komunikasi data all (2)

24
KOMUNIKASI DATA A. PENGERTIAN KOMUNIKASI DATA - Komunikasi adalah Pertukaran informasi antara 2 pihak dengan menggunakan simbol, suara, dll. Yang dapat difahami antara keduanya melalui media perantara. - Media perantara adalah media yang membolehkan informasi sampai pada tujuannya - Contoh informasi adalah percakapan di telefon, melalui TV, surat, buku, email, dll - Data adalah Kumpulan dari fakta-fakta yang merupakan representasi dari dunia nyata yang mewakili suatu objek seperti manusia, hewan, konsep, simbol, huruf, bunyi, teks, gambar dan kombinasinya. Contoh : Teks, Suara, Video. - Komunikasi Data adalah Merupakan perpindahan data melalui media komputer yang diwakili oleh digit- digit biner dari satu tempat ke tempat lain dalam bentuk elektronik, gelombang atau cahaya. Contoh komunikasi data : Telepon - Tujuan Komunikasi data adalah untuk mengantarkan dan menerima informasi diantara dua pihak B. FUNGSI DAN TUJUAN KOMUNIKASI DATA 1. Efisiensi pengiriman data dlm jmlh besar (tanpa kesalahan dan ekonomis). 2. Memungkinkan penggunaan sistem komputer & peralatan pendukungnya dr jauh (remote computer user).

Upload: rijal-uzi

Post on 18-Dec-2015

237 views

Category:

Documents


1 download

DESCRIPTION

bagi yang butuh komunikasi data

TRANSCRIPT

KOMUNIKASI DATA

KOMUNIKASI DATA

A. PENGERTIAN KOMUNIKASI DATA

Komunikasi adalah Pertukaran informasi antara 2 pihak dengan menggunakan simbol, suara, dll. Yang dapat difahami antara keduanya melalui media perantara.

Media perantara adalah media yang membolehkan informasi sampai pada tujuannya

Contoh informasi adalah percakapan di telefon, melalui TV, surat, buku, email, dll

Data adalah Kumpulan dari fakta-fakta yang merupakan representasi dari dunia nyata yang mewakili suatu objek seperti manusia, hewan, konsep, simbol, huruf, bunyi, teks, gambar dan kombinasinya.

Contoh : Teks, Suara, Video.

Komunikasi Data adalah Merupakan perpindahan data melalui media komputer yang diwakili oleh digit-digit biner dari satu tempat ke tempat lain dalam bentuk elektronik, gelombang atau cahaya.

Contoh komunikasi data : Telepon

Tujuan Komunikasi data adalah untuk mengantarkan dan menerima informasi diantara dua pihak

B. FUNGSI DAN TUJUAN KOMUNIKASI DATA1. Efisiensi pengiriman data dlm jmlh besar (tanpa kesalahan dan ekonomis).2. Memungkinkan penggunaan sistem komputer & peralatan pendukungnya dr jauh (remote computer user).3. Sistem komunikasi data memungkinkan orang dan bisnis yang mempunyai lokasi geografi berlainan dapat saling berkomunikasi.

4. Mendukung manajemen dalam hal kontrol karena memungkinkan penggunaan sistem komputer secara terpusat maupun tersebar.5. Memungkinkan kemungkinan pengelolaan data dan pengaturan data yang ada dalam berbagai macam sistem komputer

6. Mengurangi waktu untuk pengolahan data

7. Mendapat data langsung dari sumbernya atau memperoleh data bisnis selagi data tersebut dibuat (online)

8. Mempercepat penyebaran informasiC. MODEL KOMUNIKASI DATA

Source (Sumber) : Alat ini membangkitkan data sehingga dapat ditransmisikan. Contoh : telepon dan PC

Transmitter (Pengirim) : Biasanya data yang dibangkitkan dari sistem sumber tidak ditransmisikan secara langsung dalam bentuk aslinya. Contoh : modem, satu alat transmitter

Transmission System (Sistem Transmisi) : Berupa jalur transmisi yang menghubungkan antara sumber dengan tujuan

Receiver (Penerima) : Receiver menerima sinyal dari sistem transmisi dan menggabungkannya ke dalam bentuk tertentu yang dapat ditangkap oleh tujuan. Destination (Tujuan) : Mengakap data yang dihasilkan oleh receiverD. JARINGAN KOMPUTERSecara sederhana, Pengertian jaringan komputer adalah sekumpulan komputer berkomunikasi satu sama lain melalui media jaringan secara bersama-sama untuk tujuan sharing data dan peralatanSecara eksplisit Pengertian jaringan komputer sebagaimana dikutip dari Situs Techi Wire House bahwa Jaringan komputer adalah kumpulan dua atau lebih komputer yang terhubung dan ketika komputer ini bergabung dalam jaringan, maka orang dapat berbagi file dan peripheral seperti modem, printer, tape drive cadangan, atau CD-ROM drive. Secara luas jaringan komputer bisa terhubung kebeberapa lokasi yang terhubung dengan menggunakan layanan yang tersedia dari Perusahaan penyedia Layanan Internet, sehingga jaringan komputer dapat mengirim e-mail, berbagi link ke Internet global, atau melakukan konferensi video secara real time dengan pengguna jarak jauh lainnyaE. MACAM MACAM DAN MANFAAT JARINGAN KOMPUTER

Jaringan Komputer dari segi Media transmisi di bedakan:

1. Wired/Jaringan kabel:Jaringan komputerkonvesional menggunakan media transmisi kabel, coaxial, twisted pair ataupun fiber

2. Wireless/Nirkbel :Jaringan Nirkabelmerupakan jaringan dengan media transfer data tanpa kabel.Wirelessini sama halnya sepertifungsi ethernettanpa kabel dimana user berhubungan dengan server melalui modem radio. Salah satu satu bentuk modem radio adalah PC Card yang digunakan untuk laptop, blue tooth, infra red device.Jaringan Komputer dari segi Jangkauan dibedakan:

1. Local Area Network (LAN)LAN adalah jenis jaringan yang ruang lingkupnya berada di area yang relatif kecil. Pada umumnya, jenis jaringan ini sering diterapkan pada kantor, lab sekolah, rumahan, dan lain sebagainya yang area lingkupnya kecil. Dengan kata lain, jenis jaringan ini hanya dapat menghubungkan komputer-komputer yang berada di satu tempat (terbatas) yang berjarak tidak lebih dari 1 KM.2. Metropolitant Area Netwrok (MAN)

Pada jenis jaringan MAN ini, biasanya ruang lingkupnya sedikit lebih luas dari LAN. Biasanya bisa meliputi antar wilayah dalam satu provinsi. Dalam hal ini, sistem jaringan komputer menghubungkan beberapa jaringan kecil (LAN) ke area yang lebih besar. Contoh:jaringan Bank dimana beberapa kantor cabang sebuah Bank di dalam sebuah kota besar dihubungkan antara satu dengan lainnya. Misalnya Bank Mandiri yang ada di seluruh wilayah Jakarta Bogor Depok Tangerang Bekasi. Dengan begini, jaringan ini bisa memudahkan sebuah perusahaan untuk mengelola cabang mereka dari jarak yang jauh, tanpa harus mendatanginya satu-persatu.

3. Wide Area Network (WAN)

Mengingat ruang lingkup pada jaringan WAN ini sangatlah luas, maka kebanyakan pengguna sudah menggunakan satelit atau bahkan kabel bawah laut untuk menghubungkannya. WAN mencakup daerah geografis yang sangat luas, dan biasanya saling menghubungkan negara bahkan benua.

Manfaatjaringankomputeryakni:1. Resource sharing: sebagai sumber berbagi data, informasi dan peripheral adalah alasan pertama Manfaat jaringan komputer. dan tidak hanya itu sharing internet juga bisa dilakukan.

2. Saving Money: penghematan biaya atau cost untuk pembelian hardware bisa ditekan karena peralatan feripheral bisa dipakai bersama.

3. High reliability(kehandalan tinggi): dari segi kehandalan, Sistem Informasi Manajemen dan kemanan data terpadu dapat diterapkan karena setiap komputer client bisa dikendalikan dari satu tempat melalui aplikasi Remote Acces client adalahManfaat jaringan komputeryang tidak bisa dilupakanF. DISTRIBUTED PROCESSING/PEMPROSESAN TERDISTRIBUSIDistributed data processing / pemrosesan data terdistribusi, Merupakan sekumpulan peralatan pemrosesan yang saling terhubung melalui jaringan yang mengerjakan tugas-tugas tertentu.Beberapa ciri system database terdistribusi adalah :

1. Data disimpan pada sejumlah tempat. Setiap tempat secara logic terdiri dari processor tunggal.

2. Processor pada tempat yang berbeda tersebut dihubungkan dengan jaringan computer.3. Bukan sekumpulan file yang berada pada berbagai tempat tetapi merupakan database pada berbagai tempat.4. Setiap tempat mempunyai kemampuan untuk mandiri memproses permintaan user yang membutuhkan akses kedata ditempat tersebut, dan juga mampu untuk memproses data yang tersimpan di tempat lain.C. PROTOCOL DAN FUNGSINYAProtocol adalah Sekumpulan aturan yang harus ditaati dua stasiun (komputer/terminal) sehingga data dapat dikirimkan dari satu stasiun ke stasiun lainnya. Protokol juga berisi aturan-aturan penyesuaian detak pada penerima , untuk menentukan stasiun mana yang memiliki kendali atas sambungan, untuk mendeteksi kesalahan, dan untuk mengatur aliran data.Secara umum protokol melaksanakan 2 fungsi :

Membuat hubungan antara pengirim dan penerima

Menyalurkan informasi dengan keandalan yang tinggi

Fungsi-fungsi protokol

Enkapsulasi (pembungkusan paket data)

Segmentasi dan Perakitan ulang

Kontrol Koneksi

Pengiriman berurutan

Kontrol Aliran Data (Flow Control) Kontrol Kesalahan (error Control)

Pengalamatan

MultiplexingH. MACAM DAN ELEMEN PROTOCOL

Protocol dapat dikelompokkan menjadi tiga kelompok utama antara lain :

1. Protocol yang berorientasi karakterMenggunakan karakter-karakter khusus untuk membedakan segmen bingkai informasi yang berbeda. Contoh protokol jenis ini adalah BiSynch. Protokol sinkron biner (BiSynch) memungkinkan data seri untuk dikirimkan dalam blok-blok, setiap blok diawali dengan sederetan bit penyesuaian yang biasanya berupa karakter ASCII SYN.

Bisynch hanya dapat digunakan untuk operasi sinkron secara half duplex.

Karakter syn digunakan oleh stasiun penerima untuk mendapatkan karakter sinkronisasi.

Stasiun penerima harus mendeteksi dua karakter syn untuk mendapatkan karakter yang dimaksud

Setelah penerima mendapatkan karakter tersebut, sisa data yang diterima merupakan data yang setiap karakternya terdiri dati 8 bit.

Setelah satu blok data diterima, penerima akan memberitahu pengirim bahwa data terlah diterima dengan atau tanpa kesalahan.

Jika tidak ada kesalahan, penerima akan mengirimkan ACK

Jika ada kesalahan, penerima akan mengirimkan NACK.

Setiap blok data yang menghasilkan tanggapan NACK akan dikirim ulang oleh stasiun pengirim.

2. Protocol byte-countMenggunakan header yang berisi medan cacah yang menun jukkan cacah karakter yang akan datang dan cacah karakter yang telah diterima tanpa kesalahan.3. Protocol berorientasi bitPada setiap bingkai tersusun atas suatu medan yang terletak antara flag awal dan akhir (masing-masing 8 bit).

Elemen-elemen kunci sebuah Protocol :

Syntax

Meliputi segala sesuatu yang berkaitan dengan format data

dan level-level sinyal.

SemanticMeliputi informasi kontrol untuk koordinasi dan pengendalian kesalahan.

Timing Meliputi kesesuaian urutan dan kecepatan

I. ARSITEKTUR PROTOCOL TCP/IPTCP/IP adalah arsitektur standar yang banyak digunakan. TCP/IP merupakan hasil dari pengembangan dan riset protocol yang dilakukan oleh ARPANET, dan didanai oleh DARPA(Defense Advanced Research Project Agency), dan secara umum dikenal sebagai TCP/IP protocol suite.Protocol suite ini terdiri atas sekumpulan protocol dalam jumlah besar yang dijadikan sebagai standar internet.Kita dapat menyusun task-task komunikasi untuk TCP/IP menjadi 5 lapisan yang independen, antara lain :

1. Lapisan Aplikasi (Application Layer)aplikasi user. Untuk setiap jenis aplikasi yang berbeda, misalnya transfer, diperlukan model terpisah yang sesuai dengan aplikasi tersebut.

2. Lapisan Host-to-Host atau TransportAgar suatu data dapat dipindahkan dengan tepat, syaratnya adalah dengan memastikan bahwa seluruh data tiba diaplikasi tujuan dan data yang tiba tersebut sesuai dengan yang diperintahkan saat data dikirim. Mekanisme tersebut ada pada layer ini.

3. Lapisan Internet (Internet Layer)

Berisikan logik yang dibutuhkan untuk mendukung berbagai Menangani prosedur-prosedur tertentu agar data dapat melintasi jaringan yang bermacam-macam4. Lapisan Akses Jaringan (Network Access Layer)

Berkaitan dengan pertukaran data antar sebuah ujung sistem dengan jaringan dimana dihubungkan. Lapisan ini berkaitan juga dengan pengaksesan kemana serta pengiriman data melewaati sebuah jaringan untuk dua ujung sistem yang dihubungkan ke jaringan yang sama.5. Lapisan Fisik (Physical Layer)Meliputi interface fisik antara suatu perangkat transmisi data (misal : workstation, komputer) dengan sebuah media transmisi atau jaringan. Lapisan ini berkaitan dengan karakteristik khusus dari media transmisi, sifat sinyal, dll.

J. Model OSI (Open Systems Interconection)Model OSI dikembangkan oleh ISO (Internation Organization for Standardization) sebagai model arsitektur komunikasi komputer, serta sebagai kerangka kerja bagi pengembangan standar-standar protocol. Maksud dari dikembangkannya OSI adalah supaya setiap komputer atau terminal yang dihubungkan dengan jaringan akan mampu berkomunikasi dengan komputer/terminal lain yang dihubungkan menggunakan jaringan yang sama maupun berbeda.Secara khusus tujuan OSI dapat dijabarkan menjadi beberapa point Menjadi patokan bagi pengembangan prosedur komunikasi pada masa yang akan datang.

Mengatasi masalah hubungan yang ada diantara berbagai pemakai dengan cara memberikan fasilitas yang sesuai.

Membagi permasalahan prosedur penyambungan menjadi sub struktur wMemenuhi kebutuhan para pemakai, kini maupun pada masa yang akan datang.Model OSI terdiri dari 7 Lapisan (Layer) :

1. Lapisan Aplikasi (Application Layer)

Menyediakan akses kelingkungan OSI bagi user serta menyediakan layanan informasi yang terdistribusi. Application Layer adalah interface antara aplikasi yang dihadapi user and resource jaringan yang diakses. Kelompok aplikasi dengan jaringan: 1. File transfer dan metode akses

2. Pertukaran job dan manipulasi

3. Pertukaran pesan

Application Layer merupakan lapisan tertinggi dalam model referensi OSI.Protokol pada lapisan ini secara langsung melayani pemakai dengan memberikan pelayanan informasi tersebar yang berhubungan dengan aplikasi dan pengelolaannya

Lapisan ini juga biasa disebut lapisan front end atau bisa disebut user program. Di lapisan ini dapat ditemukan program yg menyediakan pelayanan jaringan, seperti mail server (email program), file transfer server (FTP program), remote terminal.

2. Lapisan Presentasi (Presentation Layer)Menyediakan keleluasaan terhadap proses aplikasi untuk bermacam representasi data (syntax) Lapisan Presentasi merupakan salah satu lapisan (layer) model OSI.

Lapisan Presentasi menyediakan keleluasaan terhadap proses aplikasi untuk bermacam representasi data (syntax).

Presentation layer berhubungan dengan sintaks data yang dipertukarkan diantara entity aplikasi.

Tujuannya adalah untuk mengatasi masalah perbedaan format penyajian data.

Lapisan presentasi menentukan format data yang dipindahkan diantara aplikasi dan menawarkan pada program-program aplikasi serangkaian layanan transpormasi data. Layer ini mendefinisikan bagaimana aplikasi dapat memasuki jaringan.

Layer ini mengatur supaya data yang dipertukarkan atau dikirimkan ke lapis aplikasi atau pemakai akhir bentuknya dapat dimengeri olehnya.

Dengan sistem ini peralatan atau sistem yang menggunakan data format yang berlainan dapat saling berkomunikasi.

Ia menafsirkan data atau karakter yang mengalir antar proses selama suatu session. Bila dibutuhkan ecryption ia akan menyediakannya, demikian pula bila diinginkan data compression dan sebagainya.

Merupakan layer penerjemah yang mengatur komposisi data. Data yang diterima dari satu simpul lain diubah ke dalam bentuk yang berlaku pada simpul ini sehingga dapat disajikan dengan benar.

Dengan demikian pada layer ini terjadi konversi data ke dalam bentuk umum.

Secara garis besar beberapa fungsi khas jaringan yang harus dilayaninya ialah:

1. Penyajian data dalam sebuah berita (message) seperti konversi sandi, kompresi dan ekspansi data, penggunaan tata letak (lay-out) baku untuk terminal (display atau printer).

2. Remote file access baik tingkat record maupun seluruh file.

2. Konsep virtual terminal. Suatu terminal standar dengan karakteristik spefisik dapat didefinisikan.

Ada 3 fungsi utama presentation layer :

1. Fungsi Penerjemah

Proses atau Program yang berjalan didalam 2(dua) buah sistem, biasanya saling bertukar informasi dalam bentuk karakter karakter, string, angka dan sebagainya.

Informasi tersebut harus diubah kedalam kumpulan bit sebelum ditransmisikan karena komputer komputer yang berbeda menggunakan sistem sistem yang berbeda juga.

2. Enkripsi Data

Adalah Untuk membawa informasi dengan sensitif, sebuah sistem harus mampu untuk menyakinkan, untuk menjamin kerahasiaannya Enkripsi berarti pengirim merubah bentuk asli dari informasi tersebut dan mengirim hasilnya, keluar dari jaringan kerja.

3. Fungsi Kompresi

Kompresian data mengurangi jumlah bit bit di dalam suatu informasi, pengkompresian data menjadi sangatlah penting didalam proses transmisi.

3. Lapisan Sesi (Session Layer) Menyediakan struktur kontrol untuk komunikasi diantara aplikasi- aplikasi; menentukan, menyusun, mengatur, dan mengakhiri koneksi sesi diantara aplikasi-aplikasi yang sedang beroperasi.

Session layer mengijinkan para pengguna untuk menetapkan session dengan pengguna lainnya.

Sebuah session selain memungkinkan transport data biasa, seperti yang dilakukan oleh transport layer, juga menyediakan layanan yang istimewa untuk aplikasi-aplikasi tertentu.

Sebuah session digunakan untuk memungkinkan seseorang pengguna log ke remote timesharing system atau untuk memindahkan file dari satu mesin kemesin lainnya. layanan session layer adalah untuk melaksanakan pengendalian dialog.

Session dapat memungkinkan lalu lintas bergerak dalam bentuk dua arah pada suatu saat, atau hanya satu arah saja.

Jika pada satu saat lalu lintas hanya satu arah saja (analog dengan rel kereta api tunggal), session layer membantu untuk menentukan giliran yang berhak menggunakan saluran pada suatu saat. Layanan session lainnya adalah sinkronisasi.

Ambil contoh yang dapat terjadi ketika mencoba transfer file yang berdurasi 2 jam dari mesin yang satu ke mesin lainnya dengan kemungkinan mempunyai selang waktu 1 jam antara dua crash yang dapat terjadi.

Setelah masing-masing transfer dibatalkan, seluruh transfer mungkin perlu diulangi lagi dari awal, dan mungkin saja mengalami kegagalan lain.

Untuk mengurangi kemungkinan terjadinya masalah ini, session layer dapat menyisipkan tanda tertentu ke aliran data. Karena itu bila terjadi crash, hanya data yang berada sesudah tanda tersebut yang akan ditransfer ulang.

4. Lapisan Transport (Transport Layer)Menyediakan transfer data yang handal dan transparan diantara titik ujung; menyediakan perbaikan end-to-end error dan flow control.

Merupakan Lapisan OSI ke4 yang bertugas mengirim data yang sedang dipertukarkan diantara dua kesatuan session secara transparan (tidak berubah).

Transport Layer dapat juga berfungsi untuk end-to-end (ujung ke ujung) untuk menangani kesalahan dan kendali arus( Flow Control).

Di dalam IP protocol berfungsi untuk mengorientasikan koneksi Transmission Control Protocol ( TCP) atau User Datagram Protocol ( UDP).

Tujuan Transport Layer adalah untuk menyediakan / melayani transfer data yang transparan antar End Users, dengan begitu lapisan atas (Upper Layer)menyediakan / melayani transfer data dengan hemat biaya dan dapat dipercaya.

Karakteristik Transport Layer Transport layer memberikan pelayanan transport kepada session layer dan layer-layer lain diatasnya.

Transport layer membebaskan tingkatan session dari segala urusan yang menyangkut pengiriman data.

Sambungan antara kesatuan session adalah duplex penuh, sehingga data dapat berlangsung dua arah secara bersamaan.Fungsi daripada lapisan ini adalah :

Menerapkan mekanisasi yang sesuai untuk pertukaran data antara proses dari sistem yang berlainan.

Transport Layer menjamin bahwa data yang diberikannya pada session layer diatasnya dalam keadaan utuh, urut dan tanpa duplikasi serta bebas dari kesalahan.

Lapisan ini juga mendukung penggunaan layanan jaringan semaksimal mungkin

Contoh deretan protokol pada transport layer :

TCP

UDP

SPX

Netbeui

ATP

NBP

AEP

RTMP

5. Lapisan Jaringan (Network Layer)Melengkapi lapisan yang lebih tinggi dengan keleluasaan dari transmisi data dan teknologi-teknologi switching yang dipergunakan untuk menghubungkan sistem; bertugas menyusun, mempertahankan serta mengakhiri koneksi.

Lapisan protokol network, merupakan tata cara komunikasi connectionless yang memungkinkan berbagai LAN yang menggunakan media komunikasi yang berbeda untuk berhubungan satu dengan yang lain.

Yaitu hubungan antara pengirim dan penerima, lapisan inilah yang menentukan Bridge yang harus di tempuh oleh Data atau Informasi yang dikirimkan berdasarkan ketentuan atau fasilitas yang dikehendaki oleh lapisan di atasnya (lapis pengirim)Proses Network layer dibagi atas 2 :

1. Proses: Logic

Data yang datang dari Transport ( dikirim melalui jaringan yang tepat dan menyalurkan Informasi antara Pemakai.

2. Proses: Fisik

Menghubungkan dua jaringan komunikasi data(Routing dan Switching) yang perlu untuk membentuk jaringn fisi

Kelebihan menggunakan layer network :

Mengetahui konfigurasi dari network

Karakteristik dari terminal

Kecepatan terminal mengolah data

Protokol Lain pada layer network :

Internetworking Protocol (IP) Adalah mekanisme transmisi yang digunakan oleh TCP / IP. IP disebut juga Unreliable dan Connectionless datagram protocol a besteffort delivery service.. IP mentraspormasikan data dalam paket-paket yang disebut Datagram

Adderss Resolution Protocol (ARP) ARP digunakan untuk menyesuaikan alamat IPdengan alamat fisik (Physical Address)

Reverse Address Resolution Protocol (RARP) RARP membolehkan host menemukan alamat IPnya jika sudah tahu alamat fisiknya. Ini berlaku pada saat host baru terkoneksi ke jaringan.

Internet Control Message Protocol (ICMP) ICMP adalah suatu mekanisme yang digunakan oleh sejumlah host dan gateway untuk mengirim notifikasi datagram yang mengalami masalah pada host pengirim.

Internet Group Message Protocol (IGMP) IGMP digunakan untuk memfasilitasi Transmisi message yang simultan kepada kelompok / group penerima.

6. Lapisan Data Link (Data Link Layer)Menyediakan transfer informasi yang realibel melewati link fisik; mengirimkan block (frame) dengan sinkronisasi yang diperlukan, control error, dan flow control.

Adalah Model yang memastikan bahwa data ditransfer dengan benar dari setiap titik jaringan WAN. Data link layer menyediakan Tools tentang cara fungsional untuk memindahkan data dalam suatu jaringan dan mendeteksi serta mengkoreksi suatu kesalahan yang mungkin terjadi dalam Physical Layer. Contoh dari data link protocol adalah Ethernet untuk Local Area Network (LAN) dan PPP, HDLC, HDCP untuk koneksi titik ke titik.

Lapisan ini terdiri dari dua komponen :

1. Komponen pertama adalah logical link control yaitu yang menghubungkan kendali logika. Komponen ini menentukan di mana satu frame data berakhir dan yang berikutnya dimulai. Di dalam suatu tempat pengiriman dalam jaringan, masing-masing surat adalah satu frame data. 2. Komponen kedua adalah Media Access Control. Komponen ini menentukan setiap orang diijinkan untuk mengakses media satu waktu Tugas Utama

Sebagai fasilitas transmisi raw data.

Mentransformasi data tersebut ke saluran yang bebas dari kesalahan transmisi.

Sebelum diteruskan ke network layer,data link layer melaksanakan tugas tersebut dengan memungkinkan pengirim memecah-mecah data input menjadi sejumlah data frame (ratusan/ribuan byte)

Data Link Layer mentransmisikan frame tersebut secara berurutan.

Memproses acknowledgement frame yang dikirim kembali oleh penerima.

Physical layer menerima dan mengirim aliran bit tanpa mengindahkan arti atau arsitektur frame.

Data Link Layer membuat dan mengenali batas-batas frame.

Dilakukan dengan cara membubuhkan bit khusus ke awal dan akhir frame.

Bila secara insidental pola-pola bit tidak bisa ditemui pada data,diperlukan perhatian khusus untuk meyakinkan bahwa pola tersebut tidak salah dianggap sebagai batas-batas frame.

7. Lapisan Fisik (Physical Layer)Berkaitan dengan transmisi bit stream yang tidak terstruktur sepanjang media fisikal (Physical medium); berhubungan dengan karakteristik prosedural, fungsi, elektris, dan mekanis untuk mengakses media fisikal.

Lapisan ini merupakan lapisan yang pertama atau lapisan yang paling bawah. Lapisan ini menyediakan sarana untuk pengiriman bit bit sepanjang jalur komunikasi fisik.

Lapisan ini banyak berurusan dengan persoalanpersoalan perangkat keras misalnya jenis kabel yang digunakan, tipe konektor yang di perlukan laju bit dan arus isyarat yang harus digunakan .

Lapisan ini juga menentukan topologi jaringan, misalnya bus atau cincin. Cth, lapisan fisik adalah ITU-T V24, EIA 232E dan EIA 449. lapisan pisik ini juga berfungsi untuk mengatur SINKRONISASI pengiriman dan penerimaan data, spesifikasi mekanisme dan elesktris, menerapkan prosedur untuk membangun, mengirimkan data atau informasi dalam bentuk digit biner, memelihara dan memutuskan hubungan Komunikasi.

pada lapisan ini terjadi hub secara fisik antara satu terminal dengan terminal lain / server atau peripheral lain.

Contoh protocol yang digunakan adalah X21, RS232-C dll

Perbandingan Antara Arsitektur Protocol OSI dan TCP/IP

Output

data

EMBED PBrush

EMBED PBrush