kec.marpoyan damai baru 1

28
PENGANTAR PERENCANAAN WILAYAH DAN KOTA “Analisis dan Identifikasi Aspek Perencanaan di Kecamatan Marpoyan Damai,Pekanbaru-Riau” Disusun Oleh : KELOMPOK 4 1. Andini Putri ( 133410176 ) 2. Mega Silvia Rukmana ( 133410045 ) 3. Julio Candra Purnama K. ( 133410024 ) 4. Khairul Amri ( ) 5. Wisnu Wahyu H. ( ) Dosen Mata Kuliah : Cihe Aprilia Bintang, ST, M.Plan FAKULTAS TEKNIK JURUSAN TEKNIK PERENCANAAN WILAYAH DAN KOTA

Upload: julio-candra-purnamakusuma

Post on 11-Jul-2016

35 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Kec.marpoyan Damai Baru 1

PENGANTAR PERENCANAAN WILAYAH DAN KOTA

“Analisis dan Identifikasi Aspek Perencanaan di Kecamatan Marpoyan

Damai,Pekanbaru-Riau”

Disusun Oleh :

KELOMPOK 4

1. Andini Putri ( 133410176 )

2. Mega Silvia Rukmana( 133410045 )

3. Julio Candra Purnama K. ( 133410024 )

4. Khairul Amri ( )

5. Wisnu Wahyu H. ( )

Dosen Mata Kuliah : Cihe Aprilia Bintang, ST, M.Plan

FAKULTAS TEKNIK

JURUSAN TEKNIK PERENCANAAN WILAYAH DAN KOTA

UNIVERSITAS ISLAM RIAU

PEKANBARU

2013

Page 2: Kec.marpoyan Damai Baru 1

KATA PENGANTAR

Dengan menyebut nama Allah SWT yang Maha Pengasih lagi Maha Panyayang, kami

panjatkan puja dan puji syukur atas kehadirat-Nya, yang telah melimpahkan rahmat, hidayah,

dan inayah-Nya kepada kami, sehingga kami dapat menyelesaikan makalah pengantar

perencanaan wilayah dan kota ini tentang kecamatan marpoyan damai. 

Adapun makalah Pengantar PWK tentang kecamatan marpoyan damai ini telah kami

usahakan semaksimal mungkin dan tentunya dengan bantuan berbagai pihak, sehingga dapat

memperlancar pembuatan makalah ini. Untuk itu kami tidak lupa menyampaikan bayak

terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu kami dalam pembuatan makalah ini.

 

Namun tidak lepas dari semua itu, kami menyadari sepenuhnya bahwa ada

kekurangan, baik dari segi penyusun bahasanya maupun segi lainnya. Oleh karena itu dengan

lapang dada dan tangan terbuka kami membuka selebar-lebarnya bagi pembaca yang ingin

memberi saran dan kritik kepada kami sehingga kami dapat memperbaiki makalah Pengantar

PWK ini.

 

Akhirnya penyusun mengharapkan dari makalah Pengantar PWK tentang kecamatan

Siak Hulu ini dapat diambil hikmah dan manfaatnya sehingga dapat memberikan inpirasi

terhadap pembaca.

 

Pekanbaru, Oktober 2013

 

Penyusun

Page 3: Kec.marpoyan Damai Baru 1

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR.................................................................................... 1

DAFTAR ISI ............................................................................................... 2

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang......................................................................................... 3

1.2 Rumusan Masalah.................................................................................... 3

1.3 Tujuan Penulisan...................................................................................... 3

BAB II PEMBAHASAN

2.1 Gambaran Umum Kecamatan Marpoyan damai...................................... 4

2.2 Potensi dari Kecamatan Marpoyan damai................................................ 4

2.3 Permasalahan di Kecamatan Marpoyan damai........................................ 5

2.4 Aspek-aspek Perencanaan Kecamatan Marpoyan damai......................... 7

2.4.1 Demografi.............................................................................................. 7

2.4.2 Fisik ...............................................................................................8

2.4.3 Tata Guna Lahan................................................................................... 9

2.4.4 Fasilitas/Sarana...................................................................................... 10

2.4.5 Ekonomi ............................................................................................... 11

2.4.6 Utilitas/Prasarana .................................................................................. 14

BAB III PENUTUP

3.1 Kesimpulan............................................................................................... 16

3.2 Saran ...............................................................................................16

DAFTAR PUSTAKA..................................................................................... 17

Page 4: Kec.marpoyan Damai Baru 1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Kecamatan adalah pembagian wilayah administratif di Indonesia di bawah kabupaten

atau kota. Kecamatan terdiri atas desa-desa atau kelurahan-kelurahan.Kecamatan atau

sebutan lain adalah wilayah kerja camat sebagai perangkat daerah kabupaten/kota (PP. 19

tahun 2008). Kedudukan kecamatan merupakan perangkat daerah kabupaten/kota sebagai

pelaksana teknis kewilayahan yang mempunyai wilayah kerja tertentu dan dipimpin oleh

camat. Dalam konteks otonomi daerah di Indonesia, Kecamatan merupakan Satuan Kerja

Perangkat Daerah (SKPD) Kabupaten atau Kota yang mempunyai wilayah kerja tertentu

yang dipimpin oleh seorang Camat.

Pembentukan kecamatan adalah pemberian status pada wilayah tertentu sebagai

kecamatan di kabupaten/kota. Penghapusan kecamatan adalah pencabutan status sebagai

kecamatan di wilayah kabupaten/kota. Penggabungan kecamatan adalah penyatuan

kecamatan yang dihapus kepada kecamatan lain.

Terbentuknya kecamatan marpoyan damai mempunyai sejarah,dengan meningkatnya

perkembangan pembangunan diberbagai sektor dikota pekanbaru sehingga menyebabkan

pemerintah daerah untuk meningkatkan peranan dan fungsi aspek kehidupan.dalam rangka

tertib asmistrasi pemerintahan mampu menggerakan langkah pembangunan yang terus

meningkat dikota pekanbaru,maka pemerintah kota pekanbaru memandang perlu diadakan

pemekaran wilayah, oleh karna itulah keluar perda nomor 3 tahun 2003 tetntang

pembentukan kecamatan marpoyan damai serta batas-batas dan luas wilayah. Demikian pula

dengan Kecamatan Marpoyan Damai, Kecamatan Marpoyan Damai yang luas wilayahnya

adalah 2978,25 km2 mempunyai 5 Desa/Kelurahan yaitu : Kelurahan Tangkerang tengah,

Tangkerang Barat, Maharatu, Sidomulyo Timur, dan Wonorejo.

Sama halnya dengan kecamatan-kecamatan yang ada, kecamatan Marpoyan Damai

juga memiliki potensi seperti, perdagangan dan jasa, dan perkebunan atau pertanian dan lain-

lain. Disamping memiliki potensi kecamatan Marpoyan Damai juga memiliki beberapa

permasalahan yaitu jalan yang sempit, banjir, pedagang kaki lima, dan pembuatan selokan.

dengan melihat hal tersebut, kecamatan Marpoyan Damai dapat diangkat menjadi bahan

Page 5: Kec.marpoyan Damai Baru 1

makalah pengantar PWK, karena bisa meneliti lebih jauh tentang permasalahan dan potensi

di kecamatan tersebut.

1.2 Rumusan Masalah

1. Apa saja potensi yang ada di Kecamatan Marpoyan Damai?

2. Apa saja permasalahan yang ada di Kecamatan Marpoyan Damai?

3. Bagaimana aspek-aspek perencanaan yang terdapat di Kecamatan Marpoyan Damai?

1.3 Tujuan

1. Mengetahui potensi yang ada di kecamatan Marpoyan Damai.

2. Mengetahui permasalahan yang ada di kecamatan Marpoyan Damai.

3. Mengetahui aspek-aspek perencanaa di kecamatan Marpoyan Damai.

Page 6: Kec.marpoyan Damai Baru 1

BAB II

PEMBAHASAN

2.1 Gambaran umum kecamatan Marpoyan Damai

Kecamatan Marpoyan Damai merupakan kecamatan di Pekanbaru yang bertopografi daratan.

Kecamatan Marpoyan Damai berbatasan dengan beberapa kecamatan yang ada dikota Pekanbaru

yaitu :sebelah barat berbatasan dengan kecamatan Tampan, sebelah timur berbatasan dengan

kecamatan Bukit Raya, sebelah selatan berbatasan dengan kabupaten Kampar, dan sebelah utara

berbatasan dengan kecamatan payung sekaki & sukajadi.

Kecamatan Marpoyan Damai terletak diantara 1010140 - 1010340 bujur timur dan 00250 –

00450 lintang timur. Selain itu, kecamatan Marpoyan damai juga memiliki 5 desa/kelurahan

diantaranya : Kelurahan Tangkerang tengah, Tangkerang Barat, Maharatu, Sidomulyo Timur, dan

Wonorejo.

Sebagian besar kelurahan marpoyan damai lebih banyak dihuni penduduk laki-laki dari pada

penduduk perempuan, kecuali kelurahan wonorejo justru lebih banyak penduduk

perempuan.Penduduk marpoyan damai cemderung heterogen.berbagai suku bangsa mendiami

wilayah ini.sekitar 75% penduduk marpoyan damia terdiri dari suku melayu,minang,jawa dan batak.

Sebagian besar penduduk marpoyan damai bekerja disektor perdagangan, hal ini disesuaikan dengan

ciri besar, yang sebagian besar penduduknya bekerja dan berusaha dibidang perdagangan dan jasa.

Kecamatan Marpoyan Damai dibentuk tahun 2003 dan dasar pembentukkan PP.No 19

Tahun 1987 dengan luas wilayah 2978,25 Km2.

Page 7: Kec.marpoyan Damai Baru 1

Berikut ini gambaran peta kecamatan marpoyan damai:

2.2 Potensi dari kecamatan Marpoyan Damai

a) Potensi sumber daya manusia

Jumlah penduduk di kecamatan Marpoyan Damai berjumlah 130.598 warga .Dengan

rata – rata penduduk yang berjenis kelamin laki-laki lebih banyak dari penduduk yang

berjenis kelamin perempuan. Selain itu rata-rata penduduk Kecamatan Marpoyan Damai 75%

nya bersuku melayu, minang, jawa, dan batak.

Page 8: Kec.marpoyan Damai Baru 1

b) Potensi lahan dan pertanian

Sekitar 77,49% luas tanah yang ada di Kecamatan Marpoyan Damai digunakan untuk

lahan dan pertanian. Jenis tanah pada kecamatan Marpoyan Damai ini, sangat cocok

digunakan untuk lahan pertanaian. Oleh karena itu, banyak penduduk setempat menanami

lahan tidur atau belum digunakan pemiliknya Tanami tanaman palawija dan holtikultura

seperti, sayur – sayuran. Hasil dari pertanian ini tidak hanya untuk warga di Pekanbaru saja

melainkan sampai diekspor keluar negeri.

c) Potensi perdagangan dan jasa

Sebagian dari penduduk Kecamatan Marpoyan Damai ini, rata- rataa bermata pencarian

sebagai petani/berkebun, serta ada juga sebagai pegawai swasta. Karena sebagian lahan

dikecamatan Marpoyan damai merupakan lahan kosong, oleh karena itu penduduk

memanfaatkan hal ini untuk mata pencarian mereka.

2.3 Permasalahan di Kecamatan Marpoyan Damai

Sebagai salah satu kecamatan dengan wilayah yang cukup luas dan jumlah penduduk

yang lumayan padat, ada beberapa masalah yang dapat kita temukan di kecamatan Marpoyan

damai diantaranya:

a. Banjir

Walaupun Kecamatan Marpoyan Damai memiliki banyak lahan dan pemukiman,

tetapi kecamatan Marpoyan damai juga memiliki permasalahan, salah satunya adalah banjir.

Tiga desa yang sering banjir dikecamatan Marpoyan Damai adalah kelurahan wonorejo,

kelurahan maharatu, dan kelurahan Tangkerang Barat. Hal ini disebabkan oleh drainase yang

belum optimal, dan sampah yang berserakan. Oleh karena itu dikelurahan ini diperlukan

tindak lanjut, misalnya memperbaiki drainase seoptimal mungkin.akibat dari banjir ini

banyak masyarakat yang terkena penyakit kulit.

Page 9: Kec.marpoyan Damai Baru 1

b. Jalan yang rusak

Dikecamatan Marpoyan Damai , jalannya kurang lebar, dan banyak kerusakan. Salah

satu nya terdapat didaerah jalan Gading Marpoyan yang berbatasan dekat Kubang Pekanbaru.

Didaerah ini jalannya rusak berat, dan apabila turun hujan dijalan ini akan berlumpur dan

berlubang. Selain itu jalan Suka Karya Pekanbaru juga mengalami kerusakan sehingga

mengakibatkan jalan itu becek dan berdebu.

Page 10: Kec.marpoyan Damai Baru 1

c. Pedagang kaki lima

a. Dikecamatan marpoyan damai sangat banyak terdapat pedagang kaki lima disekitar jalan

marpoyan yang menyebabkan kemacetan yang sangat mengganggu orang yang melintasi

dijalan marpoyan damai, akibat tidak tersedianya lahan parkir disepanjang jalan tersebut.

Page 11: Kec.marpoyan Damai Baru 1
Page 12: Kec.marpoyan Damai Baru 1

d. Drainase yang tersumbat

Di kecamatan Marpooyan damai drainasenya tidak jalan, drainasenya tersumbat karena

sampah. ini perlu ada penanggulangan kembali dari pemerintah untuk mengatasi

permasalahan ini

Page 13: Kec.marpoyan Damai Baru 1

e. Sampah

Page 14: Kec.marpoyan Damai Baru 1

f. Bus TRANS METRO yang mengangkut penumpang tidak pada tempatnya

Page 15: Kec.marpoyan Damai Baru 1

g. Halte Bus yang tidak ter-urus

Page 16: Kec.marpoyan Damai Baru 1

2.4 Aspek – aspek perencanaan di kecamatan marpoyan damai

1. Demografi/kependudukan

Penduduk adalah orang orang yang berada di dalam suatu wilayah yang terikat oleh

aturan aturan yang berlaku dan saling berinteraksi satu sama lain secara terus

menerus/kontinu.

Berikut beberapa data mengenai jumlah penduduk di kecamatan marpoyan damai

menurut kelurahan/desa pada tahun 2011:

a. Luas, Jumlah dan Kepadatan penduduk

Persentase luas wilayah kelurahan dikecamatan marpoyan damai 2011

KELURAHANLUAS ( KM)2

JUMLAH

PENDUDUK

KEPADATAN

TIAP KM2

Tangkerang tengah 4,65 34.438 7.402

Tangkerang barat 5,35 17.916 3.349

Maharatu 11,26 31.749 2.189

Sidomulyo timur 7,9 26.126 36.364

Wonorejo 1,34 20.369 15.207

Total 27,79 130.589 4.384

Page 17: Kec.marpoyan Damai Baru 1

b. Penduduk

Secara umum jumlah penduduk laki-laki sedikit lebih besar dari penduduk perempuan, hal ini

dapat ditunjukkan oleh sex ratio pada taun 2011 sebesar 113 yang artinya setiap 100 penduduk

penduduk perempuan terdapat 113 penduduk laki-laki. Sebagian besar kelurahan marpoyan damai

lebih banyak dihuni penduduk laki-laki dari pada penduduk perempuan, kecuali kelurahan wonorejo

justru lebih banyak penduduk perempuan.

Penduduk marpoyan damai cemderung heterogen.berbagai suku bangsa mendiami wilayah ini.sekitar

75% penduduk marpoyan damia terdiri dari suku melayu,minang,jawa dan batak.

Rasio jenis kelamin penduduk per kelurahan dimarpoyan damai

2. Fisik

Suhu udara rata-rata dikecamatan marpoyan damai tahun 2011 maksimum berkisar antar

34,20C – 36,50C dan suhu minimum berkisar antara 21,30C – 23,00C dan kelembapan udara rata-rata

berkisar antara 69 persen – 78 persen.

Curah hujan tertinggi tercatat pada bulan september 2011 yakni 466,6 mm dan curah hujan

terendah pada bulan oktober 2011 yakni 120,7 mm.musim hujan tejadi pada bulan januari s/d april

dan september s/d desember. Sedangkan musim kemarau pada bulan mei s/d agustus.

Jenis tanah dikecamatan marpoyan damai berjenis gromoksol, jenis cocok digunakan untuk

lahan pertanian,bahkan dengan curah hujan yang cukup maka masyarakat sangat memanfaatkannya,

oleh karna itu penduduk setempat banyak menanami lahan tidur atau belum digunakan pemiliknya

Page 18: Kec.marpoyan Damai Baru 1

tanami tanaman palawija dan hortikula,seperti sayur-sayuran bahkan sayuran tersebut tidak hanya

untuk penduduk kota pekanbaru saja melainkan sampai di ekspor keluar negri

Inilah salah satu contoh penghasilan penduduk kecamatan marpoyan damai:

Suhu dikecamatan marpoyan damai tahun 2011

3. Fasilitas sarana dan prasarana

Penduduk kecamatan marpoyan damai begitu juga dengan penduduk pada kecamatan

lain yang ada dikota pekanbaru juga mempunyai kemampuan untuk membaca dan menulis

bahkan ada pendidikan non pormal yang diikuti oleh penduduk kecamatan marpoyan damai.

Page 19: Kec.marpoyan Damai Baru 1

Jumlah murid,guru dan sekolah menurut jenjang pendididkan di marpoyan tahun 2011

Fasilitas kesehatan yang terdapat di kecamatan marpoyan damai tahun 2011

Sarana kesehatan Jumlah

Rumah sakit swasta 1

Puskemas 2

Puskemas pembantu 4

Poliklinik 7

Rumah bersalin 7

Praktek dokter 33

total 54

Page 20: Kec.marpoyan Damai Baru 1

Tempat ibadah dikecamatan marpoyan damai tahun 2011

Meskipun agama yang ada dikecamatan marpoyan damai ini heterogen namun tidak pernah terjadi

pertikaian antar umat beragama, penduduknya sangat mengutamakan rasa saling hormat menghormati

antar umat beragama bahkan selalu hidup gotong royong dalan kehidupan sosial dalam masyarakat

hal inilah yang membuat mereka tidak pernah cekcokTata guna lahan

4. Tata Guna Lahan

Dikecamatan marpoyan damai terdapat kawasan budidaya dimana ada lahan pertanian

dan lahan perkebunan

Kawasan lindung

Dikecamatan marpoyan damai tidak terdapat kawasan lindung karena

Tempat ibadah Jumlah

Masjid 83

Surau/mushola 17

gereja 6

pura 1

total 107

Page 21: Kec.marpoyan Damai Baru 1

BAB III

3.1 Kesimpulan

Kecamatan Marpoyan Damai merupakan kecamatan di Pekanbaru yang bertopografi daratan.

Kecamatan Marpoyan Damai berbatasan dengan beberapa kecamatan yang ada dikota Pekanbaru

yaitu :sebelah barat berbatasan dengan kecamatan Tampan, sebelah timur berbatasan dengan

kecamatan Bukit Raya, sebelah selatan berbatasan dengan kabupaten Kampar, dan sebelah utara

berbatasan dengan kecamatan payung sekaki & sukajadi.

Kecamatan Marpoyan Damai terletak diantara 1010140 - 1010340 bujur timur dan 00250 –

00450 lintang timur. Selain itu, kecamatan Marpoyan damai juga memiliki 5 desa/kelurahan

diantaranya : Kelurahan Tangkerang tengah, Tangkerang Barat, Maharatu, Sidomulyo Timur, dan

Wonorejo.

Sebagian besar kelurahan marpoyan damai lebih banyak dihuni penduduk laki-laki dari pada

penduduk perempuan, kecuali kelurahan wonorejo justru lebih banyak penduduk

perempuan.Penduduk marpoyan damai cemderung heterogen.berbagai suku bangsa mendiami

wilayah ini.sekitar 75% penduduk marpoyan damia terdiri dari suku melayu,minang,jawa dan batak.

Sebagian besar penduduk marpoyan damai bekerja disektor perdagangan, hal ini disesuaikan dengan

ciri besar, yang sebagian besar penduduknya bekerja dan berusaha dibidang perdagangan dan jasa.

Potensi dikecamatan Marpoyan damai adalah

Potensi sumber daya manusia

Potensi lahan dan pertanian

Perdagangan dan jasa

Permasalahan yang ada dikecamatan marpoyan damai ialah:

Banjir

Jalan rusak

Pedagang kaki lima

Drainase yang tersumbat

Sampah

Bus TRANS METRO yang mengangkut penumpang tidak pada tempatnya

Halte Bus yang tidak ter-urus

3.2 KRITIK DAN SARAN

Page 22: Kec.marpoyan Damai Baru 1

1. Masyarakat sebaiknya menjaga lingkungan sekitarnya agar tidak terjadi permasalahan-permasalahan

disekitar lingkungan , masyarakat juga harus mampu menetralisirkan lingkungan agar lingkungan

terjaga dengan baik , supaya menjadi kecamatan yang

2. Pemerintah harus mengoptimalkan kecamatan yang ada dimarpoyan damai agar dapat menjadi

kecamatan yang tidak kacau dan tidak dikucilkan dari kecamatan yang ada dipekanbaru.

DAFTAR PUSTAKA

Page 23: Kec.marpoyan Damai Baru 1