daftar isi - sinta.unud.ac.id filelagu dan/atau musik dengan atau tanpa teks merupakan salah satu...

29
x DAFTAR ISI HALAMAN SAMPUL DEPAN ....................................................................... i HALAMAN SAMPUL DALAM ...................................................................... ii HALAMAN PRASYARAT GELAR SARJANA HUKUM .......................... iii HALAMAN PERSETUJUAN PEMBIMBING ............................................. iv HALAMAN PENGESAHAN PANITIA PENGUJI ...................................... v KATA PENGANTAR ....................................................................................... vi SURAT PERNYATAAN KEASLIAN ............................................................ ix DAFTAR ISI ..................................................................................................... x ABSTRAK ......................................................................................................... xiii ABSTRACT ........................................................................................................ xiv BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah .................................................................. 1 1.2 Rumusan Masalah ............................................................................ 10 1.3 Ruang Lingkup Masalah .................................................................. 10 1.4 Orisinalitas Penelitian ...................................................................... 11 1.5 Tujuan Penelitian 1.5.1 Tujuan umum .......................................................................... 12 1.5.2 Tujuan khusus ......................................................................... 13 1.6 Manfaat Penelitian 1.6.1 Manfaat teoritis ....................................................................... 13 1.6.2 Manfaat praktis ....................................................................... 13

Upload: buitruc

Post on 30-Apr-2019

230 views

Category:

Documents


1 download

TRANSCRIPT

x

DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL DEPAN ....................................................................... i

HALAMAN SAMPUL DALAM ...................................................................... ii

HALAMAN PRASYARAT GELAR SARJANA HUKUM .......................... iii

HALAMAN PERSETUJUAN PEMBIMBING ............................................. iv

HALAMAN PENGESAHAN PANITIA PENGUJI ...................................... v

KATA PENGANTAR ....................................................................................... vi

SURAT PERNYATAAN KEASLIAN ............................................................ ix

DAFTAR ISI ..................................................................................................... x

ABSTRAK ......................................................................................................... xiii

ABSTRACT ........................................................................................................ xiv

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah .................................................................. 1

1.2 Rumusan Masalah ............................................................................ 10

1.3 Ruang Lingkup Masalah .................................................................. 10

1.4 Orisinalitas Penelitian ...................................................................... 11

1.5 Tujuan Penelitian

1.5.1 Tujuan umum .......................................................................... 12

1.5.2 Tujuan khusus ......................................................................... 13

1.6 Manfaat Penelitian

1.6.1 Manfaat teoritis ....................................................................... 13

1.6.2 Manfaat praktis ....................................................................... 13

xi

1.7 Landasan Teoritis ............................................................................. 14

1.8 Metode Penelitian

1.8.1 Jenis penelitian ........................................................................ 20

1.8.2 Jenis pendekatan ..................................................................... 21

1.8.3 Sumber Bahan Hukum ................................................. 22

1.8.4 Teknik pengumpulan bahan hukum ........................................ 23

1.8.5 Teknik analisis bahan hukum ................................................. 23

BAB II TINJAUAN UMUM TENTANG HAK CIPTA, LAGU, COMPACT

DISC (CD), DAN PERLINDUNGAN HUKUM

2.1 Hak Cipta

2.1.1 Pengertian Hak Cipta............................................................ 25

2.1.2 Dasar Hukum Hak Cipta ...................................................... 27

2.1.3 Subyek dan Obyek Perlindungan Hak Cipta ........................ 31

2.2 Lagu

2.2.1 Pengertian Lagu .................................................................... 34

2.2.2 Lagu Bagian dari Hak Cipta ................................................. 36

2.3 Compact Disc (CD)

2.3.1 Pengertian Compact Disc (CD) ............................................ 37

2.3.2 Sejarah Compact Disc (CD) ................................................. 38

2.4 Perlindungan Hukum

2.4.1 Pengertian Perlindungan Hukum.......................................... 39

2.4.2 Jenis-Jenis Perlindungan Hukum ......................................... 40

BAB III BENTUK PERLINDUNGAN HUKUM BAGI PENCIPTA LAGU

TERHADAP PENGGANDAAN CD LAGU TANPA IZIN DITINJAU

xii

DARI UNDANG-UNDANG NOMOR 28 TAHUN 2014 TENTANG

HAK CIPTA

3.1 Kualifikasi Penggandaan Lagu Melalui CD Dapat Dikatakan Sebagai

Pembajakan .................................................................................... 43

3.2 Perlindungan Hukum Bagi Pencipta Lagu Terhadap Penggandaan CD

Lagu Tanpa Izin ............................................................................. 58

BAB IV UPAYA HUKUM YANG DILAKUKAN PENCIPTA LAGU

TERHADAP PENGGANDAAN CD LAGU TANPA IZIN

4.1 Upaya Hukum yang Dapat Dilakukan oleh Pencipta Lagu Terhadap

Penggandaan CD Lagu Tanpa Izin Ditinjau Dari Undang-Undang

Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta

4.2.1 Non Litigasi .......................................................................... 71

4.2.2 Litigasi .................................................................................. 76

BAB V PENUTUP

5.1 Kesimpulan....................................................................................... 78

5.2 Saran-Saran ...................................................................................... 79

DAFTAR PUSTAKA

xiii

ABSTRAK

Lagu dan/atau musik dengan atau tanpa teks merupakan salah satu

ciptaan yang dilindungi dalam Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2014.

Kreatifitas para pencipta lagu di Indonesia mulai terganggu dengan

penggandaan CD lagu tanpa izin. Negara dan musisi mengalami kerugian

yang besar per tahun karena adanya pembajakan CD. Dalam skripsi ini,

permasalahan yang dibahas yaitu mengenai kualifikasi penggandaan lagu

yang dikatakan sebagai pembajakan dan perlindungan hukum terhadap

pencipta lagu terhadap penggandaan CD tanpa izin serta upaya hukum

pencipta lagu terkait penggandaan tanpa izin tersebut. Pentingnya dilakukan

penelitian ini adalah untuk mengetahui perlindungan hukum pencipta lagu

dan upaya penyelesaian sengketa yang diberikan oleh Undang-Undang

Nomor 28 Tahun 2014 terkait permasalahan CD bajakan.

Metode penelitian yang digunakan dalam penulisan skripsi ini adalah

jenis penelitian hukum normatif dengan jenis pendekatan yaitu pendekatan

perundang-undangan dan pendekatan analisis konsep hukum. Sumber bahan

hukum yang digunakan bersumber dari data sekunder, yaitu dari bahan

hukum primer, sekunder dan tersier. Teknik pengumpulan bahan hukum yang

digunakan adalah diperoleh melalui telaah bahan pustaka. Serta

menggunakan teknik analisis bahan hukum yaitu teknik deskripsi, interpretasi

dan sistematisasi.

Kualifikasi penggandaan lagu menggunakan media CD dikatakan

sebagai pembajakan dilakukan dengan penafsiran hukum historis yaitu

apabila penggandaan lagu melalui CD dilakukan dengan cara dan bentuk

apapun yaitu paling banyak dengan menggunakan jenis CD-R, serta

dilakukan secara tidak sah dan dengan cara pendistribusian secara komersial

kepada masyarakat luas. Dan perlindungan hukum terhadap pencipta lagu

dengan beredarnya CD bajakan yaitu perlindungan hukum preventif dan

represif. Dalam hal terjadi sengketa, penyelesaian sengketa dapat dilakukan

dengan cara non litigasi dan litigasi.

Kata kunci: Perlindungan hukum, Hak cipta, Penggandaan CD tanpa izin.

xiv

ABSTRACT

Songs or music with or without words is one of the creations that are

protected by Statute Number 28 Year 2014. Creativity of the composer in

Indonesia began to interfere with the pirated songs compact disc. State and

musicians suffered great losses per year due to pirated compact disc. In this

paper, the issues discussed are the qualifications of doubling the song is said

to be legal protection against piracy and songwriter of the circulation of

pirated compact disc, as well as the steps in the settlement of disputes related

to the circulation of songs copyrighted work pirated compact disc. The

importance of this research is to determine the legal protection songwriter

and dispute resolution efforts provided by Statute Number 28 Year 2014

related issues pirated compact disc.

The research methods used in this research is normative research, with

the kind of approach are the statute approach and analitical & conseptual

approach. The sources of legal materials are obtained from secondary data,

which is primary legal materials, secondary legal materials and tertiary legal

materials. The legal materials collections techniques used were obtained

through literature review. And used the legal materials analysis techniques

that description techniques, interpretation techniques and systematization

techniques.

The qualification of doubling songs using compact disc is said piracy

done with the historical legal interpretation which is the track with through

compact disc duplication by compact disc recordable, and do unlawfully and

by means of commercial distribution to the public. The legal protection of the

composer with the circulation of pirated compact disc are preventive legal

protection and repressive legal protection. In the dispute settlement, dispute

resolution can be done by litigation way and non-litigation way.

Key words: Legal protection, Copyright, Piracy songs compact disc.

1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Dewasa ini perkembangan dunia seni khususnya lagu sangatlah

berkembang pesat. Hal tersebut dapat dilihat pada stasiun-stasiun acara

televisi yang banyak menyajikan acara-acara hiburan, baik itu yang bergenre

pop, daerah, rock, dangdut, dan aliran musik lainnya. Tidak dapat dipungkiri

bahwa lagu tersebut membawa rasa bahagia, sedih, gembira, dan perasaan

lainnya terhadap penikmatnya.

Seni khususnya dalam wujud lagu ini telah menjadi kebutuhan bagi

sebagian kehidupan manusia sebagai makhluk yang berbudaya, untuk

diciptakan kemudian dinikmati sebagai hiburan maupun untuk diapresiasi.

Hampir tidak dapat lepas dalam kehidupan sehari-hari masyarakat selalu

memainkan, memutar dan mendendangkan lagu. Bahkan sudah menjadi

kebiasaan bagi sebagian besar masyarakat untuk tidak bisa lepas dari lagu

tersebut. Dari mulai usia anak-anak hingga dewasa tidak ada batasannya

untuk menikmati alunan lagu yang diinginkan.

Dengan banyaknya penikmat lagu tersebut maka perkembangan lagu di

Indonesia semakin hari semakin bertambah. Terlebih lagi perkembangan lagu

ini mengikuti dinamika yang terjadi di masyarakat itu sendiri, menjadikan

lagu semakin banyak diminati. Hal tersebut tentunya menjadi keuntungan

2

tersendiri bagi para pencipta lagu untuk semakin banyak menghasilkan karya-

karya yang tentunya banyak diminati masyarakat.

Pencipta lagu terkenal seperti Nazril Ilham (Ariel Noah), Pasha

(Mantan Vokalis Ungu), Iwan Fals, Ahmad Dhani, dan lain-lain merupakan

sederetan pencipta lagu di Indonesia yang banyak menghasilkan karya-karya

seni yang diminati oleh masyarakat Indonesia. Dapat kita beli dengan mudah

karya-karya mereka di toko-toko yang menyediakan lagu mereka dalam

bentuk compact disc (selanjutnya ditulis CD). Karya yang diminati tersebut

tentunya menghasilkan pendapatan yang terbilang cukup fantastis.

Tetapi pada tahun 2008 mulai dirasakan imbasnya oleh para pencipta

lagu terhadap penjualan fisik album rekaman dalam bentuk CD yang mulai

menurun. Hal tersebut dikarenakan oleh oknum yang tidak bertanggung

jawab melakukan penggandaan dan pendistribusian secara illegal terhadap

hasil karya cipta para pencipta lagu tersebut. Karya dari para pencipta lagu

tersebut oleh para pembajak CD yang tidak mempunyai izin legal dengan

mudahnya dibajak dan dibandrol dengan harga yang cukup murah. Dengan

modal kurang dari Rp 1.000, pembajak bisa menjual sekeping CD bajakan

senilai Rp 5.000. Motivasi utama dari tindakan pembajak CD tersebut adalah

untuk memperoleh keuntungan dari kondisi ekonomi sebagian besar

masyarakat Indonesia yang lebih memilih membeli produk yang murah tanpa

mempertimbangkan kualitas suatu produk.

Untuk menjamin perlindungan terhadap karya intelektual berupa lagu

atau musik, Indonesia telah meratifikasi pembentukan World Trade

3

Organization (selanjutnya ditulis WTO) melalui Undang-Undang Nomor 7

Tahun 1994 tentang Pengesahan Agreement Establishing The World Trade

Organization (Persetujuan Pembentukan Organisasi Perdagangan Dunia).

Konsekuensi dengan masuknya Indonesia menjadi anggota WTO antara lain

kewajiban untuk menyesuaikan peraturan perundang-undangan nasional

dengan ketentuan WTO, termasuk ketentuan yang berkaitan dengan

Agreement on Trade Related Aspects of Intellectual Property Rights

(selanjutnya ditulis TRIPs-WTO).1 Dengan menyesuaikan ketentuan dalam

TRIPs-WTO yang berhubungan dengan hak cipta, maka Indonesia telah

menyempurnakannya dalam Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2014 tentang

Hak Cipta (selanjutnya ditulis UUHC).

Mengenai hasil karya dari pencipta lagu tersebut merupakan hak cipta

sebagaimana disebutkan dalam Pasal 1 angka 1 UUHC yaitu “Hak Cipta

adalah hak eksklusif pencipta yang timbul secara otomatis berdasarkan

prinsip deklaratif setelah suatu ciptaan diwujudkan dalam bentuk nyata tanpa

mengurangi pembatasan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-

undangan”.

Di dalam Penjelasan Pasal 4 UUHC, Hak eksklusif adalah hak yang

hanya diperuntukkan bagi Pencipta, sehingga tidak ada pihak lain yang dapat

memanfaatkan hak tersebut tanpa izin Pencipta. Pemegang Hak Cipta yang

1 Afrillyanna Purba, Gazalba Saleh, dan Andriana Krisnawati, 2005, TRIPs-WTO &

HUKUM HKI INDONESIA Kajian Perlindungan Hak Cipta Seni Batik Tradisional

Indonesia, Rineka Cipta, Jakarta, hlm. 1.

4

bukan Pencipta hanya memiliki sebagian dari hak eksklusif berupa hak

ekonomi.

Hak cipta merupakan hak eksklusif yang terdiri atas hak moral dan hak

ekonomi. Hak moral adalah hak yang melekat secara abadi pada diri pencipta,

sedangkan hak ekonomi adalah hak eksklusif pencipta atau pemegang hak

cipta untuk mendapatkan manfaat ekonomi atas ciptaan.

Sesuai amanat dari Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia

Tahun 1945 (selanjutnya ditulis UUD NRI 1945), hak cipta merupakan

kekayaan intelektual di bidang ilmu pengetahuan, seni, dan sastra yang

mempunyai peranan strategis dalam mendukung pembangunan bangsa dan

memajukan kesejahteraan umum.

Berdasarkan Pasal 1 angka 2 UUHC menentukan bahwa “Pencipta

adalah seorang atau beberapa orang yang secara sendiri-sendiri atau bersama-

sama menghasilkan suatu ciptaan yang bersifat khas dan pribadi”. Sedangkan

dalam Pasal 1 angka 3 UUHC, “Ciptaan adalah setiap hasil karya cipta di

bidang ilmu pengetahuan, seni, dan sastra yang dihasilkan atas inspirasi,

kemampuan, pikiran, imajinasi, kecekatan, keterampilan, atau keahlian yang

diekspresikan dalam bentuk nyata”.

Banyak ciptaan yang dilindungi, berdasarkan Pasal 40 ayat (1) huruf d

UUHC salah satunya adalah lagu dan/atau musik dengan atau tanpa teks.

Sehingga secara garis besar ketentuan dalam UUHC memuat mengenai hal-

hal yang berkaitan dengan hak cipta secara umum.

Hukum Hak Cipta bertujuan melindungi hak pembuat dalam

mendistribusikan, menjual, atau membuat turunan dari karya tersebut.

5

Perlindungan yang didapatkan oleh pembuat (author) adalah

perlindungan terhadap penjiplakan (plagiat) oleh orang lain. Hak Cipta

sering diasosiasikan sebagai jual beli lisensi.2

Hak cipta memang sangat penting dilindungi, karena apabila orang atau

beberapa orang yang tidak dapat menghasilkan keahlian tidak akan mampu

untuk menciptakan suatu karya cipta yang memiliki bentuk khas dan bersifat

pribadi, yang merupakan karya intelektual manusia yang dibuat berdasarkan

kemampuan pikiran, imajinasi, keterampilan dan/atau keahlian yang

menunjukkan keaslian sebagai ciptaan yang berwujud nyata sehingga ciptaan

tersebut dapat dilihat, dibaca dan didengar.

Menurut H. OK. Saidin3, Hak kekayaan intelektual (selanjutnya ditulis

HKI) yang diekspresikan kepada khalayak umum dalam berbagai bentuknya,

memiliki manfaat dan nilai ekonomi serta berguna bagi kehidupan manusia.

Adanya nilai ekonomi pada HKI merupakan suatu bentuk kekayaan bagi

pemiliknya. Walaupun proses penggandaan dan distribusi suatu karya cipta

(ciptaan) lagu dapat dilakukan, namun tetap saja dalam ciptaan tersebut

pencipta lagu masih memiliki hak untuk mendapatkan royalti atas ciptaannya.

Dalam Pasal 1 angka 21 UUHC, Royalti adalah imbalan atas

pemanfaatan Hak Ekonomi suatu Ciptaan atau Produk Hak Terkait yang

diterima oleh pencipta atau pemilik hak terkait. Royalti harus dibayar karena

lagu adalah suatu karya intelektual manusia yang mendapatkan suatu

perlindungan hukum. Jika pihak lain ingin menggunakannya maka sepatutnya

2 Adrian Sutedi, 2009, Hak Atas Kekayaan Intelektual, Sinar Grafika, Jakarta, hlm.

116. 3 H. OK. Saidin, 2007, Aspek Hukum Hak Kekayaan Intelektual (Intellectual Property

Rights), RajaGrafindo Persada, Jakarta, hlm. 142.

6

meminta izin kepada pemilik hak cipta. Pembayaran royalti merupakan

konsekuensi dari menggunakan karya orang lain yang dihimpun dan

didistribusikan oleh Lembaga Manajemen Kolektif yang diberikan kuasa oleh

pencipta, pemegang hak cipta, dan/atau pemilik hak terkait.

Konsekuensi untuk membayar karya pencipta lagu tersebut membuat

sebagian besar masyarakat Indonesia menjadi enggan untuk membeli produk-

produk asli yang dijual dalam bentuk CD. Masyarakat lebih memilih untuk

membeli produk sejenis walaupun dengan kualitas yang rendah tetapi harga

tersebut dapat dijangkau oleh mereka. Hal tersebut yang mengakibatkan

pencipta lagu tidak mendapatkan royalti sesuai dengan karya cipta lagunya.

Pelanggaran terhadap tidak dilakukannya pembayaran royalti ini

memberikan hak kepada pencipta lagu untuk menuntut ganti rugi atas hak

cipta yang dilanggar. Ganti rugi dalam Pasal 1 angka 25 UUHC adalah

pembayaran sejumlah uang yang dibebankan kepada pelaku pelanggaran hak

ekonomi Pencipta, Pemegang Hak Cipta dan/atau pemilik Hak Terkait

berdasarkan putusan pengadilan perkara perdata atau pidana yang

berkekuatan hukum tetap atas kerugian yang diderita Pencipta, Pemegang

Hak Cipta dan/atau pemilik Hak Terkait. Pencipta, pemegang hak cipta

dan/atau pemegang hak terkait atau ahli warisnya yang mengalami kerugian

hak ekonomi berhak memperoleh ganti rugi.

Secara hukum kegiatan penggandaan terhadap karya cipta

diperbolehkan sesuai dengan ketentuan Pasal 1 angka 12 UUHC, tetapi dalam

hal pembajakan karya cipta adalah dilarang. Pembajakan berdasarkan Pasal 1

7

angka 23 UUHC merupakan penggandaan ciptaan dan/atau produk hak

terkait secara tidak sah dan pendistribusian barang hasil penggandaan

dimaksud secara luas untuk memperoleh keuntungan ekonomi.

Kualifikasi penggandaan lagu menggunakan media CD tidak diatur

sebagai pembajakan di dalam ketentuan UUHC, tetapi kualifikasi

penggandaan lagu dengan menggunakan media CD dikatakan sebagai

pembajakan dilakukan dengan penafsiran hukum. Di mana dengan

perkembangan dunia teknologi, keberadaan CD sangat beragam yaitu CD-

ROM, CD-R dan CD-RW. Sedangkan di dalam ketentuan UUHC tidak

mengatur mengenai jenis-jenis CD yang berkembang dalam dunia teknologi

yang digunakan sebagai penggandaan lagu, dan bagaimana kualifikasi

penggandaan lagu menggunakan media CD dengan jenis CD yang ada, yang

dapat dikatakan sebagai pembajakan.

Sehingga dapat dilihat adanya norma kabur atau tidak jelas (vague van

normen) yang terdapat dalam ketentuan UUHC, sedangkan pada

kenyataannya di lapangan banyak kasus yang menunjukkan semakin

tingginya tingkat pembajakan CD, baik dilakukan dengan menggunakan jenis

CD yang ada hingga saat ini yang memerlukan aturan hukum yang jelas.

Terkait dengan sanksi yang diberikan terhadap pelaku pembajakan

diatur dalam Pasal 113 ayat (4) UUHC yang menentukan bahwa Setiap Orang

yang memenuhi unsur sebagaimana dimaksud pada ayat (3) yang dilakukan

dalam bentuk pembajakan, dipidana dengan pidana penjara paling lama 10

8

(sepuluh) tahun dan/atau pidana denda paling banyak Rp 4.000.000.000,00

(empat miliar rupiah).

Hak cipta terutama karya cipta lagu merupakan salah satu bentuk hak

cipta yang paling sering kita dengar dan amat diminati seluruh masyarakat

Indonesia. Namun kreatifitas para pencipta lagu di Indonesia mulai terganggu

dengan maraknya CD bajakan yang beredar di pasaran. Negara dan musisi

mengalami kerugian yang besar per tahun karena adanya pembajakan CD,

diperkirakan sebesar 90 persen dari Rp 5 triliun yaitu sekitar Rp 4,5 triliun

masuk ke kantong pembajak CD. 4 Pembajakan adalah faktor utama yang

belum ada titik cerah penyelesaian masalahnya. Ketika CD mudah untuk

digandakan, pembajakan semakin mudah pula.

Pembajakan terhadap lagu ini bukan hanya terhadap lagu yang

diciptakan oleh orang Indonesia asli, tetapi juga meliputi lagu yang diciptakan

oleh orang dari luar negeri (pencipta lagu asing). Hal inilah yang sering

menjadi bahan protes para pencipta lagu dari luar negeri yang merasakan

bahwa perlindungan yang diberikan terhadap ciptaan mereka lemah sekali di

Indonesia. Apabila hal ini dibiarkan saja maka akan membuat buruk nama

Indonesia di dunia internasional yang pada akhirnya akan merugikan bangsa

Indonesia sendiri.

Hal ini tentunya mendapat perhatian serius baik dari para insan seni

seperti Yayasan Karya Cipta Indonesia (YKCI) juga Asosiasi Industri

4 Azis Kurmala, 2013, Kerugian Akibat Pembajakan Musik Rp 4,5 Triliun Setahun,

URL: m.antaranews.com/berita/375286/kerugian-akibat-pembajakan-musik-rp45-triliun-

setahun diakses tanggal 19 November 2016.

9

Rekaman Indonesia (ASIRI) serta asosiasi sejenis maupun dari pemerintah,

hingga muncul slogan Stop Pembajakan (Stop Piracy). Slogan hanya tetap

slogan tetapi tanpa adanya kesadaran dari masyarakat itu sendiri maka

beberapa tahun mendatang kita mungkin tidak dapat mendengar lagi

kreatifitas dari para musisi untuk menciptakan lagu.

Berdasarkan catatan Asosiasi Industri Rekaman Indonesia (ASIRI),

pembajakan industri musik di Indonesia menunjukkan angka yang paling

signifikan.5 Pihak yang paling dirugikan adalah para musisi atau pencipta

lagu yang hasil karyanya dibajak oleh pihak yang ingin mengambil

keuntungan lebih dari pembajakan CD tersebut. Sehingga dampak yang

ditakutkan adalah para pencipta lagu tersebut semakin enggan untuk berkarya

atau berinovasi.

Melihat kenyataan ini maka akan sangat menarik untuk diteliti lebih

lanjut mengenai pembajakan terhadap karya cipta lagu yang merugikan

pencipta lagu, dalam skripsi yang berjudul “Perlindungan Hukum Bagi

Pencipta Lagu Terhadap Penggandaan Compact Disc (CD) Lagu Tanpa

Izin Ditinjau Dari Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2014 Tentang Hak

Cipta”.

5 Yosep Arkian, 2015, Asiri: 95 Persen CD Album di Pasaran Bajakan, URL:

http://m.tempo.co/read/news/2015/10/21/112711484/asiri-95-persen-cd-album-di-pasaran-

-bajakan diakses tanggal 20 November 2016.

10

1.2 Rumusan Masalah

Fokus penelitian ini adalah mengenai perlindungan hukum bagi

pencipta lagu terhadap penggandaan CD tanpa izin ditinjau dari UUHC.

Sehubungan dengan itu maka permasalahan yang akan dikaji adalah sebagai

berikut:

1. Apakah penggandaan lagu melalui compact disc (CD) dapat

dikatakan sebagai pembajakan?

2. Upaya hukum apa yang dapat dilakukan oleh pencipta lagu terhadap

penggandaan compact disc (CD) tanpa izin?

1.3 Ruang Lingkup Masalah

Ruang lingkup masalah atau batasan permasalahan merupakan hal yang

sangat penting dikarenakan tanpa adanya batasan permasalahan maka sangat

mungkin mengakibatkan pembahasan yang tidak relevan. Sehingga

menyebabkan terciptanya suatu penyimpangan yang terlalu jauh mengenai

obyek yang akan dibahas. Sehubungan dengan hal tersebut maka batasan

permasalahan dari skripsi ini sebagai berikut:

1. Dalam permasalahan yang pertama, ruang lingkup permasalahan

dibatasi mengenai penggandaan terhadap lagu melalui media CD

yang dapat dikatakan sebagai pembajakan.

2. Sedangkan permasalahan yang kedua, ruang lingkup permasalahan

dibatasi pada upaya-upaya hukum yang dilakukan oleh pencipta lagu

terhadap penggandaan CD tanpa izin.

11

1.4 Orisinalitas Penelitian

Terkait orisinalitas dari penelitian ini, akan diperlihatkan karya

ilmiah/penulisan hukum/skripsi terdahulu sebagai pembanding yang

pembahasannya berkaitan dengan “Perlindungan Hukum Bagi Pencipta Lagu

Terhadap Penggandaan Compact Disc (CD) Tanpa Izin Ditinjau Dari

Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2014 Tentang Hak Cipta”, yaitu:

Tabel I

No. Peneliti Judul Rumusan Masalah

1. Dede Sukma

Aristya,

Fakultas

Hukum

Universitas

Udayana,

Tahun 2016

Perlindungan Hukum

Terhadap Produsen

Atas Penyebaran

DVD Bajakan Di

Indonesia (Ditinjau

Dari Undang-

Undang Nomor 28

Tahun 2014 Tentang

Hak Cipta

Tidak Ada (Jurnal Hukum

Kertha Semaya)

2. Wangy Alfince

Dianato,

Fakultas

Syari’ah dan

Hukum

Universitas

Implementasi

Perlindungan

Terhadap Hak Cipta

Di Bidang Musik

(Studi Compact

Disc/Video Compact

1. Bagaimana pelaksanaan

perlindungan hak cipta

di bidang musik di

Kecamatan Tampan?

2. Apa saja faktor-faktor

yang menjadi hambatan

12

Islam Negeri

Sultan Syarif

Kasim Riau,

Tahun 2014

Disc Bajakan Di

Kecamatan Tampan

Kota Pekanbaru)

dalam pelaksanaan

perlindungan hak cipta

CD/DVD bajakan di

Kecamatan Tampan?

Tabel II

No. Peneliti Judul Rumusan Masalah

1. Yuni

Ratnasari,

Fakultas

Hukum

Universitas

Udayana,

Tahun 2016

Perlindungan Hukum

Bagi Pencipta Lagu

Terhadap

Penggandaan

Compact Disc (CD)

Tanpa Izin Ditinjau

Dari Undang-

Undang Nomor 28

Tahun 2014 Tentang

Hak Cipta

1. Apakah penggandaan

lagu melalui compact

disc (CD) dapat

dikatakan sebagai

pembajakan?

2. Upaya hukum apa yang

dapat dilakukan oleh

pencipta lagu terhadap

penggandaan compact

disc (CD) tanpa izin?

1.5 Tujuan Penelitian

Ada beberapa tujuan penelitian, sebagai berikut:

1.5.1 Tujuan umum

- Untuk mengetahui mengenai penggandaan terhadap lagu melalui media CD

yang dapat dikatakan sebagai pembajakan.

13

- Untuk mengetahui upaya-upaya hukum yang dilakukan oleh pencipta lagu

terhadap penggandaan CD tanpa izin.

1.5.2 Tujuan khusus

- Untuk memahami mengenai penggandaan terhadap lagu melalui media CD

yang dapat dikatakan sebagai pembajakan.

- Untuk memahami upaya-upaya hukum yang dilakukan oleh pencipta lagu

terhadap penggandaan CD tanpa izin.

1.6 Manfaat Penelitian

1.6.1 Manfaat teoritis

- Sebagai bahan referensi untuk pengembangan ilmu hukum, khususnya di

bidang HKI agar dapat dimanfaatkan secara tepat sesuai dengan

permasalahan yang ada, yaitu kaitannya dengan perlindungan hukum bagi

pencipta lagu terhadap penggandaan CD tanpa izin ditinjau dari Undang-

Undang Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta.

- Sebagai suatu sumbangan kepustakaan untuk dapat dipakai sebagai acuan

bagi para praktisi hukum terkait dengan perlindungan hukum bagi pencipta

lagu terhadap penggandaan CD tanpa izin ditinjau dari Undang-Undang

Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta, sehingga dapat memberikan

manfaat bagi masyarakat dan peminat karya ilmiah dalam bidang HKI.

14

1.6.2 Manfaat praktis

Dapat digunakan sebagai pedoman baik untuk pemerintah, praktisi,

mahasiswa maupun khalayak umum dalam menyelesaikan permasalahan

yang sejenis.

1.7 Landasan Teoritis

Landasan teoritis merupakan dukungan teori, konsep, asas dan

pendapat-pendapat hukum dalam membangun atau memperkuat kebenaran

dari permasalahan yang dianalisis.6 Dalam setiap penelitian harus disertai

dengan pemikiran-pemikiran teoritis, oleh karena ada hubungan timbal balik

yang erat antara teori dengan kegiatan pengumpulan dan pengolahan bahan

hukum, analisa, serta konstruksi bahan hukum. Oleh karena itu perlu

dikemukakan beberapa teori berupa pendapat para ahli yang relevan dengan

permasalahan yang diteliti, yaitu:

1. Teori Perlindungan Hukum

Awal mula munculnya teori pelindungan hukum bersumber dari teori

hukum alam atau aliran hukum alam. Aliran ini dipelopori oleh Plato,

Aristoteles (murid Plato) dan Zeno (pendiri aliran Stoic). Menurut aliran

hukum alam menyebutkan bahwa:

“…hukum itu bersumber dari Tuhan yang bersifat universal dan abadi,

serta antara hukum dan moral tidak boleh dipisahkan. Para penganut aliran

6 Bander Johan Nasution, 2008, Metode Penelitian Ilmu Hukum, Mandar Maju,

Bandung, hlm. 141.

15

ini memandang bahwa hukum dan moral adalah cerminan dan aturan secara

internal dan eksternal dari kehidupan manusia yang diwujudkan melalui

hukum dan moral”.7

Thomas Aquinas mengatakan bahwa hukum alam adalah ketentuan

akal yang bersumber dari Tuhan yang bertujuan untuk kebaikan dan dibuat

oleh orang yang mengurus masyarakat untuk disebarluaskan. Di bagian lain

terjadi perbedaan pandangan para filosof tentang eksistensi hukum alam,

tetapi pada aspek yang lain juga menimbulkan sejumlah harapan bahwa

pencarian pada yang “absolut” merupakan kerinduan manusia akan hakikat

keadilan.

Menurut Satjipto Rahardjo, perlindungan hukum adalah memberikan

pengayoman terhadap hak asasi manusia yang dirugikan orang lain dan

perlindungan itu diberikan kepada masyarakat agar dapat menikmati semua

hak-hak yang diberikan oleh hukum.8 Pendapat lain tentang perlindungan

hukum yaitu perlindungan atas harkat dan martabat, serta pengakuan terhadap

hak asasi manusia yang dimiliki oleh subyek hukum berdasarkan ketentuan

hukum dari kesewenangan.

2. Hak Kekayaan Intelektual

Dalam perkembangannya, pengaturan perlindungan HKI tidak hanya

melibatkan negara-negara maju. Perlindungan HKI mulai merebak di negara-

negara berkembang, terutama melalui TRIPs-WTO. TRIPs-WTO merupakan

7 Darji Darmodiharjo dan Shidarta, 1995, Pokok-Pokok Filsafat Hukum: Apa dan

Bagaimana Filsafat Hukum Indonesia, PT. Gramedia Pustaka Utama, Jakarta, hlm. 102. 8 Satjipto Rahardjo, 2000, Ilmu Hukum, PT. Citra Aditya Bakti, Bandung, hlm. 54.

16

perjanjian yang sangat kompleks, komprehensif, dan ekstensif dalam

mengatur perlindungan HKI secara internasional. Hal tersebut dikarenakan

TRIPs-WTO adalah kesepakatan internasional yang paling lengkap memuat

ketentuan-ketentuan perlindungan HKI.

Secara umum perjanjian dalam TRIPs-WTO meliputi ketentuan

mengenai jenis HKI, standar minimum perlindungan atau rincian ketentuan

mengenai ruang lingkup perlindungan tersebut harus dilakukan oleh negara

peserta, ketentuan mengenai pelaksanaan kewajiban perlindungan HKI,

ketentuan mengenai kelembagaan, dan ketentuan mengenai penyelesaian

sengketa. Ketentuan tersebut menunjukkan bahwa perlindungan HKI secara

internasional dinilai sebagai ketentuan penting yang kemudian banyak

diratifikasi oleh negara-negara di dunia, termasuk Indonesia.

HKI merupakan hak yang memperoleh perlindungan secara hukum

atas kekayaan intelektual sesuai dengan peraturan perundang-undangan

berdasarkan Pasal 1 ayat (15) Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2002 tentang

Sistem Nasional Penelitian, Pengembangan, Dan Penerapan Ilmu

Pengetahuan Dan Teknologi Hak Kekayaan Intelektual.

Teori mengenai HKI sangat dipengaruhi oleh pemikiran filsuf John

Locke tentang hak milik. Menurut John Locke yang dikutip oleh Syafrinaldi,

mengatakan bahwa hak milik dari seorang manusia terhadap benda yang

dihasilkannya itu sudah ada sejak manusia lahir. Benda dalam pengertian ini

tidak hanya benda yang berwujud tetapi juga benda yang abstrak, yang

17

disebut dengan hak milik atas benda yang tidak berwujud yang merupakan

hasil dari intelektualitas manusia.9

HKI merupakan terjemahan dari Intellectual Property Right (IPR).

Beberapa istilah bahasa Indonesia yang pernah digunakan untuk

menerjemahkan Intellectual Property Right (IPR) antara lain Hak Milik

Immateril, Hak Milik Intelektual dan Hak atas Kekayaan Intelektual.

Berdasarkan Keputusan Menteri Hukum dan Perundang-undangan Republik

Indonesia (sekarang Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia) Nomor

M.03.PR.07.10 Tahun 2000 dan Persetujuan Menteri Negara Pendayagunaan

Aparatur Negara Republik Indonesia sesuai dengan surat Nomor

24/M.PAN/1/2000 secara resmi digunakan istilah Hak Kekayaan Intelektual.

HKI merupakan hak yang diberikan oleh hukum kepada subyek hukum

terhadap suatu benda yang merupakan hasil dari kecerdasan intelektual

manusia. Menurut Djumhana dan Djubaedillah10, HKI merupakan hak yang

berasal dari hasil kegiatan kreatif kemampuan daya pikir manusia yang

diekspresikan kepada khalayak umum dalam berbagai bentuk, yang

bermanfaat dalam menunjang kehidupan manusia karena memiliki nilai

ekonomis. Bentuk nyata dari kemampuan tersebut misalnya dalam bidang

teknologi, ilmu pengetahuan, seni dan sastra.

3. Penemuan Hukum

9 Syafrinaldi, 2010, Hukum Tentang Perlindungan Hak Milik Intelektual Dalam

Menghadapi Era Globalisasi, UIR Press, Jakarta, hlm. 7. 10 Muhammad Djumhana dan R. Djubaedillah, 2003, Hak Milik Intelektual, Citra

Aditya Bakti, Bandung, hlm. 20-21.

18

Penemuan hukum adalah suatu metode untuk mendapatkan hukum

dalam hal peraturannya sudah ada akan tetapi tidak jelas bagaimana

penerapannya pada suatu kasus yang konkret. Penemuan hukum

(rechtsvinding) adalah proses pembentukan hukum oleh hakim atau aparat

hukum lainnya yang ditugaskan untuk penerapan peraturan hukum umum

pada peristiwa hukum konkret.11

Keharusan menemukan hukum baru ketika aturannya tidak saja tak

jelas, tetapi memang tidak ada, diperlukan pembentukan hukum. Hakim harus

menggali berdasarkan banyak hal mulai dari menganalogikan dengan perkara

yang (mungkin) sejenis, menetapkan parameter tertentu yang akan dijadikan

sebagai patokan di dalam menjatuhkan putusan dan yang lebih penting lagi

adalah memperhatikan elemen sosiokultural keadilan yang hidup dan

berkembang di masyarakat. Pasal 10 ayat (1) Undang-Undang Nomor 48

Tahun 2009 tentang Kekuasaan Kehakiman menentukan “Pengadilan

dilarang menolak untuk memeriksa, mengadili, dan memutus suatu perkara

yang diajukan dengan dalih bahwa hukum tidak ada atau kurang jelas,

melainkan wajib untuk memeriksa dan mengadilinya.” Walau bagaimanapun

hakim wajib memeriksa dan menjatuhkan putusan, yang berarti bahwa ia

wajib menemukan hukumnya.

Berkaitan dengan cara penemuan hukum dapat dilakukan dengan dua

metode, yaitu: 12

11 Sudikno Mertokusumo, 2009, Penemuan Hukum Sebuah Pengantar, Liberty,

Yogyakarta, hlm 37. 12 Ibid., hlm. 56-73.

19

a. Interpretasi atau penafsiran, merupakan metode penemuan hukum yang

memberi penjelasan yang gamblang mengenai teks undang-undang agar

ruang lingkup kaedah dapat ditetapkan sehubungan dengan peristiwa

tertentu. Metode interpretasi ini adalah sarana atau alat untuk mengetahui

makna undang-undang. Interpretasi adalah metode penemuan hukum

dalam hal peraturannya ada tetapi tidak jelas untuk dapat diterapkan pada

peristiwanya. Interpretasi atau penafsiran ini dapat dilakukan dengan

beberapa metode, yaitu secara:

1) Gramatikal, yaitu penafsiran menurut bahasa sehari-hari.

2) Historis, yaitu penafsiran berdasarkan sejarah hukum.

3) Sistematis, yaitu menafsirkan undang-undang sebagai bagian dari

keseluruhan sistem perundang-undangan.

4) Teleologis, yaitu penafsiran menurut makna atau tujuan

kemasyarakatan.

5) Perbandingan hukum, yaitu penafsiran dengan cara membandingkan

dengan kaedah hukum di tempat lain.

6) Futuristis, yaitu penafsiran antisipatif yang berpedoman pada undang-

undang yang belum mempunyai kekuatan hukum.

b. Konstruksi hukum, dapat digunakan hakim sebagai metode penemuan

hukum apabila dalam mengadili perkara tidak ada peraturan yang

mengatur secara khusus mengenai peristiwa yang terjadi. Konstruksi

hukum ini dapat dilakukan dengan menggunakan logika berpikir secara:

20

1) Argumentum per analogiam atau sering disebut analogi. Pada analogi,

peristiwa yang berbeda namun serupa, sejenis atau mirip yang diatur

dalam undang-undang diperlakukan sama.

2) Penyempitan hukum. Pada penyempitan hukum, peraturan yang

sifatnya umum diterapkan terhadap peristiwa atau hubungan hukum

yang khusus dengan penjelasan atau konstruksi dengan memberi ciri-

ciri.

3) Argumentum a contrario atau sering disebut a contrario, yaitu

menafsirkan atau menjelaskan undang-undang yang didasarkan pada

perlawanan pengertian antara peristiwa konkret yang dihadapi dan

peristiwa yang diatur dalam undang-undang.

1.8 Metode Penelitian

1.8.1 Jenis penelitian

Menurut Bambang Sunggono13, penelitian merupakan terjemahan dari

bahasa Inggris yaitu research, yang berasal dari kata re yang berarti kembali

dan to search yang berarti mencari. Penelitian merupakan suatu kegiatan

ilmiah yang didasarkan pada metode, sistematika dan pemikiran tertentu yang

bertujuan untuk mempelajari satu atau beberapa gejala hukum tertentu,

dengan jalan menganalisanya. Penelitian adalah suatu kegiatan ilmiah yang

13 Bambang Sunggono, 2015, Metodologi Penelitian Hukum, Rajawali Pers, Jakarta,

hlm. 27.

21

berkaitan dengan analisis dan konstruksi yang ditentukan secara metodologis,

sistematis dan konsisten.

Terhadap penelitian ini menggunakan penelitian hukum normatif.

Penelitian hukum normatif atau penelitian hukum kepustakaan adalah metode

atau cara yang dipergunakan di dalam penelitian hukum yang dilakukan

dengan cara meneliti bahan pustaka yang ada. Penelitian hukum normatif

pada skripsi ini membahas mengenai perlindungan hukum bagi pencipta lagu

terhadap beredarnya CD bajakan, yang dikaji berdasarkan UUHC.

1.8.2 Jenis pendekatan

Dalam pembahasan penulisan ini menggunakan jenis pendekatan

perundang-undangan (the statute approach) dan pendekatan analisis konsep

hukum (analitical & conseptual approach). Menggunakan pendekatan

perundang-undangan karena dilakukan dengan menelaah peraturan

perundang-undangan yang memiliki sangkut paut dengan penelitian yang

dilakukan, yaitu Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta

terhadap perlindungan hukum bagi pencipta lagu yang karya ciptanya

diedarkan dalam bentuk CD bajakan. Dan menggunakan pendekatan analisis

konsep hukum karena digunakan untuk memahami konsep-konsep aturan

yang jelas tentang penggandaan lagu melalui CD yang dapat dikatakan

sebagai pembajakan.

1.8.3 Sumber bahan hukum

22

Dalam pembahasan penulisan skripsi ini, bahan hukum yang digunakan

bersumber dari data sekunder. Data sekunder antara lain mencakup dokumen-

dokumen resmi, buku-buku, hasil-hasil penelitian yang berwujud laporan,

dan sebagainya. Sumber bahan hukum dalam penelitian dibedakan antara

lain:

1. Data sekunder, yaitu data yang diperoleh dengan melakukan penelitian

kepustakaan (library research) yang terkait dengan penelitian ini seperti

dokumen-dokumen resmi, buku-buku, hasil-hasil penelitian yang

berwujud laporan, dan sebagainya yang ada kaitannya dengan materi

dalam penelitian ini. Data sekunder yang akan digunakan dalam penulisan

ini terdiri dari:14

1. Bahan hukum primer, yaitu bahan-bahan hukum yang mengikat.

Dalam penulisan ini yang digunakan adalah Undang-Undang Nomor

28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta.

2. Bahan hukum sekunder, yaitu bahan yang memberikan penjelasan

mengenai bahan hukum primer, seperti rancangan undang-undang,

hasil-hasil penelitian, atau pendapat pakar hukum. Dalam penulisan

ini bahan hukum sekunder yang digunakan bersumber dari studi

kepustakaan.

Studi kepustakaan adalah merupakan penelaahan peraturan

perundang-undangan yang terkait serta buku-buku atau literatur

sebagai bahan bacaan. Studi kepustakaan ini menelaah bahan-bahan

hukum yang pokok yaitu undang-undang dalam arti materiil dan

formal, hukum kebiasaan dan hukum adat yang tercatat,

14 Amiruddin dan Zainal Asikin, 2006, Pengantar Metode Penelitian Hukum,

RajaGrafindo Persada, Jakarta, hlm. 30.

23

yurisprudensi yang konstan, traktat dan doktrin. Juga bahan-bahan

yang dinamakan dokumen seperti otobiografi yang konprohensif,

surat-surat pribadi, buku harian dan memori, surat kabar dan

majalah, dokumen-dokumen pemerintah dan cerita-cerita rakyat.15

3. Bahan hukum tersier, yaitu bahan yang memberikan petunjuk

maupun penjelasan terhadap bahan hukum primer dan bahan hukum

sekunder, seperti kamus (hukum) dan ensiklopedia.

1.8.4 Teknik pengumpulan bahan hukum

Menurut Soerjono Soekanto, dalam penelitian lazimnya dikenal tiga

jenis alat pengumpul data yaitu studi dokumen atau bahan pustaka,

pengamatan atau observasi, dan wawancara atau interview.16 Sedangkan

untuk memperoleh dan mengumpulkan serta mengolah data dalam rangka

penyusunan skripsi ini dilakukan dengan menggunakan bahan-bahan yang

diperoleh melalui studi dokumen atau telaah bahan pustaka.

1.8.5 Teknik analisis bahan hukum

Untuk menganalisis bahan-bahan hukum yang telah terkumpul dalam

skripsi ini digunakan beberapa teknik analisis, yaitu teknik deskripsi, teknik

interpretasi dan teknik sistematisasi. Teknik deskripsi adalah teknik dasar

analisis yang tidak dapat dihindari penggunaannya, karena berisi uraian apa

adanya terhadap suatu kondisi atau posisi dari proposisi-proposisi hukum atau

non hukum. Teknik interpretasi berupa penggunaan jenis-jenis penafsiran

dalam ilmu hukum seperti penafsiran gramatikal, historis, sistimatis,

teleologis, kontektual, dan lain-lain. Dan teknik sistematisasi adalah berupa

15 Soerjono Soekanto, 1990, Ringkasan Metodologi Penelitian Hukum Empiris, IND-

HILL-CO, Jakarta, hlm. 114. 16 Ibid., hlm. 67.

24

upaya mencari kaitan rumusan suatu konsep hukum atau proposisi hukum

antara peraturan perundang-undangan yang sederajat maupun antara yang

tidak sederajat.