panduan pembayaran surat perintah ... - artvisi.or.id filespp atau surat perintah pembayaran...

16
PANDUAN PEMBAYARAN SURAT PERINTAH PEMBAYARAN (SPP) APLIKASI SIMKEU DIREKTORAT JENDERAL PENYELENGGARAAN POS DAN INFORMATIKA KEMENTERIAN KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA REPUBLIK INDONESIA

Upload: dohuong

Post on 19-Aug-2019

256 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

PANDUAN PEMBAYARAN

SURAT PERINTAH PEMBAYARAN

(SPP)

APLIKASI SIMKEU

DIREKTORAT JENDERAL PENYELENGGARAAN POS DAN INFORMATIKA

KEMENTERIAN KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA

REPUBLIK INDONESIA

DIREKTORAT PENYIARAN KEMENTERIAN KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA REPUBLIK INDONESIA

Halaman | 1

DAFTAR ISI

I. INTEGRASI SIMKEU – BRIVA (Halaman 2)

II. PROSES MENDAPATKAN SPP (Halaman 3)

III. KETENTUAN PEMBAYARAN SPP (Halaman 4)

IV. KEUNGGULAN PEMBAYARAN DENGAN BRIVA (Halaman 4)

V. TATA CARA PEMBAYARAN DI UNIT/TELLER BRI (Halaman 5)

VI. TATA CARA PEMBAYARAN DENGAN MESIN EDC (Halaman 5)

VII. TATA CARA PEMBAYARAN DENGAN MOBILE BANKING BRI (Halaman 8)

VIII. TATA CARA PEMBAYARAN DENGAN INTERNET BANKING BRI (Halaman 9)

IX. TATA CARA PEMBAYARAN DI ATM (Halaman 10)

X. TATA CARA PEMBAYARAN DENGAN CMS BRI (Halaman 12)

XI. TATA CARA PEMBAYARAN MELALUI TRANSFER BANK LAINNYA (Halaman 13)

DIREKTORAT PENYIARAN KEMENTERIAN KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA REPUBLIK INDONESIA

Halaman | 2

I. INTEGRASI SIMKEU – BRIVA

Mengikuti perkembangan teknologi metode pembayaran yang terkini, aplikasi keuangan SIMP3

bekerjasama dengan Bank BRI menerapkan sistem pembayaran dengan Virtual Account (VA). Dengan

teknologi ini pembayaran dapat dilakukan dengan jumlah yang tepat dan mudah dilakukan dimanapun.

Pemohon akan mendapatkan Surat Perintah Pembayaran (SPP) dengan angka VA yang tercantum

didalamnya. Pembayaran dapat dilakukan di teller BRI, melalui internet banking, maupun melalui ATM.

Setelah data pembayaran diterima maka sistem keuangan SIMP3 akan mendeteksi hal tersebut dan

melakukan validasi pembayaran, kemudian Izin Penyelenggaraan Penyiaran akan diterbitkan oleh

aplikasi SIMP3.

SIMKEU

Bukti Pembayaran

SIMP3

BRIVA ONLINE

IPP TERKIRIM VIA EMAIL(CC : KPI Daerah, KPI Pusat, Subdit TV/Radio, Subdit EUCS)

PEMOHON

WEB SERVICE ISR(SDPPI)

STATUS PEMBAYARAN

SPP

IPP 6 bulan/12 bulan (Ujicoba)IPP 5 tahun / 10 tahun

Surat Perintah Pembayaran(Virtual Account)

DIREKTORAT PENYIARAN KEMENTERIAN KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA REPUBLIK INDONESIA

Halaman | 3

II. PROSES MENDAPATKAN SPP (SURAT PERINTAH PEMBAYARAN)

SPP atau Surat Perintah Pembayaran didapatkan oleh Pemohon setelah data permohonan melalui

beberapa proses pengecekan dan kemudian disetujui pada proses Forum Rapat Bersama dan proses

Evaluasi dan Ujicoba Siaran. SPP berisi informasi jumlah biaya PNBP Penyiaran yang harus dibayarkan

oleh Pemohon dalam rangka mendapatkan Izin Penyelenggaraan Penyiaran. Nomor BRIVA merupakan

15 digit nomor SPP yang tercantum pada lembar dokumen SPP.

DIREKTORAT PENYIARAN KEMENTERIAN KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA REPUBLIK INDONESIA

Halaman | 4

III. KETENTUAN PEMBAYARAN SPP (SURAT PERINTAH PEMBAYARAN)

Berikut adalah ketentuan pembayaran SPP melalui metode BRIVA :

• Pembayaran dapat dilakukan di Teller BRI, EDC BRI, Mobile Banking BRI, Internet Banking BRI,

ATM BRI, Cash Management System BRI, ATM Berlogo ATM Bersama, Prima, Link,

• Pembayaran dilakukan menggunakan menu Pembayaran - BRIVA dengan memasukan 15 digit

nomor yang tertera pada SPP,

• Denda akan dihitung per bulan setelah tanggal jatuh tempo pembayaran sesuai dengan Permen

Kominfo No. 24 Tahun 2009,

• Pemohon wajib membayar biaya IPP sebelum tanggal jatuh tempo,

• Bukti bayar dapat dikirimkan ke alamat email [email protected],

• Apabila menemui kendala pembayaran Pemohon dapat menghubungi call center Kominfo di

nomor 159 atau call center BRI di nomor 14017.

IV. KEUNGGULAN PEMBAYARAN DENGAN BRIVA

Adapun beberapa keunggulan pembayaran dengan metode BRIVA adalah sebagai berikut :

Transaksi dilakukan secara real-time,

Kemudahan melakukan transaksi dimanapun dengan banyaknya variasi channel pembayaran,

baik dari Bank BRI maupun dari Bank lainnya,

Update status pembayaran secara langsung ke aplikasi SIMKEU e-Penyiaran,

Meminimalisir kemungkinan adanya kurang bayar atau lebih bayar,

Rekapitulasi pembayaran PNBP semakin mudah.

DIREKTORAT PENYIARAN KEMENTERIAN KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA REPUBLIK INDONESIA

Halaman | 5

V. TATA CARA PEMBAYARAN DI UNIT/TELLER BRI

Berikut panduan membayar tagihan BRIVA melalui Teller BRI :

- Pemohon dapat mengunjungi Unit BRI terdekat di wilayahnya,

- Ambil nomor antrian transaksi Teller dan mengisi slip setoran,

- Teller akan memasukan 15 kode BRIVA pada aplikasi keuangan dan

mengkonfirmasikan jumlah pembayaran yang harus dibayar Pemohon,

- Pemohon menyetorkan sejumlah uang sesuai jumlah yang harus dibayarkan,

- Teller akan menginput jumlah pembayaran dan mencetak bukti bayar SPP,

- Pemohon dapat menyimpan slip setoran hasil validasi sebagai bukti pembayaran.

VI. TATA CARA PEMBAYARAN DENGAN MESIN EDC

- Pilih menu Mini ATM,

DIREKTORAT PENYIARAN KEMENTERIAN KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA REPUBLIK INDONESIA

Halaman | 6

- Pilih menu Pembayaran,

- Pilih menu BRIVA,

- Swipe kartu ATM,

- Masukkan 15 digit angka yang tercantum pada SPP,

DIREKTORAT PENYIARAN KEMENTERIAN KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA REPUBLIK INDONESIA

Halaman | 7

- Masukkan pin ATM,

- Klik Lanjut untuk memproses pembayaran,

- Klik Ya untuk mencetak struk,

DIREKTORAT PENYIARAN KEMENTERIAN KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA REPUBLIK INDONESIA

Halaman | 8

VII. TATA CARA PEMBAYARAN DENGAN MOBILE BANKING BRI - Masuk ke aplikasi BRI Mobile dan pilih Mobile Banking BRI,

- Pilih menu Info,

- Pilih menu BRIVA,

DIREKTORAT PENYIARAN KEMENTERIAN KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA REPUBLIK INDONESIA

Halaman | 9

- Masukkan 15 digit angka yang tercantum pada dokumen SPP dan masukkan jumlah

pembayaran,

- Masukkan PIN Mobile/SMS Banking BRI,

- Pemohon akan mendapatkan notifikasi pembayaran melalui SMS.

VIII. TATA CARA PEMBAYARAN DENGAN INTERNET BANKING BRI - Login pada halaman Internet Banking BRI,

- Pilih menu Pembayaran,

- Pilih menu BRIVA,

DIREKTORAT PENYIARAN KEMENTERIAN KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA REPUBLIK INDONESIA

Halaman | 10

- Masukkan 15 digit angka kode BRIVA yang tercantum pada dokumen SPP,

- Masukkan password Internet Banking BRI,

- Masukkan mToken Internet Banking BRI,

- Pemohon akan mendapatkan notifikasi pembayaran,

IX. TATA CARA PEMBAYARAN DI ATM - Pemohon dapat mendatangi ATM BRI terdekat di wilayahnya,

- Pilih menu Transaksi Lain,

DIREKTORAT PENYIARAN KEMENTERIAN KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA REPUBLIK INDONESIA

Halaman | 11

- Pilih menu Pembayaran,

- Pilih menu Lainnya,

- Pilih menu BRIVA,

DIREKTORAT PENYIARAN KEMENTERIAN KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA REPUBLIK INDONESIA

Halaman | 12

- Masukkan 15 digit angka kode BRIVA yang tercantum pada dokumen SPP,

- Pilih Ya untuk memproses pembayaran,

X. TATA CARA PEMBAYARAN DENGAN CMS BRI

DIREKTORAT PENYIARAN KEMENTERIAN KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA REPUBLIK INDONESIA

Halaman | 13

XI. TATA CARA PEMBAYARAN MELALUI TRANSFER BANK LAINNYA

Berikut panduan membayar tagihan BRIVA melalui ATM Bank Lain:

- Setelah memasukkan kartu ATM dan nomor PIN, pilih menu Transaksi Lainnya,

- Pilih menu Transfer,

- Pilih menu Ke Rek Bank Lain,

DIREKTORAT PENYIARAN KEMENTERIAN KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA REPUBLIK INDONESIA

Halaman | 14

- Masukkan Kode Bank Tujuan: BRI (Kode Bank: 002). Lalu klik Benar,

- Masukkan jumlah pembayaran sesuai tagihan. Klik Benar,

- Masukkan 15 digit angka kode BRIVA yang tercantum pada dokumen SPP. Klik Benar,

- Pilih dari rekening apa pembayaran akan di-debet,

DIREKTORAT PENYIARAN KEMENTERIAN KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA REPUBLIK INDONESIA

Halaman | 15

- Sistem akan memverifikasi data yang dimasukkan. Pilih Benar untuk memproses

pembayaran,

Pembayaran BRIVA melalui teller bank lain :

- Lakukan pembayaran melalui Teller Bank dengan mengisi slip pemindah bukuan

(Transfer),

- Masukkan nama bank tujuan BRI,

- Masukkan nomor rekening tujuan dengan 15 digit angka kode BRIVA yang tecantum

pada dokumen SPP,

- Masukkan jumlah pembayaran,

- Anda akan mendapatkan copy slip sebagai bukti pembayaran.