analisis sistem informasi reservasi tiket kereta api

Upload: waes-yang-sebenarnya

Post on 02-Jun-2018

434 views

Category:

Documents


14 download

TRANSCRIPT

  • 8/10/2019 Analisis Sistem Informasi Reservasi Tiket Kereta API

    1/14

    1

    I. PENDAHULUAN

    I.1 Latar Belakang

    Saat ini, penerapan teknologi semakin berkembang dan mulai merambah ke berbagai

    sektor. Semua aktivitas yang dilakukan oleh sebuah bidang usaha semakin tidak terlepas dari

    pengaruh teknologi. Berbagai aplikasi komputer yang banyak ditawarkan memungkinkan

    banyak pihak menerapkannya di dalam mengelola bidang usahanya.

    Dalam sebuah bisnis, customer merupakan faktor yang sangat penting. Untuk itu,

    diperlukan membina suatu hubungan yang baik antara perusahaan dengan customer. Dengan

    mempelajari perilaku customer dan keinginan customer, diharapkan perusahaan dapat

    mengambil langkah - langkah yang tepat untuk meningkatkan pelayanan kepada customer,

    meningkatkan loyalitas customer, serta meningkatkan pendapatan perusahaan. Peningkatan

    pelayanan terhadap customer dapat dilakukan dengan beberapa cara, antara lain dengan

    memberikan fasilitas - fasilitas tertentu kepada customer atau dengan memberikan informasiyang cepat, akurat, dan memiliki jangkauan yang luas.

    Perusahaan yang diangkat sebagai tema dasar pengerjaan proyek akhir ini adalah PT. Kereta

    Api Persero, sebuah perusahaan penyedia jasa transportasi yang memberikan penawaran akan

    kenyamanan perjalanan dengan biaya yang terjangkau. Saat ini PT. Kereta Api Persero

    sebenarnya sudah memiliki fasilitas pemesanan tiket kereta api online, namun program yang

    dikemukakan disini juga tentunya memiliki kelebihan dibanding dengan situs yang telah ada.

    Sistem informasi pelayanan tiket ini diharapkan mampu memberikan informasi kepada

    customer mengenai jadwal pemberangkatan, tarif, tempat pengambilan tiket, sampai dengan

    pemesanan tempat duduk yang dapat dipilih sendiri oleh calon penumpang tersebut. Dengan

    tampilan yang dibuat sederhana, diharapkan para pengguna semakin merasa lebih mudah

    mengoperasikan sistem ini.

    I.2 Tujuan

    Tujuan dari proyek akhir ini adalah:

    a) Membuat sistem informasi pelayanan tiket kereta api berbasis web.

    b) Membuat sarana informasi bagi calon penumpang untuk melakukan reservasi dan

    mengetahui jadwal, tarif, dan tempat duduk dalam kereta yang akan dipesan yang

    masih tersedia.

    I.3 Rumusan Masalah

    Berdasarkan uraian di atas, permasalahan yang muncul dalam pengerjaan proyek akhir ini

    adalah :

    a) Bagaimana merancang dan membuat sebuah sistem informasi berbasis web yang

    dapat menampilkan informasi tentang kereta api, mulai dari jadwal, tarif, sampai

    tempat duduk yang masih tersedia untuk dipesan.

    b) Bagaimana merancang dan membuat sebuah sistem informasi berbasis web yang

    dapat membantu customer mendapatkan informasi yang lengkap, cepat dan akurat

    c) Bagaimana bagaimana merancang dan membuat sebuah database yang dapat

    menyimpan semua data yang diperlukan oleh pihak kereta api dan customer.

    d)

    Bagaimana merancang sebuah sistem informasi berbasis web yang user friendly bagipenggunanya.

  • 8/10/2019 Analisis Sistem Informasi Reservasi Tiket Kereta API

    2/14

    2

    I.4 Batasan Masalah

    Batasan masalah dalam proyek

    akhir ini diantaranya:

    Sistem yang dibuat hanya untuk pemesanan, tidak membahas tentang hal pembayaran.

    Reservasi hanya untuk kelas eksekutif dan bisnis, sedangkan kelas ekonomi hanya

    menampilkan informasi saja.

    II. TINJAUAN PUSTAKA

    II.2 Java Server Pages (JSP)

    JSP adalah suatu teknologi web berbasis bahasa pemrograman Java dan berjalan di Platform

    Java, serta merupakan bagian teknologi J2EE (Java 2 Enterprise Edition). JSP sangat sesuai

    dan tangguh untuk menangani presentasi di web. Sedangkan J2EE merupakan platform Javauntuk pengembangan sistem aplikasi enterprise dengan dukungan API (Application

    Programming Inteface) yang lengkap dan portabilitas serta memberikan sarana untuk

    membuat suatu aplikasi yang memisahkan antara business logic (sistem), presentasi dan data.

    JSP merupakan bagian dari J2EE dan khususnya merupakan komponen web

    dari aplikasi J2EE secara keseluruhan. JSP juga memerlukan JVM (Java Virtual

    Machine) supaya dapat berjalan, yang berarti juga mengisyaratkan keharusan menginstal Java

    Virtual Machine di server, dimana JSP akan dijalankan. Selain JVM, JSP juga memerlukan

    server yang disebut dengan Web Container. Teknologi JSP menyediakan cara yang lebih

    mudah dan cepat untuk membuat halaman-halaman web yang menampilkan isi secara

    dinamik.

    Teknologi JSP didesain untuk membuat lebih mudah dan cepat dalam membuat aplikasi

    berbasis web yang bekerja dengan berbagai macam web server, application server, browser

    dan development tool.

    Web tidak hanya digunakan untuk menampilkan informasi, tetapi juga digunakan agar

    user danserver dapat berkomunikasi. Untuk kebutuhan ini, tidak mudah membuat web yang

    menarik dan

    informatif hanya menggunakan HTML, tetapi diperlukan request dari client sidedan respon

    dariserver side.

    JSP adalah salah satu dari banyak bahasa pemrograman web yang berhubungan dengan suatu

    data (menambah, menghapus, mengubah dan menampilkan ke user). JSP juga dapat membuat

    suatu halaman web dapat berinteraksi langsung dengan user (dynamic web site), sehinggadengan JSP pembuatan halaman web tidak hanya dapat menampilkan data, tetapi juga

    berhubungan dengan bagaimana data tersebut digunakan dalam suatu kondisi tertentu. Selain

    itu, JSP dapat membuat

    suatuserver untuk dapat mengembalikan request yang diminta user terhadapservertersebut.

    Keuntungan dalam bahasa pemrograman web JSP adalah sebagai berikut :

    a. Multi platform (dapat dijalankan pada lingkungan system Windows, UNIX, dan juga

    LINUX)

    b. Komponen reuse (memudahkan untuk mengembangkan dan

    menggunakan karena obyek-obyek dapat dikembangkan dengan mudah) (Rickyanto, 2002)

    III. PERANCANGAN DAN PEMBUATAN

  • 8/10/2019 Analisis Sistem Informasi Reservasi Tiket Kereta API

    3/14

    3

    Perencanaan dan pembuatan sistem merupakan pokok pembahasan dari laporan akhir. Di

    mana

    mencakup desain sistem serta desain interface.

    3.1

    DESAIN SISTEM

    Gambar 1.1 Desain SistemDari desain sistem di atas terlihat bahwa user melalui web browser meminta informasi

    yang terdapat pada website kereta api, web server akan melayani permintaan tersebut denganmengambil data-data dari database yang dibutuhkan dan akan mengirimkan balasan berupa

    informasi yang diminta.

    3.2PERANCANGAN SISTEM

    Berikut adalah flowchart perancangan sistem dari proyek akhir sistem

    pelayanan tiket kereta api:

  • 8/10/2019 Analisis Sistem Informasi Reservasi Tiket Kereta API

    4/14

    4

    Gambar 1.2 Flowchart Sistem Customer

  • 8/10/2019 Analisis Sistem Informasi Reservasi Tiket Kereta API

    5/14

    5

    Gambar 1.3 Flowchart sistem Administrator

  • 8/10/2019 Analisis Sistem Informasi Reservasi Tiket Kereta API

    6/14

    6

    Gambar 1.4 Flowchart Sistem Operator

  • 8/10/2019 Analisis Sistem Informasi Reservasi Tiket Kereta API

    7/14

    7

    Gambar 1.5 Entity Relations Diagram Sistem Reservasi Tiket KA

    Berikut ini adalah Class Diagram dari Sistem Reservasi Tiket KA yang kami buat.

  • 8/10/2019 Analisis Sistem Informasi Reservasi Tiket Kereta API

    8/14

    8

    Gambar 1.6 Class Diagram Sistem Reservasi Tiket Kereta Api

    Gambar 1.7 Use case Diagram Sistem Reservasi Tiket Kereta Api

  • 8/10/2019 Analisis Sistem Informasi Reservasi Tiket Kereta API

    9/14

    9

    IV. KEBUTUHAN PERANGKAT LUNAK

    Berikut ini Software Aplikasi yang kami gunakan untuk merancang Sistem

    tersebut.

    1.

    Java Server Pages (JSP)2. MySQL

    3. Java Database Connectivity (JDBC)

    4. Tomcat

    5. Macromedia Dreamwaver MX

    6. Xammp 1.8.2

    V. PENGUJIAN DAN ANALISIS

    V.1 Pengujian

    Pengujian dilakukan untuk mengetahui apakah aplikasi yang dibangun telah berjalan

    dengan baik dan memenuhi spesifikasi yang telah ditentukan.

    Pada bagian ini akan dibahas mengenai tahapan perancangan antarmuka aplikasi. Aplikasi

    yang dibangun berupa perangkat lunak atau software, oleh karena itu antarmuka yang

    dibangun adalah

    antarmuka pemrograman. Antarmuka yang akan dibangun, dirancang sesederhana

    mungkin sehingga memudahkan user dalam menggunakannya.

    Berikut ini adalah tampilan utama pada sistem informasi pelayanan tiket kereta api

    online. Ada tiga menu utama, yaknijadwal, tarif dan reservasi. Menujadwalberisi informasi

    tentang jadwal

    keberangkatan tiap-tiap kereta, data yang ditampilkan tergantung pada pilihan yangdimasukkan, tarif berisi informasi tentang tarif tiap kereta sesuai dengan jadwal berangkat

    (khusus untuk jenis kereta dari kelas eksekutif dan bisnis) dan untuk tarif kereta ekonomi,

    data yang ditampilkan adalah yang sesuai dengan tujuan dan pemberhentian kereta. Dan

    menu reservasi adalah menu yang hanya bisa diakses oleh para pengguna yang memiliki

    username dan password.

    Sebelum melakukan reservasi, customer diharuskan login terlebih dahulu, bila

    customer adalah orang baru, yang tidak memiliki username dan password, customer dapat

    mendaftar terlebih dahulu.

  • 8/10/2019 Analisis Sistem Informasi Reservasi Tiket Kereta API

    10/14

    10

    Gambar 1.8 Tampilan awal dari menu reservasi

    Gambar 1.9 Tampilan sukses Login

  • 8/10/2019 Analisis Sistem Informasi Reservasi Tiket Kereta API

    11/14

    11

    Gambar 2.0 Tampilan Cari Kursi

    Gambar 2.1 Tampilan Pilih Kereta

  • 8/10/2019 Analisis Sistem Informasi Reservasi Tiket Kereta API

    12/14

    12

    Gambar 2.2 Tampilan menu pilih keberangkatan

    Gambar 2.3 Tampilan menu pilih kursi

  • 8/10/2019 Analisis Sistem Informasi Reservasi Tiket Kereta API

    13/14

    13

    Gambar 2.4 Tampilan data keseluruhan pemesanan

    V.2 AnalisisDari hasil pengujian yang telah dilakukan dapat dilihat bahwa secara keseluruhan

    sistem informasi ini dapat berjalan dengan baik. Sistem informasi yang dibangun dengan

    menggunakan bahasa pemrograman JSP dan database MySQL ini dapat bekerja sesuai yang

    direncanakan untuk keperluan pemudahan pencarian informasi dan proses transaksi

    pemesanan tiket.Menu jadwal memberikan fasilitas kepada user untuk mengetahui informasi yang

    mereka cari, seperti jadwal pemberangkatan kereta yang hendak mereka rencanakan untuk

    ditumpangi, dan semua data yang ditampilkan adalah data yang sesuai dengan pilihan-pilihan

    masukan mereka.

    Menu tarif menampilkan data informasi tarif dengan lebih sederhana dan telah

    dipisahkan menurut kelasnya. Sehingga lebih memudahkan user dalam menentukan pilihan

    selanjutnya dalam mencari informasi tarif dari kereta yang mereka rencanakan akan mereka

    tumpangi.

    Sedangkan untuk menu reservasi dibuat sedemikian sederhana pada tiap langkah pemesanan,

    sehingga lebih memudahkan proses pemesanan karena informasi apa saja atau pilihan apa

    saja yang harus ditentukan oleh calon penumpang telah dituntun oleh program dari sisteminformasi pelayanan tiket kereta api online ini. Sehingga kemudahan dalam proses

    pemesanan ini tidak hanya dapat dirasakan bagi mereka yang sudah paham dengan website,

    namun bagi mereka calon penumpang yang baru mendaftar sebagai member pun tidak merasa

    bingung dengan prosedur pemesanan, meskipun tidak dituntun oleh operator kereta api secara

    langsung.

    VI. PENUTUP

    Kesimpulan

    Dari hasil analisa pada bab sebelumnya dapat diambil kesimpulan sebagai berikut :

  • 8/10/2019 Analisis Sistem Informasi Reservasi Tiket Kereta API

    14/14

    14

    User harus Login untuk menentukan apakah mereka ingin melakukan reservasi atau

    tidak.

    Sistem ini diharapkan dapat membantu operator dalam memanage pemesanan. Dan

    juga memudahkan customer untuk melakukan pemesanan dan menentukan tempat

    duduk mereka masing-masing. Sehingga dengan demikian perjalanan penumpang

    menjadi lebih nyaman dan menyenangkan. Di dalam sistem ini juga disediakan halaman admin yang digunakan untuk memanage

    data yang ada di database server, sehingga proses me-manage database lebih mudah

    dilakukan.