program Studi Ilmu Hukum memiliki Pusat Dokumentasi Hukum, Laboratorim Profesi,Pusat Studi Hukum Ekonomi dan Teknologi, Ruang Pengadilan Semu ( Bismar Siregar Moot Court), danPerpustakaan Fakultas yang lengkap dan difasilitasi dengan Jurnal Hukum luar negeri.

Peluang KarirDengan berbekal penguasaan materi yang berasal dari Laboratorium Fakultas yang terdiri dari : PusatDokumentasi Hukum, Laboratorium Profesi, Pusat Studi Hukum Publik & Korporat (Center for Public andCorporate Legal Studies) serta program magang di berbagai law firm dan Instansi Pemerintah, PerusahaanSwata dan BUMN, maka diharapkan lulusan FH-UAI dapat bekerja di bank, perusahaan umum (non bank),kantor hukum (Law Firm), kantor notaris, institusi pendidikan/penelitian, lembaga arbitrase, instansi pemerintahdan sebagainya.

Karir atau posisi yang dapat ditekuni oleh lulusan FH-UAI diantaranya : corporate lawyer, legal analyst,lawyer, public notary, lecturer, researcher, arbitrator, legal drafter, hakim, jaksa, politisi, dan lain-lain.

6. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP)

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) merupakan fakultas unggulan dalam penyelenggaraan TriDharma Perguruan Tinggi dalam bidang Ilmu Sosial dan Ilmu Politik dengan mengembangkan manusia yangmemiliki dimensi intelektual, spiritual, etika islam dan moral yang terintegrasi sebagai modal untukmeningkatkan kesejahteraan manusia. FISIP menyelenggarakan pendidikan, penelitian dan pelayanan kepadamasyarakat dalam disiplin Ilmu Hubungan Internasional dan Ilmu Komunikasi.

Untuk menunjang terlaksananya proses pendidikan, FISIP membangun jaringan kerjasama dengan institusiyang relevan, baik didalam maupun diluar negeri dengan menumbuhkembangkan budaya dan karakter yangislami dan demokratis. Adapun tujuan dari dibentuknya FISIP UAI adalah 1) Menghasilkan sarjana yangmenguasai keilmuan yang diminati sehingga dapat diamalkan didalam kehidupan bermasyarakat;2)Mengembangkan kemampuan dosen-dosen yang berkualitas dan diakui kemampuan intelektualnya;3)Mengasilkan kerjasama dengan instansi pemerintah maupun swasta baik dilingkungan nasional maupuninternasional; 4)menumbuhkan budaya Islami dan demokratis; 5) Menciptakan pengelolaan fakultas secaraefisien, efektif dan produktif sehingga dapat menghasilkan keunggulan akademik

FISIP UAI memiliki dua Program Studi yaitu Program Studi Hubungan Internasional dan Program Studi IlmuKomunikasi. Program Studi Hubungan Internasional membekali mahasiswa dengan teori-teori dasar ilmuhubungan Internasional serta metodologi berikut studi kasus dan pemecahan masalahnya, sehingga mahasiswamampu mengidentifikasi dan menjelaskan berbagai fenomena internasional serta membuat perkiraanperkembangan relasi antar negara-negara didunia dimasa yang akan datang.

Program Studi Ilmu Komunikasi dibentuk atas dorongan kebutuhan akan keahlian dan tenaga profesional yangmengakomodasi pesatnya perkembangan ilmu dan teknologi komunikasi termasuk industri media massa(cetak dan elektronik serta multimedia). Program Studi Ilmu Komunikasi memiliki peran strategis dalammemberikan kontribusi kajian berbagai bidang seperti komunikasi media, komunikasi publik, komunikasipemasaran dan periklanan, komunikasi politik, komunikasi korporat, dan lain-lain. Dalam penyelenggaraanperkuliahan dilakukan sinergi antara konsep dengan praktik lapangan, riset, serta studi kasus sehinggamahasiswa dapat memahami implementasi konsep melalui persoalan di masyarakat serta mampumenganalisa dinamika fenomena komunikasi yang sedang berlangsung.

KeunggulanKurikulum Program Studi Ilmu Hubungan Internasional dirancang untuk menyiapkan mahasiswa menghadapiperubahan dan perkembangan dunia internasional. Peminatan yang ditawarkan pada Program Studi IlmuHubungan Internasional adalah Ekonomi Politik Internasional, Politik dan Budaya Internasional, serta

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 29

Kawasan Dalam Dinamika Tatanan Global. Semua peminatan ini di bingkai dalam perspektif nilai-nilaiIslam dengan dengan memperhatikan sejarah dan perkembangan studi Hubungan Internasional ditingkatnasional maupun global.

Program Studi Ilmu Komunikasi UAI hadir dengan peminatan Broadcasting and New media (BCNM), StrategicMarketing Public Relations(SMPR); serta Branding & Advertising (BA). Kurikulum perkuliahan dirancanguntuk dapat mengikuti perkembangan keilmuan, trend dan industri bidang komunikasi yang dinamikaperubahannya begitu cepat, dengan melakukan link and match dengan industri, kerjasama dengan pemerintahdan korporasi swasta, baik di dalam maupun luar negeri. Dalam praktek perkuliahan mahasiswa juga terlibatsecara aktif dengan aktivitas penelitian dan pengabdian masyarakat dibawah bimbingan para dosen yang ahlidalam bidangnya. Implementasi elemen Tridharma Perguruan Tinggi yang saling bersinergi dalam prosesperkuliahan bertuujan memberikan wawasan yang lebih utuh kepada mahasiswa terhadap implementasi darikonsep-konsep yang dipelajari.

KemitraanSejak berdirinya FISIP UAI telah menjalin kerja sama dengan berbagai pihak baik secara formal maupuninformal dalam berbagai bentuk antara lain dalam aspek tenaga pengajar, magang dan kerja praktek, kuliahlapangan, dosen tamu, narasumber karir, narasumber pengembangan kurikulum dan penelitian. Adapun lembagayang telah bekerjasama dengan FISIP UAI antara lain Kementrian Luar Negeri RI, Kementrian Komunikasidan Informatika, Kementrian Pekerjaan Umum, LIPI, CSIS, berbagai Stasiun Radio , berbagai Stasiun TV, PT.Panasonic Gobel Indonesia, PT Indosat, berbagai perusahaan periklanan, koperasi, bisnis pariwisata, danBUMN (Pertamina, PLN, Garuda, Perbankan, dsb)

FasilitasSelain fasilitas bersama Program Studi Hubungan Internasional dilengkapi dengan Laboratorium HubunganInternasional dan Pusat Studi Pertahanan dan Keamanan. Sedangkan Program Studi Ilmu Komunikasidilengkapi dengan Laboratorium Radio, Laboratorium Fotografi, Laboratorium Advertising dan PublicRelations, serta laboratorium Audio Visual (Broadcasting)

Program Studi di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik :

1) Program Studi Ilmu Hubungan Internasional

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik yang disingkat dengan FISIP merupakan fakultas terbaru di lingkunganUniversitas Al Azhar Indonesia (UAI). Ide pembukaan fakultas ini muncul dan berkembang sebagai bentukkepedulian sivitas akademika UAI terhadap persoalan masa depan bangsa dan negara yang tengah dihadapkanoleh multi-krisis. Terutama bersikap pro-aktif terhadap arus reformasi dengan berbagai implikasinya yangterjadi sejak tahun 1998 lalu.

Sungguh disadari bahwa gejolak multidimensional di tingkat nasional tidak saja dilatari oleh faktor internaldalam negeri, melainkan juga dipicu oleh faktor internasional, dan arus globalisasi dunia. Sebuah kondisi dimana interkoneksi yang sifatnya serba lintas bangsa, lintas komunitas, hingga terjadi persilangan kepentinganantar bidang kehidupan seperti ekonomi, politik, budaya, agama, dan sebagainya merupakan realitas masyarakatinternasional di mana bangsa dan negara Indonesia menjadi bagian integral di dalamnya.

Program Studi Ilmu Hubungan Internasional FISIP Universitas Al Azhar Indonesia dirancang untukmenyiapkan para pesertanya menghadapi perubahan dan perkembangan yang terjadi di dunia internasionaltersebut. Para peserta program studi ilmu hubungan internasional akan dibekali berbagai pengetahuan danwawasan internasional agar mereka memahami seluk belum masalah dan peluang di dunia internasional bagikepentingan nasional Indonesia.

Peluang KarirBersesuaian dengan visi, misi, dan tujuan di atas, kompetensi jurusan Ilmu Hubungan Internasional FISIP UAIbercita-cita melahirkan sarjana yang dapat dan mampu berkarya di lingkungan instansi pemerintahan, kantorperwakilan negara asing, lembaga swadaya internasional, berkerja di perusahaan multinasional (transnasional),

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 30

menjadi tenaga peneliti atau berkiprah di bidang pengembangan ilmu pengetahuan sebagai tenagadosen/pengajar.

2) Program Studi Ilmu Komunikasi

Perkembangan ilmu komunikasi yang sangat pesat saat ini memunculkan berbagai bidang keahlian sepertiBroadcasting, New media, Public relations, jurnalistik, periklanan, manajemen media dan lain-lain. Berbagaibidang tersebut tentu saja memerlukan banyak sekali sumber daya manusia yang ahli dan terampil. Karena ituProgram Studi Ilmu Komunikasi UAI hadir dengan tiga peminatan yang memiliki rancangan kurikulum untukmenghasilkan lulusan yang menguasai bidang keilmuan (teori) dan aplikasi (praktek):

- Broadcasting & New Media (BCNM)- Strategic Marketing Public Relations (SMPR)- Branding & Advertising (BA)

Program Studi Ilmu Komunikasi UAI merupakan Program Studi dengan Akreditasi ’A’. Para lulusan nantinyadiharapkan siap bersaing mengisi berbagai kesempatan kerja dan mampu menjawab berbagai tantangan yangdihadapi.

Peluang KarirLulusan Ilmu Komunikasi dapat bekerja di berbagai media massa (televisi, radio, media cetak), multimedia,periklanan, institusi pemerintah maupun non pemerintah, perusahaan-perusahaan asing, praktisi, PR, konsultanPR, event organizer, dosen, dsb.

7. Program Magister Program Studi Ilmu Hukum

Perubahan jaman dan perkembangan kehidupan teknologi membawa berbagai konsekensi terhadap hukum.Dinamika internasional juga turut membawa pengaruh yang signifikan terhadap hubungan internasional. Dalamrangka merespon berbagai dinamika, baik lokal, naisonal, maupun internasional, Program Magister ProgramStudi Ilmu Hukum Universitas Al Azhar Indonesia, salah satu penyelenggara pendidikan hukum di Indonesia,menyelenggarakan pendidikan Magister Ilmu Hukum.

KeunggulanProgram Studi Magister Ilmu Hukum bertujuan untuk menghasilkan Magister Hukum yang mampu:

1. melakukan riset, memahami teori dan norma hukum serta metodologi ilmu hukum sebagaipendekatannya dalam menganalisis berbagai permasalahan hukum;

2. menjadi pelopor terdepan (avant garde) dalam reformasi hukum dan mengedepankan hukum dalammenyelesaikan berbagai permasalahan; dan

3. mengimplementasikan pengetahuan yang dimilikinya sesuai dengan profesinya.

Program Program Magister Program Studi Ilmu Hukum UAI mempersiapkan dirinya menjadi sebuah institusipendidikan hukum yang kredibel. Untuk itu Program Magister Program Studi Ilmu Hukum UAI mendesainprogramnya secara sistematik dan terarah. Program Program Magister Program Studi Ilmu Hukum UAImemiliki perpustakaan yang lengkap, jurnal hukum internasional yang relatif lengkap, program bahasa Inggrisyang ketat, dan tenaga pengajar yang terdiri dari akademisi dan praktisi hukum mumpuni di bidangnya.

KemitraanProgram Program Magister Program Studi Ilmu Hukum UAI membangun kerja sama strategis dengan berbagaipihak baik dalam dan luar negeri. Khususnya Program Magister Program Studi Ilmu Hukum UAI mengadakan

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 31

kerja sama dengan South Carolina University untuk kuliah jarak jauh pada mata kuliah Finance Project danInternational trade law. Untuk memperkuat mahasiwa dalam hal pengalaman praktek hukum, ProgramMagister Program Studi Ilmu Hukum UAI mengadakan kerja sama dengan berbagai law firms yang memilkireputasi.

FasilitasSelain fasilitas universitas bersama, Program Program Magister Program Studi Ilmu Hukum UAI memilikiPusat Dokumentasi Hukum, Laboratorim Profesi, Pusat Studi Hukum Ekonomi dan Teknologi, RuangPengadilan Semu ( Bismar Siregar Moot Court), dan Perpustakaan Fakultas yang lengkap dan difasilitasi denganJurnal Hukum luar negeri.

Peluang KarirDengan berbekal penguasaan materi yang berasal dari Laboratorium Fakultas yang terdiri dari : PusatDokumentasi Hukum, Laboratorium Profesi, Pusat Studi Hukum Publik & Korporat (Center for Public andCorporate Legal Studies) serta program magang di berbagai law firm dan Instansi Pemerintah, PerusahaanSwata dan BUMN, maka diharapkan lulusan Program Magister Program Studi Ilmu Hukum UAI dapat bekerjadi bank, perusahaan umum (non bank), kantor hukum (Law Firm), kantor notaris, institusipendidikan/penelitian, lembaga arbitrase, instansi pemerintah dan sebagainya.

Karir atau posisi yang dapat ditekuni oleh lulusan Program Program Magister Program Studi Ilmu Hukum UAIdiantaranya : corporate lawyer, legal analyst, lawyer, public notary, lecturer, researcher, arbitrator, legaldrafter, hakim, jaksa, politisi, dan lain-lain.

Gambar 10. Kunjungan dan Studium General Perdana Menteri Inggris David Camerondi Universitas Al Azhar Indonesia-April 2012

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 32

Bab IV Sistem Pendidikan

Sivitas akademika UAI, khususnya mahasiswa harus mengetahui dan memahami sistem pendidikan yangberlaku di UAI (baik di jenjang sarjana, maupun Program Magister), serta berbagai terminologi yang terkaitdengan itu diantaranya seperti : Persyaratan Registrasi Mahasiswa Baru, Sistem Kredit Semester, Semester,Satuan Kredit Semester, Masa Studi Maksimal, Beban Studi, Kurikulum, Mahasiswa Pindahan, FormulirRencana Studi (FRS), Kartu Rencana Studi (KRS), Kartu Hasil Studi (KHS), Transkrip Nilai, Evaluasi HasilProses Pembelajaran, Indeks Prestasi, serta terminologi lainya dalam proses akademik di UAI.

1. Sistem Pendidikan

a. Jalur Penerimaan dan Persyaratan Registrasi Mahasiswa Baru Minimal Lulus Sekolah Menengah Atas (SMA), atau yang sederajat (Lulus kejar paket C),

dengan ijazah terlegalisir. Untuk lulusan Luar Negeri harus terlegalisir ijazahnya oleh Depdiknas. Untuk lulusan sekolah di dalam negeri yang berasal dari sekolah internasional atau sejenisnya,

harus melampirkan ijazah kelulusan kejar paket C dan ijazahnya mendapatkan legalisir dariDepartemen Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud)

Untuk mahasiswa pindahan/lanjutan harus melampirkan transkrip nilai dan ijazah terakhirterlegalisir.

Lulus tes seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB-UAI) Lulus tes bebas narkoba Lunas Biaya Kuliah sesuai ketentuan keuangan Universitas yang dikeluarkan Biro Keuangan UAI Jalur penerimaan bagi calon mahasiswa baru pendidikan sarjana Universitas Al Azhar Indonesia

dapat memilih beberapa jalur masuk sebagai berikut (Informasi lengkap mengenai PenerimaanMahasiswa Baru UAI dapat dilihat dalam situs/website http://penerimaan.uai.ac.id/) :

(1) Tes seleksi

Jalur normal dengan mengikuti tes seleksi.

(2) PMDK

UAI menerima lulusan SLTA yang berprestasi (ranking 1 s.d 5) di tingkat kelas atau sekolah

melalui jalur PMDK, diberikan keringan sebagai berikut:

a. Bebas tes masuk UAI.

b. Pengurangan BPP (Biaya Pembangunan) bagi ranking I yang berlaku untuk program

studi yang dipilih. Untuk biaya BOP-SKS dan biaya lainnya (Pendaftaran,

Herregistrasi/Administrasi, Jaket, Matrikulasi Bahasa Inggris, Perpustakaan dan KTM)

tetap membayar penuh sesuai kebijakan keuangan UAI.

Syarat Pendaftaran:

1) Melampirkan fotocopy rapor SLTA kelas 10, 11 dan kelas 12 semester 1 dan

surat keterangan dari Kepala Sekolah bahwa : Yang bersangkutan benar

menduduki ranking antara (1 s.d 5) di kelas; Atau sekolah atau bahwa yang

bersangkutan benar memperoleh rata-rata nilai rapor 7 pada kelas 10, 11 dan 12

semester 1; Atau bahwa yang bersangkutan benar menduduki ranking antara

(1 s.d 5) yaitu ranking pada jurusan (IPA - IPS atau BHS) siswa yang

bersangkutan, pada ujian akhir di tingkat sekolah masing-masing.

2) Jumlah yang diterima melalui PMDK di setiap fakultas/program studi sangat

terbatas (seleksi berdasarkan ranking dan nilai raport).

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 33

(3) Beasiswa Korporat

Kepada lulusan siswa SMA dan MAN dengan nilai baik selama di SMA dan juga nilai ujian

akhir yang baik pula, tetapi kurang mampu dalam hal ekonomi untuk biaya perkuliahan, UAI

akan memberikan beasiswa penuh. Beasiswa penuh tersebut meliputi (Bebas BPP + BOP dan

SKS) selama indeks prestasi diperoleh yang bersangkutan di UAI minimal 3,25. Bila IP <3,25

maka mahasiswa yang bersangkutan diharuskan membayar sebagian BOP dan SKS

seluruhnya (sesuai dengan biaya kuliah yang berlaku). Tetapi bila Indeks Prestasi yang

bersangkutan kembali = 3,25, maka biaya kuliah (BOP dan SKS) yang bersangkutan kembali

dibebaskan. (Untuk beasiswa semacam ini dapat mendaftar melalui jalur khusus).

Syarat Pendaftaran:

a. Tahun lulus di tahun mendaftar atau satu tahun sebelumnya

b. Nilai minimal rata-rata untuk IPA :Matematika, Fisika, Kimia, Biologi dan

Bahasa Inggris minimal 8.00, dan untuk IPS : Matematika, Bahasa Inggris,

Geografi, Ekonomi, dan Sosiologi minimal 8.00.

c. Melampirkan foto copy rapor SLTA kelas 10, 11 dan kelas 12 semester 1 dan foto

copy surat keterangan/sertifikat bagi yang memiliki prestasi-prestasi non

akademik; Serta melampirkan Surat Keterangan Tidak Mampu dari lurah

setempat.

d. Pendaftaran dilakukan secara online

(4) Khusus Keluarga Besar Yayasan Pesantren Islam Al Azhar.

Bagi lulusan SMA Islam Al Azhar (YPI) diberikan keringanan sebagai berikut :

a. Bebas tes masuk UAI.

b. Pengurangan BPP (Biaya Pembangunan) bagi ranking I yang berlaku untuk program

studi yang dipilih. Dan untuk biaya BOP-SKS dan biaya lainnya (Pendaftaran,

Herregistrasi/Administrasi, Jaket, Matrikulasi Bahasa Inggris, Perpustakaan dan KTM)

tetap membayar penuh sesuai kebijakan keuangan UAI.

Bagi guru-guru sekolah YPI Al Azhar yang akan melanjutkan studi ke S1 dapat diterima di

UAI dengan ketentuan sebagai berikut :

a. Lulus tes masuk UAI.

b. Pengurangan BPP (Biaya Pembangunan) dan Biaya BOP sesuai kebijakan keuangan

UAI yang berlaku untuk program studi yang dipilih. Untuk biaya SKS dan biaya

lainnya (Pendaftaran, Herregistrasi/Administrasi, Jaket, Matrikulasi Bahasa Inggris,

Perpustakaan dan KTM) tetap membayar penuh sesuai kebijakan keuangan UAI.

c. Bagi yang telah pernah kuliah atau diploma, mata kuliah yang telah lulus/yang ada pada

transkrip nilai pendidikan tinggi sebelumnya akan diakui atau dikonversi ke program

S1 bila memperoleh nilai minimal B.

Bagi putra/putri dosen/karyawan UAI diberikan keringanan sebagai berikut :a. Pengurangan BPP (Biaya Pembangunan) dan biaya BOP sesuai kebijakan keuangan

UAI yang berlaku untuk program studi yang dipilih.b. Untuk biaya SKS dan biaya lainnya tetap membayar penuh.

(5) Mahasiswa D3 melanjutkan ke S1/Mahasiswa Baru Program Sarjana PindahanEksternalBagi calon mahasiswa yang berasal dari perguruan tinggi lain dan telah lulus SarjanaMuda/Diploma dan akan melanjutkan ke S1 pada prodi yang sama (linier) bukan prodi laindapat diterima di UAI dengan ketentuan sebagai berikut :

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 34

- Bebas tes masuk UAI.- Ada kebijakan keuangan khusus (Pengurangan BPP/Biaya Pembangunan) sebesar 50%

dari BPP (rangking I) yang berlaku untuk program studi yang dipilih. Untuk Biaya BOP-SKS dan biaya lainnya (pendaftaran, Herregistrasi/Administrasi, jaket, perpustakaan danKTM) tetap membayar penuh atau tidak discount. Kebijakan keuangan ini bisa berubahsewaku-waktu sesuai dengan kebijakan keuangan Univcrsitas.

- Mata kuliah yang telah lulus/yang ada pada transkip nilai akan diakui sama dan ataudikonversi bila memperoleh nilai B

Jalur penerimaan bagi calon mahasiswa baru jenjang pendidikan Magister Universitas AlAzhar Indonesia adalah melalui jalur tes seleksi atau jalur khusus lainya (Seperti jalur KhususKeluarga Besar Yayasan Pesantren Islam Al Azhar, dll), sesuai dengan aturan dan syaratpenerimaan mahasiswa program Magister dan sesuai dengan aturan biaya registrasi keuangansesuai aturan keuangan Universitas.

b. Kategori Mahasiswa1) Mahasiswa Reguler : adalah Mahasiswa yang mengikuti pendidikan di UAI sejak semester

pertama dengan tidak membawa mata kuliah yang dikonversikan.2) Mahasiswa Pindahan : adalah Mahasiswa yang mengikuti pendidikan di UAI dengan membawa

mata kuliah yang dikonversikan. Mahasiswa pindahan bisa merupakan mahasiswa : (1) Pindahandari internal atau Program Studi di Lingkungan UAI; (2) Pindahan dari luar UAI.

3) Mahasiswa Warga Negara Asing (Mahasiswa Internasional) : adalah mahasiswa dari luarIndonesia. Mahasiswa ini bisa masuk ke kategori mahasiswa reguler jika memulai pendidikansejak semester pertama dengan tidak membawa mata kuliah yang dikonversikan, atau dapat masuksebagai kategori mahasiswa pindahan, jika mengikuti pendidikan di UAI dengan membawa matakuliah yang dikonversikan.

c. Sistem Kredit SemesterKegiatan pendidikan di UAI menggunakan Sistem Kredit Semester. Sistem Kredit Semestermerupakan sistem penyelenggaraan pendidikan dengan menggunakan Satuan Kredit Semester (SKS),yang dipakai sebagai landasan penyusunan, perencanaan dan pelaksanaan program pendidikan, dansebagai tolok ukur beban studi mahasiswa, beban kerja dosen, dan beban penyelenggaraanpendidikan.

d. SemesterSemester adalah satuan waktu untuk menyatakan lamanya suatu program pendidikan dalam suatujenjang pendidikan. Semester yang diselenggarakan dalam satu tahun akademik adalah 2 semesterreguler dan 1 semester pendek.

Semester Reguler adalah penyelenggaraan kuliah yang dilaksanakan dalam waktu 16 minggukuliah atau kegiatan terjadwal lainnya termasuk kegiatan evaluasi (sudah termasuk UTS &UAS).

1) Perkuliahan Semester Ganjil biasanya dimulai dari September s.d. Februari (tentativesesuai kalender akademik semester berjalan).

2) Perkuliahan Semester Genap biasanya dimulai dari Maret s.d. Agustus (tentativesesuai kalender akademik semester berjalan)

Semester Pendek adalah penyelenggaraan kuliah di antara dua semester reguler (semesterantara) yang dilaksanakan dalam 14 kali tatap muka dan 2 kali ujian (UTS dan UAS).Semester ini diperuntukkan hanya bagi mahasiswa yang ingin mengulang mata kuliah yangpernah diambilnya. Mata Kuliah semester pendek ini hanya dibuka dengan syarat jumlahpesertanya minimal 12 mahasiswa. Jika jumlah syarat jumlah peserta mahasiswa tidakmemenuhi syarat minimal, maka Program Studi dapat mengajukan usulan pembukaan kelaskepada Wakil Rektor I dan II melalui Biro adminsitrasi Akademik. Waktu pelaksanaannyadimulai dari Juli s.d. Agustus (tentative sesuai kalender akademik semester berjalan).

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 35

e. Satuan Kredit SemesterSatuan Kredit Semester (SKS) adalah satuan yang digunakan untuk menyatakan besarnya bebanstudi mahasiswa, besarnya pengakuan atas keberhasilan studi mahasiswa diukur per semestermaupun secara kumulatif. Untuk suatu mata kuliah, satu satuan kredit semester (1 SKS) setaradengan :

- 50 menit kegiatan tatap muka terjadwal- 60 menit kegiatan akademik mahasiswa yang terstruktur dan- 60 menit kegiatan akademik mahasiswa yang mandiri.

f. Mahasiswa Pindahan dan Konversi Mahasiswa1) Konversi Mahasiswa Program Sarjana

Kebijakan Umum KonversiMengacu kepada Surat Keputusan (SK) Rektor UAI No. 89/SK/R/UAI/II/2006, makaketentuan nilai konversi untuk mahasiswa Pindahan Program Sarjana dari Luar UAIdan atau di lingkungan Universitas Al Azhar Indonesia (Internal UAI) adalah :

(1) Konversi diberikan kepada mahasiswa yang telah menyelesaikan pendidikan untukmata kuliah yang sama pada program studi sejenis, maka maksimal sks matakuliah yang dapat dikonversikan sejumlah sebagai berikut :

a. Program D1 maksimal 30 SKSb. Program D2 maksimal 70 SKSc. Program D3 maksimal 110 SKSd. Program S1 maksimal 120 SKS

(2) Mata kuliah yang dapat dikonversikan, minimal memperoleh nilai “B”(3) Mahasiswa baru pindahan Program Sarjana hanya boleh masuk pada semester ganjil

di tiap tahun akademik, karena sistem penerimaan mahasiswa baru Program SarjanaUAI hanya dibuka untuk masuk ke semester ganjil.

(4) Kegiatan konversi dilakukan pada setiap tahun akademik baru. Proses penyelesaianadministrasi kegiatan konversi dilakukan dengan batas waktu selama kurang lebihsatu bulan di awal semester tahun akademik baru berjalan.

(5) Teknis pelaksanaan proses konversi dilakukan di fakultas masing-masing denganpersetujuan Wakil Rektor I yang dilaporkan melalui Biro Administrasi Akademik

(6) Biaya yang diperlukan untuk penyelenggaraan kegiatan konversi sesuai kebijakankeuangan universitas.

Penilai KonversiPejabat sruktural yang tergabung dalam suatu tim yang berwenang untukmengkaji/menetapkan dan memutuskan dalam proses konversi untuk Program Sarjanaadalah :

- Dekan Fakultas ybs- Kepala Biro Administrasi Akademik UAI- Ketua Program Studi (KaProdi) ybs;- Dan atau tim dari program Studi ybs (Dosen senior atau dosen yang ditugaskan oleh

Program Studi yang bersangkutan) di bawah tanggung jawab KaProdi ybs.

Teknis Pelaksanaan KonversiAdapun mekanisme teknis pelaksanaan konversi untuk mahasiswa pada Program Sarjanaadalah sebagai berikut :

- Konversi diberlakukan hanya satu kali, yaitu pada awal semester ganjil di tahunakademik disaat mahasiswa yang bersangkutan masuk program studi di UAI.

- Proses penyelesaian administrasi kegiatan konversi dilakukan dengan bataswaktu selama kurang lebih satu bulan di awal semester tahun akademik mahasiswabaru berjalan.

- Mahasiswa menyerahkan transkrip nilai dari kampus atau pendidikan tinggisebelumnya kepada Ketua Program Studi di UAI.

- Ketua Program Studi bersama Dekan memutuskan mata kuliah dan nilai-nilai yangdapat dikonversikan.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 36

- Hasil konversi diserahkan ke Biro Administrasi Akademik untuk dimintakanpersetujuan Wakil Rektor I.

- Nilai konversi yang telah disetujui, selanjutnya dimasukkan oleh Biro AdministrasiAkademik ke dalam Sistem Informasi Akademik (SIA). Nilai konversi yang sudahmasuk ke SIA tidak dapat diubah lagi

2) Mahasiswa Pindahan Pada Program Pendidikan Sarjana(Berdasarkan SK Rektor UAI No. 005/SK/R/UAI/II/2013 tentang Evaluasi Keberhasilan Studidan Pemberhentian Status Kemahasiswaan pada Program Pendidikan Sarjana Universitas AlAzhar Indonesia)

A. Pindahan Dari Luar UAI1. Syarat dan Mekanisme Pendaftaran :

a. Konversi diberikan kepada mahasiswa yang telah menyelesaikan pendidikan untukmata kuliah yang sama pada program studi sejenis, maka maksimal sks mata kuliahyang dapat dikonversikan sejumlah sebagai berikut :o Program D1 maksimal 30 SKSo Program D2 maksimal 70 SKSo Program D3 maksimal 110 SKSo Program S1 maksimal 120 SKS

b. Mahasiswa yang melanjutkan studi setelah lulus program D-2, D-3 atau Sarjana Mudadari semua perguruan tinggi melampirkan ijazah, dan transkrip nilai yangdilegalisasikan oleh pejabat yang berwenang.

c. Melampirkan surat pengantar/keterangan dari perguruan tinggi sebelumnya (untukmahasiswa pindahan yang belum lulus sesuai jenjang studinya).

d. Pindahan dari perguruan tinggi lain dapat diterima apabila PT lama status programstudinya terakreditasi (lampirkan fotokopi SK Badan Akreditasi Nasional/BAN PT)

e. Untuk dapat dikonversikan, mahasiswa yang bersangkutan haruslah berasal dariProgram Studi yang nilai akreditasinya minimal “B” dan atau sama dan setaradengan program studi yang dituju di UAI (Status setingkat atau lebih tinggi).

f. Bagi mahasiswa pindahan dari universitas lain tetapi masih belum lulus (D2, D3) ataumasih kuliah S1 dapat diterima sebagai mahasiswa pindahan harus ada persetujuanpindah dari Perguruan Tinggi asal dengan membawa transkrip nilai yang telahdiperoleh dapat dikonversikan ke nilai untuk program studi di UAI. Nilai mata kuliahyang diakui untuk masuk transkrip nilai pada program studi yang sama adalahminimal B.

g. Memiliki IP di Prodi sebelumnya ditinggalkan tidak kurang dari 2,0h. Seluruh nilai yang dapat dikonversikan adalah mata kuliah dengan nilai minimal

nilai B.i. Persyaratan administrasi lainnya sama dengan penerimaan mahasiswa baru.

2. Mekanisme Konversi :a. Untuk program studi yang sejenis dengan program studi yang dipilih di UAI (yang

dituju), maka mata kuliah yang dikonversi berdasarkan kesamaan nomenklaturdan silabus mata kuliah antara Program Studi terdahulu (asal) dengan ProgramStudi yang dituju di UAI, sesuai dengan pertimbangan dan kebijakan Program Studiybs di UAI.

b. Untuk program studi yang berbeda atau tidak sejenis dengan program studi yangdipilih (yang dituju), maka mata kuliah yang dikonversi hanya nilai Mata KuliahDasar Umum (MKDU)/ Mata Kuliah Umum/ Mata Kuliah Universitas (MKU)yang relevan yang dapat dikonversikan, maka diberlakukan sebagai berikut :

o Program D1 hanya untuk MKDU/MKU/Mata Kuliah Universitaso Program D2 hanya untuk MKDU/MKU/Mata Kuliah Universitas

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 37

o Program D3 hanya untuk MKDU/MKU/Mata Kuliah Universitaso Program S1 hanya untuk MKDU/MKU/Mata Kuliah Universitas

c. Disetujui dan dikonversi nilainya oleh Ketua Program Studi dengan persetujuanDekan dan dilaporkan ke Biro Administrasi Akademik (BAA) UAI

3. Masa studi maksimal bagi mahasiswa Pindahan dari Luar UAI diaturberdasarkan beban studi yang harus diambil atau dijalani pada saat diterima di UAIatau berdasarkan perhitungan sisa konversi yang harus diambil di UAI (Untukmasa studi lebih jelas Lihat Point pada bab ini bagian 1. Tentang Sistem Pendidikan,pada point h. tentang Masa Studi).

B. Pindahan Dari Internal UAI Atau Program Studi (Prodi) di Lingkungan UAI1. Bagi mahasiswa yang Pindah Program Studi (Prodi) dilingkungan UAI, maka

mahasiswa yang bersangkutan harus terlebih dahulu keluar dari Program Studi asal. Halini dibuktikan dengan yang bersangkutan mengurus terlebih dahulu melakukanpengunduran diri/pernyataan keluar dari UAI dengan mengisi form keluar danmekanisme keluar, melalui Biro Administrasi Akademik sesuai prosedur yangberlaku. Nama dan status kemahasiswaan mahasiswa ybs selanjutnya diproses dalamSistem Administrasi Akademik (SIA). Mahasiswa yang bersangkutan akan menerimatranskrip nilai dan surat keterangan keluar.

2. Mahasiswa yang pindah prodi ( berasal dari UAI dan masuk kembali ke UAI), harusmelalui prosedur test Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) kembali, seperti mahasiswabaru lainnya.

3. Pindah Program Studi (Prodi) adalah bukan masuk ke dalam Program Studi yang samapada jenjang Program Sarjana yang sama Pindah Program Studi (Prodi) tidak berlakubagi mahasiswa yang sudah dinyatakan Drop out atau diberhentikan.

4. Pindah program studi disarankan dalam satu kelompok bidang Ilmu sejenis (cluster).

5. Mahasiswa hanya boleh maksimal satu kali (1x) melakukan Pindah Prodi (Internal)di lingkungan UAI, selama menempuh pendidikan di Universitas Al AzharIndonesia. Mahasiswa yang telah pindah Prodi tidak diperkenankan pindah keProgram Studi lain, atau balik/kembali lagi ke Prodi semula.

6. Kepada mereka status akademiknya diperlakukan sebagai mahasiswa baru, dengan biayastudi baru (sesuai angkatan mereka masuk kedua kalinya ke UAI), dengan Nomor IndukMahasiswa yang baru, serta masa studi 7 tahun (14 semester) sejak masuk kembali. Jikaada mata kuliah yang dikonversi, maka masa studi maksimal sesuai beban sisa konversidi UAI sejak masuk kembali. Apabila tidak ada nilai yang dapat dikonversikan, makacalon mahasiswa tidak dapat dinyatakan sebagai mahasiswa pindahan, dan jalurmasuknya dianggap sebagai mahasiswa reguler.

7. Mahasiswa boleh pindah program studi jika telah menempuh perkuliahan minimal 2semester atau berjalan 1 tahun akademik, dan hanya boleh masuk pada semester ganjilberikutnya , karena sistem penerimaan mahasiswa baru UAI hanya dibuka untuk masukke semester ganjil.

8. Persyaratan administrasi lainnya sama dengan penerimaan mahasiswa baru.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 38

9. Kebijakan konversi bagi mahasiswa Pindahan Dari Internal UAI Atau Program Studidi Lingkungan UAI :

o Seluruh nilai yang dapat dikonversikan adalah mata kuliah dengan nilai minimalnilai B.

o Untuk program studi yang berbeda atau tidak sejenis dengan program studiyang dipilih (yang dituju) serta berbeda fakultas, maka mata kuliah yangdikonversi hanya nilai Mata Kuliah Dasar Umum (MKDU)/Mata KuliahUmum/Mata Kuliah Universitas (MKU) yang relevan yang dapat dikonversikan,maka diberlakukan sebagai berikut : Program S1 hanya untukMKDU/MKU/Mata Kuliah Universitas

o Selain nilai Mata Kuliah Universitas (MKU), nilai yang dapat dikonversikanadalah, nilai Mata Kuliah Fakultas (jika pindah program studi masih dalam satufakultas). Seluruh nilai yang dapat dikonversikan adalah mata kuliah dengannilai minimal nilai B. Hal ini berlaku bagi mahasiswa yang masuk padaprogram studi yang berbeda atau tidak sejenis dengan program studi yangdipilih (yang dituju), namun berasal dari fakultas yang sama, maka MataKuliah Fakultas yang relevan juga dapat dikonversi.

o Disetujui dan dikonversi nilainya oleh Ketua Program Studi dengan persetujuanDekan dan dilaporkan ke Biro Administrasi Akademik (BAA) UAI

3) Konversi Mahasiswa Pindahan Pada Program Magister Ketentuan konversi untuk mahasiswa Pindahan Program Magister dari Luar UAI ,

maka nilai dan mata kuliah yang dikonversi sesuai dengan kebijakan penerimaanmahasiswa baru di tiap masa penerimaaan Program Magister UAI.

Penilai KonversiPejabat sruktural yang tergabung dalam suatu tim yang berwenang untukmengkaji/menetapkan dan memutuskan dalam proses konversi untuk Program Magisteradalah :

- Direktur Program Paska Sarjana UAI- Ketua Program Studi (KaProdi) Magister UAI ybs;- Dan atau tim dari Program Studi ybs (Dosen senior atau dosen yang ditugaskan

oleh Program Studi Magister UAI yang bersangkutan), di bawah tanggung jawabKaProdi Magister UAI

- Kepala Biro Administrasi Akademik UAI

Teknis Pelaksanaan KonversiAdapun mekanisme teknis pelaksanaan konversi untuk mahasiswa Program Magister UAIadalah sebagai berikut :

- Konversi diberlakukan hanya satu kali, yaitu pada saat mahasiswa yangbersangkutan masuk di semester awal di program Program Magister UAI .

- Mata kuliah yang dikonversi sesuai dengan kebijakan penerimaan mahasiswabaru di tiap masa penerimaaan mahasiswa baru Program Magister UAI.

- Mahasiswa menyerahkan transkrip nilai dari kampus atau pendidikan tinggisebelumnya kepada Direktur Program Magister UAI atau kepada Ketua ProgramStudi (KaProdi) Magister UAI ybs.

- Direktur Program Magister UAI atau Ketua Program Studi (KaProdi) Magister UAIybs, memutuskan mata kuliah dan nilai-nilai yang dapat dikonversikan.

- Hasil konversi diserahkan ke Biro Administrasi Akademik untuk dimintakanpersetujuan Wakil Rektor I.

- Nilai konversi yang telah disetujui, selanjutnya dimasukkan oleh Biro AdministrasiAkademik ke dalam Sistem Informasi Akademik (SIA). Nilai konversi yang sudahmasuk ke SIA tidak dapat diubah lagi.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 39

g. Mahasiswa Warga Negara Asing (Mahasiswa Internasional)

Warga negara asing atau mahasiswa internbasional dari negara lain, dapat menjadi menempuhpendidikan di UAI atau mendaftar sebagai mahasiswa UAI, dengan beberapa ketentuan umum sebagaiberikut :

1) Telah lulus dari sekolah menengah atas atau sederajat di negara asal (legalisirdiknas/kemendikbud), atau dari sekolah menengah atas atau sederajat di Indonesia.

2) Memenuhi rekomendasi dari negara asal3) Memiliki penjamin (donor/funding)4) Memenuhi semua persyaratan dan atau melalui prosedur tertentu sesuai dengan aturan

perundangan (hukum) yang berlaku di Indonesia.5) Mekanisme dan prosedur penerimaan dan prosedur proses penerimaan mahasiswa warga

negara asing sesuai aturan Negara (hukum) yang berlaku6) Sesuai dengan aturan penerimaan mahasiswa baru (PMB) di UAI.7) Mekanisme konversi sesuai dengan mekanisme konversi mahasiswa Pindahan dari luar

UAI.

Penjelasan lebih jauh mengenai mekanisme dan prosedur proses penerimaan mahasiswa diatur lebihlanjut dalam aturan atau edaran akademik UAI lainnya.

h. Masa Studi(Berdasarkan SK Rektor UAI No. 005/SK/R/UAI/II/2013 tentang Evaluasi Keberhasilan Studi danPemberhentian Status Kemahasiswaan pada Program Pendidikan Sarjana Universitas Al AzharIndonesia)

Masa studi maksimal meliputi masa aktif dan cuti, dan berlaku sejak diterima sebagai MahasiswaUAI

Beban studi Program Sarjana bagi mahasiswa reguler, sekurang-kurangnya (minimal) adalah144 sks dan sebanyak banyaknya adalah 160 sks, yang dijadwalkan untuk 8 semester dan dapatditempuh dalam waktu kurang dari 8 semester, dan masa studi maksimal bagi MahasiswaReguler adalah 14 (empat belas) semester, setelah lulus Pendidikan Menengah. Perhitunganmasa studi ini ditetapkan diatas termasuk cuti akademik

Masa studi maksimal bagi mahasiswa pindahan diatur berdasarkan beban studi yang harusdiambil pada saat diterima di UAI (Sisa konversi yang harus diambil di UAI). Pengurangan masastudi maksimal bagi Mahasiswa Pindahan diatur berdasarkan sisa konversi yang harus diambil diUAI, sebagai suatu beban studi yang harus diambil pada saat diterima di UAI:

1) Beban studi 1 s/d 20 SKS, 2 (dua) semester.2) Beban studi 21 s/d 40 SKS, 4 (empat) semester3) Beban studi 41 s/d 60 SKS, 6 (enam) semester4) Beban studi 61 s/d 80 SKS, 8 (delapan) semester.5) Beban studi 81 s/d 100 SKS, 10 (sepuluh) semester.6) Beban studi 101 s/d 120 SKS, 12 (dua belas) semester

Bagi mahasiswa pindahan internal atau dari Prodi di Lingkungan UAI, maka harus masuk kembalidan mendaftar (test) kembali untuk masuk ke program studi yang lain melalui jalur regular. Makamasa studinya terkait dengan beban studi yang harus diambil sesuai masa studi normal terhitungsaat diterima kembali di UAI, dengan Nomor Induk Mahasiswa/NIM baru. Jika ada konversi dariFakultas yang sama, atau ada konversi mata kuliah universitas, maka masa studi terkurangi dandiatur berdasarkan sisa konversi yang harus diambil di UAI, sebagai suatu beban studi yang harusdiambil pada saat diterima di UAI.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 40

i. Beban Studi Beban studi adalah kegiatan akademik mahasiswa selama satu semester yang dinyatakan dengan

jumlah SKS tertentu yang terdiri :a) Kegiatan akademik terjadwal : pertemuan terjadwal dengan dosenb) Kegiatan akademik terstruktur : kegiatan atau tugas yang diberikan oleh dosen untuk

dikerjakan oleh mahasiswa secara mandiri/kelompok (misal: penyelesaian soal/kasus,pencarian data untuk kasus, penyusunan makalah, seminar, simposium, kerja praktek dansebagainya).

c) Kegiatan akademik mandiri: kegiatan mahasiswa atas inisiatifnya sendiri untukmengetahui/mendalami materi perkuliahan (misal: mencari referensi, diskusi kelompok,konsultasi dengan dosen dan sebagainya).

Beban studi dan syarat kelulusan program Sarjana (S-1) minimal 144 SKS sudah termasuk tugasakhir/skripsi.

Batas beban studi maksimal bagi mahasiswa pada jenjang Pendidikan Program Sarjana adalah24 SKS per semester.

Khusus untuk tahun pertama (mahasiswa baru), ditetapkan SKS paket maksimal sejumlah 18-21 SKS, sesuai struktur kurikulum dan kebijakan Fakultas/Program Studi yang bersangkutan.Beban belajar mahasiswa program sarjana yang berprestasi akademik tinggi, setelah 2 (dua)semester pada tahun akademik yang pertama dapat mengambil maksimum 24 (dua puluh empat)sks per semester pada semester berikut.

Adapun ketentuan Beban Studi Maksimal Per semester dapat dilihat pada tabel di bawah ini :

Tabel 3. Beban Studi Maksimal Per semester

Kondisi IPS Beban SKS maksimal

IPS0,00 – 1,99

15 SKS

IPS2,00 – 2,49

18 SKS

IPS2,50 – 2,99

21 SKS

IPS3,00 – 4,00

24 SKS

Hubungan IP dengan Beban Belajar SemesterIndeks Prestasi (IP) adalah bilangan dengan dua angka di belakang koma yang menunjukkan

derajat keberhasilan kuantitatif belajar mahasiswa. Indeks prestasi sebagai indikator prestasi

dipergunakan juga untuk menentukan jumlah beban belajar yang dapat diambil mahasiswa

dalam satu semester. Batas SKS yang dapat diambil mahasiswa sebagai jumlah beban belajar

yang dapat diambil mahasiswa dalam satu semester didasarkan pada hasil studi mahasiswa

(Indeks Prestasi Semester/IPS) yang bersangkutan pada semester sebelumnya.

j. KurikulumKurikulum adalah rencana dan pengaturanmengenai isi maupun bahan kajian mata kuliah,dipergunakan sebagai pedoman penyelenggaraan pembelajaran. Muatan kurikulum terdiri ataskurikulum inti dan kurikulum lokal/institusional.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 41

Kurikulum IntiKurikulum inti merupakan bahan kajian dan mata kuliah yang harus ada dalam suatu programstudi yang berlaku secara nasional. Pembuatan dan pengembangan kurikulum berdasar kepadaPerpres No 08 Tahun 2012 tentang Kerangka Kualifikasi NAsional Indonesia (KKNI), yangmenjadi acuan dalam Penyusunan Capaian Pembelajaran/kompetensi lulusan dari setiap ProgramStudi. Pembagiannya terdiri atas kelompok Mata Kuliah Pengetahuan Kepribadian (MPK), MataKuliah Keilmuan dan Keterampilan (MKK), Mata Kuliah Keahlian dan Berkarya (MKB), MataKuliah Perilaku dan Berkarya (MPB), Mata Kuliah Berkehidupan dan Bermasyarakat (MBB).Kurikulum inti program sarjana berkisar antara 40% -80% dari jumlah SKS kurikulum programsarjana.

Kurikulum Lokal/ InstitusionalKurikulum local/institusional merupakan sejumlah bahan kajian dan mata kuliah yang terdiri atastambahan dari kelompok ilmu dalam kurikulum inti yang disusun dan diadakan sesuai dengankebutuhan serta ciri khas perguruan tinggi.

Perubahan kurikulum dan pemberlakuan kurikulum operasional untuk masing-masing program studiharus disetujui oleh Dekan dan disahkan oleh Rektor (SK Rektor). Untuk mahasiswa lamadiberlakukan proses ekivalensi dari kurikulum lama menjadi kurikulum baru. Seluruh matakuliah yang pernah diambil pada kurikulum lama diakui kemudian sisa SKS-nya mengambil matakuliah pada kurikulum lama yang masih dibuka atau dapat mengambil mata kuliah yang ada padakurikulum yang baru. Perubahan kurikulum dapat dilakukan dalam rentang waktu 3-4 tahun sekali.Evaluasi kurikulum dapat dilakukan oleh setiap Program Studi setiap tahun.

k. Registrasi Keuangan dan Registrasi AkademikProses akademik atau perkuliahan dilalui mahasiswa dimulai dari proses registrasi keuangan danregistrasi akademik yang telah terjadwal secara terstruktur dalam Kalender Akademik Universitasyang dapat diakses oleh seluruh sivitas akademika di UAI.

Calon mahasiswa baru yang telah di UAI diharuskan menjalankan registrasi. Setiap semester

mahasiswa melaksanakan pendaftaran kembali, registrasi yang dilakukan oleh mahasiswa baru disebut

registrasi, sedangkan yang dilakukan oleh mahasiswa lama disebut her-registrasi.

Registrasi Mahasiswa BaruRegistrasi mahasiswa baru dapat dilayani apabila calon mahasiswa tersebut memenuhi dan dapat

menunjukan persyaratan sebagai berikut:

a. Bukti telah diterima sebagai calon mahasiswa

b. Mendaftar kembali dan telah membayar Biaya Perkuliahan; BPP, BOP, SKS dan lain-lain

yang ditetapkan oleh universitas

c. Mengisi formulir registrasi, surat kontrak, dll sesuai aturan Penerimaan Mahasiswa Baru

(PMB)

d. Membawa Ijazah/STTB asli beserta salinannya dan SK Penyetaraan Diknas yang dilegalisasi

phak berwenang bagi lulusan luar negeri

e. Surat izin belajar dari Kemendikbud bagi WNA

f. Pasfoto ukuran (3x4) dan ukuran (2x3) cm masing-masing 3 (tiga) lembar

g. Memenuhi persyaratan yang ditetapkan oleh masing-masing program studi dan aturan lainnya

di Universitas.

Mahasiswa lama yang akan mengikuti kegiatan proses belajar mengajar pada semester berjalan wajib

melakukan her-registrasi dengan syarat dan prosedur sebagai berikut :

Registrasi Keuangan Mahasiswa Lama (Her Registrasi Keuangan)Sebelum mahasiswa melakukan proses registrasi akademik, mahasiswa yang akan melanjutkanstudinya harus melakukan proses registrasi keuangan, atau melakukan pendaftaran denganmelakukan pembayaran. Proses melakukan registrasi keuangan adalah sebagai berikut :

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 42

- Bagi mahasiswa yang ingin mengajukan keringanan pembayaran, dapat mengajukannyadengan mengisi formulir pengajuan keringanan pembayaran dan memprosesnya melaluiBiro Keuangan UAI dalam masa pengajuan keringanan sesuai kalender akademik yangberlaku (Lebih lanjut diatur dalam syarat ketentuan pengajuan angsuran pembayaran kuliah,mekanisme dan cara registrasi keuangan di setiap semester sesuai edaran wakil RektorBidang Keuangan yang berlaku). Persetujuan atas keringanan pembayaran diberikanuniversitas berdasarkan pertimbangan keuangan dan kondisi mahasiswa dan pertimbangankebijakan keuangan Universitas.

- Melakukan pembayaran kuliah sesuai aturan keuangan yang berlaku melalui Bank yangditunjuk oleh Universitas

- Mengikuti cara, mekanisme dan prosedur pembayaran sesuai aturan keuangan yang berlaku.- Pembayaran biaya kuliah harus sesuai jadwal yang ditentukan.- Jika pembayarannya tidak sesuai dengan ketentuan keuangan yang berlaku, mahasiswa tidak

diperbolehkan mengisi KRS Online, sehingga nama mahasiswa tidak tercantum dalam daftarhadir perkuliahan dan tidak diperbolehkan mengikuti ujian dan secara langsung dinyatakancuti akademik.

- Kekurangan atau kelebihan pembayaran akan dikompensasikan ke biaya kuliah semesterberikutnya sebagai kurang atau lebih bayar. Penagihan dilakukan oleh system dan transparan.Mahasiswa dapat melihat besar tagihan (terdiri dari jenis biaya, jumlah besaran tagihan) persemester

Registrasi Akademik Mahasiswa Lama (Her Registrasi Akademik)Setelah melakukan proses registrasi keuangan, mahasiswa yang akan melanjutkan studinya,melakukan proses pendaftaran akademik untuk memulai aktivitas di semester baru yang akan iajalani. Proses registrasi akademik dimulai dari proses bimbingan akademik dengan penasehatakademik, pengisian Formulir Rencana Studi (FRS) , pengisian Kartu Rencana Studi (KRS)Online, Proses batal tambah, dan lain-lain yang terkait dengan persiapan awal semester. Kegiatanregistrasi akademik bertujuan agar mahasiswa yang bersangkutan terdaftar secara akademiksebagai mahasiswa aktif pada semester yang akan berjalan tersebut. Jika mahasiswa tidakmendaftar dalam proses registrasi akademik ini, ia akan dinyatakan cuti atau non aktif sebagaimahasiswa di UAI pada semester yang akan berjalan tersebut.

Registrasi Akademik dilakukan dengan melakukan pertemuan terlebih dahulu dengan penasehatakademik dan melakukan pengisian Formulir Rencana Studi (FRS) dan KRS Online. Adapunketentuannya adalah sebagai berikut :- Mahasiswa aktif :

Melampirkan bukti pembayaran uang kuliah;

Mengisi Kartu Rencana Studi (KRS) yang disetujui oleh PA/Ka Prodi untuk

kemudian memasukannya pada aplikasi KRS online;

- Pengisian FRS harus dilaksanakan oleh mahasiswa bersangkutan (tidak boleh diwakilkan) dan

atas bimbingan dari dosen Pembimbing Akademik (PA) secara online maupun offline dengan

memperhatikan perolehan Indeks Prestasi Semester sebelumnya, histori pengambilan mata

kuliah, jadwal kuliah, serta kululusan mata kuliah prasyarat. Dalam kondisi tertentu atau

darurat, dapat diwakili dengan membawa surat kuasa di atas materai dari mahasiswa ybs

kepada yang mewakilinya.

- Pengisian FRS dilanjutkan dengan input mata kuliah ke sistenm informasi akademik (SIA).

Proses ini disebut sebagai pengisian KRS Online. Pengisian KRS Online dapat dilakukan

setelah mahasiswa melakukan registrasi keuangan.

- Mata kuliah dan waktu kuliah yang dipilih tidak dapat dibatalkan. Penambahan/pengurangan

mata kuliah hanya dapat dilaksanakan pada masa batal-tambah SKS, sesuai kalender

akademik.

Mahasiswa yang tidak melakukan Her Registrasi keuangan dan akademik otomatis dicutikan. Aturan

lainnya tentang cuti dapat dilihat di bagian Cuti di bab ini.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 43

Penyusunan Rencana StudiRencana studi tiap semester disusun atas dasar hal berikut:

a. Tersedia program belajar satu jenjang yaitu semua mata kuliah yang ditawarkan pada semester

itu;

b. Mata kuliah yang harus dipedomani pengambilannya sesuai dengan persyaratan yang

ditetapkan dalam jadwal kuliah;

c. Kartu Hasil Studi (KHS) semester yang didalamnya tertera angka indeks prestasi dan besar

beban yang dapat diambil;

d. Mahasiswa yang bersangkutan sudah melakukan her-registrasi;

e. Tersedia jadwal kuliah dari biro akademik/prodi.

Bimbingan Akademik Pengertian dan Tujuan

Bimbingan akademik adalah suatu proses layanan konseling akademik mahasiswa denganPenasehat akademik yang ditunjuk oleh Program Studi. Bimbingan akademik adalah satuproses paling penting dari registrasi akademik adalah bimbingan akademik. Bimbinganakademik dilakukan dengan Penasehat Akademik (PA). Penjelasan bisa dilihat dalam BukuPedoman Akademik ini pada Bab V tentang Layanan.

Bimbingan akademik ini diarahkan agar mahasiswa mampu merencanakan studinya secaracermat, tepat dan benar untuk menghindari keterlambatan masa studi akibat kesalahanpengambilan mata kuliah ataupun karena kendala nilai yang telah dipersyaratkan serta kendalalainnya.

Mekanisme dan ProsedurBimbingan akademik adalah hak mahasiswa dalam mendapatkan pelayanan akademik, sesuaidengan waktu atau jadwal yang telah ditetapkan dalam kalender akademik dan aturanuniversitas, Bimbingan akademik dapat dilakukan secara online maupun offline (tatapmuka). Proses pembimbingan atau konseling akademik ini melibatkan PenasehatAkademik (PA) dan mahasiswa bimbingannya. Proses tersebut kemudian akan dilaporkanoleh setiap PA kepada Program Studi dalam bentuk Laporan Bimbingan Akademik (LaporanPA) di setiap semester. Laporan ini akan menjadi dasar pertimbangan Prodi untuk evaluasisituasi, kondisi, proses belajar, masa studi dan status akademik mahasiswa yangbersangkutan.

Bimbingan akademik dengan mekanisme offline (tatap muka secara langsung) dilakukan olehmahasiswa dengan penasehat akademik dalam minimal 3 kali pertemuan atau lebih persemester. Ketentuan lebih lanjut dapat dilihat dalam Buku Pedoman Akademik ini pada Bab Vtentang Layanan. Dalam pertemuan ini, mahasiswa diminta mengisi daftar hadir (presensi),dan Penasehat Akademik membuat laporan atas perkembangan studi mahasiswa tersebut.

Melalui fasilitas atau layanan KRS online yang ada dalam akun dosen yang ada dalamSistem Informasi Akademik (SIA) UAI, Penasehat Akademik (PA) juga dapat mengetahuikondisi atau situasi mahasiswa yang terkait dengan status keuangan mahasiswa, statusakademik, status kritis, masa studi, riwayat mahasiswa, daftar nilai dan history nilaimahasiswa, proses registrasi akademik mahasiswa di awal kuliah (Kartu Rencana Studi/KRSOnline). Bimbingan akademik dengan penasehat akademik dengan mahasiswa bimbingandapat dilakukan secara online kapan saja dan dimana saja dengan perjanjian dengan PenasehatAkademiknya (lihat buku Pedoman Akdemik ini pada Bab V tentang Layanan).

Waktu bimbingan akademik terjadwal, dan akan diinformasikan kepada mahasiswa melaluiberbagai media komunikasi yang ada. Untuk bimbingan akademik yang tidak terjadwal,mahasiswa dapat menghubungi secara langsung Penasehat Akademiknya (PA-nya). Khususuntuk bimbingan Akademik pertama (tahap I), mahasiswa harus melaporkan hasil studinya

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 44

dan Kartu Hasil Studinya kepada Penasehat Akademik (PA) dan mengisi Form Rencana Studiyang disetujui PA, kemudian mengisinya secara online dalam KRS Online.

Semua pertemuan atau proses pembimbingan tersebut, , dan dosen Penasehat Akademikmencatatkan atau menuliskan laporan perkembangan mahasiswa yang bersangkutan dalamcatatan bimbingan (Baik yang berbentuk buku bimbingan, catatan pembimbing, maupundalam bentuk chat online). Semua catatan operkembangan mahasiswa bimbingan, statusakademik, serta hal-hal lain yang terkait dengan kemajuan atau masalah dalam studimahasiswa ini dilaporkan oleh Penasehat Akademik di setiap akhir semester kepada ProgramStudi

Penasehat Akademik (PA)Penasehat Akademik adalah dosen atau staf pengajar di UAI, baik dosen tetap maupun dosentidak tetap yang diminta dan ditetapkan oleh Program Studi dengan Surat Tugas Dekan.

Peran dan Tangggung Jawab Penasehat Akademik (PA)o Melakukan proses bimbingan akademik atas mahasiswanya, baik secara langsung/tatap

muka/ offline, maupun secara online. Bimbingan akademik dapat dilakukan dalammasa bimbingan akademik yang terjadwal, maupun di luar masa bimbinganakademik yang terjaadwal (Lihat buku Pedoman Akdemik ini pada Bab V tentangLayanan).

o Memantau perkembangan akademik setiap mahasiswa bimbingannya dalam setiapsemester, termasuk perkembangan perkuliahannya, cuti, status akademik, perkembanganproses skripsi, dll.

o Mencatat dan membuat laporan tentang perkembangan studi mahasiswa bimbingannya,serta usulan progress atau solusi yang disarankan. Catatan atau laporan ini kemudiandilaporkan kepada Program studi setiap akhir semester tersebut.

o Melakukan pemanggilan, komunikasi dan atau pertemuan dengan mahasiswabimbingan untuk kepentingan studinya dan serta memberikan perhatian lebih kepadamahasiswa yang bermasalah atau kritis. Aktivitas ini termasuk memberikan peringatanbaik lisan maupun tulisan kepada mahasiswa yang bermasalah tersebut.

o Mengkomunikasikan berbagai kebijakan akademik yang utama dan perlu diketahuimahasiswa kepada para mahasiswa bimbingannya, serta menyampaikan informasiterbaru tentang kebijakan akademik yang ada, yang juga disosialisasikan oleh BiroAdministrasi Akademik, fakultas dan secretariat melalui studentdesk mahasiswa.

o Membuka komunikasi dan memberikan warning atau peringatan kepada mahasiswadan atau kepada orang tua/wali mahasiswa yang bermasalah atau mahasiswa kritis secaralisan maupun dan atau tulisan, terkait dengan status kemahasiswaannya dan masa studimahasiswa yang bersangkutan sebagai suatu bentuk bagian dari aktivitas evaluasi masastudi.

o Memberikan dorongan, dukungan dan motivasi bagi pengembangan studi mahasiswa,baik yang bersifat soft skill maupun hard skill.

Tugas Penasehat Akademik (PA)Tugas Umum :1) Mengusahakan agar setiap mahasiswa yang berada di bawah tanggung jawabnya

memperoleh pengarahan yang tepat dalam menyusun program dan beban belajarnya,dan dalam memilih mata kuliah yang akan ditempuhnya

2) Memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk membicarakan masalah masalahyang dialaminya, khususnya masalah akademik, atau masalah non akademik yangberkaitan dengan masalah akademik.

3) Membantu mahasiswa agar dapat mengembangkan sikap Islami dan kebiasaanbelajar yang baik secara individual ataupun secara kelompok

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 45

Tugas Khusus :1) Membantu Ketua Program Studi (Ka.Prodi) menginformasikan aturan aturan, baik

dari pemerintah maupun dari UAI.2) Memberi bantuan/pengarahan kepada mahasiswa :

a. Cara menyusun program belajarb. Pengisian KRS/KHSc. Banyaknya SKS yang diambil.

3) Mengevaluasi jumlah SKS yang diajukan mahasiswa apakah sesuai dengan IP yangdiperoleh.

4) Memeriksa dan menandatangani KRS.5) Memonitor beban SKS dan nilai yang dicapai mahasiswa.6) Menginformasikan beban studi yang akan dicapai untuk dapat menyelesaikan masa

studinya.7) Mengetahui perkembangan IPK (Indeks Prestasi Semester) dan IPS (Indeks Prestasi

Semester) Mahasiswa yang dibimbingnya.8) Memberikan laporan kepada ketua Program Studi tiap semester serta melakukan

monitoring terhadap kemajuan belajar mahasiswa dan tentang IP mahasiswa yang ≤ 2.0 .

9) Menjawab pertanyaan atau permasalahan atau keluhan dari mahasiswa (Masalahakademik) kepada yang berwenang.

10) Menyampaikan masalah atau permasalahan atau keluhan mahasiswa (Akademik)kepada yang berwenang.

11) Menginformasikan kegiatan akademik yang berkaitan dengan studi masing masingprogram.

12) Memberikan arahan tentang cara belajar yang efektif agar berhasil dalam setiap matakuliah yang diikuti.

13) Membantu mahasiswa dalam kesulitan belajar dan cara mengatasinya.14) Mendiskusikan kelemahan belajar mahasiswa dari setiap dosen yang mengajar.15) Membantu kelancaran studi mahasiswa yang menjadi tanggung jawabnya hingga

selesai16) Membantu mahasiswa agar dapat mengembangkan sikap dan budaya akademik yang

baik dan Islami.17) Memberikan rekomendasi kepada pihak yang lebih berwenang mengenai berbagai

kesulitan yang dihadapi oleh mahasiswa baik yang berhubungan dengan masalahakademik.

Laporan Penasehat Akademik Tentang Mahasiswa Bimbingannya- Setiap akhir semester dan menjelang semester baru, setiap pena- Laporan penasehat akademik dan proses bimbingan akademik dapat dilihat atau tertera

dalam buku atau catatan perkembangan studi mahasiswa, yang bisa dilaporkan baiksecara online (chat) maupun off line yang isinya sekitar informasi tentang penilaiantentang studi mahasiswa tiap semester, rencana mata kuliah yang diambil, kartu rencanastudi (KRS) , Hasil Studi (NDaftar Nilai Semester/DNS), pelaksanaan konsultasi denganpenasehat akademik, catatan kegiatan organisasi/ non akademik/prestasi, rencanapenyelesaian studi (termasuk skripsi), serta berbagai keluhan atau pertanyaan yangdisampaikan dan diskusi yang terjadi antara penasehat akademik dan mahasiswa.

Formulir Rencana StudiFormulir Rencana Studi (FRS) adalah formulir yang berisikan mata kuliah dan beban studi yangakan diambil oleh mahasiswa pada semester berjalan (jumlah beban studi tergantung indeksprestasi semester). Bersifat sementara sebelum tercetak sebagai Kartu Rencana Studi (KRS).

Pengisian FRSSebelum dimasukkan sebagai Kartu Rencana Studi, terlebih dahulu mahasiswa mengisi FormulirRencana Studi (FRS). Pengisian FRS dilakukan setelah mahasiswa mencetak KHS (Kartu Hasil

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 46

Studi) semester berjalan. Setelah disetujui dan ditandatangani oleh Penasehat Akademik sertaKetua Program studi, FRS tersebut lalu disahkan sebagai KRS. Ketentuan untuk pengambilanFRS:- FRS dan KHS dapat diunduh di student desk.- Pencetakan FRS dan KHS hanya dapat dilayani sesuai dengan waktu yang telah ditentukan di

kalender akademik.

Kartu Rencana Studi (KRS)Kartu Rencana Studi (KRS) adalah dokumen akademik yang memuat mata kuliah dan beban studiyang diambil oleh mahasiswa pada semester berjalan (setelah melewati masa perubahan SKS,KRS bersifat tetap dan tidak dapat dirubah).

Ketentuan Pelaksanaan Pengisian FRS dan KRS- Setelah mencetak Kartu Hasil Studi (KHS), mahasiswa melaksanakan pengisian Formulir

Rencana Studi (FRS) yang jadwalnya ditentukan oleh setiap Program Studi (berpedomanpada Kalender Akademik).

- Pengisian FRS harus dilaksanakan oleh mahasiswa bersangkutan (tidak boleh diwakilkan)dan atas bimbingan dari dosen Penasehat Akademik (PA) dengan memperhatikan perolehanIndeks Prestasi Semester sebelumnya, histori pengambilan mata kuliah, jadwal kuliah, sertakelulusan mata kuliah prasyarat.

- Mata kuliah dan waktu kuliah yang dipilih tidak dapat dibatalkan (penambahan/ penguranganmata kuliah dilaksanakan pada masa batal-tambah SKS, sesuai kalender akademik).

- Mahasiswa harus mengisi secara lengkap dan benar pada kolom yang tersedia di FRS (kodemata kuliah, nama mata kuliah, nama mahasiswa, NIM, semester, tanggal pengisian FRS).

- Setelah pengisian FRS, mahasiswa meminta persetujuan dari dosen PA dan Ketua ProgramStudi. Setelah mendapatkan persetujuan, mahasiswa mengambil slip setoran biaya kuliah(BPP, BOP, administrasi registrasi, SKS) di Biro Keuangan dan membayarnya di BankSyariah Mandiri, kemudian mengembalikan bukti setoran SKS ke Biro Keuangan. Ataulangsung mrembayar via Virtual Banking melalui Bank Muamalat.

- Setelah melunasi semua biaya kuliah, mahasiswa melakukan pengisian KRS berdasarkan FRSyang telah diisi dan disetujui oleh dosen PA secara online ke Sistem Informasi Akademik(http: //studentdesk.uai.ac.id).

- Pengisian KRS selesai, mahasiswa dinyatakan sebagai mahasiswa AKTIF. Untuk prosesbatal–tambah SKS, prosesnya sama dengan proses pengisian FRS yang pertama. Untuk prosespengisian FRS Semester Pendek, prosesnya sama dengan pengisian FRS semester reguler,hanya membayar biaya SKS saja.

- Prosedur Keuangan yang Terkait dengan Pengisian KRS :o Pembayaran biaya kuliah harus sesuai jadwal yang ditentukan.o Jika pembayarannya tidak sesuai dengan administrasi keuangan yang berlaku, mahasiswa

tidak dapat mengisi Kartu Rencana Studi (KRS) Online, sehingga dicutikan , dan tidakdiperbolehkan mengikuti kegiatan perkuliahan, ujian serta secara langsung dinyatakancuti akademik.

o Kelebihan pembayaran akan dikompensasikan ke biaya kuliah semester berikutnya.

Masa dan Proses Batal TambahMasa batal tambah adalah bagian dari masa registrasi akademik di awal semester yang akanberjalan. Dalam masa batal tambah, mahasiswa diberikan kesempatan untuk melakukanperubahan terhadap Kartu Rencana Studi (KRS) atau melakukan perubahan atas rencana studi danmata kuliah yang akan diambil di semester yang akan berjalan. Dalam proses ini, mahasiswa dapatmembatalkan, merevisi, mengganti atau menambahkan mata kuliah yang diinginkan, sesuaidengan saran dan hasil konsultasi dengan Penasehat Akademiknya. Proses batal tambah hanya bisadilakukan di masa batal tambah oleh mahasiswa, dan dilakukan persetujuan batal tambah olehPenasehat Akademik (PA) pada masa persetujuan batal tambah sesuai dengan kalender akademikyang berlaku.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 47

l. Kartu Hasil Studi (KHS)Kartu Hasil Studi (KHS) adalah dokumen akademik yang berisikan prestasi/nilai mata kuliahmahasiswa pada semester berjalan dan memuat indeks prestasi semester (IPS) serta indeks prestasikumulatif (IPK). Kartu hasil studi dapat diakses, dilihat dan diunduh mahasiswa di akhir semestersetelah ujian berlangsung (sesuai dengan kalender akademik UAI) melalui studentdesk.uai.ac.id.

m. Transkrip NilaiTranskrip nilai adalah dokumen akademik yang berisikan semua prestasi/nilai mata kuliah atau

rangkuman nilai dari mata kuliah yang telah ditempuh oleh mahasiswa selama belajar pada

program studi tertentu, yang di dalamnya berisi tentang identitas mahasiswa, nama mata kuliah yang

diambil, bobot satuan kredit (SKS), jumlah SKS yang telah diambil/diselesaikan, Nilai serta Indeks

Prestasinya/Indeks Prestasi kumulatif (IPK) serta hasil TOEFL Prediction test mahasiswa ybs.

n. Evaluasi Hasil Proses PembelajaranEvaluasi hasil proses pembelajaran adalah proses untuk mengukur tingkat keberhasilan dan memantaukemajuan belajar mahasiswa (penyerapan materi perkuliahan). Evaluasi dapat berbentuk quiz, tugasindividu atau kelompok, ujian tengah semester, ujian akhir semester serta ujian skripsi.

Quiz atau tugas adalah evaluasi dalam bentuk ujian kecil yang dilaksanakan dosen selamaperkuliahan ataupun tugas mandiri lainnya.

Ujian Tengah/Akhir Semester (UTS/UAS) adalah ujian tertulis/lisan/paper(takehome test), yangterjadwal yang dilaksanakan secara paralel pada pertengahan/akhir semester. UTS/UAS masing-masing dilaksanakan selama 2 minggu, dan saat pelaksanaan UTS/UAS tidak diperbolehkan adanyaperkuliahan. Waktu pelaksanaannya sesuai dengan Kalender Akademik Universitas

Ujian Skripsi adalah ujian yang diselenggarakan untuk mengetahui kemampuan mahasiswa dalammempertahankan hasil penelitian tugas karya akhirnya. Ujian ini sebagai salah satu syarat untukmenyelesaikan studinya pada suatu program studi. . Waktu pelaksanaannya sesuai dengan KalenderAkademik Universitas

o. Indeks PrestasiIndeks Prestasi (IP) adalah nilai kredit rata-rata yang menunjukkan derajat keberhasilan kuantitatifyang menggambarkan keberhasilan studi dan dinyatakan dalam bilangan dengan dua angka dibelakangkoma. Perhitungan IP bertujuan untuk menentukan besarnya beban studi pada setiap semester.

Hasil penilaian capaian pembelajaran mahasiswa di tiap semester dinyatakan dengan indeks prestasisemester (IPS). Hasil penilaian capaian pembelajaran mahasiswa keseluruhan atau pada akhirprogram studi dinyatakan dengan indeks prestasi kumulatif (IPK).

Berikut ini komponen dan formula perhitungan indeks prestasi sebagai berikut :

o Indeks Prestasi Semester (IPS)∑ KxN

IPS = ------------- ∑ K

Keterangan :K = Jumlah SKS mata kuliah yang diambil mahasiswa pada semester bersangkutanN = Nilai bobot setiap mata kuliah

o Indeks Prestasi Kumulatif (IPK)

∑ (KxN) kumulatif IPK = ------------------------

∑ SKS kumulatif

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 48

Komponen Kartu Hasil Studi (KHS) terdiri dari : No. Kode Mata Kuliah; Nama Mata Kuliah;Nilai Huruf (A, B, C, D, E, kredit mata kuliah, bobot (4, 3, 2, 1, 0)) ; Kredit x bobot; ∑ kredit x bobot kumulatif; Jumlah SKS yang ditempuh; SKS kumulatif; Indeks Prestasi Kumulatif; BebanSKS yang dapat diambil di semester berikutnya.

Untuk mahasiswa dengan indeks prestasi dengan predikat Pujian (Cummlaude) ditambahkansyaratnya, yaitu:a. Berkelakuan baik (tidak pernah melanggar etika dan peraturan yang ditetapkan oleh UAI)b. Tidak melewati batas studi minimal (lulus 8 semester/tepat waktu untuk mashasiswa jenjang

sarjana dan tidak melewati 2 tahun untuk mahasiswa program Magister)c. Tidak ada nilai “D”d. Nilai skripsi/tesis/tugas akhir adalah “A”e. IPK minimal > 3,50f. Bukan mahasiswa pindahan/konversi

2. Perkuliahan

a. Setiap tahun akademik dibagi menjadi 3 periode perkuliahan:

1. Periode Perkuliahan Semester Ganjil akan berlangsung selama 16 minggu (16 pertemuan)termasuk UTS dan UAS yang biasanya dimulai dari September s.d. Februari (tentative sesuaikalender akademik semester berjalan).

2. Periode Perkuliahan Semester Genap akan berlangsung selama 16 minggu (16 pertemuan)termasuk UTS dan UAS dari Maret s.d. Agustus (tentative sesuai kalender akademiksemester berjalan)

3. Periode Perkuliahan Semester Pendek akan berlangsung dari selama 1 bulan (16 pertemuan)termasuk UTS dan UAS. Waktu pelaksanaannya dimulai dari Juli s.d. Agustus (tentativesesuai kalender akademik semester berjalan).

b. Kalender AkademikKalender akademik adalah keseluruhan rencana penyelenggaraan kegiatan akademik di lingkungan

Universitas Al Azhar Indonesia yang disusun dalam satu tahun akademik.

c. Kalender akademik Kalender akademik akan ditetapkan setiap tahun akademik dengan Surat Keputusan (SK) Rektor

setiap awal tahun akademik .

Kalender akademik diumumkan/disosialisasikan kepada seluruh sivitas akademika melalui semuamedia atau saluran komunikasi yang ada, seperti : papan pengumuman, pengumuman viasekretariat fakultas, studentdesk.uai.ac.id dan berbagai social media yang dimiliki UAI (Twitter:@AkademikUAI dan @UAIazhar; facebook, Instagram, dll).

Fungsi Kalender AkademikFungsi kalender akademik sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatan akademik, sehingga proses

belajar mengajar dapat berjalan secara efektif dan efisien.

Isi Kalender AkademikKalender Akademik berisi antara lain:

a. Masa pendaftaran mahasiswa

b. Masa registrasi dan her-registrasi mahasiswa

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 49

c. Masa pengisian, perubahan dan pembatalan mata kuliah (KRS)

d. Masa perkuliahan, praktikum dan ujian

e. Masa ujian skripsi

f. Masa yudisium

g. Masa pemrosesan dan penerbitan kartu hasil studi (KHS)

h. Kegiatan penunjang akademik lain

i. Rentang waktu liburan

j. Rencana wisuda

d. Mahasiswa yang diperbolehkan mengikuti perkuliahan adalah mahasiswa yang tertera dalam daftarhadir (telah menyelesaikan administrasi/registrasi akademik), dan menyelesaikan pembayaran sesuaiaturan registrasi keuangan yang berlaku di UAI.

e. Di awal setiap sesi kuliah, dosen harus melakukan pengisian daftar hadir mahasiswa, baik secaramanual di daftar absen, atau pengisian daftar hadir (presensi) online. Setiap mengakhiri perkuliahan,dosen wajib mengisi dan menandatangani daftar hadir dosen yang memuat materi perkuliahan dankondisi mahasiswa yang hadir.

f. Pelaksanaan Kegiatan Akademik PerkuliahanKegiatan akademik perkuliahan tatap muka antara dosen dan mahasiswa dalam rangka tranformasi

ilmu pengetahuan, diskusi dan sebagainya yang dilaksanakan di ruangan maupun di luar ruangan atau

menggunakan teknologi informasi.

g. Mekanisme dan Prosedur Mata Kuliah Lintas Prodi dan Fakultas- Pengambilan mata kuliah lintas prodi dan fakultas bagi mahasiswa jenjang Program Sarjana

dilakukan pada masa batal tambah. Mata kuliah yang diambil harus menunjang kompetensilulusan, dan tujuan pendidikan di Prodi tersebut.

- Mata kuliah ini termasuk mata kuliah Universitas dan mata kuliah pilihan yang telah diaturdan diakomodir dalam struktur kurikulum Program Studi (Prodi).

- Izin pengambilan mata kuliah diberikan oleh Prodi atau Fakultas yang menyelenggarakanatau membuka mata kuliah tersebut.

- Pemberian izin pengambilan mata kuliah oleh mahasiswa diberikan oleh dan berdasarkanrekomendasi Penasehat Akademik (PA), dan atau Ketua Program Studi, denganmempertimbangkan tujuan perkuliahan, struktur kurikulum, kebutuhan mahasiswa untukpengembangan wawasan maupun pembuatan tugas akhir (skripsi), rencana pembelajaran ataustudi, beban studi, serta kemampuan mahasiswa.

h. Tata tertib dan etika mahasiswa dalam mengikuti perkuliahan:- Hadir tepat waktu- Aktif menyimak/berdiskusi dengan dosen/teman sesuai dengan topik yang dibahas- Wajib menandatangani daftar hadir perkuliahan atau terdaftar dalam daftar hadir online (daftar

hadir yang disediakan pada sistem akun dosen)- Kehadiran minimum sebagai syarat untuk mengikuti ujian adalah 75% dari jumlah pertemuan- Mengikuti perkuliahan dengan tertib- Berbahasa yang sopan dalam menyampaikan pertanyaan/pendapat.- Berpakaian rapi, sopan dan memakai sepatu (Sesuai aturan berpakaian di UAI dan etika

kampus)- Menjaga ketertiban ruang kelas (tidak mengotori/mencoret/merusak dinding, kursi dan

peralatan lainnya yang ada di kelas)- Tidak merokok- Serta mengikuti aturan dan tata tertib lainnya (Lihat buku Pedoman Akademik ini, pada

bagian Bab VI : Pedoman Kehidupan Kampus)

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 50

i. Sanksi bagi mahasiswa yang melanggar tata tertib/etika perkuliahan :- Ditegur/diberi peringatan/dikeluarkan tidak boleh mengikuti perkuliahan dan dinyatakan tidak

hadir perkuliahan. (Lihat buku Pedoman Akademik ini, pada bagian Bab VI : PedomanKehidupan Kampus)

j. Tata tertib dan etika dosen dalam memberikan perkuliahan:- Menyerahkan Satuan Acara Perkuliahan (SAP) kepada Sekretariat Fakultas- Hadir tepat waktu (sesuai waktu yang telah dijadwalkan)- Kuliah pengganti diperbolehkan tidak lebih dari 2 kali pertemuan.- Memberikan materi perkuliahan sesuai topik yang dibahas (sesuai SAP)- Wajib menandatangani, mengambil, dan mengembalikan daftar hadir perkuliahan setiap

perkuliahan (daftar hadir dapat diambil di Sekretariat Fakultas sebelum perkuliahan dimulai).- Wajib mengisi daftar hadir peserta kuliah, baik secara manual atau melalui daftar hadir yang

disediakan pada sistem akun dosen setiap kali mengadakan perkuliahan.- Wajib melakukan pengisian daftar hadir/absensi sidik jari (fingers print) setiap perkuliahan

(Di awal dan akhir perkuliahan).- Menyerahkan soal ujian (UTS dan UAS) sesuai jadwal ujian yang terjadwal dalam kalender

akademik danb penjadwalan ujian di fakultas- Wajib hadir pada saat pelaksanaan UTS dan UAS untuk langsung mengawasi dan

memberikan penjelasan yang diperlukan peserta ujian.- Sebelum ujian akhir berlangsung, dosen telah selesai memberikan semua materi perkuliahan

sesuai SAP Kehadiran minimum sebagai syarat untuk mengadakan UTS/UAS. Kehadiranminimum masing-masing adalah 6 kali pertemuan dan maksimum 7 kali pertemuan, sehinggapada saat sebelum UAS telah dilaksanakan 14 kali pertemuan .

- Bahasa Indonesia digunakan sebagai bahasa pengantar dalam proses belajar mengajar,Adapun bahasa asing dapat dipergunakan sebagai bahasa pengantar sejauh diperlukan dalampenyampaian pengetahuan dan/pelatihan dan/keterampilan dengan sepengetahuan KetuaProgram Studi dan atau sesuai kebutuhan pengajaran.

- Berpakaian rapi, sopan dan memakai sepatu.- Menjaga ketertiban ruang kelas, sehingga kondusif untuk kegiatan belajar mengajar.- Tidak merokok- Mengikuti aturan dan etika dosen dan karyawan yang berlaku di UAI

k. Sanksi bagi dosen yang melanggar tata tertib dan etika perkuliahan :- Ditegur/diberi peringatan/ tidak direkomendasikan untuk mengajar pada semester berikutnya

dan jika diperlukan direkomendasikan untuk tidak mengajar pada semester berjalan.- Sanksi diberikan oleh Dekan atas rekomendasi Ketua Program Studi berdasarkan data-data

lapangan (laporan Sekretariat Fakultas, Biro Administrasi Akademik ataupun laporanmahasiswa secara tertulis).

3. Evaluasi Hasil Belajar Mahasiswa (Ujian Semester)

a. Peserta Ujian Tengah Semester dan Akhir Semester adalah mahasiswa yang memenuhi kriteria : Terdaftar sebagai mahasiswa aktif pada semester bersangkutan Mengambil mata kuliah yang diujiankan tersebut (terdaftar dalam KRS Online) Memenuhi syarat keuangan (lunas biaya perkuliahan) sesuai aturan keuangan UAI, Tidak sedang terkena sanksi akademis/skorsing Memenuhi syarat kehadiran perkuliahan minimal 75% dari total pertemuan kuliah (untuk Ujian

Akhir Semester/UAS)

Mahasiswa yang tidak memenuhi syarat mengikuti ujian dan tetap memaksakan mengikuti ujian, makatidak layak dinilai, nilai akan diblok di system/SIA (artinya nilai tidak bisa di entry = NOL untukkomponen nilai ujian tersebut)

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 51

b. Hal-hal yang terkait dengan pelaksanaan ujian dan tata tertib mahasiswa dalam mengikuti ujian : Membawa kartu ujian yang dapat diunduh dan dicetak pada student desk untuk ditandatangani

dosen pengampu mata kuliah/ pengawas ujian bagi mahasiswa angkatan 2013 ke atas. Apabilatidak membawa/hilang kartu ujiannya dapat melakukan pencetakan kembali. Kartu ujian hanyadapat dicetak jika telah menyelesaikan pembayaran biaya kuliah dan meng-upload foto melaluistudentdesk.uai.ac.id.

Dan bagi mahasiswa angkatan 2014 dan 2015, serta selanjutnya, maka bagi setiap Peserta ujiandiwajibkan membawa Kartu Tanda Mahasiswa (KTM) sebagai bukti diri yang diakui sebagaipeserta ujian. Bagi mahasiswa tersebut (angkatan 2014 dan 2015, serta selanjutnya), yang tidakmembawa kartu ujian/KTM, tidak diperkenankan memasuki ruang ujian dan mengikuti ujian.

Pemalsuan kartu ujian oleh peserta ujian diberikan sanksi berupa : (1) Nilai “E” untuk matakuliah disemester ini/semester berjalan; (2) Jumlah sks mata kuliah maksimal yang boleh diambildi semester depan hanya 15 SKS, dengan catatan sebagai berikut : Wajib mengambil mata kuliahAgama Islam dan PPKN (total 6 sks). Jadi mata kuliah lainnya yang boleh diambil hanya 9 sks

Peserta ujian harus menggunakan pakaian rapi, sopan dan memakai sepatu. Hadir sesuai waktu ujian terjadwal. Mentaati aturan Standar Pengawasan Ujian dan Aturan Umum Pelaksanaan Ujian. Mematuhi pengarahan dari pengawas tes. Peserta harus menghormati pengawas karyawan seperti

menghormati pengawas dosen. Masuk ruang ujian dan mengerjakan soal ujian setelah diizinkan pengawas ujian Peserta yang datang terlambat, TIDAK diberikan perpanjangan waktu. Peserta ujian wajib menandatangani daftar hadir ujian. Peserta harus menulis data identitas pada lembar jawaban yang disediakan, dan mengerjakan

ujian pada kertas yang telah disediakan. Peserta harus menjaga ketertiban dan ketenangan pelaksanaan ujian berlangsung Peserta menggunakan perlengkapan ujian atau alat tulis pribadi, Untuk ujian berbentuk lisan, menjadi tanggung jawab dosen pengampu dan mengikuti aturan

Universitas yang berlaku. Untuk ujian berbentuk take-home-test/paper/makalah/penyerahan produk/karya, maka hari dan

jadwal ujian adalah hari dan jadwal penyerahan laporan take-home-test/ paper / makalah/penyerahan produk/ karya, bukan hari dan jadwal pengambilan soal ujian, serta dan mengikutiaturan Universitas yang berlaku.

Segala sesuatu yang belum dimengerti selama ujian hanya diperbolehkan ditanyakan kepadapengawas (dosen pengampu mata kuliah yang diujikan dan pendamping dosen/pengawaskaryawan).

Peserta ujian yang telah selesai mengerjakan soal sebelum waktunya, agar meneliti kembalipekerjaannya.

Peserta ujian dilarang :- Menggunakan sandal, pakaian minimalis, transparan, kaos oblong, celana robek, dll, yang

melanggar etika berpakaian yang ditentukan UAI.- Mengikuti ujian jika terlambat lebih dari 30 menit atau telah ada mahasiswa yang keluar

ruangan sebelum 30 menit. Peraturan ini dapat berubah di kemudian hari sesuaikesepakatan dan kebijakan Ujian (UTS dan UAS) yang disepakati Program Studi dalamrapat se -Universitas yang berlangsung.

- Membawa contekan/buku catatan, kecuali telah ditentukan oleh dosen.- Mengerjakan ujian sebelum diizinkan oleh pengawas- Mengerjakan ujian dengan menggunkan selain kertas yang tersedia- Pinjam-meminjam alat tulis, perlengkapan ujian dan bahan ujian (untuk ujian open-book)

saat ujian berlangsung.- Bercakap-cakap/berbisik/interaksi dengan peserta lain, dilarang bekerjasama,

memberikan contekan, atau menyontek pekerjaan peserta lainnya.- Merokok- Dilarang meninggalkan ruang ujian setelah ujian dimulai (kecuali kalau sudah selesai).

Peserta ujian dapat meninggalkan ruangan ujian setelah mendapat izin dari pengawas

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 52

Ketentuan terkait penggunaan Gadget, HP, laptop, dan alat elektronik lainnya :1) Peserta diminta mematikan dan tidak menggunakan alat komunikasi (HP, dll)2) Peserta dilarang beraktivitas atau mengunakan hp, gadget selama mengikuti ujian. Gadget

harus diletakkan di dalam tas selama ujian berlangsung.3) Penggunaan alat elektronik (electronic device) seperti kalkulator dan gadget

(mobile/smart phone, ipad, laptop), dll, oleh peserta ujian untuk pengambilan data danpengerjaan soal ujian (Pada ujian yang bersifat open-book), hanya diizinkan jika :- Dalam kondisi tertentu yang mengacu kepada kepentingan/kebutuhan pengerjaan

soal atau terkait dengan subtansi ujia, serta ada instruksi yang valid dari dosen

pengampu mata kuliah tersebut

- Mekanisme penggunaan gadget untuk ujian harus dilaporkan sebelumnya oleh dosen

kepada prodi/sekretariat dan atau dituliskan dalam soal ujian dan berita ujian.

c. Sanksi bagi yang melanggar tata tertib/etika mahasiswa dalam mengikuti ujian: Hadir terlambat, tidak diberikan perpanjangan waktu. Tidak membawa kartu, harus mencetak kartu ujian sebelum ujian berlangsung. Jika KTM hilang atau tertinggal, maka dapat mencetak ulang KTM di Pusat Komputer dan

Sistem Informasi UAI (PKSI), Ruang PKSI, lantai 4 UAI, dengan dikenakan biaya percetakansesuai aturan akademik dan keuangan yang berlaku (Surat edaran Wakil Rektor I & II).

Peserta yang melanggar aturan ujian TIDAK diperbolehkan mengikuti ujian atau tidak mematuhitata tertib ujian, maka kertas ujiannya dianggap tidak sah dan tidak diperkenankan melanjutkanujian

Pelanggaran ujian, termasuk menyontek akan dikenakan sanksi minimal : Diberikan nilai “NOL(0) ” untuk ujian pada mata kuliah tersebut.

Peserta yang melanggar ketertiban (kegaduhan) selama ujian berlangsung akan mendapatperingatan/dikeluarkan dari ruang ujian.

Jika diketahui menjadi/menggunakan joki, maka mahasiswa yang bersangkutan dapat dikeluarkandari UAI.

Proses ujian serta pelanggaran selama ujian, harus dicatat oleh pengawas (dosen/staf) di BeritaAcara, disertai bukti pelanggaran yang dilakukan.

Segala bentuk pemalsuan dokumen, ujian, paper, termasuk kartu ujian dan pelanggaran lainyadiancam dengan maksimal sanksi drop out, sesuai dengan aturan dalam buku pedoman akademikini (Lihat pada buku Pedoman Akademik ini pada bab V, tentang Pedoman Kehidupan Kampus).

d. Tata tertib dan etika dosen dalam persiapan ujian dan memberikan ujian :- Sifat ujian harus dituliskan dalam berita acara ujian : Ujian lisan harus mematuhi jadwal ujian.

Jika membutuhkan waktu lebih panjang, waktu pelaksanaan ujian lisan dapat diperpanjang,dengan syarat dosen telah melaporkan sebelumnya kepada Sekertariat Fakultas/Prodi dan BAA(sepekan sebelum ujian berlangsung), serta mematuhi jadwal ujian dan penggunaan ruang yangada. Dalam pelaksanaan ujian bersifat open book, peserta ujian dilarang keras salingmeminjamkan bahan, buku, dokumen ujian, dll. Soal ujian take home test diserahkan dosen keSekretariat Fakultas di pekan penyerahan soal ujian sesuai jadwal masing masing fakultas.Jadwal ujian Take home test adalah jadwal PENYERAHAN HASIL UJIAN, bukan jadwalpemberian soal. Bila pelaksanaan ujian bersifat Take home test, ujian (pengumpulan jawabanujian/tugas/paper) dilakukan sesuai waktu ujian terjadwal yang telah ditentukan.

- Dosen yang mengajar lebih dari satu (1) kelas pada mata kuliah yang sama, diharuskan membuatsoal yang berbeda. Soal harus sesuai SAP, minimal 75% dari SAP yang sudah tersampaikan

- Soal ujian diserahkan ke Sekretariat Fakultas paling lambat 1 pekan sebelum pelaksanaan ujian,apabila sampai dengan pelaksanaan ujian soal ujian belum diserahkan ke pihak SekretariatFakultas, maka dosen yang bersangkutan berkewajiban memperbanyak soal sejumlah pesertaujian dan menyerahkan naskah soal ujian ke Sekretariat Fakultas untuk didokumentasikan.

- Berkas ujian diambil di Sekretariat Fakultas sebelum pelaksanaan ujian- Diharuskan hadir tepat waktu di ruang ujian sesuai jadwal yang telah ditentukan (dari awal

sampai selesainya mata kuliah yang diujikan). Pengawasan ujian harus dilakukan langsung olehdosen mata kuliah ybs. Dosen bertanggung jawab atas keberlangsungan ujian tersebut.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 53

- Berpakaian sopan, rapi dan bersepatu.- Tidak merokok- Menjaga ketertiban ruang kelas, sehingga kondusif untuk pelaksanaan ujian.- Ujian dilaksanakan di ruang kelas gedung UAI (kecuali untuk matakuliah yang bersifat

praktikum, dengan izin Prodi dan dilaporkan ke Biro Administrasi Akademik).- Ujian dilaksanakan sesuai waktu yang sudah dijadwalkan oleh pihak Sekretariat Fakultas,

sekretariat PII-MKU, dan Universitas (Biro Administrasi Akademik).- Mengisi Berita Acara UTS/UAS.- Menandatangani Kartu Ujian Peserta- Mengharuskan mahasiswa yang tidak membawa kartu ujian (bagi mahasiswa angkatan 2013 ke

atas) untuk mencetak kartu ujiannya sebelum ujian berlangsung.Dan bagi mahasiswa angkatan2014 dan 2015, serta selanjutnya, maka bagi setiap Peserta ujian diwajibkan membawa KTM.Bagi mahasiswa tersebut (angkatan 2014 dan 2015, serta selanjutnya), yang tidak membawa kartuujian/KTM, tidak diperkenankan memasuki ruang ujian dan mengikuti ujian. Kepada merekatidak perlu diberikan soal dan kertas ujian

- Tidak diperbolehkan mempengaruhi mahasiswa dalam mengisi kuesioner evaluasi mahasiswaterhadap dosen (EDOM).

- Menyerahkan Berita Acara UTS/UAS ke Sekretariat Fakultas dan sekretariat PII-MKU atau BiroAdministrasi Akademik

e. Hal-hal Yang Terkait Dengan Pengawas : Pengawas ujian berasal dari dosen dan staf UAI Pengawas membagikan lembar jawaban, lembar soal, dan kertas buram (bila diperlukan). Pengawas wajib mengedarkan daftar hadir peserta ujian, dan menandatangani kartu ujian

peserta, serta mengisi dan menandatangani berita acara ujian. Pengawas dosen dan karyawan melakukan pengawasan sampai ujian selesai. Jika dalam kondisi

tertentu atau urgent pengawas karyawan/staf dibutuhkan untuk bertugas di tempat lain, makapengawas karyawan diperkenankan meninggalkan ruang ujian setelah terjadi kesepakatan dengandosen dan mohon melaporkan kepada BAA .

Pengawas diharapkan mengawasi jalannya ujian, tidak mengobrol, atau bermain gadget.

f. Hal-hal lain mengenai ujian diatur dalam Standar Pengawasan Ujian dan Aturan Umum PelaksanaanUjian.

4. Ujian Susulan

a. Sistem akan memblok mahasiswa yang tidak mengikuti ujian sesuai jadwal ujian terjadwal yangditetapkan. Tidak diadakan ujian susulan di luar jadwal ujian yang telah ditentukan olehUniversitas, kecuali karena alasan di bawah ini, dengan terlebih dahulu mengajukan surat permohonankepada Biro Administrasi Akademik yang telah disetujui Ketua Program Studi.

b. Adapun alasan dilaksanakan Ujian Susulan adalah karena alasan sebagai berikut :1. Sakit rawat jalan (Disertai surat keterangan lab, hasil rontgen, dan atau keterangan

pendamping dari dokter yang menguatkan alasan sakit)2. Sakit keras/ dirawat di rumah sakit3. Mengkuti kegiatan untuk kepentingan atau mewakili negara/ universitas/ fakultas/

program studi4. Keluarga inti meninggal5. Force majeure6. Menunaikan ibadah Haji

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 54

c. Adapun syarat berkas yang harus dilengkapi untuk pengajuan ujian susulan adalah sebagai berikut:1) Surat Permohonan ujian susulan berisi :

- Alasan- Daftar Mata Kuliah

2) Lampiran Berkas :- Sakit rawat jalan : Melampirkan surat rawat jalan, hasil cek lab, diagnose penyakit

dan surat keterangan dokter yang asli atau kopi dengan legalisir RS;- Sakit keras/ dirawat di rumah sakit : Melampirkan surat rawat inap asli dari RS atau

kopi dengan legalisir RS, disertai dengan cek lab, diagnose penyakit dan suratketerangan dokter yang asli atau kopi dengan legalisir RS;

- Mengikuti kegiatan untuk kepentingan negara/universitas/fakultas/Program Studi:Dengan melampirkan surat penunjukkan diri/keterangan/rekomendasi sebagai wakilnegara/ ketua kontingen/lembaga yang menunjuk/ universitas/fakultas/program studi

- Keluarga inti meninggal : Melampirkan surat keterangan kematian/pengantar darikeluarga/wali mahasiswa

- Force majeure, diantaranya : Mahasiswa mengalami kebakaran atau bencana alam,dengan syarat : disertai bukti yang terkait.

- Menunaikan ibadah Haji : Bukti surat yang terkait

d. Proses pengajuan ujian susulan tidak bisa langsung dilakukan oleh mahasiswa kepada dosenpengampu mata kuliah yang terkait. Mahasiswa ybs harus terlebih dahulu mengajukan suratpermohonan kepada Biro Administrasi Akademik yang telah disetujui Ketua Program Studi, dandengan surat pengantar dari program studinya. Biro Administrasi Akademik (BAA) selanjutnya akanmemberikan izin jika memenuhi ketentuan yang berlaku tersebut. Izin ini menjadi dasar pengurusanadministrasi keuangan untuk ujian susulan oleh mahasiswa.

e. Selain persyaratan tersebut, mahasiswa harus membayar biaya ujian susulan yang telah ditentukan,sesuai kebijakan keuangan universitas. (Surat Edaran Wakil Rektor II No. 005/R/02/UAI/V/2014),tentang ‘Ketentuan Ujian Susulan’, yang memuat aturan dan prosedur pembayaran biaya ujian susulanper mata kuliah sebesar 50 % dari 1 SKS yang harus dibayarkan. Biaya per SKS sesuai biaya SKSsesuai angkatan masing-masing). Pembayaran dapat dilakukan melalui biro keuangan sebelum ujiandilaksanakan.

f. Soal ujian susulan berbeda dari soal ujian reguler.

g. Pelaksanaan ujian susulan harus diawasi langsung oleh dosen yang bersangkutan dan atau pengawasujian dari sekretariat Fakultas yang ditunjuk oleh Ketua Program Studi. Berita Acara ujian susulanharus dilaporkan ke Biro Administrasi Akademik.

h. Tidak diadakan ujian susulan setelah masa pengisian/input nilai di SIA di semester berjalan tersebutberakhir.

i. Mekanisme proses permohonan dan pelaksanaan ujian susulan adalah sebagai berikut :

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 55

Gambar 11. Mekanisme Proses Permohonan dan Pelaksanaan Ujian Susulan

SEK,,,,,,,,,,,

SESPENGAJUANBERKAS UJIAN

SUSULANOLEH

MAHASISWAKE PRODI

PRODI CEKBERKAS;

PERSETUJUANPRODI ; PRODI

KIRIM SURAT KEBAA

PENGECEKANBERKAS &APPROVALOLEH BAA

BAAINFORMASKANPERSETUJUAN

KE PRODI/SEKRE FAKULTAS

PRODI/SEKRE FAK.

MENGHUBUNGIMAHASISWA

MAHASISWAMENGEMBALIKANSLIP PEMBAYARAN

KE BIRO KEU &BAWA BUKTI KE

SEKRE

MHS AMBILSLIP DI BIRO

KEUANGAN &MEMBAYAR

UJIAN SUSULANDI BANK

PRODI/SEKRE FAKMENGHUB DOSEN

UNTUK SOAL &PENJADWALANUJIAN SUSULAN

PELAKSANAANUJIAN SUSULAN(Daftar hadir +

Soal + Berita Acara+ Lembar Jawaban

Dilaporkan)

INPUT NILAIOLEH DOSEN KE

SIA

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 56

5. Evaluasi Kinerja Dosen

Setiap akhir semester, mahasiswa diminta memberikan penilaian atas kinerja dosen dalam pengajaranatau proses belajar mengajar di kelas. Penilaian mahasiswa dilakukan melalui pengisian lembarkuesioner penilaian mahasiswa terhadap Dosen (EDOM). Saat ini penilaian mahasiswa/EDOM inidilakukan secara Online melalui EDOM Online via fitur dalam situs Studentdesk.uai.ac.id.

Aspek yang dinilai pada lembar kuesioner, mencerminkan kinerja Dosen saat melaksanakan kegiatanbelajar mengajar di kelas/laboratorium. Hasil penghitungan lembar kuesioner akan disampaikan olehBiro Administrasi Akademik ke masing-masing program studi, atau dapat diakses oleh seluruh prodi,pimpinan fakultas dan universitas melalui situs admin.uai.ac.id.

Setiap akhir semester, Biro Administrasi Akademik akan menyampaikan nama-nama dosen yangmengajarnya tidak sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan lengkap dengan alasannya, dan kinerjalainnya.

Setiap akhir semester Dekan bersama Ketua Program Studi melaksanakan evaluasi dosen yang akanmengajar pada semester berikutnya (teknis pelaksanaan diserahkan ke masing-masing program studi).Dari beberapa data-data evaluasi di atas, Dekan bersama Ketua Program Studi menentukan dosen-dosenyang layak mengajar di semester berikutnya.

Pelaksanaan evaluasi kinerja dosen tersebut menerapkan prinsip sumber informasi dua arah, sehinggadiharapkan keputusan yang dikeluarkan bersifat faktual dan adil. Proses tersebut untuk kinerja dosenguna menjamin mutu lulusan UAI yang berkualitas dan bersaing di dunia kerja.

6. Sistem Penilaian

a. Penilaian evaluasi belajar: Hasil pembelajaran setiap mata kuliah dinilai dan dievaluasi beberapa kali melalui komponen :

ujian tengah semester (UTS) , ujian akhir semester (UAS), dan komponen tugas (kuiz, tugasmandiri/kelompok, presentasi, seminar, dll)

Nilai akhir semua mata kuliah merupakan penjumlahan hasil perkalian bobot dengan komponennilai ujian tengah semester (UTS), ujian akhir semester (UAS), dan komponen tugas.

Nilai dari dosen pengampu mata kuliah selambat-lambatnya diserahkan ke Sekretariat ProgramStudi maksimal 1 minggu setelah pelaksanaan ujian, atau sebelum masa entry nilai berakhir sesuaidengan jadwal yang ditentukan dalam kalender Akademik UAI. Bagi dosen yang terlambatmenyerahkan nilai akan menjadi bahan pertimbangan bagi Program Studi untuk tidakmenugaskannya mengajar pada semester berikutnya, dan bagi mahasiswa peserta mata kuliah yangdiampu oleh dosen bersangkutan dapat diberikan nilai B di Sistem Informasi Akademik/SIA, ataspersetujuan Ketua Program Studi dan atau Biro Administrasi Akademik.

Hasil penilaian dikembalikan/diumumkan kepada mahasiswa dalam bentuk Kartu Hasil Studi(KHS) yang dapat dilihat dan diakses di student desk.

Nilai yang sudah masuk ke Sistem Informasi Akademik tidak dapat diubah, untuk itu setiap dosenharus teliti dalam penghitungan akhir nilai mahasiswa yang diajarnya. Perubahan nilai dapatdiubah sebelum nilai di atau dalam status publish, dan harus mendapatkan persetujuan dariKetua Program Studi. Jika karena satu dan lain hal terjadi perubahan nilai, maka harus adaalasan, bukti yang jelas dan pertanggungjawaban yang jelas atas perubahan tersebut, denganprosedur ketat sesuai aturan akademik yang berlaku, dengan persetujuan ketua program studi danKepala Biro Administrasi Akademik.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 57

b. Komposisi dan Bobot Penilaian yang harus dijadikan panduan dosen (ditetapkan di awalperkuliahan dan tidak dapat diubah) :

Tabel 4. Komposisi dan Bobot Komponen Penilaian

No Tugas(%)

UTS(%)

UAS(%)

Jumlah(%)

Keterangan

1 30 30 40 1002 25 25 50 1003 40 30 30 1004 50 25 25 1005 - 30 70 100 Seminar*6 - - 100 100 Kerja

Praktek/PKL/Magang & Skripsi

*) optional untuk mata kuliah seminar

Catatan: Perbandingan komposisi/persentase bobot penilaian antara Tugas, UTS, dan UASdisesuaikan dengan kesepakatan fakultas.

c. Nilai akhir angka dapat dikonversikan menjadi nilai akhir huruf dengan bobot sebagai berikut :

Tabel 5. Bobot Nilai dan Konversi dari Nilai Angka menjadi Nilai Huruf/Akhir

Catatan:Rentang nilai untuk konversi ke nilai huruf di atas sama dengan SK Rektor dan yang berlaku diKopertis wilayah III

7. Kartu Hasil Studi dan Transkrip Nilai

a. Kartu Hasil Studi (KHS) Hadir setiap akhir semester, berupa nilai akhir huruf dari seluruh mata kuliah pada semester yang

bersangkutan, yang diunduh dan dicetak dalam bentuk KHS melalui student desk. Pada KHS tercetak Indeks Prestasi Semester (IPS) dan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK)

b. Daftar Nilai Akhir (Transkrip Nilai)Memuat prestasi proses pembelajaran dari semua mata kuliah yang telah diambil mahasiswa yang didalamnya memuat tentang identitas mahasiswa, nama mata kuliah yang diambil, bobot satuankredit (SKS), jumlah SKS yang telah diselesaikan Nilai serta Indeks Prestasinya/Indeks Prestasikumulatif (IPK) mahasiswa serta hasil TOEFL Prediction test mahasiswa ybs.

Nilai Angka Nilai Huruf Bobot Keterangan

80.0 – 100 A 4 Sangat Baik

70.0 – 79.9 B 3 Baik

60.0 – 69.9 C 2 Cukup

50.0 – 59.9 D 1 Kurang

0 – 49.9 E 0 Tidak Lulus

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 58

8. Cuti Akademik & Aktif Kembali

a. Pengertian Cuti AkademikCuti akademik adalah kondisi dimana seorang mahasiswa dalam keadaan tidak terdaftar sebagai

mahasiswa Universitas Al Azhar Indonesia pada satu semester atau lebih atas izin pejabat yang

berwenang.

b. Mahasiswa yang terputus studinya karena cuti menyerahkan :1) Bukti pembayaran uang kuliah;

2) Melapor ke BAA untuk update status akademiknya;

3) Menunjukkan surat izin cuti (bagi yang berizin);

4) Mengisi Kartu Rencana Studi (KRS) yang disetujui PA/Ka Prodi untuk kemudian memasukkannya

pada sistem KRS online sebagai cuti;

c. Syarat atau Alasan Pemberian Izin Cuti Akademik Alasan pemberian izin cuti adalah karena alasan sakit, mewakili universitas, alasan pribadi atau

keluarga (Dengan alasan yang jelas dan dapat diterima), mendapat tugas negara, atau alasan lain

yang dianggap pihak universitas dapat diperbolehkan.

Semua alasan harus diperkuat dengan surat resmi yang dikeluarkan oleh pihak terkait. Pemberian

izin cuti ini sepanjang tidak melampaui jumlah maksimal cuti dan tidak diizinkan bagi mahasiswa

yang habis masa studi.

d. Aturan Umum Cuti Akademik Mahasiswa Jenjang Program Sarjana Cuti akademik diperhitungkan dalam batas waktu penyelesaian studi. Cuti akademik kuliah tidak mengubah (memperpanjang) batas waktu studi. Masa studi maksimal

tetap 14 semester. Mahasiswa yang telah habis masa studinya tidak diperkenankan lagi mengajukan cuti akademik. Telah mengikuti program pendidikan minimal dua semester berturut-turut. Cuti akademik kuliah

tidak berlaku untuk mahasiswa baru. Jika di semester satu mahasiswa ybs telah melakukan cuti,maka dianggap keluar dan diperlakukan sebagai mahasiswa baru di tahun akademik atau masapenerimaan berikutnya. Atau dengan kata lain, selama satu tahun pertama sejak terdaftar sebagaimahasiswa baru, seorang mahasiswa tidak diperbolehkan cuti akademik.

Mahasiswa minimal telah mengikuti perkuliahan selama satu semester (terkecuali sakit, tugasnegara atau alasan yang dianggap pihak universitas diperbolehkan cuti. Semua alasan harusdiperkuat dengan surat resmi yang dikeluarkan oleh pihak terkait). Mahasiswa yang karenaalasan tertentu tersebut (emergency situation, ada alasan yang kuat dan tidak dapat dihindarkan)dan disetujui oleh Wakil Rektor Bidang Akademik (Melalui Biro Administrasi Akademik),dapat diberi izin cuti akademik, namun masa studinya tetap diperhitungkan sebagai masa studiaktif.

Pengajuan cuti akademik kuliah dengan mengisi dan mengajukan formulir permohonan cutiakademik kepada Wakil Rektor (Melalui Biro Administrasi Akademik) di Biro AdministrasiAkademik, dengan persetujuan Program Studi dan Orang tua/wali Mahasiswa.

Cuti akademik wajib mendapat izin tertulis dari Dekan dan atau Kaprodi dan pejabat lainnyayang terkait.

Permohonan cuti diajukan sebelum masa berakhirnya pengisisan KRS/sebelum perkuliahandimulai. Setelah semua persyaratan dipenuhi, BAA akan memproses status cutinya di SIA (SistemInformasi Akademik) UAI.

Cuti akademik secara otomatis akan berjalan di sistem jika mahasiswa yang bersangkutan tidakmelaksanakan pengisian KRS Online sesuai kalender akademik, kecuali bagi yang melakukanperpanjangan skripsi

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 59

Mahasiswa yang telah mengisi KRS Online dan melewati masa batal tambah, tidak diperbolehkanmengajukan cuti akademik.

Mahasiswa yang mengajukan cuti harus menyelesaikan administrasi keuangan. Mahasiswadiminta telah melunasi semua kewajiban yang berhubungan dengan keuangan dan Proses BelajarMengajar (PMB) semester sebelumnya. Aturan mengenai pembayaran atau keuangan yangterkait dengan cuti akademik, mengikuti aturan dan mekanisme keuangan yang diatur dalam SKRektor tentang keuangan, surat edaran Wakil Rektor bidang keuangan, dan atau aturan UAIlainnya

Mahasiswa yang tidak melakukan pendaftaran ulang atau sedang cuti akademik pada semesteryang bersangkutan, status kemahasiswaannya menjadi batal dan tidak diperkenankanmengikuti kegiatan akademik maupun menggunakan fasilitas yang tersedia.

e. Jumlah Cuti Akademik Mahasiswa Jenjang Program Sarjana Selama masa studi maksimal mahasiswa di UAI, jumlah maksimal cuti akademik (baik yang

resmi maupun tidak lapor) untuk mahasiswa reguler adalah 4 kali (4 semester) bagi mahasiswaJenjang S1/Sarjana. Sedangkan jumlah maksimal cuti akademik untuk mahasiswa pindahan(baik yang resmi maupun tidak lapor) adalah 2 kali (2 Semester).

Adapun untuk cuti akademik berturut-turut, maksimal dua semester dan hanya boleh diberikansekali pada seorang mahasiswa (hanya berlaku 1 kali sepanjang masa studi).

f. Pembatasan Cuti Mahasiswa Jenjang Program Sarjana Cuti akademik dua semester berturut-turut hanya diberikan satu kali. Mahasiswa yang sudah menggunakan cuti dengan jumlah maksimal tidak dapat mengajukan cuti

lagi. Jika pembatasan cuti lebih maksimal , yaitu lebih dari 2x berturut turut, atau cuti tidak

berturut- turut lebih dari 4x (untuk mahasiswa program sarjana regular), dan 2x cuti tidakberturut- turut (untuk mahasiswa program sarjana pindahan) tidak dihiraukan, maka mahasiswayang bersangkutan status kemahasiswaannya diberhentikan.

g. Cuti Akademik Mahasiswa Jenjang Program Magister Cuti akademik diperhitungkan dalam batas waktu penyelesaian studi. Cuti akademik kuliah tidak mengubah (memperpanjang) batas waktu studi. Masa cuti dihitung

masuk dalam masa studi maksimal mahasiswa tersebut, yaitu maksimal atau masa studi palinglama 4 tahun.

Mahasiswa yang telah habis masa studinya tidak diperkenankan lagi mengajukan cuti akademik. Mahasiswa telah mengikuti program pendidikan minimal satu semester. Cuti akademik kuliah

tidak berlaku untuk mahasiswa baru. Jika di semester satu mahasiswa ybs telah melakukan cuti,maka dianggap keluar dan diperlakukan sebagai mahasiswa baru di tahun akademik atau masapenerimaan berikutnya. Izin cuti di semester kedua dan selanjutnya. Semua alasan harus diperkuatdengan surat resmi yang dikeluarkan oleh pihak terkait.

Mahasiswa yang karena alasan tertentu (emergency situation, ada alasan yang kuat dan tidakdapat dihindarkan) dan disetujui oleh Wakil Rektor Bidang Akademik (Melalui BiroAdministrasi Akademik), dapat diberi izin cuti akademik di semester kedua, namun masa studinyatetap diperhitungkan sebagai masa studi aktif.

Pengajuan cuti akademik kuliah dengan mengisi dan mengajukan formulir permohonan cutiakademik kepada Wakil Rektor (Melalui Biro Administrasi Akademik) di Biro AdministrasiAkademik, dengan persetujuan Program Studi dan Orang tua/wali Mahasiswa.

Cuti akademik wajib mendapat izin tertulis dari Ketua Program Magister dan atau pejabat lainnyayang terkait.

Permohonan cuti diajukan sebelum masa berakhirnya pengisisan KRS/sebelum perkuliahandimulai. Setelah semua persyaratan dipenuhi, BAA akan memproses status cutinya di SIA (SistemInformasi Akademik) UAI.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 60

Cuti akademik secara otomatis akan berjalan di sistem jika mahasiswa yang bersangkutan tidakmelaksanakan pengisian KRS Online sesuai kalender akademik, kecuali bagi yang melakukanperpanjangan tesis

Mahasiswa yang telah mengisi KRS Online dan melewati masa batal tambah, tidak diperbolehkanmengajukan cuti akademik.

Mahasiswa yang mengajukan cuti harus menyelesaikan administrasi keuangan. Mahasiswadiminta telah melunasi semua kewajiban yang berhubungan dengan keuangan dan Proses BelajarMengajar (PMB) semester sebelumnya. Aturan mengenai pembayaran atau keuangan yangterkait dengan cuti akademik, mengikuti aturan dan mekanisme keuangan yang diatur di UAIdalam SK Rektor tentang keuangan, Surat Edaran Wakil Rektor bidang keuangan, dan atauaturan UAI lainnya

Mahasiswa yang tidak melakukan pendaftaran ulang atau sedang cuti akademik pada semesteryang bersangkutan, status kemahasiswaannya menjadi batal dan tidak diperkenankanmengikuti kegiatan akademik maupun menggunakan fasilitas yang tersedia.

Selama masa studi maksimal mahasiswa di UAI, jumlah maksimal cuti akademik (baik yangresmi maupun tidak lapor), baik cuti berturut turut maupun tidak berturut turut, untukmahasiswa jenjang Program Magister adalah 2 kali (2 semester). Dengan kata lain, Cutiakademik berturut-turut, maksimal dua semester dan hanya boleh diberikan sekali pada seorangmahasiswa (hanya berlaku 1x sepanjang masa studi).

Mahasiswa yang sudah menggunakan cuti dengan jumlah maksimal tidak dapat mengajukan cutilagi. Jika maksimal jumlah cuti terlewati dan mahasiswa ybs tidak menghiraukan, makamahasiswa yang bersangkutan status kemahasiswaannya diberhentikan.

h. Penjelasan Cuti Akademik Tidak LaporMahasiswa yang tidak mengurus proses cuti akademik dan tidak melakukan registrasi pada waktunya

dianggap sebagai cuti akademik tidak lapor. Mahasiswa yang pada suatu semester melakukan cuti

akademik tidak lapor, dikenakan biaya cuti resmi ditambah biaya penalti sebesar biaya cuti resmi

sehingga secara total biaya yang dibayar adalah 2 x biaya cuti resmi.

i. Aktif Kembali/Her-Registrasi Aktif1. Mahasiswa melakukan lapor diri kepada Penasehat Akademik (PA) dan Prodinya untuk aktif

kembali.2. Melakukan prosedur pengisian FRS/ KRS Online dan pembayaran biaya kuliah seperti pada awal

semester3. Untuk mahasiswa jenjang program Sarjana : Tidak melebihi batas masa cuti (maksimal 4 kali

cuti akademik untuk mahasiswa regular dan 2x untuk mahasiswa pindahan, atau tidak melebihi 2xberturut-turut untuk semua kategori mahasiswa tersebut), serta tidak melewati batas waktupenyelesaian studi (maksimal 14 semester atau paling lama 7 (tujuh) tahun akademik).

4. SKS yang diambil sesuai perolehan IPS terakhir semester aktif mahasiswa ybs.5. Membayar uang perkuliahan yang besarnya sesuai dengan angkatan saat masuk Universitas Al

Azhar Indonesia dan lainnya sesuai aturan keuangan yang berlaku di UAI

9. Evaluasi Keberhasilan Studi & Status Kemahasiswaan pada Program Pendidikan Sarjana

Penilaian terhadap hasil belajar mahasiswa dilakukan secara menyeluruh dan berkesinambungan dengancara yang sesuai dengan karakteristik pendidikan yang berlangsung di UAI.

Syarat status kemahasiswaan :a. Prestasi : Mahasiswa harus mencapai Indeks Prestasi (IPS) minimal 2,0 dan lulus sejumlah mata

kuliah dengan jumlah sks minimal pada saat evaluasi. Lebih jauh lihat point 10 di bab ini(Pemberhentian Status Kemahasiswaan /Drop Out)

b. Lama Studi : Belum melewati masa studi maksimal

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 61

Periode evaluasi :a. Bagi mahasiswa Reguler : Evaluasi status kemahasiswaannya dilakukan pada setiap akhir

tahun akademik, dimulai pada akhir semester 2b. Bagi mahasiswa pindahan : Evaluasi status kemahasiswaan dilakukan pada setiap akhir

semester, dimulai dari akhir semester pertama.

Seluruh kegiatan evaluasi dilakukan oleh Program Studi dengan bantuan dan laporan dariPenasehat Akademik serta di bawah pengawasan Fakultas. Hasilnya dilaporkan kepada Dekan danmenjadi rekomendasi evaluasi status akademik dan masa studi mahasiswa ybs, yang selanjutnyadilaporkan kepada Rektor, melalui Biro Administrasi Akademik. Hasil evaluasi ditetapkan dalamsurat keputusan rector (SK Rektor) setiap akhir tahun akademik.

Lama studiKeberhasilan studi mahasiswa dievaluasi secara rutin selama proses pembelajaran hingga akhir masastudi oleh dosen, penasehat akademik ybs, maupun oleh Program Studi dan Fakultas.

Bagi Mahasiswa RegulerStatus Kemahasiswaan Mahasiswa Reguler dievaluasi setiap semester genap atau pada tiap akhir tahunakademik, dimulai pada semester 2 (kedua) sampai akhir semester 12, termasuk cuti yang diambil.

Bagi Mahasiswa PindahanEvaluasi status Kemahasiswaan Mahasiswa Pindahan di evaluasi pada setiap akhir semester, dimulaidari akhir semester pertama, termasuk evaluasi cuti yang diambil.

Seluruh kegiatan evaluasi dilakukan oleh Program Studi berdasarkan laporan Penasehat Akademik(PA), dengan pengawasan Fakultas. Hasilnya dilaporkan kepada Dekan. Dekan kemudianmerekomendasikan hasil evaluasi tersebut dan melaporkanya kepada Rektor, melalui Biro AdministrasiAkademik.

10. Berhenti Kuliah Tetap dan Pemberhentian Status Kemahasiswaan (Drop Out)

a. Berhenti kuliah tetap adalah keadaan mahasiswa yang tidak meneruskan studi untuk waktuseterusnya, karena alasan-alasan:a. Meninggal dunia

b. Mengundurkan diri (Dibuktikan dengan mengisi dan mengembalikan/menyerahkan isian formulir

pengunduran diri ke Biro Administrasi Akademik UAI)

c. Diberhentikan (DO) sebagai mahasiswa (status kemahasiswaannya) karena melangar peraturan

dan atau tidak memenuhi kewajiban yang ditetapkan universitas

b. Status kemahasiswaan mahasiswa dari aktif dapat berubah menjadi non aktif, yaitu berupa statuscuti, keluar (mengundurkan diri), dan diberhentikan/Drop Out (DO) .

c. Mahasiswa yang belum lulus sampai batas waktu maksimal, tidak berhak menerima ijazah, gelar danhak-hak lain seorang lulusan. Mahasiswa yang tidak menyelesaikan studinya sampai batas waktumaksimal yang ditetapkan, dinyatakan gagal (drop out).

d. Kondisi Umum Mahasiswa Dinyatakan Drop OutMahasiswa dapat dinyatakan droup out apabila: Cuti akademik (tidak melakukan pendaftaran ulang/pengisian KRS), baik yang resmi maupun

tidak lapor bagi mahasiswa reguler adalah selama 3 semester berturut-turut atau lebih dari 4x(tidak berturut turut). Sedangkan jumlah maksimal untuk mahasiswa pindahan (baik yang resmimaupun tidak lapor) adalah 2 kali. Bagi seluruh mahasiswa cuti akademik berturut-turut,maksimal diberikan untuk dua semester dan hanya boleh diberikan sekali pada seorang mahasiswa.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 62

Habis masa studinya (maksimal 14 semester, atau 7 tahun, sudah termasuk masa pengambilancuti).

Melakukan tindakan pelanggaran etika dan aturan tata tertib UAI yang diatur dalam buku pedomanakademik ini (Bab VI Pedoman Kehidupan Kampus) dan buku Buku Saku Panduan Kode EtikMahasiswa dan aturan akademik lainnya. Diantaranya seperti :

- Melakukan tindakan plagiat dalam proses perkuliahan.- Melakukan tindakan pemalsuan (surat pernyataan, tanda tangan, stempel, atau

mengubah data resmi).- Mengedarkan / memakai narkoba dan obatan-obatan terlarang.- Melakukan tindak kekerasan dan tindakan melanggar norma dan hukum Negara.- Melakukan pelecehan terhadap UAI beserta civitas akademikanya.- Melakukan tindakan pelanggaran lainnya yang dilarang dalam aturan, tata tertib di

lingkungan UAI berdasarkan hasil evaluasi pihak pihak yang terkait.

e. Kondisi berdasarkan Status Akademik Bila berdasarkan hasil evaluasi, mahasiswa yang bersangkutan tidak mencapai IPK ≥2,0 dan atau

tidak lulus sejumlah mata kuliah dengan SKS minimal N x 10 SKS, maka statuskemahasiswaannya menjadi status kritis, dan mahasiswa yang bersangkutan diberi suratperingatan oleh Penasehat Akademik atau Ketua Prodi. N sama dengan angka semester darimahasiswa saat yang bersangkutan dievaluasi.

Mahasiswa yang mendapat status kritis diberi kesempatan pada semester berikutnya untukmemperbaiki IPK nya agar mencapai IPK minimum ≥ 2,0, dan lulus sejumlah mata kuliah dengan sks minimal (N+2) x 10 sks.

Bila setelah pemberian kesempatan selama satu semester mahasiswa yang bersangkutan dapatmencapai IPK ≥ 2,0, dan lulus sejumlah mata kuliah dengan sks minimal (N=2) x 10 sks, makastatus kemahasiswaannya dikembalikan menjadi status biasa; bila tidak tercapai, masih diberikesempatan lagi pada smester berikutnya, untuk memperbaiki IPK ≥ 2,0, dan jumlah sks (N+2) x 10 sks, untuk menjadi status biasa. N adalah angka semester dari mahasiswa yang bersangkutanpada saat evaluasi. Bila ternyata tidak tercapai juga, maka status kemahasiswaannya diusulkanoleh Prodi ke Dekan, yang kemudian direkomendasikan ke Rektor untukdapat diberhentikan.

Bagi mahasiswa yang mengalami status krisis diberikan peringatan oleh Penasehat Akademik(PA) dan Program Studi. Bentuk peringatan dapat bermacam-macam diantaranya seperti:

- Peringatan lisan oleh Penasehat Akademik- Peringatan tertulis oleh Penasehat Akademik (Catatan PA, chat PA via

admin.uai.,ac.id dan studentdesk.uai.ac.id)- Peringatan berupa pemanggilan atau pertemuan oleh atau dengan Program Studi- Peringatan berupa surat informasi status kemahasiswaan mahasiswa kritis dan atau

bagi habis masa studi kepada orang tua- Penandatanganan surat kontrak (bagi status kritis dan atau bagi yang habis masa

studi) atau pengiriman surat kepada ybs atau orang tua/wali ybs.- Peringatan berupa penandatanganan surat kontrak (bagi status kritis dan atau bagi

yang habis masa studi), atau pengiriman surat kepada ybs atau orang tua/wali ybs.

Proses evaluasi studi mahasiswa dan usulan Pemberhentian Status Kemahasiswaan (Drop Out),dengan pertimbangan Kondisi berdasarkan Status Akademik, berdasarkan laporan PenasehatAkademik kepada Program Studi dan berdasarkan evaluasi masa studi dan statusakademik oleh Program Studi.

Mahasiswa yang melebihi masa studi maksimum, termasuk cuti, tetapi masih belummenyelesaikan studinya, maka Ka.Prodi dengan sepengetahuan Dekan mengusulkan ke Rektormelalui Biro Administrasi Akademik agar status kemahasiswaannya diberhentikan. Berdasarkanusulan Dekan, Rektor mengeluarkan Surat Keputusa Pemberhentian Status Kemahasiswaan.

Hal hal yang berkaitan dengan masa studi maksimal, syarat status kemahasiswaan, periodeevaluasi, kondisi dan prosedur pemberhentian status kemahasiswaan yang tidak tercakup dalamsurat keputusan Rektor No. 005/SK/R/UAI/II/2013, dan atau belum termaktub dalam bukuPedoman Akademik ini, akan diselesaikan secara kasus demi kasus oleh Wakil Rektor BidangAkademik dengan Program Studi dan atau Fakultas.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 63

f. Kondisi yang dilimpahkan ke Program StudiDalam kaitan tentang SK Rektor No. No. 005/SK/R/UAI/II/2013, tentang Evaluasi KeberhasilanStudi dan Pemberhentian Status Kemahasiswaan pada Program Pendidikan Sarjana Universitas AlAzhar Indonesia, maka : Program Studi diberi hak penuh bahkan dianjurkan untuk mengevaluasi dan membimbing

mahasiswanya setiap saat, berdasarkan masukan dan pertimbangan Penasehat Akademik. Hasil evaluasi yang menunjukkan bahwa mahasiswa tertentu tidak mungkin untuk

menyelesaikan pendidikannya di UAI dalam batas-batas yang ditentukan dalam SK Rektor ini,dapat diusulkan oleh Ketua Program Studi melalui Fakultas (Dekan), untuk diusulkan ke Rektormelalui Biro Administrasi Akademik, agar status kemahasiswaannya diberhentikan.

Proses pengusulan pemberhentian status kemahasiswaan sama seperti yang ditentukan dalam SKRektor ini.

Proses pemberhentian status kemahasiswaan mahasiswa melalui Surat Keputusan Rektor (SKRektor) dilakukan di setiap akhir tahun akademik yang berjalan.

11. Kerja Praktek /Magang (KP)

Kerja Praktek/Praktek Kerja Lapangan/PKL/Magang mahasiswa dengan ketentuan sebagai berikut:

Terdaftar secara resmi sebagai mahasiswa pada semester yang sedang berjalan. Kegiatan mata kuliah Kerja Praktek/Magang boleh dilakukan mahasiswa minimal pada telah

lulus minimal 108 SKS. Namun demikian, setiap Prodi dapat menentukan minimal SKS(di atas 108 sks tersebut) untuk pemberian izin magang atau pengambilan mata kuliahmagang di Prodi tersebut, sesuai dengan pertimbangan dan kebijakan program studi (Prodi).

Pemilihan dan pengambilan mata kuliah Kerja Praktek/Magang berdasarkan arahan penasehatakadmik dan pembimbing kerja praktek/magang.

Proses kerja praktek/KP/PKL/magang dibimbing oleh seorang atau lebih kerjapraktek/KP/PKL/magang yang merupakan dosen tetap, dosen tidak tetap/luar biasa maupunpembimbing dari tempat kerja praktek/KP/PKL/magang mahasiswa yang bersangkutan(Tergantung kebijakan prodi masing-masing).

Pembimbing kerja praktek/KP/PKL/magang mendapatkan surat tugas dari Prodi atau Fakultas. Mahasiswa wajib melakukan bimbingan kerja praktek/KP/PKL/magang dengan pembimbing

KP/PKL/magang selama proses kerja praktek/KP/PKL/magang berlangsung. Yaitu sejak awalkerja praktek/KP/PKL/magang, hingga penyusunan laporan kerja praktek/KP/PKL/magang,

Proses bimbingan kerja praktek/KP/PKL/magang dibuktikan dan dicatatkan dalam form ataulembar bimbingan kerja praktek/KP/PKL/magang. Minimal proses bimbingan kerjapraktek/KP/PKL/magang adalah 3x atau lebih (tergantung kepada kebijakan prodi masing-masing).

Nilai PKL/Magang/Kerja Praktek merupakan kompilasi penilaian pembimbing kerjapraktek/KP/PKL/magang, yaitu berupa nilai hasil kerja praktek dan nilai laporan kerjapraktek/magang. Persentase dan komponen penilaian tergantung kepada kebijakan prodi masingmasing.

Nilai kerja praktek/PKL/Magang diisikan/dilaporkan ke sistem ketika mahasiswa telahdinyatakan lulus kerja praktek/magangnya. Oleh karena itu, mata kuliah kerja praktek/magangsetiap semesternya harus dimasukkan mahasiswa ke FRS/KRS online-nya sampai yangbersangkutan dinyatakan lulus kerja praktek/magang/PKL-nya.

Jika mahaisiswa tidak lulus kerja praktek/PKL/Magang dalam satu semester, maka nilaidinyatakan ‘E’ dalam Kartu Hasil Studi/History mahasiswa, dan bukan nilai tunda. Oleh karenaitu, mahasiswa yang belum lulus PKL/Magang harus memasukan, meng-entry kan kembalimata kuliah Kerja Praktek/PKL/Magang di semester selanjutnya pada FRS/KRS Online sebagaipengulangan (Mata kuliah mengulang),. Hal ini berimplikasi pada pembayaran ulang SKS matakuliah ini.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 64

SKS kerja praktek/magang setiap semesternya dihitung sebagai sks mata kuliah sehinggatermasuk dalam komponen penjumlahan total sks yang diambil oleh seorang mahasiswa padasemester tersebut, sampai dengan mahasiswa tersebut menyelesaikan kerja praktek/magang/PKL-nya.

Perpanjangan kerja praktek/magang maksimal 4 kali perpanjangan (4 semester) dan mahasiswayang bersangkutan diwajibkan untuk membayar biaya SKS kerja praktek/magang selama masaperpanjangan. Jika melewati masa tersebut, diserahkan kembali kepada kebijakan Prodi.

Tempat kerja praktek/magang atas arahan pembimbing KP/Magang atau Prodi. Surat pengantar permohonan kerja praktek/magang untuk setiap mahasiswa maksimal 2 tempat,

dan jika diperlukan lebih dari 2 tempat dengan pertimbangan beberapa waktu setelah surat yangpertama dan kedua dikirimkan.

Aturan terperinci mengenai kerja praktek/KP/PKL/magang diserahkan sesuai kebutuhan,kebijakan dan pertimbangan masing –masing Program Studi.

Gambar 11. Kuliah Umum Dengan Dosen Tamu

12. Program Magister Program Studi Ilmu Hukum

Fakultas Hukum Universitas Al Azhar Indonesia telah mendapat rekomendasi dari Dirjen DiktiKementerian Pendidikan Nasional (Berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan danKebudayaan RI Nomor 191/E/D/2014 tentang Izin Penyelenggaraan Program Studi Ilmu Hukum,Program Magister pada Universitas Al Azhar Indonesia di Jakarta yang diselenggarakan oleh YPIAL Azhar), untuk membuka jenjang Program Pascasarjana, yang dalam hal ini izinnya ataspendirian Program Magister Program Studi Ilmu Hukum.

Program Studi ini adalah Program Studi Praktisi Hukum Bisnis. Adapun lama pendidikan adalah± 4 semester yang memakan waktu 2 tahun, dengan masa studi maksimal atau paling lama 4tahun (Permenristekdikti No 44 Tahun 2015 dan SK Rektor UAI tentang Program Magister IlmuHukum UAI).

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 65

Mata kuliah yang harus ditempuh untuk mendapatkan gelar magister Prodi Ilmu Hukum minimalberjumlah ± 44 SKS untuk dinyatakan lulus (sudah termasuk tesis=8 SKS). Jumlah SKS matakuliah atau studi yang ditempuh itu terdiri dari sekitar ± 23 mata kuliah. Mata kuliah tersebutterdiri dari mata kuliah wajib program studi dan mata kuliah pilihan. Untuk dapat lulus paramahasiswa diwajibkan menyusun thesis.

SKS Tesis mahasiswa Magister berjumlah 8 SKS. Mahasiswa Program magister minimal dapatmengambil mata kuliah tesis jika telah menyelesaikan minimal telah menyelesaikan 36 SKS matakuliah di luar tesis.

Program Magister Fakultas Hukum UAI bertujuan menghasilkan lulusan yang siap menerapkanhukum dalam praktek. Lulusan Program Magister ini akan lebih mendalam pengetahuannya dibidang hukum yang berkaitan dengan kegiatan bisnis dan akan lebih terampil menerapkanhukum tersebut. Mata kuliah tidak hanya membahas hukum Indonesia tetapi juga membahashukum asing sebagai bahan perbandingan, baik dari sistem Civil Law maupun Common Law,bahkan dari segi Hukum Islam untuk bidang hukum tertentu. Pembahasan mata kuliah tidakhanya mengenai peraturan perundang-undangan, tetapi juga menyangkut putusan-putusanpengadilan. Peraturan perundang-undangan bisa dipandang sebagai hukum dalam teori, sedangkanputusan-putusan pengadilan adalah hukum dalam praktek.

Profil LulusanMenghasilkan lulusan Magister Hukum yang mampu menerapkan ilmu yang dimilikinya, gunamengantisipasi tuntutan perkembangan jaman dan kebutuhan masyarakat. Lulusan ProgramMagister Ilmu Hukum, diharapkan dapat memiliki kompetensi sebagai berikut:

1. Memiliki integritas moral, etika dan kepribadian dalam melaksanakan tugas-tugasnya.2. Menghasilkan inovasi melalui penemuan baru di bidang hukum yang otentik.3. Merumuskan pemikiran alternatif untuk menambah referensi dan keilmuan hukum.4. Memberikan kontribusi pemikiran dalam menghadapai permasalahan hukum.5. Memiliki kredibilitas dalam penegakan hukum dan pengembangan profesinya.

Penyelenggaraan PerkuliahanDisesuaikan dengan tujuan pendidikan yang ditetapkan oleh Ditjen Dikti Kemendikbud danUniversitas Al Azhar Indonesia, dengan metode perkuliahan sebagai berikut:

1. Proses belajar mengajar diselenggarakan melalui kuliah tatap muka, bacaan wajib dananjuran, diskusi kelas, penulisan makalah, dan ujian.

2. Pada waktu-waktu tertentu diadakan kuliah umum atau kuliah tanmu oleh staf pengajardari luar negeri atau praktisi profesional secara langsung atau melalui teleconference/video conference.

3. Metode pembelajaran diarahkan menuju sistem e-learning dan distance learning.4. Perkuliahan disampaikan menggunakan berbagai alat bantu pengajaran terkini.5. Registrasi akademik dan keuangan secara online dan terintegrasi dengan sistem PKSI6. Sistem komputerisasi kehadiran, penilaian dan evaluasi mahasiswa.7. Pendidikan dapat diselesaikan dalam 3 (tiga) semester.8. Batas waktu studi adalah 6 (enam) semester atau 3 (tiga) tahun.9. Peserta yang belum menyelesaikan studinya dalam batas waktu maksimal akan secara

otomatis dinyatakan putus studi (drop out).

Gelar AkademikLulusan Program Studi Magister Ilmu Hukum, Fakultas Hukum Universitas Al Azhar Indonesiaberhak menyandang gelar M.H. , yaitu Magister Hukum.

Proses Registrasi Akademik, Keuangan dan PerkuliahanProses registrasi akademik, keuangan dan perkuliahan di Program Magister Prodi Ilmu Hukummengikuti aturan akademik di UAI seperti juga pada program Sarjana.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 66

13. Tugas Karya Akhir (Skripsi, Tesis)

Pengertian Skripsi

Skripsi adalah karya ilmiah yang ditulis oleh seorang mahasiswa untuk mengakhiri materi kuliah program

kesarjanaan pada pendidikan tinggi. Hakikat dari skripsi adalah melatih mahasiswa untk membuat suatu

kesimpulan dari berbagai analisis antara teori dan kenyataan di lapangan.

Penyelesaian tugas akhir studi mahasiswa seperti Skripsi (Jenjang Sarjana) atau Tesis (Jenjang Magister)

mahasiswa sebagai syarat penyelesaian studi mahasiswa dengan ketentuan berikut :

Syarat Pengambilan Skripsi untuk Mahasiswa Jenjang Program Sarjana

a) Terdaftar aktif secara resmi sebagai mahasiswa pada semester yang sedang berjalan, dan

terdaftar mengambil skripsi atau tesis di semester berjalan tersebut. SKS mata kuliah skripsi

adalah 6 SKS (Kecuali Fakultas Hukum adalah hanya 4 SKS).

b) Mempunyai Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) untuk S-1 minimal 2,0 (sambil mengerjakan

skripsi diusahakan agar mahasiswa mencapai IPK > 2,50)

c) Telah menyelesaikan perkuliahan minimal 75% dari seluruh jumlah SKS yang ditempuhpada Program Studi bersangkutan. (Telah lulus minimal 130 SKS untuk jenjang programsarjana; termasuk mata kuliah yang terkait dengan penelitian atau penulisan skripsi atautesis, seperti Metodologi Penelitian, seminar, dll. Atau telah menyelesaikan studi minimal 138SKS (kecuali untuk mahasiswa Fakultas hukum minimal 140 SKS), termasuk mata kuliahuniversitas yang wajib lulus. Dalam kondisi dan pertimbangan tertentu, yaitu habisnya masastudi mahasiswa ybs, maka pengambilan skripsi diperbolehkan kurang dari syarat sksminimal tersebut.

d) Terdaftar di KRS nya mengambil mata kuliah Skripsi pada semester berjalan saat akan sidangtugas karya akhir (skripsi).

e) Disetujui oleh Penasehat Akademik dan Program Studi

Syarat Pengambilan Skripsi untuk Mahasiswa Jenjang Program Magister

a) Terdaftar aktif secara resmi sebagai mahasiswa pada semester yang sedang berjalan, dan

terdaftar mengambil tesis di semester berjalan tersebut. SKS mata kuliah tesis adalah 8

SKS

b) Mempunyai Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) untuk S-2 minimal 3,0.

c) Telah menyelesaikan perkuliahan minimal 75% dari seluruh jumlah SKS yang ditempuh

pada Program Studi bersangkutan, termasuk mata kuliah yang terkait dengan

penelitian atau penulisan tesis, seperti Metodologi Penelitian, seminar, dll). Atau dengan kata

lain telah menyelesaikan studi minimal 36 SKS. Dalam kondisi dan pertimbangan tertentu,

yaitu habisnya masa studi mahasiswa ybs, maka pengambilan tesis diperbolehkan kurang dari

syarat sks minimal tersebut.

d) Terdaftar di KRS nya mengambil mata kuliah Skripsi atau tesis pada semester berjalan saatakan sidang tugas karya akhir (tesis).

e) Disetujui oleh Penasehat Akademik dan Program Studi

Persyaratan Administrasi Pengambilan Skripsi (Jenjang Sarjana) atau Tesis (Jenjang

Magister)

a) Terdaftar secara resmi sebagai mahasiswa pada program studi yang bersangkutan pada

semester yang sedang berjalan

b) Menginputkan mata kuliah skripsi pada KRS Online

c) Telah melunasi seluruh kewajiban keuangan sampai dengan semester yang sedang berjalan

sesuai aturan dan kebijakan keuangan Universitas yang berlaku.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 67

Prosedur Pengambilan Skripsi (Jenjang Sarjana) atau Tesis (Jenjang Magister)

a) Mahasiswa mengajukan judul skripsi atau tesis kepada Ketua Program Studi dengan

melampirkan proposal.

b) Ka Prodi/Sekretaris Prodi menetapkan pembimbing skripsi atau tesis.

c) Prosedur lainnya sesuai dengan kebijakan Program Studi dan atau Fakultas

d) Topik disetujui oleh Program Studi dan Pembimbing SKripsi atau Tesis

e) Aturan lebih detil untuk Program magister diatur dalam aturan Program Magister Prodi

Ilmu Hukum

Pembimbing dan Penguji Skripsi (Jenjang Sarjana) atau Tesis (Jenjang Magister)

Dalam menyusun skripsi atau Tesis , mahasiswa dibimbing oleh dosen yang berwenang untuk itu.

Pembimbing dan penguji skripsi adalah dosen yang mengajar di Fakultas/Prodi tempat mahasiswa yang

dibimbing dan memenuhi kualifikasi akademik. Penentuan pembimbing dan penguji Skripsi dan tesis

merupakan kewenangan Program Studi.

Sistem Pembimbingan Skripsi (Jenjang Sarjana) atau Tesis (Jenjang Magister)

a) Sistem pembimbingan skripsi atau tesis , sesuai aturan dan kebijakan Universitas, Fakultas

dan Program Studi

b) Seorang mahasiswa dibimbing oleh minimal 1 dosen pembimbing dan dalam kondisi tertentu

dan sesuai kebutuhan dan pertimbangan Prodi, diizinkan memiliki lebih dari satu

pembimbing, maksimal dua dosen pembimbing.

Mata kuliah skripsi atau tesis setiap semesternya harus dimasukkan mahasiswa ke FRS nya sampaiyang bersangkutan dinyatakan lulus. Nilai skripsi atau tesis diisikan/dilaporkan ke sistem ketikamahasiswa telah dinyatakan lulus, sehingga tidak mempengaruhi penghitungan IPS nya (nilai tunda).

SKS skripsi atau tesis setiap semesternya dihitung sebagai sks mata kuliah sehingga termasukdalam komponen penjumlahan total sks yang dapat diambil oleh seorang mahasiswa pada semestertersebut sampai dengan mahasiswa tersebut dinyatakan lulus.

Jika skripsi atau tesis tidak dapat diselesaikan dalam satu semester, maka diizinkan melakukanperpanjangan skripsi di semester selanjutnya. Terkait dengan masa studi S1/ Sarjana, mengacukepada SK Rektor No.164/SK/R/UAI/X/2012, tentang ‘Penyelesaian Skripsi Sampai DenganUjian Bagi Mahasiswa yang Tidak Dapat Menyelesaikannya Dalam Satu Semester Universitas AlAzhar Indonesia’, maka perpanjangan skripsi maksimal 3x (1 semester skripsi dan 3x perpanjang= 4semester), secara otomatis dalam masa studi 14 semester. Jika lewat dari masa tersebut, makamahasiswa diminta melakukan pergantian judul dan prodi akan melakukan pergantianpembimbing skripsi , kecuali jika kondisi khusus (habis masa studi). Prosedur lebih jauh diatur dalamaturan Prodi dan atau Fakultas. Jika telah diberikan perpanjangan kesempatan 1x (1 semester) untukmenyelesaikan skripsinya dan belum juga selesai, maka status kemahasiswaannya perlu ditinjau,yaitu mahasiswa yang bersangkutan akan dinyatakan tidak sanggup menyelesaikan skripsinya.Oleh karenanya status kemahasiswaannya akan ditinjau, apakah DO atau mengulang kuliah dengankonversi sejumlah SKS yang diperoleh, atau kebijakan diserahkan kepada kebijakan evaluasimasing-masing Prodi.

Aturan terperinci penyelesaian skripsi, diatur lebih lanjut dalam surat edaran atau surat Wakil Rektor

Bidang Akademik lainnya, aturan akademik yang berlaku dan atau disesuaikan dengan kebutuhan

masing-masing program studi.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 68

14. Sidang dan Penyelesaian Laporan Revisi Tugas Karya Akhir (Skripsi, Tesis)

Ujian skripsi bagi mahasiswa Jenjang Sarjana, dilaksanakan dalam bentuk sidang skripsi. Ujian tesis bagi mahasiswa Jenjang Magister, dilaksanakan dalam bentuk sidang tesis. Untuk melaksakan ujian skripsi, mahasiswa jenjang Program Sarjana harus memenuhi

persyaratan sebagai berikut :a) Bagi mahasiswa jenjang sarjana, syarat mendaftar sidang skripsi adalah : Telah lulus

semua mata kuliah (Minimal lulus 138 SKS, kecuali Fakultas Hukum minimal lulus140 SKS).

b) Minimal IPK ≥ 2,00 (akan lebih baik jika mahasiswa memperbaiki IPKnya ≥ 2,50) c) Skripsi mahasiswa yang bersangkutan telah disetujui oleh Ketua Pembimbingd) Terdaftar sebagai mahasiswa Universitas Al Azhar Indonesia pada saat ujian sidange) Lulus seluruh Mata Kuliah Universitas (MKU) dengan nilai minimal Cf) Nilai D maksimal hanya 2 mata kuliah (Bukan mata kuliah Universitas/MKU). Namun

Program Studi diizinkan meningkatkan standar mutu lulusannya dengan menentukankebijakan lain, misalnya dengan menerapkan ketiadaan nilai D sebagai syarat sidang.

g) Tidak ada nilai Eh) Sesuai Surat Keputusan (SK) Rektor Universitas Al Azhar Indonesia No.

O35/SK/R/UAI/ IV/2014 Tentang Ketentuan Bahasa Inggris dengan TOEFL ScoreMinimum 450 sebagai Persyaratan Untuk Mengikuti Sidang Skripsi Sarjana Strata Satu(Sl) Universitas Al Azhar Indonesia. Ssetiap mahasiswa juga diwajibkan memiliki nilaiTOEFL Prediction minimal 450 (Kecuali mahasiswa Prodi Sastra Inggris, minimalnilai TOEFL Prediction 550), sebagai syarat untuk mendaftar sidang skripsi .

i) Mengisi formulir sidang. Formulir sidang dapat diambil di Biro Akademik Administrasi.j) Menyelesaikan biaya atau administrasi keuangan, dengan melakukan pelunasan biaya

perkuliahan, skripsi atau perpanjangan skripsi, tunggakan, serta melakukan pembayaranbiaya sidang skripsi.Biaya dan administrasi keuangan yang terkait dengan pendaftaran sidang skripsi dan tesisdiatur sesuai aturan keuangan Universitas. Jika mahasiswa belum melakukan ujian padasemester berjalan saat ia mengambil mata kuliah tersebut, maka mahasiswa yangbersangkutan harus mendaftar atau registrasi keuangan dan akademik kembali untukpelaksanaan ujian pada semeseter berikutnya

k) Syarat pendaftaran sidang skripsi lainnya di atur dalam surat edaran dan pengumumanlainnya.

Untuk mahasiswa Program Magister Prodi Ilmu Hukum, syarat sidang Tesis minimal telahmenyelesaikan SKS sejumlah 36 SKS. Mata kuliah tersebut terdiri dari mata kuliah wajibprogram studi dan mata kuliah pilihan. Aturan untuk program Magister diatur lebih lanjutdalam aturan Program Studi Magister Ilmu Hukum atau aturan akademik lainnya.

Sidang skripsi (Program Sarjana) maupun sidang tesis (Program Magister) dilakukan oleh suatuDewan/Tim Sidang atau Penguji. Mekanisme dan waktu ujian dilakukan dan diserahkan kepadakebijakan Program Studi dan atau Fakultas.

Masa atau periode pelaksanaan sidang sesuai dengan periodisasi yang telah ditetapkan di kalenderakademik semester berjalan .

Mahasiswa mengajukan berkas skripsi atau tesis yang disidangkan melalui Sekretariat Fakultasatau sekretariat Program Magister dan mengambil formulir pengajuan sidang skripsi/tesis diBiro Administrasi Akademik dan melengkapi semua persyaratan kemudian formulir yang telahdiisi dikembalikan ke Biro Administrasi Akademik.

Terdaftar sebagai mahasiswa aktif dengan mata kuliah skripsi atau tesis di KRS nya. Mahasiswa yang sudah mendaftar ujian sidang skripsi atau sidang tesis harus membayar biaya

SKS mata kuliah skripsi/tesis, biaya bimbingan, ujian dan administrasi lainnya sesuai aturankeuangan Universitas.

Apabila mahasiswa belum melakukan ujian skripsi/tesis dan yudisium pada semester berjalanmaka yang bersangkutan harus membayar uang herregistrasi ditambah 25% BOP, jika padatambahan 1 semester belum juga ujian skripsi/tesis dan yudisium maka mahasiswa bersangkutan

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 69

harus membayar herregistrasi ditambah 50% BOP, dan seterusnya yang biayanya bersifatprogresif pada perpanjangan skripsi di semester berikutnya (Sesuai aturan keuangan yangberlaku).

Mahasiswa yang telah dinyatakan lulus sidang, baik sidang skripsi (pada jenjang Sarjana) maupunsidang tesis (pada jenjang program Magister) wajib menyelesaikan revisi skripsi sesuai masukansidang, serta sesuai jadwal/waktu dan mekanisme yang diatur di setiap Prodi dan atau Fakultas.

Ketika mahasiswa telah dinyatakan lulus yudisium dan diketahui yang bersangkutan melakukantindakan plagiat (plagiarisme), maka status kelulusan dan ijazahnya dicabut.

Aturan terperinci tentang Sidang Tugas Akhir (Skripsi dan Tesis), diatur lebih lanjut dalamaturan akademik yang berlaku, seperti Surat Edaran atau surat Wakil Rektor Bidang Akademiklainnya, atau aturan Fakultas dan Prodi.

15. Yudisium, Ijazah dan Dokumen Pendukung Lulusan

Mahasiswa yang telah menyelesaikan studinya sesuai aturan akademik yang berlaku di UAI dinyatakanlulus dari Pendidikan pada jenjang program yang diambil.

Kelulusan Mahasiswa dari Program Studi (Yudisium) Jenjang SarjanaKelulusan mahasiswa untuk program yang terakreditasi ditetapkan sebagai berikut:

1. Mahasiswa dinyatakan lulus apabila sudah menyelesaikan semua mata kuliah (beban studi

kumulatif yang terdapat pada kurikulum program studi, minimal 144 SKS termasuk skripsi ),

dengan IPK minimal 2,00.

2. Untuk kepentingan Yudisium maksimal dua nilai D dapat dinyatakan lulus (selain mata kuliah

MKU dan 7 Elemen Dasar) dengan ketentuan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2,00.

3. Telah menempuh ujian skripsi sebagai ujian penutup.

4. Melengkapi seluruh persyaratan administrasi yang telah ditentukan.

5. Tanggal kelulusan adalah tanggal sidang yudisium.

Kelulusan Mahasiswa dari Program Studi (Yudisium) Jenjang MagisterInformasi mengenai hal ini diatur dalam bab ini di bagian 12 Bab IV ini, tentang Program MagisterProgram Studi Ilmu Hukum

Ijazaho Pengertian ijazah adalah lembar pengakuan secara akademik yang diberikan oleh lembaga

pendidikan tinggi kepada mahasiswa yang telah selesai menempuh studi di perguruan tinggi.o Ijazah dapat diambil setelah mahasiswa menyelesaikan semua persyaratan administrasi akademik

dan administrasi keuangan sebagai berikut :

1) Persyaratan Administrasi Akademik- Telah selesai revisi skripsi atau tesis (Dibuktikan dengan formulir penyerahan revisi

skripsi atau tesis)- Lulus Yudisium- Lulus TOEFL Prediction, dengan nilai TOEFL Prediction bagi mahasiswa jenjang

sarjana minimal 450 (Kecuali mahasiswa Prodi Sastra Inggris, minimal nilaiTOEFL Prediction 550)

- Tidak mempunyai peminjaman buku di Perpustakaan UAI (Bebas Pinjam dan BebasPerpus)

- Telah menyerahkan skripsi atau tesis ke Perpustakaan UAI dalam bentuk Hardcopy danSoftcopy (CD PDF), baik secara langsung ataupun melalui sekretariat Fakultas atausekretariat Program Paska Sarjana

- Menyerahkan berkas identitas diri : Fotokopi KTM, Pas foto, dll- Persyaratan tambahan yang ditentukan oleh masing-masing Program Studi (tentative).-

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 70

2) Persyaratan Administrasi KeuanganTelah melunasi seluruh pembiayaan pendidikan atau kuliah di UAI (Tidak memilikitunggakan/terutang dengan pihak Universitas), termasuk biaya wisuda dan ijazah

o Formulir pengambilan ijazah dapat diambil di Biro Administrasi Akademik.o Surat Keterangan Lulus (SKL) dan Daftar Nilai sementara dikeluarkan oleh Biro Administrasi

Akademik yang masa berlakunya saat mahasiswa dinyatakan lulus (ditunjukkan oleh SuratYudisium dari Fakultas atau Sekretariat Program Paska Sarjana) sampai dengan dikeluarkannyaIjazah Sarjana atau Ijazah Magister.

o Ijazah dan transkrip nilai dapat diambil di Biro Administrasi Akademik 2 bulan dihitung dariperiodisasi yudisium yang telah ditetapkan di kalender akademik.

o Ijazah dan transkrip nilai yang tidak diambil selambat-lambatnya 2 tahun terhitung dari tanggalyudisium bukan menjadi tanggung jawab universitas atas hilang ataupun rusak.

Surat Keterangan lulus sementaraSurat keterangan lulus sementara adalah surat keterangan yang diberikan kepada lulusan yang ijazahnya

masih dalam proses penyelesaian pejabat berwenang. Yang menandatangani surat keterangan lulus

sementara adalah kepala Biro Administrasi Akademik.

1. Prosedur yang harus dilakukan

a. Mahasiswa mengajukan surat permohonan kepada Biro Administrasi Akademik.

b. Mahasiswa sudah memenuhi syarat-syarat administrasi Akademik dan Keuangan

2. Masa Berlaku

Surat keterangan lulus sementara berlaku selama 3 bulan, atau sampai ijazah asli dikeluarkan

sementara.

16. Wisuda dan Predikat Kelulusan

Wisuda merupakan upacara puncak akademik yang wajib diikuti setelah mahasiswa menyelesaikankewajiban-kewajinam akademik yang ditentukan oleh universitas. Pelaksanaan wisuda dilakukan olehuniversitas bersama seluruh Fakultas dan Biro/Unit/Pusat terkait.

Mahasiswa yang diperbolehkan mengikuti wisuda yaitu mahasiswa yang dinyatakan lulus pada sidangskripsi/tesis, telah menyelesaikan dan menyerahkan revisi Skripsi/tesis, serta menyelesaikan semuaadministrasi akademik dan administrasi keuangan.

Pelaksanaan wisuda diadakan minimal satu kali dalam satu tahun akademik yang berjalan.

Persyaratan mengikuti wisuda : Untuk dapat mengikuti wisuda, calon wisudawan harus memenuhipersyaratan-persyaratan sebagai berikut:o Telah lulus skripsi dan yudisium.

o Mendaftar secara online di student desk.

o Melunasi seluruh biaya kuliah (Tidak ada tunggakan di UAI) dan membayar biaya wisuda.

o Menyerahkan dokumen identitas diri (pasfoto, dll) via online

Ketentuan Cummlaude untuk mahasiswa lulusan UAI:o IPK minimal > 3,50o Berkelakuan baik (tidak pernah melanggar etika dan peraturan yang ditetapkan oleh UAI)o Tidak melewati batas studi minimal (lulus 8 semester/tepat waktu untuk mashasiswa jenjang

sarjana dan tidak melewati 2 tahun untuk mahasiswa program Magister)o Bukan mahasiswa pindahan/konversio Tidak ada nilai ‘D’o Nilai skripsi/tesis/tugas akhir adalah ‘A’.

Gelar AkademisLulusan Program Studi sarjana berhak menyandang gelar akademis sesuai dengan nomenklatur gelarakademis di setiap Program Studi atau bidang keilmuan masing-masing. Lulusan Program StudiMagister Ilmu Hukum, Fakultas Hukum Universitas Al Azhar Indonesia berhak menyandang gelarM.H. , yaitu Magister Hukum.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 71

Bab V Layanan

Bab V ini menerangkan berbagai bentuk pelayanan yang diberikan oleh UAI mulai dari layanan administrasi

Akademik, konseling, beasiswa, perpustakaan, pusat komputer, laboratorium bahasa, laboratorium fakultas dan

program studi, pusat pengembangan bahasa dan budaya, layanan informasi, layanan kemahasiswaan, dan pusat

pengembangan karir.

1. Layanan-layanan Administrasi Akademik

Biro Administrasi Akademik (BAA) menyediakan beberapa layanan kepada para mahasiswa. Pelayanan-pelayanan tersebut meliputi:

Pembuatan Surat Keterangan Mahasiswa Pembuatan Surat Keterangan Lulus Pengambilan Transkrip dan Ijazah Legalisir Ijazah dan Transkrip Pengurusan Cuti Kuliah Pembuatan Surat Ijin Kerja Praktek/Magang Pembuatan Surat Ijin Penelitian Mata Kuliah/Skripsi Pengurusan Ijin sidang skripsi Pengurusan Ijin Pindah Program Studi Pengurusan Ijin Keluar/ Pindah Universitas Dan surat terkait aspek akademik lainnya yang membutuhkan pelayanan dari Biro Adminisrasi

Akademik

Prosedur layanan - layanan tersebut dapat dilihat di bagian penjelasan mengenai Flowchart Prosedur LayananAdministrasi Akademik.

Perlu diinformasikan di sini bahwa dalam menjaloankan pelayanan administrasi akademik ini, BAAberkoordinasi dengan unit lain yang terkait seperti bagian sekretariat fakultas dan bagian keuangan, yangdibantu oleh ICT melalui SIstem Informasi Akademik (SIA) UAI secara Online. BAA juga memberikan layananseputar informasi akademik yang disampaikan melalui studentdesk.uai.ac.id. , papan pengumuman, dan mediasosial seperti twitter dan Facebook.

2. Konseling

Layanan konseling membantu para mahasiswa yang menghadapi masalah pribadi maupun hubunganinteraksinya dengan sosial yang membutuhkan bantuan konsultasi baik dalam bentuk tatap muka secara individuataupun kelompok. Khusus bagi mahasiswa yang menghadapi kendala pribadi dan kendala lainnya yangberhubungan dengan kelangsungan studinya di UAI, dapat berkonsultasi dengan Penasehat Akademik (PA) dimasing-masing Program Studi.

Jenis-jenis Konseling

a. Konseling AkademikKonseling ini diarahkan agar mahasiswa mampu merencanakan studinya secara cermat, tepat dan benaruntuk menghindari keterlambatan masa studi akibat kesalahan pengambilan mata kuliah ataupun karenakendala nilai yang telah dipersyaratkan serta kendala lainnya.

Konseling akademik dapat dilakukan secara online maupun offline (tatap muka). Proses pembimbinganatau konseling akademik ini melibatkan Penasehat Akademik (PA) dan mahasiswa bimbingannya.Proses tersebut kemudian akan dilaporkan oleh setiap PA kepada Program Studi dalam bentuk LaporanBimbingan Akademik (Laporan PA) di setiap semester. Laporan ini akan menjadi dasar pertimbangan

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 72

Prodi untuk evaluasi situasi, kondisi, proses belajar, masa studi dan status akademik mahasiswa yangbersangkutan.

Konseling akademik dengan penasehat akademik dengan mahasiswa bimbingan dapat dilakukan secaraonline kapan saja dan dimana saja, dengan menggunakan berbagai media online, melalui fasilitas chatyang ada di dalam studentdesk mahasiswa via student.desk. uai.ac.id. Penasehat Akademik (PA) jugadapat mengetahui kondisi atau situasi mahasiswa yang terkait dengan status keuangan mahasiswa, statusakademik, status kritis, masa studi, riwayat mahasiswa, daftar nilai dan history nilai mahasiswa, prosesregistrasi akademik mahasiswa di awal kuliah (Kartu Rencana Studi/KRS Online).

Konseling akademik dengan mekanisme offline (tatap muka secara langsung) dilakukan oleh mahasiswadengan penasehat akademik dalam minimal 3 kali pertemuan per semester dengan ketentuan pertemuansebagai berikut :

Tahap I :Saat menjelang dimulainya perkuliahan (Yaitu saat proses registrasi akademik dengan pengisian KartuRencana Studi/KRS, termasuk proses batal tambah). Dalam pertemuan ini dibahas mengenai penentuanmata kuliah dan jumlah beban studi yang akan diambil untuk semester yang akan datang. PenasehatAkademik (PA) bertanggung jawab atas kebenaran isi KRS (ketepatan pemilihan mata kuliah) dan wajibmemberi penjelasan yang cukup atas beban studi yang diambil agar mahasiswa dapat menyadari danmenerima penuh pengertian. Mahasiswa dapat pula bertemu PA saat pengisian dan saat batal tambah KRSOnline. Dalam pertemuan-pertemuan dengan PA tersebut, mahasiswa juga dapat berkonsultasi denganPA untuk masalah akademik atau perkuliahan dan strategi penyelesaian studinya.

Tahap II :Dua (2) minggu setelah Ujian Tengah Semester/UTS, yaitu berupa evaluasi hasil pembelajaran setengahsemester berjalan. Jika mahasiswa tidak mempunyai prakarsa sendiri menemui PA untukmengemukakan masalahnya, maka PA dapat mengambil inisiatif memanggil mahasiswa yangdiperkirakan mempunyai masalah dengan tujuan menggali informasi yang diperlukan untuk kepentinganpembimbingan. Hal ini terutama disarankan bagi mahasiswa yang memiliki masalah akademis,mahasiswa kritis dan atau mahasiswa habis masa studi.

Tahap III :Satu (1) minggu sebelum Ujian Akhir Semester (UAS) atau sebagai evaluasi persiapan UAS. PAmemberikan informasi kepada mahasiswa yang bersangkutan mengenai persiapan UAS, sertamemberikan motivasi yang berkenaan dengan persiapan UAS mahasiswa ybs. Inisiatif pertemuan bisaberasal dari salah satu pihak yang terkait (Mahasiswa atau Dosen Penasehat Akademiknya).

b. Konseling Non-AkademikKonseling non-akademik diarahkan pada bimbingan pengembangan potensi diri ataupun secara sosial,agar mahasiswa dapat lebih mampu mengembangkan kemampuannya secara lebih optimal. Konselingyang berhubungan dengan masalah-masalah pribadi maupun keluarga ditangani oleh PenasehatAkademik (PA) dan dapat pula oleh Pusat/tim Konseling Mahasiswa dan biro kemahasiswaan.Sedangkan konseling yang berhubungan dengan pelanggaran tata-tertib dan etika yang berlaku umum diUAI akan ditangani oleh Pusat Penerapan, Pengawasan Etika & Keamanan (P3EK).

3. Beasiswa

UAI memberikan beasiswa kepada para mahasiswanya. Jenis beasiswa yang diberikan berupa :a. Beasiswa Korporat

UAI memberikan beasiswa penuh bagi lulusan SMA dan sederajat dengan nilai baik selamadi sekolah menengah atas, dengan nilai ujian akhir yang baik pula, namun kurang mampudalam aspek ekonomi. Beasiswa penuh tersebut meliputi bebas BPP (Biaya pembangunan),bebas biaya BPO dan SKS, selama indeks prestasi yang diperoleh di UAI minimal 3, 25.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 73

Beasiswa ini diberikan kepada mahasiswa UAI di awal penerimaan mahasiswa baru untukbeberapa program studi tertentu dengan mempertimbangkan kemampuan akademikmahasiswa tersebut di SMA dan keadaan status ekonomi mahasiswa bersangkutan.

Beasiswa ini diberikan maksimum selama 8 (delapan) semester dengan persyaratan mampumempertahankan IP tiap semesternya minimal 3,00 bagi mahasiswa ilmu Sains, serta minimal3,25 bagi mahasiswa ilmu Sosial dan ilmu Humaniora.

Syarat pendaftaran beasiswa korporat :1. Tahun lulus di tahun akademik berjalan atau maksimal 1 tahun sebelum tahun

akademik berjalan2. Nilai minimal rata2 untuk IPA (Matematika, Fisika, Kimia, Biologi dan Bahasa

Inggris) minimal 8,00; Dan untuk IPS (Matematika, Bahasa Inggris, Geografi,Ekonomi, dan Sosiologi) minimal 8,00

3. Melampirkanb fotokopi raport SMA kelas 10,11,124. Melampirkan surat keterangan tidak mampu dari lurah setempat5. Melampirkan fotokopi surat keterangan/sertifikat bagi yang memiliki prestasi prestasi

non akademik6. Pendaftaran dilakukan secara online

b. Beasiswa kerjaBeasiswa ini diberikan kepada mahasiswa yang berprestasi dengan indeks prestasi kumulatif minimal3,5. Mahasiswa penerima beasiswa ini akan dibebaskan dari pembayaran BOP dan SKS pada semesterbersangkutan, namun dipersyaratkan untuk membantu kegiatan-kegiatan teknis pada unit-unit kerjadi UAI.

c. Beasiswa BidikmisiBeasiswa ini diberikan kepada mahasiswa UAI di awal penerimaan mahasiswa. Beasiswa inimerupakan hasil kerjasama Universitas Al Azhar Indonesia dengan pihak KOPERTIS. Sasaranpenerima beasiswa Bidikmisi adalah siswa yang kurang mampu dari sisi ekonomi, namunmemiliki potensi akademik yang baik. Mahasiswa penerima beasiswa ini akan mendapat bantuanbiaya hidup tiap semester selama memenuhi persyaratan kontrak yang telah ditetapkan.

Selain beasiswa yang diberikan UAI, mahasiswa juga dapat mendapatkan informasi tentang seputar beasiswayang ditawarkan oleh pihak luar, yang ditawarkan instansi negara atau instansi swasta, baik itu beasiswauntuk perkuliahan maupun beasiswa untuk melanjutkan program studi di dalam dan di luar negeri.

4. Perpustakaan

Perpustakaan Universitas Al Azhar Indonesia (UAI) didirikan pada tahun 2001, setahun setelah berdirinya UAI.

Seiring dengan perkembangan lembaga induknya (UAI), Perpustakaan UAI kini telah mengalami perubahan

yang bersifat positif, baik dari segi koleksi maupun layanannya. Sebagai Unit Pelaksana Teknis Perguruan

Tinggi, Perpustakaan UAI memiliki tugas utama untuk memberikan layanan pustaka kepada civitas akademika,

yaitu mahasiswa, dosen, dan karyawan dalam rangka pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi. Selain bagi

sivitas akademika Universitas Al Azhar, perpustakaan UAI terbuka untuk umum. Pengunjung dari luar UAI

dapat memanfaatkan fasilitas dan layanan perpustakaan sesuai peraturan dan tata tertib yang berlaku.

Pengunjung luar UAI (selain karyawan YPI Al Azhar) tidak dapat menjadi anggota perpustakaan dan tidak

dapat meminjam buku keluar. Namun demikian, pengguna luar tetap dapat membaca dan memfotokopi koleksi

yang dibutuhkan di Perpustakaan UAI. Perpustakaan UAI berkomitmen dalam rangka penyebaran karya ilmiah

civitas akademika Universitas Al Azhar Indonesia dengan berkontribusi langsung pada portal online karya

ilmiah dijital Indonesia dibawah naungan Depdiknas, yaitu GARUDA (Garba Rujukan Informasi Digital) yang

dapat diakses secara penuh (full-text).

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 74

Perpustakaan UAI merupakan Unit Pelaksana Teknis berbasis elektronik yang bertujuan untuk menunjang

kelancaran pelaksanaan program Tri Dharma Perguruan Tinggi yang mencakup kegiatan pendidikan dan

pengajaran, penelitian, dan pengabdian masyarakat. Perpustakaan memanfaatkan Local Area Network (LAN)

dalam melakukan kegiatan input data, membuat cantuman bibliografi, mencetak katalog, menangani kegiatan

administrasi Perpustakaan, melayani peminjaman dan pengembalian (sirkulasi), membuat statistik serta fasilitas

penelusuran melalui Online Public Access Catalogue(OPAC) secara terpadu.

Perpustakaan UAI buka pada hari senin-jumat (Pukul. 08.30-19.00 WIB). Informasi mengenai Perpustakaan

UAI dan pelayanan perpustakaan UAI dapat diakses melalui situs http://perpustakaan.uai.ac.id/. Mahasiswa

dapat meminjam buku, literature lainya serta mendapatkan akses e-journal dan e-book dari perpustakaan.

Informasi mengenai perpustakaan UAI, daftar katalog, ketersediaan literatur , pemesanan buku, serta layanan

lainnya dapat diakses secara online melalui situs http://perpustakaan.uai.ac.id/ . Situs ini juga ter-link dengan

dan dapat diakses dari studentdesk setiap mahasiswa. Sehingga mahasiswa dapat melakukan aktivitas yang

terkait dengan perpustakaan dari mana saja. Berikut informasi lebih jauh mengenai perpustakaan UAI :

a. Sistem Pelayanan

Menu pelayanan yang disediakan oleh perpustakaan UAI dalam situsnya antara lain : Katalog online E-Books E-Articles Artikel jurnal UAI Skripsi Laporan Penelitian Buku (termasuk buku baru) Reservations (Pemesanan peminjaman buku atau literature)

Perpustakaan menyediakan katalog on-line (OPAC) bagi mahasiswa dalam melakukan pencariankoleksi. Mahasiswa dapat langsung masuk ke Menu Utama Katalog, lalu pilih Penelusuran danlangsung mencari koleksi yang diinginkan. Penelusuran dapat dilakukan dengan menuliskan judul,pengarang atau kata kunci. Temuan dari hasil penelusuran akan muncul tampilan berupa judul-judulkoleksi yang dibutuhkan, dan bila dibutuhkan informasi lengkap cukup lakukan double click dan akanmuncul katalog lengkap.

b. Jasa Layanan Perpustakaan

1. Layanan Rujukan & Konsultasi Informasi, setiap mahasiswa atau pengguna yang membutuhkaninformasi ilmiah dalam melakukan tugas-tugas ilmiah dapat berkonsultasi dengan pihakperpustakaan untuk mendapatkan informasi ilmiah yang relevan dengan tugas atau kegiatan yangsedang dilakukan.

2. Layanan sirkulasi, yaitu layanan keanggotaan, peminjaman, pengembalian, perpanjangan, tagihan,teguran dan kegiatan administrasi perpustakaan lainnya.

3. Layanan Pendidikan Pengguna (user education), bagi mahasiswa baru untuk memperkenalkanfasilitas dan kegiatan perpustakaan.

4. Layanan Penelusuran, yaitu layanan pencarian koleksi baik dari dalam maupun luar negeri melaluikatalog perpustakaan atau INTERNET.

5. Layanan Pengembangan dan Pengadaan Bahan Pustaka, yaitu layanan dimana perpustakaan secaraberkesinambungan mengadakan konsultasi dengan fakultas, jurusan, dosen serta mahasiswa untukpengembangan koleksi untuk menunjang program perkuliahan dan penelitian.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 75

c. Keanggotaan Anggota Perpustakaan

Anggota perpustakaan Mandiri (nama perpustakaan UAI)- Universitas Al Azhar Indonesia, adalahanggota perpustakaan yang terdaftar secara administrasi. Selain bagi civitas akademika UniversitasAl Azhar Indonesia (mahasiswa, dosen, dan staf), Keanggotaan perpustakaan UAI juga terbukabagi guru dan karyawan Yayasan Pesantren Islam Al Azhar. Keanggotaan perpustakaan dapatdiperoleh dengan cara mendaftar pada bagian layanan dan memenuhi peryaratan keanggotaan.

Syarat Keanggotaan

1. Mengisi formulir yang disediakan perpustakaan.2. Untuk mahasiswa UAI wajib menyerahkan Kartu Mahasiswa atau fotokopi KTP atau bukti

pembayaran dana kemahasiswaan.3. Untuk dosen/asisten/karyawan UAI memperlihatkan kartu dosen/ketua Prodi/pegawai atau surat

keterangan dari kepala unitnya.4. Bagi guru/karyawan di lingkungan YPIA (Yayasan Perguruan Islam Al Azhar) melampirkan

surat keterangan dari Kepala Bidang SDM atau TU di YPIA5. Menyerahkan foto ukuran 2X3 sebanyak 3 (tiga) lembar.6. Bersedia mematuhi peraturan perpustakaan.7. Mahasiswa yang sedang cuti kuliah tidak diperkenankan menjadi anggota.

d. Koleksi Peminjaman

Seluruh koleksi yang terdapat di perpustakaan dapat digunakan oleh pengguna perpustakaan. Namundemikian, dalam hal peminjaman terdapat ketentuan, yaitu:

Koleksi yang dapat dipinjamKoleksi yang dapat dipinjam dan dibawa keluar perpustakaan oleh anggota perpustakaan berupabuku teks dan koleksi CD ROM

Koleksi yang hanya dapat digunakan di perpustakaan (tidak diperkenankan dibawa keluarruang perpustakaan)Koleksi yang HANYA dapat digunakan di perpustakaan dan TIDAK dipinjamkan keluarperpustakaan adalah majalah/jurnal, skripsi, tesis/disertasi, koleksi referensi, dan hasilpenelitian.

e. Syarat Peminjaman

1) Setiap peminjam harus memperlihatkan kartu anggota perpustakaan yang masih berlaku2) Tidak diperkenankan menggunakan kartu anggota perpustakaan orang lain.3) Jumlah pinjaman :

- Untuk dosen, mahasiswa, dan staf : tiga judul buku.- Untuk umum (guru/karyawan YPI) : dua judul buku.- Untuk mahasiswa skripsi : lima judul buku.

1) Jangka waktu peminjaman selama 2 (dua) minggu. Keterlambatan pengembalian akandikenakan sanksi sesuai ketentuan.

2) Peminjaman dapat diperpanjang maksimal 2 kali, jika buku tidak diperlukan/dipesan olehanggota lain. Peminjam datang langsung ke perpustakaan untuk perpanjangan peminjaman.

3) Koleksi yang TIDAK dipinjamkan adalah: Referensi, Majalah, Skripsi, Tesis/Disertasi danLaporan hasil penelitian.

4) Koleksi referensi hanya dapat dipinjam sementara, khusus untuk kepentingan kegiatanperkuliahan di kelas selama satu hari dan harus dikembalikan pada hari yang sama.Keterlambatan pengembalian akan dikenakan sanksi sesuai ketentuan.

5) Koleksi yang diperbolehkan untuk difotokopi: buku, referensi, dan majalah.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 76

f. Tata Tertib Perpustakaan UAI1) Harus berpakaian rapi dan sopan.2) Mengisi daftar hadir yang telah disediakan.3) Tas dan jaket diletakkan di loker. Kunci loker dapat diminta pada petugas dengan

memperlihatkan Kartu Anggota Perpustakaan.4) Tidak diperkenankan membawa makanan, minuman, merokok dan membuat kegaduhan di

dalam ruangan perpustakaan.5) Menjaga keutuhan bahan pustaka dengan tidak merobek, menulis apapun pada halaman buku.6) Dilarang membawa pisau, gunting atau benda tajam lainnya di ruang perpustakaan.7) Buku, catatan pribadi dan notebook yang akan digunakan harap dilaporkan kepada petugas.8) Tidak diperkenankan mencoret/ merusak gedung, meja, kursi serta peralatan lain di dalam

ruangan perpustakaan.9) Pengunjung yang akan meninggalkan ruangan perpustakaan wajib memperlihatkan barang/buku

yang akan dibawa keluar kepada petugas.

g. Sanksi1) Keterlambatan pengembalian buku akan dikenakan denda sebesar Rp. 500,-/hari untuk setiap

buku.2) Kerusakan atau kehilangan bahan pustaka karena kelalaian peminjam/ pengguna dikenakan

sanksi :- Wajib mengganti dengan judul dan buku yang sama, atau- Untuk buku-buku terbitan luar negeri mengganti 3x harga buku ditambah dengan

denda terhitung mulai tanggal melapor.- Untuk buku-buku lokal 2x harga buku ditambah dengan denda terhitung mulai

tanggal melapor.- Untuk buku koleksi referensi dikenakan skorsing 2 sampai 6 minggu, tidak

diperkenankan meminjam koleksi perpustakaan jenis apapun.

Gambar 12. Suasana Perpustakaan UAI

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 77

5. Laboratorium Fakultas

Dalam rangka membantu keefektifan dan kelancaran kegiatan belajar mengajar, Universitas Al Azhar Indonesiamenyediakan fasilitas laboratorium yang dikelola oleh masing-masing fakultas, yakni:

Fakultas Sains dan Teknologi : Pusat Komputer, Fisika, Kimia dasar, Komputer Teknik, Elektronik Dasar,Simulasi dan Mikroprosesor, Perancangan Sistem Kerja dan Ergonomi,Gambar Teknik, dan Telekomunikasi, Lab. Tugas Akhir, Lab. Jaringan danBasis data, Lab. Mekatronik, Lab. Digital Sistem Processing, Lab.Pengembangan Produk & Perancangan tata letak pabrik, Biologi (Botani,Zoologi), Biokimia, Mikrobiologi

Fakultas Ekonomi : Lab. Koperasi, Lab. Bank Mini, Lab. Pasar Modal, Akuntansi danManajemen

Fakultas Sastra : Lab. Komputer dan Lab. Bahasa

Fak. Psikologi dan Pendidikan : Lab. Konseling, Lab. Micro Teaching, Lab. Bahasa, dan Lab.Komputer

Fakultas Hukum : Lab. Praktek/Moot Court, dan Lab. Komputer, ruang videoconference

FISIP : Lab. HI, Lab. PR & Advertising, Lab. TV (studio mini), Lab. Radiooff air, Lab. Radio on air, Lab. Desain/Editing/Lab multimedia,Lab.Fotografi

Gambar 13 & 14.Suasana Aktivitas di Laboratorium-Laboratorium UAI

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 78

6. Laboratorium Bahasa

Laboratorium Bahasa Universitas Al Azhar Indonesia merupakan laboratorium bahasa multimedia yangmemiliki kapasitas 24 orang. Tipe laboratorium bahasa multimedia yang dimiliki sekarang ini adalah jenisDELTA tipe CMC – 506 M. Lab bahasa multimedia UAI memiliki fitur sebagai berikut :

1. InternetKehadiran internet dengan kecepatan hingga 1 MBPS dimanfaatkan agar mahasiswa/i mengetahui bahwauntuk dapat menguasai bahasa asing dapat pula dipandu melalui internet karena pelatihan bahasa melaluiinternet kita dapat mendengarkan langsung suara native speaker bahkan melalui video straming, kegiatanpraktik berbahasa menjadi semakin menarik.

2. ParabolaParabola dimanfaatkan untuk mengetahui kehidupan masyarakat secara langsung dan dapat digunakan pulauntuk mendengarkan siaran radio luar negeri sesuai dengan program bahasa yang dipilih dan laboratoriumbahasa UAI dapat menangkap sekitar 179 channel dari penjuru dunia terutama bagi program studi bahasayang ada di UAI.

3. VideoVideo dimanfaatkan untuk memutar kaset VHS dan berfungsi pula untuk merekam siaran TV maupun radiodari parabola dengan dilengkapi oleh software-software pendukung.

4. LCD ProyektorBerfungsi sebagai alat bantu untuk menyimak siaran-siaran parabola, video, video streaming dansebagainya dengan ukuran yang lebih besar. LCD dapat pula berfungsi sebagai home teather.

5. Kamera Flex VisionBerfungsi untuk menampilkan gambar, benda tiga dimensi ataupun cara penulisan ke mahasiswa/i.

6. Tape MasterFungsi tape master digunakan untuk menyampaikan program yang akan diberikan ke mahasiswa/i dalambentuk kaset dan dapat pula merekam percakapan yang terjadi ke kaset.

7. CD/VCD/DVD ProgramBerisi program-program bahasa interakif dan ter-update yang dapat ditampilkan secara audio visual dan didalam CD/VCD/DVD tersebut juga berisi permainan-permainan bahasa yang dapat menarik minatmahasiswa/I untuk lebih menguasai bahasa asing tersebut.

8. Software-software pendukungLaboratorium bahasa multimedia UAI dilengkapi oleh oleh software Creative, Asus, MP3 Compressor, Jet-Audio, RealOne Player yang kesemuanya merupakan software-software audio visual yang menjadikanlaboratorium bahasa UAI merupakan laboratorium bahasa multimedia. Selain itu tersedia pula softwareprogram seperti Learn To Speak English, English Lesson For Life, Learn To Speak Arabic.

9. Mini Self Access Centre (SAC)Mini Self Access Centre merupakan fitur tambahan yang terdiri atas enam buah personal komputer.Seluruhnya dilengkapi software-software pelajaran bahasa asing, hardware multimedia, dan koneksiinternet. Dengan adanya Mini SAC, mahasiswa diharapkan mampu belajar mandiri dan melakukanpendalaman mengenai materi-materi yang diajarkan di kelas.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 79

7. Pusat Komputer dan Sistem Informasi

Pusat Komputer dan Sistem Informasi (PKSI) melayani kebutuhan untuk proses belajar mengajar dan sisteminformasi di lingkungan UAI. Selain itu, untuk memenuhi fungsinya dalam pengabdian masyarakat, PKSI jugamembuka kerjasama dengan berbagai pihak untuk penyediaan fasilitas komputer yang dapat digunakan untukberbagai pelatihan.

a. LayananRuang lingkup layanan PKSI terbagi dalam 5 hal pokok:1. Penyediaan Sarana Pendidikan untuk mendukung perkuliahan yang membutuhkan praktek

komputer secara langsung, selain juga fasilitas e-learning dan video-conference yangmeningkatkan efektifitas dan efisiensi proses belajar mengajar.

2. Penyediaan Sarana Komunikasi berupa perangkat jaringan untuk menjamin komunikasi melaluiintranet maupun internet, baik LAN maupun nirkabel (wireless).

3. Pengembangan dan Pemeliharaan Sistem Informasi yang dibutuhkan untuk: proses belajar mengajar seperti Sistem Informasi Akademik, KRS Online, dll kegiatan administrasi seperti Sistem Informasi Kepegawaian, Sistem Informasi Keuangan,

Sistem Informasi Penerimaan Mahasiswa Baru dan lain-lain.4. Pengembangan website di lingkungan UAI yang dapat dimanfaatkan sebagai sarana penyebaran

informasi, dan juga sarana promosi.5. Penyedia Fasilitas Pelatihan berupa laboratorium komputer.

b. Fasilitas Laboratorium KomputerFasilitas yang tersedia berupa laboratorium komputer yang disesuaikan dengan kebutuhan pengguna,dilengkapi dengan:1. Perangkat keras - beroperasi dengan 50 PC dengan spesifikasi mutakhir.2. Sistem operasi - MSWindows7 dan Linux.3. Perangkat lunak - MSOffice tools, Internet tools dan aplikasi lain yang dibutuhkan untuk proses

belajar mengajar seperti Mathlab, SPSS, View, MYOB, dll.4. Dan perangkat lain mengikuti perkembangan teknologi/ICT yang ada.

c. Layanan LainSesuai fungsinya sebagai penjamin ketersediaan sistem informasi dan komputer di lingkungan UAI,maka PKSI juga dilengkapi dengan help desk yang memberikan bantuan teknis bagi karyawan, dosendan mahasiswa di lingkungan UAI. Bantuan teknis meliputi:1. PC trouble-shooting.2. Pembersihan virus.3. Instalasi anti-virus.4. dll.

d. KerjasamaPKSI juga terbuka untuk bekerjasama dengan pihak luar dalam penyediaan tempat dan saranapelatihan.

8. Pusat Pengembangan Bahasa dan Budaya (PPBB) UAI

Untuk memperkuat komitmen UAI terhadap perubahan-perubahan yang terjadi dalam berbagai aspekpendidikan, yang antara lain berkaitan dengan penguasaan bahasa asing, maka UAI membentuk unit PusatPengembangan Bahasa dan Budaya.

ProgramPPBB menyelenggarakan program yang memberikan kemahiran dan ketrampilan serta pengetahuan khususdalam berbagai bidang bahasa dan budaya. Hingga saat ini bahasa yang dipelajari adalah bahasa Arab,Mandarin, Jepang, Inggris, dan Spanyol.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 80

1. Program Pelayanan Bahasa, bertujuan untuk memberikan bekal dan melatih mahasiswa/pesertadidik agar mampu dan trampil berbahasa asing secara lisan dan tulisan

2. Program Pengajaran Bahasa Indonesia untuk Penutur Bahasa Asing (BIPA). Program inibertujuan untuk memberikan bekal dan melatih mahasiswa asing agar mampu dan trampilberbahasa Indonesia secara lisan dan tulisan

3. Program Pengembangan Bahasa dan Budaya, bertujuan untuk mengadakan kajian-kajian bahasadan budaya

Berikut penjelasan lebih jauh atas program tersebut :a. Program Pelayanan Bahasa

Kegiatan pembelajaran dalam bentuk pelatihan untuk memperoleh kemampuan berkomunikasisecara lisan dan tulisan

Materi kebahasaan mencakupi bahasa sebagai alat komunikasi, alat pengungkapan perasaandan gagasan, serta penerapannya dalam bidang kajian tertentu

Pembelajaran dilakukan berjenjang sesuai dengan tingkat kemampuan bahasa yang harusdikuasai oleh peserta didik

b. Pengajaran Bahasa Asing Pembelajaran bahasa diarahkan agar pembelajar memperoleh bekal dan memiliki motivasi

tinggi yang mampu mendorong minat belajar bahasa asing sebagai suatu kebutuhan, bukansuatu keharusan belaka (motivasi integratif, motivasi instrumental)

Keberhasilan pembelajaran bahasa asing didasarkan pada suatu kerangka kompetensikomunikatif; memiliki keunggulan kompetensi komunikatif yang diisyaratkan dalampergaulan antarbangsa

Dinamika baru dalam pengelolaan pembelajaran bahasa yang secara signifikan berbedadengan pola yang telah ada, memindahkan fokus pembaharuan dan inovatif pembelajaran:

Dari pusat guru ke pusat pembelajar Menekankan pada pemberdayaan pembelajar Dari produk ke proses yang dialami pembelajar Pengajar tidak lagi instruktur, tetapi lebih sebagai fasilitator (dari otoritarian

ke egalitarian)

Gambar 15 . Suasana Laboratorium Bahasa UAI

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 81

9. Pusat Pengembangan Karir

Pusat pengembangan karir merupakan suatu wadah yang dibentuk untuk menyalurkan tenaga-tenaga handallulusan terbaik UAI untuk memasuki dunia kerja dan siap berkompetensi di dunia nyata untuk memberikansumbangsih terbaiknya bagi nusa dan bangsa. Proses penyaluran ini sebagai bagian kerjasama Universitas AlAzhar Indonesia dengan para mitra kerja. Tidak hanya sebagai media penyaluran, Pusat Pengembangan Karirjuga berperan sebagai media penyampaian informasi kepada mahasiswa dan alumni tentang lowongan kerja diperusahaan-perusahaan atau instansi terkemuka.

Gambar 16 . Contoh Pusat Pengembangan Karir-Bank Mini Fakultas Ekonomi UAI

10. Layanan Informasi dan Publikasi

Pelayanan informasi dan publikasi kepada seluruh sivitas akademika dan public eksternal dilakuka denganberagam media, seperti :

1. Layanan informasi bagi sivitas akademika (Internal), melalui media atau saluran :o Informasi langsung dai prodi melalui pertemuan dan studentdesk.uai.ac.ido Informasi langsung dari penasehat akademik melalui pertemuan dan

studentdesk.uai.ac.ido Papan pengumumano LCD TV UAI (E-board) di setiap lantaio Studentdesk.uai.ac.id . Layanan ini seperti kotak pos real time bagi mahasiswa

UAIO yang diinformasiokan untuk berbagai kepentingan termasuk pengumuman,informasio perkuliahan, nilai dan herregistrasi, bimbingan akademik, dll

o Social media : Twitter, Facebook, Instagram, Youtube, Path, dllo Website uai.ac.id

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 82

2. Layanan informasi bagi puiblik eksternal :o Informasi langsung dai prodi melalui pertemuan dan studentdesk.uai.ac.ido LCD TV UAI (E-board) di setiap lantaio Social media : Twitter, Facebook, Instagram, Youtube, Path, dllo Website uai.ac.ido Parentdesk.uai.ac.id (Khusus untuk orang tua/wali mahasiswa). Isinya seperti

studendesk.uai.ac.id. Sehingga orang tua/wali mahasiswa bisa secara real time bisamemantau perkembangan akademik si anak).

11. Flowchart Prosedur Layanan Administrasi Akademik

Catatan tentang kegiatan Pelayanan Administrasi Akademik :

Pelayanan adminisrasi akademik dilakukan oleh Biro Administrasi Akademik dan bekerjasama dneganunit lain yang terkait seperti Fakultas dan Program Studi

Layanan administrasi akademik di Sekretariat Fakultas dan Prodi terkait dengan kekhasan, kebutuhan dankebijakan masing-masing Prodi dan atau Fakultas yang terkait dengan pelayanan bimbingan akademik,perkuliahan, penjadwalan kuliah pengganti, surat sidang skripsi/tesis, surat menyurat terkait kunjungan,kerjasama, dll yang bersifat khusus, serta pelayanan Ijazah, transkrip dan data lulusan lainnya.

Layanan umum terkait dengan surat menyurat keluar lainnya dilakukan melalui Biro AdministrasiAkademik, seperti pengurusan surat keterangan mahasiswa, surat cuti, surat keluar, surat izin belajar, suratuntuk beasiswa, surat magang/PKL, surat penelitian skripsi dan tugas lainnya, dll,

Khusus untuk pengurusan surat keterangan lulus sementara, akan dilayani setelah ada surat yudisium dariProgram Studi

Pelayanan ini diupayakan secara bertahap akan mulai beralih ke pelayanan online Pendaftaran sidang dilakukan melalui Sekretariat Fakultas dengan persetujuan BAA.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 83

Berikut gambar flowchart prosedur pelayanan Administrasi Akademik :

Gambar 16. Gambar Flowchart Prosedur Layanan Administrasi Akademik

Mengembalikan formulir

ke Biro Akademik

Acc Ka.Prodi

Acc Ka.Prodi

Acc Bagian Keuangan (melakukan pembayaran)

Acc Bagian Perpustakaan

Tanda tangan orang tua/wali mahasiswa

Acc Biro Akademik

Acc Bagian Keuangan (melakukan pembayaran)

Acc Bagian Perpustakaan

Foto 4x6 (1 lembar)

Penyerahan bukti identitas diri berupa Kartu TandaMahasiswa (KTM)

Mengembalikan formulir ke Biro Akademik

Tanda tangan orang tua mahasiswa

Acc Ka.Prodi lama

Acc Ka.Prodi baru

Acc Bagian Keuangan

Mengembalikan formulir ke Biro Akademik

Tanda tangan orang tua mahasiswabermaterai

Acc Ka.Prodi

Acc Bagian Keuangan

Acc Bagian Perpustakaan

Mengembalikan formulir ke Biro Akademik

Mahasiswa

Mengambil

formulir pada

Biro Akademik

Surat Keterangan Mahasiswa

Surat Izin Penelitian

Surat Izin PKL

Izin Cuti

Pengambilan Ijazah

dan Traskrip Nilai

Izin Pindah

Program Studi

Izin

Keluar/PindahUniversitas

Legalisir Ijazah&Transkrip NilaiMelakukan

pembayaran

di Bank

Biro Akademik

Biro Akademik

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 84

Bab VI Pedoman Kehidupan Kampus

Bab VI ini menerangkan berbagai ketetapan UAI sebagai sebuah institusi pendidikan tinggi mengenai berbagaiaturan yang berkaitan dengan etika pergaulan dalam lingkungan kampus, hubungan antar mahasiswa, hubunganantara mahasiswa dengan dosen, dan menetapkan sangsi yang melanggar aturan-aturan yang berlaku.

1. Aturan Tata Tertib Dalam Lingkungan Kampus

Gambar 17. Suasana Akademik

A. Informasi Umum1. Semua kegiatan di kampus UAI hanya dapat berlangsung antara pukul 05:00 WIB sampai dengan

pukul 21:00 WIB;2. Kegiatan di kampus UAI di luar waktu yang telah ditentukan tersebut di atas harus sepengetahuan

atau seizin pihak kampus yang berwenang sesuai dengan tujuan dan kapasitas kegiatan.3. Mahasiswa wajib mematuhi semua aturan yang berlaku di kampus

B. Tata Tertib di Lingkungan Kampus dan Kompleks Mesjid Agung Al Azhar1. Mahasiswa wajib berpakaian rapi dan sopan serta bersepatu (tidak memakai sandal) , bila

memasuki halaman kampus untuk keperluan apapun. Khusus pada setiap hari Jumat dan pada saatmengikuti mata kuliah agama Islam mahasiswa dianjurkan memakai busana muslim.

2. Mahasiswa wajib membawa dan memakai Kartu Tanda Mahasiswa (KTM) yang berlaku selama dilingkungan kampus dan Kompleks Mesjid Agung Al Azhar.

3. Setiap mahasiswa bertingkah laku baik, sopan santun dan tata krama di dalam maupun di luarkampus.

4. Mahasiswa tidak boleh menimbulkan kegaduhan, berkelahi, melakukan pengerusakan yangmengganggu ketertiban kampus selama berada di lingkungan kampus dan kompleks masjid AgungAl Azhar.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 85

5. Mahasiswa wajib menjaga, memelihara kebersihan, kerapihan dan keutuhan barang-baranginventaris milik kampus.

6. Mahasiswa dilarang membawa rokok, merokok, membawa dan meminum minuman keras, dilingkungan kampus dan kompleks Masjid Agung Al Azhar.

7. Mahasiswa dilarang membawa dan menggunakan senjata tajam dan senjata api; Berjudi; Memiliki,membawa, menggunakan, menyimpan, menyebarkan, memperdagangkan NAPZA (Narkotika,Psikotropika dan Zat Adiktif atau obat2an terlarang lainnya); Melakukan pencurian; Bergaulanbebas, dan jenis pelanggaran lainnya sesuai yang diatur dalam panduan kode etik mahasiswa

8. Sanksi bagi Mahasiswa yang melanggar tata tertib/Etika perkuliahan: Ditegur/ diberiperingatan/dikeluarkan tidak boleh mengikuti perkuliahan dan dinyatakan tidak hadir perkuliahan

9. Mahasiswa harus mematuhi aturan pelaksanaan ujian dan dilarang melanggar aturan ujian, sesuaiaturan Standar Pengawasan Ujian dan Aturan Umum Pelaksanaan Ujian.

10. Mahasiswa sebagai sivitas akademika dilarang melakukan plagiasi dan harus mematuhi PeraturanUniversitas tentang Penegakan Etika Riset

11. Pelanggaran pada butir 1 – 10 di atas akan dikenakan sanksi, termasuk sanksi akademik.Pelanggaran dan jenis sanksi lainya akan diatur kemudian dalam Buku Saku Panduan Kode EtikMahasiswa dan aturan akademik lainnya.

.

2. Etika Hubungan antar Mahasiswa

1. Mempunyai rasa solidaritas tinggi sebagai sesama mahasiswa UAI2. Selalu saling memberi informasi dan bantuan yang berkenaan dengan kegiatan akademik dan/atau

kemahasiswaan3. Tidak melakukan perkataan dan/atau perbuatan yang dapat menimbulkan ketersinggungan, pencemaran

nama baik, permusuhan dan perkelahian4. Tidak saling mempengaruhi/bekerja sama untuk bertindak anarkis, politik praktis dengan cara dan

bentuk apapun.

Gambar 17. Aktivitas sivitas akademika UAI

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 86

3. Etika Hubungan Mahasiswa-Dosen

1. Sopan dalam bertindak dan santun dalam berkata2. Selalu saling memberi informasi dan bantuan yang berkenaan dengan kegiatan akademik dan/atau

kemahasiswaan3. Tidak melakukan tindakan yang menyebabkan terjadinya ketersinggungan, permusuhan, perkelahian,

pemaksaan, pencemaran nama baik/reputasi salah satu pihak, yang baik langsung maupun tidaklangsung mengganggu, bertentangan, serta menghalangi pihak lain.

4. Tidak saling mempengaruhi untuk bertindak anarkis atau melakukan politik praktis dengan cara danbentuk apapun.

4. Sanksi atas Pelanggaran

A. Jenis-jenis sanksi

1. Jenis-jenis sanksi, berdasarkan urutan dari yang paling ringan sampai yang paling berat:Sanksi-sanksi administratif antara lain :a. Teguran (lisan)b. Surat peringatan (tertulis) maksimum 2 kali.c. Penghentian sementara kegiatan organisasi;d. Pencabutan izin kegiatan;e. Pencabutan fasilitas kegiatan dan pelayanan administratif;f. Ganti rugi;g. Pembubaran organisasi kemahasiswaan

Khusus untuk pelanggaran aturan mengenai rokok dan miras diatur lebih khusus dalam PeraturanUniversitas No. 01 / PU / UAI / III / 2015 tentang Kawasan Tanpa Narkoba, Rokok, dan Miras.

Sanksi-sanksi akademik terdiri dari:a. Teguran (lisan)b. Bagi mahasiswa yang menyontek, maka akan diberikan sanksi minimal pemberian nilai Nol

(0) atau di ‘E’ kan pada komponen nilai ujian pada mata kuliah yang diujiankan tersebut.c. Surat peringatan (tertulis) maksimum 2 kalid. Dikeluarkan dari kegiatan perkuliahan;e. Pengurangan nilai;f. Pembatalan nilai dan dinyatakan tidak lulus;g. Di-skors selama 3 hari berturut-turut oleh Ketua Program Studih. Diskors/Penghentian sementara status kemahasiswaannyai. Pencabutan status mahasiswa secara permanen (DO) atas saran dari Forum Tim Disiplin dan

Tata tertib untuk diusulkan kepada Program Studi dan Dekan Fakultas untukdirekomendasikan kepada Rektor, melalui proses akademik pencabutan statuskemahasiswaannya.

2. Pengulangan pelanggaran baik yang telah dilakukan sendiri maupun yang telah diiakukan olehorang lain dapat dikenai sanksi yang lebih berat.

B. Jenis pelanggaran yang diancam dengan sanksi dikeluarkan dari UAI

UAI dapat memberikan sanksi yang setinggi-tingginya berupa pencabutan status kepada mahasiswasecara permanen jika:

1. Terbukti melakukan pemalsuan (karya ilmiah, karya kreatif, nilai, bukti pembayaran kuliah,dokumen kampus lainnya, dll).

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 87

2. Terbukti melakukan pelanggaran terhadap norma berupa:a. Memaksa/ menakut-nakuti/ melawan/ mengancam/ mengintimidasi sivitas akademika yang

lain atau masyarakat umum, yang dilakukan di lingkungan UAI, atau membawa nama UAIatau menggunakan atribut UAI

b. Mengganggu secara langsung jalannya kegiatan UAI , misalnya dengan cara kekerasan;c. Menghasut atau mengadu domba;d. Melakukan pencurian;e. Merusak barang/ perlengkapan/ gedung milik UAI;f. Melakukan pembunuhan;g. Menggunakan/ mengedarkan obat-obat terlarang (Narkoba dan sejenisnya) dan minuman

keras;h. Menyalahgunakan senjata tajam yang mengakibatkan kecelakaan orang lain;i. Membawa atau menggunakan senjata api tanpa izin dari instansi terkait;j. Melakukan tindakan asusila;k. Melakukan perjudian;l. Melakukan pelanggaran terhadap peraturan yang berlaku di UAI secara sistematis atau

sengaja.m. Melakukan pelanggaran terhadap aturan di UAI dan aturan perundangan atau hukum yang

berlaku di Negara Republik Indonesia.

C. Pihak-pihak yang berwenang memberikan sanksi:Berdasarkan jenis-jenis pelanggarannya, pihak yang dapat memberikan sanksi dan pelaksananyaadalah :

a. Dosenb. Penasehat Akademikc. Ketua Program Studid. Dekane. Biro yang terkait (Biro Administrasi Akademik, Biro Keuangan, PKSI)f. Tim Disiplin dan Tata Tertib (P3EK)g. Jajaran Rektorat/Pimpinan Universitas (Rektor atau Wakil Rektor)

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 88

Bab VII Pembinaan dan Pengembangan Mahasiswa

Dalam rangka mendukung upaya mewujudkan visi dan misi UAI – terutama menyiapkan mahasiswa menjadipemimpin, sangat penting untuk menindaklanjutinya dengan membuat suatu pola pembinaan danpengembangan mahasiswa UAI secara terencana, terarah dan terpadu. Dengan pembinaan terkandungpengertian untuk menyalurkan potensi dinamis dan kreativitas mahasiswa selain tugas utama melakukanproses belajar-mengajar. Adapun pengembangan mengandung pengertian untuk lebih meningkatkan potensiyang dimilikinya baik pengetahuan, keahlian (skill) , dan sikap dalam rangka meningkatkan keterampilan danpengalaman kepemimpinan.

Gambar 18. Penampilan Paduan Suara Sastra UAI

1. Arah Pembinaan dan Pengembangan

Pembinaan dan Pengembangan Kemahasiswaan adalah suatu usaha pendidikan yang dilakukan dengan penuhkesadaran, berencana, teratur, terarah dan bertanggungjawab untuk mengembangkan sikap, kepribadian,pengetahuan dan keterampilan mahasiswa, dalam mendukung kegiatan kurikuler untuk mencapai tujuanpendidikan nasional. Adapun yang dimaksud dengan mahasiswa adalah mereka yang secara resmi terdaftar danmengikuti pelajaran di perguruan tinggi baik negeri maupun swasta.

2. Unsur Pelaksana

Pelaksana Pembinaan dan Pengembangan mahasiswa diselenggarakan dibawah koordinasi Wakil Rektor IIIyang dibantu oleh Kepala Biro Kemahasiswaan UAI dan pihak-pihak UAI terkait lainnya. Secara keseluruhan,pembinaan dan pengembangan mahasiswa melibatkan semua unsur Sivitas Akademika yang meliputi PejabatStruktural, Tenaga Pengajar, Pembimbing, dan Mahasiswa sendiri.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 89

Pengembangan fitrah mahasiswa sebagai insan akademis, calon ilmuan dan intelektual yang berguna di masadepan perlu dilakukan. Untuk itu UAI membentuk program pembinaan untuk pengembangan bakat dan minat,pelatihan keterampilan organisasi, manajemen dan kepemimpinan mahasiswa. Selain itu, pembinaan danpengembangan kader-kader dalam hal pengembangan ilmu dan keagamaan yang dilandasi oleh normaakademis, etika, moral dan wawasan kebangsaan perlu ditanamkan. Sasaran yang akan tercapai yaitumelahirkan berbagai prestasi akademik dan mahasiswa yang membanggakan baik tingkat nasional dan maupuninternasional.

3. Bentuk Kegiatan dan Strategi Pembinaan

Kegiatan kemahasiswaan merupakan satu pilar yang menentukan dinamika sebuah perguruan tinggi. Sejakberdirinya UAI, institusi kegiatan kemahasiswaan dikembangkan secara bertahap mulai dari DewanMusyawarah (DEMUS), Keluarga Mahasiswa Universitas (KMU), 6 Keluarga Mahasiswa Fakultas, 16Keluarga Mahasiswa Program Studi (KMPS), Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM), dan KoperasiMahasiswa. Masing-masing institusi di atas mengalami perkembangan baik dari segi bentuk pengelolaanorganisasi, jenis kegiatan, jumlah institusi, dan permasalahan yang terkait.

Strategi Pembinaan dilaksanakan secara menyeluruh:

1. Pembinaan Mahasiswa BaruTitik awal dari pembinaan mahasiswa, khususnya bagi mahasiswa baru bisa dimulai dengan suatuprogram yang dinamakan OSMA. Program OSMA yaitu Program Orientasi Studi Mahasiswa danPengenalan Almamater adalah segala bentuk kegiatan mahasiswa baru untuk mengenali dan memahamiproses pendidikan dan almamater di lingkungan UAI. Pembinaan Mahasiswa Baru juga dilakukan setiapProdi, antara lain melalui Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) Prodi, pembinaan mahasiswaberprestasi, serta pembinaan mahasiswa penerima beasiswa.

2. Pembinaan Tujuh Elemen Dasar (kegiatan ko kurikuler)Pembinaan ini adalah untuk melengkapi kebijakan Universitas yang telah menetapkan Mata KuliahTujuh Elemen Dasar yang dimasukkan sebagai mata kuliah wajib universitas. Pembinaan dilakukan dalamkegiatan Ko Kurikuler. Pembinaan ini juga termasuk pembinaan karakter mahasiswa dan soft skill mahasiswa.

Gambar 19. Kunjungan dan Kuliah Tamu oleh Imam Besar Mesjidil Haram ke UAI

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 90

3. Pembinaan organisasi kemahasiswaan (kegiatan ekstra kurikuler)Kegiatan ekstra kurikuler adalah kegiatan kemahasiswaan yang meliputi penalaran, bakal dan minat,upaya perbaikan kesejahteraan mahasiswa dan bakti sosial bagi masyarakat. Kegiatan ini bisa tersalurkanmelalui berbagai Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM).

4. Organisasi KemahasiswaanSesuai dengan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia nomor:155/U/1998, tentang pedoman umum organisasi kemahasiswaan di perguruan tinggi, maka yangdimaksud dengan Organisasi Kemahasiswaan Intra Perguruan Tinggi adalah wahana dan peningkatankecendekiawanan serta integritas kepribadian untuk mencapai tujuan pendidikan tinggi. Berdasarkan SKtersebut yang menyatakan organisasi kemahasiswaan pada perguruan tinggi menyesuaikan denganbentuk kelembagaannya, maka organisasi kemahasiswaan yang berada di UAI adalah KeluargaMahasiswa UAI (KMU).

KMU merupakan wadah untuk memperkaya kemampuan kreativitas dan pengembangan minat bakatdalam bidang keorganisasian, olah raga, kesenian maupun kemampuan-kemampuan yang menunjangkeahlian profesi untuk mencapai tujuan pengembangan masyarakat akademik di kampus.

Gambar 20. Kegiatan Enterpreneurship Kemahasiswaan

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 91

4. Peta Lembaga Kemahasiswaan

Tabel 6. Deskripsi Lembaga-Lembaga Kemahasiswaan di UAI

Klasifikasi Lembaga Lembaga Jenis KegiatanLembaga LegislatifMahasiswa

Dewan Musyawarah(DEMUS)

Internal:Pengembangan kebijakan kegiatan TridarmaPerguruan Tinggi, OSMA, 7 Elemen Dasar,Koperasi Mahasiswa, Pengembangan danPembinaan UKM, Pembinaan Hubungan LintasFakultas dan Program Studi, & kegiatan lainnya.

Eksternal:Pengembangan Kebijakan dalam KegiatanMahasiswa sesuai dengan Tridarma PerguruanTinggi

Lembaga EksekutifMahasiswa

Keluarga MahasiswaUniversitas (KMU)

Internal:Pengembangan kegiatan Tridarma PerguruanTinggi (Pendidikan, Penelitian, dan PelayananMasyarakat), OSMA, 7 Elemen Dasar, KoperasiMahasiswa, Pengembangan dan PembinaanUKM, Pembinaan Hubungan llintas Fakultasdan Program Studi, dan kegiatan yang relevanlainnya.

Eksternal:Kegiatan Tridarma Perguruan Tinggi dapatdalam bentuk seminar, workshop, kerjasamaantar Universitas, aksi kepedulian, dll

Keluarga MahasiswaFakultas

Sains dan Teknologi Penetapan kebijakan dalam pembinaan danpengembangan kegiatan Tridarma PerguruanTinggi (pendidikan, penelitian, dan pelayananmasyarakat), Seminar Bidang Keilmuan danantar disiplin ilmu, Kompetisi, Studi banding,pengembangan Karir, Kunjungan ke institusilain yang relevan (industri, lembaga riset,perguruan tinggi lainnya , lembagainternasional, dll)

EkonomiSastraPsikologi dan PendidikanHukumIlmu Sosial dan Politik

Keluarga MahasiswaProgram Studi

Teknik Informatika Pelaksana pembinaan dan pengembangankegiatan Tridarma Perguruan Tinggi(pendidikan, penelitian, dan pelayananmasyarakat), Seminar Bidang Keilmuan danantar disiplin ilmu, Kompetisi, Studi banding,pengembangan Karir, Kunjungan ke institusilain yang relevan (industri, lembaga riset,perguruan tinggi lainnya , lembagainternasional, dll)

Teknik IndustriTeknik ElektroBiologiManajemenAkuntansiSastra ArabSastra CinaSastra InggrisSastra JepangPG-PAUDPsikologiIlmu HukumHubungan InternasionalIlmu Komunikasi

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2015/2016 92

Klasifikasi Lembaga Lembaga Jenis Kegiatan

Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM)UKM Bidang keilmuandan Keahlian

Al Azhar Computer Club Melakukan pelatihan-pelatihan berkaitan denganTeknologi Informasi

UKM Pencinta Alam Arga Zarka Mengadakan kegiatan pendakian dan pelatihan

UKM Seni dan Budaya Paduan Suara Mahasiswa(PSM)

Pelatihan paduan suara dan tampil dalamberbagai acara.

Teater Akar Pelatihan teater dan tampil dalam berbagaiacara.

Fokuz (Photografi) Pelatihan teknik photografi dan kegiatanpameran foto

Imperion (Video) Pelatihan teknik membuat film dan kegiatandiskusi berkaitan dengan per-film-an

UKM Olah Raga Sepak Bola Pelatihan sepak bola dan mengikuti berbagaiturnamen

Futsal Pelatihan Futsal dan mengikuti berbagaiturnamen

Hockey Pelatihan Hockey dan mengikuti berbagaiturnamen

Tenis Meja Pelatihan Tenis Meja dan mengikuti berbagaiturnamen

Wushu+Yoga Meditasi Pelatihan Wushu dan mengikuti berbagaiturnamen

Taekwondo Pelatihan Taekwondo dan mengikuti berbagaiturnamen

Karate Pelatihan Karate dan mengikuti berbagaiturnamen

UKM Kerohanian Karisma Melakukan kegiatan-kegiatan kajian ke-Islam-an

UKM Kewirausahaan KOPMA Pengembangan dan pengelolaan usaha

UKM PengembanganKarir

UKM PengembanganKarir

Pengembangan Jaringan Informasi Kerja,pelatihan penciptaan pekerjaan, pelatihanpembuatan aplikasi kerja dan pembuatan CV,peningkatan kemampuan wawancara,kepribadian, kemampuan bahasa dan komputer,dan lain-lain.

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 93

BAB VIII Kurikulum

1. Fakultas Sains dan Teknologi

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MPK Pendidikan Agama Islam 3 1 MKK Pengantar Statistika /Dasar Logika* 2

2 MPK Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan 3 2 MKK Kalkulus 2 A 4

3 MPB Bahasa Inggris Percakapan 2 3 MKK Fisika Dasar 2 A 3

4 MKK Kalkulus 1 A 4 4 MKK Praktikum Fisika Dasar 2 A 1

5 MKK Fisika Dasar 1 A 3 5 MKK Kimia Dasar 2 A 3

6 MKK Praktikum Fisika Dasar 1 A 1 6 MKK Dasar Rekayasa dan Desain 1 2

7 MKK Kimia Dasar 1 A 3 7 MKK Dasar Perancangan Teknik Industri * 3

8 MKK Pengantar Teknik Industri 2 8 MKK Pengantar Ekonomi 2

21 20

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKK Bahasa Indonesia Penulisan Ilmiah 2 1 MKK Kepemimpinan dan Kewirausahaan 3

2 MPK Bahasa Arab 2 2 MKK Kalkulus 3 3

3 MPK Integrasi dan Nilai-nilai Islam 3 3 MKK Rangkaian Listrik dan Elektronika 2

4 MKB Statist ika Industri * 3 4 MKK Mekanika Teknik 2

5 MKK Material Teknik 2 5 MKK Matriks dan Ruang Vektor 3

6 MKK Dasar Rekayasa dan Desain 2 2 6 MKB Penelitian Operasional 1* 3

7 MKK Proses Manufaktur * 3 7 MPB Psikologi Industri 2

8 MBBTeknologi Informasi dan Komunikasi

Terapan (Dasar Pemrograman)2 8 MKB Ergonomi * 2

19 20

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKK Otomasi Sistem Produksi 2 1 MKBManajemen dan Perancangan

Organisasi3

2 MKB Penelitian Operasional 2* 3 2 MKB Sistem Pengembangan Produk * 3

3 MKB Perancangan Sistem Kerja * 2 3 MKB Pengendalian Mutu * 3

4 MKK Ekonomi Teknik 2 4 MKB Pemodelan Sistem 2

5 MKB Analisis Biaya 2 5 MKB Perancangan Teknik Industri 2 * 2

6 MKB Perancangan Teknik Industri 1 * 2 6 MKB Manajemen Proyek 2

7 MKB Perencanaan dan Pengendalian Produksi 3 7 MKBAnalisis dan Perancangan Sistem

Informasi3

8 MKB Sistem Bisnis 2 18

18

Semester 5

Jumlah SKS

Semester 6

Jumlah SKS

Semester 1 Semester 2

KURIKULUM OPERASIONAL 2013 PROGRAM STUDI TEKNIK INDUSTRI

Semester 3

Jumlah SKS

Semester 4

Jumlah SKS

Jumlah SKS Jumlah SKS

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 94

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKB Perancangan Tata Letak Pabrik * 3 1 MBB Tugas Akhir 6

2 MKB Simulasi Komputer * 2 2 MKB Peminatan (3)* 3

3 MBB Kerja Praktek & Seminar 2 3 MKB Pilihan 3

4 MKB Perancangan Sumber Daya Perusahaan * 3 12

5 MKB Peminatan (1)* 3

6 MKB Peminatan (2)* 3 No Kel MK Mata Kuliah SKS

16 1 MKB Sistem Basis Data 3

2 MKB Ketrampilan Interpersonal 3

No Kel MK Mata Kuliah SKS 3 MKB Manajemen Resiko 3

1 MKB Ergonomi Produk 3 4 MKB Termodinamika 3

2 MKB Pemasaran dan Riset Pasar 3 5 MKB Sistem Informasi Manajemen 3

3 MKB CAD/CAM/CAE * 3 6 MKB Sistem Transportasi 3

4 MKB Sistem Inovasi Teknologi 3 7 MKB Manajemen Jasa 3

5 MKB Perancangan Sistem Manufaktur 3 8 MKB Manajemen Mutu Terpadu 3

6 MKB Rekayasa Mutu dan Keandalan 3 9 MKB Manajemen Strategi 3

1 MKB Sistem Rantai Pasok 3

2 MKB Sistem Inventori 3

3 MKB Sistem Penjualan dan Distribusi 3

4 MKB Analisis Keputusan 3

5 MKB Sistem Dinamik * 3

6 MKB Algoritma Heurist ik 3

Semester 8

Jumlah SKS

Peminatan Pengembangan Produk

Semester 7

Peminatan Sistem Rantai Pasok

Pilihan

*) ada praktikumnya

Jumlah SKS

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 95

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MPK Pendidikan Agama Islam 3 1 MKK Pengantar Statistika /Dasar Logika 2

2 MPB Bahasa Inggris Percakapan 2 2 MKK Kalkulus 2A 4

3 MKK Fisika Dasar 1 A 3 3 MKK Fisika Dasar 2A 3

4 MKK Kalkulus 1 A 4 4 MKK Kimia Dasar 2A 2

5 MKK Kimia Dasar 1 A 3 5 MKK Praktikum Fisika Dasar 2A 1

6 MKK Praktikum Fisika Dasar 1A 1 6 MKB Rangkaian Listrik 1 2

7 MBBTeknologi Informasi dan Komunikasi

Terapan (Dasar Pemrograman)2 7 MKB Praktikum Rangkaian Listrik 1 1

8 MKB Introduction to Electrical Engineering 2 8 MKB Matematika Diskrit 3

20 18

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MPK Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan 3 1 MKK Bahasa Indonesia Penulisan Ilmiah 2

2 MPK Bahasa Arab 2 2 MKK Dasar Rekayasa dan Disain 2 2

3 MKK Dasar Rekayasa dan Disain 1 2 3 MKB Matematika Teknik 2 3

4 MKB Rangkaian Listrik 2 3 4 MKB Dasar Elektronika 3

5 MKB Praktikum Rangkaian Listrik 2 1 5 MKB Praktikum Elektronika 1

6 MKB Matematika Teknik 1 3 6 MKB Metode Numerik 3

7 MKB Teknik Digital 3 7 MKB Medan Elektromagnetik 1 3

8 MKB Praktikum Teknik Digital 1 8 MKB Sinyal dan Sistem 3

9 MKB Probabilitas dan Proses Acak 2 20

20

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MPK Integrasi dan Nilai-Nilai Islam 3 1 MBB Kepemimpinan dan Kewirausahaan 3

2 MKB Mesin Listrik dan Sistem Tenaga 3 2 MKB Pengolahan Sinyal Digital 3

3 MKB Dasar Sistem Kendali 3 3 MKB Sistem Mikroprosesor 3

4 MKB Sistem Komunikasi 1 3 4 MKB Prakt. Sistem Mikroprosesor 1

1 MPBElektronika Komunikasi dan Gelombang

Mikro3 1 MPB Komunikasi Optik 3

2 MPB Medan Elektromagnetik 2 3 2 MPB Komunikasi nir Kabel 3

3 MPB Sistem Komunikasi 2 3

1 MPB Elektronika Daya 3 4 MPB Prakt. Teknik Telekomunikasi 1

2 MPB Instrumentasi dan Teknologi Sensor 3

18 1 MPB Mekanika Teknik 2

2 MPB Mekatronika 3

3 MPBSimulasi Sistem dan Kendali Motor

Listrik3

4 MPB Prakt. Mekatronika dan Kendali 1

20

KURIKULUM OPERASIONAL 2013 PROGRAM STUDI TEKNIK ELEKTRO

Semester 1 Semester 2

Jumlah SKS Jumlah SKS

Semester 3

Jumlah SKS

Semester 4

Jumlah SKS

Semester 5 Semester 6

Jumlah SKS

Peminatan Telekomunikasi Optik & Nir Kabel Peminatan Telekomunikasi O ptik & Nir Kabel

Peminatan Sistem Mekatronika

Peminatan Sistem Mekatronika

Jumlah SKS

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 96

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MPB Pengantar Finansial 2 1 MPB Pilihan 2

2 MBB Pilihan 3 2 MPB Pilihan Bebas 2

3 MPB Pilihan 3 3 MBB Kapita Selekta 2

4 MPB Kerja Praktek dan Seminar 2 4 MBB Tugas Akhir II 4

5 MBB Tugas Akhir I 2 10

1 MPB Jaringan Telekomunikasi 3

2 MPB Antena dan Propagasi 3 No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MPB Manajemen Mutu Terpadu 3

1 MPB Embedded System 3 2 MPB Manajemen Jasa 3

2 MPB Sistem Kendali Cerdas 3 3 MPB Manajemen Strategi 3

18 4 MKBManajemen dan Perancangan

Organisasi3

5 MPB Sistem Bisnis 3

6 MKB Ketrampilan Interpersonal 3

No Kel MK Mata Kuliah SKS 7 MPB CAD/CAM 3

1 MPB Microwave Components 2 8 MPB Sistem Dinamik 3

2 MPB Sistem Jaringan Komunikasi Optik 2 9 MPB Sistem Pengembangan Produk 3

3 MPB Satellite Communications 2 10 MPB Pengenalan Pola 3

4 MPB Microstrip Antenna 2 11 MPB Pengolahan Citra 3

5 MPB Software defined radio 2 12 MPB Applied Networking 3

6 MPB Komunikasi Radar 2 13 MPB Keamanan Komputer 3

7 MPB Bisnis dan Regulasi Telekomunikasi 2 14 MPB Pemrograman Web Dinamis 3

8 MPB Jaringan Komputer 3 15 MPB Algoritma Pemrograman 2

9 MPB Robotics 2

10 MPB VHDL/PLD 2

11 MPB MEMS 2

Pilihan (Mata Kuliah Pilihan Prodi Lain)

Peminatan Sistem Mekatronika

Semester 7 Semester 8

Jumlah SKS

Jumlah SKS

Peminatan Telekomunikasi O ptik & Nir Kabel

Pil ihan

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 97

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKK Kalkulus 1A 4 1 MKK Sistem Operasi 3

2 MKK Fisika Dasar 1A 3 2 MKK Pengantar Fisika Komputasi 3

3 MKK Praktikum Fisika Dasar 1A 1 3 MKK Matematika Diskrit 3

4 MKK Kimia Dasar 1A 3 4 MKB Algoritma Pemrograman 2

5 MPK Pendidikan Agama Islam 3 5 MKB Praktikum Algoritma Pemrograman 2

6 MKKBahasa Inggris (Introduction to

Computer Science)2 6 MKB Organisasi dan Arsitektur Komputer 3

7 MKK Logika Informatika 2 7 MKK Pengantar Statist ika/Dasar Logika 2

8 MBBT eknologi Informasi dan Komunikasi

T erapan (Dasar Pemrograman)2 8 MKK Dasar Rekayasa dan Desain 1 2

20 20

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKK Matriks dan Ruang Vektor 3 1 MKB Pemrograman Berorientasi Objek 3

2 MPKPendidikan Pancasila dan

Kewarganegaraan3 2 MKB Praktikum Pemrograman Berorientasi Objek 1

3 MKB Struktur Data 3 3 MKB Rekayasa Perangkat Lunak 3

4 MKB E-commerce dan Web Development 2 4 MKB Sistem Informasi 2

5 MKB Basisdata 3 5 MKB Interaksi Manusia dan Komputer 3

6 MPK Bahasa Arab 2 6 MKK Bahasa Indonesia Penulisan Ilmiah 2

7 MPB Bahasa Inggris Percakapan 2 7 MKB Basisdata Lanjut 3

8 MKK Dasar Rekayasa dan Desain 2 2 8 MKK Kepemimpinan dan Kewirausahaan 3

20 20

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKB Jaringan Komputer 3 1 MKB Grafika Komputer 3

2 MKB Analisis Proses Bisnis 2 2 MKB Rancang Bangun Sistem Informasi 3

3 MKB Kecerdasan Buatan 3 3 MBB Manajemen Proyek Perangkat Lunak 2

4 MPK Integrasi dan Nilai-nilai Islam 3 4 MKK Tata Kelola T eknologi Informasi 2

5 MKB T eori Bahasa, Automata dan Kompilator 3 5 MPB Komputer Masyarakat dan Etika Profesi 2

6 MKBStrategi, Manajemen dan Akuisisi Sistem

Informasi2 6 MKB Keamanan Komputer 3

7 MKB Analisis dan Strategi Algoritma 2 7 MBB Kapita Selekta 2

8 MKB Rekayasa Perangkat Lunak Lanjut 2

20 1 MKB Data Warehouse 3

2 MKB Bioinformatika 3

23

1 MKB Applied Networking 3

2 MKB Mobile Programming 3

23

1 MKB Decision Support System & Business Intelligence 3

20

1 MKB Decision Support System & Business Intelligence 3

2 MKB Sistem Informasi Geografis 3

3 MKB Data Warehouse 3

26

1 MKB Pengolahan Citra 3

2 MKB Sistem Informasi Geografis 3

23

Semester 4

Jumlah SKS

Semester 5 Semester 6

KURIKULUM OPERASIONAL 2013 PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA

Semester 1 Semester 2

Jumlah SKS Jumlah SKS

Semester 3

Jumlah SKS

Peminatan Big Data Processing

Peminatan Jaringan Komputer

Jumlah SKS

Jumlah SKS

Jumlah SKS

Peminatan Inte ll igent System

Jumlah SKS

Peminatan Sistem Informasi dan IT

Jumlah SKS

Peminatan Computer Vision

Jumlah SKS

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 98

No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKB Teori Probabilitas 2 No Kel MK Mata Kuliah SKS

2 MKK Pengantar Finansial 2 1 MKB Decision Support System & Business Intelligence 3

3 MBB Proyek Perangkat Lunak 3 2 MKB Sistem Informasi Geografis 3

4 MBB Kerja Praktek dan Seminar 2 3 MKB Expert System 3

4 MPB Sistem Basisdata Terdistribusi 3

1 MKB Pengolahan Data Terdistribusi 3 5 MKB Applied Networking 3

2 MKB Data Mining 3 6 MKB Pemrograman Web Dinamis 3

15 7 MKB Mobile Programming 3

8 MKK Kalkulus 1 B (BI) 3

1 MKB Pemrograman Web Dinamis 3 9 MKB Teknik Digital (EL) 3

2 MKB Pemrograman Bahasa Python 3 10 MKB Praktikum Teknik Digital (EL) 1

15 11 MKK Kimia Dasar 2A (EL) 3

12 MKB Rangkaian Listrik 1 (EL) 2

1 MKB Expert System 3 13 MKB Ketrampilan Interpersonal (TI) 3

2 MKB Soft Computing 3 14 MKB Perancangan Sumber Daya Perusahaan (TI) 3

3 MKB Data Mining 3

18

1 MKB Pemrograman Web Dinamis 3

12

1 MKB Soft Computing 3

2 MKB Augmented Reality 3

15

No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MBB Tugas Akhir 6

2 MKB MK Pilihan 3

9

Jumlah SKS

PILIHAN

Semester 7

Jumlah SKS

Jumlah SKS

Peminatan Inte lligent System

Peminatan Big Data Processing

Peminatan Jaringan Komputer

Jumlah SKS

Semester 8

Jumlah SKS

Peminatan Sistem Informasi dan IT

Jumlah SKS

Peminatan Computer Vision

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 99

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MPK Pendidikan Agama Islam 3 1 MKK Matematika 2 (Kalkulus) B 3

2 MPB Bahasa Inggris Percakapan 2 2 MKK Fisika Dasar 2 B* 2

3 MKK Matematika 1 (Kalkulus) B 3 3 MKK Praktikum Fisika Dasar 2B* 1

4 MKK Fisika Dasar 1 B* 2 4 MKK Kimia Dasar 2 (Kimia Analit ik) B 2

5 MKK Praktikum Fisika Dasar 1 B* 1 5 MKK Praktikum Kimia Dasar 2B* 1

6 MKK Kimia Dasar 1B* 2 6 MKK Dasar Rekayasa dan Desain 2 2

7 MKK Praktikum Kimia Dasar 1B* 1 7 MKK Introduction to Science and Biotechnology 2

8 MKK Dasar Rekayasa dan Desain 1 2 8 MKK Struktur dan Perkembangan Tumbuhan 2

9 MKK Biologi Dasar 4 9 MKKPraktikum Struktur dan Perkembangan

Tumbuhan1

20 10 MKK Pengetahuan Lingkungan 2

18

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKK Bahasa Indonesia Penulisan Ilmiah 2 1 MKK Pengantar Statistika/Dasar Logika 2

2 MPK Bahasa Arab 2 2 MKK Struktur dan Perkembangan Hewan* 2

3 MBBTeknologi Informasi dan Komunikasi

Terapan (Dasar Pemrograman)2 3 MKK

Praktikum Struktur dan Perkembangan

Hewan*1

4 MKK Anatomi dan Fisiologi Hewan 4 4 MKK Biosistematika* 2

5 MKK Proyek Anatomi dan Fisiologi Hewan 2 5 MKK Praktikum Biosistematika* 2

6 MKK Genetika* 3 6 MKK Biologi Sel dan Molekul I 3

7 MKK Praktikum Genetika* 1 7 MKK Biokimia* 2

8 MKK Kimia Organik* 2 8 MKK Praktikum Biokimia* 1

9 MKK Praktikum Kimia Organik* 1 9 MKK Fisiologi Tumbuhan 3

19 10 MKK Proyek Sains Tumbuhan 2

20

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MPKPendidikan Pancasila dan

Kewarganegaraan3 1 MKK Kepemimpinan dan Kewirausahaan 3

2 MKK Ekologi 3 2 MPB Bioinformatika* 2

3 MKK Imunologi 2 3 MKK Praktikum Bioinformatika* 1

4 MPB Metode Ilmiah dan Biostatistik 3 4 MKK Kimia Bahan Alam 3

5 MKK Biologi Sel dan Molekul II* 2 5 MKK Mikrobiologi* 2

6 MKK Praktikum Biologi Sel dan Molekul II* 1 6 MKK Praktikum Mikrobiologi* 1

7 MKK Anatomi dan Fisiologi Manusia 3 7 MKK Kultur Jaringan* 2

8 MKK Praktikum Kultur Jaringan* 1

1 MKB Bioteknologi Hewan (ganjil) 2 9 MBB Kerja Praktik *) 3

10 MBB Seminar Proposal*) 1

1 MKB Biodiversitas dan konservasi (ganjil) 2

19 1 MKB Bioteknologi Kesehatan (genap) 2

1 MKB Pengelolaan Sumber Daya Alam (genap) 2

21Jumlah SKS

Semester 6Semester 5

Jumlah SKS

Jumlah SKS

Jumlah SKS

Jumlah SKS

Jumlah SKS

Peminatan Bioteknologi

Peminatan Lingkungan

Peminatan Bioteknologi

Peminatan Lingkungan

KURIKULUM OPERASIONAL 2013 PROGRAM STUDI BIOLOGI

Semester 1 Semester 2

Semester 3 Semester 4

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 100

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MPK Integrasi dan Nilai-nilai Islam 3 1 Skripsi*) 6

2 MKK Pengantar Finansial 3 2 MKK Bioetika 2

3 MKK Bioproses 3 3 MKB MK Pilihan 2

4 MBB Seminar proposal 1 10

5 MBB Seminar Hasil *) 1

6 Skripsi*) 6

No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKB Bioteknologi Tumbuhan (ganjil) 2 1 MKB Bioteknologi Akuatik 2

2 MKB Bioteknologi Mikroba (ganjil) 2 2 MKB Bioteknologi Industri dan Pangan 2

3 MKB MK Pilihan 2 3 MKB Bioteknologi Forensik 2

4 MKB Bioteknologi Radiasi 2

1 MKB Entomologi (ganjil) 2 5 MKB Bioteknologi Lingkungan 2

2 MKB AMDAL (ganjil) 2 6 MKB Nanoteknologi 2

3 MK Pilihan 2 7 MKB Biologi perilaku 2

23 8 MKB Etnobiologi 2Jumlah SKS

Peminatan Bioteknologi

Peminatan Lingkungan

Jumlah SKS

Pilihan

Semester 8Semester 7

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 101

2. Fakultas Ekonomi

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MPK Pendidikan Agama Islam 3 1 MPK Pengantar Statist ika (Dasar Logika) 2

2 MPK Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan 3 2 MPKTeknologi Informasi dan Komunikasi

Terapan2

3 MPK Bahasa Inggris Percakapan 2 3 MPK Bahasa Arab 2

4 MKB DasarAkuntansi 1 3 4 MKB Dasar-dasar Bisnis 3

5 MKK Matematika Ekonomi 3 5 MKK Aspek Hukum Bisnis 3

6 MKB Dasar-dasar Ekonomi Mikro 3 6 MKB Dasar-dasar Ekonomi Makro 3

7 MKK Dasar-dasar Manajemen 3 7 MKB Manajemen Lanjutan 3

20 8 MKB DasarAkuntansi 2 3

21

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MPK Bahasa Indonesia/Penulisan Skripsi 2 1 MPK Kepemimpinan & Kewirausahaan 3

2 MKB Manajemen Keuangan 3 2 MKK Dasar-dasar Ekonomi Islam 2 4

3 MPK Integrasi dan Nilai-nilai Islam 3 3 MKB Bank dan Lembaga Keuangan Syariah 3

4 MKK Dasar-dasar Ekonomi Islam 1 4 4 MKB Manajemen Operasi dan Produksi 3

5 MKK Statistik Ekonomi 3 5 MKK Bahasa Inggris (Tata bahasa) 2

6 MKB Manajemen SDM Perilaku Organisasi 3 6 MKB Ekonometrika 3

7 MKB Fiqh Muamalah 3 18

21

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKB Penganggaran Perusahaan 3 1 MKB Manajemen Strategi 3

2 MKB Manajemen Perbankan Syariah 3 2 MKB Metodologi Penelit ian 3

3 MKB Laboratorium bank Syariah 2

4 MKB Manajemen Pemasaran dan Kewirausahaan 3 1 MPB Manajemen Keuangan Lanjutan 4

5 MKB Studi Kelayakan Bisnis 3 2 MPB Akuntansi Perbankan Syariah 4

6 MKB Etika Bisnis Islami 3 3 MPB Manajemen Keuangan Syariah 4

17

1 MPB Manajemen Risiko Perbankan Syariah 4

2 MPB Analisa Pembiayaan Bank Syariah 4

1 MPB Perilaku Konsumen 4

2 MPB Manajemen Proyek 4

3 MPB Strategi Pemasaran 4

1 MPB Teknologi untuk Bisnis 4

2 MPB Manajemen Risiko Bisnis 4

26

Semester 3

KURIKULUM OPERASIONAL 2013 PROGRAM STUDI MANAJEMEN

Semester 1 Semester 2

Jumlah SKS

Jumlah SKS

Jumlah SKS

Semester 5

Jumlah SKS

Semester 6

Semester 4

Konsentrasi Manajemen Pemasaran dan

Kewirausahaan

Jumlah SKS

MK. Pilihan 1

MK. Pilihan 1

Jumlah SKS

Konsentrasi Manajemen Keuangan dan Perbankan

Syariah

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 102

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MPB Riset Keuangan dan Perbankan Syariah 4 1 MKB Praktek Kerja Lapangan 3

2 MPB Keuangan Internasional 4 2 MKB Skripsi 6

3 MPB ALMA Bank Syariah 4

1 MKB Praktek Kerja Lapangan 3

1 MPB Manajemen Investasi 4 2 MKB Skripsi 6

2 MPB Pasar Modal 4 9

1 MPB Riset Pemasaran 4

2 MPB Proyek Bisnis 4

3 MPBPemasaran Internasional Dan Pmsrn

Elektronik4

1 MPB Manajemen Rantai Pasokan 4

2 MPB Negosiasi Bisnis 4

20

Semester 7

Konsentrasi Manajemen Keuangan dan Perbankan

Jumlah SKS

Semester 8

Konsentrasi Manajemen Keuangan dan Perbankan

Konsentrasi Manajemen Pemasaran dan

MK. Pilihan 2

Konsentrasi Manajemen Pemasaran dan Kewirausahaan

MK. Pilihan 2

Jumlah SKS

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 103

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MPK Pendidikan Agama Islam 3 1 MKK Pengantar Stat istika (Dasar Logika) 2

2 MPKPendidikan Pancasila dan

Kewarganegaraan3 2 MKK

Teknologi Informasi dan Komunikasi

Terapan2

3 MKK Bahasa Inggris Percakapan 2 3 MKK Akuntansi Dasar 2 4

4 MKK Akuntansi Dasar 1 4 4 MKK Akuntansi Syariah Dasar 3

5 MKK Dasar-Dasar Manajemen 3 5 MKK Dasar-Dasar Ekonomi Makro 2

6 MKK Dasar-Dasar Ekonomi Mikro 2 6 MKK Bahasa Inggris Tata Bahasa 2

7 MKK Matematika Ekonomi 3 7 MKK Aspek Hukum Bisnis 3

20 8 MKK Bahasa Arab 2

20

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKK Integrasi dan Nilai-Nilai Islam 3 1 MBB Kepemimpinan dan Kewirausahaan 3

2 MKB Akuntansi Menengah 1 4 2 MPK Bahasa Indonesia 2

3 MKB Akuntansi Syariah Menengah 3 3 MKB Akuntansi Menengah 2 4

4 MKK Dasar-Dasar Ekonomi Islam 1 4 4 MBB Dasar-Dasar Ekonomi Islam 2 4

5 MKB Akuntansi Biaya 3 5 MKB Akuntansi Manajemen 3

6 MKK Statistik Ekonomi 3 6 MKB Praktek Komputer Akuntansi 3

20 19

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKB Akuntansi Lanjutan 4 1 MKB Perpajakan 2 3

2 MKB Perpajakan 1 3 2 MKB Pengauditan 2 3

3 MKB Sistem Informasi Akuntansi 3 3 MKB Analisis Laporan Keuangan 3

4 MKB Pengauditan 1 3 4 MKB Seminar Proposal Penelitian 1

5 MKB Manajemen Keuangan Islami 3 5 MKB Governance dan Audit Syariah 3

6 MKK Metodologi Penelit ian 3 6 MKB Akuntansi Sektor Publik 3

19

1 MPBAkuntansi ZISWAF dan Waris

(Peminatan)3

2 MPB Corporate Finance (Peminatan) 3

22

Jumlah SKS

Semester 6

KURIKULUM OPERASIONAL 2013 PROGRAM STUDI AKUNTANSI

Semester 1 Semester 2

Jumlah SKS

Jumlah SKS

Semester 3

Jumlah SKS

Semester 5

Jumlah SKS Peminatan Akuntansi Syariah

Peminatan Akuntansi Keuangan

Jumlah SKS

Semester 4

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 104

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MPB Praktek Kerja Lapangan 3 1 MBB Skripsi 6

2 MPB Praktek Audit 3 2 MPB Mata Kuliah Pilihan 3

3 MKB Teori Akuntansi 3 9

4 MKB Analisis dan Laporan Keuangan Syariah 3

1 MPBLembaga Keuangan dan Pasar Modal

Syariah (Peminatan)3

1 MPBTeori Portofolio dan Analisis Investasi

(Peminatan)3

2 MPB Mata Kuliah Pilihan 3

18

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MPB Audit Internal 3 1 MPB Audit Investigatif 3

2 MPB Manajemen Perbankan Syariah 3 2 MPB Tax Planning 3

3 MPB Akuntansi Nirlaba 3 3 MPB Asuransi Syariah 3

Mata Kuliah Pilihan Semester Genap

Semester 8

Jumlah SKS

Jumlah SKS

Mata Kuliah Pilihan Semester Ganjil

Semester 7

Peminatan Akuntansi Syariah

Peminatan Akuntansi Keuangan

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 105

3. Fakultas Sastra

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKK Pengantar Statist ika/Dasar Logika 2 1 MPK Pendidikan Agama Islam 3

2 MKK Istima’ dan Muhadatsah I 4 2 MPK Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan 3

3 MKK Qiraah dan Qawaid I 4 3 MPB B. Inggris Percakapan 2

4 MKK Kitabah I 2 4 MKK Istima’ dan Muhadatsah II 4

5 MKK Pengantar Linguistik Arab 2 5 MKK Qiraah dan Qawaid II 4

6 MBB Sejarah dan Peradaban Arab 3 6 MKK Kitabah II 2

7 MBBTeknologi Informasi dan Komunikasi

Terapan2 7 MKK Fonetik dan Fonologi Arab 3

19 21

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MPK Bahasa Indonesia Penulisan Skripsi 2 1 MBB Sejarah Pemikiran Modern 2

2 MBB Pranata dan Budaya Masyarakat Arab 2 2 MKK Istima’ dan Muhadatsah IV 4

3 MKK Istima’ dan Muhadatsah III 4 3 MKK Qiraah dan Qawaid IV 4

4 MKK Qiraah dan Qawaid III 4 4 MKK Kitabah IV 2

5 MKK Kitabah III 2 5 MKK Semantik dan Pragmatik Arab 2

6 MKK Morfosintaksis Arab 2 6 MPK Integrasi dan Nilai-nilai Islam 3

7 MKB Sejarah Kesusasteraan Arab 2 7 MKB Ilmu Balagah 3

8 MKK Kepemimpinan dan Kewirausahaan 3 8 MPK Bahasa Inggris (reading) 2

21 22

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKK Istima’ dan Muhadatsah V 4 1 MKK Istima’ dan Muhadatsah VI 4

2 MKK Qiraah dan Qawaid V 4 2 MKK Qiraah dan Qawaid VI 4

3 MKK Kitabah V 2 3 MKK Kitabah VI 2

4 MKK Analisis Wacana Arab 2 4 MKK Sosiolinguistik Arab 2

5 MKB Kajian Puisi Arab 2 5 MKB Penerjemahan Arab-Indonesia 2

6 MKB Kajian Prosa Arab 2 6 MPBMetodologi Penelitian dan Seminar

Praskripsi3

7 MKB Teori Terjemahan Arab 2 7 MKB Analisa Terjemahan Arab 2

18 8 MBB Kebudayaan Indonesia 3

22

Semester 5

Jumlah SKS

Semester 6

Jumlah SKS

Jumlah SKS

KURIKULUM OPERASIONAL 2013 PROGRAM STUDI SASTRA ARAB

Semester 1 Semester 2

Jumlah SKS Jumlah SKS

Semester 3 Semester 4

Jumlah SKS

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 106

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKB Penerjemahan Indonesia- Arab 2 1 MPB Skripsi 6

2 MKB Metode Pengajaran Bahasa Arab 3 6

3 MKK Leksikologi dan Leksikografi Arab 2

4 MPB Praktik Kerja Lapangan 3

5 MKB Kritik Sastra 2 No Kel MK Mata Kuliah SKS

6 MKB Mata Kuliah Pilihan 2 1 MKB Bahasa Arab Pers 2

7 MKB Mata Kuliah Pilihan 2 2 MKB Bahasa Arab Pariwisata 2

8 MPB Skripsi 6 3 MKB Bahasa Arab Diplomasi 2

22 4 MKB Bahasa Arab Hukum 2

5 MKB Bahasa Arab Kolokial 2

6 MKB Bahasa Arab Ekonomi dan Bisnis 2

7 MKB Bahasa Arab Perkantoran 2

8 MKB Sastra Bandingan Arab-Indonesia 2

9 MKB Sastra Islam di Indonesia 2

10 MKB Kajian Filologi Arab 2

11 MKB Budaya Kuliner Arab 2

12 MKB Budaya Populer Arab 2

13 MKB Sejarah Keilmuan Arab dan Islam 2

14 MKB Bahasa Arab Alquran 2

15 MKB Perbandingan Aliran dalam Bahasa Arab 2

16 MKB Penyuntingan T erjemahan Arab-Indonesia 2

17 MKB Pengajaran Bahasa Arab Berbasis TIK 2

18 MKBAnalisis Kontranstif Bahasa Arab dan Bahasa

Indonesia2

19 MKB Pranata Masyarakat Arab di Indonesia 2

20 MKB Politik dan Diplomasi Timur Tengah 2

21 MKB Sejarah Bahasa Arab 2

22 MKB Bahasa Arab dan Studi Islam 2

Pilihan

Jumlah SKS

Jumlah SKS

Semester 7 Semester 8

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 107

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKK Pengantar Statist ika (Dasar Logika) 2 1 MPK Pendidikan Agama Islam 3

2 MPK Bahasa Arab 2 2 MPB Bahasa Inggris Percakapan 2

3 MBBTeknologi Informasi dan Komunikasi

Terapan2 3 MPK Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan 3

4 MBB Kebudayaan Indonesia 3 4 MKK Struktur dan Latihan II 3

5 MKK Kemahiran Bahasa Tertulis I 3 5 MKK Kemahiran Bahasa Tertulis II 3

6 MKK Kemahiran Bahasa Lisan I 3 6 MKK Kemahiran Bahasa Lisan II 3

7 MKK Struktur dan Latihan I 3 7 MPB China Era Dinasti 3

8 MPB Pengantar Kebudayaan China 3 8 MBB Masyarakat dan Kebudayaan China 3

21 23

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MBB Sejarah Pemikiran Modern 2 1 MPK Bhs Inggris Reading 2

2 MKK Kepemimpinan dan Kewirausahaan 3 2 MPK Integrasi dan Nilai-nilai Islam 3

3 MPK Bhs Indonesia Penulisan Skripsi 3 3 MBB Sejarah dan Kebudayaan Tionghoa 3

4 MPB Pengantar Kesusasteraan China 3 4 MPB China Era 1949 - sekarang 3

5 MKK Kemahiran Bahasa Tertulis III 3 5 MKK Kemahiran Bahasa Tertulis IV 3

6 MKK Kemahiran Bahasa Lisan III 3 6 MKK Kemahiran Bahasa Lisan IV 3

7 MKK Struktur dan Latihan III 3 7 MKK Struktur dan Latihan IV 3

20 20

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MPB Metode Penelit ian 2 1 MKK Kemahiran Bahasa Tertulis VI 3

2 MKK Kemahiran Bahasa Tertulis V 3 2 MKK Kemahiran Bahasa Lisan VI 3

3 MKK Kemahiran Bahasa Lisan V 3 3 MPB Penerjemahan Indonesia-China 3

4 MKK China Klasik 3 4 MKK China Pers 3

5 MPB Penerjemahan China-Indonesia 3 5 MKK China Pariwisata 2

6 MPB Kesusasteraan China Kontemporer 3 6 MBB Dasar Pemikiran China 2

7 MBB Sistem Sosial Politik China 3 7 MBB Tradisi & Etika China 3

20 19

KURIKULUM OPERASIONAL 2013 PROGRAM STUDI SASTRA CINA

Semester 1 Semester 2

Jumlah SKS Jumlah SKS

Semester 3

Jumlah SKS

Semester 4

Jumlah SKS

Semester 5

Jumlah SKS

Semester 6

Jumlah SKS

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 108

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKB Seminar Pra Skripsi 3 1 MKB Skripsi 6

2 MKB Telaah Teks Sosial Budaya China 3 6

3 MKK Kapita Selekta 3

4 MBB Muslim dan Minoritas China 2

5 MKB Bisnis dan IT China 3

6 MKB Korespondensi China 2 No Kel MK Mata Kuliah SKS

16 1 MBB Pengantar Kesusastraan China 3

2 MBB Kesusastraan China Kontemporer 3

3 MBB Masyarakat & Kebudayaan China 3

4 MBB Masyarakat & Kebudayaan Tionghoa 3

1 MBB Pranata & Kehidupan Masyarakat China 3

2 MBB Kajian Budaya China 3

3 MBB Teori Kritik Sastra 3

4 MBB Telaah Prosa 3

5 MBB Telaah Puisi 3

1 MBB China Era Dinasti Qing-1949 3

2 MBB China Era 1949-Sekarang 3

3 MBB Sistem Sosial Polit ik China 3

4 MBB Dasar Pemikiran China 2

1 MBB Negara & Masyarakat China 3

2 MBB Diplomasi China 3

3 MBB Sejarah Militer China 3

4 MBB Etnis China di Indonesia 3

5 MBB China setelah Reformasi 3

Pilihan

Peminatan II: Sejarah/Politik

Wajib

Pilihan

Semester 7

Jumlah SKS

Semester 8

Jumlah SKS

Peminatan I : Budaya/ Sastra

Wajib

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 109

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MPK Bahasa Arab 2 1 MPK Pendidikan Agama Islam 3

2 MKK Pengantar Statistika/Dasar Logika 2 2 MPKPendidikan Pancasila dan

Kewarganegaraan3

3 MBBTeknologi Informasi dan Komunikasi

Terapan2 3 MPK Fonetik dan Fonologi 2

4 MKK Pengantar Tata Bahasa 2 4 MKK Tata Bahasa Dasar 2

5 MKKPengantar Kemahiran Mendengar dan

Berbicara4 5 MKK Kemahiran Mendengar Literal 2

6 MKK Pengantar Kemahiran Membaca 2 6 MKK Kem. Berbicara Sehari-hari 4

7 MKK Pengantar Sejarah Kesusasteraan Inggris 3 7 MKK Kem. Membaca Literal 2

8 MBB Kebudayaan Indonesia 3 8 MKK Pengantar Kemahiran Menulis 2

20 20

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKK Kepemimpinan dan Kewirausahaan 3 1 MPK Integrasi dan Nilai-nilai Islam 3

2 MPK Morfologi dan Sintaksis Bhs. Inggris 3 2 MKB Telaah Prosa Dasar 3

3 MKK Tata Bahasa Menengah 2 3 MKK Tata Bahasa Lanjutan 2

4 MKK Kem. Mendengar Interpretatif 2 4 MKK Kem. Mendengar Kritis 2

5 MKK Kem. Berbicara di Depan Kelompok 4 5 MKK Kem. Berbicara Formal 4

6 MKK Kem. Membaca Interpretatif 2 6 MKK Kem. Membaca Kritis 2

7 MKK Kem. Menulis Paragraf 4 7 MKK Kem. Menulis Esai 4

20 20

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKB Semantik dan Pragmatik BahasIInggris 3 1 MPK Bahasa Indonesia Penulisan Skripsi 2

2 MKK Kem. Menulis Argumentasi 4 2 MPK Penulisan Ilmiah Bahasa Inggris 2

3 MKK Penerjemahan Inggris – Indonesia 3 3 MPB Penerjemahan Indonesia – Inggris 3

4 MKB Telaah Drama Dasar 3 4 MKB Telaah Puisi 3

5 MKBMetode Penelitian Susastra (Peminatan

Susastra)3 5 MKB

Telaah Drama Lanjutan (Peminatan

Susastra)3

6 MKB Kritik Sastra (Peminatan Susastra) 3 6 MKBTelaah Prosa Lanjutan (Peminatan

Susastra)3

7 MKBMetode Penelitian Linguistik (Peminatan

Linguistik)3 7 MKK

Terapan Teori Susastra (Peminatan

Susastra)3

8 MKB Sosiolinguistik (Peminatan Linguistik) 3 8 MKBTerapan Teori Linguistik (Peminatan

Linguistik)3

19 9 MKB Psikolinguistik (Peminatan Linguistik) 3

10 MKB Analisis Wacana (Peminatan Linguistik) 3

19

KURIKULUM OPERASIONAL 2013 PROGRAM STUDI SASTRA INGGRIS

Semester 1 Semester 2

Jumlah SKS Jumlah SKS

Jumlah SKS

Semester 4

Jumlah SKS

Semester 5

Jumlah SKS

Semester 6

Semester 3

Jumlah SKS

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 110

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MBB PKL 3 1 MKK Skripsi 6

2 MBB Sejarah Pemikiran Modern 2 2 MKK Bahasa Inggris Terintegrasi 3

3 MKK Sejarah Perkembangan Bahasa Inggris 3 3 MKB Pemahaman Lintas Budaya 3

4 MKB MK Pilihan Paket 1/2/3 3 12

5 MKB MK Pilihan Paket 1/2/3 3

14

No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKB Multikulturalisme dalam Sastra 3

2 MKB Pengkajian Tematis Film 3

1 MKB Semiotika 3

2 MKB Penyuntingan Teks 3

1 MKB Metode Pengajaran Bahasa Inggris 3

2 MKB Teknologi Pengajaran 3

Paket 2 (Linguistik)

Paket 3 (Pengajaran)

Paket 1 (Sastra)

Pilihan Paket

Semester 8

Jumlah SKS

Semester 7

Jumlah SKS

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 111

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MPK Bahasa Arab 2 1 MPK Bahasa Inggris (Reading) 2

2 MKK Pengantar Stat ist ika/Dasar Logika 2 2 MPK Pendidikan Agama Islam 3

3 MBBTeknologi Informasi dan Komunikasi

Terapan2 3 MPK Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan 3

4 MKK Bahasa Jepang 1A 4 4 MPB Bahasa Inggris (Percakapan) 2

5 MKK Bahasa Jepang 1B 4 5 MKK Bahasa Jepang 2A 4

6 MKK Bahasa Jepang 1C 2 6 MKK Bahasa Jepang 2B 4

7 MKK Pengantar Kebudayaan Jepang 3 7 MKK Bahasa Jepang 2C 2

8 MKK Pengantar Sejarah Jepang 3 8 MPK Bahasa Indonesia Penulisan Skripsi 2

22 22

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKK Kepemimpinan dan Kewirausahaan 3 1 MBB Sejarah Pemikiran Modern 2

2 MKK Bahasa Jepang 3A 4 2 MKK Struktur Masyarakat Jepang 3

3 MKK Bahasa Jepang 3B 4 3 MKK Bahasa Jepang 4A 4

4 MKK Bahasa Jepang 3C 2 4 MKK Bahasa Jepang 4B 4

5 MKK Telaah Pranata Masyarakat Jepang 3 5 MKK Bahasa Jepang 4C 2

6 MKK Pengantar Kesusastraan Jepang 3 6 MBB Kebudayaan Indonesia 3

7 MKK Sejarah Jepang Kontemporer 3 7 MKK Kajian Kesusastraan Jepang A 3

22 21

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKK Bahasa Jepang 5A 4 1 MKK Bahasa Jepang 6A 4

2 MKK Bahasa Jepang 5B 4 2 MKK Bahasa Jepang 6B 4

3 MKK Bahasa Jepang 5C 2 3 MKK Bahasa Jepang 6C 2

4 MKK Pengantar Linguist ik Jepang 3 4 MKK Sosiolinguistik Jepang 3

5 MKK Kajian Kesusastraan Jepang B 3 5 MKB Metodologi Penelit ian 2

6 MKK Kapita Selekta 3 6 MPK Integrasi dan Nilai-nilai Islam 3

7 MKK Sejarah Kebudayaan Jepang 3 7 MBB Kajian Komik dan Animasi Jepang 3

22 21

KURIKULUM OPERASIONAL 2013 PROGRAM STUDI SASTRA JEPANG

Semester 1 Semester 2

Jumlah SKS Jumlah SKS

Semester 4

Jumlah SKS

Semester 5

Jumlah SKS

Semester 6

Jumlah SKS

Semester 3

Jumlah SKS

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 112

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKB Seminar Skripsi 2 1 MKB Skripsi 6

2 MKK Bahasa Jepang A 2 2 MKK Geografi dan Pariwisata Jepang 3

3 MKK Penerjemahan Jepang-Indonesia 3 3 MKK Bahasa Jepang B 3

4 MKK Agama-agama di Jepang 3 4 MKK Bahasa Jepang Minor 2

5 MPB Komunikasi Lintas Budaya 2 5 MPB PKL 2

6 MPB Korespondensi Perkantoran Jepang 2 6 MKK Pedagogi Bahasa Jepang 3

7 MKK Masalah-masalah Sosial di Jepang 3 19

17

No. Kel MK Mata KuliahSK

S

1 MBB Pengantar Linguistik Jepang 3

2 MBB Sosiolinguistik Jepang 3

3 MBB Kapita Selekta 3

1 MBB Penerjemahan Jepang-Indonesia 3

2 MBB Bahasa Jepang A 3

3 MBB Bahasa Jepang B 3

4 MBB Korepondensi Perkantoran Jepang 3

5 MBB Pedagogi Bahasa Jepang 3

No. Kel MK Mata KuliahSK

S

1 MBBPengantar Kebudayaan dan

Masyarakat Jepang3

2 MBBTelaah Pranata dan Masyarakat

Jepang3

3 MBB Struktur Masyarakat Jepang 3

1 MBB Komunikasi Lintas Budaya 3

2 MBB Geografi dan Pariwisata Jepang 3

3 MBB Masalah-masalah Sosial di Jepang 3

4 MBB Agama-agama di Jepang 3

No. Kel MK Mata KuliahSK

S

1 MBB Pengantar Kesusastraan Jepang 3

2 MBB Kajian Kesusastraan Jepang A 3

3 MBB Kajian Kesusastraan Jepang B 3

1 MBB Kajian Komik dan Animasi Jepang 3

No. Kel MK Mata KuliahSK

S

1 MBB Pengantar Sejarah Jepang 3

2 MBB Sejarah Jepang Kontemporer 3

3 MBB Sejarah Kebudayaan Jepang 3

Peminatan I : Linguistik Jepang

Wajib

Pilihan

Peminatan II:Kebudayaan dan Masyarakat Jepang

Wajib

Peminatan III: Kesusastraan Jepang

Wajib

Peminatan IV: Sejarah Jepang

Wajib

Pilihan

Pilihan

Semester 7

Jumlah SKS

Semester 8

Jumlah SKS

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 113

4. Fakultas Psikologi dan Pendidikan

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MPK Bahasa Arab 2 1 MPK Pendidikan Agama Islam 3

2 MKK Pengantar Statistika (Dasar Logika) 2 2 MPKPendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan

(PPKn)3

3 MBBTeknologi Informasi dan Komunikasi

Terapan (TIK)2 3 MPB Bahasa Inggris Percakapan 2

4 MKK Bhs Inggris (Reading) 2 4 MKK Psikologi Agama 2

5 MKK Psikologi Umum I 3 5 MKK Islam dan Psikologi I 3

6 MPK Filsafat Manusia 2 6 MKK Statistika Lanjutan 3

7 MKK Antropologi 2 7 MKK Psikologi Umum II 3

8 MKK Psikologi Faal 3 8 MKK Sosiologi 2

18 21

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKK Kepemimpinan dan Kewirausahaan 3 1 MPK Integrasi dan Nilai-nilai Islam 3

2 MKK Kode Etik Psikologi 2 2 MKB Metode Penelitian Kuantitatif 3

3 MKK Islam dan Psikologi II 2 3 MKK Psikologi Pendidikan II 2

4 MKK Psikologi Pendidikan I 2 4 MKK Psikologi Perkembangan II 3

5 MKK Psikologi Perkembangan I 3 5 MKK Psikologi Sosial II 3

6 MKK Psikologi Sosial I 3 6 MKK Psikologi Industri dan Organisasi I 2

7 MKKPsikodiagnostika I : Pengantar Tes

Psikologi3 7 MKK Psikologi Kepribadian I 3

8 MKK Psikologi Belajar 2 8 MKB Psikodiagnostika II : Observasi 3

20 22

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKK Psikometri 3 1 MKK Psikodiagnostik V : Proyektif dan Inventori 3

2 MKK Psikologi Kepribadian II 3 2 MKBPenyusunan Skala Psikologi dan Konstruksi

Alat Tes3

3 MKK Psikologi Abnormal 3 3 MKK Psikologi Klinis 3

4 MKK Psikologi Kognitif 2 4 MKK Psikologi Islam 2

5 MKK Psikologi Industri dan Organisasi II 2 5 MKK Pelatihan Psikologi 2

6 MKKPsikodiagnostika IV : Inteligensi, Minat

dan Bakat2 6 MKK Psikologi Konseling 3

7 MKK Psikodiagnostika III : Wawancara 3 7 MKK Kesehatan Mental 2

8 MKK Psikologi Eksperimen 3 8 MKK Metode Penelitian Kualitatif 3

21 21

Semester 5 Semester 6

KURIKULUM OPERASIONAL 2013 PROGRAM STUDI PSIKOLOGI

Semester 2

Semester 3 Semester 4

Jumlah SKS Jumlah SKS

Jumlah SKS

Jumlah SKS

Semester 1

Jumlah SKS

Jumlah SKS

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 114

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKB KKL 4

1 MPB MK Pilihan 1 3 2 MKB Skripsi 6

2 MPB MK Pilihan 2 3 10

3 MPB MK Pilihan 3 2

4 MPB MK Pilihan 4 2

5 MKK Bahasa Indonesia/ Penulisan Skripsi 2

6 MKB Seminar Proposal 2

14

MKK Organizational Development 3

MKKMetode Rekrutmen, Seleksi, dan

Assestment3

MKK Psikologi Konsumen dan Periklanan 2

MKK Konseling Kerja 2

MKK Industrial Relation 2

MKK Manajemen SDM 2

MKK Analisis Jabatan 2

MKK Psikologi Kerekayasaan dan Ergonomika 2

MKK Kreativitas dan Keberbakatan 2

MKK Diagnosis Kesulitan Belajar 3

MKK Bimbingan Konseling di Sekolah 2

MKK Psikologi Anak Berkebutuhan Khusus 3

MKK Psikologi Anak Pra-Sekolah 2

MKK Psikologi Keluarga 3

MKK Pengajaran Berbasis Komputer 3

MKK Psikologi Kesehatan 2

MKK Psikologi Adiktif 2

MKK Neuro-Psikologi 2

MKB Psikoterapi 3

MKB Modifikasi Perilaku 2

MBB Psikologi Perilaku Seksual 2

MPB Psikologi Forensik 3

MPB Pediatri dan Klinis Anak

MBB Psikologi Gender 3

MBB Psikologi Lintas Budaya 2

MBB Psikologi Komunitas 2

MBB Psikologi Politik dam Perdamaian 2

MBB Psikologi Bencana 2

MPB Intervensi Sosial 3

MPB Psikologi Lingkungan 2

MPB Psikologi Komunikasi 2

PILIHAN PEMINATAN PENDIDIKAN

Semester 7 Semester 8

Peminatan : Klinis, PIO , Pendidikan, Sosial

3

4

PILIHAN PEMINATAN SO SIAL (15 SKS)

1

2

PILIHAN PEMINATAN KLINIS

Jumlah SKS

Jumlah SKS

PILIHAN PEMINATAN PIO

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 115

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MPK Bahasa Arab 2 1 MPK Pendidikan Agama Islam 3

2 MKK Pengantar Statist ika /Dasar Logika 2 2 MPKPendidikan Pancasila dan

Kewarganegaraan3

3 MBBTeknologi Informasi dan Komunikasi

Terapan2 3 MPB Bahasa Inggris (Percakapan) 2

4 MKK Konsep Dasar PAUD 3 4 MKK Metodologi Penelit ian Kuantitatif 3

5 MKB Ilmu Pendidikan 3 5 MKK Psikologi Perkembangan II 3

6 MKK Profesi Kependidkan 3 6 MKK Neurosains dalam Pembelajaran 3

7 MKK Psikologi Perkembangan I 3 7 MKK Metode Pengembangan Bahasa AUD 2

8 MKK Bahasa Inggris Reading 2 8 MKK Psikologi Pendidikan 3

20 22

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKK Kepemimpinan dan Kewirausahaan 3 1 MKK Bahasa Indonesia/ Penulisan Skripsi 2

2 MKK Pemberdayaan dan Perlindungan Anak 3 2 MKK Bimbingan dan Konseling AUD 3

3 MKK Kurikulum PAUD 1 2 3 MKK Pengembangan Motorik AUD 3

4 MKK Kesehatan dan Gizi AUD 2 4 MKK Pengembangan Kognitif dan Sains 2

5 MPK Pengelolaan Kelas 3 5 MPK Kurikulum PAUD 2 3

6 MPK Strategi Pembelajaran 3 6 MKK Evaluasi Pembelajaran PAUD 3

7 MKK Antropobiologi 3 7 MPB Teknologi dan Media Pembelajaran 3

8 MKKPengemb. Moral Keagamaan dan

Perilaku Sosial Emosional AUD3 8 MKK Parenting 3

22 22

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MPK Integrasi dan Nilai-Nilai Islam 3 1 MKK Pengembangan Kurikulum SD Awal* 2

2 MKK Metodologi Penelit ian Kualitat if 2 2 MKK Pembelajaran IPS SD Awal* 2

3 MKB Musik Tari AUD 3 3 MKK Kreatifitas dan Keberbakatan 3

4 MPB Evaluasi Pembelajaran SD Awal 3 4 MPK Microteaching 3

5 MKK Seni Rupa AUD 3 5 MPB Pembelajaran IPA SD Awal* 2

6 MKB Pendidikan Anak Berkebutuhan Khusus 3 6 MKK Pembelajaran Matematika SD Awal* 2

7 MPK Manajemen Pendidikan Anak Usia Dini 3 7 MKKPengemb. Pembelajaran Bhs Inggris

AUD3

20 8 MKK Bermain dan Permainan 3

20

KURIKULUM OPERASIONAL 2013 PROGRAM STUDI PG PAUD

Semester 1 Semester 2

Semester 3 Semester 4

Semester 5 Semester 6

Jumlah SKS Jumlah SKS

Jumlah SKS Jumlah SKS

Jumlah SKS

Jumlah SKS

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 116

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKB Seminar Proposal 2 1 MKK Pengembangan Kurikulum TPA* 3

2 MBB Program Praktek Lapangan 4 2 MKK Andragogi* 3

3 MKKPAUD: Gerak, Lingkungan dan

Masyarakat3 3 MKK Permasalahan AUD* 3

MPK Konteks Pendidikan Global : Kebijakan, 4 MKK Sosiologi* 3

Pelaksanaan dan Penelit ian 5 MKK Antropologi* 3

12 6 MKK Pendidikan Seks untuk AUD 3

No Kel MK Mata Kuliah SKS

MPK Skripsi 6

6Jumlah SKS

4

Jumlah SKS

3

Semester 7 MATA KULIAH PILIHAN

Semester 8

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 117

No. Kel. MK Mata Kuliah SKS No. Kel. MK Mata Kuliah SKS

1 MKK Ulumul Qur'an 2 1 MKK Akidah Islam 2

2 MKK Pengantar Studi Islam 3 2 MKK Bahasa Arab II 2

3 MKK Sejarah Peradaban & Dakwah Islam 3 3 MBB Bahasa Inggris (reading) 2

4 MKB Ilmu Dakwah 3 4 MKB Psikologi Umum 3

5 MKK Tafsir Hadist Thematik I 3 5 MKK Antropologi dan Sosiologi Agama 3

6 MBB Bahasa Arab 2 6 MKB Metode dan Strategi Dakwah 3

7 MKUTeknologi Informasi dan Komunikasi

Terapan2 7 MKK Fikih Ibadah dan Keluarga 3

8 MKU Pengantar Statistika (Dasar Logika) 2 8 MKK Tafsir Hadist Thematik 2 3

20 21

No. Kel. MK Mata Kuliah SKS No. Kel. MK Mata Kuliah SKS

1 MKU Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan 3 1 MKK Psikologi Konseling 3

2 MKK Ilmu Komunikasi 2 2 MKK Fiqh Muamalah 3

3 MKK Ulumul Hadist 2 3 MKB Manajemen Dakwah 3

4 MPK Filsafat Manusia 2 4 MKK Kesehatan Mental 3

5 MKB Retorika/Khitabah 3 5 MKK Manajemen Konflik 3

6 MBB Bahasa Inggris (percakapan) 2 6 MKK Psikologi Sosial 2

7 MKB Psikologi Perkembangan 3 7 MPK Psikologi Dakwah 3

8 MKK Ilmu Akhlak Tasawuf 2 8 MKK Kepemimpinan dan Kewirausahaan 3

19 23

No. Kel. MK Mata Kuliah SKS No Kel. MK Mata Kuliah SKS

1 MKK Psikologi Agama 2 1 MKUKomunikasi Antar Pribadi dan Budaya

(KAP & KAB)3

2 MKB Bimbingan & Konseling Islam 3 2 MKU Bahasa Indonesia Karya Ilmiah 2

3 MKK Kepemimpinan dan Kewirausahaan 3 3 MKBPemberdayaan Organisasi Sosial

Keagamaan*3

4 MPK Konseling Perkawinan dan Keluarga 3 3 MBBTeknik Konseling Islam di Media

Massa*3

5 MKB Dasar-dasar Pengembangan Masyarakat* 3 3 MKB Etika & Tanggung Jawab Profesi* 3

5 MKB Bimbingan Rohani Pasien* 3 4 MKK Psikologi Abnormal 2

5 MKB Hukum Perdata* 3 5 MBB Mikro Healing & Konseling 3

6 MKK Integrasi dan Nilai-nilai Islam 3 6 MKB Metode Observasi dan Wawancara 2

7 MKK Metodologi Penelitian Kuantitatif 3 7 MKK Patologi dan Rehabilitasi Sosial 2

26 8 MKK Metodologi Penelitian Kualitatif 3

26

Jumlah SKS

KURIKULUM OPERASIONAL 2013 PROGRAM STUDI BIMBINGAN PENYULUHAN ISLAM

Semester 1 Semester 2

Semester 4

Semester 6Semester 5

Jumlah SKS

Semester 3

Jumlah SKS

Jumlah SKS

Jumlah SKS

Jumlah SKS

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 118

No. Kel. MK Mata Kuliah SKS No. Kel. MK Mata Kuliah SKS

1 MKB Desain dan Manajemen Training Dakwah* 3 1 MPK Skripsi 6

1 MKB Konseling di Dunia Kerja* 3 6

1 MKB Hukum, HAM, dan Kesehatan Masyarakat* 3

2 MKK Konseling dan Psikoterapi Islam 3

3 MKK Psikologi Islam 3

4 MKB Kapita Selekta Model dan Bimbingan Klien 3

5 MPK Seminar Proposal 2

6 MKB Praktikum Ibadah dan Qiraat 2

7 MBB Program Pengalaman Lapangan (PPL) 4

26Jumlah SKS

Jumlah SKS

Semester 8Semester 7

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 119

5. Fakultas Hukum

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKK Pengantar Ilmu Hukum 2 1 MPK Pendidikan Agama Islam 3

2 MKK Pengantar Tata Hukum Indonesia 2 2 MPKPendidikan Pancasila & Kewarganegaraan

(PPKn)3

3 MKK Hukum Perdata 2 3 MPKTeknologi Informasi dan Komunikasi Terapan

(TIK Terapan)2

4 MKK Hukum Adat 2 4 MKK Sosiologi Hukum 2

5 MKK Hukum Pidana 2 5 MKK Hukum Dagang 2

6 MKB Hukum Islam, Zakat & Baitul Mall 3 6 MKK Ilmu Negara dan Hukum Tata Negara 4

7 MKK Penulisan Karya Ilmiah Hukum 2 7 MKK Hukum Agraria 2

8 MKK TOEFL 1 4 8 MPBBahasa Inggris Percakapan (TOEFL

2)2

19 20

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MPK Bahasa Arab 2 1 MKB Hukum Perdagangan Internasional 2

2 MKK Pengantar Statistika (Dasar Logika) 2 2 MKK Etika dan Tanggung Jawab Profesi 2

3 MPK Integrasi dan Nilai-nilai Islam 3 3 MKB Transaksi Berjaminan 2

4 MKBHukum Asuransi Konvensional dan Asuransi

Syariah3 4 MKB Akuntansi Untuk Ahli Hukum 3

5 MKK Hukum Acara Pidana 2 5 MKB Hukum Investasi dan Pasar Modal 3

6 MKK Hukum Acara Perdata 2 6 MKB Hukum Perbankan dan Perbankan Syariah 2

7 MKKHukum Administrasi Negara dam Hukum

Acara P.T .U.N.3 7 MKB Hukum Surat Berharga( MK Pilihan) 2

8 MKK Hukum Internasional 2 8 MKBHukum Perusahaan dan Pembiayaan

Perusahaan2

9 MKBPengantar Ekonomi dan Ekonomi

Pembangunan2 18

21

No Kel MK Mata Kuliah SKS

No Kel MK Mata Kuliah SKS 1 MKB Hukum Anti Korupsi dan Kejahatan Korporasi 3

1 MKK Kepemimpinan dan Kewirausahaan 3 2 MKB Analisa Ekonomi Atas Hukum 2

2 MKB Hukum Kontrak dan Kontrak Drafting 2 3 MKB Hukum Ekonomi Islam 2

3 MKB Hukum Perlindungan Konsumen 2 4 MKBHAKI II : Design Industri, Sirkuit Terpadu,

Varitas Tanaman, Rahasia Dagang3

4 MKB Hukum Pajak 2 5 MKB Hukum Telematika (Cyber Law) 2

5 MKBHAKI I : Paten, Merek Dagang, Hak Cipta,

Indikasi Geografis3 6 MKK

Metode Penelit ian Hukum dan Penulisan

Proposal3

6 MKB Filsafat Hukum 2 7 MKK Hukum, HAM, dan Kesehatan Masyarakat 2

7 MKK Moot Court(Advokasi) 3 8 MKKLegal Audit dan Legal Opinion

(Pendapat Hukum)3

8 MKB Hukum Lingkungan Hidup (MK Pilihan) 2 9 MKBArbitrase dan Penyelesaian Sengketa (MK

Pilihan)2

19 22Jumlah SKS

KURIKULUM OPERASIONAL 2013 PROGRAM STUDI ILMU HUKUM

Semester 1 Semester 2

Jumlah SKS Jumlah SKS

Semester 4

Jumlah SKS

Semester 5

Jumlah SKS

Semester 6

Semester 3

Jumlah SKS

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 120

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKBHukum Persaingan Usaha (UU

Anti Monopoli)2 1 MKB

Hukum Kepailitan dan Penundaan Kewajiban

Pembayaran Utang (PKPU)2

2 MKBHukum Perdagangan Elektronik (E-

Commerce)2 2 MKB

Perancangan Peraturan Perundang-undangan

(MK Pilihan)2

3 MKB Hukum Perburuhan 2 3 MKBHukum Pembiayaan Proyek

(Video Conference)2

4 MKK Indonesian Legal System 2 4 MKB Hukum Rekayasa Genetika 2

5 MBB English For Lawyer 3 5 MBB Skripsi 4

6 MKB Hukum Sumber Daya Alam 3 12

7 MKB Hukum Transportasi (MK Pilihan) 2

8 MKB Kerja Praktek 2

18Jumlah SKS

Jumlah SKS

Semester 7 Semester 8

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 121

6. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKK Pengantar Stat istika/Dasar Logika 2 1 MPK Pendidikan Agama Islam 3

2 MPK Bahasa Indonesia Penulisan Ilmiah 2 2 MPK Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan 3

3 MKK Pengantar Sosiologi 3 3 MBB T eknologi Informasi dan Komunikasi Terapan 2

4 MKK Pengantar Ilmu Politik 3 4 MKB T eori Perbandingan Politik 3

5 MKK Pengantar Ilmu Ekonomi 3 5 MKK Metode Penelitian Sosial 3

6 MKK Pengantar Ilmu Hukum 3 6 MKB Politik Internasional 3

7 MKB Pengantar Ilmu Hubungan Internasional 3 7 MKK Penngantar Studi Kawasan 3

8 MKB Pengantar Antropologi 3 8 MKB Organisasi dan Rezim Internasional 3

22 23

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKK Kepemimpinan dan Kewirausahaan 3 1 MKB Metode Penelitian Ilmu Hubungan Internasional 3

2 MPK Bahasa Arab 2 2 MKB Ide-ide Politik T imur dan Barat 3

3 MPB English for Internat ional Relat ions 3 3 MKB Negosiasi dan Resolusi Konflik 3

4 MKB Teori Hubungan Internasional 3 4 MKB Kajian Strategi dan Keamanan Internasional 3

5 MKB Sistem Sosial dan Politik Indonesia 3 5 MKB Politik Luar Negeri dan Diplomasi RI 3

6 MKB Etika dan Norma Hubungan Internasional 3 6 MKB Globalisme dan Regionalisme Ekonomi 3

7 MKB Ekonomi Polit ik Internasional 3 7 MKB Politik Ekonomi Global 3

8 MKB Teori dan Praktek Diplomasi 3 8 MKB Studi Kawasan Eropa 3

23 24

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MPK Integrasi dan Nilai-Nilai Islam 3 1 MKB Rezim Ekonomi dan Keuangan Syari’ah 3

2 MKB Isu-Isu Global Kontemporer 3 2 MKB Peradaban dan Pemikiran Politik Islam 3

3 MKB Rezim Ekonomi Internasional 3 3 MKB Kebudayaan dan Hubungan Internasional 3

4 MKB Sejarah Diplomasi dan Tatanan Internasional 3 4 MKB Pilihan Minat T opik (3 MK) 9

5 MKB Kebijakan Luar Negeri & Keamanan Tiongkok 3 18

6 MKB Dinamika Kawasan Asia Pasifik & Australia 3

7 MKB Hubungan Internasional di Amerika 3

8 MKBDinamika Politik dan Konflik Timur T engah &

Afrika3

24Jumlah SKS

Jumlah SKS

Jumlah SKS

Semester 5

Semester 3 Semester 4

Jumlah SKS

Semester 6

KURIKULUM OPERASIONAL 2013 PROGRAM STUDI ILMU HUBUNGAN INTERNASIONAL

Semester 1 Semester 2

Jumlah SKS Jumlah SKS

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 122

No Kel MK Mata Kuliah SKS No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKB Bahasa Inggris Percakapan 2 3 MKB Skripsi 6

2 MKB Praktek Kerja Lapangan 3

3 MKB Skripsi 6

11 No Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKB Masalah Ekonomi Negara Berkembang 3

2 MKB Ekonomi Pembangunan Indonesia 3

3 MKB Kerjasama Ekonomi ASEAN 3

4 MKB Pembangunan Ekonomi Jepang 3

5 MKB Kerjasama Ekonomi Antar Kawasan 3

1 MKB Polit ik Global AS 3

2 MKB Studi HAM dan Demokrasi 3

3 MKB Islam dan Polit ik Global ( Islamic Worldview ) 3

4 MKB Etika dan Estetika Polit ik Islam 3

5 MKB Iptek dan Hubungan Internasional 3

1 MKB Dinamika Tatanan Asia T imur 3

2 MKB Studi Kawasan Asia Tenggara 3

3 MKB Kerjasama Politik dan Keamanan ASEAN 3

4 MKB Polit ik Luar Negeri dan Diplomasi Jepang 3

5 MKB Studi Kawasan Asia Selatan dan Tengah 3

Paket Pilihan Minat Topik Politik dan Budaya Internasional

Jumlah SKS

Paket Pilihan Minat Topik Ekonomi Politik Interrnasional

Paket Pilihan Minat Topik Kawasan Dalam Dinamika Tatanan Global

Semester 8Semester 7

PEMINATAN

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 123

BA BCNM SMPR BA BCNM PR

1 MPK Bahasa Indonesia Penulisan Ilmiah 2 2 2 1 MPK Pendidikan Agama Islam 3 3 3

2 MPB Bahasa Inggris Percakapan 2 2 2 2 MBB Teknologi Informasi dan Komunikasi Terapan 2 2 2

3 MKK Pengantar Ilmu Politik 3 3 3 3 MPK Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan 3 3 3

4 MKK Pengantar Sosiologi 3 3 3 4 MKB Communication Writing 2 2 2

5 MKK Pengantar Ilmu Komunikasi 3 3 3 5 MKK Pengantar Pemasaran 3 3 3

6 MBB Psikologi Komunikasi 3 3 3 6 MKK Statistik Sosial 3 3 3

7 MKK Pengantar Ilmu Ekonomi dan Manajemen 3 3 3 7 MKK Teori Komunikasi 3 3 3

19 19 19 8 MKK Pengantar Jurnalistik 3 3 3

22 22 22

Semester 4

No Kel MK Mata Kuliah SKS

BA BCNM SMPR BA BCNM SMPR

1 MPK Bahasa Arab 2 2 2 1 MPB MPK Kuantitatif 3 3 3

2 MPK Integrasi dan Nilai-nilai Islam 3 3 3 2 MKK Creative Thinking 3 3

3 MKB Metode Penelitian Sosial 3 3 3 3 MKB Copy Writing 1 (Cetak) 3

4 MKK Pengantar Periklanan BA 3 4 MKK Desain Grafis BA 4

5 MKK Pengantar Periklanan 3 3 5 MKB Desain Grafis 3 3

6 MKK Pengantar Penyiaran 3 3 3 6 MKB Brand Activation 3

7 MKK Pengantar Humas 3 3 3 7 MKK Teknik Fotografi 3 3 3

8 MKK Pengantar Statistika /Dasar Logika 2 2 2 8 MKB Olah Suara 3

9 MKK Teori Komunikasi Massa 3 3 3 9 MKK Teknik Mencari dan Menulis Berita 3

22 22 22 10 MKK Perilaku Konsumen PR 3

11 MPB Manajemen PR 3

Semester 5 12 MKB Teknik Penulisan & Publikasi 3

No Kel MK Mata Kuliah SKS 13 MKK Perilaku Konsumen BA & BCNM 3 3 22

BA BCNM SMPR 14 MKB Komunikasi Bisnis 3

1 MKK Kepemimpinan dan Kewirausahaan 3 3 3 22 21 21

2 MPB MPK Kualitatif 3 3 3

3 MPB Manajemen Periklanan 3 Semester 6

4 MKB Copy Writing 2 (elektronik) 3 No Kel MK Mata Kuliah SKS

5 MKB Perencanaan Kreatif Iklan 3 BA BCNM SMPR

6 MPB Produksi Iklan 1 (Cetak) 3 1 MPB Seminar Komunikasi 3 3 37 MKB Pengelolaan Merek 3 2 MPB Produksi Iklan 2 (elektronik) 3

8 MPB Produksi Program Berita dan Non Berita Radio 3 3 MKK English For Branding & Advertising 3

9 MKB Teknik Penyajian dan Wawancara 3 4 MPB Account Handling 3

10 MPB Manajemen Media 3 5 MPB Riset dan Evaluasi Periklanan 3

11 MKB Teknik Editing BCNM 3 6 MPB Perencanaan Media Periklanan dan Merek 3

12 MKB Teknik Kamera dan Studio 3 7 MBB Iklan dan Isu Sosial Budaya 3

13 MKB Government PR 3 8 MPB Produksi Program Berita TV 3

14 MKB Media Relations 3 9 MPB Riset Media dan Evaluasi Program 3

15 MPB Komunikasi Pemasaran Terpadu (IMC SMPR) 3 10 MPB TV Programming & Scheduling 3

16 MPB Special Event 3 11 MPB Produksi Program Non Berita TV 3

17 MKK Komunikasi Organisasi 3 12 MKK English for Broadcasting & New Media 3

21 21 21 13 MBB Media dan Isu Sosial Budaya 3

14 MKB PR Politik 3

15 MPB Riset PR dan Pendapat Umum 3

16 MKKEnglish for Strategic Marketing Public

Relations3

17 MBBKampanye Pemasaran Sosial Strategic

Marketing Public Relations3

18 MPB Media baru dan Komunikasi Pemasaran 3

19 MPB Strategic Public Relations 3

21 21 21

Jumlah SKS

Jumlah SKS

KURIKULUM OPERASIONAL 2013 PROGRAM STUDI ILMU KOMUNIKASI

Semester 3

SKSKel MK Mata KuliahNo

Jumlah SKS

Jumlah SKS

Semester 1 Semester 2

Jumlah SKS

Jumlah SKS

SKSNo Kel MK Mata Kuliah No Kel MK Mata Kuliah

SKS

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 124

Semester 7 Semester 8

No Kel MK Mata Kuliah

BA BCNM SMPR BA BCNM SMPR

1 MBB Etika dan Kebijakan Periklanan 2 MKB Skripsi* 6 6 6

2 MBB Komunikasi dan Iklan Politik 3 6 6 6

3 MKK Komunikasi Pemasaran Terpadu (IMC BA) 3

4 MPB Online & Global Marketing 3

5 MKB Komunikasi Pemasaran Sosial BA 3

6 MKBPerkembangan Teknologi Komunikasi dan Informasi

(PTKI)3 3 3

7 MKB Teknik Edit ing BA 3

8 MBB Magang* 3 3 3

9 MBB Komunikasi Polit ik 3

10 MBB Etika dan Regulasi Media 3

11 MBB Industri TV dan Film 3

12 MPB Produksi Program Berita Media Online 3

13 MPB Feature & Documenter 3

14 MBB Community Development 3

15 MPB Manajemen dan pengembangan Merek 3

16 MPB Manajemen Isu dan Krisis 3

17 MBB MC dan Protokoler 3

18 MKB Public Speaking & Personal Skill 3

Jumlah SKS 23 21 21

Kel MK Mata Kuliah

Jumlah SKS

SKSSKSNo

*) Dibuka setiap semester

Buku Pedoman Administrasi Akademik 2014/2015 125

7. Program Magister (Pasca Sarjana) Program Studi Ilmu Hukum

No. Kel MK Mata Kuliah SKS No. Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKB Teori Hukum 2 1 MKB Hukum Perbankan dan Transaksi Berjaminan 2

2 MKK Sosiologi Hukum 2 2 MKB Hukum Investasi Langsung dan Pasar Modal 2

3 MKK Metode Penelitian Hukum 2 3 MKB Hukum Perlindungan Konsumen 2

5 MKB Hukum Ekonomi Syariah 2 5 MKB Hukum Anti Korupsi dan Anti Pencucian Uang 2

6 MKB Hukum Mass Media 2 6 MKB Kontrak Draft ing 2

12 12

Semester 4

No. Kel MK Mata Kuliah SKS No. Kel MK Mata Kuliah SKS

1 MKB Economic Analysis of Law 2 1 MKB Hukum Electronic Commerce 2

2 MKK Hukum Agraria 2 2 MKB Hukum Persaingan Usaha dan Anti Monopoli 2

3 MKB Hukum Hak Milik Intelektual 2 3 MKB Hukum Pajak 2

4 MKB Hukum Entertainment 2 4 MBB Tesis 6

5 MKBHukum Perdagangan Internasional –

GATT/WTO2 12

12

MKB Akuntansi untuk SH 2

Jumlah SKS

Jumlah SKS

Jumlah SKS

KURIKULUM OPERASIONAL 2013 PROGRAM PASCA SARJANA ILMU HUKUM

Semester 1 Semester 2

Semester 3

Jumlah SKS

4 MKBHukum Perusahaan, Pembiayaan Perusahaan

dan Kepailitan2 4