laporan praktik pengalaman lapangan...

42
LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN JURUSAN PERBANKAN SYARIAH MEKANISME JENIS AGUNAN DALAM PEMBIAYAAN DI KSU PPCU UNIT SYARIAH TRENGGALEK Diajukan Untuk Memenuhi Tugas Akhir Praktik Pengalaman Lapangan Jurusan Perbankan Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Tulungagung Oleh: MUJIATI NIM. 12401173130 Dosen Pembimibing Lapangan Ahmad Syaichoni, M.Sy JURUSAN PERBANKAN SYARIAH FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM IAIN TULUNGAGUNG 2020

Upload: others

Post on 21-Nov-2020

34 views

Category:

Documents


5 download

TRANSCRIPT

Page 1: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN

JURUSAN PERBANKAN SYARIAH

MEKANISME JENIS AGUNAN DALAM PEMBIAYAAN

DI KSU PPCU UNIT SYARIAH TRENGGALEK

Diajukan Untuk Memenuhi Tugas Akhir

Praktik Pengalaman Lapangan Jurusan Perbankan Syariah

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Tulungagung

Oleh:

MUJIATI

NIM. 12401173130

Dosen Pembimibing Lapangan

Ahmad Syaichoni, M.Sy

JURUSAN PERBANKAN SYARIAH

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM

IAIN TULUNGAGUNG

2020

Page 2: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

i

PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN

Laporan akhir Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) Jurusan Perbankan Syariah Fakultas

Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Tulungagung ini telah di setujui dan disahkan pada:

Hari : Senin

Tanggal : Februari 2020

Di : TULUNGAGUNG

Judul Laporan : PENGARUH JENIS AGUNAN TERHADAP PEMBIAYAAN

DI KSU PPCU UNIT SYARIAH TRENGGALEK

MENYETUJUI

DOSEN PAMONG DOSEN PEMBIMBING LAPANGAN

Yudha Febri Ahmad Syaichoni, M.Sy

NIP.199101222018011002

MENGESAHKAN

DEKAN

KEPALA LABORATURIUM FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM

Siswahyudianto, M.M.

NIDN. 2015068402

Page 3: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

ii

KATA PENGANTAR

Segala puji syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena dengan

rahmat, karunia, serta taufik dan hidayah-Nya. Sehingga penlis dapat menyelesaikan Laporan

Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) dengan judul “Mekanisme Jenis Agunan Dalam

Pembiayaan Di KSU PPCU Unit Syariah Trenggalek”. Laporan ini adalah salah satu tugas

wajib bagi mahasiswa Institut Agama Islam Negeri Tulungagung, khususnya Program Studi

Perbankan Syariah.

Sholawat serta salam kami selalu kirimkan kepada beliau Nabi Muhammad SAW. yang

senantiasa mengharapkan syafaatnya sebagai Nabi penutup sekaligus menjadi pemimpin umat

Islam.

Laporan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) yang dijalani penulis merupakan hasil

pengamatan yang dilakukan selama PPL. Dalam menyusun laporan ini tak lepas dari bimbingan

dan saran-saran dari berbagai pihak sehingga penulis menyampaikan ucapan terima kasih

kepada:

1. Allah SWT yang selalu memberikan kemudahan dan petunjuk kepada hamba-Nya.

2. Kedua orang tua beserta keluarga yang telah mendukung baik, secara moril, materi maupun

spiritual dalam menyusun laporan PPL ini.

3. Bapak Dr. maftukhin, M. Ag selaku rektor IAIN Tulungagung.

4. Bapak Prof H. Imam Fuadi , M. Ag selaku wakil rektor bidang Akademik dan pengembangan

Lembaga IAIN Tulungagung.

5. Bapak H. Dede Nurohman, M.Ag selaku Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN

Tulungagung.

6. Bapak Muhammad Aqim Adlan, M.E.I selaku Ketua Jurusan Perbankan Syariah Fakultas

Ekonomi Bisnis Islam IAIN Tulungagung.

7. Bapak Ahmad Syaichoni,M.Sy. selaku Dosen Pembimbing Lapangan Praktik Pengalaman

Lapangan yang telah meluangkan waktunya untuk memberikan arahan, saran, dan nasehat-

nasehat kepada penyusun.

8. Bapak Sajir, St selaku Manager di KSU PPCU Unit Syariah Trenggalek

9. Bapak Wahyuda Pebri selaku pembimbing (Dosen Pamong) di lokasi PPL KSU PPCU

Trenggalek

Page 4: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

iii

10. Seluruh pengurus serta karyawan yang telah membantu dan mengarahkan selama proses

Praktik Pengalaman Lapangan

11. Saudara, sahabat dan semua pihak yang telah membantu terselesainya laporan akhir Praktik

Pengalaman Lapangan.

12. Seluruh rekan-rekan mahasiswa-mahasiswi Jurusan Perbankan Syariah yang sama-sama

menjalankan tugas Praktik Pengalaman Lapangan.

Semoga keikhlasan dan kebesaran mereka akan menjadi amal sholih sholihah dihadapan

Allah SWT. Seiring doa dan harapan atas segala jasa serta bantuan, penulis sangat

berterimakasaih dan semoga amal kebaikan dibalas Allah SWT berlipat ganda. Amiin.

Penulis menyadari bahwa apa yang disajikan dalam laporan akhir Praktik Pengalaman

Lapangan ini masih jauh dari kesempurnaan. Untuk itu, dengan segala kerendahan hati penulis

mengharap kepada semua pihak atas segala saran kritiknya demi kesempurnaan laporan ini.

Semoga laporan ini bermanfaat dan dapat diigunakan sebagai tambahan referensi bagi semua

pihak yang membutuhkan.

Tulungagung, 09 Februari 2020

Penulis

MUJIATI

NIM : 12401173130

Page 5: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

iv

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL

HALAMAN PERSETUJUAN/PENGESAHAN ............................................... i

KATA PENGANTAR ......................................................................................... ii

DAFTAR ISI ........................................................................................................ iv

BAB I PENDAHULUAN

A. Dasar Pemikiran ...................................................................................... 1

B. Tujuan dan Kegunaan ............................................................................. 1

C. Waktu dan Tempat Pelaksanaan ............................................................. 2

BAB II PELAKSANAAN PRAKTIK

A. Profil Lembaga ....................................................................................... 3

B. Pelaksanaan PPL ..................................................................................... 10

C. Permasalahan di Lapangan ..................................................................... 11

D. Tanggapan dari Pihak Lembaga ............................................................. 12

BAB III PEMBAHASAN/ANALISIS TERHADAP TEMUAN STUDI

A. Agunan di KSU PPCU............................................................................ 13

B. Analisis ................................................................................................... 14

C. Pengertian Koperasi ................................................................................ 15

D. Pengertian Agunan .................................................................................. 15

E. Pengertian Pembiayaan ........................................................................... 17

F. Keputusan jumlah pembiayaan berdasarkan jenis agunan ..................... 18

BAB IV PENUTUP

A. Kesimpulan ............................................................................................ 20

B. Saran ....................................................................................................... 21

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN-LAMPIRAN

Page 6: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Dasar Pemikiran

Dalam perkembangan sistem perbankan Indonesia saat ini sudah mulai berkembang

dari yang konvensional saat ini mulai merabak kesistem perbankan syariah telah

dijadikan salah satu alternatife sistem perbankan yang ada di Indonesia, dan sistem

tersebut telah menjadi daya tarik sendiri dikalangan praktisi perbankan dan kalangan

bisnis.

Dalam sintem pembiayaan dilembaga keuangan sendiri penggunaan agunan dulu di

atur tidak diwajibabkan.Namun mulai berjalannya waktu agunan sendiri perbolehkan

untuk di gunakan dalam hal untuk pembiayaan karena agunan sendiri dapat djadikan

jaminan jika sewaktu-waktu terjadi pembiayaan bermasalah atau yang lainya.

maka dari itu penggunaan agunan pada saat pembiayaan di KSU PPCU digunakan

untuk halnya menghindari saat terjadi pembiayaan bermasalah. Namun demi

kenyamanan bersama jenis agunan juga mempengaruhi pembiayaan. Agar mencapai

keberhasilan kesejahteraan anggota dan KSU PPCU.

Berdasarkan penjelasan singkat diatas, dalam laporan ini penulis tertarik untuk

melakukan studi tentang “ Mekanisme Jenis Agunan Dalam Pembiayaan do KSU

PPCU Unit Syariah”

B. Tujuan dan Kegunaan

Tujuan

1. Untuk mengetahui apa saja produk-produk yang ada di KSU PPCU Unit Syariah

Trenggalek terutama pada produk pembiayaannya.

2. Untuk mengetahui secara lansung proses pembiayaan dan persyaratan pembiayaan yang

dilakukan di KSU PPCU Unit Syariah.

3. Kita mendapatkan pengetahuan keputusan pembiayaan berdasarkan jenis agunan yang

diajukan

Kegunaan

Page 7: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

2

Praktik pengalaman lapangan berguna bagi Mahasiwa Perbankan Syariah untuk

menambah dan memperkarya ilmu pengetahuan tentang keilmuan agar dapat profisional.

Dan kita dapat mengetahui gambaran kinerja bank atau pun non bank dari fungsi kerjanya

dan tanggung jawab masing-masing lembaga yang dijalankan di masing-masing lembaga

C. Waktu dan Tempat Pelaksanaan

Praktik pengalaman lapangan dimulai tanggal 07 Januari 2020 samapai dengan 07

Februari 2020. Dengan jadwal efektif lima hari praktik dalam satu minggu, yaitu hari senin-

kamis pukul 07.30-16.00 dan jumat pukul 07.30-15.00

Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

Pantai Prigi Union Trenggalek yang bertempat di Jl. Raya Prigi RT. 06 RW. 01 Ds.

Tasikmadu Kec. Watulimo Kab. Trenggalek

Page 8: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

3

BAB II

PELAKSANAAN PPL

A. Profil Lembaga

Nama Lembaga : Koperasi Serba Usaha Pantai Prigi Credit Union Unit

Syariah

Alamat Kantor : Jalan Raya Prigi No. 1 Desa Tasikmadu Kecamatan

Watulimo Kabupaten Tenggalek 66182

Telepon : (0355) 551853

Badan Hukum : No. 188.42/006/406.057/BH/03

Email : [email protected]

Website : ppcu.co.id

1. Sejarah

Koperasi Kredit atau Credit Union ( CU ) merupakan sebuah lembaga keuangan yang

bergerak dibidang simpan pinjam yang dimiliki dan dikelola oleh anggotanya dimana

bertujuan untuk menyejahterakan anggotanya sendiri. Credit Union memiliki tiga prinsip

utama, yaitu :

a. Asas swadaya ( tabungan hanya diperoleh dari anggota saja )

b. Asas setia kawan ( pinjaman hanya diberikan kepada anggota lain )

c. Asas pendidikan dan penyadaran ( membangun watak adalah yang utama dimana

hanya yang berwatak baik yang dapat diber pinjaman ).

Pantai Prigi Credit Union atau yang biasa disingkat dengan istilah PPCU adalah

salah satu koperasi kredit yang bertempat di jalan raya Pantai Prigi RT. 06 RW. 01

Desa Tasikmadu Kec. Watulimo Kab. Trenggalek yang dalam perkembangannya

mempunyai andil besar bagi kesejahteraan bak anggota maupun non anggota

lembaga keuangan mikro ini memiliki konsistensi untuk berjuang memberdayakan

ekonomi masyarakat kecil sebagai bentuk sumbangan kepada bangsa dan Negara.

PPCU memiliki lima kantor pelayanan anggota yang masing-masing menyebar

dicakupan wilayah kabupaten Trenggalek, yaitu di Desa Tasikmadu,

Sebo,Gandusari, Kampak, dan satu unit syariah di Sawahan. PPCU merupakan satu

dianatara banyaknya koperasi yang beroperasi dikawasan Pantai Prigi PPCU

Page 9: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

4

didirikan pada tahun 2002 sebagi bentuk wujud dari keinginan para nelayan dan

petani yang menginginkan sebuah lebaga milik bersama dengan konsep kopersi guna

mempermudah dalam segala hal arus transaksional khususnya berkenaan dengan

masalah keuangan.

Seiring dengan berjalannya waktu KSU PPCU Trenggalek berkembang semakin

pesat dan luas dengan banyak calon anggota yang mulai tertarik untuk menjadi

bagian dari anggota. Kini PPCU akan mencapai tahapan RAT ( Rapat Anggota

Tahunan ) yang ke 18 pada tanggal 7 maret mendatang. Selain itu, KSU PPCU telah

memiliki usaha sektor riil yaitu salah satunya adalah berdirinya sebuah toko

minimarket “Gotong royong Alfamart” di lantai dasar kantor KSU PPCU sebagai

buah hasil kerjasama keduanya.

2. Visi dan misi KSU pantai Prigi Credit Union ( PPCU) Trenggalek

a. Visi

“Terwujudnya dan berkembangnya lembaga keuangan mikro yang mandiri,

kokoh dan terpercaya yang dikelola secara profesional berdasarkan prinsip-prinsip

koperasi kredit”. 1

Penjelasan visi

Gerakan koperasi kredit yang dikelola secara baik dan sungguh-sungguh

dengan dukungan teknologi informasi yang memadai guna mewujudkan koperasi

yang dapat berdiri secara mandiri, kokoh dan terpercaya.

Mandiri : Koperasi Kredit yang berdiri diatas topangan kaki sendiri

mampu berdiri tegak bertindak bebas, jujur dan mampu

mengatur diri sendiri dan mampu menyelesaikan masalahnya

sendiri.

Kokoh : Gerakan koperasi kredit yang kuat sumber daya manusianya,

sistem manajemen usahanya pendanaannya dan keanggotaanya.

1 https://www.scribd.com/doc/13622377/profil-koperasi-koperasi-indonesia-kawasan-prigi-

trenggalek -jawa-timur, diakses pada 2 februari 2020

Page 10: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

5

Terpercaya : Gerakan koperasi kredit yang dapat dipercaya oleh

anggotanya dan masyarakat pada umumnya sehingga

keberadaan koperasi kredit sungguh dapat mendatangkan

manfaat bagi anggotanya.

b. Misi

a) Meningkatkan kesadaran masyarakat dalam kehidupan berkoperasi.

b) Mengajak segenap masyarakat untuk berperan aktif dalam berkoperasi dengan

bergabung menjadi koperasi kredit.

c) Mengajak anggota dalam meningkatkan kualitas hidup.

Pendidikan dan pendapingan kepada anggota yang dilakukan koperasi kredit

diharapkan berdampak baik pada perilaku usaha anggota sehinggakualitas hidup

anggota dapat meningkat.

d) Mengembangkan manajemen usaha yang baik untuk meningkatkan kualitas

pelayanan kepada anggota

Gerakan koperasi kredit senantiasa terus mengembangkan dan meningkatkan baik

kualitas maupun kuantitas produk dan layanan lainnya kepada anggota.

c. tujuan

a) terwujudnya kehidupan anggota yang mandiri dalam gerakan koperasi kredit

Indonesia.

b) Terwujudnya KSU PPCU sebagai lembaga mikro yang dikelola secara

profesional.

c) Terwujudnya masyarakat dalam komunitas koperasi kredit menuju tatanan

ekonomi kerakyatan yang adil makmur dan sejahtera.

3. letak geografis KSU Pantai Prigi Credit Union ( PPCU ) Trenggalek

KSU Pantai Prigi Kredit Union (PPCU) unit syariah terletak di Desa Sawahan Kec.

Watulimo Kab. Trenggalek Dilihat dari letak geografisnya kantor KSU PPCU Unit

Syariah cukup strategis karena berada dekat dengan akses jalan raya utama sehingga

mudah untuk ditinjau oleh anggota maupun non anggota. Bangunan KSU PPCU Unit

Syariah terletak pada :

1) Sebelah Utara : Rumah penduduk

Page 11: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

6

2) Sebelah selatan : rumah penduduk

3) Sebelah timur : rumah penduduk

4) Sebelah barat : rumah penduduk

Kemudian dilihat dari segi bangunan juga masih layak untuk digunakan fasilitas

yang di sediakan dikantor cabang KSU PPCU Unit Syariah ini disediakan 1 kursi

panjang untuk tempat duduk / tunggu anggota maupun calon anggota, 2 meja besar

untuk melayani anggota dan calon anggota (meja pertama untuk melayani

pembiayaan kepada anggota maupun calon anggota, sedangkan meja kedua untuk

meletakkan computer, alat tulis dan beberapa berkas yang ditata rapi serta

perlengkapan lain) terdapat 6 kursi yang digunakan oleh pegawai dan mahasiswa

PPL. Selain itu juga terdapat 2 buah kipas angin yang diletakkan diatas meja teller

dan yang satunya lagi diletakkan disebelah tepat duduk pegawai bagian kabag. Pada

tembok belakang terdapat juga banner PPCU dan sebuah dispenser. Di dalam

ruangan juga terdapat beberapa bunga untuk mempercantik ruangan guna

memberikan kesan nyawam saat anggota maupun calon anggota datang ke kantor

PPCU.

4. Struktur Organisasi

Pengelola mempunyai peran penting terhadap kemajuan dan perkembangan

lemabaga keuangan syariah. Pengelola keuangan yang berada di KSU Pantai Prigi Credit

Union Kecamatan Kalidawir berasal dari lulusan Perbankan Syariah dan Ekonomi Syariah

sehingga dalam melakukan kegiatannya sejalan dan sesuai dengan prinsip Syariah yang ada.

Berikut susunan pengelola di KSU Pantai Prigi Credit Union:

Page 12: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

7

Gambar 1.1

5. Produk dan pembiayaan yang digunakan pada lembaga

Ksu Pantai Prigi Kredit Union (PPCU) Unit Syariah Watulimo Trenggalek menjalankan

fungsinya sebagai lembaga yang membutuhkan dana yakni memberikan produk dan

ADMIN UMUM

Wahyuda Pebri

TELLER

Denis Iskawati, SE Ester Ratna F,S Hena Erdia A Riski

KABAG KREDIT

Devi Arji P

KABAG KEUANGAN

Nurman Hidayat,. SE

KEPALA KPA

Dhita Yulia A, SPd Imam Suwandi Budi Siswanto, A.Md

MANAJER

Sajir., ST

PENGURUS

Ketua: Imam Suharni,. SPi Wa Ketua: Drs. Sholihin Sekretaris: Budi Saputra Bendahara: Atip Riyono

PENASIHAT

B. Pariyun

Jayus PENGAWAS

Ketua: Anang Kurniawan, AMd Anggota: Moh Ali husni, SS

Suryati

Marketing

Erliantik Dwi O Dian Pertiwi Fitri Lestari Faridatun Nikmah Anggie Gustyan, SE Nursyamsu, SPd Budi Siswanto, AMd Rudy Kusriyanto Hary Noviandi Wahyu Adi P Andik Khoirul AR

Page 13: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

8

pembiayaan kepada mereka yang benar-benar membutuhkan untuk usaha maupun

kepentingan pribadi. Produk-produk dan pembiayaan tersebut berupa:

Produk

a) Siraya

Siraya merupakan investasi yang dititipkan kepada pihak koperasi berupa uang

dengan tujuan kebutuhan menjelang hari raya.

Produk ini memiliki 2 opsi yang diberikan kepada anggota maupun non anggota, antara

lain:

1) Sifitri

Sifitri merupakan investasi yang dititipkan berupa uang dengan tujuan untuk

kebutuhan disaat menjelang Hari Raya Idul Fitri yang akan datang. Biasanya bentuk

simpanan ini dilakukan anggota maupun calon anggota, umumnya diawal tahun

sehingga mereka dapat merasakan keuntungannya sebelum Hari Raya Idul Fitri tiba

Simpanan ini juga dapat membantu anggota jika tejadi pengeluaran atau kebutuhan

tak terduga sebelum batas tempo pengambilan.

2) SiQurban

SiQurban merupakan investasi yang dititipkan kepada pihak koperasi berupa uang

dengan tujuan untuk kebutuhan saat menjelang Hari Raya Idul Adha (Qurban).

Bentuk simpanan ini dilakukan berangsur-angsur perbulan sehingga mereka

memiliki dana untuk hari qurban yang dapat digunakan untuk membeli hewan-

hewan qurban seperti sapid an kambing. Apabila dalam simpanan ini anggota

maupun calon anggota mengalami kesulitan dalam menggunakannya maka pihak

koperasi akan membantu menyelesaikan masalah anggota melalui kesepakatan atau

kerjasama yang nantinya pihak koperasi membelikan hewan qurban. Tetapi biasanya

lembaga jarang sekali melakukannya karena anggota lebih memilih untuk

menyelesaikan masalah secara individu tanpa bantuan lembaga dan lembaga hanya

menjaga hak anggota.

b) SiKotak

SiKotak merupakan invetasi yang dititipkan atau disimpan melalui kotak berupa

uang dengan tujuan untuk kebutuhan sehari-hari. Simpanan ini dapat disebut juga

dengan menabung tetapi melalui perantara kotak yang dapat disimpan sendiri. Biasanya

Page 14: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

9

simpanan ini ditawarkan lembaga untuk anggota maupun calon anggota agar

mempermudah dalam menabung namun, jika telah jatuh temonya maka karyawan akan

mendatangi anggotanya utuk mengambil simpanan dan dicatat dibuku tabungan.

c) Sidik Fatonah

Sidik Fatonah merupakan investasi yang dititipkan oleh pelajar kepada pihak koperasi

berupa uang dengan tujuan untuk memenuhi kebutuhan pelajar baik berupa tabungan,

penarikan uang maupun beasiswa (jika pelajar mendapatkan beasiswa dari pihak sekolah

dapat dimasukkan ke rekening pelajar pribadi).

d) Sajadah

Sajadah merupakan investasi yang dititipkan kepada pihak koperasi beruba uang dengan

tujuan untuk menapat keuntungan biasanya tabungan ini bisa diambil sewaktu-waktu.

Pembiayaan

a) Pembiayaan mudharabah

Pembiayaan mudharabah merupakan akad kerjasama permodalan usaha dimana pihak

koperasi sebagai pemilik modal ( Sahibul Maal ) menyetorkan modal kepada anggota, calon

anggota, koperasi lain dan atau anggotanya sebagai pengelola (mudharib) untuk melakukan

kegiatan usaha sesuai akad dengan ketentuan pembagian keuntungan dibagi bersama sesuai

kesepakatan (nisbah). Apabila mengalami kerugian ditanggung oleh pemilik modal selama

ini bukan merupakan kelalaian mudharib.

b) Pembiayaan Ijarah dan Ijarah Muntahiya Bit Tamlik ( IMBT)

Ijarah merupakan akad pemndahan hak guna manfaat atas barang dalam waktu tertentu

dengan pembiayaan (ujrah), tanpa diikuti dengan pemindahan kepemilikan barang itu

sendiri. Sedangkan Ijarah Muntahiya Bit Tamlik merupakan akad pemindahan hak guna

manfaat atas suatu barang dalam kurun waktu tertentu dengan pembayaran (ujrah) yang

diikuti dengan akhir masa sewa mempunyai hak opsi untuk memiliki objek sewa. Kewajiban

penyewa adalah membayar sewa atau upah dan bertanggung jawab menjaga keutuhan

barang serta menggunakannya sesuai kontrak dan menanggung biaya pemelihara barang

yang sifatnya ringan.

c) Pembiayaan murabahah

Pembiayaan murabahah merupakan akad jual beli barang pada harga asal dengan

tambahan keuntungan yang disepakati antara pihak koperasi dengan anggota maupun

Page 15: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

10

calon anggota dalam murabahah penjual menyebutkan harga pembelian barang kepada

pembeli, kemudian ia masyarakat atas laba dalam jumlah tertentu pada perjanjian

murabahah, pihak koperasi membiayai pembelian barang yang dibutuhkan oleh anggota

dan m,enjual kembali kepada anggota atau calon anggota dengan harga jual sebesar harga

pokok dengan ditambah keuntungan yang disepakati antara pihak koperasi dengan

anggota maupun calon anggota dan pembayaran dapat dilakukan dengan cara

ditangguhkan.

d) Qardhul hasan

Qardhul hasan merupakan pinjaman iklas atau pinjaman yang tidak melibatkan

atau menambah syarat pada saat pengembalian pinjaman walau bagaimanapun peminjam

boeh membayar balik tambahan uang yang lebih banyak daripada uang yang dipinjam

sebagai tanda terimakasih perjanjian seperti ini tidak melanggar syariah karena tidak ada

perjanjian unuk membayar lebih atau tidak.

B. Pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan di KSU Pantai Prigi Credit Union

(PPCU)

Kegiatan praktik pengalaman lapangan Pantai Prigi Credit Union selalu diawali dan

diakhiri dengan bersalaman kepada seluruh personalia. Adapun kegiatan yang dilakukan

selama menjalankan praktik pengalaman lapangan di KSU Pantai Prigi Credit Union Unit

Syariah.

1. Ruang kerja Teller Pantai Prigi Credit Union

Mahasiswa mengamati secara langsung dan berinteraksi dengan berbagai

peralatan Teller, seperti mencetak validasi, menghitung uang dan melihat keaslian uang,

mengetahui perbedaan slip setoran maupun penarikan. Melakukan apa yang dikerjakan

teller, baik saat melakukan transaksi dengan nasabah, maupun setelah transaksi dengan

nasabah, seperti tarikan, setoran, dan pemindahan buku, serta saat imput data.

2. Ruang kerja bagian pembiayaan Pantai Prigi Credit

Mahasiswa melakukan proses pengenalan tentang proses pengajuan pembiayaan

dan penjelasan produk pembiayaan Pantai Prigi Credit Union.

Page 16: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

11

3. Ruang tunggu anggota maupun calon anggota Pantai Prigi Credit Union

Mahasiswa melakukan peran sebagai pembantu teller maupun sekaligus

melakukan pengamatan untuk mengamati kinerja sistem antrian di Pantai Prigi Credit

Union san pelayanannya pada meja pengajuan pembiayaan dan Teller.

4. Ruang kerja bagian dalam Pantai Prigi Credit Union

Mahasiswa memabntu peran teller, seperti membubuhkan stempel pada slip

transaksi atau slip validasi. Membantu bagian pembiayaan dalam penulisan lembar

pengajuan serta data diri anggota maupun calon anggota. Serta pekerjaan umum lainnya

seperti menyortir dokumen-dokumen lama yang diperlakukan dan penulisan data pada

buku anggota. Mahasiswa juga diberikan materi tentang produk-produk pada pola

kebijakan Pantai Prigi Credit Union, menghitung uang dengan jari serta mesin

penghitung, evaluasi tentang kegiatan pemasaran yang telah dilakukan.

5. Lingkungan diluar Pantai Prigi Credit Union (luar kantor)

Mahasiswa diajak untuk berkeliling melihat realita yang ada dilapangan serta

membantu dalam bidang marketing seperti halnya dapat dikatakan jemput bola kepada

anggota maupun calang yang membutuhkan. Hal ini seperti halnya, ikut dalam membuka

posko tabungan disekolah,mendatangani rumah satu persatu untuk menagih maupun

survey.

C. Permasalahan di Lapangan

Permasalahn yang ditemukan dan dihadapi selama kegiatan praktik pengalaman lapangan

(PPL) berlangsung. terdapat permasalahan yang sering memperlambat dalam proses

perkembangan KSU Pantai Prigi Credit Union antara lain:

1. Jenis agunan yang kadang bisa menghambat pembiayaan

2. Angsuran yang tidak lancar

3. Kurangnya peminat koperasi di karenakan masyarakat yang masih awamterhadap

koperasi yang berbasis syariah

Dari permasalahan yang diatas saya mengambi poin nomer 1 dalam proses prembiayaan

adalah agunan atau jaminan yang mampu menghambat usaha KSU PPCU Unit Syariah.

Setiap pembiayaan yang di ajukan anggota atau calon anggota selalu ada jaminan yang akan

Page 17: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

12

di ajukan namun kadang ada calon anggota yang sengaja menyepelekan agunan yang

dititipkan di KSU PPCU Unit Syariah karena di anggap tidak penting seperti contohnya

BPKB sepeda montor. Ini yang menjadi permasalahan di KSU PPCU Unit Syariah.

D. Tanggapan dari Pihak Lembaga Tempat Praktik

Pada dasarnya setiap usaha yang dijalankan pasti terdapat resiko yang akan ditimbulkan.

Hal ini tersebut tergantung dari keberanian masing-masing pengusaha dalam menghadapi

resiko tersebut. resiko ada untuk perkembangan usaha dan kuatnya usaha tersebut mampu

bertahan ditengah persaingan bisnis dan lembaga keuangan non bank yang ada disana

banyak bukan hanya KSU PPCU saja.

tanggapan dari pihak dari pihak KSU PPCU Unit Syariah terhadap permasalahan tersebut

adalah KSU PPCU Unit Syariah akan memperketat jenis agunan yang akan digunakan

sebagai jaminan jika pembiayaan kecil BPKB sepeda montor masih diperbolehkan namun

jika jumlah pembiayaan lebih besar maka KSU PPCU tidak akan memproses pembiayaan

karena untuk menimalisir hal yang terjadi. Jika pembiayaan besar lebih baik agunan yang di

jaminkan selain BPKB montor semisal sertifikat rumah atau BPKP mobil.

Page 18: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

13

BAB III

PEMBAHASAN

A. Kebijakan agunan di KSU PPCU

1) Jenis Agunan

Agunan atau jaminan sesungguhnya dipergunakan untuk menjaga komitmen anggota

agar pengembalikan pinjaman bisa berjalan sesuai perjanjian. Adapun jenis agunan bisa

digunakan untuk pengajuan pinjaman pada KSU PPCU adalah sbb;

a. Simpanan saham anggota

b. Sisahar anggota/calang

c. Simpanan sukarela berjangka

d. Sertifikat hak milik / SHM

Atas nama pemohon, orang tua atau anak (dibuktikan dengan KK)

Akte jual beli yang diterbitkan oleh kantor notaris setempat.

e. BPKB sepeda motor

Usia kendaraan maksimal 5 tahun pada saat tanggal permohonan untuk

pengajuan diatas 5 jt.

Usia kendaraan maksimal 8 tahun pada saat tanggal permohonan untuk

pengajuan dibawah 5 juta.

BPKB harus atas nama sendiri, jika masih atas nama orang lain harus

dilampiri bukti pembelian.

f. BPKB mobil harus atas nama sendiri. Model kendaraan diutamakan (jenis sedan,

mini us dan colt), tidak menerima BPKB kendaraan jenis kendaraan berat

2) Penjelasan dari penggunakan agunan tersebut diatas sbb :

a. Selama pinjaman lebih besar dari saldo simpanan yang digunakan sebagai jaminan

maka simpanan tersebut bisa di ambil kecuali untuk pelunasan pinjaman.

b. Plafon pinjaman dibawah Rp. 10.000.000 menggunakan tambahan agunan berupa

BPKB kendaraan bermotor atau sertifikat hak milik jika dipandang perlu

c. Plafon pinjaman diatas atau sama dengan Rp. 10.000.000,- diwajibkan menggunakan

jaminan lain berupa BPKB atau sertifikat hak milik serta surat kuasa penyitaan atau

penjualan barang.

Page 19: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

14

d. Pengurus, pengawas dan pengelola tidak tidak diperkenankan menjadi penjamin

yang sifatnya memberikan kemudahan bagi peminjam.

e. Jaminan pengikat tidak dapat diambil selama pinjaman belum lunas.

f. Pinjaman dengan nominal tertentu penandatangan perjanjian dihadapan notaris yang

di tunjuk.

g. Agunan SHM dengan plafon tertentu di pasang hak tanggungan dan biayanya

ditanggung anggota.

h. Agunan BPKB kendaraan dengan plafom tertentu, didaftarkan sertifikat fidusia dan

biaya ditanggung anggota.

i. Agunan SHM dengan platfon 25 juta keatas harus atas nama sendiri.

j. Agunan BPKB dengan platform 10 juta keatas harus atas nama sendiri, jika BPKB

masih atas nama orang lain harus diertakan bukti pembelian.

k. Bagi pemohon masih calon anggota mutlak menggunakan jaminan/agunan yang

memandai.2

B. Analisis

Jaminan dalam praktik lembaga keuangan syariah berlandaskan pada Fatwa DSN No.

68/DSN-MUI/III/2008 tentang Rahn Tasjily diperbolehkan adanya jaminan barang. Dalam

perkembangannya, Fatwa DSN No. 92/DSN-MUI/IV/2014 tentang pembiayaan yang

disertai Rhn (Al-Tamwil Al-mautsuqbi Al-Rahn) menegaskan adanya kebolehan

penggunaan agunan pada pembiayaan/penyaluran dana pada lembaga keuangan syariah.

Ketika muncul perdebatan apakah bleh atau tidak agunan digunakan sebagai salah satu dasar

pertimbangan pembiayaan atau hutang dalam bank syariah. Bahkan telah menjadi hal yang

diwajibkan bagi nasabah penerima fasilitas bank syariah (meskipun hal ini menjadi

perdebatan adanya agunan dalam pembiayaan mudharabah dan musyarakah, yang dianggap

tidak mengharuskan adanya jaminan), maka pada dasarnya DSN MUI sebagai sale

interpretor of Islamic economy di Indonesia saat ini telah menafsirkan kebolehan praktik

tersebut berdasarkan kedua fatwa yang dikeluarkan.3

Dari penjelasan diatas penggunaan agunan yang ada di KSU PPCU Unit Syariah

penggunaan agunan sesuai dengan Fatwa yang diatas . penggunaan agunan diperbolehkan

2 Pola kebijakan KSU PPCU (Trenggalek:2019),hal.17-18

3 Wangsawidjaja Z, Pembiayaan bank Syariah, (Jakarta: Gramedia Pustaka Utama, 2012), hal.298

Page 20: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

15

penggunaannya untuk pembiayaan karena untuk menghindari segala resiko yang akan di

hadapi KSU PPCU Unit Syariah saat melakukan pembiayaan .

C. Pengertian Koperasi

Koperasi sebagai salah satu istilah ynag telah diserap ke dalam bahasa Indonesia berasal

dari kata “cooperation” (inggris). Secara simatik koperasi berasal berarti kerja sama. Kata

koperasi mempunyai padanan makna dengan kata syirkah dalam bahasa Arab. Syirkah

merupakan wadah kemitraan, kerja sama, kekeluargaan, kebersamaan usaha yang sehat, baik

dan hal yang sangat terpuji dalam Islam.4 Koperasi adalah perkumpulan otonom dari orang

atau badan yang bersatu secara sukarela untuk memenuhi kebutuhan dan aspirasi ekonomi.

Sosial dan budaya bersama dan tanggungjawab bersama terhadap akibat yang ada dan secara

demokrasi.5

Pengertian koperasi berdasarkan UUD Nomor 25 tahun 1992 tentang

PERKOPERASIAN bahwa koperasi adalah badan usaha yang beranggotakan orang-orang

atau badan hukum koperasi dengan melandaskan kegiatannya berdasarkan prinsip koperasi

sekaligus sebagai gerakan ekonomi rakyat yang berdasarkan atas asas kekeluargaan.

Pendapat lain menurut Arfinal Chaniago mengemukakan tentang perkoperasian bahwa

koperasi sebagai suatu perkumpulan yang beranggotaan orang-orang atau badan hukum,

yang memberikan kebebasan kepada anggota untuk masuk dan keluar, dengan bekerja sama

secara kekeluargaan menjalankan usaha untuk mempertinggikan kesejahteraan jasmaniah

para anggotanya.6

D. Agunan

1. Pengertian agunan

Jaminan adalah suatu perikatan antara kreditur dengan debitur, dimana debitur

memperjanjikan sejumlah hartanya untuk perlunasan utang menurut ketentuan

perundang-undangan yang berlaku apabia dalam waktu yang ditentukan terjadi

kemacetan pembayaran utang si debitur.7 Jaminan adaah asset pihak peminjam yang

4 Muhammad. Lembaga Ekonomi Syariah. (Yogyakarta: Graha Ilmu, 2007), hlm 93

5 Iin Nurbudiyani, Model Pembelajaran Kewirausahaan dengan Media Koperasi Sekolah di SMK Kelompok

Bisnis dan Manajemen, Jurnal Pendidikan Vokasi, Vol 3, Nomor 1, Ferbruari 2013, diakses pada tanggal

03 Februari 2019, bersumber dari https://journal.uny.ac.id/index.php/jpv/article/view/1577 6 Jogiyanto, HM. Analisis dan Desain Sistem Informasi: Pendekatan Terstuktur Teori dan Praktek Aplikasi Bisnis,

(Andi; Yogyakarta, 2005) hlm 17 7 Gatot Supramono, Perbankan Dan Masalah Kredit, Hal. 75

Page 21: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

16

dijanjikan kepada pemberian pinjaman jika peminjam tidak dapat mengembalikan

pinjaman tersebut. jaminan merupakan saah atu unsur dalam analisis pembiayaan.

Oleh karena itu, barang-barang yang diserahkan nasabah harus dinilai pada saat

dilaksanakan analisis pembiayaan dan harus berhati-hari dalam menilai barang-barang

tersebut karena harga yang dicantumkan oleh nasabah tidak selalu menunjukkan harga

yang sesungguhnya (harga pasar pada saat itu). Dengan katal lain, nasabah kadang-

kadang menaksir barang-barang yang digunakannya diatas harga yang sesungguhnya.

Penilaian yang terlau tinggi bisa berakibat lembaga keuangan berada pada posisi

yang lemah. Jika likuiditas/penjualan barang agunan tidak dapay dihindarkan, keadaan

tersebut dapat membawa lembaga keuangan kepada kerugian karena hasil penjualan

agunan biasanya akan lebih rendah semula maupun harga pasar pada saat agunan akan

dijual sehingga tidak dapat menutupi kewajiban nasabah lembaga keuangan. 8

2. Kegunaan jaminan

Kegunaan jaminan adalah untuk:

a. Memberikan hak dan kekuasaan kepada bank untuk mendapatkan pelunasan dari

agunan apabila debitur melakukan janji, yaitu untuk membayar kembali utangnya

pada waktu yang telah ditetapkan dalam perjanjian.

b. Mejamin agar debitur berperan serta dalam transaksi untuk membiayai usahanya,

sehingga kemungkinan untuk meninggalkan usaha atau proyeknya dengan

merugikan diri sendiri atau perusahaannya dapat dicegah atau sekurang-kurangnya

untuk berbuat demikian dapat diperkecil.

c. Memberikan dorongan kepada debitur untuk memenuhi janjinya khususnya

mengenai pembayaran kembali sesuai dengan syarat-syarat yang telah sisetujui agar

debitur atau pihak ketiga yang ikut menjamin tidak kehilangan kekayaan yang telah

dijaminkan kepada bank.9

3. Jenis-jenis jaminan

1) Jaminan kebendaan

8 Veithzal Rivai, Islamic Finansial Management, (Jakarta:Raja Ginafindo Persada, 2008),hal.666-667

9 Rachmadi Usman, Aspek-Aspek Hukum Perbankan di Indonesia, (Jakarta:Gremedia pustaka

utama,2003), hal.286

Page 22: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

17

Jaminan berupa harta kekayaan, baik benda maupun hak kebendaan, yang

diberikan dengan cara pemisah bagian dari harta kekayaan baik dari debitur

kepada pihak kreditur, apabila debitur yang bersangkutan cendera janji.

2) Jaminan penanggunan

Jaminan berupa pernyataan kesanggupan yang diberikan oleh perorangan atau

badan hukum yang berupa pihak ketiga yang menjamin pemenuhan kewajiban-

kewajiban debitur kepada pihak kreditur, apabila pihak debitur yang

bersangkutan cedera janji.

E. Pembiayaan

Pembiayaan secara luas berarti financing atau pembelanjaan, yaitu pendanaan yang

dikeluarkan untuk mendukung investasi yang telas direncanakan baik dilakukan sendiri

maupun dijalankan oleh orang lain.dalam arti sempit, pembiayaan dipakai untuk

mendefinisikan pendaan yang dilakukan leh lembaga pembiayaan seperti bank syariah

kepada nasabah. 10

Sedangkan menurut M.Syafi’I Antonio, menjelaskan bahwa pembiayaan

merupakan salah satu tugas pokok bank yaitu pemberian fasilitas dana untuk memenuhi

kebutuhan pihak-pihak yang merupakan deficit unit.11

Menurut undang-undang perbankan

No 10 tahun 1998 adalah penyediaan uang atau kesepakatan antara bank dengan pihak lain

yang mengewajibkan pihak yang dibiayai tertentu mengembalikan uang atau tagihan

tersebut setelah berjangka waktu tertentu dengan imbalan bagi hasil.12

Berdasarkan UU no. 7

th. 1992, yang dimaksud dengan pembiayaan adalah penyediaan uang atau tagihan atau yang

dapat dipersamakan dengan ini berdasarkan tujuan atau kesepakan pinjam meminjam antara

bank dengan pihak lain yang mewajibkan pihak peminjam untuk melunasi hutangnya setelah

jangka waktu tertentu ditambah dengan sejumlah harga, imbalan atau pembagian hasil.

13Sedangkan menurut undang-undang perbangkan syariah (UUPS) No. 21 tahun 2008,

pembiayaan adalah penyediaan dana atau tagihan yang dipersamakan dengan itu berupa:

a) Transaksi bagi hasil dala,m bentuk mudharabah dan musyarokah

10

Muhammad, Manajemen Bank Syariah, (Yogyakarta; Ekonosia, 2005), hal. 260 11

Muhammad Syafi’I Antonio, Bank Syariah dari teori ke Praktik, (Jakarta: Gema insani Press, 2001, hal.160)

12 Kusnir, manajemen perbankan, ( Jakarta:PT Raja Grafindo Persada, 2002), hal. 73

13 Muhammad Ridwan, Manajemen Baitul Maal Wa Tamwil (Yogyakarta:UUI PRESS,2004), hal. 163

Page 23: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

18

b) Transaksi sewa menyewa dalam bentuk ijarah atau sewa beli dalam bentuk ijarah

muntahiyah bit tamblik.

c) Transaksi jual beli dalam bentuk piutang murabahah, salam dan istishna’

d) Transaksi pinjam meminjam dalam bentuk piutang dan qardh

e) Transaksi sewa-menyewa jasa dalam bentuk ijarah untuk transaksi multi jasa,

berdasarkan persetujuan atau kesepakatan antara bank syariah atau unit usaha syariah

(UUS) dan pihak lain yang mewajibkan pihak-pihak yang dibiayai atau diberi fasilitas

dana untuk mengembalikan dana tersebut setelah jangka waktu tertentu dengan imbalan

ujrah, tanpa imbalan atau bagi hasil.14

Dalam penolahan dana yang dilakukan oleh lembaga keuangan harus dilakukan

dengan penuh ketelitian. Hal ini ditunjukkan agar dalam proses pengelolaan dana oleh

pengelola (pinjaman) dapat terkontrol dengan baik dan juga untuk meminimalisir

terjadinya kerugian-kerugian seperti kredit macet. Dengan demikian maka sebuah

lembaga keuangan harus memiliki tipe aspek penting dalam pembiayaan, yakni aman,

lancar dan menguntungkan.

a. Aman, yaitu keyakinan bahwa dana yang telah dilempar kemasyarakat dapat ditarik

kembali sesuai dengan jangka waktu yang telah disepakati.

b. Lancar, yaitu keyakinan bahwa dan tersebut dapat berputar oleh lembaga keuangan

dengan lancar dan cepat.

c. Menguntungkan, yaitu perhitungan dan proyek yang tepat.

F. Keputusan pembiayaan berdasarkan jenis agunan

Agunan atau jaminan merupakan sebuah janji tertulis yang dibuat oleh seseorang atas

utang yang tidak dapat dikembalikan. Jaminan merupakan suatu bentuk tanggapan dan

nilainya sebagai tanggapan sangat tergantung pada pinjaman keuangan dan kedudukan

pinjaman, serta bentuk da syarat jaminan tanggungan merupakan bentuk jaminan yang

diberikan kepada bank dan akan menjadi miliknya apabila nasabah gagal membayar kembali

pinjamannya tanggungan ini berfungsi untuk memberikan hak tertentu dan dapat diperoleh

kembali jumlah uangnya apabila debitur tidak menepati janjinya.

14

Undang-Undang Perbankan Syariah No.21 Tahun 2008 pasal 25 ketentuan umum, dalam www.scribs.com. 17 februari 2020

Page 24: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

19

Variable nilai agunan berpengaruh secara signifikan dan memiliki hubungan yang positif

terhadap probabilitas keputusan pemberian pinjaman agunan dalam hal ini digunakan

sebagai alat pengaman apabila dikemudian hari terjadinya pinjaman bermasalah. Hal ini

berarti jika nasabah ingin melakukan pinjaman harus memberikan agunan kepada bank

berupa BPKB atau sertifikat tanah. Persyaratan seperti itu dan mudah dipenuhi oleh nasabah

akan mempengaruhi keputusan nasabah memenuhi keputusan pembiayaan.

Page 25: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

20

BAB IV

PENUTUP

A. Kesimpulan

1. Agunan atau jaminan sesungguhnya dipergunakan untuk menjaga komitmen anggota

agar pengembalikan pinjaman bisa berjalan sesuai perjanjian dan agar anggota atau non

anggota saat melakukan pembiayaan tidak ada pembiaayaan yang bermasalah. Adapun

jenis agunan bisa digunakan untuk pembiayaan di KSU PPCU BPKB , Sertifikat.

2. Menurut fatwa DSN adanya kebolehan penggunaan agunan pada

pembiayaan/penyaluran dana pada lembaga keuangan syariah. Ketika muncul

perdebatan apakah bleh atau tidak agunan digunakan sebagai salah satu dasar

pertimbangan pembiayaan atau hutang dalam lembaga keuangan syariah . maka yang di

lakukan pihak KSU PPCU sudah benar dengan mengacu terhadap fatwa DSN.

3. Koperasi badan usaha yang beranggotakan orang-orang atau badan hukum koperasi

dengan melandaskan kegiatannya berdasarkan prinsip koperasi sekaligus sebagai

gerakan ekonomi rakyat yang berdasarkan atas asas kekeluargaan. Sama dengan KSU

PPCU yang seluruh anggota yang mempunyai tujuan untuk kesejahteraan bersama.

4. Agunan adalah suatu perikatan antara KSU PPCU dengan anggota, dimana debitur

memperjanjikan sejumlah hartanya untuk perlunasan utang menurut ketentuan

perundang-undangan yang berlaku apabia dalam waktu yang ditentukan terjadi

kemacetan pembayaran anggota.

5. Pembiayaan adalah suatu transaksi yang di lakukan oleh anggota terhadap KSU PPCU

untuk guna usaha atau untuk jual beli.

6. Pada KSU PPCU keputusan pembiayaan berdasarkan jenis agunan menjadi hal penting

karena saat jenis agunan di nilai terlalu kecil namunpembiaayan besar maka yang terjadi

anggota bisa saja menyepelekan pembiayaan maka yang terjadi pada KSU PPCU akan

mengalami pembiayaan bermasalah yang menghambat untuk berkembangkan KSU

PPCU.

Page 26: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

21

B. Saran

1. Untuk Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam

Diharapkan dapat menambah wawasan dan memacu semangat agar lebih giat belajar

khususnya untuk mahasiswa IAIN Tulungagung angkatan selanjutnya. Selain itu, berguna

sebagai salah satu media informasi yang bermanfaat untuk kurikulum dengan

pengembangan kebutuhan dilapangan dan sebagai media sosialisasi untuk memperluas

informasi kepada masyarakat

2. Untuk KSU PPCU Unit Syariah

Diharapkan dapat dijadikan sebagai sumber informasi dalam keberlangsungan KSU

PPCU Unit Syariah Selain itu, kedepanya menjadi lebih baik khisusnya pembiayaan agar

kesejahteraan anggota menjadi sejahtera

3. Untuk Mahasiswa Sebagai Peserta Praktik

Diharapkan dapat menambah wawasan ilmu pengetahuan dan juga pengalaman

penulis dibidang perbankan, untuk mahasiswa sebagai preserta praktik dapat menjadikan

prngalaman yang berharga atas ilmu yang didapatkan yang dijadikan pelaksanaan praktik

selanjutnya.

Page 27: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

22

DAFTAR PUSTAKA

https://www.scribd.com/doc/13622377/profil-koperasi-koperasi-indonesia-kawasan-prigi-

trenggalek -jawa-timur, diakses pada 2 februari 2020

Pola kebijakan KSU PPCU (Trenggalek:2019).

Wangsawidjaja Z, Pembiayaan bank Syariah, Jakarta: Gramedia Pustaka Utama, 2012.

Muhammad. Lembaga Ekonomi Syariah. Yogyakarta: Graha Ilmu, 2007.

Iin Nurbudiyani, Model Pembelajaran Kewirausahaan dengan Media Koperasi Sekolah di SMK

Kelompok Bisnis dan Manajemen, Jurnal Pendidikan Vokasi, Vol 3, Nomor 1, Ferbruari 2013,

diakses pada tanggal 03 Februari 2019, bersumber dari

https://journal.uny.ac.id/index.php/jpv/article/view/1577

Jogiyanto, HM. Analisis dan Desain Sistem Informasi: Pendekatan Terstuktur Teori dan Praktek

Aplikasi Bisnis, Andi; Yogyakarta, 2005 .

Gatot Supramono, Perbankan Dan Masalah Kredit.

Veithzal Rivai, Islamic Finansial Management, Jakarta:Raja Ginafindo Persada, 2008.

Rachmadi Usman, Aspek-Aspek Hukum Perbankan di Indonesia, Jakarta:Gremedia pustaka

utama,2003.

Muhammad, Manajemen Bank Syariah, Yogyakarta; Ekonosia, 2005.

Muhammad Syafi’I Antonio, Bank Syariah dari teori ke Praktik, Jakarta: Gema insani Press,

2001.

Kusnir, manajemen perbankan, Jakarta:PT Raja Grafindo Persada, 2002.

Muhammad Ridwan, Manajemen Baitul Maal Wa Tamwil (Yogyakarta:UUI PRESS,2004)

Undang-Undang Perbankan Syariah No.21 Tahun 2008 pasal 25 ketentuan umum, dalam

www.scribs.com. 17 februari 2020

Page 28: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

23

BERITA ACARA HARIAN INDIVIDUAL

PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) GELOMBANG I

JURUSAN PERBANKAN SYARI’AH

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM IAIN TULUNGAGUNG

TAHUN 2020

Pada hari ini, selasa, 07 januari 2020, bertempat di lembaga KSU Pantai Prigi

Credit Union telah dilaksanakan PPL Gelombang I Perbankan Syari’ah Fakultas

Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Tulungagung Tahun 2020 oleh mahasiswa dengan

identitas sebagai berikut :

Nama/NIM/Jurusan : Mujiati/ 12401173130/ Perbankan syariah

Bentuk kegiatan adalah :

Selasa, 07/01/2020, sebelum memulai pekerjaan di KSU Pantai Prigi Union seluruh karyawan

dan karyawati melaksanakan doa bersama yang bertujuan agar seluruh kegiatan dapat berjalan

dengan lancar dan selalu dalam lindungan Allah SWT. Acara selanjutnya selesai berdoa

dilanjutkan dengan briving dan perkenalana teman-teman PPL dari IAIN Tulungagung dengan

seluruh karyawan dan karyawati yang di bekerja di KSU Pantai Prigi Credit Union.

Rabu, 08/01/2020, pada hari ini seperti biasa sebelum memulai kegiatan saya dan seluruh

karyawan/karyawati melaksanakan doa bersama dan dilanjutkan briving seperti biasa. Setelah itu

saya dan teman-teman sudah dibagi tugas dan saya di tugaskan untuk untuk membantu membuat

surat kelengkapan pendirian toko yang dalam naungan KSU Pantai Prigi Union .

Kamis, 09/01/2020, pada hari ini tetap seperti biasa saya dan semua karyawan beserta karyawati

melaksanakan doa bersama dan briving di pagi hari sebelum melaksanakan aktivitas . setelah itu

seluruh teman-teman PPL IAIN Tulungagung melaksanakan pembukaan serah terima

pelaksanaan PPL yang di hadiri oleh Bapak Ahmad Syaichoni selaku dosen pembimbing

lapangan kami, dan juga dihadiri Bapak Sajir selaku manager di KSU PPCU . setelah acara serah

Page 29: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

24

terima selesai saya diberikan tugas untuk membantu teman untuk mengisi form calon anggota

yang mengajukan pembiayaan.

Jumat, 10/01/2020, pada hari ini seperti biasa sebelum memulai kegiatan saya dan seluruh

karyawan/karyawati melaksanakan doa bersama dan dilanjutkan briving seperti biasa.

Selanjutnya saya merekap data surat yang keluar dari KSU PPCU .

Trenggalek, 10 januari 2020

MENGETAHUI :

Pembimbing/Dosen Pamong

__________________________

BERITA ACARA HARIAN INDIVIDUAL

Page 30: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

25

PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) GELOMBANG I

JURUSAN PERBANKAN SYARI’AH

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM IAIN TULUNGAGUNG

TAHUN 2020

Pada hari ini, senin 13 januari 2020, bertempat di lembaga KSU Pantai Prigi

Credit Union telah dilaksanakan PPL Gelombang I Perbankan Syari’ah Fakultas

Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Tulungagung Tahun 2020 oleh mahasiswa dengan

identitas sebagai berikut :

Nama/NIM/Jurusan : Mujiati/ 12401173130/ Perbankan syariah

Bentuk kegiatan adalah :

Senin, 13/01/2020, pada hari ini tetap seperti biasa saya dan semua karyawan beserta karyawati

melaksanakan doa bersama dan briving di pagi hari sebelum melaksanakan aktivitas . setelah itu

saya melanjutkan aktifitas dengan membantu mengisi form pengajuan pembiayaan .

Selasa, 14/01/2020, pada hari ini tetap seperti biasa saya dan semua karyawan beserta karyawati

melaksanakan doa bersama dan briving di pagi hari sebelum melaksanakan aktivitas . saya

membantu tugas teller mengimput data, untuk penarikan dan penyetoran uang. Dan waktu terahir

pengengecekan slip dengan data yang di imput.

Rabu, 15/01/2020, pada hari ini tetap seperti biasa saya dan semua karyawan beserta karyawati

melaksanakan doa bersama dan briving di pagi hari sebelum melaksanakan aktivitas . saya

membatu mbk erli sebagai staff marketing untuk mengambil tabungan dari para anggota dan

setoran .

Kamis, 16/01/2020, pada hari ini tetap seperti biasa saya dan semua karyawan beserta karyawati

melaksanakan doa bersama dan briving di pagi hari sebelum melaksanakan aktivitas . saya

membatu mbk erli sebagai staff marketing untuk mengambil tabungan dari para anggota dan

Page 31: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

26

setoran . lalu diajak survey ke orang yang mengajukan pembiayaan untuk mengumpulkan

persyaratan yang harus dipenuhi.

Jum’at, 17/01/2020, pada hari ini tetap seperti biasa saya dan semua karyawan beserta karyawati

melaksanakan doa bersama dan briving di pagi hari sebelum melaksanakan aktivitas . saya

membatu mbk erli sebagai staff marketing untuk mengambil tabungan dari para anggota dan

setoran .

Trenggalek, 10 januari 2020

MENGETAHUI :

Pembimbing/Dosen Pamong

__________________________

Page 32: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

27

BERITA ACARA HARIAN INDIVIDUAL

PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) GELOMBANG I

JURUSAN PERBANKAN SYARI’AH

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM IAIN TULUNGAGUNG

TAHUN 2020

Pada hari ini, senin 13 januari 2020, bertempat di lembaga KSU Pantai Prigi

Credit Union telah dilaksanakan PPL Gelombang I Perbankan Syari’ah Fakultas

Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Tulungagung Tahun 2020 oleh mahasiswa dengan

identitas sebagai berikut :

Nama/NIM/Jurusan : Mujiati/ 12401173130/ Perbankan syariah

Bentuk kegiatan adalah :

Senin, 13/01/2020, pada hari ini tetap seperti biasa saya dan semua karyawan beserta karyawati

melaksanakan doa bersama dan briving di pagi hari sebelum melaksanakan aktivitas . setelah itu

saya melanjutkan aktifitas dengan membantu mengisi form pengajuan pembiayaan .

Selasa, 14/01/2020, pada hari ini tetap seperti biasa saya dan semua karyawan beserta karyawati

melaksanakan doa bersama dan briving di pagi hari sebelum melaksanakan aktivitas . saya

membantu tugas teller mengimput data, untuk penarikan dan penyetoran uang. Dan waktu terahir

pengengecekan slip dengan data yang di imput.

Rabu, 15/01/2020, pada hari ini tetap seperti biasa saya dan semua karyawan beserta karyawati

melaksanakan doa bersama dan briving di pagi hari sebelum melaksanakan aktivitas . saya

membatu mbk erli sebagai staff marketing untuk mengambil tabungan dari para anggota dan

setoran .

Page 33: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

28

Kamis, 16/01/2020, pada hari ini tetap seperti biasa saya dan semua karyawan beserta karyawati

melaksanakan doa bersama dan briving di pagi hari sebelum melaksanakan aktivitas . saya

membatu mbk erli sebagai staff marketing untuk mengambil tabungan dari para anggota dan

setoran . lalu diajak survey ke orang yang mengajukan pembiayaan untuk mengumpulkan

persyaratan yang harus dipenuhi.

Jum’at, 17/01/2020, pada hari ini tetap seperti biasa saya dan semua karyawan beserta karyawati

melaksanakan doa bersama dan briving di pagi hari sebelum melaksanakan aktivitas . saya

membatu mbk erli sebagai staff marketing untuk mengambil tabungan dari para anggota dan

setoran .

Trenggalek, 10 januari 2020

MENGETAHUI :

Pembimbing/Dosen Pamong

Page 34: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

29

BERITA ACARA HARIAN INDIVIDUAL

PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) GELOMBANG I

JURUSAN PERBANKAN SYARI’AH

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM IAIN TULUNGAGUNG

TAHUN 2020

Pada hari ini, senin 20 januari 2020, bertempat di lembaga KSU Pantai Prigi

Credit Union telah dilaksanakan PPL Gelombang I Perbankan Syari’ah Fakultas

Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Tulungagung Tahun 2020 oleh mahasiswa dengan

identitas sebagai berikut :

Nama/NIM/Jurusan : Mujiati/ 12401173130/ Perbankan syariah

Bentuk kegiatan adalah :

Senin, 20/01/2020, pada hari ini tetap seperti biasa saya dan semua karyawan beserta karyawati

melaksanakan doa bersama dan briving di pagi hari sebelum melaksanakan aktivitas . setelah itu

saya melanjutkan aktifitas dengan membantu diteller . membantu setiap ada stransaksi

dimasukkan kedalam data komputer . dan waktu selesai jam kantor menghitung jumlah slip

dengan data komputer sama atau tidak.

Selasa, 21/01/2020, pada hari ini tetap seperti biasa saya dan semua karyawan beserta karyawati

melaksanakan doa bersama dan briving di pagi hari sebelum melaksanakan aktivitas . saya

membantu membantu dilapangan bersama tim marketing untuk menarik tabungan dan mengurus

pengajuan baru dan mengumpulkan persyaratan-persyaratan pembiayaan.

Rabu, 22/01/2020, pada hari ini tetap seperti biasa saya dan semua karyawan beserta karyawati

melaksanakan doa bersama dan briving di pagi hari sebelum melaksanakan aktivitas . saya

membantu dilapangan untuk pengambilan tabungan dari para siswa siswi yang dikumpulkan oleh

pihak sekolah lalu di setorkan kepada PPCU yang di rekap oleh marketing selanjutnya di input

oleh teller sesuai dengan buku tabungan masing-masing siswa- siswi

Page 35: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

30

Kamis, 23/01/2020, pada hari ini tetap seperti biasa saya dan semua karyawan beserta karyawati

melaksanakan doa bersama dan briving di pagi hari sebelum melaksanakan aktivitas . saya

membatu mbk erli sebagai staff marketing untuk mengambil tabungan dari para anggota dan

setoran di pasar dan menemui calon anggota yang akan proses pengajuan pembiayaan.

Jum’at, 24/01/2020, pada hari ini tetap seperti biasa saya dan semua karyawan beserta karyawati

melaksanakan doa bersama dan briving di pagi hari sebelum melaksanakan aktivitas . setelah itu

saya melanjutkan aktifitas dengan membantu diteller . membantu setiap ada stransaksi

dimasukkan kedalam data komputer . dan waktu selesai jam kantor menghitung jumlah slip

dengan data komputer sama atau tidak.

Trenggalek, 24 januari 2020

MENGETAHUI :

Pembimbing/Dosen Pamong

__________________________

Page 36: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

31

BERITA ACARA HARIAN INDIVIDUAL

PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) GELOMBANG I

JURUSAN PERBANKAN SYARI’AH

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM IAIN TULUNGAGUNG

TAHUN 2020

Pada hari ini, senin 27 januari 2020, bertempat di lembaga KSU Pantai Prigi

Credit Union telah dilaksanakan PPL Gelombang I Perbankan Syari’ah Fakultas

Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Tulungagung Tahun 2020 oleh mahasiswa dengan

identitas sebagai berikut :

Nama/NIM/Jurusan : Mujiati/ 12401173130/ Perbankan syariah

Bentuk kegiatan adalah :

Senin, 27/01/2020, pada hari ini tetap seperti biasa saya dan semua karyawan beserta karyawati

melaksanakan doa bersama dan briving di pagi hari sebelum melaksanakan aktivitas . saya

membantu teller dan bertugas di teller adalah mbak riski saya membantu mbak riski untuk

mengimput tabungan, angsuran dan tarik tunai kemudian setelah itu hampir selesai jam kantor

saya membantu teller menghitung kas masuk dan keluar.

Selasa, 28/01/2020, pada hari ini tetap seperti biasa saya dan semua karyawan beserta karyawati

melaksanakan doa bersama dan briving di pagi hari sebelum melaksanakan aktivitas . saya

membantu untuk mengimput data anggota yang menabung dan membanyar angguran dan

simpanan wajib dari anggota PPCU dan membantu mengitung perolehan dari masing-masing

marketing yang terjun dilapangan

Rabu, 29/01/2020, pada hari ini tetap seperti biasa saya dan semua karyawan beserta karyawati

melaksanakan doa bersama dan briving di pagi hari sebelum melaksanakan aktivitas . saya masih

Page 37: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

32

ditugaskan untuk berada di kantor namun saat ini saya mendapatkan tugas untuk membendel slip

transaksi pada tahun 2019 untuk proses pengarsipan

Kamis, 30/01/2020, pada hari ini tetap seperti biasa saya dan semua karyawan beserta karyawati

melaksanakan doa bersama dan briving di pagi hari sebelum melaksanakan aktivitas . saya

membantu di teller untuk mengimput transaksi masuk dan saya juga mengurutkan slip pada

bulan januari sampai tanggal hari ini untuk tujuan pengarsipan

Jum’at, 31/01/2020, pada hari ini tetap seperti biasa saya dan semua karyawan beserta karyawati

melaksanakan doa bersama dan briving di pagi hari sebelum melaksanakan aktivitas. saya

membantu teller dan bertugas di teller adalah mbak riski saya membantu mbak riski untuk

mengimput tabungan, angsuran dan tarik tunai kemudian setelah itu hampir selesai jam kantor

saya membantu teller menghitung kas masuk dan keluar namun pada hari jumat ini pulang lebih

awal jam 15:00

Trenggalek, 31 januari 2020

MENGETAHUI :

Pembimbing/Dosen Pamong

__________________________

Page 38: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

33

BERITA ACARA HARIAN INDIVIDUAL

PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) GELOMBANG I

JURUSAN PERBANKAN SYARI’AH

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM IAIN TULUNGAGUNG

TAHUN 2020

Pada hari ini, senin 3 Februari 2020, bertempat di lembaga KSU Pantai Prigi

Credit Union telah dilaksanakan PPL Gelombang I Perbankan Syari’ah Fakultas

Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Tulungagung Tahun 2020 oleh mahasiswa dengan

identitas sebagai berikut :

Nama/NIM/Jurusan : Mujiati/ 12401173130/ Perbankan syariah

Bentuk kegiatan adalah :

Senin, 03/02/2020, pada hari ini tetap seperti biasa saya dan semua karyawan beserta karyawati

melaksanakan doa bersama dan briving di pagi hari sebelum melaksanakan aktivitas . saya

membantu dilapangan bersama mbak erli selaku tim marketing mengambil tabungan .

Selasa, 04/02/2020, pada hari ini tetap seperti biasa saya dan semua karyawan beserta karyawati

melaksanakan doa bersama dan briving di pagi hari sebelum melaksanakan aktivitas . saya

membantu dilapangan bersama tim marketing mbk erli mengambil tabungan dan angsuran

Rabu, 05/02/2020, pada hari ini tetap seperti biasa saya dan semua karyawan beserta karyawati

melaksanakan doa bersama dan briving di pagi hari sebelum melaksanakan aktivitas . saya masih

dilapangan bersama tim marketing mengambil tabungan dipasar

Page 39: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

34

Kamis, 06/02/2020, pada hari ini tetap seperti biasa saya dan semua karyawan beserta karyawati

melaksanakan doa bersama dan briving di pagi hari sebelum melaksanakan aktivitas . hari ini

saya acara penutupan PPL yang akan dihadiri dosen pembimbing lapangan .

Jum’at, 07/02/2020, pada hari ini tetap seperti biasa saya dan semua karyawan beserta karyawati

melaksanakan doa bersama dan briving di pagi hari sebelum melaksanakan aktivitas. saya masih

dilapangan bersama tim marketing mengambil tabungan dipasar

Trenggalek, 07 Februari 2020

MENGETAHUI :

Pembimbing/Dosen Pamong

__________________________

Page 40: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

35

DOKUMENTASI LAPORAN PPL

Page 41: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

36

Page 42: LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN ...blog.iain-tulungagung.ac.id/labfebi/wp-content/uploads/...Praktik pengalaman lapangan mahasiswa Perbankan Syariah dilaksanakan di kantor KSU

37