laporan sidang perkara pidana sabarjhu

14
Lampiran : Laporan Sidang LAPORAN SIDANG Nomor Perkara : nomor 217/Pid.B/2014/PN.JKT.SEL (Pengadilan Negeri Jakarta Selatan) Tanggal Sidang : 19 Mei 2014 Persidangan Ke : - Agenda Sidang : Pembacaan Putusan Terdakwa/Tergugat : H. Deding Abdullah Penuntut Umum/Penggugat : Indra Gunawan, S.H. Majelis Hakim (Ketua) : 1. Dahmi Wirda, S.H., M.H. (Anggota) : 2. Usman, S.H. (Anggota) : 3. A. Dimyati RS, S.H., M.H. Panitera Pengganti : Luwina Christina P, S.H., M.H. Keterangan : Tindak Pidana Pencurian Uraian : Bahwa Terdakwa bersama-sama dua orang rekannya (belum tertangkap) baik bertindak sendiri-sendiri maupun bersama-

Upload: brian-pasa-nababan

Post on 01-Feb-2016

18 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

jsjnsjjsj

TRANSCRIPT

Page 1: Laporan Sidang Perkara Pidana Sabarjhu

Lampiran : Laporan Sidang

LAPORAN SIDANG

Nomor Perkara : nomor 217/Pid.B/2014/PN.JKT.SEL

(Pengadilan Negeri Jakarta Selatan)

Tanggal Sidang : 19 Mei 2014

Persidangan Ke : -

Agenda Sidang : Pembacaan Putusan

Terdakwa/Tergugat : H. Deding Abdullah

Penuntut Umum/Penggugat : Indra Gunawan, S.H.

Majelis Hakim (Ketua) : 1. Dahmi Wirda, S.H., M.H.

(Anggota) : 2. Usman, S.H.

(Anggota) : 3. A. Dimyati RS, S.H., M.H.

Panitera Pengganti : Luwina Christina P, S.H., M.H.

Keterangan : Tindak Pidana Pencurian

Uraian :

Bahwa Terdakwa bersama-sama dua orang rekannya (belum

tertangkap) baik bertindak sendiri-sendiri maupun bersama-sama

sesuai dengan perannya masing-masing, pada hari kamis tanggal 11

april 2013 sekiranya jam 10.00 WIB atau setidaknya pada waktu lain

dibulan april 2013, bertempat di jl. Tembakau I No. 28 A Rt 08/Rw 01,

Kelurahan Pejaten Timur, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan

Atau setidak-tidaknya pada suatu tempat yang masih masuk kedalam

daerah hukum pengadilan negeri Jakarta selatan, telah mengambil

Page 2: Laporan Sidang Perkara Pidana Sabarjhu

barang sesuatu, yang seluruhnya atau sebagian kepunyaan orang lain,

dengan maksud untuk dimiliki secara melawan hukum, dilakukan oleh

dua orang atau lebih dengan bersekutu, yang dilakukan oleh para

terdakwa.

Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan Memutuskan :

- Menyatakan Terdakwa secarah sah dan meyakinkan bersalah

melakukan tindak pidana “pencurian dalam keadaan

memberatkan” yang diatur dalam pasal 363 ayat (1) Ke 4 KUHP.

- Menjatuhkan Pidana Terhadap Terdakwa Pidana Penjara selama

3 bulan kepada terdakwa dikurangi masa tahanan dan

memerintahkan terdakwa tetap ditahan.

- Menyatakan barang bukti berupa :

1 (satu) lembar rekapan bon pemesanan tertanggal 02 February

1997;

1 (satu) keeping CD rekaman kejadian tertanggal 11 april 2013;

Masing-masing tetap terlampir dalam berkas perkara;

3 (tiga) buah kursi makan warna Coklat dikembalikan kepada

saksi Lutfia Ali Bisyir.

- Menetapkan Biaya Perkara dibebankan kepada Negara.

Jakarta, 09 Juni 2014

Advokat Pendamping, Calon Advokat,

___________________________ __________________________

Nama : …. Nama : …….

NIA : ….

Page 3: Laporan Sidang Perkara Pidana Sabarjhu

Lampiran : Laporan Sidang

LAPORAN SIDANG

Nomor Perkara : 2081/PID.B/2013/PN.TNG

(Pengadilan Negeri Tanggerang)

Tanggal Sidang : 17 Desember 2013

Persidangan Ke : -

Agenda Sidang : Pembacaan Putusan

Terdakwa/Tergugat : Moch. Eki Sugiana bin Heri

Penuntut Umum/Penggugat : W. Adi Nugroho, SH

Majelis Hakim (Ketua) : 1. Indri Murtini, SH

(Anggota) : 2. Imade Suraatmadja, SH, MH

(Anggota) : 3. Bambang Krisnawan, SH, MH

Panitera Pengganti : M. Ishak Rasyid Amir

Keterangan : Tindak pidana pencurian dengan

: kekerasan

Uraian :

Terdakwa Moch. Eki Sugiana Bin Heri bersama dengan Sdr. Madnur

alias Manung (DPO) sekira hari Rabu tanggal 07 Agustus 2013 sekira

pukul 07.30 Wib, atauu setidak-tidaknya pada waktu lain dalam bulan

agustus Tahun 2013 bertempa di Jl. Raya Kp. Tugu RT 01/04 Ds.

Pesanggrahan, Kec. Solear Kab. Tangerang telah mengambil sesuatu

barang yang seluruhnya atau sebagian kepunyaan orang, dengan

maksud untuk memiliki secara melawan hukum yang didahului,

disertai atau diikuti dengan kekerasan atau ancaman kekerasan,

terhadap orang dengan maksud untuk mempersiapkan atau

Page 4: Laporan Sidang Perkara Pidana Sabarjhu

mempermudah pencurian, atau dalam hal tertangkap tangan untuk

memungkinkan melarikan diri sendiri atau peserta lainnya, atau untuk

tetap menguasai barang yang dicuri, dilakukan oleh dua orang atau

lebih dengan bersekutu, Terdakwa didakwa melakukan tindak pidana

pencurian dengan kekerasan sebagaimana diatur dalam Pasal 365

KUHP ayat (2) ke-1, ke-2 KUHP.

Majelis Hakim Pengadilan Negeri Tangerang dalam vonisnya

menyatakan:

- TERDAKWA Moch Eki Sugiana bin Heri terbuktu secara sah dan

meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana pencurian dengan

kekerasan.

- Menetapkan masa penagkapan dan penahanan yang dijalani

terdakwa dikurangkan seluruhnya dari pidana yang dijatuhkan.

- Memerintahkan terdakwa tetap ditahan.

Jakarta, 09 Juni 2014

Advokat Pendamping, Calon Advokat,

___________________________ __________________________

Nama : …… Nama : …..

NIA : ……

Page 5: Laporan Sidang Perkara Pidana Sabarjhu

Lampiran : Laporan Sidang

LAPORAN SIDANG

Nomor Perkara : Nomor 1866/Pid.Sus/2013/PN.JKT.PST

(Pengadilan Negeri Jakarta Pusat)

Tanggal Sidang : 22 Januari 2014

Persidangan Ke : -

Agenda Persidangan : Pembacaan Putusan

Terdakwa/Tergugat : Ali Bin Amin Thalib

Penuntut Umum/Penggugat : Domo Pranoto, SH

Majelis Hakim (Ketua) : 1. Arief Waluyo, SH, MH

(Anggota) : 2. -

(Anggota) : 3. -

Panitera Pengganti : Djoko Santoso, SH, MH

Keterangan : Tindak Pidana Narkotika

Uraian :

Terdakwa Ali Bin Thalib pada hari senin tanggal 11 November 2013

sekira pukul 01.00 wib atau setidak-tidaknya dalam tahun 2013

bertempat di Jl. Letjend. Soeprapto depan Polsek Cempaka Putih

Jakarta Pusat atau setidak-tidaknya disalah satu tempat yang masih

termasuk dalam Daerah Hukum Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, yang

tanpa hal atau melakukan hukum memiliki, menyimpan, menguasai,

atau menyediakan Narkotika Golongan I dalam bentuk tanaman.

Perbuatan terdakwa sebagaimana diatur dan diancam pidana dalam

pasal 127 ayat (1) huruf a Undang-undang No. 35 Tahun 2009 tentang

Narkotika.

Vonis dari Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, menyatakan:

Page 6: Laporan Sidang Perkara Pidana Sabarjhu

- Menyatakan terdakwa Ali bin Amin Thalib bersalah melakukan

Tindak Pidana menggunakan Narkotika Golongan I dalam bentuk

tanaman bagi dirinya tanpa ijin dari Menteri Kesehatan atau dari

Pejabat yang berwenang lainnya;

- Menjatuhkan pidana oleh karena itu Terdakwa Ali bin Amin Thalib

dengan pidana penjara selama 7 bulan;

- Menetapkan agar lama Terdakwa ditahan dikurangkan segenapnya

dari pidana yang dijatuhkan;

- Menetapkan sisa pidana yang harus dijalani Terdakwa Ali bin Amin

Thalib, dikembalikan kepada orangtua/ibunya yang bernama Evi

Fitriah yang kemudian selama dikembalikan kepada orangtua

dibawah pengawasan Bapas Jakarta Pusat harus selalu konsultasi

keluarga dan mengikuti pembinaan lebih lanjut secara berkala

melalui program IPWL di BNN Cawang.

Jakarta, 09 Juni 2014

Advokat Pendamping, Calon Advokat,

___________________________ __________________________

Nama : …….. Nama : …….

NIA : ……

Page 7: Laporan Sidang Perkara Pidana Sabarjhu

Lampiran : Laporan Sidang

LAPORAN SIDANG

Nomor Perkara : 219/PID/B/2012/PN.JKT.PST

(Pengadilan Negeri Jakarta Pusat)

Tanggal Sidang : 20 Juni 2012

Persidangan Ke : -

Agenda Persidangan : Pembacaan Putusan

Terdakwa/Tergugat : Hasan Basri Als Hasan (Terdakwa II)

Penuntut Umum/Penggugat : Rolan S. Hutahahean, S.H., M.Hum

Majelis Hakim (Ketua) : 1. Purwono Edi Santosa, S.H., M.H.

(Anggota) : 2. Amin Ismanto, S.H., M.H.

(Anggota) : 3. Edy Suwanto, S.H., M.H.

Panitera Pengganti : Baik Mustikawati, S.H.

Keterangan : Tindak Pidana Pencurian dengan

: Kekerasan

Uraian :

Terdakwa II pada hari jum’at 14 Oktober 2011 malam hari sekitar Pkl.

20.00 WIB membantu Terdakwa I dan DPO lain yang belum tertangkap

bertempat di dalam kamar rumah Kost No.17 Lantai 03 Jl. Waja VII

No.9 RT 014/010 Kel. Harapan Mulia Kec. Kemayoran Jakarta Pusat,

telah mengambil barang-barang berupa 1 unit mobil avanza, 1 unit

jam tangan Alba, 1 unit laptop Merek Lennovo, 1 unit Handphone type

E70, 1 Unit Handphone Merek Sony Ericsson, Uang tunai Sejumlah Rp.

9.000.000,- dalam tabungan rekening BCA, Uang tunai Rp. 350.000, 1

Stel baju, 1 Lembar KTP dengan maksud untuk dimiliki secara melawan

hukum, yang didahului, disertai atau diikuti dengan kekerasan atau

Page 8: Laporan Sidang Perkara Pidana Sabarjhu

ancaman kekerasan terhadap orang dengan maksud akan menyiapkan

atau memudahkan pencurian atau jika tertangkap tangan, untuk

memungkinkan melarikan diri sendiri atau peserta lainnya, atau untuk

tetap menguasai barang yang dicuri, dilakukan oleh dua orang atau

lebih dengan bersekutu. Terdakwa didakwa melakukan tindak pidana

pencurian dengan kekerasan sebagaimana diatur dalam Pasal 365

KUHP ayat (2) ke-1, ke-2 KUHP.

Vonis Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Menyatakan :

TERDAKWA II HASAN BASRI Als HASAN tidak terbukti secara sah dan

meyakinkan melakukan Tindak Pidana “Pencurian dengan Kekerasan”,

membebaskan terdakwa II HASAN BASRI Als HASAN dari dakwaan

jaksa Penuntut Umum Tersebut. Atas vonis tersebut, Jaksa Penuntut

Umum mengajukan Kasasi.

Jakarta, 09 Juni 2014

Advokat Pendamping, Calon Advokat,

___________________________ __________________________

Nama : …... Nama : …….

NIA : …….

Lampiran : Laporan Sidang

LAPORAN SIDANG

Page 9: Laporan Sidang Perkara Pidana Sabarjhu

Nomor Perkara : 78/Pid/2012/PT.DKI.

(Pengadilan Tinggi DKI Jakarta)

Tanggal Sidang : 4 April 2012

Persidangan Ke :

Agenda Persidangan : Pembacaan Putusan

Terdakwa/Tergugat : Ir. Nurodi Sidik

Penuntut Umum/Penggugat : Yusup Darmaputra, SH.

Majelis Hakim (Ketua) : 1. Ny. Roosdarmani, SH.

(Anggota) : 2. Ny. Asnahwati, SH., MH.

(Anggota) : 3. H. Zahrul Rabain, SH., MH.

Panitera Pengganti : H. Adi Wahyono, SH., MH.

Keterangan : Banding perlawanan Jaksa Penuntut

: Umum

Uraian :

- Terdakwa adalah pensiunan PT. Angkasa Pura I yang telah bekerja

selama 25 (dua puluh lima) tahun lebih dengan mendapatkan

fasilitas rumah dinas berdasarkan Surat Keputusan Direksi pada

tahun 1997 dan 1999.

- Pada tahun 2009 Diresksi PT. Angkasa Pura I mengeluarkan Surat

Peringatan I, II, III kepada Terdakwa untuk mengosongkan rumah

dinas.

- Berdasarkan surat dakwaan No.Reg.Perk.: PDM–1379/

JKT.PST/09/2011 Terdakwa didakwa dengan dakwaan tunggal telah

melakukan tindak pidana menghuni rumah dinas tanpa hak

sebagaimana diancam Pasal 12 ayat (1) jo. Pasal 36 ayat (4) UU No.

4 Tahun 1992 tentang Perumahan dan Permukiman.

Page 10: Laporan Sidang Perkara Pidana Sabarjhu

- Pada 19 Desember 2011 Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta

Pusat melalui putusan Nomor: 2000/PID.B/2011/PN.JKT.PST

memutuskan: 1) menyatakan perbuatan yang didakwakan kepada

terdakwa Ir. Noerodi Sidik terbukti, tetapi perbuatan itu tidak

merupakan suatu tindak pidana. 2) melepaskan terdakwa Ir.

Noerodi Sidik dari segala tuntutan hukum. 3) memulihkan hak

Terdakwa dalam kemampuan kedudukan dan harkat serta

martabatnya. 4) menetapkan biaya perkara ini dibebankan kepada

Negara.

- Atas putusan tersebut, pada 16 Januari 2012 Jaksa Penuntut Umum

mengajukan permintaan perlawanan dan Penasihat Hukum pada 28

Februari 2012 juga telah menyerahkan kontra/tanggapan terhadap

memori perlawanan JPU.

Majelis Hakim Pengadilan Tinggi Jakarta memutuskan :

1) Menerima permohonan banding/permintaan perlawanan dari

Jaksa Penuntut Umum tersebut;

2) Mengubah putusan Pengadilan Negeri Jakarta Pusat tanggal

05 Januari 2012 Nomor: 2000/Pid.B/2011/PN.JKT.PST.,

sehingga amar selengkapnya berbunyi sebagai berikut:

a. Menerima Eksepsi Penasihat Hukum Terdakwa Ir.

Noerodi Sidik;

b. Menyatakan dakwaan Jaksa Penuntut Umum tidak

dapat diterima;

c. Membebankan biaya perkara untuk kedua tingkat

Pengadilan kepada Negara.

Page 11: Laporan Sidang Perkara Pidana Sabarjhu

Jakarta, 09 Juni 2014

Advokat Pendamping, Calon Advokat,

___________________________ __________________________

Nama : ……. Nama : ……..

NIA : …….