berkenaan dengan kesehatan

Upload: ainin-meisynthia

Post on 06-Jul-2018

225 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

  • 8/17/2019 Berkenaan dengan kesehatan

    1/3

    Berkenaan dengan kesehatan, kita ketahui bahwa kesehatan di Indonesia sangatlah minim sekali.

    Peran tenaga kesehatanpun belum maksimal terlihat masih banyak rakyat yang belum

    mendapatkan pelayanan sebagaimana mestinya, hingga muncul persepsi bahwa kesehatan

    hanyalah milik orang kaya saja. Saya akan menghapuskan anggapan seperti itu. Program nyata

    yang akan saya lakukan yakni membuat kartu Indonesia sehat Indonesia cerdas. Kartu ini akan

    diberikan ke setiap pemerintah tingkat daerah seperti bupati dan walikota yang selanjutnya

    disalurkan ke jajarannya hingga sampai merata ke setiap kepala keluarga. Untuk melihat apakah

    terjadi kecurangan atau tidak, perlu dilakukan pembenahan maksimal karena biasanya para

     jajaran yang harus menyalurkan kartu itu justru menyisihkannya untuk mereka. Disini saya akan

    mengontrol sendiri mengenai tindak kecurangan itu.

    engenai rumah sakitpun akan saya buat bahwa kartu ini berlaku untuk semua !umah Sakit

     "egeri dan Swasta di Indonesia sehingga keadilan benar#benar merata. $angkah yang diperlukan

     juga tidak patut untuk dipersulit sedemikian rupa. "yawalah yang harus lebih dahulu diutamakan

    daripada jaminan yang ada. Saya juga akan memastikan bahwa tidak ada diskriminasi pelayanan

    kesehatan antara pasien regular dengan pasien pengguna kartu sehat.

    Setelah program tersebut berjalan, saya akan menyusun program berikutnya yaitu perbaikan dari

    kemelaratan. Sedikit mengingat Indonesia mempunyai penduduk terbanyak setelah %hina. "amun perkembangan penduduk tidak sejalan dengan perbaikan tara& hidup rakyat kebanyakan.

    'al ini terlihat dengan banyaknya lingkungan kumuh dan orang#orang perbatasan yang kurang

    mendapat perhatian layak.

    Program kerja yang akan disusun yaitu dengan memasok subsidi bagi kalangan ekonomi lemah

    kebawah dengan menyesuaikan kepada pendapatannya. isalnya pembagian sembako gratis

    setiap bulannya senilai !p. ().))),# dan uang tunai senilai !p. *).))),# per kepala keluarga.

    Saya rasa pemberian itu setidaknya cukup membantu masyarakat jika diberi secara rutin setiap

     bulan. +palagi dalam kas deisa negara banyak dana tersimpan untuk mereka yang

    membutuhkan.

  • 8/17/2019 Berkenaan dengan kesehatan

    2/3

    enyikapi masalah subsidi BB yang akan ditarik, saya kurang sependapat karena pasalnya

    dewasa ini setiap rumah hampir memiliki kendaraan bermotor. -erkait cara mendapatkannya

    mudah dan itu juga sudah beralih dari sekedar keinginan hingga menjadi kebutuhan untuk 

    menunjang kebutuhan lain. enurut saya, BB tidak perlu dinaikan untuk yang bersubsidi

    hanya saja sistem yang ada lebih diperketat, misalnya dengan membatasi tahun kendaraan

     bermotor kapan saatnya memakai premium, pertama dan solar. Pasalnya dewasa ini banyak 

    sekali penyalahgunaan wewenang dalam artian mereka yang menggunakan mobil mewah justru

    tetap menggunakan BB bersubsidi. Seharusnya tenaga pertamina dan lainnya harus

    disosialisasikan terlebih dahulu agar tidak salah langkah.

    Selain itu, ada kalanya dibuat perumahan bersubsidi untuk menanggulangi bertambahnya

    lingkungan kumuh akibat pengaruh mobilitas penduduk berkepanjangan. Perumahan ini dapat

    meman&aatkan pemukiman kumuh yang ada baiknya kita gusur dan digantikan dengan rumah

    yang lebih layak dari yang ada sekarang. Perumahan juga sangat primer untuk kita karena

    sebagai identitas bangsa dimata dunia. 'al lainnya yaitu untuk menumpas kemiskinan yang amat

    tersimbolisasi dari pemukiman kumuh.

    Untuk terus memenuhi kebutuhan hidupnya, saya juga ingin membuat lapangan kerja baru yang

    mempekerjakan orang#orang yang tidak memiliki penghasilan tetap. Saya akan mendirikan home

    industry yang sekarang sedang marak digalakkan mengingat terkait peri/inan tidak begitu sulit

    dan mampu menghasilkan upah yang lumayan untuk kisaran pekerja baru. 'ome industry itu

    akan saja buat beberapap bidang misalnya saja jahit#menjahit, rumah makan, produksi sepatu

    atau boneka, atau lain sebagainya. 'al ini dilakukan untuk menumpas tindakan kriminalitas yang

    kian hari kian merajalela. Karena mereka diajarkan untuk mengumpulkan material dengan sabar 

    tanpa menggunakan tindakan kekerasan, perampokan, bahkan tindak asusila.

    Pembenahan lain yaitu terkait dengan masalah pendidikan yang menjadi momok bangsa dan

     berguna untuk proses kemajuan bangsa agar tidak tertinggal oleh bangsa lain. Pembenahan

     pendidikan ini dalam arti mewajibkan semua warga negara dalam usia produkti& harus

    mengenyam dunia pendidikan. Diskriminasi rasial terkait kependidikan juga harus dihapuskan.

    Saya akan membuat program wajib belajar 01 tahun dan akan disama ratakan untuk semua

     proinsi bahkan hingga ke desa terpencilnya.

  • 8/17/2019 Berkenaan dengan kesehatan

    3/3

    Selain itu, saya juga akan membuat perjanjian dengan negara#negara lain terkait pengiriman anak 

    didik Indonesia untuk belajar di luar negeri sehingga ranah &okus kita pun bertambah. Bahkan

    saya akan mengadakan sosialisasi kepada perusahaan#perusahaan besar untuk membantu

    memberi beasiswa khususnya untuk tingkat Perguruan -inggi baik negeri maupun swasta. 'al ini

    lebih ditekankan mengingat keadaan rakyat Indonesia yang jauh tertinggal dengan negara

     berkembang lainnya.

    Pencitraan sebuah negara dan bangsa yang baik diukur dari sejauh mana pemimpinnya mampu

    mengatasi permasalahan yang ada dan menindaklanjuti program yang terhambat dari periode

    sebelumnya. aka dari itu, diwajibkan untuk kita saling bahu membahu merekap dan

    memperbaiki keadaan hidup sebagai tantangan di masa depan guna membuat Indonesia yang

    kaya akan sumber daya dapat terman&aatkan dengan baik.