hubungan antara indeks prestasi komulatif ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap...

65
HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF DENGAN LAMA PENYELESAIAN SKRIPSI MAHASISWA PROGRAM STUDI TADRIS MATEMATIKA UIN SULTHAN THAHA SAIFUDDIN JAMBI SKRIPSI Diajukan sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Pendidikan Oleh Abdul Jabbar TM. 140675 PROGRAM STUDI TADRIS MATEMATIKA FAKULTAS TARBIYAH DAN KEGURUAN UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTHAN THAHA SAIFUDDIN JAMBI 2018

Upload: others

Post on 20-Mar-2021

5 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

1

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF DENGAN LAMA PENYELESAIAN SKRIPSI MAHASISWA

PROGRAM STUDI TADRIS MATEMATIKA UIN SULTHAN THAHA SAIFUDDIN JAMBI

SKRIPSI

Diajukan sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Pendidikan

Oleh

Abdul Jabbar TM. 140675

PROGRAM STUDI TADRIS MATEMATIKA FAKULTAS TARBIYAH DAN KEGURUAN

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTHAN THAHA SAIFUDDIN JAMBI

2018

Page 2: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

2

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

Page 3: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

3

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

Page 4: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

4

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

Page 5: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

5

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

PERNYATAAN ORISINALITAS

Page 6: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

6

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

KATA PENGANTAR

Alhamdulillah puji syukur kepada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa yang kita tidak mengetahui kecuali apa yang diajarkannya, atas iradahnya hingga skripsi ini dapat diselesaikan. Shalawat dan salam atas Nabi Muhammad SAW pembawa risalah pencerahan dan ilmu pengetahuan bagi manusia.

Penulisan skripsi ini dimaksudkan untuk memenuhi salah satu syarat akademik guna mendapatkan gelar Sarjana (S.1) Jurusan Tadris Matematika Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi. Penulis menyadari sepenuhnya bahwa penyelesaian skripsi ini melibatkan pihak-pihak yang telah memberikan motivasi baik moril maupun materil, tidak lupa pula peneliti menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada: 1. Bapak Dr. H. Hadri Hasan, MA selaku Rektor UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi. 2. Ibu Dr. Hj. Armida, M.Pd selaku Dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN

Sulthan Thaha Saifuddin Jambi. 3. Bapak Drs. Sunarto, M.Pd Selaku Ketua Jurusan Tadris Matematika Fakultas

Tarbiyah dan Keguruan UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi. 4. Ibu Dr. Idarianty, M.Pd.I selaku Dosen Pembimbing I dan Ibu Deliza, M.Si, selaku

dosen pembimbng II yang telah meluangkan waktunya dan mencurahkan pemikirannya demi mengarahkan penulis dalam menyelesaikan skripsi ini.

5. Ibu Marni Zulyanty, M.Pd selaku dosen Program Studi Tadris Matematika UIN STS Jambi yang telah memberikan izin untuk mengadakan riset penelitian dan memberikan kemudahan kepada penulis untuk memperoleh data dilapangan.

6. Orangtua dan keluarga yang telah memberikan motivasi dan do’a tiada henti hingga menjadi semangat pada diri penulis dalam menyelesaikan skripsi ini.

7. Sahabat-Sahabat Mahasiswa Tadris Matematika Angkatan 2014 yang telah menjadi patner diskusi dalam penyusunan skripsi ini.

Akhirnya semoga Allah SWT berkenan membalas segala kebaikan dan amal semua pihak yang telah membantu. Semoga skripsi ini bermanfaat bagi pengembangan ilmu pengetahuan. Amin Ya Robbal ‘Aalamiin

Jambi, November 2018 Penulis

Abdul Jabbar

NIM. TM140675

Page 7: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

7

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

PERSEMBAHAN

Ya Allah ...

Hamba menyadari dengan sepenuh hati dengan apa yang telah hamba perbuat

selama ini belum mampu untuk membals keringatnya, air matanya serta kerja

kerasnya yang tak pernah mengenal kata lelah demi untuk anak-anaknya.

Semoga Engkau senantiasa memberikan kesehatan kepadanya, kekuatan

kepadanya serta kemurahan riski mu kepadanya. Aamiin.

Tidak banyak yang bisa kuperbuat untuk mempersembahkan kebahagiaannya

kepadanya

Kupersembahkan karya kecilku ini untuk malaikat yang senantiasa selalu berdoa

untukku Ayahanda dan Ibunda yang sangat kucintai dan kubanggakan, yang tak

kenal lelah dalam memperjuangkan anak-anaknya. Yang selalu memanjatkan do’a

kepada putra-putri tercinta dalam setiap sujudnya, memberikan harapan,

kebahagiaan, cinta dan kasih sayangnya yang diberikan dengan tulus dan ikhlas

tanpa pamrih. Serta telah membesarkan dan mendidik anaknya hingga sampai

saat ini.

Tak lupa pula ucapan terimakasih ku hanturkan kepada kedua kakak ku serta

seluruh keluarga dan teman-temanku yang tak henti-hentinya memberikan doa

dan dukungana kepada ku selama ini. Sehingga tugas ahirku dapat kuselesaikan

tepat pada waktunya.

Ahir kata, terimalah bingkisan kecil ini sebagai bukti kecintaan saya.terkhusus

kepada Ayahanda dan Ibunda. Semoga Allah senantianya meridhoinya.

Aamiiin

Page 8: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

8

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

MOTTO

ء إن وعلم ءادم ٱلأسماء كلھا ثم عرضھم على ٱلملئكة فقال أنبـونى بأسماء ھؤلا

)٣١البقره ( كنتم صدقین

“ Dan Dia ajarkan kepada Adam nama-nama (benda) semuanya, kemudian Dia

perlihatkan kepada para malaikat seraya berfirman, “ Sebutkan kepada-Ku nama

semua (benda) ini jika kamu yang benar (Al-Baqarah ayat 31)”

Page 9: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

9

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

ABSTRAK

Nama : Abdul Jabbar Jurusan : Program Studi Tadris Matematika Judul : hubungan antara indeks prestasi komulatif dengan lama penyelesaian

skripsi mahasiswa Program Studi Tadris Matematika UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi

Skripsi ini membahas tetang hubungan antara indeks prestasi komulatif dengan lama penyelesaian skripsi mahasiswa Program Studi Tadris Matematika UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi. Penelitian ini merupakan penelitian Sains dan Terapan menggunakan dokumentasi sebagai teknik pengumpulan data, sedangkan analisis data menggunakan analisis regresi. Penelitian ini menemukan bahwa mahasiswa Program Studi Tadris Matematika UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi pada saat lama penyelesaian skripsi tidak dipengaruhi oleh berapa besar indeks prestasi mahasiswa tersebut. Hasil penelitian ini menyarankan agar penyelesaian skripsi mahasiswa tepat waktu. Kata kunci : Indeks Prestasi Komulatif, Skripsi, Analisis Regresi

Page 10: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

10

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

ABSRACT

Name : Abdul Jabbar Department : Program Studi Tadris Matematika Title : hubungan antara indeks prestasi komulatif dengan lama penyelesaian

skripsi mahasiswa Program Studi Tadris Matematika UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi

This thesis discusses the relationship between the cumulative achievement index and the duration of completion students of mathematics course UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi. This research is a Science and Applied research using documentation as a data collection technique, while data analysis uses regression analysis. This study found that students of mathematics course UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi at the time of thesis completion were not influenced by the student's achievement index. The results of this study suggest that the completion of student thesis is on time. Key Word : Cumulative Achievement Index, Thesis, Regression Analysis

Page 11: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

11

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ..................................................................................... i PERNYATAAN ORISINALITAS ................................................................. ii PENGESAHAN ............................................................................................ iii ABSTRAK .................................................................................................... iv ABSTRACT .................................................................................................. v KATA PENGANTAR ................................................................................... vi DAFTAR ISI ................................................................................................. vii DAFTAR GAMBAR ..................................................................................... ix DAFTAR TABEL ......................................................................................... x

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah ............................................................... 1 B. Rumusan Masalah ........................................................................ 4 C. Tujuan Penelitian .......................................................................... 4 D. Manfaat Penelitian ........................................................................ 5

BAB II KAJIAN PUSTAKA

A. Kajian Teoritik ............................................................................. 6 1. Pendidikan ............................................................................... 6 2. Perguruan Tinggi .................................................................... 7 3. Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi ....... 8 4. Indek Prestasi Komulatif ......................................................... 11 5. Skripsi ..................................................................................... 12 6. Analisis Regresi ....................................................................... 13 7. Analisis Regresi Linear Sederhana ........................................... 15

B. Hasil Penelitian yang Relevan ...................................................... 18

BAB III METODE PENELITIAN

A. Tempat dan Waktu Penelitian ....................................................... 22 B. Populasi dan Sampel ..................................................................... 22

1. Populasi .................................................................................. 22 2. Sampel ................................................................................... 23

C. Langkah-langkah Penelitian .......................................................... 23 1. Membaca Referensi ................................................................ 23 2. Menentukan Instrumen ........................................................... 23 3. Dokumentasi ........................................................................... 24 4. Input dan Olah Data ................................................................ 24

Page 12: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

12

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

D. Analisis Data ................................................................................ 24 1. Uji Normalitas ........................................................................ 24 2. Uji Linearitas .......................................................................... 24 3. Uji Heteroskastisitas ............................................................... 25 4. Persamaan Regresi .................................................................. 25 5. Membuat Uji Hipotesis ........................................................... 25 6. Besarnya Pengaruh X terhadap Y ............................................ 25 7. Uji Hipotesis ........................................................................... 26

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Sampel .......................................................................... 27 1. Berdasarkan Jenis Kelamin ..................................................... 27

B. Pembahasan .................................................................................. 33 1. Uji Normalitas ........................................................................ 33 2. Uji Linearitas .......................................................................... 36 3. Uji Heteroskastisitas ............................................................... 37 4. Persamaan Regresi .................................................................. 39 5. Membuat Uji Hipotesis ........................................................... 40 6. Besarnya Pengaruh X terhadap Y ............................................ 41 7. Uji Hipotesis ........................................................................... 41

BAB V PENUTUP

A. Kesimpulan .................................................................................. 45 B. Saran ............................................................................................ 45

DAFTAR PUSTAKA .................................................................................... 46 LAMPIRAN-LAMPIRAN DAFTAR RIWAYAT HIDUP

Page 13: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

13

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

DAFTAR GAMBAR

Tabel 4.1 Grafik Deskripsi Indeks Prestasi Komulatif dan Lama Penyelesaian Skripsi Berdasrkan Jenis Kelamin Laki-laki ............ 13

Tabel 4.2 Grafik Deskripsi Indeks Prestasi Komulatif dan Lama Penyelesaian Skripsi Berdasrkan Jenis Kelamin Perempuan .................................................................................... 23

Tabel 4.3 Grafik Deskripsi Indeks Prestasi Komulatif dan Lama Penyelesaian Skripsi Secara Keseluruhan ...................................... 24

Page 14: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

14

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Pendidikan merupakan suatu usaha yang dijalankan oleh seseorang atau

sekelompok orang untuk mempengaruhi proses pertumbuhan tingkah laku agar

menjadi dewasa serta mencapai tingkat hidup yang lebih tinggi. Pendidikan

menjadi salah satu bidang yang sangat diprioritaskan dalam pembangunan

nasional, hal ini dikarenakan pendidikan akan mewujudkan cita-cita untuk

mencerdaskan kehidupan bangsa. Pendidikan di Indonesia terdiri dari beberapa

jenjang pendidikan . Pendidikan di indonesia pada umumnya dimulai dari jenjang

pendidikan tingkat satuan Sekolah Dasar (SD) atau Madrasah Ibtidaiyah (Mi),

Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama (SLTP) atau Madrasah Tsanawiyah (Mts),

Sekolah Lanjutan Tingkat Atas (SLTA) atau Madrasah Aliyah (MA) dan Sekolah

menengah Kejuruan (SMK). Lamanya pelaksanaan pendidikan pada setiap

jenjangpun berbeda-beda. Untuk tingkat Sekolah Dasar (SD) misalnya, lamanya

pendidikan yang harus ditempuh adalah selama 6 tahun sedangkan SLTP dan

SLTA lamanya pendidikan yang harus ditempuh hanya dalam waktu 3 tahun.

Setelah jenjang pendidikan tingkat SLTA sederajat selesai ditempuh, jenjang

pendidikan berikutnya yang dapat ditempu oleh lulusan-lulusan dari SLTA

sederajat adalah Perguruan Tinggi.

Perguruan Tinggi merupakan pendidikan yang harus ditempuh setelah

menyelesaikan pendidikan tingkat SLTA. Perguruan Tinggi biasanya juga disebut

dengan istilah pendidikan tinggi. Peraturan Pemerintah Nomor 4 tahun 2014

dijelaskan bahwa pendidikan tinggi adalah jenjang pendidikan setelah pendidikan

menengah yang mencakup program diploma, program sarjana, program magister,

program doktor, dan program profesi, serta program spesialis, yang

diselenggarakan oleh Perguruan Tinggi berdasarkan kebudayaan bangsa

Indonesia.

Page 15: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

15

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

Pelaksanaan pendidikan diperguruan tinggi untuk lulusan sarjana S1

ditempuh dengan waktu maksimal 7 tahun dengan beban belajar mahasiswa 144

SKS. Laporan hasil pelaksanaan perkuliahan mahasiswa dilaporkan dalam jangka

waktu 6 bulan sekali atau 1 semester. Laporan ini dapat dilihat dalam bentuk

kartu hasil studi yang dikeluarkan oleh fakultas atau program studi masing-masing

jurusan, dimana didalam KHS akan tertera indeks prestasi. Indeks prestasi yang

telah diterima kemudian akan dijadikan sebagai acuan bagi program studi untuk

mahasiswa yang bersangkutan untuk melanjutkan perkuliahan di semester

berikutnya dengan jumlah SKS mata kuliah yang telah ditentukan (Peraturan

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 49, 2014).

Indeks prestasi dapat pula mahasiswa jadikan sebagai acuan untuk

mendaftar diri dalam penerimaan beasiswa. Semakin tinggi semester yang

mahasiswa duduki maka mahasiswa dapat melihat hasil belajar secara

keseluruhan dengan menghitung jumlah Indeks Prestasi Komulatif berdasarkan

jumlah dari Indeks Prestasi yang telah terkumpul selama proses perkuliahan dan

kemudian dibagi dengan jumlah SKS. IPK akan menjadi tolak ukur bagi setiap

mahasiswa untuk mengoreksi diri terhadap hasil belajar yang telah dilakukan,

apakah terkategori amat baik, baik, cukup, kurang atau gagal (Peraturan Menteri

Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 49, 2014).

Mengacu kepada tridarma perguruan tinggi yaitu pendidikan, pengabdian

dan penelitan yang harus diselesaikan oleh mahasiswa untuk mendapatkan gelar

sarjana. Program sarjana Strata 1 bentuk penelitian sebagai tugas akhir yang harus

mahasiswa kerjakan adalah skripsi. Skripsi adalah karya tulis yang disusun oleh

seorang mahasiswa yang telah menyelesaikan kurang lebih 135 SKS dengan

dibimbing oleh dosen pembimbing utama dan dosen pembimbing sebagai salah

satu persyaratan mencapai gelar pendidikan Strata 1 (Abbas, 2018). Skripsi

merupakan syarat akhir yang harus diselesaikan oleh mahasiswa ataupun

mahasiswi untuk memperoleh gelar yang diinginkan. Dalam melakukan

pengerjaan skripsi tidak terdapat ketentuan batas pengerjaan, artinya setiap

masing-masing mahasiswa atau mahasiswi memiliki waktu yang berbeda-beda

pula dalam menyelesaikan skripsi tersebut. Sehingga tidak jarang ditemukan

Page 16: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

16

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

mahasiswa ataupun mahasiswi yang menyelesaikan skripsi dengan waktu yang

sangat cepat sehingga dapat mengejar target lulus tepat waktu sesuai yang

diinginkan. Serta sebaliknya tidak jarang pula terapat mahasiswa ataupun

mahasiswi yang menyelesaikan skripsi dengan waktu yang lebih lama sehingga

target lulus tepat waktupun tidak dapat terpenuhi. Mahasiwa yang memiliki

Indeks prestasi komulatif yang tinggi seharusnya bisa menyelesaikan pengerjaan

skripsi dengan cepat serta dapat lulus tepat pada waktunya. Akan tetapi terdapat

pula mahasiswa yang memiliki indkes prestasi komulatif terkategori standar juga

mampu menyelesaikan skripsi dengan rentan waktu yang cepat.

Berdasarkan hasil wawancara yang dilakukan dengan salah satu

mahasiswa Program Studi Tadris Matematika angkatan 2012, Muntasir

(komunikasi pribadi, 28 April 2018) mengatakan mahasiswa pada angkatan 2012

banyak yang menyelesaikan perkuliahannya tidak tepat waktu dengan rentang

waktu 4 tahun. Adapun faktor-faktornya adalah lamanya penyelesaian semua mata

kuliah (lama studi), Indek Prestasi yang tidak mencapai batas maksimal untuk bisa

mengambil semua SKS pada semester berikutnya sehingga mahasiswa tersebut

harus menyelesaikan SKS yang belum diambil pada semester-semester

berikutnya, lamanya penyelesaian skripsi mahasiswa dan adanya persyaratan-

persyaratan yang belum terpenuhi untuk mahasiswa tersebut mendaftar wisuda.

Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi adalah

perguruan tinggi yang bertempat di provinsi Jambi dibawah naungan Kementerian

Agama. Univesitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi memiliki

beberapa fakultas serta bebrapa program studi. Fakultas yang menjadi favorit bagi

siswa maupun siswi yang telah selesai menempuh jenjang pendidikan tingakat

SLTA untuk melanjutkan kembali pendidikannya adalah Fakultas Tarbiyah dan

Keguruan. Fakultas Tarbiyah dan Keguruan terdiri dari beberapa program studi

yang dapat dipilih oleh para siswa dan siswi dalam melanjutkan pendidikan di

perguruan tinggi, salah satunya adalah Program Studi Tadris Matematika.

Program Studi Tadris Matematika adalah program studi yang telah lama berdiri

dan telah banyak menghasilkan lulusan-lulusan. Sebelum masuk ke tahap terakhir

yaitu pengerjaan skripsi selaku mahasiswa aktif harus menyelesaikan terlebih

Page 17: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

17

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

dahulu 150 SKS selama 7 semester, namun tidak jarang juga ada mahasiswa yang

tidak mampu menyelesaikan 150 SKS dalam 7 semester.

Program studi tadris matematika angkatan 2014 sebagian besar telah

menyelesaikan studi dan mendapatkan gelar strata 1, namun masih juga terdapat

beberapa mahasiswa yang belum menyelesaikan skripsinya. Dari total

keseluruhan mahsiswa dan mahasiswi progam studi tadris matematika yang telah

menjadi mahasiswa terhitung dari semester satu, terdapat 39 mahasiswa dan

mahasiswi program studi tadris matematika yang telah menyelesaikan pendidikan

tepat pada waktunya. Dari jumlah mahasiswa dan mahasiswi yang telah

menyelesaikan pendidikan tepat pada waktunya tidak jarang pula terdapat

mahasiswa dan mahasiswi yang memiliki indeks prestasi komulatif yang

tergolong rendah, akan tetapi mampu menyelesaikan skripsi dan pendidikan tepat

pada waktunya. Dalam hal ini peneliti tertarik untuk melakukan sebuah penelitian

yang berangkat dari permaslahan yang terjadi pada mahasiswa dan mahasiwi

program studi tadris matematika yang berkaitan dengan indeks prestasi komulatif

dan lamanya pengerjaan skripsi. Adapun judul penelitian yang dilakukan pada

penelitian ini adlah “Hubungan antara IPK dengan Lama Penyelesaian

Skripsi Mahasiswa Program Studi Tadris Matematika UIN Sulthan Thaha

Saifuddin Jambi“.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang diatas, maka rumusan masalah dalam

penelitian ini adalah “ada atau tidaknya hubungan antara IPK dengan lama

penyelesaian skripsi mahasiswa Program Studi Tadris Matematika Universitas

Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi“

C. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah di atas, tujuan penelitian ini adalah untuk

membuktikan ada atau tidaknya hubungan antara IPK dengan lama penyelesaian

skripsi mahasiswa Program Studi Tadris Matematika Universitas Islam Negeri

Sulthan Thaha Saifuddin Jambi.

Page 18: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

18

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

D. Manfaat Penelitian

Manfaat yang dapat dirumuskan dari penelitian ini yaitu sebagai berikut:

1. Bagi peneliti

Sebagai salah satu syarat dalam rangka penyelesaianbstudi strata 1 di

Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi, sekaligus

menambah pengetahuan akan implementasi teori-teori yang diperoleh selama

perkuliahan.

2. Bagi Prodi Tadris Matematika

Sebagai masukan dan pertimbangan dalam mengembangkan data

alumni yang berhubungan dengan IPK dan lama penyelesaian skiripsi.

3. Bagi Peneliti lainnya

Diharapkan dapat digunakan sebagai referensi, pertimbangan serta

perbandingan untuk penulisan penelitian dimasa yang akan datang.

Page 19: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

19

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

BAB II

KAJIAN PUSTAKA

A. Kajian Teoritik 1. Pendidikan

Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana dari seseorang dan

sekelompok orang untuk mendapatkan pengetahuan dimulai dari pendidikan

dasar, sekolah menengah pertama, sekolah menengah kedua dan perguruan

tinggi.

(Hasbullah, 2008) mengemukakan bahwa “pendidikan dalam arti

sederhana diartikan sebagai usaha manusia untuk membina kepribadiannya

sesuai dengan nilai-nilai di dalam masyarakat dan kebudayaan. dalam

perkembangannya, istilah pendidikan atau paedagogie berarti bimbingan atau

pertolongan yang diberikan dengan sengaja oleh orang dewasa agar ia menjadi

dewasa. selanjutnya, pendidikan diartikan sebagai usaha yang dijalankan oleh

seseorang atau kelompok orang lain agar menjadi dewasa atau mencapai

tingkat hidup atau penghidupan yang lebih tinggi dalam arti mental.

Menurut John Dewey pendidikan adalah proses pembentukan

kecakapan-kecakapan fundamental secara intelektual dan emosional kearah

alam dan sesama manusia, Menurut J.J. Rousseau pendidikan adalah memberi

kita perbekalan yang tidak ada pada masa kanak-kanak, akan tetapi kita

membutuhkannya pada waktu dewasa (Kadir, 2015). Menurut Ki Hajar

Dewantara pendidika yaitu tuntunan di dalam hidup tumbuhnya anak-anak,

adapun maksudnya, pendidikan yaitu menuntun segala kekuatan kodrat yang

ada pada anak-anak itu, agar mereka sebagai manusia dan sebagai anggota

masyarakat dapatlah mencapai keselamatan dan kebahagiaan yang setinggi-

tingginya (Hasbullah, 2008).

Page 20: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

20

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

2. Perguruan Tinggi

Perguruan tinggi adalah pendidikan tinggi yang bisa ditempuh setelah

jenjang pendikan SLTA sederajat. perguruan tinggi diartikan sebagai

pembentukan karakter seseorang agar lebih menguasai keahlian-keahlian

tertentu setelah menempuh jenjang pedidikan sebelumnya (Abbas, 2018).

(Peraturan Pemerintah Republik Indonesia, 2014),“Perguruan Tinggi adalah

satuan pendidikan yang menyelenggarakan pendidikan tinggi. perguruan

tinggi negeri yang selanjutnya disingkat PTN adalah perguruan tinggi yang

didirikan dan diselenggarakan oleh pemerintah. perguruan tinggi swasta yang

selanjutnya disingkat PTS adalah perguruan tinggi yang didirikan dan

diselenggarakan oleh masyarakat. Universitas adalah perguruan tinggi yang

menyelenggarakan pendidikan akademik dan dapat menyelenggarakan

pendidikan vokasi dalam berbagai rumpun ilmu pengetahuan dan teknologi

dan jika memenuhi syarat, universitas dapat menyelenggarakan pendidikan

profesi”.

Program studi adalah kesatuan kegiatan pendidikan dan pembelajaran

yang memiliki kurikulum dan metode pembelajaran tertentu dalam satu jenis

pendidikan akademik, pendidikan profesi dan pendidikan vokasi. Masa studi

dan beban belajar di perguruan tinggi paling lama 7 tahun akademik untuk

program sarjana dengan beban belajar mahasiswa paling sedikit 144 sks.

indeks prestasi komulatif adalah hasil penilaian capaian pembelajaran lulusan

pada akhir program studi (Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan

Republik Indonesia Nomor 49, 2014). Peraturan Menteri Pendidikan Dan

Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 49 tahun 2014 Indeks prestasi

komulatif dinyatakan dalam besaran yang dihitung dengan cara menjumlahkan

perkalian antara nilai huruf setiap mata kuliah yang ditempuh dan SKS mata

kuliah bersangkutan dibagi dengan jumlah SKS mata kuliah yang diambil

yang telah ditempuh. Kegiatan penelitian yang dilakukan oleh mahasiswa

dalam rangka melaksanakan tugas akhir atau yang biasa disebut dengan

skripsi. kegiatan penelitian (skripsi) merupakan kegiatan yang memenuhi

kaidah dan metode ilmiah sistematis sesuai dengan otonomi keilmuan dan

Page 21: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

21

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

budaya akademik. Kegiatan penelitian (skripsi) harus mempertimbangkan

standar mutu, keselamatan kerja, kesehatan, kenyamanan, serta keamanan

peneliti, masyarakat dan lingkungan.

3. Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi

(https://uinjambi.ac.id/sejarah-iain-sulthan-thaha-saifuddin-jambi/)

Sejarah IAIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi.Universitas islam negeri

sulthan thaha saifuddin jambi dahulunya adalah institut agama islam

negeri sulthan thaha saifuddin jambi. Lahirnya IAIN Sulthan Thaha

Saifuddin Jambi tidak terlepas dari perkembangan Agama Islam, juga lembaga

pendidikan Islam yang ada di Provinsi Jambi. Didorong oleh hasrat

masyarakat dan ulama pada masa itu, setelah memperhatikan banyaknya

lembaga yang mengeluarkan siswa madrasah/sekolah agama tingkat atas di

Jambi sementara belum ada pendidikan tinggi yang dapat menampung

tamatan tersebut, maka diadakanlah Kongres Ulama Jambi pada tahun 1957

yang berhasil melahirkan suatu keputusan bahwa di Jambi sudah saatnya

didirikan perguruan tinggi. Pada tanggal 29 September 1960 didirikanlah

Fakultas Syari’ah Perguruan Tinggi Agama Islam al-Hikmah di bawah

naungan Yayasan Pendidikan Islam (YPI) Jambi.

Rentang waktu tiga tahun pertama, Fakultas Syari’ah telah

menunjukkan kemanunggalan antara pimpinan dengan masyarakat dan

pemerintah daerah serta pemerintah pusat. Dengan SK Menteri Agama

Nomor: 50 tahun 1963 tanggal 12 Mei 1963 dinegerikanlah Fakultas Syari’ah

menjadi Fakultas Syari’ah Cabang IAIN Syarif Hidayatullah Jakarta, dan

kemudian berubah menjadi cabang IAIN Raden Fatah Palembang. Penegerian

ini mendorong para pejabat, ulama, serta pemuka masyarakat, terutama

Gubernur KDH Tingkat I Provinsi Jambi saat itu (M.J. Singadekane) untuk

memperjuangkan berdirinya IAIN yang mempunyai beberapa fakultas.

Di sisi lain, sejak tanggal 11 Juli 1965 Yayasan Perguruan Tinggi

Ma’arif telah memiliki Fakultas Tarbiyah dan Ushuluddin di Kota Jambi dan

Page 22: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

22

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

sementara di Sungai Penuh – Kerinci telah berdiri pula Fakultas Syari’ah

Muhammadiyah pada bulan Maret 1964. Atas dasar motivasi di atas, maka

untuk memehuni keinginan para pejabat, masyarakat, para ulama dan

Pemerintah Daerah Tingkat I Provinsi Jambi tersebut, akhirnya Fakultas

Tarbiyah dan Ushuluddin yang ada di Ma’arif dan Fakultas Syari’ah

Muhammadiyah di Kerinci diusulkan untuk dipadukan dalam suatu wadah

menjadi fakultas-fakultas di lingkungan IAIN Jambi. Usulan itu dilakukan

karena berdasarkan ketetapan MPR RI Nomor: 11 tahun 1960 dan Peraturan

Menteri Agama Nomor 5 tahun 1963, bahwa untuk syarat didirikannya suatu

IAIN minimal harus memiliki 3 (tiga) fakultas. Pada tanggal 30 September

1965 dengan Surat Keputusan Gubernur Jambi Nomor: 18 tahun 1965

terbentuklah Panitia Persiapan Pembukaan IAIN Jambi yang disetujui oleh

Menteri Agama dengan Surat Keputusan Nomor: 83 tahun 1965 tanggal 22

Nopember 1965. Setelah melalui proses, perjalanan dan perjuangan panjang

yang dilakukan Panitia Persiapan Pembukaan IAIN Jambi tersebut, maka

Menteri Agama RI akhirnya menyetujui berdirinya IAIN di Provinsi Jambi

dengan Surat Keputusan Nomor: 84 tahun 1967 tanggal 27 Juli 1967.

Berbekal Surat Keputusan Menteri Agama tersebut, pada tanggal 8 September

1967 sekaligus bertepatan dengan tanggal 3 Jumadil Akhir 1387 Hijriah

diresmikanlah IAIN Sulthan Thaha Saifuddin.

Jelang beberapa tahun kemudian, dengan dikeluarkannya SK Menteri

Agama RI Nomor: 69 tahun 1982 tanggal 27 Juli 1982, fakultas yang ada di

lingkungan IAIN Sulthan Thaha Saifuddin ditingkatkan status-nya dari

fakultas muda menjadi fakultas madya. Dengan perubahan itu maka secara

hukum dan kelembagaan semua fakultas telah diperkenankan

menyelenggarakan perkuliahan tingkat doktoral. Pada tahun 1995, ketika

tenaga dosen yang berkualifikasi pendidikan S.2 dan S.3 semakin diperlukan

kehadirannya, maka ide membuka Program Pascasarjana pun mengemuka.

Menindaklanjuti ide tersebut, pada bulan Februari 1999 Panitia Persiapan

Pendirian Program Pascasarjana yang langsung diketuai oleh Prof. Dr. H.

Sulaiman Abdullah dan anggota yang lain secara serius dan bekerja keras

Page 23: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

23

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

mempersiapkan program persiapan pendirian Program Pascasarjana dan

diajukan ke Departemen Agama di Jakarta pada tanggal 14 April 1999. Oleh

Departemen Agama, pengajuan itu ditindaklanjuti dengan visitasi (kunjungan

lapangan) ke Jambi melalui sebuah tim yang diketuai oleh Prof. Dr. H.

Mastuhu, M.Ed, guna melihat persiapan IAIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi

membuka Program Pascasarjana. Visitasi dilakukan sebanyak dua kali yaitu

tanggal 14-15 Juli 1999 dan 30-31 Juli 1999. Hasilnya, oleh tim visitasi

merekomendasikan bahwa IAIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi layak

membuka dan melaksanakan Program Pascasarjana, yang kemudian

dikukuhkan dengan SK Dirjen Pembinaan Kelembagaan Agama Islam

Nomor: E/283/1999 tanggal 2 September 1999 tentang Penyelenggaraan

Program Pascasarjana IAIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi.

Pada awalnya, Program Pascasarjana IAIN Sulthan Thaha Saifuddin

Jambi baru membuka satu konsentrasi, yaitu Manajemen Pendidikan Islam

(MPI). Selang setahun kemudian ditambah lagi dengan satu konsentrasi, yakni

Metodologi dan Pemikiran Hukum Islam (MPHI), hingga tahun 2007 Program

Pascasarjana telah memiliki empat (4) konsentrasi, yaitu Manajemen

Pendidikan Islam (MPI), Metodologi dan Pemikiran Hukum Islam (MPHI),

Pemikiran dan Akidah Filsafat Islam (PAFI), Pemikiran Ekonomi dan Bisnis

Islam (PEBI). Perkembangan selanjutnya, IAIN juga telah berkomitmen untuk

melakukan transformasi menjadi Universitas Islam Negeri (UIN) Sulthan

Thaha Saifuddin Jambi melalui program Wider Mandate (WM). Untuk lebih

memastikan proses IAIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi. Dan guna

memberdayakan sekaligus mengembangkan program wider mandate, pada

tahun 2007 atas persetujuan Senat Institut yang diketuai Prof. Dr. H. Mukhtar

Latif, M.Pd, Rektor terpilih periode 2006-2010 mengganti Wider Mandate

(WM) menjadi Lembaga Pengembangan Institut Agama Islam Negeri (LP-

IAIN). Untuk keperluan peningkatan mutu akademik pada saat bersamaan

juga dibentuk Lembaga Peningkatan Mutu Akademik (LPMA). Disusul

beberapa bulan kemudian dengan pendirian Ma’had Aly (MA) yang

diperuntukkan bagi program pembinaan dan peningkatan mutu mahasiswa.

Page 24: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

24

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

4. Indeks Prestasi Komulatif

Indeks prestasi komulatif atau yang sering disebut juga dengan nama

IPK merupakan akumulasi atau gabungan nilai dari semester-semester yang

dijalani. Ketika seorang mahasiswa ataupun mahasiswi telah menyelesaikan

pendidikan pada perguruan tinggi atau instansi lainnya serta telah dinyatakan

lulus kuliah dan memperoleh gelar sesuai dengan program studi yang dipilih,

maka mahasiswa ataupun mahasiswi tersebut akan memperoleh indeks

prestasi komulatif (IPK). Indeks prestasi komulatif diperoleh oleh setiap

mahasiswa ataupun mahasiswi berdasarkan nilai dari semester pertama sampai

terakhir. Skala nilai Indeks pretasi dan Indeks prestasi komulatif yang berlaku

umum di perguruan tinggi Indonesia berada pada rentan 0.00 – 4.00. Sehingga

bagi setiap mahasiswa ataupun mahasiswi yang memperoleh indeks prestasi

sebesar 4.00 maka mahasiswa ataupun mahasiswi tersebut memperoleh indeks

prestasi dengan kategori sempurna.

Penilaian sebagaimana dimaksud dalam Pasal 23 ayat (1) (Peraturan

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 49, 2014),

IPK berupa kualifikasi keberhasilan mahasiswa dalam menempuh suatu

perkuliahan yang dinyatakan dalam kisaran:

a. huruf A setara dengan angka 4 (empat) berkategori sangat baik;

b. huruf B setara dengan angka 3 (tiga) berkategori baik;

c. huruf C setara dengan angka 2 (dua) berkategori cukup;

d. huruf D setara dengan angka 1 (satu) berkategori kurang; atau

e. huruf E setara dengan angka 0 (nol) berkategori sangat kurang.

Kelulusan mahasiswa dari program diploma dan program sarjana

dapat diberikan predikat memuaskan, sangat memuaskan, atau pujian dengan

kriteria:

a. mahasiswa dinyatakan lulus dengan predikat memuaskan apabila

mencapai indeks prestasi kumulatif (IPK) 2,76 (dua koma tujuh enam)

sampai dengan 3,00 (tiga koma nol nol);

Page 25: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

25

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

b. mahasiswa dinyatakan lulus dengan predikat sangat memuaskan apabila

mencapai indeks prestasi kumulatif (IPK) 3,01 (tiga koma nol satu) sampai

dengan 3,50 (tiga koma lima nol); atau

c. mahasiswa dinyatakan lulus dengan predikat pujian apabila mencapai

indeks prestasi kumulatif (IPK) lebih dari 3,50 (tiga koma nol). (Peraturan

Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia

Nomor 44 tahun 2015)

5. Skripsi

Skripsi adalah karya tulis yang disusun oleh seorang mahasiswa yang

telah menyelesaikan kurang lebih 135 SKS dengan dibimbing oleh dosen

pembimbing utama dan dosen pembimbing sebagai salah satu persyaratan

mencapai gelar pendidikan Strata 1 (Abbas, 2018).

Standar pengelolaan penelitian perguruan tinggi (Peraturan Menteri

Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia Nomor 51, 2015)

adalah :

a. Memiliki rencana strategis penelitian yang merupakan bagian dari

rencana strategis perguruan tinggi;

b. Menyusun kriteria dan prosedur penilaian penelitian paling sedikit

menyangkut aspek peningkatan jumlah publikasi ilmiah, penemuan

baru di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi, dan jumlah dan

mutu bahan ajar;

c. Menjaga dan meningkatkan mutu pengelolaan lembaga atau fungsi

penelitian dalam menjalankan program penelitian secara

berkelanjutan;

d. Melakukan pemantauan dan evaluasi terhadap lembaga atau fungsi

penelitian dalam melaksanakan program penelitian;

e. Memiliki panduan tentang kriteria peneliti dengan mengacu pada

standar hasil, standar isi, dan standar proses penelitian;

f. Mendayagunakan sarana dan prasarana penelitian pada lembaga

lain melalui program kerja sama penelitian;

Page 26: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

26

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

g. Melakukan analisis kebutuhan yang menyangkut jumlah, jenis, dan

spesifikasi sarana dan prasarana penelitian; dan

h. Menyampaikan laporan kinerja lembaga atau fungsi penelitian

dalam menyelenggarakan program penelitian paling sedikit melalui

pangkalan data pendidikan tinggi.

6. Analisis Regresi

Analisis regresi adalah analisis statistika yang dikenakan pada data

yang terdiri dari satu variabel y dan beberapa variabel x (Ansori Mattjik,

2011). Kegunaan regresi dalam penelitian salah satunya adalah untuk

meramalkan atau memprediksi variabel terikat (Y) apabila variabel bebas (X)

diketahui.

a. Penggunaan Analisis Regresi dalam Sebuah Penelitian

1) Mendiskripsi data

2) Mendapatkan hubungan sebab akibat. Hubungan sebab akibat

antara peubah tak bebas dengan peubah-peubah bebas merupakan

suatu model matematik.

3) Mendapatkan gambaran tentang pengaruh-pengaruh yang tidak

terkontrol. Dalam hal ini, selain peubah-peubah yang

terdefinisikan mempengaruhi peubah tak bebas yang dapat

dikontrol. Sejauh mana pengaruh faktor-faktor tak terkontrol

tersebut dapat dijaring dalam regresi.

4) Menentukan ramalan atau prakiraan.

5) Membangun model (Lungan, 2006).

b. Tujuan menggunakan analisis regresi dalam penelitian adalah sebagai

berikut :

1) Membuat estimasi rata-rata dan nilai variabel tergantung dengan

didasarkan pada nilai variabel bebas.

2) Menguji hipotesis karakteristik dependensi

Page 27: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

27

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

3) Untuk meramalkan nilai rata-rata variabel bebas dengan didasarkan

pada nilai variabel bebas diluar jangkaun sample (Simpson, 2008).

Dalam penggunaan analisis regresi terdapat tiga komponen yang harus

diperhatikan. Komponen yang dimaksudkan dalam analisis regresi, yaitu

koefisien determinasi (R-squares), signifikansi uji F dan signifikansi uji t.

a. koefisien determinasi (R-squares)

Koefisien determinasi menunjukkan seberapa besar kemampuan variabel

dalam menerangkan variasi variabel dependen.

b. Uji signifikansi F (uji F)

Uji F pada dasarnya bertujuan untuk mengetahui apakah semua variabel

independen yang dimasukkan dalam model regresi mempunyai pengaruh

secara simultan (bersama-sama) terhadap variabel dependen ataukah tidak.

c. Uji signifikansi t (uji t)

Uji t pada dasarnya bertujuan untuk mengetahui secara individual

pengaruh satu variabel independen terhadap variabel dependen (Latan,

2013).

Uji regresi pada hakikatnya adalah uji prediksi yang dibuat dalam

bentuk garis regresi. Formula untuk mendeskripsikan garis regresi dapat

disajikan sebagai berikut (Furqon, 2013):

a. Model regresi tunggal : Y = a + bX + e

b. Model regresi ganda (dua ) variabel prediktor Y = a + b1X1 + b2X2 + e

c. Model regresi tiga variabel prediktor Y = a + b1X1 + b2X2 + b3X3 + e

d. Model regresi n variabel prediktor Y = a + b1X1 + b2X2 + ... + bnXn + e

Dalam penggunaan analisis regresi terdapat beberapa syarat yang

harus dipenuhi. Beberapa syarat yang harus dipenuhi dalam analisis regresi,

adalah :

a. Data berdistribusi normal (uji normalitas), dalam regresi uji normalitas

data yang dianalisis adalah data residu.

Page 28: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

28

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

b. Antarvariabel bebas harus independen (uji multikolinearitas). Uji ini dapat

dilakukan pada regresi ganda, dimana variabel X atau prediktornya lebih

dari satu.

c. Hubungan antara prediktor dan kriterium bersifat linier (uji linearitas).

Dalam analisis yang dilakukan pada formula dibawah ini menggunakan

regresi linear. Dengan demikian apabila hasil analisis dengan formula

dibawah ini menunjukkan hasil uji persamaan garis regresi diterima, maka

otomatis persamaan garis regresi linear, atau uji linearitasnya terpenuhi.

Namun apabila hasil persamaan regresi linear ditolak, maka bisa jadi

hasilnya menunjukkan regresinya ditolak karena persamaan garis regresi

yang ditunjukkan bukan regresi linear. Jika demikian peneliti perlu

memriksa linearitas data untuk memastikan datanya linear atau tidak, atau

menolak hipotesis dari uji regresi linear (agus setiawati, 2017).

7. Regresi Linear Sederhana

Regresi linear sederhana yaitu linear dimana jumlah variabel

prediktornya hanya satu. Dalam analisis ini variabel X merupakan variabel

yang mempengaruhi atau meramalkan, dan variabel Y adalah variabel yang

dipengaruhi atau diramalkan (Sunjoyo, 2013). Model regresi linear sederhana

dari populasi adalah :

Y = a + bX + e

Dengan :

X adalah variabel bebas

Y adalah variabel terikat

a adalah intercept

b adalah slope

Dalam penggunaan analisis regresi dalam sebuah penelitian terdapat

langkah-langkah penggunaan. Adapun langkah-langkah analisis regresi linear

sederhana menurut (Suharjo, 2008) yaitu :

Page 29: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

29

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

a. Uji Normalitas

Uji normalitas merupakan salah satu bagian dari uji

persyaratan analisis data atau uji asumsi klasik, artinya sebelum

melakukan analisis yang sesungguh, data penelitian tersebut harus di

uji kenormalan distribusinya.

b. Uji linearitas

Uji linearitas bertujuan untuk mengetahui apakah dua

variabel mempunyai hubungan yang linear secara signifikan atau

tidak. Data yang baik seharusnya terdapat hubungan yang linear

antara variabel prediktor (X) dengan variabel kriterium (Y).

c. Uji Heteroskedastisitas

Uji ini pada dasarnya bertujuan untuk menguji apakah dalam

model regresi terjadi ketidaksamaan varian residu satu pengamatan ke

pengamatan yang lain. Jika varian dari residu satu pengamatan ke

pengamatan lain tetap, maka disebut homoskedastisitas dan apabila

berbeda disebut heteroskedastisitas. Model regresi yang baik

seharusnya tidak terjadi heteroskedastisitas.

d. Membuat Persamaan Regresi

Secara umum rumus persamaan regresi linear sederhana

adalah adalah Y = a + bX.

e. Membuat Uji Hipotesis dalam bentuk kalimat

Uji hipotesis atau uji pengaruh berfungsi untuk mengetahui

apakah koefisien regresi tersebut signifikan atau tidak. Hipotesis yang

di ajukan dalam analisis regresi linear sederhana ini adalah :

H0 = tidak ada pengaruh IPK (X) terhadap lama penyelesaian skripsi

(Y).

Ha = ada pengaruh IPK (X) terhadap lama penyelesaian skripsi (Y).

Page 30: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

30

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

f. Besarnya pengaruh variabel X terhadap Y

Untuk mengetahui besarnya pengaruh IPK (X) terhadap lama

penyelesaian skripsi (Y) dalam analisis regresi linear sederhana, dapat

dilihat dari nilai R Square atau R2.

g. Uji hipotesis dalam bentuk statistik

1) Uji hipotesis dengan membandingkan nilai sigfikansi dengan

0,05

Adapun yang menjadi dasar pengambilan keputusan

dalam analisis regresi dengan melihat nilai signifikansi adalah:

a) Jika nilai signifikansi lebih kecil dari probabilitas 0,05,

maka mengandung arti bahwa ada pengaruh IPK (X)

terhadap lama penyelesaian skripsi (Y).

b) Jika nilai signifikansi lebih besar dari probabilitas 0,05,

maka mengandung arti bahwa tidak ada pengaruh IPK (X)

terhadap lama penyelesaian skripsi (Y).

2) Uji hipotesis dengan membandingkan nilai T hitung dengan T

table

Pengujian hipotesis ini sering disebut dengan uji t,

dimana dasar pengambilan keputusan dalam uji t adalah

a) Jika nilai t hitung lebih besar dari t tabel maka ada

pengaruh IPK (X) terhadap lama penyelesaian skripsi (Y).

b) Jika nilai t hitung lebih besar dari t tabel maka tidak ada

pengaruh IPK (X) terhadap lama penyelesaian skripsi (Y).

Page 31: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

31

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

B. Hasil Penelitian yang Relevan

Tabel 2.1 Ringkasan hasil penelitian yang relevan

No. Penelitian Hasil

penelitian

Persamaan Perbedaan

1. (BJ Bangun,

Irmeilyana, &

Andarini, 2011).

“Analisis

Korespondensi

untuk Mengetahui

Hubungan Lama

Studi dengan IPK

dan Lama Skripsi

Alumni

Matematika

FMIPA UNSRI

Angkatan 2001-

2002”

Menunjukkan

bahwa IPK

berhubungan

secara

signifikan

terhadap

Lama Studi,

tetapi lamanya

penulisan

skripsi tidak

terlalu

berhubungan

dengan

lamanya studi.

Melihat

seberapa besar

hubungan IPK

dengan lama

penyelesaian

skipsi.

Menggunakan

analisis

korepondensi.

2. (Asrib & Haedir,

2017). “Analisis

Hubungan Indeks

Prestasi Kumulatif

(IPK) Lulusan dan

Lama Studi

Jurusan

Pendidikan Teknik

Sipil dan

Perencanaan

Fakultas Teknik

Hasil

penelitian

menunjukkan

bahwa

terdapat

hubungan

antara indeks

prestasi

lulusan

dengan lama

studi

Menggunakan

analisis regresi

linier

sederhana.

Penelitian

menggunakan

uji korelasi

Product

Momen.

Page 32: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

32

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

Universitas Negeri

Makassar”.

mahasiswa

Jurusan

Pendidikan

Teknik Sipil

Dan

Perencanaan.

3. (Amanah & Idris,

2016). “Hubungan

antara Indeks

Prestasi Kumulatif

(IPK) dengan

Keterampilan

Proses Sains

Mahasiswa (KPS)

Mahasiswa

Pendidikan

Biologi”.

Hasil

penelitian ini

menunjukkan

bahwa IPK

hanya

memberikan

kontribusi

sebesar 10.2%

terhadap

peningkatkan

KPS

sedangkan

89.8%

dipengaruhi

faktor lain.

Menggunakan

analisis regresi

linier

sederhana.

Penelitian

menggunakan

uji korelasi

Product

Momen.

Dalam jurnal yang berjudul (Analisis Korespondensi untuk

Mengetahui Hubungan Lama Studi dengan IPK dan Lama Skripsi Alumni

Matematika FMIPA UNSRI Angkatan 2001-2002) oleh (BJ Bangun et al.,

2011).. Abstraknya, analisis korespondensi merupakan sebuah teknik

multivariat secara grafik yang digunakan untuk eksplorasi data dari sebuah

tabel kontingensi. Analisis korespondensi ini bertujuan untuk melihat ada

tidaknya hubungan antara peubah secara visual, sekaligus dapat digunakan

untuk melihat keterkaitan (kedekatan) suatu kategori pada satu

peubahterhadap kategori peubah lainnya. Objek yang diamati adalah lulusan

Page 33: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

33

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

Matematika FMIPA UNSRI angkatan 2001-2002, dengan peubah IPK (I),

peubah Lama Skripsi (K), dan peubah Lama Studi (L). Berdasarkan hasil

analisis korespondensi sederhana dan berganda diperoleh bahwa IPK dan

Lama Skripsi berhubungan secara signifikan terhadap Lama Studi.Mahasiswa

yang memiliki masa studi yang relatif lama cenderung memiliki IPK yang

rendah dengan masa penulisanskripsi yang relatif lebih tinggi, demikian juga

sebaliknya. Sedangkan hasil analisis berganda pada angkatan 2001 dan 2002

diperoleh bahwa IPK berhubungan secara signifikan terhadap Lama Studi,

tetapi lamanya penulisan skripsi tidak terlalu berhubungan dengan lamanya

studi. Hal ini dimungkinkan karena pada kedua angkatan tersebut, mahasiswa

mengerjakan skripsi sambil menyelesaikan mata kuliah.

(Analisis Hubungan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) Lulusan dan

Lama Studi Jurusan Pendidikan Teknik Sipil dan Perencanaan Fakultas

Teknik Universitas Negeri Makassar) oleh (Asrib & Haedir, 2017). Abstraknya,

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara indeks prestasi

kumulatif (IPK) lulusan dan lama studi jurusan Pendidikan Teknik Sipil dan

Perencanaan Fakultas Teknik UNM. Sampel penelitian ini adalah 65 orang

dari mahasiswa Teknik sipil dan perencanaan. Hasil analisis data diperoleh

bahwa indeks prestasi kumulatif (IPK) mahasiswa Teknik sipil dan

Perencanaan berada pada kategori sedang yaitu dengan IPK rata-rata 3.18

dengan persentasi 43.08 persen dan lama studi berada pada kategori sedang

yaitu sekitar 56 bulan dengan persentasi 41.54 persen. Dengan menggunakan

analisis korelasi product moment diperoleh nilai signifikan antara lama Indeks

prestasi kumulatif lulusan dengan lama studi yaitu 0.9835 dimana r = 0.9835.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara indeks prestasi

lulusan dengan lama studi mahasiswa Jurusan Pendidikan Teknik Sipil Dan

Perencanaan.

(Hubungan antara Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) dengan

Keterampilan Proses Sains Mahasiswa (KPS) Mahasiswa Pendidikan Biologi)

oleh (Amanah & Idris, 2016). Penelitian ini dilakukan pada semua mahasiswa

Pendidikan Biologi yang berada pada semester 3 dan 5 Tahun Akademik

Page 34: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

34

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

2013/2014 dengan jumlah sampel sebanyak 183 orang yang terdiri dari 107

orang semester 3 yang dibagi dalam 3 kategori yaitu IPK tinggi sebanyak 18

orang, IPK sedangkan sebanyak 50 orang dan IPK rendah sebanyak 39 orang

dan 76 orang semester 5 yang dibagi dalam 3 kategori yaitu IPK tinggi

sebanyak 18 orang, IPK sedang sebanyak 53 orang, IPK rendah sebanyak 5

orang. Penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan antara IPK dengan

KPS mahasiswa pendidikan biologi FKIP UIR T.A 2013/2014. Pengambilan

data dilakukan pada bulan Mei 2014 dengan menggunakan instrument KPS

soal sebanyak 11 soal dengan 7 indikator KPS. Hasil penelitian diuji dengan

menggunakan korelasi Product Momen dan menunjukkan bahwa secara

keseluruhan IPK memiliki hubungan yang signifikan dengan KPS mahasiswa

pendidikan biologi dengan kategori hubungan cukup kuat. Berdasarkan uji

regresi menunjukkan bahwa IPK hanya memberikan kontribusi sebesar 10.2%

terhadap peningkatkan KPS sedangkan 89.8% dipengaruhi faktor lain.

Page 35: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

35

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

BAB III

METODE PENELITIAN

A. Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilakukan di Program Studi Tadris Matematika Universitas

Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi. Penelitian ini dilakukan pada bulan

September hingga bulan November 2018.

B. Populasi dan Sampel

1. Populasi

Batasan penelitian yang mesti ada dan ditemui dalam setiap

penelitian adalah batasan yang berkaitan dengan populasi penelitian.

Pengertian populasi dalam penelitian ini adalah keseluruhan subjek penelitian

(Arikunto, 2010).“Populasi tidak lain adalah elemen penelitian yang hidup dan

tinggal bersama-sama dan secara teoritis menjadi target hasil penelitian.

populasi pada prinsipnya adalah semua anggota kelompok manusia, binatang,

peristiwa, atau benda yang tinggal bersama dalam satu tempat dan secara

terencana menjadi target kesimpulan dari hasil akhir suatu penelitian. populasi

dapat berupa: guru, siswa, kurikulum, fasilitas, lembaga sekolah, hubungan

sekolah dan masyarakat, karyawan perusahaan, jenis tanaman hutan, jenis

padi, kegiatan marketing, hasil produksi, dan sebagainya” (Sukardi, 2012).

Populasi pada penelitian ini adalah mahasiswa strata 1 program studi

tadris Matematika Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri

Sulthan Thaha Saifuddin Jambi Angkatan 2014.

2. Sampel

Page 36: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

36

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

Sampel adalah sebagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki

oleh populasi tersebut (Sugiyono, 2009). Teknik pengambilan sampel

dilakukan dengan pertimbangan tertentu yang dimiliki oleh sampel dalam

usaha memperoleh informasi yang relevan dengan tujuan penelitian, artinya

sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling.

Menurut (Sukardi, 2012), purposive sampling adalah teknik pengambilan

sampel dengan dasar bertujuan, karena untuk menentukan seseorang menjadi

sampel didasarkan pada tujuan tertentu.

Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini adalah purposive

sampling. Kriteria pengambilan sampel pada penelitian ini adalah :

a. Objek penelitian ini dibatasi pada mahasiswa Strata 1 program

studi tadris Matematika Fakultas Tarbiyah dan Keguruan

Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi

Angkatan 2014.

b. Mahasiswa sudah mengikuti ujian akhir/menyelesaikan studinya

pada semester viii.

C. Langkah-Langkah Penelitian

1. Membaca referensi

Sebelum peniliti menyusun istrumen penelitian, peneliti terlebih

dahulu membaca referensi-referensi yang berkaitan dengan perguruan tinggi,

sistem pembelajaran serta penelitian-penelitian yang sama. peneliti membaca

referensi dalam bentuk jurnal penelitian, buku panduan penelitian, peraturan

pemerintah yang berkaitan dengan perguruan tinggi serta sistem pembelajaran,

undang-undang yang berkaitan dengan perguruan tinggi serta sistem

pembelajaran dan referensi-referensi lainnya yang mendukung penelitian ini.

2. Menentukan istrumen

Page 37: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

37

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

Instrumen yang dibuat bertujaun untuk memperoleh data dari

responden adalah menggunakan teknik dokumentasi. Pada teknik ini, peneliti

dimungkinkan memperoleh informasi dari bermacam-macam sumber tertulis

atau dokumen yang ada pada responden atau tempat, di mana responden

bertempat tinggal atau melakukan kegiatan sehari-harinya (Sukardi, 2012).

Dari referensi-referensi yang telah peneliti baca diperoleh instrumen yang

akan digunakan untuk memperoleh data meliputi :jumlah semester yang

ditempuh mahasiswa, indeks prestasi komulatif mahasiswa dan lama

penyelesaian skripsi mahasiswa.

3. Dokumentasi

Setelah peneliti menentukan instrumen langkah berikutnya adalah

dokumentasi berdasarkan istrumen-instrumen yang telah ditentukan.

Dokumentasi tersebut berdasarkan peubah IPK dan lama penyelesaian skripsi.

4. Input dan olah data

Data yang telah diperoleh kemudian di kumpulkan kembali. data

yang terkumpul melalui dokumentasi diinput. data yang telah diinput akan

diolah menggunakan software SPSS.

D. Analisis Data

Adapun langkah-langkah analisis regresi linear sederhana yang

digunakan dalam penelitian ini yaitu :

1. Uji Normalitas

Uji normalitas merupakan salah satu bagian dari uji persyaratan

analisis data atau uji asumsi klasik, artinya sebelum melakukan analisis yang

sesungguh, data penelitian tersebut harus di uji kenormalan distribusinya.

2. Uji linearitas

Page 38: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

38

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

Uji linearitas bertujuan untuk mengetahui apakah dua variabel

mempunyai hubungan yang linear secara signifikan atau tidak. Data yang baik

seharusnya terdapat hubungan yang linear antara variabel prediktor (X)

dengan variabel kriterium (Y).

3. Uji Heteroskedastisitas

Uji ini pada dasarnya bertujuan untuk menguji apakah dalam model

regresi terjadi ketidaksamaan varian residu satu pengamatan ke pengamatan

yang lain. Jika varian dari residu satu pengamatan ke pengamatan lain tetap,

maka disebut homoskedastisitas dan apabila berbeda disebut

heteroskedastisitas. Model regresi yang baik seharusnya tidak terjadi

heteroskedastisitas.

4. Membuat Persamaan Regresi

Secara umum rumus persamaan regresi linear sederhana adalah

adalah Y = a + bX.

5. Membuat Uji Hipotesis dalam bentuk kalimat

Uji hipotesis atau uji pengaruh berfungsi untuk mengetahui apakah

koefisien regresi tersebut signifikan atau tidak. Hipotesis yang di ajukan

dalam analisis regresi linear sederhana ini adalah :

H0 = tidak ada pengaruh IPK (X) terhadap lama penyelesaian skripsi

(Y).

Ha = ada pengaruh IPK (X) terhadap lama penyelesaian skripsi (Y).

6. Besarnya pengaruh variabel X terhadap Y

Untuk mengetahui besarnya pengaruh IPK (X) terhadap lama

penyelesaian skripsi (Y) dalam analisis regresi linear sederhana, dapat dilihat

dari nilai R Square atau R2.

7. Uji hipotesis dalam bentuk statistik

Page 39: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

39

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

a. Uji hipotesis dengan membandingkan nilai sigfikansi dengan 0,05

Adapun yang menjadi dasar pengambilan keputusan dalam

analisis regresi dengan melihat nilai signifikansi adalah:

c) Jika nilai signifikansi lebih kecil dari probabilitas 0,05, maka

mengandung arti bahwa ada pengaruh IPK (X) terhadap lama

penyelesaian skripsi (Y).

d) Jika nilai signifikansi lebih besar dari probabilitas 0,05, maka

mengandung arti bahwa tidak ada pengaruh IPK (X) terhadap

lama penyelesaian skripsi (Y).

b. Uji hipotesis dengan membandingkan nilai T hitung dengan T tabel

Pengujian hipotesis ini sering disebut dengan uji t, dimana

dasarpengambilan keputusan dalam uji t adalah:

c) Jika nilai t hitung lebih besar dari t tabel maka ada pengaruh IPK

(X) terhadap lama penyelesaian skripsi (Y).

d) Jika nilai t hitung lebih besar dari t tabel maka tidak ada pengaruh

IPK (X) terhadap lama penyelesaian skripsi (Y).

Page 40: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

40

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

BAB IV

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Sampel

Sampel adalah sebagian atau wakil dari populasi yang diteliti

(Suharsimi arikunto, hlm. 109). Sampel adalah sebagian dari jumlah dan

karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut. Apabila subjek kurang dari

100 maka lebih baik diambil semua sehingga penelitiannya merupakan

penelitian populasi. Sampel pada penelitian ini diambil menggunakan teknik

pengambilan sampel yaitu purposive sampling dan total sampling. Kriteria

pengambilan sampel pada penelitian ini adalah :

c. Objek penelitian ini dibatasi pada mahasiswa Strata 1 program

studi tadris Matematika Fakultas Tarbiyah dan Keguruan

Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi

Angkatan 2014.

d. Mahasiswa sudah mengikuti ujian akhir/menyelesaikan studinya

pada semester viii.

1. Berdasarkan Jenis kelamin

a. Laki-laki

Berdasarkan jenis kelamin laki-laki terdapat 7 orang

mahasiswa yang telah menyelesaikan studi selama 8 semester dari total

seluruh sampel yang berjumlah 39 sampel. Persentase sampel

berdasarkan jenis kelamin laki-laki dapat dilihat pada diagram batang

berikut :

Page 41: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

Tabel 4.1

Deskripsi Indeks Prestas

Berdasarkan Jenis Kelamin Laki

Gambar 4.1:

Dari

yang dilakukan oleh mahasiswa Program Studi Tadris Matematika

Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi tahun

No

1

2

3

4

5

6

7

43.68

0

1

2

3

4

5

6

7

8

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

Deskripsi Indeks Prestasi Komulatif dan Lama Penyelesai

Berdasarkan Jenis Kelamin Laki-laki

Gambar 4.1: Grafik Deskripsi Indeks Prestasi Komulatif dan Lama Penyelesaian Skripsi Berdasarkan Jenis Kelamin Laki Laki

Dari tabel dan gambar diatas terlihat bahwa pengerjaan skripsi

yang dilakukan oleh mahasiswa Program Studi Tadris Matematika

Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi tahun

IPK Lama Skripsi

3.68 4

3.55 5

3.90 5

3.62 5

3.84 5

3.47 7

3.66 4

5 5 5 5

7

3.68 3.553.90

3.62 3.84

Lama Pengerjaan Skripsi Indeks Prestasi Komulatif

41

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

i Komulatif dan Lama Penyelesaian Skripsi

eks Prestasi Komulatif dan Lama Berdasarkan Jenis Kelamin Laki-

gambar diatas terlihat bahwa pengerjaan skripsi

yang dilakukan oleh mahasiswa Program Studi Tadris Matematika

Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi tahun

43.47 3.66

Indeks Prestasi Komulatif

Page 42: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

42

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

angkatan 2014 paling lama dikerjakan selama 7 bulan dengan indeks

prestasi komulatif sebesar 3,47 sedangkan paling cepat dikerjakan

selama 4 bulan dengan indeks prestasi komulatif sebesar 3,68 dan

3,66.

b. Perempuan

Berdasarkan jenis kelamin perempuan terdapat 32 orang

mahasiswa yang telah menyelesaikan study selama 8 semester dari

total seluruh sampel yang berjumlah 39 sampel. Persentase sampel

berdasarkan jenis kelamin laki-laki dapat dilihat pada tabel dan

diagram batang berikut :

Tabel 4.2

Deskripsi Indeks Prestasi Komulatif dan Lama Penyelesaian Skripsi

Berdasarkan Jenis Kelamin Perempuan

No IPK Lama Skripsi

1 3.37 5

2 3.94 6

3 3.55 6

4 3.62 6

5 3.31 4

6 3.43 5

7 3.60 5

8 3.51 4

9 3.32 5

10 3.62 6

11 3.68 5

12 3.58 5

13 3.66 4

14 3.22 3

15 3.84 5

16 3.23 5

17 3.33 5

18 3.52 5

19 3.77 6

20 3.49 5

Page 43: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

43

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

Lanjutan

21 3.35 5

22 3.77 5

23 3.76 5

24 3.60 6

25 3.64 5

26 3.76 5

27 3.82 5

28 3.74 5

29 3.52 5

30 3.35 4

31 3.69 5

32 3.46 6

Gambar 4.2: Grafik Deskripsi Indeks Prestasi Komulatif dan Lama Penyelesaian Skripsi Berdasarkan Jenis Kelamin Perempuan

Dari tabel dan gambar tersebut dapat dijelaskan bahwa dari

jumlah sampel berjenis kelamin perempuan sebanyak 32 mahasiswa,

tercatat lama pengerjaan skripsi paling cepat dikerjakan selama 3 bulan

sedangkan paling lama dikerjakan selama 7 bulan.

0

1

2

3

4

5

6

7

Lama Pengerjaan Skripsi Indeks Prestasi Komulatif

Page 44: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

44

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

c. Secara keseluruhan

Secara keseluruhan tercatat terdapat 39 mahasiswa yang telah

menyelesaikan study selama 8 semester. 39 mahasiwa yang dimaksud

terdiri dari 7 orang mahasiswa berjenis kelamin laki-laki dan 32

mahasiswa berjenis kelamin perempuan. Deskripsi keseluruhan sampel

dapat dilihat pada tabel dan gambar berikut :

Tabel 4.3

Deskripsi Indeks Prestasi Komulatif dan Lama Penyelesaian Skripsi

Secara Keseluruhan

No IPK Lama Skripsi

1 3.68 4

2 3.55 5

3 3.90 5

4 3.62 5

5 3.84 5

6 3.47 7

7 3.66 4

8 3.37 5

9 3.94 6

10 3.55 6

11 3.62 6

12 3.31 4

13 3.43 5

14 3.60 5

15 3.51 4

16 3.32 5

17 3.62 6

18 3.68 5

19 3.58 5

20 3.66 4

21 3.22 3

22 3.84 5

23 3.23 5

24 3.33 5

25 3.52 5

26 3.77 6

Page 45: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

Lanjutan

27

28

29

30

31

32

33

34

35

36

37

38

39

Gambar 4.3:

0

1

2

3

4

5

6

7

Lama Pengerjaan Skripsi

Indeks Prestasi Komulatif

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

3.49 5

3.35 5

3.77 5

3.76 5

3.60 6

3.64 5

3.76 5

3.82 5

3.74 5

3.52 5

3.35 4

3.69 5

3.46 6

Gambar 4.3: Grafik Deskripsi Indeks Prestasi Komulatif daPenyelesaian Skripsi Secara Keseluruhan

Lama Pengerjaan Skripsi

Indeks Prestasi Komulatif

45

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

Deskripsi Indeks Prestasi Komulatif dan Lama Penyelesaian Skripsi Secara Keseluruhan

Page 46: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

46

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

Dari gambar diatas dapat dijelaskan bahwa, secara keseluruhan

sampel yang mengerjakan skripsi paling cepat berada pada rentan

waktu selama 3 bulan yang terdiri dari satu orang. Sedangkan sampel

yang mengerjakan skripsi dengan rentan waktu paling lama selama 6

bulan. Dimana yang mengerjakan skripsi selama 6 bulan terdapat

sebanyak 7 orang. Sedangkan selebihnya berada pada rentan waktu

yaitu selama 4 sampai 5 bulan.

B. Pembahasan Hasil Penilitian

Data pada penelitan ini merupakan data dokumentasi. Data pada

penelitian ini diambil menggunakan dokumentasi yang dilakukan di Program

Studi Tadris Matematika Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin

Jambi. Data yang diambil dalam penelitian ini terbagi kedalam dua bagian.

Data bagian pertama merupakan data yang di ambil di Program Studi Tadris

Matematika Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi yang

berupa dokumentasi Indeks Prestasi Komulatif mahasiswa yang telah

menyelesaikan jenjang pendidikan strata satu tepat pada waktunya yaitu

selama 8 semester. Mahasiswa yang dimaksudkan adalah mahasiswa angkatan

2014, seperti yang telah dijelaskan pada deskripsi sampel diatas. Data bagian

kedua merupakan data yang diambil di Program Studi Tadris Matematika

Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi yang berupa

dokumentasi lamanya pengerjaan skripsi yang dilakukan oleh mahasiswa

angkatan 2014.

Setelah seluruh data yang dibutuhkan terkumpul, langkah berikutnya

yang dilakukan oleh peneliti adalah melakukan uji normalitas pada data.

2. Uji Normalitas

Uji normalitas merupakan salah satu bagian dari uji persyaratan

analisis data atau uji asumsi klasik, artinya sebelum melakukan analisis

yang sesungguh, data penelitian tersebut harus di uji kenormalan

Page 47: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

47

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

distribusinya. Uji normalitas dilakukan dengan tujuan untuk melihat data

yang digunakan pada penelitian ini apakah berdistribusi normal atau tidak.

Dalam pengambilan keputusan yang dilakukan pada uji normalitas

terdapat dasar yang menjadi pedoman, dimana dasar yang dimaksudkan

adalah: Jika nilai signifikansi lebih besar dari 0,05 maka data tersebut

berdistribusi normal. Sebaliknya, jika nilai signifikansi lebih kecil dari

0,05 maka data tersebut tidak berdistribusi normal. Hasil data pada

penelitian ini berdistribusi normal atau tidak dapat dilihat pada 2 tabel

berikut:

Tabel 4.4

Residu Indeks Prestasi Komulatif dan Lama Penyelesaian Skripsi Uji

Normalitas

IPK Skripsi Residu

3.22 3 -1.89416

3.23 6 1.10075

3.31 4 -0.94001

3.32 5 0.05489

3.32 6 1.05489

3.33 5 0.04980

3.35 4 -0.96039

3.35 5 0.03961

3.37 5 0.02942

3.43 5 -0.00115

3.46 6 0.98356

3.47 7 1.97847

3.49 5 -0.03172

3.51 4 -1.04191

3.52 5 -0.04701

3.55 5 -0.06229

3.55 6 0.93771

3.58 5 -0.07758

3.60 5 -0.08777

3.60 6 0.91223

3.62 5 -0.09796

3.62 6 0.90204

3.62 6 0.90204

Page 48: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

48

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

Lanjutan

3.64 5 -0.10815

3.66 4 -1.11834

3.66 4 -1.11834

3.68 4 -1.12853

3.68 5 -0.12853

3.69 5 -0.13362

3.74 5 -0.15910

3.76 5 -0.16929

3.76 5 -0.16929

3.77 5 -0.17438

3.77 6 0.82562

3.82 5 -0.19986

3.84 5 -0.21005

3.84 5 -0.21005

3.90 5 -0.24062

3.94 6 0.73900

Tabel 4.5

Uji Normalitas Indeks Prestasi Komulatif dan Lama Penyelesaian Skripsi

One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test

Unstandardized Residual

N 39

Normal Parametersa,b Mean 0E-7

Std. Deviation 0.76795386

Most Extreme Differences

Absolute 0.215

Positive 0.215

Negative -0.198

Kolmogorov-Smirnov Z 1.343

Asymp. Sig. (2-tailed) 0.054

a. Test distribution is Normal.

b. Calculated from data.

Dari tabel di atas, dapat dilihat bahwa nilai signifikansi setelah

dilakukan uji normalitas diperoleh nilai sebesar 0,054. Sedangkan nilai

Page 49: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

49

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

signifikansi pada pengambilan dasar keputusan uji normalitas sebesar

0,05. Artinya nilai signifikansi data yang diperoleh setelah data dilakukan

uji normalitas lebih besar dari nilai signifikansi yang menjadi dasar

pengambilan keputusan pada uji normalitas. Sehingga dapat peneliti

simpulkan bahwa data yang di dimiliki pada penelitian ini berdistribusi

normal. Setelah data yang dimiliki pada penelitian ini dilakukan uji

normalitas, langkah selanjutnya adalah melakukan uji linearitas pada data.

3. Uji linearitas

Uji linearitas dilakukan bertujuan untuk mengetahui apakah dua

variabel yang dimaksudkan mempunyai hubungan yang linear secara

signifikan atau tidak. Data yang baik seharusnya terdapat hubungan yang

linear antara variabel prediktor (X) dengan variabel kriterium (Y). Jika

nilai signifikansi yang diperoleh setelah dilakukan uji linearitas lebih besar

dari 0,05, maka kesimpulan yang dapat diambi dari hasil uji tersebut

adalah terdapat hubungan yang linear secara signifikan antara variabel

prediktor (X) dengan variabel kriterium (Y). Sedangkan jika nilai

signifikansi yang diperoleh setalah dilakukan uji linearitas lebih kecil dari

0,05, maka kesimpulan yang dapat diambil adalah tidak terdapat hubungan

yang linear secara signifikan antara variabel prediktor (X) dengan variabel

kriterium (Y). Hasil data pada penelitian setelah dilakukan uji linearitas

dapat dilihat pada tabel berikut:

Page 50: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

50

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

Tabel 4.6

Uji Linearitas Indeks Prestasi Komulatif dan Lama Penyelesaian Skripsi

Tabel Anova

Sum of

Squares

df Mean

Square

F Sig.

Lama

Skripsi

(Y) * IPK

(X)

Between Groups

(Combined) 19.103 27 0.708 2.123 0.095

Linearity 0.359 1 0.359 1.076 0.322

Deviation from Linearity 18.744 26 0.721 2.163 0.090

Within Groups 3.667 11 0.333

Total 22.769 38

Dari tabel diatas, dapat dijelaskan bahwa hasil uji linearitas yang

dilakukan diperoleh nilai signifikansi sebesar 0,090 . Nilai signifikansi

yang diperoleh setelah dilakukan uji linearitas lebih besar dari 0,05.

Sehingga hal ini dapat pula diartikan bahwa terdapat hubungan linear

secara signifikan antara variabel IPK (X) dengan variabel lama

penyelesaian skripsi (Y).

4. Uji Heteroskedastisitas

Setelah data pada penelitian diuji menggunakan uji linearitas

langkah selanjutnya adalah melakukan uji heteroskedastisitas. Uji

heteroskedastitas dilakukan dengan tujuan untuk menguji apakah dalam

model regresi terjadi ketidaksamaan varian residu satu pengamatan ke

pengamatan yang lain. Jika varian dalam model regresi dari residu satu

pengamatan ke pengamatan lain tetap, maka varian tersebut disebut

homoskedastisitas dan apabila berbeda maka varian disebut

heteroskedastisitas. Model regresi yang baik seharusnya tidak terjadi

heteroskedastisitas. Dalam pengambilan keputusan pada uji

heteroskedastitas terdapat dasar yang dapat digunakan. Dasar pengambilan

keputusan yang dimaksudkan yaitu: jika nilai signifikansi yang diperoleh

Page 51: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

51

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

lebih besar dari 0,05, kesimpulan yang dapat diambil adalah tidak terjadi

heteroskedastisitas. Dan jka nilai signifikansi yang diperoleh lebih kecil

dari 0,05, kesimpulan yang dapat diambil adalah terjadi

heteroskedastisitas. Hasil data pada penelitian setelah dilakukan uji

heteroskedastisitas dapat dilihat pada tabel berikut:

Tabel 4.7

Residu Uji heteroskedastisitas Indeks Prestasi Komulatif dan Lama

Penyelesaian Skripsi

IPK Skripsi Residu 1 Residu 2

3.22 3 -1.89416 1.89

3.23 6 1.10075 1.10

3.31 4 -0.94001 0.94

3.32 5 0.05489 0.05

3.32 6 1.05489 1.05

3.33 5 0.04980 0.05

3.35 4 -0.96039 0.96

3.35 5 0.03961 0.04

3.37 5 0.02942 0.03

3.43 5 -0.00115 0

3.46 6 0.98356 0.98

3.47 7 1.97847 1.98

3.49 5 -0.03172 0.03

3.51 4 -1.04191 1.04

3.52 5 -0.04701 0.05

3.55 5 -0.06229 0.06

3.55 6 0.93771 0.94

3.58 5 -0.07758 0.08

3.60 5 -0.08777 0.09

3.60 6 0.91223 0.91

3.62 5 -0.09796 0.10

3.62 6 0.90204 0.90

3.62 6 0.90204 0.90

3.64 5 -0.10815 0.11

3.66 4 -1.11834 1.12

3.66 4 -1.11834 1.12

3.68 4 -1.12853 1.13

3.68 5 -0.12853 0.13

Page 52: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

52

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

Lanjutan

3.69 5 -0.13362 0.13

3.74 5 -0.15910 0.16

3.76 5 -0.16929 0.17

3.76 5 -0.16929 0.17

3.77 5 -0.17438 0.17

3.77 6 0.82562 0.83

3.82 5 -0.19986 0.20

3.84 5 -0.21005 0.21

3.84 5 -0.21005 0.21

3.90 5 -0.24062 0.24

3.94 6 0.73900 0.74

Tabel 4.8

Uji heteroskedastisitas Indeks Prestasi Komulatif dan Lama Penyelesaian

Skripsi

Model Unstandardized Coefficients Standardized

Coefficients

t Sig.

B Std. Error Beta

1 (Constant) 3.329 1.604 2.075 0.045

IPK (X) -0.780 0.448 -0.275 -1.742 0.090

a. Dependent Variable: RESIDU2

Dari tabel diatas, diperoleh bahwa nilai signifikansi variabel IPK

(X) sebesar 0,090. Nilai signifikansi yang diperoleh setelah dilakukan uji

heteroskedastisitas lebih besar dari 0,05. Sehingga dari hasil tersebut dapat

dijelaskan bahwa tidak terjadi heteroskedastisitas pada data tersebut.

5. Membuat Persamaan Regresi

Setelah melakukan uji heteroskedastisitas langkah berikutnya

adalah membuat persamaan umum regresi. Secara umum rumus

Page 53: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

53

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

persamaan regresi linear sederhana adalah adalah Y = a + bX. Hasil

persamaan regresi data penelitian ini dapat dilihat pada tabel berikut:

Tabel 4.9

Persamaan Regresi Indeks Prestasi Komulatif dan Lama Penyelesaian

skripsi

Coefficientsa

Model Unstandardized Coefficients Standardized

Coefficients

t Sig.

B Std. Error Beta

1 (Constant) 3.254 2.373 1.371 0.179

IPK (X) 0.510 0.662 0.125 0.769 0.447

a. Dependent Variable: Lama Skripsi

Dari tabel diatas, diperoleh nilai a konstan sebesar 3,329. Angka

ini merupakan angka konstan yang mempunyai arti bahwa jika tidak ada

IPK (X) maka nilai konsisten lama penyelesaian skripsi (Y) adalah 3,329.

Sedangkan nilai koefisien regresi adalah sebesar -0,780. Nilai ini

mengandung arti bahwa setiap penambahan 1% IPK (X), maka lama

penyelesaian skripsi (Y) akan meningkat sebesar -0,780. Karena nilai

koefisien regresi bernilai minus (-), maka dengan demikian dapat

dikatakan bahwa IPK (X) berpengaruh negatif terhadap lama penyelesaian

skripsi (Y). Sehingga persamaan regresinya adalah Y = 3,329 – 0,780 X.

6. Membuat Uji Hipotesis dalam bentuk kalimat

Uji hipotesis atau uji pengaruh berfungsi untuk mengetahui apakah

koefisien regresi tersebut signifikan atau tidak. Hipotesis dalam bentuk

kalimat yang di ajukan dalam analisis regresi linear sederhana ini adalah :

H0 = tidak ada pengaruh IPK (X) terhadap lama penyelesaian skripsi (Y).

Ha = ada pengaruh IPK (X) terhadap lama penyelesaian skripsi (Y).

Page 54: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

54

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

7. Besarnya pengaruh variabel X terhadap Y

Untuk mengetahui besarnya pengaruh IPK (X) terhadap lama

penyelesaian skripsi (Y) dalam analisis regresi linear sederhana, dapat

dilihat dari nilai R Square atau R2. Hasil besarnya pengaruh X terhadap Y

(R-Square) pada penelitian ini dapat dilihat pada tabel berikut:

Tabel 4.10

R Square Indeks Prestasi Komulatif dan Lama Penyelesaian Skripsi

Model Summary

Mo

del

R R

Square

Adjusted R

Square

Std. Error of the

Estimate

1 0.125a 0.016 -0.011 0.77826

a. Predictors: (Constant), IPK (X)

Dari tabel di atas, diketahui nilai R Square sebesar 0,016. Nilai ini

mengandung arti bahwa pengaruh IPK (X) terhadap lama penyelesaian

skripsi (Y) adalah sebesar 1,6% sedangkan 98,4% lama penyelesaian

skripsi dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti.

7. Membuat Uji Hipotesis dalam bentuk statistik

a. Uji hipotesis dengan membandingkan nilai sigfikansi dengan 0,05

Adapun yang menjadi dasar pengambilan keputusan dalam analisis

regresi dengan melihat nilai signifikansi adalah

e) Jika nilai signifikansi lebih kecil dari probabilitas 0,05, maka

mengandung arti bahwa ada pengaruh IPK (X) terhadap lama

penyelesaian skripsi (Y).

f) Jika nilai signifikansi lebih besar dari probabilitas 0,05, maka

mengandung arti bahwa tidak ada pengaruh IPK (X) terhadap

lama penyelesaian skripsi (Y).

Page 55: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

55

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

Hasil uji hipotesis dengan membandingkan nilai sigfikansi dengan

0,05 pada penelitian ini dapat dilihat pada tabel berikut:

Tabel 4.11

Uji Hipotesis 0,05 Indeks Prestasi Komulatif dan Lama

Penyelesaian Skripsi

Coefficientsa

Model Unstandardized

Coefficients

Standardized

Coefficients

T Sig.

B Std. Error Beta

1 (Constant) 3.254 2.373 1.371 0.179

IPK (X) 0.510 0.662 0.125 0.769 0.447

a. Dependent Variable: Lama Skripsi

Berdasarkan tabel diatas, diketahui nilai signifikansi

sebesar 0,447 lebih besar dari probabilitas 0,05. Sehingga dapat

disimpulkan bahwa H0 diterima dan Ha ditolak, yang berarti

bahwa “tidak ada pengaruh IPK (X) terhadap lama penyelesaian

skripsi (Y)”.

b. Uji hipotesis dengan membandingkan nilai T hitung dengan T tabel

Pengujian hipotesis ini sering disebut dengan uji t, dimana dasar

pengambilan keputusan dalam uji t adalah

e) Jika nilai t hitung lebih besar dari t tabel maka ada pengaruh

IPK (X) terhadap lama penyelesaian skripsi (Y).

f) Jika nilai t hitung lebih besar dari t tabel maka tidak ada

pengaruh IPK (X) terhadap lama penyelesaian skripsi (Y).

Hasil uji hipotesis dengan membandingkan nilai T hitung dengan T

tabel pada penelitian ini dapat dilihat pada tabel berikut:

Page 56: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

56

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

Tabel 4.12

Uji Hipotesis T Indeks Prestasi Komulatif dan Lama Penyelesaian

Skripsi

Coefficientsa

Model Unstandardized

Coefficients

Standardized

Coefficients

t Sig.

B Std. Error Beta

1 (Constant) 3.254 2.373 1.371 0.179

IPK (X) 0.510 0.662 0.125 0.769 0.447

a. Dependent Variable: Lama Skripsi

Berdasarkan tabel diatas, diketahui nilai t hitung sebesar

0,769. Karena nilai t hitung sudah ditemukan, maka langkah

selanjutnya kita akan mencari nilai t tabel. Dengan rumus dalam

mencari t tabel adalah:

Nilai Probabilitas X �

� : Derajat kebebasan (df)

Nilai Probabilitas = 0,05 X �

� = 0,025

Derajat kebebasan (df) = n – 2 = 39 – 2 = 37

Nilai 0,025 ; 37 kemudian kita lihat pada distribusi nilai t tabel,

maka di dapat nilai t tabel sebesar 2,026.

Karena nilai t hitung sebesar 0,769 lebih kecil dari t tabel 2,026.

Sehingga dapat disimpulkan bahwa H0 diterima dan Ha ditolak,

yang berarti bahwa “tidak ada pengaruh IPK (X) terhadap lama

penyelesaian skripsi (Y)”.

Berdasarkan hasil penelitian di atas, maka dapat disimpulkan bahwa

hubungan antara ipk dan lama penyelesaian skripsi adalah sebesar 1,6%

sedangkan 98,4% lama penyelesaian skripsi dipengaruhi oleh variabel lain

yang tidak diteliti. Setelah dilakukan uji hipotesis dengan membandingkan

nilai sigfikansi dengan 0,05 dan uji hipotesis dengan membandingkan nilai T

Page 57: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

57

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

hitung dengan T tabel, maka dapat disimpulkan bahwa tidak ada hubungan

IPK terhadap lama penyelesaian skripsi.

Page 58: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

58

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

BAB V

PENUUTUP

A. KESIMPULAN

Merujuk pada pembahasan di atas, maka dapat disimpulkan bahwa “IPK

(X) berpengaruh terhadap lama penyelesaian skripsi (Y) dengan total pengaruh

sebesar 1,6%. Pengaruh ini bermakna semakin meningkatnya IPK mahasiswa

maka akan berpengaruh terhadap lama penyelesaian skripsi mahasiswa tersebut.

Setelah dilakukan uji hipotesis dengan membandingkan nilai sigfikansi dengan

0,05 dan uji hipotesis dengan membandingkan nilai T hitung dengan T tabel,

maka dapat disimpulkan bahwa tidak ada hubungan IPK terhadap lama

penyelesaian skripsi.

B. SARAN

Sehubungan dengan hasil penelitian yang peneliti lakukan di Program

Studi Tadris Matematika UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi yang berjudul

hubungan antara IPK dengan lama penyelesaian skripsi mahasiswa Program Studi

Tadris Matematika UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi, maka penulis

memberikan saran kepada pembaca terutama kepada para mahasiswa Program

Studi Tadris Matematika UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi sebagai berikut:

1. Diharapkan kepada mahasiswa agar menyelesaikan skripsinya karena IPK

tidak mempengaruhi lamanya penyelesaian skripsi mahasiwa itu sendiri.

2. Diharapkan kepada mahasiswa agar menyelesaikan perkuliahannya tepat

waktu. Hal ini bertujuan agar meningkatnya akreditasi Program Studi

Tadris Matematika.

Page 59: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

59

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

DAFTAR PUSTAKA

Anonim. (2012). Al-Qur’an dan Terjemahan. Jakarta: PT. Indah Kiat Pulp.

Anonim.(2017). Pedoman Penulisan Skripsi. Jambi: Fakultas Tarbiyah dan

Keguruan UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi.

Abbas, S. (2018). Manajemen perguruan tinggi. jakarta: Kencana.

agus setiawati, F. (2017). statistika terapan untuk penelitian pendidikan dan sosial. yogyakarta: parama publishing.

Amanah, S., & Idris, T. (2016). Sri Amnah (1) , Tengku Idris (2) (1), 4(1), 137–144.

Ansori Mattjik, A. (2011). Sidik peubah ganda. bogor.

Arikunto, S. (2010). Prosedur penelitian ; suatu pendekatan praktis. jakarta: rineka cipta.

Asrib, A. R., & Haedir. (2017). ANALISIS HUBUNGAN INDEKS PRESTASI KUMULATIF (IPK) LULUSAN DAN LAMA STUDI JURUSAN PENDIDIKAN TEKNIK.

BJ Bangun, P., Irmeilyana, & Andarini, I. (2011). Analisis Korespondensi untuk Mengetahui Hubungan Lama Studi dengan IPK dan Lama Skripsi Alumni Matematika FMIPA UNSRI Angkatan 2001-2002, 14, 7–8.

Copyright 2018, Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi (Sejarah IAIN

Sulthan Thaha Saifuddin Jambi). diakses pada tanggal 20 Oktober 2018 dari

https://uinjambi.ac.id/sejarah-iain-sultha n-thaha-saifuddin-jambi/

Furqon. (2013). statistika terapan untuk penelitian. Bandung: Alfabeta.

Hasbullah. (2008). Dasar-dasar ilmu pendidikan. Jakarta : PT Raja Gafindo Persada

Kadir, A. (2015). dasar-dasar pendidikan. Jakarta: Kencana.

Latan, H. (2013). analisis multivariate teknik dan aplikasi menggunakan program IBM SPSS 20.0. bandung: Alfabeta.

Lungan, R. (2006). aplikasi statistika dan hitung peluang. yogyakarta: graha ilmu.

PERATURAN MENTERI PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN REPUBLIK INDONESIA Nomor 49, S. (2014). No Title.

PERATURAN MENTERI RISET, TEKNOLOGI, DAN PENDIDIKAN TINGGI

Page 60: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

60

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

REPUBLIK INDONESIA NOMOR 51, S. (2015). No Title.

PERATURAN PEMERINTAH REPUBLIK INDONESIA, S. (2014). www.hukumonline.com.

Simpson, I. S. (2008). statistika dasar untuk pustakawan. bandung: ITB bandung.

Sugiyono. (2009). penelitian pendidikan ; pendekatan kuantitatif, kualitatif, dan R & D. bandung.

Suharjo, B. (2008). analisis regresi terapan dengan SPSS. yogyakarta: graha ilmu.

Sukardi. (2012). Metodologi penelitian pendidikan. jakarta.

Sunjoyo. (2013). Analisis data penelitian dengan statistik. jakarta: PT Bumi Aksara.

Page 61: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

61

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

DAFTAR RIWAYAT HIDUP (CURRICULUM VITAE)

Nama : Abdul Jabbar

Jenis Kelamin : Laki-laki

Tempat/tgl lahir : Teluk Rendah Ilir, 22 Desember 1996

Alamat : Desa Teluk Rendah Ilir . Kec.Tebo Ilir

Pekerjaan : -

Alamat Email : [email protected]

Jabars988@gmailcom

No kontak : +62822-8155-8265

Pengalaman-pengalaman Pendidikan Formal

1. SD : Negeri 50/VIII Teluk Rendah Ilir, Tahun 2008

2. SMP : Negeri 17/VIII Kabupaten Tebo, Tahun 2011

3. MA : Nurussa’adah Teluk Rendah Ilir, Tahun 2014

Pendidikan Non Formal

1. Atletik

Prestasi Akademik/Olah raga/Seni Budaya yang pernah diraih;

1. Finalis Olimpiade Matematika Tingkat SMP se Kabupaten Tebo

Pengalaman Organisasi

1. Anggota Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII)

2. Anggota HMJ Matematika UIN STS Jambi

Jambi 08 November 2018

Abdul Jabbar

Nim : TM. 140675

Page 62: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

62

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

Page 63: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

63

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

Page 64: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

64

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

Page 65: HUBUNGAN ANTARA INDEKS PRESTASI KOMULATIF ...repository.uinjambi.ac.id/374/1/skripsi lengkap bookmart...9 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi ABSTRAK Nama : Abdul Jabbar Jurusan

65

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi

DAFTAR RIWAYAT HIDUP (CURRICULUM VITAE)

Nama : Abdul Jabbar

Jenis Kelamin : Laki-laki

Tempat/tgl lahir : Teluk Rendah Ilir, 22 Desember 1996

Alamat : Desa Teluk Rendah Ilir . Kec.Tebo Ilir

Pekerjaan : -

Alamat Email : [email protected]

Jabars988@gmailcom

No kontak : +62822-8155-8265

Pengalaman-pengalaman Pendidikan Formal

4. SD : Negeri 50/VIII Teluk Rendah Ilir, Tahun 2008

5. SMP : Negeri 17/VIII Kabupaten Tebo, Tahun 2011

6. MA : Nurussa’adah Teluk Rendah Ilir, Tahun 2014

Pendidikan Non Formal

2. Atletik

Prestasi Akademik/Olah raga/Seni Budaya yang pernah diraih;

2. Finalis Olimpiade Matematika Tingkat SMP se Kabupaten Tebo

Pengalaman Organisasi

3. Anggota Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII)

4. Anggota HMJ Matematika UIN STS Jambi

Jambi 08 November 2018

Abdul Jabbar

Nim : TM. 140675