tutorial coreldraw interactive blendcontour

12
©2008 [email protected] CorelDRAW Tutorial | Halaman 1 EFEK SPESIAL OBJEK Interactive Blend Tool Tool ini digunakan untuk membaurkan atau mentransformasikan dua objek atau lebih, baik secara bentuk, posisi maupun warnanya. Tahapan yang perlu kita siapkan Tahap 1. Klik interactive tool pada toolbox, tahan beberapa saat untuk mengeluarkan flyout interactive tool yang tersedia Tahap 2. Pilih interactive Blend Tool yang akan kita gunakan Interaktive Blend Tool Tahap 3. Aktifkan Window > Dockers > Blend Window Dockers

Upload: ahmad-supriyono

Post on 20-Oct-2015

111 views

Category:

Documents


4 download

TRANSCRIPT

  • 2008 [email protected] CorelDRAW Tutorial | Halaman 1

    EF

    EK

    SP

    ES

    IA

    L O

    BJ

    EK

    Interactive Blend Tool

    Tool ini digunakan untuk membaurkan atau mentransformasikan dua objek atau lebih, baik secara bentuk, posisi maupun warnanya. Tahapan yang perlu kita siapkan

    Tahap 1. Klik interactive tool pada toolbox, tahan beberapa saat

    untuk mengeluarkan flyout interactive tool yang tersedia

    Tahap 2. Pilih interactive Blend

    Tool yang akan kita gunakan

    Interaktive Blend Tool

    Tahap 3. Aktifkan Window > Dockers > Blend

    Window Dockers

  • 2008 [email protected] CorelDRAW Tutorial | Halaman 2

    EF

    EK

    SP

    ES

    IA

    L O

    BJ

    EK

    Langkah menggunakan Interactive Blend Tool sebagai berikut :

    1 Gambarlah dua objek terlebih dahulu, bisa dengan freehand tool, bezier tool, pen tool, polygon tool, basic shape tool atau tool yang lain untuk menggambar objek. Misal kita gambar kotak dengan rectangular tool dan gambar hati dengan basic shape tool .

    2 Klik Interactive Blend Tool

    3 Klik dan geser dari objek kotak ke arah objek hati, kemudian lepaskan klik mouse sehingga

    hasilnya seperti gambar berikut :

    4 Kita bisa mengatur hasil transformasi yang kita buat melalui property bar atau window dockers

    blend, misal kita rubah menjadi 4 step (default 20), caranya ketik angka 4 pada property bar lalu

    enter, atau klik apply pada window dockers blend :

  • 2008 [email protected] CorelDRAW Tutorial | Halaman 3

    EF

    EK

    SP

    ES

    IA

    L O

    BJ

    EK

    5 Untuk merubah atau memberikan warna , klik pada objek hasil interactive blend, lalu pilih

    warna pada color palette, misal kita ganti dengan warna kuning maka hasilnya menjadi :

    Apabila kita ingin membuat transformasi warna, maka kita klik pada salah satu objek dengan

    menggunakan pick tool, lalu kita pilih warna yang kita inginkan, hasilnya menjadi sbb :

    Selanjutnnya, kita juga bisa merubah arah transformasi objek hasil interactive blend yang telah

    kita buat dengan mengikuti pola atau path tertentu. Caranya :

    6 Buat pola atau path terlebih dahulu, bisa menggunakan freehand tool, bezier tool, atau pen tool.

    Klik pada objek hasil interactive blend, pada window dockers blend klik tombol path > new path,

    kursor akan berubah menjadi tanda panah ke bawah kemudian arahkan ke path yang telah kita

    buat > klik apply pada window dockers belend.

  • 2008 [email protected] CorelDRAW Tutorial | Halaman 4

    EF

    EK

    SP

    ES

    IA

    L O

    BJ

    EK

    Maka hasilnya akan menjadi seperti :

    Perbanyak lagi objek transformasi yang kita buat (menjadi 50 steps atau lebih), kemudian

    hilangkan outline (garis tepi) objek dengan cara klik kanan mouse pada tanda di palet warna

    sehingga berubah menjadi seperti gambar berikut :

    Kita juga bisa merubah pola path objek hasil transformasi yang kita buat, caranya klik pada

    objek hasil transformasi > klik tombol path > show path > atur path menggunakan

    shape tool (pada toolbox)

    Objek dengan garis tepi Objek tanpa garis tepi

    Gunakan shape tool untuk merubah pola path

    Hasil akhir objek hasil Interactive Blend

  • 2008 [email protected] CorelDRAW Tutorial | Halaman 5

    EF

    EK

    SP

    ES

    IA

    L O

    BJ

    EK

    Selain objek kurva tertutup (shape & curve object), Interactive Blend Tool juga bisa digunakan untuk

    mentransformasikan objek garis (lurus atau melengkung). Langkah-langkahnya :

    1 Gambar 3 objek garis, gunakan bezier tool, freehand tool atau pen tool untuk menggambar garis

    melengkung, atau polyline tool untuk menggambar garis lurus.

    2 Klik Interactive Blend Tool. Klik dan geser dari objek garis 1 ke arah objek garis 2, kemudian

    lepaskan klik mouse sehingga hasilnya seperti gambar berikut :

    3 Klik dan geser dari objek garis 3 ke arah objek garis 1, kemudian lepaskan klik mouse, hasilnya

    akan menjadi seperti :

    1

    2

    3

  • 2008 [email protected] CorelDRAW Tutorial | Halaman 6

    EF

    EK

    SP

    ES

    IA

    L O

    BJ

    EK

    4 Seperti pada cara sebelumnya, kita bisa memberikan warna pada objek hasil interactive blend

    tool (klik objek garis > klik kanan pada palet warna), merubah posisi objek (dengan pick tool)

    dan mengubah pola path (dengan shape tool). Misalnya kita rubah menjadi seperti ini :

    5 Apabila kita ingin memisahkan objek hasil transformasi menjadi beberapa bagian, caranya : klik

    objek hasil interactive blend > klik kanan mouse > break compound object, atau Ctrl + K pada

    keyboard.

    Kemudian klik kanan mouse > ungroup, atau Ctrl + U pada keyboard. Pindahkan objek yang ingin

    kita pisahkan dengan pick tool.

    Gambar Objek Interactive Blend

    yang telah dipisahkan perbagian

  • 2008 [email protected] CorelDRAW Tutorial | Halaman 7

    EF

    EK

    SP

    ES

    IA

    L O

    BJ

    EK

    Latihan & Tugas

    Gunakan langkah dan cara seperti yang telah dijelaskan untuk menggambar 2 objek dengan menggunakan interactive blend tool . Tambahkan teks atau karakter apabila diperlukan. Catatan : Tugas dikerjakan per kelompok.

    Nama dan anggota kelompok seperti yang telah disepakati pada awal kelas. Dikumpulkan paling lambat tanggal 15 Desember 2008. Kirim file dalam format CorelDRAW (*.cdr) dan format JPEG (*.jpg)

    via e-mail : [email protected] Beri nama tugas, kelas dan anggota kelompok pada file yang dikirimkan, misal :

    TugasBlend_XIA1_TONO&TINI.cdr TugasBlend_XIA1_TONO&TINI.jpg

    Contoh Desain :

  • 2008 [email protected] CorelDRAW Tutorial | Halaman 8

    EF

    EK

    SP

    ES

    IA

    L O

    BJ

    EK

    Interactive Contour Tool

    Tool ini digunakan untuk membuat efek garis-garis kontur pada objek (shapes/text). Tahapan yang

    perlu kita siapkan :

    Tahap 1. Klik interactive tool pada toolbox, tahan beberapa saat

    untuk mengeluarkan flyout interactive tool yang tersedia

    Tahap 2. Pilih interactive Contour

    Tool

    Interaktive Contour Tool

    Tahap 3. Aktifkan Window > Dockers > Contour atau Ctrl+F9 pada keyboard

    Window Dockers

  • 2008 [email protected] CorelDRAW Tutorial | Halaman 9

    EF

    EK

    SP

    ES

    IA

    L O

    BJ

    EK

    Langkah untuk menggunakan Interactive Contour Tool adalah :

    1 Gambarlah sebuah objek, gunakan freehand tool, bezier tool, pen tool, polygon tool, basic shapes tool atau tool yang lain untuk menggambar objek, misal kita gambar lingkaran dengan ellipse tool. Kemudian klik objek yang akan diberi efek kontur.

    2 Klik tombol Interaktive Contour Tool kemudian klik dan tarik dari objek ke arah yang kita inginkan untuk membentuk kontur.

    3 Untuk merubah arah dan jumlah contour objek, bisa kita atur lebih detail pada window docker contour atau pada property bar. Keterangan opsi pada Window Docker Contour : To center :

    Memberi efek kontur ke arah tengah objek. Dengan opsi ini kita Tidak dpt menentukan jumlah kontur karena sudah otomatis Terisi.

    Inside : Memberi efek kontur ke arah dalam objek.

    Outside : Memberi efek kontur ke arah luar objek.

    Offset : Menentukan jarak efek kontur.

    Steps : Merubah jumlah efek kontur pada objek.

    Window Dockers Contour

  • 2008 [email protected] CorelDRAW Tutorial | Halaman 10

    EF

    EK

    SP

    ES

    IA

    L O

    BJ

    EK

    Keterangan opsi pada Property Bar Interactive Countour Tool :

    Preset List : Untuk member efek kontur objek dengan pilihan yang telah disediakan oleh CorelDRAW. Klik drop down preset kemudian pilih efek kontur yang tersedia.

    Add Preset : Untuk menyimpan efek kontur baru yang kita buat sendiri. Efek kontur yang disimpan akan masuk pada daftar pilihan Preset List.

    Delete Preset : Untuk menghapus daftar efek kontur buatan sendiri yang telah tersimpan pada Preset List.

    Object Position : Untuk menentukan posisi objek secara vertical atau horizontal.

    Object Size : Untuk merubah ukuran objek secara vertical atau horizontal.

    To Center, Inside, Outside : Untuk menentukan arah efek kontur pada objek.

    Linear Contour Colors : Untuk mengatur warna efek efek kontur secara linear.

    Clockwise Contour Colors : Untuk mengatur warna efek kontur searah jarum jam.

    Counterclockwise Contour Colors : Untuk mengatur warna efek kontur berlawanan jarum jam.

    Outline Color : Untuk mengubah warna garis efek kontur.

    Fill Color : Untuk mengubah warna bidang atau warna isi hasil objek kontur.

    Copy Contour Property : Mengkopi atau menyalin efek kontur pada objek kontur yang lain.

    Clear Contour : Menghapus efek kontur pada objek.

    Property Bar Interactive Contour Tool

  • 2008 [email protected] CorelDRAW Tutorial | Halaman 11

    EF

    EK

    SP

    ES

    IA

    L O

    BJ

    EK

    4 Atur beberapa opsi, misal : kita ganti warna objek orange (klik kiri warna orange pada Color Palette), ganti Fill Colour dengan warna kuning, Linear Contour Colors, dan arah kontur Inside. Hasilnya akan menjadi seperti berikut :

    5 Selanjutnya, klik objek lingkaran (dengan pick tool), copy dan perbanyak objek menjadi 4 buah > tekan Ctrl+D untuk menduplikatkan secara cepat hilangkan garis tepi atau outline pada objek > klik kanan mouse pada tanda di palet warna perkecil objek hasil copy dan atur posisinya, geser dengan pick tool hasil akhir objek :

    Catatan : Apabila kita perkecil objek, maka jumlah step secara otomatis akan berkurang, sedangkan jarak contour tetap sama.

    6 Untuk memisahkan objek hasil kontur menjadi beberapa bagian, klik pada objek > klik kanan mouse > Break Contour Group Apart atau Ctrl+K pada keyboard. Kemudian klik pada objek lagi > klik kanan > Ungroup atau Ctrl+U pada keyboard.

  • 2008 [email protected] CorelDRAW Tutorial | Halaman 12

    EF

    EK

    SP

    ES

    IA

    L O

    BJ

    EK

    7 Lakukan cara yang sama pada 3 objek lingkaran yang lain. Ganti lingkaran warna kuning di tengah dengan warna putih. Hasilnya akan menjadi :

    Efek Interactive Contour Tool juga bisa diterapkan pada objek text (artistic text, bukan paragraph text), langkah dan caranya sama dengan penjelasan sebelumnya. Gunakan Text tool untuk membuat tulisan. Contoh Desain :

    Hasil akhir modifikasi objek menggunakan efek Interactive Contour Tool