tips bermain origami anak

3
1 www.bermaindanbelajar.com Ins piras i b elajar dengan gembira Tips Bermain Origami Anak Origami bisa menjadi kerajinan tangan yang menyenangkan untuk anak-anak, terutama jika model origami yang dibuat sesuai dengan umur mereka. Anak-anak tidak hanya akan mendapatkan kepuasan dan kebanggaan tersendiri ketika mereka menyelesaikan origaminya, namun mereka juga belajar bagaimana mengikuti instruksi, mengembangkan keterampilan tangan, dan menghasilkan kreasi yang apik. Yang menarik, setelah anak-anak menyelesaikan origaminya, bukan berarti permainan selesai. Anda dan anak-anak bisa mengkreasikan origami tersebut dalam kerajinan tangan yang lain atau bahkan digunakan dalam permainan. Berikut beberapa ide yang bisa di lakukan. Kartu ucapan. Gunakan origami berbentuk kepala hewan, hati, atau bunga sebagai hi asan kartu ucapan. Kartu ucapan selamat ulang tahun, selamat hari ibu, atau kartu ucapan untun nenek di kampung pasti akan lebih menarik jika origami terpasang disampulnya. Sesuaikan jenis origami dengan tema kartu, misalnya kartu ucapan selamat hari ibu dengan origami bentuk hati, dan lain-lain. Berikan hiasan pita, manik-manik, aksesori, atau kertas warna agar lebih menarik. Boneka. Rekatkan origami berbentuk kepala hewan pada stik es krim lalu mainkan seperti boneka. Berikan nama pada masing-masing karakter lalu mainkan origami dalam cerita atau dongeng. Gunakan ukuran kertas yang berbeda sehingga bisa menjadi karakter “anak” dan “orang tua”. Topeng. Jika dibuat dengan kertas yang cukup besar, origami berbentuk kepala hewan bisa digunakan sebagai topeng. Gunakan topeng ini dalam permainan drama yang dimainkan oleh Anda, anak- anak dan anggota keluarga yang lain. Model peternakan. Buatlah origami bentuk hewan yang beragam: kucing, kelinci, anjing, dan lain-lain. Selain i tu, gambarlah nuans a peternakan pada selembar kertas. Lalu rekatkan origami tersebut pada gambar berlatar belakang peternakan, jadilah model latar belakang nuansa peternakan. Hiasan magnet. Tempelkan magnet dibelakang origami berbentuk hewan, bunga atau hati, jadilah hi asan magnet yang biasa ditempelkan di kulkas. Hiasan ini juga bisa menjadi hadiah yang bagus untuk teman- teman, saudara atau kakek nenek di luar kota. Hiasan pensil. Buatlah origami berukuran kecil lalu rekatkan pada bagian atas pensil, jadilah hiasan pensil buatan sendiri. Pembatas buku. Tempelkan origami pada ujung sebuah kertas yang tebal. Jadilah sebuah pembatas buku yang unik. Hiasan papan pengumuman. Tempelkan origami yang berwarna-warni dengan beragam bentuk pada papan pengumuman di rumah atau bahkan di sekolah. Ki ni, papan pengumuman tidak membosank an lagi.

Upload: ameilia-hernawati

Post on 30-May-2018

246 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

8/9/2019 Tips Bermain Origami Anak

http://slidepdf.com/reader/full/tips-bermain-origami-anak 1/2

8/9/2019 Tips Bermain Origami Anak

http://slidepdf.com/reader/full/tips-bermain-origami-anak 2/2