kerajaan hindu dan budha di indonesia

13
KERAJAAN HINDU DAN BUDHA DI INDONESIA Disusun Oleh: Atharia Refi Khairani Nasution Ilham Hasfi Ridho Oktafian Ivana Sundari Kevin Dewanto Herlambang Milazwarni Aisyah Ria Nur Puspa Vina Izza Nurika Wiranty Prayoga Ningmandira

Upload: wiranty-prayoga-ningmandira

Post on 18-May-2015

38.662 views

Category:

Education


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Kerajaan Hindu dan Budha di Indonesia

KERAJAAN HINDU DAN BUDHA DI INDONESIA

Disusun Oleh:Atharia Refi Khairani Nasution

Ilham Hasfi Ridho OktafianIvana Sundari

Kevin Dewanto HerlambangMilazwarni Aisyah

Ria Nur PuspaVina Izza Nurika

Wiranty Prayoga Ningmandira

Page 2: Kerajaan Hindu dan Budha di Indonesia

Kerajaan KutaiKutai adalah kerajaan Hindu tertua di Indonesia. Kerajaan Kutai didirikan sekitar tahun 400 masehi. Letaknya di tepi Sungai Mahakam, Kalimantan Timur. Raja pertamanya bernama Kudungga. Raja yang terkenal adalah Mulawarman. Mulawarman menyembah Dewa Syiwa. Dalam suatu upacara Raja Mulawarman menghadiahkan 20.000 ekor sapi kepada Brahmana. Untuk memperingati upacara itu maka didirikan sebuah Yupa. Dalam Yupa itu ditulis berita mengenai Kerajaan Kutai.

Page 3: Kerajaan Hindu dan Budha di Indonesia

Kerajaan TarumanegaraTarumanegara adalah kerajaan Hindu tertua di Pulau Jawa. Kerajaan ini berdiri kira-kira pada abad ke- 5 Masehi. Lokasi kerajaan itu sekitar Bogor, Jawa Barat. Rajanya yang terkenal adalah Purnawarman. Purnawarman memeluk agama Hindu yang menyembah Dewa Wisnu. Pada zaman Purnawarman, kerajaan Tarumanegara telah mampu membuat saluran air yang diambil dari sungai Citarum. Saluran air itu berfungsi untuk mengairi lahan pertanian dan menahan banjir

Page 4: Kerajaan Hindu dan Budha di Indonesia

Kerajaan KediriKerajaan Kediri terletak di sekitar Kali Berantas, Jawa Timur. Kerajaan Kediri berjaya pada pemerintahan Raja Kameswara yang bergelar Sri Maharaja Sirikan Kameswara. Kameswara meninggal pada tahun 1130. Penggantinya adalah Jayabaya. Jayabaya adalah raja terbesar Kediri. Ia begitu terkenal karena ramalannya yang disebut Jangka Jayabaya. Raja Kediri yang terakhir adalah Kertajaya yang meninggal tahun 1222. Pada tahun itu Kertajaya dikalahkan oleh Ken Arok di Desa Ganter, Malang. Peninggalan Kerajaan Kediri antara lain Prasasti Panumbangan, Prasasti Palah, Kitab Smaradhahana karangan Empu Dharmaja, Kitab Hariwangsa karangan Empu Panuluh, Kitab Krinayana karangan Empu Triguna, dan Candi Panataran.

Page 5: Kerajaan Hindu dan Budha di Indonesia

Kerajaan SingosariKerajaan Singasari terletak di Singasari, Jawa Timur. Luasnya meliputi wilayah Malang sekarang. Kerajaan Singasari didirikan oleh Ken Arok. Beliau memerintah tahun 1222-1227 M. Para penggantinya adalah Anusapati (1227-1248), Panji Tohjaya (1248), Ranggawuni (1248-1268), Kertanegara (1268 -1292). Beberapa peninggalan masa kebesaran Singasari antara lain: Candi Jago/Jajaghu, sebagai makam Wisnuwardhana, Candi Singasari dan Candi Jawi, sebagai makam Kertanegara, Candi Kidal, sebagai makam Anusapati, Patung Prajnaparamita sebagai perwujudan Ken Dedes.

Page 6: Kerajaan Hindu dan Budha di Indonesia

Kerajaan Majapahit

Kerajaan Majapahit Didirikan tahun 1294 oleh Raden Wijaya yang bergelar Kertarajasa Jayawardana yang merupakan keturunan Ken Arok raja Singosari. Raja-Raja yang pernah memerintah Kerajaan Majapahit:

Raden Wijaya 1273 – 1309 Jayanegara 1309-1328 Tribhuwanatunggaldewi 1328-1350 Hayam Wuruk 1350-1389 Wikramawardana 1389-1429 Kertabhumi 1429-1478

Page 7: Kerajaan Hindu dan Budha di Indonesia

Kerajaan Majapahit ini mencapai puncak kejayaannya di masa pemerintahan Raja Hayam Wuruk (1350-1389). Kebesaran kerajaan ditunjang oleh pertanian sudah teratur, perdagangan lancar dan maju, memiliki armada angkutan laut yang kuat serta dipimpin oleh Hayam Wuruk dengan patih Gajah Mada.Di bawah patih Gajah Mada Majapahit banyak menaklukkan daerah lain. Dengan semangat persatuan yang dimilikinya, dan membuatkan Sumpah Palapa yang berbunyi “Ia tidak akan makan buah palapa sebelum berhasil menyatukan seluruh wilayah Nusantara”.Mpu Prapanca dalam bukunya Negara Kertagama menceritakan tentang zaman gemilang kerajaan di masa Hayam Wuruk dan juga silsilah raja sebelumnya tahun 1364 Gajah Mada meninggal disusul oleh Hayam Wuruk di tahun 1389 dan kerajaan Majapahit mulai mengalami kemunduran.

Page 8: Kerajaan Hindu dan Budha di Indonesia

Penyebab KemunduranMajapahit kehilangan tokoh besar seperti Hayam Wuruk dan Gajah Mada meletusnya Perang Paragreg tahun 1401-1406 merupakan perang saudara memperebutkan kekuasaan daerah bawahan mulai melepaskan diri.

Peninggalan kerajaan Majapahit:Bangunan: Candi Panataran, Sawentar, Tiga Wangi, Muara Takus Kitab: Negara Kertagama oleh Mpu Prapanca, Sutasoma oleh Mpu Tantular yang memuat slogan Bhinneka Tunggal Ika.

Page 9: Kerajaan Hindu dan Budha di Indonesia

Kerajaan Mataram Hindu

Kerajaan mataram hindu di perintah oleh seorang raja yang bijaksana yaitu raja sanna. Raja kerajaan mataram hindu yang terkenal adalah sanjaya. Kerajaan mataram hindu meninggalkan sebuah prasasti yang di temukan di daerah canggal. 

Page 10: Kerajaan Hindu dan Budha di Indonesia

Kerajaan SriwijayaSriwijaya adalah salah satu kemaharajaan bahari yang pernah berdiri di pulau Sumatera dan banyak memberi pengaruh di Nusantara dengan daerah kekuasaan membentang dari Kamboja, Thailand Selatan, Semenanjung Malaya, Sumatera, Jawa, dan pesisir Kalimantan. Bukti awal mengenai keberadaan kerajaan ini berasal dari abad ke-7; seorang pendeta Tiongkok, I Tsing, menulis bahwa ia mengunjungi Sriwijaya tahun 671 dan tinggal selama 6 bulan. Selanjutnya prasasti yang paling tua mengenai Sriwijaya juga berada pada abad ke-7, yaitu prasasti Kedukan Bukit di Palembang, bertarikh 682. Raja yang pertama Sri Jaya Naga dan Raja yang terkenal adalah Bala Putra Dewa

Page 11: Kerajaan Hindu dan Budha di Indonesia
Page 12: Kerajaan Hindu dan Budha di Indonesia

Kerajaan Pajajaran

sumber-sumber sejarah tentang kerajaan Pajajaran dapat diketahui dari sejumlah prasati dan kitab cerita. Diantaranya adalah; prasasti Rakryan juru pangambat (923 M) , prasasti horren, prasasti citasih (1030 M), prasasti astana gede, kitab cerita kidung sundayana, dan kitab cerita parahyangan.

Raja-raja yang diketahui pernah memerintah pajajaran adalah Maharaja Jayabhupati, Rahyang Niskalawastu Kencana, Rahyang Dewa Niskala, Sri baduga Maharaja, Hyang Wunisora, Ratu Samian atau prabu surawisesa, dan prabu ratu dewata.

Page 13: Kerajaan Hindu dan Budha di Indonesia

KEHIDUPAN EKONOMI, SOSIAL DAN BUDAYA DI KERAJAAN PAJAJARAN

1. EKONOMI Perdagangan:

terdapat 6 pelabuhan penting; Banten, pontang, cigede, temagara, sunda kelapa, dan cimanuk. Masing masing dikepalai oleh syah bandar

Pertanian

2. SOSIAL DAN BUDAYA Masyarakat pajajaran digolongkan menjadi golongan

seniman, petani, pedagang, dan penjahat.