kerjasama australia-indonesia dalam bidang … impor daging sapi ... laporan tertulis, majalah, dan...

60
KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG EKSPOR IMPOR DAGING SAPI SKRIPSI Diajukan sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar kesarjanaan pada Jurusan Ilmu Hubungan Internasional OLEH: Nini Salwa Istiqamah E13110902 JURUSAN ILMU HUBUNGAN INTERNASIONAL FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS HASANUDDIN 2014

Upload: phungkien

Post on 06-Mar-2019

228 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG

EKSPOR IMPOR DAGING SAPI

SKRIPSI

Diajukan sebagai salah satu syarat untuk

memperoleh gelar kesarjanaan pada Jurusan Ilmu Hubungan Internasional

OLEH:

Nini Salwa Istiqamah

E13110902

JURUSAN ILMU HUBUNGAN INTERNASIONAL

FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK

UNIVERSITAS HASANUDDIN

2014

Page 2: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

2

ABSTRAK

Nini Salwa Istiqamah, E131 10 902 dengan judul skripsi “Kerjasama Australia-Indonesia Dalam Bidang Ekspor Impor Daging Sapi” di bawah bimbingan Muhammad Nasir Badu selaku pembimbing I dan Nur Isdah selaku pembimbing II. Jurusan Ilmu Hubungan Internasional, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Hasanuddin, Makassar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kebijakan pemerintah Indonesia dalam bidang impor sapi dan kebijakan pemerintah Australia dalam bidang ekspor sapi. Selain itu, penelitian ini juga bertujuan untuk melihat bagaimana prospek kerjasama Australia Indonesia dalam bidang ekspor impor daging sapi. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini merupakan metode deskriptif analitik. Teknik pengumpulan data dihimpun dari data primer dan sekunder. Data primer diolah dari hasil observasi dan wawancara yang dilakukan oleh penulis terhadap beberapa informan. Data sekunder diolah dari buku, jurnal, laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kebijakan country based Indonesia berpengaruh terhadap pemilihan Australia sebagai negara asal impor utama dan rencana swasembada daging 2014 berpengaruh terhadap penurunan kuota impor daging sapi Indonesia. Kebijkan larangan ekspor sapi pemerintah Australia ke Indonesia tahun 2011 berpengaruh terhadap kondisi perekonomian Australia khususnya di bidang ekspor sapi. Selain itu kebijakan ini juga berpengaruh terhadap hubungan bilateral Australia dan Indonesia khususnya kerjasama di bidang kesejahteraan hewan. Peluang kerjasama Australia-Indonesia di bidang ekspor impor daging sapi masih terbuka lebar. Pertama, karena Indonesia yang menganut system country based dan secara geografis jarak antara dua negara tersebut sangat dekat.

Kata Kunci : Ekspor, Impor, Kebijakan, Indonesia, Australia, Daging, Sapi

Page 3: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

3

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ................................................................................................ i

HALAMAN PENGESAHAN ................................................................................. ii

KATA PENGANTAR .............................................................................................. iii

ABSTRAK ................................................................................................................. vii

DAFTAR ISI ............................................................................................................. viii

DAFTAR TABEL ..................................................................................................... x

DAFTAR GRAFIK .................................................................................................. xi

DAFTAR LAMPIRAN ............................................................................................ xii

BAB I PENDAHULUAN ..................................................................................... 1

A. Latar Belakang ...................................................................................... 1

B. Batasan dan Rumusan Masalah ........................................................... 7

C. Tujuan dan Kegunaan Penelitian ......................................................... 8

D. Kerangka Konseptual ........................................................................... 9

E. Metode Penelitian ................................................................................ 13

BAB II TINJAUAN PUSTAKA ............................................................................ 16

A. Hubungan Bilateral ................................................................................ 16

B. Perdagangan Internasional..................................................................... 20

C. Ekspor Impor .......................................................................................... 26

BAB III HUBUNGAN INDONESIA-AUSTRALIA .......................................... 30

A. Hubungan Indonesia-Australia.............................................................. 30

B. Kerjasama Perdagangan Indonesia-Australia....................................... 36

C. Kerjasama Perdagangan Indonesia-Australia dalam Bidang

Ekspor Impor Daging Sapi .................................................................... 43

Page 4: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

4

BAB IV KERJASAMA INDONESIA AUSTRALIA DALAM BIDANG EKSPOR IMPOR DAGING SAPI ....................................................... 58

A. Kebijakan Indonesia dalam Bidang Impor Daging Sapi. ................... 58

B. Kebijakan Australia dalam Bidang Ekspor Daging Sapi ................... 66

C. Prospek Kerjasama Australia-Indonesia dalam Bidang Ekspor Impor

Daging Sapi.......................................................................................... 72

BAB V PENUTUP ................................................................................................. 76

A. Kesimpulan ........................................................................................... 76

B. Saran ...................................................................................................... 78

DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................... 80

LAMPIRAN .............................................................................................................. 81

Page 5: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

5

DAFTAR TABEL

No Teks Halaman

Tabel 1 Negara tujuan Ekspor dan asal impor utama Indonesia 40

Tabel 2 Komoditas ekspor utama Australia ke Indonesia 42

Tabel 3 Komoditas ekspor utama Indonesia ke Australia 42

Tabel 4 Produk Ekspor Australia 46

Tabel 5 Volume ekspor daging Australia berdasarkan negara tujuan

47

Tabel 6 Volume ekspor ternak hidup Australia berdasarkan negara tujuan

48

Tabel 7 Negara-negara asal impor daging sapi Indonesia 50

Tabel 8 Impor daging sapi Indonesia 51

Tabel 9 impor sapi Indonesia 64

Tabel 10 Impor daging sapi Indonesia 65

Page 6: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

6

DAFTAR GRAFIK

No Teks Halaman

Grafik 1 Nilai Ekspor Impor Indonesia-Australia 41

Garfik 2 Pendapatan Perkapita 43

Grafik 3 Kebutuhan daging masyarakat Indonesia 44

Grafik 4 Estimasi Konsumsi Daging Sapi Penduduk Indonesia Perkapita/Tahun

45

Page 7: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

7

DAFTAR LAMPIRAN

No Teks Halaman

Lampiran 1 Ekspor Dan Impor Sub Sector Peternakan 2010-2012

85-87

Lampiran 2 Negara Asal Impor Daging Indonesia 88

Lampiran 3 Neraca Ekspor dan Impor Subsektor Peternakan Tahun 2010-2012

89

Lampiran 4 Konsumsi Produk Peternakan Perkapita Perminggu 2009-2012

90

Lampiran 5 Konsumsi Produk Peternakan Perkapita Pertahun

91

Lampiran 6 Produksi Daging, Telur dan Susu Tahun2009-2013

92

Lampiran 7 Produksi Daging Sapi Tahun 2009-2013 (Per Provinsi)

93

Page 8: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

8

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Dewasa ini permasalahan yang dihadapi oleh negara semakin kompleks.

Mulai dari masalah ekonomi, politik, keamanan, kesehatan, lingkungan dan

sebagainya. Diantara isu-isu yang dihadapi oleh negara-negara di dunia tersebut, isu

ekonomi merupakan salah satu hal yang sangat penting. Sebab, Masalah ekonomi

tidak terbatas pada pertukaran barang dan jasa akan tetapi menyangkut transaksi

ekonomi antara satu negara dengan negara lainnya

Semakin kompleksnya kebutuhan suatu negara, hampir tidak satupun negara

mampu memenuhi sendiri kebutuhannya. Sehingga hal yang lazim disaksikan adalah

adanya kerjasama antar negara baik dengan negara tetangga, negara dalam satu

kawasan maupun negara yang ada di kawasan lainnya. Misalnya kerjasama antara

Indonesia dan Australia dalam berbagai bidang. Hal ini dilakukan tentunya untuk

memberikan keuntungan bagi kedua belah pihak.

Hubungan antara Indonesia dan Australia mempunyai sejarah yang panjang.

Dalam beberapa literatur sejarah dijelaskan bahwa para nelayan Bugis dan Makasar

secara teratur berlayar ke perairan Australia sebelah utara setidaknya sejak tahun

1650. Pelayaran ini dimulai pada masa Kerajaan Gowa di Makasar tahun 1950an.

Para pelaut Makassar dan Bugis ini menyebut Tanah Arnhem dengan sebutan Marege

dan bagian daerah barat laut Australia mereka sebut Kayu Jawa. Para pelaut yang

datang ke Australia tersebut bertujuan untuk mencari ikan yang akan dibawa pulang

Page 9: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

9

ke Indonesia kemudian di jual kembali maupun diekspor ke negara lain. Orang-orang

Aborijin pun banyak yang bekerja dan ikut berlayar bersama nelayan tradisional

Indonesia pada saat itu. Mereka juga mempelajari dan mengikuti beberapa kebiasaan

nelayan tradisional Indonesia tersebut. Misalnya, cara mengisap tembakau dan

menggambar perahu. hingga saat ini masih banyak nelayan tradisional Indonesia yang

mencari ikan disekitar perairan Australia.1

Hubungan negara bertetangga Indonesia dan Australia mengalami pasang

surut. Hal ini dipicu oleh berbagai masalah seperti masalah Timor Timur pada 1999,

peristiwa Bom Bali pada tanggal 12 Oktober 2002 dan penyadapan yang dilakukan

oleh Australia terhadap beberapa pejabat tinggi Indonesia yang membuat hubungan

bilateral Indonesia-Australia terganggu. Di sisi lain, berbagai bentuk kerja sama

ekonomi, keamanan, pariwisata dan sebagainya menguatkan hubungan bilateral

kedua negara.2

Pada dasarnya Indonesia merupakan negara yang penting bagi Australia.

sebab secara geografis kedua negara tersebut berdekatan. Selain itu, Indonesia

merupakan salah satu negara yang berperan penting dalam ASEAN sehingga dapat

menjembatani hubungan perdagangan Australia dengan negara-negara Anggota

ASEAN. Meskipun Indonesia hanya berada pada tingkat ke-11 mitra dagang

1Anonim, Geografi Australia, Jakarta, Lembaga Penerbit Indonesia Australia, 1997, hal 175-

177 2 Richard Chauvel dkk, Indonesia-Australia Tantangan dan Kesempatan dalam Hubungan

Politik Bilateral. Jakarta, Granit, 2005, hal. 6-12

Page 10: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

10

Australia, Indonesia adalah negara ASEAN terbesar dari segi jumlah populasi dan

luas wilayah sehingga dapat menjadi pangsa pasar yang besar bagi Australia. 3

Australia memberikan bantuan dalam bidang pendidikan kepada Indonesia

dengan jumlah yang cukup besar. Setiap tahun pemerintah Australia memberikan

bantuan kepada lebih dari 250-300 mahasiswa Indonesia yang akan melanjutkan studi

ke jenjang S2 dan S3 di Australia. bahkan Australia telah membantu berbagai

pembangunan infrastruktur pendidikan di beberapa wilayah di Indonesia.

Cerminan pentingnya Indonesia bagi Australia salah satunya tergambar dalam

buku putih urusan luar negeri dan pertahanan tahun 1997. Buku tersebut menegaskan

bahwa hubungan Indonesia Australia selalu penting. Posisi strategis Indonesia

menjembatani rute perdagangan Australia dengan negara-negara ASEAN. Populasi

dan posisi Indonesia di Asia Tenggara menyebabkan pembangunan kemitraan

bilateralnya patut untuk diperhitungkan. Kerja sama telah berkembang baik dalam

bidang ekonomi, teknis, pendidikan dan budaya yang luas.4

Indonesia dan Australia sepakat untuk membuka lebar hubungan kerja sama

bilateral kedua negara, baik dalam bidang politik, keamanan, ekonomi, dan

pembangunan. Dengan terbentuknya Free Trade Agreement (FTA) antara ASEAN

dengan Australia dan New Zealand menjadikan landasan bagi peningkatan dan

penajaman hubungan bilateral perdagangan antara Indonesia dan Australia dalam

kerangka FTA bilateral. Dengan adanya FTA bilateral Indonesia-Australia

3 Bambang Cipto, Hubungan Internasional di Asia Tenggara. Yogyakarta, Pustaka Pelajar,

2010,hal. 192. 4 Richard Chauvel, op cit., hal. 6

Page 11: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

11

meningkatkan peluang kerja sama perdagangan dan investasi kedua negara, baik

melalui peningkatan proyek kerja sama ekonomi maupun untuk membuka pasar

potensial kedua negara. Keberadaan FTA bilateral Indonesia dan Australia

diharapkan dapat meningkatkan perdagangan dan investasi bilateral mengingat

komplementaritas kedua negara dan jarak yang berdekatan. Selain itu, pada tahun

2010 Australia dan Indonesia juga menyepakati kerjasama Economic Partnership

agreement.5

Salah satu bentuk kerjasama ekonomi Indonesia dan Australia adalah

kerjasama Australia-Indonesia dalam bidang ekspor impor daging sapi. Kerjasama

ekspor impor daging sapi ini penting karena penyediaan daging sapi secara nasional

di Indonesia dibandingkan dengan jumlah permintaan daging sapi dalam negeri masih

sangat jauh dari harapan. Sehingga salah satu jalan terbaik yang ditempuh oleh

pemerintah Indonesia adalah dengan membeli daging sapi dari luar negeri yakni sapi

Australia.

Indonesia belum mandiri dalam penyediaan kebutuhan daging sapi nasional.

Hal ini dikarenakan Indonesia baru mampu memproduksi 70% dari kebutuhan daging

sapi nasional dimana 30% kebutuhan lainnya dipenuhi melalui impor. Berdasarkan

data Pusdatin tahun 2012 Australia merupakan sumber dari 90,06% impor sapi

5 Anonim, Peningkatan Kerja Sama Perdagangan Bilateral Indonesia – Australia Dalam

Kerangka Economic Partnership, Buletin Kerjasama Perdagangan Internasional, Edisi 3, 2010, hal. 14-15.

Page 12: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

12

hidup dan 46,70% impor daging sapi dan jeroan. Selandia Baru merupakan

sumber impor 32,52 % daging sapi dan jeroan.6

Indonesia menjadikan Australia sebagai sumber impor ternak sapi dan

daging sapi yang jumlahnya cukup besar. Besarnya impor ini dipengaruhi oleh

terjadinya peningkatan kesejahteraan dan pertambahan penduduk. Selain itu, juga

dipengaruhi oleh meningkatnya kepedulian penduduk akan pentingnya kebutuhan

protein hewani.

Saat ini sistem impor sapi Indonesia menggunakan sistem country based,

yang artinya impor hanya bisa dilakukan dari suatu negara. Daging sapi impor harus

didatangkan dari negara yang terbebas seluruhnya dari penyakit mulut dan kuku.

Berdasarkan system tersebut, negara yang dipilih salah satunya adalah Australia.

Indonesia merupakan negara pengimpor terbesar sapi hidup Australia.

Sepanjang 2008 sebanyak 651.196 ekor atau 75 persen dari 869.545 ekor ekspor sapi

hidup Australia yang dijual ke pasar dunia di ekspor ke Indonesia. Impor Indonesia

sepanjang 2008 itu naik 26 persen dari impornya pada tahun 2007 yang mencapai

516.992 ekor. Total nilai impor Indonesia itu mencapai 419 juta dolar Australia.

Untuk itu, Meat & Livestocks Australia (MLA), perusahaan yang menjadi mitra

6 Chalib Thalib dan Yudi Guntara Noor, Penyediaan Daging Sapi Nasional Dalam Ketahanan

Pangan Indoesia, Bogor,Pusat Penelitian dan Pengembangan Petenakan, 2008, hal. 45

Page 13: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

13

industri peternakan dan pemerintah Australia ini, menyebutkan bahwa Indonesia

menjadi negara tujuan ekspor dan mitra dagang yang penting.7

Meat Live Stock Australia pada tahun 2011 menyebutkan bahwa pada akhir

tahun 2010, Indonesia telah mengimpor 520. 987 ekor sapi bakalan dari Australia.

Hal ini menurun sekitar 33 persen dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang

mencapai 772.000 ekor. Penurunan jumlah impor sapi tersebut seiring dengan

pencapai target swasembada daging sapi tahun 2014.8 Ada beberapa negara selain

Australia dan Selandia Baru yang bisa menjadi mitra Indonesia dalam ekspor-impor

sapi. Namun, berdasarkan Undang-Undang Nomor 18 tahun 2009 tentang

Peternakan dan Kesehatan Hewan Indonesia menganut system Country Based bukan

Zona Based yang artinya harus impor daging dan sapi hidup dari negara-negara yang

telah bebas Penyakit Mulut dan Kuku (PMK). Dikutip dari World Organisation for

Animal Health (OIE) setidaknya ada 66 negara termasuk Indonesia dan Australia

yang memberlakukan aturan country based atau bebas dari PMK

Salah satu alasan khusus memilih Australia sebagai negara pemasok sapi

karena jarak kedua negara itu sangat dekat dengan Indonesia. Faktor lain yang

diperhitungkan seperti lamanya perjalanan, jumlah pasokan sapi dan aspek kehalalan

khusus untuk daging sapi beku. Impor sapi hidup selama ini dipandang tidak

ekonomis mengimpor dari negara-negara lain (selain Australia dan Selandia Baru)

7Puskesmaveta, Indonesia Importir Terbesar Importir Hidup Australia, http://www.vet-indo.com/2009/02/indonesia-importir-terbesar-sapi-hidup-australia/ , Diakses pada tanggal 1 Desember 2013.

8 Atien Priyanti, IGAP Mahendri, dan Uka Kusnadi, Dinamika Produksi Daging Sapi di Wilayah Sentra Usaha Sapi Potong Indonesia. Bogor, Pusat Penelitian dan Pengembangan Peternakan, 2011, hal.574.

Page 14: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

14

karena biaya transportasi yang mahal dan lamanya perjalanan. Di samping itu

kapasitas pasokan sapi negara lain juga terbatas.9 Sebenarnya Brazil dan India

merupakan negara yang juga memiliki pasokan sapi yang besar dan harga yang lebih

murah dari pada sapi Australia namun kedua negara tersebut tidak termasuk dalam

daftar negara-negara Country Based.

Impor sapi Australia ke Indonesia mengalami kondisi yang fluktuatif dari

masa ke masa. Namun, tak dapat dipungkiri bahwa kebutuhan daging sapi nasional

sampai saat ini belum dapat terpenuhi sehingga masih harus ditutupi dengan

keberadaan sapi impor baik dalam bentuk sapi bakalan maupun daging sapi beku.

Sebab saat ini jika hanya mengandalkan daging sapi dari peternak lokal maka yang

dihadapi adalah semakin tinggi dan langkanya daging sapi karena ketersediaan masih

kurang dibandingkan tingginya permintaan daging sapi.

Berdasarkan latar belakang di atas, menimbulkan ketertarikan penulis untuk

meneliti mengenai “Kerjasama Australia-Indonesia Dalam Bidang Ekspor Impor

Daging Sapi”.

B. Batasan dan Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang di atas maka penulis memberikan batasan pada

kerjasama Australia-Indonesia dalam bidang ekspor impor daging sapi pada tahun

2009-2013. Batasan tahun ini digunakan karena penulisi ingin menjelaskan mengenai

9 Dinas Peternakan Jawa barat. Selain Australia dan Selandia Baru, RI bisa impor sapi dari 63

Negara. http://disnak.jabarprov.go.id/index.php/subblog/read/2013/2517/Selain-Australia-dan-Selandia-Baru-RI-Bisa-Impor-Sapi-dari-63-Negara-Ini/2532 diakses pada tanggal 18 Januari 2014.

Page 15: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

15

kebijakan swasembada daging 2010 dan 2014 dan kaitannya dengan impor daging

sapi Australia hingga saat ini.

Dengan rumusan masalah sebagai berikut :

1. Bagaimana kebijakan Indonesia dalam bidang impor daging sapi?

2. Bagaimana kebijakan Australia dalam bidang ekspor daging sapi?

3. Bagaimana prospek kerjasama Australia-Indonesia dalam bidang

ekspor impor daging sapi ?

C. Tujuan dan Kegunaan Penelitian

a. Tujuan Penelitian

Secara garis besar, tujuan penelitian ini dimaksudkan untuk :

1. Mengetahui kebijakan Indonesia dalam bidang impor daging sapi.

2. Mengetahui kebijakan Australia dalam bidang ekspor daging sapi.

3. Menganalisis Prospek kerjasama Australia-Indonesia dalam bidang

ekspor impor daging sapi.

b. Kegunaan Penelitiaan

Dengan adanya hasil penelitian ini, maka penelitian ini diharapkan :

1. Memberi sumbangan pemikiran dan informasi bagi akademisi

Ilmu Hubungan Internasional, yaitu Dosen dan Mahasiswa dalam

mengkaji Hubungan Kerjasama Indonesia-Australia dalam bidang

impor daging sapi.

2. Hasil penelitian ini diharapkan dapat berguna sebagai bahan

tambahan informasi, pembelajaran dan pertimbangan bagi penstudi

Page 16: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

16

Ilmu Hubungan Internasional utamanya dalam kajian kerjasama

bilateral antara 2 (dua) negara.

D. Kerangka Konseptual

Dalam mengkaji hubungan kerjasama perdagangan daging sapi Indonesia dan

Australia tentunya dibutuhkan konsep dan teori untuk menganalisis. Salah satu teori

yang digunakan untuk menganalisis adalah teori kerjasama internasional.

Sebagaimana yang dijelaskan sebelumnya bahwa hampir semua negara tidak mampu

memenuhi seluruh kebutuhannya sendiri sehingga perlu bekerja sama dengan negara

lain.

Mengenai kerjasama internasional, Koesnadi Kartasasmita mengatakan

bahwa: “Kerjasama internasional merupakan suatu keharusan sebagai akibat adanya

hubungan interdependensi bertambah kompleksnya kehidupan manusia dalam

masyarakat Internasional”.10 Kerjasama dalam konteks hubungan internasional

terbagi menjadi kerjasama bilateral dan kerjasama multilateral. Kerjasama bilateral

adalah suatu kerjasama antara dua negara dalam bidang-bidang tertentu. Kerjasama

bilateral antara dua negara juga mempunyai prinsip yang saling menguntungkan,

saling menghargai dan saling menghormati satu sama lain dalam langkah

pengambilan kebijakan di negaranya masing-masing. Sedangkan kerjasama

multilateral adalah kerjasama yang dilakukan oleh lebih dari dua negara atau

10 Koesnadi Kartasasmita, Organisasi dan Administrasi Internasional, Lembaga Penerbitan

Sekolah Tinggi llmu Administrasi,Bandung, 1977, hal. 19

Page 17: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

17

beberapa negara. Hubungan kerjasama antara Indonesia dan Australia merupakan

salah satu bentuk hubungan bilateral.

Didi Krisna dalam kamus politik internasionalnya mengatakan bahwa ;

“Hubungan bilateral adalah keadaan yang menggambarkan adanya hubungan yang

saling mempengaruhi atau terjadi hubungan timbal balik antara dua pihak atau dua

Negara”.11 Sedangkan Juwondo mendefinisikan hubungan bilateral sebagai berikut :

Hubungan bilateral sebagai hubungan interaksi antar dua negara yang dikembangkan dan dimajukan dengan menghormati hak-hak kedua negara untuk melakukan berbagai kerjasama pada aspek-aspek kehidupan berbangsa dan bernegara tanpa mengabaikan atau mengucilkan keberadaan negara tersebut serta menunjukkan dan memberikan nilai tambahan yang menguntungkan dari hubungan bilateral itu. 12

Hubungan bilateral memiliki beberapa kelebihan antara lain kerjasama ini

cenderung mudah dilakukan karena negara yang terlibat hanya 2 (dua) dan aturan

tidak begitu kompleks. Hasil dari kerjasama bilateral pada umumnya menghasilkan

sebuah transaksi yang berulang-ulang melalui aktifitas perdagangan dan investasi. 13

Kerjasama Indonesia Australia dalam bidang perdagangan khususnya impor

daging sapi ke Indonesia merupakan salah satu bentuk perdagangan internasional.

Secara umum, perdagangan internasional merupakan pertukaran barang atau jasa

yang melintasi batas negara. Dalam perdagangan internasional dikenal beberapa teori

11 Didi Krisna, Kamus Politik Internasional, Jakarta , Grasindo, 1993, hal. 18 12 Fatma Septya. Kerjasama Ekonomi Indonesia-Brazil. Makassar, jurusan Ilmu Hubungan

Internasional Universitas Hasanuddin. 2013, hal. 8 13 Ibid, hal 9

Page 18: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

18

diantaranya teori keunggulan absolute Adam Smith dan teori keunggulan komparatif

David Ricardo.

Menurut teori keunggulan Absolut yang dikemukakan oleh Adam smith

bahwa “Suatu negara akan melakukan perdagangan jika kedua negara tersebut

memperoleh keuntungan”.14 Adam Smith juga mengemukakan bahwa :

It was impossible for all nations to become rich simultaneously by following mercantilist prescriptions because the export of one nation is another nation’s import. However, all nations would gain simultaneously if they practiced free trade and specialized in accordance with their absolute advantage.15

Selain itu, Adam Smith juga mengemukakan bahwa “If a foreign country can

supply us with a commodity cheaper than we ourselves can make it, better buy it of

them with some part of the produce of our own industry employed in a way in which

we have some advantage”.16 Menurut Smith suatu negara akan mengekspor barang

tertentu karena negara tersebut bisa menghasilkan barang dengan biaya yang secara

mutlak lebih murah dari pada negara lain, yaitu karena memiliki keunggulan mutlak

dalam produksi barang tersebut. Adapun keunggulan mutlak menurut Adam Smith

merupakan kemampuan suatu negara untuk menghasilkan suatu barang dan jasa per

14 Ibid

15 Anonim. Absolute And Comparative Advantage, International Encyclopedia Of The Social Sciences 2nd Edition. 2009, hal. 1

16 Reinhard Schumacher . Adam Smith’s Theory of Absolute advantage and the Use of Doxography in the History of Economics, Erasmus Journal for Philosophy and Economics,2012, Vol 8, hal. 62

Page 19: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

19

unit dengan menggunakan sumber daya yang lebih sedikit dibanding kemampuan

negara-negara lain.

Teori keunggulan Komparatif menurut David Ricardo bahwa sekalipun

suatu negara tidak memiliki keunggulan absolut dalam memproduksi dua jenis

komoditas jika dibandingkan negara lain, namun perdagangan yang saling

menguntungkan masih bisa berlangsung, selama rasio harga antar negara masih

berbeda jika dibandingkan tidak ada perdagangan. David Ricardo (1817) was

concerned with the static resource allocation problem when he defined the concept of

comparative advantage, which is determined not by absolute values of labor

productivity but by labor productivity.17 Keunggulan komparatif hanya bisa terjadi

jika suatu negara mampu memproduksi barang dan jasa lebih efisien daripada orang

lain. Suatu negara cenderung untuk mengeskpor barang barang yang mereka produksi

secara efisien dan mengimpor untuk barang yang mereka tidak bisa produksi secara

efisien.

Selanjutnya, teori Heckscher Ohlin tentang pola perdagangan menyatakan

bahwa :

Komoditas-komoditas yang dalam produksinya memerlukan faktor produksi (yang melimpah) dan faktor produksi (yang langka) di ekspor untuk ditukar dengan barang-barang yang membutuhkan faktor produksi dalam proporsi yang sebaliknya. Jadi secara tidak langsung faktor produksi yang melimpah di ekspor dan faktor yang langka di impor.18

17 Ibid, hal. 2 18 Saptana, Sumaryanto dan Supena Friyatno. “analisis keunggulan komparatif dan kompetitif

komoditas kentang dan kubis di wonosobo jawa tengah”, Bogor, PusatPenelitian dan Pengembangan Sosial Ekonomi Pertanian, Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian, 2012, hal.3

Page 20: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

20

Ekspor merupakan bagian penting dalam perdagangan internasional. Ekspor

dapat diartikan sebagai total penjualan barang yang dapat dihasilkan oleh suatu

negara, kemudian diperdagangkan kepada negara lain dengan tujuan mendapatkan

devisa. Suatu negara dapat mengekspor barang-barang yang dihasilkannya ke negara

lain yang tidak menghasilkan barang-barang yang dihasilkan negara pengekspor.19

Menurut Undang-Undang kepabeanan Nomor 17 tahun 2006, yang dimaksud

dengan ekspor adalah “mengeluarkan barang dari dalam keluar wilayah pabean,

sedangkan impor adalah memasukkan barang dari luar ke dalam wilayah pabean”. 20

Dalam transaksi perdagangan ekspor, seorang eksportir banyak berhubungan dengan

berbagai instansi/lembaga yang menunjang terlaksananya transaksi ekspor

E. Metode Peneletian

1. Tipe Penelitian

Dalam penelitian ini, penulis menggunakan tipe penelitian deskriptif analitik.

Analisis deskritif digunakan untuk menggambarkan bagaimana kebijakan Indonesia

dengan Australia dalam bidang impor daging sapi, kerjasama perdagangan Indonesia

dan Australia dalam bidang impor daging sapi. Setelah itu, penulis akan

menggunakan penelitian analitik untuk menjelaskan prospek kerjasama impor daging

sapi Indonesia-Australia.

19 Roselyne Hutabarat, Transaksi Ekspor Impor, Jakarta, Erlangga ,1989, edisi kedua, hal. 2 20 Undang-Undang Republik Indoensia Nomor 17 Tahun 2006 tentang perubahan atas

Undang-Undang Nomor 10 Tahun 1995 tentang Kepabeanan.

Page 21: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

21

2. Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data yang digunakan oleh penulis adalah telaah pustaka

(library research) yaitu dengan cara pengumpulan data dengan menelaah sejumlah

literatur yang berhubungan dengan masalah yang diteliti baik berasal dar buku,

jurnal, dokumen, majalah, surat kabar, artikel dan sebagainya. Penulis akan

memperoleh data dari perpustakaan maupun lembaga terkait, misalnya :

1. Kementrian Perdagangan Indonesia

2. Kementerian Luar Negeri Indonesia

3. Kementerian Pertanian Republik Indonesia

4. Kedutaan Besar Australia

5. Biro Pusat Statistik Indonesia

6. Perpustakaan Pusat Universitas Hasanuddin

7. Perpustakaan Jurusan Ilmu Hubungan Internasional

8. Perpustakaan Bakti, Dll

3. Jenis Data

Jenis data yang digunakan oleh penulis adalah pengambilan data sekunder

yang diperoleh dari berbagai literatur baik berupa buku, jurnal, dokumen, majalah,

surat kabar, internet, maupun buletin yang erat hubungannya dengan masalah yang

diteliti yakni mengenai kerjasama Indonesia-Australia dalam bidang Impor daging

sapi. Beberapa data yang akan digunakan di antaranya :

Page 22: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

22

a. Perjanjian perdagangan Indonesia dan Australia

b. Data ekspor impor Indonesia dan Indonesia

c. Kebijakan Pemerintah Australia dalam bidang perdagangan Internasional.

d. Kebijakan Pemerintah Indonesia dalam bidang perdagangan Internasional.

4. Analisis Data

Penulis menggunakan teknik analisis data kualitatif artinya penulis berusaha

menampilkan beberapa fakta yang terjadi dari beberapa sumber yang

menggambarkan bentuk kerjasama Indonesia dan Australia dalam bidang impor

daging sapi melalui data yang didapatkan.

5. Metode Penulisan

Metode teknik penulisan yang disajikan penulis adalah deduktif, dimana

paragraf yang tersaji didahului dengan gambaran secara umum atau ide pokok

paragraf untuk kemudian diikuti ditarik kesimpulannya secara khusus. Dalam hal ini,

Penulis akan menjelaskan mengenai hubungan Indonesia Australia, Hubungan

Perdagangan Indonesia Australia, kebijakan Indonesia dan Australia dalam bidang

Impor daging sapi dan prospek kerjasama Indonesia Australia dalm bidang impor

daging sapi.

Page 23: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

23

BAB III

HUBUNGAN INDONESIA AUSTRALIA

A. Hubungan Bilateral Indonesia-Australia

Indonesia merupakan negara tetangga yang penting bagi Australia. hal ini

disebabkan karena Indonesia merupakan salah satu negara yang berperan penting

dalam ASEAN sehingga dengan posisinya yang dekat dengan Australia secara

geografis dapat menjembatani perdagangan Australia dengan negara-negara ASEAN.

Selain itu, Indonesia merupakan negara kepulauan yang besar dengan jumlah

populasi yang besar pula sehingga dapat menjadi pangsa pasar yang besar bai

Australia.

Pentingnya Indonesia bagi Australia ini diperkuat dengan pernyataan Perdana

Menteri Australia Tonny Abbott pada acara penandatanganan plakat Australia-

Indonesia Centre di Australia Parliament House, Canberra pada hari Rabu tanggal 13

November 2013 yang mengatakan bahwa “Kerjasama dengan Indonesia adalah hal

yang sangat penting bagi kami. Indonesia penting bagi Australia dari segi jumlah

penduduk, luas wilayah, kedekatan dan berbagai potensinya. Ke depan, Indonesia

diprediksi akan jadi super power Asia”.21 Dari pernyataan tersebut dapat dikatakan

bahwa Indonesia menempati posisi strategis dalam kebijakan luar negeri Australia.

21

Rachmadin Ismail, PM Abbott : Sebagai super Power Asia, Indonesia Penting bagi Kami, http://news.detik.com/read/2013/11/13/091544/2411353/10/pm-abbott-sebagai-super-power-asia-indonesia-negara-penting-bagi-kami?nd771104bcj Diakses Pada Tanggal 1 Maret 2013

Page 24: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

24

Hubungan bilateral Indonesia dan Australia tergolong hubungan yang unik, di

satu sisi menjanjikan berbagai peluang kerjasama namun di sisi lain juga penuh

dengan berbagai tantangan. Bahkan hubungan kedua negara seringkali digambarkan

seperti roller coaster 22 yakni naik secara perlahan namun turun dengan sangat tajam

menjadi bagian dari sejarah hubungan kedua negara. Kondisi ini disebabkan oleh

berbagai perbedaan diantara kedua negara dan bangsa yang terkait dengan

kebudayaan, tingkat kemajuan pembangunan, orientasi politik yang mengakibatkan

pula perbedaan prioritas kepentingan. Tidak dipungkiri, perbedaan-perbedaan

tersebut menciptakan berbagai masalah yang selalu mewarnai hubungan kedua

negara.

Hubungan kenegaraan Australia dengan Indonesia diawali menjelang

kemerdekaan Indonesia 1945. Dukungan Pemerintah Australia terhadap kemerdekaan

Indonesia yang telah dijajah selama 350 tahun oleh Belanda paling dirasakan antara

1942-1950. Federasi Pekerja Pasisir Australia (WWF) mencegah keberangkatan kapal

Belanda yang penuh dengan pasukan, persenjataan, dan perlengkapan lainnya dari

pelabuhan Australia. Hal tersebut mendapatkan banyak dukungan dari seluruh

pekerja di pelabuhan utama lainnya di Australia termasuk Sydney, Melbourne dan

Adelaide. WWF menolak memuat barang barang Belanda dan memperbaiki kapal

Belanda kemudian memboikot semua transpotarsi, toko, dan pengisian darat.

Embargo terus berlangsung sampai tahun 1948. Tiga puluh satu serikat pekerja

22 T.M. Hamzah Thayeb, Hubungan Indonesia-Australia Pasca Kemenangan Partai Buruh,

Jurnal Luar Negeri Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia, 2008, Vol.25 No.1, hal. 33

Page 25: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

25

Australia dan empat serikat pekerja Asia secara langsung menghentikan 559 kapal

yang seharusnya adalah persediaan bagi usaha Belanda Maret 1946, misalnya, 1000

truk Belanda yang seharusnya dikirim ke Indonesia masih tetap di Australia. 23

Sesudah Indonesia menyatakan kemerdekaannya pada tanggal 17 Agustus

1945, kampanye yang dilakukan oleh Serikat Buruh di Australia semakin meningkat.

Serikat Buruh tersebut menekan Pemerintah Australia agar mendukung perjuangan

kemerdekaan Indonesia. Australia merupakan salah satu dari negara-negara yang

pertama mengakui hak Indonesia untuk merdeka. Australia membantu para pejuang

nasionalis Indonesia dalam perjuangan mereka mencapai kemerdekaan. Pada tahun

1947, Indonesia meminta Australia untuk mewakili Indonesia dalam Komisi Tiga

Negara yang diusahakan oleh Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB). Australia mewakili

Indonesia dalam perundingan-perundingan yang menuju ke pengakuan Belanda

terhadap Indonesia pada tahun 1949. Australia juga mendukung masuknya Indonesia

ke PBB pada tahun 1950.24

Tahun 1950 sampai dengan tahun 1962 hubungan Australia-Indonesia

mengalami penurunan. Mulai dari masalah Irian Barat hingga masalah timor leste.

Pada tahun 1991 pada masa perintahan Paul Keating dari dari partai buruh, dianggap

sebagai masa dimana hubungan bilateral Indonesia Australia berada pada titik terbaik.

Pada masa pemerintahannya, Keating menaruh perhatian yang mendalam terhadap

23 School of Humanities and Social Sciences UNSW Australia, Australia, Indonesia and East

timor, 2013, http://hass.unsw.adfa.edu.au/Timor/Timor_translated/1/independence/index.html diakses pada Tanggal 27 Januari 2014

24 Australia-Indonesia Institute, Hubungan Antara Australia dan Indonesia, dfat.gov.au/aii/publications/bab11/index.html diakses pada Tanggal 27 Januari 2014

Page 26: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

26

negara-negara Asia utamanya Indonesia. Keating menganggap Indonesia penting

untuk mencapai integrasi ekonomi Australia dengan negara-negara Asia. Secara

khusus PM Paul Ketaing menyatakan bahwa “No other country is more important to

Australia than Indonesia”.25 Perkataan tersebut menunjukkan hubungan Australia-

Indonesia yang begitu erat pada tahun 1991-1996. Kemudian pada masa

pemerintahan John howard tahun 1996 hubungan Australia-indonesia penuh dengan

kecurigaan karena pada saat itu Australia dianggap mendukung kemerdekaan Timor

leste dari Indonesia.26

Di tengah dinamika hubungan bilateral Indonesia Australia, kerjasama dalam

berbagai bidang telah banyak disepakati oleh kedua negara. Misalnya perjanjian

celah timor tahun 1989 mengenai pemanfaatan minyak dan gas laut Timor pada

perbatasan Timor timur dan Australia. Kedua negara juga tergabung dalam APEC

(Asia-Pasific Economic Cooperation) yang bertujuan untuk mendorong kerjasama

ekonomi dan penanaman modal di kawasan Asia Pasific. Dalam bidang pertanian,

Indonesia merupakan negara mitra terbesar bagi Australia dalam Australian Centre

for International Agricultural Research’s (ACIAR). Sementara dalam bidang

keamanan Australia dan Indonesia menjalin kerjasama dalam Counter of Terorism

(CT). Dalam bidang pendidikan sudah tak diragukan lagi. Saat ini ribuan mahasiswa

25 Ikrar Nusa Bakti, Indonesia-Australia: Peluang dan Tantangan, Jurnal Luar Negeri

Kementerian Luar Negeri Indonesia, 2008, Vol 8, hal. 27 26 Richard chauvel, Op Cit., hal. 6

Page 27: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

27

Indonesia belajar di Australia dimana sebagian besar di antara mereka menerima

beasiswa dari pemerintah Australia. 27

Indonesia dan Australia juga terikat dalam Joint Declaration on

Comprehensive Partnership (2005) serta Lombok Treaty (2006). Deklarasi

Comprehensive Partnership memuat roadmap bagi pengembangan hubungan

bilateral ke depan (expand and deepen) antara Indonesia dan Australia melalui forum-

forum konkrit seperti IAMF (Indonesia-Australia Ministerial Forum). Sementara itu,

Lombok Treaty memuat prinsip-prinsip penting, seperti penghormatan terhadap

kedaulatan nasional, integritas wilayah serta komitmen kedua negara untuk tidak

membiarkan wilayah masing-masing dijadikan sebagai staging point untuk

mengusung tujuan separatisme.

Program bantuan luar negeri Pemerintah Australia telah membantu

meningkatkan taraf kehidupan jutaan jiwa di negara-negara berkembang. Program

bantuan ini mendukung kepentingan nasional Australia dengan berkontribusi kepada

pertumbuhan ekonomi dan menurunkan kemiskinan di negara-negara berkembang

termasuk Indonesia. Australia dan Indonesia telah bermitra dalam pembangungan

lebih dari 60 tahun. Kerjasama pembangunan Indonesia-Australia telah tertuang pada

Country Strategy Framework (CSF) 2008–2013 berjumlah A$ 2,5 milyar.28 Menjaga

27 Kedutaan Besar Republik Indonesia Canberra, Peluang dan Tantangan Hubungan Bilateral

Indonesia dan Australia, http://www.kbri-canberra.org.au/hubunganbilateral Diakses Pada Tanggal 19 Januari 2014

28 Kementrian Luar Negeri indonesia , Kerjasama Bilateral. http://www.kemlu.go.id/Pages/IFPDisplay.aspx?Name=BilateralCooperation&IDP=56&P=Bilateral&l=id Diakses Pada Tanggal 1 Februari 2014

Page 28: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

28

kemitraan ini sangatlah penting bagi Australia. Luasnya wilayah Indonesia serta

kedekatan jaraknya dengan Australia menjadikan peningkatan kesejahteraan,

stabilitas dan pertumbuhan di Indonesia amat penting bagi kedua negara sekaligus

kawasan.

Salah satu tantangan yang muncul dalam hubungan kedua negara adalah

bagaimana kedua negara menghormati apa yang termaktub dalam Lombok Treaty

serta nelayan Indonesia yang kerap kali di tangkap di perairan Australia. selain itu,

titik terlemah dari hubungan Indonesia dan Australia sebenarnya terletak pada

hubungan ekonomi. Berdasarkan wawancara dengan Ikarar Nusa Bakti, alasan

mengapa titik terlemah hubungan kedua negara adalah bidang ekonomi karena

keduanya belum berimbang dalam bidang perdagangan. Indonesia masih mengalami

defisit dalam hal perdagangan dengan Australia. Indonesia merupakan tujuan Ekspor

kedealapan bagi Australia, sementara Australia hanya berada di urutan kesebelas

tujuan ekspor Indonesia. 29

Hal tersebut di atas menjadi peluang untuk mencari terobosan baru dalam

bidang ekonomi yang dapat menjadi perekat hubungan kedua negara. peluang

kerjasama Indonesia-Australia juga masih terbuka lebar dalam bidang ekonomi,

social-budaya, pendidikan dan sebagainya. Semua ini tentunya bukan hanya demi

kemitraan strategis kedua negara melainkan juga untuk menciptakan perdamaian dan

kemakmuran dunia atau a better and prosperous world.

29 Wawancara dengan Ikrar Nusa Bakti Profesor Riset pada Pusat Penelitian Lipi Tanggal 7

Februari 2014

Page 29: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

29

B. Kerjasama Perdagangan Indonesia-Australia

Indonesia dan Australia merupakan dua negara saling bertetangga yang

mempunyai perbedaan yang mencolok terkait kebudayaan, tingkat kemajuan

pembangunan, serta orientasi politik yang mengakibatkan perbedaan prioritas

kepentingan. Hubungan antara kedua negara dalam berbagai bidang telah terjalin

cukup erat, seperti dalam bidang pendidikan, budaya, dan perdagangan. Hal tersebut

merupakan aset penting dalam hubungan kedua negara yang perlu terus dipupuk dan

dikembangkan.

Hubungan perdagangan antara Australia dan Indonesia pun telah lama terjalin.

Berikut dasar hubungan kerjasama perdagangan Indonesia dan Australia :

1. Trade agreement between the Republic of Indonesia and the Commonwealth

Australia, Nota persetujuan dagang (No. Agenda 346), Canberra tanggal 14

November 1972.

2. Exchange of Letters between the Government of Republic of Indonesia and

Government of Australia, Jakarta 10 November 1968.

3. Trade Agreement Between the Government Republic of Indonesia and the

Commonwealth Australia yang diratifikasi melelui Kepres No.6 Tahun 1973

Tanggal 27 Februari 1973.

4. Agreement Concerning the protection and enforcement of Copyright yang

ditandatangani di Jakarta Tanggal 17 November 1992.

5. Agreement Between the Government Republic of Indonesia and the

Governement of Australia for Avodance of Double Taxation and the

Page 30: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

30

Prevention of Fiscal Evasion with Respect to Taxes on Income, di Jakarta

tanggal 22 April 1992.

6. Agreement Between the Government Republic of Indonesia and the

Governement of Australia Concerning the Promotion and Protection of

Investments, diratifikasi melalui Keppres No.36 Tahun 1993 Tanggal 15 Mei

1993.

7. Memorandum of Understanding between the Government of Australia and the

Government of the Republic of Indonesia on Technical Cooperation in

Financial Sectors, Canberra 23 Septembe 1996.

8. Umbrella MoU Concerning Food Inspection and Certification Systems yang

ditandatangani di Bali Tanggal 24 Februari 1999

9. Memorandum of Understanding between Department of Asian Relations and

Trade of the Northern Territory of Australia and the Directorate General of

Customs and Excise of the Department of Finance of the Republic of

Indonesia on A Customs Facility in Darwin for Goods Shpped to Indonesia

Ports other than in Java and Sumatera, Bali 8 Juni 201.

10. Memorandum of Understanding Between the Government of the Republic of

Indonesia and the Government of Australia on Collaborative Animal and

Plant Health and Qurantine Activities, Medan 29 Juli 2003.

11. Join Ministerial Statement Australia-Indonesia Ministerial Forum and

Australia Indonesia Development Area Ministerial Meeting, Canberra, 18

Maret 2005.

Page 31: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

31

12. Trade and Investment Framework Agreement between the Government of the

Republic of Indonesia and the Government of Australia, Vientiane 29

september 2005.30

Persetujuan ASEAN-Australia-New Zealand Free Trade Area (AANZFTA)

merupakan dasar bagi hubungan Indonesia-Australia, terutama dalam peningkatan

perdagangan, ekonomi dan investasi. Melalui perjanjian tersebut, ekspor barang

Australia ke Indonesia akan mendapatkan bebas bea masuk dari sebesar 56% menjadi

92%, dari seluruh jenis komoditi barang yang diekspor Australia ke Indonesia,

sedangkan 5% lainnya akan mendapatkan tarif bea masuk tidak lebih dari 5%. Bagi

Indonesia, 99% ekspornya ke Australia akan menikmati bebas bea masuk, dan akan

menjadi 100% bebas bea masuk pada saat perjanjian secara penuh

diimplementasikan. 31 AANZFTA ini mencakup barang, jasa, investasi dan kekayaan

intelektual.

Indonesia dan Australia memasuki tahap penting dalam peningkatan ekonomi

kedua negara dengan dimulainya perundingan putaran pertama dalam kerangka

Perjanjian Kemitraan Ekonomi Komprehensif (Comprehensive Economic

Partnership Agreement/CEPA) yang dilaksanakan pada tanggl 26 – 27 September

2012 di Jakarta. Kedua kepala negara sepakat untuk membentuk IA-CEPA yang

idealnya merupakan top up dari ASEAN – Australia – New Zealand Free Trade

Agreement ̧ suatu kerjasama perdagangan bebas regional yang telah lebih dulu

30 Trademap, direktorat Kerjasama Perdangan Bilateral Kementerian Perdagangan RI 31 Kementrian luar negeri Indonesia, Perdagangan Indonesia-Australia, Tabloid diplomasi,

edisi maret 2012.

Page 32: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

32

dibentuk. Di samping itu, Indonesia dan Australia telah sepakat untuk menargetkan

total perdagangan sebesar USD 15 miliar pada 2015. Dalam kerangka IA-CEPA,

kerjasama yang dapat dilakukan antara lain penurunan tarif bea masuk bagi beberapa

produk Indonesia hingga 0% oleh Australia, diiringi oleh peningkatan standard

Indonesia untuk produk-produk tersebut sehingga dapat memenuhi persyaratan

standar Australia dan mendapat akses pasar.32

Selain itu, Indonesia dan Australia juga tergabung dalam Asia-Pacific

Economic Cooperation (APEC) merupakan upaya kerjasama dari 21 negara dengan

tujuan meningkatkan perdagangan bebas di kawasan Asia-Pasifik. APEC merupakan

kerjasama perekonomian yang tidak mengikat namun berlandaskan komitmen

bersama anggota-anggotanya. APEC bertujuan untuk meningkatkan perdagangan

bebas di kawasan Asia-Pasifik. Tidak ada perjanjian yang harus ditandatangani

karena APEC diikat melalui konsensus dan kerjasama yang mengacu pada Bogor

Goals yang disepakati pada 1994 di Bogor, Indonesia. Bogor Goals bertujuan

menciptakan perdagangan bebas dan terbuka serta meningkatkan investasi asing di

negara anggota pada tahun 2010 untuk negara ekonomi maju, dan pada 2020 untuk

negara ekonomi berkembang. 33

Bagi Indonesia, perdagangan ekspor impor dengan Australia mengalami

defisit. Hal ini dikarenakan data pada tahun 2012 menunjukkan Australia menempati

32 Kementerian Perdagangan Republik Indonesia, Hubungan Indonesia – Australia: Menuju Peningkatan Perdagangan yang Komprehensif Melalui Indonesia – Australia Comprehensive Economic Partnership Agreement (IA-CEPA). http://ditjenkpi.kemendag.go.id/website_kpi/index.php?module=news_detail&news_content_id=1091&detail=true diakses pada tanggal 29 Januari 2014

33 Ibid

Page 33: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

33

urutan ke-11 (sebelas ) dalam daftar negara tujuan ekspor Indonesia. Sementara

Indonesia menempati urutan ke-8 (delapan) dalam daftar negara tujuan ekspor

Australia.

Tabel. 1 Negara Tujuan Ekspor dan Asal Impor Utama Indonesia

No Negara Tujuan Ekspor utama

Indonesia Persentase No

Negara Asal Impor Utama

Indonesia Persentase

1 Jepang 15,9% 1 China 15,3%

2 China 11,4% 2 Singapura 13,6%

3 Singapura 9,0% 3 Jepang 11,9%

10 Australia 2,6% 8 Australia 2,8%

Sumber : Diolah sendiri berdasarkan data Fact Sheet Department of Foreign Affairs and Trade Australia 2013

Sementara grafik di bawah ini menunjukkan bahwa nilai impor Indonesia dari

Australia lebih tinggi dibandingkan dengan nilai ekspor Indonesia ke Australia.

Page 34: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

34

Grafik 1. Nilai Ekspor Impor Indonesia Australia

Sumber : diolah sendiri berdasarkan Fact Sheet Department of Foreign Affairs and Trade Australia 2013

Komoditi impor utama Indonesia dari Australia pada periode yang sama

adalah wheat and meslin; live bovine animals; cotton, not carded or combed;

unwrought aluminium; refined copper and copper alloys, unwrought; cane or beef

sugar and chemically pure sucrose, in solid form; aluminium oxide (incl artificial

corundum), aluminium hydroxide; milk and cream, concentrated or sweetened; meat

of bovine animals, frozen; minerals or chemical fertilizers, nitrogenous

Page 35: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

35

Tabel 2. Komoditas Ekspor Utama Australia ke Indonesia

No Jenis Produk Nilai perdagangan (USD,

Thousand)

1 Wheat and Meslin 861,194

2 Live Bovine Animals 285,928

3 Cotton, not carded or combed 183,763

4 Unrought Aluminium 182,589

5 Refined Copper and copper

Alloys, Unrought 144,907

Sumber : Trademap Kementerian Perdagangan RI 2013

Komoditi utama ekspor Indonesia ke Australia adalah crude petroleum oils;

structures (rods, angle, plates) of iron & steel nes; gold unwrought or in semi-

manufacture forms; petroleum oils, not crude; wood continuously shaped along any

edges; new pneumatic tires, of rubber; television receivers (including video monitors

& video projectors); video recording or reproducing apparatus, mineral or chemical

fertilizers, nitrogenous; other furniture and parts thereof.

Tabel. 3 Komoditi Ekspor Utama Indonesia ke Australia

NO Jenis Produk Ekspor Indonesia ke Australia

(USD, Thousand) 2010

1 Crude Petroleum Oils 2,334,283

2 Gold Unwrought or in semi-manuf forms 415,380

3 Commodities not elsewhere specified 122,498

4 Televison receivers (incl video monitors and video projectors)

109,068

5 Wood continuously shaped along any edges

96,989

Sumber : Trademap Kementerian Perdagangan RI 2013

Page 36: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

36

C. Kerjasama Perdagangan Indonesia-Australia di Bidang Ekspor Impor

Daging Sapi

Tingkat kebutuhan daging sapi masyarakat Indonesia terus meningkat seiring

dengan bertambahnya jumlah penduduk dan pendapatan perkapita.

Grafik 2. Pendapatan Perkapita

Sumber: BPS 2012

. Berdasarkan data BPS menunjukkan bahwa pertambahan jumlah penduduk,

pendapatan perkapita berbanding lurus dengan kebutuhan masyarakat terhadap

daging sapi.

Page 37: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

37

Grafik 3. Kebutuhan Daging Masyarakat Indonesia

Sumber: Direktorat Kerjasama Perdagangan Internasional Kementerian Perdagangan RepublikIndonesia

Konsumsi daging sapi per tiap rumah tangga penduduk Indonesia rata-rata

sebesar 1,8-2,09 kg/Kapita/Tahun. Dari grafik di atas menunjukkan bahwa konsumsi

daging penduduk Indonesia terus meningkat. Namun peningkatan ini masih jauh

lebih rendah dibandingkan dengan konsumsi daging sapi di beberapa negara lain

seperti Malaysia (7kg/kapita/tahun), Singapura (7kg/kapita/tahun), Philipina

(4kg/kapita/tahun), Jepang (10kg/kapita/tahun), Jerman (50kg/kapita/tahun), dan

Australia (36kg/kapita/tahun). Hingga tahun 2014 Konsumsi daging sapi penduduk

Indonesia diprediksi akan terus meningkat.

Page 38: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

38

Grafik 4. Estimasi Konsumsi Daging Sapi Penduduk Indonesia Perkapita/Tahun

Sumber: BPS 2013

Hingga saat ini, kebutuhan daging sapi penduduk Indonesia yang terus

meningkat belum mampu terpenuhi dari produksi daging sapi lokal. Untuk itu,

cara untuk memenuhi kebutuhan tersebut yakni dengan cara mengimpor daging dari

negara lain.

Di pasar dunia, daging sapi merupakan salah satu produk hewani yang cukup

tinggi. Produksi daging dunia selama tahun 2010 sampai tahun 2012 terus meningkat.

Tahun 2011 produksi daging dunia mencapai 297,2 juta ton dimana daging sapi

sebesar 67,5 juta ton. Produksi daging sapi selama tahun 2010 sampai tahun 2012

tidak ada perubahan yaitu rata-rata produksi dunia sebesar 67,5juta ton.

Saat ini status Indonesia masih berstatus sebagai negara pengimpor sapi

hidup (sapi bibit dan sapi bakalan atau sapi potong) dan produk daging termasuk

jeroan. Negara-negara pemasok sapi dan daging utama di dunia yang telah memenuhi

syarat teknis menyangkut Penyakit Hewan Menular Utama (PHMU) dan zoonotic

serta mempunyai letak geografis yang menguntungkan masih terbatas jumlahnya. Hal

Page 39: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

39

ini menyebabkan Indonesia hanya mengimpor sapi dan daging sapi hanya dari negara

tertentu saja.

Australia merupakan produsen utama berbagai jenis produk pertanian yang

cukup besar berupa ternak hidup serta olahannya. Komoditi-komoditi andalan ekspor

produk pertanian Australia meliputi :

Tabel 4. Produk Ekspor Australia

PRODUK NEGARA TUJUAN

Ternak Hidup dan Daging Sapi

Indonesia, ASEAN, Jepang , Timur Tengah, Amerika Serikat dan Afrika

Kapas kualitas Tinggi

Indonesia, Cina, Taiwan, Jepang, Thailand dan Korea Selatan

Makanan olahan (Anggur)

Inggris, Amerika Serikat, Selandia Baru, Kanada dan Jerman

Wol Cina, Italia, India, Taipei, Jerman, Jeang dan Perancis

Gula Pasir Kanada, Korea, Malaysia, Jepang dan AS

Sumber : Direktorat Jenderal Kerjasama Bilateral Kementerian Perdagangan RI Dari sejumlah produksi daging sapi dunia, pemasok terbesar bagi Indonesia

adalah Australia. Berdasarkan data MLA tahun 2010 , sejak tahun 1990, Indonesia

mulai mengimpor sapi hidup dari Australia. Pada tahun 1990, impor sapi 8.061 ekor

namun pada tahun-tahun berikutnya tumbuh dan berkembang sangat pesat bahkan

secara eksponensial dengan rata-rata 2 kali lipat per tahun dan pada tahun 1997

mencapai 428.077 ekor atau naik 3 kali lipat, dan puncaknya pada tahun 2009 impor

Page 40: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

40

sapi hidup dari Australia mencapai 772.868 ekor yang merupakan rekor tertinggi

sepanjang 20 tahun sejak 1990. 34

Tabel 5. Volume Ekspor Daging Sapi Australia Berdasarkan Negara Tujuan

34 Fakultas Peternakan Universitas Gadjah Mada. 2013. Simalakama Daging Sapi : Akar

Masalah dan Solusi. http://www.google.com/url?sa=t&rct=j&q=&esrc=s&source=web&cd=1&ved=0CCcQFjAA&url=http%3A%2F%2Ffapet.ugm.ac.id%2Fhome%2Fberita-129-%25E2%2580%2598simalakama%25E2%2580%2599-daging-sapi--akar-masalah-dan-solusi.html&ei=eiUKU6i_C86Hrge29YDoDQ&usg=AFQjCNF2FkUnJCEnzhlwYKzJ8ST4dmhL_w&sig2=GGJq_lutWedhb_hCflym1Q&bvm=bv.61725948,d.bmk Diakses pada Tanggal 22 Februari 2014

Page 41: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

41

Tabel 6. Volume Ekspor Ternak Hidup Australia Berdasarkan Negara Tujuan

Sumber : Australian Bureau of Statistics, International Trade, Australia, cat. no. 5465.0, Canberra; Department of Agriculture, Fisheries and Forestry, Export Statistics, Livestock Exports, Canberra

Page 42: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

42

Pada tanggal 27 Mei 2011, media rilis Australia yang dikeluarkan oleh

National Farmers Federation, Sheepment Council Australia, Cattle Council

Australia, Northern Territory Cattlemen’s Association, Australia Live Stock

Exporters’ Council, Live Corp and Meat and Livestock Australia (MLA) meminta

kepada industry terkait di Indonesia untuk menghentikan pasokan sapi kepada tiga

rumah potog hewan di Lampung, Tanggerang, dan Medan karena cara pemotongan

sapi yang dianggap kejam. Pada tanggal 30 Mei 2011 pukul 20.30 televisi Australia

(ABC Four Courners Program) melakukan penayangan video yang menampilkan

perlakuan buruk terhadap hewan yang dipotong di beberapa rumah potong di

Indonesia. Selanjutnya pada tanggal 8 Juni 2011 Pemerintah Australia melalui

Menteri Pertanian, Perikanan dan Kehutanan telah mengeluarkan media release

DAFF 11/174 L menyatakan bahwa Australia memberhentikan ekspor sapi hidup ke

Indonesia sampai dengan suatu tindakan pengamanan (safeguard) dibentuk untuk

memastikan supply chain dan transparansi pengiriman sapi di Australia sampai di

RPH di Indonesia. Sejalan dengan peristiwa tersebut, Indonesia pun menghentikan

impor sapi Australia selama 6 (enam) bulan hingga tahun 2012. Hal ini juga terkait

dengan rencana swasembada daging Indonesia. Namun, impor daging beku asal

Australia tetap berlanjut agar pasokan sapi tetap aman.

Dari sejumlah produksi daging sapi dunia, pemasok yang terbesar bagi

Indonesia adalah Australia. Daging Impor Indonesia yang berasal dari kedua negara

tersebut mencapai 85,3% dimana Australia merupakan pemasok terbesar bagi

Indonesia. Hal ini menunjukkan bahwa ketergantungan impor sapi Indonesia dari

Page 43: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

43

Australia cukup tinggi. Pada tahun 2012, impor daging sapi Australia sebesar 75%,

Selandia Baru 21,9%, dan 3,1% dari Amerika serikat. selama ini daging sapi

Indonesia masih bergantung pada pasokan daging sapi Australia terutama jenis

daging yang memiliki kualitas khusus. Sementara untuk daging asal Amerika Serikat

sejak April 2012 telah dihentikan untuk sementara karena ditemukan penyakit sapi

gila atau Bovine Spongiform Encephalopathy (BSE). 35

Tabel 7. Negara-Negara Asal Impor Daging Sapi Indonesia

Tabel di atas menunjukkan bahwa Australia merupakan pemasok utama

daging sapi di Indonesia. sementara itu, Volume daging Impor yang masuk ke

Indonesia berdasarkan jenis dagingnya dapat dilihat pada tabel berikut.

35 Kementerian Perdagangan Republik Indonesia, Pemutakhiran Perkembangan Komoditi

Pangan Pokok Daging Sapi Semester II Tahun 2012, Jakarta, Kementerian Perdagangan RI, 2012, Hal. 6

Page 44: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

44

Tabel 8. Impor Daging Sapi Indonesia

Sumber : BPS 2013

Sementara dalam bentuk sapi hidup atau sapi bakalan, masih bergantung pada

Australia. Pada tahun 2010 hingga tahun 2012 total impor sapi bakalan dari Australia

adalah 210.665.939 Kg, 122.459.494 Kg, 82.197.475 Kg. Jumlah ini sudah termasuk

di dalamnya dalam bentuk bibit, sapi siap potong, sapi jantan dan sapi betina.

Total volume impor daging sapi Indonesia dari dunia periode semester II

tahun 2012 mencapai 5.200 ton. Jika dilihat dari realisasi impor selama semester I

tahun 2012 yaitu 19.533 ton terlihat bahwa impor yang tercatat oleh Badan Statistic

terlihat lebih rendah dibandingkan dengan ketetapan kuota impor yang telah

Page 45: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

45

direalisasikan selama semester I tahun 2012 yaitu 20.600 ton. Jenis daging sapi yang

paling banyak diimpor adalah daging tanpa tulang yakni sebesar 92,7%. 36

Pada tahun 2013 Indonesia telah menetapkan kuota impor daging sapi

sebanyak 80.000 ton yang terdiri dari 32.000 boxed beef dan 267.000 sapi potong

(setara dengan 48.000 ton daging). Alokasi impor sapi terbagi dalam 4 triwulanan,

dimana untuk Triwulan I,II, III dan IV masing-masing yakni 21% (56.610 ekor),

45% (117.930 ton daging), 17% (46.230 ton daging) dan 17% (46.230 ton daging).

Untuk Boxed Beef alokasinya terbagi menjadi 2 (dua) semester. Semester pertama

Indonesia akan menerima sebanyak 60% dari total alokasi sedangkan sisanya akan

diterima pada semester kedua.37

Kerjasama bidang pertanian Indonesia dan Australia selama ini dilakukan

dalam beberapa forum kerjasama yaitu Working Group on Agriculture, Food and

Forestry Cooperation (WGAFCC), Australia Indonesia Development Area (AIDA),

Indonesia-Australia Ministerial Forum, Australia-Indonesia Collaborative Animal

and Plant Health and Quarantine Activities (AICPHQ) dan kerjasama melalui forum

multilateral dan kerjasama langsung dengan negara-negara bagian Australia.

Kerjasama Indonesia-Australia bidang pertanian telah terjalin dengan baik

dibawah payung WGAFCC yang bertujuan sebagai forum komunikasi bilateral antara

Australia dan Indonesia. Materi dalam pertemuan tersebut disominasi oleh isu-isu

36 Ibid 37 Kementerian Perdagangan Republik Indonesia, Pemutakhiran Perkembangan Komoditi

Pangan Pokok Daging Sapi Semester I Tahun 2012, Jakarta, Kementerian Perdagangan RI, 2012, hal. 22

Page 46: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

46

peningkatan perdagangan produk pertanian dan peternakan antar kedua negara.

Pertemuan WGA FCC diselenggarakan tiap tahun untuk membahas perkembangan

kerjasama serta kendala yang dihadapi. Kegiatan dalam bidang peternakan berada

dalam kerangka Task Force on Livestock and Animal Product. Hubungan

perdagangan kedua negara saat ini berjumlah 14,8 miliyar dolar dimana 3 miliyar

dollar di Antaranya dari produk Pertanian, Perikanan, dan Kehutanan.38

Pada tanggal 9 Maret 2011 telah berlangsung pertemuan bilateral Menteri

Pertanian, Kehutanan, dan Perikanan Australia dengan Wakil Menteri Pertanian RI

dalam rangka pertemuan bilateral kerjasama bidang pertanian Indonesia-Australia.

Pada pertemuan ini dibahas beberapa isu diantaranya pembangunan pertanian global,

peluang Investasi di bidang pertanian, akses pasar untuk ekspor buah dari Indonesia

dan Australia serta impor sapi hidup dan daging sapi dalam kemasan.39

Pada tanggal 6-9 Mei 2011 telah dilaksanakan kunjungan kerja pemerintah

Provinsi Kalimantan Timur ke Darwin, Northern Territory, Australia.delegasi dari

Kaltim dipimpin oleh Gubernur Kaltim. Dari hasil kunjungan tersebut kdua belah

pihak akan mendorong agar pihak swasta peternakan dari kedua wilayah dapat

langsung saling berinterkasi dan membangun kerjasama. Sementara di tingkat

pemerintah pihak NT menyatakan kesiapan untuk membantu studi kelayakan

38Kementerian Pertanian RI, Kinerja Hubungan Kerjasama dengan Luar Negeri Tahun 2012,

Jakarta, Kementerian Pertanian RI, 2013 hal 12-13 39Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Kemnterian Pertanian RI, Kinerja Hubungan

Kerjasama dengan Luar Negeri Bidang peternakan Tahun 2012, Jakarta, Kementerian Pertanian RI, 2013, hal. 11

Page 47: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

47

mengenai pembibitan, pelatihan tugas peternakan, review praktek Integrasi

peternakan dan kelapa sawit, derta bantuan teknis lainnya.40

Pad tanggal 24 Agustus 2011, direktur eksklusif NTCA Mr. Luke Bowen

telah melakukan pertemuan dengan Acting Konsul RI Darwin. Dalam pertemuan

tersebut disampaikan mengenai beberapa hal terkait ekspor ternak sapi hidup

Australia khususnya dari Northern Territory ke Indonesia. selaku organisasi yang

mewakili kepentingan industry peternakan di NT, NTCA ingin membangun relasi

yang baik dengan Indonesia sebab keberlangsungan ekspor ternak sapi hidup dari NT

ke Indonesia merupakan bagian penting dalam industry peternakan di NT. Untuk itu,

larangan ekspor ternak hidup Australia mendapatkan tanggapan yang cukup keras

dari NTCA. Mr.Bowen direktur eksekutif NTCA menyatakan bahwa pelarangan

tersebut merupakan bentuk ketidaktahuan politisi Australia terhadap Industri

peternakan di Australia. Hal ini sejalan dengan apa yang disampaikan oleh Bapak

Gunawan Wicaksono Kepala Seksi Direktorat Asia Timur dan Pasifik Kemnterian

Luar Negeri Republik Indonesia bahwa pelarangan ekspor Australia ke Indonesia

lebih berdampak terhadap pengusaha ternak Australia sendiri. Setelah dibukanya

kembali izin ekspor ke Indonesia NTCA memberikan pelatihan bagi peningkatan

praktek penanganan hewan di Indonesia.41

Dalam rangka kerjasama Indonesia dengan negara bagian Australia Northern

Territory, pada tanggal 14 September 2011 telah dilakukan pertemuan membahas

40 Ibid, hal. 13 41 Ibid,, hal. 13-15

Page 48: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

48

mengenai perdaangan ternak sapi.pada pertemuan tersebut Ditjen Peternakan dan

Kesehatan Hewan RI menawarkan untuk pembibitan untuk sapi potong di Indonesia

Timur. Namun Australia menanggapi bahwa untuk berinvestasi ke Indonesia bagian

timur perlu informasi mengenai perizinan, pajak, jaminan keamanan dan lain-lain

sebagai jaminan bagi private sector Australia untuk tertarik menawarkan modalnya.42

Tanggal 26-29 Oktober 2011 diadakan pertemuan Working Groun on

Agriculture, Food and Forestry Cooperation (WGAFCC) Indonesia – Australia di

Yogyakarta. Pada agenda Implementation of Regulatory Framework terkait

pembahasan pelaksanaan peraturan pemerintah Australia yang mensyaratkan

eksportirnya memberikan jaminan bahwa ternak yang diekspor akan diperlakukan

dengan standar animal welfare OIE pada seluruh supply chain. Namun

permasalahannya adalah tidak semua RPH yang dinilai oleh auditor independent

memenuhi persyaratan RPH sebagaimana yang diatur dalam permentan No.13/2010

tentang persyaratan RPH Ruminansia dan Permentan 381/2005 tentang sertifikasi

Nomor Kontrol Veteriner pada unit usaha pangan asal hewan. Sehingga Indonesia

mengusulkan agar auditor independen tersebut hanya melakukan penilaian pada RPH

yang telah direkomendasikan oleh pemerintah RI. Hal ini dimaksudkan agar ternak

ekspor Australia dapat di potong pada RPH yang memenuhi standar kedua negara.

Namun Australia tetap bersikukuh bahwa peraturan tersubut hanya diberlakukan

terhadap eksportirnya tanpa mencampuri peraturan negara pengimpor. 43

42 Ibid 43 Ibid, hal. 15-17

Page 49: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

49

Pada tanggal 12-13 Desember 2011 telah dilaksanakan Workshop

Kesejahteraan hewan dan Keamanan Pangan di Bogor. Workshop ini diselenggarakan

atas kerjasama antara pemerintah Asutralia Barat dengan Direktorat Jenderal

Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian Republik Indonesia yang

bertujuan untuk mencapai kesepahaman dan mendukung kerjasama antara kedua

belah pihak khususnya dalam bidang ternak potong yang selama ini berlangsung.

Australia saat ini memiliki New Regulatory Framework, di mana pergerakan sapi

potong Australia akan terbatas hanya ke unit-unit usaha dalam supply chain yang

telah disetujui Australia Quarantine and Inspection Services (AQIS) berdasarkan

penilaian Auditor Independent terhadap penerapan kesejahteraan hewan yang sesuai

dengan standar OIE.

Pada tanggal 12 September 2011 telah dilakukan pertemuan antara

pemerinrtah Australia Barat dengan Pemerintah Indonesia di Kantor Direktorat

Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian Republik

Indonesia. pertemuan ini dimaksudkan untuk membahas mengenai kerjasama

perdagangan sapi antara Indonesia dan Australia Barat. Dalam workshop tersebut

dibahas mengenai stunning gun (proses dimana sapi dibius terlebih dahulu sebelum

disembelih agar tidak kesakitan) pada sapi lokal dan sapi di bawah berat badan 300

kg masih dikaji ulang. Proses penggunaan stunning gun dalam pemeriksaan post

mortem menyebabkan terjadinya kerusakan pada tengkorak kepala dan pendarahan

pada otak. Hal ini merupakan bentuk dari penerapan kesajahteraan hewan yang tidak

Page 50: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

50

sesuai. 44 sejak tahun 2011, kerjasama dalam bidang kesejahteraan hewan antara

Indonesia dan Australia terus ditingkatkan sehingga meningkatkan peranan kedua

negara dalam hal standar kesejahteraan hewan dunia.

44 Ibid

Page 51: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

51

BAB V

PENUTUP

A. KESIMPULAN

1. Kebijakan Pemerintah Indonesia di Bidang Impor Sapi

System Country Based yang diterapkan di Indonesia dalam hal impor

daging sapi sesuai dengan UU No.18 2009 menjadi landasan bagi Indonesia

untuk menentukan negara asal impor sapi maupun daging sapi. Sebab,

berdasarkan system tersebut, negara asal yang dipilih oleh Indonesia harus

dinyatakan bebas PMK sementara negara yang dinyatakan bebas PMK oleh

OIE masih terbatas. Salah satu negara yang dinyatakan bebas PMK adalah

Australia. inilah salah satu penyebab mengapa Australia menjadi negara asal

impor sapi dengan volume yang besar di Indonesia. pertama, karena Indonesia

menganut Country Based dan yang kedua, karena posisi geografis yang sangat

dekat.

Program Swasembada Daging 2014 yang merupakan salah satu

program utama Kementerian Pertanian Republik Indonesia juga menjadi

factor yang menentukan volume impor sapi Indonesia. Dengan adanya

program tersebut pemerintah Indonesia terus berusaha mengurangi volume

impor yang tentunya juga berpengaruh terhadap volume impor daging asal

Australia. Meskipun program yang sama sebelumnya ditargetkan pada tahun

2005 dan 2010 tidak berhasil mengurangi impor sapi asal Australia tapi justru

semakin meningkat, namun dari data yang didapatkan, sejak tahun 2012

Page 52: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

52

hingga saat ini jumlah impor sapi mengalami penurunan. Sehingga meskipun

banyak pihak yang pesimis pada rencana Swasembada Daging 2014 namun

higga saat ini, program tersebut sudah terlihat progressnya meskipun masih

belum maksimal.

2. Kebijakan Australia di Bidang Ekspor Daging Sapi

Peristiwa tahun 2011 dimana media Australia menayangkan praktek

pemotongan hewan di beberapa RPH di Indonesia berpengaruh terhadap

kebijakan ekspor sapi Australia. Sebab, setelah penayangan tersbut

pemerintah Australia memutuskan untuk menghentikan ekspor sapi ke

Indonesia. Kebijakan tersebut terlalu cepat diputuskan sehingga menyebabkan

kerugian bagi pengusaha sapi Australia sendiri. Hingga akhirnya pemerintah

Australia mencabut kembali larangan tersebut.

Larangan ekspor tahun 2011 memberi dampak negative terhadap

perekonomian Australia khususnya bidang ekspor sapi hidup. Selain itu, juga

berpengaruh terhadap hubungan bilateral Australia-Indonesia dimana setelah

peristiwa tersebut kerjasama dalam bidang kesejahteraan hewan Australia dan

Indonesia terus ditingkatkan. Selain terhadap hubungan kedua negara, juga

berpengaruh terhadap kebijakan terhadap eksportir Australia dengan

dibelakukannya ESCAS.

Page 53: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

53

3. Prospek kerjasama Australia-Indonesia dalam bidang Ekspor impor daging

sapi.

Berdasarkan data yang ada hingga tahun 2013 dan system yang

diterapkan Indonesia dalam bidang impor daging sapi, maka ke depannya

peluang kerjasama perdagangan dalam hal ini Ekspor Impor daging sapi

Australia dan Indonesia masih terbuka lebar. Meskipun dalam bentuk daging,

saat ini Australia bukan lagi satu-satunya negara pengkspor ke Indonesia

namun dari data yang didapatkan Australia masih menjadi urutan pertama

sebagai negara asal impor daging Indonesia. Begitupan dalam bentuk sapi

Bakalan maupun sapi bibit, Australia hingga saat ini masih menjadi negara

satu-satunya asal impor sapi di Indonesia. selain karena bebas PMK juga

karena factor geografis yang sangat dekat dengan Indonesia.

B. SARAN

1. Hendaknya pemerintah Indonesia memaksimalkan program sawasembada

daging 2014 dapat memaksimalkan infrastruktur peternakan yang ada di

Indonesia. sebab, salah satu tantangan yang dihadapi untuk mencapai program

tersebut adalah beberapa RPH di Indonesia masih belum memenuhi standar

Kesejahteraan Hewan.

Page 54: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

54

2. Hendaknya apabila dalam jangka panjang peninjauan kembali UU No. 18

Tahun 2009 dikabulkan, maka pemerintah Indonesia harus memperketat

regulasi impor daging sapi yang masuk ke Indonesia agar tetap melindungi

hak masyarakat Indonesia memperoleh daging yang sehat bebas dari penyakit

dan juga tidak merugikan peternak lokal.

Page 55: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

55

DAFTAR PUSTAKA

BUKU

Anonim. 1997. Geografi Australia. Lembaga Penerbit Indonesia: Jakarta

Anonim. 2009. Absolute And Comparative Advantage, International Encyclopedia Of

The Social Sciences 2nd Edition.

Cipto, Bambang. 2010. Hubungan Internasional di Asia Tenggara. Pustaka Pelajar : Yogyakarta

C.Plano,Jack, Roy Olton. 1999. Kamus Hubungan Internasional. Terjemahkan oleh

Wawan Juanda Donald A. Ball dkk. 2005. International Business, Bisnis internasional tantangan dan

persaingan Global. Terjemahan Syahrizal Noor. Salemba Empat: Jakarta Holsty, KJ. 1998. Politik Internasional; Kerangka Untuk Analisis, Terjemahan oleh

M. Tahir Azhary. Erlangga: Jakarta Hutabarat, Roselyne. 1989. Transaksi Ekspor Impor. Erlangga: Jakarta Jackson, Rober, Georg Sorensen. 2009 Pengantar Studi Hubungan Internasional.

Terjemahan Dadan Suryadipura. Pustaka Pelajajar: Yogyakarta Kartasasmita ,Koesnadi. 1977. Organisasi dan Administrasi Internasional. Lembaga

PenerbitanSekolah Tinggi llmu Administrasi: Bandung Krisna. Didi. 1993 Kamus Politik Internasional. Grasindo: Jakarta Kusumohamijojo, Budiono. Hubungan Internasional, kerangka untuk analisis. Bina

Cipta Karya: Jakarta Mariyah,Chusnul 2005. Tantangan Terhadap Hubungan Bilateral Indonesia-

Australia. Granit: Jakarta Pass, Christoper, Bryan Lowes. 1994. Kamus ekonomi Erlangga: Jakarta Richard Chauvel dkk, 2005. Indonesia-Australia Tantangan dan Kesempatan dalam

Hubungan Politik Bilateral. Granit: Jakarta

Page 56: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

56

Sjamsul arifin, Dian Ediana Rae, dan Charles P.R Joseph. 2004. Kerjasama Perdagangan Internasional : Peluang dan Tantangan bagi Indonesia. Gramedia: Jakarta

Sobri. 2001. Ekonomi Internasional : Teori Masalah dan Kebijaksanaannya. BPFE

UI : Depok Sood,Mohammad. 2011. Hukum Perdagangan Internasional, Rajawali Press: Jakarta Sukawarsini Djelantik. 2008. Diplomasi Antara Teori dan Praktik. Graha Ilmu:

Yogyakarta Walter Carlsnaes, Thomas Risse dan Beth A simmons. 2013. Hand Book of

International Relations (Hand Book Hubungan Internasional). Nusa Media: Bandung

DOKUMEN Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2009 Tentang Peternakan dan kesehatan Hewan Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2006 Tentang Kepabeanan Kementerian Perdagangan RI. 2011. Pemutakhiran Perkembangan Komoditi Pangan

Pokok Daging Sapi Semester II Tahun 2011. Kementerian Perdagangan RI: Jakarta

Kementerian Perdagangan Republik Indonesia. 2012. Pemutakhiran Perkembangan

Komoditi Pangan Pokok Daging Sapi Semester II Tahun . Kementerian Perdagangan : Jakarta

Kementerian Pertanian RI. 2012. Kinerja Hubungan Kerjasama dengan Luar Negeri

Tahun 2012, Kementerian Pertanian RI: Jakarta Kemnterian Pertanian RI. 2013. Kinerja Hubungan Kerjasama dengan Luar Negeri

Bidang peternakan Tahun 2012, , Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Kementerian PertanianRI: Jakarta

Kementerian Pertanian RI. 2012. Blue Print Program Swasembada Daging. Kementan RI: Jakarta

Fact Sheet Department of Foreign Affairs and Trade Australia Tahun 2013

Page 57: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

57

JURNAL Bakti, Ikrar Nusa. 2008. Indonesia-Australia: Peluang dan Tantangan, Jurnal Luar

Negeri Kementerian Luar Negeri Indonesia. Vol. 25 No.1 Schumacher, Reinhard. 2012. Adam Smith’s Theory of Absolute advantage and the

Use of Doxography in the History of Economics, Erasmus Journal for Philosophy and Economics,Vol. 8

Thayeb , T.M. Hamzah. 208 Hubungan Indonesia-Australia Pasca Kemenangan

Partai Buruh, Jurnal Luar Negeri Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia. Vol. 25 No. 1

BULETIN Kementerian Perdagangan Indonesia. 2012. Peningkatan Kerja Sama Perdagangan

Bilateral Indonesia – Australia Dalam Kerangka Economic Partnership, Buletin Kerjasama Perdagangan Internasional, Edisi 3

Kementerian luar negeri Indonesia. 2012. Perdagangan Indonesia-Australia, Tabloid

diplomasi Kementerian Luar Negeri RI, edisi maret ARTIKEL Priyanti , Atien, IGAP Mahendri, dan Uka Kusnadi. 2011. Dinamika Produksi

Daging Sapi di Wilayah Sentra Usaha Sapi Potong Indonesia. Bogor, Pusat Penelitian dan Pengembangan Peternakan

Saptana, Sumaryanto dan Supena Friyatno. 2012. analisis keunggulan komparatif

dan kompetitif komoditas kentang dan kubis di wonosobo jawa tengah, Bogor, PusatPenelitian dan Pengembangan Sosial Ekonomi Pertanian, Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian

Thalib ,Chalib dan Yudi Guntara Noor. 2008. Penyediaan Daging Sapi Nasional

Dalam Ketahanan Pangan Indoesia, Bogor,Pusat Penelitian dan Pengembangan Petenakan

Page 58: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

58

SKRIPSI Septya, Fatma. 2013. Kerjasama Ekonomi Indonesia-Brazil. Makassar, jurusan Ilmu

Hubungan Internasional Universitas Hasanuddin INTERNET Anonim,.Indonesia Akan Impor Daging dari Jepang

http://www.radioaustralia.net.au/indonesian/2014-02-05/indonesia-akan-impor-daging-sapi-dari-jepang/1259584, diakses pada tanggal 26 Februari 2013

Armandanhu,Deni. Larangan Ekspor Sapi Masih Sulitkan Peternak Australia.

http://dunia.news.viva.co.id/news/read/240979-pelaku-bom-tipuan-australia-ditangkap-di-as diakses pada Tanggal 25 Februari 2014

Australia-Indonesia Institute, Hubungan Antara Australia dan Indonesia,

dfat.gov.au/aii/publications/bab11/index.html diakses pada Tanggal 27 Januari 2014

Taufiqurrahman,Muhammad. Bisakah Indonesia Lepas Ketergantungan Sapi Impor

Australia?, http://finance.detik.com/read/2013/11/20/153545/2418581/4/bisakah-ri-lepas-ketergantungan-impor-sapi-dari-australia diakses pada tanggal 2 Desember 2013

Dinas Peternakan Jawa barat. Selain Australia dan Selandia Baru, RI bisa impor sapi

dari 63 Negara. http://disnak.jabarprov.go.id/index.php/subblog/read/2013/2517/Selain-Australia-dan-Selandia-Baru-RI-Bisa-Impor-Sapi-dari-63-Negara-Ini/2532 diakses pada tanggal 18 Januari 2014

Fakultas Peternakan Universitas Gadjah Mada. 2013. Simalakama Daging Sapi :

Akar Masalah dan Solusi. http://www.google.com/url?sa=t&rct=j&q=&esrc=s&source=web&cd=1&ved=0CCcQFjAA&url=http%3A%2F%2Ffapet.ugm.ac.id%2Fhome%2Fberita-129-%25E2%2580%2598simalakama%25E2%2580%2599-daging-sapi--akar-masalah-dan-solusi.html&ei=eiUKU6i_C86Hrge29YDoDQ&usg=AFQjCNF2FkUnJCEnzhlwYKzJ8ST4dmhL_w&sig2=GGJq_lutWedhb_hCflym1Q&bvm=bv.61725948,d.bmk Diakses pada Tanggal 22 Februari 2014

Page 59: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

59

Ismail, Rachmadin. PM Abbott : Sebagai super Power Asia, Indonesia Penting bagi Kami, http://news.detik.com/read/2013/11/13/091544/2411353/10/pm-abbott-sebagai-super-power-asia-indonesia-negara-penting-bagi-kami?nd771104bcj Diakses Pada Tanggal 1 Maret 2013

Kedutaan Besar Republik Indonesia Canberra, Peluang dan Tantangan Hubungan

Bilateral Indonesia dan Australia, http://www.kbri-canberra.org.au/hubunganbilateral Diakses Pada Tanggal 19 Januari 2014

Kementerian Perdagangan Republik Indonesia, Hubungan Indonesia – Australia:

Menuju Peningkatan Perdagangan yang Komprehensif Melalui Indonesia – Australia Comprehensive Economic Partnership Agreement (IA-CEPA). http://ditjenkpi.kemendag.go.id/website_kpi/index.php?module=news_detail&news_content_id=1091&detail=true diakses pada tanggal 29 Januari 2014

Kementrian Luar Negeri indonesia , Kerjasama Bilateral.

http://www.kemlu.go.id/Pages/IFPDisplay.aspx?Name=BilateralCooperation&IDP=56&P=Bilateral&l=id Diakses Pada Tanggal 1 Februari 2014

Puskesmaveta, Indonesia Importir Terbesar Importir Hidup Australia,

http://www.vet-indo.com/2009/02/indonesia-importir-terbesar-sapi-hidup-australia , Diakses pada tanggal 1 Desember 2013

Raya, Mega Putra, Tinjau Peternakan Sapi, SBY: Kita jangan tergantung pada sapi

Australia, http://news.detik.com/read/2014/02/22/112945/2505448/10/tinjau-peternakan-sapi-sby-kita-jangan-tergantung-dengan-australia?nd772205mr Diakses pada tanggal 1 Maret 2014

School of Humanities and Social Sciences UNSW Australia, Australia, Indonesia and

East timor, 2013, http://hass.unsw.adfa.edu.au/Timor/Timor_translated/1/independence/index.html diakses pada Tanggal 27 Januari 2014

DAFF Australia. Exporter Supply Chain Assurance

System,http://www.daff.gov.au/biosecurity/export/live-animals/livestock/information-exporters-industry/escas diakses pada Tanggal 26 Februari 2014

WAWANCARA

Ikrar Nusa Bakti, Profesor Riset pada Pusat Penelitian Lipi Tanggal 7 Februari 2014

Page 60: KERJASAMA AUSTRALIA-INDONESIA DALAM BIDANG … IMPOR DAGING SAPI ... laporan tertulis, majalah, dan dokumen-dokumen lainnya yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian ini

60