sejarah kerajaan kediri kel.6

Post on 02-Jul-2015

921 Views

Category:

Education

4 Downloads

Preview:

Click to see full reader

DESCRIPTION

materi sejarah kelas x kerajaan hindu-budha

TRANSCRIPT

Kelompok 6

X IPA 1

Adittia Dwi Susanto

Afidya Pramesti

Jihan Naufalia

Linda Sari

Nazila Fitria

Sofiyanti

Kerajaan KediriKerajaan Kediri adalah sebuah kerajaan

besar di Jawa Timur yang berdiri pada abad

ke-12. Kerajaan ini merupakan bagian dari

Kerajaan Mataram Kuno. Pusat kerajaanya

terletak di tepi Sungai Brantas yang pada

masa itu telah menjadi jalur pelayaran yang

ramai.

Kerajaan Kediri lahir dari pembagian kerajaan Mataram oleh Raja Airlangga (1000-1049). Pemecahan ini dilakukan agar tidak terjadi perselisihan di antara anak-anak selirnya. Tidak ada bukti yang jelas bagaimana kerajaan tersebut dipecah dan menjadi beberapa bagian.

Lahirnya Kerajaan Kediri

Perkembangan Kerajaan KediriDalam perkembangannya Kerajaan Kediri yang

beribukota Daha tumbuh menjadi besar, sedangkan Kerajaan Jenggala semakin tenggelam. Diduga Kerajaan Jenggala ditaklukkan oleh Kediri. Akan tetapi hilangnya jejak Jenggala mungkin juga disebabkan oleh tidak adanya prasasti yang ditinggalkan atau belum ditemukannya prasasti yang ditinggalkan Kerajaan Jenggala. Kejayaan Kerajaan Kediri sempat jatuh ketika Raja Kertajaya (1185-1222) berselisih dengan golongan pendeta. Keadaan ini dimanfaatkan oleh Akuwu Tumapel Tunggul Ametung.

Namun kemudian kedudukannya direbut oleh Ken Arok. Diatas bekas Kerajaan Kediri inilah Ken Arok kemudian mendirikan Kerajaan Singasari, dan Kediri berada di bawah kekuasaan Singasari. Ketika Singasari berada di bawah pemerintahan Kertanegara (1268-1292), terjadilah pergolakan di dalam kerajaan. Jayakatwang, raja Kediri yang selama ini tunduk kepada Singasari bergabung dengan Bupati Sumenep (Madura) untuk menjatuhkan Kertanegara. Akhirnya pada tahun 1292 Jayakatwang berhasil mengalahkan Kertanegara dan membangun kembali kejayaan Kerajaan Kediri.

Sistem Pemerintahan Kerajaan Kediri

Raja Raja yang pernah berkuasa :

Sri Jayawarsa Digjaya Shastraprabhu (1104 M)

Bameswara (1117 M)

Jayabaya (tahun 1135 – 1157 M)

Raja Sri Saweswara (1159 M)

Raja Sri Aryeswara (1171 M)

Raja Sri Gandra (1181 M)

Raja Sri Kameswara (1182 M)

Raja Sri Kertajaya (1190 M)

Runtuhnya KediriSetelah berhasil mengalah kan Kertanegara, Kerajaan

Kediri bangkit kembali di bawah pemerintahan Jayakatwang. Salah seorang pemimpin pasukan Singasari, Raden Wijaya, berhasil meloloskan diri ke Madura. Karena perilakunya yang baik, Jayakatwang memperbolehkan Raden Wijaya untuk membuka Hutan Tarik sebagai daerah tempat tinggalnya. Pada tahun 1293, datang tentara Mongol yang dikirim oleh Kaisar Kubilai Khan untuk membalas dendam terhadap Kertanegara. Keadaan ini dimanfaatkan Raden Wijaya untuk menyerang Jayakatwang. Ia bekerjasama dengan tentara Mongol dan pasukan Madura di bawah pimpinan Arya Wiraraja untuk menggempur Kediri. Dalam perang tersebut pasukan Jayakatwang mudah dikalahkan. Setelah itu tidak ada lagi berita tentang Kerajaan Kediri.

Peninggalan Kerajaan Kediri

1. Candi Penataran

Terletak di lereng barat daya Gunung Kelud di sebelah utara Blitar, Jawa Timur pada ketinggian 450 m dpl. Dibangun pada tahun 1200 M

2. Candi Gurah

Terletak di kecamatan di Kediri, Jawa Timur, kurang lebih 2 km dari situs Tondowongso. Ditemukan pada tahun 1957

3. Candi Tuban

Terletak di Dukuh Tuban, Desa Domasan, Kecamatan Kalidawir, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur.

4. Arca Buddha Vajrasattva

Berasal dari zaman Kerajaan Kediri (abad X/XI). Sekarang, merupakan koleksi Museum

für Indische Kunst, Berlin-Dahlem, Jerman

5. Prasasti Kamulan

Terletak di Desa Kamulan, Trenggalek, Jawa Timur. Dibuat pada masa Raja Kertajaya tahun 1194 M

6. Prasasti Galunggung

Terletak di Rejotangan, Tulungagung, Jawa Timur

Foto-foto Tentang Kerajaan Kediri

Kerjasama tentara Mongol dan pasukan

Arya Wiraraja dapat mengalahkan

pasukan Kediri di bawah pimpinan

Jayakatwang.

Patung Airlangga dalam perwujudan Dewa

Wisnu, salah satu peninggalan Kerajaan

Kediri.

Arca ini menggambarkan seorang laki-

laki pada masa Kerajaan Kediri.

Arca Syiwa ini dibangun pada masa

Kerajaan Kediri yang bercorak Hindu

sebagai persembahan kepada Dewa

Syiwa

Terima Kasih

top related