geografi tanah

Post on 21-Jan-2016

182 Views

Category:

Documents

0 Downloads

Preview:

Click to see full reader

DESCRIPTION

GEOGRAFI TANAH. TUJUAN Mahasiswa dapat memahami faktor dan pembentukkan tanah dan mampu mengidentifikasi sifat-sifat tanah serta klasifikasi tanah POKOK BAHASAN Konsep pengetahuan tanah Genesis tanah Sifat-sifat tanah Pupuk, pengapuran, dan konservasi tanah Klasifikasi tanah. - PowerPoint PPT Presentation

TRANSCRIPT

GEOGRAFI TANAHTUJUAN Mahasiswa dapat memahami faktor dan

pembentukkan tanah dan mampu mengidentifikasi sifat-sifat tanah serta klasifikasi tanah

POKOK BAHASAN 1. Konsep pengetahuan tanah 2. Genesis tanah 3. Sifat-sifat tanah 4. Pupuk, pengapuran, dan konservasi tanah5. Klasifikasi tanah

BAB I

KONSEP PENGETAHUAN TANAH

1. HAKEKAT2. BAHAN – BAHAN PENYUSUN

TANAH3. PROFIL TANAH4. HORIZON TANAH

GEOGRAFI TANAH

ILMU TENTANG PENYEBARAN JENIS-JENIS TANAH SECARA GEOGRAFIS

DAN DIKAITKAN PULA DENGAN FAKTOR-FAKTOR PEMBENTUK

TANAHNYA

PEDOLOGI

ILMU YANG MEMPELAJARI TENTANG PROSES-PROSES PEMBENTUKKAN TANAH BESERTA FAKTOR-FAKTOR PEMBENTUKNYA, KLASIFIKASI TANAH, SURVEY TANAH, DAN CARA-CARA PENGAMATAN TANAH DI LAPANG

EDAPHOLOGI

ILMU TENTANG HUBANGAN ANTARA TANAH DENGAN PROSES

PERTUMBUHAN TANAMAN

HAKIKAT TANAH

Dalam Pertanian : Media tumbuhnya tanaman Umum : Tanah adalah Materi yang terbentuk dari pelapukan batuan induk dan pembusukkan bahan organik Sitanala Arsyad (1989): Tanah adalah suatu benda alami heterogen yang terdiri atas komponen-komponen padat cair dan gas dan mempunyai sifat dan prilaku yang dinamikSarwono Hardjowigeno (1987): Tanah adalah kumpulan dari benda alam di permukaan bumi yang tersusun dalam horison-horison, terdiri dari campuran bahan mineral, bahan organik, air dan udara dan merupakan media tempat tumbuhnya tanaman

Tanah merupakan sistem yang terbuka yang

sewaktu-waktu tanah dapat menerima

tambahan bahan dari luar atau kehilangan bahan-

bahan yang telah dimilikinya.

Pemindahan bahan dalam solum

Intersolum translocation

Pupuk, sisa organisme

Air hujan / irigasi

EnergiSinar

matahari

Endapan baru

Siklus biologi

Penyerapan unsur Hara oleh tanaman

evapotranspirasi

Pancaran Panas bumi

Erosi Solum

Tanah

Pencucian (leaching)

Hasil pelapukan Bahan induk

1.2. BAHAN PENYUSUN / KOMPONEN TANAH

BAHAN MINERAL45 %

UDARA 20 % - 30 %

AIR 20 % - 30 %

BAHAN ORGANIK 5 %

BAHAN MINERAL BERDASARKAN UKURAN 1. Debu2. Liat3. Pasir4. Kerikil > 2 mm5. BatuBERDASARKAN PROSES

PEMBENTUKKANNYA1. Mineral Primer 2. Mineral Sekunder

Mineral Primer :Mineral yang berasal langsung dari batuan yanglapuk

Mineral Sekunder : Mineral yang terbentuk selama Proses pembentukkan tanah berlangsung

AIRAir terdapat di dalam tanah karena diserap masa

tanah, tertahan oleh lapisan kedap air atau karena drainase yang kurang baik.

Fungsi air bagi tanaman : 1. Sebagai unsur hara tanaman 2. Sebagai pelarut unsur hara 3. Sebagai bagian dari sel-sel tanaman Persediaan air dalam tanah tergantung : 1. Banyaknya curah hujan atau air irigasi2. Kemampuan tanah menahan air 3. Besarnya evapotranspirasi4. Tingginya muka air tanah

Udara

Udara dan air mengisi pori-pori tanah.Jumlahnya berubah-ubah Susunan udara di dalam tanah berbeda dengan susunan udara di atmosfer

1. Kandungan uap air lebih tinggi (kelembaban nisbi/relative humidity mendekati 100%)

2. Kandungan CO2 lebih besar daripada di atmosfer

3. Kandungan O2 lebih kecil daripada di atmosfer (sekitar 10-12 %)

Bahan Organik Bahan organik terdiri dari bahan organik kasar dan bahan organik halus (humus)Humus merupakan senyawa yang resisten (tidak mudah hancur) berwarna hitam atau coklat dan mempunyai daya menahan air dan unsur hara yang tinggi Tanah yang banyak mengandung humus / bahan organik adalah tanah lapisan atas atau top soilBahan organik sangat berpengaruh pada sifat-sifat tanah dan dampaknya pada pertumbuhan tanaman, seperti :

1. Sebagai granulator (memperbaiki struktur tanah) 2. Sumber unsur hara N,P,S, unsur mikro dll 3. Menambah kemampuan tanah menahan air 4. Menambah kemampuan tanah menahan unsur hara 5. Sumber energi bagi mikroorganisme

1.3. PROFIL TANAH

- Profil tanah adalah penampang vertikal dari tanah yang menunjukkkan susunan horizon.

- Horizon tanah adalah lapisan – lapisan tanah yang terbentuk karena hasil dari proses pembentukkan tanah

- Horison penyusun solum tanah adalah horison O, A dan B

- Solum tanah adalah bagian atas tanah yang sebagian besar telah mengalami pelapukkan

1.4. HORIZON TANAH

Horizon OO1 dan O2

Horison D atau R

Horison BB1, B2 dan B3

Horison AA1, A2 dan A3

Horison C

O1

O2

A1

A3

A2

B1

B3

B2

R

C

LAPISAN TANAH / HORIZON

Horizon O

Horizon O ditemukan terutama pada tanah-tanah hutan yang belum terganggu dan merupakan horizon organik yang terbentuk di atas lapisan mineral O1 : lapisan bentuk asli sisa-sisa tanaman yang masih terlihatO2 : lapisan bentuk asli sisa-sisa tanaman yang tidak terlihat jelas

Horizon A

Horizon di permukaan tanah yang terdiri dari campuran bahan organik dan bahan mineral. Merupakan horizon eluviasi ( yang mengalami pencucian)A1 : Lapisan bahan mineral campur humus, berwarna gelapA2 : Lapisan dimana terdapat pencucian (eluviasi) maksimum terhadap liat, Fe, Al bahan organikA3 : Lapisan peralihan ke B, lebih menyerupai A

Horizon B

Horizon iluviasi (penimbunan) dari bahan-bahan yang tercuci di atasnya ( liat, Fe, Al, bahan organik)B1 : Lapisan peralihan A ke B lebih menyerupai BB2 : Lapisan penimbunan (Iluviasi)B3 : Lapisan peralihan ke C, lebih menyerupai B

Horizon C

Horizon C merupakan lapisan batuan induk yang sedikit terlapuk

Horizon D atau R

Horizon D atau R merupakan lapisan batuan keras yang belum terlapuk

CATATAN Tidak semua tanah tersusun seperti yang disebutkan di atas.

Horizon O hanya terdapat pada hutan yang belum digunakan untuk usaha pertanian

Banyak tanah yang tidak memiliki horizon A2 karena tidak terjadi pencucian tanah.

Ada pula tanah yang hanya mempunyai horizon A dan C saja karena proses pembentukkan tanahnya baru pada tingkat

permulaan.

Tanah yang telah berkembang dengan berbagai proses mempunyai sifat yang berbeda-beda. Perbedaan tersebut meliputi sifat-sifat profil tanah seperti : jenis, susunan horizon, kedalaman solum tanah, kandungan bahan organik, kandungan air, dsb.

Oleh karaena itu untuk mempelajari tanah dikembangkan konsep pedon ( satuan individu terkecil dari profil tanah dalam 3 dimensi berukuran 1-10 m2.

Kumpulan dari pedon disebut polipedon

HUTAN

top related