museum padi di malaysia -...

5
[email protected] Museum Padi di Malaysia Kalau anda berkunjung ke negeri Kedah Darul Aman, jangan lupa kunjungilah Museum Padi. Satu-satunya di Malaysia dan bagus sekali. The Kedah Paddy Museum ini terletak di Gunung Keriang, sekitar 8 km dari Kota Alor Setar. Museum ini diresmikan pertama kali oleh KDYMM Tuanku Sultan Haji Abdul Hamida Muádzam Shah pada 12 Oktober 2004. Kami datang mengunjungi museum ini bertepatan dengan ulang tahun museum yang ke 10, sehingga suasananya ramai pengunjung, karena ada berbagai acara dan pameran. Gedung Museum Padi berbentuk seperti ikatan batang padi (gemai) dengan satu bangunan induk dan enam bangunan kecil mengelilinginya. Gedung ini dibangun di atas tanah seluas 12000 meter persegi. Gedung dengan tiga lantai ini dirancang untuk melambangkan gantang batang padi yang telah dipanen, dengan motif padi pada berbagai bagian di pagar, lantai, dan bagian dinding luar. Ketika pengunjung memasuki gerbang maka akan diarahkan mengikuti tangga berputar dengan dekorasi dinding menyerupai interior sebuag gua, lengkap dengan batu-batu mengganggatung seperti stalaknit dan stalagnit. Tampaknya hal ini dibuat

Upload: others

Post on 27-Oct-2019

23 views

Category:

Documents


1 download

TRANSCRIPT

[email protected]

Museum Padi di Malaysia

Kalau anda berkunjung ke negeri Kedah Darul Aman, jangan lupa kunjungilah Museum Padi. Satu-satunya di Malaysia dan bagus sekali. The Kedah Paddy Museum ini terletak di Gunung Keriang, sekitar 8 km dari Kota Alor Setar. Museum ini diresmikan pertama kali oleh KDYMM Tuanku Sultan Haji Abdul Hamida Muádzam Shah pada 12 Oktober 2004. Kami datang mengunjungi museum ini bertepatan dengan ulang

tahun museum yang ke 10, sehingga suasananya ramai pengunjung, karena ada berbagai acara dan pameran. Gedung Museum Padi berbentuk seperti ikatan batang padi (gemai) dengan satu bangunan induk dan enam bangunan kecil mengelilinginya. Gedung ini dibangun di atas tanah seluas 12000 meter persegi. Gedung dengan tiga lantai ini dirancang untuk melambangkan gantang batang padi yang telah dipanen, dengan motif padi pada berbagai bagian di pagar, lantai, dan bagian dinding luar. Ketika pengunjung memasuki gerbang maka akan diarahkan mengikuti tangga berputar dengan dekorasi dinding menyerupai interior sebuag gua, lengkap dengan batu-batu mengganggatung seperti stalaknit dan stalagnit. Tampaknya hal ini dibuat

[email protected]

menyerupai gua di Gunung Keriang yang terletak tidak jauh dari gedung Museum Padi. Begitu sampai di penghujung tangga maka pengunjung akan mendapatkan pemandangan berupa lukisan dinding berupa hamparan hijau daerah persawahan dari mulai musim menanam hingga musim panen berikut aktivitas kegiatan penduduknya. Lukisan diorama ini dibuat oleh tim pelukis dari Korea yang terdiri atas 60 orang. Lukisan dinding (mural) ini mempunyai ketinggian delapan meter, dengan panjang 103 meter. dan merupakan salah satu mural yang terbesar dan tercantik di Malaysia. Bagi kami, suasana di lantai tiga ini benar-benar menakjubkan. Betapa tidak, dari mulai kepanasan ketika kami masih antri di luar gedung, tetapi begitu masuk suasana sejuk yang menenteramkan hati. Di lantai tiga ini terdapat kursi-kursi layaknya gedung pertunjukan, kursinya berputar perlahan sekali, sehingga tidak terasa bahwa pengunjung seperti dihadapkan pada panorama realistis dari persawahan yang terdapat

[email protected]

di negeri Kedah Darul Aman yang merupakan gudang berasnya Malaysia. Selesai menikmati panorama persawahan di lantai ini, pengunjung dapat melanjutkan perjalanan ke lantai dua. Dilantai ini terdapat 6 ruang mini galeri yang memamerkan lukisan tentang berbagai aktivitas pertanian sejak zaman purba hingga moderen. Di lantai ini terdapat juga filem dokumenter tentang aktivitas pertanian mulai dari mengolah sawah, menanam, memanen dan seterusnya yang setiap hari bisa dinikmati. Selanjutnya di lantai satu pengunjung masih diberikan kesempatan untuk mengetahui sejarah perwasahan di Kedah Darul Aman, berbagai peralatan persawahan tradisional, dan juga berbelanja cendera mata dan kueh-kueh khas kota Kedah. Terdapat juga koleksi berbagai jenis padi dari seluruh dunia termasuk Indonesia yang dipamerkan disini. Alangkah ruginya bagi yang berkunjung ke Kedah namun tidak singgah di Museum Padi. Museum ini dibuka setiap hari dari jam 9.00 hingga sore jam 5.00dengan tiket masuk sebesar 5 RM untuk dewasa dan anak-anak 3 RM. Terima kasih Pak Lang dan Mak Lang orang tua kami tercinta di Kampung Menurung Kota Kedah Darul Aman, yang telah membawa kami ke museum ini.

[email protected]

Pak Lang adalah pensiunan pejabat beras nasional di Kedah, berusia 74 tahun namun masih sangat sehat, demikian pula hatinya sangat baik, layaknya seorang ayah terhadap anaknya (Dirangkum oleh Upik Kesumawati Hadi, Laboratorium Entomologi Kesehatan Fakultas Kedokteran Hewan IPB Bogor Indonesia).