kumpulan sp jiwa

30
Kumpulan SP jiwa 1. HALUSINASI a. Halusinasi penglihatan Diagnosa keperawatan: Gangguan sensori persepsi: halusinasi penglihatan. Tujuan khusus: Klien dapat mengendalikan halusinasinya. Tindakan keperawatan: (SP1) 1. Mengidentifikasi jenis halusinasi 2. Mengidentifikasi isi halusinasi 3. Mengidentifikasi waktu halusinasi 4. Mengidentifikasi frekuensi halusinasi 5. Mengidentifikasi situasi yang menimbulkan halusinasi 6. Mengidentifikasi responnya terhadap halusinasi 7. Mengajarkan klien menghardik halusinasi 8. Memasukkan cara menghardik halusinasi dalam jadwal kegiatan Proses Pelaksanaan Tindakan Orientasi 1. Salam terapeutik: “Selamat pagi S!” 2. Evaluasi/validasi: ”Bagaimana perasaan S saat ini? Masih ingat kan sama suster?” 3. Kontrak: a. Topik : “Bagaimana kalau kita berbincang-bincang tentang halusinasi yang S alami dan cara mengendalikannya?” b. Waktu : “Kita akan bercakap-cakap selama 20 menit saja” c. Tempat: “Bagaimana kalau kita berbincang-bincang di ruang ini saja?” Kerja ”Apakah S sering mengalami sesuatu?” ”Apa yang sering S alami? Apakah bapak sering melihat sesuatu

Upload: citradwi-utami

Post on 12-Aug-2015

2.694 views

Category:

Documents


702 download

TRANSCRIPT

Page 1: Kumpulan SP Jiwa

Kumpulan SP jiwa

1. HALUSINASI

a. Halusinasi penglihatanDiagnosa keperawatan: Gangguan sensori persepsi: halusinasi penglihatan.Tujuan khusus: Klien dapat mengendalikan halusinasinya.Tindakan keperawatan: (SP1)1. Mengidentifikasi jenis halusinasi2. Mengidentifikasi isi halusinasi3. Mengidentifikasi waktu halusinasi4. Mengidentifikasi frekuensi halusinasi 5. Mengidentifikasi situasi yang menimbulkan halusinasi6. Mengidentifikasi responnya terhadap halusinasi7. Mengajarkan klien menghardik halusinasi8. Memasukkan cara menghardik halusinasi dalam jadwal kegiatan

Proses Pelaksanaan TindakanOrientasi1. Salam terapeutik: “Selamat pagi S!” 2. Evaluasi/validasi:”Bagaimana perasaan S saat ini? Masih ingat kan sama suster?”3. Kontrak: a. Topik : “Bagaimana kalau kita berbincang-bincang tentang halusinasi yang S alami dan cara mengendalikannya?”b. Waktu : “Kita akan bercakap-cakap selama 20 menit saja”c. Tempat: “Bagaimana kalau kita berbincang-bincang di ruang ini saja?”Kerja”Apakah S sering mengalami sesuatu?””Apa yang sering S alami? Apakah bapak sering melihat sesuatu hal yang aneh?”“Saya mengerti S melihat sesuatu hal itu, namun saya tidak bisa melihatnya?””Ada juga klien lain yang sering mengalami hal yang sama seperti S””Biasanya apa yang S lihat? ””Kapan biasanya sesuatu hal itu muncul?””Seberapa sering itu muncul?” ”Kondisi atau situasi apa yang menyebabkan sesuatu hal itu muncul?””Apa yang biasanya S rasakan jika sesuatu hal itu muncul?””Apa yang biasanya S lakukan untuk mengatasi perasaan itu?”

Page 2: Kumpulan SP Jiwa

”Menurut S, apa yang akan terjadi jika S selalu melihatkan sesuatu hal itu?”“Biasanya cara apa yang S lakukan?”“Ada beberapa cara yang bisa S lakukan jika hal itu muncul lagi, bisa dengan tidur, marah atau menyibukkan diri, sehingga hal itu bisa sedikit menghilang.”“Menurut S dari tiga cara yang saya sebutkan mana yang bisa S lakukan?”“Mari kita diskusikan cara yang lebih baik untuk mengontrol halusinasi S. ada 4 cara untuk mengontrol halusinasi. Yang pertama dengan mengatakan pada diri sendiri bahwa ini tidak nyata. Yang kedua adalah dengan menemui orang lain untuk menceritakan masalah halusinasi S. Yang ketiga S bisa melakukan jadwal kegiatan yang sudah disusun. Dan yang terakhir S bisa meminta orang lain untuk menyapa jika halusinasi S sedang muncul.”“Menurut S, cara mana yang bisa kita gunakan?”“ wah, bagus sekali S sudah bisa memilih cara yang akan S gunakan untuk mengurangi halusinasi?”

Terminasi1. Evaluasi subjektif: ”Bagaimana perasaan S setelah kita berbincang-bincang, apakah S sudah lebih memahami?”Evaluasi objektif: ” Coba S sebutkan lagi cara yang bisa kita pakai untuk mengontrol halusinasi?””Bagus sekali, ternyata S mampu menyebutkan cara mengontrol halusinasi?”2. Rencana tindak lanjut: ”Setelah saya tinggal, S bisa latihan untuk mengontrol halusinasi, dan mengulang-ulang apa yang baru saja kita pelajari.3. Kontrak yang akan datang: a. Topik: Bagaimana kalau nanti kita berbincang-bincang lagi mengenai obat yang harus S minum untuk membantu mengatasi halusinasi yang S alami?”b. Waktu : “S kapan mau bertemu lagi dengan saya?” Bagaimana kalau nanti jam setengah 2?”c. Tempat : ”S mau ngobrol-ngobrol di mana? Bagaimana kalau di sini lagi saja. Apakah S bersedia?”

b. Halusinasi dengarDiagnosa keperawatan:Gangguan sensori persepsi: halusinasi dengar.Tujuan khusus: Klien dapat mengendalikan halusinasinya.Tindakan keperawatan: (SP1)1. Mengidentifikasi jenis halusinasi2. Mengidentifikasi isi halusinasi3. Mengidentifikasi waktu halusinasi4. Mengidentifikasi frekuensi halusinasi 5. Mengidentifikasi situasi yang menimbulkan halusinasi6. Mengidentifikasi responnya terhadap halusinasi7. Mengajarkan klien menghardik halusinasi8. Memasukkan cara menghardik halusinasi dalam jadwal kegiatanProses Pelaksanaan TindakanOrientasi1. Salam terapeutik: “Selamat pagi S!” 2. Evaluasi/validasi:”Bagaimana perasaan S saat ini? Masih ingat kan sama suster?”3. Kontrak:

Page 3: Kumpulan SP Jiwa

a. Topik : “Bagaimana kalau kita berbincang-bincang tentang halusinasi yang S alami dan cara mengendalikannya?”b. Waktu : “Kita akan bercakap-cakap selama 20 menit saja”c. Tempat: “Bagaimana kalau kita berbincang-bincang di ruang ini saja?”Kerja”Apakah S sering mengalami sesuatu?””Apa yang sering S alami? Apakah bapak sering mendengar suara-suara yang aneh?”“Saya percaya S mendengar suara-suara itu, namun saya tidak bisa mendengarnya?””Ada juga klien lain yang sering mengalami hal yang sama seperti S””Biasanya apa yang S dengar? ””Kapan biasanya suara-suara itu muncul?””Seberapa sering suara itu muncul?” ”Kondisi atau situasi apa yang menyebabkan suara-suara itu muncul?””Apa yang biasanya S rasakan jika suara-suara itu muncul?””Apa yang biasanya S lakukan untuk mengatasi perasaan itu?””Menurut S, apa yang akan terjadi jika S selalu mendengarkan suara-suara itu?”“Biasanya cara apa yang S lakukan?”“Ada beberapa cara yang bisa S lakukan jika suara itu muncul lagi, bisa dengan tidur, marah atau menyibukkan diri, sehingga suara itu bisa sedikit menghilang.”“Menurut S dari tiga cara yang saya sebutkan mana yang bisa S lakukan?”“Mari kita diskusikan cara yang lebih baik untuk mengontrol halusinasi S. ada 4 cara untuk mengontrol halusinasi. Yang pertama dengan mengatakan pada diri sendiri bahwa ini tidak nyata. Yang kedua adalah dengan menemui orang lain untuk menceritakan masalah halusinasi S. Yang ketiga S bisa melakukan jadwal kegiatan yang sudah disusun. Dan yang terakhir S bisa meminta orang lain untuk menyapa jika halusinasi S sedang muncul.”“Menurut S, cara mana yang bisa kita gunakan?”“ wah, bagus sekali S sudah bisa memilih cara yang akan S gunakan untuk mengurangi halusinasi?”Terminasi1. Evaluasi subjektif: ”Bagaimana perasaan S setelah kita berbincang-bincang, apakah S sudah lebih memahami?”2. Evaluasi objektif: ” Coba S sebutkan lagi cara yang bisa kita pakai untuk mengontrol halusinasi?””Bagus sekali, ternyata S mampu menyebutkan cara mengontrol halusinasi?”3. Rencana tindak lanjut: ”Setelah saya tinggal, S bisa latihan untuk mengontrol halusinasi, dan mengulang-ulang apa yang baru saja kita pelajari.4. Kontrak yang akan datang: a. Topik: Bagaimana kalau nanti kita berbincang-bincang lagi mengenai obat yang harus S minum untuk membantu mengatasi halusinasi yang S alami?”b. Waktu : “S kapan mau bertemu lagi dengan saya?” Bagaimana kalau nanti jam setengah 2?”c. Tempat : ”S mau ngobrol-ngobrol di mana? Bagaimana kalau di sini lagi saja. Apakah S bersedia?”

2. HARGA DIRI RENDAHDiagnosa Keperawatan : Gangguan konsep diri: harga diri rendahTujuan Khususa. Klien dapat mengidentifikasi kemampuan dan aspek positif yang dimiliki pasienb. Klien dapat menilai kemampuan pasien yang dapat digunakan

Page 4: Kumpulan SP Jiwa

c. Klien dapat memilih kegiatan yang akan dilatih sesuai dengan kemampuan pasiend. Klien dapat berlatih sesuai dengan kemampuan yang dipilihe. Klien dapat pujian yang wajar terhadap keberhasilan yang dicapaif. Klien dapat memasukkan kegiatannya ke dalam jadwal harian pasien

Tindakan Keperawatan SP1 HDR1) Mengidentifikasi kemampuan dan aspek positif yang dimiliki pasien2) Membantu pasien menilai kemampuan pasien yang dapat digunakan3) Membantu pasien memilih kegiatan yang akan dilatih sesuai dengan kemampuan pasien4) Melatih pasien sesuai kemampuan yang dipilih5) Memberikan pujian yang wajar terhadap keberhasilan pasien6) Menganjurkan pasien memasukkan dalam jadwal kegiatan

Orientasi1. Salam terapetik ”Selamat pagi, Ibu R. Saya suster Amye Hutagalung. Hari ini saya yang akan menemani ibu.”2. Evaluasi/validasi”Apa yang Ibu rasakan sekarang?”3. Kontrak (topik, waktu, tempat)”Ibu, hari ini kita akan ngobrol-ngobrol. Bagaimana kalau kita ngobrol tentang kegiatan yang ibu sukai?”

Kerja”Bu R, kegiatan apa yang ibu senangi? Apa ibu suka memasak dan merapikan tanaman? ”Ya, bagus sekali kegiatannya. Selain itu ada lagi tidak? Ayo coba ibu ingat-ingat lagi.””Nah, kegiatan itu bisa dilakukan di sini lho. Nyapu, olahraga, dan nyuci piring bisa lho.””Ayo, kita coba sekarang nyapu ya. Iya, bagus sekali ibu. Ibu bisa melakukannya dengan baik.””Sekarang, kita buat lagi jadwal kegiatan yang baru. Kita masukin ke daftarnya yuk. Kita buat sama-sama yuk.”

Terminasi1. Evaluasi respon klien terhadap tindakan keperawatan 1) Evaluasi Subjektif ”Bagaimana perasaan Ibu setelah ngobrol-ngobrol tadi?”2) Evaluasi Objektif ”Bu tadi kita sudah bicara banyak tentang kegiatan yang disukai Ibu. Bisa Ibu sebutkan lagi?”2. Rencana lanjut klien ”Nah, Ibu bisa melakukan semua kegiatan ini sesuai dengan jadwal yang kita susun tadi. Suster akan liat ya.”3. Kontrak yang akan datang (topik, waktu, tempat)”Bagaimana kalau nanti kita ketemu lagi seperti ini? Kita latihan merapikan tanaman ya. Kita akan ketemu lagi jam setengah 2 ya.”

3. ISOSDiagnosa keperawatan : Isolasi sosialTujuan khusus:Klien dapat bersosialisasi/berinteraksi dengan orang lain yang ada di lingkungannya.

Page 5: Kumpulan SP Jiwa

Tindakan keperawatan: (SP 1)1. Mengidentifikasi penyebab isolasi sosial klien2. Berdiskusi dengan klien tentang keuntungan berinteraksi dengan orang lain3. Berdiskusi dengan klien tentang kerugian tidak berinteraksi dengan orang lain4. Mengajarkan klien cara berkenalan dengan satu orang5. Menganjurkan klien memasukkan kegiatan latihan berbincang-bincang dengan orang lain dalam jadwal kegiatan harian.

Proses Pelaksanaan TindakanOrientasi1. Salam terapeutik: “Selamat pagi, X!” 2. Evaluasi/validasi:”Bagaimana perasaan X saat ini? Masih ingat khan sama suster?”3. Kontrak: a. Topik : “Apakah ada keluhan hari ini? Bagus. Bagaimana kalau kita bercakap-cakap tentang keluarga dan teman-teman X?”b. Waktu : “Kita akan selama 20 menit saja. Bagaimana apa X setuju? Baiklah.”c. Tempat: “Bagaimana kalau kita berbincang-bincang di bangku taman saja?”

Kerja“Apa yang X rasakan selama dirawat di sini? Ada tidak yang X kenal di ruangan ini? Coba sebutkan siapa saja orang-orang yang X kenal di ruangan ini!”“Apa saja kegiatan yang biasa X lakukan dengan teman-teman yang X kenal?”“Apa yang menghambat X dalam berteman dengan orang lain, misalnya perawat atau pasien lain?”“Menurut X, apa saja keuntungannya kalau kita mempunyai teman? Coba sekarang kita catat ya. Wah, benar, ada teman bercakap-cakap. Apa lagi? (sampai klien dapat menyebutkan lebih dari 5 keuntungan).”“Nah, kalau kerugiannya bila kita tidak memiliki teman apa ya, X? Ya, apa lagi? (sampai klin dapat menyebutkan beberapa).”“X bisa lihat sekarang, ternyata kerugian tidak memiliki teman sangat banyak. Tapi, jika kita punya teman maka keuntungannya akan lebih banyak. Kalau begitu, apakah X ingin belajar berteman dengan orang lain? Bagus. Bagaimana kalau sekarang kita belajar berkenalan dengan orang lain? Tn AA setuju, baiklah.”“Begini cara berkenalan dengan orang lain : kita sampaikan kalau kita mau kenalan sambil mengulurkan tangan untuk menjabat, lalu sebutkan dahulu nama kita, nama panggilan kita, asal daerah/suku kita, dan hobi kita. Contoh : (sampaikan kalau mau kenalan sambil mengulurkan tangan untuk menjabat) Nama saya Amye Hutagalung. Saya senang dipanggil Amye. Saya berasal dari Medan, Sumatera Utara. Hobi saya adalah membaca dan menyanyi. Selanjutnya, X menanyakan balik kepada teman. Contohnya : Nama Anda siapa? Senang dipanggil apa? Asal Anda dari daerah mana? Hobi apa yang Anda miliki?”“Ayo, X. Misalnya X belum kenal dengan saya. Coba berkenalan dengan saya.”“Iya, bagus sekali. Coba sekali lagi! Bagus.”“Setelah X kenal dengan orang tersebut, X bisa melanjutkan percakapan tentang topik yang menyenangkan untuk X bicarakan bersama dengan teman. Misalnya, tentang cuaca mendung, tentang olahraga, tentang keluarga, pekerjaan, dan lain sebagainya.”

Terminasi1. Evaluasi subjektif :

Page 6: Kumpulan SP Jiwa

”Bagaimana perasaan S setelah kita latihan berkenalan hari ini? Bagaimana kalau kita masukkan cara ini ke dalam jadwal kegiatan harian X?Evaluasi objektif : ” Coba X sebutkan lagi tahap-tahap cara berkenalan dan bercakap-cakap dengan orang lain. Bagus sekali.”2. Rencana tindak lanjut : ”Setelah saya tinggal, X bisa mengingat-ingat apa yang kita pelajari tadi selama saya tidak bersama X ya. Sehingga, X lebih siap untuk berkenalan langsung dengan orang lain. X mau mempraktekkan berkenalan dan bercakap-cakap dengan orang lain? Baiklah.”3. Kontrak yang akan datang : a. Topik: “Bagaimana kalau pada pertemuan selanjutnya Senin, 08 Februari 2010, kita berbincang-bincang lagi mengenai latihan/praktek berkenalan dan bercakap-cakap dengan orang lain.”b. Waktu : “X kapan mau bertemu lagi dengan saya? Bagaimana kalau nanti jam 11.30 WIB?”c. Tempat : ”X mau ngobrol-ngobrol di mana? Bagaimana kalau di sini lagi saja. Apakah X bersedia? Baiklah. Sampai ketemu lagi.”

4. Defisit Perawatan DiriDiagnosa keperawatan :Defisit perawatan diriTujuan khusus : Klien mampu melakukan kebersihan diri sendiri secara mandiri.

Tindakan keperawatan : (SP 1)1. Menjelaskan pentingnya kebersihan diri2. Menjelaskan cara menjaga kebersihan diri3. Membantu klien mempraktikkan cara menjaga kebersihan diri4. Menganjurkan klie memasukkan dalam jadwal kegiatan harian

Proses Pelaksanaan TindakanOrientasi1. Salam terapetik : ”Selamat pagi S.”2. Evaluasi/ validasi: ”Bagaimana perasaan S hari ini?”3. Kontrak (topik, waktu, tempat): ”Sesuai janji kita kemarin, sekarang kita ketemu lagi. Kita mau bicara masalah kebersihan diri ya. Mau mengobrol berapa lama? 20 menit? Mau mengobrol di mana? Di teras? Baiklah.”

Kerja“Berapa kali S mandi dalam sehari? Apakah S sudah mandi hari ini? Menurut S apa kegunaan mandi? Apa alasan S sehingga tidak bisa merawat diri dengan bersih? Menurut S, apa manfaatnya kalua kita menjaga kebersihan diri? Kira-kira tanda-tanda orang yang tidak merawat diri dengan baik seperti apa ya? Gatal, kulit berminyak, mulut bau, kepala berketombe.. Apa lagi? Kalau kita tidak menjaga kebersihan diri, penyakit apa yang akan muncul? Betul, kudis, panu, ketombe, dll.. Apa lagi?”“Apa yang S lakukan untuk merawat rambut? Kapan saja S keramas? Pakai samphoo tidak? Berapa kali S ikat gigi dalam sehari? Kapan saja waktunya? Di mana biasanya S BAB dan BAK? Setelahnya disiram tidak? Berapa gayung air untuk memnyiramnya? Menurut S, kalau mau mandi apa saja yang perlu dipersiapkan?”“Nah, sekarang kita ke kamar mandi. Kita akan latihan cara menggosok gigi dengan benar dan bersih hasilnya ya. Sekarang siapkan sikat gigi S. Ambil pasta gigi. Kumur-kumurlah.

Page 7: Kumpulan SP Jiwa

Lalu, sikat gigi dengan arah dari atas ke bawah dan dari bawah ke atas. Bagus. Sekarang kumur-kumur lagi sampai bersih ya.. (dst)”

Terminasi1) Evaluasi respon klien terhadap tindakan keperawatan :a) Evaluasi Subjektif ”Bagaimana perasaan S setelah kita bercakap-cakap dan latihan tentang perawatan diri tadi?”b) Evaluasi Objektif ”Coba sebutkan lagi cara-cara mandi yang benar dan bersih seperti yang S sudah lakukan? Bagus!”

2) Rencana lanjut klien ”Mari kita masukkan ke dalam jadwal kegiatan harian S ya.”3) Kontrak yang akan datang (topik, waktu, tempat)”Nanti kita ketemu lagi jam 11.30. Bagaimana? Kita akan mengobrol selama 20 menit dan membicarakan lagi jadwal kegiatan perawatan diri S ya. Mau mengobrol di mana nanti? Di sini lagi? Baiklah sampai ketemu nanti ya. Selamat pagi.

5. WAHAMDiagnosa Keperawatan : WahamTujuan Khusus : Membantu Orientasi realitaTujuan Umum1. Bina hubungan saling percaya2. Membantu klien kembali ke realita3. Mendiskusikan kebutuhan yang tidak terpenuhi4. Membantu pasien memenuhi kebutuhannya5. Membantu klien menyusun kegiatan harianB.Strategi pelaksanaan tindakan keperawatan (SP1)Orientasia. Salam terapeutik: “Hallo, selamat pagi pak, perkenalkan nama saya Amye Hutagalung, panggil saya Amye saja, saya mahasiswa Keperawatan Universitas Indonesia, saya bertugas disini selama 5 kali pertemuan.b. Evaluasi/validasi: Bagaimana kabar bapak hari ini? Aduh bapak hari ini tampak segar sekali? Sudah makan pagi apa belum? Menunya masih ingat apa tadi ?”c. Kontrak (topik, waktu, tempat): “ Hari ini kita akan bincang-bincang untuk lebih saling mengenal, waktunya ± 15 menit cukup tidak pak?”. Dimana kita bicara? Bagaimana kalau

Page 8: Kumpulan SP Jiwa

sambil duduk di teras?”

Kerja“Bagaimana perasaan dan keadaan pak hari ini?”“Apakah ada yang dikeluhkan atau ditanyakan sebelum kita berbincang-bincang?”“ Pak tidak usah kawatir karena kita berada di tempat yang aman. Saya dan perawat-perawat di sini akan selalu menjadi teman dan membantu Bapak”“Bapak, bisa saya tahu sekarang identitas Bapak, baik alamat, keluarga, hobi atau mungkin keinginan sekarang?”“Wah terima kasih Bapak karena sudah mau berkenalan dengan saya dan sekarang saya akan memberitahu identitas saya, Bapak mau kan mendengarkan?”“Nah karena kita sudah saling mengenal maka sekarang kita berteman, jadi Bapak tidak perlu sungkan lagi bila ada masalah bisa diceritakan pada saya, Bapak mau kan berteman dengan saya?”

Terminasi“Sementara itu dulu yang kita bicarakan ya Pak?”“Coba bisa diulang tadi, nama saya siapa?” “ Wah, bagus sekali Pak bisa ingat nama saya.”“Saya sangat senang bisa berkenalan dengan Bapak dan Bapak sudah bisa mengungkapkan perasaan dengan baik dan mau berkenalan dan berteman dengan saya.”“Besok kita ketemu lagi ya? Dan bincang-bincang lagi tentang cara mempraktekkan membina hubungan dengan orang lain dan membicarakan kemampuan yang bapak miliki , jam 10.30 WIB, tempatnya disini lagi, bagaimana bapa parmin setuju?”“Baiklah, saya minta pamit dulu, terimakasih, sampai bertemu besok ya?”

6. RESIKO PERILAKU KEKERASAN (RPK)Diagnosa keperawatan: Resiko mencederai orang lain berhubungan dengan perilaku kekerasan.Tujuan khusus: Klien dapat mengidentifikasi akibat perilaku kekerasanTindakan Keperawatan1. Membantu Klien mengidentifikasikan penyebab perilaku kekerasan.2. Membantu Klien mengidentifikasikan tanda-tanda dan gejala perilaku kekerasan.3. Membantu Klien mengidentifikasi perilaku kekerasan yang biasa dilakukan.4. Mengidentifikasi akibat perilaku kekerasan5. Klien dapat mengidentifikasi cara yang konstruktif dalam merespon terhadap kemarahan6. Membantu pasien mempraktekkan latihan cara mengontrol PK secara fisik 17. Menganjurkan pasien memasukkan dalam kegiatan harianProses Pelaksanaan TindakanOrientasi“ Selamat pagi Pak ! ” ( disertai mengulurkan tangan untuk berjabat tangan).“ Nama saya Amye Hutagalung, saya biasa dipanggil Amye.““ Nama bapak siapa ? ““ Nama panggilannya siapa pak ? “.“ Saya ingin berbincang-bincang dengan bapak ...., boleh ? ““ Bagaimana kalau sambil barbincang-bincang kita duduk di kursi dekat ruang makan itu ? ““ Saya mahasiswa Fakultas Ilmu Keperawatan yang sedang bertugas disini, saya akan merawat bapak dari jam 08.00-14.00“ Kita akan bersama-sama menyelesaikan masalah yang bapak .... hadapi.”

Page 9: Kumpulan SP Jiwa

Kerja“ Bagaimana perasaan bapak .... hari ini ?”“ Kalau boleh tahu, apa yang terjadi selama ini sampai bapak ... dibawa kemari ?”“ Apa yang menyebabkan bapak .... berperilaku seperti itu ?”

Terminasi“ Baik pak ...., saya rasa sudah cukup percakapan kita kali ini, kalau boleh saya menyimpulkan perilaku yang bapak lakukan tersebut adalah termasuk perilaku kekerasan karena bapak sangat kesal pada istri bapak, saya ingin kita ketemu lagi siang ini setelah makan siang untuk mendiskusikan tanda-tanda yang termasuk perilaku kekerasan dan perilaku kekerasan apa yang telah bapak lakukan, mungkin tidak akan lama sekitar 15 menit, bapak maukan ?” “ Sekarang bagaimana perasaan bapak .... ?”“ Bapak bisa sebutkan lagi penyebab kenapa berperilaku seperti itu ?”“ Silahkan bapak .... istirahat sambil menunggu makan siang karena saya lihat bapak kelihatan lelah. ““ Oh iya, mungkin ada yang ingin bapak .... sampaikan lagi sebelum saya pergi keruang perawatan untuk menuliskan bahan diskusi kita nanti siang ? ““ Baik pak .... silahkan bapak istirahat.”

7. RESIKO BUNUH DIRIDiagnosa Keperawatan : Resiko Bunuh DiriTujuan Khusus : Klien tidak akan membahayakan dirinya sendiri secara fisikTujuan Umum1. Klien dapat membina hubungan saling percaya.2. Klien tidak akan melakukan aktivitas yang mencederakan dirinya3. Klien akan mengidentifikasikan aspek-aspek positif yang ada pada dirinya4. Klien akan mengimplementasikan dua respons protektif diri yang adaptif5. Klien akan mengidentifikasi dua sumber dukungan sosial yang bermanfaat6. Klien akan mampu menguraikan rencana pengobatan dan rasionalnyaTindakan Keperawatan 1. Mengidentifikasi benda-benda yang dapat membahayakan pasien2. Mengamankan benda-benda yang dapat membahayakan pasien3. Melakukan kontrak treatment4. Mengajarkan cara-cara mengendalikan dorongan bunuh diri5. Melatih cara mengendalikan dorongan bunuh diri

CONTOH STRATEGI PELAKSANAAN

TINDAKAN KEPERAWATAN JIWA PADA KELUARGA

(SP KELUARGA)

 

Masalah           :Gangguan Sensori Persepsi Halusinasi (Pendengar) Pertemuan       :ke 5 (Lima)

Page 10: Kumpulan SP Jiwa

 

1. PROSES KEPERAWATAN2. Kondisi :

1. Pasien:

Pasien telah mengetahui beberapa cara untuk melawan halusinasi,pasien berada di ruang tidur pasien, mengenakan baju rapi sedang duduk tenang.

1. Keluarga:

Keluaga belum belum mengetahui cara merawat pasien saat halusinasinya muncul,keluaga berada diruangan menunggui anaknya.

1. Diagnosa:Resiko mencederai diri , lingkungan dan orang lain b/d ganguan sensori persepsi :Halusinasi

2. TUK:

Keluarga dapat terlibat dalam merawat pasien baik di rumah sakit maupun dirumah.

5.1.Keluarga mampu mengidentifikasi maslah keluarga dalam merawat pasien

5.2.menjelaskan proses terjadinya hakusinasi

5.3.menjelaskan cara merawat pasien.

5.4.menyusun jadwal keluarga untuk merawat pasien

B.STATEGI PELAKSANAAN TINDAKAN KEPERAWATAN (SP)

            Pada suat hari tepatnya hari minggu jam 9 pagi dirumah sakit jiwa Lawang terlihat seorng bapak dan ibu sedang menunngui anaknya yang mengalami gannguan halusinasi di ruang kamar pasien.

1. Orientasi 1. salam terapeutik

perawat:assalamu’alaikum bapak/ibu

Bapak & ibu: wa’alaikum salam sus…

Perawat: saya perwat dina,saya yang merwat anak bapak dan Ibu

Bapak: iya sus…

 

1. Evaluasi

Perawat: bagaimana perasaan Bapak/Ibu hari ini?

Page 11: Kumpulan SP Jiwa

Ibu:      saya merasa sedih sus melihat anak saya seperti ini.

Perawat: ’’Ibu yang sabar ya,saya akan berusaha membatu untuk kesembuhan anak ibu

Ibu: ya sus,terima kasih

Perawat: Apa pendapat ibu tentang anak Ibu?

Ibu:anak saya masih masih sering menyendiri dan berbicara sendiri tiba-tiba berteriak teriak..

Perawat:Jadi anak ibu halusinasinyabelum terkontrol ya bu?

Ibu:iya sus saya takutdengan kondisi anak kami yang seperti ini.

1. Kontrak

Perawat:Hari ini kita akan berdiskusi tentang masalah apa yang anak bapak dan ibu alami dan bantuan apa yang bapak dan ibu bisa berikan’’

Ibu: iya sus…

Perwat: kita mau berdiskusi dimana bu?’’

Bagaimamna kalau diruang wawancara’’?

                        Ibu:iya sus..

                        Perawat: Berapa lama waktu bapak dan ibu untuk berdiskusi?

                        Ibu: Bagaimana kalau 15 menit saja sus

                        Perawat: baiklah ibu…

Mari kita menuju ruang wawancara

Perawat ,bapak dan ibu meninngalkan pasien diruangannya dan menuju ruang wawancara untuk mendiskusikan tentanghalusinasi dan cara caramerawat pasien halusinasi.

2.Kerja:

Perawat: silahkan duduk bapak dan ibu

Ibu dan bapak: iya sus…

Perawat: apa yang bapak /ibu rasakan menjadi maslah dalam merwat ’’W”?

Bapak: kami masih belum bisa menghadapi anak kami saat berbicara sendiri dan berteriak teriak sendiri.

Perawat: apa yang ibu / bapak lakukan?

Page 12: Kumpulan SP Jiwa

Ibu: kami hanya bisa menyuruhnya diam dan mencoba menenangkan,tetapi anak kami tetap saja berteriak teriak dan marah marah sendiri

Perawat: ya , gejala yang dialami oleh anak bapak/ibu itu itu dinamakan halusinsi pendengaran ,yaitu mendengar sesuatu yang sebetulnya tidak ada yang berbicara.”tanda tandanya bicara dan tertawa sendiri atau marah marah tanpa sebab.jadi kalau anak bapak /ibu mendengar suara-suara,sebenarnya suara itu  tidak ada.

Ibu: ooo….jadi anak kami mengalami mengalami halusinasi pendengaran. Penyebabnya apa ya sus?

Perawat: Penyebabnya harga diri rendah bu. Anak ibu merasa harga dirinya rendah sehingga anak ibu menarik diri kemudian timbul halusinasi.

Ibu: Terus bagaimana cara mengatasinya sus?

Perawat:Ada beberapa cara untuk membantu anak Bapak/ibu agar bisa mengendalikan halusinasi.

Bapak: Apa cara-caranya sus?

Perawat : Cara-caranya tersebut antara lain :

            Pertama, dihadapan anak bapak/ibu, jangan membantah halusinasi atau mendukungnya. Katakan saja bapak/ibu percaya bahwa anak tersebut memang mendengar suara, tetapi bapak/ibu sendiri tidak mendengar suara apa-apa.

            Kedua, jangan biarkan anak bapak/ibu melamun dan sendiri, karena kalu melamun halusinasi akan muncul lagi. Upayakan ada orang mau bercakap-cakap dengannya. Buat kegiatan keluarga seperti makan bersama, sholat bersama-sam. Tentang kegiatan, saya telah melatih anak bapak/ibu untuk membuat jadwal kegiatan sehari-hari. Tolong bapak/ibu pantau pelaksanaannya. Yaa……dan berikan pujian jika dia lakukan! Apakah ibu mengerti?

Ibu : Iya sus saya mengerti, saya akan melakukan sesuai saran suster dan memantaunya.

Perawat : Cara yang ketiga yaitu bantu anak bapak/ibu minum obat secara teratur. Jadi bapak/ibu dapat mengingatkan kembali, ya bak/ibu…………..

Bapak : Iya sus, kami akan selalu mengingatkan anak kami agar selalu minum obat. Karena kami sangat mengharapkan anak kami cepat sembuh. Kami sangat sedih sekali dengan kondisi anak kami yang seperti ini. Oh ya sus, obatnya apa saja?

Perawat : Obatnya ada 3 macam, ini yang orange namanya CPZ gunanya untuk menghilangkaan suara-suara. Diminum 3x sehari pada jam 7 pagi, jam 1 siang, dan jam 7 malam. Yang putih namanya THP gunanya membuat rileks, jam minumnya sama dengan CPZ tadi. Yang biru namanya HP gunanya menenangkan cara berfikir, jam minumnya sama dengan CPZ. Obatnya perlu selalu diminum untuk mencegah kekambuhannya pak/bu, apakah ibu dan bapak sudah mengerti?

Ibu : Iya sus, kami mengerti.

Page 13: Kumpulan SP Jiwa

Perawat : Yang terakhir, bila ada tanda-tanda halusinasi mulai muncul, putus halusinasi anak bapak/ibu dengan cara menepuk punggung anak bapak/ibu.Suruhlah anak bapak/ibu menghardik suara tersebut. Anak bapak/ibu sudah saya ajarkan cara halusnasi.

3. Terminasi

1. Evaluasi Subyektif

Perawat : “Bagaimana perasaan bapak/ibu setelah kita berdiskusi memutushalusinasi anak bapak/ibu

Ibu : Perasaan saya lebih baik dari sebelumnya, dan kekhawatiran saya menjadi berkurang karena sudah mengetahui cara-cara untuk memutus halusinasi ketika halusinasi anak kami muncul.

1. Evaluasi Obyektif

Perawat : Sekarang coba bapak/ibu sebutkan kembali tiga cara merawat anak bapak/ibu untuk memutus halusinasi.

Bapak ; Yang pertama, tidak boleh membantah halusinasi atau mendukungnya. Mengatakan percaya memang anak mendengar suara, tetapi saya sendiri tidak mendengarnya. Kedua, tidak boleh mendengarkan anak melamun dan sendiri, mengupayakan ada orang mau bercakap-cakap dengannya, dan membuatkan jadwal kegiatan sehari-hari. Ketiga, membantu anak minum obat secara teratur.

Perawat : Bagus sekali, bapak/ibu telah memahaminya.

1. Rencana tindak lanjut

Perawat : Nah……….bagaimana kalu bapak/ibu lakukan terus selama di RS agar nanti dirumah sudah lancar.

Ibu : Iya sus, akan kami lakukan terus selama di RS.

1. Kontrak

Topik

Perawat : “Baiklah, waktu kita sudah habis, bagaimana kalau dua hari lagi kita bertemu untuk mempraktekkan cara memutus halusinasi langsung dihadapan anak bapak/ibu?”

Bapak : Iya sus, kami bersedia.

Tempat

Perawat : Tempatnya mau dimana pak/bu?

Ibu : Disini saja sus.

Page 14: Kumpulan SP Jiwa

Waktu

Perawat : Mau jam berapa ?

Bapak : Jam 09.00 wib saja, seperti hari ini.

Perawat : Baiklah bapak/ibu sampai jumpa hari selasa.

Ibu : Iya sus, kalau begitu saya permisi dahulu. Assalamu’alaikum…………

Perawat : Wa’alaikumsalam………….

Setelah mengucapkan salam kepada perawat, bapak/ibu dari anak “W” meninggalkan ruang wawancara. Mereka terlihat lebih tenang. Dan kemudian mereka menuju ruang anak “W”. Untuk melakukan cara-cara yang telah diajarkan perawat.

 

“SEKIAN TERIMA KASIH”

STRATEGI PELAKSANAAN pada pasien dengan ISOLASI SOSIAL

STRATEGI PELAKSANAAN TINDAKAN KEPERAWATAN

Hari : selasa, 14 desember 2010Pertemuan : 1 Sp/Dx : 1/ Isolasi SosialRuangan : SaraswatiNama Klien : Ny M

A. Proses Keperawatan 1. Kondisi Klien Data subjektif:•Klien mengatakan malas berinteraksi dengan orang lain.•Klien mengatakan orang-orang jahat dengan dirinya •Klien merasa orang lain tidak selevel.Data objektif:•Klien tampak menyendiri•Klien terlihat mengurung diri•Klien tidak mau bercakap-cakap dengan orang lain.

2. Diagnosa Keperawatan Isolasi Sosial

3. Tujuan Umum : Klien dapat berinteraksi dengan orang lainKhusus:a. Klien dapat membina hubungan saling percayab. Klien dapat menyebutkan penyebab isolasi sosialc. Klien mampu menyebutkan keuntungan dan kerugian hubungan dengan orang laind. Klien dapat melaksanakan hubungan social secara bertahap

Page 15: Kumpulan SP Jiwa

e. Klien mampu menjelaskan perasaan setelah berhubungan dengan orang lainf. Klien mendapat dukungan keluarga dalam memperluas hubungan sosialg. Klien dapat memanfaatkan obat dengan baik

4. Tindakan Keperawatana.Membina hubungan saling percayab.Mengidentifikasi penyebab isolasi sosial pasienc.Berdiskusi dengan pasien tentang keuntungan berinteraksi dengan orang lain.d.Berdiskusi dengan pasien tentang kerugian berinteraksi dengan orang laine.Mengajarkan pasien cara berkenalan dengan satu orangf.Menganjurkan pasien memasukkan kegiatan latihan berbincang-bincang dengan orang lain dalam kegiatan harian

B. Strategi Pelaksanaan 1. Fase Orentasi a. Salam Terapeutik“ Selamat Pagi Bu!” Perkenalkan nama saya zian faizah, biasa di panggil zian, saya mahasiswa poltekkes depkes jakarta III. Saya praktek disini mulai dari hari ini sampai tanggal 23 Desember 2010 dari jam 08.00-14.00 WIB. Nama ibu siapa? Senang di panggil apa?b. Validasi“ Bagaimana perasaan ibu hari ini ?”c. Kontrak- Topik “ Senang ya bisa berkenalan dengan ibu hari ini, bagaimana kalau kita berbincang-bincang untuk lebih saling mengenal sekaligus agar ibu dapat mengetahui keuntungan dan kerugian berinteraksi dengan orang lain?

-Waktu“ berapa lama ibu punya waktu untuk berbincang-bincang dengan saya? Bagaimana kalau 15 menit saja?- Tempat“ di mana ibu mau berbincang-bincang dengan saya? Ya sudah... di ruangan ini saja kita berbincang-bincang...”- Tujuan“Agar ibu dengan saya dapat saling mengenal sekaligus ibu dapat mengetahui keuntungan berinteraksi dengan orang lain dan kerugian tidak berinteraksi dengan orang lain.”

2. Fase kerja“Ibu”, kalau boleh saya tau orang yang paling dekat dengan ibu siapa? Menurut ibu apa keuntungann berinteraksi dengan orang lain dan kerugian tidak berinteraksi dengan orang lain? Kalau ibu tidak tahu saya akan memberitahukan keuntungan dari berinteraksi dengan orang lain yaitu bapak punya banyak teman, saling menolong, saling bercerita, dan tidak selalu sendirian. Sekarang saya akan mengajarkan ibu berkenalan. Bagus... ibu dapat mempraktekkan apa yang saya ajarkan tadi.. bagaiman kalau kegiatan berbincang-bincang dengan orang lain di masukkan kedalam jadwal kegiatan harian?

3. Fase Terminasia. Evaluasi 1. Evaluasi Subyektif“Bagaimana perasaan ibu setelah kita berbincang-bincang tadi?”

Page 16: Kumpulan SP Jiwa

2. Evaluasi Objektif“coba ibu ceritakan kembali keuntungan berinteraksi dan kerugian tidak berinteraksi dengan orang lain?”

b. Tindak Lanjut“tadi saya sudah menjelaskan keuntungan dan kerugian tidak berinteraksi dengan orang lain dan cara berkenalan yang benar. Saya harap ibu dapat mencobanya bagaimana berinteraksi dengan orang lain!“

c. Kontrak yang akan datang- Topik “baiklah... pertemuan kita cukup sampai disini. Besok kita akan berbincang-bincang lagi tentang jadwal yang telah kita buat dan mempraktekkan cara berkenalan dengan orang lain?-Waktu“berapa lama ibu punya waktu untuk berbincang-bincang dengan saya besok? Bagaimana kalau 15 menit saja?”- Tempat“ di mana ibu mau berbincang-bincang dengan saya besok? Ya sudah... bagaimana kalau besok kita melakukannya di teras depan saja?...

STRATEGI PELAKSANAAN TINDAKAN KEPERAWATAN

Hari : Rabu, 15 desember 2010Pertemuan : 2Sp/Dx : II/ Isolasi SosialRuangan : SaraswatiNama Klien : Ny M

A. Proses Keperawatan 1. Kondisi Klien Data subjektif:•Klien mengatakan malas berinteraksi•Klien mengatakan cepat lelah kalau banyak jalanData objektif:•Klien menyendiri di kamar•Klien tidak mau melakukan aktivitas di luar kamar•Klien tidak mau melakukan interaksi dengan yang lainnya

2. Diagnosa Keperawatan Isolasi Sosial : Menarik diri

3. Tujuan a.Klien dapat mempraktekkan cara berkenalan denagn orang lainb.Klien memiliki keinginan untuk melakukan kegiatan berbincang-bincang dengan orang lain

4. Tindakan Keperawatana.Mengevaluasi jadwal kegiatan harian pasienb.Memberikan kesempatan kepada pasien mempraktekkan cara berkenalan dengan satu orang

Page 17: Kumpulan SP Jiwa

c.Membenatu pasien memasukkan kegiatan berbincang-bincang dengan orang lain sebagai salah satu kegiatan harian

B. Strategi Pelaksanaan 1. Fase Orentasi a. Salam Terapeutik“ Selamat Pagi Bu!” masih ingat dengan saya? Benar ibu! saya suster zian... b. Validasi“ Bagaimana perasaan ibu hari ini ? masih ingat dengan yang kemarin saya ajarkan?”c. Kontrak- Topik “ sesuai dengan janji kita kemarin, hari ini kita akan mempraktekkan bagaimana cara berkenalan dengan satu...” -Waktu“ sesuai dengan kesepakatan kita kemarin, kita akan melakukannya selama 15 menit... bagaimana menurut ibu?- Tempat“kesepakatan kita kemarin!! Kita akan melakukannya di teras depan... apakah ibu setuju?”- Tujuan“Agar ibu dengan orang lain dapat saling kenal”

2. Fase kerja“sebelum kita berkenalan dengan orang lain, coba ibu perlihatkan kepada saya bagaimana cara berkenalan dengan orang lain? Hebat... ibu dapat melakukannya dengan baik... sekarang, mari kita melakukannya dengan satu orang yang ibu belum kenal!! Bagus... ibu dapat mempraktekkan dengan baik dan sesuai dengan apa yang saya ajarkan.. bagaimana kalau kegiatan berkenalan dengan orang lain yang baru dikenal di masukkan kedalam jadwal kegiatan harian?

3. Fase Terminasia. Evaluasi 1. Evaluasi Subyektif“Bagaimana perasaan ibu setelah kita berbincang-bincang tadi?Siapa nama orang yang ibu ajak berkenalan tadi?”2. Evaluasi Objektif“klien terlihat berkenalan dengan orang yang baru di kenalnya sebanyak 1 orang” b. Tindak Lanjut“ibu saat saya tidak ada ibu dapat melakukan hal seperti yang ibu lakukan tadi dengan orang yang belum ibu kenal... kemudian ibu ingat nama yang pernah ibu ajak kenalan atau bisa ibu catat di buku saat berkenalan.”c. Kontrak yang akan datang- Topik “baiklah... pertemuan kita cukup sampai disini. Besok kita akan melakukan interaksi/ berkenalan dengan orang lain sebanyak 2 orang atau lebih?-W aktu“berapa lama ibu punya waktu untuk interaksi dengan orang lain? Bagaimana kalau besok kita melakukannya selama 15 menit?”- Tempat“ di mana ibu bisa melakukannya besok? Ya sudah... bagaimana kalau besok kita melakukannya di tempat ini lagi?...

Page 18: Kumpulan SP Jiwa

selamat siang ibu!!!”

STRATEGI PELAKSANAAN TINDAKAN KEPERAWATAN

Hari : Kamis, 16 desember 2010Pertemuan : 3Sp/Dx : III/ Isolasi SosialRuangan : SaraswatiNama Klien : Ny M

A. Proses Keperawatan 1. Kondisi Klien Data subjektif:•Klien mengatakan sudah dapat berinteraksi dengan orang lain•Klien mengatakan sudah mengajak beberapa untuk berkenalanData objektif:•Klien tampak sudah mau keluar kamar•Klien dapat melakukan aktivitas di ruangan

2. Diagnosa Keperawatan Isolasi Sosial : Menarik diri

3. Tujuan •Klien mempu berkenalan dengan dua orang atau lebih•Klien dapat memasukkan kedalam jadwal kegiatan harian

4. Tindakan Keperawatana. mengevaluasi jadwal kegitan harian pasien b. memberikan kesempatan pada klien berkenalanc. menganjurkan pasien memasukkan kedalam jadwal kegiatan harian.

B. Strategi Pelaksanaan 1. Fase Orentasi a. Salam Terapeutik“ Selamat Pagi Bu!” masih ingat dengan saya? Benar ibu! saya suster zian... b. Validasi“ Bagaimana perasaan ibu hari ini ? masih ingat dengan yang kemarin ibu lakukan?”c. Kontrak- Topik “ sesuai dengan janji kita kemarin, hari ini ibu akan melakukan interaksi dengan orang lain sebanyak 2 orang atau lebih pada orang yang tidak ibu kenal atau orang baru...” -W aktu“ sesuai dengan kesepakatan kita kemarin, kita akan melakukannya selama 15 menit... bagaimana menurut ibu?- Tempat“kesepakatan kita kemarin!! Kita akan melakukannya di teras... apakah ibu setuju?”- Tujuan

Page 19: Kumpulan SP Jiwa

“Agar ibu dengan orang lain dapat saling kenal dan mempunyai teman yang banyak”

2. Fase kerja“sebelum kita berkenalan dengan orang lain, coba ibu perlihatkan kepada saya bagaimana cara berkenalan dengan orang lain? Hebat... ibu dapat melakukannya dengan baik... sekarang, mari kita melakukannya dengan orang lain yang ibu tidak kenal sebanyak 2 orang atau lebih!! Bagus... ibu dapat mempraktekkan dengan baik dan mulai berkembang dalam berinteraksi dengan orang lain.. bagaimana kalau kegiatan berkenalan dengan orang lain yang baru dikenal di masukkan kedalam jadwal kegiatan harian?

3. Fase Terminasia. Evaluasi 1. Evaluasi Subyektif“Bagaimana perasaan ibu setelah kita berbincang-bincang tadi?Siapa-siapa saja nama orang yang ibu ajak berkenalan tadi?”2. Evaluasi Objektif“klien terlihat berkenalan dengan orang yang baru di kenalnya sebanyak 3 orang” b. Tindak Lanjut“nah.. saat saya tidak ada, ibu dapat melakukannya hal seperti yang ibu lakukan tadi dengan orang yang baru ibu kenal... kemudian ibu ingat nama yang pernah ibu ajak kenalan atau bisa ibu catat di buku saat berkenalan.”c. Kontrak yang akan datang- Topik “baiklah... pertemuan hari ini kita akhiri. Besok kita ulangi apa yang telah kita pelajari dari kemarin ya bu.. apakah ibu bersedia?-Waktu“berapa lama ibu mau melakukannya? Bagaimana kalau besok kita melakukannya selama 15 menit?”- Tempat“ di mana ibu bisa melakukannya besok? Baiklah kita melakukannya di sini saja....selamat siang ibu!!!”

Pemeriksaana.    Pemeriksaan Umum-       Suhu tubuh lebih dari 38 °C.-       Nadi cepat, tapi jika terjadi peningkatan tekanan intra kranial nadi

menjadi cepat.-       Nafas lebih dari 24 x/menit b.    Pemeriksaan Fisik -       Kepala dan leher : Ubun-ubun besar dan menonjol, strabismus dan

nistagmus (gerakan bola mata capat tanpa disengaja, diluar kemauan), pada wajah ptiachiae, lesi purpura, bibir kering,sianosis serta kaku kuduk.

-       Thorak / dada : Bentuk simetris, pernafasan tachipnea, bila koma pernafasan cheyne stokes, adanya tarikan otot-otot pernafasan, jantung S1-S2.

-       Abdomen : Turgor kulit menurun, peristaltik usus menurun.-       Ekstremitas : pada kulit ptiachiae, lesi purpura dan ekimosis, reflek

Bruzinsky dan tanda Kernig positif, tanda hemiparesis.

Page 20: Kumpulan SP Jiwa

-       Genetalia : Inkontinensia uria pada stadium lanjut.c.    Pemeriksaan Penunjang-       Pungsi lumbal.-       Kultur darah.-       CT-scan

DIAGNOSA KEPERAWATAN2.1     Ketidakefektifan bersihan jalan nafas berhubungan dengan kelelahan,

kelemahan dan penurunan tingkat kesadaran.2.2     Perubahan perfusi jaringan (otak) berhubungan dengan proses inflamasi

adanya peningkatan tekanan intra kranial.2.3     Perubahan volume cairan (defisit) berhubungan dengan inadekuatnya

intake dan kehilangan yang abnormal.2.4     Gangguan pemenuhan kebutuhan nutrisi (kurang dari kebutuhan tubuh)

berhubungan dengan anoreksia, kelemahan, mual, muntah.2.5     Kerusakan integritas kulit berhubungan dengan immobilitas, diaforesis

dan defisit neurologis.2.6     Gangguan rasa nyaman (nyeri) berhubungan dengan istirahat yang lama

dan infasi meningeal.3.    PERENCANAAN

3.1   

3.3  DIAGNOSA KEPERAWATAN IIITujuan : Tercapai keseimbangan cairan dan elektrolit dalam darah.Kriteria Hasil :

1.    Keadaan serum dan elektrolit darah dalam batas normal.2.    TTV normal.3.    Kulit lembab, turgor kulit kembali dalam waktu 1 detik.4.    Suhu normal (36,5°C-37,5°C).

Rencana Tindakan : 1.    Obsevasi TTV tiap 4 jam.

R/: Perubahan suhu tubuh dan peningkatan nadi merupakan salah satu tanda terjadi dehidrasi

2.    Deteksi tanda-tanda dari dehindrasi seperti membran mukosa kering,rasa haus , penurunan BB, penurunan produksi urine.R/: Pengawasanan terjadi dehidrasi sangat membantu menentukan output yang abnormal dan kriteria beratnya dehidrasi.

3.4    DIAGNOSA KEPERAWATAN IV3.5    DIAGNOSA KEPERAWATAN V

Tujuan : Tidak terjadi kerusakan kulit.Kriteria Hasil :

1.    Perubahan posisi secara teratur.2.    Dapat mengidentifikasi kerusakan kulit. 3.    Kulit selalu dalam keadaan kering.

Rencana tindakan :1.    Jaga kulit dalam keadaan bersih dan kering.

R/: Keadaan kulit yang kotor dan basah mempengaruhi sirkulasi yang menyebabkan kematian jaringan dan terjadi ulkus

2.    Ubah posisi tidur pasien setiap 2 jam.

Page 21: Kumpulan SP Jiwa

R/: Penekanan yang lama pada kulit akan mempengaruhi sirkulasi yang menyebabkan kematian jaringan dan terjadi ulkus.

3.    Gunakan pakaian tipis dan menyerap panas.R/: Pakaian yang tipis dan tidak menyerap panas akan membantu.

4.    Lakukan masase pada daerah kulit yang terjadi penekanan tiap 4 jam.R/: Masase pada daerah kulit yang terjadi penekanan akan membantu sirkulasi darah.

3.6    DIAGNOSA KEPERAWATAN VITujuan : Pasien menunjukkan peningkatan rasa nyaman.

DAFTAR PUSTAKA

Adele Pelliteri. (2001). Perawatan Kesehatan Ibu dan Anak. Jakarta : EGC.

Brunner & Suddarth. (1984). Medical Surgical Nursing. Philadelphia : JB Lippincot Company.

Brunner & Suddarth. (2000). Buku Saku Keperawatan Medikal Bedah. Jakarta : EGC.

Doenges, Marilyn E, dkk. (1999). Rencana Asuhan Keperawatan : Pedoman untuk Perencanaan dan Pendokumentasian Perawatan Pasien. Alih Bahasa, I Made Kariasa, N Made Sumarwati. Editor edisi bahasa Indonesia, Monica Ester, Yasmin asih. Ed.3. Jakarta : EGC.

Donnad. (1991). Medical Surgical Nursing. WB Saunders.

Harsono. (1996). Buku Ajar Neurologi Klinis. Ed.I. Yogyakarta : Gajah Mada University Press.

Kapita Selekta Kedokteran FKUI. (1999). Jakarta : Media Aesculapius.Long, Barbara C. (1996). Perawatan Medikal Bedah : Suatu Pendekatan Proses

Keperawatan. Bandung : Yayasan Ikatan Alumni Pendidikan Keperawatan.

Ngastiyah. (1997). Perawatan Anak Sakit. Jakarta : EGC.Price, Sylvia Anderson. (1994). Pathophysiology : Clinical Concepts Of Disease

Processes. Alih Bahasa Peter Anugrah. Ed. 4. Jakarta : EGC.

Smeltzer, Suzanne C & Bare, Brenda G. (2001). Buku Ajar Keperawatan Medikal Bedah Brunner & Suddarth. Alih bahasa, Agung Waluyo, dkk. Editor edisi bahasa Indonesia, Monica Ester. Ed.8. Jakarta : EGC.

Page 22: Kumpulan SP Jiwa

Suriadi. (2001). Asuhan Keperawatan Pada Anak. Jakarta: PT. Fajar Interpratama.

Suriadi & Yuliani, Rita. (2001). Asuhan Keperawatan Pada Anak. Edisi pertama. Jakarta : KDT.

Tucker, Susan Martin et al. (1998). Patient care Standards : Nursing Process, diagnosis, And Outcome. Alih bahasa Yasmin asih. Ed. 5. Jakarta : EGC.

JIKA semua orang menyikat gigi secara benar, maka gigi berlubang dapat lenyap hingga dua generasi ke depan. Pendapat ini disampaikan para ahli World Health Organization (WHO).

Jadi, bagaimana cara menyikat gigi yang benar? Disarankan para ahli, tekanan sikat gigi pada gusi dan gigi sebaiknya lembut. Jika terlalu kasar, sikat gigi dapat merusak jaringan luar gusi.

Berikut cara benar menyikat gigi menurut ahli, seperti disitat Genius Beauty, Rabu (18/1/2012).

1. Sebelum menyikat gigi, kumur-kumur terlebih dulu menggunakan air hangat untuk menghilangkan lendir.

2. Gosok secara vertikal permukaan gigi bawah.

3. Lakukan gerakan singkat membersihkan gusi dan leher gigi, ulangi di permukaan gigi lain.

4. Sikat gigi bagian atas secara vertikal dengan sudut kemiringan 45 derajat, pastikan ujung sikat gigi mengenai gusi.

5. Bersihkan permukaan lidah dengan gerakan menyapu pelan.(tty)