perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/media-gambar...belajar matematika tentang penjumlahan bagi...

65
perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id commit to user i MEDIA GAMBAR BUAH UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010 SKRIPSI Diajukan dalam rangka untuk memenuhi persyaratan guna memperoleh gelar Sarjana Pendidikan Oleh Nama : Siti Isdiyah NIM : X.5108521 FAKULTAS KEGURUAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS SEBELAS MARET SURAKARTA 2010

Upload: truongnguyet

Post on 28-Aug-2019

216 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

i

MEDIA GAMBAR BUAH UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI

BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN

BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II

SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN

TAHUN PELAJARAN 2009/2010

SKRIPSI

Diajukan dalam rangka untuk memenuhi persyaratan guna

memperoleh gelar Sarjana Pendidikan

Oleh

Nama : Siti Isdiyah

NIM : X.5108521

FAKULTAS KEGURUAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS SEBELAS MARET SURAKARTA

2010

Page 2: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

ii

LEMBAR PERSETUJUAN

Skripsi ini disetujui oleh Dosen Pembimbing I dan II untuk dipertahankan

di hadapan Sidang Panitia Ujian Skripsi Program Studi Pendidikan Luar Biasa

Jurusan Ilmu Pendidikan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas

Sebelas Maret Surakarta.

Pembimbing I Pembimbing II

Drs. A. Salim Choiri, M.Kes Dra. B. Sunarti, M.Pd

NIP. 19570901 198203 1 002 NIP. 19450913 197403 2 001

Page 3: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

iii

PENGESAHAN

Telah dipertanggungjawabkan di hadapan Sidang Panitia Ujian Skripsi Program

Studi Pendidikan Luar Biasa Jurusan Ilmu Pendidikan Fakultas Keguruan dan

Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta pada:

Hari :

Tanggal :

Panitia Ujian Skripsi

Ketua Sekretaris

Drs. A. Salim Choiri, M.Kes Drs. Maryadi, M.Ag

NIP. 19570901 198203 1 002 NIP. 19520601 198103 1 003

Penguji I Penguji II

Drs. A. Salim Choiri, M.Kes Dra. B. Sunarti, M.Pd

NIP. 19570901 198203 1 002 NIP. 19450913 197403 2 001

Page 4: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

iv

KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan Rahmat dan

Hidayah-Nya sehingga penyusun dapat menyelesaikan skripsi ini dengan lancar.

Skripsi ini disusun dan diajukan sebagai salah satu syarat kelulusan pada

Program Studi Pendidikan Khusus Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Universitas Sebelas Maret Surakarta. Dalam penyusunan skripsi yang berjudul

Media Gambar Buah Untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Matematika Tentang

Penjumlahan Bagi Anak Tunagrahita Ringan Kelas II SDLBN Tamanwinangun

Kebumen Tahun Pelajaran 2009/2010 ini tidak lepas dari bantuan dan bimbingan

serta arahan dari berbagai pihak. Untuk itu dengan kerendahan hati, pada

kesempatan ini penyusun mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada:

1. R. Indianto, M.Pd. Dekan Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan Universitas

Sebelas Maret Surakarta.

2. Drs. A. Salim Choiri, M.Kes. Ketua Jurusan Program Studi Pendidikan Luar

Sekolah yang telah memberikan fasilitas dan persetujuan penulisan skripsi ini.

3. Dra. Sunarti, M.Pd. selaku dosen pembimbing yang telah memberikan

bimbingan dan perbaikan dalam menyusun skripsi dari awal sampai akhir.

4. Drs. Maryadi, M.Ag. selaku Sekretaris Jurusan Prodi Pendidikan Luas Biasa

yang telah memberikan bimbingan dan perbaikan dalam menyusun skripsi.

5. H. Amir Sujoko, S.Pd. selaku Kepala Sekolah SDLBN Tamanwinangun

Kebumen yang telah memberikan ijin untuk mengadakan penelitian.

Page 5: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

v

6. Suami dan anakku yang telah memberikan bimbingan dan dorongan

terselesainya skripsi ini.

Penyusun menyadari bahwa penyusunan skripsi ini masih banyak

kekurangan dan masih jauh dari sempurna, untuk itu kritik dan saran yang bersifat

membangun sangat penyusun harapkan.

Akhirnya penyusun berharap semoga penelitian ini dapat bermanfaat bagi

pembaca.

Surakarta, Juli 2010

Penyusun

Page 6: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

vi

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ..................................................................................... i

LEMBAR PERSETUJUAN ........................................................................... ii

LEMBAR PENGESAHAN ............................................................................ iii

KATA PENGANTAR ................................................................................... iv

DAFTAR ISI ................................................................................................ vi

DAFTAR TABEL DAN GRAFIK.................................................................. viii

DAFTAR GAMBAR ..................................................................................... ix

DAFTAR LAMPIRAN .................................................................................. x

MOTO ........................................................................................................... xi

PERSEMBAHAN .......................................................................................... xii

ABSTRAK .................................................................................................... xiii

BAB I PENDAHULUAN ......................................................................... 1

A. Latar Belakang ......................................................................... 1

B. Rumusan Masalah .................................................................... 3

C. Tujuan Penelitian ...................................................................... 3

D. Manfaat Penelitian..................................................................... 3

BAB II LANDASAN TEORI DAN HIPOTESIS TINDAKAN

A. Landasan Teori ......................................................................... 4

1. Tinjauan Tentang Anak Tunagrahita ................................... 4

2. Tinjauan Tentang Mata Pelajaran Matematika ..................... 12

3. Tinjauan Tentang Prestasi Belajar Matematika .................... 14

4. Tinjauan Tentang Media Pembelajaran ............................... 17

5. Pengertian Media Gambar dalam Pembelajaran Matematika

pada Penjumlahan ............................................................... 18

B. Hipotesis Tindakan ................................................................... 20

C. Kerangka Berpikir .................................................................... 21

Page 7: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

vii

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

A. Setting Penelitian ...................................................................... 22

B. Subyek Penelitian ...................................................................... 22

C. Sumber Data ............................................................................. 23

D. Teknik Pengumpulan Data ........................................................ 23

E. Validitas Data ........................................................................... 25

F. Analisis Data dan Refleksi ........................................................ 25

G. Indikator Kinerja ...................................................................... 26

H. Prosedur Penelitian ................................................................... 26

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Kondisi Awal ........................................................................... 30

1. Siklus I ................................................................................ 31

2. Siklus II .............................................................................. 39

B. Hasil Penelitian ........................................................................ 47

C. Pembahasan .............................................................................. 49

BAB V SIMPULAN DAN SARAN

A. Simpulan .................................................................................. 50

B. Saran ........................................................................................ 50

DAFTAR PUSTAKA ................................................................................... 51

LAMPIRAN ................................................................................................. 52

Page 8: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

viii

DAFTAR TABEL DAN GRAFIK

Halaman

Tabel 1. Prestasi Belajar Matematika Siswa Tunagrahita Kelas II SDLBN

Tamanwinangun Kebumen pada Kondisi Awal............................... 30

Tabel 2. Prestasi Belajar Matematika Siswa Tunagrahita Kelas II SDLBN

Tamanwinangun Kebumen pada Siklus I ....................................... 35

Tabel 3. Hasil Prestasi Belajar Matematika Siswa Tunagrahita Kelas II

SDLBN Tamanwinangun pada Kondisi Awal dan Siklus I.............. 36

Tabel 4. Hasil Pengamatan Pembelajaran Matematika Tentang Penjumlahan

pada Siklus I ................................................................................... 37

Tabel 5. Hasil Pengamatan Pembelajaran Matematika Tentang Penjumlahan

pada Siklus II ................................................................................. 44

Tabel 6. Prestasi Belajar Matematika Tentang Penjumlahan pada Siklus II ... 45

Tabel 7. Hasil Prestasi Belajar Matematika Siswa Tunagrahita Kelas II

SDLBN Tamanwinangun Kebumen pada Kondisi Awal, Siklus I

dan Siklus II.................................................................................... 47

Tabel 8. Rekapitulasi Siswa yang Tuntas Belajar dan Tidak Tuntas Belajar . 48

Grafik 1. Prestasi belajar matematika tentang penjumlahan siswa kelas II

Tunagrahita Ringan SDLBN Tamanwinangun Kebumen Tahun

Pelajaran 2009/2010 pada siklus I .................................................. 35

Grafik 2. Hasil prestasi belajar mata pelajaran matematika tentang

penjumlahan melalui penerapan media gambar buah pada siklus I . 37

Grafik 3. Prestasi belajar matematika tentang penjumlahan siswa kelas II

Tunagrahita Ringan SDLBN Tamanwinangun Kebumen Tahun

Pelajaran 2009/2010 pada siklus II ................................................. 46

Grafik 4. Hasil prestasi belajar mata pelajaran matematika tentang

penjumlahan melalui penerapan media gambar buah pada

kondisi awal dan sesudah perbaikan ............................................... 48

Page 9: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

ix

DAFTAR GAMBAR

Halaman

Gambar 1. Kerangka Berpikir ..................................................................... 21

Gambar 2. Model Penelitian Tindakan Kelas Kurt Lewin ........................... 27

Gambar 3. Visualisasi Tindakan ................................................................. 27

Page 10: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

x

DAFTAR LAMPIRAN

Halaman

Lampiran 1. Jadwal Kegiatan Penelitian ...................................................... 52

Lampiran 2. Daftar Siswa Tunagrahita Kelas II SDLBN Tamanwinangun

Kebumen ................................................................................. 53

Lampiran 3. Biodata Peneliti dan Pengamat ................................................ 54

Lampiran 4. Silabus .................................................................................... 55

Lampiran 5. RPP Kondisi Awal .................................................................. 56

Lampiran 6. RPP Siklus I ............................................................................ 59

Lampiran 7. RPP Siklus II ........................................................................... 62

Lampiran 8. Soal Matematika pada Kondisi Awal ....................................... 65

Lampiran 9. Soal Matematika pada Siklus I ................................................ 66

Lampiran 10. Soal Matematika pada Siklus II ............................................... 67

Lampiran 11. Prestasi Belajar Matematika Anak Tunagrahita Kelas II

SDLBN Tamanwinangun Kebumen ........................................ 68

Lampiran 14. Lembar Pengamatan Aktivitas Guru pada Siklus I ................... 69

Lampiran 15. Lembar Pengamatan Aktivitas Guru pada Siklus II .................. 70

Lampiran 16. Foto-foto Kegiatan Penelitian .................................................. 71

Lampiran 17. Ijin Penelitian .......................................................................... 76

Lampiran 18. Surat Keterangan Penelitian .................................................... 77

Page 11: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

xi

MOTO

Allah menganugerahkan hikmah kepada siapa yang Dia kehendaki, barangsiapa

yang dianugerahi hikmah itu, ia benar-benar telah dianugerahi kebijaksanaan yang

banyak dan tidak ada yang dapat mengambil pelajaran kecuali orang-orang yang

berakal (Q.S. Al Baqarah: 269).

Page 12: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

xii

PERSEMBAHAN

Karya ini dipersembahkan untuk:

Suami dan anakku

Teman-teman PLB FKIP UNS Almamaterku

SDLB Negeri Tamanwinangun Kebumen

Anak-anak didikku Tunagrahita Ringan

Page 13: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

xiii

ABSTRAK

Siti Isdiyah, X.5108521. MEDIA GAMBAR BUAH UNTUK

MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA TENTANG

PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN

TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010. Skripsi,

Surakarta: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Sebelas Maret,

Juli 2010.

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan prestasi belajar matematika

tentang penjumlahan anak Tunagrahita Ringan kelas II semester 2 SDLBN

Tamanwinangun Kebumen melalui media gambar buah.

Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Mei sampai dengan Juli 2010,

adapun subyek dari penelitian ini adalah anak Tunagrahita Ringan kelas II

SDLBN Tamanwinangun Kebumen yang mengalami kesulitan belajar matematika

tentang penjumlahan sejumlah 7 anak. Penentuan subyek penelitian berdasarkan

nilai matematika anak dan pengamatan terhadap anak pada saat mengikuti

pelajaran matematika. Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah

penelitian tindakan kelas pendekatan kualitatif. Data diperoleh dengan cara tes,

observasi dan wawancara. Sedang analisis data menggunakan teknik analisis

deskriptif komparatif.

Dari hasil penelitian tindakan kelas yang telah dilakukan dapat

disimpulkan bahwa pembelajaran matematika tentang penjumlahan melalui media

gambar buah dapat dijelaskan sebagai berikut: berdasarkan nilai awal diketahui

nilai matematika tentang penjumlahan rata-rata kelas 55,14, ketuntasan klasikal

28,57%, pada siklus I rata-rata kelas 63,14, ketuntasan klasikal telah mencapai

57,14%, pada siklus II rata-rata kelas mencapai 78,42. Seluruh siswa mendapat

nilai di atas 60 yang diasumsikan secara klasikal telah menuntaskan belajar

matematika tentang penjumlahan dan seluruh siswa telah menuntaskan belajar di

atas KKM (100%).

Dari hasil penelitian membuktikan bahwa melalui media gambar buah

dapat meningkatkan prestasi belajar bagi siswa Tunagrahita Ringan kelas II

SDLBN Tamanwinangun Kebumen pada tahun pelajaran 2009/2010.

Page 14: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

xiv

ABSTRACT

Siti Isdiyah, X.5108521. FRUIT PICTURE MEDIUM TO IMPROVE

THE MATHEMATICS LEARNING ACHIEVEMENT ABOUT SUMMING

FOR THE MILD MENTAL RETARDED STUDENTS IN GRADE II OF

SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN IN THE SCHOOL YEAR OF

2009/2010.

This research aims to improve the mathematics learning achievement

about summing in mild mental retarded students of grade II of SDLBN

Tamanwinangun Kebumen using fruit picture medium.

This research was taken place from May to July 2010, the subject of

research was the mild mental retarded students of grade II of SDLBN

Tamanwinangun Kebumen having math learning difficulty about summing as

many as 7 students. The subject of research was determined based on the student’s

math mark and the observation was done on the students during math course. The

study belongs to a classroom action research with qualitative approach. The data

was obtained by using test, observation, and interview techniques. Meanwhile the

data analysis was done using comparative descriptive model.

From the result of classroom action research that has been conducted it can

be concluded that the mathematic learning about summing through fruit picture

medium can be explained as follows: based on the prior score it can be found that

the class mean of math score about summing is 55.14, the classical passing is

18.57%, in cycle I the class mean is 63.14, with classical passing reaching

57.14%, in cycle II the class mean is 78.42. All of students achieved above 60

score assumed classically as had passed the math learning about summing and all

of students had passed learning above KKM (100%).

The result of research proves that the use of fruit picture medium can

improve the mathematics learning achievement about summing in mild mental

retarded students of grade II of SDLBN Tamanwinangun Kebumen

Page 15: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Dalam standar kompetensi dan kompetensi dasar Sekolah Dasar Luar Biasa

Tunagrahita Ringan menyebutkan mata pelajaran matematika diberikan untuk

membekali peserta didik dengan kemampuan berpikir logis, analisis, sistematis,

kritis dan kreatif, serta kemampuan bekerja sama (Standar Kompetensi SDLB-C,

2006: 101). Perkembangan pesat di bidang teknologi informasi dan komunikasi

dewasa ini dilandasi oleh perkembangan matematika (Standar Kompetensi SDLB-

C, 2006: 101). Untuk menguasai dan menciptakan teknologi di masa depan

diperlukan penguasaan matematika sejak dini (Standar Kompetensi SDLB-C,

2006: 101).

Matematika sebagai pengetahuan mempunyai ciri khusus yaitu abstrak,

deduktif, konsisten, hirarkis, dan logis (Standar Kompetensi SDLB-C, 2006: 101).

Karena objeknya dasarnya abstrak, yaitu fakta, konsep, operasi dan prinsip

menyebabkan matematika tidak mudah dipahami dan berdampak pada siswa

kurang tertarik (Pendidikan Matematika I, 1997: 62). Matematika merupakan mata

pelajaran yang dianggap berat untuk dipelajari dari tingkat SD sampai SMA.

Sampai-sampai mendengar namanya saja anak sudah ketakutan, apalagi harus

belajar di kelas bersama guru, materi yang diajarkan guru mustahil dapat diserap

dengan baik oleh anak-anak (Pendidikan Matematika I, 1997: 60).

Agar pembelajaran matematika menarik minat serta mudah dipahami tugas

guru SDLB diharapkan dapat memilih media pembelajaran yang tepat sesuai

tingkat perkembangan anak didik Tunagrahita. Dengan alat pembelajaran yang

menarik dan sesuai perkembangan anak diharapkan mata pelajaran matematika

menjadi mata pelajaran yang disukai anak Tunagrahita.

Berdasarkan standar kompetensi Sekolah Dasar Luar Biasa Tunagrahita

Ringan Kelas II Semester I mata pelajaran Matematika anak mampu menjumlah

benda 20 (Standar Kompetensi SDLB-C, 2006: 105). Berdasarkan data hasil

prestasi belajar matematika tentang penjumlahan pada kondisi awal dari 7 siswa

Page 16: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

2

yang tuntas belajar 2 siswa dengan prosentase ketuntasan belajar 28,57%

(Lampiran I). Desain pembelajaran yang dikemas guru pada awal semester I

berlangsung konvensional (Lampiran RPP). Guru hanya menggunakan

pembelajaran yang mengarah kepada sampainya materi pelajaran pada anak didik.

Dalam pembelajaran anak didik pasif tidak harus mencari dan menemukan fakta

serta konsep yang dipelajari, sehingga mempengaruhi hasil belajar yang rendah

(Matematika I, 1997: 27).

Dengan media gambar buah diharapkan dapat meningkatkan prestasi belajar

matematika tentang penjumlahan, bagaimana cara meningkatkan hasil prestasi

belajar matematika tentang penjumlahan, “peningkatan hasil belajar matematika

dapat dilakukan dengan media gambar” (Zaman Badri, 2005: 4.9).

Dalam pembelajaran matematika guru menciptakan media gambar yang

menarik siswa diambil dari kehidupan agar dapat memotivasi belajarnya karena

media gambar memiliki kelebihan, “gambar buah mampu meningkatkan motivasi

belajar karena anak didik terlibat langsung dalam proses pembelajaran” (Nana

Sudjana, 2007: 70).

Untuk menanamkan konsep matematika, guru diharapkan mampu

menyiapkan pembelajaran yang menyenangkan dengan gambar-gambar yang

menarik, sehingga anak akan aktif membentuk, menyusun pengetahuannya sendiri

melalui kegiatan eksplorasi dengan lingkungan, “lingkungan yang menarik si anak

akan membantu mengkonstruksi pengetahuan” (Mulyani Sumantri dan Johar

Permana, 2001: 15).

Berdasarkan uraian di atas, mendorong peneliti untuk meningkatkan hasil

belajar matematika bagi anak didik Tunagrahita melalui media gambar. Adapun

judul skripsi ini adalah Media Gambar Buah Untuk Meningkatkan Prestasi Belajar

Matematika Tentang Penjumlahan Bagi Anak Tunagrahita Ringan Kelas II SDLB

Negeri 2 Tamanwinangun Tahun Pelajaran 2009/2010.

Page 17: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

3

B. Rumusan Masalah

Adapun rumusan masalah penelitian dapat dikemukakan sebagai berikut:

Apakah media gambar buah dapat meningkatkan prestasi belajar matematika

tentang penjumlahan bagi anak Tunagrahita Ringan kelas II SDLBN

Tamanwinangun Kebumen?

C. Tujuan Penelitian

Konsisten dalam rumusan masalah penelitian maka tujuan penelitian ini adalah

untuk meningkatkan prestasi belajar matematika tentang penjumlahan melalui

media gambar buah bagi anak Tunagrahita Ringan kelas II SDLBN

Tamanwinangun Kebumen.

D. Manfaat Penelitian

1. Manfaat Bagi Anak Didik

a. Melalui media gambar buah aktifitas pembelajaran tentang matematika

meningkat.

b. Melalui media gambar buah prestasi hasil belajar matematika tentang

penjumlahan meningkat.

2. Manfaat Bagi Peneliti

a. Mengembangkan kemampuan guru dalam menangani permasalahan yang

dihadapi siswa dalam belajar matematika tentang penjumlahan bagi anak

Tunagrahita Ringan kelas II SDLBN Tamanwinangun Kebumen.

b. Memberi kemudahan memahami pelajaran matematika tentang penjumlahan

bagi anak Tunagrahita Ringan kelas II SDLBN Tamanwinangun Kebumen.

3. Manfaat Bagi Sekolah

Meningkatnya prestasi belajar matematika anak Tunagrahita Ringan kelas II

SDLBN Tamanwinangun Kebumen.

Page 18: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

4

BAB II

LANDASAN TEORI DAN HIPOTESIS TINDAKAN

A. Landasan Teori

1. Tinjauan Tentang Anak Tunagrahita

a. Pengertian Anak Tunagrahita

Sesorang dikatakan Tunagrahita apabila mereka mengalami hambatan

dalam perkembangan mentalnya sehingga untuk mengembangkan potensi lain

pada anak Tunagrahita perlu layanan pendidikan khusus. Anak Tunagrahita

memiliki kecenderungan dalam berfikir dan bernalar. Akibat dari kelemahan

tersebut anak tunagrahita mempunyai kemampuan belajar dan beradaptasi

sosial bernada di bawah rata-rata. Hal ini seperti yang diungkapkan oleh Emi

Dasiemi (2007: 26) yaitu "Tunagrahita adalah anak yang mempunyai

kemampuan intelektual di bawah rata-rata atau bisa juga diartikan sebagai

kondisi anak yang ditandai oleh keterbatasan intelegensi dan ketidakcakapan

dalam interaksi sosial".

Menurut Tjutju Sutjihati Soemantri (1996: 84) menyatakan bahwa

"Anak tunagrahita atau terbelakang mental merupakan kondisi dimana

perkembangan kecerdasannya mengalami hambatan sehingga tidak mencapai

tahap perkembangan yang optimal".

Sedangkan menurut Mulyono dan Sudjadi S. (1994: 39)

mengemukakan bahwa: "Anak tunagrahita atau retardasi mental mencakup

tiga komponen utama yaitu subnormalitas intelektual, perilaku adaptif dan

terjadi pada masa perkembangan".

Menurut Direk. PLB (2003: 6) "Anak tunagrahita (retardasi mental)

adalah anak yang secara nyata mengalami hambatan dan

keterbelakangan perkembangan mental jauh di bawah rata-rata

sedemikian rupa sehingga mengalami kesulitan dalam tugas-tugas

akademik komunikasi maupun sosial dan karenanya memerlukan

layanan pendidikan khusus".

Pengertian anak tunagrahita yang diakses dari

http://www.anakciremai.com/2008/07/makalah-psikologi-tentang-penyuluhan.html

pada tanggal 18 Juli 2010 adalah mereka yang kecerdasannya jelas-jelas

Page 19: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

5

berada di bawah rata-rata, disamping itu mereka mengalami

keterbelakangan dalam menyesuaikan diri dengan lingkungannya.

Mereka memiliki hambatan pada dua sisi, yaitu pertama pada sisi

kemampuan intelektualnya yang berada di bawah anak normal. Anak

tersebut memiliki kemampuan intelektualnya yang berada pada dua

standar deviasi di bawah normal jika diukur dengan tes intelegensi

dibandingkan dengan anak normal lainnya. Yang kedua adalah

kekurangan pada sisi perilaku adaptifnya atau kesulitan dirinya untuk

mampu bertingkah laku sesuai dengan situasi yang belum dikenal

sebelumnya. Kurangnya kesadaran orang tua akan pentingnya

pendidikan dini serta kurangnya pengetahuan dalam memberikan

rangsang-rangsang positif dalam masa perkembangan anak dapat

menjadi salah satu penyebab timbulnya gangguan atau hambatan dalam

perkembangan anak. Beberapa alternatif yang dapat ditempuh sebagai

antisipasi untuk mencegah bertambahnya populasi anak berkelainan

khususnya anak Tunagrahita dengan cara diagnostik prenatal,

imunisasi, tes darah, program keluarga berencana, penyuluhan genetik

dan tindakan operasi.

Berdasarkan beberapa pendapat tersebut di atas dapat disimpulkan

bahwa anak tunagrahita adalah kondisi anak dimana perkembangan

kecerdasannya mengalami hambatan sehingga terdapat ketidakmampuan

dalam bidang intelektual kemauan rasa, penyesuaian diri dengan

lingkungannya, kurang cakap dalam memikirkan hal yang abstrak sehingga

mereka tidak mampu hidup dengan kekuatan sendiri di dalam masyarakat

meskipun dengan cara yang sederhana karenanya mereka memerlukan

layanan pendidikan khusus.

b. Klasifikasi Anak Tunagharita

Menurut Sutjihati Soemantri (1996 : 86) Kemampuan inteligensi anak

tunagharita kebanyakan diukur dengan tes Stanford Binet dan Skalla

Weschler (WISC). Berdasarkan tingkat inteligensinya anak tunagharita dibagi

menjadi 3 kelompok yaitu :

1) Tunagharita ringan atau Debil

Anak tunagharita ringan memiliki IQ 68-52 menurut Binet dan

memiliki IQ 69-55 menurut WISC, masih dapat belajar membaca, menulis

dan berhitung secara sederhana, dapat di didik menjadi tenaga kerja semi

Page 20: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

6

skilled namun tidak mampu melakukan penyelesaian social secara

independent secara fisik tampak seperti anak normal pada anak umumnya.

2) Tunagharita sedang atau Imbisil

Anak Tunagharita sedang memiliki IQ 51-36 menurut Binet dan

54-40 menurut WISC, secara akademik, dapat di didik mengurus diri

sendiri dan mengerjakan pekerjaan rumah akan tetapi perlu pengawasan.

3) Tunagharita Berat atau Idiot

Tunagharita berat dibedakan menjadi 2 yaitu : a) tunagharita berat

(severe), memiliki IQ 32-20 menurut Binet dan 39-25 menurut WISC, dan

b) tunagharita sangat berat (profound) memiliki IQ di bawah 19 menurut

Binet dan di bawah 24 menurut WISC, memerlukan bantuan perawatan

secara total dalam segala hal dan perlindungan dari bahaya sepanjang

hidupnya.

Mulyono dan Sudjadi (1994 : 24) mengklarifikasikan anak tunagharita

menjadi 3 kelompok yaitu :

1) Klarifikasi Medis Biologis adalah sebagai berikut :

a) Akibat infeksi atau berupa intoxikasi

b) Akibat endapan dan atau sebab fisik lain

c) Akibat gangguan metabolism

d) Akibat penyakit otak yang nyata

e) Akibat penyakit / pengaruh mental yang tidak diketahui

f) Akibat kelainan kromosomal

g) Gangguan waktu kehamilan

h) Gangguan pasca psikiatrik

i) Pengaruh-pengaruh lingkungan dan

j) Akibat kondisi-kondisi lain yang tidak tergolongkan

2) Klasifikasi Sosial Psikologis

Klasifikasi social psikologis dapat di bagi menjadi 2 yaitu :

a) Kriteria Psikomotorik

(1) Retardasi mental ringan IQ 55-69

(2) Retardasi mental sedang IQ 40-54

(3) Retardasi mental berat IQ 35-50

(4) Retardasi mental sangat berat IQ 24 ke bawah

b) Kriteria Perilaku Adaptif

Taraf retardasi berdasarkan perilaku adaptif terdiri dari empat macam

yaitu :

(1) ringan

(2) sedang

(3) berat

(4) sangat berat

Page 21: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

7

3) Klasifikasi untuk keperluan pembelajaran

Adapun klasifikasi anak tunagharita berdasarkan kelompok

pembelajaran dibagi menjadi 4 keperluan pembelajaran, yaitu :

a) Taraf perbuatan atau lamban belajar IQ = 70-85

b) Tunagharita mampu didik IQ = 50-70

c) Tunagharita mampu latih IQ = 30 atau 35

d) Tunagharita mampu rawat IQ di bawah 25 atau 30

Sedangkan menurut Moh. Amin dalam buku Ortopedagogik Anak

Tunagharita (1995 : 22 – 29), klasifikasi anak tunagharita dapat di bedakan

menjadi 4 yaitu : 1) klasifikasi menurut American Association on Mental

Deficiensy (AAMD) dan PP No. 72 Tahun 1991, 2) klasifikasi menurut

tingkatan IQ, 3) Klasifikasi menurut tipe klinis, 4) klasifikasi menurut Leo

Kanner.

Klasifikasi menurut American Association on Mental Deficiensy dan

PP No. 72 tahun 1991. Anak Tunagharita dapat klasifikasi menjadi 1)

Tunagharita Ringan, 2) Tunagharita Sedang, dan 3) Tunagharita Berat dan

Sangat Berat.

Tunagharita ringan adalah mereka yang memiliki kecerdasan sdan

adaptasi sosialnya terhambat, namun mereka mempunyai kemampuan untuk

berkembang dalam bidang pelajaran akademik, penyesuaian social dan

kemampuan bekerja. Dalam mata pelajaran akademik mereka pada umumnya

mampu mengikuti mata pelajaran tingkat sekolah lanjutan, baik SMPLB,

SMALB, maupun di sekolah biasa dengan program khusus sesuai dengan

berat ringannya ketunagharitaan yang disandangnya. Dalam penyesuaian

social meraka dapat bergaul, dapat menyesuaikan diri dalam alam lingkungan

social. Dalam kemampuan bekerja, mereka dapat melakukan pekerjaan yang

sederhana.

Tunagharita sedang adalah mereka yang memiliki kemampuan

intelektual umum dan adaptasi perilaku di bawah tunagharita ringan. Mereka

dapat belajar ketrampilan di sekolah, mampu memperoleh ketrampilan

mengurus diri, dapat mengadakan adaptasi social dirumah dan di

lingkungannya, dapat belajar ketrampilan akademis.

Page 22: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

8

Tunagharita berat dan sangat berat adalah anak yang tergolong dalam

kelompok ini pada umumnya hamper tidak memiliki kemampuan untuk

dilatih mengurus diri sendiri, melakukan sosialisasi dan bekerja. Sepanjang

hidupnya mereka akan selalu tergantung bantuan dan perawatan orang lain.

Klasifikasi menurut tingkatan IQ, berdasarkan ukuran tingkat

intelegensinya Grossman (1983) dengan menggunakan system skala Binet

membagi ketunagharitaan dalam klasifikasi sebagai berikut : 1) Mild Mental

Retardation = IQ 50-55 Aporox to 70, 2) Moderate Mental Retardation = IQ

35 – 40 to 50 – 55, 3) Severe Mental Retardation = IQ 20 – 25 to 35 – 40, 4)

Profound Mental Retardation = IQ Below or 25, 5) Unspecfied.

Klasifikasi menurut tipe khusus, ada anak tunagharita di samping

tunagharita juga memiliki kelainan kelainan jasmaniah. Tipe-tipe ini dikenal

degan tipe klinis, diantaranya 1) Down syndrome (Mongoloid), 2) Kretin

(cebol), 3) hydrocephal, 4) Microcephal, Brahicephal, dan Scaphocephal.

Klasifikasi menurut Leo Kanner yang membedakan anak tunagharita

atas tiga golongan yaitu : 1) Absolute mentally retarted (tunagharita absolute),

2) Relative mentally retarted (Tunagharita Relatif), dan 3) Psivido mentally

retarted (Tunagharita semu).

Dalam hal ini penulis meneliti anak tunagharita yang tergolong ringan

karena anak tunagharita ringan ini masih dapat dididik dan dilatih sehingga

dalam penelitian ini menggunakan alat peraga model dimana anak tunagharita

ringan dapat menerapkan alat peraga model dengan baik.

c. Karasteritik Anak Tunagharita

Karasteritik anak tunagharita yang sering terjadi pada anak tunagharita

menurut Direk PLB (2003: 12) adalah :

1) Penampilan fisik tidak seimbang misalnya kepala terlalu kecil

2) Tidak dapat mengurus diri sendiri sesuai usia

3) Perkembangan bicara/bahasa terlambat

4) Tidak ada/kurang sekali perhatiannya terhadap lingkungan (pandangan

kosong)

5) Koordinasi gerakan kurang (gerakan sering tidak terkendali)

6) Sering keluar ludah (cairan) dari mulut (ngiler)

Page 23: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

9

Karasteritik anak tunagharita menurut Emi Desiemi (2007 : 27) secara

umum ada 3 kelompok yaitu :

1) Keterbatasan intelegensi

Kapasitas belajar anak tunagharita terutama yang bersifat abstrak

seperti belajar berhitung, menulis dan membaca yang terbatas,

kemampuan belajar cenderung tanpa pengertian atau cenderung belajar

dengan membeo.

2) Keterbatasan Sosial

Anak tunagharita memiliki kesulitan dalam mengenal diri sendiri

dalam masyarakat dan tidak mampu memikul tanggung jawab sosial

dengan bijaksana.

3) Keterbatasan fungsi-fungsi Mental lainnya, misalnya :

a) Memerlukan waktu yang lebih lama untuk melaksanakan reaksi pada

situasi yang baru.

b) Memiliki keterbatasan dalam penguasaan bahasa

c) Tidak konsekuensi dalam suatu perbuatan.

Berdasarkan pendapat tersebut di atas maka dapat di buat suatu

kesimpulan bahwa karasteristik anak tunagharita secara umum mempunyai

kemampuan yang sangat terbatas di bidag intelektual sosialisasi, sulit di

ajak berkomunikasi, perkembangan emosinya tidak labil, kecakapan

motoriknya kurang sehingga mereka masih membutuhkan orang lain.

d. Faktor Penyebab Anak Tunagharita

Menurut Mulyono dan Sudjadi S. (1994 : 30 – 39) bahwa dari

berbagai penelitian, Anak tunagharita dapat di sebabkan oleh berbagai factor

yaitu :

1) Faktor genetic

2) Sebab-sebab pada masa prenatal

3) Sebab-sebab pada masa perinatal

4) Sebab-sebab pada masa postnatal, dan

5) Faktor-faktor sosio-intelektual

Adapun penjelasan penyebab Anak Tunagharita dapat diuraikan

sebagai berikut :

1) Faktor Genetik

Dari faktor genetik (Gen) ada 2 penyebab tunagharita yaitu berupa

1) kerusakan bio kimiawi (bio chemical disorders), 2) abnormalitas

Page 24: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

10

kromosomal (Cromosomal abnormalitas)

a) Kerusakan/kelainan Biokimiawi

Menurut Weisman dan Gerritsen yang di kutip oleh Kirk dan

Gallagher (1979: 116) bahwa saat ini ada lebih kurang 90 penyakit

yang dapat menyebabkan kelainan metabolisme sejak kelahiran dan

dapat di turunkan secara genetik dalam arti suatu penurunan sifat.

Suatu kondisi ditemukan oleh Folling di Norwegia tahun 1937,

Phenylkitomania (senyawa kimia bergugus keton yang tidak boleh ada

di dalam sistim ekskresi tubuh manusia) diketahui sebagai penyakit

yang diturunkan yang dapat menyebabkan retardasi mental atau

tunagrahita.

b) Abnormalitas Kromosomal (Chromosomal Abnormalitas)

Abnormalitas Kromosomal paling umum ditemukan adalah

Sindroma Down atau Sindroma Mongol (mongolism). Anak yang lahir

dengan sindroma down mengalami retardasi mental dan memiliki

rentangan IQ 20 sampai dengan 60. Bentuk lain dari abnormalitas

kromosomal bagi anak sindorma down berasal dari tranlokasi, yaitu

anak memiliki 46 kromosom tetapi satu pasang dari crhomosom

tersebut mengalami kerusakan dan bagian yang rusak tersebut

bergabung dengan kromosom lainnya. Adanya kelainan pada pasangan

kromosom nomor 21 tersebut sering disebut Mosaik sindroma down

(Mosaik Down's Syndroma).

2) Penyebab Tunagrahita pada masa Prenatal

Penyebab pada masa prenatal dapat disebabkan karena:

a) Infeksi Rubella (cacar)

Yaitu ketika ibu hamil terkena virus rubella. Pada tahun 1940

an ditemukan bahwa virus rubella yang mengenai ibu selama 3 bulan

pertama kehamilan dapat menyebabkan kerusakan kongenital dan

kemungkinan terjadinya retardasi mental/tunagrahita.

Page 25: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

11

b) Faktor Resus (Rh.)

Hasil penelitian Yannet dan Liiberman seperti yang dikutip

oleh Kirk dan Gallagher (1979: 119) menunjukkan adanya hubungan

antara keberadaan Rh darah yang tidak kompatibel (Incompatible)

pada penderita Retardasi mental. Para peneliti menyebutkan bahwa

indikasi tersebut dapat dilihat ketika janin (fetus) memiliki Rh yang

tidak kompatibel dengan darah ibunya.anak tersebut dapat menjadi

retardasi mental atau tunagrahita kecuali kalau dilakukan perbaikan

(tindakan medik pada usia yang sangat dini).

3) Penyebab Perinatal

Yaitu penyebab saat anak itu dilahirkan. Peristiwa kelahiran yang

tidak normal dapat menyebabkan anak menjadi retardasi mental atau

tunagrahita yang terutama adalah a). Luka-luka saat-saat kelahiran

b). Sesak nafas (asphyxia), c) Prematuritas, d) Luka-luka saat kelahiran

dapat terjadi karena lamanya kelahiran dan kesulitan kelahiran,

penggunaan alat kedokteran dan lahir sungsang, e) Sesak nafas (asphyxia)

yang disebabkan oleh kekurangan oksigen dalam otak selama proses

kelahiran, f) Prematuritas yaitu anak lahir sebelum waktunya. Hal ini

dapat memungkinkan, anak menjadi retardasi mental atau tunagrahita.

4) Penyebab Postnatal.

Yaitu sebab terjadinya anak tunagrahita setelah anak dilahirkan.

Yang termasuk sebab-sebab postnatal antara lain :

Penyakit-penyakit akibat infeksi dan problema nutrisi yang

diderita pada masa bayi dan awal kanak-kanak. Penyakit-penyakit tersebut

adalah Encephalitis dan meningitis.

a) Enchephalitis adalah suatu peradangan sistim saraf pusatyang

disebabkan virus tertentu.

b) Meningitis adalah suatu kondisi yang berasal dari infeksi bakteri yang

menyebabkan peradangan pada selaput otak (meninges) dan

menyebabkan kerusakan pada sistem saraf pusat.

c) Malnutrisi yaitu kekurangan nutrisi

Page 26: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

12

Akhir trimester kehamilan dan 8 bulan pertama masa bayi adalah

masa yang sangat penting bagi pertumbuhan otak. Kekurangan nutrisi,

biasanya kekurangan protein pada periode perkembangan tersebut dapat

berpengaruh negatif terhadap perkembangan intelektual.

5) Penyebab Sosio Cultural

Faktor Sosiao cultural/faktor kebudayaan dapat menyebabkan anak

menjadi tunagrahita. Orang yang hidup dihutan sendirian tidak dapat

mengaktualisasikan sifat-sifat kemanusiaannya.

e. Pendidikan Anak Tunagrahita

Anak tunagrahita merupakan anak yang mempunyai intelegensi

sedemikian rupa sehingga tidak memungkinkan ia mengikuti pelajaran

(pendidikan di sekolah umum. Hal ini terjadi karena anak tungrahita memiliki

perkembangan berfikirnya sangat lamban. Anak tunagrahita kemampuannya

Sangat terbatas sehingga pengetahuan dan ketrampilannya sangat terbatas

pula. Adapun ukuran untuk menentukan seseorang termasuk anak tunagrahita

atau tidak ialah dengan mengukur kemampuan intelegensinya (tingkat

kecerdasannya ). Karena kecerdasan sifatnya kompleks seyogyanya digunakan

tes verbal dan tes tes performance. Diagnosa bagi anak tunagrahita perlu

dilaksanakan sebelum anak mendapatkan pelayanan pendidikan dan latihan.

2. Tinjauan Tentang Mata Pelajaran Matematika

a. Pengertian Matematika

Secara etimologi matematika berasal dari bahasa Yunani "mathemata"

artinya segala sesuatu yang harus dipelajari. Matematika timbul sebagai hasil

pemikiran manusia yang berhubungan dengan ide, proses dan penalaran,

sehingga dalam mempelajari matematika diperlukan adanya pengertian,

pemikiran dan penalaran yang tidak cukup hanya hafalan saja.

Matematika merupakan suatu bahan kajian yang memiliki objek

abstrak di dibangun melalui proses penalaran deduktif, yaitu kebenaran suatu

konsep diperoleh sebagai akibat logis dari kebenaran sebelumnya sudah

Page 27: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

13

diterima, sehingga keterkaitan antar konsep dalam matematika bersifat sangat

kuat dan jelas (Depdikbud, 2003: 2).

Menurut Jujun S. Suriasumantri (dalam Joula Khaningsih, 1998: 3)

mengatakan bahwa matematika adalah “bahasa yang melambangkan

serangkaian makna dari pernyataan yang ingin disampaikan”.

Rusefendi (1997: 16) mendefinisikan matematika adalah “bidang studi

membantu pembentukan pribadi anak agar memiliki sifat kreatif,

kritis, berpikir ilmiah, jujur, hemat, disiplin dan tekun. Dengan kata

lain matematika adalah sesuatu yang berkenaan dengan ide-ide/konsep

abstrak yang tersusun secara hierarkis dan penalaran deduktif”.

Berdasarkan pendapat di atas dapat disimpulkan bahwa matematika

adalah ilmu tentang bilangan hubungan antara bilangan dan prosedur

operasionalnya yang digunakan dalam menyelesaikan masalah mengenai

bilangan.

Mata pelajaran matematika yang dimaksud dalam penelitian ini adalah

matematika yang dipelajari di Sekolah Dasar Luar Biasa (SDLB) yang terdiri

dari bagian matematika yang dipilih dengan mengembangkan kemampuan-

kemampuan untuk membentuk pribadi siswa.

b. Tujuan Pelajaran Matematika

Tujuan mata pelajaran matematika dalam buku Standar Kompetensi

dan Kompetensi Dasar Sekolah Dasar Luar Biasa Tunagrahita Ringan

(Depdiknas, 2006: 101) ada beberapa tujuan yang perlu diketahui yaitu:

1) Memahami konsep matematika, menjelaskan keterkaitan antar konsep dan

mengaplikasikan konsep atau algoritma secara luwes, akurat, efisien dan

tepat dalam memecahkan masalah

2) Menggunakan penalaran pada pola dan sifat, melakukan manipulasi

matematika dalam membuat generalisasi, menyusun buku, atau

menjelaskan gagasan dan pernyataan matematika

3) Memecahkan masalah yang meliputi kemampuan memahami masalah,

merancang model matematika, menyelesaikan model dan menafsirkan

solusi yang diperoleh

Page 28: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

14

4) Mengkomunikasikan gagasan dengan simbol, tabel, diagram, atau media

lain untuk memperjelas keadaan dan masalah

5) Memiliki sikap menghargai kegunaan matematika dalam kehidupan, yaitu

memiliki rasa ingin tahu, perhatian, dan minat dalam mempelajari

matematika, serta sikap ulet dan percaya diri dalam memecahkan masalah.

Berdasarkan uraian tersebut dapat dikemukakan bahwa tujuan

pelajaran matematika adalah untuk mempersiakan siswa agar dapat

menghadapi hidup dan kehidupan yang cenderung berubah dan berkembang.

Dengan cara berfikir logis, rasional, kritis, cermat, kreatif, dan disiplin.

c. Fungsi Mempelajari Matematika

Matematika sebenarnya tidak terlepas dari kehidupan sehari-hari

dalam arti matematika mempunyai fungsi praktis dalam kehidupan sehari-

hari. Hal ini sesuai dengan pendapat Johason (2003:252) yang mengatakan

bahwa “Matematika adalah bahasa syimbolis yang berfungsi praktis untuk

mengekspresikan hubungan-hubungan kuantitatif dan keruangan sedangkan

fungsi teoritisnya adalah memudahkan berfikir”.

Dari pandangan di atas penulis berpendapat bahwa belajar

matematika dengan baik dan efisien apabila bahan pelajaran yang mereka

terima sesuai dengan kesiapan intelektual atau cocok kemampuannya dan

telah tersusun menurut tingkat kesukaran dari mudah, sedang dan kesukar.

3. Tinjauan Tentang Prestasi Belajar Matematika

Menurut Nana Sujana (1989: 5) berpendapat belajar adalah “suatu proses

yang ditandai dengan adanya perubahan pada diri seseorang. Perubahan

sebagai hasil dari hasil belajar dapat ditunjukkan dalam berbagai bentuk

seperti perubahan pengetahuan, sikap dan tingkah laku, keterampilan,

kecakapan, kebiasaan, serta perubahan aspek-aspek yang lain pada diri

individu yang belajar”.

Menurut R. Gagne (dalam Slameto, 2003: 13) memberikan definisi belajar:

a. belajar ialah suatu proses untuk memperoleh motivasi dalam pengetahuan,

keterampilan, kebiasaan, dan tingkah laku,

Page 29: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

15

b. belajar adalah penguasaan pengetahuan atau keterampilan yang diperoleh dari

instruksi.

Slameto (2003: 2) mengatakan: belajar ialah “suatu proses usaha yang

dilakukan seseorang untuk memperoleh suatu perubahan tingkah laku yang baru

secara keseluruhan, sebagai hasil pengalamannya sendiri dalam interaksi dengan

lingkungannya”.

Anita E, Woolfolk (dalam Conny R. Semiawan, 1998: 245) menegaskan

bahwa “belajar terjadi ketika pengalaman menyebabkan suatu perubahan

pengetahuan dan perilaku yang relatif permanen pada individu”.

Dari beberapa pendapat tentang belajar dapat disimpulkan bahwa belajar

adalah suatu proses yang diperoleh dari pengalaman melalui interaksi dengan

lingkungan sehingga menghasilkan tingkah laku.

Secara garis besar pembelajaran matematika harus mengacu pada standar

kompetensi dan kompetensi dasar Sekolah Dasar Luar Biasa Tunagrahita Ringan

(Depdiknas, 2006: 101).

Berdasarkan uraian di atas, maka hasil belajar matematika adalah suatu

perubahan yang dicapai oleh proses usaha yang dilakukan seseorang dalam

interaksinya antara pengalaman dengan lingkungan berdasarkan standar

kompetensi dan kompetensi dasar Sekolah Dasar Luar Biasa Tunagrahita Ringan

yang telah ditetapkan.

Piaget (dalam Mulyani Sumantri dan Johar Permana, 2001: 15) berpendapat

bahwa “lingkungan yang menarik si anak akan membantu membangun

konstruksi pengetahuan, anak adalah seorang yang aktif, membentuk atau

menyusun pengetahuan sendiri melalui eksplorasi lingkungan, sehingga

diharapkan guru mampu menciptakan pembelajaran yang menyenangkan

yaitu melalui bermain untuk menanamkan konsep matematika”.

Menurut Dimyati dan Mujiyono (2006: 42) pada dasarnya pengertian belajar

meliputi: (1) perhatian dan motivasi, (2) keaktifan, (3) keterlibatan langsung atau

pengalaman, (4) pengulangan, (5) tantangan, (6) balikan dan penguatan,

(7) erbedaan individual.

Sedangkan Toeti Soekamto dan Udin Saripudin Winataputro (1996: 9)

mengemukakan prinsip belajar yang pada dasarnya meliputi: (1) siswa harus

Page 30: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

16

belajar secara aktif, (2) belajar sesuai dengan tingkat kemampuan siswa,

(3) memperoleh penguatan langsung pada proses pembelajaran, (4) penguasaan

materi, (5) memberi tanggung jawab dan kepercayaan pada siswa.

Berdasarkan pendapat di atas, peneliti simpulkan bahwa prinsip-prinsip

belajar adalah (1) keaktifan siswa, (2) perhatian dan motivasi, (3) penguasaan

materi, (4) keterlibatan langsung atau pengalaman, (5) penguasaan materi,

(6) pengulangan, (7) tantangan, (8) balikan dan penguatan langsung,

(9) perbedaan individual.

Menurut Gagne (dalam Suprayekti, 2003: 5) ada beberapa kategori hasil

belajar matematika yang perlu dipahami, yaitu:

a. Informasi verbal

b. Kemahiran intelektual

c. Strategi kognitif

d. Sikap dari ranah afektif

e. Keterampilan motorik

Slameto (2003: 3) berpendapat hasil belajar intinya perubahan tingkah

laku yang memiliki ciri-ciri: (1) perubahan terjadi secara sadar, (2) perubahan

dalam belajar bersifat kontinu dan fungsional, (3) perubahan dalam belajar

bersifat positif dan aktif, (4) perubahan dalam belajar bertujuan dan terarah,

(5) perubahan mencakup seluruh aspek tingkah laku.

Teori-teori di atas dapat disimpulkan bahwa pengertian belajar merupakan

perubahan tingkah laku dan pengetahuan (informasi verbal, kemahiran intelektual

dan strategi kognitif) yang dicapai oleh seseorang dalam interaksinya dengan

lingkungan berdasarkan Standar Kompetensi Dasar Luar Biasa Tunagrahita

Ringan.

Metode dalam pembelajaran matematika meliputi (1) tahapan inactive,

siswa belajar konsep dengan memanipulasi benda-benda (objek) konkret secara

langsung, (2) tahap iconic, siswa memahami konsep matematika yang bersifat

abstrak itu dengan bantual model-model semi konkrit berupa gambar atau grafik,

tabel, bagan, peta dan lain-lain, (3) tahap simbolis, siswa belajar matematika

Page 31: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

17

konsep dan operasi langsung dengan kata-kata atau simbol tanpa bantuan objek

konkrit maupun model semi konkrit.

Dari berbagai metode pembelajaran matematika tersebut peneliti hanya

ingin menguraikan metode pembelajaran matematika yang iconic belajar

matematika dengan bantuan model semi konkret berupa gambar.

4. Tinjauan Tentang Media Pembelajaran

Media berasal dari bahasa Latin dan merupakan bentuk jamak dari kata

medium yang secara harfiah mempunyai arti antara, perantara atau pengantar.

Media adalah perantara atau pengantar pesan dari pengirim pesan ke penerima

pesan. Terkait dengan pembelajaran, media adalah segala sesuatu yang dapat

digunakan untuk menyampaikan pesan dari pengirim pesan kepada penerima pesan

sehingga dapat merangsang pikiran, perasaan dan perhatian anak didik untuk

tercapainya tujuan pendidikan.

Banyak batasan pengertian media yang dikemukakan para ahli. Berikut ini

adalah pendapat dari Gagne (1970), media adalah berbagai jenis komponen dalam

lingkungan anak didik yang dapat memotivasi anak didik untuk belajar.

Sedangkan Briggs (1970) mengemukakan media adalah segala alat fisik yang

dapat menyajikan pesan serta merangsang anak didik untuk belajar. Buku, film,

kaset, film bingkai adalah contoh-contohnya.

Agak berbeda dengan pendapat-pendapat di atas, NEA (National

Education Association) menyatakan media adalah bentuk-bentuk komunikasi baik

tercetak maupun audiovisual serta peralatannya. Media hendaknya dapat

dimanipulasi, dapat dilihat, didengar dan dibaca. Selanjutnya AECT (Association

of Education dan Communication Technology) Amerika mengemukakan bahwa

media sebagai segala bentuk dan saluran yang digunakan orang untuk

menyalurkan pesan/informasi. Umar Hamalik, pakar pendidikan Indonesia

menyatakan media adalah alat, metode dan teknik yang digunakan dalam rangka

lebih mengefektifkan komunikasi dan interest antara guru dan anak didik dalam

proses pendidikan dan pembelajaran di sekolah.

Page 32: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

18

Menurut Henich, Molendo, dan Russell (1993) menegaskan media

merupakan saluran komunikasi (Media dan Sumber Belajar TK, 2005: 4.4). Media

berasal dari bahasa Latin merupakan bentuk jamak dari kata medium yang secara

harfiah berarti perantara sumber pesan dengan penerima pesan. Contohnya, film,

diagram, televisi, dan bahan tercetak. Media tersebut bisa dipertimbangkan

sebagai media pembelajaran jika membawa pesan-pesan dalam rangka mencapai

tujuan pembelajaran.

Dari batasan yang disampaikan oleh para ahli mengenai media, maka

dapat disimpulkan bahwa pengertian media dalam pembelajaran adalah segala

bentuk alat komunikasi yang dapat digunakan untuk menyampaikan

pesan/informasi dari sumber kepada anak didik yang bertujuan agar dapat

merangsang pikiran, perasaan, minat dan perhatian anak didik untuk mengikuti

kegiatan pembelajaran.

5. Pengertian Media Gambar dalam Pembelajaran Matematika Pada

Penjumlahan

Pengertian gambar dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah tiruan

barang (orang, binatang, tumbuh-tumbuhan, dan sebagainya) yang dibuat dengan

coretan pensil dan sebagainya pada kertas dan sebagainya.

Pengertian Media Gambar adalah alat perantara berupa tiruan yang dibuat

digunakan untuk mengembangkan konsep penjumlahan pada pelajaran

matematika.

Media selain dapat digunakan untuk mengantarkan pembelajaran secara

utuh dapat juga dimanfaatkan untuk menyampaikan bagian tertentu dari kegiatan

pembelajaran, memberikan penguatan maupun motivasi. Kembali kepada arti

penting media dalam proses belajar-mengajar yang dapat mengantarkan kepada

tujuan pendidikan, maka berikut ini akan diuraikan berbagai peranan media dalam

proses belajar-mengajar (Hamalik 1997, Sadiman, 2003).

a. Memperjelas Penyajian Pesan dan Mengurangi Verbalitas

Sesuai dengan karakteristik dari media, maka penggunaan media dapat

membantu manusia mengatasi sedikit banyak keterbatasan indera manusia

Page 33: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

19

sehingga pesan yang disampaikan menjadi jelas. Penggunaan media dapat

mengurangi verbalitas karena media dapat mendorong anak untuk aktif

berperan serta dalam proses belajar-mengajar, sehingga informasi yang

diterima oleh anak didik tidak hanya dari guru saja tetapi anak didik juga turut

aktif mencari dan mendapatkan informasi pembelajaran tersebut.

b. Memperdalam Pemahaman Anak Didik Terhadap Materi Pelajaran

Dengan penggunaan media dalam belajar akan ada kejelasan

informasi/pesan tentang pelajaran yang diterima anak didik. Di samping itu

melalui media, peran aktif anak didik dapat digerakkan untuk memperoleh

pengetahuan tentang materi pelajaran, maka hal itu secara otomatis akan

memperdalam pemahaman anak didik.

c. Memperagakan Pengertian yang Abstrak Kepada Pengertian yang Konkret

dan Jelas

Materi pembelajaran sering kali adalah sesuatu yang bersifat abstrak.

Hal yang abstrak ini tidak mudah untuk dipahami terutama untuk anak didik

Taman Kanak-kanak. Oleh karena itu, media mampu menjadikan sesuatu yang

bersifat abstrak dapat dipahami secara konkret dan jelas. Misalnya ketika

dalam mengajarkan medan magnet. Guru dapat menggunakan media berupa

bijih besi yang diletakkan pada kertas dan digerakkan dengan sebatang

magnet/besi berani, maka akan terlihat medan magnet dengan jelas. Contoh

lain adalah ketika kita akan mengajarkan makna kasih sayang, makna Tuhan,

Malaikat dan lain-lain. Maka melalui media hal tersebut dapat dipahami

dengan mudah oleh anak misalnya dengan menggunakan media boneka

tangan dan buku cerita bergambar yang disampaikan dengan metode

dramatisasi dan bercerita.

d. Mengatasi Keterbatasan Ruang, Waktu dan Daya Indera Manusia

Manusia memiliki keterbatasan indera untuk bisa memahami tentang

seluk beluk lingkungan kehidupannya jika hanya mengandalkan daya

inderanya. Oleh karena itu, manusia membutuhkan bantuan berbagai alat yaitu

dengan menggunakan berbagai media.

Page 34: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

20

B. Hipotesis Tindakan

Pada tahap awal sebelum guru menggunakan media gambar hasil belajar

siswa mata pelajaran matematika pada penjumlahan anak Tunagrahita Ringan

kelas II SDLBN Tamanwinangun Kebumen sangat rendah. Dengan rendahnya

hasil pelajaran matematika pada penjumlahan maka peneliti melakukan inovasi

pembelajaran. Inovasi pembelajaran yang dilakukan adalah mengemas kegiatan

pembelajaran matematika pada penjumlahan dengan menggunakan media gambar.

Penggunaan media gambar ini bertujuan memperbaiki pembelajaran yang lebih

menarik, anak termotivasi untuk melakukan kegiatan pelajaran matematika lebih

aktif dalam suasana bermain, gembira, akhirnya diharapkan pelajaran matematika

pada penjumlahan dapat meningkat.

1. Kondisi awal guru belum memanfaatkan alat peraga dalam pembelajaran

maka prestasi belajar matematika tentang penjumlahan masih rendah

2. Tindakan. Dengan kondisi awal prestasi belajar matematika tentang

penjumlahan masih sangat rendah maka peneliti mencoba memanfaatkan alat

media gambar buah dalam pembelajaran matematika yaitu pada:

a. Siklus I agar prestasi belajarnya meningkat peneliti mulai menggunakan

alat peraga secara klasikal dan anak menerima penjelasan masih secara

klasikal penjelasan cara menjumlah gambar-gambar buah.

b. Siklus II dengan melihat siklus I masih kurang maksimal maka peneliti

pada siklus II menjelaskan dengan metode kelompok. Anak-anak

dikelompokkan menjadi 3 kelompok untuk mempraktekkan menghitung

gambar buah.

3. Dari siklus I dan II diharapkan anak didik yang nilainya rendah makin sedikit

dan pada kondisi akhir diduga melalui media gambar buah dapat

meningkatkan prestasi belajar matematika tentang penjumlahan.

Dalam hipotesis tindakan sebagai rumusan masalah “Apakah melalui

media gambar buah dapat meningkatkan prestasi belajar matematika tentang

penjumlahan pada anak Tunagrahita Ringan kelas II SDLBN Tamanwinangun

Kebumen. Hipotesis: Melalui media gambar buah dapat meningkatkan prestasi

belajar matematika tentang penjumlahan.

Page 35: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

21

C. Kerangka Berpikir

Berdasarkan kajian teori yang telah diuraikan di atas maka kerangka

berpikir dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: bahwa anak Tunagrahita

mengalami hambatan dalam belajar matematika tentang penjumlahan. Untuk

memudahkan dalam peningkatan prestasi belajar perlu adanya media yang tepat

dan sesuai. Media gambar buah merupakan media untuk memotivasi minat belajar

matematika tentang penjumlahan untuk anak Tunagrahita.

Sehubungan dengan hal tersebut di atas diduga pembelajaran dengan

menggunakan media gambar buah dapat meningkatkan prestasi belajar

matematika tentang penjumlahan pada anak Tunagrahita. Secara sederhana dapat

digambarkan kerangka berpikir tersebut di bawah ini.

Gambar 1. Kerangka Berpikir

Hasil prestasi belajar matematika

tentang penjumlahan anak

Tunagrahita Ringan kelas II

SDLBN Tamanwinangun Kebumen

masih rendah

Pembelajaran matematika tentang

penjumlahan penggunaan media

gambar buah

Hasil prestasi belajar matematika

tentang penjumlahan bagi

anakTunagrahita Ringan kelas II

SDLBN Tamanwinangun Kebumen

dapat meningkat

Kondisi Awal

Tindakan

Kondisi Akhir

Page 36: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

22

BAB III

METODOLOGI PENELITIAN

A. Setting Penelitian

Penelitian ini memilih setting di SDLBN Tamanwinangun Kebumen.

SDLBN letaknya di Jalan Kejayan 38B telp. (0287) 383658 Tamanwinangun

Kebumen. Pemilihan setting ini dengan pertimbangan sebagai berikut:

1. SDLBN Tamanwinangun Kebumen merupakan sekolah yang membuka layanan

anak Tunagrahita ringan.

2. SDLBN Tamanwinangun Kebumen merupakan sekolah layanan anak

Tunagrahita ringan yang ada di Kebumen.

3. SDLBN Tamanwinangun Kebumen mengharapkan adanya upaya peningkatan

hasil prestasi belajar matematika meningkat.

4. Penelitian peningkatan prestasi belajar matematika tentang penjumlahan melalui

media gambar belum pernah dilakukan di SDLBN Tamanwinangun Kebumen.

Tabel 1. Jadwal Penelitian

Bulan

Mei Juni Juli No. Kegiatan

1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4

1. Perencanaan √

2. Persiapan √

3. Pra Siklus √

4. Siklus I √

5. Siklus II √

6. Evaluasi Akhir √ √

7. Pelaporan Hasil Penelitian √ √

B. Subyek Penelitian

Subyek penelitian menurut Suharsimi Arikunto (2002: 89) adalah keadaan

atau orang, variabel melekat yang dipermasalahkan. Penentuan subyek dalam

penelitian ini menggunakan teknik purposive yaitu subyek dipilih berdasarkan

pertimbangan-pertimbangan tertentu dan juga dengan tujuan tertentu.

Page 37: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

23

Pertimbangan-pertimbangan yang digunakan dalam penentuan subyek adalah

sebagai berikut:

1. Subyek adalah anak Tunagrahita Ringan kelas II SDLBN Tamanwinangun

Kebumen.

2. Subyek masih dalam tahap awal belajar.

3. Subyek mengalami kesulitan belajar mata pelajaran matematika tentang

penjumlahan 1 – 20.

Berdasarkan pertimbangan tersebut diperoleh 7 anak sebagai subyek

penelitian yang terdiri dari laki-laki semua.

C. Sumber Data

Sebagai sumber data subyek penelitian adalah dari 7 anak didik kelas II

Tunagrahita Ringan SDLBN Tamanwinangun Kebumen. Di samping itu juga

sumber data yang lain yang ditentukan guru sebagai teman sejawat. Teman

sejawat bertugas sebagai pengamat dalam pelaksanaan perbaikan prestasi belajar

anak. Hasil kolaborasi dalam pengamatan pembelajaran merupakan sumber data

yang sangat diperlukan peneliti dalam pelaksanaan tindakan kelas.

D. Teknik Pengumpulan Data

Menurut Suharsimi Arikunto (2002: 174) teknik pengumpulan data adalah

suatu cara yang dipakai dalam pengumpulan data. Teknik pengumpulan data yang

digunakan dalam penelitian ini terdiri dari:

1. Observasi

Observasi adalah pengamatan, orang sering mengartikan observasi hanya

dengan menggunakan mata. Observasi menurut Suharsimi Arikunto (2002: 133),

meliputi kegiatan pemusatan perhatian terhadap suatu obyek dengan

menggunakan seluruh alat indera. Dalam penelitian ini peneliti melakukan

pengamatan partisipan dimana peneliti melakukan pengamatan terus menerus

selama pembelajaran berlangsung dan mengamati interaksi anak di lingkungan

sekolah. Observasi ditekankan pada perilaku anak ketika mengikuti pelajaran dan

pada saat menghitung jumlah gambar buah.

Page 38: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

24

2. Wawancara

Wawancara sering disebut dengan interview, adalah sebuah dialog yang

dilakukan oleh pewawancara untuk memperoleh informasi dari terwawancara

(Suharsimi Arikunto, 2002: 132). Metode wawancara ini dilakukan untuk

mendapatkan informasi tentang diri anak dalam kegiatan pembelajaran.

Wawancara juga dilakukan untuk mengetahui keinginan-keinginan anak dalam

upaya untuk memperbaiki nilai anak didik.

3. Dokumentasi

Dokumentasi berasal dari kata dokumen, yang artinya barang-barang

tertulis (Suharsimi Arikunto, 2002: 135). Metode dokumentasi digunakan untuk

memperoleh data dengan jalan meneliti dokumen-dokumen yang ada

hubungannya dengan masalah atau subyek penelitian. Selanjutnya disebutkan

bahwa metode dokumentasi tersebut mengandung data verbal yang berbentuk

catatan, leger, agenda, dan sebagainya (Suharsimi Arikunto, 2002: 206). Selain itu

metode dokumentasi digunakan untuk memperoleh data subyek yang meliputi:

report pendidikan, biodata anak dan riwayat perkembangannya serta hasil

pekerjaan anak.

4. Tes

Tes adalah serentetan pertanyaan atau latihan serta alat lain yang

digunakan untuk mengukur keterampilan pengetahuan, intelegensi, kemampuan

atau bakat yang dimiliki oleh individu atau kelompok (Suharsimi Arikunto, 2002:

127). Tes dalam penelitian ini merupakan tes prestasi belajar yang mengukur

tingkat ketercapaian atau penguasaan siswa terhadap materi yang digunakan.

Dalam penelitian ini tes digunakan untuk mendapat data awal tentang penguasaan

pelajaran matematika tentang penjumlahan pada anak. Selain itu tes juga

dilakukan pada anak setelah dilakukan tindakan pada siklus I dan juga dilakukan

setelah siklus ke II.

Page 39: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

25

E. Validitas Data

Penelitian tindakan kelas ini dilakukan validitas data adalah melalui

triangulasi dengan cara berkolaborasi yaitu konsultasi dengan pembimbing dan

teman sejawat. Triangulasi dalam penelitian ini:

1. Triangulasi sumber data, dilakukan dengan membandingkan data hasil

observasi dengan hasil wawancara pada tiap siklus mata pelajaran matematika

penjumlahan, kemudian peneliti dan teman sejawat melakukan diskusi untuk

merencanakan tindakan berikutnya agar dapat diketahui kelebihan

kekurangannya.

2. Triangulasi dengan metode yang dilakukan dengan cara membandingkan dan

mengecek baik itu suatu informasi yang diperoleh melalui observasi,

wawancara dan test akhir tindakan tiap siklus dengan metode yang digunakan

dalam proses pembelajaran matematika penjumlahan.

3. Triangulasi dalam teori yaitu membandingkan data yang diperoleh melalui

pelaksanaan tindakan observasi dan wawancara dengan teori terkait.

F. Analisis Data dan Refleksi

Data yang diperoleh dari catatan dokumen berupa hasil belajar, nilai tugas,

test proses dan test sumatif dengan analisis diskripsi komparatif yaitu

membandingkan nilai rata-rata semua siswa antar siklus dengan indikator kerja

sedang data yang diperoleh dari wawancara dan catatan lapangan dianalisis

dengan tes deskriptif kualitatif, yaitu menyajikan dan melaporkan hasil informasi

dan observasi peneliti dalam tindakan pembelajaran dalam tiap siklus naratif.

Analisis data tersebut juga tahapan menganalisis data sebagai berikut:

1. Reduksi data yang terkumpul dilakukan melalui berbagai sumber yaitu

a. Data hasil pekerjaan siswa atau jawaban-jawaban

b. Data yang melalui wawancara dan catatan lapangan

Data tersebut diklarifikasikan dan disederhanakan dengan menyeleksi data

yang relevan dengan fokus penelitian, data yang tidak diperlukan dibuang.

Kegiatan mereduksi data langsung terus menerus selama pengumpulan data

sampai penyusunan laporan penelitian.

Page 40: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

26

2. Penyajian data dilakukan dengan cara menyusun sekumpulan data (informasi)

secara naratif dan tabulasi data diperoleh dari hasil reduksi sehingga ditarik

kesimpulan informasi proses pembelajaran, perkembangan pengetahuan siswa,

kesulitan yang dialami siswa, serta hasil yang diperoleh sebagai akibat dari

pemberian tindakan.

3. Penarikan kesimpulan dilakukan berdasarkan hasil analisis data yang

disajikan.

Untuk keperluan refleksi dilakukan teknik matching atau perbandingan antara

hasil tindakan dengan indikator kerja yang telah ditetapkan. Disamping itu

juga dilakukan interprestasi hasil analisis dan semua data observer secara

cermat agar dapat ditemukan tindakan perbaikan yang tepat untuk perbaikan

tindakan berikutnya. Apabila hasil analisis dan refleksi terhadap tindakan yang

lebih baik atau sama dengan indikator yang telah ditetapkan maka penelitian

ini berhasil namun jika hasilnya lebih jelek maka penelitian tindakan kelas ini

ditetapkan belum berhasil dan selanjutnya dilakukan perbaikan ulang dalam

siklus berikutnya.

G. Indikator Kinerja

Penelitian ini dikatakan berhasil jika setelah dilakukan tindakan

kemampuan menjumlah gambar buah sampai 20 anak Tunagrahita Ringan kelas II

SDLBN Tamanwinangun Kebumen meningkat. Peningkatan prestasi belajar ini

diketahui dari proses juga dapat dilihat dari nilai yang diperoleh dari anak setelah

dilakukan tindakan. Nilai awal diperoleh dari kondisi awal lalu nilai setelah

dilakukan tindakan siklus I dan nilai setelah dilakukan tindakan pada siklus II

dikumpulkan, didiskusikan lalu dibandingkan dari hasil pengamatan selama

proses dan nilai yang diperoleh anak dapat diketahui keberhasilan anak.

H. Prosedur Penelitian

Penelitian tindakan ini menggunakan model yang dilakukan Kemmis dan

Mc Taggart yang merupakan pengembangan dari model Kurt Lewin. Konsep

pokok pada penelitian ini terdiri atas 4 komponen. Menurut Suharsimi Arikunto

Page 41: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

27

(2002: 83) yaitu perencanaan (planing), melaksanakan tindakan (acting),

pengamatan (observing), dan refleksi (reflecting). Ilustrasi langkah tersebut di atas

adalah sebagai berikut:

Gambar 2. Model Penelitian Tindakan Kelas Kurt Lewin dalam

Suharsimi Arikunto, 2002: 84

Prosedur penelitian tindakan ini terdiri dari 2 siklus. Tiap siklus

dilaksanakan sesuai dengan perubahan yang ingin dicapai. Hasil pengamatan dan

evaluasi dijadikan sebagai dasar dalam tahap refleksi sebagai penentu tindakan

berikutnya. Karena dilaksanakan sebanyak 2 siklus, maka model penelitian di atas

divisualisasikan sebagai berikut:

Gambar 3. Visualisasi Tindakan

Keterangan:

1. Perencanaan

2. Tindakan

3. Pengamatan

4. Refleksi

Perlakuan

Refleksi

Perencanaan Pengamatan

Page 42: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

28

Proses urutan kegiatan yang dilaksanakan dalam penelitian tindakan kelas

ini dilaksanakan dalam tabel sebagai berikut:

Siklus No. Tahapan Uraian Kegiatan

I 1 Persiapan

2 Deskripsi awal Terdapat permasalahan pada penguasaan

mata pelajaran matematika tentang

penjumlahan.

3 Perencanaan a. Merencanakan pembelajaran matematika

tentang penjumlahan dengan media

gambar buah

b. Menentukan kompetensi yang akan dicapai

c. Mengembangan rencana pembelajaran

d. Menyiapkan tempat dan alat media

gambar buah

e. Mengembangkan format penilaian

4 Pelaksanaan

tindakan

Menerapkan tindakan pembelajaran

menggunakan pedoman rencana

pembelajaran yaitu melaksanakan

pembelajaran matematika tentang

penjumlahan dengan media gambar buah.

5 Pengamatan Melakukan pengamatan terhadap kegiatan

pembelajaran dengan menggunakan format

observasi terhadap kegiatan pembelajaran

dengan menggunakan format observasi

terhadap aktivitas siswa dan guru.

6 Evaluasi/Refleksi a. Melakukan evaluasi tentang penguasaan

mata pelajaran matematika tentang

penjumlahan 1 – 20 pada anak

Tunagrahita kelas II.

Page 43: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

29

Siklus No. Tahapan Uraian Kegiatan

b. Melakukan diskusi dengan guru kelas

untuk memberikan membahas hasil

evaluasi dan menentukan tindakan

berikutnya.

II 1 Perencanaan dan

Penyempurnaan

Tindakan

a. Akan dilakukan tindakan kedua atas dasar

tindakan siklus I

b. Menentukan rencana pembelajaran siklus II

c. Menyiapkan tempat dan media gambar buah

d. Menyiapkan format pengamatan siklus II

e. Menyiapkan format evaluasi

2 Tindakan Menerapkan tindakan pembelajaran mengacu

pada RPP Pembelajaran yaitu melaksanakan

pembelajaran matematika tentang

penjumlahan dengan menggunakan media

gambar. Pelaksanaan tindakan pada siklus II

ini anak dibantu dengan kartu gambar buah

dan setiap anak dikelompokkan menjadi 2

kelompok, kelompok A 3 anak, kelompok B

4 anak. Setiap anak diberi tugas untuk

menghitung gambar masing-masing.

3 Pengamatan Melakukan pengamatan terhadap kegiatan

pembelajaran dengan menggunakan format

observasi terhadap aktivitas siswa dan guru

4 Evaluasi dan

Refleksi

Melakukan evaluasi dan refleksi siklus II

Pembuatan kesimpulan

Page 44: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

30

BAB IV

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Kondisi Awal

Kegiatan awal pada penelitian ini adalah melihat data awal pembelajaran

matematika kelas II Tunagrahita Ringan SDLBN Tamanwinangun Kebumen yang

dilaksanakan pembelajarannya masih secara konvensional. Berikut ini dapat

disajikan prestasi belajar matematika pada kondisi awal.

Tabel 1. Prestasi belajar matematika tentang penjumlahan siswa kelas II

Tunagrahita Ringan SDLBN Tamanwinangun Kebumen Tahun

Pelajaran 2009/2010 pada kondisi awal

No Nama Nilai Keterangan

1 BK 62 Tuntas

2 PP 61 Tuntas

3 AN 56 Belum Tuntas

4 AM 54 Belum Tuntas

5 HS 52 Belum Tuntas

6 DP 51 Belum Tuntas

7 I 50 Belum Tuntas

Jumlah 386

Rata-rata 55,14

Prosentase ketuntasan 28,57%

Sumber data lampiran 8.

Tabel yang disajikan di atas menunjukkan bahwa sebanyak siswa 7 yang

belum memperoleh nilai di atas tuntas sebanyak 2 siswa sudah tuntas. Siswa 5

yang belum menuntaskan belajar matematika tentang penjumlahan. Nilai rata-rata

kelas 55,14 dengan tingkat ketuntasan secara klasikal 28,57%. Dari data tersebut

di atas menunjukkan bahwa pembelajaran matematika tentang penjumlahan siswa

kelas II Tunagrahita Ringan SDLBN Tamanwinangun Kebumen belum memenuhi

batas tuntas yang ditetapkan. Dengan demikian tujuan pembelajaran matematika

pada kondisi awal dapat dikatakan belum mencapai tujuan yang diharapkan.

Page 45: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

31

Berdasarkan prestasi belajar matematika yang masih rendah, maka

berusaha melakukan inovasi pembelajaran untuk meningkatkan prestasi belajar

matematika tentang penjumlahan dalam rangka mencapai ketuntasan. Dengan

berkolaborasi teman guru serta dukungan kepala sekolah peneliti berinisiatif

melakukan inovasi pembelajaran dengan menerapkan media gambar buah dengan

tujuan untuk meningkatkan aktivitas dan prestasi belajar siswa, serta aktivitas

guru dalam melaksanakan pembelajaran matematika tentang penjumlahan.

1. Siklus I

a. Perencanaan

Menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

Perencanaan tindakan penelitian disusun dalam bentuk rencana

perbaikan pembelajaran dengan kegiatan apersepsi, kegiatan inti, kegiatan

penutup. Materi pembelajaran matematika tentang penjumlahan 1 – 20 dengan

media gambar buah dilakukan 2 x pertemuan 2 x 30 menit. Pelaksanaan pada

tanggal 7 Juni 2010. Langkah-langkah proses pembelajaran mata pelajaran

matematika sebagai berikut:

1) Apersepsi 10 menit

a) Menyiapkan alat peraga gambar buah apel 1, mangga 2, stroberi 3,

jeruk 4, tomat 5, nanas 6, pepaya 7, manggis 8, salak 9, belimbing 10.

b) Tes penjajagan. Menanyakan jumlah gambar buah apel, mangga,

stroberi, jeruk, tomat, nanas, pepaya, manggis, salak, belimbing.

Page 46: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

32

2) Kegiatan inti 40 menit

a) Guru menjelaskan cara menjumlah

b) Siswa memperhatikan

c) Guru memberi contoh cara menghitung dan menjumlahkan gambar

buah.

1 + 2 =

3 + 4 =

5 + 6 =

d) Siswa menghitung gambar buah dari 1 – 10 maju ke depan.

e) Guru mengamati membimbing anak yang menghitung gambar

3) Kegiatan penutup 10 menit

a) Guru mengadakan umpan balik

b) Siswa mengerjakan soal

c) Tindak lanjut memberikan tugas pekerjaan rumah.

b. Pelaksanaan Tindakan

Menyiapkan RPP mata pelajaran matematika dengan kompetensi

penjumlahan 1 – 20 dilaksanakan dengan kegiatan apersepsi, inti, dan penutup.

Pelaksanaan sebagai berikut:

Page 47: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

33

1) Apersepsi 10 menit

a) Menyiapkan alat peraga gambar buah apel 1, mangga 2, stroberi 3,

jeruk 4, tomat 5, nanas 6, pepaya 7, manggis 8, salak 9, belimbing 10.

b) Tes penjajagan. Menanyakan jumlah gambar buah apel, mangga,

stroberi, jeruk, tomat, nanas, pepaya, manggis, salak, belimbing.

2) Kegiatan inti 40 menit

a) Guru menjelaskan cara menjumlah

b) Siswa memperhatikan

c) Guru memberi contoh cara menghitung dan menjumlahkan gambar

buah.

1 + 2 =

3 + 4 =

Page 48: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

34

5 + 6 =

d) Siswa menghitung gambar buah dari 1 – 10 maju ke depan.

e) Guru mengamati membimbing anak yang menghitung gambar

3) Kegiatan penutup 10 menit

a) Guru mengadakan umpan balik

b) Siswa mengerjakan soal

c) Tindak lanjut memberikan tugas pekerjaan rumah.

3 + 3 = .... 4 + 2 = ....

2 + 2 = .... 1 + 5 = ....

1 + 3 = ....

c. Pengamatan

Pengamatan dilakukan dengan teman sejawat pada saat proses

pembelajaran berlangsung dengan menggunakan lembar pengamatan yang

telah disiapkan. Hasil observasi pembelajaran matematika pada penjumlahan

kelas 2 Tuna Grahita Ringan SDLBN Tamanwinangun Kebumen pada siklus I

dari 7 anak yang sudah tuntas sebanyak 4 anak dengan prosentase 57,14%

dengan nilai rata-rata 63,14 seperti tampak pada tabel di bawah ini.

Page 49: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

35

Tabel 2. Prestasi belajar matematika tentang penjumlahan siswa kelas II

Tunagrahita Ringan SDLBN Tamanwinangun Kebumen Tahun

Pelajaran 2009/2010 pada siklus I

No Nama Nilai Keterangan

1 BK 78 Tuntas

2 PP 68 Tuntas

3 AN 66 Tuntas

4 AM 62 Tuntas

5 HS 58 Belum Tuntas

6 DP 56 Belum Tuntas

7 I 54 Belum Tuntas

Jumlah 442

Rata-rata 63,14

Prosentase ketuntasan 57,14%

Grafik 1. Prestasi belajar matematika tentang penjumlahan siswa kelas II

Tunagrahita Ringan SDLBN Tamanwinangun Kebumen Tahun

Pelajaran 2009/2010 pada siklus I

0

10

20

30

40

50

60

70

80

90

BK PP AN AM HS DP I

Siklus I

Page 50: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

36

Agar terjadi keseimbangan hasil pengamatan yang telah dilakukan oleh

observer mendiskusikan hasil pengamatan dengan hasil total evaluasi

pembelajaran matematika tentang penjumlahan hasil yang diperoleh dari rata-

rata hasil ulangan harian dan evaluasi proses pembelajaran sebagai berikut:

Tabel 3. Hasil prestasi belajar mata pelajaran matematika tentang

penjumlahan melalui penerapan media gambar buah pada siklus I

No Nama Kondisi Awal Siklus I

1 BK 62 78

2 PP 61 68

3 AN 56 66

4 AM 54 62

5 HS 52 58

6 DP 51 56

7 I 50 54

Jumlah 386 442

Rata-rata 55,14 63,14

Ketuntasan Belajar 28,57% 57,14%

Dari hasil evaluasi dari kondisi awal rata-rata kelas 55,14 meningkat

menjadi 63,14 pada siklus I. Prestasi ketuntasan dari kondisi awal 28,57%

meningkat menjadi 57,14%. Dari jumlah anak didik 7 pada siklus I yang sudah

tuntas belajar sejumlah 4 siswa sebagaimana terlihat pada grafik di bawah ini:

Page 51: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

37

Grafik 2. Hasil prestasi belajar mata pelajaran matematika tentang

penjumlahan melalui penerapan media gambar buah pada siklus I

Tabel 4. Hasil pengamatan aktivitas guru pembelajaran matematika tentang

penjumlahan pada siklus I

No. Aspek yang Diamati Ya Tidak

1 Pengelolaan ruang dan fasilitas pembelajaran v

2 Pembelajaran sesuai dengan tujuan v

3 Menggunakan alat peraga secara maksimal v

4 Menggunakan metode bervariatif v

5 Melaksanakan pembelajaran secara klasikal v

6 Melaksanakan pembelajaran secara kelompok v

7 Melaksanakan pembelajaran secara individu v

8 Melaksanakan pembelajaran dengan urutan secara

sistematis

v

9 Mengelola waktu pembelajaran secara efisien v

10 Memberi petunjuk dan penjelasan yang berkaitan

dengan pembelajaran

v

11 Merespon pertanyaan siswa v

12 Menggunakan ekspresi lisan tulisan dan isyarat v

13 Memelihara ketertiban siswa v

0

10

20

30

40

50

60

70

80

90

BK PP AN AM HS DP I

Nilai Awal Siklus I

Page 52: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

38

14 Memantapkan penguasaan materi v

15 Menunjukkan sikap ramah dan demokratis v

16 Menunjukkan kegairahan mengajar v

17 Membuat siswa menyadari kelebihan kekurangannya v

18 Membantu siswa menumbuhkan kepercayaan diri v

19 Mendemonstrasikan penguasaan materi tentang

penjumlahan

v

20 Memberi keterampilan memecahkan masalah v

21 Melaksanakan penilaian selama proses pembelajaran v

22 Penampilan guru dalam pembelajaran v

23 Menggunakan pendekatan persuasif dan komunikatif v

Ternyata dari hasil pengamatan pembelajaran matematika tentang

penjumlahan pada siswa kelas 2 Tunagrahita Ringan SDLBN Tamanwinangun

Kebumen Semester 2 diperoleh hasil sebagai berikut:

1) Guru menggunakan gambar buah belum maksimal

2) Guru kurang mengelola waktu secara efisien

3) Guru belum memantapkan penguasaan materi pembelajaran

4) Guru tidak menunjukkan sikap ramah dan luwes, terbuka, diktator

5) Guru belum fleksibilitas dalam mengelola kelas

6) Guru belum melaksanakan pembelajaran secara kelompok dan individu.

Dari hasil pengamatan observer diperoleh ternyata berpengaruh

terhadap hasil prestasi belajar siswa yang masih mendapatkan nilai di bawah

60 masih 3 anak sehingga perlu diperbaiki proses pembelajarannya.

d. Refleksi

Berdasarkan hasil diskusi peneliti dan observer mengenai pengaruh

hasil pengamatan dengan hasil evaluasi pada pembelajaran kompetensi dasar

tentang penjumlahan kelas 2 Tunagrahita Ringan SDLBN Tamanwinangun

Kebumen maka disimpulkan bahwa pembelajaran matematika tentang

penjumlahan pada siklus I masih kurang berhasil. Demikian pula hasil

perbandingan nilai evaluasi atau ulangan harian pada kondisi awal mencapai

prosentase 28,57% dan hasil siklus I mencapai 57,14%. Jadi peningkatan

Page 53: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

39

ketuntasan pada kondisi awal dan pada siklus I ada peningkatan yang cukup

namun masih kurang karena masih ada 3 siswa yang belum tuntas di bawah

nilai indikator. Sehingga pembelajaran matematika kompetensi dasar tentang

penjumlahan dinyatakan masih kurang berhasil pada siklus I mengingat hasil

pada siklus I maka perlu diadakan perbaikan pembelajaran pada siklus II.

2. Siklus II

a. Perencanaan

Menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

Perencanaan tindakan penelitian disusun dalam bentuk rencana

perbaikan pembelajaran dengan kegiatan apersepsi, kegiatan inti, kegiatan

penutup. Materi pembelajaran matematika tentang penjumlahan 1 – 20 dengan

media gambar buah dilakukan 2 x pertemuan 2 x 30 menit. Pelaksanaan pada

tanggal 11 Juni 2010. Langkah-langkah proses pembelajaran mata pelajaran

matematika sebagai berikut:

1) Apersepsi 10 menit

a) Menyiapkan alat peraga gambar buah apel 1, mangga 2, stroberi 3,

jeruk 4, tomat 5, nanas 6, pepaya 7, manggis 8, salak 9, belimbing 10.

b) Tes penjajagan. Menanyakan jumlah gambar buah apel, mangga,

stroberi, jeruk, tomat, nanas, pepaya, manggis, salak, belimbing.

Page 54: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

40

2) Kegiatan inti 40 menit

a) Guru menjelaskan cara menjumlah

b) Siswa memperhatikan

c) Guru memberi contoh cara menghitung dan menjumlahkan gambar

buah.

6 + 7 =

8 + 9 =

5 + 10 =

d) Guru membagi siswa menjadi 2 kelompok, kelompok I 3 siswa,

kelompok II 4 siswa.

e) Guru membagi kartu pada anak-anak

f) Anak menjumlah gambar buah pada kartu masing-masing dengan

bimbingan guru

Page 55: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

41

g) Siswa mengerjakan soal

10 + 4 = ....

6 + 4 = ....

4 + 8 = ....

8 + 6 = ....

7 + 9 = ....

3) Kegiatan penutup 10 menit

a) Guru mengadakan umpan balik

b) Siswa mengerjakan soal

c) Tindak lanjut memberikan tugas pekerjaan rumah.

Page 56: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

42

b. Pelaksanaan Tindakan

Pelaksanaan tindakan penelitian disusun dalam bentuk rencana

perbaikan pembelajaran dengan kegiatan apersepsi, kegiatan inti, kegiatan

penutup. Materi pembelajaran matematika tentang penjumlahan 1 – 20 dengan

media gambar buah dilakukan 2 x pertemuan 2 x 30 menit. Pelaksanaan pada

tanggal 15 Juni 2010. Langkah-langkah proses pembelajaran mata pelajaran

matematika sebagai berikut:

1) Apersepsi 10 menit

a) Menyiapkan alat peraga gambar buah apel 1, mangga 2, stroberi 3,

jeruk 4, tomat 5, nanas 6, pepaya 7, manggis 8, salak 9, belimbing 10.

b) Tes penjajagan. Menanyakan jumlah gambar buah apel, mangga,

stroberi, jeruk, tomat, nanas, pepaya, manggis, salak, belimbing.

2) Kegiatan inti 40 menit

a) Guru menjelaskan cara menjumlah

b) Siswa memperhatikan

c) Guru memberi contoh cara menghitung dan menjumlahkan gambar

buah.

6 + 7 =

Page 57: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

43

8 + 9 =

5 + 10 =

d) Guru membagi siswa menjadi 2 kelompok, kelompok I 3 siswa,

kelompok II 4 siswa.

e) Guru membagi kartu pada anak-anak

f) Anak menjumlah gambar buah pada kartu masing-masing dengan

bimbingan guru

g) Siswa mengerjakan soal

10 + 4 = ....

6 + 4 = ....

4 + 8 = ....

Page 58: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

44

8 + 6 = ....

7 + 9 = ....

3) Kegiatan penutup 10 menit

a) Guru mengadakan umpan balik

b) Siswa mengerjakan soal

c. Pengamatan

Pengamatan dilakukan oleh teman sejawat pada proses pembelajaran

berlangsung dengan lembar pengamatan yang telah disiapkan sebagai berikut:

Tabel 5. Hasil pengamatan pembelajaran matematika tentang penjumlahan

pada siklus I

No. Aspek yang Diamati Ya Tidak

1 Pengelolaan ruang dan fasilitas pembelajaran v

2 Pembelajaran sesuai dengan tujuan v

3 Menggunakan alat peraga secara maksimal v

4 Menggunakan metode bervariatif v

5 Melaksanakan pembelajaran secara klasikal v

6 Melaksanakan pembelajaran secara kelompok v

7 Melaksanakan pembelajaran secara individu v

8 Melaksanakan pembelajaran dengan urutan secara

sistematis

v

9 Mengelola waktu pembelajaran secara efisien v

10 Memberi petunjuk dan penjelasan yang berkaitan

dengan pembelajaran

v

Page 59: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

45

11 Merespon pertanyaan siswa v

12 Menggunakan ekspresi lisan tulisan dan isyarat v

13 Memelihara ketertiban siswa v

14 Memantapkan penguasaan materi v

15 Menunjukkan sikap ramah dan demokratis v

16 Menunjukkan kegairahan mengajar v

17 Membuat siswa menyadari kelebihan kekurangannya v

18 Membantu siswa menumbuhkan kepercayaan diri v

19 Mendemonstrasikan penguasaan materi tentang

penjumlahan

v

20 Memberi keterampilan memecahkan masalah v

21 Melaksanakan penilaian selama proses pembelajaran v

22 Penampilan guru dalam pembelajaran v

23 Menggunakan pendekatan persuasif dan komunikatif v

Agar terjadi keseimbangan hasil pengamatan yang dilakukan observer

di atas maka peneliti dengan observer mendiskusikan hasil pengamatan

dengan hasil evaluasi pembelajaran matematika tentang penjumlahan hasil

pembelajaran diperoleh data nilai sebagai berikut:

Tabel 6. Prestasi belajar matematika tentang penjumlahan siswa kelas II

Tunagrahita Ringan SDLBN Tamanwinangun Kebumen Tahun

Pelajaran 2009/2010 pada siklus II

No Nama Siklus II Keterangan

1 BK 92 Tuntas

2 PP 88 Tuntas

3 AN 86 Tuntas

4 AM 79 Tuntas

5 HS 75 Tuntas

6 DP 70 Tuntas

7 I 60 Tuntas

Jumlah 549

Rata-rata 78,42

Prosentase 100%

Page 60: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

46

Hasil prestasi belajar matematika siklus II rata-rata kelas meningkat

menjadi 78,42, prosentase ketuntasan 100% dari jumlah 7 siswa. Prestasi

belajar dapat dilihat pada grafik sebagai berikut:

Grafik 3. Prestasi belajar matematika tentang penjumlahan siswa kelas II

Tunagrahita Ringan SDLBN Tamanwinangun Kebumen Tahun

Pelajaran 2009/2010 pada siklus II

Ternyata dari hasil pengamatan pembelajaran matematika tentang

penjumlahan pada Kelas II Tuna Grahita Ringan SDLBN Tamanwinangun

Kebumen diperoleh data bahwa peneliti telah melaksanakan proses

pembelajaran yang telah direncanakan maka diperoleh hasil yang cukup

diharapkan karena adanya peningkatan prestasi belajar yang sangat baik

mencapai ketuntasan.

d. Refleksi

Berdasarkan diskusi peneliti dan observer mengenai pengaruh hasil

pengamatan dengan hasil evaluasi pada pembelajaran kompetensi dasar

tentang penjumlahan kelas 2 Tunagrahita Ringan SDLBN Tamanwinangun

Kebumen maka disimpulkan bahwa pembelajaran matematika tentang

penjumlahan pada siklus II telah berhasil. Demikian pula hasil perbandingan

0

10

20

30

40

50

60

70

80

90

100

BK PP AN AM HS DP I

Siklus II

Page 61: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

47

nilai evaluasi atau ulangan harian pada kondisi awal mencapai prosentase

28,57% dan hasil siklus I mencapai 100%. Sehingga pembelajaran matematika

tentang penjumlahan berhasil pada siklus II maka tidak perlu diadakan

perbaikan lagi.

B. Hasil Penelitian

Proses perbaikan pembelajaran yang dilakukan dalam penelitian tindakan

kelas 2 Tuna Grahita Ringan SDLBN Tamanwinangun Kebumen pada mata

pelajaran matematika tentang penjumlahan dari siklus I sampai siklus II maka

dapat dibuktikan dengan perubahan nilai yang diperoleh siswa dalam setiap siklus

dalam perbaikan pembelajaran sehingga hasil belajar siswa dapat dicapai secara

optimal. Hal ini dapat dilihat pada tabel evaluasi pada setiap siklus di bawah ini:

Tabel 7. Hasil prestasi belajar mata pelajaran matematika tentang penjumlahan

melalui penerapan media gambar buah pada kondisi awal dan sesudah

perbaikan

No Nama Kondisi Awal Siklus I Siklus II

1 BK 62 78 92

2 PP 61 68 88

3 AN 56 66 86

4 AM 54 62 79

5 HS 52 58 75

6 DP 51 56 70

7 I 50 54 60

Jumlah 386 442 549

Rata-rata 55,14 63,14 78,42

Ketuntasan Belajar 28,57% 57,14% 100%

Dari hasil nilai rata-rata secara individu dari setiap siklus dapat dibuat tabel

perbandingan sebagai berikut:

Page 62: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

48

Grafik 4. Hasil prestasi belajar mata pelajaran matematika tentang penjumlahan

melalui penerapan media gambar buah pada kondisi awal dan sesudah

perbaikan

Dari dan grafik di atas dapat dilihat perubahan nilai yang dicapai siswa

pada tiap siklus rata-rata mengalami kenaikan.

1) Pada kondisi awal belum tuntas sebanyak 5 anak dari 7 anak atau 71,40%

2) Pada siklus I yang belum tuntas 3 anak dari 7 anak sejumlah 42,85%

3) Pada siklus II semua anak sudah tuntas 100%.

Tabel 8. Rekapitulasi siswa yang tuntas belajar dan belum tuntas belajar

No. Keterangan Belum tuntas belajar Tuntas belajar

1 Kondisi awal 71,42% 28,57%

2 Siklus I 42,85% 57,14%

3 Siklus II - 100%

Berdasarkan tabel tersebut terlihat bahwa setiap siklus perbaikan

pembelajaran penguasaan materi pelajaran atau ketuntasan belajar siswa

mengalami kenaikan dari kondisi awal ke siklus I, ke siklus II prosentase

ketuntasan belajar mengalami kenaikan 100% semua siswa tuntas.

0

10

20

30

40

50

60

70

80

90

100

BK PP AN AM HS DP I

Nilai Awal Siklus I Siklus II

Page 63: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

49

C. Pembahasan

Berdasarkan standar kompetensi SDLB mata pelajaran matematika anak

Tunagrahita Ringan Kelas II anak mampu menjumlah benda 20. Data awal

prestasi belajar sangat rendah dari 7 anak yang tuntas belajar baru 2 anak.

Untuk meningkatkan prestasi belajar anak Tunagrahita, guru mengadakan

pembelajaran dengan menggunakan gambar buah. Dengan menggunakan media

gambar buah prestasi gambar anak meningkat jumlah 7 anak semuanya tuntas.

Untuk meningkatkan prestasi belajar matematika melalui bimbingan

individual mempunyai kelemahan dan kelebihan.

Sedangkan kelemahannya adalah:

1. Memerlukan banyak biaya

2. Memerlukan waktu lama

3. Memerlukan kesabaran dan perhatian yang sungguh-sungguh

Upaya untuk mengatasi kelemahan-kelemahan tersebut di atas adalah dengan

cara:

• Adanya kerjasama yang baik antara sekolah, guru, orang tua dan peserta

didik.

• Kreatif guru harus ditingkatkan

• Orang tua anak harus memiliki kesadaran dan kesabaran yang tinggi.

Sedangkan kelebihannya adalah:

1. Memperjelas penyajian guru

2. Memperdalam pemahaman

3. Kemajuan prestasi siswa akan lebih cepat meningkat

4. Komunikasi guru dan siswa akan lebih akrab

5. Anak senang, tertarik dan berminat pada pembelajaran matematika.

Upaya untuk mempertahankan kelebihan-kelebihan tersebut di atas adalah dengan

cara:

• Pendidik harus selalu siap baik materi, media dan fasilitas

• Adanya kerjasama antara kepala sekolah, guru, orang tua murid dan

peserta didik.

Page 64: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

50

BAB V

SIMPULAN

A. Simpulan

Pembelajaran dengan media gambar buah dapat meningkatkan penguasaan

tentang penjumlahan pada anak Tunagrahita yang dilakukan dengan langkah-

langkah sebagai berikut. Siswa menghitung gambar buah secara klasikal, setelah

itu siswa menghitung gambar buah maju ke depan kelas. Pada siklus II anak

dibagi menjadi 2 kelompok, kelompok A 3 anak, kelompok B 4 anak. Masing-

masing anak diberi kartu gambar. Anak diberi tugas menghitung kartu gambar

yang dimiliki dibawah bimbingan guru. Setelah menghitung kartu gambar, anak

mengerjakan soal-soal latihan matematika tentang penjumlahan.

Berdasarkan hasil penelitian tindakan yang dilakukan dapat disimpulkan

bahwa media gambar buah dapat meningkatkan prestasi belajar matematika

tentang penjumlahan pada anak Tunagrahita Ringan kelas II SDLBN

Tamanwinangun Kebumen. Anak mengalami kenaikan nilai dari kondisi awal

rata-rata kelas 55,14, pada tindakan siklus I meningkat menjadi 63,14, dan pada

siklus II rata-rata kelas meningkat 78,42. Dari jumlah anak didik 7 pada siklus II

rata-rata nilai sudah di atas 60 atau di atas KKM.

B. Saran

1. Bagi guru hendaknya selalu menyiapkan baik materi, media dan fasilitas.

2. Bagi siswa hendaknya berusaha mengoptimalkan penggunaan media gambar

buah dalam meningkatkan prestasi belajar matematika tentang penjumlahan.

3. Bagi orang tua hendaknya meluangkan waktu untuk mendampingi putra-

putrinya belajar matematika tentang penjumlahan dengan media gambar buah.

4. Bagi kepala sekolah hendaknya kerjasama dengan guru, orang tua murid dan

peserta didik.

Page 65: perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac/Media-Gambar...BELAJAR MATEMATIKA TENTANG PENJUMLAHAN BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II SDLBN TAMANWINANGUN KEBUMEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

51

DAFTAR PUSTAKA

Arikunto, Suharsimi. 1983. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik.

Jakarta: Bina Aksara

Arikunto, Suharsimi. 2003. Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta

Departemen Pendidikan Nasional. 2005. Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta:

Balai Pustaka

Depdiknas. 2006. Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar Sekolah Dasar

Luar Biasa Tunagrahita Ringan. Jakarta: BSNP

Dhieni Nurbiana. 2005. Metode Pengembangan Bahasa. Jakarta: Universitas

Terbuka

Karim Muchtar. 1997. Pendidikan Matematika I. Jakarta: Depdikbud

Slameto. 2003. Buku Bimbingan di Sekolah. Jakarta: Rineka Cipta

Sudirman. 2005. Cerdas Aktif Matematika Belajar. Bandung: ARMICO

Tjutju Sutjiati Sumantri. 1996. Psikologi Anak Luar Biasa. Jakarta: Depdikbud

Zaman Badru. 2005. Media dan Sumber Belajar TK. Jakarta: Universitas Terbuka

http://www.anakciremai.com/2008/07/makalah-psikologi-tentang-penyuluhan.html

diakses pada tanggal 18 Juli 2010.