evaluasi pendidikan pertemuan 3.ppt

28
Dr. Yakub, S.Kom, M.Kom, MM

Upload: sapari89

Post on 29-Sep-2015

78 views

Category:

Documents


5 download

TRANSCRIPT

  • Dr. Yakub, S.Kom, M.Kom, MM

  • Konsep Belajar, Mengajar, Pembelajaran, dan Indikator PembelajaranKonsep Belajar MengajarPembelajaranIndikator Hasil Belajar

  • Konsep BelajarKonsep Belajar

    Pengertian BelajarTahap-tahap BelajarCiri-ciri Perubahan Tingkah Laku dalam BelajarKategori Belajar dari UnescoJenis Belajar Menurut Yusuf

  • Pengertian BelajarBelajar merupakan tahapan perubahan perilaku siswa yang relatif positif dan mantab sebagai hasil interaksi dengan lingkungan yang melibatkan proses kognitif.Belajar adalah kegiatan berproses yang sangat fundamental dalam penyelenggaraan pendidikan.Keberhasilan pencapaian tujuan pendidikan sangat tergantung pada keberhasilan proses belajar peserta didik di sekolah dan lingkungan sekitarnya.

  • Tahap-tahap BelajarTahap acquisition, adalah tahapan peroleh informasi atau data.Tahap storage, adalah tahapan penyimpanan informasi atau data.Tahap retrieval, adalah tahapan pendekatan kembali informasi atau data.

  • Ciri-ciri Perubahan Tingkah Laku dalam BelajarTerjadi secara sadarBersifat kontinu dan fungsionalBersifat positif dan aktifBukan bersifat sementaraBertujuan dan terarah Mencakup seluruh aspek tingkah laku

  • Kategori Belajar dari Unesco Belajar bagaimana belajar (learning to know)Belajar berbuat (learning to do)Belajar hidup bersama (learning to live to gether)Belajar mengaktualisasikan diri (learning to be)

  • Jenis Belajar Menurut Yusuf 1993 (dalam Jihad, 2012)Belajar ketrampilan intelektual, belajar untuk memperoleh dalam mengungkapkan konsep, pengertian, pendapat dan pemecahan masalah.Belajar kognitif, belajar untuk memperoleh pengetahuan, pemahaman, pengertian, dan informasi tentang berbagai hal.Belajar verbal, belajar untuk memperoleh pengetahuan, pemahaman, dan kemampuan menggunakan bahasa untuk berkomunikasi dengan lainnya.Belajar ketrampilan motorik, belajar untuk memperoleh kemampuan atau penguasaan ketrampilan untuk membuat, memainkan, memproses dan memperbaikiBelajar sikap, belajar untuk memperoleh kemampuan dalam menerima, merespon, menghargai, menghayati , dan mengintepretasikan nilai-nilai moral.

  • MengajarMenurut Alvin W. Howard (dalam Jihad, 2012), mengajar adalah suatu aktivitas untuk mencoba menolong, membimbing seseorang untuk mendapatkan, mengubah atau mengembangkan ketrampilan (skill), sikap (attitude), cita-cita (ideals), penghargaan (appreciations), pengetahuan (knowledge).Komponen dalam mengajar adalah:Mengajar sebagai ilmuMengajar sebagai teknologiMengajar sebagai suatu seniMengajar sebagai pilihan nilaiMengajar sebagai ketrampilan

  • PembelajaranPembelajaran merupakan suatu proses yang terdiri dari kombinasi dua aspek (belajar dan mengajar):Belajar tertuju pada apa yang harus dilakukan oleh siswaMengajar berorientasi pada apa yang harus dilakukan oleh guru sebagai pemberi pelajaran.Kedua aspek ini berkolaborasi dan terjadi interaksi antara guru dengan siswa, dan siswa dengan siswa saat pembelajaran berlangsung.Pembelajaran adalah memperhatikan bagaimana membelajarkan siswa bukan apa yang dipelajari siswa.

  • Hal-hal yang diperhatikan dalam Rancangan PembelajaranPembelajaran diselenggarakan dengan pengalaman nyata dan lingkungan otentik.Isi pembelajaran harus dirancang agar relevan dengan karakteristik peserta didik.Menyediakan media dan sumber belajar yang dibutuhkan. Penilaian hasil belajar terhadap peserta didik dilakukan secara formatif.

  • Hasil BelajarHasil belajar adalah kemampuan yang diperoleh peserta didik setelah melalui kegiatan belajar.Ranah (domain) hasil belajar adalah kognitif, afektif, dan psikomotorik.Hasil belajar merupakan keluaran (output) dari proses masukan (input). Masukan bermacam-macam informasi, sedangkan keluarannya adalah kinerja (performance).

  • Hasil Belajar Menurut Bloom (Dalam Jihad, 2012)Untuk memperoleh hasil belajar dilakukan dengan evaluasi atau penilaian

    PengetahuanKetrampilanPengetahuan tentang faktaPengetahuan tentang proseduralPengetahuan tentang konsepPengetahuan tentang prinsipKetrampilan untuk berpikir atau koginitifKetrampilan untuk bertindak atau motorikKetrampilan bereaksi atau sikapKetrampilan berinteraksi

  • Domai Hasil BelajarDomain Hasil Belajar

    KognitifAfektifPsikomotorik

  • Domain KognitifDomain Kognitif

    PengetahuanPemahamanPenggunaanAnalisaSintesaEvaluasi

  • Tahapan Domain Kognitif

  • Domain Kognitif (2)Pengetahuan, mengingat tentang hal-hal yang universal. Katakata yang digunakan (definisi, ulang, laporkan, ingat, daftar, dan sambungkan).Pemahaman, penerimaan dalam komunikasi secara akurat. Kata-kata yang digunakan (terjemahkan, diskusikan, gambarkan, jelaskan, identifikasi, review, ceritakan, dan paparkan).Penggunaan, penggunaan prinsip atau metode baru. Kata-kata yang digunakan (intepretasikan, terapkan, laksanakan, gunakan, praktikkan, ilustrasikan, operasikan, kerjakan, demonstrasikan).

  • Domain Kognitif (3)Analisa, memisah-misahkan terhadap suatu materi. Kata-kata yang digunakan (pisahkan, bedakan, hitung, cobakan, teliti, hubungkan, pecahkan, dan kategorikan).Sintesa, menempatkan bagian-bagian sehingga membentuk keseluruhan. Kata-kata yang digunakan (desain, formulasi, atur, kumpulkan, ciptakan, susun, organisasikan, sederhanakan, dan siapkan).Evaluasi, mengambil keputusan atau menyampaikan pendapat. Kata-kata yang digunakan (putuskan, hargai, bandingkan, revisi, dan perkirakan).

  • Domai Afektif Domain Afektif

    MenerimaMeresponPenghargaanMengorganisasiMempribadi (mewatak)

  • Tahapan Domain Afektif

  • Domain Affektive (1)Menerima, keinginan untuk menerima memperhatikan. Kata-kata yang digunakan (dengar, lihat, raba, cium, pilih, hindari, suka, perhatian, waspada).Merespon, melibatkan secara puas dalam subjek tertentu. Kata-kata yang digunakan (persetujuan, membantu, partisipasi, melibatkan diri, menyukai, dan menikmati).

  • Domain Affektive (2)Penghargaan, pemilihan suatu pandangan atau ide tertentu. Kata-kata yang digunakan (mempercayai, menghendaki, disiplin, dedikasi, dan tanggung jawab).Mengorganisasikan, membentuk sistem nilai yang dapat menuntun perilaku. Kata-kata yang digunakan (menjalin, mengidentifikasi, menjalin, menyusun, dan menyelaraskan).Mempribadi, memiliki kontrol perilaku. Kata-kata yang digunakan (bijaksana, percaya diri, berpribadian, dan teguh dalam pendirian).

  • Domai PsikomorikDomain Psikomorik

    MenirukanMemanipulasiKeseksamaanArtikulasiNaturalisasi

  • Domain Psikomotorik (1)Menirukan, membuat suatu tiruan terhadap suatu tindakan. Kata-kata yang digunakan (menirukan, melakukan, dan mencoba).Manipulasi, menampilkan suatu tindakan sesuai yang diajarkan. Kata-kata yang digunakan (ikuti petunjuk, perbaikan tindakan, dan tetap mencoba).Keseksamaan, penampilan dalam tingkat tertinggi. Kata-kata yang digunakan (lakukan kembali, kerjakan kembali, kontrol, dan teliti)Artikulasi, menetapkan urutan dengan tepat. Kata-kata yang digunakan (lakukan secara harmonis, dan lakukan secara rutin).Naturalisasi, melakukan secara alami

  • Indikator Hasil BelajarIndikator Hasil Belajar

    Indikator Hasil Belajar Berdasarkan ProsesIndikator Hasil Belajar Berdasarkan Hasil

  • Indikator Hasil Belajar Berdasarkan ProsesApakah pengajaran direncanakan dan dipersiapkan oleh guru?Apakah kegiatan belajar peserta didik telah dimotivasi oleh guru?Apakah pendidik telah menggunakan media pembelajaran?Apakah peserta didik mempunyai kesempatan untuk mengontrol nilai sendiri hasil belajar yang dicapai?Apakah proses dapat melibatkan semua peserta didik dalam kelas?

  • Indikator Hasil Belajar Berdasarkan HasilApakah hasil belajar yang diperoleh peserta didik dari proses pembelajaran nampak dalam perubahan tingkah laku secara menyeluruh?Apakah hasil belajar yang dicapai peserta didik dari proses pembelajaran dapat diaplikasikan dalam kehidupannya?Apakah hasil belajar yang diperoleh peserta didik dapat diingat dan mempengaruhi perilakunya?Apakah yakin, bahwa perubahan yang ditunjukkan oleh peserta didik merupakan akibat dari proses pembelajaran?

  • Materi DiskusiBagaimana Saudara membedakan domain kognitif, afektif, psikomotik terhadap peserta didik?Jika Saudara sebagai seorang pendidik, bagaimana menyusun indikator hasil belajar berdasarkan proses?Jika Saudara sebagai seorang pendidik, bagaimana menyusun indikator hasil belajar berdasarkan hasil?