1. statistika pendahuluan

Post on 10-Jul-2016

230 Views

Category:

Documents

1 Downloads

Preview:

Click to see full reader

TRANSCRIPT

STATISTIKA

Oleh : Deni Purba

BAB 1 : PENDAHULUAN

A. PENGERTIAN ISTILAH STATISTIK

DAN STATISTIKA

Statistik berasal dari kata status (Latin) atau state

(Inggris) yang dalam bahasa Indonesia mempunyai arti

”negara”.

Kata ini digunakan karena pada mulanya statistik merupakan sekumpulan informasi atau

keterangan untuk kepentingan Negara.

Keterangan itu digunakan untuk memperlancar penarikan pajak,

mobilisasi rakyat ke dalam angkatan perang, dan keperluan lain.

Para ahli statistik membedakan antara istilah statistik dan statistika berdasarkan alih bahasa dari istilah statistic dengan statistica.

Istilah statistik menunjuk pada grafik, chart, bilangan, tabel, dan yang serupa.

Pengertian ini mengandung maksud fakta dan gambar.

Sedangkan, statistika (statistics) menunjuk pada

suatu metode untuk menarik kesimpulan dari

data, sehingga dalam pengertian ini, statistik

menunjuk pada suatu disiplin ilmu dan seni.

Statistika adalah suatu ilmu yang mempelajari cara

maupun aturan-aturan yang berkaitan dengan

pengumpulan, pengolahan, analisis dan penarikan

kesimpulan atas data yang berbentuk angka

menggunakan suatu asumsi tertentu.

B. PERANAN STATISTIK DALAM KEHIDUPAN MODERN :

Statistik memiliki peranan diseluruh bidang kehidupan, diantaranya yaitu :

1. Ekonomi dan manajemen2. Penelitian

3. Sosial4. Pendidikan

5. Industri6. Militer

7. Olahraga8. dll

Peranan statistik dalam bidang ekonomi dan manajemen perusahaan adalah sebagai alat pengambilan keputusan.

Bidang produksi :Penetapan standar kualitas dan

pengawasan kualitasPengawasan terhadap efisiensi kerja

Test terhadap metode atau produk baru

Bidang akuntansi:Penyesuaian yang bertalian dengan

perubahan hargaHubungan antara ongkos dan

volume produksi

Bidang pemasaran:Penyelidikan tentang preferensi

konsumenPenaksiran potensi pasaran

bagi produk baruPenelitian mengenai potensi pasar di daerah baru

Penetapan hargaPenelitian terhadap efektifnya

cara mengiklankan produk

Test terhadap efektifitas metode penjualan

Peranan statistik di bidang penelitian :Alat perencanaan eksperimen dan

evaluasi hasil eksperimenTeknik pengawasan serta

penanggulangan kesalahanTeknik penentuan kombinasi

faktor-faktor yang akan diujiPerkembangan eksperimen lapangan

(field experiment)Berbagai riset di pabrik-pabrik

kertas, tekstil, bahan farmasi, gelas, karet, dll.

Riset di bidang kesehatan umum, keamanan jalan, psikologi, sosiologi,

antropologi, dll.

C. LANDASAN KERJA STATISTIK

1. VARIASI2. REDUKSI

3. GENERALISASI4. SPESIALISASI

VariasiStatistik bekerja dengan

keadaan yang berubah-ubah (variasi). Misalnya keadaan penduduk, GNP, kematian,

kelahiran dan lain sebagainya.

ReduksiStatistik bekerja secara reduksi artinya tidak seluruh informasi harus diolah. Tidak seluruh orang harus diteliti (populasi) melainkan cukup dengan sampel-sampel yang mewakilinya saja.

GeneralisasiStatistik induktif bekerja untuk

menarik kesimpulan umum (generalisasi) yang berlaku

untuk anggota-anggota populasinya berdasarkan

sample-sampel yang represenatif tadi.

MISALNYA :kita tidak mungkin meneliti

semua produksi 100.000 baut terhadap kekuatan patahnya, tetapi cukup melalui sample-

sampelnya saja misalnya 384 buah saja untuk setiap 100.000 baut. Kalau kita menguji semua baut yang berjumnlah 100.000 tersebut maka “ apa yang akan

diproduksi dan dijual ?”.

SpesialisasiStatistik selalu berkenaan dengan angka-angka saja

(kuantitatif). Statistik mempunyai angka-angka

yang lebih nyata dan dapat diukur dengan angka-angka.

OLEH KARENA ITU :

Istilah-istilah seperti : pada umumnya, kira-kira, sekitar.

Kurang lebih, kebanyakan, biasanya sedikit, lumayan,

sedang-sedang saja, hampir tidak pernah dikenal dalam

analisa statistik.

Agar data kualitatif dapat distatistikkan, maka data

tersebut harus diberi bobot dahulu, misalnya sangat

setuju = 5, setuju = 4, ragu-ragu = 3, tidak setuju = 2, sangat tidak setuju =

1.

D. PENDEKATAN DALAM STATISTIK

ObjektifUniversal

ObjektifStatistik yang mengandung

angka-angka tadi dapat diterima oleh semua orang

tentang sebutan angka ditulis tadi. Demikian pula rumus-

rumus yang seharusnya dipakai dalam menganalisis

suatu data.

UniversalStatistik bersifat universal

karena dapat dipakai hampir setiap bidang keilmuan seperti ilmu

sains, social, ekonomi dan sebagainya.

E. METODE PEMECAHAN MASALAH SECARA STATISTIK

Pemecahan masalah secara statistik akan lebih baik apabila dilakukan dengan

mengikuti suatu pendekatan yang teratur.

Dalam hal ini, ada beberapa langkah yang dapat diikuti untuk mendapatkan jawaban yang rasional terhadap masalah-masalah

statistik. Jika salah satu langkah diabaikan, hasil akhir cenderung akan tidak valid,

tidak akurat, atau kelewat mahal.

LANGKAH-LANGKAH DASAR PEMECAHAN MASALAH :

1. Identifikasi masalah2. Pengumpulan fakta-fakta yang ada.3. Pengumpulan data baru :

alat bantu dan sampel4. Pengklasifikasian dan

peringkasan data5. Penyajian dan analisis data

6. Pengambilan keputusan

Identifikasi masalah Seorang peneliti harus memahami dengan

jelas dan mampu mendefinisikan dengan benar apa yang sebenarnya ingin dipenuhi

dalam kajian yang akan dilakukan.

Misalnya, apakah tujuannya adalah mempelajari suatu populasi kemudian

mengestimasi rata-rata atau persentase yang tidak diketahui, atau apakah dia ingin

memberi suatu perlakuan terhadap suatu kelompok dan kemudian mengukur

responnya?

Pengumpulan fakta-fakta yang ada.

Data yang dikumpulkan harus akurat, singkat namun selengkap mungkin, serta

relevan terhadap masalah yang dihadapi. Sumber data yang tersedia dapat

digolongkan menjadi data internal dan data eksternal.

Secara umum, data yang lebih diutamakan adalah data yang dikumpulkan dari sumber primer (data primer), yakni dari pihak yang

pertama kali mengumpulkan dan mempublikasikan data, dan bukan dari

sumber sekunder (data sekunder).

Pengumpulan data baru : alat bantu dan sampel

Dalam banyak kasus, data yang dibutuhkan oleh pengambil keputusan

tidak tersedia dimanapun, sehingga tidak ada cara lain kecuali

mengumpulkan data baru. Alat bantu berupa instrumen-instrumen

digunakan untuk mengumpulkan data yang diukur, ditimbang dan dicatat

waktunya. Jika data diberikan oleh orang lain, maka wawancara atau kuisioner

adalah alat bantu yang biasa digunakan.

PENGKLASIFIKASIAN DAN PERINGKASAN DATA

Setelah data terkumpul, selanjutnya adalah mengklasifikasikannya yaitu identifikasi data yang karakteristiknya sejenis dan

mengaturnya dalam suatu kelompok atau kelas.

Kemudian dimungkinkan untuk mengurangi hal-hal yang terlalu detil ke bentuk yang

lebih mudahDigunakan peringkasan/summarization)

seperti kedalam bentuk tabel atau diagram.

Penyajian dan analisis data Informasi yang ringkas akan

membantu memudahkan pemahaman masalah serta membantu dalam

mengidentifikasi hubungan-hubungan sehingga seorang analis dapat

menunjukkan hal-hal yang penting kepada orang lain.

Validitas dari pilihan analisis yang diambil tentunya ditentukan oleh

keahlian sang analis dan kualitas dari informasi yang dimilikinya.

Pengambilan keputusan

Keputusan akhir diambil setelah mempertimbangkan pilihan yang

ada dengan berpedoman pada tujuan yang hendak dicapai, sesuai dengan perencanaan

atau keputusan yang mewakili pemecahan yang terbaik dari

masalah yang dihadapi.

F. PERANAN KOMPUTER DALAM STATISTIK

Penggunaann komputer untuk mengolah data

kuantitatif dan melakukan komputasi statistik yang

serba rumit merupakan suatu kebutuhan mendesak bagi

para peneliti dan statistisi.

komputer dalam kegiatan pengolahan maupun komputasi

data akan meningkatkan efisiensi apabila beberapa karakteristik

pengolahan dan komputasi data di atas dapat dipenuhi :

Volume data yang cukup besar. Tugas pengolahan maupun

komputasi menjadi lebih ekonomis jika dibandingkan

dengan cara lain. Tugas pengolahan maupun

komputasi data yang membutuhkan penyelesaian

secara cepat. Ketepatan atau ketelitian hasil

pengolahan data. Pengolahan maupun komputasi data yang sifatnya sangat rumit.

1. Microsoft Excel, 2. Statistica,

3. SPSS, 4. Systat,

5. Statgraphics, 6. Minitab,

7. dan lain sebagainya.

Banyak program-program komputer yang dapat menunjang kelancaran analisis staistik diataranya yaitu :

TERIMA KASIH

top related