implementasi perilaku hidup bersih dan sehat (phbs) pada

106
i Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada Tatanan Rumah Tangga di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Johor SKRIPSI Oleh Marna Ulina 141101090 FAKULTAS KEPERAWATAN UNIVERSITAS SUMATERA UTARA 2018 Universitas Sumatera Utara

Upload: others

Post on 04-Oct-2021

9 views

Category:

Documents


1 download

TRANSCRIPT

Page 1: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

i

Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

Tatanan Rumah Tangga di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Johor

SKRIPSI

Oleh

Marna Ulina

141101090

FAKULTAS KEPERAWATAN

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA

2018

Universitas Sumatera Utara

Page 2: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

ii

Universitas Sumatera Utara

Page 3: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

iii

Universitas Sumatera Utara

Page 4: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

iv

PRAKATA

Puji dan syukur kepada Tuhan yang Maha Esa atas segala berkat dan

karuniaNya sehingga penulis dapat mengerjakan dan menyelesaikan skripsi dengan

judul “Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada Tatanan Rumah

Tangga di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Johor.”

Dalam penyusunan skripsi ini penulis telah banyak mendapatkan dukungan,

bimbingan dan bantuan dari berbagai pihak. Untuk itu penulis mengucapkan terima

kasih, kepada :

1. Bapak Setiawan, S.Kp.,MNS.,Ph.D selaku Dekan Fakultas Keperawatan

Universitas Sumatera Utara.

2. Ibu Sri Eka Wahyuni, S.Kep.,Ns.,M.Kep selaku Wakil Dekan I Fakultas

Keperawatan Universitas Sumatera Utara.

3. Ibu Cholina T. Siregar, S.Kep.,Ns.,M.Kep.,Sp.KMB selaku Wakil Dekan II

Fakultas Keperawatan Universitas Sumatera Utara.

4. Ibu Dr. Siti Saidah Nasution, S.Kp.,M.Kep.,Sp.Mat selaku Wakil Dekan III

Fakultas Keperawatan Universitas Sumatera Utara.

5. Ibu Evi Karota Bukit, S.Kp.,MNS selaku dosen pembimbing yang telah

memberikan waktu, arahan/bimbingan, saran, dan motivasi dalam

penyelesaian skripsi ini.

Universitas Sumatera Utara

Page 5: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

v

6. Bapak Ismayadi, S.Kep.,Ns.,M.Kes selaku dosen penguji I yang telah

memberikan waktu dan saran dalam penyelesaian skripsi ini.

7. Ibu Lufthiani, S.Kep.,Ns.,M.Kes selaku dosen penguji II yang memberikan

bimbingan dan saran dalam penyelesaian skripsi ini.

8. Seluruh dosen dan staf administrasi di Fakultas Keperawatan Universitas

Sumatera Utara yang telah memberikan bantuan dalam proses penyusunan

skrispi ini.

9. Seluruh pihak Puskesmas Medan Johor yang telah memberikan izin

melakukan penelitian sehingga penelitian ini dapat terlaksana dengan baik.

10. Kedua Orang tua dan kedua adik yang telah memberikan dukungan atau

motivasi sehingga menjadi kekuatan dalam penyelesaian skripsi ini dan

ucapan terimaksih kepada seluruh mahasiswa stambuk 2014 Fakultas

Keperawatan Universitas Sumatera Utara.

Skripsi ini masih memerlukan perbaikan sehingga penulis mengharapkan

saran dan kritik untuk semakin baik dalam isi maupun penyusunannya. Semoga

penelitian ini dapat bermanfaat bagi peningkatan dan pengembangan profesi

keperawatan selanjutnya.

Medan, 16 Juli 2018

Penulis

Marna Ulina

Universitas Sumatera Utara

Page 6: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

vi

DAFTAR ISI

Halaman

Halaman Judul ......................................................................................... i

Halaman Pernyataan Orisinalitas ............................................................ ii

Halaman Pengesahan Hasil Sidang. ........................................................ iii

Prakata . ................................................................................................... iv

Daftar Isi.................................................................................................. vi

Daftar Tabel. ........................................................................................... viii

Daftar Skema. .......................................................................................... ix

Abstrak. ................................................................................................... x

BAB 1. PENDAHULUAN .................................................................... 1

1.1 Latar Belakang ..................................................................... 1

1.2 Rumusan Masalah ................................................................ 5

1.3 Tujuan Penelitian ................................................................. 5

1.4 Manfaat Penelitian ............................................................... 5

1.4.1 Bagi PendidikanKeperawatan ...................................... 5

1.4.2 Bagi Pelayanan Keperawatan ...................................... 6

1.4.3 Bagi Penelitian Keperawatan Selanjutnya ................... 6

BAB 2. TINJAUAN PUSTAKA .......................................................... 7

2.1 Konsep Germas ..................................................................... 7

2.1.1 Tujuan Umum dan Tujuan Khusus. ............................. 8

2.1.2 Pelaksanaan dan Fokus 2016-2017 .............................. 8

2.2 Konsep Puskesmas .............................................. ................. 9

2.2.1 Prinsip Penyelenggaraan, Tugas, Fungsi Puskesmas ... 10

2.2.2 Pedoman Pelaksanaan Promosi Kesehatan. ................. 11

2.2.3 Indikator Keberhasilan Promosi Kesehatan ................. 12

2.3 Program Indonesia Sehat dengan Pendekatan Keluarga. ...... 14

2.3.1 Tujuan PIS-PK ............................................................ 14

2.3.2 Pelaksanaan PIS-PK ..................................................... 15

2.4 Konsep Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) ............... 16

2.4.1 PHBS di Rumah Tangga .............................................. 16

2.4.1.1 Persalinan Ditolong oleh Tenaga Kesehatan.... 18

2.4.1.2 Memberi Bayi ASI Ekslusif ............................. 19

2.4.1.3 Menimbang Balita Setiap Bulan ...................... 21

2.4.1.4 Menggunakan Air Bersih ................................. 22

2.4.1.5 Mencuci tangan dengan air bersih dan sabun .. 24

2.4.1.6 Menggunakan Jamban Sehat ............................ 25

2.4.1.7 Memberantas entik di rumah sekali seminggu . 27

2.4.1.8 Makan Buah dan Sayur Setiap Hari ................. 28

2.4.1.9 Melakukan Aktifitas Fisik Setiap Hari ............. 30

2.4.1.10 Tidak Merokok di Dalam Rumah .................. 31

Universitas Sumatera Utara

Page 7: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

vii

2.5 Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Perilaku .. ..................... 33

2.5.1 Pengetahuan ................................................................. 33

2.5.2 Sikap ............................................................................. 35

2.5.3 Praktik atau Tindakan .................................................. 37

BAB 3. KERANGKA PENELITIAN .................................................. 38

3.1 Kerangka Konsep .................................................................. 38

3.2 Definisi Operasional ............................................................. 39

BAB 4. METODOLOGI PENELITIAN ............................................. 40

4.1 Desain Penelitian ................................................................... 40

4.2 Populasi, Sampel dan Teknik Sampling................................ 40

4.2.1 Populasi ........................................................................ 40

4.2.2 Sampel .......................................................................... 40

4.2.3 Teknik Sampling .......................................................... 41

4.3 Lokasi dan Waktu Penelitian ............................................... 42

4.4 Pertimbangan Etik ................................................................. 42

4.5 Instrumen Penelitian.............................................................. 43

4.6 Uji Validitas Instrumen dan Uji Reliabilitas Instrumen ....... 44

4.6.1 Uji Validitas Instrumen .............................................. 44

4.6.2 Uji Reliabilitas Instrumen ........................................... 45

4.7. Pengumpulan Data ............................................................... 46

4.8. Pengolahan Data dan Analisa Data ...................................... 46

4.8.1 Pengolahan Data.......................................................... 46

4.8.2 Analisa Data ................................................................ 47

BAB 5. HASIL DAN PEMBAHASAN ............................................... 48

5.1 Hasil Penelitan ...................................................................... 48

5.2 Pembahasan .......................................................................... 54

BAB 6. KESIMPULAN DAN SARAN ................................................ 63

6.1 Kesimpulan ........................................................................... 63

6.2 Saran ...................................................................................... 64

DAFTAR PUSTAKA ............................................................................ 65

Lampiran 1. Jadwal Tentative Penelitian

Lampiran 2. Lembar Penjelasan Penelitian

Lampiran 3. Lembar Persetujuan Menjadi Responden (Informed Consent)

Lampiran 4. Kuesioner Penelitian

Lampiran 5. Dummy Table

Lampiran 6. Rincian Taksasi Dana

Lampiran 7. Perhitungan Content Validity Indeks

Lampiran 8. Uji Realibilitas Instrumen Penelitian

Lampiran 9. Master Data Responden

Lampiran 10. Riwayat Hidup

Lampiran 11. Lembar Bukti Bimbingan

Lampiran 12. Hasil Penelitian

Universitas Sumatera Utara

Page 8: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

viii

DAFTAR TABEL

Halaman

Tabel 5.1.1 Distribusi frekuensi dan persentase karakteristik responden………...... 48

Tabel 5.1.2 Distribusi frekuensi dan persentase implementasi PHBS………........... 50

Tabel 5.1.3 Distribusi frekuensi dan persentase implementasi PHBS berdasarkan

indikator PHBS.. .................................................................................... 51

Tabel 5.1.3.1 Distribusi frekuensi dan persentase implementasi PHBS berdasarkan

jawaban item pernyataan indikator PHBS .......................................... 52

Universitas Sumatera Utara

Page 9: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

ix

DAFTAR SKEMA

Halaman

Skema 3.1 Kerangka penelitian implementasi perilaku hidup bersih dan sehat

(PHBS) pada tatanan rumah tangga di Wilayah Kerja Puskesmas

Medan Johor. ................................................................................... 38

Universitas Sumatera Utara

Page 10: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

x

Judul : Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada Tatanan

Rumah Tangga di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Johor.

Peneliti : Marna Ulina

NIM : 141101090

Jurusan : S1 Ilmu Keperawatan

Tahun : 2018

ABSTRAK

Perilaku hidup bersih dan sehat merupakan tindakan atas dasar kesadaran dari hasil

pembelajaran yang menjadikan seseorang anggota keluarga dapat menolong dirinya

sendiri di bidang kesehatan dan berperan aktif dalam mewujudkan kesehatan

masyarakat. Salah satu upaya penting yang dilakukan adalah meningkatkan perilaku

hidup bersih dan sehat melalui pendekatan tatanan rumah tangga. Penelitian ini

menggunakan metode studi deskriptif dengan tujuan untuk mengetahui implementasi

Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada tatanan rumah tangga di Wilayah kerja

Puskesmas Medan Johor. Jumlah populasi dalam penelitian ini yaitu 10.265 rumah

tangga di Wilayah kerja Puskesmas Medan Johor dan jumlah sampel yaitu 99

responden dengan teknik aksidental atau convenience sampling. Analisa yang

digunakan adalah analisa univariate yang ditampilkan dalam distribusi frekuensi dan

persentase. Hasil penelitian implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS)

pada tatanan rumah tangga di Wilayah kerja Puskesmas Medan Johor sebagian besar

melakukan seluruh indikator PHBS (88%) dan sudah mencapai standard pencapaian

minimal indikator PHBS (70%). Indikator PHBS yang mencapai standard pencapaian

minimal PHBS (70%) adalah mencuci tangan dengan air dan sabun (90%),

memberantas jentik nyamuk di rumah sekali seminggu (90%), menggunakan air

bersih (88%), menggunakan jamban sehat (84%), pertolongan persalinan oleh tenaga

kesehatan (76%) dan menimbang balita setiap bulan (75%). Sebagai rekomendasi

untuk penelitian berikutnya diharapkan untuk melakukan penelitian lebih lanjut

tentang implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada tatanan rumah

tangga dengan metode yang lebih baik dengan kelengkapan instrumen observasi.

Kata kunci : Implementasi, Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), Rumah

Tangga

Universitas Sumatera Utara

Page 11: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

xi

Universitas Sumatera Utara

Page 12: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

1

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Sehat merupakan kondisi baik seluruh tubuh serta bagian-bagiannya yang

terbebas dari penyakit. Sehat menjadi hal penting dan sangat dibutuhkan oleh

manusia. Sehat mencakup semua bidang kehidupan secara biopsikososial spiritual.

Kesehatan adalah keadaan sehat, baik secara fisik, mental, spiritual maupun sosial

yang memungkinkan setiap orang untuk hidup produktif secara sosial dan ekonomis

(Kemenkes RI, 2009). Sehat selain sebagai salah satu hak dasar manusia, juga

merupakan salah satu faktor yang sangat menentukan dalam pengembangan Sumber

Daya Manusia (SDM), yang bersama faktor pendidikan dan ekonomi menjadi ukuran

untuk menentukan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) (Kemenkes RI, 2012).

Menurut UU RI No 36 (2009), menegaskan bahwa setiap upaya pembangunan

harus dilandasi dengan wawasan kesehatan dalam arti pembangunan nasional harus

memperhatikan kesehatan masyarakat dan merupakan tanggung jawab semua pihak

baik pemerintah maupun masyarakat. Beberapa upaya yang dibentuk untuk

pembangunan nasional adalah dengan mengeluarkan beberapa kebijakan kesehatan

seperti Program Indonesia Sehat, Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), dan

Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS).

Universitas Sumatera Utara

Page 13: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

2

Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS) merupakan suatu tindakan

sistematis dan terencana yang dilakukan secara bersama-sama oleh seluruh komponen

bangsa dengan kesadaran, kemauan dan kemampuan berperilaku sehat untuk

meningkatkan kualitas hidup. Dalam peluncuran GERMAS yang dipublikasikan pada

15 November 2016, dipaparkan bahwa Indonesia tengah menghadapi tantangan serius

berupa beban ganda penyakit. Perubahan gaya hidup masyarakat menjadi salah satu

penyebab terjadinya pergeseran pola penyakit (transisi epidomologi) dalam 30 tahun

terakhir. Pada era 1990-an, penyebab kematian dan kesakitan terbesar adalah

penyakit menular seperti infeksi saluran pernapasan atas (ISPA), Tuberkulosis

(TBC), dan Diare. Namun, sejak 2010 penyakit tidak menular (PTM), seperti stroke,

jantung, dan kencing manis memiliki proporsi lebih besar di pelayanan kesehatan.

Permasalahan kesehatan yang timbul saat ini merupakan akibat dari perilaku hidup

yang tidak sehat ditambah sanitasi lingkungan serta ketersediaan air bersih yang

masih kurang memadai di beberapa tempat. Hal tersebut dapat dicegah dengan fokus

upaya kesehatan diutamakan pada upaya preventif dan promotif dalam menumbuh-

kembangkan kemandirian keluarga dan masyarakat untuk berperilaku hidup bersih

dan sehat (PHBS) (Kemenkes RI, 2016).

Perilaku hidup bersih sehat merupakan tindakan atas dasar kesadaran dari

hasil pembelajaran yang menjadikan seseorang anggota keluarga dapat menolong

dirinya sendiri dibidang kesehatan dan berperan aktif dalam mewujudkan kesehatan

masyarakat (Depkes RI, 2009). Salah satu upaya penting yang dilakukan adalah

Universitas Sumatera Utara

Page 14: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

3

meningkatkan perilaku hidup bersih dan sehat melalui pendekatan rumah tangga,

sekolah, tempat kerja, institusi kesehatan dan tempat umum. Pemberdayaan keluarga

atau anggota rumah tangga untuk melaksanakan perilaku hidup bersih dan sehat tidak

terlepas dari peran orangtua, karena orangtua akan menjadi panutan dan teladan bagi

anggota keluarga lainnya sehingga pemberian informasi kesehatan akan lebih efektif

apabila disampaikan oleh orangtua pada anggota keluarga yang lain (Dermawan &

Setiawati, 2008).

Perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) di Rumah Tangga adalah upaya untuk

memberdayakan anggota rumah tangga agar tahu, mau dan mampu mempraktikan

perilaku hidup bersih dan sehat serta berperan aktif dalam gerakan kesehatan

dimasyarakat. Rumah tangga sehat adalah rumah tangga yang melakukan 10 PHBS di

rumah tangga, terdiri dari persalinan ditolong oleh tenaga kesehatan, memberi bayi

ASI ekslusif, menimbang balita setiap bulan, menggunakan air bersih, mencuci

tangan dengan air bersih yang mengalir dan menggunakan sabun, menggunakan

jamban yang sehat, memberantas jentik di rumah sekali seminggu, makan sayur dan

buah setiap hari, melakukan aktivitas fisik setiap hari dan tidak merokok di dalam

rumah (Depkes RI, 2009).

Berdasarkan penelitian Novianti (2014) tentang Survei Rumah Tangga Sehat

di Wilayah Kerja Puskesmas Ciawi Kabupaten Tasikmalaya bahwa rata-rata

penerapan PHBS pada tatanan rumah tangga adalah sebanyak 82,12%. Perilaku

terbanyak adalah penggunaan air bersih dan melakukan aktifitas fisik (99,1%).

Universitas Sumatera Utara

Page 15: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

4

Indikator PHBS yang masih kurang diantaranya adalah penggunaan jamban sehat dan

merokok didalam rumah. Menurut penelitian Kunoli (2012) bahwa penerapan PHBS

pada tatanan rumah tangga sebagian besar sudah melaksanakan, masih ada beberapa

kepala keluarga yang tidak menerapkan PHBS di rumah tangga seperti masih banyak

keluarga yang buang air besar di sembarang tempat, masih ada keluarga yang

merokok dalam rumah, dan pemberantasan jentik yang masih kurang.

Berdasarkan penelitian Lubis (2014) tentang Gambaran Perilaku Ibu Rumah

Tangga Tentang PHBS di Desa Perlabian Kecamatan Kampung Rakyat Kabupaten

Labuhan Batu Selatan bahwa pada umumnya ibu rumah tangga memiliki

pengetahuan baik yaitu 29 orang (50,88%) dan memiliki sikap yang positif yaitu 44

orang (77,19%) namun perilaku hidup bersih dan sehat responden berada pada

kategori kurang yaitu 38 orang (66,67%). Penelitian lain yang dilakukan oleh Irawati

(2011) menyimpulkan bahwa Desa Karangasem yang merupakan wilayah kerja

Puskesmas Tanon II Sragen mendapatkan skor PHBS terendah, mayoritas keluarga

tidak sekolah, berpengetahuan rendah tentang PHBS, bekerja sebagai petani, dan

umur 41-60 tahun termasuk dalam kategori orangtua.

Berdasarkan beberapa penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa PHBS

sebagian dilakukan dengan baik. Sedangkan di Provinsi Sumatera Utara cenderung

mengalami penurunan. Berdasarkan Profil Kesehatan Provinsi Sumatera Utara tahun

2012, pencapaian rumah tangga ber-PHBS di Provinsi Sumatera Utara cendrung

menurun untuk rumah tangga yang ber-PHBS. Hal ini dapat dilihat berdasarkan

Universitas Sumatera Utara

Page 16: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

5

presentase rumah tangga yang ber-PHBS tahun 2008 sebesar 62,45%, tahun 2010

sebesar 62,71%, tahun 2011 sebesar 53,09% sedangkan presentase rumah tangga

yang ber-PHBS tahun 2012 sebesar 54,30% dan masih belum memenuhi target

minimal pencapaian rumah tangga sehat sebesar 65%.

Berdasarkan uraian di atas maka penelitian ini dilakukan untuk mengetahui

tentang Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada Tatanan Rumah

Tangga di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Johor.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang diatas rumusan masalah penelitian ini adalah

Bagaimana implementasi perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) pada tatanan rumah

tangga di Wilayah Kerja Puskesmas Medan johor?

1.3 Tujuan Penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi perilaku hidup bersih

dan sehat (PHBS) pada tatanan rumah tangga di Wilayah kerja Puskesmas Medan

Johor.

1.4 Manfaat Penelitian

1.4.1 Bagi Pendidikan Keperawatan

Hasil penelitian ini dapat menjadi informasi dan data referensi dalam

menambah wawasan dan pengetahuan peserta didik khususnya tentang perilaku hidup

Universitas Sumatera Utara

Page 17: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

6

bersih dan sehat (PHBS) sehingga dapat mempersiapkan mahasiswa untuk

memberikan pelayanan dan perawatan kepada individu, kelompok atau masyarakat.

1.4.2 Bagi Pelayanan Keperawatan

Hasil penelitian ini dapat dijadikan sebagai masukan dan penguatan informasi

tentang perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) untuk meningkatkan derajat dan

kualitas pelayanan kesehatan individu, kelompok atau masyarakat bagi petugas

kesehatan khususnya perawat.

1.4.3 Bagi Penelitian Keperawatan Selanjutnya

Hasil penelitian ini untuk memperoleh informasi awal dan sumber data untuk

pengembangan penelitian yang dilakukan selanjutnya dalam bidang keilmuwan yang

sama.

Universitas Sumatera Utara

Page 18: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

7

BAB 2

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS)

Pembangunan kesehatan pada hakekatnya adalah upaya yang dilaksanakan

oleh semua komponen Bangsa Indonesia yang bertujuan untuk meningkatkan

kesadaran, kemampuan hidup sehat bagi setiap orang agar terwujud derajat kesehatan

masyarakat yang setinggi-tingginya. Perbaikan lingkungan dan perubahan perilaku

kearah yang lebih sehat perlu dilakukan secara sistematis dan terencana oleh semua

komponen bangsa untuk itu gerakan masyarakat hidup sehat (GERMAS) menjadi

sebuah pilihan dalam mewujudkan derajat kesehatan masyarakat yang lebih baik

(Kemenkes RI, 2017).

Pada tahun 2016, pemerintah meluncurkan Germas di 10 lokasi, bersamaan

dengan rangkaian kegiatan peringatan Hari Kesehatan Nasional. Pada tahun 2016

pula Kementerian kesehatan bersama dengan anggota Komisi IX DPR-RI melakukan

sosialisasi Germas di 100 Kabupaten/Kota. Sedangkan pada tahun 2017 ini, kegiatan

sosialisasi Germas akan kembali diselenggarakan di 180 kabupaten/kota. Setelah

terbitnya Instruksi Presiden Nomor 1 tahun 2017 tentang Germas, diharapkan lintas

sektor bisa membuat kebijakan yang dapat mendukung pengimplementasian Germas.

Sehingga Germas tidak hanya menjadi SLOGAN tapi AKSI BERSAMA seluruh

bangsa Indonesia (Kemenkes RI, 2017).

Universitas Sumatera Utara

Page 19: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

8

2.1.1 Tujuan Umum dan Tujuan Khusus

Gerakan masyarakat hidup sehat (GERMAS) mempunyai tujuan untuk

meningkatkan kesadaran, kemauan dan kemampuan masyarakat untuk berperilaku

sehat dalam upaya meningkatkan kualitas hidup. Tujuan khusus Germas adalah

meningkatkan partisipasi dan peran serta masyarakat untuk hidup sehat,

meningkatkan produktivitas masyarakat dan mengurangi beban biaya kesehatan

(Kemenkes RI, 2016).

2.1.2 Pelaksanaan dan Fokus 2016-2017

Kegiatan utama yang dilakukan dalam rangka Germas adalah peningkatan

aktivitas fisik, peningkatan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS), penyediaan

pangan sehat dan percepatan perbaikan gizi, peningkatan pencegahan dan deteksi dini

penyakit, peningkatan kualitas lingkungan serta peningkatan edukasi hidup sehat.

Fokus Germas 2016-2017 adalah melakukan aktivitas fisik, konsumsi buah dan sayur,

memeriksa kesehatan secara berkala. Germas dilaksanakan oleh semua komponen

bangsa meliputi pemerintah pusat atau daerah, dunia pendidikan, swasta dan dunia

usaha, organisasi kemasyarakatan, individu, keluarga dan masyarakat.

Melakukan aktivitas fisik yang teratur dan menjadi satu kebiasaan akan

meningkatkan ketahanan fisik. Aktivitas fisik dapat ditingkatkan menjadi latihan fisik

bila dilakukan secara baik, benar, teratur, dan terukur. Latihan fisik dapat

meningkatkan ketahanan fisik, kesehatan dan kebugaran. Latihan fisik yang

Universitas Sumatera Utara

Page 20: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

9

dilakukan dengan mengikuti aturan tertentu dan ditujukan untuk prestasi menjadi

kegiatan olahraga. Tujuan kegiatan melakukan aktivitas fisik adalah meningkatkan

ketahanan fisik, kesehatan dan kebugaran masyarakat dengan sasaran seluruh

masyarakat terutama anak sekolah, pekerja dan lansia. Kegiatan aktivitas fisik pada

anak sekolah bertujuan untuk mewujudkan peserta didik yang sehat, bugar,

berprestasi melalui pendidikan dan pembudayaan aktivitas fisik serta olahraga yang

baik, benar, terukur dan teratur di sekolah.

Konsumsi sayur dan buah yang cukup merupakan salah satu indikator

sederhana gizi seimbang. Tujuan kegiatan dalam Germas ini adalah untuk

meningkatkan kesadaran berperilaku hidup sehat melalui mengkonsumsi buah dan

sayur bagi seluruh lapisan masyarakat. Adapun kegiatannya adalah kampanye makan

buah dan sayur, makan buah bersama, membudayakan makan buah pada kudapan

rapat, lomba menyusun menu sayuran, bazar buah dan sayur serta pemanfaatan

pekarangan untuk sayuran dan buah.

Pemeriksaan kesehatan secara rutin merupakan upaya promotif preventif.

Kegiatan pemeriksaan/skrining kesehatan secara rutin sebagai upaya pencegahan

yang harus dilakukan oleh setiap penduduk usia >15 tahun untuk mendeteksi secara

dini adanya faktor risiko perilaku yang dapat menyebabkan terjadinya penyakit

jantung, kanker, diabetes dan penyakit paru kronis dan gangguan indera dan

gangguan mental (Kemenkes RI, 2016).

Universitas Sumatera Utara

Page 21: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

10

2.2 Konsep Puskesmas

Puskesmas adalah pusat kesehatan masyarakat sebagai salah satu jenis

fasilitas pelayanan kesehatan tingkat pertama memiliki peranan penting dalam sistem

kesehatan nasional, khususnya subsistem upaya kesehatan. Penyelenggara puskesmas

perlu ditata ulang untuk meningkatkan aksesibilitas, keterjangkauan dan kualitas

pelayanan dalam rangka meningkatkan derajat kesehatan masyarakat serta

menyukseskan program jaminan sosial nasional (Kemenkes RI, 2014).

2.2.1 Prinsip Penyelenggaraan, Tugas, Fungsi dan Wewenang Puskesmas

Menurut Permenkes RI No 75 (2014), prinsip penyelenggaraan puskesmas

meliputi paradigm sehat, pertanggungjawaban wilayah, kemandirian masyarakat,

pemerataan, teknologi tepat guna dan keterpaduan serta kesinambungan. Puskesmas

mempunyai tugas melaksanakan kebijakan kesehatan untuk mencapai tujuan

pembangunan kesehatan di wilayah kerjanya dalam rangka mendukung terwujudnya

kecamatan sehat. Dalam melaksanakan tugas tersebut puskesmas menyelenggarakan

fungsi penyelenggaraan UKM tingkat pertama di wilayah kerjanya dan

menyelenggarakan UKP tingkat pertama di wilayah kerjanya.

Puskesmas dalam penyelenggaraan UKM tingkat pertama di wilayah kerjanya

mempunyai wewenang untuk melaksanakan advokasi dan sosialisasi kebijakan

kesehatan; melaksanakan komunikasi, informasi, edukasi, dan pemberdayaan

masyarakat dalam bidang kesehatan. Dalam penyelenggaraan UKP tingkat pertama di

Universitas Sumatera Utara

Page 22: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

11

wilayah kerjanya mempunyai wewenang antara lain yaitu menyelenggarakan

pelayanan kesehatan dasar secara komprehensif, berkesinambungan dan bermutu;

menyelenggarakan pelayanan kesehatan yang mengutamakan upaya promotif dan

preventif; menyelenggarakan pelayanan kesehatan yang berorientasi pada individu,

keluarga, kelompok dan masyarakat (Kemenkes RI, 2014).

2.2.2 Pedoman Pelaksanaan Promosi Kesehatan di Puskesmas

Sebagaimana tercantum dalam Keputusan Menteri Kesehatan No

1114/Menkes/SK/VII/2005 tentang pedoman pelaksanaan promosi Kesehatan di

Daerah, promosi kesehatan adalah upaya untuk meningkatkan kemampuan

masyarakat melalui pembelajaran dari, oleh, untuk, dan bersama masyarakat, agar

mereka dapat menolong diri sendiri, serta mengembangkan kegiatan yang bersumber

daya masyarakat, sesuai dengan kondisi social budaya setempat dan didukung

kebijakan public yang berwawasan kesehatan. Berdasarkan definisi tersebut serta

sejalan dengan visi, misi Departemen Kesehatan dan fungsi puskesmas khususnya

dalam penggerakan dan pemberdayaan keluarga dan masyarakat dapat dirumuskan

bahwa promosi kesehatan puskesmas adalah upaya puskesmas melaksanakan

pemberdayaan kepada masyarakat untuk mencegah penyakit dan meningkatkan

kesehatan setiap individu, keluarga serta lingkungannya secara mandiri dan

mengembangkan upaya kesehatan bersumber masyarakat (Kemenkes RI, 2007).

Universitas Sumatera Utara

Page 23: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

12

Pemberdayaan keluarga sebagai strategi promosi kesehatan puskesmas yang

melaksanakan kunjungan rumah terhadap keluarga, yaitu keluarga dari individu

pengunjung puskesmas atau keluarga-keluarga yang berada di wilayah kerja

puskesmas. Pemberian informasi tentang perilaku perlu dilakukan secara sistematis

agar anggota-anggota keluarga yang dikunjungi dapat menerima dari tahap “tahu” ke

“mau” dan jika sarana untuk melaksanakan perilaku yang diperkenalkan tersedia

diharapkan sampai ke tahap “mampu” melaksanakan (Kemenkes RI, 2007).

2.2.3 Indikator Keberhasilan Promosi Kesehatan di Puskesmas

Keberhasilan promosi kesehatan mencakup beberapa indikator yaitu, indikator

masukan, indikator proses, indikator keluaran (output), dan indikator dampak

(outcome). Indikator masukan berupa ada atau tidaknya komitmen Kepala Puskesmas

yang tercermin dalam rencana umum pengembangan promosi kesehatan puskesmas,

ada atau tidaknya komitmen seluruh jajaran yang tercermin dalam rencana

operasional promosi kesehatan puskesmas, ada atau tidaknya petugas promosi

kesehatan puskesmas sesuai dengan standar tenaga promosi kesehatan puskesmas,

ada atau tidaknya petugas promosi kesehatan dan petugas-petugas kesehatan lain di

Puskesmas yang sudah dilatih, ada atau tidaknya sarana dan peralatan promosi

kesehatan puskesmas sesuai dengan standar sarana atau peralatan promosi kesehatan

puskesmas, ada atau tidaknya dana di puskesmas yang mencukupi untuk

penyelenggaraan promosi kesehatan puskesmas (Hartono, 2010).

Universitas Sumatera Utara

Page 24: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

13

Indikator proses merupakan pemantauan proses pelaksanaan promosi

kesehatan di dalam gedung (setiap tenaga kesehatan melakukan promosi atau

diselenggarakan klinik khusus, pemasangan poster, dan lain-lain.), promosi kesehatan

di masyarakat (kunjugan rumah dan pengorganisasian masyarakat yang sudah atau

belum) dan kondisi media komunikasi yang digunakan (poster, leaflet, spanduk, dan

lai-lain yang masih bagus atau sudah rusak). Indikator keluaran (output) yang

dipantau adalah keluaran dari kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan, baik secara

umum maupun secara khusus yaitu apakah semua petugas kesehatan puskesmas telah

melaksanakan promosi kesehatan atau pemberdayaan dan konseling, berapa banyak

pasien atau klien yang sudah terlayani oleh berbagai kegiatan promosi kesehatan

dalam gedung (konseling, biblioterapi, dan lain-lain), berapa banyak keluarga yang

telah mendapat kunjungan rumah oleh puskesmas (Hartono, 2010).

Indikator dampak (outcome) yang mengacu kepada tujuan dilaksanakannya

promosi kesehatan puskesmas, yaitu terciptanya PHBS di masyarakat. Tatanan yang

dianggap mewakili utuk dievaluasi adalah tatanan rumah tangga. Jadi, indikator

dampaknya adalah berupa persentase keluarga atau rumah tangga yang telah

mempraktikkan PHBS. PHBS itu sendiri merupakan komposit dari sejumlah

indikator perilaku. PHBS terdiri dari beratus-ratus tindakan atau perilaku. Karena

keterbatasan sumber daya untuk mengevaluasi, maka perlu ditetapkan beberapa

perilaku yang sangat sensitif untuk indikator yang akan dikompositkan (Hartono,

2010).

Universitas Sumatera Utara

Page 25: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

14

2.3 Pedoman Penyelenggaraan Program Indonesia Sehat dengan Pendekatan

Keluarga (PIS-PK)

Menurut Permenkes RI No 39 (2016), bahwa Program Indonesia Sehat

dilaksanakan untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat melalui upaya

kesehatan dan pemberdayaan masyarakat yang didukung dengan perlindungan

financial dan pemerataan pelayanan kesehatan. Untuk melaksanakan Program

Indonesia Sehat diperlukan pendekatan keluarga, yang mengintegrasikan upaya

kesehatan perorangan (UKP) dan upaya kesehatan masyarakat (UKM) secara

berkesinambungan dengan target keluarga berdasarkan data dan informasi dari profil

kesehatan keluarga (Kemenkes RI, 2016).

2.3.1 Tujuan Penyelenggaraan Program Indonesia Sehat dengan Pendekatan

Keluarga.

Tujuan PIS-PK adalah untuk meningkatkan akses keluarga beserta

anggotanya terhadap pelayanan kesehatan yang komprehensif, meliputi pelayanan

promotif dan preventif serta pelayanan kuratif dan rehabilitative dasar; mendukung

pencapaian standar pelayanan minimal kabupaten/kota melalui peningkatan akses dan

skrining kesehatan; mendukung pelaksanaan jaminan kesehatan nasionel dengan

meningkatkan kesadaran masyarakat untuk menjadi peserta jaminan kesehatan

nasional dan mendukung tercapainya tujuan program Indonesia sehat dalam rencana

strategis Kementerian Kesehatan Tahun 2015-2019 (Kemenkes RI, 2016).

Universitas Sumatera Utara

Page 26: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

15

2.3.2 Pelaksanaan PIS-PK di Tingkat Puskesmas

Penyelenggaraan Program Indonesia Sehat dengan Pendekatan Keluarga

dilaksanakan oleh puskesmas untuk memperkuat fungsi puskesmas dalam

penyelenggaraan Upaya Kesehatan Masyarakat (UKM) dan Upaya Kesehatan

Perorangan (UKP) di tingkat pertama di wilayah kerjanya. PIS-PK terdiri atas 4

(empat) area prioritas yang meliputi, penurunan angka kematian ibu dan bayi;

penurunan prevalensi balita pendek (stunting); penanggulangan penyakit menular;

dan penanggulangan penyakit tidak menular. Pelaksanaan PIS-PK di tingkat

puskesmas dilakukan melalui kegiatan meliputi melakukan pendataan kesehatan

seluruh anggota keluarga; membuat dan mengelola pangkalan data puskesmas;

menanalisis merumuskan intervensi masalah kesehatan, dan menyusun rencana

puskesmas; melaksanakan kunjungan rumah dalam upaya promotif, preventif, kuratif,

dan rehabilitatif; melaksanakan pelayanan kesehatan melalui pendekatan siklus hidup

dan melaksanakan sistem informasi dan pelaporan puskesmas (Kemenkes RI, 2016).

2.3.3 Pendekatan Keluarga dalam Pencapaian Prioritas Pembangunan Kesehatan

Pendekatan keluarga adalah salah satu cara puskesmas untuk meningkatkan

jangkauan sasaran dan mendekatkan/meningkatkan akses pelayanan di wilayah

kerjanya dengan mendatangi keluarga. Puskesmas tidak hanya menyelenggarakan

pelayanan kesehatan di dalam gedung, melainkan juga keluar gedung dengan

mengunjungi keluarga di wilayah kerjanya. Pendekatan keluarga yang dimaksud

Universitas Sumatera Utara

Page 27: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

16

dimaksud merupakan pengembangan dari kunjungan rumah oleh puskesmas dan

perluasan dari upaya Perawatan Kesehatan Masyarakat (Perkesmas), yang meliputi

kunjungan keluarga untuk pendataan/pengumpulan data profil kesehatan keluarga dan

peremajaan (updating) pangkalan datanya, kunjungan keluarga dalam rangka promosi

kesehatan sebagai upaya promotif dan preventif, kunjungan keluarga untuk

menindaklanjuti pelayanan kesehatan dalam gedung dan pemanfaatan data dan

informasi dari profil kesehatan keluarga untuk pengorganisasian/pemberdayaan

masyarakat dan manajemen puskesmas (Kemenkes RI, 2016).

2.4 Konsep Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS)

Perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) adalah sekumpulan perilaku yang

dilakukan atas dasar kesadaran sebagai hasil pembelajaran yang menjadikan

seseorang atau keluarga dapat menolong diri sendiri di bidang kesehatan dan berperan

aktif dalam mewujudkan kesehatan masyarakatnya (Depkes RI, 2009).

2.4.1 Perilaku Hidup Bersih dan Sehat di Rumah Tangga (PHBS)

PHBS di rumah tangga merupakan upaya untuk memberdayakan anggota

rumah tangga agar tahu, mau dan mampu mempraktikkan perilaku hidup bersih dan

sehat serta berperan aktif dalam gerakan kesehatan di masyarakat. Adapun sasaran

dalam PHBS rumah tangga adalah seluruh anggota rumah tangga antara lain

pasangan usia subur, ibu hamil dan ibu menyusui, anak, remaja dan dewasa, usia

lanjut, dan pengasuh anak (Depkes RI, 2009).

Universitas Sumatera Utara

Page 28: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

17

Melaksanakan PHBS di rumah tangga akan memperoleh beberapa manfaat

bagi rumah tangga, yaitu setiap anggota keluarga meningkat kesehatannya dan tidak

mudah sakit, pertumbuhan dan perkembangan anak lebih baik, produktivitas kerja

anggota keluarga meningkat, mengurangi atau meniadakan biaya pengobatan dalam

keluarga. Manfaat lain juga bagi rumah tangga adalah pengeluaran biaya rumah

tangga yang semula untuk biaya lain yang tidak bermanfaat bagi kesehatan akan

dapat dialihkan untuk pemenuhan gizi keluarga, biaya pendidikan, dan modal usaha

untuk peningkatan pendapatan keluarga (Depkes RI, 2009).

Rumah tangga yang ber-PHBS adalah rumah tangga yang telah memenuhi 10

indikator PHBS di rumah tangga, yaitu persalinan ditolong oleh tenaga kesehatan,

memberi bayi ASI ekslusif, menimbang balita setiap bulan, menggunakan air bersih,

mencuci tangan dengan air bersih yang mengalir dan menggunakan sabun,

menggunakan jamban yang sehat, memberantas jentik di rumah sekali seminggu,

makan sayur dan buah setiap hari, melakukan aktivitas fisik setiap hari dan tidak

merokok di dalam rumah (Depkes RI, 2009). Indikator adalah suatu petunjuk yang

membatasi focus perhatian suatu penilaian. Untuk mengukur keberhasilan pembinaan

PHBS di rumah tangga, perlu ditentukan dengan beberapa indikator yaitu masukan,

proses dan keluaran. Indikator masukan berkaitan dengan penunjang pelaksanaan

PHBS di rumah tangga, indikator proses menggambarkan bagaimana kegiatan PHBS

di rumah tangga dilaksanakan dan indikator keluaran menggambarkan hasil kegiatan

pembinaan PHBS di rumah tangga (Kemenkes RI, 2011).

Universitas Sumatera Utara

Page 29: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

18

2.4.1.1 Persalinan Ditolong oleh Tenaga Kesehatan

Persalinan ditolong oleh tenaga kesehatan adalah persalinan yang ditolong

oleh tenaga kesehatan (bidan/dokter) di fasilitas kesehatan. Tenaga kesehatan

merupakan orang yang sudah ahli dalam persalinan, sehingga keselamatan ibu dan

bayi lebih terjamin. Apabila terjadi kelainan, akan cepat diketahui dan segera dapat

ditolong atau dirujuk ke puskesmas atau rumah sakit. Persalinan yang ditolong oleh

tenaga kesehatan di fasilitas kesehatan menggunakan peralatan yang aman, bersih dan

steril sehingga mencegah terjadinya infeksi dan bahaya kesehatan lainnya (Depkes

RI, 2009).

Berikut ini adalah tanda-tanda persalinan antara lain adalah ibu mengalami

mulas-mulas yang timbulnya semakin sering dan semakin kuat, rahim terasa kencang

bila diraba terutama pada saat mulas, keluar lendir bercampur darah dari jalan lahir,

pecahnya selaput ketuban dengan ditandai oleh keluarnya cairan ketuban yang

berwarna jernih kekuningan dari jalan lahir dan ibu merasa seperti ingin buang air

besar (Depkes RI, 2009). Tanda-tanda bahaya persalinan yang perlu di perhatikan

pada saat persalinan, yaitu bayi tidak lahir dalam 12 jam sejak terasa mulas, keluar

darah dari jalan lahir sebelum melahirkan, tali pusat atau tangan/kaki bayi keluar

lebih dulu dari jalan lahir, tidak kuat mengejan, mengalami kejang-kejang, air

ketuban keluar dari jalan lahir sebelum terasa mulas, air ketuban keruh dan berbau,

bayi telah lahir namun ari-ari tidak keluar, gelisah atau mengalami kesakitan yang

hebat, keluar darah banyak setelah bayi lahir (Depkes RI, 2009).

Universitas Sumatera Utara

Page 30: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

19

Beberapa peran keluarga untuk mendukung persalinan ditolong oleh tenaga

kesehatan antara lain adalah mengingatkan ibu hamil untuk memeriksakan kehamilan

dan meminta persalinan ditolong oleh tenaga kesehatan, bila ada salah satu tanda

persalinan segera ke bidan/dokter, ibu harus segera dibawa ke rumah sakit bila ada

tanda bahaya persalinan, setelah bersalin ibu diingatkan untuk memeriksakan

kesehatannya dan bayi ke tenaga kesehatan (bidan/dokter) sedikitnya tiga kali selama

masa nifas (40 hari setelah persalinan) supaya ibu dan bayi yang baru dilahirkan tetap

sehat, dan menyiapkan biaya persalinan atau tabungan ibu bersalin (Depkes RI,

2009).

2.4.1.2 Memberi Bayi ASI Ekslusif

ASI ekslusif adalah bayi sejak lahir sampai usia 6 bulan hanya diberi ASI saja

tidak diberi makanan dan minuman tambahan apapun. ASI adalah makanan alamiah

berupa cairan dengan kandungan gizi yang cukup dan sesuai untuk kebutuhan bayi,

sehingga bayi tumbuh daan berkembang dengan baik. ASI merupakan makanan yang

terbaik bagi bayi. ASI mengandung zat gizi sesuai kebutuhan bayi untuk

pertumbuhan dan perkembangan fisik serta kecerdasan. ASI mengandung zat

kekebalan untuk mencegah bayi dari berbagai penyakit infeksi seperti diare, batuk,

pilek, radang tenggorokan dan gangguan pernafasan. Melindungi bayi dari alergi.

Aman dan terjamin kesehatannya, karena langsung disusukan kepada bayi dalam

keadaan segar. Tidak akan pernah basi, mempunyai suhu yang tepat dan dapat

diberikan kapan saja dan dimana saja. Membantu memperbaiki refleks menghidap,

Universitas Sumatera Utara

Page 31: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

20

menelan dan pernafasan bayi. Manfaat memberikan ASI bagi ibu adalah menjalin

hubungan kasih sayang antara ibu dengan bayi, mengurangi pendarahan setelah

persalinan, mempercepat pemulihan kesehatan ibu, menunda kehamilan berikutnya,

mengurangi risiko terkena kanker payudara, lebih praktis karena ASI lebih mudah

diberikan pada setiap bayi membutuhkan (Depkes RI, 2009).

Manfaat bagi bayi adalah bayi lebih sehat, lincah dan tidak cengeng, bayi

tidak sering sakit. Manfaat bagi keluarga adalah tidak perlu mengeluarkan biaya

untuk pemberian susu formula dan perlengkapannya, tidak perlu waktu dan tenaga

untuk menyediakan susu formula misalnya merebus air dan pencucian peralatan,

tidak perlu biaya dan waktu untuk merawat dan mengobati bayi yang sering sakit

karena pemberian susu formula, dan mengurangi biaya dan waktu untuk

pemeliharaan kesehatan ibu (Depkes RI, 2009).

Mutu dan jumlah produksi ASI perlu diperhatikan, caranya antara lain ibu

harus mengkonsumsi makanan gizi seimbang, banyak makan sayuran dan buah-

buahan, makan lebih banyak dari biasanya, banyak mengkonsumsi air putih paling

sedikit 8 gelas setiap hari, cukup istirahat dengan tidur siang/berbaring selama 1-2

jam dan menjaga ketenangan pikiran, memijat paySudara dan sering menyusui. Jika

jarang menyusui, produksi ASI dikhawatirkan akan menurun (Depkes RI, 2009).

Dukungan keluarga seperti orang tua, ibu mertua, kakak wanita dan suami

sangat diperlukan agar upaya pemberian ASI Eksklusif selama 6 bulan bisa berhasil.

Beberapa cara yang dilakukan keluarga antara lain memberi pengertian bahwa ASI

Universitas Sumatera Utara

Page 32: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

21

dan menyusui paling baik untuk bayi, ingatkan ibu untuk cukup makan makanan

bergizi, minum dan istirahat. Ingatkan ibu untuk menyimpan ASI di rumah disaat

bekerja, dan ciptakan suasana rumah yang tenang dan damai agar ibu tidak stres yang

dapat mengganggu produksi ASI (Depkes RI, 2009).

2.4.1.3 Menimbang Balita Setiap Bulan

Penimbangan balita dimaksudkan untuk memantau pertumbuhan dan

perkembangan balita setiap bulan. Penimbangan balita dilakukan setiap bulan mulai

dari umur 1 tahun sampai 5 tahun diposyandu. Manfaat penimbangan balita setiap

bulan diposyandu adalah untuk mengetahui apakah balita tumbuh sehat, untuk

mengetahui dan mencegah gangguan pertumbuhan balita dan merujuk balita ke

puskesmas bila balita sakit (demam/batuk/pilek/diare), berat badan 2 bulan berturut-

turut tidak naik, balita yang berat badannya BGM (bawah garis merah) dan dicurigai

gizi buruk, ibu balita mendapatkan penyuluhan gizi untuk memantau pertumbuhan

balita. Tanda-tanda balita tumbuh sehat yaitu bila berat badannya selalu naik

mengikuti sejajar pita warna dan garis pertumbuhan pada KMS. Tanda-tanda balita

gizi kurang adalah berat badan tidak naikselama 3 bulan berturut-turut, badannya

kurus, mudah sakit, tampak lesu, tampak lemah, mudah menangis dan rewel.

Peran keluarga untuk mendukung keberhasilan penimbangan balita yaitu

saling mengingatkan tentang jadwal penimbangan balita di posyandu, berbagi tugas

antara istri, suami dan anggota keluarga lain untuk membawa balita ke posyandu, dan

memantau hasil penimbangan setiap bulan dan jika perlu meminta nasihat kader atau

petugas kesehatan untuk perbaikan pertumbuhan balita (Depkes RI, 2009).

Universitas Sumatera Utara

Page 33: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

22

2.4.1.4 Menggunakan air bersih

Air adalah kebutuhan dasar yang dipergunakan sehari-hari untuk minum,

memasak, mandi, berkumur, membersihkan lantai, mencuci alat-alat dapur, mencuci

pakaian dan sebagainya. Oleh karena itu, air yang digunakan harus bersih, agar tidak

terkena penyakit atau terhindar dari sakit. Manfaat menggunakan air bersih adalah

agar terhindar dari gangguan penyakit seperti diare, kolera, disentri, thypus,

kecacingan, penyakit mata, penyakit kulit atau keracunan dan setiap anggota keluarga

terpelihara kebersihan dirinya. Air yang bersih juga dapat diperoleh dari mata air, air

sumur atau air sumur pompa, air ledeng atau perusahaan air minum, air hujan dan air

dalam kemasan. Air yang dikonsumsi harus dimasak sampai mendidih karena meski

terlihat bersih air belum tentu bebas kuman penyakit. Kuman penyakit dalam air akan

mati pada suhu 100 derajat C (mendidih) (Depkes RI, 2009).

Syarat-syarat air bersih adalah secara fisik dapat dibedakan melalui indera

kita, antara lain (dapat dilihat, dirasakan, dicium dan diraba), air tidak berwarna harus

bening/jernih, air tidak keruh, harus bebas dari pasir, debu, lumpur, sampah, busa dan

kotoran lainnya, air tidak berasa, tidak berasa asin, tidak berasa asam, tidak payau,

dan tidak pahit harus bebas dari bahan kimia beracun, air tidak berbau seperti bau

amis, anyir, busuk atau berlerang. Menjaga agar kebersihan sumber air merupakan

hal yang paling penting. Adapun cara yang dapat dilakukan adalah jarak letak sumber

air dengan jamban dan tempat pembuangan sampah paling sedikit 10 meter, sumber

mata air harus dilindungi dari bahan pencemar, sumur gali, sumur pompa, kran umum

Universitas Sumatera Utara

Page 34: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

23

dan mata air harus dijaga bangunannya agar tidak rusak, seperti lantai sumur

sebaiknya tidak kedap air dan tidak boleh retak, bibir sumur harus diplester dan

sumur sebaiknya diberi penutup. Harus dijaga kebersihannya seperti tidak ada

genangan air di sekitar sumber air, dan dilengkapi dengan saluran pembuangan air,

tidak ada bercak-bercak kotoran, tidak berlumut pada lantai atau dinding sumur.

Ember atau gayung pengambil air harus tetap bersih dan tidak diletakkan di lantai

(ember/gayung digantung di tiang sumur) (Depkes RI, 2009).

Cara pengolahan air minum yang dilakukan oleh suatu instalansi pengolahan

air minum dari air baku sebelum didistribusikan kepada masyarakat secara garis besar

dapat dijelaskan antara lain pertama, menghilangkan suspensi padat dengan jalan

pengendapan. Kedua, menghilangkan suspensi padat dengan jalan koagulasi karena

suspensi tidak dapat diendapkan. Ketiga, menghilangkan kekeruhan dengan

penyaringan pasir. Keempat, menghilangkan kuman dengan pembubuhan disinfektan

(Sarudji, 2010). Peran keluarga untuk menggunakan air bersih anatara lain adalah

menyediakan sumber air bersih di rumah dengan membuat sumur, sumur pompa,

menyediakan bak penampungan air sementara, penampungan air hujan bagi daerah

sulit air, membuat saluran/pipa/bambu dari sumber mata air. Apabila sumber air tidak

memenuhi persyaratan air bersih secara fisik, keluarga tersebut diharapkan melapor

ke puskesmas untuk mendapatkan tindak lanjut. Manfaatkan setiap kesempatan di

rumah untuk mengingatkan tentang pentingnya menggunakan air bersih (Depkes RI,

2009).

Universitas Sumatera Utara

Page 35: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

24

2.4.1.5 Mencuci Tangan dengan Air Bersih dan Sabun

Kedua tangan kita sangat penting untuk membantu menyelesaikan berbagai

pekerjaan. Makan dan minum sangat membutuhkan kerja dari tangan. Jika tangan

kotor maka tubuh akan sangat berisiko terhadap masuknya mikroorganisme. Cuci

tangan dapat berfungsi menghilang/mengurangi mikroorganisme yang menempel di

tangan. Cuci tangan harus dilakukan dengan menggunakan air bersih dan sabun. Air

yang tidak bersih banyak mengandung kuman dan bakteri penyebab penyakit

sementara bila digunakan maka kuman berpindah ke tangan. Pada saat makan, kuman

dengan cepat masuk ke dalam tubuh yang bisa menimbulkan penyakit (Depkes RI,

2009).

Sabun dapat membersihkan kotoran dan membunuh kuman, karena tanpa

sabun, maka kotoran dan kuman masih tertinggal di tangan. Waktu yang tepat untuk

mencuci tangan adalah setelah buang air besar, sebelum makan dan menyuapi anak,

sebelum menyusui bayi, setiap kali tangan kita kotor (setelah memegang uang,

memegang binatang, berkebun dll), setelah menceboki bayi atau anak-anak, sebelum

memegang makanan. Cuci tangan sangat berguna untuk membunuh kuman penyakit

yang ada ditangan, mencegah penularan penyakit seperti diare, disentri, tyipus,

kecacingan, penyakit kulit, infeksi saluran pernafasan akut, flu burung, flu HINI,

kolera. Adapun cara yang tepat untuk mencuci tangan adalah cuci tangan dengan air

yang mengalir dan menggunakan sabun, bersihkan telapak tangan dan pergelangan

tangan, sela-sela jari dan punggung tangan kemudian keringkan dengan kain bersih

(Depkes RI, 2009).

Universitas Sumatera Utara

Page 36: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

25

Beberapa peran keluarga dalam membina perilaku cuci tangan di rumah

tangga antara lain adalah menyediakan air bersih yang mengalir dan sabun kepada

anggota keluarga untuk mencuci tangan, misalnya wastafel, air pancuran dari

gentong/ember/gayung. Memanfaatkan setiap kesempatan di rumah untuk

menanamkan kebiasaan cuci tangan dan mengingatkan tentang pentingnya cuci

tangan. Mengadakan kegiatan cuci tangan bersama ketika akan makan atau setelah

bekerja membersihkan rumah untuk mengingatkan dan menanamkan kebiasaan cuci

tangan (Depkes RI, 2009).

2.4.1.6 Menggunakan Jamban Sehat

Jamban adalah suatu ruangan yang mempunyai fasilitas pembuangan kotoran

manusia yang terdiri atas tempat jongkok atau tempat duduk dengan leher angsa atau

tanpa leher angsa (cemplung) yang dilengkapi dengan unit penampungan kotoran dan

air bersih untuk membersihkannya. Adapun jenis-jenis jamban yang digunakan antara

lain adalah Jamban cemplung yaitu jamban yang penampungannya berupa lubang

yang berfungsi menyimpan kotoran kedalam tanah dan mengendapkan kotoran

kedasar lubang. Untuk jamban cemplung diharuskan ada penutup agar tidak berbau

dan dapat juga menggunakan jamban tangki septik/leher angsa yaitu jamban

berbentuk leher angsa yang penampungnya berupa tangki septik kedap air yang

berfungsi sebagai wadah proses penguraian kotoran manusia yang dilengkapi dengan

resapannya (Depkes RI, 2009).

Universitas Sumatera Utara

Page 37: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

26

Setiap anggota rumah tangga harus menggunakan jamban untuk buang air

besar/air kecil. Penggunaan jamban akan bermanfaat untuk menjaga lingkungan

bersih, sehat, dan tidak berbau. Jamban mencegah pencemaran sumber air yang ada

disekitarnya. Jamban juga tidak mengundang datangnya lalat atau serangga yang

dapat menjadi penular penyakit diare, kolera disentri, tifus, kecacingan, penyakit

infeksi saluran pencernaan, penyakit kulit dan keracunan. Adapun cara untuk

memelihara jamban sehat adalah lantai jamban hendaknya selalu bersih dan tidak ada

genangan air, bersihkan jamban secara teratur sehingga ruang jamban dalam keadaan

bersih, didalam jamban tidak ada kotoran yang terlihat, tidak ada serangga (kecoa,

lalat dan tikus) yang berkeliaran, tersedia alat pembersih (sabun, sikat dan air bersih),

bila ada kerusakan maka segera diperbaiki. Jamban harus dipelihara supaya tetap

sehat. Lantai jamban hendaknya selalu bersih dan tidak ada genangan air. Bersihkan

jamban secara teratur sehingga ruang jamban dalam keadaan bersih. Jamban harus

memenuhi syarat kesehatan (Depkes RI, 2009).

Syarat jamban yang sehat adalah tidak mencemari tanah sumber air minum,

tidak berbau, kotoran tidak dapat dijamah oleh serangga dan tikus, tidak mencemari

tanah sekitarnya, mudah dibersihkan dan aman digunakan, dilengkapi dinding dan

atap pelindung, penerangan dan ventilasi yang cukup, lantai kedap air dan luas

ruangan memadai dan tersedia air dan sabun dan alat pembersih. Peran keluarga agar

memilih dan menggunakan jamban sehat antara lain adalah keluarga menyiapkan

jamban di rumah, jamban keluarga dan atau jamban umum. Berpartisipasi untuk

Universitas Sumatera Utara

Page 38: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

27

membuat jamban melalui arisan jamban, jamban bergulir atau yang mampu membuat

jamban sendiri dan jamban umum. Manfaatkan setiap kesempatan di rumah untuk

mengingatkan tentang pentingnya menggunakan jamban sehat. Membagi tugas

kepada anggota rumah tangga secara bergilir untuk membersihkan jamban. Setiap

keluarga yang mempunyai bayi dan balita harus membuang kotoran anaknya ke

dalam jamban (Depkes RI, 2009).

2.4.2.7 Memberantas Jentik di Rumah Sekali Seminggu

Rumah bebas jentik adalah rumah tangga yang setelah dilakukan pemeriksaan

jentik secara berkala tidak terdapat jentik nyamuk. Pemberantasan jentik bermaksud

untuk membebaskan rumah dari jentik-jentik yang dapat dilakukan secara berkala.

Pemeriksaan jentik berkala adalah pemeriksaan tempat-tempat perkembangbiakan

nyamuk yang ada di dalam rumah seperti bak mandi/wc ,vas bunga, tatanan kulkas,

dan lain-lain dan di luar rumah seperti talang air, alas pot kembang, ketiak daun,

tempat minum burung, lubang pohon atau pagar bambu yang dilakukan secara teratur

sekali dalam seminggu. Yang berkewajiban Melakukan pemeriksaan jentik secara

berkala adalah anggota rumah tangga, kader, juru pemantau jentik, tenaga pemeriksa

jentik lainnya (Depkes RI, 2009).

Agar rumah menjadi bebas jentik maka perlu dilakukan Pemberantasan

Sarang Nyamuk (PSN) dengan cara 3 M plus (menguras, menutup, mengubur) plus

menghindari gigitan nyamuk. PSN merupakan kegiatan memberantas telur, jentik,

dan kepompong nyamuk penular berbagai penyakit seperti demam berdarah, demam

Universitas Sumatera Utara

Page 39: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

28

dengue, cikungunya, malaria, filariasis (kaki gajah) di tempat-tempat

perkembangbiakannya. Gerakan 3 M plus adalah 3 cara plus yang dilakukan pada

saat PSN yaitu menguras dan menyikat tempat-tempat penampungan air seperti bak

mandi, tatakan kulkas, tatakan pot kembang. Menutup rapat-rapat tempat

penampungan air seperti lubang bak control, lubang pohon, lekukan-lekukan yang

dapat menampung air hujan. Mengubur atau menyingkirkan barang-barang bekas

yang dapat menampung air seperti ban bekas, kaleng bekas, plastik kresek dan lain-

lain. Plus Menghindari Gigitan Nyamuk yaitu menggunakan kelambu ketika tidur,

memakai obat yang dapat mencegah gigitan nyamuk misalnya obat nyamuk bakar,

semprot, oles/diusap ke kulit dll. Menghindari kebiasan menggantung pakaian di

dalam kamar, mengupayakan pencahayaan dan ventilasi yang memadai, memperbaiki

saluran talang air yang rusak, menaburkan bubuk pembunuh jentik di tempat yang

sulit dikuras, memelihara ikan pemakan jentik di kolam/bak penampung air dan

menanam tumbuhan pengusir nyamuk, misalnya zodia, lavender dan rosemerri

(Depkes RI, 2009).

2.4.1.8 Makan Buah dan Sayur Setiap Hari

Semua sayur bagus dimakan, terutama sayuran yang berwarna (hijau tua,

kuning dan orange) seperti bayam, kangkung, daun katuk, wortel, selada hjau, atau

daun singkong. Semua buah bagus untuk dimakan, terutama yang bewarna (merah,

kuning), seperti mangga, pepaya, jeruk, jambu biji, atau apel lebih banyak kandungan

vitamin dan mineral serta seratnya. Pilihan buah dan suyur yang bebas pestisida dan

zat berbahaya lainnya (Depkes RI, 2009).

Universitas Sumatera Utara

Page 40: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

29

Ciri-ciri sayur dan buah yang baik adalah ada sedikit lubang bekas dimakan

ulat dan tetap segar, mengolahan sayur dan buah yang tepat tidak merusak atau

mengurangi gizinya, konsumsi buah dan suyur yang tidak merusak kandungan

gizinya adalah dengan memakannya dalam keadaan mentah atau dikukus, direbus

dengan air akan melarutkan beberapa vitamin dan mineral yang terkandung dalam

sayur dan buah tersebut pemanasan tinggi akan menguraikan beberapa vitamin seperti

vitamin C (Depkes RI, 2009).

Setiap anggota rumah tangga sebaiknya mengkonsumsi minimal 3 porsi buah

dan 2 porsi sayuran atau sebaliknya setiap hari. Makan sayur dan buah setiap hari

sangat penting, karena mengandung vitamin dan mineral. Serat adalah makanan yang

berasal dari tumbuh-tumbuhan yang sangat bermanfaat untuk memelihara usus. Serat

tidak dapat dicerna oleh pencernaan sehingga serat tidak menghasilkan tenaga dan

dibuang melalui tinja. Manfaat makanan berserat yaitu mencegah diabetes,

melancarkan buang air besar, menurunkan berat badan, membantu proses

pembersihan racun, membuat awet muda, mencegah kanker, memperindah kulit,

membantu mengatasi anemia, dan membantu perkembangan baketri yang baik dalam

usus (Depkes RI, 2009).

Beberapa peran keluarga dalam menanamkan kebiasaan makan sayur dan

buah antara lain yaitu memanfaatkan pekarangan dengan menanam sayur dan buah,

menyediakan sayur dan buah setiap hari di rumah dengan harga terjangkau,

perkenalkan sejak dini kepada anak kebiasaan makan sayur dan buah pagi, siang dan

Universitas Sumatera Utara

Page 41: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

30

malam serta memanfaatkan setiap kesempatan di rumah untuk mengingatkan tentang

pentingnya makan sayur dan buah (Depkes RI, 2009).

2.4.1.9 Melakukan Aktifitas Fisik Setiap Hari

Aktifitas fisik adalah Melakukan pergerakan anggota tubuh yang

menyebabkan pengeluaran tenaga yang sangat penting bagi pemeliharaan kesehatan

fisik, mental dan mempertahankan kualitas hidup agar tetap sehat dan bugar

sepanjang hari. Aktifitas fisik yang dapat dilakukan biasa berupa kegiatan sehari-hari,

yaitu: berjalan kaki, berkebun, mencuci pakaian, mencuci mobil, mengepel lantai,

naik turun tangga, membawa belanjaan, atau berupa olahraga, yaitu: push up, lari

ringan, berenang, bermain bola, senam, bermain tenis, yoga, fitness, angkat

beban/berat (Depkes RI, 2009).

Aktifitas fisik dilakukan secara teratur paling sedikit 30 menit dalam sehari

sehingga dapat menyehatkan jantung, paru-paru serta alat tubuh lainnya. Jika lebih

banyak waktu yang digunakan untuk beraktifitas fisik maka manfaat yang diperoleh

juga lebih banyak. Jika kegiatan ini dilakukan setiap hari secara teratur maka dalam

waktu 3 bulan kedepan akan terasa hasilnya. Adapun keuntungan melakukan aktivitas

fisik secara teratur adalah Terhindar dari penyakit jantung, stroke, osteoporosis,

kanker, tekanan darah tinggi, kencing manis dan lain-lain, berat badan terkendali, otot

lebih lentur dan menjadi bagus, lebih percaya diri, bentuk tubuh lebih bagus, lebih

bertenaga dan bugar, dan secara keseluruhan keadan kesehatan menjadi lebih baik.

Universitas Sumatera Utara

Page 42: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

31

Cara melakukan aktifitas fisik yang benar adalah lakukan secara bertahap

hingga mencapai 30 menit dan jika belum terbiasa dapat dimulai dengan beberapa

menit setiap hari dan ditingkatkan secara bertahap, lakukan aktifitas fisik sebelum

makan atau 2 jam sesudah makan, awali aktivitas fisik dengan pemanasan dan

peregangan, lakukan gerakan ringan secara perlahan ditingkatkan sampai sedang. Jika

sudah terbiasa dengan aktifitas tersebut dapat dilakukan 30 menit setiap hari (Depkes

RI, 2009).

Beberapa peran yang dapat dilakukan keluarga untuk mendorong anggota

keluarga melakukan aktivitas fisik setiap hari antara lain memanfaatkan setiap

kesempatan di rumah untuk mengingatkan tentang pentingnya melakukan aktivitas

fisik. Bersama anggota keluarga sering melakukan aktivitas fisik secara bersama yaitu

misalnya jalan pagi bersama, membersihkan rumah secara bersama dan ada

pembagian tugas untuk membersihkan rumah atau melaksanakan pekerjaan di rumah

(Depkes RI, 2009).

2.4.1.10 Tidak Merokok di Dalam Rumah

Setiap anggota keluarga tidak merokok di dalam rumah. Rokok ibarat pabrik

bahan kimia. Dalam satu batang rokok yang dihisap akan di keluarkan sekitar 4.000

bahan kimia berbahaya, diantarnya adalah nikotin, tar dan karbon monoksida (CO).

Nikotin menyebabkan ketagihan dan merusak jantung dan aliran darah. Tar

menyebabkan kerusakan sel paru-paru dan kanker dan karbon momoksida

menyebabkan berkurangnya kemampuan darah membawa oksigen sehingga sel-sel

tubuh akan mati (Depkes RI, 2009).

Universitas Sumatera Utara

Page 43: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

32

Perokok aktif adalah orang yang mengkonsumsi rokok secara rutin dengan

sekecil apapun walaupun itu cuma 1 batang dalam sehari. Atau orang yang

menghisap rokok walau hanya sekedar coba-coba dan cara menghisap rokok cuma

sekedar menghembuskan asap walau tidak diisap masuk kedalam paru-paru. Perokok

pasif adalah orang yang bukan perokok tapi menghirup asap rokok orang lain atau

orang yang berada dalam suatu ruangan tertutup dengan orang yang sedang merokok

(Depkes RI, 2009).

Beberapa efek atau bahaya merokok bagi kesehatan perokok aktif dan

perokok pasif antara lain adalah menyebabkan kerontokan rambut, gangguan pada

mata (katarak), kehilangan pendengaran lebih awal dibanding bukan perokok,

menyebabkan penyakit paru-paru kronis, merusak gigi dan menyebabkan bau mulut

yang tidak sedap, menyebabkan stroke dan serangan jantung, tulang lebih mudah

patah, menyebabkan kanker kulit, menyebabkan kemandulan dan impotensi dan

menyebabkan kanker rahim dan keguguran (Depkes RI, 2009).

Ada 3 cara untuk berhenti merokok, yaitu berhenti seketika, menunda dan

mengurangi. Hal yang utama adalah niat dan tekad yang bulat untuk melaksanakan

cara tersebut. Cara berhenti merokok seketika merupakan upaya yang paling berhasil.

Bagi perokok berat, mungkin perlu bantuan tenaga kesehatan untuk mengatasi efek

ketagihan karena rokok mengandung zat adiktif. Berhenti merokok dengan cara

menunda yaitu perokok dapat menunda mengisap rokok pertama 2 jam setiap hari

sebelumnya dan selama 7 hari. Berhenti merokok dengan cara mengurangi adalah

jumlah rokok yang diisap setiap hari dikurangi secara berangsur-angsur dengan

Universitas Sumatera Utara

Page 44: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

33

jumlah yang sama sampai 0 batang pada hari ke 7 atau yang ditetapkan (Depkes RI,

2009).

Peran keluarga untuk menciptakan rumah tanpa asap rokok dapat dilakukan

dengan cara memberikan penyuluhan tentang pentingnya perilaku tidak merokok

kepada seluruh anggota keluarga. Menggalang kesepakatan keluarga untuk

menciptakan rumah tanpa asap rokok, menegur anggota rumah tangga yang merokok

di dalam rumah, tidak memberi dukungan kepada orang yang merokok dalam bentuk

apapun antara lain dengan tidak memberikan uang untuk membeli rokok, tidak

memberikan kesempatan siapapun untuk merokok di dalam rumah dan tidak

menyiapkan asbak rokok. Orang tua bisa menjadi panutan dalam perilaku tidak

merok dengan cara tidak menyuruh anaknya membelikan rokok untuknya dan orang

tua melarang anak tidak merokok bukan karena alasan ekonomi, tetapi justru karena

alasan kesehatan (Depkes RI, 2009).

2.5 Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Perilaku

2.5.1 Pengetahuan (Knowledge)

Pengetahuan merupakan hasil dari tahu, dan ini terjadi setelah orang

melakukan penginderaan terhadap suatu objek tertentu. Penginderaan terjadi melalui

pancaindra manusia yaitu indra penglihatan, pendengaran, penciuman, rasa, dan raba.

Pengetahuan atau ranah kognitif merupakan domain yang sangat penting dalam

membentuk tindakan seseorang. Pengetahuan yang tercakup dalam domain kognitif

mempunyai enam tingkatan yaitu:

Universitas Sumatera Utara

Page 45: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

34

Tahu (know). Tahu diartikan sebagai mengingat suatu materi yang telah

dipelajari sebelumnya. Termasuk kedalam pengetahuan tingkat ini adalah mengingat

kembali (recall) sesuatu yang spesifik dan seluruh bahan yang dipelajari atau

rangsangan yang telah diterima. Oleh sebab itu, tahu ini merupakan tingkat

pengetahuan yang paling rendah. Kata kerja untuk mengukur bahwa orang tahu

tentang apa yang dipelajari antara lain dapat menyebutkan, menguraikan,

mendefinisikan, menyatakan, dan sebagainya (Notoatmodjo, 2012).

Memahami (comprehension). Memahami diartikan sebagai suatu

kemampuan untuk menjelaskan secara benar tentang objek yang diketahui, dan dapat

menginterpretasikan materi tersebut secara benar. Orang yang telah paham terhadap

objek atau materi harus dapat menjelaskan, menyebutkan contoh, menyimpulkan,

meramalkan, dan sebagainya terhadap objek yang dipelajari (Notoatmodjo, 2012).

Aplikasi (application). Aplikasi dapat diartikan sebagai kemampuan untuk

menggunakan materi yang telah dipelajari pada situasi atau kondisi yang sebenarnya.

Aplikasi disini dapat diartikan sebagai aplikasi atau pengguanaan hukum-hukum,

rumus, metode, prinsip, dan sebagainya dalam konteks atau situasi yang lain

(Notoatmodjo, 2012).

Analisis (analysis). Analisis adalah suatu kemampuan untuk menjabarkan

materi atau suatu objek ke dalam komponen-komponen, tetapi masih di dalam satu

struktur organisasi , dan masih ada kaitannya satu sama lain. Kemampuan analisis ini

Universitas Sumatera Utara

Page 46: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

35

dapat dilihat dari penggunaan kata kerja, seperti dapat menggambarkan (membuat

bagan), membedakan, memisahkan, mengelompokkan, dan sebagainya

(Notoatmodjo, 2012).

Sintesis (synthesis). Sintesis menunjuk kepada suatu kemampuan untuk

meletakkan atau menghubungkan bagian-bagian di dalam suatu bentuk keseluruhan

yang baru. Dengan kata lain sintesis adalah suatu kemampuan untuk menyusun

formulasi baru dari formulasi-formulasi yang ada. Misalnya, dapat menyusun, dapat

merencanakan, dapat meringkaskan, dapat menyesuaikan, dan sebagainya terhadap

suatu teori atau rumusan-rumusan yang telah ada (Notoatmodjo, 2012).

Evaluasi (evaluation). Evaluasi ini berkaitan dengan kemampuan untuk

melakukan justifikasi atau penilaian terhadap suatu materi atau objek. Penilaian ini

didasarkan pada suatu kriteria yang ditentukan sendiri atau menggunakan kriteria-

kriteria yang telah ada. Misalnya, dapat membandingkan antara anak yang cukup gizi

dengan anak yang kekurangan gizi, dapat menafsirkan sebab-sebab mengapa ibu-ibu

tidak mau ikut KB dan sebagainya (Notoatmodjo, 2012).

2.5.2 Sikap (attitude)

Sikap merupakan reaksi atau respon yang masih tertutup dari seseorang

terhadap suatu stimulus atau objek. Manifestasi sikap tidak dapat langsung dilihat,

tetapi hanya dapat ditafsirkan terlebih dahulu dari perilaku yang tertutup. Sikap

secara nyata menunjukkan konotasi adanya kesesuaian reaksi terhadap stimulus

Universitas Sumatera Utara

Page 47: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

36

tertentu yang dalam kehidupan sehari-hari merupakan reaksi yang bersifat emosional

terhadap stimulus sosial. Sikap belum merupakan suatu tindakan atau aktivitas, akan

tetapi merupakan predisposisi tindakan suatu perilaku. Sikap merupakan reaksi

tertutup, bukan merupakan reaksi terbuka atau tingkah laku yang terbuka. Sikap

merupakan kesiapan untuk bereaksi terhada objek di lingkungan tertentu sebagai

suatu penghayatan terhadap objek (Notoatmodjo, 2012).

Seperti halnya dengan pengetahuan, sikap ini terdiri dari berbagai tingkatan

yaitu menerima (receiving), merespon (responding), menghargai (valuing), dan

bertanggung jawab (responsible). Menerima (receiving) diartikan bahwa orang

(subjek) mau dan memperhatikan stimulus yang diberikan objek. Merespon

(responding) Memberikan jawaban apabila ditanya, mengerjakan, dan menyelesaikan

tugas yang diberikan adalah suatu indikasi dari sikap karena dengan suatu usaha

untuk menjawab pertanyaan atau mengerjakan tugas yang diberikan, terlepas dari

pekerjaan itu benar atau salah, adalah berarti bahwa orang menerima ide tersebut.

Menghargai (valuing) Mengajak orang lain untuk mengerjakan atau mendiskusikan

suatu masalah adalah suatu indikasi sikap tingkat tiga. Misalnya seorang ibu

mengajak ibu yang lain (tetangga atau saudara) untuk pergi menimbangkan anaknya

ke posyandu atau mendiskusikan tentang gizi, adalah suatu bukti bahwa si ibu

tersebut telah mempunyai sikap positif terhadap gizi anak. Bertanggung jawab

(responsible) atas segala sesuatu yang telah dipilihnya dengan segala risiko

merupakan sikap yang paling tinggi (Notoatmodjo, 2012).

Universitas Sumatera Utara

Page 48: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

37

2.5.3 Praktik atau Tindakan (practice)

Suatu sikap belum otomatis terwujud dalam suatu tindakan (overt behavior).

Untuk mewujudkan sikap menjadi suatu perbuatan nyata diperlukan faktor

pendukung atau suatu kondisi yang memungkinkan, antara lain adalah fasilitas. Sikap

ibu yang positif terhadap imunisasi harus mendapat konfirmasi dari suaminya, dan

ada fasilitas imunisasi yang mudah dicapai, agar ibu tersebut mengimunisasikan

anaknya. Disamping faktor fasilitas, juga diperlukan faktor dukungan (support) dari

pihak lain. Menurut Notoatmodjo (2012) praktik ini mempunyai beberapa tingkatan,

yaitu pertama, respon terpimpin (guided response) dapat melakukan sesuatu sesuai

dengan urutan yang benar dan sesuai dengan contoh merupakan indikator praktik

tingkat pertama. Misalnya, seorang ibu dapat memasak sayur dengan benar, mulai

dari cara mencuci dan memotong-motongnya, lamanya memasak, menutup pancinya,

dan sebagainya. Kedua, mekanisme (mechanism) yaitu apabila seseorang telah dapat

melakukan sesuatu dengan benar secara otomatis, atau sesuatu itu sudah mencapai

indikator praktik tingkat kedua. Misalnya, seorang ibu yang sudah mengimunisasikan

bayinya pada umur-umur tertentu tanpa menunggu perintah atau ajakan orang lain.

Ketiga, adopsi (adoption) adalah suatu praktik atau tindakan yang sudah berkembang

dengan baik. Artinya, tindakan itu sudah dimodifikasikannya tanpa mengurangi

kebenaran tindakan tersebut. Misalnya, ibu dapat memilih dan memasak makanan

yang bergizi tinggi berdasarkan bahan-bahan yang murah dan sederhana

(Notoatmodjo, 2012).

Universitas Sumatera Utara

Page 49: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

38

BAB 3

KERANGKA PENELITIAN

3.1 Kerangka Konseptual

Kerangka penelitian dalam penelitian ini adalah memberikan gambaran

tentang implementasi perilaku hidup bersih dan sehat pada tatanan rumah tangga

yang dikategorikan menjadi 3 kategori yaitu dilakukan seluruhnya, dilakukan

sebagian dan tidak dilakukan.

Skema 3.1 Kerangka penelitian implementasi perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS)

pada tatanan rumah tangga di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Johor.

Implementasi Perilaku Hidup

Bersih dan Sehat (PHBS)

1. Pertolongan persalinan oleh

tenaga kesehatan.

2. Memberi bayi ASI Eksklusif.

3. Menimbang balita setiap

bulan.

4. Menggunakan air bersih,

5. Mencuci tangan dengan air

bersih dan sabun,

6. Menggunakan jamban sehat.

7. Memberantas jentik di rumah

sekali seminggu.

8. Makan buah dan sayur setiap

hari.

9. Melakukan aktivitas fisik

setiap hari.

10. Tidak merokok di dalam

rumah.

Dilakukan seluruhnya

Dilakukan sebagian

Tidak dilakukan

Universitas Sumatera Utara

Page 50: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

39

3.2 Definisi Operasional

No Variabel Definisi operasioal Instrumen Hasil ukur Skala

1

Implementasi

perilaku

hidup bersih

dan sehat

(PHBS)

rumah tangga

Upaya dalam

pelaksanaan

Perilaku Hidup

Bersih dan Sehat

(PHBS) pada

keluarga di rumah

tangga yang

meliputi 10

indikator PHBS

antara lain:

Pertolongan

persalinan oleh

tenaga kesehatan,

memberi bayi ASI

Eksklusif,

menimbang balita

setiap bulan,

menggunakan air

bersih, mencuci

tangan dengan air

dan sabun,

menggunakan

jamban sehat,

memberantas jentik

nyamuk di rumah

sekali seminggu,

makan buah dan

sayur setiap hari,

melakukan

aktivitas fisik

setiap hari dan

tidak merokok di

dalam rumah.

Kuisoner

terdiri dari

30

pernyataan

dengan 2

pilihan

jawaban

yaitu ya dan

tidak.

Pilihan

jawaban Ya

bernilai 2

dan pilihan

jawaban

tidak

bernilai 1.

Tidak

dilakukan

(30-40)

Dilakukan

sebagian

(41-50)

Dilakukan

seluruhnya

(51-60)

Ordinal

Universitas Sumatera Utara

Page 51: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

40

BAB 4

METODE PENELITIAN

4.1 Desain Penelitian

Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi deskriptif

yang bertujuan untuk menggambarkan implementasi perilaku hidup bersih dan sehat

(PHBS) pada tatanan rumah tangga di Wilayah kerja Puskesmas Medan Johor.

4.2 Populasi, Sampel dan Teknik Sampling

4.2.1 Populasi

Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas objek atau subjek yang

mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk

dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya (Setiadi, 2013). Populasi dalam

penelitian ini adalah seluruh rumah tangga di Wilayah Kerja Puskesmas Medan

Johor. Berdasarkan data dari Puskesmas Medan Johor pada Bulan Maret 2018,

jumlah rumah tangga yaitu 10.265 rumah tangga dan menjadi populasi dalam

penelitian ini.

4.2.2 Sampel

Sampel adalah sebagian dari keseluruhan obyek yang diteliti dan dianggap

mewakili seluruh populasi (Setiadi, 2013). Pengukuran sampel dalam penelitian ini

dengan menggunakan rumus Slovin. Maka sampel pada penelitian ini adalah :

Universitas Sumatera Utara

Page 52: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

41

N

n

N(d)21

N jumlah sampel

N jumlah populasi

(d)2 presisi (ditetapkan 10%)

10.265

n

10.265(0.1)21

10.265

n n 99.03 99 Responden

103.65

Dari rumus diatas jumlah sampel pada penelitian ini adalah 99 responden.

Sampel pada penelitian ini adalah ibu rumah tangga sebagai ibu yang mengurus

rumah. Adapun karakteristik responden pada penelitian ini adalah ibu rumah tangga

yang terdaftar dalam kartu keluarga, memiliki anak yang terdaftar dalam kartu

keluarga, tidak sedang mengalami penurunan kesadaran, dapat membaca dan menulis

serta bersedia menjadi responden.

4.2.3 Teknik Sampling

Teknik sampel pada penelitian ini menggunakan convinience sampling atau

aksidental sampling yaitu teknik penentuan sampel berdasarkan faktor spontanitas,

artinya siapa saja ibu rumah tangga yang secara tidak sengaja bertemu dengan

Universitas Sumatera Utara

Page 53: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

42

peneliti di Puskesmas Medan Johor dan sesuai dengan karakteristik (ciri-cirinya)

yaitu ibu rumah tangga yang sudah tahu tentang seluruh atau sebagian dari indikator

perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS), maka orang tersebut dapat digunakan

sebagai sampel atau responden (Riduwan, 2010). Pengambilan sampel dalam

penelitian ini adalah ibu rumah tangga yang sedang mengunjungi Puskesmas Medan

Johor dengan tujuan untuk berobat, mengurus surat rujukan baru atau rujukan ulang,

atau sedang mendampingi anggota keluarga yang sedang sakit.

4.3 Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian ini telah dilakukan di Puskesmas Medan Johor pada tanggal 10

April-7 Juni 2018. Pemilihan lokasi penelitian tersebut dengan pertimbangan jumlah

sampel yang dibutuhkan memadai dan dengan mempertimbangkan waktu, tenaga dan

kemudahan bagi peneliti.

4.4 Pertimbangan Etik

Penelitian ini dilakukan setelah mendapat persetujuan atau perizinan dari

institusi pendidikan program studi S-1 Ilmu Keperawatan Fakultas Keperawatan

Universitas Sumatera Utara dan Dinas Kesehatan Kota Medan. Polit dan Beck (2012)

menjelaskan bahwa dalam melakukan penelitian perlu memperhatikan prinsip etik

penelitian yaitu; beneficence, non-maleficence, autonomy, anonymity, confidentiality,

dan informed concent. Beneficence penelitian yang dilakukan harus mempunyai

keuntungan baik bagi peneliti maupun responden. Non-maleficence penelitian ini

Universitas Sumatera Utara

Page 54: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

43

tidak menimbulkan bahaya bagi responden. Autonomy, penelitian ini memberikan

kebebasan bagi responden untuk membuat keputusan sendiri, bersedia menjadi

responden dalam penelitian ini tanpa adanya paksaan atau pengaruh dari peneliti atau

siapapun. Anonimity, demi menjaga kerahasiaan penelitian, peneliti tidak akan

mencantumkan nama responden dan menggantinya dengan nama inisial.

Confidentiality, kerahasiaan informasi responden dijamin peneliti. Informed concent,

lembar persetujuan diberikan kepada responden yang akan diteliti dengan

memberikan penjelasan tentang tujuan dan manfaat penelitian.

4.5 Instrumen Penelitian

Instrumen dalam penelitian ini berupa kuesioner. Kuesioner ini dikembangkan

sendiri oleh peneliti dengan berpedoman pada landasan teori dari variabel penelitian.

Model pernyataan dalam penelitian ini adalah pernyataan closed ended (pernyataan

tertutup) yakni responden hanya dapat memberikan atau memilih tanggapan terbatas

pada pilihan yang disajikan oleh peneliti. Kuesioner terdiri dari 2 bagian yaitu

kuesioner data demografi dan kuesioner implementasi perilaku hidup bersih dan sehat

(PHBS).

Kuesioner demografi berisi nama, umur, pendidikan terakhir, pekerjaan dan

penghasilan. Kuesioner implementasi perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) dalam

penelitian ini terdiri dari 30 pernyataan dengan menggunakan skala Guttman yang

dapat dibuat dalam bentuk checklist (Riduwan, 2010). Kuesioner implementasi PHBS

dengan jawaban ya bernilai 2 dan jawaban tidak bernilai 1. Implementasi perilaku

Universitas Sumatera Utara

Page 55: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

44

hidup bersih dan sehat (PHBS) tersebut akan dikategorikan berdasarkan rumus

statistika yaitu :

Rentang

p

banyak kelas

p ( panjang kelas )

Skor tertinggi = 30 x 2 = 60

Skor terendah= 30 x 1 = 30

maka, rentang = skor tertinggi – skor terendah = 60 – 30 = 30

banyak kelas (dilakukan seluruhnya, dilakukan sebagian, dan tidak dilakukan) = 3

30

p = = 10

3

Maka :

Skor 30-40 = tidak dilakukan

Skor 41-50 = dilakukan sebagian

Skor 51-60 = dilakukan seluruhnya

4.6 Uji Validitas dan Uji Reliabilitas Instrumen

4.6.1 Uji Validitas Instrumen

Validitas menyatakan apa yang seharusnya diukur. Sebuah instrumen

dianggap valid jika instrumen itu benar-benar dapat dijadikan alat untuk mengukur

apa yang akan diukur (Setiadi, 2013). Pada penelitian ini uji validitas yang dilakukan

Universitas Sumatera Utara

Page 56: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

45

adalah uji validitas isi yaitu isi instrumen harus disesuaikan dengan tujuan penelitian

agar dapat mengukur apa yang seharusnya diukur (Nursalam, 2016). Uji validitas isi

instrumen implementasi perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) telah diajukan

kepada pakar yang ahli dalam penelitian ini. Kuesioner penelitian ini telah diujikan

kepada 2 orang dosen Departemen Komunitas Fakultas Keperawatan Universitas

Sumatera Utara dan dinyatakan valid dengan nilai validasi 1.

4.6.2 Uji reliabilitas Instrumen

Reliabilitas adalah adanya suatu kesamaan hasil apabila pengukuran

dilaksanakan oleh orang yang berbeda (Setiadi, 2013). Uji reliabilitas instrumen

dilakukan terhadap 20 orang responden yang tidak termasuk dalam jumlah sampel

penelitian di Puskesmas Medan Johor. Uji reliabilitas dalam penelitian ini

menggunakan metode mencari reliabilitas internal yaitu menganalisis reliabilitas alat

ukur dari satu kali pengukuran. Rumus yang digunakan adalah metode Kuder

Richardson-20 (KR-20) yang berguna untuk mengetahui reliabilitas dari seluruh tes

untuk item pernyataan yang menggunakan jawaban benar (ya=1) atau salah (tidak=0)

dan diuji melalui program komputerisasi dengan hasil 0,77. Metode Harga r11 dengan

rumus KR-20 harus lebih tinggi dari tabel product moment agar dapat disimpulkan

bahwa instrument tersebut realiabel. Instrumen dikatakan reliable apabila rhitung (r11) >

rtabel atau hasil uji r11> 0.666 (Riduwan, 2010).

Universitas Sumatera Utara

Page 57: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

46

4.7 Pengumpulan Data

Pengumpulan data dilakukan setelah peneliti menerima surat izin dari institusi

pendidikan Fakultas Keperawatan Universitas Sumatera Utara dan surat izin dari

lokasi penelitian yaitu Puskesmas Medan Johor. Setelah mendapatkan surat izin

tersebut, peneliti melakukan pengumpulan data penelitian dengan terlebih dahulu

meminta kesediaan responden untuk mengikuti penelitian. Peneliti menjelaskan

tentang tujuan, manfaat dan prosedur pengisian kuesioner pada calon responden.

Calon responden yang bersedia, diminta untuk menandatangani informed consent

(surat persetujuan). Selanjutnya peneliti meminta responden untuk mengisi kuesioner

dengan tetap didampingi oleh peneliti. Dalam pengisian kuesioner, responden

diberikan kesempatan untuk bertanya kepada peneliti apabila ada hal-hal yang kurang

jelas dalam pengisian kuesioner. Setelah semua data terkumpul, peneliti melakukan

pengolahan atau analisa data.

4.8 Pengolahan Data dan Analisa Data

4.8.1 Pengolahan Data

Setelah semua data terkumpul, maka peneliti melakukan pengolahan data

dengan menggunakan sistem komputerisasi. Data yang dikumpulkan diolah dengan

beberapa tahap yaitu Editing yaitu memeriksa kembali kesalahan atau kekurangan

dalam pengisian atau pengambilan identitas responden atau mengecek kelengkapan

data. Coding (pemberian kode) yaitu memberikan kode tertentu secara berurut dengan

Universitas Sumatera Utara

Page 58: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

47

kategori yang sama pada masing-masing lembaran kuesioner yang diberikan pada

responden sehingga memiliki arti tertentu ketika dianalisis. Data entry (pemasukan

data ke computer) yaitu memasukkan jawaban-jawaban dari masing-masing

responden yang dalam bentuk kode (angka atau huruf) kedalam program computer.

Tabulating/processing yaitu memasukkan data kedalam tabel. Cleaning yaitu

pembersihan data dengan pengecekan kembali data yang sudah dientry apakah ada

kesalahan atau tidak (Setiadi, 2013).

4.8.2 Analisa Data

Analisa data dalam penelitian ini adalah analisa univariate (analisa deskriptif)

yaitu suatu prosedur pengolahan data dengan menggambarkan dan meringkas data

dengan cara ilmiah dalam bentuk tabel untuk melihat gambaran Implementasi

Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) Tatanan Rumah Tangga di Wilayah Kerja

Puskesmas Medan Johor. Data yang telah terkumpul dan disajikan dalam bentuk

distribusi frekuensi dan persentase dengan menggunakan teknik komputerisasi.

Universitas Sumatera Utara

Page 59: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

48

BAB 5

HASIL DAN PEMBAHASAN

5.1 Hasil Penelitian

Bab ini menguraikan tentang hasil penelitian dan pembahasan mengenai

implementasi perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) pada tatanan rumah tangga di

wilayah kerja Puskesmas Medan Johor. Penelitian ini telah dilakukan pada tanggal 10

April-7 Juni 2018. Penelitian ini menggunakan desain deskriptif dengan tujuan untuk

menggambarkan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) pada tatanan rumah tangga

di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Johor.

5.1.1 Karakteristik Responden

Responden dalam penelitian ini adalah ibu rumah tangga di Wilayah kerja

Puskesmas Medan Johor. Jumlah responden yaitu 99 orang. Dari penelitian ini

diperoleh gambaran mengenai karakteristik responden meliputi : umur, pendidikan

terakhir, pekerjaan dan penghasilan yang dapat dilihat pada tabel berikut.

Tabel 5.1.1 Distribusi frekuensi dan persentasi karakteristik responden (n=99).

Karakteristik Responden n %

Umur

17-25 Tahun 4 4

26-35 Tahun 34 35

36-45 Tahun 37 38

46-55 Tahun 19 19

56-65 Tahun 5 5

Universitas Sumatera Utara

Page 60: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

49

Tabel 5.1.1 (Lanjutan).

Karakteristik Responden n %

Pendidikan Terakhir

SD 2 2

SMP 4 4

SMA 60 61

Diploma/Sarjana 33 33

Pekerjaan

PNS/POLRI/TNI 6 6

Pegawai Swasta/Wiraswasta 31 31

Petani/Buruh 1 1

Pensiunan 1 1

Ibu Rumah Tangga 60 61

Penghasilan

< Rp 1.900.000 12 12

Rp 2.000.000 - Rp 2.500.000 20 20

Rp 2.600.000 - Rp 3.500.000 35 36

>Rp 3.500.000 32 32

Hasil penelitian menunjukkan mayoritas umur responden berada pada

kelompok umur 36-45 tahun yaitu 37 (38%). Gambaran pendidikan responden yang

terbanyak adalah kelompok SMA yaitu 60 (61%). Gambaran mayoritas pekerjaan

responden yaitu sebagai ibu rumah tangga yaitu sebanyak 60 (61%) dan sebagian

besar pegawai swasta/ wiraswasta 31 (31%). Sementara gambaran penghasilan yang

terbanyak terdapat pada kelompok Rp 2.600.000-Rp 3.500.000 yaitu 35 (36%), dan

pada kelompok >Rp 3.000.000 sebanyak 32 (32%) sedangkan kelompok yang

memiliki penghasilan terendah adalah pada kelompok penghasilan <Rp 1.900.000

yaitu 12 (12%).

Universitas Sumatera Utara

Page 61: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

50

5.1.2 Gambaran Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

Tatanan Rumah Tangga di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Johor.

Hasil penelitian ini menunjukkan gambaran implementasi PHBS dalam 3

kategori yaitu dilakukan seluruhnya, dilakukan sebagian dan tidak dilakukan. Untuk

keterangan lebih lanjut tentang distribusi frekuensi dan persentase implementasi

PHBS dapat dilihat pada tabel 5.1.2 sebagai berikut.

Tabel 5.1.2 Distribusi frekuensi dan persentase implementasi PHBS (n=99).

Implementasi PHBS frekuensi (n) persentase (%)

Tidak dilakukan 1 1

Dilakukan sebagian 11 11

Dilakukan seluruhnya 87 88

Berdasarkan tabel 5.1.2 memperlihatkan bahwa implementasi PHBS pada

tatanan rumah tangga di Wilayah Kerja Puskesmas Medan johor sebagian besar

melakukan selurunya yaitu 87 (88%) dan PHBS tidak dilakukan (1%).

5.1.3 Gambaran Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) Berdasarkan

Indikator PHBS.

Rumah tangga yang ber-PHBS adalah rumah tangga yang telah memenuhi 10

indikator PHBS yaitu pertolongan persalinan oleh tenaga kesehatan, memberi bayi

ASI Eksklusif, menimbang balita setiap bulan, menggunakan air bersih, mencuci

tangan dengan air dan sabun, menggunakan jamban sehat, memberantas jentik

Universitas Sumatera Utara

Page 62: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

51

nyamuk di rumah sekali seminggu, makan buah dan sayur setiap hari, melakukan

aktivitas fisik setiap hari dan tidak merokok di dalam rumah.

Tabel 5.1.3 Distribusi frekuensi dan persentase implementasi PHBS berdasarkan

indikator PHBS (n=99).

Indikator tidak dilakukan dilakukan

dilakukan sebagian seluruhnya

n (%) n (%) n (%)

Pertolongan persalinan oleh tenaga 1 (1) 23 (23) 75 (76)

kesehatan.

Memberi bayi ASI Eksklusif 5 (5) 33 (33) 61 (62)

Menimbang balita setiap bulan 7 (7) 18 (18) 74 (75)

Menggunakan air bersih 12 (12) 87 (88)

Mencuci tangan dengan air dan

sabun 10 (10) 89 (90)

Menggunakan jamban sehat 16 (16) 83 (84)

Memberantas jentik nyamuk

di rumah sekali seminggu 1 (1) 9 (9) 89 (90)

Makan buah dan sayur setiap hari 32 (32) 67 (68)

Melakukan aktivitas fisik setiap hari 12 (12) 37 (37) 50 (51)

Tidak merokok di dalam rumah 8 (8) 39 (39) 52 (53)

Hasil penelitian berdasarkan tabel 5.1.3 menunjukkan bahwa rumah tangga di

wilayah kerja Puskesmas Medan johor sebagian besar melakukan seluruh indikator

PHBS. Adapun indikator yang dilakukan seluruhnya yang mencapai nilai minimal

capaian PHBS (70%) adalah mencuci tangan dengan air dan menggunakan sabun,

memberantas jentik nyamuk dirumah sekali seminggu, menggunakan air bersih dan

menggunakan jamban sehat. Sedangkan indikator PHBS yang belum mencapai nilai

minimum capaian PHBS adalah melakukan aktivitas setiap hari, tidak merokok di

dalam rumah, dan memberi bayi ASI Eksklusif.

Universitas Sumatera Utara

Page 63: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

52

Tabel berikut ini menampilkan hasil distribusi frekuensi dan persentase PHBS

berdasarkan jawaban item pernyataan indikator PHBS terhadap 99 orang responden

di Wilayah kerja Puskesmas Medan Johor

Tabel 5.1.3.1 Distribusi frekuensi dan persentase implementasi PHBS berdasarkan

jawab item pernyataan indikator pada instrumen PHBS (n=99).

No Item pernyataan Frekuensi (n) Persentase (%)

Ya (%) Tidak (%)

1. Melakukan persalinan dibantu oleh tenaga kesehatan

Di pelayanan kesehatan 95 (96) 4 (4)

Dibantu oleh nakes. 96 (97) 3 (3)

Merujuk ibu ke Yankes ketika kelainan kehamilan75 (76) 24 (24)

2. Memberi bayi ASI Eksklusif

Memberi bayi ASI saja 64 (65) 35 (35)

Sejak bayi lahir sampai 6 bulan. 72 (73) 27 (27)

Suasana rumah tenang dan damai 90 (91) 9 (9)

3. Menimbang balita setiap bulan

Menimbang balita ke posyandu. 90 (91) 9 (9)

Membawa balita ke puskesmas saat balita sakit. 76 (77) 23 (23)

Untuk mencegah gangguan tumbuh kembang balita. 86 (87) 13 (13)

4. Menggunakan air bersih

Ibu memasak air hingga mendidih 88 (89) 11 (11)

Air tidak berwarna, tidak keruh, tidak berasa,

dan tidak berbau. 98 (99) 1 (1)

Air berasal dari sumur pompa atau PDAM. 98 (99) 1 (1)

5. Mencuci tangan menggunakan air dan sabun

Sebelum dan sesudah makan. 97 (98) 2 (2)

mencuci tangan dengan air dan sabun. 93 (94) 6 (6)

Untuk mencegah penularan penyakit 93 (94) 6 (6)

6. Menggunakan jamban sehat

Sebagai tempat BAB/BAK. 98 (99) 1 (1)

Jamban tidak mencemari tanah disekitarnya,

mudah dibersihkan, aman digunakan. 95 (96) 4 (4)

Membersihkan toilet/jamban setiap hari. 87 (88) 12 (12)

Universitas Sumatera Utara

Page 64: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

53

Tabel 5.1.3.1 (Lanjutan).

Pernyataan frekuensi (n) persentase (%)

Ya (%) Tidak (%)

7. Memberantas jentik nyamuk

Menguras bak mandi. 95 (96) 4 (4)

Menutup bak mandi/ember. 89 (90) 10 (10)

Mengubur/menyingkirkan barang bekas. 96 (97) 3 (3)

8. Makan buah dan sayur setia hari

Mengkonsumsi buah dan sayur setiap hari. 69 (70) 30 (30)

Sayuran berwarna hijau, kuning atau orange. 91 (92) 8 (8)

Memilih buah dan sayur yang segar 95 (96) 4 (4)

9. Melakukan aktivitas setiap hari

Melakukan aktivitas fisik atau olahraga

setiap hari. 86 (87) 13 (13)

Dilakukan selama 30 menit setiap hari. 55 (56) 44 (44)

Dengan pemanasan dan perenggangan

terlebih dahulu. 56 (57) 43 (43)

10. Tidak merokok di dalam rumah

Ibu menegur anggotan keluarga yang merokok.86 (87) 13 (13)

Tidak menyediakan asbak rokok 53 (53) 46 (47)

Keluarga sepakat rumah tanpa asap rokok. 86 (87) 13 (13)

Dari tabel 5.1.3.1 diperoleh data mengenai jawaban responden terhadap item

pernyataan dari 10 indikator PHBS. Mayoritas responden yang menjawab ya adalah

untuk indikator PHBS menggunkan air bersih, mencuci tangan menggunakan air dan

sabun, menggunkan jamban sehat dan memberantas jentik nyamuk di rumah sekali

seminggu. Sedangkan jawaban tidak terbanyak adalah melakukan aktivitas fisik, tidak

merokok di dalam rumah dan memberi bayi ASI Eksklusif.

Universitas Sumatera Utara

Page 65: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

54

5.2 Pembahasan

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sebagian besar implementasi

Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada tatanan rumah tangga di Wilayah kerja

Puskesmas Medan Johor dilakukan seluruhnya yaitu 87 (88%). Hal ini juga dapat

dikaitkan dengan karakteristik responden meliputi pendidikan dan penghasilan

keluarga. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendidikan terakhir responden

terbanyak yaitu SMA 60 (61%). Hurlock (2002) mengatakan bahwa semakin tinggi

tingkat pendidikan seseorang, maka diharapkan pengetahuan dan keterampilan akan

semakin baik. Hidayat (2005) mengatakan bahwa semakin tinggi tingkat pendidikan

seseorang, berpengaruh terhadap pengetahuan yang dimiliki. Herawani (2001)

menyatakan bahwa pendidikan yang tinggi dapat mempengaruhi tingkat pengetahuan

seseorang. pendidikan kesehatan ini akan membantu meningkatkan pengetahuan ibu

tentang PHBS

Berdasarkan penelitian ini penghasilan keluarga terbanyak adalah Rp

2.600.000 - Rp 3.500.000 yaitu 35 (35%) dan > Rp 3.500.000 yaitu 32 (32%).

Menurut Notoadmodjo (2012), perilaku merupakan totalitas penghayatan dan

aktivitas seseorang yang merupakan hasil bersama antara berbagai faktor diantaranya

faktor internal meliputi karakteristik orang yang bersangkutan dan faktor eksternal

meliputi bagian dari lingkungan fisik, sosial, budaya, ekonomi dan politik.

Universitas Sumatera Utara

Page 66: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

55

Berdasarkan Laporan Akuntabilitas Kementerian Kesehatan RI (2014) bahwa

target rumah tangga minimal ber-PHBS adalah 70%. Berdasarkan hal tersebut

penelitian tentang implementasi PHBS di wilayah kerja Puskesmas Medan Johor

telah mencapai nilai target rumah tangga ber-PHBS yaitu dilakukan seluruhnya 88%.

Hal ini beralasan, bila dilihat dari kesadaran masyarakat tentang pentingnya PHBS

yaitu meliputi persalinan ditolong oleh tenaga kesehatan, memberi bayi ASI

Eksklusif, menimbang balita setiap bulan, menggunakan air bersih, mencuci tangan

dengan air bersih yang mengalir dan menggunakan sabun, menggunakan jamban

sehat, memberantas jentik di rumah sekali seminggu, makan buah dan sayur setiap

hari, melakukan aktivitas fisik setiap hari dan tidak merokok di dalam rumah (Depkes

RI, 2009).

Hasil penelitian berdasarkan indikator PHBS persalinan ditolong oleh tenaga

kesehatan menunjukkan bahwa 75 (76%) keluarga melakukan persalinan yang

ditolong oleh tenaga kesehatan. Hasil tersebut sejalan dengan penelitian Kunoli

(2012) bahwa distribusi pertolongan persalinan yang terbanyak adalah pertolongan

persalinan dengan tenaga kesehatan dimana sebagian besar masyarakat sudah

memiliki kesadaran akan pentingnya kesehatan ibu dan anak. Persalinan yang aman

adalah persalinan yang dibantu oleh tenaga kesehatan seperti dokter atau bidan.

Persalinan yang ditolong oleh tenaga kesehatan di fasilitas kesehatan menggunakan

peralatan yang aman, bersih, dan steril sehingga mencegah terjadinya infeksi dan

bahaya kesehatan lainnya (Depkes RI, 2009). Sejak tahun 2015, penekanan persalinan

Universitas Sumatera Utara

Page 67: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

56

yang aman adalah persalinan ditolong tenaga kesehatan di fasilitas pelayanan

kesehatan. Oleh karena itu, Rencana Strategis Kementerian Kesehatan tahun 2015-

2019 menetapkan persalinan di fasilitas pelayanan kesehatan sebagai salah satu

indikator upaya kesehatan ibu, menggantikan pertolongan persalinan oleh tenaga

kesehatan. Analisis kematian ibu yang dilakukan Direktorat Bina Kesehatan Ibu pada

tahun 2010 membuktikan bahwa kematian ibu terkait erat dengan penolong

persalinan dan tempat/fasilitas persalinan. Persalinan yang ditolong tenaga kesehatan

terbukti berkontribusi terhadap turunnya risiko kematian ibu. Demikian pula dengan

tempat/fasilitas, jika persalinan dilakukan di fasilitas pelayanan kesehatan, juga akan

semakin menekan risiko kematian ibu (Kemenkes RI, 2017).

Hasil penelitian pada indikator PHBS memberi bayi ASI Eksklusif

menunjukkan bahwa 61 (62%) keluarga melakukan pemberian ASI Eksklusif. Hal ini

sejalan dengan hasil penelitian Kunoli (2012) yang menyatakan bahwa masyarakat

terutama ibu nifas sudah memiliki kesadaran akan pentingnya ASI. Air Susu Ibu

(ASI) eksklusif berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 33 Tahun 2012 adalah ASI

yang diberikan kepada bayi sejak dilahirkan selama enam bulan, tanpa menambahkan

dan/atau mengganti dengan makanan atau minuman lain (kecuali obat, vitamin, dan

mineral). ASI mengandung kolostrum yang kaya akan antibodi karena mengandung

protein untuk daya tahan tubuh dan pembunuh kuman dalam jumlah tinggi sehingga

pemberian ASI eksklusif dapat mengurangi risiko kematian pada bayi. Kolostrum

berwarna kekuningan dihasilkan pada hari pertama sampai hari ketiga. Hari keempat

sampai hari kesepuluh ASI mengandung immunoglobulin, protein, dan laktosa lebih

Universitas Sumatera Utara

Page 68: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

57

sedikit dibandingkan kolostrum tetapi lemak dan kalori lebih tinggi dengan warna

susu lebih putih. Selain mengandung zatzat makanan, ASI juga mengandung zat

penyerap berupa enzim tersendiri yang tidak akan menganggu enzim di usus. Susu

formula tidak mengandung enzim sehingga penyerapan makanan tergantung pada

enzim yang terdapat di usus bayi (Kemenkes RI, 2017).

Hasil penelitian terhadap indikator PHBS menimbang balita setiap bulan

menunjukkan bahwa 74 (75%) membawa balita ke posyandu setiap bulan untuk

menimbang berat badan balita. Berdasarkan penelitian Nurhajati (2015) dapat

disimpulkan bahwa seluruh bayi berdasarkan kategori tempat penimbangan

seluruhnya menimbang di posyandu. Bagi masyarakat yang menimbang balita secara

rutin di posyandu akan terlihat perkembangan berat badan balita apakah naik atau

tidak. Manfaat penimbangan balita setiap bulan diposyandu adalah untuk mengetahui

apakah balita tumbuh sehat, untuk mengetahui dan mencegah gangguan pertumbuhan

balita, merujuk balita ke puskesmas bila balita sakit (demam/batuk/pilek/diare), berat

badan 2 bulan berturut-turut tidak naik, balita yang berat badannya BGM (bawah

garis merah) dan dicurigai gizi buruk, ibu balita mendapatkan penyuluhan gizi untuk

memantau pertumbuhan balita (Depkes RI, 2009).

Hasil penelitian indikator menggunakan air bersih dilakukan seluruhnya

sebanyak 87 (88%) dan dilakukan sebagian 12 (12%). Keluarga di Wilayah kerja

Puskesmas Medan Johor menggunakan air bersih yang diperoleh dari PDAM, sumur

pompa dan beberapa melalui sumur gali. Sebagian keluarga tidak memasak air hingga

mendidih dikarenakan keluarga mengkonsumsi air kemasan isi ulang. Hal tersebut

Universitas Sumatera Utara

Page 69: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

58

sejalan dengan Data dari Statistik Kesejahteraan Rakyat tahun 2016, Badan Pusat

Statistik secara nasional menunjukkan sumber air utama yang paling banyak

digunakan rumah tangga untuk minum adalah air kemasan dan sumur terlindung,

untuk memasak sumber air utama yang digunakan yaitu sumur terlindung/tak

terlindung dan sumur bor/pompa, sedangkan sumber air utama yang digunakan

rumah tangga untuk mandi, mencuci, dll, adalah air dari sumur terlindung/tak

terlindung dan sumur bor/pompa sebesar.

Berdasarkan hasil Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) 2008-2013,

diketahui di Sumatera Utara terdapat peningkatan persentase rumah tangga

berdasarkan sumber air minum, khususnya pada air kemasan. Di lain pihak, rumah

tangga yang memiliki sumber air minum melalui sumur dan lainnya seperti sungai

dan air hujan mengalami penurunan (Dinkes Provsu, 2014).

Menurut Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 492/MENKES/PER/IV/2010

tentang Persyaratan Kualitas Air Minum, air minum adalah air yang melalui proses

pengolahan atau tanpa proses pengolahan yang memenuhi syarat kesehatan dan dapat

langsung diminum. Pada Permenkes tersebut juga disebutkan bahwa penyelenggara

air minum wajib menjamin air minum yang diproduksinya aman bagi kesehatan.

Dalam hal ini penyelenggara air minum diantaranya adalah Badan Usaha Milik

Negara (BUMN)/Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), koperasi, badan usaha swasta,

usaha perorangan, kelompok masyarakat, dan/atau individual yang

menyelenggarakan penyediaan air minum.

Universitas Sumatera Utara

Page 70: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

59

Indikator PHBS mencuci tangan dengan air bersih dan menggunakan sabun

pada hasil penelitian ini dilakukan seluruhnya oleh keluarga sebanyak 89 (90%) dan

dilakukan sebagian 10 (10%). Keluarga mencuci tangan saat sebelum dan sesudah

makan. Keluarga sadar dan tahu bahwa mencuci tangan dapat mencegah penularan

penyakit. Hal ini sejalan dengan penelitian Novianti (2014) bahwa responden

mengaku berperilaku mencuci tangan dengan air bersih dan sabun sehingga perilaku

ini sebagai upaya untuk memutus mata rantai penularan penyakit. Keluarga mencuci

tangan saat sebelum dan sesudah makan.

Indikator PHBS menggunakan jamban sehat dilakukan seluruhnya sebanyak

83 (84%). Rumah tangga di wilayah kerja Puskesmas Medan Johor menggunakan

jamban sebagai tempat BAB/BAK. Mulai tahun 2015 definisi rumah tangga yang

memiliki akses sanitasi layak adalah apabila fasilitas sanitasi yang digunakan

memenuhi syarat kesehatan, antara lain dilengkapi dengan jenis kloset leher angsa

atau plengsengan dengan tutup dan memiliki tempat pembuangan akhir tinja tangki

(septic tank) atau Sistem Pengolahan Air Limbah (SPAL), dan merupakan fasilitas

buang air besar yang digunakan sendiri atau bersama (Kemenkes RI, 2017).

Berdasarkan Riskesdas Provsu (2013), persentase rumah tangga menurut

tempat pembuangan tinja/kotoran/BAB mengalami peningkatan sepanjang tahun

2008-2013, khususnya persentase rumah tangga yang menggunakan tangki septik

mengalami peningkatan sedangkan penggunaan kolam/sawah, sungai/danau, dan

lainnya sebagai tempat pembuangan kotoran dan tinja mengalami penurunan. Dan

Universitas Sumatera Utara

Page 71: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

60

sebagian besar masyarakat Sumatera Utara telah memiliki jamban leher angsa dan

78,49% telah memenuhi syarat kesehatan (Dinkes Provsu, 2014).

Indikator PHBS memberantas jentik nyamuk di rumah dilakukan seluruhnya

yaitu 89 (90%). Keluarga di wilayah kerja Puskesmas Medan johor memberantas

jentik nyamuk dirumah dengan menguras bak mandi dan membuang sampah setiap

hari. Hal ini sejalan dengan penelitian Novianti (2014) bahwa masyarakat mengaku

melakukan kegiatan pemberantasan jentik nyamuk dengan cara membersihkan bak

mandi dan penggunaan obat anti nyamuk. Memberantas jentik nyamuk dengan

gerakan 3 M plus yaitu menguras dan menyikat tempat-tempat penampungan air

seperti bak mandi, tatakan kulkas, tatakan pot kembang. Menutup rapat-rapat tempat

penampungan air seperti lubang bak kontrol, lubang pohon, lekukan-lekukan yang

dapat menampung air hujan. Mengubur atau menyingkirkan barang-barang bekas

yang dapat menampung air seperti ban bekas, kaleng bekas, plastik kresek dan lain-

lain. Plus menghindari gigitan nyamuk yaitu menggunakan kelambu ketika tidur,

memakai obat yang dapat mencegah gigitan nyamuk (Depkes RI, 2009).

Mengkonsumsi buah dan sayur setiap hari dilakukan seluruhnya 67 (68%).

Hal ini karena pentingnya pemenuhan serat dan masih murah untuk didapatkan di

pasar. Setiap anggota rumah tangga sebaiknya mengkonsumsi minimal 3 porsi buah

dan 2 porsi sayuran atau sebaliknya setiap hari. Makan sayur dan buah setiap hari

sangat penting, karena mengandung vitamin dan mineral. Manfaat vitamin yang ada

di dalam sayur dan buah adalah vitamin A untuk pemeliharaan kesehatan mata,

Universitas Sumatera Utara

Page 72: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

61

vitamin D untuk kesehatan tulang, vitamin E untuk kesuburan dan awet muda,

vitamin K untuk pembekuan darah, vitamin C meningkatkan daya tahan tubuh

terhadap infeksi, vitamin B mencegah penyakit beri-beri, dan vitamin B12

meningkatkan nafsu makan (Depkes RI, 2009).

Indikator melakukan aktivitas fisik merupakan salah satu indikator terendah

pada keluarga. Hal ini diketahui berdasarkan kategori dilakukan seluruhnya dengan

jumlah 50 (51%), dilakukan sebagian yaitu 37 (37%) dan tidak dilakukan 12 (12%).

Hal ini disebabkan oleh karena faktor pekerjaan. Berdasarkan data dari Kecamatan

Medan Johor (2016), pekerjaan dengan jumlah tertinggi adalah pegawai

swasta/wiraswasta dan pedagang. Hasil penelitian kunoli (2012) menerangkan bahwa

aktivitas fisik (olah raga) yang teratur masih rendah oleh karena kesibukan pekerjaan

berat sehingga tidak memiliki waktu yang cukup untuk berolah raga. Sebagian

responden di Wilayah kerja Puskesmas Medan Johor mengatakan melakukan

aktivitas fisik setiap hari seperti mencuci, dan melakukan pekerjaan rumah lainnya.

Menurut Depkes RI (2009), Aktivitas fisik bisa berupa kegiatan sehari-hari yaitu,

berjalan kaki, berkebun, kerja di taman, mencuci pakaian, mencuci mobil, mengepel

lantai, naik turun tangga, membawa belanjaan dan bisa berupa olahraga , yaitu push

up, lari ringan, bermain bola, berenang, senam, bermain tenis, yoga, fitness, angkat

beban/berat.

Indikator PHBS tidak merokok di dalam rumah dilakukan seluruhnya

sebanyak 52 (52%). Jumlah tersebut 2 terendah setelah indikator melakukan aktivitas

Universitas Sumatera Utara

Page 73: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

62

setiap hari diantara indikator PHBS lainnya yang belum mencapai nilai capaian

minimum keluarga ber-PHBS. Hal ini karena sebagian ibu rumah tangga tidak

menegur anggota keluarga yang merokok di dalam rumah. Di dalam rumah juga

tersedia asbak rokok yang di gunakan oleh ayah maupun tamu yang berkunjung. Hal

ini sejalan dengan penelitian kunoli (2012) yang menyatakan bahwa distribusi

merokok dalam dirumah cukup tinggi oleh karena masyarakat terutama perokok

belum memiliki kesadaran walaupun sudah mendapatkan informasi dari media

elektronik dan penyuluhan kesehatan dari petugas kesehatan.

Berdasarkan penelitian Nurhajati (2015) bahwa sebagian besar dalam rumah

tangga ada anggota keluarga yang merokok di dalam rumah. Meskipun sudah

mengerti bahwa di dalam satu puntung rokok yang diisap mengandung bahan kimia

berbahaya, namun mereka tetap melakukannya dan mengabaikan kesehatan anggota

rumah tangga lainnya (perokok pasif). Banyaknya konsumsi merokok di Indonesia

berdampak pada persentase perokok. Di Jawa Tengah persentase merokok setiap hari

bagi penduduk umur diatas 10 tahun secara nasional, sebanyak 24,3%. Prevalensi

perokok saat ini 30,7% dengan rerata jumlah rokok yang dihisap 8,9 batang per hari.

Penduduk yang merokok 83,8% juga merokok di dalam rumah ketika bersama

anggota rumah tangga (Riskesdas, 2007).

Universitas Sumatera Utara

Page 74: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

63

BAB 6

KESIMPULAN DAN SARAN

6.1 Kesimpulan

Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan tentang Implementasi Perilaku

Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada Tatanan Rumah Tangga di Wilayah Kerja

Puskesmas Medan Johor pada tangga 10 April – 7 Juni 2018 dengan jumlah

responden 99 orang maka dapat disimpulkan bahwa implementasi dilakukan

seluruhnya oleh keluarga 88% dan sudah mencapai nilai capaian minimal keluarga

ber-PHBS sebesar 70% (Kemenkes RI, 2014).

Berdasarkan 10 indikator PHBS maka dapat disimpulkan indikator yang

dilakukan seluruhnya berdasarkan nilai capaian minimum PHBS adalah mencuci

tangan dengan air bersih dan sabun 89 (90%), memberantas jentik nyamuk di rumah

89 (90%), menggunakan air bersih 87 (88%), menggunakan jamban sehat 83 (84%),

pertolongan persalinan oleh tenaga kesehatan 75 (76%), dan menimbang balita setiap

bulan 74 (74%). Sedangkan indikator yang belum memenuhi nilai capaian PHBS

adalah makan buah dan sayur setiap hari 67 (68%), memberi ASI Eksklusif 61 (62%),

tidak merokok di dalam rumah 52 (52%) dan melakukan aktivitas fisik setiap hari 50

(51%).

Universitas Sumatera Utara

Page 75: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

64

6.2 Saran

6.2.1 Pendidikan Keperawatan

Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi informasi dan menambah

pengetahuan dan wawasan tentang perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) di bidang

keperawatan komunitas.

6.2.2 Pelayanan Keperawatan

Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi informasi dan menambah

pengetahuan bagi perawat dalam melaksanakan asuhan keperawatan Komunitas, serta

dapat membantu dalam pemecahan masalah-masalah kesehatan mengenai

pencegahan penyakit, dan diharapkan juga menjadi penambahan informasi tentang

apa saja indikator PHBS yang sudah tercapai dan yang belum mencapai nilai

minimum capaian PHBS khususnya di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Johor

sehingga dapat mengoptimalkan program-program PHBS.

6.2.3 Penelitian Keperawatan selanjutnya

Peneliti menyadari bahwa penelitian ini masih memiliki keterbatasan-

keterbatasan yaitu tidak melakukan observasi ke rumah keluarga dikarenakan

keterbatasan waktu dan kemudahan untuk menjangkau, sehingga peneliti berharap

peneliti berikutnya perlu melakukan penelitian lebih lanjut tentang implementasi

Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada Tatanan Rumah Tangga dengan

metode yang lebih baik dengan kelengkapan instrument observasi.

Universitas Sumatera Utara

Page 76: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

65

DAFTAR PUSTAKA

Atikah Proverawati, Eni Rahmawati. (2012). Perilaku Hidup Bersih dan Sehat

(PHBS). Yogyakarta: Nuha Medika

Badan Pusat Statistik. (2016). Indikator Kesejahteraan Rakyat Tahun 2016. Jakarta:

Badan Pusat Statistik.

Departemen Kesehatan RI. (2009). Perilaku Hidup Bersih dan Sehat di Rumah

Tangga. Diakses pada tanggal 20 November 2017. Melalui

(Http://www.promkes.depkes.go.id)

Dermawan, A.C., dan Setiawati, S.(2008). Proses Pembelajaran dalam Pendidikan

Kesehatan. Jakarta: Trans Info Media

Dewi & Wawan. (2011). Pengetahuan, Sikap, dan Perilaku Manusia. Yogyakarta:

Nuha Medika

Dinas Kesehatan Provsu. (2013). Profil Kesehatan Provinsi Sumatera Utara Tahun

2012.Medan

Dinas Kesehatan Provsu. (2014). Profil Kesehatan Provinsi Sumatera Utara Tahun

2013.Medan

Hartono. (2010). Promosi Kesehatan di Puskesmas dan Rumah Sakit. Jakarta: Rineka

Cipta

Irawati, Erna & Wahyuni. (2011). Gambaran Karakteristik Keluarga tentang

Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada Tatanan Rumah Tangga di

Desa Karangasem Wilayah Kerja Puskesmas Tanon II Sragen. Jurnal Ilmu

Kesehatan. 8,41-749

Kementerian Kesehatan RI. (2007). Pedoman Pelaksanaan Promosi Kesehatan di

Puskesmas. (Online), (http://www.depkes.go.id)

Kementerian Kesehatan RI. (2009). UU No 36 Tahun 2009 Tentang Kesehatan.

Jakarta

Kementerian Kesehatan RI. (2010). Peraturan Menteri Kesehatan Nomor

736/MENKES/PER/VI/2010 tentang Tata Laksana dan Pengawasan Kualitas

Air Minum. Jakarta: Kementerian Kesehatan RI.

Kementerian Kesehatan RI. (2011). Panduan Pembinaan dan Penilaian Perilaku

Hidup Bersih dan Sehat di Rumah Tangga melalui Tim Penggerak PKK.

Jakarta: Kementerian Kesehatan RI

Universitas Sumatera Utara

Page 77: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

66

Kementerian Kesehatan RI. (2012). Buku Panduan Hari Kesehatan Nasional Ke-48.

(Online), (Http://www.depkes.go.id)

Kementerian Kesehatan RI. (2012). Peraturan Menteri Kesehatan Nomor

33/MENKES/PER/2012 tentang ASI. Jakarta: Kementerian Kesehatan RI.

Kementerian Kesehatan RI. (2013). Profil Kesehatan Provinsi Sumatera Utara 2012.

Medan: http://www.depkes.go.id

Kementerian Kesehatan RI. (2014). Permenkes No 75 Tahun 2014 Tentang

Puskesmas. Jakarta

Kementerian Kesehatan RI. (2014). Laporan Akuntabilitas Kementerian Kesehatan

RI. Jakarta

Kementerian Kesehatan RI. (2016). Buku Panduan Germas. Jakarta

Kementerian Kesehatan RI.(2016). Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS).

(Online), (Http://www.depkes.go.id)

Kementerian Kesehatan RI. (2016). Permenkes No 39 Tahun 2016 Tentang Pedoman

Penyelenggaraan Program Indonesia Sehat dengan Pendekatan Keluarga.

(Online), (Http://www.depkes.go.id)

Kementerian Kesehatan RI. (2017). Profil Kesehatan Indonesia Tahun 2016. Jakarta

Kementerian Kesehatan RI. (2017). Warta Kesmas, Gerakan Masyarakat Hidup

Sehat. Jakarta

Kunoli, Firdaus J & Putu Candriasih. (2012). Penerapan Perilaku Hidup Bersih dan

Sehat (PHBS) Pada Tatanan Rumah Tangga dan di Sekolah di Kecamatan

Pangi Kabupaten Pangi Moutong. Jurnal Kesehatan Masyarakat Diunduh

Pada 17 Oktober 2017 dari www.jurnalunismuhpala.org

Lubis, A. A. (2014). Gambaran Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) di Desa

Perlabian Kecamatan Kampung Rakyat Kabupaten Labuhan Bahi Selatan.

Dibuka Pada Tanggal 16 Oktober 2017 dari http://Repository.usu.ac.id

Maryunani. (2017). Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Jakarta: Cv. Trans Info

Media

Notoatmodjo. (2012). Promosi Kesehatan dan Perilaku Kesehatan. Jakarta: Rineka

Cipta

Universitas Sumatera Utara

Page 78: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

67

Novianti & SRI. (2014). Survei Rumah Tangga Sehat di Wilayah Kerja Puskesmas

Ciawi Kabupaten Tasikmalaya Jurnal kesehatan Komunitas Indonesia vol 10.

Diunduh Pada Tanggal 16 Oktober 2017 dari https://scholar.google.co.id

Nurhajati, Nunun. (2015). Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) Masyarakat

Desa Samir dalam Maeningkatkan Kesehatan Masyarakat. Jurnal Publiciana

di Unduh pada Tanggal 20 Juli 2018 dari https://scholar.google.co.id

Nursalam. (2016). Metologi Penelitian Ilmu Keperawatan. Jakarta: Salemba Medika

Polit & Beck. (2012). Resource Manual for Nursing Research, Generating and

Assessing Evidence for Nursing Practice. Ninth Edition. USA : Lippincott

Riduwan. (2010). Metode dan Teknik Menyusun Tesis. Bandung: Alfabeta

Riskesdas. (2007). Laporan Provinsi Jawa Tengah. Dibuka Pada Tanggal 10 Juli

2018 dari www.litbang.depkes.go.id

Sarudji. Didik. (2010). Kesehatan Lingkungan. Bandung: KPD Bandung

Setiadi. (2013). Konsep dan Praktik Penulisan Riset Keperawatan. Yogyakarta:

Graha Ilmu

Syaukani, dkk. (2004). Otonomi dalam Kesatuan. Yogyakarta: Yogya Pustaka

Usman, Sunyoto. (2004). Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat.

Yogyakarta. Pustaka Pelajar

Universitas Sumatera Utara

Page 79: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

Lampiran 1. JADWAL TENTATIF PENELITIAN

No. Uraian Kegiatan 2017 2018

Sept Okt Nov Des Jan Feb Mar Apr Mei Juni Juli Agust

1. Mengajukan judul penelitian dan

penyusunan Bab 1

2. Menyusun Bab 2

3. Menyusun Bab 3

4. Menyusun Bab 4

5. Menyerahkan proposal penelitian

6. Sidang proposal penelitian

7. Revisi proposal penelitian

8. Uji validasi instrumen

9. Uji etik penelitian

10 Uji reliabilitas instrumen

11 Analisis hasil ujian reliabilitas

12 Revisi instrumen berdasarkan hasil uji

13 Pengumpulan data responden

14 Analisis data

15. Penyusunan laporan

16. Sidang akhir penelitian

17. Perbaikan laporan akhir

18. Penyusunan manuskrip

19. Penyerahan laporan dan manuskrip yang

telah disetujui pembimbing

Universitas Sumatera Utara

Page 80: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

Lampiran 2. LEMBAR PENJELASAN PENELITIAN

Nama : Marna Ulina

NIM : 141101090

Judul Penelitian : Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

Tatanan Rumah Tangga di Wilayah Kerja Puskesmas Medan

Johor

Saya adalah mahasiswa S-1Ilmu Keperawatan Universitas Sumatera Utara.

Penelitian ini dilaksanakan sebagai salah satu kegiatan dalam menyelesaikan tugas

akhir.

Saya mengharapkan partisipasi Ibu/Saudari untuk menjadi responden dalam

penelitian saya. Saya mengharapkan jawaban yang sebenar-benarnya dan kerjasama

dari ibu/saudari. Informasi yang diberikan akan digunakan hanya untuk kepentingan

penelitian ini dan tidak akan disebarluaskan ataupun digunakan untuk tujuan yang

merugikan ibu/saudari sebagai responden. Identitas ibu/saudari akan dirahasiakan dan

tidak akan dipublikasikan dalam bentuk apapun. Kerahasiaan data akan dijamin

sepenuhnya oleh peneliti.

Demikian informasi ini saya sampaikan. Atas perhatian dan kesediaan

ibu/saudari untuk menjadi partisipan dalam penelitian ini, saya ucapkan terima kasih.

Medan, ……………….2018

Peneliti

(Marna Ulina)

Universitas Sumatera Utara

Page 81: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

Lampiran 3. LEMBAR PERSETUJUAN MENJADI RESPONDEN

(INFORMED CONCENT)

Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama :

Umur :

Alamat :

Setelah saya membaca lembar penjelasan penelitian, maka saya menyatakan

bersedia untuk turut berpartisipasi sebagai responden sehubungan dengan penelitian

yang dilakukan oleh mahasiswi Program Studi S-1 Ilmu Keperawatan Fakultas

Keperawatan Universitas Sumatera Utara yaitu :

Nama : MarnaUlina

NIM : 141101090

Dengan judul penelitian “Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat

(PHBS) pada Tatanan Rumah Tangga di Wilayah Kerja Puskesmas Medan

Johor”

Demikian surat pernyataan ini saya buat, untuk dapat dipergunakan

sebagaimana mestinya.

Medan, 2018

Responden

( )

Universitas Sumatera Utara

Page 82: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

Lampiran 4. KUESIONER PENELITIAN

IMPLEMENTASI PERILAKU HIDUP BERSIH DAN SEHAT (PHBS) PADA

TATANAN RUMAH TANGGA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS MEDAN

JOHOR

Kode :

Tanggal :

Petunjuk umum pengisian :

1. Ibu/saudari diharapkan bersedia menjawab semua pertanyaan yang ada.

2. Berilah tanda () pada kolom kotak yang telah disediakan yang menurut anda

benar.

3. Jika ada hal-hal yang kurang jelas silahkan bertanya kepada peneliti.

A. Data Demografi Responden

1. Umur : Tahun

2. Pendidikan terakhir : SD SMA

SMP Diploma/Sarjana

3. Pekerjaan : PNS/POLRI

Wiraswasta/Pegawai

Pensiunan

Ibu Rumah Tangga

4. Penghasilan : Rp 1.900.000 Rp. 2.000.000 – Rp. 2.500.000

Rp. 2.600.000 – Rp. 3.500.000

Rp. 3.500.000

B. Kuesioner Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS)

No Pernyataan Ya Tidak

1 Ibu melakukan persalinan di pelayanan kesehatan seperti

Rumah Sakit, Klinik Bersalin, Puskesmas.

2 Ibu melakukan persalinan yang dibantu oleh tenaga kesehatan

seperti dokter atau bidan.

Universitas Sumatera Utara

Page 83: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

No Pernyataan Ya Tidak

3 Keluarga merujuk ibu ke tempat pelayanan kesehatan ketika

mengalami kelainan kehamilan.

4 Ibu memberikan bayi ASI saja tanpa makanan dan minuman

tambahan.

5 Ibu memberikan ASI saja sejak Bayi lahir sampai berumur 6

bulan.

6 Suasana rumah tenang dan damai sehingga ibu tidak stress saat

menyusui bayi.

7 Keluarga membawa balita keposyandu sekali sebulan untuk

menimbang berat badan bayi.

8 Keluarga membawa balita ke puskesmas saat balita sakit.

9 Keluarga selalu membawa balita ke posyandu untuk

mengetahui dan mencegah gangguan pertumbuhan dan

perkembangan balita.

10 Ibu memasak air hingga mendidih sebelum dikonsumsi.

11 Air yang digunakan untuk sehari-hari berupa air tidak

berwarna, tidak keruh, tidak berasa dan tidak berbau.

12 Air yang digunakan diperoleh dari mata air, sumur gali,

penampungan air hujan, air kemasan, sumur pompa, atau

PDAM.

13 Keluarga mencuci tangan sebelum dan sesudah makan.

14 Keluarga mencuci tangan menggunakan air mangalir dan

memakai sabun.

15 Keluarga mencuci tangan karena sadar bahwa mencuci tangan

mencegah penularan penyakit.

16 Keluarga menggunakan jamban sebagai tempat BAB/BAK.

Universitas Sumatera Utara

Page 84: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

No Pernyataan Ya Tidak

17 Jamban yang digunakan tidak mencemari tanah disekitarnya,

mudah dibersihkan, aman digunakan.

18 Keluarga membersihkan toilet/jamban setiap hari.

19 Keluarga memberantas jentik nyamuk dengan menguras dan

menyikat tempat-tempat penampungan air.

20 Keluarga memberantas jentik dengan menutup rapat-rapat

tempat penampungan air.

21 Memberantas jentik dengan mengubur atau menyingkirkan

barang-barang bekas yang dapat menampung air.

22 Keluarga mengkonsumsi 3 porsi buah dan 2 porsi sayuran atau

sebaliknya setiap hari.

23 Keluarga mengkonsumsi sayuran yang berwarna hijau tua,

kuning atau orange setiap hari.

24 Keluarga memilih buah dan sayur yang segar, bebas dari

pestisida, dan zat berbahaya.

25 Keluarga melakukan aktifitas fisik atau olahraga.

26 Keluarga melakukan aktifitas fisik atau olahraga selama 30

menit setiap hari.

27 Keluarga melakukan aktifitas fisik dengan pemanasan dan

perenggangan terlebih dahulu.

28 Ibu menegur anggota keluarga yang merokok di dalam rumah.

29 Keluarga tidak menyediakan asbak rokok di dalam rumah.

30 Keluarga sepakat secara bersama-sama untuk menciptakan

rumah tanpa asap rokok.

Universitas Sumatera Utara

Page 85: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

Lampiran 5. DUMMY TABLE

Tabel Distribusi Frekuensi Responden Berdasarkan Data Demografi

Variabel Frekuensi (n) Presentase (%)

Umur

17-25 tahun 4 4

26-35 tahun 34 3

36-45 tahun 37 38

46-55 tahun 19 19

56-65 tahun 5 5

Pendidikan terakhir

SD 2 2

SMP 4 4

SMA 60 61

Sarjana/Diploma 33 33

Pekerjaan

PNS/TNI/POLRI 6 6

Wiraswasta/Pegawai Swasta 31 31

Petani/Buruh 1 1

Pensiunan 1 1

Ibu rumah tangga 60 61

Penghasilan

<Rp 1.900.000 12 12

Rp 2.000.000 – Rp 2.500.000 20 20

Rp 2.600.000 – Rp 3.500.000 35 36

>Rp 3.500.000 32 32

Tabel Persentase Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

Tatanan Rumah Tangga di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Johor

Hasil Ukur Frekuensi (n) Persentase (%)

Tidak dilakukan 1 1

Dilakukan sebagian 11 11

Dilakukan seluruhnya 87 88

Universitas Sumatera Utara

Page 86: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

Tabel Persentase Implementasi Indikator Perilaku Hidup Bersih dan Sehat

(PHBS) pada Tatanan Rumah Tangga di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Johor

Hasil Ukur Frekuensi (n) Persentase (%)

Pertolongan persalinan oleh tenagakesehatan

Tidak dilakukan 1 1

Dilakukan sebagian 23 23

Dilakukan seluruhnya 75 76

Memberi bayi ASI Eksklusif

Tidak dilakukan 5 5

Dilakukan sebagian 33 33

Dilakukan seluruhnya 61 62

Menimbang balita setiap bulan

Tidak dilakukan 7 7

Dilakukan sebagian 18 18

Dilakukan seluruhnya 74 75

Menggunakan air bersih

Tidak dilakukan 0 0

Dilakukan sebagian 12 12

Dilakukan seluruhnya 87 88

Mencuci tangan dengan air dan sabun

Tidak dilakukan 0 0

Dilakukan sebagian 10 10

Dilakukan seluruhnya 89 90

Menggunakan jamban sehat

Tidak dilakukan 0 0

Dilakukan sebagian 16 16

Dilakukan seluruhnya 83 84

Universitas Sumatera Utara

Page 87: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

Tabel (Lanjutan)

Hasil Ukur Frekuensi (n) Persentase (%)

Memberantas jentik nyamuk

Tidak dilakukan 1 1

Dilakukan sebagian 9 9

Dilakukan seluruhnya 89 90

Makan buah dan sayur setiap hari

Tidak dilakukan 0 0

Dilakukan sebagian 32 32

Dilakukan seluruhnya 67 68

Melakukan aktivitas fisik setiap hari

Tidak dilakukan 12 12

Dilakukan sebagian 37 37

Dilakukan seluruhnya 50 51

Tidak merokok di dalam rumah

Tidak dilakukan 8 8

Dilakukan sebagian 39 39

Dilakukan seluruhnya 52 53

Universitas Sumatera Utara

Page 88: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

Lampiran 6. RINCIAN BIAYA PENELITIAN

Nama : Marna Ulina

NIM : 141101090

Judul : Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada Tatanan

Rumah Tangga di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Johor

Adapun rincian biaya penelitian ini adalah sebagai berikut:

Tabel Rincian biaya penelitian

1. Persiapan Proposal Penelitian

Nama Jumlah Harga satuan Total

Pembelian buku Kondisional Rp. 100.000,00

Fotokopi literatur dari buku Kondisional Rp. 200.000,00

Pencetakan proposal awal 5 Rp. 20.000,00 Rp. 100.000,00

Pencetakan dan jilid revisi proposal 6 Rp. 25.000,00 Rp. 150.000,00

Total Rp. 550.000,00

2. Pelaksanaan Penelitian

Nama Jumlah Harga Satuan Total

Perbanyak inform consent 110 lembar Rp 250,00 Rp. 27.500,00

Perbanyak lembar persetujuan 110 lembar Rp 250,00 Rp. 27.500,00

Perbanyak kuisioner 330 lembar Rp 250,00 Rp. 82.500,00

Sourvenir (leaflet) 100 Rp 3.000,00 Rp. 300.000,00

Total Rp. 437.500,00

3. Persiapan Sidang Hasil

Pencetakan Skripsi 3 Rp 45.000,00 Rp. 135.000,00

Penggandaan dan penjilidan skripsi 6 Rp 70.000,00 Rp. 420.000,00

CD 1 Rp 10.000,00 Rp. 10.000,00

Total Rp. 565.000,00

4. Transportasi Rp. 200.000,00

Total Biaya Keseluruhan Rp. 1. 752.500,00

Universitas Sumatera Utara

Page 89: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

Lampiran 7. PERHITUNGAN CONTENT VALIDITY INDEKS

V=∑S/n(C-1)

Keterangan : S = R-Lo

Lo = Angka penilaian validitas terendah

C = Angka penilaian validitas tertinggi

R = Angka yang diberikan penilai

n = Jumlah penilai

Pernyataan Penilai Skor (R) S (R-Lo) Validitas indeks

Item 1 2 4 3 V = 6/2(3) = 1

Item 2 4 3 V = 6/2(3) = 1

Item 3 4 3 V = 6/2(3) = 1

Item 4 4 3 V = 6/2(3) = 1

Item 5 4 3 V = 6/2(3) = 1

Item 6 4 3 V = 6/2(3) = 1

Item 7 4 3 V = 6/2(3) = 1

Item 8 4 3 V = 6/2(3) = 1

Item 9 4 3 V = 6/2(3) = 1

Item 10 4 3 V = 6/2(3) = 1

Item 11 4 3 V = 6/2(3) = 1

Item 12 4 3 V = 6/2(3) = 1

Item 13 4 3 V = 6/2(3) = 1

Item 14 4 3 V = 6/2(3) = 1

Item 15 4 3 V = 6/2(3) = 1

Item 16 4 3 V = 6/2(3) = 1

Item 17 4 3 V = 6/2(3) = 1

Item 18 4 3 V = 6/2(3) = 1

Item 19 4 3 V = 6/2(3) = 1

Item 20 4 3 V = 6/2(3) = 1

Item 21 4 3 V = 6/2(3) = 1

Item 22 4 3 V = 6/2(3) = 1

Item 23 4 3 V = 6/2(3) = 1

Item 24 4 3 V = 6/2(3) = 1

Item 25 4 3 V = 6/2(3) = 1

Item 26 4 3 V = 6/2(3) = 1

Item 27 4 3 V = 6/2(3) = 1

Item 28 4 3 V = 6/2(3) = 1

Item 29 4 3 V = 6/2(3) = 1

Item 30 4 3 V = 6/2(3) = 1

V = 1

Universitas Sumatera Utara

Page 90: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

Lampiran 8. Uji Realibilitas Instrumen

Penelitian

No P1 P2 P3 P4 P5 P6 P7 P8 P9P10P11P12 P13 P14 P15 P16 P17 P18 P19 P20 P21 P22 P23 P24 P25 P26 P27 P28 P29 P30

1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 0 0 1 0 1

2 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 0 1

3 1 1 0 0 0 1 0 1 0 0 1 0 1 0 1 0 0 1 0 1 0 0 1 1 1 0 0 1 1 1

4 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 0 0 0 1 1 1

5 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 0 1 0 1

6 1 1 1 1 1 1 1 0 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 0 0 0 1 1 1

7 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 0 0 1 0 0 0 1 0 0

8 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1

9 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1

10 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 0 1

11 1 1 0 0 0 0 0 0 0 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 0 1 1 0 1 1 1 1

12 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 0 0 0 1 1 1 1 0 1 0 0

13 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 0 1 1 1

14 1 1 1 0 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1

15 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 0 0 1 0 1

16 1 1 0 1 0 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 0 0 0 1 1 1 1 1 0 1

17 1 1 1 0 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1

18 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 0 1

19 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1

20 1 1 0 0 0 1 1 0 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 0 1 1 0 1

p 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0.7 1 1 0.9 0.5 0.9 1 0.7 1 0.6 1 0.5 0.9

q 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0.1 0 0.1 0 0.3 0.1 0.1 0.2 0.6 0.2 0 0.3 0 0.5 0.1 0.5 0.1

pq 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0.2 0 0 0.1 0.2 0.1 0 0.2 0 0.2 0 0.3 0.1

Spq 3.245

VT (S²) 13.12

mean 25.2

k 30

KR20 0.779

KR21 0.716

Universitas Sumatera Utara

Page 91: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

Lampiran 9. Master Data Responden Penelitian

No p1 p2 p3 p4 p5 p6 p7 p8 p9 p10 p11 p12 p13 p14 p15 p16 p17 p18 p19 p20 p21 p22 p23 p24 p25 p26 p27 p28 p29 p30

1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2

2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 1 1 2 2 2

3 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

4 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 1 1 1 1 2 2 1 1 2 2 2

5 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 1 1 1 2 2

6 2 2 2 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

7 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 2 2 2 1 1 1 1

8 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

9 2 2 2 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2

10 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 1 2

11 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 1 2 2 2 2

12 2 2 2 1 1 1 2 2 2 2 2 2 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

13 2 2 2 1 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 2 2 2

14 2 2 2 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2

15 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2

16 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

17 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2

18 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2

19 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 1 1 2 2 2

20 2 2 2 1 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

21 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

22 2 2 1 2 2 2 2 1 2 1 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2

23 2 2 2 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 2 2 2

24 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

25 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 1 1 1 2 1 2

26 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2

27 2 2 2 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 1 2

28 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 1 1 2 1 1

29 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 1 2

30 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

31 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2

32 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 1 1 2 2 1 1 2 2 2

Universitas Sumatera Utara

Page 92: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

33 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

34 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2

35 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 2 1 2

36 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

37 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

38 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 1 2 2 2 1 1 2 1 2

39 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

40 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

41 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 1 2

42 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 1 2

43 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 1 2 2 2

44 2 2 2 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 1 1 1 2 1 2

45 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

46 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

47 2 2 2 2 2 2 2 1 2 1 2 2 2 2 2 1 1 2 2 2 2 2 2 2 1 1 1 2 2 2

48 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 1 1 1 2 2 2

49 2 2 1 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 1 2 2 2

50 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 1 1 1 1 1 1

51 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

52 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

53 2 2 2 1 1 2 1 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 1 1 2 2 2 2 1 1 2 2 2

54 2 2 2 1 1 2 2 2 2 1 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 1 2

55 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2

56 2 2 2 2 2 2 2 1 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 1 1 2 2 2 2 2 1 2

57 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2

58 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2

59 2 2 2 1 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 1 2

60 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2

61 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2

62 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

63 2 2 1 1 1 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 2 1 2

64 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

65 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 1 2

66 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2

67 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2

68 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

69 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 2

70 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2

Universitas Sumatera Utara

Page 93: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

71 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 2 1 2

72 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2

73 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 1 1 2 1 1

74 2 2 2 1 1 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 1 2 2 2

75 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1

76 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2

77 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

78 2 2 1 1 2 2 2 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

79 2 2 1 1 1 2 2 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 2 2 2 2 1 1 1 2 2 2

80 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 2 2 2

81 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 1 2 2 2 1 1 2 1 2

82 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 2 2 2

83 2 2 1 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 2 1 2

84 2 2 2 2 2 2 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 1 1 2 1 2

85 2 2 1 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

86 2 2 2 2 2 2 2 1 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 2 2 1 1 2 2 2

87 2 2 2 2 2 2 1 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 1 1 2 2 2

88 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

89 2 2 1 1 1 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2

90 2 1 1 2 2 1 1 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 1 1 2 2 2 2

91 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 2 1 2

92 2 2 2 2 2 2 2 1 1 2 2 2 2 2 1 2 2 1 2 2 2 1 1 2 1 1 1 2 2 2

93 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 1 2 1 1 1 1 1

94 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 1 2 2 2 1 1 2 1 2

95 2 2 2 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 1 1 1 1 1 1

96 2 1 2 1 1 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2

97 2 2 1 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

98 2 2 2 2 2 2 1 1 1 2 2 2 2 2 1 2 2 1 2 2 2 1 2 2 2 1 1 2 1 2

99 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 1 1 1 1 1 1 2

Universitas Sumatera Utara

Page 94: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

Lampiran 10. DAFTAR RIWAYAT HIDUP

A. IDENTITAS

Nama : Marna Ulina

Tempat/Tanggal Lahir : Bangun Setia / 17 November 1996

Jenis Kelamin : Perempuan

Alamat Rumah : Afdeling VI Kebun Tamora, Riau

B. RIWAYAT PENDIDIKAN

No. Nama Pendidikan Tahun

1. SD 027 Kasikan 2002-2008

2. SMP LPM Kasikan 2008-2011

3. SMA Santa Maria Medan 2011-2014

4. Fakultas Keperawatan USU 2014-sekarang

Universitas Sumatera Utara

Page 95: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

Universitas Sumatera Utara

Page 96: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

Universitas Sumatera Utara

Page 97: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

Lampiran 12. Hasil penelitian Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan

Sehat (PHBS) di Wilayah KerjaPuskesmas Medan Johor

Umur

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid 17-25 Tahun 4 4,0 4,0 4,0

26-35 Tahun 34 34,3 34,3 38,4

36-45 Tahun 37 37,4 37,4 75,8

46-55 Tahun 19 19,2 19,2 94,9

56-65 Tahun 5 5,1 5,1 100,0

Total 99 100,0 100,0

Pendidikan terakhir

Frequency Percent Valid Percent

Cumulative

Percent

Valid SD 2 2,0 2,0 2,0

SMP 4 4,0 4,0 6,1

SMA 60 60,6 60,6 66,7

Diploma/Sarjana 33 33,3 33,3 100,0

Total 99 100,0 100,0

Pekerjaan

Frequency Percent Valid Percent

Cumulative

Percent

Valid PNS/POLRI/TNI 6 6,1 6,1 6,1

Wiraswasta/Pegawai Swasta 31 31,3 31,3 37,4

Petani/Buruh 1 1,0 1,0 38,4

Pensiunan 1 1,0 1,0 39,4

Ibu rumah tangga 60 60,6 60,6 100,0

Total 99 100,0 100,0

Universitas Sumatera Utara

Page 98: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

Penghasilan

Frequency Percent Valid Percent

Cumulative

Percent

Valid <Rp 1.900.000 12 12,1 12,1 12,1

Rp 2000.000-Rp 2.500.000 20 20,2 20,2 32,3

Rp 2.600.000-Rp 3.500.000 35 35,4 35,4 67,7

>Rp 3.500.000 32 32,3 32,3 100,0

Total 99 100,0 100,0

IMPLEMENTASI

Frequency Percent Valid Percent

Cumulative

Percent

Valid TIDAK DILAKUKAN 1 1,0 1,0 1,0

DILAKUKAN SEBAGIAN 11 11,1 11,1 12,1

DILAKUKAN SELURUHNYA 87 87,9 87,9 100,0

Total 99 100,0 100,0

Pertolongan persalinan oleh tenaga kesehatan

Frequency Percent Valid Percent

Cumulative

Percent

Valid TIDAK DILAKUKAN 1 1,0 1,0 1,0

DILAKUKAN SEBAGIAN 23 23,2 23,2 24,2

DILAKUKAN SELURUHNYA 75 75,8 75,8 100,0

Total 99 100,0 100,0

Memberi bayi ASI Eksklusif

Frequency Percent Valid Percent

Cumulative

Percent

Valid TIDAK DILAKUKAN 5 5,1 5,1 5,1

DILAKUKAN SEBAGIAN 33 33,3 33,3 38,4

DILAKUKAN SELURUH 61 61,6 61,6 100,0

Total 99 100,0 100,0

Universitas Sumatera Utara

Page 99: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

Menimbang balita setiap bulan

Frequency Percent Valid Percent

Cumulative

Percent

Valid TIDAK DILAKUKAN 7 7,1 7,1 7,1

DILAKUKAN SEBAGIAN 18 18,2 18,2 25,3

DILAKUKAN SELURUH 74 74,7 74,7 100,0

Total 99 100,0 100,0

Menggunakan air bersih

Frequency Percent Valid Percent

Cumulative

Percent

Valid DILAKUKAN SEBAGIAN 12 12,1 12,1 12,1

DILAKUKAN SELURUH 87 87,9 87,9 100,0

Total 99 100,0 100,0

Mencuci tangan dengan air bersih dan sabun

Frequency Percent Valid Percent

Cumulative

Percent

Valid DILAKUKAN SEBAGIAN 10 10,1 10,1 10,1

DILAKUKAN SELURUH 89 89,9 89,9 100,0

Total 99 100,0 100,0

Menggunakan jamban sehat

Frequency Percent Valid Percent

Cumulative

Percent

Valid DILAKUKAN SEBAGIAN 16 16,2 16,2 16,2

DILAKUKAN SELURUH 83 83,8 83,8 100,0

Total 99 100,0 100,0

Universitas Sumatera Utara

Page 100: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

Memberantas jentik nyamuk di rumah

Frequency Percent Valid Percent

Cumulative

Percent

Valid TIDAK DILAKUKAN 1 1,0 1,0 1,0

DILAKUKAN SEBAGIAN 9 9,1 9,1 10,1

DILAKUKAN SELURUH 89 89,9 89,9 100,0

Total 99 100,0 100,0

Makan buah dan sayur setiap hari

Frequency Percent Valid Percent

Cumulative

Percent

Valid DILAKUKAN SEBAGIAN 32 32,3 32,3 32,3

DILAKUKAN SELURUH 67 67,7 67,7 100,0

Total 99 100,0 100,0

Melakukan aktivitas fisik setiap hari

Frequency Percent Valid Percent

Cumulative

Percent

Valid TIDAK DILAKUKAN 12 12,1 12,1 12,1

DILAKUKAN SEBAGIAN 37 37,4 37,4 49,5

DILAKUKAN SELURUH 50 50,5 50,5 100,0

Total 99 100,0 100,0

Tidak merokok di dalam rumah

Frequency Percent Valid Percent

Cumulative

Percent

Valid TIDAK DILAKUKAN 8 8,1 8,1 8,1

DILAKUKAN SEBAGIAN 39 39,4 39,4 47,5

DILAKUKAN SELURUH 52 52,5 52,5 100,0

Total 99 100,0 100,0

Universitas Sumatera Utara

Page 101: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

Universitas Sumatera Utara

Page 102: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

Universitas Sumatera Utara

Page 103: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

Universitas Sumatera Utara

Page 104: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

Universitas Sumatera Utara

Page 105: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

Universitas Sumatera Utara

Page 106: Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada

Universitas Sumatera Utara