gaya magnet kelas 5 sd

15
Gaya magnet bab 10 Standar Kompetensi: Energi dan Perubahannya 5. Memahami hubungan antara gaya, gerak, dan energi, serta fungsinya Kompetensi Dasar: 5.1 Mendeskripsikan hubungan antara gaya, gerak dan energi melalui percobaan (gaya gravitasi, gaya gesek, gaya magnet)

Upload: hariatisari

Post on 18-Jul-2015

143 views

Category:

Education


1 download

TRANSCRIPT

Page 1: Gaya Magnet Kelas 5 SD

Gaya magnetbab10

Standar Kompetensi:

Energi dan Perubahannya

5. Memahami hubungan antara gaya,

gerak, dan energi, serta fungsinya

Kompetensi Dasar:

5.1 Mendeskripsikan hubungan antara

gaya, gerak dan energi melalui

percobaan (gaya gravitasi, gaya gesek,

gaya magnet)

Page 2: Gaya Magnet Kelas 5 SD

BAB 10 : Gaya magnet SD . . . . . . . . . .

Salah satu jenis gaya adalah gaya magnet. Apakah gaya magnet itu:

Page 3: Gaya Magnet Kelas 5 SD

BAB 10 : Gaya magnet SD . . . . . . . . . .

A. Magnet

Kata magnet berasal dari Magnesia (turki Utara).

Benda dapat menempel pada magnet karena gaya tarik yang di

timbulkan oleh magnet.

Gaya tarik yang ditimbulkan oleh magnet disebut gaya magnetik.

Page 4: Gaya Magnet Kelas 5 SD

BAB 10 : Gaya magnet SD . . . . . . . . . .

B.Benda Magnetis dan Nonmagnetis

Magnet hanya dapat menarik benda-benda magnetis, yaitu

benda yang terbuat dari besi, nikel. dan koblat.

Kayu dan plastik adalah benda-benda yang tak dapat dijadikan

magnet. Benda-benda seperti itu disebut benda diamagnetis.

Kromium adalah salah satu jenis logam yang sangat lemah

dibuat magnet. Benda seperti itu disebut benda paramagnetis.

Benda diamagnetis dan paramagnetis digolongkan benda

nonmagnetis.

Page 5: Gaya Magnet Kelas 5 SD

BAB 10 : Gaya magnet SD . . . . . . . . . .

C.Gaya Magnet

Gaya tarik magnet tidak tampak oleh mata. Kekuatan gaya tarik

dapat dilihat ketika sebuah magnet menarik sebuah paku atau

peniti.

Gaya magnet membentuk sebuah pola

yang menunjukkan kekuatan gaya

magnet.

Pola garis-garis gaya magnet juga

menunjukkan daerah yang masih

terpengaruh oleh gaya magnet yang

disebut medan magnet.

Medan magnet adalah daerah di

sekitar magnet yang masih

terpengaruh oleh gaya magnet.

Page 6: Gaya Magnet Kelas 5 SD

BAB 10 : Gaya magnet SD . . . . . . . . . .

Gaya tarik magnet terbesar terletak pada kedua ujung magnet

(kutub magnet).

Kutub utara magnet adalah kutub

magnet yang ditarik oleh kutub utara

bumi.

Kutub selatan magnet adalah kutub

magnet yang ditarik oleh kutub

selatan bumi.

Orang yang memperkenalkan istilah

kutub magnet adalah William Gilbert

(1544-1603).

William Gilbert (1544-1603).

Page 7: Gaya Magnet Kelas 5 SD

BAB 10 : Gaya magnet SD . . . . . . . . . .

Page 8: Gaya Magnet Kelas 5 SD

BAB 10 : Gaya magnet SD . . . . . . . . . .

Gaya tarik magnet terbesar

terletak pada bagian kutub.

Kutub magnet yang sama atau

senama jika didekatkan akan

saling menolak atau mendorong.

Sifat tolak-menolak antarmagnet senama dimanfaatkan pada kereta

maglev.

Kutub magnet yang senama akan tolak-menolak.

Kutub magnet yang berbeda akan tarik-menarik.

Page 9: Gaya Magnet Kelas 5 SD

BAB 10 : Gaya magnet SD . . . . . . . . . .

D. Kekuatan gaya magnet

Besar kecilnya magnet menentukan besar kecilnya gaya tarik

magnet yang dihasilkan.

Semakin besar magnet, semakin besar pula gaya magnet yang

dihasilkan.

Semakin kecil magnet, semakin kecil pula gaya magnet yang

dihasilkan.

Page 10: Gaya Magnet Kelas 5 SD

BAB 10 : Gaya magnet SD . . . . . . . . . .

E. Penggunaan Gaya Magnet

Gaya magnet dipergunakan pada tempat pensil, pintu lemari es,

kompas, bel listrik, dan lain-lain.

Berguna untuk mengangkat benda megnetis yang sangat berat

sebagai mesin pengangkut besi bekas (tua).

Page 11: Gaya Magnet Kelas 5 SD

BAB 10 : Gaya magnet SD . . . . . . . . . .

F. Hubungan Kemagnetan dan Kelistrikan

Michael Faraday (1831): Jika listrik dapat menimbulkan

kemagnetan, maka magnet dapat menimbulkan listrik.

Aliran listrik dapat tercipta pada kumparan atau lilitan kawat yang

dilewati oleh sebuah magnet.

Arus listrik dua kali lebih besar jika jumlah kumparan digandakan.

Artinya, bahwa jumlah arus listrik dapat ditingkatkan dengan cara

memperbanyak kumparan kawat.

Hans Chirtian Oersted (1777-1851),

meletakkan sebuah kompas di dekat

kawat yang sedang dialiri arus listrik.

Jarum kompas ternyata bergerak.

Di sekitar listrik tersebut ada medan

magnet. Kemagnetan yang dihasilkan

oleh arus listrik disebut elektromagnet.

Page 12: Gaya Magnet Kelas 5 SD

BAB 10 : Gaya magnet SD . . . . . . . . . .

Page 13: Gaya Magnet Kelas 5 SD

BAB 10 : Gaya magnet SD . . . . . . . . . .

G. Membuat Magnet

Berdasarkan asal usulnya magnet dibedakan menjadi dua, magnet

alam dan magnet buatan.

1. Membuat Magnet dengan Gosokan

Benda-benda yang dapat dibuat magnet adalah benda-benda

yang memiliki sifat kemagnetan atau feromagnetis seperti besi,

baja, kobalt, dan nikel.

Page 14: Gaya Magnet Kelas 5 SD

BAB 10 : Gaya magnet SD . . . . . . . . . .

2. Membuat Magnet dengan Induksi

Magnet dapat mempengaruhi benda magnetik di dekatnya sehingga

menjadi bersifat seperti magnet.

Jika magnet dijauhkan, maka sifat kemagnetan benda tersebut akan

hilang.

Magnet yang dibuat dengan cara induksi hanya sementara.

Page 15: Gaya Magnet Kelas 5 SD

BAB 10 : Gaya magnet SD . . . . . . . . . .

3. Membuat Magnet Listrik (Elektromagnetik)

Magnet dapat dibuat dengan cara gosokan, induksi, dan aliran listrik.