bahan mata acara rapat umum pemegang saham tahunan dan ... mg 160419-2-rev.pdf · laporan dan...

13
Bahan Mata Acara Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan dan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa Kamis, 9 Mei 2019 Grand Ball Room Hotel JW Marriot Medan

Upload: vuonganh

Post on 14-Jun-2019

228 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Bahan Mata Acara Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan dan Rapat Umum

Pemegang Saham Luar Biasa

Kamis, 9 Mei 2019 Grand Ball Room Hotel JW Marriot Medan

Mata Acara 1 Persetujuan Laporan Tahunan, Pengesahan Laporan Keuangan dan Pemberian pembebasan tanggung jawab sepenuhnya (“Acquit et Decharge”) yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2018.

Mata Acara 2 Penetapan penggunaan laba bersih Perseroan untuk tahun buku yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2018

Mata Acara 3

Penunjukkan Akuntan Publik untuk melakukan audit Laporan Keuangan Perseroan tahun buku 2019 dan pemberian wewenang untuk menetapkan honorarium Akuntan Publik serta persyaratan lainnya.

Mata Acara 4 Pemberian kuasa kepada Dewan Komisaris untuk menetapkan honorarium anggota Dewan Komisaris Perseroan dan menetapkan gaji anggota Direksi Perseroan.

Mata Acara 5 Laporan dan pertanggungjawaban realisasi penggunaan dana hasil penawaran umum.

Mata Acara

RUPS Tahunan

Penjelasan :

Laporan Tahunan Perseroan untuk tahun buku yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2018 antara lain mencakup laporan tugas pengawasan Dewan Komisaris Perseroan dan Laporan Keuangan Perseroan yang telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik Gani dan Sigiro.

Acara pertama ini juga disertai dengan pembebasan tanggung jawab sepenuhnya terhadap tugas-tugas yang dijalankan direksi dan dewan komisaris pada tahun buku 2018

Persetujuan Laporan Tahunan, Pengesahan Laporan Keuangan dan Pemberian pembebasan tanggung jawab sepenuhnya (“Acquit et Decharge”) yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2018.

Mata Acara 1

RUPS Tahunan

Penetapan penggunaan laba bersih Perseroan untuk tahun buku yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2018

Penjelasan : 1. Penggunaan laba bersih termasuk penentuan jumlah penyisihan

untuk cadangan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 70 ayat (1) diputuskan oleh RUPS.

2. Seluruh laba bersih setelah dikurangi penyisihan untuk cadangan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 70 ayat (1) dibagi kepada

3. pemegang saham sebagai dividen, kecuali ditentukan lain dalam RUPS.

4. Dividen sebagaimana dimaksud pada ayat (2) hanya boleh dibagikan apabila Perseroan mempunyai saldo laba positif.

Mata Acara 2

RUPS Tahunan

Penunjukkan Akuntan Publik untuk melakukan audit Laporan Keuangan Perseroan tahun buku 2019 dan pemberian wewenang untuk menetapkan honorarium Akuntan Publik serta persyaratan lainnya.

Penjelasan :

1. Perseroan wajib menyampaikan Laporan Keuangan auditan dan/atau tidak diaudit kepada Otoritas Jasa Keuangan dan Bursa Efek Indonesia secara berkala. Laporan keuangan yang diaudit harus dilakukan oleh Akuntan Publik Independen dengan tujuan untuk memperoleh opini kewajaran terhadap Laporan Keuangan Perseroan tersebut.

2. Penunjukan akuntan publik wajib diputuskan dalam RUPS dengan mempertimbangkan usulan Dewan Komisaris. Dalam hal RUPS tidak dapat memutuskan penujukan akuntan publik, RUPS dapat mendelegasikan kewenangan tersebut kepada Dewan Komisaris disertai penjelasan dan kriteria akuntan publik yang ditunjuk.

Mata Acara 3

RUPS Tahunan

Pemberian kuasa kepada Dewan Komisaris untuk menetapkan honorarium anggota Dewan Komisaris Perseroan dan menetapkan gaji anggota Direksi Perseroan.

Penjelasan :

Memberikan wewenang kepada Dewan Komisaris untuk menetapkan gaji dan atau tunjangan bagi direksi dan dewan komisaris perseroan. Wewenang mana dijalankan dengan memperhatikan dan mempertimbangkan faktor pendapatan, kondisi dan kemampuan keuangan Perseroan serta tingkat inflasi dan faktor-faktor lain yang relevan serta tidak bertentangan dengan peraturan Perundang-undangan yang berlaku.

Mata Acara 4

RUPS Tahunan

Penjelasan : Realisasi penggunaan dana hasil penawaran umum saham perdana adalah :

1. Sebesar Rp. 90.000.000.000,- telah diberikan kepada entitas anak PT Mutiara Unggul Lestari yang akan digunakan untuk investasi pembangunan pabrik Refinery dan KCP yang berlokasi di Jalan Duri-Dumai, Desa Bathin Sobanga, Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau.

2. Sebesar Rp. 10.000.000.000,- diberikan kepada entitas anak PT Mutiara Unggul Lestari dan sebesar Rp. 6.000.000.000,-, telah diberikan kepada PT Berlian Inti Mekar yang akan digunakan untuk modal kerja entitas anak tersebut.

3. Sehingga, total realisasi penggunaan dana hasil penawaran umum saham perdana adalah Rp.106.000.000.000,-

Sisa dana hasil penawaran umum saham perdana yang belum terealisasi ialah sebesar Rp.48.296.767.498,-

Laporan dan pertanggungjawaban realisasi penggunaan dana hasil penawaran umum.

Mata Acara 5

RUPS Tahunan

Mata Acara 1

Pemberian modal kerja dalam bentuk pinjaman sebesar 40% dari Dana hasil penawaran umum kepada entitas anak perseroan yaitu PT Mutiara Unggul Lestari, PT Intan Sejati Andalan dan PT Berlian Inti Mekar.

Mata Acara 2

Perubahan maksud dan tujuan perseroan serta kegiatan usaha perseroan untuk disesuaikan dengan Peraturan Pemerintah Nomor 24 tahun 2018 tentang Pelayanan Perizinan Berusaha Terintegrasi secara Elektronik.

Mata Acara

RUPS Luar Biasa

Pemberian modal kerja dalam bentuk pinjaman sebesar 40% dari Dana hasil penawaran umum kepada entitas anak perseroan yaitu PT Mutiara Unggul Lestari, PT Intan Sejati Andalan dan PT Berlian Inti Mekar. Penjelasan :

Untuk meminta persetujuan pemegang saham atas pemberian modal kerja dalam bentuk pinjaman sebesar 40% dari dana hasil penawaran umum kepada entitas anak perseroan yaitu PT. Mutiara Unggul Lestari, PT. Intan Sejati Andalan, dan PT. Berlian Inti Mekar.

Mata Acara 1

RUPS Luar Biasa

Penjelasan : 1. Maksud perubahan anggaran dasar ini juga adalah untuk

memperoleh Nomor Induk Berusaha (NIB) melalui pendaftaran Online Single Submission (OSS), agar data perseroan dalam sistem Administrasi Badan Hukum (SABH) pada Direktorat Jenderal Administrasi Hukum Umum (AHU) Kementerian Hukum dan HAM sinkron dengan sistem OSS.

2. Selain itu, seluruh Perseroan Terbatas wajib melakukan penyesuaian maksud dan tujuan serta kegiatan usahanya, yaitu yang tercantum dalam Pasal 3 Anggaran Dasar Perseroan, disesuaikan istilahnya dengan Klasifikasi Baku Lapangan Usaha Indonesia (KBLI) 2017.

Perubahan maksud dan tujuan perseroan serta kegiatan usaha perseroan untuk disesuaikan dengan Peraturan Pemerintah Nomor 24 tahun 2018 tentang Pelayanan Perizinan Berusaha Terintegrasi secara Elektronik.

Mata Acara 2

RUPS Luar Biasa

No. Kode KBLI Kegiatan Usaha

1 01262 Perkebunan Buah Kelapa Sawit

2 10411 Industri Minyak Mentah Dan Lemak Nabati

3 10431 Industri Minyak Mentah Kelapa Sawit (Crude Palm Oil)

4 10432 Industri minyak mentah inti kelapa sawit (crude palm kernel Oil)

5 10433 Industri pemisahan/fraksinasi minyak mentah kelapa sawit Dan minyak mentah inti kelapa sawit

6 10434 Industri pemurnian minyak mentah kelapa sawit dan minyak Mentah inti kelapa sawit

7 10435 Industri Pemisahan/Fraksinasi Minyak Murni Kelapa Sawit

8 10436 Industri Pemisahan/Fraksinasi Minyak Murni Inti Kelapa Sawit

9 10437 Industri Minyak Goreng Kelapa Sawit

10 41011 KONSTRUKSI GEDUNG TEMPAT TINGGAL

Penyesuaian Maksud dan Tujuan

Dengan KBLI 2017

No. Kode KBLI Kegiatan Usaha

11 41012 Konstruksi Gedung Perkantoran

12 41013 Konstruksi Gedung Industri

13 42220 Konstruksi Jalan Raya

14 42213 Konstruksi Bangunan Elektrikal

15 68110 Real Estate Yang Dimiliki Sendiri Atau Disewakan

16 46202 Perdagangan Besar Kelapa Sawit

17 46315 Perdagangan Besar Minyak Dan Lemak Nabati

18 49431 Angkutan Bermotor Untuk Barang Umum

19 70209 Aktivitas Konsultasi Manajemen Lainnya

20 70100 Aktivitas Kantor Pusat

Penyesuaian Maksud dan Tujuan

Dengan KBLI 2017

TERIMA KASIH