mohammadmuchlis.files.wordpress.com€¦ · web viewpraktikum pengolahan gambar. modul 3...

20
LAPORAN RESMI PRAKTIKUM PENGOLAHAN GAMBAR MODUL 3 “DIMENSION TOOL” Disusun Oleh : Mohammad Muchlis 100471100024 LABORATORIUM MULTIMEDIA JARINGAN

Upload: vuongtuyen

Post on 02-May-2019

226 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: mohammadmuchlis.files.wordpress.com€¦ · Web viewPRAKTIKUM PENGOLAHAN GAMBAR. MODUL 3 “DIMENSION TOOL ... TUGAS PENDAHULUAN Untuk mengaktifkan tool Dimension ini langkah-langkahnya

LAPORAN RESMI

PRAKTIKUM PENGOLAHAN GAMBAR

MODUL 3

“DIMENSION TOOL”

Disusun Oleh :Mohammad Muchlis

100471100024

LABORATORIUM MULTIMEDIA JARINGANJURUSAN MULTIMEDIA JARINGAN

FAKULTAS TEKNIKUNIVERSITAS TRUNOJOYO MADURA

2011

Page 2: mohammadmuchlis.files.wordpress.com€¦ · Web viewPRAKTIKUM PENGOLAHAN GAMBAR. MODUL 3 “DIMENSION TOOL ... TUGAS PENDAHULUAN Untuk mengaktifkan tool Dimension ini langkah-langkahnya

BAB IPENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Pada laporan praktikum ini saya buat, agar kita semua dapat

mengetahui ukuran suatu bentuk shape atau bentuk lainnya dengan baik

dan dapat mempermudah pekerjaan dengan ukuran yang terskala dengan

baik.

1.2 Tujuan

Tujuan mengikuti praktikum Pengolahan Gambar Modul 2 ini adalah :

1. Mahasiswa mampu mengetahui ukuran garis dengan Dimension

Tool

2. Mahasiswa mampu Mengetahui ukuran bentuk dasar dengan

Dimension Tool

3. Mahasiswa mampu mengetahui ukuran bentuk 3D dengan

Dimension Tool

4. Mahasiswa mampu mengetahui ukuran bentuk pada denah rumah

Dimension Tool

Page 3: mohammadmuchlis.files.wordpress.com€¦ · Web viewPRAKTIKUM PENGOLAHAN GAMBAR. MODUL 3 “DIMENSION TOOL ... TUGAS PENDAHULUAN Untuk mengaktifkan tool Dimension ini langkah-langkahnya

BAB IIDASAR TEORI

Ada 5 macam dimension tool yang termasuk dalam kelompok Dimension Tool

ini, yaitu Auto Dimension, Vertical Dimension, Horizontal Dimension, Slanted

Dimension, dan Angular Dimension.

Auto Dimension : adalah tool untuk mengetahui besaran panjang atau

tinggi, atau juga jarak horizontal maupun vertikal antara dua titik, baik

dalam satu kurva ataupun antara kurva satu dengan yang lain.

Vertical Dimension : adalah tool untuk mengetahui besaran tinggi atau

jarak vertikal antara dua titik.

Horizontal Dimension : adalah tool untuk mengetahui besaran panjang

atau jarak horizontal antara dua titik.

Angular Dimension : adalah tool untuk mengetahui besaran sudut yang

terbentuk oleh dua segmen garis.

Page 4: mohammadmuchlis.files.wordpress.com€¦ · Web viewPRAKTIKUM PENGOLAHAN GAMBAR. MODUL 3 “DIMENSION TOOL ... TUGAS PENDAHULUAN Untuk mengaktifkan tool Dimension ini langkah-langkahnya

BAB IIITUGAS PENDAHULUAN

Untuk mengaktifkan tool Dimension ini langkah-langkahnya adalah :

1. Klik dan tahan pada Freehand Tool yang ada pada toolbox (jangan tekan

F5) sehingga muncul curve flyout.

2. Pilih (klik) Dimension Tool.

Bila Dimension ini telah kita aktifkan, maka property bar akan menampilkan

pilihan-pilihan untuk Dimension Tool ini, yang terdiri atas (dari kiri ke kanan) :

Jenis Dimension Tool yang akan digunakan (Auto, Vertical, Horizontal,

Slanted, Call out dan Angular). Pilihan berikutnya yang muncul (kecuali

kita memilih Call Out) adalah :

Dimension Style : berisi menu drop down yang menampilkan pilihan style

dimensi yang akan kita gunakan. Pilihannya adalah : Decimal, Fractional

(pecahan), US Engineering dan US Architectural. Dari pilihan-pilihan ini

biasanya digunakan Decimal atau Fractional. Sedangkan kedua pilihan

lainnya hanya digunakan untuk kepentingan-kepentingan di bidang

tertentu saja (arsitektur dan engineering). Pilihan Dimension Style ini tidak

aktif apabila dimension tool yang kita gunakan adalah Angular Dimension.

Dimension Precision : untuk menentukan tingkat ketelitian dari hasil

pengukuran, misalnya sampai tiga digit di belakang koma, seperseratusan,

dst.

Dimension Units : untuk menentukan satuan pengukuran yang kita

gunakan, misalnya milimeter (mm), centimeter (cm), dst.

Icon Show Dimension Units : ini adalah sebuah icon berlambang “mm”

dengan tanda dua kutip di atasnya. Bila icon ini aktif (background-nya

berwarna terang), maka satuan yang kita gunakan akan tercantum pada

penulisan hasil pengukurannya. Cukup klik pada icon tersebut untuk

mengaktifkan atau menonaktifkannya.

Page 5: mohammadmuchlis.files.wordpress.com€¦ · Web viewPRAKTIKUM PENGOLAHAN GAMBAR. MODUL 3 “DIMENSION TOOL ... TUGAS PENDAHULUAN Untuk mengaktifkan tool Dimension ini langkah-langkahnya

Prefix dan Suffix For Dimension : untuk menambahkan karakter

(keterangan) di depan atau dibelakang penulisan hasil pengukuran.

Icon Dynamic Dimensioning : untuk mengaktifkan atau menonaktifkan

pilihan-pilihan seperti tersebut di atas.

Text Position Drop Down : berupa pilihan dalam menu drop down yang

berisi pilihan penempatan atas penulisan hasil pengukuran pada garis

dimensi.

Bagaimana fungsi dan cara menggunakan Dimension Tool ini?

Sebagai Illustrasi dan untuk lebih memahami fungsi dan penggunaannya,

gambarlah sebuah segitiga siku-siku dengan ukuran sembarang. Beri tanda berupa

karakter a, b dan c pada setiap titik sudut pembentuk segitiga tersebut seperti

contoh berikut :

Misalkan kita ingin mengetahui besaran tinggi “ab”, panjang “bc” dan garis

miring “ac” serta besaran sudut “a”. Yang kita lakukan adalah:

1. Pertama, aktifkan dulu tool Dimension tool.

Page 6: mohammadmuchlis.files.wordpress.com€¦ · Web viewPRAKTIKUM PENGOLAHAN GAMBAR. MODUL 3 “DIMENSION TOOL ... TUGAS PENDAHULUAN Untuk mengaktifkan tool Dimension ini langkah-langkahnya

2. Di sini kita tetapkan pilihan-pilihan pada property bar sbb :

o Dimension Style : Decimal

o Dimension Precision : 0.0

o Dimension Unit : mm (Kecuali nanti untuk Angular kita pilih

Degrees)

o Show Units For Dimension kita aktifkan

o Sementara kosongkan saja Prefix dan Suffix for Dimension

o Dynamic Dimensioning kita biarkan aktif

o Text Position Drop Down sementara biarkan saja mengikuti

default-nya Corel.

3. Untuk mengetahui tinggi “ab”. Caranya adalah :

o Pilih Vertical Dimension Tool. Cursor akan berubah menjadi tanda

“+” dengan panah atas bawah di kanan bawahnya.

o Arahkan kursor pada titik ujung segitiga di titik a sehingga muncul

kotak kecil dan tulisan “node” berwarna biru.

o Klik pada kotak kecil tersebut. Sampai di sini jika kita

menggerakkan mouse ke suatu arah, maka akan muncul garis

vertikal dan dua garis horizontal di atas dan di bawahnya. Garis-

garis ini akan berubah bentuk dan mengiktui pergerakan kursor.

Jika ini tidak terjadi, ulangi klik pada kotak kecil tadi.

o Arahkan kursor pada titik b hingga muncul lagi kotak kecil dan

tulisan node berwarna biru. Klik pada kotak kecil tersebut.

o Arahkan kursor ke samping kiri garis “ab” dari segitiga. Akan

muncul garis-garis vertikal dan horizontal yang saling tegak lurus.

Arahkan tanda “+” pada kursor ke tengah-tengah garis yang

vertikal dan klik di sana. Bila dimensi unit tidak tertulis, maka

aktifkan icon Show Dimension Units (ikon dengan lambang

“mm”). Maka hasilnya akan seperti gambar berikut :

Page 7: mohammadmuchlis.files.wordpress.com€¦ · Web viewPRAKTIKUM PENGOLAHAN GAMBAR. MODUL 3 “DIMENSION TOOL ... TUGAS PENDAHULUAN Untuk mengaktifkan tool Dimension ini langkah-langkahnya

Catatan : besaran-besaran yang dihasilkan pada illustrasi ini tergantung

dari dimensi segi tiga yang kita gambar.

4. Untuk mengetahui panjang “bc”. Caranya adalah :

o Pilih Horizontal Dimension Tool. Cursor akan berubah menjadi

tanda “+” dengan panah kiri kanan di kanan bawahnya.

o Arahkan kursor pada titik ujung segitiga di titik b sehingga muncul

kotak kecil dan tulisan “node” berwarna biru.

o Klik pada kotak kecil tersebut. Sampai di sini jika kita

menggerakkan mouse ke suatu arah, maka akan muncul satu garis

horizontal dan dua garis vertikal di kiri dan kanannya. Garis-garis

ini akan berubah bentuk dan mengiktui pergerakan kursor. Jika ini

tidak terjadi, ulangi klik pada kotak kecil tadi.

o Arahkan kursor pada titik c hingga muncul lagi kotak kecil dan

tulisan “node” berwarna biru. Klik pada kotak kecil tersebut.

o Arahkan kursor ke bawah garis “bc” dari segitiga. Akan muncul

garis-garis vertikal dan horizontal yang saling tegak lurus. Arahkan

tanda “+” pada kursor ke tengah-tengah garis yang horizontal dan

klik di sana. Bila dimensi unit tidak tertulis, maka aktifkan icon

Show Dimension Units (ikon dengan lambang “mm”). Maka

hasilnya akan seperti gambar berikut :

Page 8: mohammadmuchlis.files.wordpress.com€¦ · Web viewPRAKTIKUM PENGOLAHAN GAMBAR. MODUL 3 “DIMENSION TOOL ... TUGAS PENDAHULUAN Untuk mengaktifkan tool Dimension ini langkah-langkahnya

5. Untuk mengetahui panjang garis miring “ac”. Caranya adalah :

o Pilih Slanted Dimension Tool. Cursor akan berubah menjadi tanda

“+” dengan panah miring atas bawah di kanan bawahnya.

o Arahkan kursor pada titik ujung segitiga di titik a sehingga muncul

kotak kecil dan tulisan “node” berwarna biru.

o Klik pada kotak kecil tersebut. Sampai di sini jika kita

menggerakkan mouse ke suatu arah, maka akan muncul garis-garis

miring yang saling tegak lurus. Garis-garis ini akan berubah bentuk

dan mengiktui pergerakan kursor. Jika ini tidak terjadi, ulangi klik

pada kotak kecil tadi.

o Arahkan kursor pada titik c hingga muncul lagi kotak kecil dan

tulisan node berwarna biru. Klik pada kotak kecil tersebut.

o Arahkan kursor ke samping kanan garis “bc” dari segitiga. Akan

muncul garis-garis miring yang saling tegak lurus. Arahkan tanda

“+” pada kursor ke tengah-tengah garis miring yang sejajar garis

“ac” dan klik di sana. Bila dimensi unit tidak tertulis, maka

aktifkan icon Show Dimension Units (ikon dengan lambang

“mm”). Maka hasilnya akan seperti gambar berikut :

6. Untuk mengetahui besaran sudut titik “a”. Caranya adalah :

Page 9: mohammadmuchlis.files.wordpress.com€¦ · Web viewPRAKTIKUM PENGOLAHAN GAMBAR. MODUL 3 “DIMENSION TOOL ... TUGAS PENDAHULUAN Untuk mengaktifkan tool Dimension ini langkah-langkahnya

o Pilih Angular Dimension Tool. Cursor akan berubah menjadi tanda

“+” dengan panah miring atas bawah di kanan bawahnya.

o Arahkan kursor pada titik ujung segitiga di titik a sehingga muncul

kotak kecil dan tulisan “node” berwarna biru.

o Klik pada kotak kecil tersebut. Sampai di sini jika kita

menggerakkan mouse ke suatu arah, maka akan muncul satu garis

lurs. Garis ini akan mengiktui pergerakan kursor. Jika ini tidak

terjadi, ulangi klik pada kotak kecil tadi.

o Arahkan kursor pada titik b hingga muncul lagi kotak kecil dan

tulisan node berwarna biru. Klik pada kotak kecil tersebut. Dari

sini akan muncul dua garis lurus yang saling membentuk sudut,

dimana garis yang satu melekat pada sisi ab dari segitiga, dengan

garis setengah lingkaran di mulut sudut-nya.

o Arahkan kursor pada titik c hingga muncul lagi kotak kecil dan

tulisan node berwarna biru. Klik pada kotak kecil tersebut. Ada dua

garis yang masing-masing melekat pada sisi “ab” dan “ac” dari

segitiga, tetapi ujung kedua garis dan setengah lingkaran di

mulutnya akan mengikuti pergerakan mouse.

o Arahkan kursor mengikuti mulut sudut “a” sehingga garis setengah

lingkaran berada di luar sisi segitiga. Arahkan tanda “+” pada

kursor ke tengah-tengah setengah lingkaran dan klik di sana. Bila

dimensi unit tidak tertulis, maka aktifkan icon Show Dimension

Units (ikon dengan lambang “mm”). Maka hasilnya akan seperti

gambar berikut :

Page 10: mohammadmuchlis.files.wordpress.com€¦ · Web viewPRAKTIKUM PENGOLAHAN GAMBAR. MODUL 3 “DIMENSION TOOL ... TUGAS PENDAHULUAN Untuk mengaktifkan tool Dimension ini langkah-langkahnya

Bila pengukuran dimensi-dimensi tersebut seluruhnya kita lakukan pada

segi tiga yang sama, maka hasilnya adalah :

Tips :

Jika dirasakan teks yang menunjukkan besaran dan satuan dimensi ukuran

font-nya terlalu besar (atau terlalu kecil), ganti kursor menjadi pick tool

(klik gambar panah putih pada tool box), lalu klik pada sembarang area

kosong pada bidang gambar, kemudian klik pada text tersebut hingga

property bar menampilkan text property, lalu gantilah ukuran atau jenis

font-nya.

Untuk mengatur ketebalan, gaya, dan model ujung garis penunjuk dimensi,

ini dilakukan di luar dan sebelum mengaktifkan Dimension Tool. Yaitu

dengan cara mengubah default outline yang diberikan oleh Corel menjadi

seperti yang kita mau (nilai-nilai default bisa dikembalikan lagi setelah

Page 11: mohammadmuchlis.files.wordpress.com€¦ · Web viewPRAKTIKUM PENGOLAHAN GAMBAR. MODUL 3 “DIMENSION TOOL ... TUGAS PENDAHULUAN Untuk mengaktifkan tool Dimension ini langkah-langkahnya

selesai dengan Dimension Tool, juga dengan cara yang sama). Ini pun

berlaku untuk Text.

Seperti disebutkan di awal, Dimension Tool ini dapat dilakukan untuk mengukur

jarak antar dua titik, atau antar dua kurva baik secara vertikal maupun horizontal

serta untuk mengukur besaran sudut yang dibentuk oleh dua titik, dua garis

ataupun dua kurva.

Page 12: mohammadmuchlis.files.wordpress.com€¦ · Web viewPRAKTIKUM PENGOLAHAN GAMBAR. MODUL 3 “DIMENSION TOOL ... TUGAS PENDAHULUAN Untuk mengaktifkan tool Dimension ini langkah-langkahnya

BAB IVIMPLEMENTASI

Membuat Denah Rumah Type 36

1. Buat rectangle ukuran 6 m x 6m menggunakan shape tool.

2. Masukkan Kembali shape seperti dibawah ini

Page 13: mohammadmuchlis.files.wordpress.com€¦ · Web viewPRAKTIKUM PENGOLAHAN GAMBAR. MODUL 3 “DIMENSION TOOL ... TUGAS PENDAHULUAN Untuk mengaktifkan tool Dimension ini langkah-langkahnya

3. Masukkan beberapa shape seperti ganbar dibawah ini yang telah di beri warna fill.

4. Kemudian tulis title ruangan memakai tekstool.

Page 14: mohammadmuchlis.files.wordpress.com€¦ · Web viewPRAKTIKUM PENGOLAHAN GAMBAR. MODUL 3 “DIMENSION TOOL ... TUGAS PENDAHULUAN Untuk mengaktifkan tool Dimension ini langkah-langkahnya

5. Beri ukuran memakai horizontal dimension tool untuk ukuran horizontal

6. Beri ukuran memakai vertical dimension tool untuk ukuran vertikal

Page 15: mohammadmuchlis.files.wordpress.com€¦ · Web viewPRAKTIKUM PENGOLAHAN GAMBAR. MODUL 3 “DIMENSION TOOL ... TUGAS PENDAHULUAN Untuk mengaktifkan tool Dimension ini langkah-langkahnya

7. Beri ukuran memakai Slanted dimension tool untuk ukuran miring

8. Hasil Akhir

Page 16: mohammadmuchlis.files.wordpress.com€¦ · Web viewPRAKTIKUM PENGOLAHAN GAMBAR. MODUL 3 “DIMENSION TOOL ... TUGAS PENDAHULUAN Untuk mengaktifkan tool Dimension ini langkah-langkahnya

BAB VPENUTUP

5.1 Analisa

Dimension Tool ini butuh ketelatenan untuk membuat suatu ukuran pada

sebuah objek. Karena dimension tool tersebut memliki 5 macam dan fungsi

masing-masingnya berbeda.

5.2 Kesimpulan

Dimension tool ini berguna untuk mengetahui ukuran suatu objek.