surat keputusan ketua sekolah tinggi agama...

22
Panduan Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi Dosen __________ 22 SURAT KEPUTUSAN KETUA SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM BUNGA BANGSA CIREBON Nomor: 0018 / BI.A-1 / 2010 Tentang PANDUAN KEDUDUKAN, TUGAS POKOK DAN FUNGSI DOSEN PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM STAI BUNGA BANGSA CIREBON KETUA STAI BUNGA BANGSA CIREBON Menimbang : a. Bahwa dalam rangka peningkatan efektifitas dan efisiensi pada pelaksanaan kegiatan akademik dilingkungan Sekolah Tinggi Agama (STAI) Bunga Bangsa Cirebon, maka dipandang perlu untuk menyusun panduan kedudukan, tugas pokok dan fungsi dosen pada STAI Bunga Bangsa Cirebon b. Bahwa penyusunan panduan kedudukan, tugas pokok dan fungsi dosen pada Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Bunga Bangsa Cirebon, perlu ditetapkan dengan Keputusan Ketua STAI Bunga Bangsa Cirebon Mengingat : 1. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 2 tahun 1998, jo nomor 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional. 2. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 60 tahun 1999, tentang Pendidikan Tinggi. 3. Keputusan Menteri Agama RI Nomor 394 tahun 2003 tentang pedoman pendirian Perguruan Tinggi Agama Islam

Upload: others

Post on 28-Oct-2020

8 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: SURAT KEPUTUSAN KETUA SEKOLAH TINGGI AGAMA ...spmi.bungabangsacirebon.ac.id/wp-content/uploads/2017/10/...Berwawasan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945 3. Memiliki kualifikasi

Panduan Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi Dosen __________ 22

SURAT KEPUTUSAN

KETUA SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM BUNGA

BANGSA CIREBON

Nomor: 0018 / BI.A-1 / 2010

Tentang

PANDUAN KEDUDUKAN, TUGAS POKOK DAN FUNGSI

DOSEN PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

STAI BUNGA BANGSA CIREBON

KETUA STAI BUNGA BANGSA CIREBON

Menimbang : a. Bahwa dalam rangka peningkatan efektifitas dan

efisiensi pada pelaksanaan kegiatan akademik

dilingkungan Sekolah Tinggi Agama (STAI)

Bunga Bangsa Cirebon, maka dipandang perlu

untuk menyusun panduan kedudukan, tugas

pokok dan fungsi dosen pada STAI Bunga

Bangsa Cirebon

b. Bahwa penyusunan panduan kedudukan, tugas

pokok dan fungsi dosen pada Sekolah Tinggi

Agama Islam (STAI) Bunga Bangsa Cirebon,

perlu ditetapkan dengan Keputusan Ketua STAI

Bunga Bangsa Cirebon

Mengingat : 1. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 2

tahun 1998, jo nomor 20 tahun 2003 tentang

Sistem Pendidikan Nasional.

2. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor

60 tahun 1999, tentang Pendidikan Tinggi.

3. Keputusan Menteri Agama RI Nomor 394 tahun

2003 tentang pedoman pendirian Perguruan

Tinggi Agama Islam

Page 2: SURAT KEPUTUSAN KETUA SEKOLAH TINGGI AGAMA ...spmi.bungabangsacirebon.ac.id/wp-content/uploads/2017/10/...Berwawasan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945 3. Memiliki kualifikasi

Panduan Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi Dosen __________ 22

4. Keputusan Menteri Agama RI Nomor 156 tahun

2004, tentang pedoman pengawasan,

pengendalian dan pembinaan Diploma, Sarjana

Perguruan Tinggi Agama Islam

5. Keputusan Menteri Agama RI Nomor 353 tahun

2004 tentang pedoman penyusunan kurikulum

PTAI

6. Keputusan Menteri Agama RI nomor 387 tahun

2004 tentang petunjuk pelaksanaan pembukaan

program studi pada Perguruan Tinggi Agama

Islam

7. Surat Keputusan Dirjen Bimbaga Islam Depag RI

Nomor: Dj.II/43/03 tanggal 4 April 2003 tentang

pemberian status Terdaftar Jurusan Pendidikan

Agama Islam pada Sekolah Tinggi Agama Islam

Bunga Bangsa Cirebon

8. Pedoman akademik Sekolah Tinggi Agama Islam

(STAI) Bunga Bangsa Cirebon

Memperhatikan : Rapat Pimpinan STAI Bunga Bangsa Cirebon

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KETUA SEKOLAH TINGGI

AGAMA ISLAM BUNGA BANGSA CIREBON

TENTANG PANDUAN KEDUDUKAN, TUGAS

POKOK DAN FUNGSI DOSEN SEKOLAH

TINGGI AGAMA ISLAM BUNGA BANGSA

CIREBON

Pertama : Memberlakukan panduan kedudukan, tugas pokok

dan fungsi dosen Sekolah Tinggi Agama Islam

Bunga Bangsa Cirebon di lingkungan Sekolah Tinggi

Page 3: SURAT KEPUTUSAN KETUA SEKOLAH TINGGI AGAMA ...spmi.bungabangsacirebon.ac.id/wp-content/uploads/2017/10/...Berwawasan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945 3. Memiliki kualifikasi

Panduan Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi Dosen __________ 22

Agama Islam Bunga Bangsa Cirebon, sebagaimana

terlampir dan merupakan satu kesatuan dari

penetapan ini.

Kedua : Semua pelaksanaan kegiatan pelaksanaan kedudukan,

tugas pokok dan fungsi dosen di lingkungan Sekolah

Tinggi Agama Islam Bunga Bangsa Cirebon

mengacu kepada panduan kedudukan, tugas pokok

dan fungsi dosen Sekolah Tinggi Agama Islam

Bunga Bangsa Cirebon di lingkungan Sekolah Tinggi

Agama Islam Bunga Bangsa Cirebon

Ketiga : Unit/Sub. Unit yang terkait dalam pelaksanaan

panduan kedudukan, tugas pokok dan fungsi dosen di

lingkungan Sekolah Tinggi Agama Islam Bunga

Bangsa Cirebon agar melaksanakannya tugas fungsi

pada unit dan sub unit kerja dilingkungan kantor

satuan kerja masing-masing

Keempat : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkannya,

dengan ketentuan bahwa segala sesuatu akan diubah

dan ditinjau kembali sebagaimana mestinya apabila

dikemudian hari ternyata terdapat kekeliruan di

dalam penetapan ini.

Ditetapkan di : Cirebon

Pada Tanggal : 10 Januari 2010

Ketua STAI BBC,

Ttd.

H. Oman Fathurohman, MA

Tembusan disampaikan Kepada Yth:

1. Ketua Yayasan Pendidikan Bunga Bangsa

2. Arsip

Page 4: SURAT KEPUTUSAN KETUA SEKOLAH TINGGI AGAMA ...spmi.bungabangsacirebon.ac.id/wp-content/uploads/2017/10/...Berwawasan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945 3. Memiliki kualifikasi

Panduan Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi Dosen __________ 22

PANDUAN KEDUDUKAN, TUGAS POKOK DAN FUNGSI

DOSEN

JURUSAN/PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM BUNGA BANGSA

CIREBON

I. DASAR PEMIKIRAN

Dalam rangka mewujudkan visi Sekolah Tinggi Agama

Islam (STAI) Bunga Bangsa Cirebon sebagai Perguruan Tinggi

yang memiliki keunggulan akademik yang kompetitif,

professional, demokratik dan mandiri yang dilandasi nilai-nilai ke-

Islaman, maka Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Bunga

Bangsa Cirebon mengembangkan misinya untuk: 1) menyiapkan

tenaga ahli ke-Islaman yang memiliki keunggulan akademik,

kemantapan akidah, berakhlak mulia dan mandiri, serta mampu

merespon dinamika perubahan dinamika perubahan masyarakat

global, 2) mentranformasikan ajaran Islam melalui ilmu, amal dan

pengabdian dalam kehidupan beragama, bernegara,

bermasyarakat dan berbangsa, 3) mensinergikan kajian ilmu-ilmu

ke-Islaman dengan ilmu terkait yang diarahkan bagi

pengembangan ilmu dan pemberdayaan masyarakat yang Islami,

4) membangun kultur akademik yang demokratis melalui

pengembangan kegiatan pendidikan, penelitian dan pengabdian

kepada masyarakat (Tri Darma Perguruan Tinggi) melalui aspek

keilmuan, kemasyarakatan dan kebangsaan sesuai dengan tuntutan

kebutuhan masyarakat dan kebangsaan.

Untuk melaksanakan visi dan misi dimaksud, perlu

dipersiapkan perangkat pendukungnya yang terkait dengan

pelaksanaan kegiatan wisuda di lingkungan Sekolah Tinggi

Agama Islam (STAI) Bunga Bangsa Cirebon baik dari segi

sumberdayanya maupun pedoman/petunjuk teknis

pelaksanaannya.

Page 5: SURAT KEPUTUSAN KETUA SEKOLAH TINGGI AGAMA ...spmi.bungabangsacirebon.ac.id/wp-content/uploads/2017/10/...Berwawasan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945 3. Memiliki kualifikasi

Panduan Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi Dosen __________ 22

II. LANDASAN

Perundang-undangan yang menjadi landasan dalam

penyusunan panduan kedudukan, tugas pokok dan fungsi dosen

Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Bunga Bangsa Cirebon

adalah sebagai berikut:

1. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 2 tahun 1998, jo nomor 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional.

2. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 60 tahun 1999, tentang Pendidikan Tinggi.

3. Keputusan Menteri Agama RI Nomor 394 tahun 2003 tentang pedoman pendirian Perguruan Tinggi Agama Islam

4. Keputusan Menteri Agama RI Nomor 156 tahun 2004, tentang

pedoman pengawasan, pengendalian dan pembinaan Diploma,

Sarjana Perguruan Tinggi Agama Islam

5. Keputusan Menteri Agama RI Nomor 353 tahun 2004 tentang pedoman penyusunan kurikulum PTAI

6. Keputusan Menteri Agama RI nomor 387 tahun 2004 tentang petunjuk pelaksanaan pembukaan program studi pada

Perguruan Tinggi Agama Islam

7. Surat Keputusan Dirjen Bimbaga Islam Depag RI Nomor: Dj.II/43/03 tanggal 4 April 2003 tentang pemberian status

Terdaftar Jurusan Pendidikan Agama Islam pada Sekolah

Tinggi Agama Islam Bunga Bangsa Cirebon

8. Pedoman akademik Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI)

Bunga Bangsa Cirebon tahun 2003

III. TUJUAN PENYUSUNAN

1. Petunjuk kedudukan, tugas pokok dan fungsi dosen Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Bunga Bangsa Cirebon tentang

pedoman pelaksanaan akademik di lingkungan Sekolah Tinggi

Agama Islam (STAI) Bunga Bangsa Cirebon

2. Petunjuk pelaksanaan ini juga merupakan acuan bagi para pimpinan/pejabat dalam merumuskan kegiatan tugas dan

Page 6: SURAT KEPUTUSAN KETUA SEKOLAH TINGGI AGAMA ...spmi.bungabangsacirebon.ac.id/wp-content/uploads/2017/10/...Berwawasan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945 3. Memiliki kualifikasi

Panduan Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi Dosen __________ 22

fungsinya disesuaikan dengan kondisi pada unit kerja masing-

masing dan sebagai intrumen perencanaan, pengendalian

pelaksanaan, pelaporan akuntabilitas, dan pengawasan

IV. PENGERTIAN DAN MAKSUD

1. Dosen adalah seseorang yang berdasarkan pendidikan dan keahliannya diangkat oleh penyelenggara perguruan tinggi

dengan tugas utama mengajar pada perguruan tinggi yang

bersangkutan

2. Dosen berkedudukan sebagai pejabat fungsional dengan tugas utama mengajar pada perguruan tinggi.

3. Dosen PTAIS adalah seseorang yang berdasarkan pendidikan keahliannya diangkat oleh penyelenggara perguruan tinggi

swasta dengan tugas utama mengajar pada perguruan tinggi

yang bersangkutan

V. STATUS DOSEN

Status dosen dapat dikategorikan sebagai dosen biasa, dosen luar

biasa, dan dosen tamu. Yang dimaksud dengan dosen biasa, dosen

luar biasa dan dosen tamu adalah sebagai berikut:

1. Dosen biasa adalah dosen yang diangkat dan ditetapkan

sebagai tenaga tetap pada perguruan tinggi yang bersangkutan

2. Dosen luar biasa adalah dosen yang bukan tenaga tetap pada perguruan tinggi yang bersangkutan

3. Dosen tamu seorang yang diundang untuk mengajar pada perguruan tinggi selama jangka wktu tertentu.

VI. SYARAT UNTUK MENJADI DOSEN

Seseorang untuk menjadi dosen dipersyaratkan:

1. Beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa

2. Berwawasan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945

3. Memiliki kualifikasi sebagai tenaga pengajar

4. Mempunyai moral dan integritas yang tinggi

Page 7: SURAT KEPUTUSAN KETUA SEKOLAH TINGGI AGAMA ...spmi.bungabangsacirebon.ac.id/wp-content/uploads/2017/10/...Berwawasan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945 3. Memiliki kualifikasi

Panduan Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi Dosen __________ 22

5. Memiliki rasa tanggung jawab yang besar terhadap masa depan bangsa dan Negara

VII. KEDUDUKAN DAN TUGAS POKOK DOSEN

1. Dosen berkeudukan sebagai pejabat fungsional dengan tugas utama mengajar pada perguruan tinggi yang bersangkutan

2. Dosen di Perguruan Tinggi yang diselenggarakan oleh pemerintah hanya dapat dijabat oleh seorang yang telah

berstatus Pegawai Negeri Sipil dan berkemampuan

melaksanakan pendidikan dan pengajaran di Perguruan Tinggi.

3. Tugas pokok dosen adalah melaksanakan pendidikan dan

pengajaran pada perguruan tinggi, penelitian serta pengabdian

kepada masyarakat, yang dimaksud dengan melaksanakan

pendidikan dan pengajaran pada perguruan tinggi, penelitian

serta pengabdian kepada masyarakat bagi dosen berdasarkan

KEP. Menko WASPAN Nomor

38/KEP/MK.WASPAN/8/1999 adalah sebagai berikut:

a. Melaksanakan pendidikan adalah pengembangan kemampuan dan jati diri peserta didik sebagai wujud

kepribadian yang utuh, melalui program pengajaran yang

diarahkan, melalui kurikulum program studi.

b. Melaksanakan pengajaran adalah pengembangan penalaran peserta didik untuk mendalami kaidah-kaidah keilmuan

sebagai pelaksana tugas fungsional dosen yang terdiri dari

pemilihan dan pengorganisasian materi, pelaksanaan

kegiatan pembelajaran dan penilaian proses serta hasil

pembelajaran sesuai sasaran kurikulum yang telah

ditentukan. Pelaksanaan pendidikan dan pengajaran bagi

dosen meliputi:

1) Melaksanakan perkuliahan/tutorial dan menguji serta

menyelenggarakan pendidkan di laboratorium, praktik

Page 8: SURAT KEPUTUSAN KETUA SEKOLAH TINGGI AGAMA ...spmi.bungabangsacirebon.ac.id/wp-content/uploads/2017/10/...Berwawasan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945 3. Memiliki kualifikasi

Panduan Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi Dosen __________ 22

keguruan, praktik benkel studio/kebun

percobaan/teknologi pengajaran

2) Membimbing seminar mahasiswa

3) Membimbing kuliah kerja nyata, praktik kerja nyata,

praktik kerja lapangan

4) Membimbing tugas akhir mahasiswa termasuk

pembuatan laporan hasil penelitian tugas akhir

5) Penguji pada ujian akhir

6) Membina kegiatan mahasiswa dibidang akademik dan

kemahasiswaan

7) Mengembangkan program perkuliahan

8) Mengembangkan bahan pengajaran

9) Menyampaikan orasi ilmiah

10) Membimbing dosen yang lebih rendah jabatannya

11) Melaksanakan kegiatan data sering dan pencongkakan

dosen

c. Melaksanakan penelitian adalah melaksanakan kegiatan telaah taat kaidah dalam upaya untuk menemukan

kebenaran dan/atau menyelesaikan masalah dalam ilmu

pengetahuan, teknologi adan atau kesenian. Pelaksanaan

penelitian dan pengembangan serta menghasilkan karya

ilmiah, karya teknologi, karya seni monumental/seni

pertunjukan dan karya sastra meliputi:

1) Menghasilkan karya penelitian

2) Menerjemahkan/menyadur buku ilmiah

3) Membuat rancangan dan karya teknologi

4) Membuat rancangan dan karya seni

d. Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat adalah berpartisifasi aktif dalam kegiatan kemasyarakatan

meliputi:

1) Pelaksanaan pengembangan hasil pendidikan dan

penelitian yang dapat dimanfaatkan oleh masyarakat.

Page 9: SURAT KEPUTUSAN KETUA SEKOLAH TINGGI AGAMA ...spmi.bungabangsacirebon.ac.id/wp-content/uploads/2017/10/...Berwawasan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945 3. Memiliki kualifikasi

Panduan Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi Dosen __________ 22

2) Memberi latihan/penyuluhan/penataran pada

masyarakat

3) Memberi pelayanan kepada masyarakat atau kegiatan

lain yang menunjang pelaksanaan tugas umum

pemerintahan dan pembangunan

4) Membuat menulis karya pengabdian kepada

masyarakat

VIII. JENJANG JABATAN DAN PANGKAT DOSEN

1. Jenjang jabatan akademik dosen pada dasarnya terdiri atas asisten ahli, lektor, lektor kepala dan guru besar

2. jabatan fungsional dosen berdasarkan KEP MK WASPAN Nomor: 38/KEP/MK.WASPAN/8/1999 terdiri atas dosen pada

program pendidikan akademik dan program pendidikan

professional. Jenjang jabatan dosen sebagaimana dimaksud di

atas adalah sebagai berikut:

a. Dosen pada program pendidikan akademik terdiri atas: 1) Asisten Ahli

2) Lektor

3) Lektor Kepala

4) Guru Besar

b. Dosen pada program pendidikan professional atas:

1) Asisten ahli

2) Lektor

3) Lektor Kepala

3. Jenjang pangkat dan golongan ruang dosen pada program pendidikan akademik adalah sebagai berikut:

a. Asisten Ahli terdiri atas: 1) Penata muda golongan ruang III/a

2) Panata muda tingkat I golongan ruang III/b

b. Lektor terdiri atas: 1) Penata golongan ruang III/c

Page 10: SURAT KEPUTUSAN KETUA SEKOLAH TINGGI AGAMA ...spmi.bungabangsacirebon.ac.id/wp-content/uploads/2017/10/...Berwawasan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945 3. Memiliki kualifikasi

Panduan Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi Dosen __________ 22

2) Panata tingkat I golongan ruang III/d

c. Lektor Kepala terdiri atas: 1) Pembina golongan ruang IV/a

2) Pembina tingkat I golongan ruang IV/b

3) Pembina Utama Muda golongan ruang IV/c

d. Guru Besar terdiri atas: 1) Pembina utama madya golongan ruang IV/d

2) Pembina utama I golongan ruang IV/e

4. Jenjang pangkat dan golongan ruang dosen pada program pendidikan professional adalah sebagai berikut:

a. Asisten Ahli terdiri atas:

1) Penata muda golongan ruang III/a

2) Panata muda tingkat I golongan ruang III/b

b. Lektor terdiri atas: 1) Penata golongan ruang III/c

2) Panata tingkat I golongan ruang III/d

c. Lektor Kepala terdiri atas: 1) Pembina golongan ruang IV/a

2) Pembina tingkat I golongan ruang IV/b

3) Pembina Utama Muda golongan ruang IV/c

5. Jabatan fungsional tenaga dosen luar biasa yang sederajat adalah dosen luar biasa yang masing-masing jenjang jabatan

fungsionalnya dapat diseterakan dengan tingkat jenjang

jabatan fungsional.

Page 11: SURAT KEPUTUSAN KETUA SEKOLAH TINGGI AGAMA ...spmi.bungabangsacirebon.ac.id/wp-content/uploads/2017/10/...Berwawasan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945 3. Memiliki kualifikasi

Panduan Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi Dosen __________ 22

IX. URAIAN TUGAS POKOK, WEWENANG DAN

TANGGUNG JAWAB DOSEN MENURUT JENJANG

JABATAN DAN JENJANG GELAR YANG TELAH

DIPEROLEH

1. Asisten Ahli

a. Melaksanakan (M) kegiatan pendidikan dan pengajaran pada program pendidikan sarjana/diploma. Serta

bimbingan tugas akhir penelitian mahasiswa untuk

pembuatan laporan dan sekripsi diatur sebagai berikut:

1) Asisten Ahli yang berijazah Sarjana/Diploma IV

membantu (B) kegiatan bimbingan pembuatan skripsi

2) Asisten Ahli yang berijazah magister/spesialis I

melaksanakan (M) bimbingan pembuatan skripsi dan

membantu (B) kegiatan pendidikan dan pengajaran

pada program magister

3) Asisten Ahli yang berijazah Doktor/Spesialis II

malaksanakan (M) bimbingan pembuatan skripsi dan

tesis, membantu (B) kegiatan bimbingan pembuatan

disertasi, melaksanakan (M) kegiatan pendidikan dan

pengajaran pada program magister, serta membantu (B)

kegiatan pendidikan dan pengajaran pada program

doktor

b. Melaksanakan (M) kegiatan penelitian pada program pendidikan sarjana/Diploma bagi yang berlatar belakang

pendidikan sarja/diploma IV

c. Melaksanakan (M) kegiatan penelitian pada program

sarjana/diploma, magister bagi yang berlatar belakang

pendidikan magister/spesialis I

d. Melaksanakan (M) kegiatan penelitian pada program sarjana/diploma, magister dan doktor bagi yang berlatar

belakang pendidikan doctor/spesialis II.

Page 12: SURAT KEPUTUSAN KETUA SEKOLAH TINGGI AGAMA ...spmi.bungabangsacirebon.ac.id/wp-content/uploads/2017/10/...Berwawasan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945 3. Memiliki kualifikasi

Panduan Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi Dosen __________ 22

2. Lektor

a. Melaksanakan (M) kegaiatan pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat pada

program pendidikan sarjana/diploma dan bagi yang

berijazah magister/spesialis I, melaksanakan (M) kegiatan

penelitian dan pengabdian pada masyarakat pad program

pendidikan magister, serta bagi yang berijazah

doktor/spesialis II, melaksanakan (M) kegiatan penelitian

dan pengabdian pada masyarakat pada program pendidikan

doktor.

b. Kegiatan pendiidkan dan pengajaran pada program pasca sarjana serta bimbingan tugas akhir penelitian mahasiswa

untuk pembuatan skripsi, tesis dan desertasi diatur sebagai

berikut:

1) Lektor yang berijazah sarjana/diploma IV

melaksanakan (M) kegiatan bimbingan pembuatan

skripsi dan membantu (B) kegiatan bimbingan

pembuatan tesisi

2) Lektor yang berijazah magister/spesialis I

melaksanakan (M) bimbingan pembuatan skripsi dan

tesis, serta diserahi tugas (D) kegiatan pendidikan dan

pengajaran pada program magister dan membantu (B)

kegiatan pendidikan dan pengajaran pada program

doktor

3) Lektor yang berijazah doktor/spesialis II melaksanakan

(M) bimbingan pembuatan skripsi dan tesis, membantu

(B) kegiatan bimbingan pembuatan disertasi,

melaksanakan (M) kegiatan pendidikan dan pengajaran

pada program magister, serta membantu (B) kegiatan

pendidikan dan pengajaran pada program doktor.fd

3. Lektor Kepala

a. Melaksanakan (M) kegiatan pendidikan dan pengajaran pada program pendidikan serjana/diploma, magister

Page 13: SURAT KEPUTUSAN KETUA SEKOLAH TINGGI AGAMA ...spmi.bungabangsacirebon.ac.id/wp-content/uploads/2017/10/...Berwawasan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945 3. Memiliki kualifikasi

Panduan Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi Dosen __________ 22

dan/atau doctor dan bagi lector kepla yang berijazah

magister/spesialis I membantu (B) kegiatan pembimbingan

b. Melaksanakan (M) kegiatan penelitian pada program pendidikan sarjna/diploma

c. Melaksanakan (M) kegiatan penelitian pada program pendidikan magister bagi yang berijazah magister/spesialis

I atau doctor/spesialis II.

d. Melaksanakan (M)kegiatan penelitian pada program pendidikan doctor bagi mereka yang berijazah

doctor/spesialis II

e. Melaksananak (M) kegiatan pengabdian pada masyarakat

dalam rangka Tri Darma Perguruan Tinggi pada program

pendidikan sarjana/diploma, magister, doctor atau dalam

kegiatan lain yang menunjang tugas umum pemerintahan

dan pembangunan

4. Guru Besar

a. Melaksanakan (M) kegiatan pendidikan dan pengajaran pada program pendidikan serjana/diploma, magister

dan/atau doktor

b. Melaksanakan (M) kegiatan penelitian pada program pendidikan sarjna/diploma, magister dan atau doktor

c. Melaksananak (M) kegiatan pengabdian pada masyarakat

dalam rangka Tri Darma Perguruan Tinggi pada program

pendidikan sarjana/diploma, magister, doktor atau dalam

kegiatan lain yang menunjang tugas umum pemerintahan

dan pembangunan

Page 14: SURAT KEPUTUSAN KETUA SEKOLAH TINGGI AGAMA ...spmi.bungabangsacirebon.ac.id/wp-content/uploads/2017/10/...Berwawasan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945 3. Memiliki kualifikasi

Panduan Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi Dosen __________ 22

X. RINGKASAN TUGAS POKOK, WEWENANG DAN

TANGGUNG JAWAB JABATAN DOSEN PERGURUAN

TINGGI

(Berdasarkan Lamp. I Kep. Menko. WASPAN. Nomor:

38/KEP/MK.WASPAN/8/1999) sebagai berikut:

1. Tugas Pokok, Wewenang dan Tanggung Jawab Dosen

No Jabatan Pendidikan S1/Diploma S2 S3

B.a B.b B.c B.a B.b B.c B.a B.b B.c

1. Asisten Ahli

S1/DIV M M M - - - - - -

S2/Sp.I M M M B M M B M M

S3/Sp.II M M M M M M B M M

2. Lektor

S1/DIV M M M - - - - - -

S2/Sp.I M M M B M M B M M

S3/Sp.II M M M M M M B M M

3. Lektor

Kepala

S1/DIV M M M - - - - - -

S2/Sp.I M M M M M M B M M

S3/Sp.II M M M M M M M M M

4. Guru Besar

S1/DIV - - - - - - - - -

S2/Sp.I - - - - - - - - -

S3/Sp.II M M M M M M M M M

2. Wewenang dan Tanggung Jawab dalam Kegiatan

Bimbingan Pembutan Skripsi, Tesis dan Disertasi No Jabatan Pendidikan Skripsi Tesis Desertasi

1. Asisten Ahli

S1/DIV M M M

S2/Sp.I M M M

S3/Sp.II M M M

2. Lektor

S1/DIV M M M

S2/Sp.I M M M

S3/Sp.II M M M

3. Lektor Kepala

S1/DIV M M M

S2/Sp.I M M M

S3/Sp.II M M M

4. Guru Besar

S1/DIV - - -

S2/Sp.I - - -

S3/Sp.II M M M

Page 15: SURAT KEPUTUSAN KETUA SEKOLAH TINGGI AGAMA ...spmi.bungabangsacirebon.ac.id/wp-content/uploads/2017/10/...Berwawasan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945 3. Memiliki kualifikasi

Panduan Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi Dosen __________ 22

Keterangan:

S1/DIV = Pendidikan sarjana/diploma

S2/SP.I = Pendidikan magister/spesialis I

S3/SP.II = Pendidikan magister/spesialis II

B = Membantu dosen yang lebih senior

D = Ditugaskan atas tanggung jawab dosen yang

lebih senior yang mempunyai wewenang dan

tanggung jawb penuh dalam bidang tugasnya

M = Melaksanakan tugas secara mandiri

B.a = Melaksanakan pendidikan dan pengajaran

B.b = Melaksanakan Penelitian

B.c = Melaksanakan pengabdian pada masyarakat

XI. BEBAN TUGAS DOSEN

1. Beban tugas dosen biasa pada PTAI berdasarkan SK Dirjen Bimbaga Islam Nomor: KEP/E/PP.009/174/1985, adalah

sebagai berikut:

a. Beban tugas (tenaga edukatif) ialah jumlah pekerjaan yang wajib dilaksanakan oleh seorang tenaga edukatif sebagai

tugas institusional dalam menyelenggarakan fungsi

pendidikan

b. Tugas institusional adalah pekerjaan dalam batas-batas fungsi pendidikan tinggi yang dilakukan secara terjadwal

ataupun tidak terjadwal oleh tenaga edukatif yang:

1) Ditugaskan oleh pimpinan PTAI untuk dilaksanakan

ditingkat sistitut atau fakultas, lembaga, Jurusan,

laboratorium, atau studio dana balai

2) Dilakukan atas prakarsa pribadi atau kelompok dan

disetujui, dicatat dan hasilnya diajukan kepada

pimpinan untuk dinilai oleh sejawat institute

3) Dilakukan dalam rangka kerjasama pihak luar institute

yang disetujui, dicatat dan hasilnya diajukan melalui

pimpinan PTAI

Page 16: SURAT KEPUTUSAN KETUA SEKOLAH TINGGI AGAMA ...spmi.bungabangsacirebon.ac.id/wp-content/uploads/2017/10/...Berwawasan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945 3. Memiliki kualifikasi

Panduan Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi Dosen __________ 22

c. Beban tugas tenaga edukatif PTAI dinyatakan dengan ekivalensi waktu mengajar penuh (EWMP) yang setara

dengan 38 jam kerja perminggu, yaitu jam kerja wajib

seorang pegawai negeri sebagai imbalan terhadap gaji dan

lain-lain hal yang diterima dari Negara

d. Ekivalensi waktu mengajar penuh seorang tenaga edukatif PTAI ditetapkan setara dengan 12 SKS dan dihitung untuk

setiap semester dengan pengertian 1 (satu) SKS setara

dengan 3 (tiga) jam kerja perminggu selama satu semester

atau 6 bulan, atau 1 (satu) SKS setara dengan 50 jam kerja

per semester

e. EWMP bagi seorang tenaga edukatif ditetapkan 12 SKS yang dapat disebar ke dalam tugas-tugas institusional

sebagai berikut:

1) Pendidikan = 2 – 8 SKS

2) Penelitian dan Pengembangan Ilmu = 2 – 6 SKS

3) Pengabdian Kepada Masyarakat = 1 – 6 SKS

4) Pembinaan Sistem Akademik = 1 – 4 SKS

5) Administrasi Manajemen = 3 – 6 SKS

2. Beban tugas dosen luar biasa pada PTAI berdasarkan

KMA/140.A/1996 kepada tenaga pengajar/dosen luar biasa

pada PTAI, ditugaskan mengajar perkuliahan minimal 4

(empat) SKS dalam satu bulannya pada masing-masing

Fakultas/Akademi. Satu SKS bagi tenaga pengajar/dosen luar

biasa dapat berupa salah satu kegiatan indtitusional yang

berupa pendidikan/perkuliahan, seminar, kapita selekta,

praktikum, kerja lapangan, pengabdian masyarakat, penelitian,

bimbingan akademik, bimbingan dan konseling, termasuk

administrasi dan manajemennya.

Page 17: SURAT KEPUTUSAN KETUA SEKOLAH TINGGI AGAMA ...spmi.bungabangsacirebon.ac.id/wp-content/uploads/2017/10/...Berwawasan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945 3. Memiliki kualifikasi

Panduan Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi Dosen __________ 22

XII. KELOMPOK KEILMUA DOSEN

1. Dosen/tenaga pengajar secara administrasi akademik berada pada Jurusan/Program Studi. Pada level Fakultas dosen/tenaga

pengajar mata kuliah sejenis dikelompokkan dan bentuk tim

Teaching yang ditetapkan oleh Dekan:

a. Tea Teaching terdiri dari seorang ketua, seorang sekretaris dan anggota. Tugas, wewenang dan tanggung jawab tim

teaching diatur dalam panduan dan petunjuk teknis yang

ditetapkan oleh Dekan

b. Team Teaching mata kuliah sejenis antar fakultas dapat dibentuk pada level institute yang ditetapkan oleh Ketua

STAI

2. Dosen bidang ilmu sejenis pada level institute dapat

membentuk Konsorsium. Tugas, wewenang dan tanggung

jawab konsorsium diatur dan ditetapkan oleh Ketua STAI.

XIII. FUNGSI DOSEN SEBAGAI PEMBIMBING AKADEMIK

DAN DOSEN WALI

Pembimbing Akademik pada program Diploma dan Program

Sarjana (S-1)

1. Setiap mahasiswa program Diploma dan S1, berhak mempunyai dosen pembimbing akademik (DPA) yang

diajukan oleh Jurusan/Program Studi dan ditetapkan oleh deka.

Dosen pembimbing akademik adalah tenaga pengajar/dosen

tetap Jurusan/Program Studi yang telah memenuhi persyaratan

sesuai dengan ketentuan peraturan yang berlaku.

2. Tugas dan kewajiban dosen sebagai pembimbing akademik:

a. Membuat agenda bimbingan yang disusun bersama-sama antara dosen dan mahasiswa bimbingannya dan

menyediakan waktu sekurang-kurangnya sekali sebulan

b. Membimbing mahasiswa dalam mengenali dan

mengembangkan potensi, minat, bakat dan kemempuan

akademik

Page 18: SURAT KEPUTUSAN KETUA SEKOLAH TINGGI AGAMA ...spmi.bungabangsacirebon.ac.id/wp-content/uploads/2017/10/...Berwawasan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945 3. Memiliki kualifikasi

Panduan Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi Dosen __________ 22

c. Membimbing mahasiswa dalam merencanakan studi dan pengambilan mata kuliah per-semester agar dapat

memanfaatkan masa studinya dengan efektif dan efisien,

dengan cara meneliti dan menyetujui pengambilan mata

kuliah mahasiswa bimbingannya pada awal semester

dengan membubuhkan tanda tangan pada Kartu Rencana

Studi (KRS)

d. Membimbing mahasiswa dalam mempersiapkan dan menyusun rencana studi yang dianggap sesuai dengan

minat, bakat serta kemampuan akademiknya

e. Memberikan motivasi kepada mahasiswa bimbingannya yang mempunyai keterbatasan maupun kendala akademik,

sehingga mahasiswa yang bersangkutan dapat menemukan

jalan keluar serta pemecahan masalah yang dianggap

paling baik

f. Memantau perkembangan mahasiswa bimbingannya

dengan mengevaluasi pencapaian hasil studi dan indeks

prestasi mahasiswa bimbingannya melalui lembar hasil

studi pada buku perkembangan dan bimbingan studi.

g. Mengevaluasi penyebab utama mahasiswa bimbingannya yang mencapai hasil studi/indeks prestasi relative rendah

serta membantu jalan keluar yang terbaik untuk

pemecahannya.

h. Membimbing dan merekomendasi/persetujuan mahasiswa dalam proses penyusunan usulan rencana

penelitian/penyusunan skripsi bagi program S-1/Karya

Tulis Akhir bagi program diploma

i. Menginformasikan kepada mahasiswa bimbingannya masalah-masalah informasi kegiatan akademik yang

diterima dari Fakultas/Program Studi/Jurusan

j. Merekomendasikan permohonan cuti akademik,

perpanjangan masa studi dan perpindahan kuliah bagi

mahasiswa bimbingannya

Page 19: SURAT KEPUTUSAN KETUA SEKOLAH TINGGI AGAMA ...spmi.bungabangsacirebon.ac.id/wp-content/uploads/2017/10/...Berwawasan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945 3. Memiliki kualifikasi

Panduan Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi Dosen __________ 22

k. Melakukan kerjasama dengan orang tua/wali mahasiswa guna pembinaan dan pengembangan kemajuan prestasi

akademik mahasiswa bimbingannya.

3. Tarif biaya pembayaran diatur tersendiri dengan Keputusan Ketua STAI

XIV. KODE ETIK DOSEN

1. Keimanan, Ketaqwaan dan Akhlak Mulia Dosen STAI Bunga Bangsa Cirebon memiliki pemahaman

dan penghayatan yang mendalam mengenai ajaran agama

Islam dan mengamalkan ajaran-ajaran tersebut dalam

kehidupannya sehari-hari (baik di dalam maupun di luar

kampus) sehingga dapat menjadi teladan bagi mahasiswa

dalam hal keimanan, ketaqwaan dan akhlak yang mulia

2. Kompetensi Ilmu

Dosen STAI Bunga Bangsa Cirebon memiliki pengetahuan

tentang ilmu (materi) yang dikuliahkan dengan derajat yang

tinggi dan memastikan bahwa materi kuliah yang diberikan

kepada mahasiswa selalu mutakhir, akurat, mencerminkan

keragaman pandangan dan sesuai dengan posisi mata kuliah

tersebut dalam program Studi mahasiswa

3. Kompetensi Pedagogis Dosen STAI Bunga Bangsa Cirebon memiliki kompetensi

pedagogis untuk membimbing dan mengarahkan mahasiswa

pada tujuan mata kuliah yang diampunya, mengetahui dan

menguasai beberaoa alternhatif metode dan starategi

pembelajaran dan dapat memilih metode yang tepat

berdasarkan bukti-bukti hasil penelitian (termasuk penelitian

pribadi atau refleksi diri) efektif dalam membantu

mahasiswa mencapai tujuan mata kuliah tersebut.

4. Menangani Topik yang Peka Dosen STAI Bunga Bangsa Cirebon senantiasa dapat

menangani topic-topik yang mungkin oleh mahasiswa

Page 20: SURAT KEPUTUSAN KETUA SEKOLAH TINGGI AGAMA ...spmi.bungabangsacirebon.ac.id/wp-content/uploads/2017/10/...Berwawasan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945 3. Memiliki kualifikasi

Panduan Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi Dosen __________ 22

dianggap peka/sensitive atau tidak mengenakan ditangani

secara terbuka, jujur, dan positif

5. Pengembangan Diri Mahasiswa Dosen STAI Bunga Bangsa Cirebon memiliki tanggung

jawab untuk membantu perkembangan intelektual

mahasiswa, setidaknya dalam konteks bidang keahlian

dosen, guna untuk menghindari tindakan-tindakan kurang

terpuji seperti eksploitasi dan diskriminasi yang dapat

mengalihkan perhatian dari pengembangan diri mahasiswa

6. Hubungan Ganda dengan Mahasiswa Dosen STAI Bunga Bangsa Cirebon selalu berupaya untuk

menghindari perbenturan kepentingan (conflict of interes),

yakni harus dapat menghindari terciptanya hubungan ganda

dengan mahasiswa yang mungkin dapat mengalihkan

perhatiannya dari pengembangan diri mahasiswa yang

mengarah pada timbulnya sikap favoritisme (pilih kasih)

dosen terhadap mahasiswa

7. Menghormati Sejawat Dosen STAI Bunga Bangsa Cirebon senantiasa menghargai

menghormati teman sejawatnya dan dapat bekerja sama guna

mengembangkan pribadi mahasiswa

8. Penilaian yang Valid terhadap Mahasiswa

Dosen STAI Bunga Bangsa Cirebon selalu memprioritaskan

penilaian mahasisw terhadap prestasi mahasiswanya, agar

dapat berguna dalam kehidupan dan karirnya dimasa depan.

Serta memiliki tanggung jawab untuk mengambil langkah-

langkah yang memadai untuk dapat memastikan bahwa

penilaian terhadap mahasiwa bersifat objektif.

Page 21: SURAT KEPUTUSAN KETUA SEKOLAH TINGGI AGAMA ...spmi.bungabangsacirebon.ac.id/wp-content/uploads/2017/10/...Berwawasan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945 3. Memiliki kualifikasi

Panduan Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi Dosen __________ 22

XV. PENUTUP

Setelah kita membaca contoh etika berbicara, etika pergaulan dan

etika penampilan yang berlaku di lingkungan rumah, kampus, dan

masyarakat ada beberapa hal yang patut diingat yaitu antara lain:

1) Hubungan antar manusia dilandasi oleh saling menghormati,

saling menghargai dan tenggang rasa

2) Manusia adalah makhluk sosial, yang dalam mempertahankan

kelangsungan hidupnya harus berhubungan dengan manusia

lainnya

3) Untuk menciptakan hubungan yang selaras, serasi dan

seimbang diperlukan tata cara berhubungan yang diatur dalam

tatakrama pergaulan

4) Tatakrama merupakan perwujudan manusia yang mempunyai

martabat dan derajat yang tinggi.

Akhirnya diharapkan agar mahasiswa dapat mengembangkan lebih

lanjut apa yang sudah diperoleh dengan mempelajari tatakrama

yang berlaku di lingkungan kehidupannya.

Ditetapkan di : Cirebon

Pada Tanggal : 10 Januari 2010

Ketua STAI BBC,

Ttd.

H. Oman Fathurohman, MA

Page 22: SURAT KEPUTUSAN KETUA SEKOLAH TINGGI AGAMA ...spmi.bungabangsacirebon.ac.id/wp-content/uploads/2017/10/...Berwawasan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945 3. Memiliki kualifikasi

Panduan Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi Dosen __________ 22

C A T A T A N

-------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------