bawalah hatiku bersama cinta edisi 4

187
BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA kumpulan catatan facebook [edisi nov 2010 - feb 2011] 4

Upload: andri-zulfikar

Post on 29-Jun-2015

232 views

Category:

Documents


3 download

DESCRIPTION

Kumpulan Notes-notes catatan-catatan di FB edisi 4

TRANSCRIPT

Page 1: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTAkumpulan catatan facebook [edisi nov 2010 - feb 2011]

4

Page 2: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA [KUMPULAN CATATAN DI FACEBOOK EDISI

NOV 2010 - FEBRUARI 2011]

EDISI 4

Oleh: Andri ZulfikarCopyright © 2011 by Andri Zulfikar

PenerbitPustaka ‘Ibadurrahman

www.museumkeikhlasan.blogspot.come-mail : [email protected]

Desain Sampul:Abu Rifqah

Diterbitkan Oleh

Pustaka ‘Ibadurrahman

2

Page 3: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Hadiah untuk kedua orang tuaku tercinta

H. Anwar Manaf dan Hj. Habibah Ismail. (Lahir di Matur, 27 Maret 1931 – Wafat di

Pontianak, 16 Oktober 2000)

“Ya Alloh, angkatlah derajat mereka, ampunkanlah dosa-

dosa mereka dan kumpulkanlah kami semua

bersama mereka di Kampung Halaman Syurga Jannatun-

Na’im nanti. Amin”

Peluk cium ananda

     3

Page 4: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Persembahan untuk Bangsaku di Hari Pahlawan

Bahwa pahlawan sejati adalah mereka yang melindungi alam ini dari tangan-tangan yang hendak berbuat kerusakan, mereka berkelana

mengelilingi dunia ini untuk menghentikan manusia berbuat kerusakan di muka bumi ini, mereka

menjaga alam ini dengan sebaik-baiknya, sebab alam ciptaan Alloh ini bukan untuk dirusak,

melainkan untuk dijaga, dilindungi, sebab kita diturunkan ke alam ini bukan ditugaskan untuk

merusak, melainkan untuk menjadi khalifah yang memanajemen bumi dan langit agar tetap terjaga, karena kita semuanya akan mati, dan apa yang kita

kerjakan, pasti dipertanggungjawabkan. Profesi mereka mungkin saja petani, guru, mahasiswa,

tukang sampah, pemulung, tukang becak, pedagang kecil, anggota dewan, hakim, jaksa, polisi, presiden,

menteri, nelayan, buruh dan pelajar, tetapi ketika mereka memposisikan diri di garis depan, untuk

menjadi pelindung dan penjaga alam ini dari kerusakan, maka merekalah pahlawan-pahlawan sejati, pahlawan-pahlawan yang terbarukan, yang

tanda jasa pun takkan mencukupi untuk disematkan di dada mereka...

Pontianak, 10 November 2009

4

Page 5: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Hai orang-orang yang beriman, jadikanlah sabar

dan shalat sebagai penolongmu,

sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang

sabar.

(QS. Al-Baqarah : 153)

Dan pada harta-harta mereka ada hak untuk

orang miskin yang meminta dan orang miskin yang tidak mendapat bagian

(QS. Adz-Dzariyaat : 19)

     5

Page 6: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

UCAPAN SYUKURKepada Alloh Swt yang telah

membimbing diriku yang penuh kekurangan dan keterbatasan ini, tanpa petunjuk dan bimbingan-Mu hamba takkan berarti apa-apa. Terima kasih Ya Alloh, Engkau selalu temani hamba dengan dua Surah Agung, Al-Baqarah dan Ali Imran, yang selalu hamba dengarkan tatkala mengetik buku ini.

Kepada Utusan Alloh, Suri Tauladan Agung, Nabiyyuna, Qudwatuna, Sayyiduna, Muhammad Rasulullullah Shollallahu ‘Alaihi Wa Salam. Tanpa wejangan nasehatnya dan ucapan-ucapannya yang dihimpun dalam Kitab-kitab Hadist. Tanpa kitab Sirohnya yang harum semerbak, hamba takkan pernah bertemu dengan mutiara-mutiara hikmah dalam hidup ini.

Kepada Kedua orang Tua hamba, Ibunda Allahyarham Hj. Habibah Ismail, dan ayahanda tercinta, H. Anwar Manaf. Keduanya adalah orang yang paling besar jasanya dalam hidup hamba. Ya Alloh, balaslah kebaikan keduanya, angkatlah derajat mereka, kumpulkan kami bersama mereka kelak di Taman Syurga-Mu yang indah dan abadi. Amin

6

Page 7: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Untuk kedua mertuaku, Hj. Salmah dan Allahyarham H. Usman A. Syukur, semoga Alloh selalu membalas kebaikan keduanya berlipat ganda. Amin.

Kepada Guru-guruku seluruhnya yang tak dapat kusebutkan satu persatu.

Kepada Istriku Tersayang, drg. Yeni Maryani, Ya Alloh, balaslah kebaikannya, angkatlah derajatnya dan jadikan dia sebagai istriku di Taman Syurga-Mu yang abadi. Amin.Dan untuk ketiga mujahid-mujahidahku, Rifqah Sajidah, Muhammad ‘Ibadurrahman, ‘Athifah Raihanah. Semoga Alloh mengumpulkan kami semua di kebun Syurga yang nikmat dan abadi. Amin.

Untuk saudara-saudaraku, Uwak, Bude Ita (thanks ya atas pelajaran sedekahnya), Om Acol, Om Adek, Tante Olin, Om Budi. Jadikanlah mereka semua tetangga-tetangga hamba di Syurga Jannatun-Naim. Amin. Dan semua pihak yang telah menanamkan sahamnya untuk proyek kebaikan ini, dan tak mampu penulis sebutkan satu persatu. Semoga menjadi tabungan amal kebajikan untuk kita semua. Amin.

     7

Page 8: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

DAFTAR ISI

UCAPAN SYUKUR, 6DAFTAR ISI, 8MUKADDIMAH, 9

1. INDONESIA TERCINTA, 132. DO'A DEKLARASI YANG MEMBUAT AIR MATA KAMI MENANGIS...., 173. MATA YANG TIDAK PERNAH TIDUR, 244. MEREKA YANG MELAWAN ALLOH, JUGA MENGHABISKAN HARTA YANG TIDAK SEDIKIT, 285. KESULITAN DAN KEMUDAHAN SELALU BERIRINGAN, 316. KITA HARUS SIAP MENJADI BAHAN OLOK-OLOKAN ORANG YANG KAFIR, 347. IBLIS BEKERJA DENGAN SERIUS, 418. PERBEDAAN ADALAH SESUATU YANG TAK MUNGKIN DAPAT DIHINDARKAN, 469. SEJARAH ADALAH PENGULANGAN, 5210. TIDAK MENINGGALKAN SATUPUN CIRI IMAN YANG HAKIKI, 5611. KEBEBASAN BERBUAT APAPUN DI DUNIA INI HANYALAH MILIK ORANG-ORANG KAFIR, 6112. TERUS-MENERUS MENDAKWAHI ORANG YANG BELUM MEMELUK ISLAM, 66

8

Page 9: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

13. POLIGAMI MEMILIKI DAMPAK YANG MENGKHAWATIRKAN TERHADAP GERAK MAJU DAKWAH, 7014. JANGAN SAMPAI API NERAKA MEMANGGIL KITA DAN ANAK CUCU KITA, 7415. JADILAH KAFILAH PERTAMA YANG MENYAMBUT PANGGILAN-NYA, 7716. TATKALA HARI DIMANA ALLOH BERTANYA KEPADA RASUL, APA JAWABAN ANDA?, 8117. HARI YANG SULIT PASTI DATANG BAGI IBLIS DAN PENGIKUTNYA, 8518. KANDUNGAN ROKOK DAN BAHAYA YANG MENGANCAM DIBALIKNYA, 8819. MEREKA YANG BERSYUKUR TIDAK BANYAK, 9720. TETAP OPTIMIS WALAU DALAM KESULITAN, 10121. SELALU BERSIAP MENJEMPUT MAUT, 10422. PARA PEMBANGKANG AKAN TETAP SELALU ADA, 10823. SELALU MENGADAKAN PERJALANAN, 11224. BAGAIMANA ILMU KEDOKTERAN MENJELASKAN TENTANG DAMPAK API NERAKA?, 116

     9

Page 10: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

25. TATKALA PEMIMPIN UMMAT DURHAKA KEPADA ALLOH, 12526. MENGASIHANI MANUSIA BAGAIKAN MALAIKAT PEMIKUL ARSY DAN YANG MENGELILINGINYA, 13027. SELALU MEWASPADAI GEROMBOLAN PERUSAK PERJANJIAN, 13528. TATKALA KITA SUDAH KIKIR UNTUK BERSEDEKAH, 13929. MASJID TERBESAR DI EROPA AKAN DIBANGUN DI MARSEILLE, PRANCIS, 14330. WAHAI AHLI IBADAH ( عـابد ) BERADALAH DI ANTARA HARAP (رجاء) DAN CEMAS(,(خوف 14831. PELAYANANMU YANG BAIK....MENYAMAI SELURUH AMALANKU....., 16732. CUKUPLAH ALLOH YANG MEMBALASNYA, 17233. ALLOH MAHA KUASA MEMBERIKAN KEBAIKAN ATAUPUN KEMUDHARATAN KEPADA SIAPAPUN, 175

BIODATA PENULIS, 180DAFTAR PUSTAKA, 183

10

Page 11: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

MUKADDIMAH

“Wahai manusia! Sesungguhnya kamu telah bekerja keras menuju Tuhanmu, maka kamu akan menemui-Nya” [QS. Al-Insyiqaq : 6]

Setelah menerbitkan buku tentang status Facebook saya di dunia maya dengan judul “MEMETIK HIKMAH DARI DASAR HATI”. Kali ini penulis merangkum semua notes-notes atau catatan-catatan penulis di Facebook.

Catatan ini memiliki tiga jenis kategori, pertama yang murni tulisan penulis, dan yang kedua adalah hasil copy paste dari internet, dan ketiga adalah copy paste dari internet dan sedikit modifikasi. Semua itu penulis cantumkan dalam setiap awal catatan.

Catatan-catatan ini telah mendapatkan komentar yang beragam dari teman-teman di Facebook. Ada yang protes, ada yang setuju. Semuanya adalah bagian dari sebuah dinamika kehidupan ini yang diwarnai oleh perbedaan.

     11

Page 12: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Penulis berharap dengan terbitnya buku ini, hati kita semua terbawa dengan cinta. Karena cinta lah yang menjadi energi dalam kehidupan ini. Tanpa cinta, semuanya terasa kering dan hambar. Semoga kita dapat selalu menyemai cinta dalam hati kita. Dan menulis dengan cinta, untuk memberi manfaat bagi orang lain karena mencintai mereka serta menjadikan apa yang kita jalani sebagai wujud cinta kepada-Nya.

Selamat bernostalgia bagi yang sudah rajin membaca status saya. Insya Alloh buku ini akan terus berlanjut sampai akhir hayat saya.

Pontianak, Rabiul Awwal 1432 H23 Februari 2011

Hamba yang fakir lagi mengharapkan ampunan-Nya

Andri Zulfikar

12

Page 13: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

1WASIAT DARI AYAH YANG TELAH TIADAoleh Andri Zulfikar pada 29 November 2010 jam 11:25

Dari Blog seorang teman Dalam suatu kesempatan penulis bertemu dengan seseorang yang ‘alim (berilmu) dan taat. Karena sering bertemu kami saling bertukar pendapat tentang kehidupan dan kematian. Itu terjadi sekitar puluhan tahun yang silam. Belakangan penulis mendengar khabar bahwa dia telah dipanggil Allah. Sesama muslim penulis merasa kehilangan. Sambil menahan rasa haru dan meneteskan air mata penulis berujar: “Innalillahi wainna ilaihi rojiun. Ya allah kami ini milikMu dan kepadaMu juga kami dikembalikan”. Teman-teman meyakini bahwa dia pasti mati dalam “khusnul khatimah”. Sebelum meninggal dia sempat menyiapkan nasehat bagi anak-anaknya, yang dia tulis dalam

     13

Page 14: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

lembaran-lembaran sederhana. Supaya enak dibaca maka penulis menyajikannya kembali dalam gaya Ayah. Semoga dapat menjadi pelajaran bagi kita semua. Anak-anakku, pada saat kalian membaca surat ini jangan sedih berkepanjangan. Ayah telah berbeda alam dengan kalian tetapi keberadaan ayah tidak jauh. Bagi ayah kini ruang dan waktu tidak masalah lagi. Dulu pernah ayah jelaskan kepada kalian bahwa ayah insya-allah akan lebih dulu meninggalkan kalian. Ini cukup beralasan. Kalian sudah tahu sejak lama kan bahwa ayahlah yang paling tua di rumah kita - rambut ayah sudah beruban, mata sudah kabur, tulang-tulang sudah sering terasa ngilu. Sering ayah minta kalian untuk merefleksi syaraf-syaraf kaki dan minta dipijit. Jadi ayah yakin pada saatnya dipanggil Allah maka kalian tidak akan terkejut lagi. Yang kalian lakukan sama dengan yang biasa ayah lakukan bila ada teman ayah meninggal yakni mengucapkan kalimah: “Innalillahi wainna ilaihi rojiun”.

14

Page 15: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Setelah itu kalian pasti akan bermusyarah dengan anggota keluarga lain, tetangga dan Badan Amal Kematian tentang pengurusan jenazah, takziah dan sebagainya. Ayah juga pernah pesan dengan kalian bahwa kalau bisa jangan lebih dari 10 jam jenazah ayah segera dikubur. Mengenai tempat dan segala sesuatunya tergantung hasil musyawarah yang kalian lakukan. Anakku, nasehat ini ayah tujukan kepada kalian agar kalian bisa menyimak dengan seksama dan mempraktikkannya atau tidak melakukannya manakala itu tidak baik dilakukan. Sekarang ikutilah selengkapnya nasehat ayah. Anak-anakku: “Jadilah anak shaleh”. Mempunyai anak shaleh merupakan dambaan setiap mukmin, termasuk ayah. Yang dimaksud dengan anak shaleh adalah anak yang selalu berbakti kepada Allah - penciptanya, berbakti kepada orangtuanya dan juga kepada keluarganya dan bahkan kepada semua manusia termasuk tetangga dan teman-temannya. Anak yang shaleh itu selalu berbuat kebaikan dan selalu

     15

Page 16: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

berusaha untuk menghindarkan diri dari perbuatan keji dan mungkar. Jadi anak shaleh sangat bertolak belakang dengan anak salah. Anak-anakku, bila engkau masih sekolah atau kuliah, usahakan untuk tidak menjengkelkan orang tua - ibumu. Bila berbuat salah selain tidak mengulanginya segeralah kau meminta maaf. Nak, sopan santunlah engkau kepada orang lain. Engkau juga harus perhatian kepada orang lain. Bila dimintai pertolongan maka tolonglah sesuai dengan kemampuanmu. Bila kau tidak bisa maka katakan dengan terus terang dan memohon maaflah. Anakku, seyogyanya kau harus tahu diri dan tahu balas budi. Tahu diri di sini tahu menempatkan diri. Bila kau berada di tempat orang ramai maka tunjukkan sifat yang baik dan tidak sembarangan berjalan dan berkata-kata. Selalulah meminta permisi dan memberi kode dengan tangan bila ingin berjalan melewati orang yang lebih tua darimu. Dalam berbicara tunjukkan sifat kesederhanaan, yang berarti tidak ada sifat congkak atau sombong sama sekali. Gunakan kalimat awalnya dimulai dengan kata-kata seperti: “menurut hemat

16

Page 17: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

saya”, “kalau tidak salah pak”, “maaf pak atau maaf buk yang saya maksudkan begini”. Bila diajak berdebat sebaiknya menghindar. Tapi kalau diajak diskusi tentu dengan sopan layani dan berbicaralah semampumu dengan bahasa yang juga sopan dan simpatik. Bila diajak mengumpat atau memfitnah orang lain jangan mau nak karena itu sangat dilarang agama kita. Anak-anakku, peliharalah kebiasaanmu yang baik-baik. Dalam mengelola waktu kau usahakan agar efektif dan efisien. Upayakan agar buku kerja atau buku agenda selalu ada. Dalam buku agenda itu kau buat catatan tentang apa-apa yang akan dikerjakan secara rinci. Bila ada pertemuan atau ada hal-hal yang penting catat dengan baik. Tidak hanya sekedar mencatat, terapkan dalam kehidupan sehari-hari hal-hal yang baik, sebaliknya bila ternyata yang dicatat itu tidak baik hindarkan. Anak-anakku, jangan kau terlalu menyenangi permainan dan senda gurau. Manfaatkan waktumu hanya untuk hal-hal yang berguna saja. Sepulang dari shalat di mesjid atau dari sekolah susun pakaian di

     17

Page 18: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

kamarmu. Perhatikan bila ada sampah berserakan di halaman atau di lantai rumah. Cari sapu dan mulailah menyapu. Bila ibumu atau kakak/adik lagi melakukan pekerjaan rumah seperti mencuci, menstrika pakaian maka dengan senang hati bantulah atau setidaknya kau bertanya: “bu apa yang bisa saya bantu”. Anak-anakku, selalulah kau ingat kapan waktu shalat, kapan kau harus istirahat dan kapan waktu belajar. Jadwal kegiatan selain ada dalam buku agenda juga usahakan agar ada dalam lembaran catatan di dinding sebagai bahan ingatan. Bila belajar bahasa asing seperti bahasa Inggeris jalani dengan sungguh-sungguh untuk selalu menambah “vocabulary” (perbendaharaan kata). Catatan perbendaharaan baru kau tempel di ruangan belajarmu. Ingat dan renungkan mengapa ayah salah satu temanmu, tetangga kita, dulu dari desa terpencil kok bisa sekolah di Inggris atau ibu salah seorang temanmu bisa sekolah di kota besar seperti Jakarta. Anak-anakku, kau harus punya sifat malu. Bila didalam kamar banyak memakai kwh

18

Page 19: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

listrik maka segera sadarilah bahwa bayaran rekening listrik mahal. Kasihan dong sama ibu, janda ditinggal ayah harus membayar rekening listrik yang semakin lama semakin meningkat”. Nak, coba seminimal mungkin memakai alat listrik. Hindarkan untuk menghidupkan komputer, televisi, kipas angin, “exaust fan” secara bersamaan. Sebab bila itu terjadi berarti sama saja dengan menganiaya ibu. Pada waktu seperti ini berdoalah untuk kenyamanan ayah di alam kubur. Pupuk semangatmu untuk menjalani hidup lebih baik dan berkah. Anak-anakku, tidak baik bila kau menghabiskan waktu berlama-lama di telepon. Sadarilah bahwa berbicara yang tidak perlu itu sama saja dengan pemubaziran waktu. Pemubaziran waktu itu adalah saudaranya setan. Setan adalah makhluk yang dilaknat oleh Allah. Selain itu, bila rekening telepon tinggi berarti akan menyulitkan hidup kalian. Gaji ibu dan pensiun almarhum ayah jelas akan tersedot untuk banyak keperluan lain. Bayangkan berapa jumlah biaya dibutuhkan untuk biaya makan, untuk rekening PDAM, uang

     19

Page 20: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

kuliah dan uang sekolah/ongkos jalan adik-adik, serta biaya lainnya. Hal selanjutnya yang selalu kau ingat dan lakukan adalah shalat, mengaji dan membaca taklim rumah serta sekali-sekali mendengarkan taklim di mesjid. Shalat adalah waktu istirahat bagimu. Shalat merupakan ruang dan waktu bagimu untuk mikraj ke langit. Konsultasikan masalah yang kau hadapi. Kepada Tuhan kau adukan kepenatan hati kalian. Di depan tuhanmu menangislah, pintalah petunjuk atau jalan keluar terhadap sejumlah persoalan yang sedang dan akan kalian hadapi. Untuk shalat itu siapkan dirimu dengan sebaik-baiknya. Sebelum shalat periksa apakah pakaianmu bersih. Jangan kencing berdiri karena itu adalah cara anjing. Ingat bagaimana ayah kencing yakni duduk dan bersihkan kemaluan dengan seksama, gunakan air mengalir. Setelah istinja’ ambillah wudhu’ secara sempurna. Basuh tanganmu dengan seksama, bila perlu gunakan sabun atau tanah dan siram beberapa kali. Lanjutkan dengan berkumur-kumur atau gunakan siwak atau sikat gigi.

20

Page 21: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Kemudian, basuh hidungmu dengan memasukkan air ke dalam hidung satu per satu. Setelah itu nak, basuh muka sebanyak tiga kali, terus basuh tangan kanan dan kemudian tangan kiri hingga ke bagian siku masing-masing juga sebanyak tiga kali. Dalam membasuh anggota badan itu katakan dalam hatimu: “ya allah izinkan aku membasuh muka yang suka maksiat ini, tangan yang nakal ini, begitu seterusnya pada waktu kau membasuh kepala, kedua telinga dan kedua kaki. Setelah wudhu’ berdoalah, jangan lupa doa untuk ayah. Sewaktu shalat, nak, lupakan sementara dunia yang fana. Bayangkan saat itu engkau sedang menghadap Zat yang Maha Besar, di sebelah kiri ada neraka di sebelah kanan ada surga. Pada saat shalat itu engkau membayangkan bahwa kakimu saat itu sedang meniti shiroth (jembatan yang setiap manusia melewatinya). Selama shalat dengarkan dengan seksama bacaan imam terutama pada saat kau melaksanakan shalat berjemaah - maghrib, isya dan subuh. Sebaliknya untuk shalat ashar dan zuhur shalatlah juga dengan

     21

Page 22: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

khusuk. Anggaplah setiap shalat sebagai shalatmu yang terakhir. Ini resep ayah agar bisa khusuk dalam shalat. Anak-anakku, karena shalatnya khusuk, orang pada zaman dahulu dianugerahi sejumlah kecerdasan. Kita juga bisa demikian. Kita akan cerdas secara intelektual, emosional, spiritual, kreatifitas dan bahkan cerdas dalam penderitaan. Di sekolah atau ditempatmu kuliah insya-allah nilaimu akan bagus. Umumnya orang yang memperoleh kecerdasan seperti itu selalu mendapat pujian dari para guru dan dosennya. Ketaqwaanmu kepada Allah insya-allah semakin hari semakin meningkat. Kalian akan dibutuhkan banyak orang atas kepandaianmu itu. Jangan emosional walaupun dimarahi orang lain. Bila ada orang memarahimu tetaplah berkepala dingin. Cerdas kreatifitas artinya engkau akan memanfaatkan kondisi dan keadaan dengan baik. Jangan mau didikte oleh keadaan. Bila sewaktu musim kemarau ada sesuatu yang dapat engkau lakukan untuk kemaslahatan bersama maka lakukan itu. Bila ternyata kau bisa membantu orang

22

Page 23: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

lain atau orangtuamu sendiri berupa memperoleh kesempatan untuk bekerja maka hal seperti itu lakukan saja. Yang penting uang yang kau peroleh halal. Cerdas dalam penderitaan merupakan puncak dari segala kecerdasan. Kalau di dunia ini ada anak muda menderita maka yang paling menderita adalah nabi Yusuf a.s. Dimasukkan oleh saudara-saudaranya ke dalam sumur selama 3 x 24 jam, dimasukkan ke dalam penjara sekitar 7 tahun tanpa pengadilan atau dimusuhi saudara-saudaranya bertahun-tahun. Nabi Yusuf juga difitnah memperkosa. Dia juga dijadikan budak belian setelah ditemukan di dalam sumur. Karena itu anak-anakku, selalulah berprasangka baik kepada Allah. Meskipun kau ada dalam penderitaan - entah lapar, sedikit uang, pakaian sederhana, buku-buku dan peralatan sekolah terbatas - tetap tegar dan bersemangat yang pantang menyerah. Pada saat seperti itu kau akan memiliki semangat baru apalagi bila terkenang dengan almarhum ayahmu.

     23

Page 24: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

 Anak-anakku, syukur kepada Allah selalulah menghiasi hatimu. Selalulah kau membandingkan keadaan dirimu dengan anak-anak lain yang kondisinya jauh lebih memprihatinkan. Bila ternyata kau hanya sekali-sekali makan tidak usah susah, yang penting tetap sekolah. Untuk ongkos atau biaya sekolah tentu ibumu akan selalu berjuang dengan segala cara yang halal. Bila ternyata suatu saat harus mengelola lahan di halaman rumah untuk sesuatu agribisnis misalnya pengusahaan anggrek, berdagang atau usaha lainnya maka dengan senang hati bantu ibu atau saudaramu. Pertimbangan dengan matang apakah perlu bergabung dengan tetangga atau siapa saja untuk melakukan hal yang baik-baik. Tentang hal seperti itu selalu tanya apa pendapat ibu kalian. Suatu hal yang penting nak agar kau tidak sembarangan dalam memilih teman. Jangan pernah menyukai orang yang nakal misalnya suka main gaple, berjudi, menonton film porno, bermain bola sodok, atau yang tidak baik lainnya.

24

Page 25: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

 Jangan kau berteman dengan orang yang merokok, tidak istiqoma dalam shalat, durhaka dengan orangtuanya dan tidak disiplin dalam penggunaan waktu. Jangan kau keluyuran, menghamburkan uang untuk hal yang tidak perlu dan bermain-main dengan dengan lawan jenisnya, apalagi bila harus berdua-duaan dalam kamar atau menonton bioskop. Ayah ingatkan agar kau bersifat anti dengan narkoba, minuman memabukkan, nongkrong di bar atau cafe dan kegiatan sejenisnya. Bila telah ada calon jodoh maka segeralah menikah. Musyawarah juga dengan ibumu apakah dia ingin menikah lagi. Ayah meridhoi semua yang baik-baik, apalagi itu memang perintah Allah. Anak-anakku, ayah anjurkan agar kalian selalu shalat malam (qiyamul lail). Ini perintah Allah dan sunnah nabi kita. Pada sekitar pukul 3.00 hingga pagi hari lakukan

     25

Page 26: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

kegiatan-kegiatan yang dicontohkan rasul Muhammad s.a.w., para sahabat dan orang-orang sholeh lainnya. Lakukan shalat tahajud, shalat taubat, shalat hajat, dan shalat witir. Setelah itu baca al-qur’an dan tilawahnya. Kemudian lakukan zikir hingga waktu subuh. Setelah zikir berdoalah kepada Allah, mohon kepada-Nya untuk dicarikan jalan keluar terhadap banyak permasalahan dirimu, ibumu atau anggota keluarga yang lainnya. Jangan lupa mendoakan ampunan dan kemaslahatan serta hidayah bagi kaum muslimin seluruhnya. Hingga di sini dulu nak catatan ayah buat kalian.Berhentilah menangis, senyumlah sejenak.Ayah masih ada nasehat untuk kalian. Anak-anakku, “Meskipun kita telah berbeda alam kalian harus mengerti bahwa setiap hari Senin dan Jum’at ayah akan selalu memperoleh laporan dari malaikat yang

26

Page 27: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

bertugas untuk itu tentang bagaimana amal-amal kalian. Untuk kalian camkan dalam hati bahwa ayah bisa senang pada saat-saat itu manakala dilihatkan amal-amal baik dari keturunan/zuriyat ayah. Sebaliknya ayah akan sedih manakala malaikat memperlihatkan catatan amal anak-keturunan ayah yang banyak berbuat kemaksiatan. Terserah mana yang akan kalian pilih. Karena pada saatnya nanti ayah sudah tidak bersama kalian lagi. Sebelum ayah mengakhiri nasehat ini ayah telah berdoa kepada Allah agar kalian selalu dalam hidayah-Nya dan anak-keturunan kalian semua menjadi pimpinan orang-orang yang bertaqwa”. Aamin ya Allah yarabbal ‘alamin. Dari ayah yang telah tiada

     27

Page 28: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

2DAKWAH TIDAK UNTUNG KARENA ADANYA KITA, JUSTRU KITALAH YANG UNTUNG KARENA TELAH BERDAKWAHoleh Andri Zulfikar pada 02 Desember 2010 jam 10:54

Oleh : Andri Zulfikar Banyak orang yang menganggap dirinya telah menguntungkan dakwah karena keberadaannya di lapangan dakwah, karena kontribusinya. Padahal sesungguhnya bukanlah demikian, justru kitalah yang beruntung karena kita telah memilih jalan untuk berdakwah. Dakwah tanpa keberadaan diri kita pun tetap saja berjalan. Ada dan tidak adanya kita ia terus bergerak dan mengalir. Karena dakwah adalah proyek Alloh Swt. Orang

28

Page 29: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

yang menganggap dengan keberadaan dirinya, kontribusinya kepada dakwah, lalu dia menyimpulkan jika tidak ada dirinya, maka dakwah ini akan mandeg, hancur, stagnan, sesungguhnya dia telah ditipu oleh syetan yang maha penipu. Dia merasa bahwa dirinyalah yang berjasa memajukan dakwah, lalu ia menepuk dada, "Kalo saja saya tidak ada, maka dakwah tidak akan sepesat ini....". Ini adalah puncak dari kata-kata Iblis dan Syetan! Ketololan sekaligus kebodohan menjadi satu paket!!!! Plus vitamin Kesombongan dan Keangkuhan yang menjadi satu!!!! Yang merasa untung dari dakwah itu sesungguhnya bukan dakwah, justru diri kita sendirilah. Alloh tak butuh kepada kita. Dakwah tak butuh diri kita. Justru kitalah yang membutuhkan dakwah ini. Tanpa diri kita pun dakwah ini tetap berjalan. Justru dakwah akan melemparkan orang-orang yang angkuh seperti diri kita yang menganggap dirinya lah yang punya jasa, punya saham, punya kontribusi kepada dakwah ini, seolah-olah tanpa dirinya,

     29

Page 30: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

dakwah ini tak akan mengalami kemajuan sama sekali.  jika dakwah ibarat pohon maka ada saja daun yang berguguran, tapi pohon dakwah itu tidak kehabisan cara untuk menumbuhkan tunas-tunas barunya, sementara daun-daun yang berguguran tidak lebih akan menjadi sampah sejarah. jangan pernah menyalahkan jalan ini, jangan menyerah karena lelah atupun lemah, tetaplah istiqamah, karena perjuangan tidaklah mudah. semoga beratnya amanah akan menjadi satu titipan menuju syurganya. [Allah Yarham Syaikhuna Rahmat Abdullah] 29:6. Dan barang siapa yang berjihad, maka sesungguhnya jihadnya itu adalah untuk dirinya sendiri. Sesungguhnya Allah benar-benar Maha Kaya (tidak memerlukan sesuatu) dari semesta alam. 47:38. Ingatlah, kamu ini orang-orang yang diajak untuk menafkahkan (hartamu) pada jalan Allah. Maka di antara kamu ada orang yang kikir, dan siapa yang kikir

30

Page 31: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

sesungguhnya dia hanyalah kikir terhadap dirinya sendiri. Dan Allah-lah yang Maha Kaya sedangkan kamulah orang-orang yang membutuhkan (Nya); dan jika kamu berpaling niscaya Dia akan mengganti (kamu) dengan kaum yang lain, dan mereka tidak akan seperti kamu (ini). Dakwah hanya diisi oleh mereka yang tulus Ikhlas karena mengharap ridho-Nya, mereka yang punya kepentingan terhadap dakwah, atau ingin mengambil untung dari dakwah ini akan tersingkir dengan sendirinya oleh perjalanan waktu... 2:286. Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya.Ia mendapat pahala (dari kebajikan) yang diusahakannya dan ia mendapat siksa (dari kejahatan) yang dikerjakannya.(Mereka berdo`a):"Ya Tuhan kami, janganlah Engkau hukum kami jika kami lupa atau kami tersalah.Ya Tuhan kami, janganlah Engkau bebankan kepada kami beban yang berat sebagaimana Engkau bebankan kepada orang-orang yang sebelum kami.

     31

Page 32: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Ya Tuhan kami, janganlah Engkau pikulkan kepada kami apa yang tak sanggup kami memikulnya.Beri maaflah kami;ampunilah kami; danrahmatilah kami.Engkaulah Penolong kami, makatolonglah kami terhadap kaum yang kafir". HAJAT KAMI BEGITU BESAR KEPADA ENGKAU YA ALLOH!!! BEGITU BESAR!!!

32

Page 33: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

3MAU UMUR PANJANG ATAU PANJANG UMUR?oleh Andri Zulfikar pada 02 Desember 2010 jam 23:28

Oleh : Andri Zulfikar  Seorang Penyair pernah berkata Baguskan dirimuKarena engkau kan memasukiDunia yang keduaSesudah duniamu Mau umur panjang atau panjang umur?Pertanyaan yang cukup mengusik hati. Tentu lah jawabannya ingin kedua-duanya? Ah! Apa tidak terkesan rakus? 

     33

Page 34: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Bukankah banyak orang yang umurnya panjang, namun umur panjang itu tidak membawa manfaat baginya?Hidupnya layaknya hewan binatang Cari MakanTidurMinumBuang HajatKawin Tak ada aktifitas lainnya. Tak ada visi hidupTak ada tujuanTak tahu kemana sesudah matiTak mengerti apa yang mesti dikerjakan di dunia yang singkat iniTak mau tahu apa yang wajib diperbuat dan apa yang mesti dijauhi Hidupnya dalam butaWalau matanya melihatTelinganya bisuWalau tampaknya mendengarHatinya tak punya rasaDingin sejuk bagai es

34

Page 35: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Keras bagai batu 17:72. Dan barang siapa yang buta (hatinya) di dunia ini, niscaya di akhirat (nanti) ia akan lebih buta (pula) dan lebih tersesat dari jalan (yang benar). 8:20. Hai orang-orang yang beriman, taatlah kepada Allah dan Rasul-Nya, dan janganlah kamu berpaling daripada-Nya, sedang kamu mendengar (perintah-perintah-Nya),8:21. dan janganlah kamu menjadi sebagai orang-orang (munafik) yang berkata: "Kami mendengarkan, padahal mereka tidak mendengarkan.8:22. Sesungguhnya binatang (makhluk) yang seburuk-buruknya pada sisi Allah ialah orang-orang yang pekak dan tuli yang tidak mengerti apa-apa pun.8:23. Kalau kiranya Allah mengetahui kebaikan ada pada mereka, tentulah Allah menjadikan mereka dapat mendengar. Dan jika Allah menjadikan mereka dapat mendengar, niscaya mereka pasti berpaling juga, sedang mereka memalingkan diri (dari apa yang mereka dengar itu).

     35

Page 36: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

 7:179. Dan sesungguhnya Kami jadikan untuk isi neraka Jahanam kebanyakan dari jin dan manusia, mereka mempunyai hati, tetapi tidak dipergunakannya untuk memahami (ayat-ayat Allah) dan mereka mempunyai mata (tetapi) tidak dipergunakannya untuk melihat (tanda-tanda kekuasaan Allah), dan mereka mempunyai telinga (tetapi) tidak dipergunakannya untuk mendengar (ayat-ayat Allah). Mereka itu sebagai binatang ternak, bahkan mereka lebih sesat lagi. Mereka itulah orang-orang yang lalai. 6:104. Sesungguhnya telah datang dari Tuhanmu bukti-bukti yang terang; maka Barang siapa melihat (kebenaran itu), maka (manfaatnya) bagi dirinya sendiri; dan barang siapa buta (tidak melihat kebenaran itu), maka kemudaratannya kembali kepadanya. Dan aku (Muhammad) sekali-kali bukanlah pemelihara (mu). 22:46. maka apakah mereka tidak berjalan di muka bumi, lalu mereka mempunyai hati yang dengan itu mereka dapat memahami

36

Page 37: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

atau mempunyai telinga yang dengan itu mereka dapat mendengar? Karena sesungguhnya bukanlah mata itu yang buta, tetapi yang buta, ialah hati yang di dalam dada. Sudah 1432 tahun yang silam Rasulullah saw berhijrah bersama sahabatnya, namun rasanya baru kemarin saja kisahnya kita dengarkan. Inilah panjang umur. Padahl umur beliau hanya 63 tahun. Begitu juga para sahabatnya, Abu Bakar, Umar, Usman, Ali dan sahabat lainnya.Begitu pula para ulama besar, Imam Bukhari, Imam Muslim dan Imam Hadist lainnya.Begitu pula Imam Fiqh. Abu Hanifah, Imam Malik, Imam Syafi'i dan Imam Ahmad bin Hambal. Dan juga para ulama sesudah merekaImam GhazaliIbnul JauziIbnu TaymiyyahIbnul Qayyim 

     37

Page 38: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Dan juga para Pemimpin JihadSultan Muhammad Al-FatihShalahuddin Al-Ayyubi Dan juga ulama pembaharu di abad iniRasyid RidhaHasan al-BannaSayyid QuthbAbdullah Azzam Dan para Nabi, shiddiqin, syuhada, dan sholihin lainnya yang memenuhi jagat ini. Umur mereka tidaklah sepanjang umur bumi ini. Namun beribu-ribu dan beratus-ratus tahun tetap saja diingat oleh ummat manusia kebaikan mereka, jasanya, tak pernah pudar dikenang generasi berikutnya. Seolah-olah mereka baru saja meninggal dunia. Inilah panjang umur yang sesungguhnya, kehidupan kedua sesudah kematian, yang membatasi umur mereka hanya 40, 50, 60, 70, 80, 100, 950 tahun. Namun teladan budi mereka, dikenang sepanjang zaman, hingga layar dunia ini turun.

38

Page 39: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

4ISILAH HATIKU DENGAN CAHAYA CINTA-MU....oleh Andri Zulfikar pada 04 Desember 2010 jam 19:10

Oleh : Andri Zulfikar Ya RabbYa TuhankuEngkau lah Cinta Hakikiku Ya RabbYa TuhankuJangan jadikan hatiku mencintai gambar-gambar dunia iniPotret-potret dunia yang fana ini sebentar lagi akan musnah Aku tak ingin mencintainya Ya AllohHanya Engkau lah cinta-Ku Ya Alloh, Isilah hatiku ini dengan Cahaya Cinta-Mu

     39

Page 40: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Agar hidupku terang bercahayaAgar alam kuburku terang benderangAgar di Padang Mahsyar kelak cahaya-Mu selalu menyinari jalankuAgar saat melintasi shirat cahaya-Mu terus terangi hatiku Ya Alloh,Isilah hatiku ini dengan Cahaya Cinta-MuCahaya Cinta-MuCahaya Cinta-MuCahaya Cinta-Mu Wahai Cahaya di atas CahayaJiwa ini gelap tanpa cahaya-MuJalan ini gelap suram tanpa cahaya-Mu Engkaulah Cahaya Cinta-Ku  

40

Page 41: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

5 PUTERIKUoleh Andri Zulfikar pada 10 Desember 2010 jam 14:54

Puteriku, engkau cahaya hidupkusetiap detak jantungmuadalah nyawa bagiku Tanpamu, adalah siksa bagiku  Alhamdulillah, ya Allah Kau titipkan dia padaku [Dari sahabat Muhammad Husni, Thx for this Puisi]

     41

Page 42: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

6AMAL YAUMI : ANTARA IMPIAN DAN KENYATAANoleh Andri Zulfikar pada 10 Desember 2010 jam 22:01

Diambil dari tulisan seorang sahabat di internet. Saudaraku, tak terasa, saat kita menuliskan amal yaumi, kita sedang menuliskan sebuah pesimisme dalam hidup. Kita terlalu sempit melihat masa depan, seolah2, kesempurnaan amal itu dapat diraih dalam satu malam.Padahal semestinya kita sadar, bahwa bukan demikianlah ciri seorang da'i yang punya optimisme. Saat menulis amal yaumi, kita pasri menuliskan realita fakta yang kita telah kerjakan selama seminggu yang lampau. Mengapa tidak mencoba untuk menuliskan impian? Apakah berdosa menuliskan impian kita di amal yaumi? Sedangkan kita pada

42

Page 43: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

hakekatnya diminta untuk menuliskan kenyataan yang ada? Tidak sesederhana itu saudaraku. Bukankah ada ungkapan, impian hari ini, adalah kenyataan di masa depan. Kenapa anda tidak tuliskan impian kalian dalam amal yaumi tersebut? Apakah boleh?Bukankah itu artinya berbohong? Saudaraku, segala sesuatu itu tergantung niat, dan saat engkau menuliskan impianmu di amal yaumi itu, sesungguhnya engkau sedang membangun masa depanmu yang cerah. Tidakkah engkau ingin masa depanmu cerah? Lalu mengapa engkau konsisten menuliskan sesuatu yang membuat dirimu menjadi lemah? Tidak ada salahnya menuliskan impianmu disana, sebagai doa, mudah2an suatu saat nanti, apa yang engkau niatkan, bakal jadi kenyataan. Cobalah tuliskan impianmu di amal yaumi itu, pasti Alloh dan malaikat akan kabulkan

     43

Page 44: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

impianmu, karena engkau termotivasi untuk selalu menuliskan dan mewujudkan impianmu. Dan biarkanlah engkau dan Alloh saja yang tahu, amal yang sesungguhnya engkau kerjakan, itu rahasia engkau dengan Tuhanmu.Tapi ingatlah saudaraku, sebagaimana pengalamanku. Aku tulis impianku di amal yaumi. Aku tulis penuh sholat jamaah di masjid, tahajjud tiap malam, ma'tsurat kubro pagi-petang.. Subhanalloh, impian2 itu awalnya aku anggap hanya impian biasa, namun karena terus kuulang-ulang ditulis setiap pekan, terjadilah perubahan besar dalam diriku, satu per satu impianku jadi kenyataan. Sebelumnya aku tidak pernah tahajjud tiap malam, kini tiap malam aku tahajjud. Subhanalloh, satu demi satu amal yaumi itu terwujud sesuai targetnya. Aku yakin, apa yang kita tulis adalah doa. Semoga doa kita, berproses untuk menjadi manusia2 taqwa dikabulkan Alloh. Akhuna Fid-Din Hudzaifah al-Yaman

44

Page 45: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

7HIDUP INI MISTERIoleh Andri Zulfikar pada 11 Desember 2010 jam 15:48

Oleh : Andri Zulfikar Hidup ini sesungguhnya misteri, hingga cahaya Quran menyingkap rahasianya.Hidup ini sebenarnya misteri, hingga munajat-munajat bertanya kepada Alloh menjawab semuanya. Jodoh, Rezki, Ajal, Hidup, Mati, semuanya misteri, hingga tersingkap jelas saat pintu-pintunya terkuak oleh cahaya Ilahi. Hidup ini adalah misteri sejati, hingga disingkap rahasianya oleh para Nabi dan Rasul. Saat menjalani kehidupan ini, jangan mencoba untuk memecahkan misterinya tanpa bertanya kepada Ahlinya. 

     45

Page 46: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Ahli yang akan membuka semua misteri itu hanya satu. Ar-Rahman. Semua rahasia langit dan bumi ini, misteri peristiwa yang akan terjadi dan yang sudah terjadi, hanya kita dapatkan informasinya dari Ar Rahman. Tak semua orang dibukakan misteri hidup ini. Hanya Utusan-utusan Alloh pilihan yang Alloh bukakan misteri hidup ini. Hidup tetaplah misteri. Hingga tersingkap oleh cahaya Qur'ani. Saat cahaya itu datang, terbukalah semua misteri tersebut, dan hidup menjadi terang bercahaya, tiada lagi yang tersembunyi. Semuanya dapat kita ketahui.

46

Page 47: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

8MALAIKAT KECILKUoleh Andri Zulfikar pada 13 Desember 2010 jam 10:23

Oleh : Andri Zulfikar Malaikat Kecilku Baru aku sadari bahwa engkau Malaikat Kecilku Bertahun-tahun menciummuMemelukmuMengusap-usap kepalamuMencium ubun-ubunmu Engkau malaikat kecilku Yang selalu mengingatkan ku Jika aku salah Jika langkahku terperosok  

     47

Page 48: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Jika ibadahku mulai melemah Engkau bangunkan jiwaku Semoga engkau selamanyaMenjadi penjagakuPagar hidupku To my beloved Son : Muhammad 'Ibadurrahman

48

Page 49: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

9PROYEK JALAN ANTARA SYURGA DAN NERAKAoleh Andri Zulfikar pada 13 Desember 2010 jam 11:22

Oleh : Andri Zulfikar Kisah ini saya dapatkan dari seorang teman. Ceritanya suatu hari ada proyek Jembatan antara Syurga dan Neraka. Disepakatilah di satu titik jembatan itu dimulai.  Setelah proyek berjalan selama 3 tahun, ternyata ditemukan sejumlah keganjilan. Jalan dari neraka melesat dengan sangat jauhnya, berpuluh-puluh kilometer.Jalan dari Syurga hanya 1 meter.  Lalu ditelitilah oleh Tim yang bertugas memberikan proyek. 

     49

Page 50: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Ternyata ditemukan jawabannya : Di Neraka isinya banyak kontraktor dan Pemborong.Di Syurga banyak Ustadz, Kyai dan Orang Miskin yang nggak paham masalah jalan. NB: Semoga masih ada kontraktor yang jujur, seperti teman saya yang sudah 10 tahun membangun jalan, antara Sekadau-Sintang, sampai hari ini masih bagus.

50

Page 51: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

10CUKUP KLIK REFRESH!oleh Andri Zulfikar pada 13 Desember 2010 jam 16:11

Oleh : Andri Zulfikar Jika kita bekerja di depan komputer, dan semua program berjalan lambat sekali, ada saatnya kita menekan tombol REFRESH untuk menyegarkan kembali program komputer kita. Demikian juga dengan hidup ini, saat segalanya berjalan lambat, penuh hambatan, pasti banyak hal-hal yang menuntut perbaikan segera, dan itu hanya dengan menekan tombol REFRESH di hati kita! Dan juga di otak kita. REFRESH di hati dan otak kita adalah, ISTIRAHAT sejenak. Melihat keluar jendela kantor, memandang lalu lintas, duduk sejenak di warung kopi, cafe atau berjalan

     51

Page 52: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

ke pinggiran sungai, melihat indahnya pemandangan alam. Itu semua adalah tombol-tombol refresh dalam hati dan otak kita. Itulah sebabnya Rasulullah Saw, setiap menuju mesjid, selalu menyempatkan diri melihat ke langit. Menatap keindahan alam semesta ini. Semuanya untuk REFRESH jiwa dan raganya yang teramat padat dengan aktifitas dan tugas kenabian yang diembannya. Namun ada REFRESH yang terbesar dalam sehari-semalam, yang selalu membuat jiwa beliau segar. Apa itu? Munajat!!! Munajat itu dialog, ngobrol dengan Alloh, curhat atas kelemahannya, atas dosa-dosanya dan kekurangannya. 

52

Page 53: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Salah satunya beliau lakukan saat meninggalkan Tha'if, ketika da'wah beliau ditentang habis-habisan. Kemanakah mesti mengadu? Istri tercinta telah tiada. Pamanda Abu Thalib telah wafat. Hanya ada satu harapan. Alloh. Yang tidak pernah tidur. PERHATIKAN CARA BELIAU BERDO'A. SUNGGUH BERKESAN SEKALI ISINYA DAN BERBOBOT.  Thabarani mengeluarkan dari Abdullah bin Ja'far ra. katanya: Rasulullah SAW telah berangkat ke Tha'if berjalan kaki untuk mengajak penduduknya memeluk Islam, tetapi sangat disayangkan, tidak ada seorang yang mau menerimanya. Ketika kembali, Beliau duduk berteduh di bawah pohon besar, Beliau lalu bersholat dua rakaat di situ, dan setelah itu Beliau berdoa (yang bermaksud): 

     53

Page 54: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Ya Allah!Ya Tuhanku!Aku mengadukan kepadaMu akan kelemahanku dan penghinaan orang terhadap diriku,Wahai Tuhan Maha Pengasih dari sekalian manusia. Kepada siapakah Engkau ingin menyerahkan, diriku ini?Apakah Engkau akan menyerahkan diriku kepada musuh-musuhku yang akan membinasakanku, ataupun kepada seorang yang bertimbang rasa yang dapat menimbangkan perkaraku. Tetapi jika Engkau tidak murka kepadaku,maka aku tidak menghiraukan semua itu,selain belas kasihanMu itu lebih banyak yang aku harapkan. Aku berlindung kepadaMudemi ZatMu yang mencetuskan cahaya yang dapat menghapuskan segala kegelapan,

54

Page 55: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

dan yang mana digantungkan padanya segala urusan dunia dan akhirat,agar tiadalah turun ke atas diriku ini kemurkaanMu,atau menempatkan pada diriku kebencianMu,bagiMu segala rupa keridhaansehinggalah Engkau meridhai,dan tiada daya upaya melainkan dengan Allah saja! (Majma'uz-Zawa'id 6:35) Semoga kita dapat me-refresh Jiwa kita saat Tahajjud, dengan merengek-rengek, menangisi dosa dan kesalahan kita yang silam, dan mohon agar diampunkan. 

     55

Page 56: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

11UP-DATE TERUS ANTI VIRUS DI HATI DAN AKALMU!oleh Andri Zulfikar pada 14 Desember 2010 jam 9:52

Oleh : Andri Zulfikar Tanpa terasa, komputer sering sekali berjalan lambat, lelet bin letoi alias lemah. Gara-garanya banyak, mungkin saja komputernya udah nggak pernah di up-grade, sedangkan aplikasi dan program baru terus di-install. Atau bisa juga komputer kita kebanyakan virus-nya, jalannya jadi lambat, dan juga sering 'HANG'. Ujung-ujungnya adalah komputer mesti di install ulang. Atau perlu di 'RESTART'.  Jika komputer kebanyakan virus, maka kita mesti 'UP-DATE' terus 'ANTI VIRUS TERBARU' agar segala trojan, spam dan

56

Page 57: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

virus yang akan menghantam komputer kita dapat terjaga dari serangannya. Manusia juga begitu, tanpa sadar ia tidak pernah meng-UPDATE ANTI VIRUS dalam hati dan akalnya. Sehingga hidupnya sering 'HANG'. Lelet bin lambat alias letoi dalam menangkap informasi terbaru. Akhirnya hiduppun penuh dengan problem, saat ada masalah, semua jalan menjadi buntu, tiada jalan keluar, solusi pun tak ditemukan, semua ini karena VIRUS dalam hati dan akal kita telah menumpuk, sehingga memenuhi ruang di hati dan akal kita. Tak ada ruang bagi hati dan akal untuk berfikir jernih, semuanya telah dipenuhi oleh VIRUS. UP-DATE TERUS ANTI VIRUSMU SETIAP HARISetiap hari virus akan menyerangmu, maka ANTI-VIRUS dalam hati dan akalmu mestilah lebih kuat daripada VIRUS. Jika tidak, engkau akan selalu dalam kondisi yang penuh dengan kelambatan dalam memecahkan jawaban-jawaban persoalan hidupmu. 

     57

Page 58: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

YANG DAPAT MELAWAN VIRUS, ADALAH YANG MENGERTI CARA KERJA VIRUSJika kita ke kebun binatang bertemu dengan buaya yang sedang mengamuk, maka siapakah yang dapat menundukkan buaya tersebut?  Jawabannya adalah PAWANG BUAYA. Lalu siapa yang dapat menundukkan Iblis yang selalu membawa dan menaburkan virus kepada kita? Jawabannya adalah Alloh, Yang Maha Menguasai semua yang di langit dan di bumi ini. Jika saja kita menyerahkan urusan-urusan kita kepada Alloh, maka Iblis tidak akan banyak bergerak bebas dan leluasa kepada kita. LALU apa ANTI VIRUS dalam hatimu itu?  TA'AWUDZ dan BASMALLAH!!!16:98. Apabila kamu membaca Al Qur'an, hendaklah kamu meminta perlindungan kepada Allah dari setan yang terkutuk.16:99. Sesungguhnya setan ini tidak ada kekuasaannya atas orang-orang yang beriman dan bertawakal kepada Tuhannya.

58

Page 59: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

 Syetan bukan hanya menggoda saat kita mengaji, saat tidak mengaji juga digoda. 7:200. Dan jika kamu ditimpa sesuatu godaan setan, maka berlindunglah kepada Allah. Sesungguhnya Allah Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui. 7:201. Sesungguhnya orang-orang yang bertakwa bila mereka ditimpa was-was dari setan, mereka ingat kepada Allah, maka ketika itu juga mereka melihat kesalahan-kesalahannya. Maka Ta'awudz adalah ANTI VIRUS pertama yang mesti rajin2 di-UPDATE setiap hari. Sebanyak-banyaknya. Sekurang-kurangnya 5 kali dalam sehari di pagi hari. Kedua, BASMALLAH Hampir semua aktifitas Nabi diawali dengan Ta'awudz dan Basmallah, maka beliau menjadi orang yang terjaga dari segala jenis VIRUS yang masuk, karena beliau selalu meng-UPDATE ANTI VIRUS-nya. Kita

     59

Page 60: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

seharusnya banyak membaca Basmallah dalam hidup ini. BACAAN APABILA MASUK RUMAHلـنا، ثم6 ليسل.م نا توك6  بسم ا@ ولجـنا، وبسـم ا@ خرجـنا، وعلى ربـ.على أهـله   ."Bismillahi walajnaa wa bismillahi kharajnaa wa-alallaahi rabbina tawak-kalnaa" “Dengan nama Allah kami masuk dgn nama Allah kami keluar dan kepada Tuhan kami kami bertawakkal”. Kemudian mengucapkan salam kepada keluarganya. (HR. Abu Dawud). Dalam Kitab Shahih: “Apabila seseorang masuk rumahnya lalu berdzikir kepada Allah ketika masuk rumah dan makan syaitan berkata ‘Tiada tempat tinggal dan makanan bagi kalian ’.” Muslim no. 2018. LIHAT, SAAT KELUAR RUMAH, BELIAU SELALU MEMBACA BASMALLAH. لت على ا@، وF حول وF قو6ة إ6F با@ <>بسـم ا@، توك6Bismillahi tawakaltu ‘alallahi laa haula walaa quwwata illa billah

60

Page 61: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

“Dengan nama Allah, aku berserah diri kepada Allah. Tidak ada daya dan kekuatan selain dari Allah.” (H.R. Abu Daud, tirmidzy dan Nasai ) Catatan : Barangsiapa membaca doa ini ketika keluar rumah maka ia tidak akan diganggu syetan dan terhindar dari bencana SAAT AKAN MAKAN BELIAU BERDOARasulullah Shallallahu’alaihi wasallam bersabda  : “Apabila seseorang di antara kamu memakan makanan hendaklah membaca:بسـم ا@"Bismillah"Apabila lupa pada permulaannya hendaklah membaca :بسـم ا@ في أو6له وآخره"Bismillahi Fii Awwali wa Akhirihi  Jika tiga Aktifitas besar dalam hidup yakni : - Keluar dan Masuk Rumah, Saat hendak makan kita awali dengan Basmallah, maka

     61

Page 62: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

terjagalah hidup kita, terjaga lah makanan kita, dari Syetan yang terkutuk. Semoga kita dapat selalu meng-UPDATE keduanya, Ta'awudz dan Basmallah setiap hari.       

 

62

Page 63: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

12Jangan Seperti Monyet…oleh Andri Zulfikar pada 14 Desember 2010 jam 13:47

- dari blog seorang sahabat - FILM SANG MURABBI : Astaghfirullah! Menulis judulnya saja sebenarnya saya sudah nggak mau. Tapi, ini memang ceritera yang pernah diceriterakan oleh Almarhum Ustadz Rahmat Abdullah Allahuyarham, di berbagai kesempatan saat mengisi dauroh.  Teringat akan ceritera ini, saya pun memutuskan untuk memasukkannya ke dalam dialog pada adegan terakhir sebelum beliau wafat. Adegannya begini :Saat Ustadz Rahmat Abdullah menaiki tangga gedung Kindo, beliau bertemu dengan seseorang (diperankan oleh sahabat saya, yang sudah mewanti-wanti untuk tidak disebutkan namanya sebelum film ini jadi. “Takut

     63

Page 64: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

ngetop!” katanya bercanda). Seseorang itu curhat pada Ustadz Rahmat.   Seseorang :  Ustadz, gimana nih? Teman-teman udah pada kendor semangatnya. Kalau kita ketemu nggak pernah ngomongin pengajian lagi. Yang diomongin soal ekonomi… politik… Gimana dong, tadz?! Ustadz Rahmat :Akhi, antum mesti sabar dan ikhlas. Antum tahu monyet? Seseorang :Ya, tahu Ustadz. Tapi bukan ane kan monyetnya? Ustadz Rahmat :(Tersenyum) Ada ceritera, seekor monyet nangkring di pucuk pohon kelapa. Dia nggak sadar lagi diintip sama tiga angin gede. Angin Topan, Tornado sama Bahorok. Tiga angin itu rupanya pada ngomongin, siapa yang bisa paling cepet jatuhin si monyet dari pohon kelapa. Angin Topan bilang, dia cuma perlu waktu 45 detik. Angin Tornado nggak mau kalah, 30 detik. Angin Bahorok senyum ngeledek, 15 detik juga jatuh tuh monyet. Akhirnya satu

64

Page 65: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

persatu ketiga angin itu maju. Angin Topan duluan, dia tiup sekenceng-kencengnya, Wuuusss…. Merasa ada angin gede datang, si monyet langsung megang batang pohon kelapa. Dia pegang sekuat-kuatmya.  Beberapa menit lewat, nggak jatuh-jatuh tuh monyet. Angin Topan pun nyerah. Giliran Angin Tornado. Wuuusss… Wuuusss… Dia tiup sekenceng-kencengnya. Ngga jatuh juga tuh monyet. Angin Tornado nyerah. Terakhir, angin Bahorok. Lebih kenceng lagi dia tiup. Wuuuss…   Wuuuss… Wuuuss… Si monyet malah makin kenceng pegangannya. Nggak jatuh-jatuh. Ketiga angin gede itu akhirnya ngakuin, si monyet memang jagoan. Tangguh. Daya tahannya luar biasa.Ngga lama, datang angin Sepoi-Sepoi. Dia bilang mau ikutan jatuhin si monyet.  Diketawain sama tiga angin itu. Yang gede aja nggak bisa, apalagi yang kecil. Nggak banyak omong, angin Sepoi-Sepoi langsung niup ubun-ubun si monyet. Psssss… Enak banget. Adem… Seger… Riyep-riyep matanya si monyet. Nggak lama ketiduran dia. Lepas pegangannya. Jatuh tuh  si monyet.

     65

Page 66: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

 Nah, akhi.Tantangan dakwah seperti itu.Diuji dengan kesusahan…Dicoba dengan penderitaan…Insya Allah, kita kuat. Tapi jika diuji oleh Allah dengan kenikmatan,ini yang kita mesti hati-hati. Antummesti sabar…ikhlas…Ingetin terus temen-temen antum, jangan seperti monyet…    

66

Page 67: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

13HATI-HATI KALAU BUANG AIR KECIL SEMBARANGAN [TRUE STORY]oleh Andri Zulfikar pada 18 Desember 2010 jam 9:45

Oleh : Andri Zulfikar Ini kisah nyata, dari seorang sahabat, suatu hari mereka sekeluarga ke Bandung dari Jakarta, lewat Tol Cipularang. Di tengah-tengah perjalanan, anaknya yang laki-laki minta berhenti untuk buang air kecil. Mereka melihat anaknya masuk ke semak-semak di pinggir jalan tol.  Lama... sekali menunggu, sang ayah mulai gelisah, sudah hampir setengah jam. Lalu sang ayah menyusul menjemput anaknya.  Dari sejak dijemput, sampai di Bandung, hingga dalam hotel si anak laki-lakinya

     67

Page 68: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

hanya diam.... saja tidak mau makan. Saat pulang ke Jakarta, mereka melalui jalan yang sama.  Tepat di KM saat mereka berhenti pada hari Sabtu, anak laki-lakinya meminta sang ayah untuk menyetop mobil, dia ingin buang air kecil lagi. Kali ini si anak masuk ke hutan dan tidak kembali-kembali hampir 2 jam. Lalu kedua orang tuanya mulai gelisah, mereka kemudian menghubungi Pihak Jasa Tol, Jasa Raharja.  Pihak Tol kemudian mengkonfirmasi si ayah, bahwa 2 hari yang lalu, dia menemukan seorang anak laki-laki. Setelah disebutkan ciri-cirinya, persis seperti anaknya. Orang tua mereka kemudian menyusul anaknya di gerbang Tol. Saat sampai di Kantor, petugas memberitahukan, bahwa anak ini sudah 2 hari disini. Alangkah kagetnya orang tuanya saat anaknya berkata, "Mengapa ayah tinggalkan adek, adek hanya buang air kecil di samping mobil koq. Adek teriak-teriak

68

Page 69: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

memanggil ayah, ayah langsung kabur membawa mobil". Sang ayah dan ibu serta saudara-saudaranya kaget. Lalu siapa yang ikut ke Bandung? * * * Jawabannya adalah, saat si anak kencing, dia pasti telah membunuh satu atau lebih dari anak-anak jin. Sang ayah dan ibunya melihat anak jin yang berada di alam jin, yang diserupakan dengan anaknya. Anak itu dihijab oleh jin dan tidak bisa melihat apa yang dikerjakan orang tuanya. Yang dibawa orang tuanya adalah anak jin yang mirip dengan anaknya. Nabi melarang kita kencing di Lubang.Diriwayatkan dari Qatadah bahwa Rasulullah Saw bersabda “Jangan sekali-kali salah seorang dari kalian kencing di lubang ”.Qatadah rahimahullah salah seorang rawi hadits ini ditanya oleh murid-murid tentang alasan pelarangan di atas. Qatadah pun

     69

Page 70: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

menjawab: “Lubang-lubang itu adalah tempat tinggal jin” Semoga kita selalu berhati-hati.

70

Page 71: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

14TAK ADA PAKSAAN DALAM SYARIAT, KARENA TELAH JELAS JALAN YANG BENAR DAN YANG SESAToleh Andri Zulfikar pada 20 Desember 2010 jam 13:25

Oleh : Andri Zulfikar  tak ada paksaan untuk memakai jilbab,menutup auratsesuai dengan syariat,sebab semuanya sudah jelas dengan akal sehat,tinggal kita dalam hati adakah punya niat,jangan sampai baru yakin dengan syariat,waktu mau sekarat.mumpung belum datang kiamat,tak ada salahnya menutup aurat.sebelum hancur jasad di liang lahad.mari segera tobat.

     71

Page 72: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

tutup aurat.dengan niat.niatnya yang kuat.untuk ridho Alloh di dunia dan akhirat.bukan redho ustad.sahabat.atau kerabat.apalagi calon suami yang memikat.

72

Page 73: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

15UCAPAN TERIMA KASIH KEPADA SAKIToleh Andri Zulfikar pada 01 Januari 2011 jam 10:19

Oleh : Andri Zulfikar Alhamdulillah, hampir sepekan sakit tidak bisa kemana-mana justru membuat diri ini kian berterima kasih. Sakit lah yang membawaku menyadari betapa mahalnya sehat. Sakit juga menjernihkan hati. Bagaikan seseorang yang sebelumnya menggunakan kacamata buram, kemudian menjadi terang dan jelas.Sakit juga membawa kebaikan khusus, karena dosa-dosaku juga gugur bersama keringat yang mengalir.Sakit juga menguji kesungguhan dalam ibadah, ada kenikmatan yang luar biasa, saat menyaksikan org yg sehat dapat beribadah, hanya di saat kita terseok-seok berjalan waktu sakit.

     73

Page 74: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Sakit juga membuat kita mengenal rumah sakit, bertemu orang-orang yang lebih parah daripada kita, yang tubuhnya penuh jahitan, yang kakinya membusuk, yang kecil bayi menangis meraung, yang tua bangka kurus kering menggigil dalam kedinginan.Sakit juga mengajari kita betapa perawat, dokter adalah manusia-manusia yang luar biasa secara emosional diuji. Aku bertemu dokter India yang tetap tersenyum, walau kuyakin, ia pasti kelelahan.Sakit juga mengajari kita, usaha manusia mestilah maksimal, namun manusia jangan lupa untuk bertawakkal kepada Nya dalam proses penyembuhan penyakitnya.Sakit juga mengajari kita betapa mahalnya kesabaran, betapa sabar itu pahit, pahit dan pahit sekali. Tapi buahnya luar biasa!!!Sakit juga mengajari kita, sunnah-sunnah Nabi dalam sakit, berbekam, itu adalah pengobatan yang luar biasa.Sakit juga mendekatkan keluarga yang jauh, mendekatkan anak dan istri, penambah pahala, penggugur dosa. Betapa banyaknya pelajaran yang kudapat dari sakit.

74

Page 75: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

 Wahai saudaraku Sakit! Terima Kasih telah sudi berbagi rahasia tentangmu kepadaku. Terima Kasih Ya Alloh. Atas anugerah sakit ini. Most Powerful Week25-12-2010 - 01-01-11

     75

Page 76: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

16TERIMA KASIH ALLOHoleh Andri Zulfikar pada 11 Januari 2011 jam 16:03

Oleh : Andri Zulfikar

Makasih Ya Alloh atas semua karunia Mu, walau kami sering lupa untuk mensyukurinya.Makasih Ya Alloh atas anugerah teman2 yang mendoakanku saat miladku kemarin 10 Jan, karena setiap doa yang mereka sampaikan kepadaku akan kembali juga kepada mereka semua.

Jika mrk mendoakan panjang umur, maka panjangkan juga umur mereka Ya Alloh, Jika mrk mendoakan agar banyak rezki, maka lipatgandakan juga rezki mereka Ya AllohJika mrk mendoakan agar aku dan anak istri selalu rukun, maka rukunkan juga RT mrk Ya Alloh

76

Page 77: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

17SILATURAHIM, TRADISI YANG HILANGoleh Andri Zulfikar pada 15 Januari 2011 jam 10:22

dalam kitab an-Nawadir, disebutkan... :salah satu tradisi penduduk surga, mereka saling mengunjungi.. dalam sepekan, dengan jadwal :1. hari sabtu, anak-anak mengunjungi orang tua mereka.2. hari ahad, para orang tua mengunjungi anak-anaknya3. hari senin, mrid mengunjungi guru-guru mereka.4. hari selasa, giliran guru mengunjungi murid-muridnya.5. hari rabu, umat mengunjungi nabi mereka.6. hari kamis, para nabi mengunjungi umatnya.7. hari jumat, seluruh penduduk surga mengunjungi jamuan Allah swt.

     77

Page 78: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

moga kita termasuk orang-orang yang senang dengan tradisi ahlu surga... rajin silaturahim adalah tanda cinta 

78

Page 79: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

18KEMATIAN TIDAK ADA YANG MENDADAKoleh Andri Zulfikar pada 16 Januari 2011 jam 22:15

dari : milis seorang sahabat Tadi malam saya bertakziyah ke kediaman seorang rekan. Beliau adalah seorang partner di firma hukum paling terkemuka di Indonesia. Seorang pekerja keras yang hidupnya sangat produktif dan kontributif dalam pengembangan pasar modal khususnya di bidang hukum. Ibu Tuti Dewi Hadinoto. "Kesejahteraan atas diriku dan dirinya pada hari ia dilahirkan dan pada hari ia meninggal dan pada hari ia dibangkitkan hidup kembali" 19:33 19:15. Jumat kemarin beliau masih bekerja hingga larut malam, Sabtu paginya beliau masih

     79

Page 80: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

mencoba kebaya untuk lamaran anaknya, bahkan beliau sempat berjalan-jalan ke mall hingga sore, lalu jam 5 sore beliau dipanggil Allah. Semua kaget, semua berkata, kenapa kematian bisa begitu mendadak? Tidak ada kematian yang mendadak, karena itu sudah ditentukan waktunya 7:34. Tiap-tiap umat mempunyai batas waktu; maka apabila telah datang waktunya mereka tidak dapat mengundurkannya barang sesaat pun dan tidak dapat (pula) memajukannya. Jika sudah tiba waktunya, kita tidak akan mengulur, tidak pula akan mempercepat 15:5. Tidak ada suatu umat pun yang dapat mendahului ajalnya, dan tidak (pula) dapat mengundurkan (nya). Tidak ada siapapun, yang akan dapat mengulur dan mempercepat, karena Allah Maha Menepati janjiNya  

80

Page 81: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

63:11. Dan Allah sekali-kali tidak akan menangguhkan (kematian) seseorang apabila datang waktu kematiannya. Dan Allah Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan. Kematian itu adalah suatu kepastian 3:185. Tiap-tiap yang berjiwa akan merasakan mati. Dan sesungguhnya pada hari kiamat sajalah disempurnakan pahalamu. Barang siapa dijauhkan dari neraka dan dimasukkan ke dalam surga, maka sungguh ia telah beruntung. Kehidupan dunia itu tidak lain hanyalah kesenangan yang memperdayakan. 29:57. Tiap-tiap yang berjiwa akan merasakan mati. Kemudian hanyalah kepada Kami kamu dikembalikan. karena penyebab kematian bukanlah sakit atau tua, penyebab kematian adalah karena kita hidup 4:78. Di mana saja kamu berada, kematian akan mendapatkan kamu, kendati pun

     81

Page 82: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

kamu di dalam benteng yang tinggi lagi kokoh, dan jika mereka memperoleh kebaikan, mereka mengatakan: "Ini adalah dari sisi Allah", dan kalau mereka ditimpa sesuatu bencana mereka mengatakan: "Ini (datangnya) dari sisi kamu (Muhammad)". Katakanlah: "Semuanya (datang) dari sisi Allah". Maka mengapa orang-orang itu (orang munafik) hampir-hampir tidak memahami pembicaraan sedikit pun? apapun yang akan kita lakukan untuk menghindarinya, ajal tetap akan menjemput. Banyak manusia di dunia ini berusaha untuk MENGHINDARI kematian. Hidup sehat, makan seimbang, berobat ke dokter yang menghabiskan puluhan hingga ratusan juta juta Rupiah, itu semua dilakukan demi menghindari kematian yang tidak mungkin dapat dihindari. Tetapi sedikit manusia yang sadar untuk MEMPERSIAPKAN kematian. Banyak manusia lupa MEMPERSIAPKAN tetapi sedang berjuang keras untuk MENGHINDARI kematian  

82

Page 83: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

59:18. Hai orang-orang yang beriman, bertakwalah kepada Allah dan hendaklah setiap diri memperhatikan apa yang telah diperbuatnya untuk hari esok (akhirat), dan bertakwalah kepada Allah, sesungguhnya Allah Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan 59:19. Dan janganlah kamu seperti orang-orang yang lupa kepada Allah, lalu Allah menjadikan mereka lupa kepada diri mereka sendiri. Mereka itulah orang-orang yang fasik. Pertanyaannya, bagaimana mempersiapkan agar kematian kita dapat menghasilkan kesejahteraan akhirat? Sayangnya, tidak ada orang yang sudah mati yang bisa kita tanyakan pertanyaan ini. Tetapi al Quran bisa menjawab. Penyesalan orang yang sudah mati 35:37. Dan mereka berteriak di dalam neraka itu: Ya Tuhan kami, keluarkanlah kami niscaya kami akan mengerjakan amal yang saleh berlainan dengan yang telah

     83

Page 84: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

kami kerjakan". Dan apakah Kami tidak memanjangkan umurmu dalam masa yang cukup untuk berpikir bagi orang yang mau berpikir, dan (apakah tidak) datang kepada kamu pemberi peringatan? maka rasakanlah (azab Kami) dan tidak ada bagi orang-orang yang lalim seorang penolongpun. 32:12. Dan (alangkah ngerinya), jika sekiranya kamu melihat ketika orang-orang yang berdosa itu menundukkan kepalanya di hadapan Tuhannya, (mereka berkata): "Ya Tuhan kami, kami telah melihat dan mendengar, maka kembalikanlah kami (ke dunia), kami akan mengerjakan amal saleh, sesungguhnya kami adalah orang-orang yang yakin". ternyata bukan karena dulu di dunia tidak rajin shalat, bukan karena dulu di dunia tidak jadi orang kaya, bukan karena dulu di dunia tidak senang puasa. Penyesalan orang yang sudah mati adalah dulu di dunia tidak bersedekah. "Dan belanjakanlah sebagian dari apa yang telah Kami berikan kepadamu sebelum datang kematian kepada salah seorang di antara kamu; lalu ia berkata: "Ya

84

Page 85: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Rabb-ku, mengapa Engkau tidak menangguhkan (kematian)ku sampai waktu yang dekat, yang menyebabkan aku dapat bersedekah dan aku termasuk orang-orang yang saleh?" 63:10. Dan belanjakanlah sebagian dari apa yang telah Kami berikan kepadamu sebelum datang kematian kepada salah seorang di antara kamu; lalu ia berkata: Ya Tuhanku, mengapa Engkau tidak menangguhkan (kematian) ku sampai waktu yang dekat, yang menyebabkan aku dapat bersedekah dan aku termasuk orang-orang yang saleh?" Mengapa sedekah? Karena surga dan al A'raf adalah milik orang yg beriman dan beramal saleh 2:82. Dan orang-orang yang beriman serta beramal saleh, mereka itu penghuni surga; mereka kekal di dalamnya. 2:62. Sesungguhnya orang-orang mukmin, orang-orang Yahudi, orang-orang Nasrani dan orang-orang Shabiin, siapa saja di antara mereka yang benar-benar beriman

     85

Page 86: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

kepada Allah, hari kemudian dan beramal saleh, mereka akan menerima pahala dari Tuhan mereka, tidak ada kekhawatiran terhadap mereka, dan tidak (pula) mereka bersedih hati. 5:69. Sesungguhnya orang-orang mukmin, orang-orang Yahudi, Shabiin dan orang-orang Nasrani, siapa saja (di antara mereka) yang benar-benar beriman kepada Allah, hari kemudian dan beramal saleh, maka tidak ada kekhawatiran terhadap mereka dan tidak (pula) mereka bersedih hati. sementara kita baru diakui beramal saleh jika suka dan gemar setiap hari bersedekah 3:92. Kamu sekali-kali tidak sampai kepadakebajikan (yang sempurna), sebelum kamu menafkahkan sebahagian harta yang kamu cintai. Dan apa saja yang kamu nafkahkan, maka sesungguhnya Allah mengetahuinya. Kematian jangan dihindari, mari kita persiapkan, karena tidak ada kematian yang mendadak, kita saja yang tidak diberitahu

86

Page 87: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

waktunya. Marilah kita berjual beli dengan Allah, menukar jiwa dan harta dengan reward ridho Allah 9:111. Sesungguhnya Allah telah membeli dari orang-orang mukmin, diri dan harta mereka dengan memberikan surga untuk mereka. Mereka berperang pada jalan Allah; lalu mereka membunuh atau terbunuh. (Itu telah menjadi) janji yang benar dari Allah di dalam Taurat, Injil dan Al Qur'an. Dan siapakah yang lebih menepati janjinya (selain) daripada Allah? Maka bergembiralah dengan jual beli yang telah kamu lakukan itu, dan itulah kemenangan yang besar. 2:272. Bukanlah kewajibanmu menjadikan mereka mendapat petunjuk, akan tetapi Allah-lah yang memberi petunjuk (memberi taufik) siapa yang dikehendaki-Nya. Dan apa saja harta yang baik yang kamu nafkahkan (di jalan Allah), maka pahalanya itu untuk kamu sendiri. Dan janganlah kamu membelanjakan sesuatu melainkan karena mencari keridaan Allah. Dan apa saja harta yang baik yang kamu nafkahkan, niscaya kamu akan diberi pahalanya dengan

     87

Page 88: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

cukup sedang kamu sedikit pun tidak akan dianiaya (dirugikan). 4:114. Tidak ada kebaikan pada kebanyakan bisikan bisikan mereka, kecuali bisikan-bisikan dari orang yang menyuruh (manusia) memberi sedekah, atau berbuat makruf, atau mengadakan perdamaian di antara manusia.  Dan barang siapa yang berbuat demikian karena mencari keridaan Allah, maka kelak Kami memberi kepadanya pahala yang besar. 9:72. Allah menjanjikan kepada orang-orang yang mukmin lelaki dan perempuan, (akan mendapat) surga yang di bawahnya mengalir sungai-sungai, kekal mereka di dalamnya, dan (mendapat) tempat-tempat yang bagus di surga Adn. Dan keridaan Allah adalah lebih besar; itu adalah keberuntungan yang besar. 2:254 "Hai orang-orang yang beriman, belanjakanlah (di jalan Allah) sebagian dari rezki yang telah Kami berikan kepadamu sebelum datang hari yang pada hari itu tidak ada lagi jual beli dan tidak ada lagi

88

Page 89: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

syafa'at. Dan orang-orang kafir itulah orang-orang yang zalim." Jangan sampai menjadi manusia yang menyesal karena tidak bersedekah, karena surga adalah milik orang yang beriman dan beramal saleh, sementara neraka adalah milik orang yang tidak suka bersedekah dan beramal saleh 69:30. (Allah berfirman): "Peganglah dia lalu belenggulah tangannya ke lehernya."69:31. Kemudian masukkanlah dia ke dalam api neraka yang menyala-nyala.69:32. Kemudian belitlah dia dengan rantai yang panjangnya tujuh puluh hasta.69:33. Sesungguhnya dia dahulu tidak beriman kepada Allah Yang Maha Besar.69:34. Dan juga dia tidak mendorong (orang lain) untuk memberi makan orang miskin.69:35. Maka tiada seorang teman pun baginya pada hari ini di sini.69:36. Dan tiada (pula) makanan sedikit pun (baginya) kecuali dari darah dan nanah.69:37. Tidak ada yang memakannya kecuali orang-orang yang berdosa.

     89

Page 90: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

 Hidup ini memang pilihan, pilihan yang penuh dengan konsekuensi. 

 

90

Page 91: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

19KENAPA SAMPAI TERJADI PERCERAIAN?oleh Andri Zulfikar pada 17 Januari 2011 jam 13:58

Oleh : Andri Zulfikar Perceraian adalah perkara yang halal namun dibenci oleh Alloh. Dalam Islam, perceraian mesti dipersulit, maka talak tidak boleh sampai langsung 3, ada tahapnya, 1, 2 dan 3 untuk memberikan kesempatan berfikir, rujuk bagi pasangan suami istri. Maka dalam Islam, terkandung prinsip, nikah dimudahkan, cerai dipersulit. Dalam kehidupan Jahiliyyah kebalikannya, nikah dipersulit, cerai dipermudah. Kenapa perceraian dapat terjadi?

     91

Page 92: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

 Faktor terbesar adalah dari SIHIR, baik itu lewat TUKANG SIHIR, ataupun LEWAT SIHIR SYETAN MELALUI PANDANGAN mata kita 2:102. Dan mereka mengikuti apa yang dibaca oleh syaitan-setan pada masa  kerajaan Sulaiman (dan mereka mengatakan bahwa Sulaiman itu mengerjakan sihir), padahal Sulaiman tidak kafir (tidak mengerjakan sihir), hanya setan-setan itulah yang kafir (mengerjakan sihir). Mereka mengajarkan sihir kepada manusia dan apa yang diturunkan kepada dua orang malaikat di negeri Babil yaitu Harut dan Marut, sedang keduanya tidak mengajarkan (sesuatu) kepada seorang pun sebelum mengatakan: "Sesungguhnya kami hanya cobaan (bagimu), sebab itu janganlah kamu kafir". Maka mereka mempelajari dari kedua malaikat itu apa yang dengan sihir itu, 

92

Page 93: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

mereka dapat menceraikan antara seorang (suami) dengan istrinya. Dan mereka itu (ahli sihir) tidak memberi mudarat dengan sihirnya kepada seorang pun kecuali dengan izin Allah. Dan mereka mempelajari sesuatu yang memberi mudarat kepadanya dan tidak memberi manfaat. Demi, sesungguhnya mereka telah meyakini bahwa barang siapa yang menukarnya (kitab Allah) dengan sihir itu, tiadalah baginya keuntungan di akhirat dan amat jahatlah perbuatan mereka menjual dirinya dengan sihir, kalau mereka mengetahui. Perceraian terjadi karena sihir dari para dukun yang mempelajari sihir dari Syetan. Dukun-dukun tersebut membuat sang suami mengasihi perempuan lain

     93

Page 94: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

(pengasihan) dan membenci istrinya sendiri. Setiap dia melihat istrinya, dia timbul benci, setiap melihat perempuan itu, dia timbul suka. Inilah sihir dari para dukun yang sering terjadi. SIFAT SIHIR ADALAH MENYULAP/KAMUFLASE Saat tukang sihir Fir'aun melemparkan tali-tali, maka tali itu menyulap MATA semua orang, menimbulkan rasa takut (BER-EFEK KE HATI). Dan membuat orang TAKJUB/KAGUM 7:115. Ahli-ahli sihir berkata: "Hai Musa, kamukah yang akan melemparkan lebih dahulu, ataukah kami yang akan melemparkan?"7:116. Musa menjawab: "Lemparkanlah (lebih dahulu)!" Maka tatkala mereka melemparkan, mereka menyulap mata orang dan menjadikan orang banyak itu takut, serta mereka mendatangkan sihir yang besar (menakjubkan).

94

Page 95: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

7:117. Dan kami wahyukan kepada Musa: "Lemparkanlah tongkatmu!" Maka sekonyong-konyong tongkat itu menelan apa yang mereka sulapkan.7:118. Karena itu nyatalah yang benar dan batallah yang selalu mereka kerjakan.7:119. Maka mereka kalah di tempat itu dan jadilah mereka orang-orang yang hina. Artinya, sihir dari syetan itu pintu masuknya lewat MATA, dari MATA turun ke dalam HATI, dan bertahta di dalam HATI menjadi KEKAGUMAN. Inilah sihir yang dibuat oleh IBLIS.  THE SECRET OF GHADUL BASHORItlah sebabnya, Islam menyuruh kita untuk GHADUL BASHOR, menjaga jarak pandang kita, karena disitulah SIHIR IBLIS akan mudah masuk mengelabui kita. GHADUL BASHOR bukan hanya sekedar menghindarkan diri kita dari sihir, namun juga hipnotis, yang sekarang sedang ramai-ramainya. 

     95

Page 96: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

24:30. Katakanlah kepada orang laki-laki yang beriman: "Hendaklah mereka menahan pandangannya, dan memelihara kemaluannya; yang demikian itu adalah lebih suci bagi mereka, sesungguhnya Allah Maha Mengetahui apa yang mereka perbuat".  24:31. Katakanlah kepada wanita yang beriman:Hendaklah mereka menahan pandangannya, dan memelihara kemaluannya, dan janganlah mereka menampakkan perhiasannya, kecuali yang (biasa) nampak daripadanya. Dan hendaklah mereka menutupkan kain kudung ke dadanya,dan janganlah menampakkan perhiasannya,kecualikepada suami mereka,atau ayah mereka,

96

Page 97: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

atau ayah suami mereka,atau putra-putra mereka,atau putra-putra suami mereka,atau saudara-saudara laki-laki mereka,atau putra-putra saudara laki-laki mereka,atau putra-putra saudara perempuan mereka,atau wanita-wanita Islam, ataubudak-budak yang mereka miliki,atau pelayan-pelayan laki-laki yang tidak mempunyai keinginan (terhadap wanita)atau anak-anak yang belum mengerti tentang aurat wanita. Dan janganlah mereka memukulkan kakinya agar diketahui perhiasan yang mereka sembunyikan. Dan bertobatlah kamu sekalian kepada Allah, hai orang-orang yang beriman supaya kamu beruntung. Demikianlah paparan al-Qur'an tentang menjaga pandangan, salah satu manfaatnya adalah menjaga dari sihir yang akan mengelabui pandangan kita. 

     97

Page 98: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

PEKERJAAN TUKANG SIHIR 113:4. dan dari kejahatan wanita-wanita tukang sihir yang menghembus pada buhul-buhul, Alloh Yarham BUYA HAMKA dalam tafsirnya menjelaskan Makna ayat 4 ini dengan sangat bagus. Dalam kehidupan moden dalam kota yang besar-besar lebih dahsyat lagi bahaya malam. Orang yang tenggelam dalam lautan hawa nafsu, yang tidak lagi menuntut kesucian hidup, pada malam hari itulah dia keluar dari rumah ke tempat-tempat maksiat.Di malam harilah harta-benda dimusnahkan di meja judi atau dalam pelukan perempuan jahat.Di malam hari suami mengkhianati isterinya.Di malam harilah gadis-gadis remaja yang hidup bebas dirusakkan perawannya, dihancurkan hari depannya oleh manusia-manusia yang tidak pula mengingat lagi hari depannya sendiri.

98

Page 99: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Sebab itu maka di segala zaman disuruhlah kita berlindung kepada Allah sebagai Rabb dari bahaya kejahatan malam apabila dia telah kelam. Dan dari kejahatan wanita-wanita peniup pada buhul-buhul." (ayat 4). Yang dimaksud di sini ialah bahaya dan kejahatan mantra-mantra sang dukun. Segala macam mantra atau sihir yang digunakan untuk mencelakakan orang lain. Ada satu perbuatan yang disebut TUJU! Dalam pemakaian kata secara umum, kata tuju berarti titik akhir yang dituju dalam perjalanan. Yang boleh dikatakan juga dalam bahasa Arab maqshud. Apa yang dituju, dengan apa yang dimaksud adalah sama artinya. Tetapi di dalam Ilmu Sihir dan mantra dukun-dukun, TUJU itu mempunyai arti yang lain. Yaitu menujukan ingatan, fikiran dan segala kekuatan kepada orang tertentu,

     99

Page 100: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

menujukan kekuatan batin terhadap orang itu, dengan maksud jahat kepadanya, sehingga walaupun berjarak yang jauh sekali, akan berbekas juga kepada diri orang itu. Dengan adanya ayat ini nyatalah bahwa al-Quran mengakui adanya hal-­hal yang demikian. Jiwa manusia mempunyai kekuatan batin tersendiri di luar dari kekuatan jasmaninya. Kekuatan yang demikian bisa saja digunakan untuk maksud yang buruk. Di dalam Bahasa Minangkabau kata-kata TUJU itu ter­dapat sebagai bahagian dari sihir. Ada TUJU gelang-gelang; yaitu dengan membulatkan ingatan jahat kepada orang yang dituju, orang itu dapat saja sakit perut. Gelang-gelang atau cacing yang dalam perut orang itu bisa membangkit­kan penyakit yang membawa sengsara, bahkan membawa maut bagi yang dituju! 

100

Page 101: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Gelang-gelang Si Raya Besar, atau gelang-gelang si Ma-u-wek! Selain dari itu ada Tuju yang bernama gayung, ada yang bernama tinggam, ada yang bernama gasing. Dalam bahasa Jawa bagitu pula rupanya yang dimaksud dengan kata-kata "nuju wong", yang anti harfiyahnya menuju orang, maksudnya ialah menyihir orang. Di dalam ayat 4 Surat al-Falaq ini kita berlindung daripada kejahatan wanita-wanita peniup pada buhul-buhul. Karena di zaman dahulu tukang mantra yang memantrakan dan meniup-niupkan itu kebanyakannya ialah perempuan! Di Eropa pun tukang-tukang sihir yang dibenci itu diperlambang­kan dengan perempuan-perempuan tua yang telah ompong giginya dan muka­nya seram menakutkan. Di hadapannya terjerang sebuah periuk yang selalu dihidupkan api di bawahnya dan isinya macam-macam ramuan. Di antara ramuan itu ialah anak kecil hasil perzinaan yang baru lahir! 

     101

Page 102: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Maka dalam ayat ini disebutkan bahwa perempuan tukang sihir itu meniup atau menghembus-hembus barang ramuan yang dia bungkus, dan bungkusan itu mereka ikat dengan tali yang dibuhulkan. lsinya ialah barang-barang yang kotor atau barang yang mengandung arti untuk TUJU tadi. Misalnya didapati di dalamnya jarum 7 buah; jarum itu guna menusuk-nusuk perasaan orang yang dituju, sehingga selalu merasa sakit. Ada juga cabikan kain kafan, atau tanah pada perkuburan yang paling baru. Ada juga batu nisan (mejan). Pendeknya barang-barang ganjil yang mengandung kepercayaan sihir (magis) dengan maksud menganiaya. Memang, jiwa manusia ini bisa saja dibawa kepada perbuatan yang buruk. Maka kalau jiwa orang yang kena tuju itu lemah, tidak ada pegangan dan tidak ada perlindungkan sejati terhadap Allah, dia bisa saja tewas karena mantra dukun tukang tiup tersebut. Maka dalam ayat ini seorang yang telah kokoh kepercayaannya kepada Allah, merasa yakin bahwa tuju jahat tukang sihir

102

Page 103: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

atau dukun jahat itu tidak akan mempan terhadap dirinya. (demikian Buya Hamka). SYETAN MENYIHIR LEWAT PANDANGAN Di awal tadi saya katakan, bahwa sihir itu yang terkuat adalah dari pandangan mata, maka potensi rusaknya sebuah keluarga, adalah selalu bermula dari pandangan yang tidak terjaga.  Saat suami tidak lagi menjaga pandangannya, dan juga istri tidak lagi menjaga pandangannya, maka disitulah awal mula bencana terjadi.  Obatnya adalah dengan berusaha menjaga PANDANGAN, sebab PANDANGAN itulah alat-alat SYETAN yang dipergunakan untuk menjadikan kita terpesona dengan dunia ini.  2:212. Kehidupan dunia dijadikan indah dalam PANDANGAN orang-orang kafir, dan mereka memandang hina orang-orang yang

     103

Page 104: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

beriman. Padahal orang-orang yang bertakwa itu lebih mulia daripada mereka di hari kiamat. Dan Allah memberi rezeki kepada orang-orang yang dikehendaki-Nya tanpa batas. 3:14. Dijadikan indah pada (PANDANGAN) manusia kecintaan kepada apa-apa yang diingini, yaitu: wanita-wanita, anak-anak, harta yang banyak dari jenis emas, perak, kuda pilihan, binatang-binatang ternak dan sawah ladang. Itulah  kesenangan hidup di dunia dan di sisi Allah-lah tempat kembali yang baik (surga). 15:10. Dan sesungguhnya Kami telah mengutus (beberapa rasul) sebelum kamu kepada umat-umat yang terdahulu.15:11. Dan tidak datang seorang rasul pun kepada mereka, melainkan mereka selalu memperolok-olokkannya.15:12. Demikianlah, Kami memasukkan (rasa ingkar dan memperolok-olokkan itu) ke dalam hati orang-orang yang berdosa (orang-orang kafir),

104

Page 105: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

15:13. mereka tidak beriman kepadanya (Al Qur'an) dan sesungguhnya telah berlalu sunnatullah terhadap orang-orang dahulu.15:14. Dan jika seandainya Kami membukakan kepada mereka salah satu dari (pintu-pintu) langit, lalu mereka terus menerus naik ke atasnya,15:15. tentulah mereka berkata: "Sesungguhnya PANDANGAN kamilah yang dikaburkan, bahkan kami adalah orang-orang yang kena sihir". 15:88. Janganlah sekali-kali kamu menujukan PANDANGANmu kepada kenikmatan hidup yang telah Kami berikan kepada beberapa golongan di antara mereka (orang-orang kafir itu), dan janganlah kamu bersedih hati terhadap mereka dan berendah dirilah kamu terhadap orang-orang yang beriman. 16:5. Dan Dia telah menciptakan binatang ternak untuk kamu; padanya ada (bulu) yang menghangatkan dan berbagai-bagai manfaat, dan sebagiannya kamu makan.16:6. Dan kamu memperoleh PANDANGAN yang indah padanya, ketika kamu

     105

Page 106: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

membawanya kembali ke kandang dan ketika kamu melepaskannya ke tempat penggembalaan. 38:30. Dan Kami karuniakan kepada Daud, Sulaiman, dia adalah sebaik-baik hamba. Sesungguhnya dia amat taat (kepada Tuhannya).38:31. (ingatlah) ketika dipertunjukkan kepadanya kuda-kuda yang tenang di waktu berhenti dan cepat waktu berlari pada waktu sore.38:32. Maka ia berkata: "Sesungguhnya aku menyukai kesenangan terhadap barang yang baik (kuda) sehingga aku lalai mengingat Tuhanku sampai kuda itu hilang dari PANDANGAN".38:33. "Bawalah semua kuda itu kembali kepadaku". Lalu ia potong kaki dan leher kuda itu. Pandangan memang membius kebanyakan manusiaOrang-orang yang bertakwa sekalipun akan ditimpa godaan yang indah dari Syetan yang membius pandangan mereka, namun karena rajinnya mereka memohon

106

Page 107: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

perlindungan kepada Alloh, dia dapat kembali bermuhasabah dan kembali ke jalan Tuhannya 7:200. Dan jika kamu ditimpa sesuatu godaan setan, maka berlindunglah kepada Allah. Sesungguhnya Allah Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.7:201. Sesungguhnya orang-orang yang bertakwa bila mereka ditimpa was-was dari setan, mereka ingat kepada Allah, maka ketika itu juga mereka melihat kesalahan-kesalahannya. Ya Alloh...jadikanlah kami orang-orang yang sanggup menjaga pandangan kami, untu melihat yang Engkau ridhoi semata. Jangan lah Engkau ceraikan kami dengan orang-orang yang kami cintai dalam bingkai keridhoan-Mu, satukan dan kumpulkan lah kami semua dalam ridho-Mu dan Syurga-Mu. Semoga Alloh melindungi kita semua dari perceraian dengan orang yang kita cintai,

     107

Page 108: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

dan menyatukan kita selamanya di dalam ridho-Nya yang Hakiki nanti. AMIN.  

108

Page 109: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

20BUAT GURU NGAJIKU SAAT AKU KECIL DAHULUoleh Andri Zulfikar pada 17 Januari 2011 jam 14:34

Oleh : Andri Zulfikar GuruAku adalah murid yang saat engkau menyuruhku mengajiBukan mulutku yang bersuaraTapi mulutmu lah yang berbunyi GuruBerjalan kaki jauhnya engkau berjalanEngkau telusuri pelosok gangDari satu rumah ke rumah Mendatangi murid-muridmu Dengan upah yang sangat murah Untuk zaman itu Bahkan untuk makan pun tak cukup

     109

Page 110: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

 Tetapi keikhlasanmuTak pernah sedikitpun memudarJustru jiwamu kian bercahaya GuruWalau engkau telah tiadaAtau engkau entah dimana hari iniNamun aku yakinBahwa Alloh telah sediakan rumah istana untukmu Yang akan engkau diami di akhirat nanti. GuruAku sampaikan salam untukmuSeandainya diizinkan sujud di hadapan manusiaPasti aku akan melakukannya Sebagai 'IKROM' ku kepadamu... Ya Alloh, semua kebaikanku, bagikan juga kepada guru-guruku tercinta...Ya Alloh, Engkau telah kirimkan guru-guru kepadaku karena cintanya kepada agama-Mu

110

Page 111: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Ya Alloh, lapangkan alam kubur guru-gurukuYa Alloh, limpahkan kesehatan kepada guru-gurukuYa Alloh, ampunilah dosa guru-gurukuYa Alloh, sampaikan cintaku karena Mu kepada guru-guruku... Amin ya Robbal 'Alamin

     111

Page 112: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

21MANIS... MANIS... MANIS... LAMA-LAMA KOQ JADI PAHIT????oleh Andri Zulfikar pada 18 Januari 2011 jam 12:00

Oleh : Andri Zulfikar Manusia luar biasa itu memberi nasehat yang ringan, padat, berisi, futuristik dan menggigit.  Mudah-mudahan kita jangan terjebak disana. Amin. Ya Alloh... AKU TAKUT SAAT DIBUKAKAN ATAS KALIAN KEINDAHAN DUNIA DAN PERHIASANNYAHadits di atas mirip dgn hadits berikut: عن أبي سعيد الخدري. قال: جلس رسول ا@ على اRـنـبر، ا أخاف عليكم من بعدي ما يفـتح وجلسـنا حوله، فقال: {{إن6 مم6عليكم من زهرة الدfنيا وزيـنتها}} 

112

Page 113: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Dari Abu Sa’id Al-Khudriy radhiyallahu ‘anhu dia berkata Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallamduduk di atas mimbar dan kami pun duduk di sekitar beliau.Lalu beliau shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabdaSesungguhnya di antara yg palingaku takutkan atas kaliansepeninggalku adalahketika dibukakan atas kalian keindahan dunia danperhiasannya.{HR. Al-Bukhariy no.1465 dan Muslim no.1052} DUNIA ITU MANIS DAN HIJAU, TAKUTLAH DENGAN FITNAH WANITA Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam telah menjelaskan tentang keadaan dunia sekaligus memperingatkan ummatnya dari fitnahnya.عن أبي سعيد الخدري. أن6 رسول ا@ قال: {{إن6 الدfنيا حلوة إن6 ا@ تعالى مسـتخـلفكم فيها، فيـنظر كيف تعملون، خضرة وفات6قوا الدfنيا وات6قوا الـن.ساء}}

     113

Page 114: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Dari Abu Sa’id Al-Khudriy radhiyallahu ‘anhu bahwasanya Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda Sesungguhnyadunia itumanisdanhijau.Dan sesungguhnya Allah subhanahu wa ta’ala menjadikan kalian pemimpin padanya.Lalu Dia akan melihat bagaimana amalan kalian.Maka takutlah kalian dari fitnahnya dunia dantakutlah kalian dari fitnahnyawanita.{HR. Muslim no.2742} Ya Alloh... dunia yang hamba diami ini hanya sebentar saja, hanya sekejap mata. Bagaikan orang yang berada di pagi atau sore hari semata. Ya Alloh, lindungi lah kami agar jangan terkena fitnahnyaJangan terpesona atas keindahannyaJangan terpukau oleh perhiasannya

114

Page 115: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Jangan terlena dengan hembusan angin sayup-sayupnya Sungguh engkau lah yang Maha Mendengar, Maha Mengetahui Kabulkan doa kami Robbana.... Amin Allohumma amin.... Teringat hamba dengan sebuah nasyid Indah ANTARA 2 CINTA Apa yang ada jarang disyukuriApa yang tiada sering dirisaukanNikmat yang dikecap baru kan terasa bila hilangApa yang diburu timbul rasa jemuBila sudah di dalam genggaman Dunia ibarat air lautDiminum hanya menambah hausNafsu bagaikan fatamorganaDi padang pasir 

     115

Page 116: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Panas yang membahang disangka airDunia dan nafsu bagai bayang-bayangDilihat ada ditangkap hilang Tuhan.. leraikanlah duniaYang mendiam di dalam hatikuKerana di situ tidak ku mampuMengumpul dua cintaHanya cintaMu ku harap tumbuhDibajai bangkai dunia yang kubunuh  Itulah dunia, yang dikejar, harta, tahta, wanita, awalnya manis.... lama kelamaan menjadi pahit rasanya.... tanpa sadar, kematian pun datang menjelang......

116

Page 117: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

22AKU MALU UNTUK MEMINTA KEPADA-MUoleh Andri Zulfikar pada 19 Januari 2011 jam 9:32

Oleh : Andri Zulfikar Karena terlalu banyaknya nikmat-MuDan selalu tercurahnya karunia-MuSerta tak pernah berhentinya kebaikan dari-MuJuga tak terhitung betapa bertubi-tubinya rahmat-Mu turun kepadaku Membuat bibirku tak mampu untuk terucap Mengingat setiap hari kejahatanku naik kepada-MuDosa-dosaku terbang menuju Arsy-MuKeburukan-keburukanku menggunung naik menuju langit Kursi-MuKejahatan-kejahatan ku bergulung-gulung menaiki tangga singgasana-Mu

     117

Page 118: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

 Menjadikan bibirku tak sanggup untuk meminta kepada-Mu Aku malu Sangat malu Meminta kepada-Mu Apa yang bisa diucapkan oleh orang yang membalas kebaikan dengan keburukan?Apa yang bisa diucapkan oleh orang yang membalas rahmat dengan kejahatan?Apa yang bisa diucapkan oleh orang yang membalas pemberian yang baik dengan dosa? Semakin aku tak mampu memintaTak sanggup mulut ini terucap Aku malu Kutahan permohonanku Kumohonkan ampunan selalu kepada-Mu 

118

Page 119: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Itulah yang layak untuk kulafadzkan Mohon ampun atas dosa-dosaku Aku malu untuk meminta kepada-MuAku maluMalu  

     119

Page 120: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

23WAHAI BILAL, SUDAH LUPAKAH ENGKAU DENGANKU?oleh Andri Zulfikar pada 22 Januari 2011 jam 17:05

Oleh : Andri Zulfikar Pada suatu hari Bilal bin Rabbah, mu'adzin Rasulullah Saw bermimpi bertemu Rasulullah saw.Dalam mimpinya itu Nabi saw bersabda kepadanya, “Wahai Bilal, sudah lupakah engkau denganku? Apa yang menghalangimu hingga tidak pernah menjengukku ?” Bilal pun tersadar dari mimpinya. Bibirnya berucap, "Tidak! Tidak wahai Rasulullah, aku tidak pernah melupakanmu!" 

120

Page 121: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Dadanya berdegup keras. Ada kerinduan yang mendalam kepada Kota Rasulullah, Madinah, beliau kemudian memacu kudanya menuju Madinah. Sebuah kuda melesat cepat dari Damaskus menuju Madinah Al-Munawwarah. Dialah Bilal bin Rabbah. Mu'adzin Rasulullah. Setibanya di Madinah, beliau bertemu dengan 2 cucu Rasulullah saw, Hasan dan Husain, mereka saling berpelukan, melepas kerinduan. Namun ada satu permintaan dari Hasan dan Husain yang begitu berat bagi Bilal, ia diminta mengumandangkan azan bagi penduduk Madinah. Padahal dia sudah berjanji untuk tidak mengumandangkan adzan lagi, selepas Rasulullah saw wafat. 

     121

Page 122: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Namun Bilal tak dapat menolak permintaan kedua cucu Rasulullah saw itu. Beliau pun memenuhi permintaan keduanya. Namun apa yang terjadi, saat Bilal sampai kepada Kalimat "Asyhadu anna Muhammadarrasululloh...." tenggorokan Bilal seolah tercekat. Air matanya menetes, para sahabat pun yang mendengarnya tak sanggup menahan air matanya, kerinduan mereka kepada Rasulullah kian menjadi-jadi, teringat kembali mereka dengan saat-saat bersama Rasulullah. Saat-saat suka dan duka.  Setelah beberapa hari lamanya Bilal ra tinggal di Madinah, melepaskan rindunya di Madinah, beliau pun  meninggalkan kota Madinah dan kembali ke Damaskus. ADZAN TERAKHIRDalam kesempatan pertemuan dengan Umar al-Faruq di Syam, sejumlah sahabat mendesak Bilal agar mau mengumandangkan azan di hadapan al-Faruq Umar ibnul Khaththab. Bilal pun tak dapat menolaknya.

122

Page 123: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

 Ketika suara Bilal yang nyaring itu kembali terdengar mengumandangkan azan, Umar tidak sanggup menahan tangisnya, maka iapun menangis tersedu-sedu, yang kemudian diikuti oleh seluruh sahabat yang hadir hingga janggut mereka basah dengan air mata. Suara Bilal membangkitkan segenap kerinduan mereka kepada masa-masa kehidupan yang dilewati di Madinah bersama Rasulullah Saw.. Dan itu, menjadi adzan terakhir yang dikumandangan Bilal, hatinya tak kuasa menahan kenangan manis bersama manusia tercinta, nabi akhir zaman. BiIal, "pengumandang seruan langit itu", tetap tinggal di Damaskus hingga wafat. Saat menjelang kematiannya, istri Bilal menunggu di sampingnya dengan setia seraya berkata,"Oh, betapa sedihnya hati ini…."Tapi, setiap istrinya berkata seperti itu, Bilal membuka matanya dan membalas,"Oh, betapa bahagianya hati ini…. "

     123

Page 124: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

 Lalu ia mengucapkan kata-kata secara secara beulang-ulang, kata tersebut adalah:"Esok kita bersua dengan orang-orang terkasih…Muhammad dan sahabat-sahabatnyaEsok kita bersua dengan orang-orang terkasih…Muhammad dan sahabat-sahabatnya" Bilal meninggal di Syam dalam keadaan bersiap siaga di jalan Allah, sebagaimana yang dikehendakinya. Semoga Allah meridhainya dan menjadikannya ridha kepadaNya.

124

Page 125: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

24MISTERI ANGKA 33oleh Andri Zulfikar pada 23 Januari 2011 jam 11:44

dari situs sahabat di Internet Terjemahan bebas dari numerologi di Wikipedia adalah salah satu dari banyak sistem, tradisi atau kepercayaan dalam hubungan mistik atau esoterik antara angka dan benda-benda fisik atau makhluk hidup. Bagi orang yang percaya numerologi, kemunculan satu angka di satu kejadian bisa jadi pertanda sesuatu. Hal ini juga yang terjadi selama proses penyelamatan para petambang di Chile, dimana seringnya muncul angka 33, yang bagi sebagian orang bisa dianggap sebagai misteri angka 33. Masih segar dalam ingatan kita bagaimana proses penyelamatan petambang di Chile yang bisa dikatakan sangat dramatis. Detik-detik yang menegangkan selama proses

     125

Page 126: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

penyelamatan ini diikuti dan jadi pemberitaan dunia. Hampir sebagian besar stasiun-stasiun televisi raksasa dunia menyiarkan proses penyelamatan yang berlangsung selama 69 hari. Bahkan presiden Chile, Sebastian Pinera, banyak dipuji dan menjadi simbol inspirasi akan satu usaha dan komitmen. Dibalik proses penyelamatan tersebut, maka ada satu angka yang memainkan peranan penting dalam peristiwa ini. Angka tersebut adalah angka 33. Setidak-tidaknya ada 6 misteri angka 33yang muncul di operasi penyelamatan Luis Urzua dan kawan-kawan. Coba kita simak satu per satu. Misteri angka 33 pertama:perhatikan jumlah pekerja tambang yang terjebak di dalam reruntuhan tambang ini. Jumlahnya adalah 33 orang. Misteri angka 33 kedua:setelah para para petambang ini terjebak selama 17 hari tanpa komunikasi dari permukaan, maka dibutuhkan waktu 33 hari

126

Page 127: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

sampai mata bor berhasil mencapai tempat para pekerja tersebut. Ah itu hanya kebetulan saja, bagi sebagian orang. Namun bagi yang lain, semuanya mengandung arti. Misteri angka 33 ketiga:segera setelah selesai dibor, maka para pekerja mulai membangun sebuah terowongan yang akan digunakan untuk mengeluarkan para petambang. Mau tau berapa diameter terowongan tersebut? Terowongan tersebut berdiameter 66 sentimeter atau sama dengan dua kaliangka 33. Misteri angka 33 keempat:terowongan yang berdiameter 66 sentimeter tersebut, berhasil menembus ruangan tempat para petambang yang terjebak di kedalaman 700 meter, di hari ke-66 (sekali lagi, angka ini sama dengan dua kali angka 33). Misteri angka 33 kelima:setelah terjebak selama 69 hari, maka satu per satu pekerja dikeluarkan melalui

     127

Page 128: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

terowongan tersebut. Dan tanggal proses pengeluaran para petambang adalah tanggal 13 Oktober 2010 atau 13-10-10. Kalau angka ini dijumlahkan, maka angka 33 akan muncul lagi. Misteri angka 33 keenam: yang terakhir, pada saat mata bor berhasil mencapai para pekerja setelah hari ke-33, maka pekerja tersebut mengirimkan sebuah catatan untuk menunjukkan bahwa mereka masih hidup. Bunyi catatan itu adalah sebagai berikut:Estamos bien en el refugio los 33” (“All of 33 of us are in the shelter “)Jika kata dalam Estamos bienel refugio los 33, termasuk spasinya dihitung, maka angka 33 muncul kembali. Maria Segovia, adik perempuan dari Dario Segovia, seorang petambang yang diselamatkan mengatakan: “Angka 33 muncul dalam semua proses ini, semuanya cocok, ini sungguh-sungguh mukjizat”.  TASBIH FATIMAHDinamakan dengan tasbih Fatimah, karena bacaan yang diajarkan oleh Nabi tersebut

128

Page 129: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

berkenaan dengan kejadian yang dialami oleh Fatimah ra. putri Nabi Saw., seperti yang disebutkan dalam riwayat di bawah. Tetapi tidak ada kejelasan siapakah yang mencetuskan bacaan tersebut dengan nama tasbih Fatimah. Namun tidak ada salahnya menyebut bacaan itu dengan tasbih Fatimah, mengingat peristiwa itu berkenaan dengan Fatimah ra., dan setiap pembacanya akan mengenang peristiwa yang dialami oleh Fatimah ra. putri Nabi Saw.. Cara mengamalkan tasbih Fathimah, cukup dengan membaca takbir ( ا@ أكبر[Allâhhu akbar]) 34x, tasbih ( @سبحان ا[subhânallâh]) 33x, dan tahmid ( @ الحمد[alhamdulillâh]) 33x, setiap hendak tidur. Dalil bacaan tersebut disampaikan oleh Ali bin Abu Thalib Krw., beliau berkata, “Fatimah ra. mengadu tentang gilingan gandum yang membekas pada kedua telapak tangannya (pekerjaan rumah tangganya yang berat). Ketika itu Nabi baru mendapatkan tawanan atau budak (hasil dari peperangan). Maka Fatimah ra. pergi

     129

Page 130: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

kepada beliau Saw. (dengan tujuan meminta budak yang dapat membantu pekerjaannya). Namun setibanya di sana ia tidak menemui Nabi Saw.. Tetapi ia mendapati Aisyah ra., dan ia menceritakan permasalahannya kepada Aisyah ra.. Setelah kejadian itu, ketika kami sudah dalam keadaan berbaring (hendak tidur malam), tiba-tiba Nabi Saw. mendatangi kami, Maka aku hendak bangun (menyambutnya), tetapi beliau bersabda, ‘Tetaplah kalian di tempat kalian berdua.’ Lalu beliau Saw. duduk di antara kami hingga aku merasakan dinginnya telapak kaki beliau Saw. di dadaku. Lalu beliau bersabda, ‘Maukah kalian berdua jika aku beritahu sesuatu yang lebih baik dari yang kalian minta kepadaku (pembantu)? Jika kalian hendak tidur, maka bertakbirlah 34x, bertasbih 33x, dan bertahmidlah 33x. Maka itu lebih baik bagi kalian berdua daripada pembantu.” (HR. Bukhari dan Muslim/ Muttafaq ‘alaih) Di dalam fath al-baari ( kitab syarh (penjelas) shahih al-bukhari karya al-Hafizh

130

Page 131: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Ibn Hajar al-al-’Asqalaniy) disebutkan ada perawi yang mendahulukan tasbih terlebih dahulu dan mengakhirkan takbir. Tetapi yang ada di matan haditsnya di dalam shahih Bukhari seperti yang diterjemahkan di atas, yaitu; takbir dulu 34, tasbih 33 dan tahmid 33 .  2 PENAMBANG CHILI MASUK ISLAM DI HADAPAN SYAIKH NAZHIM19 Desember 2010A'uzubillah himinash Setan nirrajeemBismillah-hir Rahman-nir RahiimAssalamu'alaikum WRH wbkt■ Maulana menyambut dua penambang

Chili - Brother Omar, Presiden dari kelompok penambang terperangkap, dan Dario rekannya - hangat. "Duduklah," kata Maulana sambil tertawa, saat ia menyambut mereka dengan cinta.

■ Maulana mulai dengan memuji Allah, dan berterima kasih kepada-Nya untuk keajaiban indah. Para penambang telah bertahan selama 70 hari, terkubur 700 meter di bawah

     131

Page 132: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

bumi mengeras, tanpa udara segar, dan hanya air yang sangat tercemar untuk bertahan hidup. Dengan nyaris makanan, gerah panas, kegelapan dan berat mencekik di udara, semua 33 penambang berhasil keluar hidup-hidup, masing-masing muncul dengan segitiga Naqsybandi taweez tradisional di lehernya, karena Maulana telah mengirim mereka hadiah ini ketika mereka masih terjebak. Maulana berdoa bahwa orang akan mengakui keberadaan Spiritualitas dan mukjizat, setelah menyaksikan acara ini membingungkan yang diliput oleh media dunia untuk semua untuk dilihat.

■ Maulana mengungkapkan bahwa ia telah diberitahu tentang kecelakaan dan situasi mengerikan para penambang 'satu malam. Dia segera membuat doa (do'a) untuk mereka, dan dia disebut sebagai salah satu dari 313 orang ajaib (RijalAllah) di seluruh dunia, dan memintanya untuk menemani para

132

Page 133: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

penambang. Akhirnya, tidak satu, tapi tujuh dari makhluk tak kasat mata dikirim ke situs. Maulana diberitahu oleh yang satu itu, untuk menginformasikan para penambang untuk mengucapkan La ila ha illallah, Muhammadur Rasulullah, dan meminta mereka untuk memakai TaweezNaqsybandi, agar diselamatkan cepat, dan Maulana melewati pesan ini penting dan bingkisan dari taweezes kepada mereka di Chili yang bisa mengirimkannya ke penambang.

■ Alhamdulillah, kata Maulana, pertolongan Allah telah mencapai para penambang, dan membuat penyelamatan mereka tampaknya tidak mungkin, mungkin. Semua teknologi di bumi tidak bisa telah memungkinkan, tanpa bantuan Tuhan. Bantuan telah mencapai penambang dari tempat tak terduga, melalui tujuh makhluk gaib yang telah dikirimkan kepada mereka kemudian. (, Ketika kita membaca Ringkasan dari apa yang

     133

Page 134: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

para penambang mengungkapkan, Anda akan melihat banyak keajaiban sehingga menantang logika. Dan hanya untuk menggambarkan bahwa hidup seperti suatu cobaan bukan hanya tentang memiliki teknologi, baru-baru on Nov 19 th,ledakan di sebuah tambang batubara Selandia Baru 29 penambang terperangkap, dan tidak ada yang berhasil keluar hidup-hidup, bahkan tubuh mereka telah ditemukan, meskipun state-of-the -art teknologi yang tersedia untuk mereka adalah. Jadi untuk ini 33 penambang untuk keluar hidup-hidup, sehat dan utuh memang keajaiban. Mereka memegang rekor enak telah hidup untuk waktu yang lama, terperangkap di bawah tanah.)

■ Tujuh yang tak terlihat di antara para penambang ditunjukkan pada saat penderitaan mereka akan berakhir, sebagaimana tercantum pada Tablet Diawetkan (Luh Mahfuz),dan mereka melanjutkan untuk memberikan dukungan yang diperlukan untuk kelangsungan hidup ini 33

134

Page 135: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

penambang, secara bertahap, sampai yang menentukan tanggal. Meskipun penambang melihat banyak kejadian ajaib, Maulana mengatakan bahwa 'mukjizat kecil' hanya telah ditampilkan, sebagai manusia hari ini memiliki keyakinan yang sangat lemah dalam Spiritualitas, dan mereka tidak akan mampu menanggung kejutan mukjizat benar-benar besar. Hanya apa penambang yang dibutuhkan untuk bertahan hidup, mereka diberi. Bahkan saat itu, dunia adalah saksi untuk bagaimana, atas kehendak Allah, 33 orang selamat dalam kondisi yang akan merenggut nyawa dari semua itu dalam sehari, dalam kondisi normal, namun mereka bertahan 17 hari awalnya, tanpa udara (ya, ! tanpa ada udara segar), tanpa air minum yang bersih dan tanpa banyak makanan (baca wawancara penambang 'di posting berikutnya, untuk melihat berapa banyak mereka makan setiap hari), dan mereka menghabiskan total 70 hari bawah tanah -! muncul hidup!

     135

Page 136: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

■ Maulana mengatakan bahwa ia sangat senang bertemu dua penambang yang datang.Tanpa bantuan Spiritual dan dukungan dari satu saleh dan murni yang dikirim untuk membantu mereka, mereka tidak pernah bisa berhasil keluar hidup-hidup. Allah telah membuat suatu kemustahilan, mungkin, dan doa orang-orang saleh adalah sarana(waseelah) dengan yang terjadi!

■ Dengan mereka datang ke sini, itu adalah pembukaan bagi rakyat Chile, banyak orang akan memeluk Islam dan Spiritualitas setelah ini. Sementara Amerika Utara materialis mengeras, Amerika Selatan akan berkembang menjadi orang-orang yang sangat rohani. Maulana berdoa bagi mereka, untuk mencapai era Imam Mahdi (as) dan Sayyidina Isa (as), dan insyaallah, pada saat itu, banyak di Chili akan masuk Islam.

■ Maulana memberi mereka masing-masing hadiah sebesar USD $ 500, dan memberi mereka tambahan sebesar USD $ 15.500 untuk

136

Page 137: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

mengambil kembali ke 31 penambang lainnya kembali di Chile. Maulana mengatakan bahwa ia berharap untuk memberikan kontribusi kepada mereka setiap bulan, sehingga dapat membantu mereka mendapatkan kembali kaki mereka, karena ia tidak ingin mereka akan kembali bekerja di tambang lagi. Dia berharap bahwa iuran bulanan akan membantu mereka memulai beberapa usaha kecil yang akan membuat mereka pergi. Dia minta salah satu dari dua penambang bahwa ia harus mulai membesarkan kambing, dan bahwa Maulana akan mengirimkan uang kepadanya untuk memulai sebuah peternakan kambing dengan antara 500 sampai 1000 kambing, dan dalam setahun, ia akan memiliki 10 000 kambing. penambang kemudian mengungkapkan bahwa ia memangtelah seorang petani muda kambing di hari-harinya! Maulana menyarankan penambang lain untuk memulai usaha kecil, membeli dan

     137

Page 138: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

menjual kayu dari Argentina. Maulana meyakinkan mereka bahwa ia akan terus mengumpulkan sedekah atas nama mereka, dan bahwa ia tidak akan pernah meninggalkan mereka, ia akan membantu mereka sebanyak mungkin, karena mereka seperti anak-anak sendiri di matanya.

■ Para penambang juga disajikan Maulana dengan beberapa hadiah simbolis - bendera Chili dengan tanda tangan semua 33 penambang ', masuk saat mereka masih terjebak di tambang, rosario, gambar dilakukan oleh keluarga mereka pada hari penyelamatan mereka dan sepotong batu atacamita dari San Jose emas dan tembaga. Mereka berkata kepada Maulana, "Ini hadiah kepada Anda apa-apa dibandingkan dengan semua yang telah Anda lakukan bagi kita, kita tidak akan pernah bisa membalas kebaikan Anda dan membantu Anda kepada kami," Maulana yang rendah hati menjawab, "pahala kami adalah dari langit, kami hanyalah pekerja

138

Page 139: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

lemah, hamba lemah. Semoga Anda bahagia di dunia dan akhirat. "

■ Pada akhir pertemuan itu, Maulana disebut 'singa' para penambang untuk keberanian mereka dalam menghadapi seperti siksaan menakutkan. Dia mengirim salams ke semua para penambang, dan menyuruh mereka untuk mengambil hati, untuk seratus ribu Chili akan, suatu hari akan pergi ke Damaskus dengan perahu! Maulana mengingatkan mereka untuk mencari pekerjaan yang sederhana, dan tidak pernah untuk kembali bekerja di tambang lagi, karena, jika mereka terjebak sekali lagi, Maulana berkata, "Kali ini, kami tidak bertanggung jawab." Maulana berjanji mengirim uang untuk mereka untuk membangun dergah di Chile juga. Salah satu wanita yang menemani para penambang, memiliki pertanyaan terakhir. "Anak saya hilang di laut pada bulan Mei tahun ini," katanya sedih, "akan aku melihatnya lagi?" Maulana berkata, "Ia

     139

Page 140: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

akan datang, ketika Sayyidina Isa (as) datang, jangan khawatir," Maulana menghibur ibu berduka. Dia kemudian memberikan Bay'at seluruh kelompok dan memeluk dua penambang.

■ Segera setelah pertemuan Maulana, tim TV sulthanah berbicara kepada dua penambang sebentar, meminta mereka bagaimana perasaan mereka tentang pertemuan Maulana Syaikh Nazim, dan apa yang mereka alami ketika mereka mengambil Bay'at dengan dia. Brother Omar mengatakan bahwa selama Bay'at, dia merasa seolah-olah ia sedang mabuk, dan setelah Bay'at, ia merasa seolah-olah suatu beban besar telah terangkat dari dadanya. Penambang lainnya mengalami sensasi yang sama. Meskipun ia mengalami kesulitan tidur setelah penderitaannya, ia kagum bahwa ia tidur seperti bayi, sejak tiba di Lefke. Dia menemukan tinggal di Lefke sangat damai, dan sangat tersentuh oleh berapa banyak waktu

140

Page 141: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Maulana menghabiskan dengan mereka. Dia telah melihat begitu banyak mureeds menunggu hari, hanya untuk bisa menghabiskan beberapa menit dengan Maulana, namun mereka diberi kesempatan untuk menjadi diulang dengan Maulana, makan malam dengan dia, dan bahkan bepergian dengan dia di mobil dua kali. Ia berterima kasih atas nasihat bijak Maulana telah memberinya, dan ia ingin berbagi dengan keluarganya, terutama tentang meninggalkan sektor pertambangan, untuk mencari rezeki di tempat lain.

■ Ketika ditanya bagaimana ia memandang kecelakaan itu sekarang belakang, dia mengatakan bahwa itu adalah tes dan berkah bagi mereka, membawa mereka kembali ke dunia nyata, itu menunjukkan mereka arti hidup dan membawa mereka ke dalam Islam dan ke Maulana lipat. Dario, penambang lain, terutama bersyukur telah datang, karena dia itu baginya merupakan

     141

Page 142: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

perjalanan yang tidak direncanakan, ia melompat untuk menggantikan dua penambang lainnya, yang telah ditarik keluar dari datang ke Lefke, di-menit terakhir!

(Ringkasan ini akan disertai oleh dua Posting lain, salah satunya akan menjadi penambang 'pengalaman menakjubkan pribadi selama 70 hari siksaan mereka, dan yang lain akan Maulana yang diwawancarai oleh CNN dan FOX berita tentang para penambang Chili' kunjungi. Kedua Posting berisi informasi yang akan shock dan terkejut, begitu juga menantikan!)Al-Fatihah 

142

Page 143: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

25KEINDAHAN PEMANDANGAN ALAM, BARU TERASA SAAT SUDAH SAMPAI DI PUNCAKoleh Andri Zulfikar pada 23 Januari 2011 jam 21:36

Oleh : Andri Zulfikar Kadang ada pertanyaan yang selalu menggelitik hamba, mengapa orang senang sekali mendaki gunung? Apa sih indahnya? Apa sih seninya? Apa sih nikmatnya? 

     143

Page 144: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Jawaban itu baru terjawab tahun 2001, 2002, 2003, 2004, 2005, 2006, 2007, 2008, 2009, 2010 Saat hamba mendaki bukit di Sedau, waktu kegiatan KRISTAL 2001, disitulah terjawab semua pertanyaan. Misteri yang begitu pekat. Ternyata inilah jawabannya. Saat di puncak gunung, kita menemukan keindahan yang luar biasa!Seolah-olah kita bertemu langsung dengan-Nya.Dan tanpa terasa air mata ini menetes deras, menyaksikan kebesaran-Nya. Setelah itu, Semuanya bagai sebuah kerinduan yang otomatis.  Setiap tahun mesti mendaki gunung. Seolah-olah ada energi yang tak bisa dihentikan. Dan akhirnya menjadi sebuah hobby.

144

Page 145: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

 Kebiasaan.... Kerinduan.... I LOVE YOU MY MOUNTAIN.... SEDAU, AMBAWANG, TANJUNG GUNDUL....

     145

Page 146: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

26MATAMU!!!!!!!!!!!!!!!!!!!oleh Andri Zulfikar pada 24 Januari 2011 jam 11:37

Oleh : Andri Zulfikar Ade sebuah nasehat yang saye tak pernah lupa, dan selalu membuat saye menangis saat mengingatnye. Betapa mahalnya INTAN itu. Maling takkan masuk ke rumah yang di dalamnya tak ada sesuatu yang berharga. Dan yang berharga itu adalah IMAN. Ia bagaikan INTAN, MUTIARA dalam hati kita. Malingnya IBLIS. Dia selalu mencari kesempatan mencuri INTAN dalam hati kita.  Dan Iblis selalu memasuki rumah melalui PINTU. Apa PINTU DEPAN RUMAH KITA? Dialah MATA! 

146

Page 147: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Melalui MATA lah IBLIS masuk ke rumah kita untuk MERAMPOK ISI RUMAH KITA YANG ISINYA INTAN. Maka jagalah PINTU-PINTU RUMAH KITA. Dengan Menundukkan Pandangan! Ghadul Bashor! 24:30. Katakanlah kepada orang laki-laki yang beriman: "Hendaklah mereka menahan pandangannya, dan memelihara kemaluannya; yang demikian itu adalah lebih suci bagi mereka, sesungguhnya Allah Maha Mengetahui apa yang mereka perbuat". 24:31. Katakanlah kepada wanita yang beriman: Hendaklah mereka menahan pandangannya, dan memelihara kemaluannya, dan janganlah mereka menampakkan perhiasannya, kecuali yang (biasa) nampak daripadanya. Dan hendaklah mereka menutupkan kain kudung ke dadanya, dan janganlah menampakkan perhiasannya, kecuali kepada suami mereka, atau ayah mereka, atau ayah suami mereka, atau putra-putra mereka, atau

     147

Page 148: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

putra-putra suami mereka, atau saudara-saudara laki-laki mereka, atau putra-putra saudara laki-laki mereka, atau putra-putra saudara perempuan mereka, atau wanita-wanita Islam, atau budak-budak yang mereka miliki, atau pelayan-pelayan laki-laki yang tidak mempunyai keinginan (terhadap wanita) atau anak-anak yang belum mengerti tentang aurat wanita. Dan janganlah mereka memukulkan kakinya agar diketahui perhiasan yang mereka sembunyikan. Dan bertobatlah kamu sekalian kepada Allah, hai orang-orang yang beriman supaya kamu beruntung. Menahan pandangan pun sekarang sangat bermanfaat untuk menahan hipnotis.... dan itu terbukti hari ini. 

148

Page 149: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

27TULISKAN DENGAN CINTA...oleh Andri Zulfikar pada 31 Januari 2011 jam 14:17

Oleh : Andri Zulfikar Menulis adalah bagian dari ungkapan perasaan hati yang terdalam bagi sebagian orang, bagi sebagian lagi, menulis adalah hobby, hanya sebagian kecil yang menjadikan menulis sebagai sarana untuk mendapatkan uang. Saat menulis, maka tulisan itu akan memenuhi ruang hati, memompa energi dari penulis ke pembaca. Aneh, setiap kali membaca tulisan-tulisan dari orang yang hatinya dipenuhi cinta. Terkadang ada yang nyambung dan ada yang tidak. Mungkin wanita yang paling cepat tersambung dengan sebuah tulisan, karena

     149

Page 150: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

mereka diberikan kelebihan 9/10 dibandingkan pria. Namun ada satu energi yang mengisi ruang hati dengan cepat saat kita membaca. Apa itu? Ruang Cinta.  Ruang cinta, akan bermula dari ruang gerak dalam hati yang terdalam. Saat pencinta Ilahi menulis, maka tulisan itu akan tersambung kepada yang memiliki ruang cinta Ilahi juga dalam hatinya.Saat pencinta dakwah menulis,maka tulisan itu akan tersambung kepada yang memiliki ruang cinta kepada dakwah juga dalam hatinya.Saat pencinta nafsu menulis, maka tulisan itu akan tersambung kepada yang memiliki ruang cinta nafsu juga dalam hatinya.Saat pencinta organisasi menulis, maka tulisan itu akan tersambung kepada yang memiliki ruang cinta organisasi juga dalam hatinya. Ini artinya, penulis dan pembaca memiliki frekuensi tersendiri dalam hati mereka.

150

Page 151: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Ibarat radio, saat sinyal yang dikirimkan, diterima sesuai dengan keinginan penerima, maka disitulah suara terasa bening... jelas....dan mengena! Maka penulis mesti memahami siapa yang membaca tulisannya. Memahami objek sasaran tulisannya. Namun energi yang terbesar yang akan membuat kekal para pembaca adalah. Saat cinta sang penulis, yang menulis dengan cinta, dibaca oleh mereka yang punya kesamaan cinta, disitulah energi luar biasa mengalir dalam dirinya. Saat itu.Tulisan berubah menjadi kata-kataKata-kata berubah menjadi aksiAksi berubah menjadi keberanianKeberanian berubah menjadi pengorbanan Itulah sebabnya para penjahatpun punya penulis hebatYang siap menggiring para pencintaMenuju setan-setan pujaannya

     151

Page 152: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Disitulah cinta akan berubah menjadi butiran kata, aksi, keberanian dan pengorbanan. Ini dapat kita lihat di Puisinya Chairil AnwarAku disini, walaupun banyak diperdebatkan, ada yang mengatakan itu adalah ungkapan tentang sebuah negeri ini. INDONESIA. Sebuah negeri yang rakyatnya dibunuh, dibantai, dizholimi oleh para penjajah. Namun semangat itu tidak pudar. Ia terus bergelora dalam hati. Hingga beribu tahun pun, tulisan itu tetap hidup, justru oleh darah dari penulisnya sendiri.  AKU  Kalau sampai waktuku 'Ku mau tak seorang kan merayu Tidak juga kau  Tak perlu sedu sedan itu  Aku ini binatang jalang Dari kumpulannya terbuang  

152

Page 153: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Biar peluru menembus kulitku Aku tetap meradang menerjang  Luka dan bisa kubawa berlari Berlari Hingga hilang pedih peri  Dan aku akan lebih tidak perduli  Aku mau hidup seribu tahun lagi  Maret 1943  

     153

Page 154: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

28DAUROH RUHIYYAHoleh Andri Zulfikar pada 01 Februari 2011 jam 11:35

Oleh : Andri Zulfikar Lagi ngebayangin bikin Dauroh RuhiyyahUntuk mengisi dahaga Spiritual di dunia yang kering dan bikin kerongkongan haus Said Hawwa dalam bukunya menyarankanDauroh nya 40 malam Ada Dzikir yang mesti dibacaDan beberapa wirid yang mesti dijalankan dan tugas-tugas Wirid Pagi SoreWirid Al-Qur'anShoumTahajjudDiam 

154

Page 155: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

40 malam lama juga ya. Kalo 3 atau 4 malam? Ada yang berminat?

     155

Page 156: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

29TERJERAT CINTAoleh Andri Zulfikar pada 03 Februari 2011 jam 11:11

Oleh : Andri Zulfikar Lama...sekali baru memahami... kenapa Alloh berikan ujian yang banyak kepada hamba-Nya. Ternyata dalam ujian itu ada cinta...Cinta yang Teramat HalusDari Yang Maha Halus Sa’ad ibn Abi Waqqas berkata, ‘ Ya Rasulullah, siapakah orang yang paling berat ujiannya?’Rasulullah menjawab, yang artinya,” Para Nabi, kemudian setelahnya dan setelahnya. Allah SWT menguji seorang hamba sesuai kadar keimanannya, apabila agamanya kuat dan kokoh, ujiannya semakin berat, dan apabila agamanya lemah, Dia menguji sebatas kadar agamanya. Dan ujian akan

156

Page 157: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

terus ada pada seorang hamba sampai ia meninggalkannya berjalan dimuka bumi tanpa ada kesalahan sedikitpun pada dirinya ,” (HR Tirmidzi, Al-Albani menyatakan hasan shahih). Perhatikanlah!Siapakah manusia yang paling ia cintai? Jawabannya jelas sekali! PARA NABI DAN RASUL! Lalu orang yang kuat keimanannya kepada Alloh. Dari hadist di atas manfaat ujian adalah untuk menghapus kesalahan hamba-hamba yang dicintai-Nya. Maka kita saat ujian datang, cobaan tiba, mesti menghadapinya dengan :1. Ridho, karena jika kita Ridho, Alloh juga Ridho2. Ikhlas, karena semua ujian itu dari Alloh. 3. Berbaik sangka kepada Alloh, jangan menyalahkan Dia.

     157

Page 158: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

4. Beriman kepada Takdir-Nya. Karena disana ada rencana Alloh buat kita.5. Memohon kepada Alloh dianugerahkan kesabaran. Dan kamu tidak menyalahkan kami, melainkan karena kami telah beriman kepada ayat-ayat Tuhan kami ketika ayat-ayat itu datang kepada kami." (Mereka berdoa): "Ya Tuhan kami, limpahkanlah kesabaran kepada kami dan wafatkanlah kami dalam keadaan berserah diri (kepada-Mu)." (QS. Al A'raf : 126) 6. Tawakkal, mengembalikan urusan kepada Alloh Mengapa kami tidak akan bertawakkal kepada Allah padahal Dia telah menunjukkan jalan kepada kami, dan kami sungguh-sungguh akan bersabar terhadap gangguan-gangguan yang kamu lakukan kepada kami. Dan hanya kepada Allah saja orang-orang yang bertawakkal itu, berserah diri." (QS. Ibrahim : 12) 

158

Page 159: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Alangkah indahnya jika kita terjerat cinta-Nya. Kemanapun kita pergi, Alloh selalu bersama kita. Walaupun ujian datang menimpa, jika kita bertaqwa kepada Alloh, Alloh takkan pernah biarkan kita.Alloh selalu berikan jalan keluar. Solusi. Itulah tanda cinta. Barangsiapa bertakwa kepada Allah niscaya Dia akan mengadakan baginya jalan keluar. Dan memberinya rezki dari arah yang tiada disangka-sangkanya. Dan barangsiapa yang bertawakkal kepada Allah niscaya Allah akan mencukupkan (keperluan)nya. Sesungguhnya Allah melaksanakan urusan yang (dikehendaki)Nya. Sesungguhnya Allah telah mengadakan ketentuan bagi tiap-tiap sesuatu.Dan barang -siapa yang bertakwa kepada Allah, niscaya Allah menjadikan baginya kemudahan dalam urusannya.(QS. Ath-Thalaq : 2-4)  Sudah siapkah Anda terjerat cinta-Nya?

     159

Page 160: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

30PENGULANGAN KISAH FIR'AUN DAN MUSAoleh Andri Zulfikar pada 03 Februari 2011 jam 22:01

Oleh : Andri Zulfikar Musa-Harun dan Fir'aun adalah kisah yang selalu berulang. Musa-Harun adalah simbol tauhid. Keluarga Nabi. Fir'aun adalah simbol setan. Penyembah setan. Menuhankan setan. Menggunakan sihir. Menyukai ritual setan. Saat akhir zaman. Fir'aun muncul kembali. Bukan Yahudi dan Nasrani. Tapi memang penyembah setan. Dan mereka menggunakan sihir untuk mempertahankan kekuasaan mereka. 

160

Page 161: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

 Kini di akhir zaman, 2 Keluarga Nabi akan berperang melawan Fir'aun abad ini. Dajjal. Siapa yang melawan mereka? Nabi Isa al-Masih dan Muhammad bin Abdullah, alias Al-Mahdi, Khalifah terakhir yang memang kedatangannyan tidak lama lagi. Misi mereka sama seperti Musa-Harun melawan Fir'aun. Menumbangkan tirani. Diktator. Penyembah Syetan.  Sejarah memang selalu berulang. Semoga saat dia berulang. Kita dalam kondisi bersama keluarga para Nabi tersebut. Amin...

     161

Page 162: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

31SEMUANYA MESTI TUNDUK DENGAN SYETAN!!!oleh Andri Zulfikar pada 04 Februari 2011 jam 10:18

Oleh : Andri Zulfikar Negara Inggris, Amerika dan Israel, semuanya dibangun oleh para Pengikut Syetan. Mereka bukan Yahudi, bukan juga Nasrani. Mereka memang syetan. SYETAN 100%. Pemuja dan sekaligus penyembahnya. Syetan ini membangun kerajaan syetan di Timur Tengah. Dengan dua kubu pendukungnya, Inggris dan Amerika. Tujuan dari pembangunan ini adalah untuk menanti kedatangan SYETAN DAJJAL yang kedatangannya memang sudah lama hadir, hanya wujud fisiknya saja yang belum menampakkan dirinya.

162

Page 163: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

 Kerajaan Syetan ini membuat skenario agar di dekat mereka semuanya mestilah dalam posisi tunduk kepada mereka, maka negeri-negeri Teluk adalah boneka-boneka Amerika dan Inggris. Irak, Iran, Arab Saudi, Kuwait, Mesir, Libanon, Syiria. Jadi yang terjadi di Timur Tengah hari ini, seperti Mesir, yang mesti duduk di tampuk Presiden adalah yang tunduk dengan Kerajaan Syetan tersebut. Inilah yang sedang dibuat skenarionya oleh Ketiga Negara Syetan tersebut. Tak ada yang baru di dunia ini. Semua yang terjadi hanyalah pengulangan. Ini adalah pengulangan Adam melawan IblisNuh melawan syetan anaknya dan istrinyaIbrahim melawan syetan NamrudzMusa-Harun melawan Syetan Fir'aunMuhammad Saw melawan Syetan Abu Jahal-Abu Jahal-Abdullah bin Ubay-Yahudi-Romawi-Persia. 

     163

Page 164: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Para penyembah Tuhan sejati takkan pernah melawan Nabi. Apalagi Nabi Muhammad. Sebab Nabi Muhammad saw adalah Nabi yang telah diingatkan oleh Alloh kepada 124.000 Nabi agar mereka beriman kepadanya melalui perjanjian yang kuat. Dan para Nabi itu menerimanya. 3:81. Dan (ingatlah), ketika Allah mengambil perjanjian dari para nabi:"Sungguh, apa saja yang Aku berikan kepadamu berupa kitab dan hikmah,kemudian datang kepadamu seorang rasul yang membenarkan apa yang ada padamu,niscaya kamu akan sungguh-sungguhberiman kepadanyadan menolongnya".Allah berfirman: "Apakah kamu mengakui dan menerima perjanjian-Ku terhadap yang demikian itu?"Mereka menjawab: "Kami mengakui".Allah berfirman: "Kalau begitu saksikanlah (hai para nabi) dan Aku menjadi saksi (pula) bersama kamu". 

164

Page 165: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Jadi semua Nabi sesungguhnya tahu siapa Nabi Muhammad saw, dan mereka selalu memesankan itu kepada para pengikutnya. Ini dilakukan semua Nabi, sampai kepada Isa al-Masih 61:6. Dan (ingatlah) ketika Isa Putra Maryam berkata:"Hai Bani Israel, sesungguhnya aku adalah utusan Allah kepadamu, membenarkan kitab (yang turun) sebelumku, yaitu Taurat danmemberi kabar gembira dengan (datangnya) seorang Rasul yang akan datang sesudahku,yang namanyaAhmad (Muhammad)"Maka tatkala rasul itu datang kepada mereka dengan membawa bukti-bukti yang nyata, mereka berkata: "Ini adalah sihir yang nyata". Tak ada yang senang membunuh para Nabi melainkan Syetan. Karena para Nabi adalah penghalang misi mereka untuk menyesatkan manusia yang terbesar.  

     165

Page 166: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

2:61. Dan (ingatlah), ketika kamu berkata: "Hai Musa, kami tidak bisa sabar (tahan) dengan satu macam makanan saja. Sebab itu mohonkanlah untuk kami kepada Tuhanmu, agar Dia mengeluarkan bagi kami dari apa yang ditumbuhkan bumi, yaitu: sayur-mayur, ketimun, bawang putih, kacang adas dan bawang merahnya". Musa berkata: "Maukah kamu mengambil sesuatu yang rendah sebagai pengganti yang lebih baik? Pergilah kamu ke suatu kota, pasti kamu memperoleh apa yang kamu minta". Lalu ditimpakanlah kepada mereka nista dan kehinaan, serta mereka mendapat kemurkaan dari Allah. Hal itu (terjadi) karena mereka selalu mengingkari ayat-ayat Allah dan membunuh para nabi yang memang tidak dibenarkan. Demikian itu (terjadi) karena mereka selalu berbuat durhaka dan melampaui batas. 3:21. Sesungguhnya orang-orang yang kafir kepada ayat-ayat Allah dan membunuh para nabi yang memang tidak dibenarkan dan membunuh orang-orang yang menyuruh manusia berbuat adil, maka

166

Page 167: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

gembirakanlah mereka bahwa mereka akan menerima siksa yang pedih. 3:112. Mereka diliputi kehinaan di mana saja mereka berada, kecuali jika mereka berpegang kepada tali (agama) Allah dan tali (perjanjian) dengan manusia, dan mereka kembali mendapat kemurkaan dari Allah dan mereka diliputi kerendahan. Yang demikian itu karena mereka kafir kepada ayat-ayat Allah dan membunuh para nabi tanpa alasan yang benar. Yang demikian itu disebabkan mereka durhaka dan melampaui batas. Siapa saja yang membunuh Nabi, orang sholeh, maka mereka sesungguhnya adalah Syetan, tak peduli apapun agama mereka, Islam, Yahudi atau Nasrani. Karena misi Syetan hanya satu. SEMUANYA MESTI TUNDUK KEPADAKU!! 

     167

Page 168: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

32SAKIT MEMBAWA BERKAHoleh Andri Zulfikar pada 08 Februari 2011 jam 22:04

Oleh : Andri Zulfikar

Sakit tak selamanya membawa keburukan. Justru saat sakitlah Alloh menggugurkan begitu banyak dosa-dosa kita. Sakit membawa barokah yang tak terkira, karena kita sedang belajar bagaimana kuatnya tarikan syetan berupa obat dan dokter yang dianggap Tuhan. Kita sering kali menuhankan Obat dan Dokter serta Rumah Sakit. Padahal kesembuhan itu ada dalam diri kita sendiri. Kesembuhan itu hanyalah saat kita sadar bahwa Alloh lah satu-satunya yang akan menyembuhkan kita dari penyakit. Saat titik itu kita lemah, maka kita menjadi budak dari obat, dokter dan rumah sakit.

Kita sering sekali menganggap remeh pengobatan Nabawi, padahal banyak

168

Page 169: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

rahasia yang tidak diketahui manusia dari pengobatan tersebut berupa rahasia-rahasianya. Seperti bekam yang banyak sekali khasiatnya untuk membuang racun dalam tubuh kita. Hari ini bekam telah menjadi salah satu terapi sehat terpopuler di China. Kita masih terpesona oleh yang datang dari Barat. Padahal tidak semua yang datang dari Barat mesti ditelan bulat2 tanpa filter.

Dzikir, ruqyah pun salah satu warisan Nabawi yang hari ini tetap saja dapat dipakai oleh manusia, karena ajaran Islam adalah universal. Kini kita menemukan betapa banyaknya orang yang sembuh dari penyakit aneh2 dengan izin Alloh, saat mereka selesai diruqyah. Satu per satu pengobatan Nabawi menjawab persoalan manusia.

Bahkan AIDS pun sudah ada obatnya, di Mesir ada penderita AIDS yang sembuh setelah dicambuk 100x. Ini salah satu rahasia Robbani yang begitu luar biasa.

     169

Page 170: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Penyembuhan adalah masalah keyakinan, saat keyakinan kita HANYA kepada Alloh, DIA lah yang akan menyembuhkan, maka disanalah kita akan menemukan OBAT dari penyakit kita. Namun saat kita BERASUMSI, kesembuhan itu karena obat, dokter, rumah sakit, maka saat itulah kita menjadi budak mereka.

Kesembuhan juga didapatkan dari pembersihan jiwa, introspeksi, merenungkan dosa dan salah kita, seraya memohon ampunan setulus-tulusnya. Itulah obat jiwa yang akan membawa pengaruh kepada fisik kita. Jiwa dan badan saling terhubung, saat jiwa sehat, walau fisik sakit, maka fisik akan memiliki kekuatan luar biasa dari jiwa. Inilah yang terjadi pada Syekh Ahmad Yasin, Presiden Roosevelt, walau hanya di Kursi Roda, tapi keberaniannya, ketangguhan jiwanya, mengalahkan fisiknya. Hingga rakyatpun rela dan berani mati, melihat kegigihan pemimpinnya.

170

Page 171: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

33BERPERANG MELAWAN ORANG YANG ANTI AGAMAoleh Andri Zulfikar pada 09 Februari 2011 jam 21:59

Oleh : Andri Zulfikar

Dalam 3 hari ini ada kesibukan baru hamba di dunia maya, yakni berperang melawan kelompok anti agama, anti Tuhan. Logika yang digunakan adalah membangun peradaban yang penuh cinta dan kasih sayang tanpa membawa agama. Kesimpulan akhirnya jelas, yang anti agama dari dahulu hanyalah Iblis dan anak cucu mereka. Tak ada yang baru di medan perang ini, semuanya sudah ada sejak dahulu. Semoga Alloh selalu memberikan hidayah kepada orang-orang yang melawan Tuhan. Membukakan hati mereka, menunjuki jalan kepada hidayah-Nya. Amin.

     171

Page 172: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

34OASE JIWA PEKANANoleh Andri Zulfikar pada 11 Februari 2011 jam 14:23

Oleh : Andri Zulfikar

Setelah hampir berjam-jam bertempur di medan Jihad yang menguras kesabaran dan kelapangan hati, jiwa ini bertemu dengan OASE JIWA yang teramat segar. Sholat Jumat.

Bertemu saudara-saudara seiman bagaikan me-refresh semangat baru kita, setelah hampir seharian lamanya berada dalam medan gersang peperangan jihad yang membakar jiwa.

Berperang melawan orang-orang Anti Tuhan, Anti Agama ternyata tak seperti yang dibayangkan. Keterlibatan emosional dan kemarahan yang benar2 diuji sungguh membuat energi ini menipis.

172

Page 173: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Tapi saat kaki ini melangkah ke Masjid, bertemu dengan wajah2 yang penuh tunduk dan sujud itu, otomatis tak diduga, energi Robbani ini terisi kembali!!!!!

Bagaikan pengembara yang mencari-cari air di terik gurun pasir, lalu ia menemukan oase. Seperti itulah gembiranya.

Dan roda kehidupan pun berputar kembali. Medan jihad kembali terbuka lebar.

Mengutip ucapan seorang sholeh, "Kita adalah tempat sampah di dunia ini, baik atau buruk, bau busuk atau tidak, kita mesti menampungnya, kita ibarat Penyeimbang seluruh makhluk di dunia ini, walau penjahat sekalipun, kita mesti menerimanya untuk kemudian dengan izin Alloh, merubah sampah menjadi sesuatu yang bermanfaat buat dunia ini".

Medan perang ini terus meluas, memakan korban yang tak sedikit, ada korban mode, korban pemikiran sesat, korban pembodohan intelektual, maupun korban2 di medan laga. Mereka membutuhkan

     173

Page 174: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

tangan kita. Mereka mencari kebenaran, mencari Tuhan, mencari ketenangan. Jiwa mereka dahaga.

Mengapa tidak engkau isi jiwa2 mereka dengan air mata taubat, menyadarkan mereka, merangkul dan memeluk mereka?

Mereka kehausan!!!!

Lebih haus daripada aku yang selalu menemukan OASE JIWA PEKANAN, OASE JIWA 5 WAKTU, OASE TAHAJJUD, OASE DZIKRULLOH HARIAN!!!

Semoga Alloh mengutus tentara-Nya, yang Alloh mencintai-Nya, dan mereka mencintai Alloh, berjihad dengan harta dan jiwanya, tidak takut celaan orang yang mencela, tegas kepada yang kafir, lemah lembut kepada yang beriman. Mereka lah generasi Robbani yang selalu dirindukan, dinantikan kehadirannya di medan jihad. Jihad politik, jihad tulisan, jihad kata-kata, jihad harta dan tentu saja jihad mengorbankan jiwanya sendiri, untuk meraih ridho-Nya. 

174

Page 175: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

35KEPERGIAN ORANG YANG DICINTAIoleh Andri Zulfikar pada 14 Februari 2011 jam 8:49

Oleh : Andri Zulfikar Sering sekali saya membaca dimana saja, entah di status teman2, di catatan teman2 di FB atau di pengalaman kita keseharian tentang kesedihan yang panjang dan berlarut-larut saat orang yang kita cintai pergi... Sebenarnya saya tidak senang mengistilahkan orang yang meninggal itu pergi selama-lamanya. Tapi saya lebih senang mengatakan mereka pulang kampung. Akhirat juga kampung seperti dunia. 

     175

Page 176: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Ada kampung orang baik dan ada kampung orang jahat.Jika dia kembali kampung orang baik, mestinya kita bahagia.Iri.Agar kelak kita bisa seperti dia.Dan termotivasi untuk beramal sholeh sebanyak-banyaknya.Bukan kah begitu mestinya? Saat orang yang kita cintai pergi. Sedih? Itu pasti. Wajar.Namun larut terus menerus dalam kesedihan apalagi penyesalan, tidak banyak membawa manfaat. Tugas kita adalah mengikhlaskan kepergiannya dan kemudian kita senantiasa mendoakannya dan melanjutkan apa yang ditinggalkannya. Teruskan perjuangannya, itulah yang lebih mulia. Jika para sahabat Nabi selalu saja menangisi kematian Nabi, maka mereka tidak akan pernah menaklukkan Persia dan Byzantium. Kesedihan saat kepergiaan cukuplah dalam

176

Page 177: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

waktu yang tidak terlalu lama, selanjutnya adalah membuka lembaran kehidupan baru.  Yang pergi ikhlaskan lah dia pergi.Ikhlaskan.Lepaskan... Insya Alloh suatu hari kelak, kitapun akan berkumpul dengan mereka, di taman Syurgawi abadi, tak ada lagi perpisahan, yang ada hanyalah keabadian.... Abadi dalam cintaAbadi dalam kenikmatanAbadi dalam persaudaraanAbadi dalam perkumpulan Bersama Para NabiPara SyuhadaOrang-orang ShiddiqDan orang-orang Sholeh... 

 

     177

Page 178: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

36KAUM SUFI YANG MUJAHIDoleh Andri Zulfikar pada 18 Februari 2011 jam 15:27

Oleh : Andri Zulfikar Kaum sufi sering sekali dijelek-jelekkan. Didiskreditkan. Seakan-akan mereka adalah kawanan babon liar yang layak ditendang dan dimusuhi.  Padahal dunia Islam sangat mengenal para ulama-ulama sufi yang luar biasa pengorbanannya untuk agama ini. Sebut saja nama yang sangat ditakuti oleh Imperialis Prancis saat akan menjajah Libya. Umar Mukhtar. Beliau adalah pengikut Tarekat As-Sanusiyah yang telah merugikan Prancis dengan perlawanannya yang luar biasa. 

178

Page 179: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Dan yang kedua adalah Imam Syamil. Di Chechnya Rusia. Beliau adalah Pengikut Tarekat Naqshabandiyah. Beliau berjihad melawan tentara Rusia dan merugikan begitu banyak tentara Rusia.  Jika ada diantara ummat Islam yang menuduh kaum sufi kerjanya hanya berzikir semata, maka sesungguhnya mereka baru melihat 0,01% saja dari apa yang dikerjakan kaum sufi di dunia ini. Masih banyak lagi yang mereka lakukan di dunia ini untuk melawan imperialisme.  

     179

Page 180: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

37PERMOHONANKU UNTUK NABI TERCINTA UNTUK BEKAL DI PADANG MAHSYAR NANTIoleh Andri Zulfikar pada 19 Februari 2011 jam 10:48

Ya Allah,Wahai Yang Paling Dermawan dari semua yang memberiWahai Yang Paling Baik dari semua yang dimintaiWahai Yang Maha Pengasih dari semua yang mengasihiYa Allah Sampaikan shalawat kepada Muhammad dan keluarganya yang terdahulu, Sampaikan shalawat kepada Muhammad dan  keluarganya yang

180

Page 181: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

belakangan, Sampaikan shalawat kepada Muhammad dan keluarganya yang berada dalam kafilah para Malaikat Sampaikan shalawat kepada Muhammad dan keluarganya yang berada dalam kafilah  para Rasul

   

Ya Allah, anugerahkan kepada Muhammad dan keluarganya wasilah, keutamaan, kemuliaan dan derajat yang agung.Ya Allah, sungguh aku  mempercayai Muhammad SAW, walaupun aku belum pernah melihatnya.   Maka:Jangan halangi aku untuk melihatnya pada hari kiamatAnugerahkan padaku kedekatan dengannyaMatikan aku dalam agamanya

     181

Page 182: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Berilah daku minuman dari telaganya minuman yang menyegarkan dan tidak dahaga selamanya sesudahnyaSungguh Engkau Maha Kuasa atas segala sesuatuYa Allah, sungguh aku mempercayai Muhammad SAW, walaupun aku belum pernah melihatnya. Maka perkenalkan kepadaku wajahnya di surga.Ya Allah, sampaikan salamku yang tak terhingga kepada Muhammad dan keluarganya.

182

Page 183: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

BIODATA PENULIS

Nama lengkap : Andri Zulfikar bin H. Anwar

Manaf, A. Md. Lahir : Pontianak, 10 Januari

1972. Kedua orang tua beliau adalah H.

Anwar Manaf bin Abdul Manaf-Hj. Habibah

binti Ismail (almarhumah). Ayah yang

dikarunia 4 orang anak ini (satu orang

meninggal), menikah dengan drg. Yeni

Maryani, yang juga asli Pontianak. Anak-

anak beliau adalah Rifqah Sajidah,

Muhammad ‘Ibadurrahman dan ‘Athifah

Raihanah. Sehari-hari beliau bertugas

sebagai Direktur di tiga perusahaan yang

     183

Page 184: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

diwariskan orang tuanya, PT. Techno Karya

Sejahtera, PT. EMKL Dharma Bahari dan CV.

Techno Sejahtera Advertising. Pernah

menjabat sebagai anggota di DPRD Kota

Pontianak mewakili Fraksi Partai Keadilan

Sejahtera, periode 2004-2009. Selain

terlibat di partai sebagai Ketua Bidang Kesra

DPD PKS Kota Pontianak (2006-2008), dan

Lembaga Pendidikan Islam Terpadu Ridho

Ilahi sebagai sekretaris (1999-sekarang)

beliau juga sebagai Ketua RT di

kediamannya.

Pengalamannya menimba ilmu sejak

dari surau di belakang rumahnya hingga

perguruan tinggi di STIE Perbanas Jakarta

Program Diploma III Jurusan Akuntansi dan

pelatihan maupun kursus serta mengisi

pengajian dari RT sampai ke Hotel

berbintang dengan total pendengar lebih

184

Page 185: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

dari 25.000 orang telah membawanya

semakin mensyukuri arti hidup ini.

“Semua ini karena kasih sayang Allah

kepada hamba”, tatkala ditanya tentang

perjalanan hidupnya. Motto hidup beliau

yang sering diulang-ulang adalah “Hiduplah

Mulia Matilah sebagai Syuhada”. Bagi yang

ingin mengirimkan kritik dan sarannya atas

buku ini silahkan kirimkan ke e-mail saya

di : [email protected] atau ke

website :

www.museumkeikhlasan.blogspot.com atau

selular beliau : 0812- 56 – 178 – 172.

     185

Page 186: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

DAFTAR PUSTAKA

Abul Laits As-Samarqandy, Tanbihul Ghafilin

Aidh Al-Qarny, Jangan Takut

Al-Lu’lu’u wal Marjan

Al-Qur’an dan Terjemahannya, Departemen Agama Republik Indonesia

Al-Qur’an Digital

Amru Khalid, Hiduplah dengan nama-nama Alloh

Amru Khalid, Kisah para Nabi

Hadist Shahih Bukhari

Hadist Shahih Muslim

Hasan al-Banna, Kumpulan Ceramah

Hasan al-Banna, Risalah Pergerakan, Era Intermedia

Ibnu Hisyam, Siroh Nabawiyah, Darul Falah

186

Page 187: BAWALAH HATIKU BERSAMA CINTA EDISI 4

Ibnul Qayyim Al-Jauziyyah, Madarijus Salikin

Imam Ghazali, Ihya Ulumuddin

Imam Nawawi, Al-Adzkar

Imam Nawawi, Riyadush Sholihin, Al-I’thisom

KH. Rahmat Abdullah, Warisan Sang Murobbi

Quraish Shihab, Tafsir Al-Misbah

Sa’id Hawwa, Mencapai Maqam Shiddiqun dan Robbaniyun

Sa’id Hawwa. Pendidikan Spiritual.

Sa’id Hawwa. Tazkiyatun Nafs

Sayyid Quthb, Fii Zhilalil Qur’an

Syaikh Muhammad Al-Ghazali, Tafsir Qur’an Tematik

Yusuf Qaradhawy, Ibadah dalam Islam

     187