gbhk kema unpad 2015

7
GARIS-GARIS BESAR HALUAN KERJA KELUARGA MAHASISWA UNIVERSITAS PADJADJARAN 2015 BAB I PENDAHULUAN I.1 Pengertian Garis-garis Besar Haluan Kerja 1. Garis-garis Besar Haluan Kerja (GBHK) adalah suatu haluan kegiatan dalam garis-garis besar yang dijadikan pedoman pelaksanaan kegiatan Kema Unpad. 2. Pedoman pelaksanaan kegiatan Kema Unpad tersebut merupakan rangkaian program-program kerja yang menyeluruh, terarah, dan terpadu yang berlangsung secara berkesinambungan. I.2 Maksud dan tujuan Garis Besar Haluan Kerja Maksud dan tujuan ditetapkannya GBHK adalah untuk memberikan arah dan pedoman bagi pelaksanaan kegiatan Kema Unpad yang dijabarkan dalam pola pelaksanaan jangka panjang dan pola pelaksanaan jangka pendek. Pola pelaksanaan jangka panjang adalah tiga tahun sekali dan pola pelaksanaan jangka pendek adalah satu tahun sekali, sehingga tujuan dan sasaran organisasi dapat terwujud. I.3 Landasan Garis Besar Haluan Kerja Landasan GBHK adalah Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Kema Unpad dan seluruh ketetapan Kongres Kema Unpad lainnya. I.4 Sistematika Garis Besar Haluan Kerja BAB I Pendahuluan I.1 Pengertian GBHK I.2 Maksud dan Tujuan GBHK I.3 Landasan GBHK I.4 Sistematika GBHK I.5 Pelaksanaan GBHK BAB II Pola Dasar Kegiatan Kemahasiswaan II.1 Tujuan Kegiatan Kemahasiswaan II.2 Prinsip Kegiatan Kemahasiswaan II.3 Nilai Kegiatan Mahasiswa II.4 Modal Dasar Kegiatan Kemahasiswaan II.5 Faktor Dominan Kegiatan Kemahasiswaan BAB III Pola Arahan Kemahasiswaan Jangka Panjang III.1 Tujuan Arahan Kemahasiswaan Jangka Panjang III.2 Sasaran Arahan Kemahasiswaan Jangka Panjang BAB IV Pola Kegiatan Kemahasiswaan Jangka Pendek IV.1 Tujuan Kegiatan Kemahasiswaan Jangka Pendek IV.2 Sasaran Kegiatan Kemahasiswaan Jangka Pendek BAB V Evaluasi Pelaksanaan Kegiatan Kemahasiswaan

Upload: meldaiska

Post on 16-Jan-2016

71 views

Category:

Documents


10 download

TRANSCRIPT

Page 1: GBHK Kema Unpad 2015

GARIS-GARIS BESAR HALUAN KERJA

KELUARGA MAHASISWA UNIVERSITAS PADJADJARAN 2015

BAB I

PENDAHULUAN

I.1 Pengertian Garis-garis Besar Haluan Kerja

1. Garis-garis Besar Haluan Kerja (GBHK) adalah suatu haluan kegiatan

dalam garis-garis besar yang dijadikan pedoman pelaksanaan kegiatan

Kema Unpad.

2. Pedoman pelaksanaan kegiatan Kema Unpad tersebut merupakan

rangkaian program-program kerja yang menyeluruh, terarah, dan terpadu

yang berlangsung secara berkesinambungan.

I.2 Maksud dan tujuan Garis Besar Haluan Kerja

Maksud dan tujuan ditetapkannya GBHK adalah untuk memberikan arah dan

pedoman bagi pelaksanaan kegiatan Kema Unpad yang dijabarkan dalam

pola pelaksanaan jangka panjang dan pola pelaksanaan jangka pendek.

Pola pelaksanaan jangka panjang adalah tiga tahun sekali dan pola

pelaksanaan jangka pendek adalah satu tahun sekali, sehingga tujuan dan

sasaran organisasi dapat terwujud.

I.3 Landasan Garis Besar Haluan Kerja

Landasan GBHK adalah Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Kema

Unpad dan seluruh ketetapan Kongres Kema Unpad lainnya.

I.4 Sistematika Garis Besar Haluan Kerja

BAB I Pendahuluan

I.1 Pengertian GBHK

I.2 Maksud dan Tujuan GBHK

I.3 Landasan GBHK

I.4 Sistematika GBHK

I.5 Pelaksanaan GBHK

BAB II Pola Dasar Kegiatan Kemahasiswaan

II.1 Tujuan Kegiatan Kemahasiswaan

II.2 Prinsip Kegiatan Kemahasiswaan

II.3 Nilai Kegiatan Mahasiswa

II.4 Modal Dasar Kegiatan Kemahasiswaan

II.5 Faktor Dominan Kegiatan Kemahasiswaan

BAB III Pola Arahan Kemahasiswaan Jangka Panjang

III.1 Tujuan Arahan Kemahasiswaan Jangka Panjang

III.2 Sasaran Arahan Kemahasiswaan Jangka Panjang

BAB IV Pola Kegiatan Kemahasiswaan Jangka Pendek

IV.1 Tujuan Kegiatan Kemahasiswaan Jangka Pendek

IV.2 Sasaran Kegiatan Kemahasiswaan Jangka Pendek

BAB V Evaluasi Pelaksanaan Kegiatan Kemahasiswaan

Page 2: GBHK Kema Unpad 2015

BAB VI Penutup

I.5 Pelaksanaan GBHK

1. GBHK yang telah ditetapkan oleh Kongres Kema Unpad digunakan oleh

BPM Kema UNPAD dalam bentuk kebijakan, pengawasan, penilaian, dan

dilaporkan secara lisan dan tulisan di hadapan kongres Kema UNPAD

2. GBHK yang telah ditetapkan oleh Kongres Kema Unpad dilaksanakan oleh

BEM Kema Unpad dalam bentuk program kerja dan

dipertanggungjawabkan secara lisan dan tulisan di hadapan kongres

Kema Unpad.

BAB II

POLA DASAR KEGIATAN KEMAHASISWAAN

II.1 Tujuan Kegiatan Kemahasiswaan

Tujuan kegiatan Kemahasiswaan Kema Unpad adalah untuk membentuk

mahasiswa yang lebih religius, kritis, kreatif, inovatif, dan produktif dalam

upaya pengembangan potensi diri serta terhadap perubahan yang terjadi di

lingkungan kampus dan masyarakat.

II.2 Prinsip Kegiatan Kemahasiswaan

Prinsip-prinsip dalam pelaksanaan kegiatan kemahasiswaan di Kema Unpad

adalah religius, kekeluargaan, mandiri, professional, demokratis dan ilmiah.

II.3 Nilai Kegiatan Mahasiswa

Profesionalitas, mandiri, religius, musyawarah, intelektual dan manfaat

II.4 Modal Dasar Kegiatan Kemahasiswaan

Modal dasar kegiatan kemahasiswaan Unpad adalah keseluruhan sumber

kekuatan yang aktif dan potensial yang dimiliki Kema Unpad yang sudah

dikembangkan atau belum tersentuh yang dapat didayagunakan untuk

tercapainya tujuan Kema Unpad. Unsur-unsur tersebut adalah:

a. Modal rohaniah dan mental, yaitu keimanan kepada Tuhan Yang Maha

Esa sebagai landasan kegiatan kemahasiswaan.

b. Eksistensi lembaga kemahasiswaan di Kema Unpad yang meliputi seluruh

badan kelengkapan Kema Unpad.

c. Mahasiswa Unpad.

d. Karakter dan sifat dari mahasiswa yang kritis, kreatif, dinamis, ilmiah

dan intelek serta peka terhadap lingkungan sekitar.

e. Potensi finansial.

f. Keragaman disiplin ilmu yang mencakup aspek sains dan sosial yang

komprehensif.

g. Independensi Kema Unpad yaitu sifat Kema Unpad yang mandiri, bebas,

dan bertanggungjawab dalam menentukan arah gerak perjuangannya.

II.5 Faktor Dominan Kegiatan Kemahasiswaan

Faktor dominan adalah segala sesuatu yang dapat berpengaruh secara

positif atau negatif bagi pelaksanaan kegiatan Kema Unpad. Oleh karena itu,

Page 3: GBHK Kema Unpad 2015

harus diperhatikan dalam penyelenggaraan kegiatan demi tercapainya tujuan

dan sasaran Kema Unpad. Faktor tersebut adalah:

a. Sarana dan prasarana fisik, sistem akademis, dan administrasi yang ada.

b. Potensi alumni secara individual maupun kelembagaan yang berbentuk

Ikatan Alumni.

c. Pandangan, harapan, dan kepercayaan masyarakat terhadap kegiatan

kemahasiswaan .

d. Adanya kepentingan dan kebutuhan mahasiswa terhadap kegiatan

kemahasiswaan.

e. Latar belakang ekonomi, sosial, budaya, dan agama dari mahasiswa yang

beragam.

f. Kemampuan pengembangan diri dalam lingkungan.

BAB III

POLA ARAHAN KEMAHASISWAAN JANGKA PANJANG

III.1 Tujuan Arahan Kemahasiswaan Jangka Panjang

a. Terbinanya Mahasiswa Unpad sebagai insan akademis yang kritis, kreatif,

inovatif, dan produktif yang sesuai dengan kompetensi alur kaderisasi

Kema Unpad serta memiliki peran terhadap lingkungan, baik di dalam

maupun di luar kampus.

b. Terwujudnya komunikasi, kerjasama dan sinkronisasi antar lembaga baik di

dalam maupun di luar kampus.

c. Terwujudnya Kema Unpad yang memiliki student governance yang baik dan

jelas.

d. Terwujudnya normalisasi kepengurusan Januari sampai dengan Desember.

e. Terwujudnya Kema Unpad sebagai organisasi yang turut andil dalam

pengambilan kebijakan rektorat.

f. Terwujudnya Kema Unpad sebagai organisasi yang turut andil dalam

kebijakan daerah dan atau nasional.

g. Terwujudnya Kema Unpad yang memiliki karakter berbudaya dan kreatif.

h. Terwujudnya Kema Unpad sebagai lembaga yang berprestasi di tingkat

regional, nasional, dan internasional.

III.2 Sasaran Arahan Kemahasiswaan Jangka Panjang

a. Religius

Terwujudnya mahasiswa yang religius dalam pemikiran, sikap, dan

tindakan.

b. Bidang Akademis

Terbentuknya insan akademis yang berkompeten dan terampil dibidang

keilmuannya.

c. Hubungan Kelembagaan

Meningkatkan jalinan hubungan kelembagaan yang aktif dan harmonis

baik ke dalam maupun ke luar.

Page 4: GBHK Kema Unpad 2015

d. Finansial

Optimalisasi pemanfaatan dan pengelolaan sumber dana yang sudah

ada dan memiliki sumber dana baru yang bersifat tetap dan

berkelanjutan.

e. Penalaran

Terwujudnya mahasiswa Unpad yang memiliki daya kritis dan

intelektualitas tinggi serta terwujudnya Kema Unpad sebagai wadah

dalam meningkatkan diri di bidang keilmuan.

f. Pembinaan dan Kaderisasi

Terbentuknya pola kaderisasi yang berkelanjutan dengan kualitas SDM

yang dilandasi nilai-nilai religius dan kualitas sumber daya yang memadai

untuk mendukung kemantapan lembaga kemahasiswaan.

g. Penelitian dan Pengembangan Organisasi

Terwujudnya pola dan sistem manajemen organisasi yang profesional dan

dinamis demi terciptanya konsep organisasi yang ideal.

h. Kesejahteraan Mahasiswa

Terwujudnya kesejahteraan mahasiswa.

i. Informasi dan Penerbitan

Terwujudnya pers mahasiswa yang profesional, independen, dan

bertanggungjawab dengan didukung adanya publikasi menyeluruh ke

segala aspek serta kesadaran partisipasi yang tinggi dari mahasiswa

Unpad dalam memanfaatkannya.

j. Pengabdian Masyarakat

Terwujudnya peran aktif mahasiswa yang berkelanjutan dalam membantu

mengatasi persoalan masyarakat.

k. Minat dan Bakat

Terwujudnya pengembangan potensi minat dan bakat mahasiswa serta

peningkatan prestasi di tingkat regional, nasional, dan internasional.

l. Hubungan Mahasiswa

Terbinanya hubungan antara mahasiswa Unpad pada khususnya dan atau

mahasiswa pada umumnya dalam suatu bentuk kekeluargaan dan

silaturahmi.

m. Membangun Jaringan Alumni

Terwujudnya jaringan alumni yang jelas dan kerjasama yang

berkesinambungan serta terciptanya hubungan harmonis dengan alumni.

n. Sosial Politik Kemasyarakatan

Berperan aktif dalam menanggapi isu dan pencerdasan politik pada

mahasiswa dan masyarakat.

BAB IV

POLA KEGIATAN KEMAHASISWAAN JANGKA PENDEK

IV.1 Tujuan Kegiatan Kemahasiswaan Jangka Pendek

a. Menjadi lembaga kemahasiswaan yang memiliki panduan kadersasi

dalam pengembangan potensi mahasiswa unpad

Page 5: GBHK Kema Unpad 2015

b. Peka dan solutif terhadap problematika yang ada di kampus.

c. Menjadi lembaga kemahasiswaan yang professional.

d. Menjadi perekat kekeluargaan bagi setiap civitas akademika

Unpad.

e. Menjaga, mengembangkan, dan mewariskan jejaring dengan dunia

luar kampus.

f. Adanya keterlibatan BEM KEMA UNPAD dalam rancangan student

governance

g. Adanya forum dan kajian terkait pembahasan normalisasi

kepengurusan

h. Lembaga kemahasiswaan tingkat universitas merangkul lembaga

kemahasiswaan tingkat fakultas untuk bersama-sama tanggap atas

kebijakan rektorat.

i. Tanggap dan sigap dalam menyikapi kebijakan daerah dan/atau

nasional serta kondisi sosial politik bangsa dengan melibatkan peran

mahasiswa UNPAD untuk berkontribusi nyata.

j. Menjadi stimulator untuk merangsang kreativitas dan membentuk

karakter berbudaya yang konstruktif terhadap mahasiswa Unpad.

k. meningkatkan fungsi sebagai fasilitator prestasi mahasiswa Unpad

dalam bidang akademis dan minat bakat di tingkat regional,

nasional maupun internasional.

IV.2 Sasaran Kegiatan Kemahasiswaan Jangka Pendek

a. Religius

Tercerminnya nilai religius pada sasaran jangka pendek dilihat dari

kegiatan dan budaya berorganisasi

b. Bidang Akademis

Meningkatkan kegiatan atau pembinaan ilmiah yang mendukung

akademik secara berkelanjutan dengan memberdayakan dan

mengoptimalkan penelitian dan pengembangan keilmuan.

c. Hubungan kelembagaan

Meningkatkan koordinasi secara komprehensif dan berkesinambungan

antara lembaga kemahasiswaan unpad dalam dan luar UNPAD

d. Finansial

Mewujudkan unit usaha yang jelas dan berkelanjutan

Meningkatkan transparasi laporan keuangan BEM Kema Unpad kepada

publik secara berkala.

meningkatkan fungsi dari sop keuangan yang dimiliki agar tetib

administrasi serta menghindari praktik korupsi sejak dini.

Page 6: GBHK Kema Unpad 2015

e. Penalaran

Meningkatkan diskusi berbasis keilmuan dan data sehingga menciptakan

mahasiswa yang kritis.

f. Pembinaan dan Kaderisasi

Mengadakan pembinaan dan meningkatkan kualitas mahasiswa unpad

Terbentuknya pola kaderisasi yang jelas dan berkelanjutan

g. Penelitian dan Pengembangan Organisasi

Mengoptimalkan sistem organisasi yang profesional dalam tubuh BEM

Kema Unpad.

Mengoptimalkan peran penelitian dan pengembangan dalam

memecahkan masalah dan meningkatkan kinerja SDM organisasi di

Kema Unpad.

h. Kesejahteraan

Meningkatkan pelayanan kepada anggota KEMA UNPAD yang mengarah

oada penyelesaian dalam bidang akademik, finansial, kemahasiswaan,

fasilitas kampus serta advokasi yang berkelanjutan dari setiap masalah

yang ditangani.

i. Informasi dan Penerbitan

Mengoptimalkan pelayanan informasi kepada mahasiswa Unpad

melalui media publikasi BEM.

Merintis lembaga pers mahasiswa di tingkat Universitas

j. Pengabdian Masyarakat

Meningkatkan peran aktif mahasiswa dalam memfasilitasi

pengembangan potensi sumber daya lokal dalam rangka membantu

mengatasi persoalan masyarakat sekitar lingkungan unpad.

k. Minat dan bakat

Optimalisasi aktivitas mahasiswa di berbagai bidang berdasarkan

potensi minat dan bakat yang berkembang di kalangan mahasiswa

Unpad

Sebagai fasilitator dalam meningkatkan minat bakat mahasiswa

unpad ditingkat regional dan nasional.

l. Hubungan Mahasiswa

Memfasilitasi mahasiswa agar terjalin suatu hubungan kekeluargaan

dan silaturahmi.

m. Jaringan Alumni

Memperbaharui data alumni dan menjalin hubungan serta kerjasama

dengan alumni

n. Sosial Politik

Melakukan koordinasi, komunikasi dan kajian antar fakultas mengenai

fenomena sosial politik atau isu yang berkembang di masyarakat.

melakukan upaya pengkawalan kebijakan publik dalam dan luar

universitas padjadjaran

Page 7: GBHK Kema Unpad 2015

Menyosialisasikan dan atau menyikapi fenomena sosial politik atau isu

yang berkembang di masyarakat.

BAB V

EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN

Untuk menilai keberhasilan pelaksanaan kegiatan, digunakan kriteria-kriteria

sebagai berikut:

a. Efektifitas kegiatan yang dilaksanakan terhadap pencapaian tujuan jangka

pendek dan jangka panjang.

b. Ruang lingkup bidang garapan yang tercakup dalam pelaksanaan kegiatan

c. Efektifitas pelaksanaan kerja terhadap :

Proses kerja dan koordinasi

Optimalisasi pemanfaatan dan peningkatan kualitas sumber daya manusia.

Optimalisasi pemanfaatan dan pengelolaan sumber daya dana.

Tertib administrasi

d. Ketepatan dalam perencanaan dan pelaksanaan jadwal kegiatan, kesesuaian

waktu dengan situasi dan kondisi serta, kebutuhan mahasiswa.

e. Jumlah program kerja yang terlaksana.

f. Tercapainya kegiatan sesuai dengan tujuan dan sasaran jangka pendek serta

jangka panjang yang telah ditetapkan.

g. Tercapainya kegiatan sesuai janji-janji yang telah dikampanyekan oleh

Presiden dan Wakil Presiden Kema Unpad.

BAB VI

PENUTUP

GBHK ini ditetapkan oleh Kongres Kema Unpad dan berlaku sejak tanggal

ditetapkan.