ilmu pengetahuan dan teknologi.ppt

12
ILMU PENGETAHUAN DAN TEKNOLOGI

Upload: melly-amelia

Post on 07-Apr-2017

45 views

Category:

Education


6 download

TRANSCRIPT

Page 1: Ilmu pengetahuan dan teknologi.ppt

ILMU PENGETAHUAN DAN TEKNOLOGI

Page 2: Ilmu pengetahuan dan teknologi.ppt

WHAT ?

1. Ilmu Pengetahuan dan Teknologi ?2. Hubungan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi 3. Bagaimana Perkembangan Sains dan Teknologi4. Negative and Positive Impact of IPTEK

Page 3: Ilmu pengetahuan dan teknologi.ppt

Ilmu Pengetahuan

• Ilmu pengetahuan adalah pengetahuan yang didasarkan atas fakta-fakta di mana pengujian kebenarannya diatur menurut suatu tingkah laku sistem.

• Kamus Besar Bahasa Indonesia menyatakan bahwa ilmu pengetahuan adalah pengetahuan tentang suatu bidang yang disusun secara bersistem menurut metode tertentu, yang dapat digunakan untuk menerangkan gejala-gejala tertentu.

• Mohamad Hatta, mendefinisikan ilmu adalah pengetahuan yang teratur tentang pekerjaan hukum kausal dalam suatu golongan masalah yang sama tabiatnya, maupun menurut kedudukannya tampak dari luar, maupun menurut bangunannya dari dalam.

Page 4: Ilmu pengetahuan dan teknologi.ppt

• Teknologi berasal dari bahasa Yunani, yaitu tekne, yang berari pekerjaan, dan logos, berarti suatu studi peralatan, prosedur dan metode yang digunakan pada berbagai cabang industri.

• Wikipedia.org mendefenisikan teknologi merupakan perkembangan suatu media / alat yang dapat digunakan dengan lebih efisien guna memproses serta mengendalikan suatu masalah.

Teknologi

Page 5: Ilmu pengetahuan dan teknologi.ppt

Ilmu pengetahuan mempunyai teori-teori atau rumus-rumus yang tetap, dan teknologi merupakan praktek atau ilmu terapan dari teori-teori yang berasal dari ilmu pengetahuan. Jadi ilmu pengetahuan dan teknologi saling mempunyai hubungan. Jika tidak ada ilmu pengetahuan, teknologi tidak akan ada.

Hubungan perkembangan sains dengan perkembangan di bidang teknologi bisa dikatakan saling memiliki keterkaitan. Misalnya, seandainya manusia tidak pernah menemukan kandungan besi dari bumi, maka sekarang pasti tidak ada barang-barang yang terbuat dari besi. Contohnya:Komputer, pisau, bahkan sendok besi. Begitu pula sebaliknya, jika perkembangan teknologi sedang pesat, maka sudah pasti perkembangan sains saat itu sedang berkembang dengan pesat pula. Jadi, kita bisa mengambil kesimpulan bahwa perkembangan ilmu sains sangat berpengaruh pada perkebangan ilmu teknologi. Dan tanpa adanya ilmu teknologi yang memadahi ilmu sainspun tidak dapat melakukan perkembangan.

Hubungan Ilmu Pengetahuan dan

Teknologi

Page 6: Ilmu pengetahuan dan teknologi.ppt

Kemajuan suatu bangsa sangat ditentukan oleh kemajuan sains dan teknologinya. Buktinya dapat kita lihat, dimana negara-negara yang dikatakan maju seperti Amerika Serikat, Jepang, dan negara-negara di Eropa adalah negara-negara yang maju sains dan teknologinya. Di negara-negara maju tersebut, sains dan teknologi benar-benar masuk ke dalam kehidupan masyarakat dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Begitu juga dengan pemahaman sainsnya yang tinggi.

Perkembangan Ilmu Pengetahuan

dan Teknologi

Page 7: Ilmu pengetahuan dan teknologi.ppt

Perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi di Indonesia

Ada banyak pendapat mengenai perkembangan sains dan teknologi di Indonesia saat ini. Seperti, ada yang mengatakan bahwa perkembangan sains dan teknologi di Indonesia sudah maju, karena Indonesia sudah sering membawa pulang medali-medali emas dan perak dari lomba sains dan fisika se-asia maupun yang internasional.

Tetapi ada juga yang mengatakan bahwa perkembangan sains dan teknologi di Indonesia saat ini seperti di anak tirikan, maksudnya prestasi-prestasi yang sudah kita raih seperti tak dihiraukan oleh para mentri-mentri Negara.

Page 8: Ilmu pengetahuan dan teknologi.ppt

Dampak perkembangan sains dan teknologi terhadap masyarakat dan alam Indonesia saling bertolak belakang. Yaitu, dampaknya terhadap masyarakat bisa dikatan positif, tapi dampaknya terhadap alam berpengaruh nagatif. Dampak perkembangan sains dan teknologi terhadap masyarakat Indonesia sangatlah bermanfaat bagi kelangsungan hidup dan memajukan Negara Indonesia ini. seperti, berkembangnya sarana dan prasarana umum, lebih mudah memperoleh informasi, dll. Tetapi walaupun dampaknya baik bagi masyarakat, Dampak perkembangan sains dan teknologi terhadap alam Indonesia sangatlah buruk. Karena, tanpa disadari manusia telah mengeksploitasi alam secara besar-besaran untuk meningkatkan perkembangan sains danteknologi. Padahal dengan melakukan eksploitasi secara besar-besaran dan dalam waktu yang singkat, sama saja kita membuang-buang sumber daya alam yang kita punya.

Dampak Perkembangan

Ilmu Pengetahuan dan Teknologi

Page 9: Ilmu pengetahuan dan teknologi.ppt

1. Memberikan berbagai kemudahan Perkembangan IPTEK mampu membantu manusia dalam

beraktifitas. Terutama yang berhubungan dengan kegiatan perindustrian dan telekomunikasi.

2. Mempermudah meluasnya berbagai informasiInformasi merupakan hal yang sangat penting bagi kita,

dimana tanpa informasi kita akan serba ketinggaln. terlebih lagi ketika berbagai media cetak dan elektronik berkembang pesat.

Dampak Positif Perkembangan

Ilmu Pengetahuan dan Teknologi

Page 10: Ilmu pengetahuan dan teknologi.ppt

3. Bertambahnya pengetahuan dan wawasan

Komputer dahulu termasuk jenis peralatan yang sangat canggih, dimana hanya orang-orang tertentu yang mampu membelinya apalagi menggunakannya. Namun seiring dengan perkembangan iptek, peralatan elektronik seperti computer, internet, dan handphone (Hp) sudah menjadi benda yang menjamur. Dimana tidak hanya orang-orang tertentu yang mampu menggunakannya, bahkan anak-anak di bawah umurpun dapat menggunakannya. Inilah pengaruh positif perkembangan iptek di era globalisasi terhadap ilmu pengetahuan dan wawasan masyarakat kita.

Dampak Positif Perkembangan

Ilmu Pengetahuan dan Teknologi

Page 11: Ilmu pengetahuan dan teknologi.ppt

1. Mempengaruhi pola berpikir2. Hilangnya budaya Tradisional3. Banyak menimbulkan berbagai kerusakan

Dampak NegatifPerkembangan

Ilmu Pengetahuan dan Teknologi

Page 12: Ilmu pengetahuan dan teknologi.ppt

SEKIAN DAN

TERIMA KASIH