protap penggiling dag

4
RUMAH SAKIT UMUM DAERAH Dr. SOEBANDI INSTALASI GIZI No. : Nama Protap : PROTAP PENGGUNAAN ALAT PENGGILING DAGING. Tujuan : 1. Penggunaan alat penggiling daging dengan benar. 2. Terpeliharanya penggiling daging sehingga lebih awet dan tahan lama. Ruang Lingkup: Seluruh petugas bagian Produksi dan Distribusi. Prosedur : 1. Petugas menyiapkan bahan (daging, ikan, ayam dll.) yang sudah dipotong kecil-kecil. 2. Petugas menyiapkan tempat untuk bahan yang sudah digiling. 3. Petugas menyiapkan alat penggiling daging. 4. Petugas memasang peralatan penggiling daging seperti : pisau dll. 5. Petugas memasang kabel pada stop kontak. 6. Petugas memasukkan potongan bahan ke dalam penggiling sedikit demi sedikit. 7. Petugas memutar tombol on ke kiri sambil terus memasukkan bahan yang digiling sedikit demi sedikit. 8. Petugas memutar tombol on ke kanan untuk mengeluarkan sisa bahan dalam penggiling. 9. Petugas melepaskan bagian demi bagian dari penggiling daging untuk dibersihkan setelah selesai menggunakannya. 10. Petugas mencuci bersih dengan deterjen peralatan – peralatan kecil dari penggiling daging. 11. Petugas membersihkan sisa-sisa bahan yang menempel pada penggiling daging besar dengan menggunakan lap deterjen dan basah. 12. Petugas mengeringkan peralatan. 13. Petugas menyimpan peralatan pelengkap penggiling daging ke tempatnya kembali dan menutup penggiling besar dengan plastik. Jember, Mei 2002 Direktur RSUD dr. Soebandi Jember,

Upload: ummu-tito

Post on 21-Dec-2015

11 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

Protap Penggiling Dag

TRANSCRIPT

Page 1: Protap Penggiling Dag

RUMAH SAKIT UMUM DAERAH Dr. SOEBANDIINSTALASI GIZI

No. :

Nama Protap :

PROTAP PENGGUNAAN ALAT PENGGILING DAGING.

Tujuan : 1. Penggunaan alat penggiling daging dengan benar.2. Terpeliharanya penggiling daging sehingga lebih awet dan tahan lama.

Ruang Lingkup: Seluruh petugas bagian Produksi dan Distribusi.

Prosedur :1. Petugas menyiapkan bahan (daging, ikan, ayam dll.) yang sudah dipotong kecil-kecil.2. Petugas menyiapkan tempat untuk bahan yang sudah digiling.3. Petugas menyiapkan alat penggiling daging.4. Petugas memasang peralatan penggiling daging seperti : pisau dll.5. Petugas memasang kabel pada stop kontak.6. Petugas memasukkan potongan bahan ke dalam penggiling sedikit demi sedikit.7. Petugas memutar tombol on ke kiri sambil terus memasukkan bahan yang digiling

sedikit demi sedikit.8. Petugas memutar tombol on ke kanan untuk mengeluarkan sisa bahan dalam

penggiling.9. Petugas melepaskan bagian demi bagian dari penggiling daging untuk dibersihkan

setelah selesai menggunakannya.10. Petugas mencuci bersih dengan deterjen peralatan – peralatan kecil dari penggiling

daging.11. Petugas membersihkan sisa-sisa bahan yang menempel pada penggiling daging besar

dengan menggunakan lap deterjen dan basah.12. Petugas mengeringkan peralatan.13. Petugas menyimpan peralatan pelengkap penggiling daging ke tempatnya kembali

dan menutup penggiling besar dengan plastik.

Jember, Mei 2002

Direktur RSUD dr. Soebandi Jember,

Dr. Hj. OEMI DJAUHARI, MMPembina UtamaNIP 140 054 077

Tim penyusun :

3 Rr. Bina Wahjuni, SST.4 Anis Nurlaili, AMd.G5 Anik Anifah, AMd.G6 Maharani Dewi AMd.7 Sri Suprapti

Page 2: Protap Penggiling Dag

RUMAH SAKIT UMUM DAERAH Dr. SOEBANDIINSTALASI GIZI

No. :

Nama Protap :

PROTAP PENGGUNAAN KOMPOR GAS

Tujuan : 1. Penggunaan alat penggiling daging dengan benar.2. Terpeliharanya penggiling daging sehingga lebih awet dan tahan lama.

Ruang Lingkup: Seluruh petugas bagian Produksi dan Distribusi.

Prosedur :1. Petugas menyiapkan kompor dan gas elpiji.2. Petugas memasang gas elpiji pada kompor gas.3. Petugas menyalakan api pada penyulut api.4. Petugas memutar tombol ke kiri pada tanda “ * “ sambil menyulut api di tungku

kompor gas.5. Petugas menempatkan panci / alat lain yang digunakan masak di atas kompor.6. Petugas memutar tombol ke kiri sampai tanda api besar.7. Petugas memutar tombol ke kiri sampai tanda api sedang setelah air mendidih.8. Petugas mematikan kompor dengan memutar tombol pada tanda “ ● “ setelah

masak.9. Petugas melepas tabung elpiji dari kompor setelah selesai menggunakan.10. Petugas membersihkan kompor .11. Petugas menyimpan kembali gas elpiji pada tempat semula.

Jember, Mei 2002

Direktur RSUD dr. Soebandi Jember,

Dr. Hj. OEMI DJAUHARI, MMPembina UtamaNIP 140 054 077

Tim penyusun :

1 Rr. Bina Wahjuni, SST.2 Anis Nurlaili, AMd.G3 Anik Anifah, AMd.G4 Maharani Dewi AMd.5 Sri Suprapti