kedaulatan rakyat 17 maret 2014

27
KUALA LUMPUR (KR) - Pencarian pesawat Malaysia Airlines MH370 memasuki tahap baru dan bertambah rumit. Pemerintah Malaysia, Minggu (16/3) mengumum- kan pencarian pesawat yang dibajak melibatkan 25 negara mencakup wilayah yang sa- ngat luas di darat ataupun di lautan. "Jumlah negara yang terli- bat dalam operasi pencarian dan pertolongan telah ber- tambah dari 14 jadi 25, se- hingga membawa tantangan baru untuk melakukan koor- dinasi dan diplomasi bagi upaya pencarian," kata Men- teri Pertahanan dan Trans- portasi Malaysia Hishamud- din Hussein dalam pernya- taan persnya. Menurutnya, pembahasan sedang berlangsung menge- nai cara terbaik menggelar aset itu dan koridor pencarian utara dari Malaysia ke arah Asia Tengah, serta koridor se- latan dari Malaysia ke arah Samudera Indonesia diberi kepentingan yang sama da- lam hal kemampuan pencari- an. Untuk saat ini lebih ba- nyak kapal diperlukan bagi koridor selatan. "Pencarian sekarang dipusatkan pada laut dangkal dan jalur luas daratan, yang melintasi 11 negara, serta samudera da- lam dan terpencil," jelas His- hamuddin. Mengenai informasi ten- tang pilot dan co-pilot yang * Bersambung hal 7 kol 1 PURWOKERTO (KR) - Aktivitas Gunung Slamet di Jawa Tengah belum juga me- nunjukkan tanda-tanda pe- nurunan. Bahkan sejak dua hari terakhir ini, selain me- ngeluarkan material vulka- nik seperti debu dan pasir, Gunung Slamet mulai mele- tupkan lava pijar. Namun demikian lontaran lava pijar tersebut belum membahayakan warga le- reng Gunung Slamet. Pasal- nya, jarak lontaran lava pijar hanya 100-200 meter dari mulut kawah. Menurut Kepala Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Hendrasto, tidak semua gem- pa letusan membawa materi- al lava pijar yang secara vi- sual terlihat dari bawah. "Se- makin kuat daya letusnya, lava pijar akan terlihat," je- lasnya, Minggu (16/3). Diungkapkan Hendrasto, letupan lava pijar mulai terli- hat sejak Jumat malam. Bia- sanya akan nampak bersama letusan asap yang berwarna hitam pekat. Namun sejauh ini gunung tertinggi di Jawa Tengah itu lebih sering me- ngembuskan asap solfatara berwarna putih. Durasi letus- an lava pijar tersebut juga sa- ngat singkat, berkisar 10-20 detik. Meski sering meletupkan lava pijar, namun belum mempengaruhi status * Bersambung hal 7 kol 1 @krjogjadotcom PENGGEMAR kuliner pasti kenal macam-macam olahan tahu. Misalnya, di ka- wasan Cirebon ada Tahu Gejrot, di Tegal ada Tahu Aci, di Pemalang ada Tahu Ban- jaran, di Semarang ada Tahu Bakso dan Tahu Gimbal, di Solo ada Tahu Goling atau Tahu Kupat, di Magelang ada Kupat Tahu, dan di Yogya ada Tahu Susur.--(Kiriman: Ira Patma Sari, Perum Shangrila Land, Jalan Pala 27 C27, Mejasem Timur, Dampyak, Kramat, Tegal, Jawa Tengah)-b Senin Kliwon 17 Maret 2014 15 Jumadilawal 1947 Tahun LXIX No. 166 Harian Pagi 28 Halaman Harga Eceran Rp. 3.000 http://www.krjogja.com Gunung Slamet Semburkan Lava Pijar Suara Hati Nurani Rakyat Terbit Sejak 27 September 1945 PELAKSANAAN pemilihan umum (pemilu) telah semakin dekat. Hari ’H’ 9 April 2014 merupakan turning point politik Indo- nesia. Apakah Indonesia akan semakin terpuruk ataukah bangsa ini akan tegak berdiri setara di hadapan bangsa lain. Lewat pemilu itulah bangsa ini mencoba menciptakan ’wajah baru’ parlemen yang bersih, bermartabat serta berwibawa. Karena memang ang- gota parlemen kita berkualitas, memiliki integritas, memiliki morali- tas dan memiliki visi jauh ke depan untuk memajukan dan menye- jahterakan rakyat. * Bersambung hal 7 kol 1 374 Dharma Wanita Persatuan Batan Unit PSTA & STTN Yogyakarta dan Pusat Jakarta . . . . . . . . . . 6,400,000.00 375 Warga RT. 07/RW. 03 Kalakijo Triharjo Sleman . . 325,000.00 376 Warga Dasa Wisma RT. 07/RW. 03 Kalakijo Triharjo Sleman . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 300,000.00 Melalui Rekening Bank : 377 NN . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 300,000.00 378 NN . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 100,000.00 379 Kel. Subagyo . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 250,000.00 380 Warga Masyarakat Bulus Wetan Sumberagung Jetis Bantul . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 2,001,500.00 * Bersambung hal 7 kol 6 NO NAMA ALAMAT RUPIAH ERUPSI Gunung Kelud membuat puluhan ribu warga sekitar mengungsi, meninggalkan harta bendanya. Untuk membantu meringankan beban saudara-saudara kita tersebut, KR membuka dompet sumbangan pembaca. Sumbangan diharapkan berupa uang, tak berbentuk barang. Diberikan di bagian keuangan SKH KR, Jl P Mangkubumi 42 Yogyakarta atau melalui rekening Bank BRI Cabang Mlati, Yogyakarta No. 0409-01-000180-56-1 atas na- ma Dompet KR Peduli Bencana Gunung Kelud. JAKARTA (KR) - Diang- gap terlambat melaporkan dana kampanye, Komisi Pe- milihan Umum (KPU) men- diskualifikasi 9 parpol di 25 kabupaten/kota dan 35 calon anggota DPD RI di 15 provin- si. Namun, komisioner Ba- waslu Nasrullah mengata- kan, meski telah diputuskan, parpol dan calon yang diba- talkan bisa menggugat ke Bawaslu. "Bahwa parpol yang dico- ret tersebut masih memiliki hak hukum untuk menyele- saikan persoalannya dalam proses penyelesaian sengketa pemilu di Bawaslu," jelas Na- srullah di Jakarta, Minggu (16/3). Lebih lanjut Nasrullah mengatakan waktu pelapor- an dibatasi 3 hari mulai Se- nin (17/3) hingga Rabu (19/3), lalu akan diproses di Bawaslu dalam 12 hari. "Dari data yang ada, untuk DPD ada 35 orang dari 15 provinsi yang dibatalkan se- bagai peserta pemilu dan ada 9 parpol di 25 kabupaten/kota yang dibatalkan sebagai pe- serta pemilu tahun 2014," ka- ta komisioner KPU Ferry Kurnia Rizkiyansyah. Dari daftar yang dicoret tersebut, tak satu pun berasal dari DIY. Hari terakhir melaporkan dana kampanye itu adalah Minggu (2/3). Meski dalam Surat Edaran KPU batas akhir pelaporan pukul 18.00 WIB, tapi KPU kembali me- ngacu ketentuan UU yaitu pada batas akhir harinya. Sedangkan mengenai eva- luasi pelaksanaan kampanye hari pertama kemarin, Ba- waslu akan menindak tegas peserta pemilu yang melang- gar kampanye terbuka sam- pai 5 April mendatang. "Kita akan memproses temuan. Kemudian ada kampanye yang melintas di luar zona yang ditentukan. Bawaslu ingin cepat merespons. Prin- sipnya, di mana terjadi pe- langgaran, di situ akan ditin- dak. Kalau ada di pusat dita- ngani Bawaslu RI, di provinsi ya Bawaslu Provinsi," kata Ketua Bawaslu, Muhammad. Dijelaskannya, dalam kampanye pertama kemarin hampir seluruh partai politik peserta Pemilu 2014 melak- sanakan kampanye rapat umum terbuka. * Bersambung hal 7 kol 4 SIMULATOR DI RUMAH PILOT MH370 DIANALISA Pencarian Pesawat Libatkan 25 Negara KR-Antara Hembusan asap mengepul dari kawah puncak Gunung Slamet, Jateng. KR-Antara Tim Basarnas Indonesia Aceh mencari pesawat MH370 menggunakan Kapal Negara 208 di Samudera Hindia.

Upload: hastapurnama

Post on 29-Nov-2014

4.305 views

Category:

Education


4 download

DESCRIPTION

 

TRANSCRIPT

Page 1: Kedaulatan Rakyat 17 Maret 2014

KUALA LUMPUR (KR) -

Pencarian pesawat Malaysia

Airlines MH370 memasuki

tahap baru dan bertambah

rumit. Pemerintah Malaysia,

Minggu (16/3) mengumum-

kan pencarian pesawat yang

dibajak melibatkan 25 negara

mencakup wilayah yang sa-

ngat luas di darat ataupun di

lautan.

"Jumlah negara yang terli-

bat dalam operasi pencarian

dan pertolongan telah ber-

tambah dari 14 jadi 25, se-

hingga membawa tantangan

baru untuk melakukan koor-

dinasi dan diplomasi bagi

upaya pencarian," kata Men-

teri Pertahanan dan Trans-

portasi Malaysia Hishamud-

din Hussein dalam pernya-

taan persnya.

Menurutnya, pembahasan

sedang berlangsung menge-

nai cara terbaik menggelar

aset itu dan koridor pencarian

utara dari Malaysia ke arah

Asia Tengah, serta koridor se-

latan dari Malaysia ke arah

Samudera Indonesia diberi

kepentingan yang sama da-

lam hal kemampuan pencari-

an. Untuk saat ini lebih ba-

nyak kapal diperlukan bagi

koridor selatan. "Pencarian

sekarang dipusatkan pada

laut dangkal dan jalur luas

daratan, yang melintasi 11

negara, serta samudera da-

lam dan terpencil," jelas His-

hamuddin.

Mengenai informasi ten-

tang pilot dan co-pilot yang

* Bersambung hal 7 kol 1

PURWOKERTO (KR) -

Aktivitas Gunung Slamet di

Jawa Tengah belum juga me-

nunjukkan tanda-tanda pe-

nurunan. Bahkan sejak dua

hari terakhir ini, selain me-

ngeluarkan material vulka-

nik seperti debu dan pasir,

Gunung Slamet mulai mele-

tupkan lava pijar.

Namun demikian lontaran

lava pijar tersebut belum

membahayakan warga le-

reng Gunung Slamet. Pasal-

nya, jarak lontaran lava pijar

hanya 100-200 meter dari

mulut kawah.

Menurut Kepala Pusat

Vulkanologi dan Mitigasi

Bencana Geologi (PVMBG)

Hendrasto, tidak semua gem-

pa letusan membawa materi-

al lava pijar yang secara vi-

sual terlihat dari bawah. "Se-

makin kuat daya letusnya,

lava pijar akan terlihat," je-

lasnya, Minggu (16/3).

Diungkapkan Hendrasto,

letupan lava pijar mulai terli-

hat sejak Jumat malam. Bia-

sanya akan nampak bersama

letusan asap yang berwarna

hitam pekat. Namun sejauh

ini gunung tertinggi di Jawa

Tengah itu lebih sering me-

ngembuskan asap solfatara

berwarna putih. Durasi letus-

an lava pijar tersebut juga sa-

ngat singkat, berkisar 10-20

detik.

Meski sering meletupkan

lava pijar, namun belum

mempengaruhi status

* Bersambung hal 7 kol 1

@krjogjadotcom

● PENGGEMAR kuliner

pasti kenal macam-macam

olahan tahu. Misalnya, di ka-

wasan Cirebon ada Tahu

Gejrot, di Tegal ada Tahu Aci,

di Pemalang ada Tahu Ban-

jaran, di Semarang ada Tahu

Bakso dan Tahu Gimbal, di

Solo ada Tahu Goling atau

Tahu Kupat, di Magelang ada

Kupat Tahu, dan di Yogya

ada Tahu Susur.--(Kiriman:

Ira Patma Sari, Perum

Shangrila Land, Jalan Pala

27 C27, Mejasem Timur,

Dampyak, Kramat, Tegal,

Jawa Tengah)-b

Senin Kliwon

17 Maret 2014

15 Jumadilawal 1947

Tahun LXIX No. 166Harian Pagi

28 Halaman

Harga Eceran Rp. 3.000

http://www.krjogja.com

Gunung Slamet Semburkan Lava Pijar

Suara Hati Nurani RakyatTerbit Sejak 27 September 1945

PELAKSANAAN pemilihan umum (pemilu) telah semakin

dekat. Hari 'H' 9 April 2014 merupakan turning point politik Indo-

nesia. Apakah Indonesia akan semakin terpuruk ataukah bangsa

ini akan tegak berdiri setara di hadapan bangsa lain. Lewat pemilu

itulah bangsa ini mencoba menciptakan 'wajah baru' parlemen

yang bersih, bermartabat serta berwibawa. Karena memang ang-

gota parlemen kita berkualitas, memiliki integritas, memiliki morali-

tas dan memiliki visi jauh ke depan untuk memajukan dan menye-

jahterakan rakyat.

* Bersambung hal 7 kol 1

374 Dharma Wanita Persatuan Batan Unit PSTA & STTN Yogyakarta dan Pusat Jakarta . . . . . . . . . . 6,400,000.00

375 Warga RT. 07/RW. 03 Kalakijo Triharjo Sleman . . 325,000.00 376 Warga Dasa Wisma RT. 07/RW. 03 Kalakijo

Triharjo Sleman . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 300,000.00 Melalui Rekening Bank :377 NN . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 300,000.00 378 NN . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 100,000.00 379 Kel. Subagyo . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 250,000.00 380 Warga Masyarakat Bulus Wetan Sumberagung

Jetis Bantul . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 2,001,500.00 * Bersambung hal 7 kol 6

NO NAMA ALAMAT RUPIAH

ERUPSI Gunung Kelud membuat puluhan ribu warga sekitarmengungsi, meninggalkan harta bendanya. Untuk membantumeringankan beban saudara-saudara kita tersebut, KR membukadompet sumbangan pembaca. Sumbangan diharapkan berupauang, tak berbentuk barang. Diberikan di bagian keuangan SKHKR, Jl P Mangkubumi 42 Yogyakarta atau melalui rekening BankBRI Cabang Mlati, Yogyakarta No. 0409-01-000180-56-1 atas na-ma Dompet KR Peduli Bencana Gunung Kelud.

JAKARTA (KR) - Diang-

gap terlambat melaporkan

dana kampanye, Komisi Pe-

milihan Umum (KPU) men-

diskualifikasi 9 parpol di 25

kabupaten/kota dan 35 calon

anggota DPD RI di 15 provin-

si. Namun, komisioner Ba-

waslu Nasrullah mengata-

kan, meski telah diputuskan,

parpol dan calon yang diba-

talkan bisa menggugat ke

Bawaslu.

"Bahwa parpol yang dico-

ret tersebut masih memiliki

hak hukum untuk menyele-

saikan persoalannya dalam

proses penyelesaian sengketa

pemilu di Bawaslu," jelas Na-

srullah di Jakarta, Minggu

(16/3). Lebih lanjut Nasrullah

mengatakan waktu pelapor-

an dibatasi 3 hari mulai Se-

nin (17/3) hingga Rabu (19/3),

lalu akan diproses di

Bawaslu dalam 12 hari.

"Dari data yang ada, untuk

DPD ada 35 orang dari 15

provinsi yang dibatalkan se-

bagai peserta pemilu dan ada

9 parpol di 25 kabupaten/kota

yang dibatalkan sebagai pe-

serta pemilu tahun 2014," ka-

ta komisioner KPU Ferry

Kurnia Rizkiyansyah. Dari

daftar yang dicoret tersebut,

tak satu pun berasal dari DIY.

Hari terakhir melaporkan

dana kampanye itu adalah

Minggu (2/3). Meski dalam

Surat Edaran KPU batas

akhir pelaporan pukul 18.00

WIB, tapi KPU kembali me-

ngacu ketentuan UU yaitu

pada batas akhir harinya.

Sedangkan mengenai eva-

luasi pelaksanaan kampanye

hari pertama kemarin, Ba-

waslu akan menindak tegas

peserta pemilu yang melang-

gar kampanye terbuka sam-

pai 5 April mendatang. "Kita

akan memproses temuan.

Kemudian ada kampanye

yang melintas di luar zona

yang ditentukan. Bawaslu

ingin cepat merespons. Prin-

sipnya, di mana terjadi pe-

langgaran, di situ akan ditin-

dak. Kalau ada di pusat dita-

ngani Bawaslu RI, di provinsi

ya Bawaslu Provinsi," kata

Ketua Bawaslu, Muhammad.

Dijelaskannya, dalam

kampanye pertama kemarin

hampir seluruh partai politik

peserta Pemilu 2014 melak-

sanakan kampanye rapat

umum terbuka.

* Bersambung hal 7 kol 4

SIMULATOR DI RUMAH PILOT MH370 DIANALISA

Pencarian Pesawat Libatkan 25 Negara

KR-Antara

Hembusan asap mengepul dari kawah puncak Gunung

Slamet, Jateng.

KR-Antara

Tim Basarnas Indonesia Aceh mencari pesawat MH370

menggunakan Kapal Negara 208 di Samudera Hindia.

Page 2: Kedaulatan Rakyat 17 Maret 2014

YOGYA (KR) - Persoalan

apakah perekonomian sudah

merata atau belum di

kawasan Indonesia harus

menjadi kajian para pejabat

di negara ini, baik ditingkat

daerah maupun pusat. Selain

itu, untuk memeratakan ke-

sejahteraan dan memajukan

pertumbuhan ekonomi raky-

at, harus dimulai dari tingkat

desa terlebih dahulu.

Hal itu diungkapkan oleh

Ketua Asosiasi Mebel Indo-

nesia (Asmindo) Ambar

Cahyono, saat menjadi pem-

bicara pada National Eco-

nomic Talkshow 2014 dengan

tema "Jelang Pemilu 2014",

di Gedung Kuliah Umum dr

Sardjito Universitas Islam

Indonesia (UII) Jalan Kali-

urang, Yogyakarta, Sabtu

(15/3). Acara itu digelar oleh

Himpunan Mahasiswa Islam

(HMI) Fakultas Ekonomi UII

Yogyakarta.

"Perekonomian Indonesia

memang sudah tumbuh, te-

tapi harus diakui sampai

saat ini belum merata. Sebab

masih banyak daerah ter-

tinggal dan pengangguran.

Untuk mewujudkan hal itu

pembangunan ekonomi

harus dibangun terlebih da-

hulu dari bawah yaitu di

kawasan kampung atau pe-

desaan. Setelah selesai, baru

meningkat ke daerah, provin-

si dan terakhir Indonesia.

Jadi pembangunan dila-

kukan secara bertahap," pa-

parnya.

Ambar menambahkan, un-

tuk mewujudkan semua itu,

para pejabat daerah dan

pusat serta para calon legis-

latif (caleg) terpilih 2014,

harus berkordinasi dengan

baik, dengan memakai asas

nasionalisme bukan partai.

Hal itu dilakukan, agar se-

mua pejabat netral dan mele-

bur menjadi satu kesatuan,

untuk memajukan kesejahte-

raan dan pertumbuhan eko-

nomi rakyat Indonesia.

Direktur Penelitian, Pela-

tihan Ekonomika dan Bisnis

Fakultas Ekonomi Univer-

sitas Gadjah Mada (UGM)

Prof Dr Sri Adiningsih MSc

yang juga menjadi pem-

bicara menyatakan, untuk

meningkatkan perekonomi-

an dan kesejahteraan

bangsa Indonesia , ada be-

berapa sektor yang harus

dibenahi oleh pemerintah.

Di antaranya sektor penge-

lolaan dan pengolahan sum-

ber daya alam (SDA) dan

penguatan sektor usaha ke-

cil menengah (UKM).

" Sampai saat ini dalam

pengelolaan dan pengolahan

SDA, masih tergantung dari

negara luar dan itu secara

terus-menerus dilakukan.

Hal itu sebenarnya sangat

merugikan negara dan ma-

syarakat. Untuk bisa me-

naikkan perekonomian, pe-

merintah harus bisa menge-

lola dan mengolah SDA se-

cara utuh, tanpa bantuan pi-

hak luar negeri. Jika itu bisa

dilakukan keuntungan ne-

gara bisa lebih besar.

Keuntungan itu dapat digu-

nakan untuk membangun

perekonomian disegala sek-

tor khususnya disektor

UKM,"paparnya. (*-6)-f

SENIN KLIWON 17 MARET 2014 (15 JUMADILAWAL 1947) ÓKEDAULATAN RAKYATÓ HALAMAN 2KOTAYOGYASIMULASI PEMILU KAUM DIFABEL

Di Kota Yogyakarta Ada 268 Pemilih

YOGYA (KR) - Sebanyak100 kaum difabel Kota Yogya-karta mengikuti simulasi pemi-lihan umum (Pemilu), yang di-adakan oleh Komisi PemilihanUmum (KPU) Kota Yogyakarta,Minggu (16/3).

Simulasi itu digelar bertujuanuntuk memaksimalkan sosial-isasi tentang tatacara pemilih-an, saat di tempat pemungutansuara (TPS) dan pengenalan ter-hadap alat bantu pencoblosanyaitu template braille bagi tunanetra. Selain itu, simulasi ini ju-ga untuk melatih pihak Ke-lompok Penyelenggara Pemu-

ngutan Suara (KPPS) serta pi-hak pendamping yang diper-caya oleh pemilih, dalam mem-bantu kaum difabel di TPS.

Ketua KPU Kota YogyakartaWawan Budianto menyatakansampai saat ini kaum difabelbelum secara penuh menge-tahui tentang informasi dan tat-acara pemilu. Maka dari itu, pi-haknya menyelenggarakankegiatan ini, agar memudahkanmereka dalam memilih.

"Dalam kegiatan ini, simulasiyang kami berikan kepada pe-serta pemilih difabel, dikon-disikan menyerupai aslinya di-

lapangan. Dimulai dari tatacara pencoblosan dengan meng-gunakan template braille danmemasukan surat suara ke da-lam kotak suara. Dalammelakukannya, peserta pemilihdidampingi oleh petugas KPPSatau orang yang dipercaya. Sayameminta petugas pendampingmemperhatikan dengan seriusdalam simulasi tersebut. Hal itudilakukan agar, pemilih bisanyaman dalam mencoblos,"pa-parnya kepada KR, di kantorKPU Kota Yogyakarta.

Wawan Budianto menam-

bahkan, untuk alat template

braille akan digunakan pada pe-

milihan DPD RI dan DPR RI.

Pengadaan template braille

DPD RI akan disiapkan oleh

KPU Pusat dan DPR RI dari

KPU DIY, dengan total peserta

pemilih difabel Kota Yogyakarta

sebanyak 268 orang. Menurut

data dari KPU Kota Yogyakarta,

sebanyak 97 TPS, memiliki pe-

serta pemilih difabel khususnya

penyandang tuna netra dan

akan mendapat bantuan tem-

plate braille. Tempat alat bantu

yang dibuat motif braille, ter-

letak pada nama caleg dan

nomor urut. (*-6)-a

Sulit Mencari Regenerasi Perkumpulan TrahYOGYA (KR) -Tak mudah

menjaga ikatan kekeluargaan

dengan wadah perkumpulan

trah, karena banyak yang tak

menganggap penting. Begitu

pun dengan perkumpulan

Trah Prawiralayan yang sejak

pertama dibentuk 1 Maret

1964 kini hanya sedikit yang

aktif. Untuk menjaga ikatan

kekeluargaan itu, pertemuan

rutin yang pernah diadakan

setiap bulan, diubah menjadi

dua bulan sekali.

Ketua Paguyuban Trah Pra-

wiralayan Djoko Dwiyanto

MHum menyebutkan, anggota

aktif trah pernah mencapai

200 orang. Tiap bulan melaku-

kan pertemuan dengan bebe-

rapa jenis arisan, tetapi kemu-

dian yang aktif banyak berku-

rang.

"Akhirnya pertemuan bu-

lanan itu menjadi tiap dua bu-

lan dengan hanya satu arisan

wajib sebagai ikatan saja," ka-

ta Djoko Dwiyanto pada

peringatan HUT ke-50 Trah

Prawiralayan di Dalem

Dipopernatan, Kemetiran

Kidul, Yogya, Minggu (16/3).

Peringatan ditandai dengan

pemotongan tumpeng oleh

anggota sepuh, Ny Suhartoyo,

dan diserahkan kepada Dr RM

Pramutomo, anggota yang di-

harapkan menjadi penerus.

Sajian Tari Golek Clunthang

yang dibawakan Dewi dan

Sari yang masih duduk di

bangku SMP juga ikut menye-

marakkan acara.

Meski dengan sejumlah

kendala, Djoko bersyukur,

perkumpulan trah yang di-

awali pertemuan para ketu-

runan R Panewu Prawira-

laya itu masih bertahan

hingga sekarang. Memang

tak mudah menggiatkan ke-

luarga untuk aktif dalam pa-

guyuban seperti ini. Seperti

saat dirinya ditunjuk sebagai

ketua pada 1986 untuk re-

generasi, tetapi sampai saat

ini belum pernah mengalami

pergantian. (Ewp)-a

KR-Effy Widjono Putro

Tari Golek Clunthang dibawakan Dewi dan Sari pada

peringatan HUT ke-50 Trah Prawiralayan.

IKUT AMANKAN TPS

Pemkot Terjunkan 2.890 Linmas

Menurut Komandan Sat Pol

PP Dinas Ketertiban Kota Yog-

yakarta, Sukamto, jumlah Lin-

mas yang akan dilibatkan men-

capai 2.890 personel.

"Tidak hanya di tingkat TPS

saja, tapi di kelurahan, keca-

matan hingga tingkat Kota

Yogyakarta, Linmas akan ikut

mengamankan jalannya Pe-

milu 2014," paparnya, Minggu

(16/3).

Khusus di tingkat TPS, per-

sonel Linmas diterjunkan ma-

sing-masing dua orang. Ke-

duanya akan tergabung dalam

Kelompok Penyelenggara Pe-

mungutan Suara (KPPS) yang

dibentuk oleh Panitia Pemu-

ngutan Suara (PPS). Kemudian

di tingkat kelurahan, disia-

gakan 10 personel. Sedangkan

di tingkat kecamatan dan kota,

masing-masing 31 personel dan

100 personel.

Sukamto menambahkan,

Linmas yang masuk dalam

KPPS diserahkan secara penuh

kepada KPU. Baik dari segi ke-

tugasan maupun hak Linmas.

Sementara tingkat di atasnya,

menjadi kewenangan penuh

Sat Pol PP. "Tapi semuanya su-

dah kami latih mengenai ke-

samaptaan. Linmas juga sudah

memiliki pengalaman jadi pani-

tia pemungutan suara dalam

pemilu sebelumnya," imbuh-

nya.

Oleh karena itu, meski rata-

rata anggota Linmas sudah

berusia lanjut, namun kapabili-

tasnya tidak bisa diragukan.

Pembekalan kesamaptaan itu

juga sengaja digelar untuk

membangkitkan kembali se-

mangat kedisiplinan.

Komisioner KPU Kota

Yogyakarta Divisi Penyeleng-

garaan, Aris Munandar se-

belumnya mengungkapkan, to-

tal anggota KPPS mencapai tu-

juh orang. Dua diantaranya

berasal dari Linmas yang di-

rekomendasikan oleh pe-

rangkat pemerintah di wilayah.

"Sebagian besar KPPS su-

dah memiliki pengalaman da-

lam penyelenggaraan pemilu.

Tapi kami tetap akan melaku-

kan bimtek (bimbingan tek-

nis) agar lebih matang dalam

menjalankan tugasnya," pa-

parnya. (R-9)-a

YOGYA (KR) - Personel Perlindungan Masya-

rakat atau Linmas di Kota Yogyakarta siap ikut

mengamankan Tempat Pemungutan Suara (TPS)

saat pemungutan suara 9 April 2014 kelak.

Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta juga telah

membekali dengan kegiatan kesamaptaan.

PENGANGGURAN DAN DAERAH TERTINGGAL

Bukti Pertumbuhan Ekonomi Belum Merata

JEMMY SETIAWAN

SBY Antarkan Indonesia Menuju Negara MajuYOGYA (KR)- Perjalanan se-

jarah Indonesia, mempunyai be-berapa tonggak yang menandaiera atau kurun waktu perkemban-gan. Yakni, masa kemerdekaanyang diisi dengan perjuanganmemerdekakan Indonesia daripenjajahan. "Setelah kemerde-kaan, Indonesia memasuki era ne-gara berkembang. Kini, Indonesiasedang berada di era menuju ne-gara maju," kata Jemmy Setia-wan, mantan aktivis '98, dalam se-buah diskusi yang dihadiri para ak-tivis, di Yogyakarta, Minggu (16/3).

Indikator Indonesia sedang ber-gerak ke negara maju dapat kitasaksikan dengan nyata, di an-taranya adalah proses transisidemokrasi yang telah berjalan de-ngan baik, semakin tumbuh danberkembangnya kelas menengah,juga semakin modernnya kehi-dupan rakyat.

"Kita sudah berada di depangerbang negara maju. Saya yakin,selangkah lagi Indonesia dapatberdiri sejajar dengan tujuh negaramaju lainnya," sambung JemmySetiawan, caleg Partai Demokratdari Dapil DIY dengan nomor urutyang sama dengan nomor par-tainya, No 7 ini.

Menurut Jemmy Setiawan, ini-lah salah satu keberhasilan peme-

rintahan SBY. Kebijakan dankepemimpinan SBY telah berhasilmeletakan bangun dasar sebagainegara maju. "Di era SBY, Indo-nesia telah berhasil menjadi ne-gara demokrasi, dimana pelemba-gaan demokrasi dan juga budayademokratis telah menjadi tatananyang kuat. Disamping itu, tumbuh-nya sektor produksi yang lebihberorientasi pada industri olahan,telah menjadikan Indonesia seba-gai negara modern," jelasnya.

Pendapat yang sama juga dis-ampaikan oleh Basyit Alaba'du,mantan aktivis mahasiswa dariUPN Veteran Yogyakarta, bahwaera kepemimpinan SBY meru-pakan fase sejarah terpenting per-jalanan Indonesia.

Basyit, juga menambahkan,bahwa penegakan hukum di

masa pemerintahan SBY telahberjalan baik. Terdapat ketegasanpemisahan kekuasaan yudikatif,eksekutif, dan legistatif. Ini terlihatdari tidak adanya campur tanganatau intervensi dalam berbagai ka-sus hukum yang terjadi.

"Apa yang telah kita capai sela-ma sepuluh tahun terakhir harusdilanjutkan. Saya sependapat de-ngan Jemmy Setiawan, bahwasebentar lagi Indonesia menjadinegara maju. Negara yang kuat,adil, dan sejahtera," tegas Basyit.

Diakui oleh Jemmy Setiawan,bahwa keberhasilan SBY inilahyang menjadi modal partainya da-lam meraih dukungan pada pe-milu legistatif pada 9 April nanti.

"Kami tidak perlu mengumbarjanji, karena memang selamasepuluh tahun terakhir ini ma-syarakat sudah mendapatkanbukti nyata. Disamping keber-hasilan dalam transisi demokrasidan modernisasi, program-pro-gram yang telah dilaksanakanoleh SBY sangat pro keadilansosial. Saya telah berkelilingYogyakarta, dari dusun paling po-jok di Gunungkidul sampai ma-syarakat perkotaan, merekamengakui bahwa program-pro-gram SBY telah mereka rasakanmanfaatnya," paparnya. (*)-a

KR-Bambang Nurcahya

Salah satu warga difabel melakukan simulasi pemu-

ngutan suara Pemilu 2014.

Page 3: Kedaulatan Rakyat 17 Maret 2014

Di sisi lain banyaknya ke-

luhan masyarakat karena un-

tuk menuju ke pusat pemerin-

tahan di Kabupaten Gunung-

kidul harus dua kali naik ang-

kutan sehingga kurang efisien.

"Kami sangat prihatin meli-

hat kondisi angkutan khusus-

nya perkotaan yang sudah

tidak intensif lagi," kata Ir Pur-

nama Jaya M Urb MGT, Ke-

pala Dinas Perhubungan dan

Kominfo Gunungkidul, Ming-

gu (16/3).

Menurut Purnama, antara

kru angkutan pedesaan dan

angkutan perkotaan terjadi

ketidakakuran, karena di an-

tara mereka terjadi penyero-

botan penumpang. Di lain sisi,

jumlah penumpang terus me-

nurun, akibat semakin ba-

nyaknya kendaraan roda dua

dan roda empat milik pribadi,

sehingga pengguna angkutan

umum menurun drastis.

Pertimbangan lain, baik

angkutan kota maupun ang-

kutan pedesaan jalur tertentu

banyak yang tidak masuk ter-

minal, sehingga Pemkab Gu-

nungkidul kehilangan retribusi

masuk. Selain itu akibat dari

saling serobot penumpang pe-

langgaran tidak bisa dielak-

kan, tambah Purnama Jaya.

Dalam waktu dekat seba-

nyak 40 angkutan perkotaan

akan dikembalikan menjadi

angkutan pedesaan dengan

pengaturan jalur menyusul.

"Tentu saja pengaturan jalur

dalam pengembalian angkutan

kota menjadi angkutan pede-

saan akan dibicarakan bersa-

ma," ujar Purnama Jaya.

Manfaat adanya penataan

jalur dan pengintegrasian ang-

kot, anak sekolah yang belum

waktunya mengendarai sepeda

motor bisa menggunakan ang-

kutan pedesaan yang nantinya

bisa melewati wilayah kota.

Dikatakan Purnama, ba-

nyak angkutan perkotaan

maupun angkutan pedesaan

yang tidak beroperasi. Dari

pengamatannya, angkot dan

angkudes yang beroperasi ti-

dak lebih dari 60 persen. Para

kru terpaksa mengkandang-

kan kendaraannya karena se-

pinya penumpang jika dipak-

sakan beroperasi akan terus

merugi.

Dari data yang ada pada

Dinas Perhubungan dan Ko-

minfo, jumlah angkutan per-

kotaan ada 40 unit, angkutan

pedesaan sebanyak 450 unit

yang beroperasi pada 41 jalur,

namun yang masih efektif

tinggal 28 jalur atau hanya se-

kitar 280 unit angkudes yang

beroperasi.

Suharno SE, anggota Komisi

C DPRD Gunungkidul menilai

sebenarnya Gunungkidul be-

lum waktunya diterapkan ang-

kutan perkotaan karena sara-

na dan prasarana pendukung

belum disiapkan. Apalagi peng-

aturan jalur angkutan masih

saling berbenturan antara

angkudes dan angkot. Seperti

angkutan perkotaan melewati

jalur angkutan pedesaan, seba-

liknya angkutan pedesaan ba-

nyak yang melewati jalur ang-

kutan perkotaan, sehingga se-

ring terjadi saling serobot.

Melihat kondisi yang demi-

kian Suharno mendesak Dinas

Perhubungan dan Kominfo se-

gera menata ulang jalur ang-

kutan terutama angkutan pe-

desaan. Pihaknya juga sepen-

dapat jika angkot dilebur men-

jadi angkudes, namun perlu

ada pengaturan yang bijak de-

ngan melibatkan paguyuban

angkudes setiap jalur. (Awa)-f

SENIN KLIWON 17 MARET 2014 (15 JUMADILAWAL 1947) ÓKEDAULATAN RAKYATÓ HALAMAN 3GUNUNGKIDULTINGGAL 60 PERSEN YANG BEROPERASI

Angkot Dihapus, Dilebur Jadi AngkudesWONOSARI (KR) - Dinas Perhubungan dan

Kominfo Gunungkidul merencanakan untuk meng-

hapus atau mengintegrasikan angkutan perkotaan

(angkot) kembali menjadi angkutan pedesaan. Ber-

dasarkan pengamatan selama ini, banyak kru

angkutan perkotaan yang mengeluh karena sepinya

penumpang.

WONOSARI (KR) - Gunungkidul In-

ternational Festival (GIFt) rencananya di-

adakan Maret 2014, terpaksa ditunda

setelah Pemilu 2014. Alasan penundaan

ini agar rencana menggali potensi budaya

khas Gunungkidul tidak ditunggangi oleh

kepentingan politik menjelang pemilu.

Bahkan pihak panitia penyelenggara

GIFt mengusulkan untuk dikolaborasikan

dengan Peringatan Hari Jadi Kabupaten

Gunungkidul 27 Mei 2014. "Setelah kami

renungkan dan dimusyawarahkan de-

ngan seluruh panitia, maka pelaksanaan

GIFt ditunda setelah pemilu legislatif," ka-

ta Bambang Krisnadi, Ketua Umum

Panitia Gift usai audiensi dengan Bupati

Gunungkidul Hj Badingah SSos, Sabtu

(15/3).

Bupati Hj Badingah yang didampingi

Asekda II Ir Anik Indarwati MP, Kepala

Bagian Humas dan Protokol Drs Agus

Kamtono dan pejabat dari Dinas Kebu-

dayaan dan Kepariwisataan Gunungkidul

serta dari Dinas Perindagkop dan ESDM

sangat mengapresiasi, rencana penun-

daan pelaksanaan GIFt.

"Kami akan segera koordinasikan de-

ngan panitia Hari Jadi Kabupaten Gu-

nungkidul dan SKPD terkait untuk pelak-

sanaan GIFt ini," ujarnya.

Festival International Gunungkidul ini

menurut Bambang Krisnadi akan me-

nampilkan seluruh potensi budaya dan

seni serta hasil kerajinan unggulan dalam

satu lokasi. Festival tersebut akan meng-

hadirkan sejumlah seniman kondang In-

donesia dan wisatawan dari mancane-

gara. "Gunungkidul punya potensi yang

luar biasa, baik kesenian, kebudayaan,

makanan maupun rumah adat dan kuli-

ner, namun belum banyak diketahui oleh

turis, kalau kita pamerkan jelas akan

memiliki daya tarik," ucapnya.

Panitia sedang mencari lokasi yang

strategis dijadikan ajang festival. Di lokasi

tersebut akan dibangun rumah limasan

khas Gunungkidul, sekitarnya akan dige-

lar berbagai kesenian lokal, maupun pa-

meran hasil kerajinan serta kuliner dan

adat istiadat penduduk Gunungkidul.

(Awa)-f

Ditunda, Festival International Gunungkidul

WONOSARI (KR) - Deklarasi kampanye

damai dan karnaval kendaraan partai politik

(parpol) di Gunungkidul, Sabtu (15/3) diguyur

hujan lebat. Pembacaan deklarasi berlang-

sung di Aula Dinas Perhubungan disaksikan

Hj Badingah SSos, Bupati Gunungkidul,

AKBP Farid Zulkarnain SIK, Kapolres, Letkol

(Arh) Herman Toni, Dandim, Drs Budi Utama

MPd Ketua DPRD dan sejumlah tamu un-

dangan. Dalam deklarasi semua partai politik

menyatakan siap untuk melakukan kampa-

nye damai.

Di tengah guyuran hujan lebat, peserta

karnaval kendaraan roda 4 dilepas Bupati

Gunungkidul, selanjutnya sesuai dengan

urut nomer partai berjalan menyusuri Jalan

Ringroad Utara-Bundaran Air Mancur Si-

yono (Playen) belok ke kiri lewat jalan pro-

tokol-Simpang Lima Baleharjo-pertigaan

Branang - depan Makodim-simpang empat

RSUD Wonosari- simpang empat Piyaman

kembali ke depan Kantor Dinas Perhu-

bungan.

Deklarasi dan karnaval damai ini, kata M

Zaenuri Iksan SAg, Ketua Komisi Pemilihan

Umum (KPU) Gunungkidul merupakan

awal dari rangkaian panjang kegiatan partai

politik untuk mengadakan kegiatan kampa-

nye terbuka.

AKBP Farid Zulkarnain SIK, Kapolres Gu-

nungkidul dalam sambutannya mengingat-

kan dalam pelaksanaan kampanye semua

partai politik untuk mentaati peraturan dan

menjaga ketertiban umum. (Ewi)-f

DIGUYUR HUJAN LEBAT

Parpol Deklarasi Kampanye Damai

KR-Endar Widodo

Pembacaan deklarasi damai.

SAPTOSARI (KR) -Men-

jelang Perayaan Hari Raya

Nyepi, ribuan Umat Hindu

mengadakan Upacara Melasti

di Pantai Ngobaran, Saptosari,

Sabtu (15/3). Pelaksanaan Me-

lasti bertujuan mensucikan di-

ri sebelum umat memasuki

Hari Raya Nyepi 31 Maret

mendatang. "Upacara Melasti

merupakan rangkaian kegiat-

an Umat Hindu dalam per-

ingatan Nyepi. Melalui upa-

cara ini untuk melabuh segala

kekotoran alam," kata Pur-

wanto, Ketua Parisada Hindu

Dharma Indonesia Gunung-

kidul.

Dikatakan, Melasti sengaja

dipilih di Pantai Ngobaran, se-

bab memiliki atmosfer spiritu-

al dan sejarah yang cukup ku-

at. Kawasan Pantai Ngobaran

menjadi tempat Prabu Wijaya

yakni Raja Majapahit yang pa-

da waktu itu melaksanakan

tapa brata menuju kesempur-

naan hidup. Lokasi ini peti-

lasan Prabu Brawijaya ke-5

dan memiliki kekuatan magis

untuk menggelar upacara.

"Pantai Ngobaran meru-

pakan Petilasan Prabu Bra-

wijaya ke-5 sehingga secara

spiritual memiliki kekuatan.

Semoga dengan pelaksanaan

upacara di Pantai Ngobaran,

memberikan hal positif bagi

masyarakat Gunungkidul," je-

lasnya.

Prosesi Melasti diawali de-

ngan arak-arakan gunungan

yang membawa uba rampe

atau sesembahan dari lokasi

parkir Pantai Ngobaran menu-

ju tepi pantai. Pelaksanaan

arak-arakan yang menggam-

barkan menuju kesempur-

naan dipimpin Wasi Triman

serta memercikan air ke selu-

ruh bagian Pura Segara Wukir

untuk menghilangkan hal

yang sifatnya kotor. Para Wasi

kemudian melabuh seluruh

sarana upacara ke laut sela-

tan. Usai labuhan, digelar gre-

beg gunungan yang berisi

hasil-hasil bumi. Warga lang-

sung berebut gunungan yang

diyakini akan memberikan

berkah. (Ded)-f

SUCIKAN DIRI MENJELANG NYEPI

Ribuan Umat Hindu Upacara Melasti

KR-Dedy EW

Upacara Melasti di Pantai Ngobaran.

Page 4: Kedaulatan Rakyat 17 Maret 2014

SENIN KLIWON 17 MARET 2014 (15 JUMADILAWAL 1947) ÓKEDAULATAN RAKYATÓ HALAMAN 4BANTUL

TEMU KANGEN WARGA KEDUNGJATI

Masyarakat Minta Didukung InfrastrukturBANTUL (KR) - Temu kangen warga

Dusun Kedungjati Desa Selopamioro

Kecamatan Imogiri bersama Drs HM

Idham Samawi, Sabtu (15/3) malam

lalu banyak diisi diskusi. Dalam perte-

muan tersebut, masyarakat meminta

agar prasarana pendukung aktivitas

perekonomian diperhatikan. Karena se-

lama ini, masyarakat di wilayah terse-

but banyak bergerak di bidang jasa

angkut serta pertanian.

Sudiyono dalam forum tersebut me-

ngatakan, keberadaan Dusun Kedung-

jati yang jauh dari pusat kota mestinya

harus didukung infrastruktur lainnya.

Karena selama ini, masyarakat di wi-

layahnya sangat tergantung pada akses

jalan. "Jalan di kampung ini hanya

satu, jika rusak masyarakat sangat di-

rugikan. Sehingga ketika rusak lang-

sung diperbaiki," ujarnya.

Karena selama ini masyarakat ber-

tumpu pada satu jalur dalam mela-

kukan aktivitas ekonomi. Lebih mence-

maskan lagi, ketika jalan rusak sangat

mengancam pemakainya. Kekhawa-

tiran tersebut cukup beralasan, karena

di sisi kiri dan kanan jalan terdapat ju-

rang yang cukup dalam.

Sementara Drs HM Idham Samawi

mengatakan, untuk membangun ne-

gara tidak ada kata lain. Bangsa ini

harus cerdas, berakhlak serta berke-

pribadian. Dengan bangsa cerdas, se-

hingga tidak ada istilah sumber daya

alam ini tidak harus dikelola pihak

asing. "Bangsa ini tidak cukup hanya

dengan cerdas saja, tetapi harus ber-

akhlak mulia dan berkepribadian," pa-

parnya.

Dalam kesempatan itu, para orang-

tua diminta untuk memperhatikan pen-

didikan anak-anaknya. Karena pen-

didikan anak merupakan hal terpen-

ting, dalam membuat negara maju.

Sementara Caleg DPRD Bantul, Su-

ratman mengatakan, pihaknya sangat

mendukung perbaikan infrastruktur ja-

lan di wilayah itu. Karena jika sampai

jalan rusak, kehidupan warga akan se-

makin terpuruk. Penilaian itu merujuk

jauhnya antara perkampungan Ke-

dungjati dengan kampung lainnya.

(Roy)-m

BANTUL (KR) - Momentum mancing bersama yang digelar

di Dusun Kweden Desa Trirenggo Bantul bersama Drs HM

Idham Samawi diikuti ratusan warga. Terpenting dalam acara

tersebut, adalah terciptanya kebersamaan di masyarakat.

Dalam acara tersebut juga dihadiri Nur Afifah (Caleg DPRD

DIY No 3) serta Pramu Diananto (Caleg DPRD Bantul). Hal

tersebut dikatakan Ketua Panitia Mancing Bersama Idham

Samawi, Ratno di sela acara, Minggu (16/3).

Ratno mengungkapkan, dalam acara mancing tersebut satu

kuintal lebih ikan berbagai jenis diperebutkan ratusan peserta.

Tidak hanya itu, panitia juga memberikan sejumlah hadiah bagi

peserta. Tetapi dari berbagai kemudahan dalam acara itu, tidak

kalah penting untuk menciptakan rasa kebersamaan menjelang

Pemilu 2014. Meski acara mancing digelar di wilayah Trirenggo,

namun peserta datang dari berbagai wilayah. (Roy)-m

Mancing Bersama, Rekatkan Kebersamaan

BANTUL (KR) - Dalam usahanya mensukseskan ujian akhir

kelas IX, MTsN Giriloyo Bantul, mengadakan mujahadah dilan-

jutkan dengan Achievmen Motivation Training (AMT), di Aula

Madrasah setempat, dengan menghadirkan KH Wazirudin dari

Pleret Bantul dan Tim AMT dari MAN Yogyakarta 3 (Mayoga)

Yogyakarta, yang dimotori Supardi SPd MPd, Jumat (14/3) lalu.

KH Wazirudin menyampaikan satu hal yang perlu diingat

dalam mensukseskan ujian, siswa-siswi tidak sekedar lulus

dan mendapat nilai baik, namun juga ilmu yang diperoleh

akan bermanfaat untuk diri siswa di masa mendatang, baik

manfaat dunia maupun akhirat.

Sementara itu untuk sukses hidup di masa datang, para

siswa harus melaksanakan laku prihatin dengan membenten-

gi diri dari pengaruh-pengaruh yang negatif, berjuang sekuat

tenaga untuk meraih cita-cita, hal demikian dapat dibuktikan

dengan usaha orang-orang yang telah sukses hidupnya.

Kepala MTsN Giriloyo, Drs Tohari Suyuti MA dalam sam-

butannya mengatakan, ikhtiar yang telah ditempuh madrasah

untuk mensukseskan ujian madrasah (UMAD), ujian akhir

madrasah berstandar nasional (UAMBN) dan ujian nasional

(UN) telah dilaksanakan, di antaranya tambahan jam mata

pelajaran UN, adanya kelas intensif. (Aje)-m

Gelegar Ikhtiar di MTsN Giriloyo

BANTUL (KR) - Masalah modal khususnya yang berwujud

uang, sering jadi hambatan seseorang dalam mengawali bis-

nis. Inspira Organizer Yogyakarta akan mencoba mengurai

hambatan tersebut lewat workshop tentang 'Cara Cerdas

Mulai Usaha dengan Modal Sekecil-kecilnya'. Kegiatan terse-

but terbuka untuk masyarakat umum, mahasiswa dan karya-

wan, Minggu (23/3) mendatang mulai pukul 08.00 WIB, di

Jogja Expo Center (JEC), Banguntapan, Bantul.

"Workshop ini merupakan kabar gembira bagi mahasiswa,

pegawai kantoran dan siapa saja yang ingin mulai berbisnis.

Segala hal untuk memulai usaha langsung diberikan lewat

materi dan fasilitas workshop. Materi yang diberikan fokus pa-

da teknik-teknik praktis, agar usaha bisa sukses walaupun de-

ngan modal sekecil-kecilnya," papar Sri Rahmawati, Assistant

Project Manager Inspira Organizer lewat keterangan persnya

yang diterima KR, Minggu (16/3).

Materi yang akan didapatkan peserta antara lain Socmed

Pinter Rejeki Banter, 17 Jurus Closing Deal Terus Menerus,

Cara Mendapat Apapun yang Kita Mau, Resep Sakti Menjadi

Dropshiper dan masih banyak lagi. Materi tersebut akan di-

sampaikan oleh sejumlah pembicara yang berpengalaman,

praktisi yang sudah ahli di bidangnya.

Mereka antara lain Saptuari Sugiharto (CEO Kedai Digital,

Pendiri Jogist Kaos Gila, Bakso Iga Lunak dan Bakso Granatz Pe-

dazz), Dewa Eka Prayonga (Penulis 7 Kesalahan Fatal Pengusaha

Pemula, 17 Teknik Closing, Founder & CEO Billionaire Coach),

Tonee Emti (CEO Albibek Smart in English, Business Coach) dan

Afrig Wasiso (Creative Marketing and Brand Strategist).

Tambah Rahmawati, peserta bisa memperoleh tiket dengan

harga Rp 150 ribu dan Rp 75 ribu (khusus mahasiswa dari

Amal Academy), di SKH Kedaulatan Rakyat Jalan Margo

Utomo (P Mangkubumi), Legend Cafe, Toko Buku Toga Mas

Gejayan, Movie Box Seturan, Kongkalikong Cafe, Kopma

UGM, dan @kota_jogja.

"Kami berharap workshop ini menjadi solusi pengembangan

ekonomi masyarakat. Sebagai stimulus agar konsep kewira-

usahaan tak hanya ramai sebagai wacana, namun sebagai so-

lusi konkret ekonomi Indonesia yang lebih kuat. Keterangan

lebih lanjut bisa menghubungi kami di PIN 2A08DC86,"

pungkas Rahmawati. (*-2)-m

Awali Usaha dengan Modal Kecil

BANTUL (KR) - Rangkaian kegiatan sukses UN 2014 yang

digelar MTsN Sumberagung Jetis, Jumat (14/3) lalu, dengan

mengadakan sosialisasi bagi wali siswa sekaligus doa bersama

serta Achievmen Motivation Training (AMT). Kegiatan terse-

but didukung Pesantren Masyarakat Jogja (PMJ) Training

Center pimpinan HM Puji Hartono.

Kepala MTsN Sumberagung Hj Sri Pangatun SPd kepada

KR mengatakan, untuk sukses UN memang dibutuhkan kerja

sama semua pihak. Untuk itu sosialisasi bagi wali siswa seper-

ti ini, diharapkan mampu menumbuhkan semangat belajar ba-

gi putra-putri mereka. Dalam kesempatan itu juga disam-

paikan beberapa hal terkait kiat sukses UN yang sudah dan

akan dilaksanakan, serta kriteria kelulusan.

Sementara itu dalam pencerahan dan motivasi dari PMJ

Training Center, Puji Hartono menyampaikan beberapa meto-

de sukses UN yang diramu sesuai jiwa dan keinginan siswa.

Sedangkan dalam renungan dan doa bersama, banyak

siswa, wali siswa maupun guru yang terharu hingga me-

neteskan airmata. Acara ditutup dengan saling memaafkan

dan minta restu kepada guru maupun orangtua. (Can)-m

SUKSES UN DI MTSN SUMBERAGUNG

Lakukan Doa Bersama dan Sosialisasi

BANTUL (KR) - Kapolres

Bantul AKBP Surawan SIK

mengimbau, peserta kampa-

nye mematuhi dan tertib pa-

da aturan lalulintas yang

berlaku. Selain itu, dalam

masa kampanye juga diminta

selalu waspada dan menjaga

keselamatan selama di ja-

lanan.

Kewaspadaan perlu di-

tingkatkan, supaya kampa-

nye lancar tanpa ada pihak

dirugikan. Pihak kepolisian

juga akan berusaha meng-

awal jalannya kampanye se-

tiap partai politik.

"Saya harapkan peserta

mematuhi peraturan yang

berlaku, dan tertib berla-

lulintas," ujar Surawan usai

memimpin apel kesiapan da-

lam pengamanan Pemilu

2014, di halaman Mapolres

Bantul, Minggu (16/3).

Menurut Surawan, im-

bauan yang diberikan kepada

peserta kampanye tertib,

sebenarnya untuk kebaikan

peserta sendiri, yakni kesela-

matan.

Terkait dengan potensi

kerawanan semua daerah

harus diwaspadai. Dalam

acara tersebut, melibatkan

ratusan personel semua sa-

tuan fungsi, mulai Intel, Res-

krim, Lalulintas serta Sa-

bhara.

Sementara Kabag Ops Po-

lres Bantul, Kompol M Akbar

Tamrin SIK mengatakan, se-

lama kampanye peserta di-

minta untuk patuh peratur-

an.

"Jangan sampai kampanye

membawa korban, masing-

masing peserta harus patuh

pada peraturan," ujarnya.

Ditambahkan Akbar, keti-

ka sudah di jalan pelang-

garan yang dibuat seseorang,

sangat membahayakan peng-

guna jalan lain. Dalam kam-

panye, mestinya tidak meng-

ajak anak di bawah umur,"

pungkasnya. (Roy)-m

Apel Kesiapan Pengamanan Pemilu 2014

"Lokasinya punya potensi

untuk dikembangkan lebih

jauh," kata Joko Kuntoro dari

Asosiasi Travel Agent (Asita)

DIY kepada KR, Minggu

(16/3).

Hal ini dimunculkan usai

penjurian, sekaligus pembi-

naan mengenai kelompok sa-

dar wisata (Pokdarwis) se

DIY, yang diadakan Dinas

Pariwisata DIY. Namun me-

nurut Ketua Pokdarwis 'Cer-

me Asri', Ngadilan, masalah

utama pengembangan objek

wisata Cerme karena lokasi

goa terbagi 2 kabupaten.

Pintu masuk masih wilayah

Bantul, tetapi di dalam goa

sudah masuk kabupaten Gu-

nungkidul.

Sebanyak 18 Pokdarwis se

DIY yang dinilai tersebut

meliputi Gunungkidul: Pin-

dul dan Kalisuci. Kulon-

progo: Jetak II, Purwoharjo

dan Sermo. Bantul: Goa Cer-

me, Surocolo, Pantai Baru

dan Santan. Sleman: Kali-

urang, Pulesari dan Ga-

bugan. Untuk Kota Yogya:

Teplok Plesiran, Gunungke-

tur dan Handarbeni Gedong-

tengen.

Selain Joko Kuntoro, tim

juri ada Joko Purwanggono

(Himpunan Pemandu Wisa-

ta), Octo Lampito (SKH KR),

Doto Sugiantoro (Ketua For-

kom Desa Wisata DIY) dan

Henry Bramantyo (Pupar

UGM).

Menurut Haris Iskandar,

Ketua Kelembagaan Dinpar

DIY, lomba tersebut sebe-

narnya sekaligus untuk so-

sialisasi Pokdarwis. Sebab

masih banyak yang belum

mementingkan lembaga. "Pa-

dahal Pokdarwis adalah lem-

baga pemikiran dan pengem-

bangan resmi Desa Wisata,"

katanya.

Dalam pengembangan

mendatang bukan tak mung-

kin bantuan pemerintah

akan melalui Pokdarwis.

Pengurus Pokdarwis dan

pengelola desa wisata bisa

sama personelnya.

Menurut Kepala Bidang

Pengembangan Kapasitas

Dinas Pariwisata Dra Kus-

kasriati, dewasa ini pengem-

bangan pariwisata di DIY sa-

ngat memperhatikan desa

wisata yang tumbuh pesat.

karena itu, seiring pertum-

buhan harus disertai dengan

pembinaan desa wisata.

(Roy)-m

18 POKDARWIS DIY DINILAI

Goa Cerme Berpotensi Wisata ’Treking’BANTUL (KR) - Objek wisata Goa Cerme ma-

sih bisa dikembangkan lagi. Bukan sekadar sebagai

objek wisata susur goa bawah tanah dengan kein-

dahan ornamen stalagmit dan stalagtid, tetapi se-

bagai objek wisata treking dan kemping. Peman-

dangan disitu sangat bagus.

BANTUL (KR) - Guna

menghadapi pasar global

2015, perajin kipas bambu di

Desa Jipangan Bangunjiwo

Kasihan Bantul, harus mam-

pu meningkatkan kualitas

kerajinan yang ada di Ji-

pangan. Karena itu, harus

ada kekompakan dari para

perajin dan perlu ada kope-

rasi. Dengan pendirian kope-

rasi akan membantu kemu-

dahan mendapat pinjaman

permodalan.

Hal tersebut dikemukakan

GKR Hemas, ketika men-

canangkan Desa Wisata dan

Kerajinan Jipangan, yang

berbasis budaya ekonomi

kreatif, Sabtu (15/3). Dalam

acara pencanangan tersebut,

GKR Hemas meletakkan ba-

tu pertama pembangunan

Pendapa "Dewi Jipang" dan

penanaman pohon perindang

serta peresmian show room

kerajinan kipas bambu.

Ditambahkan GKR He-

mas, keberadaan Desa Wisa-

ta dan Kerajinan Jipangan,

diharapkan dapat menjawab

tantangan selama ini. Desa

yang lokasinya masih alami

dengan bernuansa pedesaan,

serta didukung potensi kera-

jinan, secara tidak langsung

menjadikan wahana wisata

sebagai terobosan alternatif

yang dapat dibanggakan.

Kehadirannya juga dapat di-

jadikan embrio wisata bagi

obyek wisata di desa seki-

tarnya.

"Saya berharap, kepada

warga Jipangan untuk tidak

berhenti dalam mencari ide

dan kreasi baru, guna pe-

ngembangan kerajinan yang

ada. Agar produk yang di-

hasilkan dapat diterima di-

pasar global, dan mampu ber-

saing dengan kerajinan ne-

gara lain, harus tetap memili-

ki karakter nasional," harap

GKR Hemas.

Sementara sambutan ter-

tulis Bupati Bantul yang di-

bacakan Sekda Bantul, Drs H

Riyantono MSi mengemu-

kakan, Bantul sekarang ini

memiliki banyak potensi wi-

sata yang beragam, masing-

masing memiliki karakter

budaya dan nilai sejarah, sa-

lah satunya kawasan wisata

di Jipangan.

Menurut Lurah Desa Ba-

ngunjiwo, Parjo, Desa wisata

Jipangan merupakan rang-

kaian kawasan wisata di

Bangunjiwo, yang dikemas

dalam "Kajigelem", yakni

Kasongan (gerabah)-Jipang-

an (kipas bambu)-Gendeng

(wayang) dan Lemahdadi

(patung batu). Di Jipangan

sendiri terdapat 60 perajin

kipas bambu, yang menyerap

tenaga kerja sekitar 500

orang, memproduksi rata-ra-

ta 1.500 kipas perhari.

(Jdm)-m

GKR HEMAS CANANGKAN DESA WISATA

Jipangan Harus Mampu Hadapi Pasar Global

KR-Judiman

Penanaman pohon perindang di lokasi pembangunan

pendapa 'Dewi Jipang'.

KR-Sukro Riyadi

Polres Bantul menggelar apel dalam pengamanan Pemilu 2014, Minggu (16/3).

KR-Sukro Riyadi

Drs HM Idham Samawi dalam temu kangen dengan warga Kedungjati Selopamioro Imogiri.

Page 5: Kedaulatan Rakyat 17 Maret 2014

WATES (KR) - Jajaran Pengurus Dewan Pimpinan Cabang

Partai Persatuan Pembangunan (DPC PPP) Kulonprogo mene-

gaskan tidak akan menggelar rapat umum selama masa kampa-

nye terbuka. Pertimbangannya selain Bangsa Indonesia khusus-

nya Kulonprogo saat ini sedang dalam kondisi prihatin dan mem-

budayakan hidup sederhana, pengurus partai politik (parpol)

berlambang Ka'bah tersebut juga tidak ingin terjadi gesekan an-

tarpendukung yang bisa menimbulkan kerugian semua pihak.

"Kami tidak mengadakan rapat umum dengan memobilisasi

massa besar-besaran lebih pada pertimbangan keamanan. Apa-

lagi berdasarkan pengalaman rapat umum tidak begitu efektif

meraih simpati masyarakat," kata Ketua DPC PPP setempat H

Muhadi usai Bimbingan Teknis Pelaksanaan Coblosan Tanda

Gambar Pemilu di Rumah Makan 'Girli, Wates, Sabtu (15/3).

Sebagai penggantinya, kampanye terbuka akan diisi dengan

berbagai kegiatan yang lebih menyentuh dan bermanfaat bagi

masyarakat. "Dalam kampanye Pemilu 2014 ini, kami akan men-

gadakan kegiatan berbeda dengan Pemilu sebelumnya yakni

menciptakan suasana damai dengan turun langsung menyapa

masyarakat," jelasnya.

Salah satu agenda penting yang dinilai sangat bermanfaat

khususnya bagi umat Islam membersihkan abu vulkanik Gunung

Kelud di tempat-tempat ibadah. "Kami yakin gerakan member-

sihkan tempat-tempat ibadah selama kampanye terbuka jauh

lebih bermanfaat ketimbang pengerahan massa menghadiri rapat

umum," tegasnya.

Sementara itu Ketua Lembaga Pemenangan Pemilu (LP2) PPP

Kulonprogo Johan Arif Budiman menjelaskan dalam Pemilu ini,

pihaknya telah menargetkan bisa meraup suara minimal satu

fraksi di DPRD Kulonprogo dan satu kursi di DPRD DIY. (Rul)-b

SENIN KLIWON 17 MARET 2014 (15 JUMADILAWAL 1947) ÓKEDAULATAN RAKYATÓ HALAMAN 5KULONPROGO

Banyak Jalan Rusak Akibat Penambangan

Kabag Pembangunan Desa

Banjararum Kalibawang Wa-

rudi mengatakan, meski sejak

terjadi erupsi Merapi di wila-

yahnya tidak ada lagi kegiatan

penambangan pasir, karena lo-

kasi yang biasanya digunakan

untuk penambangan tertutup

material dari Gunung Merapi,

namun akibat sering dilalui

truk pengangkut pasir, jalan

kabupaten dan jalan lingkung-

an di wilayah Banjararum ba-

nyak yang rusak. Sampai seka-

rang belum ada upaya per-

baikan, baik oleh pemerintah

maupun oleh eks penambang.

"Masyarakat sering menun-

tut pemerintah desa untuk

melakukan perbaikan jalan

yang rusak tersebut. Namun

kami tidak tahu persis siapa

yang harus bertanggung ja-

wab, pemerintah atau eks pe-

nambang?," kata Warudi,

Minggu (16/3).

Sementara itu dalam public

hearing yang diadakan Panitia

Khusus (Pansus) DPRD setem-

pat sebagai rangkaian pemba-

hasan Raperda Usaha Pertam-

bangan Mineral dan Batubara

(Minerba), Jumat (14/3) yang

dipimpin Supeno terungkap

para kades mengeluhkan atas

kerusakan jalan di wilayah

mereka.

Kades Gulurejo, Lendah Su-

mardi mengeluhkan kerusak-

an lahan warga setempat aki-

bat kegiatan penambangan pa-

sir. Ironisnya, sebagian besar

penambang pasir di Gulurejo

berasal dari luar daerah. Se-

hingga warga setempat tidak

bisa menikmati hasilnya, te-

tapi hanya merasakan dampak

negatifnya berupa kerusakan

lahan dan jalan lingkungan

yang dilalui truk pengangkut

pasir.

"Kami berharap Raperda

Minerba mengatur secara te-

gas dan jelas kegiatan penam-

bangan. Baik mengenai per-

izinan, pengelolaan, reklamasi

maupun perbaikan infrastruk-

tur yang rusak akibat proses

penambangan," pinta Mardi.

Menanggapi keluhan terse-

but anggota Pansus Nur Eni

minta para kades memberi ma-

sukan lengkap tentang per-

masalahan kegiatan penam-

bangan. Kades dinilai pihak

yang paling tahu kondisi di

wilayahnya, baik pelaku, pro-

ses dan manfaat penambangan

bagi warga maupun dampak

yang ditimbulkan. "Pansus

akan memperjuangkan aspi-

rasi para Kades dalam pemba-

hasan Raperda," janjinya.

(Rul)-e

KALIBAWANG (KR) - Sejumlah Kepala Desa

(Kades) di Kulonprogo mengeluhkan banyaknya ruas

jalan yang rusak parah akibat sering dilalui kendara-

an pengangkut hasil tambang batu andesit dan pasir.

Sementara warga kesulitan menuntut perbaikan,

karena tidak tahu siapa yang harus bertanggung

jawab atas kerusakan jalan-jalan di desa yang memili-

ki material pertambangan tersebut.

Peserta Kampanye Diimbau Taati Lalu LintasWATES (KR) - Kampanye Pemilu

2014 mulai digelar 16 Maret hingga 5

April. Peserta kampanye diimbau agar

menaati peraturan UU Lalu Lintas yang

berlaku. Petugas akan bertindak tegas

terhadap pelanggaran aturan tersebut.

"Kami mengimbau kepada parpol un-

tuk mengingatkan kader atau simpati-

sannya dalam mengikuti kampanye

agar menaati ketertiban dalam berlalu

lintas dan aturan pemilu. Sehingga ter-

cipta kampanye yang aman, tertib dan

damai," kata Kasatlantas Polres Kulon-

progo AKP Supriantoro, Sabtu (15/3).

Menurut Supriantoro, peserta kampa-

nye yang mengendarai sepeda motor ha-

rus memakai helm, tidak boleh berbon-

cengan lebih dari satu orang serta knal-

pot tidak diperkenankan blombongan.

Demikian pula truk angkutan barang

tidak boleh dipakai mengangkut ma-

nusia. "Bagi yang tidak pakai helm tetap

akan kami tindak. Begitu pula kalau di-

dapati knalpot peserta dibuat menjadi

knalpot blombongan," tandasnya.

Terkait tertib berlalu lintas ini, dalam

karnaval kampanye damai, Kapolres

Kulonprogo AKBP J Setiawan Widja-

narka SIK MH telah menyerahkan satu

paket buku penindakan berkait pelang-

garan pemilu dan brosur tertib lalu lin-

tas kepada parpol. Buku tersebut diha-

rapkan bisa dipahami dan merupakan

upaya meminimalisir pelanggaran

pemilu maupun menekan angka kece-

lakaan lalu lintas selama kampanye.

Supriantoro menambahkan sesuai tu-

gas kepolisian dalam pengamanan kam-

panye adalah mengamankan masyara-

kat serta jalannya kampanye agar dapat

aman dan tertib. "Kami berusaha me-

ngurangi risiko dampak dari saat kam-

panye, yakni mengurangi angka kece-

lakaan maupun pelanggaran lainnya,"

katanya. (Wid)-e

HARLAH KE-68 MUSLIMAT NU

Adakan Baksos dan Sosialisasi KDRT

Hasto Siap Jadi Jurkam Partai WATES (KR) - Bupati Ku-

lonprogo dr H Hasto Wardoyo

SpOG(K) siap menjadi juru

kampanye (jurkam) untuk

partainya dalam pelaksana-

an kampanye Pileg 2014. Se-

lain sudah mengantongi cuti,

Hasto juga memanfaatkan

hari Sabtu dan Minggu un-

tuk kegiatan partai dalam

kampanye.

"Sebagai kader partai, saya

siap menjadi jurkam. Kan su-

dah ada aturan atau meka-

nismenya. Kita (bupati) boleh

kampanye, boleh sebagai ju-

rkam. Bila hari kerja bisa

ambil cuti, tapi pada hari

Sabtu dan Minggu untuk

kegiatan partai tidak perlu

cuti. Meski sudah ambil cuti,

saya memanfaatkan pula

hari Sabtu dan Minggu un-

tuk partai. Dalam melaku-

kan kegiatan untuk partai,

saya tidak menggunakan fa-

silitas negara," kata Hasto,

Minggu (16/3).

Partainya, kata Hasto, su-

dah memberikan edaran ke-

pada bupati/wakil bupati

atau walikota/wakil walikota

yang dari partai agar berse-

dia menjadi jurkam selama

masa kampanye menjelang

Pileg 2014. "Karena saya ka-

der PDIP maka harus sama-

sama berjuang. Kalau kita

menggunakan idealisme dan

nurani moralitas maka se-

mua itu tidak untuk kepen-

tingan pribadi. Partai apa sa-

ja pasti punya idealisme ma-

sing-masing," ujarnya.

(Wid)-b

WATES (KR) - Mempe-

ringati hari lahir (Harlah) ke-

68 Muslimat NU, Pimpinan

Cabang Muslimat NU (PCM-

NU) Kabupaten Kulonprogo

menggelar sosialisasi UU Per-

lindungan Kekerasan Dalam

Rumah Tangga (PKDRT) dan

bakti sosial (baksos) bagi duafa

kalangan anggota, di Gedung

NU, Jalan Purworejo Km 1

Wates. Harlah bertema "mera-

jut kasih, meningkatkan mar-

tabat dan kedudukan menuju

perempuan berkualitas".

"Santunan atau bakti sosial

diberikan sebanyak 60 paket

sembako gratis kepada anggo-

ta yang dipandang memer-

lukan bantuan. Sedangkan da-

lam sosialisasi UU PKDRT di-

sampaikan Dr Hj Emma Mar-

humah MPd dari Pusat Studi

Wanita UIN Sunan Kalijaga

Yogyakarta," kata Ketua Pim-

pinan Cabang Muslimat NU

(PCMNU) Kulonprogo, Hj

Mien Maimunah SPdI, Minggu

(16/3).

Ditambahkan Mien Maimu-

nah, kegiatan harlah ini meru-

pakan wahana untuk saling

berbagi kepada anggota yang

kurang beruntung, dengan

pemberian santunan gratis.

Kesempatan ini juga merupa-

kan media silaturahmi yang

diperlukan untuk mempererat

ukhuwah islamiyah dan

ukhuwah wathoniyah.

Dr Hj Emma Marhumah

saat memberikan materi UU

KDRT mengatakan banyak

perempuan mengalami KDRT

dalam keluarganya. Hanya

saja kebanyakan mereka

tidak tahu, tentang apa yang

dialaminya tergolong KDRT.

Selain itu kebanyakan perem-

puan tidak tahu dan tak be-

rani untuk bertindak mele-

paskan diri dari belenggu itu

dikarenakan ketidaktahuan-

nya. (Wid)-b

PT SUNG CHANG INDONESIA PEDULI

Dukung ’Gentong Rembes’ Bantu Bedah Rumah

KR-Asrul Sani

Manajer dan Vice President PT SCI, Lee Gi Woo dan Cho Yong Chae berbaur dengan

Tim Kabupaten serta masyarakat gotong royong bedah rumah milik Sumaryono.

LENDAH (KR) - Dukungan ter-

hadap Gerakan Gotong Royong

Rakyat Bersatu (Gentong Rembes)

bermakna kaum mampu memban-

tu warga miskin yang dilak-

sanakan Pemkab Kulonprogo

terus mengalir. Salah satunya

dari PT Sung Chang Indonesia

(SCI) membantu 20 sak semen un-

tuk bedah rumah milik Sumaryono

warga Pedukuhan Sungapan V RT

19/10 Desa Wahyuharjo Kecamatan

Lendah, Minggu (16/3).

"Semakin banyak perusahaan berpartisi-

pasi dalam kegiatan bedah rumah menun-

jukkan rasa kepedulian sosial dari pihak yang

mampu kepada masyarakat miskin terus

meningkat. Dengan mengalirnya bantuan

tentu mempercepat upaya Pemkab dalam

wewujudkan Kulonprogo bebas rumah tidak

layak huni sekaligus menepis anggapan bah-

wa semangat gotong royong di wilayah ini

telah pudar," kata Asisten Sekda Bidang

Perekonomian Pembangunan dan SDA Ku-

lonprogo Triyono SIP didampingi Tim Bedah

Rumah Kabupaten meliputi Disperindag dan

ESDM, PD Aneka Usaha, Dinsosnakertrans,

Kabag Kesra Arif Prastowo MSi serta Bagian

Humas saat mengikuti bedah rumah bersama

warga setempat.

Dana bedah rumah milik warga

miskin tersebut berasal dari Badan

Amil Zakat Daerah (Bazda) seba-

nyak Rp 10 juta, Bazcam Lendah

berupa pengurusan dan pemberian

Izin Mendirikan Bangunan (IMB)

secara gratis yang diserahkan lang-

sung Camat setempat Drs Sumiran

serta dari Bank Perkreditan Rakyat

(BPR) Nusamba Temon Rp 3 juta.

Sementara masyarakat setempat berswa-

daya semen, bambu, pasir, tukang dan mem-

beri uang dengan total Rp 10 juta lebih.

Panitia bedah rumah, Nur Ari Wibowo me-

ngatakan pembangunan rumah milik warga

miskin buruh tani tersebut telah dilaksana-

kan sejak dua minggu lalu.

Sebelum direnovasi kondisi rumah Sumar-

yono yang dihuni empat anggota keluarganya

sangat memprihatinkan. Bangunan dari bam-

bu dan kayu sudah lapuk. "Kalau musim

penghujan rumah tersebut sering kebanji-

ran," katanya.

Vice President PT SCI, Cho Yong Chae me-

ngatakan, bantuan yang mereka berikan me-

rupakan langkah awal mendukung Gentong

Rembes. Ke depan partisipasi akan ditingkat-

kan. (Rul)-b

Simulasi Coblosan Relasi KulonprogoSELAMA KAMPANYE TERBUKA

PPP Tidak Gelar Rapat UmumWATES (KR) - Relawan Demokrasi (Relasi) Kulon-

progo menggelar simulasi coblosan di pojok Alun-alun

Wates, Minggu (16/3) sore. Simulasi dibuat seperti

coblosan sesungguhnya, sehingga warga sudah menge-

tahui urut-urutan coblosan sebenarnya.

"Ini merupakan simulasi yang pertama dilakukan

Relasi Kulonprogo. Simulasi ini diselenggarakan Relasi

bekerja sama dengan KPU Kulonprogo dan mahasiswa

KKN UGM. Jumlah Relasi ada 25 orang dan 20 mahasis-

wa KKN," kata Siti Mutmainah, penanggung jawab

Simulasi di Wates.

Untuk sosialisasi Pemilu 2014, kata Siti, dilakukan

Relasi dari berbagai segmen yang terdiri segmen perem-

puan, agama, difabel, pemilih pemula dan orang pinggi-

ran. "Kita bekerja dari November 2013 hingga April 2014.

Untuk sosialisasi kita datang ke tempat-tempat sesuai de-

ngan segmennya," kata Siti.

Menurut Buntaryo warga Wates yang ikut mencoblos

pada acara simulasi coblosan merasa senang. "Ya, jadi

mengerti untuk mencoblos nanti," kata Buntaryo setelah

mencoblos. (Wid)-e

KR-Widiastuti

dr H Hasto Wardoyo SpOG(K)

KR-Asrul Sani

Ketua KPU Kulonprogo Panggih Widodo dan Ketua DPC

PPP H Muhadi (tengah) saat menyampaikan materi.

Page 6: Kedaulatan Rakyat 17 Maret 2014

SLEMAN (KR) - Warga

dan komunitas relawan le-

reng Merapi mengikuti si-

mulasi tanggap darurat ben-

cana erupsi, di Lapangan

Kridomulyo Argomulyo

Cangkringan, Minggu (16/3).

Kegiatan yang diadakan

Forum Penanggulangan Ben-

cana Desa (FPBD) didukung

PKPU dan BPBD Sleman ini

bertujuan meningkatkan ka-

pasitas dan kesiapsiagaan

masyarakat menghadapi

bencana.

Kepala Badan Penanggu-

langan Bencana Daerah

Sleman Yulisetiono Dwi

Wasito mengatakan, kesiap-

siagaan mitigasi dan pengu-

rangan risiko bencana pen-

ting terus ditingkatkan.

Sebab, secara geografis, wi-

layah Sleman sedikitnya

ada 7 potensi bencana yang

diwaspadai. Selain erupsi

Merapi awan panas, juga la-

har hujan, angin, longsor,

gempa bumi, kekeringan

dan kebakaran.

"Untuk itu kami akan

terus memfasilitasi pening-

katan kesiapsiagaan masya-

rakat dan memantapkan fo-

rum yang sudah terbentuk.

Beberapa desa yang berada

di kawasan rawan, juga telah

dicanangkan sebagai kam-

pung siaga bencana, dan desa

tangguh bencana," jelasnya

di sela kegiatan.

Dalam simulasi tersebut

peserta memperagakan per-

annya seperti saat terjadi

bencana. Usai simulasi pe-

serta juga mendapatkan

arahan dari Kanjeng Pa-

ngeran Haryo (KPH) Wiro-

negoro yang juga hadir pada

acara tersebut.

Koordinator Program

PKPU Heri Purwanto me-

ngatakan, kegiatan ini di-

laksanakan untuk melatih

dan mengasah kesiapan

masyarakat baik saat

menghadapi bencana hing-

ga masa tanggap darurat.

Adapun peserta dari komu-

nitas relawan meliputi

Rescue Wukirsari, Argo

Merapi Comunity (AMC),

SKSB, FPBD Argomulyo,

dan Radio Antar Penduduk

Indonesia (RAPI) Sleman.

(R-1)-f

OTO Production bakal menggelar semi-

nar go online bertajuk 'Membangun Bisnis

Online' di Hotel @HOM Premier Jalan

Laksda Adisutjipto Yogya, Jumat (21/3),

pukul 16.30 WIB-selesai. Bagi yang bermi-

nat mengikuti seminar untuk harga tiket

masuk umum hanya Rp 100 ribu, dan hari

H Rp 150 ribu.

Panitia Kegiatan Oto Sriyono, Sabtu

(15/3), mengatakan seminar menghadirkan

pembicara Pakar Toko Online Agus Piran-

hamas. "Seminar ini terbuka untuk umum.

Untuk tiket bisa dibeli di TB Gramedia

Sudirman dan Kedaulatan Rakyat Bag

Promosi," ucapnya.

Ia mengatakan, dalam seminar ini peser-

ta akan diajari tentang internet marketing

yang menghasilkan , belajar memasarkan

produk ke seluruh dunia, belajar riset pasar,

target pasar dan menemukan ide bisnis on-

line. Selain itu, belajar membuat website/

blog.

"Strategi membuat iklan di internet tepat

sasaran langsung dapat order, membuat

produk tampil maksimal di halaman google,

cara memanfaatkan blog, facebook, twitter,

youtube sampai website, serta rahasia suk-

ses menjual apapun dan kapanpun di inter-

net, dan rahasia meledakkan omset," kata-

nya. (Asa)-f

Wakil Ketua Pansus RUU

Desa DPR RI Budiman Su-

djatmiko mengatakan, sete-

lah ditetapkannya UU Desa

No 6 Tahun 2014, pemerin-

tah akan mengeluarkan dua

PP, yaitu PP yang mengatur

eksistensi desa dan desa

adat, serta PP mekanisme

pencairan. Setelah PP kelu-

ar, Pemda membuat per-

aturan daerah (perda).

"Ditargetkan dana untuk

desa itu bisa cair dalam

APBD perubahan nanti,

setelah PP dan perdanya se-

lesai dibahas, " kata Bu-

diman, Sabtu (15/3) saat

sosialisasi UU desa di

Jenderal Soedirman Center.

Menurutnya, setiap desa

mendapatkan anggaran

berbeda-beda tergantung

jumlah penduduk, tingkat

kemiskinan, luas dan lain-

nya. Namun dirata-rata se-

tiap desa akan mendapat-

kan sekitar Rp 1, 2 miliar

hingga Rp 1, 3 miliar.

"Nantinya anggaran itu

ditransfer ke kas daerah.

Pemda kemudian memberi-

kan dana tambahan melalui

Alokasi Dana Desa (ADD).

Setelah itu baru ditransfer

ke masing-masing desa,"

terangnya.

Anggaran itu digunakan

sesuai hasil musyawarah

desa, bisa untuk pendidik-

an, ekonomi, kesehatan, in-

frastruktur dan lainnya.

Musyawarah itu terdiri

perangkat desa, Badan Per-

musyawaratan Desa (BPD)

dan golongan masyarakat.

"Tujuan anggaran lang-

sung diserahkan ke desa su-

paya bisa menyelesaikan

permasalahan di desa.

Kalau dulu, desa hanya me-

nerima program saja se-

hingga banyak yang tidak

tepat sasaran," paparnya.

Untuk menghindari ter-

kena permasalahan hukum,

penggunaan anggaran

harus transparan dengan

cara dimasukkan ke dalam

website di desa dan pemda.

Selain itu, desa juga harus

melakukan pelatihan tata

kelola dan manajemen.

"Saya tidak ingin perang-

kat desa terkena masalah

hukum gara-gara mengelola

anggaran yang tidak benar.

Makanya harus dirancang

dengan bagus dan trans-

paran," ujarnya.

Sedangkan dosen Fisipol

UGM Dr Hempri Suyatna

mengatakan, pemdes harus

terus melakukan sosialisasi

tentang UU Desa. Pelatihan

tata kelola dan manajemen

harus terus dilakukan agar

bisa menangkap otonomi

desa secara maksimal.

"Kalau tidak disiapkan

dengan baik, ini bisa menja-

di potensi konflik dan ko-

rupsi ditingkat desa.

Jangan sampai, anggaran

senilai Rp 1,2 miliar ini ha-

nya jadi bancakan di level

desa," pintanya.

Dengan adanya anggaran

ini, diharapkan Rencana

Pembangunan Jangka Me-

nengah Desa (RPJMDes)

lebih berkualitas. Meng-

ingat selama ini RPJMDes

dinilai hanya formalitas.

"Peningkatan kapasitas

dari perangkat desa juga

perlu dilakukan. Supaya

PRJMDes tidak hanya se-

perti formalitas," terang-

nya. (Sni)-f

SENIN KLIWON 17 MARET 2014 (15 JUMADILAWAL 1947) ÓKEDAULATAN RAKYATÓ HALAMAN 6SLEMANANGGARAN CAIR PADAAPBD PERUBAHAN

Tiap Desa Akan Mendapat Rp 1,2 MiliarSLEMAN (KR) - Anggaran dari pemerintah

pusat untuk desa senilai Rp 1,2 hingga Rp 1,3 mili-

ar diperkirakan masuk dalam APBD perubahan

2014. Hal itu dikarenakan Peraturan Pemerintah

(PP) yang mengatur pencairannya baru diterbitkan

Juli 2014 mendatang.

KR-Saifullah Nur Ichwan

Budiman Sudjatmiko

SLEMAN (KR) - Komisi

Pemilihan Umum (KPU)

Kabupaten Sleman terus

melakukan penyortiran dan

pelipatan surat suara untuk

Pemilu 2014. Selain dite-

mukan ratusan surat suara

yang rusak, petugas juga

mendapati adanya surat

suara Dewan Perwakilan

Daerah (DPD) Provinsi Jawa

Tengah yang nyasar ke KPU

Sleman.

Anggota KPU Sleman

Divisi Logistik, Keuangan,

Rumah Tangga dan Umum

Aswino Wardhana SIP me-

ngungkapkan, untuk surat

suara yang nyasar tersebut

langsung diamankan. Pi-

haknya akan melaporkan-

nya ke KPU DIY untuk

diteruskan ke KPU pusat.

"Baik surat suara yang

rusak maupun yang tertukar

akan kami catat dalam beri-

ta acara untuk kami la-

porkan ke KPU DIY. Nan-

tinya KPU DIY akan meng-

usulkan pengadaan surat

suara lagi ke KPU pusat,"

katanya kepada KR, Sabtu

(15/3).

Hingga kini, proses peli-

patan surat suara di KPU

Sleman sudah mencapai 50

persen lebih. Selama proses

tersebut, lebih dari 300 surat

suara ditemukan rusak. Ber-

dasarkan Surat Edaran (SE)

KPU RI Nomor 146/KPU/

III/2014 tentang sortir surat

suara Pemilu, setidaknya

ada 10 item sebuah surat

suara dinyatakan rusak.

Kesepuluh item tersebut,

antara lain, surat suara

kusut, sobek atau berlubang,

cetakan kotor dan tidak je-

las.

"Kerusakan didominasi

surat suara sobek dan tinta

yang meluber," ujar Aswino.

Seluruh surat suara untuk

pemilu legislatif yang diteri-

ma KPU Sleman telah dimu-

lai pelipatannya pada 6

Maret lalu. Melibatkan lebih

dari 350 relawan, proses peli-

patan surat suara ditar-

getkan selesai 18 Maret be-

sok. Sementara untuk lapor-

an permintaan tambahan

guna memenuhi kekurangan

surat suara pengajuannya

paling lambat tanggal 20

Maret.

"Seluruh surat suara

yang sudah selesai dilipat,

akan kami distribusikan ke

masing-masing Tempat Pe-

mungutan Suara (TPS) mu-

lai 5 April nanti. Untuk itu

jika ada kekurangan surat

suara akan langsung kami

laporkan dengan tujuannya

agar semuanya dapat ter-

penuhi," jelasnya. (Awh)-f

Surat Suara DPD Jateng Nyasar ke Sleman

Bangun Bisnis Online Tak Sulit

AGUS SULISTIYONO

Perempuan Jadi Pemilih Aktif SLEMAN (KR) - Ketua

DPW PKB DIY, H Agus

Sulistiyono SE MT menga-

takan, kaum perempuan

merupakan pemilih aktif

dalam pesta demokrasi

yang akan berlangsung pa-

da 9 April 2014. Agar dalam

menggunakan hak pilihnya

tidak salah, maka sosial-

isasi harus dilakukan.

Meski sosialisasi menjadi

tanggung jawab pemerin-

tah, dalam hal ini Komisi

Pemilihan Umum (KPU),

baik pusat maupun daerah,

namun tidak ada salahnya

jika PKB melakukan sosial-

isasi.

"Bagaimana cara meng-

gunakan hak pilih yang be-

nar pada Pemilu 2014.

Hasil pengalaman pemilu

tahun lalu, banyak warga

salah dalam menggunakan

hak pilih. Kami setiap ter-

jun ke daerah, selalu me-

nyampaikan kepada warga

untuk menggunakan hak

pilih yang benar," kata Agus

Sulistiyono, anggota DPR

RI dari PKB DIY, di Keca-

matan Prambanan, Kabu-

paten Sleman, DI Yogya-

karta, kemarin.

Ada sekitar 150 orang,

terutama ibu-ibu yang hadir

mengikuti dialog dan so-

sialisasi dalam menggu-

nakan hak pilih yang benar

pada pesta demokrasi 2014.

Selain sosialisasi, Ketua

DPR PKB DIY Agus Su-

listiyono juga membagikan

semboko kepada warga.

Bantuan sembako kepada

ibu-ibu anggota kelompok

senam di Desa Prambanan,

Kecamatan Prambanan,

Kabupaten Sleman, DI

Yogyakarta.

Menurut Agus, cara peng-

gunaan hak pilih pada pe-

milihan umum (Pemilu)

Legislatif 9 April 2014 harus

dilakukan, karena untuk

mengurangi tingkat kesa-

lahan dalam menggunakan

hak pilih. Ada sekitar 150

orang khususnya kaum pe-

rempuan anggota senam

hadir dan berdialog dengan

anggota DPR RI dari Feaksi

Partai Kebangkitan Bangsa

(FPKB) tersebut.

Dikatakan Agus Sulisti-

yono yang kini menjadi Ca-

leg nomor urut 1 untuk DPR

RI dari PKB DIY, sosialisasi

dalam menggunakan hak

pilih pada Pemilu 2014 sa-

ngat penting, agar warga

dalam menggunakan hak

pilih dengan benar. Sebab

pada Pemilu 2009, banyak

hak pilih yang rusak, se-

hingga pemerintah melalui

KPU harus melakukan

sosialisasi kepada masya-

rakat, terutama kaum pe-

rempuan merupakan pemi-

lih potensial.

"Sosialisasi yang kami

lakukan ini, adalah mem-

bentuk pemerintah agar

Pemilu 9 April 2014 ber-

jalan sukses dan lancar, dan

mengurangi. angka golput.

Mestinya, sosialisasi di-

lakukan KPU," ujar anggota

Komisi VII DPR RI dari

PKB DIY tersebut. (*)-f

Balita Berpostur Pendek Masih 12,6 %SLEMAN (KR) - Hasil pantauan ahli gizi di 25 puskesmas se-

Kabupaten Sleman 2013 menunjukkan, status balita 'stunting'

alias balita pendek masih sekitar 12,6 persen. Angka itu paling

tinggi di antara permasalahan gizi yang dialami balita. Balita

dengan berat badan rendah sekitar 7,01 persen, balita gemuk

5,93 persen dan balita sangat kurus masih 3,11 persen. Bahkan

status gizi buruk di Sleman hanya sekitar 0,37 persen saja.

Demikian diungkapkan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten

Sleman, dr Mafilindati Nuraini MKes saat membuka Seminar

Ilmiah 'Early Life Nutrition' dengan sub tema 'Dalam

Pencegahan Penyakit Tidak Menular' diadakan DPC Persatuan

Ahli Gizi Indonesia (Persagi) Sleman bekerja sama dengan

Dinkes Sleman di Grha Sarina Vidi Jalan Magelang Km 8,

Sleman, Sabtu (15/3). Narasumber seminar Dr Susetyowati

DCN MKes (Fakultas Kedokteran UGM), dr Probosuseno SpPD

KGer (RSUP Dr Sardjito) dan Suparmo dari Fakultas Teknologi

Pertanian UGM.

"Tema dan sub tema ini sangat tepat. Sebab materi yang dipa-

parkan untuk menekan kasus-kasus terkait masalah gizi.

Status balita 'stunting' yang masih tinggi di Sleman juga dapat

diminimalisir sejak dini. Salah satu upaya preventifnya dengan

ikut seminar ini. Jadi kita semua bisa dapat ilmu dari pakar

atau narasumber seminar," jelasnya.

Ketua panitia seminar, Slamet Haryanto SGz menjelaskan,

seminar bertujuan untuk menggali isu-isu terkini dibidang gizi

dan kesehatan dan meningkatkan kompetensi bagi profesi gizi.

"Seminar ini diikuti 300 an peserta yang berasal dari profesi gizi

seperti institusi RS, kesehatan, puskesmas, poltekes maupun

perguruan tinggi kesehatan. Mereka datang dari DIY, Jateng,

Jabar bahkan dari Kalimantan Selatan dan Lampung," kata

Slamet. (*-1)-f

Warga Lereng Merapi Ikuti Simulasi

KR-Atiek Widyastuti H

Anggota KPU Sleman menunjukkan salah satu surat suara yang rusak.

Page 7: Kedaulatan Rakyat 17 Maret 2014

SENIN KLIWON 17 MARET 2014 (15 JUMADILAWAL 1947) HALAMAN 7

Kampanye, Tak Perlu BerkonvoiKepada Polda Jateng dan

Polres Klaten. Sebaiknya adalarangan kampanye berkonvoiterutama dengan knalpot blom-bongan. Karena membuat sua-sana bising dan menggangguketenangan. +62831522XXXX

Elpiji 3 Kg Sulit DicariMau Pemilu, rakyat masih

kesulitan mencari elpiji 3 kg.Mohon kepada para caleg didapil masing-masing agar

mengatasi masalah ini. Tunjukkan Anda semua mampumengatasi masalah yang langsung bersentuhan dengan hajathidup orang banyak. Kepedulian anda pasti akan menjadi per-hatian secara khusus dari rakyat. +628182XXXX

35 Calon . . . . . . . . . . . . Sambungan hal 1

"Semua parpol yang berkampanye hari pertama melakukanpelanggaran. Dan, pelanggaran yang paling masif pelibatan anak-anak," kata Muhammad.

Menurutnya pelanggaran seperti pelibatan anak-anak dalam kam-panye terbuka terus berulang. Untuk mengantisipasi pelanggaranterulang, selain memberi sanksi, Bawaslu juga akan memanggil LOatau petugas penghubung parpol dan calon DPD RI. Kalau dilakukanberulang, Bawaslu akan memberi sanksi administrasi, bahkan pidanajika pelanggarannya sangat serius.

Terhadap partai yang mengulangi pelanggaran, Bawaslu akanmerekomendasikan kepada KPU memberi peringatan. "Kalau beru-lang, Bawaslu akan tegas merekomendasikan KPU mendiskualifikasiparpol," tegasnya.

Untuk pengawasan selama kampanye tersebut, Bawaslu meng-gandeng para pemuda Indonesia untuk turut masuk dalam GerakanSejuta Relawan Pengawas Pemilu. Mereka merupakan remaja ber-usia minimal 17 tahun yang terdiri atas pelajar tingkat SMA/ SMK danmahasiswa perguruan tinggi. Setidaknya saat ini ada sekitar 611 riburelawan yang terdaftar dan terus bertambah hingga Pilpres. (Sim)-bPencarian . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . Sambungan hal 1

dicurigai oleh pengulas in-telijen Amerika Serikat (AS)bertanggung-jawab atas hi-langnya pesawat, Hisha-muddin justru mengungkap-kan bahwa keduanya tidakmeminta terbang bersama.Namun, ia tak memberi perin-cian lebih lanjut. "Sistem ko-munikasi Acars di pesawatMH370 telah dimatikan se-belum kontak radio terakhirantara pesawat itu dan me-nara pengawas lalu lintasudara di Bandar Udara KualaLumpur, Malaysia," bebernya.

Malaysia juga telah meminta

China, AS dan Prancis untukberbagi citra satelit bersamanegara lain yang sekiranyamencatat alur penerbanganMH370 sebelum dinyatakan hi-lang. Perdana Menteri Malay-sia Najib Tun Razak telah ber-bicara dengan pemimpin India,Bangladesh dan Turkmenistanuntuk meminta mereka mem-bantu dalam pencarian yangdiperluas.

Sementara itu, KepolisianMalaysia masih menganalisasimulator yang ada di rumahpilot pesawat MH370 setelahpada Sabtu (15/3) menggele-

dah rumah pilot dan co-pilotdalam upaya mencari petunjukhilangnya pesawat tersebut."Polisi juga menyelidiki dataseluruh penumpang, termasukstaf darat, yang menangani pe-sawat tersebut," kata KepalaPolisi Negara Malaysia Tan SriKhalid Abu Bakar, kemarin.

Penyelidikan masih fokuspada empat isu, yaitu pem-bajakan, sabotase, masalahpersonal dan psikologi kru danpenumpang. Penyelidikan jugadilakukan terhadap staf daratyang menangani pesawat itu.

(Has)-f

Menjadi . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . Sambungan hal 1

Bukan sekadar wakil yangberkualitas. Di dalam menen-tukan pilihan juga dituntut men-jadi pemilih cerdas. Pertama, ke-nali dengan baik siapa calegtersebut. Kita jangan sampaiakan memilih tetapi tidak menge-nal siapa yang akan kita pilih.Bisa saja kita mengenal calegdari wajah, dari nama tetapi lebihpenting adalah mengenal dari‘hal-hal yang lebih dalam’.

Kedua, lakukan trackingrekam jejak kandidat. Apa yangdiperbuat ketika menjadi legisla-tor jika caleg adalah petahana.Jika 'muka baru' apa yang di-lakukan sebelumnya di masya-rakat, jika birokrat apa yang di-kerjakan. Dan jika aktivis apayang dulu dilakukan pada publik.Jangan terpesona hanya melihatgambarnya yang telah merusakpepohonan atau kebersihan ko-ta. Bukan sekadar kecantikanseorang perempuan atau kegan-tengan dan kumis seorang lelaki.Pilihlah berdasar pengetahuanyang cukup mendalam tentang'jejaknya di masyarakat'. Apakahberkarya untuk publik ataukahhanya berkarya demi kesejahte-raan dirinya sendiri, tak pedulimasyarakat luas.

Ketiga, tentukan pilihan atasdasar pilihan rasional, bukan se-kadar ‘kedekatan emosi’: karenakeluarga, karena tetangga, kare-na satu jenis kelamin, karenasatu agama, karena satu etnisdan satu marga. Tetapi pilihlahkarena kompetensi, kualitas, in-tegritas, moralitas dan visi yang

anda ketahui. Keempat ajaklahkawan, banyak kawan untukmenentukan pilihan secara cer-das, untuk menjadi pemilih pada9 April mendatang.

Mengapa? Jangan sampaibangsa ini dalam lima tahunkedepan digadaikan oleh parapolitisi busuk, minus moralitas,minus gagasan sehat dan minuskerja nyata menyejahterakanmasyarakat. Kita harusmenyadari sejak sekarang, jikasuara pemilih pada Pileg 9 Aprilrendah, maka legitimasi paraanggota dewan rendah. Namunkita harus ingat, sekalipun legiti-masinya rendah mereka tetapsah menjadi anggota legislatif, ti-dak terkena diskualifikasi. Sebabyang dihitung oleh KomisiPemilihan Umum dari tingkatpusat sampai kabupaten/kotaada suara sah yang masuk men-jadi pemilih, bukan suara yang ti-dak sah dan tidak memilih.

Disinilah pentingnya mem-berikan pemahaman yang kuatpada calon pemilih agar benar-benar mempergunakan hak pili-hnya secara cerdas. Jadikansuara Anda yang benar-benarbermanfaat karena memilikibobot rasionalitas yang tinggi.Sekali lagi bukan sekadar ikut-ikutan, karena jenuh, tidaksenang dengan caleg danseterusnya sehingga menjadipemilih apatis.

Menjadi pemilih cerdas meru-pakan pilihan paling rasional keti-ka kita hendak berharap ter-jadinya perubahan politik di

Indonesia. Menjadi pemilih cer-das dengan demikian telah turutpula menyumbangkan kemam-puan pikiran, analisis danperasaan secara manusiawi, se-bab setiap orang memang me-miliki kekurangan dan kelebihan.

Jangan biarkan bangsa ini ter-puruk karena kita membiarkanhasil pesta demokrasi dikuasai ,para bandit politik apalagi paracukong politik. Kita harus ambilperan dalam Pemilu 9 April men-datang dengan mengampanye-kan perlunya memilih caleg-ca-leg yang memiliki integritas,moralitas. Mereka caleg yang ti-dak bermain kotor, tidak curang,tidak hanya mementingkan kelu-arganya, keturunannya, dan et-nisnya.

Hal ini harus kita sadarkan pa-da masyarakat. Sebab bangsaini bukan hanya milik merekayang sekarang tengah berkuasadan menjarah kekayaan negaraatas nama kepentingan nasio-nal. Bangsa ini harus kita sela-matkan dari penjarahan yang di-legitimasi. Bangsa ini harus dise-

lamatkan dari para penjahat par-lemen yang berdasi, yang pan-dai bersilat lidah. Bangsa ini ha-rus kita selamatkan dari paracukong politik yang bekerja da-lam koridor transaksional. Se-hingga akan bergerak jika meng-untungkan diri dan kelompoknyadan berdiam diri jika dipandangtidak menguntungkan diri dankelompoknya.

Bangsa ini harus diselamat-kan dari kerja para mafia politikyang tega membunuh lawan po-litik dengan cara-cara yang tidakberadab demi menyelamatkanasset diri dan keluarganya.Bangsa ini harus benar-benar di-selamatkan dari para bandarpolitik yang hanya akan menang-guk untung ketika memenang-kan pertaruhan. Semoga 9 Aprilmampu menghasilkan wakil rak-yat dan senator yang mampumenciptakan suasana yang lebihbaik, bermartabat. Yang membu-at negeri ini tidak tergadai dandigadaikan.

(Penulis adalah sosiologFisipol UMY.)-f

Gunung . . . . . . . Sambungan hal 1

Gunung Slamet yang sejaksepekan terakhir dinaikkan dariaktif Normal (level I) menjadiWaspada (level II). Begitu pularadius zona steril masih ditetap-kan 2 km dari puncak karenawilayah tersebut adalah yang pa-ling rawan dilanda lontaran ma-terial vulkanik.

Berdasarkan data PVMBG,aktivitas vulkanik GunungSlamet masih fluktuatif. Setelahsempat terjadi gempa letusanhingga 171 kali pada Jumat daripukul 00.00-12.00 WIB, padadurasi waktu yang sama, hariMinggu kemarin hanya tercatatsebanyak 57 kali gempa letusan.Tercatat pula 51 kali hembusan.Pemantauan visual, hembusanasap putih tebal masih keluardari kawah gunung ke arah timurhingga setinggi 1 km. (Has)-e

381 SD N Banteran I Ngaglik Sleman . . . . . 1,000,000.00 382 PAPTI Cabang Yogya . . . . . . . . . . . . . . 3,500,000.00 383 Febriyanti . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 200,000.00 384 NN . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 300,000.00 385 NN . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 100,000.00 386 MI Al Hihsan . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 1,350,000.00 _________________

Jumlah . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .Rp. 9,101,500.00 s/d 15 Maret 2014 . . . . . . . . . . . . . . . . .Rp. 488,689,100.00 _________________s/d 16 Maret 2014 . . . . . . . . . . . . . . . .Rp. 497,790,600.00 (Empat ratus sembilan puluh tujuh juta tujuh ratus sembilan puluh ribu enam ratus rupiah)

KR-YuwonoDharma Wanita Persatuan Batan Unit PSTA dan STTNYogyakarta dan Pusat Jakarta menyerahkan bantuan untukkorban erupsi Gunung Kelud lewat Dompet KR yang diserah-kan oleh Ketua DWP, Yayuk Susilo Widodo didampingiNurimaniwathy, Sabtu (15/3).

Dompet . . . . . . . . . . . . Sambungan hal 1

PERSAINGAN KENDARAAN NIAGA 2014

Mitsubishi Tetap OptimisJAKARTA (KR) - Menghadapi persaingan

keras pasar kendaran niaga sekaligus adanya

kecenderungan penurunan permintaan kon-

sumen pada tahun 2014, PT Krama Yudha Tiga

Berlian (KTB) autohorized distributor kenda-

raan Mitsubishi di Indonesia dari Mitsubishi

Fuso Truck &Bus Corporation (MFTBC) tetap

optimis mampu meningkatkan volume pen-

jualan dari tahun sebelumnya. Bahkan me-

mimpin pasar untuk kendaraan niaga yang sela-

ma ini mampu mereka pertahankan.

Perusahan ini menegaskan tidak akan menu-

runkan tingkat agresivitasnya di Indonesia. PT

KTB mematok target penjualan sebanyak

67.000 kendaraan dengan meningkatkan pela-

yanan kepada konsumen, sekaligus melempar

ke pasar produk terbaiknya. Dari 67.000 unit

target pada tahun 2014, 61.000 unit dipatok dari

Colt Diesel (truck sedang) dan 6.000 unit Fuso

(truck besar).

Menurut Presiden Direktur PT KTB Noboru

Tsuji di Jakarta, pihaknya terpaksa harus lebih

agresif memasarkan produknya. Hal itu seba-

gai respons atas memburuknya kondisi makro

ekonomi Indonesia akibat melemahnya sektor

pertambangan, depresiasi nilai rupiah, pemilu,

dan kondisi perekonomian secara keseluruhan

yang sangat mempengaruhi pasar kendaraan

niaga.

"Pasar kendaraan niaga di Tanah Air turun

hingga 2,9% pada tahun 2013. Tetapi di tengah

penurunan permintaan itu, Mitsubishi justru

mencatat pertumbuhan penjualan 4,3% menjadi

46,1% atau total mampu melempar ke pasar se-

banyak 66.261 unit Colt Diesel dan Fuso. Ini

merupakan market share tertinggi di segmen

kendaraan niaga dan momentum record break-

ing selama 43 tahun sejarah panjang KTB di

Indonesia," ujar Noboru, kemarin.

Sementara itu Executive Marketing Director

PT KTB Riswan Alamsyah mengatakan, untuk

mendukung target penjualan kendaraan niaga,

pihaknya terus berusaha meningkatkan

layanan purna jual dengan menambah 28 outlet.

Dengan demikian total menjadi 250 buah, 5.000

Part Shop, 10 Part Depo, mobil servis 428 unit,

dan truck center delapan unit.

Menurut Riswan, pada tahun 2014 ini, pihak-

nya akan meluncurkan 1 varian kendaraan nia-

ga guna memenuhi permintaan konsumen. Satu

di antara yang diperkenalkan ke publik adalah

Colt Diesel Super HD-X 6 ban. (Fon)-b

KR-Antara/YodiaARAHAN PRESIDEN: Tim reaksi cepat PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) dan

Manggala Agni Kementerian Kehutanan yang merupakan tim penanggulangan ke-

bakaran menyimak pengarahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono saat apel pe-

nanggulangan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Riau, Sabtu (15/3). Presiden

SBY melakukan peninjauan langsung ke Riau untuk memberikan arahan kepada

seluruh tim penanggulangan Karhutla yang terdiri atas Badan Nasional

Penanggulangan Bencana (BNPB), TNI, Polri, Manggala Agni, Pemprov Riau,

Korporasi dan Relawan.

Page 8: Kedaulatan Rakyat 17 Maret 2014

PEMILIH Pemula meng-

anggap kesempatan memberi-

kan hak suaranya pada Pe-

milu 2014, merupakan penga-

laman pertama yang penuh

sensasi. Karenanya sebagian

dari mereka tidak akan mele-

watkan pengalaman pertama

tersebut. Mereka berseman-

gat menggunakan hak pilih-

nya di Tempat Pemungutan

Suara (TPS). Sehingga bagi-

nya golput bukan merupakan

pilihan mereka pada Pemilu

2014.

Fania Yoanda (16) siswa

dari SMAN 1 Bantul, menga-

takan pemilu sebagai ajang

warga memilih pemimpin ter-

baik. “Kalau pengen negara-

nya maju maka pilih pemim-

pin yang baik dengan membe-

rikan aspirasi suara,” ujar

Fania.

Mengenai golput, ia meng-

anggap golput sebagai bentuk

ketidak percayaan pada pe-

mimpin. Adapun sosok pe-

mimpin ideal adalah mereka

yang dapat menjaga amanah

warga dan mematuhi hukum.

Nasrul Anas (17) siswa

SMAN 1 Bantul mengaku su-

dah pernah menggunakan

hak pilih sebelum pemilu,

yakni pada pemilihan dukuh

dan lurah Gadingharjo Dono-

tirto Kretek Bantul.

“Dulu pernah saya diun-

dang salah satu dukuh dimin-

ta jadi timsesnya. Rasanya se-

perti pesta demokrasi dalam

lingkup kecil. Saya waktu itu

mau menjadi timses karena

tahu personality figur dukuh

tersebut seperti apa. Ketika

sekarang jadi ternyata tidak

mengecewakan,” urai Anas.

Pada Pemilu 9 April men-

datang, ia berkomitmen tidak

akan golput. Untuk memilih

parpol, caleg dan calon presi-

den (capres) saat ini ia masih

akan survei dan mempertim-

bangkan visi-misi calon-calon

tersebut.

“Harapan saya dapat memi-

liki presiden yang bisa me-

ngerti kebutuhan rakyat kecil

dan tidak mengabaikan rak-

yat. Jangan sampai ada ko-

rupsi,” tegasnya.

Vira Purnamasari (19)

siswa SMAN 2 Bantul meng-

aku ada rasa kecewa bagi

wakil rakyat atau pemimpin

yang menggunakan wewe-

nang dan bersenang-senang di

atas penderitaan rakyat. Mes-

ki demikian ia tetap akan

memberikan hak suaranya

pada Pemilu 9 April menda-

tang. Lalu siapa yang akan

dipilih mendatang?

“Saya mau mencoblos calon

yang tidak kelihatan mencari

muka. Mau turun langsung ke

masyarakat serta memiliki

program utama mengentas-

kan kemiskinan dan pening-

katan kualitas pendidikan,”

kata siswa yang bercita-cita

menjadi Polwan ini.

Agus Nahrowi (17) siswa

kelas 3 SMAN 2 Bantul me-

ngatakan Pemilu 9 April

merupakan pengalaman per-

tama. Meski berkonsisten ti-

dak akan golput, namun ia be-

lum tahu akan memilih wakil

rakyat yang telah diketahui-

nya lewat plakat atau baliho

besar.

“Masih belum tahu mau

mencoblos caleg yang menem-

pelkan Alat Peraga Kampanye

(APK) di pohon-pohon. Jujur

saya risih dengan mereka,”

tegas warga Bambanglipuro

Bantul. (Aje)-f

SENIN KLIWON 17 MARET 2014 (15 JUMADILAWAL 1947) HALAMAN 8

PRABOWO SINDIR PEMIMPIN ‘MENCLA-MENCLE’

Jokowi Santai, Tak Perlu Saling Menjelekkan

Sebelumnya Prabowo me-

negaskan bahwa Wagub

DKI Basuki Tjahaja Purna-

ma akan menyelesaikan tu-

gas 5 tahun di Jakarta. Per-

nyataan ini jelas sindiran

keras untuk Jokowi.

“Saya menghendaki Sau-

dara Ahok selesaikan tugas-

nya sesuai janji pada rakyat.

Bagi saya, ucapan seorang

pemimpin adalah UU yang

tak boleh dilanggar. Jadi

Ahok selesaikan tugasnya

selama 5 tahun,” kata

Prabowo.

Soal kriteria cawapresnya,

Prabowo pun kembali me-

nyindir sosok Jokowi. “Kita

berharap pada kebersihan,

kejujuran, dan akhlak pe-

mimpin yang selalu pegang

teguh janji. Ucapannya bisa

dipegang. Jangan bicara A

tapi tidak dilaksanakan. Sa-

ya kira berbahaya jika pe-

mimpin Indonesia mencla-

mencle. Satu hari bilang A

lalu bilang B, jam 2 tahu lalu

jam 3 tempe,” ujar Prabowo

diikuti tawanya.

Terkait hal tersebut Jokowi

menanggapi santai. “Masya-

rakat yang nanti memberi pe-

nilaian. Ini kan demokrasi.

Yang mau mendukung, sila-

kan mendukung, yang tidak

mau, silakan,” ujarnya.

Jokowi lantas berpesan,

agar setiap capres tidak sa-

ling menjelekkan. Namun

mengedepankan etika sopan

santun.

“Saya kira tidak men-

dukung juga tidak apa-apa.

Saya kira tidak perlu saling

menjelekkan, saling me-

nyerang, saling mencemooh,

kita tunjukkan sopan santun

kita,” kata Jokowi.

Sementara mengenai ke-

giatan Jokowi setelah men-

deklarasikan diri sebagai

capres, Menteri Dalam Ne-

geri Gamawan Fauzi me-

ngatakan bahwa Gubernur

DKI Jakarta Joko Widodo

atau Jokowi tak perlu meng-

undurkan diri dari jabatan-

nya jika dia menjadi calon

presiden.

Menurut Gamawan, Un-

dang-Undang Nomor 42 Ta-

hun 2008 tentang Pemilihan

Presiden, disebutkan bahwa

presiden atau gubernur yang

mencalonkan diri sebagai

presiden tidak perlu mengun-

durkan diri. “Karena di UU

42 Pasal 6 di situ kalau

Presiden maju lagi sebagai

presiden kemudian gubernur

calonkan diri juga, itu tidak

berhenti,” kata Gamawan.

Gamawan meminta se-

mua pihak memahami UU

Nomor 42 tentang Pilpres

itu. UU tersebut memang

menyebutkan bahwa pejabat

negara yang mencalonkan

diri sebagai presiden harus

berhenti, namun pejabat ne-

gara yang dimaksud tidak

termasuk presiden dan gu-

bernur. “Walaupun Pasal 6

disebut pejabat negara ha-

rus berhenti, tapi Pasal 7,

presiden dan gubernur cu-

kup ajukan izin,” ujarnya.

Oleh karenanya, Jokowi

lanjut Gamawan, harus

mengajukan izin ke Mendagri

dan Presiden RI sebagai ben-

tuk pemberitahuan. Karena

pencalonan seseorang sebagai

capres merupakan hak priba-

di Jokowi. (Sim/Edi)-b

JAKARTA (KR) - Jokowi yang didaulat jadicapres PDIP tidak terlalu menanggapi sindiran ta-jam Prabowo mengenai sosok pemimpin yang men-cla-mencle. “Saya tidak mau mengomentari yangmalah nanti menjadi panas,” kata Jokowi kepadawartawan di Masjid Sunda Kelapa, Jakarta Pusat,Minggu (16/3).

KR-Surya Adi Lesmana

Konser Econostra menampilkan Sheila On7 di Grand Pacific Yogya, Minggu (16/3) malam.

PRESIDEN PUTUSKAN KEBIJAKAN NASIONAL

Pembakar Lahan Dihukum BeratPEKANBARU (KR) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono

(SBY) akan memutuskan kebijakan nasional agar peristiwa ke-

bakaran lahan di Provinsi Riau tidak terulang kembali di masa

depan. Kebijakan itu intinya adalah agar nantinya orang tidak

semudah itu membakar lahan sehingga menimbulkan anak-

anak tidak bersekolah dan warga menderita karena harus

hidup dengan asap.

“Insya Allah sebelum saya tinggalkan Riau, saya akan me-

mutuskan kebijakan secara nasional untuk Riau agar tidak

terulang kembali peristiwa ini,” kata Presiden saat berdialog

dengan warga Kabupaten Siak dan Kampar di halaman SD

Negeri 10 Minas Timur Bypass KM 2 Kabupaten Siak Riau,

Minggu (16/3).

Menurut Presiden, para pelaku yang tidak mempedulikan

nasib orang lain harus dihukum seberat mungkin. Presiden

akan menarik garis tegas atas pihak-pihak yang mau menjadi

bagian dari solusi dan pihak-pihak yang mau menjadi bagian

dari masalah.

Sementara itu dalam pertemuan dengan 74 pengusaha per-

kebunan yang beroperasi di Riau, 12 bupati/ walikota, 161 ca-

mat, 140 kapolsek, 80 danramil dan 12 kapolres di Riau, Pre-

siden berharap sebuah solusi jangka panjang dapat menghen-

tikan peristiwa berulang yang telah merugikan banyak pihak

itu. “Bukan solusi jangka pendek, tapi jangka panjang yang da-

pat mengatasi bencana yang hampir terjadi tiap tahun di Riau,”

katanya seperti dikutip Antara. (Has)-e

BERPUSAT DI PACITAN

Yogya Diguncang Gempa 5,2 SRYOGYA (KR) - Warga DIY kembali dikejutkan adanya gempa

bumi dengan kekuatan 5,2 Skala Richter (SR). Gempa yang ter-

jadi pada Minggu (16/3) tepatnya pukul 21. 53,53 tersebut, ber-

pusat di 8.91 Lintang Selatan (LS)- 110.93 Bujur Timur (BT) de-

ngan kedalaman 12 Km.

“Gempa yang terjadi tadi malam berpusat di 93 km Barat

Daya Pacitan Jawa Timur. Meski pusat gempanya ada di Pa-

citan, tapi sebagian masyarakat DIY merasakan, karena terma-

suk gempa kuat,” kata Kasi Observasi Badan Meteorologi Kli-

matologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Geofisika Yogyakarta

Bambang Subadyo kepada KR, Minggu (16/3) malam.

Bambang mengungkapkan, kekuatan gempa yang mencapai

5,2 SR sempat dirasakan oleh masyarakat di luar Jawa Timur.

Walaupun begitu masyarakat tidak perlu khawatir, karena gem-

pa tersebut tidak berpotensi menimbulkan tsunami. Berdasar-

kan pengalaman yang ada, gempa bisa memicu terjadinya ge-

lombang tsunami jika kekuatannya di atas 6 SR.

“Walaupun gempa kali ini banyak dirasakan oleh masyarakat

DIY termasuk yang ada di Bantul, tapi tidak berkaitan dengan

gempa tahun 2006,” tandasnya.

Ketika dimintai komentar, apakah gempa yang terjadi di Pa-

citan bisa memicu aktivitas Merapi, Bambang menjelaskan, mes-

ki kekuatannya besar (di atas 5,2 SR) tapi gempa tersebut belum

tentu mempengaruhi aktivitas Merapi. Karena untuk menge-

tahui apakah gempa tektonik bisa mempengaruhi aktivitas

Merapi masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut. (Ria)-e

Bantul Peroleh ‘MDGs Award’JAKARTA (KR) - Bantul memperoleh penghargaan ‘Mille-

nium Development Goals MDGs Award’ I, dalam bidang Orga-

nisasi Masyarakat. Sedangkan untuk Kategori ‘Pembangunan

Inovatif Penyediaan Air Bersih dan Sanitasi Dasar’, Bantul

memperoleh ‘MDGs Award’ II.

Penghargaan tersebut diserahkan di Jakarta Sabtu (15/3) ma-

lam dalam acara ‘Indonesia MDGs Awards 2013’. Bupati Bantul

Sri Surya Widati usai menerima penghargaan kepada KR me-

nuturkan tentang ‘Kebun Gizi Mandiri’ yang merupakan tata

cara, pemanfaatan lahan yang semula tidak bermanfaat menja-

di bermanfaat.

Menurut Sri Surya Widati, untuk akses pemenuhan gizi kelu-

arga, kader Posyandu bekerja sama dengan Kelompok Kebun

Mandiri, berkoordinasi dengan pamong dusun mengelola lahan

yang menganggur ini untuk kemudian diolah dan dikelola men-

jadi kebun Gizi Posyandu. Kebun tersebut selanjutnya dapat di-

manfaatkan oleh warga secara luas, tidak terbatas pada balita

dan ibu. Kebun tersebut ditanami berbagai sayur mayur secara

bergiliran dengan manajemen yang tertata rapi, serta ada jad-

wal piket kader untuk memelihara.

Utusan khusus Presiden RI untuk MDGs, Nila Djuwita

Moeloek mengatakan, Indonesia harus siap menghadapi tanta-

ngan global, dan harus mewujudkan tingkat kesejahteraan dan

keadilan sosial . Sedangkan Fasli Jalal, Kepala BKKBN sebagai

salah satu dewan Juri menyatakan telah banyak capaian pen-

ting yang dihasilkan oleh lembaga dan berbagai pemangku ke-

pentingan pembangunan. (Ati)-f

KONSER AMAL UNTUK SINABUNG DAN KELUD

Sheila on 7 dan Oni Tetap MemukauKARYA everlasting Sheila on 7 yang selalu

nempel di ingatan masyarakat berpadu indah

dengan orkestra dari SMM 11 Yogya dan ar-

ranger serta konduktor Oni Krisnerwinto pada

Economic Session Band FEB UGM (Econostra),

di Grand Pacific Hall Yogyakarta, Minggu

(16/3). Konser yang didukung SKH Kedaulatan

Rakyat ini, seharusnya digelar bulan lalu, tapi

sempat tertunda karena bencana Gunung Ke-

lud. Untuk itu, semua keuntungan dari konser

ini akan disumbangkan pada korban Gunung

Sinabung dan Gunung Kelud. Acara dimeriah-

kan Batiga dan ESB.

Usia yang tak lagi muda, namun bagi band

yang digawangi Duta (vokal), Erros (gitar),

Adam (bass), Brian (drum) ini masih mampu

membuat penggemar mereka berteriak kagum,

dan bernyanyi bersama. Sedangkan arranse-

men Oni mampu membuat karya-karya yang

sebagian besar diciptakan para personelnya ini

terasa sedikit berbeda dari biasanya. Layaknya

konser megah dengan iringan sempurna dari

instrumen gesek dan tiup.

Lagu Hari Bersamanya, Pejantan Tangguh,

Seberapa Pantas, Seandainya, Yang Terlewat-

kan, Anugerah Terindah medley Itu Aku meru-

pakan beberapa nomor yang dimainkan tadi

malam. Bahkan lagu yang pernah dipopulerkan

Michael Buble berjudul Home lebih terasa

berbeda dan menyentuh dengan permainan bio-

la langsung oleh Oni.

“Selamat malam. Setelah sebulan ditunda,

akhirnya kita bertemu. Acara ini spesial karena

sebagian besar lagu yang dihadirkan meru-

pakan hits. Orkestra digarap Mas Oni. Senang

sekali memiliki dia dan orkestra SMM malam

ini,” tutur Duta.

Sheila on 7 sendiri masih tetap menyenang-

kan di panggung. Mereka juga membagikan be-

berapa cerita dibalik proses pengerjaan album

‘7 Des’ dan ‘Pejantan Tangguh’

“Yang sangat membanggakan bisa memban-

tu Sheila on 7. Sama-sama berasal dari Yogya.

Sedangkan untuk album ‘Pejantan Tangguh’,

saat itu Sheila on 7 mengganti string dengan

brass. Sheila on 7 melakukan gebrakan berbeda

saat yang sedang populer adalah string,”

ungkap Oni.

Duta mengungkapkan, Sheila on 7 pernah

berkolaborasi dengan Oni. Namun, tidak per-

nah dalam show semacam ini. “Dan kalian jadi

saksi pertama,” ujarnya kepada penonton.

Sebagai pungkasan band yang turut mem-

bawa nama Yogya ke kancah Nasional ini

menghadirkan Melompat Lebih Tinggi berko-

laborasi dengan Oni. (Mez)-b

Pengalaman Pertama Coblosan, Jangan Golput

KR-Rahajeng Kartika AP

Nasrul Anas Fania Yoanda Agus Nahrowi Vira Purnamasari

KR- AP Photo/Jon Super

Pemain Liverpool Luis Suarez melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang

Manchester United, saat pertandingan English Premier League di Stadion Old

Trafford, Manchester, Inggris.

Liverpool Kubur MU di Old TraffordMANCHESTER (KR) -

Stadion Old Trafford menjadi

kuburan hidup bagi tuan ru-

mah Manchester United (MU)

usai dibantai tamunya

Liverpool tiga gol da-

lam lanjutan kom-

petisi Liga Premier

Inggris, Minggu (16/3)

tadi malam.

Kemenangan ini membawa

‘The Reds’ kembali menempati

posisi kedua klasemen semen-

tara dengan raihan 62 poin

dari 29 laga. Sedangkan bagi

tuan rumah MU, kekalahan

ini membuat mereka terpaku

di papan tengah klasemen pa-

da peringkat 7 dengan 48 poin

dari 29 laga yang telah di-

jalani.

Dominasi tim tamu di laga

tersebut sudah mulai terlihat

sejak menit-menit awal laga.

Usaha tim tamu untuk men-

curi gol pertama di laga terse-

but akhirnya berbuah manis

saat wasit Mark Clattenburg

menunjuk titik putih tanda

hukuman penalti usai Rafael

melakukan handsball di kotak

terlarang. Steven Gerrard

yang dipercaya sebagai eks-

ekutor penalti tak menyia-nyi-

akan peluang tersebut untuk

menjadi gol di menit 34.

Tertinggal satu gol, tuan ru-

mah yang tak ingin malu di-

hadapan publiknya

sendiri coba bangkit.

Namun skor 1-0 untuk

tim tamu bertahan

hingga jeda.

Paruh kedua laga

baru berjalan kurang dari satu

menit, Liverpool kembali men-

dapatkan penalti dari wasit

Mark Clattenburg. Kapten tim

Liverpool, Gerrard yang kem-

bali mengambil kesempatan

tersebut dan mencetak gol ke-

dua ke gawang De Gea sekali-

gus memperbesar keunggulan

Liverpool jadi 2-0.

Penalti kembali diberikan

wasit Mark Clattenburg sete-

lah Daniel Sturridge dijatuh-

kan Nemanja Vidic di kotak

terlarang. Pelanggaran itu ju-

ga membuat Vidic harus me-

ninggalkan laga usai me-

ngantungi kartu kuning ke-

duanya di laga itu. Unggul

jumlah pemain mampu di-

maksimalkan Liverpool de-

ngan mencetak gol ketiga

lewat Suarez. Skor 3-0 berta-

han hingga laga bubar.(R-3)-e

Page 9: Kedaulatan Rakyat 17 Maret 2014

SENIN KLIWON 17 MARET 2014 ( 15 JUMADILAWAL 1947 ) ÓKEDAULATAN RAKYATÓ HALAMAN 9LINGKAR YOGYA

Direktur PDAM Tirtamarta, Dwi

Agus Triwidodo membenarkan hal ter-

sebut. Namun pihaknya bertindak se-

bagai pelaksana dalam rangka penye-

diaan air bersih. "Dengan keluarnya

Perwal ini, maka kami siap menjalan-

kan. Sudah menjadi tugas PDAM un-

tuk menyediakan air bersih," terang-

nya, Sabtu (15/3).

Merujuk pada Perwal 3/2014 yang di-

tandatangani Walikota Yogyakarta

Haryadi Suyuti sejak 6 Februari 2014

lalu, setiap pribadi atau badan yang

ingin mendirikan hotel harus melam-

pirkan surat pernyataan kesanggupan

untuk berlangganan PDAM. Bagi ho-

tel yang sudah berdiri sebelum terbit-

nya Perwal ini, maka diberi waktu dua

tahun melakukan penyesuaian.

Bagi usaha perhotelan yang tidak

mematuhi Perwal, maka terancam

sanksi administratif. Mulai dari per-

ingatan tertulis hingga pencabutan izin

usaha manakala dalam dokumen ter-

dapat ketidakbenaran. "Semangat dari

Perwal itu ialah pembatasan air ta-

nah," imbuh Agus.

Dari ratusan hotel yang sudah ada,

terang Agus, baru sekitar 20 hotel saja

yang berlangganan PDAM. Pelanggan

paling banyak masih didominasi oleh

kalangan rumah tangga.

Oleh karena itu, setelah terbit Per-

wal 3/2014, PDAM Tirtamarta kini te-

ngah melakuan persiapan secara me-

nyeluruh. Mulai dari pembersihan pi-

pa, pembesaran pipa, pemenuhan ke-

butuhan debit air serta meminimalisir

kebocoran pipa. "Pada dasarnya kami

siap. Semua kebutuhan mulai dari de-

bit hingga saluran, akan dicukupi ber-

tahap. Kan tidak semua hotel akan ma-

suk tahun ini," paparnya.

Dikonfirmasi terpisah, Sekretaris

Perhimpunan Hotel dan Restoran Indo-

nesia (PHRI) DIY, Deddy Pranawa Er-

yana mengaku sama sekali belum per-

nah diajak komunikasi oleh Pemkot.

Menurutnya, sebelum Perwal disah-

kan, para pelaku perhotelan atau PHRI

seharusnya dimintai masukan. "Kami

belum tahu, apakah akan menerima

atau menolak karena tidak pernah di-

komunikasikan," tandasnya.

Deddy menambahkan, aturan terse-

but seharusnya dipilah-pilah sesuai

kondisi di lapangan. Jika untuk hotel

kelas bintang dua ke atas, maka tak

akan jadi persoalan.

Namun ketika hotel nonbintang yang

hanya memiliki beberapa kamar, tentu

akan memberatkan. Selain itu, jamin-

an kemampuan PDAM untuk meme-

nuhi ketersediaan air dari segi kapa-

sitas serta kualitas juga jauh lebih pen-

ting. (R-9)-s

DIANCAM PENCABUTAN IZIN USAHA

Hotel Wajib Berlangganan PDAMYOGYA (KR) - Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta menerbitkan

aturan baru berupa Peraturan Walikota (Perwal) No 3/2014 tentang Penye-

diaan Air Baku Usaha Perhotelan. Dalam Perwal tersebut, seluruh usaha

perhotelan wajib menyediakan air baku yang bersumber dari PDAM.

Bp RM H Darissalam Atmohar-tono, Jl Depokan, Prenggan, Ko-tagede, Yogyakarta.

Meninggal dunia Selasa Wage 11Maret 2014 (9 Jumadilawal 1947Alip) pukul 16.25 WIB. Tujuh harinya:Senin Kliwon 17 Maret 2014 (15Jumadilawal 1947 Alip). Empat Pu-luh harinya: Sabtu Pon 19 April 2014(18 Jumadilakir 1947 Alip). Seratusharinya: Rabu Pon 18 Juni 2014 (19Ruwah 1947 Alip). Satu tahunnya:Jumat Pahing 27 Februari 2015 (8Jumadilawal 1948 Ehe). Dua tahun-

nya: Kamis Pon 18 Februari 2016 (9Jumadilawal 1949 Jimawal). Seribuharinya: Ahad Pon 4 Desember2016 (4 Mulud 1950 Je). (R) - k.

Rumah Sakit: Dr Sardjito 587333 & 631190 (Hunting). Bethesda 562246,586688. Panti Rapih 514845. PKU Muhammadiyah 512653. RSUD Kota371195. Mata Dr Yap 562054. Klinik Ludira Husada Tama 620091, 620373.Khusus Bedah Patmasuri 372021 & 372022. Khusus Bedah Sudirman589090. DKT 566596. Syaraf Puri Nirmala 515255. RSI Hidayatullah 389194.RSIY PDHI 6991084. RSUD Bantul 367381 dan 367386, At-Turots Al-Islamy7431668, 7114823. UST Medical Center (UMC) 7492025, 7165917, 7459681.Puri Husada 867270. Kharisma Paramedika 774633. Happy Land MedicalCentre: 550058, 550060. Khusus Bedah Ringroad Selatan 7485737. JogjaInternational Hospital (JIH) 4463535. PKU Muhammadiyah Bantul 367437,368238, 368587. A Sakina Idaman 582039. Permata Husada 441212,441313. Rachma Husada Bantul 7459464. 6460091. Asri Medical Center(AMC) 618400. Queen Latifa 581402, 620555. Nur Hidayah 747294. RSUPanti Baktiningsih Klepu 6497209.

Polisi: Poltabes/Pamapta 512511. Unit Lakalantas 513237. Jasa Raharja:562531. SAR DIY: 563231, 562811, Psw 319. Call Center Kota Yogya:290274, SMS/HP: 2740/ 08122780001. Mitra Medika Tourist Medical Service:444 444, 377019. Ambulance Gawat Darurat di Kota Yogyakarta 118 atau420118. Search Rescue Daerah Istimewa Yogyakarta (SAR DIY), Alamat:Kompleks Kepatihan, Danurejan, Yogyakarta, Telp: 8543339, Call Freq:148.160 Mhz. Denpom IV/2 Yogyakarta: 566103, Fax: 623733, e-mail: [email protected]. RSU Panti Baktiningsih Klepu (0274)6497209. ❑

VOLUME SAMPAH TERUS BERTAMBAH

Selain Daur Ulang, BLH Kaji Biogas

YOGYA (KR) - Upaya menekan pengiriman sampah ke

Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Piyungan terus dilakukan

Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kota Yogyakarta. Volume

sampah saat ini mencapai 280 ton perhari dan akan terus

bertambah seiring dengan peningkatan populasi penduduk.

Meski demikian, volume sampah yang dikirim ke TPA Pi-

yungan masih bisa ditekan antara 15 hingga 20 ton perhari.

Penyusutan tersebut ditopang dengan keberadaan bank sam-

pah yang dikelola masyarakat. "Adanya bank sampah itu

mampu mendorong daur ulang sampah ekonomis. Ini yang

terus kami dorong," ungkap Kepala BLH Kota Yogyakarta,

Irfan Susilo di sela puncak peringatan Hari Sampah yang di-

gelar di halaman Balaikota Yogyakarta, Minggu (16/3).

Puncak peringatan Hari Sampah digelar dengan beragam

kegiatan. Antara lain lomba pemilahan sampah, lomba hasil

kreasi daur ulang sampah serta pengujian kualitas air su-

mur.

Irfan menambahkan, total bank sampah yang ada di Kota

Yogyakarta mencapai 258 unit. Ditargetkan dalam dua tahun

mendatang, seluruh Rukun Warga (RW) yang berjumlah 617

RW, masing-masing memiliki bank sampah. "Volume sampah

yang bertambah, bisa memberikan tambahan penghasilan

masyarakat. Ada bank sampah yang baru berdiri tiga bulan

namun saldonya sudah mencapai Rp 6 juta," paparnya.

Tugas utama bank sampah tersebut mengumpulkan sam-

pah anorganik dari masyarakat. Sampah tersebut kemudian

dijual ke pengepul maupun didaur ulang secara mandiri.

Khusus sampah dari plastik dan kertas, dapat diubah menja-

di kerajinan yang bernilai ekonomis.

Disamping itu, khusus sampah organik, BLH kini tengah

mengkaji pengolahan menjadi biogas. Terutama sampah dari

dedaunan. Pengujian tersebut dilakukan di depo sampah

yang berada di Nitikan Umbulharjo. Potensi biogas sebagai

sumber api alami kelak akan dimanfaatkan untuk kebutuh-

an rumah tangga secara luas.

Kajian sampah organik untuk biogas membutuhkan proses

dan waktu lama. Terutama untuk mengetahui kadar racun

yang berbahaya bagi manusia. (R-9)-o

KR-Ardhi Wahdan

Hasil kreasi daur ulang sampah oleh warga Kota Yogya-

karta tengah dinilai dalam peringatan Hari Sampah ke-

marin.

Sosialisasi UNAOC di UPN

YOGYA (KR) - Kementeri-

an Luar Negeri Indonesia be-

kerja sama dengan Universitas

Pembangunan Nasional (UPN)

'Veteran' Yogyakarta menye-

lenggarakan Sosialisasi The

6th Global Forum of United

Nations Alliance of Civiliza-

tions (UNAOC) di Ruang Se-

minar FISIP, Kamis (13/3).

Acara dibuka Rektor UPN 'V'

Yogyakarta Prof Dr Ir Sari Ba-

hagiarti MSc.

Direktur Diplomasi Publik

Kemenlu RI Al Busyra Basnur

mengungkapkan, The 6th Glo-

bal Forum of UNAOC rencana-

nya diselenggarakan di Bali,

28-30 Agustus 2014 dengan te-

ma Unity in Diversity: Cele-

brating Diversity for Common

and Shared Values. Event ini

memiliki nilai historis karena

baru pertama kali di Kawasan

Asia-Pasifik. "Diharapkan ke-

pemimpinan Indonesia dapat

menarik negara yang belum

menjadi Groups of Friends

UNAOC menjadi anggota," ka-

tanya. (Awh)-o

YOGYA (KR) - Ada beberapa cara untuk

mencapai dan mendapatkan kekayaan, yak-

ni melalui investasi, bisnis dan properti.

Akan tetapi, kebanyakan action tersendat

oleh modal, meski banyak pembicara semi-

nar bisnis tanpa utang, tanpa uang meng-

untungkan. Namun realitasnya tanpa uang

tidak seindah harapan.

Managemen Divi EO Amin Tri W, Sabtu

(15/3), mengatakan, berkaitan hal itu, pihak-

nya menggelar seminar bertajuk 'Kaya Me-

lalui Investasi, Bisnis dan Properti Bermodal

Kartu Kredit' di Hotel Horison Ultima Riss

Yogya, Sabtu (22/3), pukul 16.30 WIB-selesai.

Dikatakan, dalam seminar kaya modal

kartu kredit ini peserta mempelajari salah

satu bentuk permodalan alternatif untuk

membuat atau mengembangkan investasi,

bisnis dan properti melalui kartu kredit. Ke-

giatan ini menghadirkan pembicara Pakar

Kartu Kredit Roy Shakti.

Amin mengatakan, walaupun penerapan

resminya kartu kredit untuk pembelanjaan

konsumtif, tapi kartu kredit bisa untuk bis-

nis dan investasi.

"Melalui seminar ini peserta akan diajar-

kan bagaimana memanfaatkan kartu kredit

untuk modal usaha," kata Amin. (Asa)-k

Kaya Raya Bermodal Kartu Kredit

Page 10: Kedaulatan Rakyat 17 Maret 2014

ÓKEDAULATAN RAKYATÓ HALAMAN 10PENDIDIKANSENIN KLIWON 17 MARET 2014 ( 15 JUMADILAWAL 1947 )

KR-Effy Widjono PutroSiswa Kelas XII SMKN 1 Kasihan melakukan doa bersama.

reduksi: pengurangan; pemotongan. Contoh: Cara pemilih pemula mereduksi golput. (KR 15/3 hal 14) integritas: jujur; kejujuran. Contoh: Wujudkan pemilu integritas. (KR 16/3 hal 2) (KR)

DI SMKN 1 KASIHAN

Program Karantina Menjelang UN

BANTUL (KR) - Program karantina bagi

siswa peserta Ujian Nasional (UN) diberlaku-

kan di SMK Negeri 1 Kasihan Bantul (SMKI

Yogyakarta). Program ini diutamakan bagi

siswa yang tempat tinggalnya jauh.

Wakil Kepala Sekolah (Wakasek) I Bidang

Kurikulum SMKN 1 Kasihan Drs M Eko Pri-

yono mengingatkan agar tak mengulang keja-

dian tahun sebelumnya, peserta terpaksa me-

ngerjakan soal UN di rumah sakit karena

mengalami kecelakaan dalam perjalanan ke

sekolah. "Bagi yang ragu untuk berangkat pagi,

bisa mengikuti karantina," kata Eko sesaat se-

belum doa bersama menjelang UN 2014 di

sekolah setempat, Sabtu (15/3).

Bagi yang mengikuti karantina di sekolah,

segala persiapan dilakukan bersama dibimbing

guru. Mulai belajar, makan, hingga ibadah.

Kepala SMKN 1 Kasihan Drs Sunardi MPd

menyebutkan, sejumlah program bagi siswa

Klas XII sudah diselesaikan sebelum pelak-

sanaan UN. Misalnya Uji Kompetensi Keahli-

an (UKK) di Samigaluh Kulonprogo, Semin

Gunungkidul, Prambanan Sleman, Taman Bu-

daya Yogyakarta telah dilakukan seluruh sis-

wa. Sementara hasil uji coba UN, yang tidak lu-

lus lebih dari separuh jumlah siswa.

"Maka kita harus berjalan bersama-sama,

antara orangtua dan sekolah," kata Sunardi.

(Ewp)-m

DI BIDANG KESEHATAN

Kolaborasi Profesional Makin DibutuhkanYOGYA (KR) - Kolaborasi berbagai profesio-

nal dan disiplin ilmu semakin dibutuhkan da-

lam berbagai bidang kehidupan termasuk kese-

hatan. Dalam menangani suatu kasus atau

penyakit juga semakin dibutuhkan keterli-

batan disiplin ilmu terkait lainnya.

"Contohnya dalam menangani kasus avian

influenza, selain peran profesional di bidang ke-

sehatan, juga melibatkan profesional di bidang

pertanian. Itulah pentingnya team work," tan-

das Wakil Menteri Kesehatan Prof dr Ali

Ghufron Mukti MSc PhD dalam Seminar dan

Workshop Interprofessional Education (IPE)

Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Uni-

versitas Muhammadiyah Yogyakarta (FKIK

UMY) di Asri Medical Center (AMC) Yogya-

karta, Sabtu (15/3).

Acara ini juga dihadiri Rektor UMY Prof Dr

Bambang Cipto, Dekan FKIK UMY dr Ardi

Pramono SpAn MKes, dengan pembicara dari

berbagai universitas di dalam dan luar negeri.

Seminar bertemakan Embracing Quality and

Aafety Education for the 21st Century: Building

Interprofessional Education dan workshop ber-

judul Applied IPE in Academy and Clinical

Setting. Kegiatan diselenggarakan bersama

Griffith University, Queensland University,

University of Phillipines, Universitas Gadjah

Mada, Universitas Indonesia dan Kemenkes.

Dalam kaitannya dengan pelaksanaan Sis-

tem Jaminan Sosial Nasional (SJSN), Ali Ghuf-

ron menyatakan, yang dibutuhkan ke depan

adalah dokter yang mampu memberikan

layanan primer. Artinya, dokter umum dituntut

untuk meningkatkan kemampuan dan kompe-

tensinya, sehingga bisa memberikan layanan

primer. "Dokter layanan primer harus mema-

hami lebih banyak aspek dan lebih kompeten,

setara dengan dokter spesialis karena harus

mengambil berbagai keputusan," paparnya.

Menurut Ardi Pramono, FKIK UMY berupa-

ya mengembangkan IPE melibatkan berbagai

keahlian di bidang kesehatan. "Kebetulan

UMY juga memiliki Jurusan Kedokteran

Umum, Keperawatan, Farmasi dan Kedok-

teran Gigi. Karenanya, empat keahlian ini kita

kolaborasikan agar lulusan FKIK UMY nanti

mempunyai kemampuan dan kompetensi lebih

dengan tujuan utama untuk keselamatan

pasien," katanya.

Dijelaskan Interprofessional Education (IPE)

merupakan proses pendidikan yang melibat-

kan dua profesi kesehatan atau lebih untuk sal-

ing belajar dan bekerja sama satu sama lain gu-

na meningkatkan kolaborasi efektif dan kuali-

tas pelayanan kesehatan. (San)-s

Lulusan LPTK Agar Bantu Guru Lain SEMARANG (KR) - Lulusan Lembaga Pen-

didikan Tenaga Kependidikan (LPTK) seperti

Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP)

atau universitas penyelenggara Fakultas Kegu-

ruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) diharapkan

mampu mengimplementasikan kebijakan Ku-

rikulum 2013. Di sekolah, mereka diharapkan

dapat membantu para guru mengatasi berba-

gai kendala teknis terkait kurikulum yang pe-

laksanaannya dilakukan bertahap 2013-2015.

Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan

Bidang Pendidikan Prof Dr Musliar Kasim MS

mengatakan hal itu pada Workshop Pemantap-

an Filosofis dan Mindset Implementasi Kuriku-

lum 2013 di Auditorium Universitas Negeri

Semarang (Unnes) Kampus Sekaran Gunung-

pati Semarang, Sabtu (15/3).

"Kurikulum 2013 harus didukung LPTK.

Para lulusan yang telah menempuh pendidikan

di jenjang ini harus memahami betul pelaksa-

naannya, sehingga ketika mengajar sudah ti-

dak ditemui kendala berarti," ujarnya. Hadir

pula sebagai narasumber Staf Ahli Mendikbud

Bidang Organisasi dan Manajemen Prof Dr Ab-

dullah Alkaff PhD, Rektor Unnes Prof Dr Fa-

thur Rokhman MHum, serta Ketua Dewan

Pendidikan Jawa Tengah Prof Dr AT Soegito.

Musliar Kasim mengatakan, pemerintah

terus berupaya agar Kurikulum 2013 dapat se-

gera diimplementasikan, dilakukan bertahap

dan menyeluruh dengan penekanan pada kerja

sama pusat dan daerah, pelatihan guru, pen-

dampingan, pengadaan buku, serta monitoring

dan evaluasi. (Sgi)-o

KR-Iswantoro'OUTING': Dalam rangkaian kegiatan 'Outing', 25 siswaSMP Islam Terpadu Alam Nurul Islam Yogyakarta ber-kunjung ke Percetakan PT BP Kedaulatan Rakyat di Ja-lan Solo Km 11 Kalitirto Berbah Sleman, Kamis (13/3). Me-reka disertai guru pendamping Hamidah Nurul Aini ASMSc, Rahmad S SPd dan Zaim Muhari SPd. Menurut Ha-midah Nurul Aini, kegiatan pembelajaran di luar sekolahini untuk mengenal media massa sebagai sumber infor-masi. Siswa foto bersama di depan monumen mesin cetak.

UN BERDEKATAN PEMILU

Kemdikbud Perketat Pengamanan Logistik

"Meski UN dilaksanakan

setelah Pemilu, tapi karena

soal UN sifatnya rahasia,

pengamanannya membutuh-

kan perhatian khusus. Kare-

nanya kami dalam menga-

mankan logistik UN melibat-

kan semua pihak, mulai dari

pengawas, Perguruan Tinggi

(PT) sampai pihak kepolisian.

Tindakan itu untuk mengan-

tisipasi terjadinya hal-hal

yang tidak diinginkan," papar

Plt Kepala Pusat Penilaian

Pendidikan (Puspendik) Kem-

dikbud Prof Ir Nizam saat me-

lakukan sosialisasi Prosedur

Operasional Standar (POS)

UN di Aula Dinas Pendidikan,

Pemuda dan Olahraga (Dis-

dikpora) DIY, Sabtu (15/3).

Nizam menyatakan, meng-

ingat pelaksanaan UN yang

semakin dekat, Kemdikbud

sudah berkoordinasi dengan

Polri terkait pengamanan lo-

gistik. Bahkan Kapolri akan

meminta jajaran Polda, Polres

dan Polsek untuk menurun-

kan lebih banyak personelnya

dalam mengawal pelaksana-

an UN. Pengamanan dimulai

dari pencetakan naskah soal

UN dan Lembar Jawab Ujian

Nasional serta distribusi soal

ke daerah hingga sekolah.

"Pendistribusian soal UN di

sejumlah daerah yang berde-

katan pelaksanaan Pemilu

membutuhkan perhatian

khusus. Karena kalau sampai

distribusinya terlambat, oto-

matis akan mengganggu pe-

laksanaan ujian. Untuk

menghindari hal itu, koordi-

nasi dengan jajaran Kepolisi-

an kami intensifkan," terang

Nizam.

Menurut Nizam, peng-

amanan ketat juga dilakukan

di percetakan karena menjadi

salah satu titik kerawanan ke-

bocoran soal UN. Menyadari

hal itu, Kemdikbud bersama

Dinas Pendidikan, Tim Peng-

awas Perguruan Tinggi, Lem-

baga Penjaminan Mutu Pen-

didikan (LPMP) dan Kepolisi-

an akan melakukan peng-

awasan dan pengamanan mu-

tu pencetakan soal UN di ma-

sing-masing regional. Dengan

demikian, pihaknya berharap

pelaksanaan UN dan Pemilu

bisa berjalan lancar.

Hal senada dikemukakan

anggota Badan Standar Na-

sional Pendidikan (BSNP)

Prof Dr Djemari Mardapi. Me-

nurutnya, sejumlah aturan di-

tetapkan untuk mengaman-

kan UN tahun ini. Hal itu un-

tuk meminimalisasi kebocor-

an soal dan kecurangan dalam

pelaksanaan UN. Penyeleng-

garaan UN terstandar sehing-

ga ada validasi dan penetapan

waktu yang sama. (Ria)-m

Calon Mahasiswa Harus Miliki 4 AspekJAKARTA (KR) - Persyaratan tanpa

ketunaan yang ditetapkan Panitia Selek-

si Nasional Masuk Perguruan Tinggi Ne-

geri (SNMPTN) bukan untuk membatasi

pendaftar seleksi. Syarat tersebut dite-

tapkan sebagai konsekuensi kebutuhan

lulusan Perguruan Tinggi yang akan me-

layani masyarakat di masa depan.

"Jadi yang dimaksud persyaratan ter-

sebut adalah untuk mendukung kalau

berprofesi. Untuk berbagai profesi, tentu-

nya ada beberapa hal ketika bekerja, tak

hanya memberikan keselamatan diri sen-

diri, tapi juga orang lain," jelas Direktur

Jenderal Pendidikan Tinggi Kemdikbud

Djoko Santoso di Jakarta, Sabtu (15/3).

Djoko menjelaskan, ada empat aspek

yang setidaknya harus dimiliki calon ma-

hasiswa, yakni aspek akademik, dukung-

an fisik, pendukung keselamatan masya-

rakat jika itu pendidikan profesi dan

pembiayaan. Khusus untuk pendukung

keselamatan masyarakat, para lulusan

diharapkan memiliki kelebihan.

"Contohnya saya, kalau berdiri tinggi

saya hanya 155 cm, tidak bisa jadi tenta-

ra atau jadi pilot. Kenapa? Kalau saya

memaksakan, akan membahayakan diri

sendiri dan orang lain," terangnya men-

contohkan. Contoh lain, kata Djoko, un-

tuk menjadi seorang dokter, calon maha-

siswa harus bebas buta warna. Penyan-

dang buta warna, cenderung tidak bisa

membedakan semua mineral atau warna

cairan tubuh. Begitu pula dengan bebera-

pa jurusan lain yang terkait unsur atau

mineral, biasanya jurusan teknik.

Namun demikian, Djoko memahami ji-

ka persyaratan yang tertulis di laman sn-

mptn.ac.id kurang diterima oleh penyan-

dang disabilitas. Untuk itu, masukan dari

masyarakat akan dijadikan pertimbang-

an guna mencari padanan yang layak un-

tuk bahasa tulis tersebut. "Kalau kata 'di-

syaratkan' itu terlalu keras, coba nanti di-

ganti 'disarankan'," katanya.

Tentang keberpihakan kepada kaum

difabel juga diamanatkan oleh UU 12 ta-

hun 2012 tentang Pendidikan Tinggi.

Bahkan, di beberapa kampus telah dila-

kukan afirmasi dengan menyediakan fa-

silitas untuk penyandang difabel. "Misal-

nya UNJ, Unpad, Unesa, banyak kaum

difabel sekolah di sana," tuturnya.

Djoko mengatakan, saat ini SNMPTN

masih tahap pendaftaran dan semua pro-

ses SNMPTN bersifat terbuka. (Ati)-m

DIIKUTI PEMUDA 10 NEGARA

UPN Veteran Yogya Tuan Rumah BSBIYOGYA (KR) - Pemerintah

Indonesia melalui Kemente-

rian Luar Negeri memberikan

beasiswa kepada 70 pemuda

dari 45 negara. Mereka ada-

lah friends of Indonesia yang

akan turut mempromosikan

Indonesia di negaranya ma-

sing-masing. Program Beasis-

wa Seni dan Budaya Indone-

sia (BSBI) terdiri BSBI Regu-

ler dan BSBI Kekhususan

yang mempelajari tari dan

musik tradisional, bahasa In-

donesia, kearifan lokal dan ke-

beragaman seni budaya mela-

lui berbagai kegiatan.

"Pembukaan kegiatan di-

laksanakan Senin (17/3) hari

ini di UPN Veteran Yogyakar-

ta sekaligus penyerahan pe-

serta BSBI dari Kemenlu ke

UPN Veteran Yogya," jelas

Aziz Nurwahyudi dari Subdit

Sosial Budaya Direktorat Di-

plomasi Publik Kemenlu, Sab-

tu (15/3). Pembukaan BSBI

akan dilakukan Dekan FISIP

UPN Asep Saepudin MSi. Se-

lama di Yogya, peserta akan

belajar politik, sosial ekonomi

dan budaya. Mereka juga be-

lajar tari tradisional Jawa.

Dijelaskan, 2014 BSBI Pro-

gram Reguler diikuti 60 peser-

ta di Bandung, Solo, Suraba-

ya, Denpasar dan Makassar.

Sedang BSBI Kekhususan

bertema Indonesian Studies

for Future Indonesianist di-

ikuti 10 peserta dari 10 nega-

ra diselenggarakan di Jurus-

an Hubungan Internasional

UPN Veteran Yogyakarta.

Sebelumnya, dalam peneri-

maan dan pembukaan BSBI

2014 di Jakarta, Duta Besar

Ibnu Said selaku Plt Sekreta-

ris Jenderal Kemlu mengha-

rapkan para peserta dapat

memanfaatkan waktunya se-

lama di Indonesia untuk

mempelajari seni dan budaya

yang beraneka ragam sebaik

mungkin. Sehingga akan le-

bih mengenal Indonesia yang

berbeda-beda tetapi tetap sa-

tu, sesuai tema BSBI tahun

ini yakni Unity in Diversity;

One Love for the World.

Dilaporkan Direktur Diplo-

masi Publik Kemenlu Al Bu-

sya Basnur, sejak dimulainya

BSBI 2013, telah dihasilkan

518 alumni yang tersebar di

55 negara. Mereka sampai se-

karang turut mempromosi-

kan Indonesia melalui berba-

gai kegiatan seni budaya di

negaranya. BSBI 2014 diikuti

tiga negara baru yakni Mo-

ngolia, Irlandia dan Uzbekis-

tan.

Azis menjelaskan, beberapa

peserta merupakan pemuda

keturunan Indonesia seperti

Jilly Knoll dari Belanda dan

Djosiannie Somowijoyo dari

Suriname. Sementara bebera-

pa peserta sudah dapat berba-

hasa Indonesia seperti Sanjay

dari India, Daniel Krausse da-

ri Jerman dan Narmin Hasa-

nova dari Azerbaijan. Dalam

program ini, terdapat lima pe-

muda Indonesia yang terpilih

mengikuti BSBI Program Re-

guler 2014 yaitu Nurlaily Fi-

tri (Riau), Baliya Alqadri (Ka-

limantan Barat), Grandy Oley

(Sulawesi Utara), Eka Febri-

na (Sulawesi Tengah) dan Al-

berto Revideso (Papua Barat).

(Fsy)-s

Siswa MAN Lab UIN Studi PTN YOGYA (KR) - Sebagian besar lulusan Madrasah Aliyah

Negeri Laboratorium (MAN Lab) UIN Yogyakarta diterima di

Perguruan Tinggi Negeri (PTN) tanpa tes. Bukan hanya PTN di

Yogyakarta seperti UGM, UNY dan UIN Suka, tetapi juga PTN

di Surakarta, Purwokerto dan Malang.

Untuk memotivasi agar siswa meraih prestasi maksimal da-

lam Ujian Nasional (UN) 2014, sebanyak 136 siswa Kelas XII

IPA dan IPS MAN Lab UIN melakukan studi kampus di UGM,

UNY dan UIN Suka, Jumat (14/3). "Kami ingin memperta-

hankan prestasi agar sebagian besar lulusan diterima di PTN

tanpa tes. Pada 2013 lulusan yang diterima 60%," kata Kepala

MAN Lab UIN Drs H Mawardi MPdI.

Di ketiga PTN tersebut siswa melakukan pemahaman pro-

gram studi sekaligus prosedur pendaftarannya. Di UGM, siswa

diterima Asisten Wakil Dekan Fakultas Farmasi Nunung Yuni-

arti MSi Apt, di UNY Pranata Humas R Dedy Herdito MM, dan

di UIN Suka Kepala Biro Administrasi Umum Drs H Yusuf Khu-

saini MA.

Ketua Panitia Program Studi Kampus Siswa MAN Lab UIN

Andri Efriadi SSosI mengatakan, Madrasah Aliyah merupakan

lembaga pendidikan yang lulusannya memiliki kemampuan

sama dengan siswa sekolah umum. Meski sebagian siswa seko-

lah sambil bekerja, mereka bercita-cita melanjutkan studi ke

Perguruan Tinggi. Kegiatan studi kampus diharapkan mampu

memicu dan memacu siswa meraih prestasi maksimal dalam

UN sehingga dapat diterima di berbagai PTN tanpa tes.

Edy Purwanto SPd dan M Luthfi Firmansyah SPdI MAselaku

Pengarah Studi Kampus menyatakan, terjadi dialog yang pro-

duktif antara siswa MAN Lab UIN dengan para pejabat di ketiga

PTN. Siswa menyatakan puas karena memperoleh informasi

langsung tentang studi lanjut di PT. (No)-o

Ratusan Siswa Ikuti 'Tryout' UN Staedtler

YOGYA (KR) - Ratusan

siswa SMP dan SMA se-Kota

Yogyakarta mengikuti pelati-

han atau tryout soal-soal mata

pelajaran Ujian Nasional (Ma-

pel UN) bertajuk 'Goes to

Smart with Diknas' yang diga-

gas Staedtler di Gedung Umar

Kayam XT Square, Jalan Vete-

ran Umbulharjo Yogya, Ming-

gu (16/3).

Brand Activation Manager

Staedtler Maria Rosaline men-

jelaskan, tryout UN rencana-

nya digelar rutin tiap tahun,

guna membantu siswa SMP

dan SMA dalam menghadapi

UN. "Program goes to smart ini

merupakan lomba bidang stu-

di yang dikemas dalam bentuk

kompetisi untuk level SMP

dan SMA guna mengetahui se-

berapa jauh persiapan siswa

dalam menghadapi UN," ucap

Maria Rosaline. Tujuannya

untuk mengasah kesiapan sis-

wa agar mendapatkan hasil

UN maksimal.

Maria Rosaline mengata-

kan, Staedtler sebagai salah

satu mitra pendidikan sangat

mendukung kesuksesan UN.

Apalagi, pengembangan sum-

ber daya manusia melalui pen-

didikan berkualitas sangatlah

penting. Karenanya, keber-

adaan UN sebagai sarana

tolok ukur pendidikan juga ti-

dak bisa disepelekan.

"Adapun materi mapel yang

diujikan adalah mapel-mapel

yang diujikan dalam UN, se-

hingga siswa siap menghadapi

UN dan lulus 100%," harap

Maria Rosaline. Terpenting,

kebiasaan siswa belajar ter-

asah dengan baik.

Menurut Rosaline, meski ke-

giatan ini dikemas dalam ben-

tuk kompetisi, namun tujuan

utamanya lebih kepada proses

pembelajaran dalam persiap-

an menghadapi UN. (Asa)-o

KR-Riyana EkawatiProf Nizam

YOGYA (KR) - Pelaksanaan Ujian Nasional

(UN) yang hampir bersamaan dengan Pemilihan

Umum (Pemilu), menjadi perhatian khusus dari Ke-

menterian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdik-

bud). Salah satunya dengan memperketat peng-

amanan logistik UN di sejumlah daerah di Indonesia.

Pengamanan itu tidak hanya dilakukan saat pen-

distribusian soal, tapi sampai proses ujian selesai.

KR-IstimewaPara pemuda peserta Program BSBI.

KR-Agus SuwartoSiswa serius mengikuti tryout UN.

Page 11: Kedaulatan Rakyat 17 Maret 2014

Semua poster para Caleg di-cetak pada bahan kain khu-sus dengan mutu cetak yangprima sekaligus tahan cuacapanas dan hujan, sehinggawarnanya tidak luntur. Begi-tu pula yang dicetak padastiker kemudian ditempel pa-da mobil. Semuanya menun-jukkan manfaatnya kema-juan teknologi reproduksiyang computerized.

Pada poster-poster Calegtampak sekali kapasitas paradesainer dalam menggarapposter kampanye Caleg de-ngan mengkomposisi foto, na-ma Caleg, teks dan slogan.Dari sini nampak penggarap-an desain dengan mutu cetakyang baik perlu didukungpengetahuan tentang typo-grafi, fotografi dan desain mo-

dern yang pynya bobot psychomassa secara visual, dimanapemakai jalan raya yang naikkendaraan dan jalan kaki bisamelihat sekilas tapi mengenalwajah dan nama Caleg.

Kalau nama Caleg tak ha-nya satu orang, frame danpengkomposisian foto, besarkecilnya huruf, warna back-ground perlu perhitungansendiri. Tak ideal jika persegi,tapi perlu panjang lebar se-hingga mudah pengkompo-sisiannya. Tapi kebanyakanposter wajah para Caleg, me-nunjukkan perhitungan es-tetika dan nilai psycho massa,dimana faktor dominan, ba-lans dan typografi nampakdiperhitungkan. Bahkan adayang berbentuk spanduk se-panjang sekitar 4 meter untuk

satu Caleg yang secara desaindan visual sangat memberi ni-lai tambah bagi nilai psychomassa.

Tapi tak sedikit yang desain-nya nampak acak-acakan,karena mungkin terbawa ni-atan untuk menampilkan slo-gan, sehingga muatan hu-rufnya lebih banyak. Meski fo-to dan nama jelas, tetapi seca-ra estetika kurang yahud.Slogan kalau memang dirasapenting memang perlu perhi-tungan typografi dan peng-komposisian yang baik. Pasal-nya, ruang kosong yang diisiwarna juga memberi sentuhanvisual bagi yang melihatnya.

Bagi Caleg yang sekadarmenampilkan wajah dan na-ma, maka fungsi typografi taklebih dari caption dan sangatmudah menata komposisinyajika mutu cetaknya sudahbaik.

Kampanye Caleg-Pemiluatau promosi apa saja saat inididukung kemajuan repro-duksi di dunia cetak mencetakdan teknik grafis yang bisadikerjakan dengan komputer,

baik saat sket hingga finish-ingnya yang cepat di print se-hingga pemesan pun lebihmudah menentukan yang di-rasa paling baik. Yang jelas,suguhan visual apapun yangpromotif selalu menyertakanunsur psycho massa, karenatujuannya untuk menarikperhatian massa.

Untuk kampanye partaipolitik masih nampak kon-vensional karena dibuai ki-baran bendera. Jika mene-ngok kampanye zaman OrdeBaru. Tak sedikit atribut par-tai yang mengundang senyumpemirsanya lewat gambarkarikatural dan slogan yanghumoris pada frame yangberisi simbol partai politik-nya, seperti adanya gambarPetruk, Gareng dan Bagongyang berdialog kemudian adateks berisi pujian pada partaipolitik yang dikampanyekan.

Mungkin pada perjalananmasa kampanye Pemilu yangwaktunya pendek ini ber-munculan kreativitas yangmembuat suasana kampanyelebih segar. (W.Poer) - g

ÓKEDAULATAN RAKYATÓ HALAMAN 11EKBISSENIN KLIWON 17 MARET 2014 ( 15 JUMADILAWAL 1947 )

KR-Iswantoro

ROKOK DENGAN REMPAH-REMPAH: All New CigarsKruie kini menawarkan kemasan rokok baru denganramuan rempah-rempah alami, seperti cengkeh, jahe,jinten hitam, kapulaga, kencur, ketumbar, kayu manis,kulit pisang raja, lada hitam, madu hutan, sirih dan si-wak. Rokok tersebut, belum lama ini diluncurkan diLapangan Taman Wisata Candi Prambanan. Acaratersebut digagas manajemen Pabrik Rokok Indokretek,komunitas pengusaha pejuang rokok rempah bermerekCigars Krui dan Assikha. Rokok rempah Cigars Kruiemaupun Assikha, berisi ramuan rempah-rempah tanpacampuran bahan kimia. Semua bahan asli ini terbuktisecara empiris memiliki efek positif bagi kesehatan danmampu menyembuhkan berbagai penyakit.

Kembangkan Bisnis Lewat Media SosialSLEMAN (KR) - Masih banyak masyarakat yang belum

memanfaatkan teknologi media sosial untuk mengembangkanbisnis. Padahal promosi melalui media sosial sangat murahuntuk mengenalkan segala produk yang dijualnya.

“Pasar virtual atau melalui media sosial mampu membe-sarkan dan mengembangkan bisnis dan usaha. Keuntungan-nya cepat, murah dan banyak pilihan,” kata praktisi komu-nikasi, Wisnu Aditya Wardhana, dalam workshop 'PublicRelation dan Jurnalistik' yang diadakan di Gedung Jes PlusJalan Kaliurang, Sabtu (15/3).

Menurut Wisnu, media sosial adalah media online denganpara penggunanya bisa dengan mudah berpartisipasi danberbagi. Selain itu menciptakan sendiri isi seperti blog, jejaringsosial, wiki, forum dan dunia virtual. "Blog, jejaring sosial danwiki merupakan bentuk media sosial yang paling umum digu-nakan masyarakat di seluruh dunia," ujar Wisnu yang jugawartawan Metro TV.

Menurutnya, dalam era konvergensi media seperti saat ini,situs jejaring sosial dinilai memiliki kekuatan yang besar da-lam mempersuasi masyarakat. Selain itu situs jejaring sosialjuga dapat dikategorikan sebagai alat publisitas yang efektifdalam membuat strategi branding, membangun citra, hinggamemperluas pemasaran. (Cdr) -g

Penyinaran Cara Cepat Remajakan KulitYOGYA (KR) - Jogja Slim-

ming Center berusaha meng-embangkan inovasi menu per-awatan. Lewat inovasi terse-but, diharapkan setiap wanitabisa menjadi cantik sesuaiyang diimpikan. Untuk itu,mulai Maret ini Jogja Slim-ming Center memperkenal-kan menu perawatan baruyaitu Intra Pulse Light The-

rapy (IPL) dan Dermal Filler. Manager Jogja Slimming

Center Aprilia dalam kete-rangan persnya yang diterimaKR, Sabtu (14/3) mengatakan,IPL merupakan salah satu je-nis perawatan berbasis tek-nologi penyinaran terbaru.Penyinaran tersebut, dikenalsebagai cara paling cepat danaman untuk pigmentasi, pere-majaan kulit dan pengobatan

jerawat. Karena terapi sinardengan panjang gelombangterukur, sehingga mengenaitarget organ yang diinginkantanpa merusak permukaan

kulit. Sedangkan, perawatanDermal Filler dengan cara me-masukkan serum atau injeksi,berfungsi untuk memperbaikikontur wajah. (Ria)-k

KR-Istimewa

Perawatan Intra Pulse Light Therapy.

JOGEDAN SELASA LEGEN 18 MARET

Luruskan Beksan Gathutkaca-PergiwaBEKSAN Gathutkaca-Pergiwa karya KRT

Sasmintadipura (alm) atau dikenal sebagaiRama Sas akan digelar pada Jogedan SelasaLegen di dalem Pujokusuman Yogya, Selasa(18/3) malam. Special performance ini akanmenghadirkan dua penari senior yang meneri-ma langsung ajaran dari Rama Sas, yakni DrsSurodjo MHum dan Dra V Retnaningsih.

Jogedan Selasa Legen yang digelar setiap 35hari bertepatan dengan hari lahir Rama Sas,pendiri cikal bakal Yayasan PamulanganBeksa Sasminta Mardawa (YPBSM), itu terbu-ka untuk umum. Pada kesempatan tersebutrutin dilakukan latihan bersama-sama, terma-

suk para senior yang lama tidak menari.Sementara special performance selalu menam-pilkan karya yang perlu diluruskan kembalisetelah banyak yang melenceng dari aslinya.

Seperti Beksan Gathutkaca-Pergiwa, yangmenurut Dra Istu Noor Hayati dari YPBSM,perlu dikembalikan seperti aslinya, sehinggamenampilkan penari yang mendapatkan ajar-an langsung dari penata tari. Karya tersebutmemang sering ditampilkan di luar YPBSM,dengan iringan orisinil tetapi banyak gerakanmengalami perubahan. "Maka kami berupayamenampilkan gerakan yang asli," kata Istu,Sabtu (15/3). (Ewp) -s

KARYA BARU STRIVE BAND

Album Memacu Sukses Timnas U-19STRIVE Band asal Yogya

beraliran pop yang terbentukJuli 2012 menaruh harapanbesar keberhasilan TimnasU-19 dengan lagu berjudulTidak Ada Yang Tak

Mungkin. Anggota band initerdiri Efandra (vokal), Budi(gitar), Elya (gitar), Bayu(bass) dan Dika (drum).

"Tak ada yang takmungkin, barangkali sebuahpetuah bahwa segala kemu-ngkinan pasti ada selamahidup di dunia. Bila kakitelah berpijak, peluang dankemungkinan takkan jauhberanjak. Lagu berdurasi03.22 ini juga digarap seriusuntuk mendukung TimnasU-19 secara nyata," ungkapEfandra, Minggu (16/3).

Genre pop atraktifnyamenghidupkan lirik yangsarat makna di setiap bait-

nya, seperti Tak ada yang tak

mungkin, Bila kaki ini sudah

berpijak.Efandra yang juga penulis

lirik lagu ini menjadikan re-frain sebagai klimaks pari-purna, yakni pada bagian tak

ada yang tak mungkin, bila

kita mencoba. Gapai semua

impian dan harapan demi

masa depan. Kobarkan jiwa

ini , kuatkan raga ini. Satu-

kan tekatmu tuk meraih

mimpi. Kita pasti, kita pasti

bisa.Perpaduan bass, hentakan

drum yang mantap, racikanmelodi gitar yang terasa ra-pat dan saling mengisi meng-ajak pendengar untuk mang-gut-manggut sambil mem-bayangkan tak ada yang takmungkin di dunia ini.

"Tak terkecuali eksistensisepakbola di Indonesia yang

sempat nglokro," jelasnya.Pembuatan videoklip de-

ngan lokasi Stadion SultanAgung, Bantul, bisa ditontondi youtube, dimana jerseyTimnas menjadi kostum per-sonel Strive Band.

Selain itu juga tampaksosok kapten Timnas U-19Evan Dimas yang memberi-kan semangat 'tak ada yangtak mungkin'. "Sebetulnyaproses pemaknaan lagu initidak berhenti pada dukung-

an untuk Timnas saja, na-mun, dikembalikan kepadapendengar dalam memaknailagu", kata Efanra.

Tak Ada Yang Tak Mung-

kin merupakan single ketigadari Strive Band. Dua singlesebelumnya yaitu Kisah Lalu

dan Lupakan Saja telahmengudara di beberapa radioswasta di Yogya.

"Tiap single bisa dida-patkan secara gratis. Hal inidikarenakan masyarakatsaat ini cenderung memilihdownload daripada membeliCD aslinya," ungkapnya.

Strive Band berharap sing-le ketiga ini bisa didengarTimnas langsung dan diteri-ma masyarakat luas, bahwatak ada perjuangan yang sia-sia selagi dikerjakan denganserius dan bekerja keras.

(Mez) -g

*PAMERAN Batik Peringatan 4 Tahun

Inskripsi UNESCO: Batik Bagelen Urut

Sewu, di Hotel Mustokoweni, Jl AM Sangaji

72, Senin (17/3) pukul 09.00-17.30

*Pameran Tunggal Godek Mintorogo:

Man Jadda Wa Jadda, di Rumah Budaya

Tembi, Senin (17/3)

*Pementasan Wayang Kulit, di Museum

Sonobudoyo, Jl Pangurakan 6 Alun-alun

Utara, Senin (17/3) pukul 20.00-22.00

*Karawitan, di Bangsal Sri Manganti

Kraton Yogyakarta, Senin (17/3) pukul

10.00-12.00

*Sendratari Ramayana, di Purawisata, Jl

Brigjen Katamso, Senin (17/3) pukul 20.00-

21.30.

*Pelatihan Tari Klasik Gaya Yogyakarta, di

Ndalem Pujokusuman, Jl Brigjen Katamso,

Senin (17/3) pukul 15.00.

*Gelar Produk 100 Persen Jogja Banget,

di Klinik Konsultasi Bisnis DIY, Jl Pekapalan

9 Alun-alun Utara, Senin (17/3). (Asp) -o

PEMILU 2014 PERLU JADI AJANG KREATIVITAS

Kampanye juga ’ Pesta Seni Grafis’ PANGGUNG

KR-Istimewa

Strive Band

KAMPANYE Pemilu sebagai 'Pesta Demokrasi'juga menjadi 'Pesta Seni Grafis' mengikuti trendkemajuan teknologi cetak offset full colour dengansegala ukuran yang sekaligus menambah kekayaanilmu bahan. Ini terlihat dari upaya poster-postercalon legislatif (Caleg) dalam mencari popularitasdan sosialisasi diri.

FILM 'THE LEGO' RAIH BOX OFFICE

Seminggu Meraup Rp 355 Miliar FILM The Lego merajai box office dan meraup sebesar

US$31,5 juta (Rp355 miliar) selama akhir pekan di AmerikaSerikat. Film kriminal berjudul 3 Days to Kill yang dibintangiKevin Costner di tempat kedua dengan perolehan $12.3 juta.Drama gladiator Pompeii, dibintangi aktor Game of Thrones KitHarington, berada di tempat ketiga dengan $10juta, meskidikritik para pecinta film.

Ramainya sambutan terhadap Film The Lego akan dilan-jutkan dengan seri berikutnya dengan jadwal rilis Mei 2017. LegoMovie sudah menjadi film terlaris pada tahun ini. "Sangat sulituntuk menyingkirkan (posisi) Lego," kata Paul Dergarabedian.Tak perlu memakai aktor mahal untuk meraup pendapatan awalsampai Rp 365 miliar", kata analis media senior Rentrak, yangmeneliti film-film penembus box office.

Film RoboCop turun dari posisi ketiga dan berada di posisikeempat pada minggu kedua, dengan memperoleh $9,4 juta.Film perang The Monuments Men yang dibintangi GeorgeClooney juga turun dari keempat menjadi kelima.

Dua film Kevin Hart, About Last Night dan Ride Along, ma-sing-masing berada di posisi keenam dan tujuh.

Menjelang ajang penghargaan Oscar, ternyata hanya sepertigaorang Amerika yang melihat salah satu film nominasi AcademyAwards tahun ini. Jajak pendapat menyurvei 1.433 orang Ame-rika dan film Captain Phillips yang berkisah tentang pembajakSomalia muncul sebagai tontonan 15% dari responden. Gravitypada posisi kedua ditonton sebanyak 14% orang, (Sim) - g

Waspadai Goncangan Ekonomi Saat Pemilu

Peneliti Senior Kantor PerwakilanBank Indonesia (BI) DIY Djoko Rahar-to menyampaikan hal itu dalamSeminar Nasional bertema 'Prospekdan Tantangan Ekonomi Indonesia2014' di Auditorium Fakultas EkonomiUniversitas Negeri Yogyakarta (FEUNY) Karangmalang Yogya, Sabtu(15/3).

Selain Djoko Raharto, pembicaralain adalah Wakil Walikota YogyaImam Priyono. Kegiatan dalam rang-ka Dies Natalis ke-50 UNY ini dukungIkatan Sarjana Ekonomi Indonesia(ISEI) Yogya dan dibuka Wakil RektorIV Prof Swarsih Madya PhD. Tampakhadir Dekan Dr Sugiharsono MSi dansejumlah pengurus ISEI Yogya.

Asisten Direktur BI DIY ini menga-takan, sepanjang 2013, pertumbuhanperekonomian Indonesia terus meng-

geliat, seiring membaiknya ekonomidomestik. Bahkan, membaiknya eko-nomi global pascaresersi ekonomi diEropa dan Amerika, pertumbuhanperekonomian Indonesia terus menga-lami kenaikan positif.

"Pada triwulan IV 2013 tercatat sek-tor industri pengolahan, pertambangandan pertanian tumbuh tinggi. Ekspornon migas juga tumbuh positifdidukung kenaikan ekspor manufakturAmerika Serikat, Jepang dan China.Ekspor juga didukung oleh nilai tukarrupiah yang kompetitif," paparnya.

Meski mengalami tren pertum-buhan positif, Djoka Raharto meng-ingatkan kepada pelaku bisnis danpengambil kebijakan di negeri ini agarmewaspadai goncangan ekonomi yangbisa terjadi saat pesta demokrasi, baiksaat pemilihan legislatif (Pileg)

maupun pemilihan presiden (Pilpres).Untuk memperkuat basis perekono-

mian domestik, menurut Imam Priyo-no jalan terbaik adalah melalui pem-berdayaan ekonomi berbasis UsahaMikro, Kecil dan Menengah (UMKM).Apalagi, waktu membuktikan jikaUMKM menjadi motor penggerak eko-nomi Indonesia yang tahan uji ter-

hadap krisis.Meski begitu, Imam mengakui pe-

nguatan dan pemberdayaan ekonomiberbasis UMKM juga tidak mudah.Karena itu, peran serta PerguruanTinggi sangat penting. PemberdayaanUMKM dengan pendekatan riset ilmi-ah diharapkan dapat mendongkrakperekonomian negeri ini. (Asa) -g

KR-Agus Suwarto

Para narasumber saat memaparkan materi seminar di FE UNY.

YOGYA (KR) - Perekonomian Indonesia saat ini mengalamipertumbuhan tren positif. Namun, memasuki tahapan Pemilih-an Umum (Pemilu) 2014, Indonesia bakal mengalami goncanganekonomi yang patut diwaspadai oleh pelaku bisnis dan pengam-bil kebijakan di negeri ini.

BERADA DI BAWAH 3 PERSEN

Defisit Transaksi Berjalan JAKARTA(KR) - Deputi Gubernur BI, Perry Warjiyo menga-

takan, penurunan defisit neraca transaksi berjalan (current ac-

count) 2014 ke level 2,5 persen masih membutuhkan waktu cu-kup panjang. Namun, diperkirakan current account deficit

tahun ini berada di bawah tiga persen dari produk domestikbruto (PDB).

Perry menegaskan, saat ini BI meyakini defisit transaksiberjalan 2014 berada di bawah tiga persen. Current account

deficit Indonesia tentu akan dievaluasi. ìTarget kami currentaccount deficit di bawah tiga persen dari PDB," kata Perry,Jumat (14/3).

Perry mengatakan, pada kuartal pertama 2014, defisittransaksi berjalan berada di bawah dua persen, meski eksportidak setinggi yang diperkirakan sebelumnya, karena pember-lakuan UU Minerba.

Seperti diketahui, Badan Pusat Statistik (BPS) mencatatneraca perdagangan Januari 2014 mengalami defisit sebesar430,6 juta dolar AS. Angka ini berasal dari kinerja ekspor yangmencapai 14,48 miliar dan impor 14,92 miliar dolar AS.

Pemerintah terus berupaya mengurangi impor guna menja-ga defisit neraca transaksi berjalan (current account). BankIndonesia (BI) maupun pemerintah mengakui, tahun ini defisittransaksi berjalan masih berpotensi cukup besar, sehinggaharus dijaga agar di bawah tiga persen. (Lmg) - g

Page 12: Kedaulatan Rakyat 17 Maret 2014

MMESKI ESKI tak bisa dianggap saluran po-

litik satu-satunya bagi orang-orang

Nahdlatul Ulama (NU), PPP dan

PKB adalah partai politik yang berbasis massa

Nahdliyin. Sebagai partai politik, tentu PPP

dan PKB ingin meraup suara sebanyak-ba-

nyaknya dari warga NU.

Dalam taraf tertentu, keduanya ingin jadi

partai 'terbuka'. PKB sejak awal bukanlah par-

tai berasas Islam, meski tetap saja di mana-

mana platform yang diusungnya ialah Aswaja

(Ahlus Sunnah wal Jamaah). Sedangkan PPP

kini menggulirkan wacana 'Rumah Besar

Umat Islam'; termasuk ingin menyerap ka-

langan Islam-modernis. PPP mengampanye-

kan wacana koalisi partai Islam, meski tam-

paknya tak mendapat sambutan positif.

Sekali pun ingin bergerak keluar dari 'kam-

pung' asalnya, PPP dan PKB tak bisa serta

merta melupakan rumah asalnya: NU. Di ta-

taran ini, PPP dan PKB justru harus berebut

massa. Nahasnya, rebutan massa itu kadang

bikin sebagian orang NU mesti mengelus dada.

Pertama, PPP belum lama ini menggelar

haul Gus Dur. Tak ada masalah berarti sebe-

narnya sebagai sebuah perhelatan demi me-

ngenang orang besar bangsa ini. Tapi di akar

rumput, itu cukup meramaikan pertengkaran.

Di level bawah, para simpatisan PPP tidak be-

gitu menyukai figur Gus Dur. Bagi sebagian

simpatisan PPP, Gus Dur-lah yang kala mendi-

rikan PKB dulu menggembosi suara PPP; di

samping memang sepak terjang Gus Dur dulu

juga kurang disuka para kiai PPP.

PKB sendiri mulai tampak cenderung ber-

gerak ke dalam, ingin merawat basis massa

asalnya--meski masih berusaha 'keluar' juga

dengan niatan meminang Rhoma Irama. Di

banyak plakat-plakat kampanyenya, PKB

masih membawa-bawa figur Gus Dur--meski

mendapat banyak tentangan dari pihak ke-

luarga Gus Dur.

Paling mutakhir, yang banyak jadi bahan

pertengkaran pula antarsesama Nahdliyin

yakni munculnya Kiai Said Aqil Siraj, Ketua

Umum NU, di iklan PKB. Bagi awam, itu jelas

menyisakan kesan seolah-olah ketua NU 'me-

restui' PKB sebagai representasi NU. Kedua,

simpatisan dari PPP dan PKB kini berperang

retorika. Simpatisan PPP menyerang PKB de-

ngan isu pencatutan nama NU sekaligus

memperingatkan NU tentang khittah-nya un-

tuk tak dibawa-bawa masuk ke ranah politik

praktis.

Apalagi, Kiai Sahal Mahfuzh baru saja ka-

pundhut, sedang peringatan keras dari beliau

adalah NU tak boleh ikut terseret arus politik

praktis. Lawan politik PKB juga menggoreng

isu peminangan Rhoma Irama: yang dibutuh-

kan negeri ini satria piningit, eh yang muncul

satria bergitar.

Dari sisi sebaliknya, PKB menyerang PPP,

apalagi kalau tidak dengan isu

pencalegan Angel Lelga. Ini isu

yang cukup empuk jadi bancakan

terutama untuk menyudutkan

Ketua Umum PPP Suryadharma

Ali yang, hanya dalam satu perte-

muan, bisa tahu 'potensi' Mbak

Lelga.

Pencalegan Lelga dan Rhoma

masih menandakan watak politik

praktis negeri ini. Kader karbitan

penting untuk meraup sebanyak-

banyaknya suara. Maksudnya,

Lelga hanyalah sasaran antara,

sebab tujuan utama adalah me-

lenggang ke parlemen. Atau

mungkin Pak Suryadharma me-

nyadari, dalam kondisi panasnya

suhu politik menjelang pemilu,

umat ini butuh dagelan pendi-

ngin kepala?

Tampaknya Pak Suryadharma Ali menya-

dari, isu Lelga jadi sasaran empuk lawan poli-

tik PPP, sampai-sampai Pak Suryadharma me-

nyebut 'zalim' ke Najwa Shihab yang di acara

talkshownya 'menyerang' Lelga dengan perta-

nyaan berat. Lelga sama gelagapannya dengan

Rhoma Irama saat menjawab pertanyaan Naj-

wa Shihab.

Fenomena Rhoma (PKB) dan Lelga (PPP) ini

menandakan politik orang-orang NU masih

terpentok pada figur. Politik orang-orang NU

masih terpancang pada keandalan tokoh-tokoh

tertentu. Orang-orang NU yang berkiprah di

partai politik belum memunculkan figur kuat

yang meraih simpati rakyat (mungkin Mah-

fudh MD masuk perkecualian ?).

Orang-orang NU yang berkiprah di politik

praktis belum bisa melahirkan kembali figur

sekuat Gus Dur (atau mungkin tak akan per-

nah bisa?). Wallahu a'lam. ❑ - k.

*) Azis Anwar Fachrudin, Koordinator

Forum Studi Arab dan Islam (FSAI).

NU, Lelga dan RhomaAzis Anwar Fachrudin

Mandat Pencapresan Joko Widodo

OPINI ÓKEDAULATAN RAKYATÓ HALAMAN 12SENIN KLIWON 17 MARET 2014 ( 15 JUMADILAWAL 1947 )

SIUPP (Surat Izin Usaha Penerbitan Pers) No. 127/SK/MENPEN/SIUPP/A.7/1986 tanggal 4 Desember 1990. Anggota SPS. ISSN: 0852-6486.

Penerbit: PT-BP Kedaulatan Rakyat Yogyakarta, Terbit Perdana: Tanggal 27 September 1945. Perintis: H Samawi (1913 - 1984) M Wonohito (1912 - 1984).

Penerus: Dr H Soemadi M Wonohito SH (1985-2008) Penasihat: Drs HM Idham Samawi.Komisaris Utama: Drs HM Romli. Direktur Utama: dr Gun Nugroho Samawi.

Direktur Keuangan: Imam Satriadi SH. Direktur Pemasaran: Fajar Kusumawardhani SE. Direktur Produksi: HM Wirmon Samawi SE MIB. Direktur Penelitian dan Pengembangan: Sugeng Wibowo SH

Pemimpin Umum: dr Gun Nugroho Samawi. Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab: Drs Octo Lampito MPd. Wakil Pemimpin Redaksi: Drs H Ahmad Luthfie MA. RonnySugiantoro SPd, SE, MM. Redaktur Pelaksana: Mussahada, Drs Hudono SH, Joko Budhiarto. Manajer Litbang Diklat Redaksi: Wismoko Poernomo, Manajer Produksi Redaksi:Ngabdul Wakid. Redaktur: Drs Suhadi Sukarno S, Drs Sihono HT, Theo Sutiyono, H Soeparno S Adhy, Drs Widyo Suprayogi, Dra Esti Susilarti MPd, Yon Haryono Hadi, Dra Hj Fadmi Sustiwi,Dra Prabandari, Isnawan, Benny Kusumawan, Primaswolo Sudjono SPt, Drs Swasto Dayanto, Hanik Atfiati, MN Hassan, Herry Sugito, Drs Jayadi K Kastari, Sutopo Sgh, M Arief Budiarto,Subchan Mustafa, Sulistyo Sutopo, Drs Hasto Sutadi, Eko Boediantoro, Muhammad Fauzi SSos, Drs Mukti Haryadi, Retno Wulandari SSos, H Chaidir, M Sobirin, Linggar Sumukti, AgungPurwandono, Isdiyanto SIP (Pjs Ka Biro Semarang), H Imong Dewanto (Pjs Ka Biro Jakarta), Qomarul Hadi (Ka Biro Surakarta), Edhi Romadhon (Ka Biro Purwokerto), Drs M Thoha ( KaBiro Kedu Utara), Gunarwan (Ka Biro Kedu Selatan), R Agussutata (Ka Sub Biro Kulonprogo), Sri Warsiti (Ka Sub Biro Klaten & Boyolali), Y Agus Waluyo (Ka Sub Biro Gunungkidul),Sukaryono BA (Pjs Waka Biro Semarang). Fotografer: Yuwono, Effy Widjono Putro. Sekretaris Redaksi: Dra Hj Supriyatin.

Pemimpin Perusahaan: Fajar Kusumawardhani SE. Kepala TU Langganan: Purwanto Hening Widodo BSc, telp (0274)- 565685 (Hunting) Manajer Iklan: M Amien Syarif SPt,telp (0274) - 565685 (Hunting) Fax: (0274) 555660. E-mail: [email protected], [email protected], [email protected].

Langganan per bulan termasuk ‘Kedaulatan Rakyat Minggu’... Rp 65.000,00, Iklan Umum/Display...Rp 25.000,00/mm klm, Iklan Keluarga...Rp 12.000,00 /mm klm, Iklan Baris/Cilik (min. 3baris. maks. 10 baris) .. Rp 12.000,00 / baris, Iklan Satu Kolom (min. 30 mm. maks. 100 mm) Rp 12.000,00 /mm klm, Iklan Khusus: Ukuran 1 klm x 45 mm .. Rp 210.000,00, (Wisuda lulus studiD1 s/d S1, Pernikahan, Ulang Tahun) ● Iklan Warna: Full Colour Rp 46.000,00/ mm klm (min. 600 mm klm), Iklan Kuping (2 klm x 40 mm) 500% dari tarif. Iklan Halaman I: 300 % dari tarif(min. 2 klm x 30 mm, maks. 2 klm x 150 mm). Iklan Halaman Terakhir: 200% dari tarif . Tarif iklan tersebut belum termasuk PPN 10%

Bank: Bank BNI - Rek. Giro: 003.044.0854, Bank Bukopin - Rek. No. 1000.103.04.3, Dinas Giro dan Cekpos No.j.15.78Dicetak di Percetakan “Kedaulatan Rakyat” Jalan RayaYogya - Solo Km 11 Sleman Yogyakarta 55573, telp (0274) - 496549 dan (0274) - 496449. Isi di luar tanggungjawab percetakan

Alamat Kantor Redaksi: Jalan P Mangkubumi 40 - 42 Yogyakarta, 55232. Fax (0274) - 563125, Telp (0274) - 565685 (Hunting) Alamat Homepage: http://www.kr.co.id Alamat e-mail:[email protected].

Perwakilan dan Biro: Jakarta: Jalan Utan Kayu No. 104B Jakarta Timur 13120, telp (021) 8563602, fax: 8500529. Kuasa Direksi: Ir Ita Indirani. Wakil Kepala Perwakilan Hariyadi TataRaharja. Wartawan: H Ishaq Zubaedi Raqib, Syaifullah Hadmar, Muchlis Ibrahim, Alfons Suhadi, H Margono Herwoto, Rini Suryati, Ida Lumongga Ritonga. Kedu Utara: Jalan Achmad YaniNo 133, telp (0293) 363552 dan 362502 Magelang. Kepala Perwakilan Sumiyarsih. Surakarta: Jalan Bhayangkara No.13 (lama no. 42) telp dan Fax (0271) 718015, Surakarta 57141. KepalaPerwakilan Dra Hermin Lestari, Semarang: Jalan Lampersari No. 62, telp (024) 8315792, 8448622, Pjs Kepala Perwakilan Sutardi, Purwokerto: Jalan Prof Moh Yamin No 5, telp (0281)622244, Fax (0281) 621797, Kepala Perwakilan Ach. Pujiyanto SPd. Kedu Selatan: Jalan Veteran Blok A Kav. 6 Purworejo Plaza, telp/fax (0275) 321848. Kepala Perwakilan Suprapto SPd.Kulonprogo: Jalan Veteran No 16, Wates, telp 774738 Kepala Sub Perwakilan Suyatno, Klaten & Boyolali: Jalan Pandanaran Ruko No 2-3 Bendogantungan Klaten, telp (0272) 322756,Kepala Perwakilan Drs Guno Indarjo. Gunungkidul: Jalan Sri Tanjung No 4 Purwosari, Baleharjo, Wonosari, Gunungkidul, Telp 393562, 394707Kepala Sub Perwakilan Grahito. Homepage:www.kr.co.id.

- Wartawan KR tidak menerima imbalan terkait dengan pemberitaan - Wartawan KR dilengkapi kartu pers/surat tugas

Gratis, Belajar Membuat Kerajinan Tangan Tas, Dompet

SAMPAH plastik menjadi permasa-

lahan yang utama, karena sampah plas-

tik sangat sulit terurai dalam tanah,

membutuhkan waktu bertahun-tahun.

Tentunya hal ini menimbulkan per-

masalahan tersendiri dalam penangan-

annya, sejauh ini penanganannya pa-

ling praktis dengan dibakar, namun pe-

nanganan seperti ini tidak baik bagi ke-

sehatan karena meninggalkan asap pu-

tih yang beracun. Oleh karena itu sang-

gar pretasi muncul sebagai media untuk

menangani sampah tersebut, yang akan

diolah menjadi kerajinan tangan

anyaman tas, dompet dll yang pastinya

mendatangkan nilai ekonomi tersendiri.

Berkenaan dengan programnya sang-

gar prestasi membuka pelatihan gratis

bagi ibu-ibu maupun remaja yang akan

diadakan setiap Senin dan Rabu pukul

08.00 - 12.00 WIB di Sanggar Prestasi Jl

Getas, Ngunut Lor, Ngunut, Playen, Gu-

nungkidul, DIY kontak person: 087715-

560100/089613234344.

Sanggar juga bersedia diundang un-

tuk kepelatihan komunitas, arisan mau-

pun kumpulan PKK. ❑ - c. (380-2014).

Muhammad Anwar,

Management Sanggar Prestasi,

Jl Getas, Ngunut Lor, Ngunut,

Playen, Gunungkidul, DIY.

Alun-alun Wates PerluToilet Umum dan Tempat Sampah

SEPERTI yang kita tahu, Alun-alun

Wates sekarang berubah total menjadi

tempat warga untuk sekadar bermain,

olahraga dll. Namun sayang, fasilitas

yang disediakan kurang memadai. Ba-

nyak sampah yang berserakan, tempat

bermain banyak yang sudah berkarat,

kurangnya ketersediaan tempat sam-

pah, kadang juga pecahan kaca di la-

pangan yang bisa membahayakan pe-

ngunjung dan tidak disediakan toilet

umum. Padahal toilet umum penting

untuk warga yang berkunjung merasa

nyaman.

Untuk dinas terkait dimohon menye-

diakan toilet umum, tempat sampah

dan membetulkan fasilitas bermain un-

tuk anak. Karena jika semua keadaan

baik dan memadai pasti pengunjung

akan merasa nyaman berkunjung ke

Alun-alun Wates yang memiliki julukan

'The Jawels of Java'. ❑ - o. (246-2014).

Bellania Martha, IX F, SMPN 1

Wates, Kulonprogo, DIY.

Taman yang Tak TerawatSEBAGAI masyarakat Kulonprogo,

terlebih yang sudah mempunyai ke-

luarga, sarana bermain/taman untuk

rekreasi sangat perlu. Oleh karena itu

Pemerintah Kulonprogo lalu memba-

ngun beberapa taman di Kulonprogo.

Selain sebagai sarana bermain, taman

juga dapat memperindah tata ruang

dan sebagai sarana bermain.

Pada awalnya, taman masih terlihat

rapi dan indah. Tapi, lama kelamaan

menjadi tidak terawat. Ditambah lagi

ada orang yang tidak bertanggung ja-

wab dengan sengaja merusaknya. Se-

perti halnya yang terjadi pada Taman

Binangun. Pada awalnya taman itu sa-

ngat apik. Ada beberapa fasilitas untuk

bermain anak. Terlebih sore hari, ba-

nyak orangtua yang mengajak anaknya

untuk menghabiskan waktu sore di situ.

Tapi setelah beberapa tahun, tempat itu

tampak tak terawat, lampu mati dan

pecah, fasilitas bermain anak rusak.

Yang lebih parah, saat malam hari

sering dijadikan tempat pacaran anak

muda. Hal ini juga tak didukung per-

baikan dari dinas terkait. Tentu saja hal

ini tidak kita inginkan. Fasilitas ini ha-

rusnya digunakan untuk hal yang posi-

tif. Saya sebagai anggota masyarakat

Kulonprogo dan sekitar Taman Bina-

ngun mohon tindaklanjut dari Pemkab

Kulonprogo untuk menyelesaikan per-

soalan ini. Dan yang lebih penting agar

masyarakat ikut menjaga fasilitas yang

ada. ❑ - o. (349-2014).

Rahesa Wirapandya Permana,

SMPN 1 Wates, HP 087839483878.

Permohonan Bantuan DanaPembangunan TPA dan Masjid

Assalamu'alaikum Wr Wb.

KAMI panitia pembangunan TPA

dan Masjid Al Muharram dk Muteran

desa Wonosari Kec Trucuk Kab Klaten

mengucapkan terima kasih kepada se-

luruh pembaca Kedaulatan Rakyat dan

donatur yang telah memberikan infaq,

sedekah ataupun barang kepada kami

sehingga dapat berjalan pembangunan

TPAdan Masjid Al Muharram.

Selanjutnya perlu Bapak/Ibu/Sdr ke-

tahui bahwa pembangunan TPA dan

masjid sedang berjalan 85% dalam ta-

hap finishing tetapi kami panitia sudah

kekurangan dana. Sehubungan dengan

besarnya dana yang kami butuhkan,

apabila diperkenankan dengan segala

kerendahan hati bermaksud mengaju-

kan permohonan bantuan dana mau-

pun yang lainnya kepada Bapak/Ibu/

Sdr pembaca Kedaulatan Rakyat, guna

menyelesaikan pembangunan TPA dan

Masjid Al Muharram ini sampai tahap

akhir. Info lebih lanjut bisa menghu-

bungi no hp sekretariat (085879891377/

087834789563) atau bisa disalurkan ke

rekening BRI panitia dengan nomor re-

kening 675 301 000 212 501 dan atau

358 401 000 159 505.

Demikian permohonan ini kami ucap-

kan jazakalloh khoiron katsiro. ❑ - g.

(378-2014).

Wassalamu'alaikum Wr Wb.

Muntaha, Ketua Panitia,

Ari Setiawan, Sekretaris.

PM Malaysia: pesawat MH370 hilang disengaja.

-- Skenario cuci tangan dan cuci kaki?

***

Mangkubumi - Malioboro tertutup untuk kampanye.

-- Dijamin tetap aman dan nyaman.

***

Warga antusias mendoakan Jokowi jadi Presiden RI.

Berabe meng-amini...

PPANCASILAANCASILA sepi dibicarakan semen-

jak Orde Baru runtuh, baik di level pe-

nyelenggara negara hingga dalam ta-

taran praksis dalam kehidupan bermasyara-

kat. Pancasila merupakan acuan dasar bagi

penyelenggaraan bernegara, sehingga ekseku-

tif, yudikatif dan legislatif di semua tingkatan

wajib berpedoman melaksanakan Pancasila

sebagai philosophische grondslag.

Di saat hening, MPR hadir mengisi ruang

kosong tersebut dengan program sosialisasi 4

pilar kehidupan berbangsa dan bernegara, se-

hingga setiap anggota DPR dan MPR berkewa-

jiban melakukan sosialisasi dengan dasar hu-

kumnya UU No 2 Tahun 2011 Pasal 34 ayat 3b

huruf a tentang pendidikan

politik empat pilar: Panca-

sila, UUD 1945, NKRI dan

Bhinneka Tunggal Ika.

Penggunaan istilah pilar

untuk Pancasila dalam UU

Parpol inilah, penulis bersa-

ma kawan-kawan yang ber-

profesi sebagai wartawan,

swasta dan dosen mengaju-

kan uji materiil ke Maha-

mah Konstitusi (MK) RI de-

ngan nomor perkara 100/

PUU-XI/2013 dan melaku-

kan 5 kali sidang di antara-

nya sidang pemeriksaan

(10/12/2013), perbaikan

(19/12/13), mendengarkan

keterangan pemerintah,

DPR dan MPR (17/2/2014),

mendengarkan keterangan

ahli (4/3/2014) dan penyera-

han kesimpulan dan bukti

baru (11/3/2014).

Hakim konstitusi menyatakan, pengujian

undang-undang ini dari awal memang mena-

rik, makanya MK sampai membawa pada si-

dang Pleno. Untuk meyakinkan para hakim

konstitusi, Wakil Ketua MPR, anggota DPR

dan Pemerintah diwakili Tim Ahli Kemenda-

gri dan Kemenkumham hadir memberi kete-

rangan dalam sidang pleno.

Dalam keterangannya, pemerintah, MPR

dan DPR menjelaskan, pilihan penggunaan

kata pilar menggunakan Kamus Besar Baha-

sa Indonesia dan sudah berkonsultasi dengan

Pusat Pengembangan dan Pembinaan Bahasa

Indonesia tidak menyalahi dan dibenarkan,

baik secara linguistik maupun akademis; em-

pat pilar tersebut mempunyai kedudukan

yang berbeda-beda; selanjutnya adalah untuk

memudahkan dalam sosialisasi. Pemerintah

menegaskan Pancasila dinilai memenuhi sya-

rat sebagai pilar bagi negara bangsa Indone-

sia yang pluralistik dan cukup luas dan besar.

Maka pemerintah berpendapat, Pancasila me-

megang dua peran penting, yakni sebagai fon-

dasi, tetapi juga sebagai pi-

lar. Pemerintah sendiri juga

mengakui, istilah pilar bu-

kan istilah resmi dengan

melalui kajian ilmiah.

Argumen yang disampai-

kan ini menyesakkan dada,

karena semakin menambah

keruwetan berpikir dalam

memaknai Pancasila. Peng-

gunaan istilah pilar untuk

Pancasila tidak boleh

nggampangke (menganggap

remeh) karena alasan prak-

tis tersebut akan berdam-

pak luas bagi masyarakat,

dalam istilah Jawa dikenal

dengan kriwikan dadi grojo-

gan (menganggap masalah

kecil kemudian menjadi ma-

salah besar) terlebih ini per-

soalan dasar negara.

Sementara itu, Kaelan,

saksi ahli filsafat semiotika dan linguistik di

MK menjelaskan, istilah baru itu (4 pilar)

menimbulkan problem epistemologis (prob-

lem pengetahuan) tentang hakikat dan ke-

dudukan Pancasila, bahkan secara ilmiah

menimbulkan linguistic mistake (kesalahan

bahasa). Berdasarkan analisis linguistis, se-

benarnya 'Empat Pilar Berbangsa dan Berne-

gara' itu suatu ungkapan metaforis. Penggu-

naan istilah 'pilar' dikatakan memiliki lan-

dasan semiotika bahasa dengan merujuk pa-

da KBBI, jika ini merupakan argumen dari

pakar Pengembangan dan Pembinaan Baha-

sa, Kementerian Pendidikan dan Kebuda-

yaan Indonesia, ini merupakan suatu keke-

liruan fatal. Kamus Besar Bahasa Indonesia,

itu bukan digunakan dalam konteks ilmu

semiotika, bukan kamus semiotika, melain-

kan untuk penggunaan bahasa Indonesia

yang baik dan benar.

Ketidakhati-hatian dan nggampangke da-

lam membuat istilah untuk sebuah kebijakan

dan keputusan tanpa dasar dan kajian ilmiah

ini, menimbulkan persoalan baik secara ideo-

logis, politis, sosiologis, hukum dan akademis.

Harapan ke depan MPR adalah lembaga

yang paling representatif sebagai lembaga ne-

gara yang mengawal, memelihara, membuda-

yakan dan mempertahankan Pancasila seba-

gai dasar dan ideologi negara. Penulis mendu-

kung penuh sosialisasi Pancasila sebagai da-

sar dan ideologi negara, UUD 1945, NKRI,

Bhinneka Tunggal Ika dengan tidak menggu-

nakan istilah pilar untuk Pancasila.

Oleh karena itu, gugatan pilarisasi Panca-

sila merupakan upaya hukum untuk me-

ngembalikan dan menempatkan kembali Pan-

casila sebagai dasar negara sebagaimana ter-

muat dalam Pembukaan UUD 1945. Di sam-

ping itu juga untuk menjawab kegelisahan

para guru dan dosen dalam memberi pelajar-

an Pancasila karena selama ini mereka meng-

alami 'kebingungan' dalam menjelaskan kepa-

da peserta didiknya. Pancasila itu dasar atau

pilar? Kalau Pancasila pilar lalu yang menjadi

dasar apa? Itulah beberapa pertanyaan yang

selalu penulis temui saat memberikan materi

Pancasila di masyarakat maupun kepada pen-

didik. ❑ - s.

*) Diasma Sandi Swandaru,

Pejuang & Pemikir Pancasila, sedang

riset Implementasi Pancasila dalam

UU beasiswa ISB kerja sama UGM dan

Univ Agder Norwegia.

Menggugat Pilarisasi PancasilaDiasma Sandi Swandaru

Maksimum 600 Kata

PARA pengirim naskah Opini KR harap memba-

tasi panjang naskah maksimum 4.000 karakter

atau setara sekitar 600 kata. Sertakan riwayat

hidup singkat dan nomor telepon. Naskah harap

dikirim ke alamat email [email protected]

MEGAWATI boleh saja egosen-

tris untuk partainya, tetapi tidak

(egois) untuk kepentingan bangsa

dan negara. Realitas demikian ter-

saksikan ketika Ketua Umum

DPP PDIP itu membuat mandat

pencapresan kepada Jokowi, Joko

Widodo. Dalam surat mandat yang

ditandatanganinya tanggal 14 Ma-

ret 2014, Megawati Soekarnoputri

antara lain menyatakan, "mem-

beri mandat kepada Ir Joko Wi-

dodo sebagai petugas partai untuk

menjadi calon Presiden dari Partai

Demokrasi Indonesia Perjuangan".

Bahwa Megawati akan memberi

kepercayaan kepada Jokowi untuk

mengemban tugas partai menjadi

capres, sudah mulai terbaca sejak

beberapa minggu yang lalu. Mega-

wati sering mengajak Jokowi da-

lam berbagai kegiatan internal

partai. Antara lain saat mengu-

payakan perdamaian antara Wali-

kota dan Wakil Walikota Suraba-

ya, serta ketika berziarah ke ma-

kam Bung Karno di Blitar pekan

lalu. Kepercayaan Megawati yang

berujung pada pemberian surat

mandat itu tentunya juga didasar-

kan pada hasil jajak pendapat ber-

bagai lembaga survei yang secara

konsisten selalu menempatkan

Jokowi pada urutan teratas.

Dengan memberi mandat kepa-

da Jokowi, kita membaca Megawa-

ti dan orang-orang terdekatnya

bersikap realistis. Tidak egoistis

tidak pula hegemonis. Tidak me-

mosisikan diri sebagai kekuatan

utama partai sekaligus mengem-

ban kekuasaan mutlak dalam hal

membuat keputusan siapa yang

berhak maju sebagai capres -- se-

bagaimana tersaksikan pada Pil-

pres 2004 dan 2009.

Sikap realistis itu tentunya juga

dimaksudkan sebagai bagian dari

strategi besar untuk memenang-

kan pemilu legislatif tanggal 9

April 2014 mendatang. Hasil sur-

vei yang dilakukan Indo Barome-

ter Januari 2014 mengindikasi-

kan, jika PDIP memasang Jokowi

sebagai capres sebelum pemilu le-

gislatif, elektabilitas partai di-

mungkinkan melejit ke angka 35,8

persen. Sedang bila tidak mema-

sang Jokowi atau pengumuman

pencapresan Jokowi baru dilaku-

kan setelah pemilu legislatif, elek-

tabilitas partai hanya 19,6 persen.

Megawati dan partainya -- yang

dalam beberapa kali pernyataan-

nya tidak begitu mempercayai pa-

da hasil survei -- tentu memiliki

pertimbangan atau perhitungan

tersendiri mengapa sampai berke-

putusan memberi mandat kepada

Jokowi sebelum pemilu legislatif.

Pertimbangan atau perhitungan

itu 'kebetulan' seiring dan sejalan

dengan hasil survei, sehingga

pengumuman sosok capres itu ti-

dak dilakukan pascapemilu legis-

latif seperti rencana semula.

Keputusan Megawati yang tidak

egoistis dan tidak pula hegemonis

itu bisa saja menghadirkan peni-

laian dari sisi yang lain. Dapat di-

cermati sebagai langkah atau ja-

waban atas munculnya semacam

prasangka bahwa Megawati me-

lalui partainya tengah memba-

ngun suatu dinasti.

Meski Jokowi tidak memiliki ga-

ris biologis, tetapi diyakini me-

rupakan anak ideologis Soekarno

yang terpercaya. Bukan tidak

mungkin pada kesempatan beri-

kutnya secara berangsur Megawati

akan juga mempercayakan kendali

partai kepada anak-anak ideologis

Soekarno yang lainnya. ❑ - k.

Page 13: Kedaulatan Rakyat 17 Maret 2014

SENIN KLIWON 17 MARET 2014 ( 15 JUMADILAWAL 1947 ) ÓKEDAULATAN RAKYATÓ HALAMAN 13

Page 14: Kedaulatan Rakyat 17 Maret 2014

MMEELLAATTIIHH IINNGGAATTAANN

PERTANYAAN MI 17-3-2014

MENDATAR : 1.Kecil. 7.Asa. 8.Seluruh. 9.Hewan. 12.Istana.

15.Pakar. 17.Tak jadi dilakukan. 18.Tempat. 20.Potong. 23.Kaki

tangan. 26.Hubungan. 27.Suntikan. 28.Teratai.

MENURUN : 1.Rasuk. 2.Angka. 3.Spesifik. 4.Pijat badan.

5.Tiras. 6.Pindah ke tempat aman. 10.Urut tunggu giliran.

11.Wakil. 13.Benda terbang tak dikenal. 14.Salah satu suku

Dayak. 16.Karangan bunga khas Hawai. 18.Geladi. 19.Huruf

Jepang. 21.Penelitian. 22.Makanan dari daging giling.

24.Tempat berjualan. 25.Alat memancing.

JAWABAN MI 14-3-2014

MENDATAR : 1.Bando. 7.Mujarab. 8.Taste. 9.Lerai. 12.Laba.

15.Utus. 17.Susul. 18.Star. 20.Arif. 23.Pilon. 26.Akses.

27.Alumnus. 28.Insek.

MENURUN : 1.Botol. 2.Nasib. 3.Omel. 4.Ajar. 5.Orbit.

6.Abses. 10.Ekspo. 11.Aula. 13.Ant. 14.Asri. 16.Ubi. 18.Sarat.

19.Aplus. 21.Reses. 22.Fisik. 24.Lone. 25.Nasi. ❑ - k

SARTONO MASIH MENCERMATI

PSS Belum Putuskan Awang

SLEMAN (KR)- PSS Sleman belum menentukan nasib pe-

main seleksi, Agus 'Awang' Setiawan yang rencana awalnya akan

diputuskan kelayakannya seusai melakoni laga melawan tuan

rumah Persibas Banyumas dan PSCS Cilacap. Pelatih tim

'Laskar Sembada' Sartono Anwar masih akan melihat lagi kuali-

tas mantan pemain Persitema Temanggung dalam dua atau tiga

hari setelah kembali menjalani latihan.

"Belum diputuskan apakah Awang bakal direkrut atau tidak.

Mungkin dalam dua atau tiga hari ini," ujar Sartono saat dihu-

bungi KR, Minggu (16/3).

Saat ini Awang menjadi satu-satunya pemain yang masih men-

jalani seleksi di PSS. Dua lainnya, bek kanan Erwinsyah

Hasibuan asal PSMS Medan dan kiper Amin Syarifudin dari

PSPS Pekanbaru sudah direkomendasi pelatih untuk ditindak-

lanjuti dengan negosiasi. Sedang gelandang asal Papua, Mozart

Imbiri sudah dipulangkan.

Saat menghadapi Persibas, Awang dimainkan sebagai starter,

namun mendapat kartu merah. Sedang saat melawan PSCS, pe-

main yang juga pernah memperkuat PSIM Yogya ini tidak di-

mainkan. Laga ini sendiri terhenti pada menit 79 akibat ke-

ricuhan suporter dalam kedudukan 1-0 untuk PSCS.

Sedangkan dua penyerang andalan PSS, Guy Junior dan

Monieaga Bagus Suwardi mengalami cedera saat melakukan tur

Jawa Tengah itu. Monieaga mengalami memar di bagian paha

saat menghadapi Persibas sehingga absen di Cilacap.

Sementara Junior ditarik keluar saat laga baru berjalan 15

menit saat melawan PSCS setelah mengalami cedera kaki.

"Monieaga dan Junior memang mengalami cedera saat mela-

kukan uji coba di Banyumas dan Cilacap. Namun saya belum

tahu kondisi terakhirnya, mudah-mudahan tidak serius," ujar

asisten pelatih PSS Edi Broto yang dihubungi terpisah. (Jan)-o

SLEMAN (KR) - Bupati Sleman, Sri Purnomo, Minggu (16/3)

melepas sekitar 2.000 peserta jalan sehat peringatan 41 Tahun

Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) di

Monjali. Jalan sehat keliling Kompleks Monumen Jogja Kembali

(Monjali), start dari pintu masuk timur dan finis di pintu masuk

barat Monjali.

Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Nakertrans)

DIY Drs Sigit Sapto Rahardjo MM mengatakan, jalan sehat ini

dalam upaya membangun kesehatan dengan olahraga. Selain itu

sebagai sarana untuk silaturahmi di antara pekerja di DIY.

"Pekerja juga butuh hiburan setelah seharian bekerja. Pada

jalan sehat ini peserta dihibur musik dangdut dan joget bersama.

Selain itu juga dibagikan puluhan doorprize," kata Sigit Sapto

Rahardjo. (Asp)-o

USAI MENJUARAI 'DANONE NATIONS CUP'

SSB Persiba Diterima Ketum

DIY Miliki 2 Taekwondoin Dan VI

BANTUL (KR) - Ketua

Umum (Ketum) Persiba Ban-

tul, Drs HM Idham Samawi

mengatakan, sepakbola tidak

sekadar bertanding mencari

kemenangan. Dari olahraga

tersebut diharapkan memben-

tuk kedisiplinan pemain. Juga

sarana membangun kerja

sama antarpemain. Nilai-nilai

tersebut sangat sesuai ketika

diterapkan dalam kehidupan

berbangsa dan bernegara.

"Dalam sepakbola tidak

hanya bertanding mencari ke-

menangan, tetapi bagaimana

dalam proses itu ada nilai yang

tertanam pada generasi mu-

da," kata Idham Samawi keti-

ka menerima tim SSB Persiba

di Trirenggo Bantul, Minggu

(16/3).

Tim SSB Persiba baru saja

merebut gelar juara turnamen

'Danone Nations Cup'. Me-

nurut Idham, jika sejak kecil

dilatih disiplin, jelas akan sa-

ngat bermanfaat di kemudian

hari.

Dalam kesempatan itu

Idham mendorong agar SSB

Persiba di bawah komando R

Soejoso WS terus berprestasi.

Bahkan Idham yakin, peluang

anak-anak masuk Tim Nasio-

nal sangat terbuka. "Dengan

kerja keras dan doa kita se-

mua, bisa saja adik-adik ma-

suk menjadi pemain Tim Na-

sional," ujarnya.

Sementara R Soejoso WS se-

laku pemilik SSB Persiba

mengungkapkan, timnya baru

saja menyabet juara Danone

Nations Cup di Semarang.

Turnamen itu diikuti 350 tim

se Jateng dan DIY. Selanjut-

nya, SSB Persiba akan berlaga

di Jakarta pada Juli men-

datang. "Jika juara lagi, maka

akan dikirim ke Brasil,"

katanya. (Roy)-o

SLEMAN (KR) - Pengurus Daerah

(Pengda) Taekwondo Indonesia (TI) DIY

akhirnya memiliki dua taekwondoin dengan

level Dan VI Kukkiwon. Dalam ujian yang di-

gelar di Wisma Taman Eden 1, Kaliurang,

Master Suyasta dan Master Sutopo dinyata-

kan lulus dan berhak menyandang Dan VI

Kukkiwon.

Dalam ujian kemarin Pengda TI DIY juga

meluluskan satu taekwondoin yang berhak me-

nyandang Dan V Kukkiwon, yakni Sbm Roy

Nankumar. Ujian dipimpin langsung oleh Dan

VIII Kukkiwon Grand Master Acen Tanuwijaya

serta Dan VII Kukkiwon Master Indra. Materi

yang diujikan di antaranya poomsae (jurus), be-

sik dasar, one step, sparing dan kyupa (peme-

cahan kayu). Pengda TI DIY juga memberikan

penghargaan kepada Master Suyasta atas

pengabdiannya terhadap perkembangan taek-

wondo di DIY selama 32 tahun.

Ujian yang berlangsung dua hari, diikuti

121 taekwondoin untuk mendapatkan Dan

Kukkiwon. "Banyaknya taekwondoin yang

ikut ujian Dan Kukkiwon diharapkan memoti-

vasi Pengda TI untuk lebih meningkatkan

kualitas taekwondoin sabuk hitam di DIY,"

harap Ketum Pengda TI DIY, Krisniantara

WP dalam sambutannya kemarin. (R-3)-k

SENIN KLIWON

17 MARET 2014

( 15 JUMADILAWAL 1947 )

ÓKEDAULATAN RAKYATÓ

HALAMAN 15

KR-Janu Riyanto

Agus 'Awang' Setiawan

Jalan Sehat 41 Tahun KSPSI

JAKARTA (KR) - Putra Surabaya Samator mencatat

'quatrik' gelar setelah menjuarai kompetisi bolavoli nasional

'BSI Proliga 2014'. Dalam laga terakhir di Istora Senayan

Jakarta, Sabtu (15/3), Samator mengungguli Jakarta

Pertamina Energi 3-0 (25-20, 25-22, 25-14).

Di kelompok putri, tim Jakarta Pertamina Energi menjadi

juara baru setelah dalam grandfinal menundukkan

Manokwari Valeria Papua Barat dengan skor 3-0 (25-11, 25-

14 dan 25-22).

Peringkat III putra ditempati Jakarta Elektrik PLN sete-

lah menundukkan Palembang Bank Sumsel Babel dengan

skor 3-2. Untuk peringkat III putri diraih Jakarta Popsivo

PGN setelah pada pertandingan terakhir mengalahkan

Jakarta Elektrik PLN 3-0 (25-20, 26-24, 28-26).

Jakarta Pertamina Energi yang bertekad menjadi juara

baru BSI Proliga bermain taktis sejak awal set pertama.

Anak asuh Octavian langsung memperagakan smes-smes

keras baik lewat Amalia Fajrina, Maya Kurnia Indri maupun

lewat dua pemain asingnya, Malika Kantong dan Chaisri

Tapaphapun. Namun mereka masih kalah tangguh dari

Samator.

Sementara Valeria yang dua kali masuk final BSI Proliga

harus menerima kenyataan, gagal meraih juara. "Strategi

kurang berjalan. Maria Jose yang diandalkan dalam blok ku-

rang berjalan dengan baik, tapi kami sangat mengapresiasi

perjuangan anak-anak," kata pelatih Valeria Papua, Eko

Waluyo. (Sim/Rar)-o

VOLI BSI PROLIGA 2014

Samator 'Quatrik' Juara

BANTUL (KR) - Setelah rehat beberapa hari, kompetisi

Kelompok Umur (KU) 13 tahun Pengcab PSSI Bantul akan

kembali bergulir, Senin (17/3) sore ini. Setelah menyelesaikan

seluruh laga penyisihan, 16 tim terbaik akan memulai fase

gugur yang seluruhnya digelar di Lapangan Tamantirto.

"Sesuai hasil pertemuan teknik dengan seluruh tim peserta

yang lolos babak 16 besar KU-13, laga babak perdelapanfinal

akan digelar besok sore (sore ini) di Lapangan Tamantirto,

Kasihan. Babak ini hanya diikuti juara dan runner up masing-

masing grup," kata sekretaris Pengcab PSSI Bantul, M Fanani

kepada KR di Bantul, Minggu (16/3).

Ke-16 tim yang siap bertanding di babak perdelapan final

tersebut dalam pertemuan teknik kemarin langsung dibagi

dan dipersiapkan jadwal pertandingannya yang akan digelar

dalam sehari. Untuk laga pertama, akan bertanding empat

tim, yakni Porak Jaya melawan Star 83 dan Baturetno kontra

Srandakan mulai pukul 14.30 WIB.

Sedangkan untuk jadwal pertandingan lainnya, pukul 15.10

WIB, RAS Semail 3 melawan Panselt, Paris Muda 2 bertemu

Baturetno FC. Pukul 15.50 WIB, Paris Muda 1 melawan RAS

Semail 4 dan Garuda versus Putra Surya Agung. Untuk laga

terakhir pukul 16.30 WIB, akan mempertemukan Galaksi me-

lawan Porak Jaya, serta Pendowo 1 lawan Palbapang.

Berbeda dengan laga kompetisi KU-13 tahun yang sudah

memasuki babak 16 besar, KU-15 dan KU-17 tahun pelak-

sanaannya sedikit terkendala oleh pelaksanaan kampanye ter-

buka Pemilu Legislatif. Beberapa lapangan yang selama ini di-

gunakan untuk pertandingan, tak bisa dipakai karena menjadi

lokasi kampanye terbuka.

Sementara hasil pertandingan sebelumnya yang digelar

Sabtu dan Jumat lalu di Lapangan Guyengan, Buana Patra vs

Baturetno (0-2), Tunas Melati vs Sendangsari (0-0). Panselt vs

MBK (1-2) dan Torpedo vs Porak Jaya (0-4). (R-3)-o

KOMPETISI KU PSSI BANTUL

Sore Ini, KU-13 Digelar

KR-M Adhisupo

Sebagian peserta jalan sehat masuk finis.

KR-Sukro Riyadi

Drs HM Idham Samawi bersama pemain SSB Persiba.

KR-Adhitya Asros

Peserta ujian Dan Kukkiwon foto bersama para penguji.

Page 15: Kedaulatan Rakyat 17 Maret 2014

Aziz Raih Gelar Pertama di DMCHATI Aziz Aditya Yudha

menyiratkan kegembiraan

dan kebahagiaan. Aziz yang

berlatih di tim bulutangkis

STIM YKPN, baru saja men-

jadi yang terbaik di kelompok

tunggal usia dini putra da-

lam ajang ‘Djarum Founda-

tion Kejuaraan Multicabang

seri I-2014 (DMC) DIY, di

GOR Pangukan, Sleman,

Sabtu (15/3). Ia dalam final

menaklukkan rekan satu

timnya yang merupakan

unggulan 1, Aufa Isnanta

Nurafif Darwanto, dengan

dua game, 21-14, 21-8.

Bagi putra kedua dari tiga

bersaudara pasangan Han-

dayani-Mardinah, juara kali

ini pada even (DMC) membu-

at dirinya makin percaya diri

dan mantap untuk melang-

kah mengikuti seri berikut-

nya.

”Saya senang merebut jua-

ra untuk pertama kalinya.

Sebelumnya, saya pernah

merebut juara III di kelom-

pok yang sama,” ujar siswa

kelas IV SD Depok I Magu-

woharjo Sleman.

Aziz yang lahir di Sleman,

10 Juli 2004 lalu, telah mem-

persiapkan diri jauh-hari se-

belumnya, termasuk berhasil

menjadi juara I O2SN antar

kecamatan Maguwoharjo,

Depok, Sleman. ”Latihan ti-

ga kali dalam seminggu, saya

kira ini bukti keseriusan Aziz

untuk mendulang juara,” pa-

par Mardinah, ibu Aziz yang

mendampingi.

Dalam laga final mengha-

dapi lawan satu rumpunnya,

Aufa Isnanta, ia tampil begi-

tu prima dan terus-menerus

memberikan perlawanan gi-

gih terhadap lawannya. Ia

begitu fokus dan serius saat

menghadapi semua lawan-

nya, baik pada saat final

maupun ketika melakoni

babak penyisihan. Itulah

kunci, keberhasilan Aziz

dalam seri I DMC yang dise-

lenggarakan Pengkab PBSI

Sleman. ”Setelah usainya

seri I di Sleman, saya ke-

mungkinan akan ikut serta

lagi di seri II DMC di Kota

Yogyakarta,sehabis pemilu,”

ujar Aziz. (Rar)-o

ÓKEDAULATAN RAKYATÓHALAMAN 16

SENIN KLIWON17 MARET 2014(15 JUMADILAWAL 1947)

KR-AP Photo/Ross LandPembalap Williams Felipe Massa (kiri) diseruduk mobil Caterham yang dikemudikan Kamui Kobayashi pada lappertama di Albert Park Melbourne Australia.

GUNUNGKIDUL KIRIM 204 ATLET POPDA

Targetkan Raih 15 Medali EmasWONOSARI (KR) - Staf

Ahli Bidang Pembangunan

Saryanto ST MT, Sabtu (15/3)

mewakili Bupati Gunung-

kidul Hj Badingah SSos,

melepas kontingen Pekan

Olahraga Pelajar (Popda) Gu-

nungkidul di Gedung Serba-

guna Siyono. Kontingen Gu-

nungkidul sebanyak 265

orang termasuk pelatih, pa-

nitia dan asisten pelatih.

Pelepasan ditandai dengan

pemakaian jaket kontingen,

oleh Saryanto kepada Muh

Ridwan atlet bola basket dan

Suci Wulandari atlet taek-

wondo, serta Agus Manaji

pimpinan kontingen. Hadir

dalam pelepasan Kepala Se-

kolah SMA/SMK yang siswa-

nya menjadi atlet.

Secara rinci dilaporkan

Drs Ali Ridlo MM, Cabor

atletik 26 atlet, basket 20

atlet, bolavoli 24 atlet, bulu-

tangkis 7 atlet, gulat 10 atlet,

karate 11 atlet, panahan 4

atlet, pencak silat 21 atlet, re-

nang 9 atlet, senam 1 atlet,

sepakbola 18 atlet, sepak-

takraw 16 atlet, taekwondo

13 atlet, tenis lapangan 8

atlet, tenismeja 8 atlet, voli

pasir 8 atlet dan tinju 1 atlet.

Pelatih 29 orang, asisten pe-

latih 17 orang dan panitia/

ofisial 13 orang. Ali juga me-

laporkan perolehan medali

tahun lalu 10 medali emas,

15 perak dan 33 perunggu.

Diharapkan tahun ini me-

ningkat mendapat 15 medali

emas, 20 perak dan 35 pe-

runggu.

Sedangkan Saryanto

mengharapkan kontingen

Popda Gunungkidul, dapat

meningkatkan prestasinya,

sesuai harapan.

Meraih prestasi lebih baik

dibanding tahun lalu, dengan

prestasi anak-anak dapat

membawa nama baik daerah

dan akan membawa kalian

lebih bahagia, sebagai sang

juara akan mendapatkan ke-

untungan yang tak ter-

hingga. (*-3)-o

LUTHFINA DAN DAFFA RAJAI REMAJA

Sinta Nuriyah Borong 2 Gelar

SLEMAN (KR) - Sinta Nu-

riyah memborong dua gelar

dalam Djarum Foundation

Kejuaraan Bulutangkis Multi-

cabang seri I-2014 se-DIY.

Dalam laga final di GOR

KONI Pangukan, Sleman,

Sabtu (15/3), Sinta asal Pan-

cing Sembada, menundukkan

pesaingnya Rika Untari Pur-

wanto (SGS Jogja) melalui

pertarungan rubber game, 21-

17, 17-21, 24-22. Sedangkan

satu gelar lagi direngkuh

Sinta Nuriyah lewat ganda re-

maja putri. Sinta yang ber-

duet dengan Sania Agusta se-

kaligus diunggulkan di seeded

1 dilaga puncak berhasil me-

ngalahkan unggulan 2, Luth-

fiana Pratiwi/Viesta (Taruna/

Pancing Sembada) dua game

langsung 21-19, 21-12.

Bagi Luthfiana Pratiwi,

meski gagal mendulang gelar

di nomor ganda remaja, tapi

sukses menjadi kampiun di

tunggal remaja putri, setelah

di final menang atas unggu-

lan 1 Wulan Mulia Utami

(Tresna Jaya) Kota Yogya dua

game 21-17, 21-15. Sedang-

kan Daffa Zain (Tahfidz Qu)

meraih juara, usai di final

mengatasi perlawanan ung-

gulan 1 Rizky Analta (Fajar)

dengan skor 22-24, 21-16, 21-

18.

Sementara Sabrina Ajeng

yang tahun ini promosi ke

kelompok anak-anak putri,

terus ‘menebar’ ancaman bagi

lawan-lawannya. Ajeng yang

ditukangi Tari dan Indra ter-

sebut tahun lalu masih ber-

main di kelompok usia dini

putri, tapi karena di kelompok

itu sering juara, maka oleh

pelatihnya dinaikkan ke ke-

lompok tunggal anak-anak

putri dengan status pemain

non unggulan. Meski menjadi

pemain non unggulan, namun

ketangguhan Ajeng tidak ter-

patahkan. Terbukti, dalam fi-

nal berjaya menumbangkan

unggulan 2, Lany Tria (STIM

YKPN) dua game langsung

21-17, 21-17. Sebelumnya, di

babak perempatfinal Ajeng

telah mengandaskan ung-

gulan pertama Ellyta Putri

Wulandari dari Rajawali

Piyungan dengan dua game,

23-21, 21-16.

Pertarungan Sinta Nuriyah

versus Rika Untari di La-

pangan 1 GOR Pangukan,

Sleman berlangsung sengit.

Meski Rika diposisikan seba-

gai pemain non unggulan, na-

mun ia mampu memberikan

perlawanan gigih pada Sinta

(unggulan 1). Pada game per-

tama, Sinta yang dilatih

Herlambang dan Yusuf itu,

mampu merebut kemenangan

dengan 21-17. Tapi di game

kedua, Rika Untari yang diar-

siteki Anda, tidak mau kalah

begitu saja, bisa mengimbangi

lawannya dengan tempo ting-

gi dan jarang sekali membuat

kesalahan. Akibatnya, Rika

giliran mengambil set kedua

dengan skor sama 21-17. Skor

imbang 1-1, dilanjutkan pada

set ketiga, ternyata perta-

rungan bertambah sengit.

Bahkan di set ini terjadi duece

20-20, 22-22 dam akhirnya di-

tuntaskan dengan manis oleh

Sinta 24-22.

Usai pertandingan final

langsung diserahkan hadiah

berupa piala, piagam dan

raket oleh Sekum PBSI DIY

Sukiman, Ketua panitia Ri-

yadi, Pengurus PBSI Sleman

Triadi dan Yuli Karnowo,

Pengurus PBSI DIY Totok

Wardiyanto dan lain-lain.

Even yang berlangsung sela-

ma lima hari itu, ditutup

Sukiman mewakili Ketua

Umum PBSI DIY Tavip Agus

Rayanto, yang berhalangan

hadir. (Rar)-e

Juara-juara DMC Seri I-2014 Sleman:Tunggal Usia Dini Putri:I. Gisyella Maradika Putri Ardanu, II.

Stevy Aurel Weah, III. Goragni Dwarekadan Zulfa Nur Safrida.

Tunggal Usia Dini Putra:I. Aziz Aditya Yudha, II. Aufa Isnanta

Nurafif Darwanto, III. Muhammad KhoirulHuda dan Idham Kholid Mustofa.

Tunggal Anak-anak Putri:I. Sabrina Ajeng Takira, II. Lanny Tria

Mayasari, III. Shafa Aura Rahmani danDiva Ayu Madina.

Tunggal Anak-anak Putra:I. Y Bayu Kusumo, II. Aditya Bagas

Sulistyo, III.Rony Wahyu Alkharonal dan

Muhammad Rafi Zafran Ferari.Tunggal Pemula Putri:I. Sinta Nuriyah, II. Rika Untari Purwanto,

III. Anggrela Dwi Astuti dan Hernadita DwiA.

Tunggal Pemula Putra:I. Muhammad Dwi Prasetyawan, II. Agus

Putra Pratama, III.Rizky Febriansyah danMuhammad Eurico Cahya Pamungkas.

Tunggal Remaja Putri:I. Luthfiana Pratiwi, II. Wulan Mulia

Utami, III. Iryan Atika dan Sania Agusta.Tunggal Remaja Putra:I. Daffa Zain, II. Rizky Analta, III.

Ferdiansyah Sandra Norwijanad dan Rizky

Dwi Saputra.Ganda Remaja Putri:

I. Sania Agusta/Sinta Nuriyah, II. Viesta

Navra Yudha/Luthfiana Pratiwi, III. Rika

Untari Purwanto/Intan Puspitasari dan

Alivia Nadifah Salma/Shafa Aura Rahmani.

Ganda Remaja Putra:

I.Methodius Ferdyan Thino Chandri-

ka/Wilhelmus Merdhito Rhino Chandrika,

II. Angger Tri Prakoso/Gilbertus Shandy

Kristanto, III. Reza Raisman/ Rizky Analta

dan Aldho Artha Nafasta/Rizky Febri-

ansyah. (Rar)-o

SELEKNAS OLIMPIADE CATUR

Kahfi Lolos Tahap PertamaBEKASI (KR) - Hasil ge-

milang berhasil dicatatkan

pecatur muda DIY, M Kahfi

Maulana yang berhasil lolos

tahap pertama dalam Seleksi

Nasional Tim Olimpiade Ca-

tur Tromso, Norwegia 2014.

Bermain di tujuh babak pada

tahap pertama, pecatur asal

Bantul ini berhasil menem-

pati peringkat empat besar

dengan raihan 4,5 poin.

Sayang, keberhasilan Kah-

fi lolos ke tahap kedua dalam

seleknas tersebut gagal di-

ikuti rekan sedaerahnya,

Roid Attakatsur yang hanya

mampu menempati pering-

kat 13 dengan nilai 3. Pada

seleknas yang diikuti 16

pecatur dari seluruh Indo-

nesia ini, di tahap pertama

hanya diambil 6 pecatur ter-

baik untuk kemudian di

tahap kedua diciutkan kem-

bali dan hanya diambil 2

pecatur terbaik.

”Kami sangat bangga atas

prestasi yang diraih kahfi di

Seleknas kali ini. Dia bahkan

cukup mengejutkan penga-

mat catur nasional yang ikut

menyaksikan seleknas ini,

karena berhasil mengalah-

kan pecatur unggulan asal

Sumatera Utara, Pitra Andi-

ka,” ujar Wakil Sekum Peng-

da Percasi DIY, Suranto

kepada KR via telepon,

Minggu (16/3).

Dalam seleknas yang ber-

langsung di Sekolah Catur

Utut Adianto (Secua), Bekasi

tersebut, dari 7 babak yang

dipertandingkan, tercatat

Kahfi bermain remis dengan

Yoseph T Taher di babak per-

tama, kemudian menang

atas Surya Setiawan di ba-

bak kedua, kalah atas Arif

Abdul Hafiz di babak ketiga,

menang atas Catur Adi

Sagita di babak keempat, me-

nang atas Pitra Andika di

babak kelima, kembali men-

catat remis dengan Azarya

Jodi Setyaki, dan menutup

seleknas di babak ketujuh ju-

ga dengan hasil remis saat

melawan Ivan Max Milian.

Atas hasil tersebut, Kahfi

lolos ke tahap kedua bersama

lima pecatur lainnya yakni,

Pitra Andika (4,5 poin), Arif

Abdul Hafiz (4,5 poin), M

Agus Kurniawan (4,5 poin),

Novendra Prihasmoro (4,5),

Azarya Jodi Setyaki (4 poin).

”Peluang Kahfi untuk lolos

2 besar cukup besar, karena

di babak kemarin, Kahfi

hanya kalah dari Arif saja.

Apalagi, di seleksi tahap dua,

sistem pertandingannya

kompetisi penuh dengan sa-

ling ketemu sebanyak 2 kali.

Jadi ada 10 pertandingan,

kami mohon doanya dari

seluruh warga DIY agar

Kahfi lolos,” ujarnya.

(R-3)-o

F1 GPAUSTRALIA

Penuh Kejutan, Rosberg JuaraMELBOURNE (KR) - Seri

pembuka balap Formula 1 musim

2014 dimenangi oleh pembalap

tim Mercedes, Nico Rosberg.

Sejumlah kejutan terjadi di Sir-

kuit Albert Park, Minggu (16/3),

termasuk pengisi podium kedua dan ketiga,

Daniel Ricciardo dan Kevin Magnussen.

Sedangkan para pembalap unggulan tak ada

yang naik podium.

Ricciardo adalah driver tim Red Bull yang

menggantikan Mark Webber yang telah pensi-

un dan keduanya berasal dari Australia.

Musim lalu Ricciardo membela Scuderia Toro

Rosso. Magnussen tak kalah gemilang. Pen-

capaiannya ke podium ketiga merupakan lom-

patan sangat tinggi karena statusnya adalah

pembalap debutan alias rookie dari tim

McLaren.

Rosberg, yang menyalip Lewis Hamilton

saat start, terus berada di posisi terdepan sam-

pai balapan dengan 57 lap berakhir. Ia men-

catat waktu satu jam 32 menit 58,710 detik.

Ini merupakan kemenangan keempat sepan-

jang karier pembalap Jerman tersebut.

Kejutan lain adalah tumbangnya Hamilton

di lap kedua karena masalah girboks. Hamil-

ton mengalami kesialan luar biasa. Saat start

ia kalah cepat dari Rosberg dan Ricciardo. Ia

bahkan melorot ke urutan keempat, diduga

karena mendapatkan kesulitan dengan mesin

baru Mercedesnya. Juara dunia 2008 itu

akhirnya kembali ke pitstop di awal lap ketiga

dan tidak melanjutkan lomba.

Sementara itu, insiden tabrakan terjadi di

tikungan pertama setelah start. Kamui Koba-

yashi tampak tak mampu mengendalikan mo-

bilnya sehingga dengan keras

menabrak Felipe Massa dari be-

lakang. Mobil Kobayashi rusak

cukup parah di bagian depan, dan

langsung tak bergerak di gravel.

Massa, yang juga terpaksa harus

out, sampai meminta Kobayashi diberi tin-

dakan atas aksinya itu.

Nasib sial juga dialami juara bertahan

Sebastian Vettel. Sejak awal nampak kepaya-

han dengan mobil barunya. Sama seperti

Hamilton, ia pun menyerah dan berhenti di

pitstop di awal lap kelima. Efek lain dari keja-

dian ini adalah rekor kemenangan 9 seri

beruntun Vettel terhenti.

Safety Car sempat keluar menyusul insiden

yang dialami Valtteri Bottas. Namun pemba-

lap tim Williams itu masih bisa melanjutkan

lomba, dan bahkan kelak mampu finis di tem-

pat keenam. Sementara itu Magnussen mela-

koni debutnya dengan melakukan oversteer

setelah start. Ia yang musim lalu menjadi

juara Formula Renault 2.5 mengalahkan

Jenson Button untuk mengambil posisi ketiga

di tikungan pertama.

Button juga tampil cukup bagus dan me-

nyentuh garis finis nomor empat. Catatan un-

tuk McLaren, jika di musim lalu pencapaian

terbaik mereka adalah finis nomor 4 atas na-

ma Button di GP Brasil, mereka langsung

menempatkan dua pembalapnya di posisi 3

dan 4 di seri pertama musim 2014.

Fernando Alonso harus puas menduduki

peringkat kelima dan menjadi pembalap

Ferrari tercepat. Rekan barunya, Kimi

Raikkonen, berada tiga grid di belakangnya.

(Ben)-b

KR-Tulus Djoko SarwonoAtlet Popda Gunungkidul dilepas Saryanto

KR-AbrarAziz Aditya Yudha

KR-Surya Adi LesmanaPenyerahan piala dan penghargaan kepada para juara.

Hasil GP Australia 2014:

1. Nico Rosberg Mercedes 1 jam 32 menit 58.710 detik2. Daniel Ricciardo Red Bull-Renault +24.525 detik3. Kevin Magnussen McLaren-Mercedes +26.777 detik4. Jenson Button McLaren-Mercedes +30.027 detik5. Fernando Alonso Ferrari +35.284 detik6. Valtteri Bottas Williams-Mercedes +47.639 detik7. Nico Hulkenberg Force India-Mercedes +50.718 detik8. Kimi Raikkonen Ferrari +57.675 detik9. Jean-Eric Vergne Toro Rosso-Renault +1 menit 441 detik10. Daniil Kvyat Toro Rosso-Renault +1 menit 03.585 detik11. Sergio Perez Force India-Mercedes +1 menit 25.916 detik12. Adrian Sutil Sauber-Ferrari +1 lap13. Esteban Gutierrez Sauber-Ferrari +1 lap14. Max Chilton Marussia-Ferrari +2 laps15. Jules Bianchi Marussia-Ferrari +8 laps

Page 16: Kedaulatan Rakyat 17 Maret 2014

SENIN KLIWON 17 MARET 2014 ( 15 JUMADILAWAL 1947 ) HALAMAN 17

Tak Seluruhnya Kampanye TerbukaSLEMAN (KR) - Sejumlah partai politik peserta Pemilu

2014 dan calon anggota DPD RI belum seluruhnya meman-

faatkan jadwal kampanye terbuka di hari pertama, Minggu

(16/3). Mereka memilih melakukan konsolidasi dan bersosial-

isasi langsung dengan calon pemilih.

Hal serupa juga dilakukan Partai Amanat Nasional (PAN).

Jatah kampanye di Lapangan Klidon Kecamatan Ngaglik

belum mereka manfaatkan untuk menggelar rapat umum ter-

buka. Kemungkinan rapat umum akan dijadikan satu dengan

tingkat propinsi atau kabupaten.

”Sekarang pemantapan internal terlebih dahulu. Kami se-

rahkan ke masing-masing dapil untuk berkoordinasi,” ujar

Sadar Narimo, sekretaris DPD PAN Kabupaten Sleman.

Calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI, Hafidh

Asrom juga tidak mengambil jatah kampanye terbuka. Ia

mengaku lebih menyukai sosialisasi dengan mengunjungi ma-

syarakat.

Sedangkan di Gunungkidul, Partai Keadilan Sejahtera (PKS)

tidak menggunakan jatah rapat terbuka. Dewan Pimpinan

Daerah (DPD) PKS Gunungkidul hanya melakukan konsoli-

dasi rengan relawan. ”PKS tidak mengambil rapat terbuka,

hanya temu relawan dan komunikasi sedengan warga secara

terbatas,” kata Arif Wibowo SPdT, Ketua DPD PKS Gu-

nungkidul, Minggu (16/3). (Awh/Awa)-a

PPP Kerja Bakti Bersama SimpatisanSLEMAN (KR) - DPW PPP DIY meniadakan kampanye ter-

buka putaran pertama, Minggu (16/3). Namun putaran perta-

ma kampanye PPP diserahkan ke masing-masing daerah pim-

pinan cabang.

Fungsionaris DPW PPP DIY Muhammad Yazid mengatakan,

kampanye putaran pertama PPP yang sedianya digelar di hala-

man parkir Stadion Maguwoharjo dibatalkan. Peniadaan kam-

panye terbuka di Maguwoharjo merupakan keputusan DPW

PPP DIY.

”Cabang-cabang kami persilakan mengadakan kegiatan

sendiri. Mau mengadakan bakti sosial atau kerja bakti dipersi-

lakan,” kata Yazid.

Dalam mengisi kampanye hari pertama, Muhammad Yazid

melakukan kegiatan kerja bakti bersama simpatisan PPP dari

Sleman. Kegiatan kerja bakti yang melibatkan ratusan sim-

patisan bersama masyarakat tersebut antara lain pembangun-

an gedung TPA di Sumber Gamol Balecatur Gamping.

”Kemudian di Tragan Godean melakukan kerja bakti pem-

buatan jalan lingkar, termasuk juga di Malangan Sumber-

agung Moyudan. Tadi juga sempat ditinjau ketua DPW PPP

DIY Syukri Fadholi,” ujarnya. (Sni)-a

Fidelis Gelar Lomba Catur WATES (KR) - Calon anggota Dewan Perwakilan Da-

erah Republik Indonesia (DPD RI) asal pemilihan DIY

Fidelis Indriarto berupaya menarik simpatik massa sehing-

ga mau memilihnya pada Pemilu 9 April mendatang dengan

menggelar lomba catur simultan yang di pusatkan di

Gedung Kesenian Wates, Minggu (16/3).

Dalam lomba yang dibuka secara resmi oleh mantan

Bupati Purworejo Jawa Tengah Kelik Sumrahadi dengan

melangkahkan pion catur tersebut Fidelis melawan 70

pecatur lokal. ìSaya sengaja memilih catur dalam upaya

menarik simpatik masyarakat agar memilih saya karena

catur mengandung filosofi yang sangat tinggi. Dalam per-

lombaan catur mengajak orang untuk berlatih berpikir serta

mengatur strategis,” katanya sesaat sebelum lomba dimulai.

Dicontohkan bidak pion yang notabene bidak paling kecil,

ibarat rakyat biasa. ”Kalau ia dikelola dengan baik, maka ke

depan atau hasil akhirnya si pion bisa jadi perwira bahkan

bisa menteri,” ujarnya.

Sebagai calon DPD RI termuda, Fidelis mengaku ingin

mempopulerkan DPD baik secara kelembagaannya maupun

perannya dalam pembangunan. ”Selama ini sangat sedikit

anak muda di DIY yang suka jadi anggota DPD. Begitu juga

dengan pemilinya belum familiar dengan DPD. Karena itu

kalau saya terpilih nanti saya mau lebih giat mempopuler-

kan DPD,” ujar Candidat Doktor Bidang Kajian Budaya dan

Media UGM tersebut. (Rul)-a

KAMPANYE PKB GELAR MUJAHADAH

Simpatisan Diimbau Hindari Konvoi

BANTUL (KR) - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW)

Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) DIY, H Agus Sulistiyono

SE MT meminta agar simpatisan PKB menghindari kampa-

nye dengan kendaraan bermotor. Apalagi jika hal tersebut di-

lakukan sampai menimbulkan keresahan di masyarakat.

Hal tersebut dikemukakan Agus Sulistiyono menyikapi ke-

jadian saat konvoi simpatisan Partai Kebangkitan Bangsa

(PKB) nyaris bentrok dengan warga Dusun Cabeyan Desa

Panggungharjo Sewon Bantul, Minggu (16/3). Bentrok dipicu

oleh ulah peserta konvoi yang masuk perkampungan. Pa-

dahal siang itu di Cabeyan ada orang meninggal dan pesta

pernikahan. Keributan tidak meluas setelah petugas Ma-

polsek Sewon datang ke lokasi kejadian.

”Jika masyarakat resah, kita justru dirugikan, karena su-

dah tidak simpatik,” ujar Agus usai menggelar mujahadah di

Srihardono Pundong Bantul. Simpatisan diminta untuk me-

nunjukkan sifat terpuji tanpa mengganggu orang lain.

Karena jalan yang merupakan milik publik sehingga penggu-

na jalan lain harus dihormati.

Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) PKB Bantul,

Arif Iskandar mengatakan, acara kampanye PKB digelar

mujahadah dan doa bersama di Gedung Serbaguna Sri-

hardono Kecamatan Pundong Bantul. Dipilihnya metode

tersebut dinilai efektif dalam menarik simpati masyarakat.

Dengan konsep tersebut PKB yakin mampu mendulang suara

terbanyak. (Roy)-a

MASSA PDIP PADATI LAPANGAN DEKSO

Targetkan Kemandirian Ekonomi

PENGAMANAN SELAMA KAMPANYE

Polresta dan Satgas Parpol Lakukan Patroli

BANTUL (KR)- Sekitar 2.000 pendukung Partai KeadilanSejahtera (PKS), Minggu (16/3) siang memenuhi LapanganRinginharjo Bantul, untuk mengikuti kampanye perdana diwilayah Zona Bantul Barat. Kampanye PKS kemarin menam-pilkan juru kampanye (Jurkam) Nasional, Dr H Sukamto, Jur-kam dari Kabupaten Bantul, H Jupriyanto SSi dan Jurkam darizona Bantul Barat Arif Haryanto.

Dr Sukamto dalam orasinya mengemukakan, untuk melaku-kan kampanye Pemilu 2014, PKS DIY sebetulnya tidak perluberkumpul atau kampanye dengan ‘memutihkan’ wilayahYogyakarta. Karena kader PKS sudah aktif melakukan dialoglangsung dengan masyarakat. Maka Sukamto meminta kepadasemua kader PKS untuk menyerap aspirasi masyarakat, kemu-dian memperjuangkan aspirasi masyarakat tersebut.

Menurut Sukamto, partai yang bersih, peduli dan profosional,merupakan spirit Partai Keadilan Sejahtera. Karena itu para ka-der harus dapat memanfaatkan waktu kampanye ini untuk pen-dekatan dengan masyarakat dan jangan lupa mendekatkan dirikepada Allah SWT.

Sementara H Jupriyanto mengutarakan, PKS di Bantul padaPemilu 2014 ini mentarget mampu memperoleh 3 besar suaraterbanyak. Sehingga diharapkan dapat memperoleh 8 kursi diDPRD Bantul.

Jupriyanto yang juga Ketua DPD PKS Bantul mengatakan,ajang kampanye perdana ini dimaksudkan untuk mengukur dayakonsolidasi yang sudah berlangsung setahun penuh. (Jdm)-a

KALIBAWANG (KR) -

Partai Demokrasi Indonesia

Perjuangan (PDIP) Kulon-

progo memanfaatkan hari

pertama kampanye terbuka,

Minggu (16/3) dengan meng-

gelar rapat umum di dua tem-

pat masing-masing di lapang-

an Pendoworejo Kecamatan

Girimulyo dan Lapangan

Dekso Desa Banjarum Keca-

matan Kalibawang.

Jika rapat umum di Giri-

mulyo juru kampanye (ju-

rkam)-nya hanya tokoh lokal

para calon legislatif (Caleg)

DPRD Kulonprogo dan DPRD

DIY, maka di Lapangan Dekso

PDIP menampilkan Jurkam

Nasional sekaligus para Caleg

DPR dan DPD RI masing-ma-

sing Drs HM Idham Samawi

dan Sidarto Danusubroto.

Selain itu hadir pula Pulung

Agustanto, Edi Mihati serta

Esti Wijayanti.

Selain orasi politik, rapat

umum PDIP juga diwarnai hi-

buran musik organ tunggal

dengan menampilkan sejum-

lah penyanyi dangdut dari lu-

ar Kulonprogo. Dalam pernya-

taan politiknya Ketua DPP

PDIP Bidang Kaderisasi,

Idham Samawi menegaskan

partai berlambang kepala

Banteng moncong putih terse-

but harus bisa memenangkan

Pemilu 2014 agar dapat me-

ngatur sekaligus menata

Bangsa Indonesia ke arah

yang lebih baik.

”Agar kedaulatan di bidang

politik, kemandirian di bidang

ekonomi dan berkepribadian

dalam berkebudayaan untuk

menuju kesejahteraan rakyat

terwujud maka masyarakat

harus mendukung dan memil-

ih PDIP sehingga menang

dalam Pemilu,” jelasnya.

Sedangkan Pulung

Agustanto memilih nembang

‘Oplosan’ bersama massa pen-

dukung. ”Dari pada saya pida-

to panjang lebar mendingan

kita nyanyi saja,” katanya

langsung disambut oce oleh

‘banteng-banteng’

Kulonprogo.

Panitia lokal Rapat Umum

PDIP Kulonprogo wilayah

Utara Wiwin Windarta alias

Jendot mengatakan, dalam

Pemilu 2014 pihaknya ber-

upaya semaksimal mungkin

agar perolehan suara PDIP

baik untuk kursi DPRD

Kulonprogo, DPRD DIY dan

DPR serta DPD bertambah.

(Rul)-a

YOGYA (KR) - Polresta

Yogya bersama satgas partai

politik (parpol) akan melaku-

kan patroli pada saat kampa-

nye terbuka. Dalam penga-

manan kampanye, Polresta

Yogya juga mensiagakan 606

personel.

Kapolresta Yogya Kombes

Pol R Slamet Santoso SH

SIK mengatakan, setiap ada

kampanye, satgas dari par-

pol bersangkutan berkum-

pul ke Mapolresta. Selan-

jutnya bersama petugas Pol-

resta melakukan patroli un-

tuk ikut membantu meng-

amankan kampanye.

”Kami sudah ada kesepa-

katan dengan satgas dari

parpol untuk ikut memban-

tu mengamankan kampa-

nye. Diharapkan dengan

patroli itu, pelaksanaan

kampanye bisa berjalan

aman dan lancar,” kata Ka-

polresta Yogya, Minggu

(16/3) saat apel pengama-

nan Pemilu 2014 di Ma-

polresta.

Dikatakan, dalam masa

kampanye terbuka ini sa-

ngat rawan terjadi konflik,

baik pendukung antar caleg

maupun partai. Untuk itu,

pihaknya akan meningkat-

kan pengamanan di seluruh

lapangan yang dijadikan se-

bagai kampanye terbuka.

”Memang kampanye ter-

buka sangat potensi ge-

sekan. Kami juga sudah

siapkan satgas preventif

agar massa pendukung ti-

dak mudah terprovokasi

oleh orang yang tidak ber-

tanggungjawab,” terang-

nya.

Sedangkan Kasat Lantas

Polresta Yogya Kompol Sur-

yo H SIK menjelaskan, sela-

ma proses kampanye terbu-

ka, ada dua prioritas jalur

yang yang tidak boleh dilalui

peserta kampanye. Prioritas

utama, di Jalan Mangkubu-

mi hingga Titik Nol Kilo-

meter harus bebas peserta

kampanye, sedangkan prior-

itas kedua mulai Jalan Solo

hingga Tugu Yogya.

”Prioritas utama itu harus

steril dari perserta kampa-

nye. Tapi untuk prioritas ke-

dua, akan diusahakan bebas

dari peserta kampanye. Se-

tiap masuk ruas jalur priori-

tas utama, akan dijaga petu-

gas,” jelasnya. (Sni)-a

MOTOR BLOMBONGAN KATEGORI PELANGGARAN

Kampanye Terbuka, Waspadai ’Money Politics’

Ketua Panwaslu Bantul, Supardi

kepada KR, Minggu (16/3) menu-

turkan berdasarkan Peraturan Komisi

Pemilihan Umum (PKPU) Nomor 1

Pasal 30 tentang Pedoman Pelak-

sanaan Kampanye Pemilu diatur bah-

wa menggunakan motor blombongan

saat konvoi di jalan raya sehingga

mengganggu masyarakat dengan

suara bising termsuk kategori pelang-

garan. Meski demikian pelanggaran

tersebut masuk kategori pelanggaran

ringan sehingga sanksi yang diberikan

berupa sanksi administratif.

”Kami dari Panwaslu hanya mem-

berikan rekomendasi ke KPU untuk

ditindaklanjuti ke parpol yang ber-

sangkutan,” ujar Supardi.

Terkait terjadi konvoi motor yang

menimbulkan gangguan pada pelak-

sanaan deklarasi kampanye damai pa-

da Sabtu (15/3), Supardi menegaskan

acara tersebut merupakan acara KPU

bukan acara dari parpol sehingga yang

diperingatkan oleh Panwaslu adalah

KPU.

”Acara deklarasi itu merupakan

acara KPU bukan kampanye dari par-

pol sehingga sangatlah tidak etis acara

tersebut ditumpangi konvoi peserta

pemilu parpol tertentu,” tegasnya.

Adapun kerawanan utama yang

berpotensi terjadi saat kampanye ter-

buka adalah money politics alias bagi-

bagi uang saat kampanye bahkan

gesekan dan konflik saat pelaksanaan

kampanye terbuka.

Saat dikonfirmasi, Ketua KPU

Bantul, Muhammad Johan Komara,

SIP menyatakan pada rapat persiapan

deklarasi dan kirab kampanye damai,

pihaknya sudah melakukan koordi-

nasi dengan 12 parpol, panwas serta

aparat kepolisian. Dari koordinasi

tersebut, disepakati bersama bahwa

parpol tidak boleh membawa massa,

selain pengurus parpol yang berjum-

lah tiga orang.

Johan menambahkan dalam meng-

hadiri kampanye terbuka, massa dan

simpatisan parpol yang menggunakan

kendaraan bermotor secara rombong-

an, pada saat berangkat atau pulang,

tidak dibenarkan melakukan pawai

kendaraan motor. Apalagi dalam kon-

voi tersebut memasuki wilayah dapil

lain, melanggar peraturan lalulintas

serta melakukan perbuatan yang

mengganggu kegiatan masyarakat.

(Aje)-a

BANTUL (KR)- Pada pelaksanaan kampanye terbuka haripertama, Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Bantul meng-ingatkan parpol untuk mengurangi massa memakai motor de-ngan knalpot blombongan berkonvoi dan membuat terganggunyaaktivitas masyarakat. Sementara, dalam kampanye terbuka ker-awanan yang menjadi konsentrasi pengawasan adalah praktikmoney politics.

KR-Sukro Riyadi

Simpatisan PKB melakukan konvoi di wilayah Bam-

banglipuro Bantul, Minggu (16/3).

KR-Asrul Sani

Caleg DPR RI Pulung Agustanto sedang nembang

‘Oplosan’ bersama massa pendukung PDIP Kulonprogo.

KR Judiman

Sekitar 2.000 pendukung PKS memutihkan Lapangan

Ringinharjo Bantul.

Partai Nas Dem, Hindari Mobilisasi MassaYOGYA (KR) - Memasuki masa kampanye terbuka, Ca-

lon Legislatif (Caleg) Partai Nasional Demokrat (Nas Dem)

menegaskan tidak ingin memobilisasi massa untuk kemudi-

an berkonvoi di jalan-jalan. Partai Nas Dem beranggapan,

penggalangan massa secara besar-besaran hanya akan

merugikan kepentingan umum dan memperparah kemac-

etan lalu-lintas terutama di wilayah Kota Yogyakarta.

Hari pertama kampanye terbuka ini, Minggu (16/3), para

Caleg Partai Nas Dem baik DPRD Kabupaten/Kota, DPRD

Provinsi atau DPR Pusat, berinisiatif mendatangi kon-

stituennya di kecamatan-kecamatan. Di wilayah Kota

Yogyakarta, Partai Nas Dem menggelar acara doa bersama

dan bakti sosial di delapan titik. Diantaranya, di daerah

Pengok Gondokusuman digelar pengajian dan doa bersama

yang dihadiri tak kurang 300 warga. Pengobatan gratis de-

ngan melibatkan 3 dokter dan 3 perawat di Kecamatan

Pakualaman. Pengajian dan pembagian 300 paket sembako

murah di Kecamatan Ngampilan. Pemeriksaan gratis di

Kecamatan Jetis. Pemberdayaan perempuan dengan pem-

bekalan keterampilan merajut bagi 200 ibu-ibu di Ke-

camatan Mantrijeron. Pengajian dan doa bersama dilanjut

pembagian paket sembako murah di Terban, Gondo-

kusuman. (*-5)-a

KR-Devid Permana

Caleg Partai Nas Dem saat berkampanye menyam-

paikan visi misinya.

Massa PKS Putihkan Lapangan Ringinharjo

Page 17: Kedaulatan Rakyat 17 Maret 2014

SEMARANG (KR) - Lahir

di Yogyakarta tahun 1950,

Ibnu Subiyanto memperoleh

pendidikan politiknya dari

para senior GMNI di kampus

UGM Yogyakarta. Secara for-

mal, ia tak pernah memperoleh

pendidikan ilmu politik. Na-

mun Ibnu mampu menyelesai-

kan pendidikan formal Fakul-

tas Ekonomi UGM jurusan

Akuntansi dan sejak 1980

menjadi dosen STIE YKPN

Yogyakarta.

Tahun 1981-1999, Ibnu Subi-

yanto membantu PDI Per-

juangan di Sleman, memben-

tuk jaringan sel partai dan

memberikan pendidikan politik

pada jaringan partai di akar

rumput. "Rakyat di pedesaan

saya anggap memiliki bahasa

komunikasi sederhana tetapi

bisa memberi pengetahuan

baru yang dibutakan politik se-

masa Orde Baru berkuasa," pa-

parnya kepada wartawan

Sabtu petang (15/3) di toko

buku Gramedia Semarang.

Setelah dua kali menjadi bu-

pati Sleman yang diusung

PDIP, Ibnu Subiyanto seka-

rang banyak waktu luang yang

digunakan menulis buku. Bu-

ku pertamanya yang diterbit-

kan Galang Pustaka Yogya-

karta, berjudul Pemimpin

Berkaki Rakyat, Membangun

Parpol Berbasis Kader. Buku

dengan cover Jokowi, dikata-

kan bukan idenya. Hal itu, ha-

nya untuk menarik pembaca

dan merupakan ide penerbit.

Dari hampir 500 lembar ha-

laman di buku tersebut, tulis-

an sosok Jokowi tak lebih dari

satu bab. Justru penulis ba-

nyak memberi gambaran ten-

tang demokrasi Indonesia se-

karang. "Demokrasi kita ada-

lah demokrasi ping, para lan

suda," ungkap Ibnu Subiyanto.

Buku yang terdiri dari 21

bab dan lima bagian tersebut

banyak mengupas dunia poli-

tik Indonesia yang dialami

penulis maupun yang tengah

berlangsung. "Generasi muda

wajib masuk dunia politik,

agar tak hanya bisa menge-

cam. Dengan berada di dalam-

nya, generasi muda bisa mem-

perbaiki kondisi politik ini," pa-

par Ibnu Subiyanto kepada

para audien yang kebanyakan

mahasiswa. (Fre)-o

SENIN KLIWON 17 MARET 2014 (15 JUMADILAWAL 1947) ÓKEDAULATAN RAKYATÓ HALAMAN 18

PKBI Jateng Dapat Akreditasi ASEMARANG (KR) - Per-

kumpulan Keluarga Berenca-

na Indonesia (PKBI) Jateng

mendapatkan hasil akreditasi

sangat memuaskan, dengan

nilai Aserta tingkat kepatuhan

dan pemenuhan standar 91,8

persen. Hasil itu diperoleh

setelah PKBI Jateng menjalani

akreditasi dari tim assessor

yang dipimpin Atas Hendrar-

tini Habsjah MA.

Selain mengecek kelengka-

pan dokumen pendukung LSM

besar ini, tim assessor juga

melakukan kunjungan ke

BKKBN Provinsi Jateng, Di-

nas Kesehatan Kota Sema-

rang, SMK Ibu Kartini, LSM

FKPB Batang dan PKBI

Cabang Pemalang. Kunjungan

untuk memastikan bahwa se-

lama ini PKBI Jawa Tengah

telah berperan dalam peme-

nuhan hak-hak kesehatan re-

produksi dan seksual serta

berjejaring dengan para stake-

holder.

"PKBI Jawa Tengah terma-

suk outstanding dibanding

PKBI Daerah yang lainnya di

Indonesia," ujar Ketua PKBI

Jawa Tengah dr H Hartono

Hadisaputro SpOG dan Di-

rektur Eksekutif Daerah PKBI

Jateng Elisabet SA Widyastuti

SKM MKes kepada wartawan

di Semarang, Sabtu (15/3).

Akreditasi PKBI Jateng,

ujar Elizabeth, merupakan

amanat Musyawarah Nasional

XIV PKBI tahun 2010, dimana

tahun 2013-2014 dilakukan

akreditasi bagi 27 PKBI Da-

erah di Indonesia, termasuk

PKBI Jawa Tengah. Sejak

1967, PKBI telah menjadi ang-

gota International Planned

Parenthood Federation (IPPF)

yang berpusat di London.

"Saat ini lebih dari 170 ne-

gara telah menjadi anggota

IPPF. Sebagai organisasi

yang besar dan mempunyai

banyak anggota, IPPF berha-

rap dapat mempertahankan

kualitas dan akuntabilitas or-

ganisasi agar lebih dipercaya

oleh klien, partner maupun

donor yang selama ini mem-

berikan dukungan terhadap

IPPF beserta anggotanya.

Untuk itu IPPF mengem-

bangkan 10 Prinsip dan

Standar Keanggotaan yang

wajib dipenuhi dan dipatuhi

oleh anggotanya," jelas Eliza-

beth. (Sgi)-m

POLRES SIAPKAN 300 PERSONEL

Golkar Kudus Awali KampanyeKUDUS (KR) - Kampanye 12 partai politik peserta Pemilihan

Umum Legislatif di Kabupaten Kudus yang dimulai Minggu

(16/3), diawali oleh Partai Golkar. Namun partai berlambang po-

hon beringin itu tidak menggelar kampanye terbuka di lapangan

atau tempat tertentu dengan pengerahan massa, tetapi cukup de-

ngan kampanye simpatik oleh masing- masing calon anggota le-

gislatif di daerah pemilihan (dapil) masing-masing.

Sekretaris DPD Partai Golkar Kabupaten Kudus, Tri Erna

Sulistyowati mengatakan, tidak ada kampanye dengan pengera-

han massa di lokasi terbuka seperti lapangan. "Kami hanya keli-

ling dapil dengan membagi-bagikan leaflet atau brosur berisi pro-

gram- program partai. Salah satu program yang kami tawarkan,

memperjuangkan kesejateraan rakyat menjadi lebih baik. Hal itu

dilakukan hampir semua caleg di dapil masing-masing," ujarnya,

Minggu (16/3).

Menurutnya, jadwal kampanye pertama tidak berdasar nomor

urut partai. Golkar mengikuti garis komando secara paralel sesuai

jadwal kampanye caleg Dapil II DPR RI yang meliputi Demak,

Kudus dan Jepara. Sedang jadwal kampanye lokal per-dapil telah

diatur jadwalnya secara khusus oleh Komisi Pemilihan Umum

(KPU) Kabupaten Kudus.

Ketua KPU Kabupaten Kudus, Moh Khanafi membenarkan,

pengaturan jadwal kampanye masing-masing partai sebagian

mengikuti jadwal dari pusat sesuai dapil caleg DPR RI.

Menurutnya, setiap partai mendapatkan tiga kali jatah kampanye

terbuka. Untuk kampanye tertutup, dapat dilakukan setiap saat

hingga 5 April mendatang.

Terpisah, Kapolres Kudus AKBP Bambang Murdoko meng-

ungkapkan, semua partai mendapatkan perlakuan sama dalam

hal pengamanan. Pihaknya telah menyiapkan 300 personel untuk

mengamankan jalannya kampanye setiap harinya. "Tidak ada

yang kami istimewakan, hanya saja personel yang kami terjunkan

sesuai kebutuhan dan kondisi lapangan,” tandasnya. (Trq)-o

BKSDA Jateng GencarkanOperasi Tanaman dan Satwa

PATI (KR) - Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA)

Jawa Tengah akan terus melakukan operasi penertiban dan eva-

kuasi terhadap tanaman dan satwa dilindungi. Sesuai Undang-

undang Nomor 5 Tahun 1990 tentang Keanekaragaman Hayati,

PP 7 Tahun 1999 tentang Pemanfaatan TLS dan PP 8 Tahun 1999

tentang Pengawetan, maka terhadap pemilik satwa dilindungi di-

ancam hukuman maksimal 5 tahun atau denda Rp 100 juta.

Kepala BKSDA Jawa Tengah Ir SY Chrystanto MForSc ketika

ditemui KR di Pati, Sabtu (15/3) mensinyalir masih banyak anggo-

ta masyarakat yang secara pribadi memelihara jenis satwa yang

dilindungi. "Kami telah berhasil menyita 13 ekor satwa dilindungi.

Kami akan terus melakukan operasi penertiban dan evakuasi

tumbuhan dan satwa liar," tegasnya.

Dari operasi yang dilakukan BKSDA Jawa Tengah hingga

pertengahan Maret 2014 ini, berhasil diamankan tujuh ekor bu-

rung dan enam ekor buaya muara. Masing-masing terdiri tiga

ekor elang bondol, dua ekor kakaktua dan dua ekor merak hijau.

"Satwa buaya diamankan dari rumah warga Juwana Pati dan

dari seorang warga Desa Krasak kecamatan Bangsri Kabupaten

Jepara," jelas Chrystanto. Menurutnya, operasi tumbuhan dan

satwa liar (TSL) di lokasi tersebut dilakukan berdasarkan infor-

masi masyarakat. (Cuk)-m

TEMUAN KPU PATI

905 Kartu Suara RusakPATI (KR) - Para Caleg di Kabupaten Pati yang terpilih pada

Pemilu April mendatang supaya lebih konsentrasi terhadap

amanah sebagai wakil rakyat. "Jangan sampai, gara-gara menjadi

anggota dewan malah ngrentengi PK (pemandu karaoke) untuk

menambah deretan istri simpanan," ungkap Pengasuh Ponpes Al-

Istianah Plangitan Pati KH Nur Rohmat pada tauziyah kirab dan

Kampanye Damai Parpol/Caleg di Alun-alun Pati, Sabtu (15/3).

Juga diingatkan, para pimpinan Parpol dan Caleg agar selalu

mempertahankan keutuhan Negara Kesatuan Republik

Indonesia (NKRI). Jangan sampai Pemilu yang berlangsung di te-

ngah kebebasan justru membuat wakil-wakil rakyat menjadi

lengah, sehingga dampaknya kehancuran dan disintegrasi

bangsa. "Euforia kebebasan yang kebablasan bisa menghan-

curkan suatu bangsa. Euforia kebebasan juga bisa meluluh-

lantakkan negara," tegasnya.

Sementara itu KPU Pati menemukan ratusan kartu suara

rusak akibat kena tinta pewarna, berlubang dan robek. "Ada 905

surat suara yang rusak. Yaitu gambar tidak jelas, sobek dan terke-

na bercak tinta pewarna. Kerusakan meliputi surat suara DPR,

DPD, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten. Kami sudah melapor

ke KPU Provinsi maupun KPU Pusat untuk dimintakan ganti," je-

las Ketua KPU Pati, Muchammad Nasih. (Cuk)-m

LINGKAR JATENG

KR-FredoIbnu Subiyanto memaparkan proses dan isi buku yangbaru saja ditulis.

Golkar Janjikan KesejahteraanSEMARANG (KR) - Kampanye Partai

Golkar secara terbuka di ibukota Provinsi Jawa

Tengah Semarang, kali pertama digelar Minggu

(16/3) di lapangan Pancasila Semarang. Ketua

Dewan Pertimbangan yang sekaligus tokoh se-

nior Partai Golkar, Ir Akbar Tandjung tampil se-

bagai juru kampanye nasional. Juga tampil se-

bagai jurkam antara lain Caleg Sasmito dan

Bambang Raya Saputra, mantan Bupati

Semarang Ny Hj Ambar Fatonah, Ketua DPD

Partai Golkar Wisnu Suhardono dan sejumlah

tokoh regional dan nasional.

Di hadapan ribuan massa berkaos kuning,

Akbar Tandjung meneguhkan kembali sema-

ngat Partai Golkar yang tetap akan menjadi

partai terdekat dan peduli terhadap rakyat.

Kesejahteraan menjadi topik utama kampanye

Akbar.

"Kita ingat, bagaimana Golkar dulu besar dan

berperan serta menyejahterakan rakyat dengan

memajukan semua sektor, baik pertanian, pe-

ternakan, perindustrian maupun perumahan.

Dikaitkan kondisi yang berangsur merosot, ma-

ka kita harus bangkit kembali. Kita harus

menang kembali, karena kita ingin memperbai-

ki agar rakyat semakin maju dan sejahtera,"

ungkap Akbar Tandjung.

Ditambahkan, bahwa secara garis besar,

perekonomian Indonesia naik tapi kesenjangan

makin tinggi. Pada waktu Golkar memegang

pemerintahan, menurut Akbar Tandjung, situ-

asi politik dan keamanan terkendali. "Konsep

Golkar pada waktu itu sangat jelas, yakni me-

wujudkan negara yang sejahtera melalui misi

Indonesia menjadi bangsa yang bersatu,

berdaulat dan mandiri. Golkar menjanjikan ke-

majuan dan kesejahteraan, Golkar punya perja-

lanan panjang, punya tokoh yang memiliki pe-

ngalaman dan kemampuan untuk rakyat,"

tegasnya.

Bila diberi kemenangan, kata Akbar, Golkar

tinggal menempatkan orang-orangnya yang cer-

das. Partai Golkar telah menyiapkan rencana

ke depan untuk perubahan dan perbaikan, agar

kehidupan rakyat lebih baik. Rencana tersebut

antara lain menyediakan lapangan pekerjaan

terbuka agar menekan pengangguran dan me-

nekan kemiskinan. "Inilah program dan gagas-

an yang diperjuangkan Golkar. Kiprah Golkar

sudah teruji sejak lama. Bahkan di tahun 1984

telah berhasil mewujudkan swasembada pa-

ngan," tandas Akbar Tanjung. (Cha)-m

KH SOLECHAN ARIEF MM:

Jokowi Memang Tak TerbendungPATI (KR) - Kemunculan

Joko Widodo (Jokowi) sebagai

calon presiden RI 2014-2019

dari PDI Perjuangan sudah

mendapat sambutan antusias

berbagai elemen masyarakat

di Kabupaten Pati. "Yang men-

jadi pertanyaan masyarakat

sekarang adalah, siapa yang

bakal mendampingi Jokowi,"

kata pengamat politik, Drs KH

Solechan Arief MM ketika dite-

mui KR di rumahnya Desa

Pagerharjo Kecamatan Wedri-

jaksa Kabupaten Pati, Minggu

(16/3) siang.

KH Solechan Arief mengaku

pernah mendapat penjelasan

dari salah satu petinggi PDIP,

jika pengumuman Jokowi se-

bagai capres sebenarnya akan

diumumkan pada saat Raker-

nas PDIP di Ancol, Oktober

2013 lalu. Namun Megawati

Soekarnoputri terpaksa me-

nundanya karena masih ingin

mendengar suara arus bawah

lagi di luar dari kader partai

berlambang banteng moncong

putih. Misalnya dari harapan

masyarakat kampus, pengusa-

ha dan TNI, mengenai sosok

presiden yang akan datang.

Karena itu, keputusan Me-

gawati menunjuk Jokowi seba-

gai capres PDIP pada hari

Jumat (14/3), dinilai bukan se-

bagai keputusan yang men-

dadak. Namun sudah dipersi-

apkan sejak lama," kata KH

Solechan Arief. Langkah Mega-

wati Soekarnoputri yang me-

netapkan Jokowi sebagai

capres dari PDIP, juga dinilai

langsung mendapat tanggapan

positif dari semua kalangan.

"Capres Jokowi memang su-

dah tidak terbendung," tegas-

nya.

Diprediksikan, jika pada

Pemilu 9 April mendatang PDI

Perjuangan mampu meraup

dukungan suara lebih dari 27

persen maka Jokowi 'tinggal

memilih' figur yang paling siap

untuk digandeng menjadi

cawapres.

Secara berurutan, nama

yang digadang bisa mendam-

pingi Jokowi, KH Solechan

Arief menyebut lima nama to-

koh nasional. Yakni Jusuf

Kalla (mantan wapres SBY),

Jendral TNI (Purn) Pramono

Edi Wibowo (mantan Kasad),

Prananda (putra pertama Me-

gawati Soekarnoputri). Chairul

Tanjung (pengusaha) dan Yeny

Wachid (putri KH Abdurrah-

man Wahid). (Cuk)-o

KR-Chandra ANAkbar Tandjung (kanan) membangkitkan kembali romantisme kejayaan Golkar Orde Baru.

ELEVASI ABT TERUS MENURUN

Kudus Krisis Pasokan Air Bersih

Penurunan elevasi itu mulai

dialami beberapa sumur pro-

duksi PDAM di kawasan

Kecamatan Bae, Gebog dan

Dawe. "Mulai sekarang kita

cari sumber air baku penggan-

ti. Antara lain sumber permu-

kaan dari waduk atau sungai.

Kita tidak bisa terus terpaku

pada sumber ABT," ujar Direk-

tur PDAM Kudus, Ahmadi

Safa', Minggu (16/3).

Menurutnya, berdasarkan

hasil kajian tim ahli ITB yang

difasilitasi United States Agen-

cy for International Develop-

ment (USAID), tahun 2032 Ku-

dus akan mengalami krisis pa-

sokan air bersih. Dengan catat-

an, jika 15 tahun ke depan ti-

dak segera ada substitusi peng-

ganti ABT. Sebab, sumber air

baku yang ada sekarang meru-

pakan cadangan ratusan ta-

hun lalu.

"Apabila ABT terus dieksplo-

rasi, akan menyusut dan un-

tuk mengembalikan ke kondisi

semula dibutuhkan waktu sa-

ngat lama. Upaya konservasi

lahan yang dilakukan bebera-

pa tahun terakhir, dimungkin-

kan baru dapat dirasakan be-

berapa dekade mendatang,"

tandas Ahmadi.

Dikatakan, kerusakan ling-

kungan menyebabkan air hu-

jan tidak mampu terserap ke

dalam tanah dan hanya menja-

di aliran permukaan. Terkait

kondisi tersebut, penggunaan

ABT memang harus segera di-

tinggalkan dan mulai meman-

faatkan sumber permukaan se-

perti waduk dan sungai. Saat

ini, PDAM Kudus memiliki 36

unit sumur ABT. Kedalaman

sumur antara 130 meter hing-

ga 150 meter. Penurunan pa-

ling tinggi terjadi pada 10 su-

mur produksi di Kecamatan

Bae.

Pada kondisi normal, pompa

air di sumur produksi ditem-

patkan di kedalaman 36 meter

di bawah tanah. Sedang seka-

rang ini pompa air di sumur

produksi diletakkan di posisi

46 meter hingga 50 meter di

bawah tanah. "Ada beberapa

sumur yang pompa airnya su-

dah kami turunkan di kedala-

man 60 meter. Dalam kondisi

kritis seperti kemarau, kedala-

man bisa mencapai 75 meter.

Risikonya, energi yang diguna-

kan jauh lebih besar," jelas

Ahmadi.

Meskipun demikian, kondisi

tersebut belum berdampak pa-

da pengurangan jumlah air

baku yang diproduksi. PDAM

masih dapat menurunkan

pompa penyedot saat level air

turun, meski upaya itu tidak

dapat dilakukan terus mene-

rus. Saat ini, PDAM Kudus te-

lah berupaya mencari sumber

air baku melalui Sistem Penye-

diaan Air Permukaan (SPAM).

Sumber alternatif diusahakan

dari Waduk Logung yang se-

gera dibangun dan Bendung

Klambu yang berasal dari sis-

tem jaringan Waduk Kedung-

ombo. (Trq)-o

Sido Muncul Latih 35 Dokter TNISEMARANG (KR) - Presiden Direktur

(Presdir) PT Jamu dan Farmasi Sido Muncul,

Irwan Hidayat mengungkapkan, untuk membe-

rikan pemahaman dan ilmu pengetahuan me-

ngenai obat herbal kepada kalangan medis, pi-

haknya akan melakukan kerja sama dengan

Direktur Kesehatan (Dirkes) Angkatan Darat

(AD), melatih 35 dokter TNI untuk mengenal

dan memahami ilmu obat herbal yang belum

mereka terima saat kuliah di kedokteran.

Untuk itu, Sido Muncul menyelenggarakan

seminar Pemanfaatan Herbal Medik Dalam

Pelayanan Kesehatan, Sabtu (15/3) di RST dr

Soedjono Magelang. "Sebanyak 35 dokter TNI

dari unsur AD, AU dan AL akan dilatih selama

50 jam di Semarang dan Tawangmangu. Dengan

pelatihan tersebut, diharapkan para dokter TNI

akan mampu mengaplikasikan ilmu herbal di

rumah sakit tempat mereka bekerja," jelas

Irwan Hidayat.

Selain mengadakan seminar, Minggu (16/3) di

Magelang juga dilakukan aksi minum jamu to-

lak angin bareng yang melibatkan sekitar 7.000

anak muda dan Menteri BUMN Dahlan Iskan.

Dari kegiatan tersebut, tolak angin berhasil

meraih penghargaan rekor dunia dari Leambaga

Prestasi Indonesia Dunia (LEPRID).

Pembicara lain yang tampil dalam seminar ini

adalah Staf Ahli Menkes Bidang Teknologi

Kesehatan dan Globalisasi, Agus Purwadianto,

Kasubunit Bimbingan Industri Obat Asli Indo-

nesia Tepy Usia, Kasubunit Bina Pelayanan

Kesehatan Tradisional Ramuan Kemenkes RI,

Peneliti Herbal Undip Noorwijayahadi, Ketua

IDI Magelang Dwi Hartanto dan beberapa pem-

bicara lain.

Kepala Kesehatan Kodam IV/Diponegoro

(Kakesdam) Kolonel Saptadi mengatakan, jamu

sudah lama dikenal oleh masyarakat Indonesia

sebagai obat alternatif untuk menyembuhkan

berbagai macam penyakit. Sekarang ini jamu ju-

ga sudah tidak lagi diolah secara manual, tetapi

sudah dikembangkan dan diproduksi secara mo-

dern. Dengan adanya kemampuan di bidang

pengobatan herbal, dokter memiliki peranan

untuk pengembangan obat herbal. (Bdi)-m

Ibnu Subiyanto Tekuni Penulisan Buku

KR-Alwy AlydrusKH Solechan Arief MM

KUDUS (KR) - Krisis air bersih diprediksi akan

terjadi di wilayah Kabupaten Kudus, setelah eleva-

si sumber baku air bawah tanah (ABT) yang dike-

lola Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) setem-

pat terus mengalami penurunan. Rata- rata setiap

tahun, elevasi ABT turun antara 7 hingga 10 cen-

timeter.

Page 18: Kedaulatan Rakyat 17 Maret 2014

SENIN KLIWON 17 MARET 2014 ( 15 JUMADILAWAL 1947 ) ”KEDAULATAN RAKYAT” HALAMAN 19KLATEN-SOLOPENAMBANGAN MASIH BERLANGSUNG

IPW: Polisi Harus Bertindak Tegas

ANTISIPASI MOBDIN UNTUK KAMPANYE

Modus Ganti Plat Nomor Dicermati

PEMPROV JATENG SIAPADOPSI PNPM

Agung Laksono: Harus Berlanjut

KLATEN (KR) - Warga bersama anggota TNI, relawan dan

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Klaten,

Minggu (16/4) gotong royong membangun jembatan darurat.

Jembatan tersebut melintang di atas alur Kali Woro Dukuh

Pacitan Desa Sukorini Kecamatan Manisrenggo Klaten.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD)

Pemkab Klaten Sri Winoto mengatakan, jembatan lama

hanyut terbawa banjir lahar dingin sekitar dua pekan lalu.

Jembatan tersebut menghubungkan Desa Sukorini dan Desa

Ngemplakseneng Kecamatan Manisrenggo Klaten.

"Dulu sudah ada jembatan darurat dari bambu, tetapi

hanyut diterjang banjir lahar dingin beberapa waktu lalu," ka-

ta Sri Winoto. Jembatan darurat dibangun kembali menggu-

nakan puluhan bambu berukuran besar. Panjang jembatan se-

kitar 15 meter dengan lebar 3 meter. Pekerjaan pembangunan

jembatan dimulai Minggu (16/3) pagi. (Sit)-g

PERMUDAH AKSES DUA DESA

Jembatan Darurat Diperbaiki

HASIL PENELITIAN FP UNS SOLO

Salak Bisa untuk Konservasi AlamPKL BERJUALAN DI TROTOAR

Akan Segera Ditertibkan

BOYOLALI (KR) - Fasili-

tator dan sistem Program

Nasional Pemberdayaan

Masyarakat (PNPM) Man-

diri Perdesaan siap diadopsi

dan diakomodir Pemprov

Jateng tentang program

pembangunan desa mandiri

dan berdikari.

Hal tersebut terpapar da-

lam seminar Rekonstruksi

Peran Fasilitator Dalam

Pembangunan Perdesaan di

Asrama Haji Donohudan

Boyolali, Sabtu (15/3). Acara

dihadiri mantan Ketua Pan-

sus RUU Desa Akhmad

Muqowam, Staf Ahli Menteri

Pendayagunaan Aparatur

Negara dan Reformasi

Birokrasi, Gubernur Jawa

Tengah Ganjar Pranowo dan

1.200 fasilitator PNPM Per-

desaan se Jawa Tengah.

Sekretaris Jenderal Aso-

siasi Fasilitator Pemberdaya-

an Masyarakat (AFPM) Roh-

mat Puji Purnomo, mengatak-

an, belum jelasnya kelanjutan

Program PNPM Mandiri

membuat pihaknya harus

menyiapkan konsep untuk

15.000 fasilitator PNPM Per-

desaan di seluruh Indonesia.

Diterangkan, fasilitator ju-

ga bisa dialihkan menjadi

pendamping penerapan Un-

dang-undang (UU) Nomor 6

tahun 2014 tentang Desa, se-

andainya Program PNPM

berhenti. Terbuka juga pelu-

ang fasilitator PNPM menja-

di Aparatur Sipil Negara

(ASN) seiring dengan adanya

UU nomor 5 tahun 2014 ten-

tang ASN, dikaitkan peran

fasilitator yang selama ini

menjadi peran fungsional

dari program-program pem-

berdayaan masyarakat.

Harus Berlanjut

Sementara itu, dalam la-

watannya ke Wonogiri, Men-

teri Koordinator Kesejahte-

raan Rakyat (Menko Kesra)

RI DR HR Agung Laksono,

Jumat (14/3) menegaskan

program PNPM harus terus

berlanjut. Agung Laksono ju-

ga berkesempatan menyerah-

kan bantuan PNPM senilai

Rp 33,3 miliar kepada Bupati

Wonogiri H Danar Rahmanto.

Bantuan berupa Dana

Bantuan Langsung PNPM

Mandiri Perdesaan untuk 23

kecamatan Rp 30 miliar,

PNPM Mandiri Perkotaan

untuk 2 kecamatan Rp 3,2

miliar dan PNPM Mandiri

Pariwisata Rp 150 juta.

Agung Laksono menegas-

kan, siapa pun nantinya yang

terpilih sebagai presiden da-

lam Pilpres 2014, program

PNPM harus tetap berlanjut.

Pihaknya telah merekomen-

dasikan bahwa PNPM harus

dilanjutkan, karena merupa-

kan program yang berman-

faat bagi masyarakat dan

mengurangi kemiskinan de-

ngan tingkat kebocoran yang

sangat kecil.

Dalam kesempatan terse-

but, Agung Laksono juga me-

nyerahkan bantuan berupa

BSM dan BOS SM Rp

34,352 miliar, PAUD, Non

Formal dan Informal Rp 2,6

miliar, jaminan hidup orang

cacat, bedah rumah, Paket

KUBE RS RTLH dan sarana

lingkungan Rp 450 juta, 1

ton makanan pendamping

ASI, 20 buah alat penjernih

air keramik, dan DAK

bidang kesehatan Rp

6.280.770.000. (*-9/Dsh)-k

KLATEN (KR) - Satu alat

berat (backhoe) yang biasa

untuk ngeruk pasir kawasan

rawan bencana (KRB) Gu-

nung Merapi di Kecamatan

Kemalang Klaten, beberapa

waktu lalu disita polisi. Meski

demikian, hal itu tidak mem-

buat aktivitas penambangan

pasir menggunakan alat berat

bisa dihentikan.

Dari penelusuran KR,

Sabtu-Minggu (15-16/3), se-

banyak sembilan unit alat be-

rat tampak masih berada di

kawasan lereng Gunung

Merapi. Meski tidak diopera-

sikan, alat berat itu tetap

standby terparkir di perkam-

pungan dan perbukitan.

Di Desa Balerante sedikit-

nya ada enam unit alat berat

terparkir di rerimbunan pepo-

honan dan pekarangan ru-

mah warga. Begitu juga di

Desa Sidorejo, tiga unit alat

berat terparkir di tengah per-

kampungan dan perbukitan.

Menurut masyarakat seki-

tar, alat berat itu diduga se-

ngaja disembunyikan untuk

menghindari razia petugas.

Aktivitas kegiatan penam-

bangan dengan alat berat

berhenti sementara hingga

menunggu kondisi aman.

Salah satu warga Desa

Balerante yang tidak mau

disebut namanya saat dite-

mui KR, Sabtu (15/3), mence-

ritakan, kegiatan penam-

bangan menggunakan alat

berat di alur Kali Woro terjadi

sejak lama. Dimana sebelum-

nya telah menjadi pro dan

kontra antarwarga sekitar.

"Sebenarnya sebagian be-

sar masyarakat menolak

adanya penambangan meng-

gunakan alat berat. Sebab

akan menggusur penambang

manual yang menggunakan

alat tradisional. Selain itu ju-

ga akan merusak alam ling-

kungan," tuturnya.

Sementara itu, sejumlah

warga yang ikut mengelola

tambang pasir menggunakan

alat berat mengeluhkan peng-

hentian aktivitas penambang-

an. Penghentian itu dinilai

akan menimbulkan dampak

sosial yang lebih besar.

Salah satu pengelola tam-

bang pasir Siswanto (55) war-

ga Desa Tegal Mulyo, meng-

ungkapkan kegiatan tambang

pasir menjadi faktor utama

mendorong kemajuan per-

ekonomian masyarakat di

Kecamatan Kemalang.

Menurutnya, dihentikan-

nya aktivitas penambangan

yang menggunakan alat berat

tentu akan berdampak pada

macetnya perekonomian war-

ga. Akan ada banyak masya-

rakat yang menganggur.

Polisi Harus Tegas

Ketua Presidium Indone-

sian Police Watch (IPW) Neta

S Pane memberikan apresiasi

ketegasan Polres Klaten,

terkait penindakan penam-

bangan liar Galian C di

Kemalang Klaten. Pihaknya

menegaskan agar Polres Kla-

ten menyita dan mengeva-

kuasi seluruh backhoe dari

lokasi penambangan.

Neta S Pane mengemuka-

kan, jika alat berat masih di-

biarkan diparkir di lereng

Merapi, akan menimbulkan

prasangka, bahwa bisa saja

alat itu beroperasi di saat po-

lisi lengah. Neta S Pane

mengingatkan agar polisi ti-

dak puas dengan penyitaan

satu unit backhoe. Hal ini

disebabkan diduga masih

banyak backhoe yang disem-

bunyikan di lereng Merapi

tersebut.

Selain itu, Neta S Pane juga

mensinyalir adanya pihak-pi-

hak yang terlibat menjadi bek-

ing penambangan ilegal terse-

but. Hal ini terindikasi dengan

maraknya penambangan liar

yang terkesan dibiarkan da-

lam waktu cukup lama.

IPW juga mengapresiasi

ketegasan Bupati Klaten da-

lam melakukan sidak tanpa

melibatkan jajarannya, se-

hingga hal itu lebih berhasil.

"Pasir Merapi melimpah

dan bermanfaat bagi masya-

rakat, tetapi hal ini perlu

diatur secara tegas dan ada

kontrol ketat," kata Neta S

Pane. Dalam penanganan pe-

nambangan, pemerintah dae-

rah tidak bisa berdiri sendiri.

Diperlukan kerja sama lintas

instansi dan juga dengan ma-

syarakat sekitar.

"Mustahil kegiatan ilegal

bisa terus berlangsung jika

tidak ada beking. Di sini

masyarakat harus berperan

aktif melakukan protes dan

media massa membantu

membackup" tegas Neta S

Pane. (*-7/Sit)-g

"Tak menutup kemungkin-

an, modus serupa juga terjadi

pada musim kampanye

Pemilu Legislatif (Pileg) 2014

ini, sehingga perlu peng-

awasan lebih ketat. Terlebih,

Pemerintah Kota (Pemkot)

Solo sudah mengisyaratkan

kepada Panwaslu untuk

memperketat pengawasan

bagi kemungkinan penggu-

naan mobil dinas untuk akti-

vitas kampanye," ungkap

Ketua Panwaslu Solo Sri

Sumanta, Sabtu (15/3) di

Stadion Manahan.

Menurut Sri Sumanta, se-

benarnya PNS diperboleh-

kan mengikuti kampanye, se-

panjang bersifat pasif. Arti-

nya, PNS bersangkutan saat

datang ke lokasi kampanye,

sekadar mendengarkan pa-

paran visi dan misi yang di-

sampaikan juru kampanye.

"Kalau hanya sebatas datang

dan mendengarkan orasi,

boleh-boleh saja," ujar Sri

Sumanta.

Ditambahkan, tetapi men-

jadi pelanggaran fatal, jika

PNS memfasilitasi calon

anggota legislatif (caleg) atau

partai politik (parpol) untuk

kampanye. Sebagai contoh,

meminjamkan kendaraan di-

nas untuk aktivitas kampa-

nye, ikut naik ke panggung

atau berorasi.

Karenanya, jika dalam

pengawasan nanti ditemu-

kan mobil dinas di arena

kampanye, akan ditelusuri

lebih lanjut terhadap aktivi-

tas pemegang kendaraan

plat merah tersebut. Bisa sa-

ja, pengguna kendaraan di-

nas itu, sekadar mengikuti

kampanye secara pasif atau

menjalankan tugas sesuai

kewenangannya.

"Kami sudah mengantongi

data-data mobil dinas, seba-

gai bahan melakukan peng-

awasan nanti," tegasnya.

Tentang sanksi pelanggaran

netralitas PNS, Sri Sumanta

menyebutkan, semua sudah

diatur secara tegas dalam

Undang-undang Nomor 8 ta-

hun 2013 tentang Pemilihan

Umum anggota DPR, DPRD

provinsi dan DPRD Kabupa-

ten/Kota, termasuk ancaman

hukuman kurungan.

Selain itu, masih ada re-

gulasi lain tentang disiplin

PNS yang penindakannya

menjadi wilayah kewenang-

an pemerintah kota. Diakui,

untuk mengawasi penggu-

naan kendaraan dinas un-

tuk kampanye, cukup mere-

potkan, menyusul keter-

batasan personal di tubuh

Panwaslu. (Hut)-g

BOYOLALI (KR) - Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu)

Boyolali masih belum menyerah melakukan penertiban Alat

Peraga Kampanye (APK). Pekan ini, Panwaslu akan segera me-

nemui Bupati Boyolali guna memohon surat pendelegasian atau

penerlibatan penertiban APK kepada aparatur di tingkat keca-

matan.

Anggota Panwas Boyolali Divisi Sumber Daya Manusia dan

Kelembagaan Narko Nugroho, Minggu (16/3) mengatakan pi-

haknya kecewa atas maraknya APK liar yang tak tersentuh pe-

nertiban. Alasan kekurangan personel dalam penertiban bisa

disiasati dengan menerjunkan lembaga lain di bawah wewe-

nang pemerintah kabupaten.

Surat delegasi penertiban APK tak spesifik menyebutkan

Satpol PP sebagai satu-satunya lembaga yang berwenang, tetapi

pemerintah kabupaten secara umum. Keterlibatan aparatur ke-

camatan dianggap perlu dan cukup efektif, terlebih untuk pener-

tiban di wilayah pelosok yang tidak terjangkau Satpol PP.

Narko mengaku gemas dengan maraknya APK liar. Di sisi

lain, pihaknya tak berhak melakukan penertiban dan hanya se-

batas memberi rekomendasi. Bila alasan terbentur anggaran,

sesuai Undang-undang Pemilu, sebenarnya semua lembaga me-

mang tak mendapat anggaran penertiban APK.

"Kami siap menurunkan petugas untuk menertibkan APK.

Tapi sifatnya hanya membantu, sebab bukan kewenangan kami

untuk melakukan penertiban. Kalau sudah ada surat resmi pen-

delegasian, dari kecamatan cukup satu atau dua orang saja, ka-

mi yang menertibkan," tambahnya.

Pada hari pertama kampanye di Boyolali yang merupakan

jatah Partai Demokrat, tidak ada agenda rapat umum. Ketua

Panwaslu Boyolali, Taryono mengingatkan, terkait dengan

agenda rapat umum parpol, pihaknya akan langsung menge-

luarkan rekomendasi kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU)

Boyolali untuk menghentikan rapat umum.

Penghentian rapat umum dilakukan apabila agenda tersebut

belum mendapat izin dari pihak kepolisian. Panwaslu juga akan

memperhatikan tentang larangan kampanye terkait keikutser-

taan anak-anak, PNS, BUMD, BUMN, hingga penggunaan fasi-

litas yang sudah diatur. "Semua harus menaati aturan main. Bila

tidak, maka konsekuensinya sudah jelas," tandasnya. (*-9)-g

PEMASANGAN APK MARAK

Masih Banyak Salahi Aturan

LANGGAR ATURAN LALIN

Peserta Kampanye Ditilang

SOLO (KR) - Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) akan mencermati

modus penggantian plat nomor mobil dinas (mobdin) untuk kampanye. Hal itu

bertujuan untuk menjaga netralitas Pegawai Negeri Sipil (PNS). Pengalaman

pada kampanye Pemilu periode sebelumnya, penyamaran dengan mengganti

plat nomor kendaraan dinas dari warna merah menjadi hitam (pribadi) meru-

pakan modus yang sering ditemukan.

SOLO (KR) - Tim peneliti Fakultas

Pertanian Universitas Sebelas Maret

(UNS) Solo berhasil mengembangkan

tanaman salak di ketinggian sekitar

1200 meter di atas permukaan laut

(DPL). Buah salak yang ditanam 5

tahun lalu di Desa Wonorejo Kecamatan

Jatiyoso Kabupaten Karanganyar tum-

buh subur dan telah berbuah.

"Tujuan pertama kami menanam

salak di sini sebenarnya untuk konser-

vasi yakni menekan erosi dan bencana

tanah longsor. Tapi ternyata sekarang

salak-salak itu telah berbuah," jelas Prof

Dr Ir Nandariyah MS, peneliti FP UNS

Solo sembari menunjukkan buah salak

panenan pertama di Desa Wonorejo,

Sabtu (15/3).

Ketika meninjau lokasi kebun salak,

Prof Nandariyah didampingi peneliti

lain yakni Dr Mujiyono SP MP, Dra

Suminah Anantanyu MSi dan Ir Sukaya

MSi. Mereka diterima Kepala Desa

Wonorejo Sudrajat beserta perangkat

desa dan para petani kelompok salak.

Panen perdana salak di Wonorejo di-

pastikan mendorong para petani yang

lain untuk mengembangkan. Karena da-

lam empat tahun terakhir ini mereka

menunggu kepastian munculnya buah

salak. "Warga benar-benar sudah per-

caya, bahwa salak bisa tumbuh dan

berbuah di Wonorejo. Ini tentu perkem-

bangan menarik bagi warga Wonorejo,"

jelas Sudrajat.

Selain bermanfaat untuk mengatasi

bencana tanah longsor, salak di Wono-

rejo meningkatkan pendapatan para

petani. Untuk tahap awal, petani bisa

menjual hasil panen Rp 8.000/kg. Penda-

patan baru ini tentu mendorong petani

lain untuk mengikuti menanam salak.

Tim peneliti dari UNS menyatakan

puas melihat hasil panennya. Itu sekali-

gus menggembirakan karena berhasil

meyakinkan kepada warga terhadap ta-

naman Salak. Tanaman yang dulu sem-

pat diragukan kini sudah bisa dirasakan

buahnya. "Dulu memang tidak diyakini

salak bisa tumbuh apalagi berbuah,"

tambah Dr Mujiyono.

Berikutnya, antara tim UNS dan

Kepala Desa Sudrajat akan menyiapkan

pembibitan salak guna memenuhi kebu-

tuhan petani di Jatiyoso dan sekitarnya

khususnya Desa Wonorejo. (Qom)-o

KR-Indratno Eprilianto

Sebuah alat berat hendak diparkir di perbukitan, menyusul dihentikannya aktivitas

penambangan pasir menggunakan alat berat.

KARANGANYAR (KR) - Memasuki jadwal kampanye

Pemilu Legislatif (Pileg) 2014, Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas)

Polres Karanganyar intensif mengawasi jalur-jalur rawan

pelanggaran. Petugas tidak akan segan menilang peserta kam-

panye terbuka terkait pelanggaran di jalan raya.

Kapolres Karanganyar AKBP Martireni Narmadiana menga-

takan pemberian sanksi bukti pelanggaran (tilang) sudah di-

sampaikan ke pimpinan 12 parpol peserta pemilu di

Karanganyar. Siapapun yang melanggar lalu lintas, bakal terke-

na sanksi meskipun itu elite politik parpol maupun simpatisan.

"Jangan salahkan polisi saat menilang. Meskipun sudah ma-

suk jadwal kampanye, tetap aturan lalu lintas ditegakkan.

Kami tidak akan tebang pilih, apapun parpolnya!" ucapnya

kepada KR di sela acara HUT ke-45 PD Bank Daerah

Karanganyar, Minggu (16/3) di Alun-alun Kota.

Dalam rapat koordinasi Polres dengan petinggi 12 parpol, di-

sepakati tertib berlalu lintas selama kampanye terbuka, 16

Maret-5 April 2014. Para pimpinan parpol, tidak berkeberatan

dilakukan penilangan serta penerapan langkah hukum kepada

oknum yang terbukti menyalahi aturan. Di sini, masyarakat di-

minta cerdas dan aktif mengawasi jalannya kampanye demi ke-

lancaran pesta demokrasi.

Ditanya tentang jumlah pasukan, Kapolres mengatakan

total kekuatan pengamanan Pemilu di Karanganyar menca-

pai 4.000 personel. Dari jumlah itu, aparat polri mencapai

1.000 personel. (*-10)-g

SUKOHARJO (KR) - Masih

banyak pedagang kaki lima (PKL)

yang nekat berjualan di trotoar dan

di atas saluran air atau irigasi.

Karena itu, Satuan Polisi Pamong

Praja (Satpol PP) Sukoharjo me-

rencanakan akan melakukan pe-

nertiban.

Kepala Satpol PP Sukoharjo

Sutarmo, Minggu (16/3) menjelas-

kan adanya PKL yang berjualan di

trotoar ditemukan setelah petugas

melakukan kegiatan patroli la-

pangan. Para PKL kedapatan

membangun tempat jualan secara

permanen di beberapa titik khu-

susnya di pusat kota. Keberadaan

tersebut mengganggu aktivitas

masyarakat khususnya pejalan

kaki.

Temuan itu didapati di sepanjang

jalan Jenderal Sudirman dan Vete-

ran di wilayah Kecamatan Suko-

harjo Kota. Selain itu ditemukan

juga di Solo Baru Kecamatan

Grogol, Baki dan Kartasura.

Umumnya PKL tersebut meru-

pakan pedagang lama yang se-

belumnya terjaring razia penertib-

an. Mereka nekat membangun

kembali usahanya karena desakan

ekonomi. Meski demikian, Sutarmo

mengakui ada beberapa pedagang

baru bermunculan. Mereka ke-

banyakan berasal dari luar daerah

Sukoharjo. Seperti Kota Solo dan

Kabupaten Klaten yang datang un-

tuk mengadu nasib.

"Keberadaan mereka tetap akan

ditertibkan karena sudah jelas

melanggar peraturan dan liar," ujar

Sutarmo. Satpol PP Sukoharjo juga

akan melakukan penertiban atas

keberadaan PKL yang membangun

tempat usahanya di atas saluran

air. Ditegaskannya, bangunan ter-

sebut juga melanggar aturan dan

harus ditertibkan.

Aturan itu seperti tertuang da-

lam peraturan daerah (perda) ten-

tang ketertiban umum dan PKL.

Khusus untuk bangunan diatas sa-

luran air, Sutarmo mengaku tidak

hanya dilakukan pada PKL saja,

tapi semua bentuk dan jenis ba-

ngunan liar. (Mam)-g

KR-Djoko Santoso HP

Agung Laksono didampingi Bupati Wonogiri saksikan

pameran produk unggulan daerah.

Page 19: Kedaulatan Rakyat 17 Maret 2014

SENIN KLIWON 17 MARET 2014 (15 JUMADILAWAL 1947) ÓKEDAULATAN RAKYATÓ HALAMAN 20BANYUMAS

PURWOKERTO (KR) - Wakil Bupati Banyumas, dr Budhi

Setiawan mengatakan, waktu kampanye terbuka sangat pendek,

sehingga parpol diharapkan bisa memanfaatkan dengan maksi-

mal.

Kepada para caleg DPRD Banyumas, dr Budhi berpesan, kom-

petisi sangat tinggi, yakni jumlah caleg sebanyak 514 orang dan

memperebutkan 50 kursi. Untuk itu ia berharap, kepada para ca-

leg untuk berusaha maksimal dan juga harus siap bersikap

legawa jika tidak terpilih. "Nanti akan ada 464 caleg DPRD

Kabupaten yang tidak terpilih," ujar Wabup, Sabtu (15/3).

Guna menciptakan suasana yang damai dan kondusif dari

pelaksanaan kampanye hingga pencoblosan, 12 parpol peserta

Pemilu di Banyumas menandatangani ikrar kampanye damai

yang difasilitasi KPU Kabupaten Banyumas.

Ketua KPU Banyumas, Aan Rohaeni saat dihubungi, Minggu

(16/3), menjelaskan ikrar kampanye damai dilakukan serentak

di berbagai daerah.

Menurutnya setelah ikrar damai KPU memberikan kesem-

patan kepada parpol untuk mengerahkan maksimal 20 mobil da-

lam kampanye damai dengan konvoi kendaraan keliling

Banyumas.

"Ikrar kampanye damai yang ditandatangani pengurus parpol,

diharapkan dipegang teguh, sehingga pemilu diharapkan bisa

berjalan dengan damai,î kata Aan Rohaeni.

Ikrar kampanye damai yang dilakukan kantor KPU

Banyumas dipimpin langsung oleh Ketua KPU. Perwakilan pe-

ngurus parpol yang hadir mengucapkan ikrar kampanye damai

tersebut dan menandatangani secara bergantian. (Dri)-m

TEGAL (KR) - Deklarasi dan kirab kampanye damai menje-

lang Pemilu 2014 yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU)

Kota Tegal, di GOR Wisanggeni Kota Tegal, Sabtu (15/3) lalu, mi-

nim penonton. Sedangkan PKB akan diperingatkan karena tidak

hadir dalam acara yang diikuti 11 partai politik (Parpol) peserta

Pemilu. Setelah penandatanganan deklarasi oleh 11 pengurus

parpol, dilanjutkan pawai kampanye damai dan dilepas oleh

Ketua KPU Kota Tegal, KH Saefudin Zuhri SAg. Kirab dan

deklarasi kampanye damai yang dibuka oleh Walikota Tegal.

Ketua KPU Kota Tegal, Saefudin Zuhri mengatakan, hingga

pawai diberangkatkan, kendaraan dari PKB tidak ada dan per-

wakilanya juga tidak ada yang menandatangani deklarasi kampa-

nye damai. KPU akan memberikan surat peringatan kepada pe-

ngurus PKB untuk mempertanyakan alasan ketidakhadirannya.

Surat peringatan diberikan karena penandatanganan bersifat wa-

jib bagi semua parpol, sehingga bagi yang tidak hadir tanpa alasan

bisa kena teguran.

Ikuti Kirab

Sementara Ketua Dewan Syuro PKB Kota Tegal, KH Ansori

Faqih ketika dikonfirmasi membantah partainya tidak mengikuti

kirab dan deklarasi kampanye damai. Dikatakan, partainya

mengirimkan delapan mobil dengan caleg-calegnya, tapi kemu-

ngkinan perwakilannya tidak sempat tanda tangan deklarasi

kampanye damai. “Kami mengikutkan delapan mobil, tapi

mungkin perwakilan dari PKB tidak sempat menandatangani

deklarasi kampanye damai. jadi keliru kalau PKB dikatakan tidak

hadir,” tegas Ansori. (Ryd)-a

Kalah, Caleg Harus Legawa

TAK IKUT DEKLARASI

PKB Akan Diperingatkan

TEGAL (KR) - Putaran per-

tama kampanye Pemilu Legis-

latif (Pileg) di wilayah Kota Te-

gal, Minggu (16/3) kemarin, diisi

kampanye PKS di kompleks

GOR Wisanggeni, Kelurahan

Slerok Kecamatan Tegal Timur

dan kampanye keliling wilayah

Kecamatan Tegal Selatan.

Sementara sejumlah partai

politik (Parpol) dibayang-ba-

yangi jumlah golput yang akan

meningkat.

Kampanye PKS yang dimulai

sejak pukul 10.00 menampilkan

jurkam dari Daerah Pemilihan

IX (Kota/Kab Tegal dan Brebes)

Fikri. Lelaki yang juga anggota

DPRD Provinsi Jawa Tengah

mengakui pada Pemilu 2014

masih banyak masyarakat yang

golput. Karena itulah PKS terus

menggencarkan sosialisasi arti

pentingnya masyarakat mem-

berikan hak suaranya dalam

Pemilu baik Pileg yang akan di-

gelar 9 April maupun Pilpres

yang akan digelar 9 Juli men-

datang.

Program ke depan PKS, kata

Abdul Fikri, akan member-

dayakan 3 komponen partai,

yakni pemberdayaan struktural

partai, pemberdayaan calon le-

gislatif (caleg) dan pemberda-

yaan para kader. "Diharapkan

dengan pemberdayaan tiga

komponen itu, ke depan PKS

akan menjadi kekuatan dalam

menopang pembangunan baik

ditingkar daerah, provinsi

maupun pusat yang muaranya

untuk peningkatan kesejahtera-

an rakyat," ujar Fikri.

Sedangkan Ketua DPC PKS

Kota Tegal, Amirudin Lc, tidak

mengelak jika pada Pemilu

tahun ini masih banyak jumlah

golputnya. Karena itulah PKS

tak akan pernah lelah untuk

menyadarkan masyarakat arti

pentingnya memberikan sua-

ranya dalam Pemilu legislatif

maupun Pilpres mendatang.

"Pasti masih ada golput dan

kami berusaha agar jumlah

golput berkurang dengan gen-

car sosialisasi ke masyarakat

lewat pengajian, door to door,

memasang iklan di media mas-

sa dan mengupayakan setiap

kader membawa 40 orang keti-

ka menghadiri kampanye," ujar

Amirudin Lc di sela acara kam-

panye.

Kampanye PKB

Sementara kampanye PKB

Kota Tegal sebatas pawai de-

ngan kendaraan keliling wila-

yah Kecamatan Tegal Selatan

dan meninjau seorang penderita

lumpuh layu bernama Yosandi

(14) di Kelurahan Tunon Tegal

Selatan. PKB memberikan ban-

tuan sejumlah uang. Setelah itu

finish di kantor Sekretariat

DPC PKB di wilayah Keca-

matan Tegal Selatan dan ma-

kan bersama.

Ketua DPC PKB Tegal,

Ansori Azizi mengatakan upaya

menekan golput, partainya gen-

car sosialisasi ke masyarakat,

termasuk lewat pengajian.

Setiap kampanye menyerukan

agar masyarakat tetap membe-

rikan hak suaranya baik pada

Pileg maupun Pilpres.

"Adanya golput tidak bisa di-

hindari, yang penting kami se-

lalu berusaha menyadarkan

warga agar tidak golput.

Harapannya jumlah golput bisa

ditekan,"ujar Ansori.

Di tempat terpisah Ketua

DPC Partai Golkar Tegal, HM

Nursholeh SPd MMPd, meng-

akui jauh sebelumnya sudah

menyerukan kepada keluarga

Partai Golkar untuk tidak gol-

put pada Pileg maupun Pilpres

mendatang.

"Setiap caleg kami tekankan

untuk sosialisasi pentingnya

memilih dalam Pemilu.

Sosialisasi itu bermanfaat bagi

para caleg untuk mendulang

suara, juga secara umum untuk

kepentingan Partai Golkar,"

ujar Nursholeh. (Ryd)-m

KAMPANYE, PKB BANTU ANAK LUMPUH

Parpol Minta Warga Jangan Golput

34 Desa Rawan Dampak Gunung Slamet

CILACAP(KR) - Genderangkampanye Pemilu Legistatif2014 sudah ditabuh, dan selu-ruh peserta pemilu sudah diberikesempatan untuk melakukankampanye, termasuk para calonlegislatifnya. Tidak terkecuali diCilacap, parpol peserta pemilusudah mulai melakukan kirabkendaraan kampanye parpolpada Sabtu (15/3).

Namun dibalik hingar bingarkampanye Pemilu Legislatif2014, masyarakat diminta me-waspadai terhadap peredaranuang palsu, karena nampaknyaada kolerasi antara peredaranuang palsu dengan musim kam-panye pemilu. Bisa jadi, ada ca-leg yang menggunakan uangpalsu untuk kepentingan money

politics."Indikasi ke arah itu memang

sudah ada. Karena kami diPurwokerto juga mendapatkanlaporan dari seorang caleg yangmengaku telah mendapatkantawaran dari pengedar uangpalsu untuk menukarkan uangasli miliknya dengan uang pal-su, dengan perbandingan Rp 10juta uang asli akan mendapat-kan Rp 20 juta uang palsu. Ha-nya saja, caleg tersebut menolaktawaran itu," ujar Ketua UmumLembaga Koordinasi Pembe-rantasan Tindak Pidana Pemal-suan uang (LKPTP2U), WidyoNoegroho di Cilacap, Sabtu(15/3).

Menurutnya, setiap menje-lang pemilu peredaran uang

palsu di masyarakat mengalamipeningkatan, pihaknya telahmemperkirakan peredaranuang palsu pada masa kampa-nye saat ini meningkat hingga30 persen. Sebagian besar uangpalsu itu merupakan pecahanRp 50.000 dan Rp 100.000.Untuk itu, pihaknya akan terusmelakukan kampanye 'Waspa-da Terhadap Uang Palsu' kepa-da masyarakat di seluruhIndonesia. "Kami mendatangi666 kabupaten/kota yang terse-bar di 33 provinsi dan sekaligusmembuka perwakilanLKPTP2U," lanjutnya.

Dijelaskan, dalam masa kam-panye dan menjelang pemilulegislatif, pihaknya akan ber-upaya membantu panitia pe-ngawas pemilu (Panwaslu).Karena jika di masyarakat dida-pati ada pemberian uang atauuang palsu dari caleg ataupuntim suksesnya maka pihaknyaakan dilaporkan ke Panwasluuntuk proses lanjut. Sedang un-tuk kewaspadaan terhadapperedaran uang palsu dimasyarakat, pihaknya akanmemasang stiker di pasar-pasartradisional, toko, mall dan tem-pat strategis lainnya dan sekali-gus menempatkan anggotanyauntuk membantu mendeteksikemungkinan uang yang digu-nakan jual beli itu merupakanuang palsu. (Mak)-aPURWOKERTO (KR) - Sebanyak 14 SMP-SMA sudah

membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) dengan sis-

tem online. "Baru 14 sekolah yang mulai buka pendaftaran siswa

baru dengan sistem online. Bahkan untuk SMK, belum ada sa-

tupun yang besok membuka PPDB dengan online" kata Kasi

Pengendalian Mutu Pendidikan Menengah Dinas Pendidikan

(Dindik) Kabupaten Banyumas, Kusyanto, Sabtu (15/3).

Disebutkan, sekolah yang dimaksud SMP Negeri 1 Purwo-

kerto, SMP Negeri 2 Purwokerto, SMP Negri 3 Purwokerto, SMP

Negeri 4 Purwokerto, SMP Negeri 5 Purwokerto, SMP Negeri 6

Purwokerto, SMP Negeri 7 Purwokerto, SMP Negeri 8

Purwokerto, dan SMP negeri 9 Purwokerto. Untuk jenjang SMA,

kata Kusyanto, adalah SMANegeri 1 Purwokerto, SMANegeri 2

Purwokerto, SMA Negeri 3 Purwokerto, SMA Negeri 4

Purwokerto, dan SMANegeri 5 Purwokerto.

Keempatbelas sekolah tersebut sebagai uji coba penerapan

PPDB online 2014 sekarang ini. Untuk uji coba saja kebutuhan

piranti pendukung berupa jaringan komputerisasi internet men-

jadi vital. Jika nanti hasilnya maksimal, maka ke depan semua

sekolah negeri akan diakses dalam jejaring penerimaan siswa

baru sistem Online pula. Untuk tahun ini sekolah diluar kota

"Purwokerto belum bisa dibikin online," kata Kusyanto.

Dalam sistem online pihak Dindik akan membuka pos pendaf-

taran khusus. Fungsinya untuk antisipasi jika dalam perjalanan

penjaringan siswa baru melalui online ada sekolah yang ternyata

tetap kesulitan mengakses pendaftar online.

"Kami optimis pelaksanaan PPDB online, meski hal baru un-

tuk Kabupaten Banyumas, hasilnya tetap bagus. Apalagi kami ju-

ga sudah melakukan studi banding ke kota-kota lain, seperti

Kudus dan Semarang yang sudah cukup lama telah melak-

sanakan PPDB online tersebut," ujar Kusyanto. (Ero)-a

BANYUMAS (KR) - PT Star, selaku investor pembangunanPabrik Semen Panasia di Ajibarang Banyumas mengakui beberapapekan ini mempekerjakan tenaga kerja asing, sehingga banyakdiprotes warga sekitar lokasi pabrik.

Atas protes tersebut manajemen perusahaan menyatakan bah-wa pihaknya tetap komitmen untuk mengutamakan tenaga kerjalokal, terutama setelah pabrik semennya berproduksi nanti. "Untuktenaga kerja asing saat ini dipekerjakan karena ada beberapa ma-teri pekerjaan yang sifatnya teknis krusial, sehingga harusdiberikan kepada ahlinya," kata Perwakilan PT Star, JosephKarkam, Sabtu (15/3).

Menurutnya, jenis pekerjaan teknis krusial memerlukankeahlian pada bidangnya agar hasilnya sesuai rancangan dan ber-kualitas. Pekerjaan berbahaya memerlukan tenaga ahli dari wargaasing. "Kami gunakan mereka juga agar keselamatan banyakorang bisa terjaga saat pelaksanaan pekerjaan," ujar Joseph.

Posisi tenaga kerja dari luar negeri, kata Joseph, bersifat semen-tara. Jika pembangunan fisik pabrik semen sudah selesai, maka te-naga kerja asing tersebut akan pulang ke negerinya lagi. "Saatpabrik mulai berproduksi dan beroperasi, maka pekerja lokal men-jadi hal yang paling utama kami butuhkan. Sekarang pun, pekerja-an yang bersifat bukan teknis dan tidak krusial tetap mempeker-jakan warga lokal," katanya.

Camat Ajibarang, Fatikul Iksan, mengatakan pihaknya tidakmenampik atas cukup banyaknya pekerja asing yang bekerja mem-bangun pabrik semen berskala nasional tersebut. Dari komitmenawal pihaknya mengetahui bahwa Pabrik Semen PanasiaAjibarang saat beroperasi bakal butuh tenaga kerja sampai 2.500orang dengan mengutamakan pekerja lokal. "Kami akan menjagadan mengawasi komitmen tersebut," tegasnya.

Yang jelas, lanjut Fatikul, jika nantinya ditemukan jenis pekerja-an non teknis dan tidak krusial dipekerjakan kepada orang asing,maka hal itu harus segera diluruskan. Pekerjaan non teknis sepertibikin bronjong arus sungai, sampai sekarang memang masih mem-percayakan pekerja lokal. Kemudian nanti setelah produksi pabrikmulai dipasarkan, maka sebagian besar pekerjaan yang ditanganibisa dikerjakan masyarakat lokal sekitar pabrik. "Ini komitmen, ti-dak ada yang boleh melanggar," tuturnya. (Ero)-m

Musim Kampanye, Banyak Uang Palsu

KR-Maksum

Spanduk kampanye waspada terhadap uang palsu terpasang

di masa Kampanye Pemilu Legislatif 2014 di Cilacap.

PEKERJAKAN TENAGAASING

Pabrik Semen Diprotes Warga

DOAKAN GUNUNG SLAMET TIDAK MELETUS

Warga Karangbanjar Masak Gandul

PURWOKERTO (KR) - Sebanyak 34 desa di 11 keca-

matan, berada di lima kabupaten yang wilayahnya dibawah

kaki Gunung Slamet, dihuni 174.612 jiwa rawan terkena

dampak aktivitas Gunung Slamet. Kelima kabupaten yang

rawan aktivitas Gunung Slamet yaitu Banyumas,

Purbalingga, Pemalang, Tegal dan Brebes.

Penjelasan itu disampaikan Kepala Pelaksana Harian

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi

Jawa Tengah, Sarwa Permana saat rapat koordinasi antisi-

pasi bencana Gunung Slamet, Sabtu (15/3), di Purwokerto.

Ia mengatakan status waspada Gunung Slamet saat ini

sebenarnya belum membutuhkan pengungsian, lantaran

karakteristik Gunung Slamet sangat berbeda dari gunung

lainnya.

"Saat ini yang menjadi persoalan sebenarnya terkait pe-

nyampaian informasi mengenai titik kumpul, jalur evakuasi.

Kalau instruksi pengungsian kami menunggu dari Pusat

Vulkanologi dan Mitigas Bencana Geologi," katanya.

Belajar dari pengalaman Gunung Kelud dan Sinabung,

masyarakat di sekitar lereng Gunung Slamet harus siap da-

lam kondisi terburuk sekalipun. Saat ini, radius dua kilome-

ter dari kawasan kawah Gunung Slamet menjadi area steril

yang terlarang untuk aktivitas masyarakat. Meski begitu, ia

mengatakan, permukiman warga lereng Gunung Slamet da-

lam radius aman. Karena kebanyakan desa berada di jarak 6

kilometer dari Gunung Slamet. Meski begitu, jika nanti ter-

jadi kenaikan status, kemungkinan akan banyak desa yang

harus dikosongkan. (Dri)-m

14 Sekolah Buka Pendaftaran 'Online'

PURBALINGGA (KR) - Puluhan

warga Desa Karangbanjar Kecamatan

Bojongsari Purbalingga memasak buah

gandul (pepaya), Minggu (16/3) pagi.

Buah gandul yang belum matang itu

dibikin oseng dan lodeh. Khusus lodeh,

warga mencampurkan so (daun melinjo).

Selain oseng dan lodeh gandul, warga ju-

ga menggoreng telur.

Untuk memasak, warga menggu-

nakan tungku dari batu yang dijajar di

halaman rumah salah seorang warga.

Buah gandul dikupas dan dipotong-po-

tong di tempat itu juga. Termasuk mera-

jang cabai, bawang, dan nguleg bumbu-

bumbu lainnnya.

Selanjutnya bahan gandul dan bum-

bunya dimasak diatas tungku dengan

menggunakan kayu bakar. Tidak lebih

dari 30 menit, oseng gandul, lodeh gan-

dul dan telur dadar sudah siap dihidang-

kan. Didahului pembacaan doa permo-

honan selamat oleh tokoh agama setem-

pat, oseng dan lodeh gandul itu disantap

bersama. "Ini tradisi ritual masyarakat

Jawa dalam memohon kepada Gusti

Allah agar dihindarkan dari bilahi (mara

bahaya)," tutur Kades Karangbanjar,

Ahmad Sobari kepada KR, Minggu

(16/3).

Ritual masak oseng dan lodeh gandul

massal itu terkait status waspada

Gunung Slamet. Warga berharap status

gunung itu tidak meningkat menjadi sia-

ga atau awas.

"Yang dimasak buah gandul.

Maksudnya, ngganduli supaya status

gunung Slamet tidak meningkat menjadi

siaga atau awas," ujar Sobari. Sedang

telur yang digoreng mengungkapkan ha-

rapan agar lahar Gunung Slamet hanya

meleleh sehingga tidak meletus.

Tokoh masyarakat Karangbanjar,

Maryoto menambahkan, ritual semacam

itu sudah beberapa kali dilakukan warga

Desa Karangbanjar. Ritual itu, menurut-

nya hanya semacam sisipan dan kare-

nanya tidak wajib.

"Soal bikin oseng gandul itu hanya bu-

at hiburan saja. Yang utama memohon

kepada Allah agar diberi keselamatan,"

tegasnya. (Rus)-a

Langgar Kesepakatan, Kirab Parpol Ricuh

Kericuhan dipicu oleh pelang-

garan beberapa parpol terhadap

kesepakatan dalam pelaksanaan

kirab. Walhasil, acara kirab ter-

tunda hampir satu jam di titik

start di Alun-alun Purbalingga.

Dalam kesepakatan yang ditan-

datangani semua parpol, pada

kirab setiap peserta hanya boleh

menggunakan kendaraan bero-

da empat maksimal tujuh unit.

Kendaraan beroda empat hanya

boleh memajang lambang partai,

tanpa gambar dan nama caleg

partai.

"Sudah disepakati kendaraan

parpol peserta kirab tidak boleh

ditempeli gambar caleg. Itu ada

beberapa mobil yang ada gambar

calegnya. KPU dan Panwaslu ti-

dak tegas," ujar Bambang Ira-

wan, caleg PDIP dengan nada

emosi.

Kekesalan caleg PDIP karena

anggota KPU Sudarmadi dan

anggota Panwaslu Ali Imron ti-

dak berhasil menertibkan peserta

kirab. Kedua lembaga penyeleng-

gara pemilu itu dituding tidak

bertindak tegas. "Kalau KPU dan

Panwaslu membiarkan parpol

yang melanggar kesepakatan,

PDIP akan mengerahkan semua

kendaraan bergambar caleg kesi-

ni," ujar Bambang.

Tidak mudah bagi KPU dan

Panwaslu menertibkan kendara-

an yang melanggar. Baru setelah

Kapolres Purbalingga AKBP I

Ktut Suwitra mengancam akan

menghentikan acara kirab, par-

pol pelanggar kesepakatan berse-

dia menyingkirkan mobil yang

dipersoalkan tersebut. Kirab

akhirnya bisa dilaksanakan.

Acara kirab menandai ma-

suknya masa kampanye terbuka

bagi parpol peserta pemilu. Sebe-

lum kirab, didahului deklarasi

pemilu damai di pendapa Dipo-

kusumo. 12 parpol peserta pe-

milu sepakat mematuhi semua

peraturan perundangan, siap

kalah dan siap menang, serta ti-

dak menggunakan kekerasan

dalam kampanyenya. (Rus)-a

KR-Toto Rusmanto

Caleg PDIP bersitegang dengan anggota KPU dan Panwaslu.

KR-Toto Rusmanto

Warga Karangbanjar masak oseng dan lodeh gandul massal.

PURBALINGGA (KR) - Kericuhan mewarnai ki-rab partai politik (parpol) peserta Pemilu di Purba-lingga, Sabtu (15/3). Sejumlah caleg PDI Perjuanganbersitegang dengan anggota KPU dan Panwaslu.

Page 20: Kedaulatan Rakyat 17 Maret 2014

AC

Servis AC.Cuci 30rb.Bongkar/Pasng isifreon,netes,kurang dingin,dll 0274-7438222 / 087839222821

3 / 04173/0114ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Murah,Jujur,Svis AC,bngkr-psg gtis cu-ci,perbaikan grsi 0274-6639669/0817728087/081229430347 Jl-Beli

3 / 13195/0114ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

CV.Hutama AC Cuci 30rb,Netes,KrgDingin,Rusak,Bongkar-Pasang,BukaSmp Jam 9mlm.Minggu Bk H:6502480

3 / 13722/0114ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Trm Pgln Bkr+Psng AC Ruang PindahAC Rmh/Kantor,AC Mati,Eror,Bocor,IsiFreon,Srvs Cuci Hub:488287

3 / 05700/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

CV.Hutama AC Cuci 30rb.Netes,TdkDingin,Eror,Mati,RusakDll Bk SmpaiJam 9mlm,Minggu Bk.H:6502480 Fx

3 / 05346/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

AC Mobil Anda Bermasalah! Kami ahlinya!isi Freon 55rb H:Central ACJl.Magelang km7,5 T868042&CentralAC Jl.Wonosari 100 mtr Timur RingRoad Yogya T.451087

5 / 07214/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

AC Mobil/ Bus,Service/ Repair Pa-sang AC Mobil,Mikrobus ELF Short / Long AC Denso/Sanden SparePart Asli lengkap. Alva Graha Sejuk Jl Magelang Telp.562889,Babarsari484700 / 488405

6 / 07214/0314

AHLI SUMUR & WC

Sedot WC/Res Pnh Bunt 2500&3500LtBor Dalam 20s/d150mtr Alat SendriPakWidi T.580591 Pogung Lor/Jakal

3 / 00076/1013ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Khusus Ahli Sumur Bor/Sdot WC SalBuntu Bor Dlm L.Tukang Dr BlawongT.8543000 P.Mardi 085291886699Grs

3 / 04725/1213ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bor Dalam Tembus Batu Dikrjkan OlhTnga Ahli Alat Pny Sndr Sedot WCSal.Buntu Dani 6600511-6630175

3 / 09629/0114ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Sedot wC Saluran Buntu WC MampetAhli Sumur Bor dalam Tembus BatuZahid 7419954 atau 3207581 Se-DIY

3 / 09641/0114ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Pakar Pompa Air, Sumur Bor,SumurTercemar, Penangkal Petir,Sedot WC, H:699.4138 Siap luar kota

3 / 14439/0114ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Sdot WC SalBuntu SumurBor/Gali SvsPompa.9432226.P.Nur Karangmalang/Jl.Gejayan/Concat;087739695520

3 / 03360/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Ahli Sumur Gali&Bor Tembus Batu SedotWC&Sal-Mampet SvsPompa 02743273551 Umbulharjo 9278503 Ringroad

3 / 04459/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Sedot WC,WC Mampet,Ahli Sumur BorGali,Suntik,P-Air,Siram Debu/Ta-naman.H:9373144,7440400 Murah,Nego

3 / 04905/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

SumurBorTembusBatu/Cemar/SdtWC/SvsPompAir.P.Daldiri 082136574428/02747434741 Monjali/Demangan/Jakal

3 / 05227/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

TankiSedotWC WCPenuh Sal-BuntuPeresapan SumurBor Suntik SumurGaliSvPompa H:Purnomo T7818289 SgrDtg

3 / 05281/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Ahli Sumur Bor SuntkGali Pompa AirTenkiSedotWC SalBuntu Wirobrajan PakBarjo7407073 JoktengWetan Grs

3 / 05430/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Svs PompaAir AhliSmrBor SdtWC SalBuntu 0274-7412459 Concat 7861223JlGodean JlBantul P.Malik SgrDtg

3 / 05719/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Ahli Sumur Bor/Suntik/Gali ServisPompaAir,Sdot WC.Grnsi,Ggl GratisHub:P.Alim 6611163 / 082220020663

3 / 06286/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tenki SedotWC Sal-Buntu Sumur BorP.Ramadhon T3211181 Meguo,KalasanT.7409202 JlGodean,JlWates.LsgDtg

3 / 07180/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

ServisPompaAir,SedotWC,Sal-Buntu/Mampet,Sumur Bor/Timba/Suntik.PakDasiyo T:7409391.Umbulharjo Grnsi

3 / 07181/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

TukangSumurBor,Suntik.Gali,ServisPompsAir,Sal-Buntu,SedotWC/Mpt.H:Pak Zamzuri 7436494 Baciro.LsgDtg

3 / 07181/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Pakar SumurBor Dlm 20-150m SuntikSedotWC/Sal;Mampt/Serv.P.Muh Baciro 7444502 Gjayan 9333519 Lsg Dtg

3 / 07181/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tukang Sumur/Bor,SedotWC,ServisPompa,SalMampet.P.Zainal 087839135506 JlGodean/JlMagelang Lgsg Dtg!

3 / 07715/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

100%LsgTukang+GagalGratis.P.YamtoSumurBor/Gali,Kering,BorTembusBatu,SvsPomp.T.8335105 LsgKrjkn24Jm

3 / 07741/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tkang-Sumur,Bor,Gali,SdtWC,SalBntServis-PomAir,Resapan/P.Jazir24jm085727784589/6846253/Concat/Jakal

3 / 07754/0314

AKSESORI

Coverjok Doortrim Plafon Karpet- Dasar DashBoard Dll.Hub:Maestro Jl.Monjali No.167.T=0274-7414690/7160890.Murah,Bergaransi Sedia Jok Hadap Depan Semua Mobil

5 / 07182/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kaca Film hny 70rb htm A/G super black anti panas,blok dpn/blk KTTfull blok 125rb Pahe Audio 950rb Dvd TV1din 2din diJamin MurahRapiFortune Vrsi 7191060 / 0818271594

5 / 07183/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bengkel Spesialis Kaki-Kaki MobilPertama,Terbesar Dan Terlengkap ÓIdaman MotorÓJL.Bantul No.38C DpnHtl Tasik Jogya JoktengKulon Pugeran T.450786 Yogya.Hr Minggu Buka

5 / 07188/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Baru Datang Boleh Pilih Model Velg R17+4 Ban 205-45-17=Rp.6jt Velg R18+4 Ban 225-40-18=Rp.7jt SuryoBan JlRaya solo km9 T7001138

4 / 07196/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Pusat Audio + TV Mobil Terlengkap& Termurah hanya di ÓBOSSÓ (www. audiojogja.com) Jl.Godean Km.5 T.0274-627078/08170428055

4 / 07198/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Limited Seat Cover,Spesialis Interior Mbl.Dptkan Bonus Body Cover Mbl/Bungkus Stir Utk Paket Jok+Pintu+Karpet Hub:3017893/0811250505

4 / 07198/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Martha ShockÓSpcialis Suntik Shock dgGas N2/oli&Kaki2 Mbl Sdia Shock&Per,JlMgl Km7,5 Mlati T8237716

3 / 07199/0314

AKSESORI

Central Variasi & Bengkel Mobil Central Variasi & Bengkel Mobil Central Variasi & Bengkel Mobil Jl .Magelang Km 7,5 Tlp 868042 Jl .Wonosari Km 6 Tlp.451087 *Lengkap*Kualitas*Murah*Brgaransi

6 / 07214/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kaca Film 75rb? Central tempatnyamau anti gores,KTT,blok dpn/blkg harga dijamin lebih murah H:Central Var JlMagelang T.868042 &Jl Wonosari 100m timur R.Road T.451087

5 / 07215/0314

ALAT KANTOR

Sewa Projector 100Rb/Hr Bns Layar.Plasma42Ó,Laptop,MD,HDcam,DSLR. Bs Antar. Alliance6662221-7887488

3 / 07209/0314

ALAT MUSIK/O.R

Dijual cepat Keyboard Yamaha 74090% Kondisi baru Hubungi : 08175766056

3 / 07214/0314

ARLOJI

Beli Jam Bks Rolex Omega CartierPatek Philippe Piaget Chopard APCin2Batu Berlian dll.087861494800

3 / 12173/0214

BAHAN BANGUNAN

Canopi Besi70rb,mnimlis100rb,stnlis180rb,pager250rbDll.Rapi&jujur+GrnsiMonggo 081325644380/2642298

3 / 08506/1213ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kusen Pintu Jendela Banyak Model Jati/Kalimantan Kw 1,dr Balok sd Genteng,Tower,Fiber/Stainles,Pokoke Komplit Bekas,Stok 10Unit Rmh.Hub:Mbk Wiwit 085 740006 467

5 / 07167/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Pusat Kompor & Penyedot Asap,Bak Cuci Piring Merk Modena,Ariston, Teka,Tecnogas,Rinnai,Blanco Leng kap, Murah Hanya Di Diamond Baru Jl.Magelang No.115A Telp:558171.

5 / 07186/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

MITRA KARUNIA 100 MM

ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

SAKURA ROOF 100 MM

ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

WIKA 100 MM

BAHAN BANGUNAN

ARLOJI

ALAT MUSIK/OLAHRAGA

ALAT KANTOR

AKSESORI

AKSESORI

AHLI SUMUR & WC

AC BAHAN BANGUNAN

CanopyTempa,Stenlis,Tralis,Pagar,FoldingGate,RolingDoor,dll.Las NonoJl.Wahid Hasyim 40 Yk (0274)6846516/9291614.Cepat,Murah,Rapi.

4 / 06141/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

PusatHPL Natural,Taco,Triplek,LemAkrilik,Granit,Perlengkapan MebelDan Dapur,Komplit Murah Hanya Di Diamond Baru Jl.Mgl 115A T:558171

4 / 07186/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

DsainTerbaruPintuJati275rb,mahoni200rb,Kusen Jati55rb/m.Mulia JatiBantul7193339,Monjali08122771627

3 / 07192/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

AnugrahFoldingGate,Kusen/partisi,BajaRingan/berat,Roling.Canopy,PagarPintu,Tralis,Etalase,Besi,Stanlis,Almunium,Kaca:6991718/9158800

4 / 07192/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Folding Gate Folding Gate FoldingGate Folding Gate Folding Gate Folding Gate Folding Gate:6616060

3 / 07192/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Union Gypsum Solusi u/ Rumah AndaPlafon,Partisi,RuangStudio Hub:JLWates Km3,5 Kalibayem Tlp.7406164

3 / 07194/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

www.dakkeraton.com.Dak alami,wrnaterakota,tnpa Prancah,tnpa Dung2,Kuat,Cepat,Hemat.Hub:CV.PAP,Telp/Fax : 0274-497713 / 8255558.

4 / 07201/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Konstruksi Baja,Baja Ringan,Alumunium Composit,Canopy,Stainlees,Pagar,Folding,Rolling.Hub:7441418/ 7863949/www.bajajogja.com.

4 / 07203/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Obral ClosdDdk Wastfl BathUp Wtr Heater Alat Closd sisa Proyk MerkTrknl 7477008 / 081904054950NoSMS

3 / 07203/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Canopy/m:200rb Grs1Th Tralis/Jndela200rb Pagr Kusn Almunium StenlsFoldingGate Dll.B.Las Cipta Mandiri 6666211/6553217 And Tlf KmiDtg

4 / 07204/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tidar Truss,baja ringan,genteng metalmurah presisi,lurus mudah dibox mu-dah dikerjakan,SNI grnsi 10thHub:0293-3285000/087883785337

4 / 07567/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

TerimaPesanan/Pemasangan/ServiceRollingDoor/FoldingGateHub:Andreas(0274)624266/0818270971

3 / 07568/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Reka Bangun Las-Jl.Magelang Km.12Trm:Pagar-Kanopi-Tralis-Balkon-Railing-Konsbaja-DLL.Telp:6526168

3 / 07631/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Angkasa Aluminium Khusus:Poly-karbonat,Awning,Foldingate,RD,Kusen Kc,Etalase Hub:Jl.Solo Telp.497789

3 / 07793/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

ACC BROTHERS 60 MM

BANGUNAN

Gambar/Bangun Baru/Renovasi/Rumah Dll.Langsung Arsitek,Murah,Amanah&Berkualitas Hub:7402520

3 / 13136/0114ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Buktkn Gb,RAB&Hit.Btn 1mgg Slsai,Grts Gb&RAB u Bgn Br/Renov.SglBgnn;Rmh,Kost,Htl,Ruko/T.Ush,T.Ibdh;Hrg Menysuaikn;Gb 3D/IMB,Urs IMB;Plks Cpt.H:02747818989,081227928989 Tlp/SMS Sy Dtg(Cth Gb Byk)Ok!

6 / 03658/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Buktkn Gb,RAB&Hit.Btn 1mgg Slsai,Grts Gb&RAB u Bgn Br/Renov.SglBgnn;Rmh,Kost,Htl,Ruko/T.Ush,T.Ibdh;Hrg Menysuaikn;Gb 3D/IMB/Urs IMB;Plks Cpt.H:02747818989,081227928989 Tlp/SMS sy Dtg(Cth Gb Byk)Ok!

6 / 03680/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

CV.ATA:Pelaksana,Perencana bngn bru/rehap,Kntruksibaja,,pagarbesi,Canopy,urugtanah dll biaya menyesuaikan anggaran7003419,830825

4 / 07162/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bangun Rumah,Ruko,Kntr berpnglan,KwalitasBersaing http//hilmyjaya.com yogya 08128895556/08157917429

3 / 07173/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jasa Bangunan Rmh Baru,Kantor,Renovasi Bsr/Kcl.Dlm&Luar Kota Hub: 6619558/081578012414.P.iban Grsi

3 / 07180/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jasa Arsitek,Gambar 3D+RAB 1rb/m2Hit Strktr,IMB dll H:Jl.Veteran61Tlp.0274-372323/ 7444848/ 7161899Berkwalitas & Amanah .

4 / 07198/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Special Finishing.Terima Cat Tem-bok,Melamin,Gypsum,Dll.Hub:0274 686 4393, 085327490693

3 / 07209/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Apapun Pekerjaannya,Besar/Kecil, Kami Siap Melayani Anda. 085727999243 / 087803852220

3 / 07209/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

20Th dibidang.Bangun,Renov,Prwtandsb.Kwalitas Insya Allah TerjaminCV.Binangun.081227617800/7191632

3 / 07209/0314

BARANG HILANG

Telah Hilang dompet yg berisi kartuidentitas kartu kridit debet flash disckunci rumah hilang disekitar GaleriaMall an dr Mariatul F.Mars bg yg mene-mukan hrp mengembalikan ke alamatKrt identitas

6 / 07121/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Hilang dompet isi:STNK AB2092IE a/nIndarti,KTP,KTM,SIM C An AnangSetya Wibowo Hub:085743121343

3 / 07147/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Hilang STNK Nissan AB 1138 PF a/nPT.Centris Taxi Hub 7111111 atauYuyun Telp 9155539

3 / 07149/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Hilang STNK Yamaha R2 AB 2404 HIan C.Noventiara N,Glagah UH 4/276Warungboto Yk Hub:087839206194

3 / 07150/0314

BARANG HILANG

Tlh hilang STNK AB 2058 F an Jamiland/a Nitikan UH VI/532 B YogyaHub:0274 7866197

3 / 07584/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Hlg STNK Honda Vario AB 6763 KZa/n:Arshita Wira Hatma,Hlg AntaraAmbarukmo-UNY.

3 / 07605/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

STNK AB3319JC An.Marsidah Da.PED.VIII RT32/6 BanaranGalurKP SIM.C,KTP,Askes,Karpeg An.Wahyu Fujiati

3 / 07634/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

BPKB AB2745KL An.Sri RahayuD/a:Giyoso RT13/07 SalamrejoSentolo Kulon Progo

3 / 07643/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Hilang STNK Suzuki Thunder B 3867SXF dan SIM C Atas Nama TauchidKomara Yuda.Hub:085743131335

3 / 07762/0314

BENGKEL

Tune up,Pwr Stering,over haul,ganti oli,perawatan total.Bengkel Central Ahlinya.Hub:Jl.Magelang Km 7,5 T.868042&Jl.Wonosari 100m Timur R.Road T.451087 Minggu Buka

5 / 07214/0314

BINATANGPIARAAN

Lutino MM Indukan Produksi 2Kali LagiBertelur Dijual Dua Psg Harga 6,8JtNego.Hb:Ikun 081578522600

3 / 07674/0314

BIRO JASA

SPT PPh OP/ Badan? PPN? Lap. Keu?Accounting? Hub. Konsultan Pajak/Akuntan Reg. 0274-4340783/9422944

3 / 06576/0114ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jadi Br Byr,Tnp DP.Lap-SPT,Lap-Keu,NPWP,HO,SIUP,TDP,SBU,IUJK,SKT/SKA,IMB,Dll.T=9616888,083198686888

3 / 04100/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Sertifikat,Ijin,CV,PT,SIUP,TDP,KRK,HO,IMB,Dll.Hub:024-70566050 /082265124949

3 / 06907/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Akte lhr,Srt Nkh,Paspor,Srt Pndh,KTP/KK,Susah Ngurus? 081225497325Jangan Tunda, Nanti Anda Menyesal

3 / 07176/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Mengurus IMB,HO,SIUP,TDP,CV/PT Kenotariatan,Perpajakan,Paspor, Ki-tas,dll.Hub:0274 3036077

3 / 07176/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

CV,KKN,Pgrsn HO,NPWP,SIUP,TDP,TDITDG,IMB,Paspor,IPT,UD,CV,PT,LaprnPajak,SPT2011,NPWP.7469822

3 / 07176/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

ÓBorobudur CiptaPaten&MerekDagangUrus:Hak Cipta,Paten,MD,Izin,Pupuk ,SP,MD,ML,CD,PD,TR ,Halal,Barcode,HO,NPWP,SIUP,TDI,TDP,IMB,SIUJKCV,PT,SNI,H:Jl.Nyi AhmadDahlan No74 YK T.377543/412683/08122759901

6 / 07180/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Perizinan:UD,CV,PT,HO,NPWP,PKP,SIUP,TDG,TDP,TDI,IMB,Patent MerkDagang,IUI;hub:CV.AMG:414037/7169910

3 / 07188/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Borobudur Cipta Paten&MerekDagangUrus:1.Hak Cipta,Paten,MD 2.Izin Pupuk 3.SP,MD,ML,CD,PD,TR 4.Halal5.Barcode 6.HO,NPWP,SIUP,TDI,TDP,IMB,SIUJK,CV,PT,SNI Hub:Jl Ahmad Dahlan No 74 Yk Telp:377543 - 412683 - 08122759901

7 / 07206/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

BI Representatif Urus Hak Cipta Paten ,Merk,HO,Siup,NPWP,TDI,TDP

IMB,PT,CV,UD,Pirt,MD,Halal,Pecah Tanah,DPL,UKL/ UPL,Laporan Pajak Hub:0274-2692555/ 081915523599

5 / 07215/0314

BIRO JODOH

AndaOrang Islam,BlIngin MendptkanJodoh.OrangMuslim/Muslimah.Hub:Assakinah.(0274)377835.InsyaAllohAnda Sgr Dp Jodoh Yang Anda Hrpkan

4 / 00867/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Cari Jodoh 081227543444,ada PNS BUMN,Paramedis,Pengusaha,Wiraswasta,TNI/Polri,Swasta&300 Data Lain

3 / 07167/0314

BPR

Kredit Murah Berhadiah Mulai 0,99% Cpt Mdh Aman.Jmn BPKB/Srtfk TnhH:Dodi 6505069-081325788093

3 / 07210/0314

CATERING

Devany T370309,Prasm,Box,Sykrn.PktNikah16jt,www.devanycatering.comwww.weddingcenterjogja.com.Halal

3 / 12537/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

AndiÕs Catering Pesta Telp:566246557459,Mlyni Prasmanan,Menu GubukNasi,Doos,Per 500 Porsi Bns Gubuk

3 / 07170/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

BuMamik Catering mlyn sgl mcm pesta,prasmn,bancakn,dll:371061(blk.Wrtl.gading)Ngadinegaran MJIII/28

3 / 07193/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Al-Barokah Cat Pkt Pernikahan Kmplt 15jt+WO Tmu500 Aqiqh N Bok,Prasman Min40p H.8533334 & 6666321

3 / 07206/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

SALSA 50 MM

DEKORASI

KARYA INDAH EX.14 MARET 40 MM

DEKORASI

CATERING

BPR

BIRO JODOH

BIRO JASA

BINATANG PIARAAN

BENGKEL

BARANG HILANG

BARANG HILANG

BANGUNAN

BAHAN BANGUNAN CAMERA

Servis Camera Nikon Canon CasioCuci Lensa Sewa Camera Jl Bantul No76 Yk T.081932701336 SMS Ok

3 / 00970/0314

ELEKTRONIK

Terlengkap termurah grosir JOGJA,PS2,PS3,PSP,PS4,Exbox,Warior Adi-sucipto 8579030/6585531

3 / 07178/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

CCTV Camera & Alarm.Specialist. Jl.KS Tubun 53(Pathuk) JogjakartaTelp 0274-3239988/08886827118

3 / 07179/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

DbeliHdp/Mti TV,LCD,KlkasPS2/3,ACDVD,Spkr,Kmptr,Lapt,meubl&AlatFitnesMcuci/Pgerng087739640966.Djmpt

3 / 07181/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dbli Hdp/Mati LCD,TV,HomThr,Spkr,Ampli,PS2/3,MCuci,PgringKulks/Frezr,Kompt,Lapt,AC.Dll/087739813531

3 / 07181/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibeli Sgala Knds LED/LCD,Kulkas,AC,Spk,Pgring,Komp,Lapt,Netbk,Mebel&AlatRT,Dll,Djempt/087839084330

3 / 07181/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dbeli LCD/TV/PS/Laptop/Netbook/Komp/Mon/Kulkas,Dll.Hdp/Mati Syrt: Legal,Borongan OK H:081229786540

3 / 07182/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kami Beli Tinggi Hidup/Mati/ErrorTV/LCD TV,Kulkas,AC,PS2,Dll.0274-662 4922 / 0821 3375 8103.

3 / 07186/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Pasti dbeli smua kondsi TV,LED,LCD,Lptop,Netbok,Kmpter,Kulkas,PS2/PS3,Cmera,dll.Djmpt 081326616107

3 / 07206/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Pusat CCTV Telview,Alarm / AccessAlbox. Jl. Mayjend Sutoyo 67A Yk.Telp: 6819630,6819694,6818948

3 / 07209/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Murah!Cash/Kredit TV/LCD/DVD/AC/ Game/Spk/M.cuci/Klks/K.gas/Bldr/ dll Gading MT.Haryono 24 T:387021

3 / 07211/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

ÓNewÓPS2+HD(690)PS2+NA Ori+ HD(990)PS3Slim+HD160(3,9Jt)Optk(95)PsgHD(270)Gtr(18)SvsPS(35)08170405567

3 / 07769/0314

FOTOKOPI

ASABA-FOTOKOPI 60 MM

ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

UD.SIDOMUNCUL 100 MM

FOTO STUDIO

Prawedding Pernikahan CeremonialSeminar Ultah Dokumentasi www.cayapataphotography.com 087738043269

3 / 04439/0314

HANDPHONE

Dibeli dgn harga tinggi iPhone,BB,Samsung,Lenovo,Smartfren,Oppo,Nokia,Sony,LG dll Hub:085643916789

3 / 05292/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Servis:BB,Andro,Flexibl,LCD,Hank,Sftwre,DLL,Bs ditggÓBatiesÓMonjali 40Trima gadai 7879714/23B866DE

3 / 06906/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Serv Hank,Mati,Sinyal,Flexibl,LCDBB,Nokia,Samsung,LG,Sony,HP ChinaAndroid,SPart,Casing Ori,H:558189HP:08562855334,Pin BB:7562F425

4 / 07182/0314

INDEKOS

ÓVilla PalaganÓ Executive Kost PalaganKm 11,Donolayan Murah Hanya800rb/bln fas:AC,Springbed,Air panasdingin,LCD dan parkir luas Hub-Pancar 0274-7456705

5 / 03395/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Omah Ambarukmo,Penginapan FasLkp,Nymn,Strtgis,Bisa Blnan,Minggu,Harian Hub.085780802550 / 487 550

3 / 04736/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kos Standar Hotel hrg1,4-1.550jt/blnFsl=AC,Kmdlm,KolamRenang diJlnMangkuyudan No51 Tlp.414906

3 / 05437/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kos Putri dkt Atmajaya Bbrsari Non AC500rb Eksklusif 1,5jt free Fitness.CP081904172312-0818269538

3 / 06532/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Wis.Madani kost eksklusif(AC,Wifiprabot)Plemburan,Hub:081327060190082133239766,082113195247

3 / 07179/0314

INDEKOS

HANDPHONE

FOTO STUDIO

FOTOKOPI

ELEKTRONIK

CAMERA KURSUS

Lisa Kursus: membuka kelas baru kursus dasar tart.Segera Daftar T.6999099

3 / 07192/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Call:7135454/3245858 Kamu blajar stir di Naswa Stir ya? Kok tauw. Karena koplingmu selembut hatimu

3 / 07193/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Pendaftaran Murid Baru LPK Adana Dancer anak&remaja Jl.Mawar Ba - ciro No5 Yk T.0274562325/6522859

3 / 07193/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Blajar Stir Dg Suami..CapeDeh Instructur Wnt Prof Mbl Baru2 Putri DrivingCar 085793878737 Ada Matic

3 / 07208/0314

LAIN-LAIN

Promo Heboh,Penghitam Rambut AlamiBSY Noni 150rb/Box SMS. 089670982396.Buruan! dkt Antar-Jauh paket

3 / 05909/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bakteri Sedot Lemak Pelangsing Turun Cepat Kurus 20Kg*2 Gratis1*Mudah Aman Cepat 082312088377

3 / 07209/0314

LAUNDRY

SpslisCuci:Sofa,Spbed,Gordn,Krpt.MenaraMas:Jlagran19/Gambiran.T/SMS:7414562/6687903.Ambl-Antr Grtis

3 / 12107/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

JualÓLily LaundryÓ Jln 15bln (Jakal Km5,Tawangsari,UGM)hrg 80jt (Negosmp deal)info: 082122218181

3 / 06467/0314

LES PRIVAT

Privat TK,SD,SMP,SMU,Umum,Sem-poa,Jarimatic,Iqra,Komp,B.Asing.GuruDtng.Gama College: 866444/7444752

3 / 04251/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Privat Guru Dtng.TK-SD-SMP-SMU,Umum,Sempoa,Jarimatic,Iqra,B.Asing,Komp.Global Privat:868100/6621010

3 / 04262/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Privat Mapel SD,SMP,SMA danUmum.Guru bisa datang keRumah.Hub:087738645454/081390362581

3 / 06156/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Privat Bhs Rusia,Inggris,Jepang,Korea,Itali,Jerman,Perancis.Hub:087738645454/081390362581

3 / 06169/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kursus Privat AutoCad,MS.Excel &Word.Guru datang kerumah.Jika berti-ga ada diskon.Hub 085643208040

3 / 06487/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Les Kilat Baca QurÕan Guru datangke rumah 12 x langsung bisa ! Hub:082137591759

3 / 07162/0314

LOWONGAN

Singapura/Hkg/Taiwan,Tanpa Biaya!Resmi Depnaker,Proses Aman &CepatGj5-6jt,PT.RBB Tlp/SMS:0818257111

3 / 07688/0114ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dbthkn PRT 800rb-1,25jt,Bbst 1,4jt-2,2jt,Rukti 1,6jt.Gratis,Lgsg kerja,Resmi Disnaker.Bnus TV bg yg berun-tung.Hub Tuty 081904228866 /085743688339

5 / 06070/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dcr Tukang Perak pengalaman,pria,max 35th,lokasi Bali.Hub 03617480049 Adis Silver,ada mess

3 / 01023/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibut Karyawan wanita dan pria minSMA/sederajat max 27thn,Lam keStudio One Jl.Gejayan Mrican 17B

3 / 02060/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Sophie Martin Cr Membr Br DptkanDisc30%+Hadiah Pouch Bbs TargetHb:08122956596-WA/Pin BB:76A11C60

3 / 02993/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibutuhkan karyawati min SMA/SMKHub:Batik Huza Jl.Kaliurnag Km 9,3No 4 Sleman Yogya

3 / 03081/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibutuhkan Karyawan Bag.Produksi &Umum,Gji UMP Hub CV Margo Kaos0274-9186786.

3 / 03760/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dicari Krywan/wati SMA/SMK max24th single Bawa copy ijasah/KTP.Dtgwwcr lsg Tk Mainan Alfa Jl.Suryotomo26B Yk(wwcr diatas jam1300)

4 / 03806/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Pet Ayam Tlr cr tng laki mkn tdr dlmgj700rb/bl Ngentak SindumartaniNgemplak Sleman 08156860480

3 / 04458/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Admin & Customer Servise otocare hrsmahir Ms Ofice/Exel 18-30th. KTP DIYTdk Kuliah 0821 3891 0833

3 / 04706/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibutuhkan Karyawati&Tenaga PriaSerabutan u/Toko Bangunan di Jln.Godean.Hubungi Pemilik:0817469393

3 / 04878/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Karyawan grosir telur(pria)Admin(wanita)hub:0274-8318311

3 / 04919/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bth 3Krywn/ti Bag.Lap pnglmn tdk di-ut/umr tdk trbts.GP,UT,Bns.DtgLgsBwLam087739813317/085729720420

3 / 04957/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Trans Cargo Pengiriman Brng Bth SgrStaf Oprsnl Bkn Sopir Syrt Min SLTApny SIM A&C Yogya,usia max 30thLmrn ke Trans Cargo Jl.Gdkuning 78Yk dpn Cat Lancar 9137666

5 / 04962/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Butuh Karyawan/ti Usia 18s/d25 ThDiutamakan Pengalaman Rumah MakanHub:082125151018/081227845647

3 / 05205/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibutuhkan kasir & pramuniaga minSMK/SMA cekatan rajin ramahjujur.Staff gudang pria rajin jujur lama-ran dikirim langsung ke Damai IndahSwalayan Jl.Bantul 116 Yogyakarta in-fo 0274 371770/380570

6 / 05206/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kami Studio Arsitek/KontraktorMembutuhkan Utk Kerja di Magelang/Jakarta:1.Arsitek,Pengalaman Min5Th,Bisa Sketch Up,Autocad,3D,UtkKerja di Studio & Supervisi La-pangan.2.Arsitek,Bisa Autocad, SebagaiDrafter & Cek Lapangan. Lamaran dikirimke [email protected] atauJl.Kalingga 26C Magelang

9 / 05381/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibthkan karyawan/i untuk Ks Xtra HotJl Kaliurang Km 6,5.LamaranLangsung dibawa Tlp 0274889011

3 / 05421/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibutuhkan Penjahit wanita khususjahit jilbab tdk dibw plng/lokasi utaraBandara Hub.082226866260

3 / 05432/0314

LOWONGAN

LES PRIVAT

LAUNDRY

LAIN-LAIN

KURSUSINDEKOS

Kost Muslimah ShaÕidah Fas LemariAC Springbed KmDalam T.Boyo/Con-cat dkt UII Eko,Amikom,UPNHub:0274-883476 / 081248707570

4 / 07130/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

E-Kost Executive Kost: Danurejan&Monjali (Co/Ce),Seturan (Ce) Hub:9778975-08128271030 www.ekost.CO

3 / 07184/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kost eksklusif DÕParagon 10lokasistrtgs.hr/mgg/bln wifi,tv kabel, laundry, hot shwer, full furn RSV081329988000,www.dparagon.com

4 / 07192/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kos2an,Pasutri/L/P,JL.Monjali199aKM Dalam,Kamar Lengkap,Tinggal Pakai.Hub:087839177519/087739519211

3 / 07194/0314

INFORMASI

Pusat Penjualan Alat Ukur TanahTheodolite Total Station Trm KalibrasiHub:0274 6699388,[email protected]

4 / 01970/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Butuh Uang Lsg Cair?Titipkan Laptop/Komp/LCD/PS/MCuci/Cam/TV/HP/AlatMusik Dll H:089620982143 SMS Ok

3 / 04890/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Hipnoterapi utk penyembuhan stres,depresi,trauma,phobia,insomnia,gagap&problem rumah tangga.Cp:081289668887 www.terapijogja.com

4 / 05857/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

MSA Lawyers Group,Kami Pengacaraberijin Resmi,Melayani Konsultasi Hu-kum Gratis Khusus Bagi Mereka ygsdg dlm perkara:Pidana,Perdata, Bis-nis dll.Hub:0274-713.8999,0878.3929.8999,0857.0000.1600(SMS identitas sebelum Telp)

7 / 07155/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Spesialis brsihkn Kmd Krmk,ClosetBathup,Wastfl,ygbkerak,jamur,NodaHitm&poles Traso,Marmer jd spt brlg:BangMorgan0274-8308025,8272036

4 / 07162/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Konsultan K.Kredit/Pelatihan CaraKaya dg K.Kredit.H:089620982143 SMS Ok Terima Gesek Tunai

3 / 07167/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Gestun Top Godean Mirota ke UtaraTarik Tunai Aman Mudah dan Cepat PIN-BB 321E7534 Tlp:0274-2131212

3 / 07171/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Sgt bth dana Mdesak?Punya brbagaimslh?Kami bantu,masalah anda akanteratasi.Hub Agus W 081932296448

3 / 07173/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Anda pts asa dg mslh rumit kel,keuangn/htg,jdh dll?Smua mslh adasolusi.H: P.Bowo 087776481397

3 / 07176/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Pasang Iklan Di KR Gak Repot2 TlpAja:798290-798682 Bs Diambil AtauKe Jl.Godean Km6,5 BB: 28D77973.

3 / 07187/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Gestun smua cc Visa/Master mulai 2,2%,buka jam:08-17.Jl.Godean (Psr Tlogorejo) Hp:085799398569

3 / 07188/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Terima gestun 1,5% buka jam 8.00 20.00,jl.ProfYohanes(selPomSagan)8069333 Cp:081804264869

3 / 07188/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Trma Rongsok,Brg bks:Besi,Plstik Krts,Almnm,Tmbg dll.diambil.RagamDaur Ulg.T.6574992 rosokjogja.com

3 / 07203/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dgn24.900+KTP.BisaBisnisSendiri.Gaji2-3jt/bln.Pin7580C7EC.IsiData:www.siwifajriyah.com

3 / 07203/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Raja Murah Gesek Tunai Klitren 1,5% Pelunasan 2,3% Telp:0274-9209900, 9370999 Depan UKDW

3 / 07206/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Melejit Pintar(100rb),Kursus penguatan fungsi otak,klas 3 SD diba-wah rata2,kini di TI UGM IPK 3,55Tdk melejit,uang kembali 9447574

4 / 07215/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jogja Gestun Trm Smua CC Paling Murah Jl Gejayan Dpn Psr DemanganHP:087838515321 Pin 224613E9

3 / 07217/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual Freezer Sansio 3 pintu 818liter kondisi istimewa Hub: 7806266

3 / 07217/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Konsltskn kebthhan Dana Anda pdkmi/Bs takeover/srtfkat Jogja Btl/0,9%Bs tnp bicek hrs ada.7451500

3 / 07656/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bpk/Ibu Butuh Sopir Pribadi-KantrStaf-Satpam-Produksi-Gudang-CS-OBLgsTlp 0274-6897578-085868667655

3 / 07691/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

SusuKambingEtawa+GulaJagung Bgsu/Oestps,Maag,Asma,Darah Tggi/RndhRp20rb/200gr.081931184447 Km Antr

3 / 07710/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

EMKA INFORMASI EX 15/03 30 MM

INTERIOR

Rasya Mebel Jati&Interior Ktchn.Set,Murah&Brkualitas bsKredit H:02748584488/99 wb.rasyadesign.co.id

3 / 08306/0214

INTERNET

Tablet,smartphone,modem,3G RouterAnten Modem, perdana internet lkpwww.modemku.com T. 6663322 COD OK

3 / 07192/0314

JASA

Platihan kerja caregiver&babystr LPKTunas Karya Bakti JlSukoharjo 500mTrminl CC profesional klsAC trainingbeasiswa Lk/Pr minSMP dimulai April14 Riri 087839825638

5 / 07154/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bantu Tutup Kartu Kredit/KTA,Hny Byr 30% Dr Tagihan Trakhir Lunas 100% Legal,Tinah 0812 9131 2529.

3 / 07187/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Brmslh Dg Krtu Krdt/KTA?Mau BayarSesuai Kemampuan?Disc30-70%?LegalKaka 083867153437,Tia 02749755830

3 / 07188/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jasa Pembeningan Headlampbergaransi,cukup 150rb/set.Anda SMSkami datang.Telp:081804300987

3 / 07648/0314

KOMPUTER

Dibeli Tinggi Laptop Notebook SegalaKondisi Syrat Legal 24Jam Bs Dijem-put 087839375907 Pin27C7F0BC

3 / 01146/0114ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dbeli Tnggi Laptop/Netbok/Tab/LCD/Kmptr/DSLR/Dll Hdup/Rsk/Mati 085725750750 087738844475 28EBB64C

3 / 11051/0114ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Beli paling tinggi Laptop/Netbook/Macbook hidup/mati Syarat legal08122 942 3377-0856 253 5559

3 / 02430/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibeli Tinggi Segala Laptop/Note/MacBook Hidup/Mati Bayar Cash Jmpt24jm 0878 3837 4446/08562906664

3 / 02812/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

ÓCentral NotebookÓJual/Beli Laptop Dukuh Jln.Bantul Km.1 No.80 YK 0274.655.2929 - 0856 253 5559

3 / 07180/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

ÓRafflesia ComÓ Specialis ServiceLaptop/Netbook/LCD Monitor ProsesCpt BsDtnggu=081392145123/7803344

3 / 07181/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibeli Cash Hdp/Mti Laptop/NetbokLCD/Printer/Modem/Hdd,LCD ProyktrDll HgTrbaik.081392145123-7477372

3 / 07181/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibeli Max Hidup/Mati.Lapt,Netbook.LCD,CPU,Mon,Mb,Speaker,Satuan Borongan,Dll.Djmpt.T.087838302074

3 / 07182/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibeli/Borongan Warnet Hdp/Mati/ Laptop/Comp/LCD Mb/Hd/TV/Dll.0274662 4922 / 0821 3375 8103 Sms Ok.

3 / 07186/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual Catridge 2nd Canon 810 811, 40 41,HP 21 22,27 28,60,Dibeli catridge baru/2nd H:Aswi 8296969

3 / 07192/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kami Beli Borongan/1an Warnet/Kantor/Sklhan Com,Laptop,LCD,TV,Kul kas,Hdp/Mati,dll 085266360484

3 / 07204/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibeli Tinggi setiap hari Notebook/Netbook/Macbook/LCD, Serius Hub:0877 1985 7788

3 / 07217/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Servis Hard disk/Data Hilang/PC/ Laptop Error/Blank/Restart/Matot Hub.Xplore(Jl.Janti 82)= 8588777

3 / 07217/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

ÓSanjaya NotebookÓtemptnya JL/BL/TT/Service NB-CPU/Spart Jl.Monja-li 89 T.0819 1554 1668 - 8309898

3 / 07217/0314

KREDIT MURAH

Butuh Dana/Modal Usaha 5-500jutaBunga 0,99% Flat Proses cepat !!Ganda:082134544334/087836225002

3 / 11490/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

BPKB Mtr/Mobil Cair Tinggi Prses Cpt&Mdh.Bs Gadai Mtr/Mbil+STNK PlatLuar/Mhsiswa Ok H:081327669200

3 / 00964/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dana cpt proses mudah aman jamkanBPKB motor-mobil/sertifikat Hub:6674377/ 085643099051 SMS Ok(Miko)

3 / 07081/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

GadaiSyariah TnpBga Mtr+STNK/Mbl+STNK.DJmn Mtr/Mbl AndaTrwt CV.MJAAlkid KeSltn 400m Blkg SMP13 Minggiran Omah Ijo 838 H:081227668000

4 / 07160/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kredit Angsuran/Sebrakan 5-500Jt Agunan BPKB/Hak Milik/Hak Guna H:Ayu 081904002291

3 / 07170/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Cair HrIni Jg!Jminkn BPKB Mtr/MblNoSurvei NoPotngn,Mhsw OK,Plat LuarBs,Amn&Rsmi:7453861/08122696220

3 / 07194/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bth Dana Tunai?Proses Cpt,Mdh 1hrAsurnsi,Trima utuh,BPKB Mtr aman.082892035275/087834972520Eny-Devi

3 / 07201/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bth Dana 5-500jt?Utk modal/konsumtif.Jaminkn BPKB&SHM.Proses Cpt! AdeK 085724130000

3 / 07204/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

50Jt sd 5M.Pinjam tanpa angsuran bulanan jaminan tanah/rumah&sertifikat.Das Papan.T:0274 7444889 www.sebrakan.com.Jangan melalui yang lain.Ujung-ujungnya disalur-kan ke Das Papan juga.

6 / 07209/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dana Kilat!NSC Finance Jamn BPKB Mtr,Taksrn Tnggi,Angs Mrh,Trm Fu ll,Tk over.Aman:Ervi087756352323

3 / 07215/0314

KURSUS

Kursus Alkitab jarak jauh World BibleSchool(WBS)info pendaftaran ketikWBS-K SMS ke 082220020851www.wbsindonesia.com Gratiss!!

4 / 11457/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Puspa Stir 260000 Sdh Lancar PlthCewek/Cowok Mbl Avanza Jas XeniaJmput Grtis Dftr Yuk 087745423500

3 / 12204/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

KursusBatik,Diasuh Gr Pnglman43Th,MengajarBatik didlm/luarnegri.Hub:0811250563.Dimuka GerbangTmsri

3 / 00874/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kursus Stir Mobil ÓUltraÓ Pelatihsabar.Hub:0274 - 487705 NanggulanMaguwhrj Dpk Slm.

3 / 07164/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kursus stir mobil Al Fattah.Magu-woharjo.Ada tempat khusus latihanAman&cepat bisa Hub:082135376269

3 / 07173/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Make Up-Sanggul-Potong-Pelurusan,Kosmetik disediakn alat dipinjamiHub Salon Christanti,T:880485

3 / 07177/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Stir MblÓLPK Bungin JayaÓSrtifkatP.Sbr,Kota Baru Juadi 8.H.0274- 588061,Jl.Paris 8251744

3 / 07182/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tofl/Ofic/Grafis/Sablon/Atocad/Arcicad/3DMX@150SfikatTdkKursus 100SSCAgusSalim51 Brt Alun2 U.376905

3 / 07186/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kenapa superman bisa terbang? Klobisa nyetir namaya Sopirman.Bela jar Stir Naswa 3245858/7135454

3 / 07188/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

LPK Unigama membuka kelas baru; program 1thn,teknisi 3 bln,Per- kantoran,Multi dsgn,Progmr SketchUp,Laptop,Hp,Shooting,Autocad, Pemetaan,Myob,EditVideo.Jl.MayjenBambang Sugeng 75.Tlp.0274543620

6 / 07192/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kls/Priv:Komp Ofic/WEB/DGrafs/Game/Fl.Krtn/V.Edtng/3Dmax,Dll/T.Kom/T.Lptp/T.AC/T.Hp/Elktr/Bhs:Ing, dll.IMBIA, Jl.Mlatiwetan8 T544489

4 / 07209/0314

KURSUS

KREDIT MURAH

KOMPUTER

JASA

INTERNET

INTERIOR

INFORMASI

INDEKOS

HALAMAN 21SENIN KLIWON 17 MARET 2014 (15 JUMADILAWAL 1947)

IKLAN BARIS DAPAT ANDA AKSES DI : www.krjogja.com dan krjogja.com/m

Page 21: Kedaulatan Rakyat 17 Maret 2014

LOWONGAN

Dibut sgr Admin Pi mslim jjr min D3Aktnsi Max27th.Lmrn bw lngsng keMenara Kaca RR Sltan Wojo BgnharjoSewon Bantul

4 / 05438/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bth sgr Terapis wanita berpengalamanutk spa,sln dan reflexi Hub:082133911116 / 085868000058

3 / 05445/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dicari staff kantor Pers Jasa SewaKend syrt pria min SMA/Sdrjt komputerMS Office SIMA&C Jam kerja 14.00-21.00 CV lengkap Jl.Kerto 14Mujamuju Yk Tlp 0274 555210

5 / 05449/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bth Krywn SPV Dstrbtr Acc HP SyrtLk2 Islam Max35Th Fas:Mtr Mesu.Bnsn Gj1-2Jt+Bns Krm LmrnMangrove Grafika Jl Paris Km4 Yk

4 / 05709/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Gaol dibthkan krywan/ti umur max.27th.Gaji UMR Krm lmrn ke Jln.Wahdhasyim No.6 Widoro Baru.55283 Yk

3 / 05714/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibthkn Fronliner Outlet KaosPart/FulTime P/W Muslim Krm LmrnMangrove Grafika Jl Paris Km4 Yogya

3 / 05715/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibutuhkan tenaga ahli utk kerjakanAlucopan (Aluminium CompositePanel) Hub:081229556565

3 / 05726/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibthkn kary warung mkn parttime max30th di Jakal info 087734111106

3 / 05759/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Sopir Srbtn SIM A+C,Karyawati SrbtnSIM C,Dtg Langsung Toko BesiTresno Jl Xurang 5,6 087739151398

3 / 05787/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dicari: Tng Admin,Llsn SMK & sedera-jat, blm menikah,Islam,domisili sekitarWirobrajan,Yk.Hub: 0818641489,08976694333, 0274-8592333

4 / 05815/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

www.crystalbeachbali.com needsOperational Manager&Secretary,fe-male,SMA,honest&loyal.8Female HKfac mess+3xmeals&ticket 085218218998

4 / 05916/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bth Krywn/wati Fotocopy&Alat Tlsshift,min SMU max 35th.Bw CV FCElsi Jl.Sukonandi No.12 Yogya

3 / 06150/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibut Admin Kursus Bhs InggrisÓAcceptÓ syarat:Perempuan, jujur, bisakmptr, pengalmn, max 29th, gajiRp1,2jt. Dtg lngsng tes Senin 17-3-2014 jam 14.00-17.00.Alamat:Jl.Kaliurang Km.5 (SwalayanGading Mas) masuk ketimur 500mHub:085729001945.

8 / 06166/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dicari 10 Karyawati Lulusan SMU Th2013/2014,Pelamar Datang SendiriDengan Mebawa Ijazah Asli dan KTPAsli Yg Masih Berlaku,Tidak MelayaniSurat Menyurat.Hub.Kami EdySentosa Toko Arloji Gunung MasJl.A.Yani 35-37 Yk.Pada Tnggl.18-3-2014 Jam 10.00-12.00.Atau KikyOktavia Hp.081228168168/9168168

9 / 06221/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kios Ikan Hias Butuh 2Karywati usia18-25th domisili Kulonprogo Lmrn keFishmart Jl.Wates-Pwj Km 6,5 SoganWates KP Hub:082155666696

4 / 06241/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibthkan Cook,Cook Helper,HK,Security Kirim Lmrn Tirta KencanaHotel Ring Road Timur Ph.385550

3 / 06278/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Pabrik Roti Cari Serabutan Pria Mus-lim Blm Nikah Tidur Dlm 500+ BonusAda Libur LsgDatang 0818275768

3 / 06341/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibut Terapis Co&Ce Jari MenariMassage&Spa Jl.Prawirotaman 15 YkHub:085643508777

3 / 06353/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Cari 4 Pkj Cetak Batako 1 TukangBatu/Kayu Tidur Dalam UII SlemanSegera 081392506708

3 / 06394/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibutuhkan Barista & CookBerpengalaman,fulltime,max.25thn,menguasai bidangnya.Kirim CV/Lamaranke [email protected] /CP:085643181555

5 / 06435/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibthkn pria/wnt bgian prdksi,SMP/SMA,single,domisili Jogja,lksikrj dktTVRI Jgja.Hub 089672126292 hr Snin-Jmat,jam 09-15.00WIB Sgr!

4 / 06442/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

12juta per/bln,sbg Konsultan SkripsiFreelance. S1 semua jurusan kuanti-tatif&kualitatif. dLuha.com

3 / 06472/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibutuhkan Pramuniaga syaratSMA/sederajat,ramah,rajin,berjilbab.Masukkan Lam ke Toko Putera BerlianJl.Affandi 38A(sebelah BCA Gejayan)Fas:Gaji,UM,dan bisa tidur dalam (as-rama).

6 / 06538/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibutuhkan segera:Pramuniaga& Kasir,wanita,usia maks 25th,min SMU/SMK,ramah&berpenampilan me-narik.Bagian Produksi Roti&Cake, pria/wanita,usia maks 30th,min SMU/SMK pe-ngalaman di bidangnya.Bawa Lamaranlsng ke Essen Roti&Kue Jl.GedongKuning No.48AYk T.379169/Retno

8 / 06562/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibut cpt OP Warnet,L/P,Max28th,MinSMA,jjr,niat krj.Lmrn Decade Jl.AMSangaji 33 Yk 083869963246

3 / 06587/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibutuhkan segera Teknisi AC danPendingin.Syarat:Lulusan SMKJuru.Listrik dan Elektro.Bawa lamaranke CV.Kurniatama Jl.TamansiswaGg.Basuki Mg II/574 Yk

5 / 06824/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

ANGGUN BATIK 30 MM

ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

ASSYFAUN NADZAR 30 MM

ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

MAESTRO PHOTO 30 MM

LOWONGAN

Urgent Recruitment.Dibutuhkansegera Admin,Marketing dan lulusanS1 Psikologi walking interview Rabu19 Maret 2014 jam 13.00-15.00 KedaiKita Cafe&Resto Jl.Seturan Raya No1Selokan Mataram Ruko SeturanSquare Kav.15-16.

7 / 06521/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibut segera Karyawati utk LondrydiBabarsari.Gaji+UM+Bonus.Jujur niatkerja Hub 081945446855

3 / 06867/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Grand Opening! Bth Cepat stafAdm,Receptionis,Gudang(1,5jt/bln)Staf Publikasi(2,5jt/bln)SPV Area(3jt/bln)p/w,max 30th.Pend SMA/D3/S1,tdkprlu pnglmn,tdk dipungut biaya.Bw lm-rn lngsng ke Komp.Ruko BayemanPermai A-25 Jl.Wates Km 3(sampAkparyo)Yogya.Plng lmbt 3Hari stlahiklan ini terbit

9 / 06873/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibut Admin wanita min SMKPariwisata utk Rental mobil.Syarat:ju-jur,supel,disiplin.Hub:JogjaIndotransport Jl.Parangtritis Km 8,5Telp.081328705758 No SMS

5 / 07031/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bth Tentor TK,SD,SMP Semua MataPelajaran,Wanita,D3/S1.Lamaran:BimBel Dewi,Jl.Bumijo 4 Yk(Dpn DPU)

3 / 07065/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibthkan krywan/ti max.23thn min.TBu/wnt 155cm u/pria 165cm min.llsnSMA.Lmrn sgr diserahkan ke HanaSport Jl.Urip Sumoharjo No.65 Yk (se-belah barat Duta Foto).

5 / 07097/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bth karyawati,rjn,jjr,hub:Tk Gudang jil-bab Bringharjo Lt3 Blok V No 2 Tlp085600969666/081391726275

3 / 07114/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibthkan sgr penjahit berpengalamanJln.Cangkrignan Km 03 KarangKalasan,Tirtomartani Klsn,Cp 085729153446,diutamakan sekitar Klsn.

4 / 07124/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dicari karyawati SMA sederajat Krmlamaran ke TB Baja Mulia Jl.GodeanKm 6 Demakijo Tlp 7439230

3 / 07140/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibut mekanik/teknisi,jjr,ulet,tang-gungjwb,min pglmn 3th dibidangnya.Krm lmrn langsung ke Denso AccuJl.P.Diponegoro No 74 Yk

4 / 07151/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bth pria/wanita u/jaga stand minumanes,9pagi-5sore.Di Jakal Km14.Hub/SMS 083857512988

3 / 07156/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Calais Artisan Bubble Tea&Coffee membthkn Barista,kerja shift,pria/wanita,usia max25th,min SMA Lamaran ke Jl Suroto 20 Yk

4 / 07165/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

BMT ISU bth:Assisten Manager(S1 Aktntsi,IPK 3,0,Islam,Jujur,kerjakera)H:8530787/08122791648

3 / 07166/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibut Capster wnt bs ptg usia max30th menarik blm menikah diut gj bns menarik hub 081215087171

3 / 07166/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibut PRT,Tidur dlm,Gaji 900rb,diUtamakan bisa masak,tdk Momong, Muslim,Single/Janda.081229922233

3 / 07167/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

But Krywn Pot Rambut Pria,Pengalaman,Gaji 2Jt,Usia mak 30Th,Muslimada tmp Inap.Jogja.H:081804067909

3 / 07167/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dbthkn Perawat:Sertfkt Bedah,ppgdSIP,STR,Sik.Hub:RSU Queen Latifa Jl.Ringroad Barat Mlangi Nogotir-to,Gamping Sleman.T:085602080939

4 / 07167/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibutuhkan Segera Waitress,Syrt: Wanita Max23th,min SMU,Bs Bekerjasam dg Team.Kirim Lmrn Ke:Pempek Ulu Bundar Jl.C.Simanjuntak Yk (Dpn Mirota Kampus).Tlp:0878 38853798,Plng Lmbt 1 Mnggu Stlh Iklan

6 / 07167/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bth Mhs/Ibu RT/Pensiunan,Partime=80rb/Hri,utk Bag Makanan&Lgs Dtg&Siap Kerja.Hub:0274-7811449

3 / 07171/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dbut Krywn Sbg Driver Srbutan,SIMA&C,SMA/SMK,Max30th.Lam Ke AndiÕsJl.Gokid 151,Plg Lmbt 22 MarÕ14

3 / 07171/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibut SPG & Salesman Gaji Bonus, Karier,Syrt SMA,Pekrj Keras Disiplin,Target Orient,Penmpln MenarikSuka Tantangan,Pny Kend Sndiri,H:Tata Cosmo Jl.Widayati Sutarjo GKiV/1399 Danukusuman.Tlp:541277

6 / 07172/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Cr 200 therapist spa/reflexi/sln,P/W,max 30th,u/Jkt,Pglmn/tdk,freetraining+trans+mess.02151102901

3 / 07173/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Segera:Sales Konter/SPG Prdk Susudi Mirota/Galeria.Wanita,maks30thGaji pkk+transport+komisi bsr.OBCIndonesia,Perum Kemala Regency A2Kronggahan-Sleman(Terminal Jombormasuk 700m).082133723636

6 / 07173/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

PT.Rajawali Prima IDN bth cpt stfkntor p/w min 18th P/Ftime 2,1jt/bl.P/non pglmn pst H:085772175050

3 / 07173/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bth cpt tng dlm kntr p/w min SMP,17-40thn,inc 2jt/bln,non pengala-man,serius.hub ke 085601483096

3 / 07173/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bth adm kntr baru Jogja. P/W P/F min 17th.Inc 1.8jt/bln.Minat sms dtdr 085640133906 Bp.Kury

3 / 07173/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kerja Korea gaji 11-20 juta/ bln,biaya berangkat 950ribu.Hubungi :BKLN Rhona Jogja.Telp:0811266612,085743580006 www.rhonajogja.com

4 / 07176/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

But Crew Kapal Pesiar Eropa-USAPengalaman/Non Proses Cepat ResmiG:9-25JT/bln100%GaransiPenempatanweb:www.princeofthesea-jogja.com.Segera H:0274-582217/087839271115

5 / 07182/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

PADMA VARIASI 30 MM

ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

LOW.PO BOX 199 EK 15 MARET 40 MM

LOWONGANLOWONGAN LOWONGAN

Bth Tng Dlm Kntr P/W P/Ftime,tnpatest,17-48th, inc 2jt/bln Serius?SMS datadiri ke 089648703382

3 / 07174/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Perusahaan Accesories HP WellcommBth:Sales Area Jogja Gaji:2,3jt (Training) Gp.UM,Komisi,Mess,Dll Jl.Poncowinatan 28 Kranggan Yogya

4 / 07183/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dicr Segera Admin Wanita,Min SMA,Max 35Th.Bw Lmrn+Ft Ke Jl.Soragan189 Godean Km 1 (Mirota Godean KeSelatan) Telp:623016.

4 / 07187/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dcr Segera Sales Utk Produk Baby,Pria,Max35Th.Bw Lmrn+Ft Ke Jl.So ragan 189,Godean Km 1 (Mirota Go dean Ke Selatan) Telp:623016.

4 / 07187/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibut sgr Staf Administrasi Wnt minSMA/SMK max28th single,bs kompoffice,pglmn krj.Sales pria & wntpend min SMA/SMK.Delivery pria punya SIM C.Hub:Amartacom 4534894

5 / 07188/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bth mekanik mtr pglmn,jjr,rajin, tgg jwb,ramah,supel.Yogya Honda Servis Jakal km 6/33 Yk.T.886060

3 / 07188/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Cari Kapster&KasirWanita,min.SMAmax.30th Datang ke Salon FlaurentJl.Patimura 7,Kotabaru:0811251674

3 / 07189/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibut Cpt Tenaga Srabutan Min STMListrik.H:CV.Nusantara AC,JL.Ngeksigondo No.55a Kotagede T.388379

3 / 07189/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Butuh Tenaga Serabutan Pria UntukDipekerjakan Di Warung Bakso.Hub:089680274405

3 / 07189/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dicari segera marketing communication berpenampilan menarik P/W 22-27 tahun pengalaman 8 bln.Min D3Up.Bpk. Hendro (0821 2589 2882) email: [email protected]

5 / 07193/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dicari segera marketing communication berpenampilan menarik P/W 22-27 th,pengalaman 8 bulan.MinimalD3. Up.Bpk. Boni (0274 - 555028) atau email: [email protected]

5 / 07193/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibut 1)Ekspedisi & Design GrafisSyrt;Pa,py simC,mau bekerja keras2)Adm+CS;Pi,minSMA sdrjt,max.30thbs Excel.lmr lsg ke : Multimedia Promosindo Tegalsari Sariharjo Ngaglik Sleman (blkg perum Hyat) 085729252987/087739147666

7 / 07193/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bth:Cust Servc/Adm,Wnt,min.smk/d3Akunts,singl,sda shift sd pk.01 H:Ortindo,Jl.Afandi 23Yk T518474

3 / 07193/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Cr Krywati kios Batik rajin,jujurSMP/SMA,max.22th,single/blm nikahtidur dlm serius H:081392662343

3 / 07194/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Cari Teknisi ElektroListrik Pengalaman,TeknisiKmputer SDM ProduksiLlsn SMK.Lmaran JL.Ry Magelang KM7,2 No206 Mlati Slmn 082135773990

4 / 07195/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Cari:Salesman TO & Motoris,Area Yk&sekitar.umur 30th,Penglmn 1thnJujur,Pekerja keras.Kirim Lam:PT.Sugiarto Sampurno JlRingroadUtaraNo88 Kronggahan Slm Yk(Scepatnya)

5 / 07198/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Cari:Sopir Kirim.Syarat:SIM B1 Umum,tau Area Yk&Sekitar.Umur35thPnglmn Min 1thn.jujur,pekerja Keras.kirim Lam:PT.Sugiarto SampurnoJl.Ringroad Utara No88 KronggahanSlmn Yk.(Secepatnya)

6 / 07198/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bth Sgr Apt Pedamping U Apotik Berbah Sehat Krikilan Tegaltirto Berbah Sleman Cp081392675253

3 / 07203/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bth Cpt Pria Usia max 30Th, SLTA.Produksi Karton, Ulet, Jujur, MauBljr, Bntl-Jogja Hub:087839674030

3 / 07203/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibutuhkan Admin,Gudang utk DSTSkin&Slimming Care,Syarat:Wanita,Max 35th,Mahir MS Excell.Kirim CVke DST Skin&Slimming Care Jl Seturan Raya No.3(700m dari STIE YKPNkearahUPN Veteran)Cp.082135372777

6 / 07204/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dbutuhkan karyawan:untuk Rumah Makan Pria/Wanita,max35th.Pendidiknmin SLTP.Gaji+Bonus,Mau Bekerja keras,jujur.Hub/sms 085729971000

4 / 07204/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Cari kryawati toko srius krja,minSMP,max 30th,jujur.Hub:Avi 0274 -7484554 Jl Dr Wahidin

3 / 07204/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dicari Pria/Muslimah JilbabSolat u/AdminitrasiAkuntansi PengalamanKinerjaBaik Bisa Jenjang Karir Gaji mulai 1,5jt Nego H087839009439

4 / 07207/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dicari PriaMuslim Solat Rajin ke Masjid U/Gudang+Serabutan Bila KinerjaBagus Ada JenjangKarir Gaji MenarikNego SeriusHub087839009439

4 / 07207/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dicr:Sales Contr,17-26th,Gaji+bns1,5-2jt,diutmakan yg bs photoshp,siap krj jangka panjng.Sms/Tlp:nama,usia,pglmn krj ke 087712000101

4 / 07215/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dicari kryawan laki2 max 30thn syaratIslam sholat jujur pintar Bhs Inggris un-tk bekerja Touris Service.Lamarandikirim ke Zen borneo Jl Prawirotaman1 No 29 Yk

5 / 07572/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibutuhkan 2org tenaga cetak Gypsumberpengalaman lsg kerja upahharian/borongan hub P.Yanto Jl.GodeanMunggur HP 085712915032

4 / 07579/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibthkan sgr kapster wanitamax35th,pengalaman tdk penting.HubElsa Salon Jl.Parangtritis Sltn BksSTIE HP 081904126494

4 / 07588/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

PARADISE BATIK 30 MM

ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

STAI DARUSSALAM LAMPUNG 40 MM

LOWONGAN

Dibut sgr Tkg las Listrk,stainls,allmn,kaca&serabutan Hub:PopilerJaya Jl Magelang Km 5(dpn CPM )Yk

3 / 07214/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Low Aus,Cnda,NZ,dll L/P usia max.55th,bgi yg ada paspor bw Foto 4R&copy KTP.DP25-20jt Hb:0818210677

3 / 07216/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dicari PRT wanita max 40th,tidur dlmgaji 1,5jt hub Jl.Jambon 39 KricakYogya Telp 082226729926

3 / 07564/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dicari Driver,sopan,rapi,penglmn,bwLgsng Lmrn lgkp ke Jl.Timoho II/333AYk (timur SMP PL Timoho)

3 / 07590/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibthkan krywti SMP/SLA utk BtkSrikawati Pelmr dtng ke Psr Bering-harjo Los 2utr dg Bw KTP+Srt Lmrn

3 / 07609/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibthkan krywti u/Toko Busana MuslimÓJazirahÓdutmkn yg brpengalamnJl.KHA Dahlan 49 Yk 08175422442

3 / 07613/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dicari sgr Pramurukti wanita usiamax45thn.Mengurus Ortu & Pek.RT hari-an.Tdr dlm gaji tinggi.daerah KalasanHub:081328014224/087839165079Serius.

5 / 07616/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dbthkn PRT 800rb-1,25jt,Bbst 1,4jt-2,2jt,Rukti 1,6jt.Gratis.Lgsg kerja.Resmi Disnaker.Bnus TV bg yg berun-tung.Hub Tuty 081904228866 /085743688339

5 / 07625/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Lwngn Waiter Cafe minSMA,rjn,brsih,jjr.Krm lmrn,FtCpyKTP,Ijazah trkhr ke the jack Ruko niagaJl.Demangan Baru No.6(9192506)

4 / 07626/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dicari Pembantu/PRT wanita Muslimjujur umur 20-40th tidur dalam gaji aw-al 800rb.Hub:087839755556

3 / 07640/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Segera krywti Laundry pengalamanutk Laundry didaerahConcat,shift.Hub:081804277911.

3 / 07657/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

But krywn utk Warung Penyet daerahStadion Maguwo min.SMU,single, tggjwb.Hub:081804277911.

3 / 07659/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dicari 1.Admin (D1),2.Waiter/s(SMA/sdrjt),(1,2)Lk/wnt.Siap shift Kirim CVke TwinÕs Resto dalam stasiun TuguJl.Mangkubumi Yogya.Cp:085736429940

5 / 07673/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Karyawati Administrasi PenginapanTgs Luar&Dalam Kantor Muslim JujurTegas Rajin.Hub:087839475070

3 / 07675/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kami Kontraktor PT.Surya BangunPersada Indah membutuhkan-Drafter:Logistik usia max.25thn pe-ngalaman min.2thn.Siap ditempatkandiluar daerah terutama Yogyakarta danSurabaya.Bawa lamaran lengkap keJl.laksda Adisucipto No.32-34,Yogyakarta Telp.081320186352Bpk Mamat Ruhimat.

9 / 07676/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibut.SPG/Mark.Exs,Spv.Admnt.Gj.Pokok,U.Makn,Bns,Karir,Mobil AC, MinSMA-S1 Semua Jurusan. Lm.LengkapHub:0274-6637561/08562 [email protected]

5 / 07683/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dicari PRT,Serabutan,Sayang AnakMuslim,Tidur Dalam Gaji Min 800RbHub:08157927218/087839145261

3 / 07688/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Butuh Sopir Pribadi-PerusahaanBsMatic-Manual Staf Adm Tetap 6orgMax35Th Tlp 081804158789 Tdk SMS

3 / 07695/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Di Bthkan 1 Orang KaryawatiMuslimah Lls SMA Utk Tk Spd GandokManunggal Jl.X.Urang Km 9,3 Yogya

3 / 07697/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bth P/W 17-50th tngAdmin kntr&srbtninc:600rb/Tnptes lgskrj sms biodt BuAlya 089615695003

3 / 07726/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bth tng Srbtn kntr SMP-S1,P/Ftime,in-trvw lgskrj 2,5jt/bln SMS dtdrike:08572951300 up Karlina

3 / 07727/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dicari:tenaga pemasar Property /KavlingPerum,freelance,komisi 2,5%H:Inez089619888303/087839198500

3 / 07747/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibut Kapster Wanita BerpengalamanGj Pokok+Bonus Hub:087838770008

3 / 07759/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bth Front Office,Min SMA,MSOffice,Pi,Srius,Jjr,Kmnktif,Krm CV:Boston,Jl Sugeng Jeroni71,T.377732

3 / 07764/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dicari Tukang Las Listrik/Karbit.Hub:JlPleret Km 1,Besalen Telp. 0274-4435523

3 / 07765/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Cari 3Karyawati Serabutan WarungMakan Tidur Dalam Niat Kerja SingleH.081392499497 Langsung Kerja

3 / 07775/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bth PRT Tdk Menginap Ada UangTransport Diutamakan Bersih2.20-25Th di Maguwo.Jujur,Ulet,Tekun.Hub:08175464358

4 / 07776/0314

LOWONGAN

LOWONGAN

LOWONGAN

Dibutuhkan pengawas/pelaksana ba-ngunan sipil dan MEP,surveyorberpengalaman dibidang Bangunanbertingkat.Lamaran dan referensi dikir-im ke Jl.Bumijo 24 Yogya.

5 / 07622/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Needed:Female Staff,Active,Good atti-tude,Good English And be able to workin shift.Good Computer for office. SendYour CV to MoessonAntikJl.Prawirotaman 27 Yogyakarta [email protected]

6 / 07801/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibthkn 10 krywan R.Makan 8 CbangdiYkt.Syrt:muslim Jjr Rjin usia max24SD/SMP/SMA T.081392281718

3 / 07807/0314

MEBEL

Kasur Busa uk 160cm Tebal 20cmhanya 650rb, Kursi tamu 221 plus mejaRp 1650rb Hub Istana Sofa Jl.GodeanKm 4 No.1 Tlp.565843

4 / 05398/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

SINAR GEMILANG 100 MM

MESIN

Jual MesinBubut,Loder,Pecah Batu,TekukPlat,PotongPlat,Miling,Kredit 1-3Thn Hub:0811271069/0246708340

3 / 08883/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual 2unit diesel listrik kondisi hidup.Hub Popilerjaya ,Jl.Ma- gelang Km 5 ( depan CPM ) Yk

3 / 07214/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Excavator komatsu PC200-8 2011 istimewa,Forklift TCM 4ton 1996 ex Jepang Minat Hub:0811263376

3 / 07217/0314

MOBIL DIJUAL

¥ BMW ¥ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

BMW 735 Li Thn 2002 Warna Gold, Mewah Sangat Nyaman Ex Artis Hub:0818 0268 7963.

3 / 07184/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

¥ DAIHATSU ¥ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Astra Jl.Magelang,Xenia,Terios, Gmax,Disc Gede!Krdit 1/2 Hrga.Bs TukarTmbh:0274-3030197/08170422111

3 / 13122/1213ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Astra Pusat Promo Murah=New Xenia/Terios/Luxio/Sirion/PU GM Dp12jtnH=0274-6951793/087838508793

3 / 12882/0114ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Astra Promo Murah:New XeniaDp20jt.GM PU Dp 10jtn Ayla Ang 1jtnHub:082221722298/087738880008

3 / 04365/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Xenia Li VVTI Th 2009 AB asli bs pin-jam KTP,TV,DVD,CL,PW,PS.H:93,5jt(nego/cepat) Hub:0818468090

3 / 05747/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Taft GT F70 Th90 kondisi primaH:54jt/Terios TX 2010 Akhir kondisi is-timewa H:152jt T:7482858

3 / 05884/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual cepat Xenia Xi Deluxe2011-10 asliAB grey AC dingin interior oriHub.081578912333,081393977433

3 / 06561/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual Daihatsu Sirion 2007(STNK 2008)silver H tgn1 istw manual 90jt/negoDyah 081215533456(MglKota)

3 / 07152/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

New Xnia Dp20Jt/Ang2jt,GMax9jt,Ayla,Trios,Luxio.CBack15jt.LsgAstra:7817343/081310392191/BB:284D36B8

3 / 07170/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dp Murah! New Xenia Dp13jt,New Luxio:14jt,Terios:19jt,GMax:10jt.Info:087739298222/08156883554 Astra

3 / 07171/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Daihatsu Charade CS 86, Putih, AB,Sangat Istimewa, Antik. Hub:081392550600

3 / 07593/0314

MOBIL DIJUAL

MESIN

MEBEL

LOWONGAN

MOBIL DIJUAL

¥ TOYOTA ¥ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Nasmoco Info Penjualan mbl br Toyotacash/krdt,proses cepat segeraHub:Rio081904224440,085643564343

3 / 01339/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Promo Toyota Nasmoco: Avanza RushVeloz Innova Fortuner Agya Dll..Tunai/Kredit 081328795035/8577077

3 / 06158/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual mobil Camry 2005 A/n.sendirisejak dari awal Plat AB,mulus,sim-panan Km.62000 Hub:08161611631

3 / 06342/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Altis G 02 Hitam mulus mesin bgs platAD Klaten istimewa lgsg pemilik hrg115 nego HP:085643939898

3 / 06523/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Promo Toyota DP&Angsuran MurahAvanza Invoa Rush Agya Dll Telp081542700007/08132501771/8555885

3 / 06534/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Nasmoco Bumz Program GebyarDiscount Avanza30jt Inova60jt Rush50jtAgya Ready Stock Hub 081328848893

3 / 06536/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Altis J manual th2009 akhir,hitamasli AB tgn1 km30rban mls terawatluar dlm bisa tt.Hub:0274 6518989

3 / 07164/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

CorollaÕ77/AA-B/Merah/AC/VR/Int /Ori/Bahan (15Juta Nego) Hub:0274-7149867.

3 / 07184/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rush11 Slvr TypeS ABKota Trwt BrgIstw No Cntk Km36Rb NG H:7879292-087839100001-08179995668BU CptDpt

3 / 07186/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Promo Maret! Dealer Baru Nasmoco Bantul.Disc Menarik.Prs Cpt.Bs TTDT Djmpt.Cash/Credit.Hub:8551284

3 / 07189/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Great ThnÕ93 Plat D Tgn1 Ori SpetAudio R.18 Warna Silver.Hubungi :085729749988

3 / 07189/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Ready Stock!Agya,Avanza,DealerNewNasmoco Bantul,Discoun Menarik,DPRingan.Hub:082134682727 / 7451567

3 / 07195/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kijang SprÕ94.AB,AC Double,Power Stir,CD.Rp50jt.H:NyHardini Patangpuluhan,JL.Madubronto 47,T.376377

3 / 07195/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

BU Avanza th.2010 Istimewa Tangan1,Harga 126jt Hub:08121068256

3 / 07196/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Inova V AT Bensin 2010 Hitam,For tuner G,MT DiselÕ08 Silver Harga Nego Hub:0274-561008 / 8589889

3 / 07196/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual LGX 2004 AA Kebumen Brg orisinil Hrg 137,5jt Tgn1 yg minthub 08122753483 (Ali)

3 / 07202/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Toyota Vios (limo) th2005,AB,Abu-abu tua,Fullvar,,Terawat,Rp.69jt H:0818279294 Utara Mirota Godean

3 / 07204/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

LGX th 2000 EFI ori istimewa silver pa-jak baru AB Bantul Hub:087845670322

3 / 07574/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual Kijang th88 Stw fullvar6spiet H35jtHub:Siswato Karang NanggulanKProgo Hp.081804116330

3 / 07778/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jl Afanza 2004 Akhir Silver AB OrsnlFull Variasi,Istimewa H:109Jt NegoHub 081578927117

3 / 07780/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

BU Inova V A/T 2005 silver fulvar istKm86rb a/n sendiri Kl Progo H.155jtHub:081328777786

3 / 07794/0314

MOBIL DISEWAKAN

Sewa Mbl Angkut:Truck-Box,Truck-BakTerbuka,Box Gran-Max,Pick-up (ReadyStock)=7885422/085292999937

3 / 01506/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Nanda Rental Mobil,Stock Byk,Pin BB326ca0cc,Twitter@nandarental,FBnanda car rental.T:4.333.333.

3 / 07164/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dy-Ar: Mbl-Spr-BBM:250rbEsps,Xna,Avnz,APV,Kjg,E2000,Prgio,Elf,Bus,7838395/081328110612/087838812423

3 / 07166/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Sewa Murah Inova,Pregio,Elf Long/Short,Medium/Big Bus Kpstas 11,1619,30 Seat. Hub:Elita 0817422743

3 / 07171/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Garuda.9182918.APV+Sopir+10J=155 Xenia+Sopir=185,Travelo 12seat+Sopir=255.Kjg Innova+Sopir+10J=235

3 / 07172/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Gallery transport-terlngkap:InovaTerios,Avnza,Xnia,Jazz,Yaris,Ertiga,dll.7874527,7006364,0817270203

3 / 07174/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Son Tranz:Avz,Estilo 200rb/12jam,250rb/24jam.Pake Sopir+50rb.Drop Dlm Luar/Kota.7448297,08122729935

3 / 07174/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Promo mbl+sopir,Avanza(200),Inova(250),Fortuner/Camry(1jt),Alphard(1,5jt)Hb:6501221-7470341-7131221

3 / 07179/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Hafa Car Rental Stock Banyak, Harga Bersaing Call:0274-384444- 3040404.Siap Antar

3 / 07180/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Fork Lift&Hand Palet Rental.Telp:0274-8368880 /Hp:081328732209 PakKus

3 / 07182/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Maestro Car Rental 7800056-081904018000:Alphard,Fortuner,Camry,Inova,Avanza,APV,Jazz,Elf,Luxio,Dll.

3 / 07187/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Minibus isuzu elf 11 seat 17 seatmicrobis 29 seat,inova,avanza dllGresika: 6644666/6644555/6655999

3 / 07189/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Anas Rent.Mbl,Mtr;Con Cat.T/sms:887836/7470397 JakalKm14,5:082265156969/7855330 antrjmptdg/tnpSopir

3 / 07193/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Aselia:NewAvnz,NewInova,New Jazz Aselia:Yaris,Xenia,Luxury,Apv, Aselia:GM pickUp,GM Box,ELF,LuxioAselia:Travello,TYTkomuter,TrukPSAselia:EngkelBox,Fortuner,AlphardAselia:Siap antar:386765,7114321 www.sewa-rentalmobiljogja.com

7 / 07194/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

New Elf Long 14 15 16 19 seat, Livina Innova APV Avanza Evalia. Hub:Cahaya,087739142555 - 7881455

3 / 07200/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Harian/Mingguan/Bulanan.AvanzaVeloz A/T dan M/T,Kijang Innova M/T(Unit Baru).Dilengkapi MAP Garmin(Update) Hub:0818.880.878 (SMS)

4 / 07725/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

HAFA EX.13 MARET 30 MM

MOBIL DISEWAKAN

MOBIL DIJUALMOBIL DIJUAL

¥ DAIHATSU ¥ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Luxio1.5 Type X Th 2011 Hitam Audio,TV,Orsinil Knalpot Kering Ex DosenHrg 115JtNego Hub:081335572001/889084,Jurugsari II/7 JakalKm7

4 / 07085/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Astra Jl.Solo Maguwo (Pusat Penjulan Daihatsu Jogja)Xenia Dp 24JtnGranMax Dp 10Jtn,Luxio Dp 25Jtn, Sirion Dp 25Jtn.Hub:0274-484644

4 / 07167/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Daihatsu Astra Jl.Mataram 72(TmurHtl Ibis).Promo Krdt Impian 1/2 Hrg.Daihatsu Xenia 20jtn/3jt*.Daihatsu Terios Dp30jt/3jt*,DaihatsuSirion 12jtn,PU 9jtn,Luxio 11jtn.Daihatsu Ayla Angs 1jtn.Daihatsu Rd Stock Prss Cpt/Mdh Call:587747

7 / 07170/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Promo Astra Daihtsu!Xenia ang2jt Terios ang 2,5jt,Gmax ang 1.8jt PU ang 1,9jt,Ayla ang 1,2jt.AstraJokteng/Gamping :377128/7817900

4 / 07171/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Daihatsu Ceria 2001 AB Sleman PajakPanjang Nama Sendiri Merah Harga39 Jt. CP:085726983840

3 / 07773/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

¥ FORD ¥ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Ford Laser 97 Msn Ok AB Sleman ACMP3 4BanBaru Wrn KuningHrg=23,5Jt Hub:08122781347

3 / 07717/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

¥ HINO ¥ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

100% Baru Hino Engkel Dp 2jt,Dutro130 HD Dump/Bak Dp 5jt,Bunga 0%Indra 085230826363,087839215059

3 / 06197/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

¥ HONDA ¥ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jazz RS 2009 Abu2 Mtlk AN Sdri ABSlmn,PjkBr,KmRendah,Msn Ok,JokIntr Smi Kulit,AC Dingin,Mbl Tgl PkaiHrg:165Jt Nego H:08995495466

4 / 04769/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

BU jual cepat Honda Jazz 05 idsi ABasli tgn pertama 110jt nego sampai jadiHub:0274-9181371

3 / 05293/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Di jual Honda City tipe Z th 2001 Silverorisinil hg 80 jt nego Hub087738699585

3 / 06126/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Honda Jazz VTEC Sporty Manual ABTopgrade Silver 2007 Pjk Panjang HgNego.Hub:081327529765

3 / 07100/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual Honda CRV 2011 Silver,Tgn per-tama serius hub 081224446600

3 / 07142/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jazz S matic th2008 putih mutiaraAB tgn1 pjk pjg km rendah istw bisa tt & kredit.Hub:0274 8222115

3 / 07164/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

CRVÕ07 Hitam,Civic VTiS ATÕ05, Oddysei 2.4 ATPMÕ08 Silver Hub: 0274-561008 / 8589889

3 / 07196/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

New City IDSi ATÕ06 Abu2,Accord VTiLÕ04 Hitam Harga Nego Hub: 0274-561008 / 8589889

3 / 07196/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Maestro90 Htm,Msn,Cat,Int&Eks OriAC,Audio-TV,Vr 16 Ban 90% H: 45JtHub: 0817469895

3 / 07203/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Prestige86 AB,Pwr Str,AC,VRacingPwr Window:23jt/Corona89 injeksi:35jt/ 081227682005/9135809

3 / 07638/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Honda City 2006 Silver Stone IDSiManual AB Mulus Terawat HargaIstimewa Hub:087738085864 Nego

3 / 07677/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

¥ ISUZU ¥ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Panter Higrade ThÕ94 AB Slm HijauMetACVRTPRT body klng msn bgs harga64jt hub 087839531855

3 / 06931/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

BU Panther LS 12 putih mtl AB tg1km 20rb tinggal pake 215jt nego. Hub:087838584991

3 / 07164/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual Isuzu all type.promo bunga0%.DP ringan,cash back bsr utk bulan Maret.Info Hub:0817468900/081215553895

4 / 07178/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Truck Isuzu dgn DP rendah,bunga: 0%,gratis servis,ganti oli,filterudara,filter solar,filter oli slama setahun.A.n sendiri.H:085204852215 atau 081804280266

5 / 07178/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kabin Elf+Bak buka samping:1jt,bodyMitsubhi Prona:8/Isuzu Kadi Pick Up81:27/081227682005/9135809

3 / 07639/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Elf Minibus NHR55 Th2011 KaroseriNewArmada,AC Dobel Blower,Tape,TV,Istmw,Plat Hitam.Hub:0816677696

3 / 07642/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

¥ KIA ¥ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Stok 2013 Picanto,Rio,Caren 3,Sisa, diskgede,Comingsoon All New Picanto2014,H:HendyKIA0274-6917419

3 / 11026/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bns Cvr Jok,GPS,Disc Bsr All NewCarens.Stok Terbts.Bs TT.Picanto Rio.0817182281/085200538254 Agung

3 / 12515/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Picanto,Rio 013/014 Ready.CarensFree Car Entertainment+Jok kulit+Discgede.Hub.Suci 087738030777

3 / 05892/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kia Carens II 2006 Manual Hitam Bagus TV 3 Plat AB,An Pmbeli.91jtUM Total 23jt.Tlp:0853 2640 0086

3 / 07168/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bonus XTra Hemat Kia Sportage-Rio-Picanto Cash/Kredit Proses CepatHub:Lina 085643246828 Bisa TT

3 / 07171/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

¥ LAIN-LAIN ¥ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

BMW318i th99 Biru Nol Spet AntikMercyC320 th01 Hitam Langka&AntikMercyC180 th96 Silver,H.Maestro93Pth.Impala64,Merah.DamaiAutoShop,883537/08122790503/087738691717

5 / 05316/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual Datsun PU 76 10jt,Sedan Gemini 78 17jt, truntung PU 83 10jt,Excellent 83 25jt,Zebra 91 angkotjalur mino 13jt.Hub: 0274 884472.

4 / 07174/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Konsultasi Gratis U Jual dan cariMobil Baru Bks kredit&Tkr Tmbh H:Taufik 081229676739 Bisa SMS an

3 / 07198/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

¥ MERCEDES ¥ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Mercy E260 Silver AB murah Sekaliharga 165Jt Hub:087711555577

3 / 07211/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

¥ MITSUBISHI ¥ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

New Mitsubishi Pick up Dp 10jt L300Dp28jt Truk 35jt Pajero,Outlander Hub081227663374,081804309745

3 / 01328/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual cpt truk dam th 97 120PSHub:081903775938

3 / 06505/0314

MOBIL DIJUAL

¥ MITSUBISHI ¥ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

100% Baru T120SS Dp 10jt.L300,Truck Canter Bunga 0%,Proses CepatH:Bowo 081325025682/0817261118

3 / 01967/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual Mits Truk Engkel Box Th 2004 BakTh 96 Hub:081227112008

3 / 06950/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual Pajero Dakar 4x2 Sunroof,JokKulit Silver Th2011,Pajak Bln 10 TgnKe-1 Dr New NoPolisi Asli L,ServiceRecord Lgkp Dealer Resmi MitsubishiKm 37Rb,Ban Serep Belum PernahDipakai Good Condition,Orgnl CatHub:Husin 081513133434

7 / 07087/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual colt T-120 th76 AD harga 21juta nego. minat hubungi: 085725750567

3 / 07189/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual Colt T Pick Up tahun 76 AB kotapajak baru 19jt nego Hub087838696128

3 / 07583/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Canter 125PS Th 2007 Box,Turbo,BlmPower,Istmw,Plat B,Pajak Baru.Hub:085293850790

3 / 07637/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

¥ NISSAN ¥ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

All New X-Trail Autech 2011 asli-ABjual-cpt/asal laku hitam xtronic-CVTfull-var jarang pakai eks.wanita Jl.Su-koharjo 3E Concat Yk 08170250229&0811250229 T-Drv&Nego

5 / 06919/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual Nisan Juke Th 2011 Warna PutihIstimewa Dari Baru Hub081227112008

3 / 06946/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Beli Baru Banyak Untungnya!LivinaMarch,Evalia.Disc 30jt,Free V.KolReady H:081325224496/087739808788

3 / 07170/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Trmurah Nissan Jogja:G.Livina&NewMarch 2013,Dp Minim,Prss Cpt&DatadiBantu Full Bnus.H:081802669571

3 / 07171/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Nissan Murah: New March DP 26jt Grnd Livina DP 29jt.Evalia 28jt Hub: 087839698757/2954C449

3 / 07189/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Livina Ultimate1.5 AT 2010 Silver,2011 Merah Harga Nego Hub:0274- 561008 / 8589889

3 / 07196/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dealer Nissan Yogyakarta Pusat Diskon Boooombastis Puluhan Juta Call:081331166681Ñ081804405773

3 / 07202/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual Xtrail putih 2012 super istimewapajak 2017 tangan.1 Hub:085647314895

3 / 07652/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

¥ SUZUKI ¥ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Promo!Dp 15Jt,Angs 7Th,Disc 10Jt!PU,Wagon R,APV,Ertiga!Proses Cpt!TTOk!Hub:0817273003/081229293004

3 / 00734/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Ertiga Pick Up DP Murah Ready StokWagon Swift APV Splash bs TTHub:08156873353 / 7867863.

3 / 00946/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Suzuki Ertiga DB Ready Stock 2014Wagon R,Pick Up,Swift,APV,Bisa TTProses Cepat:6626081/087839453007

3 / 03382/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Suzuki 100% Baru Ertiga,Carry,PUAPV PU Ready Stok Diskon s/d 40jtTest Drive 087739197708,8526019

3 / 03388/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Disc Besar & Dp.RinganPU:8jt,ER3:29jt;APV:29jt;Spash:37jt.Hub:02747421216 / 087814777404

3 / 03528/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Escudo Nomade Th99 mesin ok pajakbaru plat AB istimewa harga negoHub:085647783962.

3 / 05236/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

100% SBM Szki Mbl Pick Up Dp 9jt.R3Dp 26jtan Cash/Krdt Ready StokHub:085725858395. 081229056827

3 / 06140/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

APV Arena GL 2010 AB Asli Silver MilikSendiri Jarang Pakai Hrg 105Jt Jl.KabSlokan Mataram Hub:0274 8352928Jual Cepat

4 / 07050/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual cpt Forsa GLX th 88 plat H hitammtk AC/Tape/PW/CL/AlarmHub:081548730549 30jt/nego

3 / 07107/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Grand Vitara JLX merah maroon 2.0at,plat K tg1 mulus siap pakai bisa kredit & tt.Hub:0274 8549168

3 / 07164/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Baleno 2003,Next G,Biru Metlk,AB FullVar Lihat pasti suka.88jt Ne go 082137366786

3 / 07166/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dapatkan Hrg khusus/Diskon Besar/Ansuran Murah,Tiap Pembelian R3 PickUp :0274-7824248/081391001097

3 / 07168/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Disc Besar Suzuki R3,PU,Wagon R, APV,Dp Ringan Proses Cepat Bisa TT. Hub:087839913939/6665610

3 / 07168/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Promo Suzuki Mobil Disc 40Jt,APV,Ertiga,Pick-Up,Wagon R Plus BonusHub: 081904016190

3 / 07168/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dealer SBM:Cary Pick-Up Dp 11jtanTenor-5thn.Luthfi:081226464499 / klik www:suzuki-mobil-jogja.com

3 / 07168/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

100% New dr Szk Mbl Dp Ringan,AngMrh,Bisa 1-7Th Cash/Kredit,RdStokPU,Wagon,R3 Disc Wow:08175414223

3 / 07170/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Ertiga Dan Wagon R,Ready Stock Mobil Murah Irit dan Lapang Dp.Mu-rah Proses Mudah.Hub:087839800070

3 / 07170/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Trontong PUÕ83 Merah/AB Asli/VelgCelong/Ist/Chasis Utuh,Cling Hub:(0274) 7149867.

3 / 07184/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Yaris 08 AT silver pajak panjang spoiler foglam ban baru 113jt NgoHub 082221474172

3 / 07202/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jimny Jangkrik Th 81 terawat tokcerNopol AB Hub 081515360805

3 / 07562/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

S.Carry StwÕ90/91 AC,TP,noka/sintembus,D.Zebra StwÕ94/95 AC,TP,tgn10293-368639/085643544598 Mgl

3 / 07569/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

BU Szk Katana 96 AB pajak baru wrnaputih barang bgs tinggal pakaiHub:414312

3 / 07576/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

BU Suzuki Baleno Th2000 Hijau FulvarTinggal Pakai Istimewa Hub :085743338106/087838564385

3 / 07777/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

¥ TOYOTA ¥ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Di Jual Toyota Kijang Innova Thn 2008A/T Warna Dark Grey TanganPertama Km Rendah Istimewa Hub :087839203000/0274 4533238.Nego

4 / 04776/0314

MOBIL DIJUALMOBIL DIJUAL

HALAMAN 22SENIN KLIWON 17 MARET 2014 (15 JUMADILAWAL 1947)

IKLAN BARIS DAPAT ANDA AKSES DI : www.krjogja.com dan krjogja.com/m

Page 22: Kedaulatan Rakyat 17 Maret 2014

MOTOR DICARI

Dibeli Mtr Sgala Kondisi TerbuktiPenawaran Kami Yg Tertinggi DibyrCash P.Tri:8266231/081328883749

3 / 09091/1113ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibeli Tertinggi Sgl-Mtr,Sgl Th, ByrKontan.H:P.Nono Celeban Jl:Soga42.T:786.5678 / 081.227.55146.

3 / 04098/1213ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Beli Motor Tua-Muda Hidup-Mati. SiapDatang,Bayar. XL:08787.7799209Trisno:661.0099 / 085707.909044

3 / 00549/0114ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dcr Mtr Bkas Sgl Merk Dari 03-13 Brani Beli Tggi Byr Cash H.P.Roni/Pin:22942AE4/7136688/0811283342

3 / 07190/0314

MOTOR DIJUAL

¥ HONDA ¥ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

CB 100 Gelatik 73 Cat Baru MesinTiger Stater Hidup Mesin Halus PajakIdup Kondisi Istw Hub:7417781

3 / 06391/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual Karisma 2005 hitam istw hrg7,1jt Hub 085756956952 Hub Pierre

3 / 06491/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Honda PCX 150 2013 Putih AB KotaMulus Istimewa Spt Baru 34Jt NegoTP:087838629276

3 / 07063/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual salah satu Supra X ThÕ03/04 se-mua AB Slm wrn hitam terawat Jamintdk kecewa Hub;085228953924

3 / 07645/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

BU:SupraFitÕ04 Htm,Ckrm,AB Slmasi,Stater jreng,Msn hls,Pjk telat 4thRp3,5jt,PsrPakem 087838387208

3 / 07721/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual Vario CBS 125cc tgn pertamaAB Kota 13,5jt nego Hub:085643916789

3 / 07789/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Supra X 2003 sangat trawat masihkomplit surat lengkap=6,1 H:PerumMinomartani Tengiri V/3 T8365345

3 / 07792/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

¥ KAWASAKI ¥ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dealer Kawasaki Pusat. MelayaniCash/Kredit. Disc Ugal-Ugalan /Maret.CP. 0274-7004771/08170433960

3 / 01009/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Murah Baru Gres 2 unit Ninja 250ABS,Hadiah 52jt Nego Baru Dealer63jt.Primus Motor Monjali 7417781

3 / 06393/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kawasaki Ninja Z250 2013 MerahStandar 47Jt,Hitam Dop Standar46JtIstimewa TP.087838629276

3 / 07060/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

SS 2010,12 R2012,RR2007,09,10,11,12,13.Hub:6523351 cash,kredit,TTharga nego,tidak kecewa

3 / 07177/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Blitz RÕ2004 Biru Htm AB-Bntl TgnISngt Istw Mulus Original Hrg=4,1JtNego Hub 0274-6656106

3 / 07781/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Butuh Duwit Jual Blitz R 2005 cakrambarang baik=3,9 H:Gg.Melati I/4BabadanBaru Jakal Km7 T7176317

3 / 07790/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

¥ LAIN-LAIN ¥ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Sumber Baru Motor Promo DP 1 jutaan,angsuran ringan+bonus.Hubungi:Andi 085756735096

3 / 07163/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Anda Bth Mtr Bks,Datanglah Di PstJl Bl Mtr Intan Mtr Jl.Godean Km5Demakijo (Dpn Asrama ABRI) T.621 249,Bnyk Pilihan Hrg&Kualitas Trjmin+Hadiah Menarik Cash/Kredit.

5 / 07186/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

SupraX03 Grand96 Prima:36 Star89:28 Scup81:12 Riyatmi Bodeh Jl Wa tes 5,5 7857961/087838292143

3 / 07190/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Minerva MX150 2010 Modif Ninja & Thunder 125 2008 AB-Kota Milik Sendiri 08164262709/7831146 Nego

3 / 07204/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

¥ SUZUKI ¥ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual Shogun 125 AB Slmn 05 Merah PthH:6jt nego Hub 081320386369 PogungDalangan Wr.Makan Mbak Yani

3 / 06382/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tornado-GX 97asli AB tgn1hitamansendiri semua ori ban baru siappakaibodi mulus Hp:08179400215nego

3 / 07093/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

¥ TOSSA ¥ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tossa Motor RD3 Cash Kredit Trmurah16Jt Proses Mdh Podo Asih Mtr JlSutoyo 43 PlkgGading T=7451234

3 / 00822/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

¥ YAMAHA ¥ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

King 2002 AB hitam pjk panjang modifsupertrack kolong ban tebal R18 msnok 10,7jt T.087738749560

3 / 07623/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Mio CW/11 akir pajak Nop hitam AB-kota hrg:9,25jt/nego Hub:081392003330

3 / 07664/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Mio Smile 2010 CW (L)Surabaya br-gistimewa 6,5jt bisa T/T motor lainHb:087776268000 / 082220540648

3 / 07783/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Mio 2009 Recing merah maron mulusbanget=7,9 H:Plosokuning4 Mino-martani ut.Masjid Sultoni T.7866013

3 / 07791/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

COLOMBO BARU 30 MM

ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

UTAMA MOTOR HONDA 40 MM

OBAT-OBATAN

Wasir parahpun bisa sembuh dgnherbal Graptolin ada di Apt PengasihWates 7448354,Apt Godean8381077,Apt Sentolo Sehat 7409554

4 / 06236/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Batu ginjal,empedu,kemih,gangguankencing terbaik pake Sonchus bolehdiadu kehebatannya dg yg lain!!!AdadiApt Pengasih Wates7448354 AptPengasih Godean 8381077,AptSentolo Sehat 7409554

6 / 07019/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Pusat Pembelian Produk TransferFactor asli Area Yogya,Murah,bsAntar,hub:081904220304/7410582

3 / 07581/0314

OPER KONTRAK

BU segera oper kontrak usaha photo-copy.55jt nego Hub: 081335463210

3 / 07128/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Oper Kntrak Kedai Bambu 9x2mtepiJln.dket Pabrik Garmen,Kos2an,Skolahan,Pondok,Kntr,1th 7jt.Jln PalaganKm14,5 Sleman H:082314424488

4 / 07712/0314

OPTIK

Optik Arif Melayani Peserta BPJSKesehatan Hub:KHD 3151967,Pugeran3151987,SAgung 3151957,Jago3156011,Jakal 3151937,Japar 3151977

4 / 10108/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Optik Marlin Jl.B.Katamso 206 YkMengucapkan selamat&sukses pro-gram BPJS Kesehatan.Optik MarlinSiap Melayani Peserta BPJS,PesertaInhealt dg harga Special Promo.PriksaMata dg Komp.Pemb dg Visa-Masterfree of charger

7 / 04369/0314

PARABOLA

Ahli Pasang Antena TV Hanya:125RbDpt:1Antena,Kabel,Jek+Pasang BisaParalel Grns Agen(Parabola 1,2Jt+Psng)(Indovision149Rb)(CCTV 4Jt) Hr Lbr Bk H:(0274)9240755-2626008

5 / 07187/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

OX Parabola ,CCTV Indovision,Top TV,Oke Vision,Big TV,Aora,Skynin-do,Telkomvision,Orange TV,TopasTVParabola Digital.T.563850,7401550

4 / 07206/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bngkr-psng,serv,pasang sgl parabola,antena TV&chanel u/ htl,rmh,aprtmnt,kost..Jual alat jrngan matv&server.Hub:Doel Sumbang Jl Letjend Suprapto 125 yk Tlp.562631

5 / 07207/0314

PELUANG USAHA

Pembesaran Ikan Gabus Untung!Pakan Pelet Kolam Semen/Terpal Ok!Bibit Ready H:Fish Mart(0274)773308

3 / 12057/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Krja smpingan 1jam/hr via onlinePenghasilan 100rb s/d 150rb/hari Klikwww.erapintar.blogspot.com

3 / 06877/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual peralatan aromanis Rainbow dgnatau tnpa tmpat hrg 10jt nego AHub081807569264 cpt dpt

3 / 06968/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Krjsm 100% aman amanah 2bl bs 2x li-pat,garansi !!! T/SMS 087.739.8370.77

3 / 07112/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Pelatihan Ayam Kentucy&Kremes,RotiAla Breadtalk 21Maret.Katring 18Mar.Abon&Dendeng,Singkong Keju.Takoyaki 19Mar.Roti&Donat 1000an,Es Krim&Es Puter 20Mar.Steak Alawarung,Tokyo Banana 22Mar.Tart,Frozen Food 24Mar H:081393988257

7 / 07125/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Pst Grobak Franchise Modern Tradisionl Partai BsrKcl Portble Mulai999rbLuarPulauOK.dÕRombong7422315

3 / 07195/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dibuka kemitraan Mnjd Biro TravelUmroh/Haji,Modal Dikit,BEP 2Bln, Didampingi hgg Berhasil,Hub:Rifqi08122711016 / bb 236ADD70

4 / 07196/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Ingin Umroh semudah sepertiKreditMotor dalam pembiayaannya.?Kami punya solusinya!!Info lbh lanjut 087839661617

4 / 07198/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

2% perbln usaha property ad jmnansertifikat tanah, aman, bukan invbodong T: 8567566/ 087839393275

3 / 07211/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Krjsama kapling 4rumah d Tatabumimdl 980jt untung250jt jmnan sertifikat H: 8567566 / 087839393275

3 / 07213/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Anda Mau Tahu Cr Kaya Ikuti SeminarKaya Dlm 1Th JumÕat 21/3 Jam 14 diParis Bakery Jl AM Sangaji 68A YkSMS Nama&Almt:085291388477

4 / 07770/0314

PENDIDIKAN

SD,TK,PG&TPA Taruna Imani MnerimaPndftrn Murid Baru.Full Prestasi,GuruSbr&Kreatif.H:7101200,7410063

3 / 07176/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Bina Prestasi,kul EXC,SE Skom,ST,SSos,SH,MM,MSi. sgr wisuda,resmi,akreditasi.untuk mhs DO/pindahan.dicicil. 082113254809/02748512020

4 / 07177/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kesempatan emas raih gelar S1/S2/S3 proses cepat-Legal & Terakreditasi Hub:082324488787

3 / 07217/0314

PENGOBATAN

Anda capek,masuk angin mau pijatdan kerik hub:Hesty HP:081227063106 bisa ditempat dan dipanggil

3 / 00345/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Novi:081.328.145.888 Bagi Anda YgIngin Pijat Rilex & Fres PelayananPasti Ok! Khusus Dipggl No SMS

3 / 03083/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Mb Lina Mengobati Capek Diabet EDL.Syahwat Slh urat sstm terapi bukatiap hari hub 087738093057

3 / 05694/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Pijet capek panggilan sedia tempathub Priyono Jl SisingamangarajaYkHp 087738636825 No SMS

3 / 06323/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Nia 0852 2837 2121-Dinar 0822 25098052 Bg Anda Yg Ingn FresÓnÓRilexSgr Panggil Djmn Sabar PstPuas

3 / 07157/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

081392112200 Mayang/Meilan/ShelinMassage call servis bagus,sabar, ramah,sopan.Dijamin Pasti Puas

3 / 07162/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Mbak Novi 082283798033 Teller Massage Internatinal Khs dipanggil Profesional Berijazah

3 / 07172/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Terapi LemahSyahwat dan EjakulasiDini.Hubungi : Rini 082226725682

3 / 07176/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Grand Opening Bunga Daun Massage:Rara,Evi,Yola,Litha,Sri, Full AC.Brt UPN100m087738010107/BB309D7F6F

3 / 07177/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

ÓJinggaÓ Massage 10 tenaga wanitacantik,bukan janji tapi bukti.HP:081328350627, 085771399900

3 / 07177/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Anisa Msg Muda&Ramah.Rasakan sentuhan yg beda Dijamin puas Call 085868559579-081327693742

3 / 07183/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

ÓNeng SyfaÓ Siap memanjakan anda Full body kontak diJamin Fres Hub087738111548-085327865600 no Sms

3 / 07183/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

ÓArjuna MassageÓ Tng Pria Sabar &Sopan Untuk Pria/Wanita/Pasutri Dipanggil Hub:081328960020.

3 / 07184/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rahasia Terapi Urut Khusus Kejan-tanan/Kwanitaan(Benar2 Terapi)Ckp70Rb.BuTri,5 Asisten 081392625717

3 / 07187/0314

PENGOBATAN

PENDIDIKAN

PELUANG USAHA

PARABOLA

OPTIK

OPER KONTRAK

OBAT-OBATAN

MOTOR DIJUAL

MOTOR DICARI PENGOBATAN

Diabetes,asam urat,alergi,asma atasi dg 4Life TF.Aman tnp efek samping produk USA Hub: 0812- 2266-1919 /0818-0404-2020

4 / 07194/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kualitas Pijatnya Plus.Trampilnyaplus.Puasnya Pasti Plus.Plus 12 Ayu2 T.3030300

3 / 07198/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Obat Kuat ViagraUSA Laser,Obat Kuat Sony MMC/Vimex Canada Hub.Pin BB 288D1580 / 085292944887

3 / 07199/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Linda Massage Memberikan PlayananSabar/Ramah Dijamin Fresh & RilexKhusus Dipanggil 081 229 313 818

3 / 07206/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Memey/Yulia/Veve Siap Manjakan Tubuh Anda, Pasti Fresh, Jamin TidkKecewa No. Sms:081325959333

3 / 07211/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

081 228 7777 43 Yeyen/Selvi MassageCall Sabar Ramah Sopan Dijamin Ok& Tdk Kecewa Sgr Pggl

3 / 07670/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

081227873636 B.Indah ProfesionalMasage Berijazah.Special Capek2&Kebugaran.Kss Dipgl.Sabar & Rilex

3 / 07785/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

ÓRatu MassageÓ 15 Tng Wanita Sabar,Ramah,Lembut Ditmpt/Pgl H:082163083348/087869682575/081542683503

3 / 07786/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

AA HIDAYATULLAH EX.14 MARET 30 MM

ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

AHMAD SIPA EX.15 MARET 30 MM

ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

NY.SANTI 30 MM

ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

NYONYA MIRA EX.10 MARET 30 MM

PERCETAKAN

Desain Grafis, Cetak & Iklan KR Undngn,Nota,Brosur,Kop,Krt Nm,dllTelp/SMS : 7174243 / 081804158049

3 / 07213/0314

PERHIASAN

TokoMas GadjahMas Jl.Ketandan10Yk555533/517584 membli emas hrgTggitrma pengembalian tk lain koleksilkp.Trima jual beli berlian.Butuhuang tunai kami siap membantu

5 / 07194/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tokomas LogamMulia Jl.A.Yani92 Yk515757 hanya kami yg utamakan kwalitas,dijamin pengembaliannya koleksi lengkap,menjual paling mrh membeli dengan harga tinggi.Trima barang kembalian dari Toko lain

6 / 07194/0314

PERUMAHAN

JEC Residence Lok 150m utara JECCluster Mwh 4Kt 3Km Garasi DalamJl.Ling 7m Hub:081328519535

3 / 01997/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kav.Sendangadi (blk Hyatt) T.45/119H:370an jt/Hub:0818270622 / 9811000

3 / 05860/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Djual Kav.siap bangun(tgl 3kav)diPerum Bumi Monjali belakang HotelHyaat,sdh dhuni 95%,hrg mulai 480jt-an T-70.Hub:0274-4332614,081392874555,0274-3276609

5 / 07179/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Top Mrh! Sold 65% strgs prm Mslm GSE36/75 LD9 sdh ppn 235jt.JlWnsrtmr4n kidfun 2653040/089636490575

3 / 07190/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

EMKA PERUMAHAN EX 15/03 30 MM

ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

MERAPI ARSITA GRAHA 100 MM

PERUMAHAN

Potorono Residence unit terakhir,t40/100 cicilan DP 20jt agsrn 2jtan,Lok.strtgs 1km dr RR tmr dekatwaterboom,masjid,one gate system H:Aryuka 081328267545/7841543

5 / 07179/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

ÓNitikan ResidenceÓLokasi Bergengsi Kawasan Premium diTengah Kota 2Lantai mulai 700jtan hub 0274- 8300007-8288900-6507900

4 / 07183/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

ÓTown House AmbarukmoÓHunian Strategis dikawasan hijau,2 Lantai Mewah,mulai 700jtan 100m utara JEC hub 8289000-8300007-7019700

4 / 07183/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Mahkota Bandara 2 mulai 259jt,utrbndara,tmr lotte mart.Bs KPR. H:081327065072 / 087739700272

3 / 07190/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

P.PermataHijau H:1,25M dpn BandaraAdisucipto L180m Ld10m tingkat6kmandi+tidur 2garasi081903593888

3 / 07624/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kav.Karangnongko7 Tmr CasagrandeT.45/103,Dkt Sadhar n Instiper,450Jt.Hub:08572978053/0818270622

3 / 07668/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

MUGI MUKTI RESIDENCE 100 MM

ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

PT.PUJATAMA 100 MM

ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

SB LAND I 100 MM

ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

SB LAND II 100 MM

PERUMAHAN

PERUMAHAN

PERHIASAN

PERCETAKAN

PENGOBATAN PERUMAHAN

ÓCluster JantiÓ hunian bergengsi dilokasi strategis,selatan Blok O(50m dr Ringroad)Janti type 45/95hrg 300jtan hub 7019700-8289000- 8300007 bisa KPR

5 / 07183/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

SB PERKASA 100 MM

ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

SB.RESIDENCE 100 MM

RUANG USAHA

Dijual Gudang bru rangka baja LT.2600m2 LB2000m2 pngr Jl.Raya Kasihankontener bs msk H087738543853

3 / 00991/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Djual Ruko Jl Godean Km7,5 dua lantaiLt60m2 Lb120m2 Ld12m SHM tmrSupermarket WS,Musa 081802872238

3 / 01239/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Ruko dpn Pasar Gamping L87m SHMIMB L1300Watt JlAspal samping Masjidbs KPR H:325jt nego H:8338180

3 / 04918/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Disewakan Gudang luas 1000m2Jalan Magelang Km 7 hub:0274-7432021

3 / 04921/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dikontrakan ruang usaha uk 4x15m lokstrategis daerah Seturan Jl. PerumnasNo 30 Seturan minathub:081802663425/0818460651

4 / 05858/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dikont Ruko Baru 2 Lantai Fas Leng-kap Lok Jl Pandanaran SumberejoKlaten Selatan Hub 081328414800

3 / 06200/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Disewakan R.Usaha LT:605m2 LB:280m2 utk Kantor/L.Pendidikan/KursusTlp 2Line,listrik,parkir.Jl Janti GedongKuning 2 Yk (barat JEC)Hub:081392654165

5 / 06316/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Disewakan Resto Lengkap+perabotparkir luas strategis bgs pemandangansawah lok dekat RM PringsewuSleman,hrg 35jt/th H:085228100200

4 / 06437/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual usaha Rental PS3 7unit komplitmodal cpt kembali lok Kios GoronganJl Perumnas Hrg 70jt Hub08562509006 / 081226269048

4 / 06492/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dikontrakkan Ruangan utk Rmh MakandiBabarsari timur pom bensinCP.486231,081904172312-0818269538

3 / 06533/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

BU SHM LT100 LB150 Cck Utk Usaha/Kantor Jl.Magelang Tridadi Sleman500Jt.087839584062/081228041661

3 / 07074/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

BU-Ruko 2Lt sgt strategis-jrg adaLT200 LB250 Steak Istimewa JamalKm4 utara TVRI.Cck u/Showroom DLL4,2M/nego.TP+Tipu2.Sholeh:08170420648/085799989948.BB-26C3B746

5 / 07091/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual Cpt Ruko di Seturan StrategisKomp Gatic 1Km,1Lt 669jt negoSHGB 087838343001 (Pemilik)

3 / 07118/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

BU dijual warung burjo semi warungmakan omset 600rb lok blkg kmpsSTTNAS Babarsari Hub:085725993999

3 / 07145/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Djl Ruko Baru.LT182 LB350.HGB.pgrjl.Mglg no.51 (utr.mayapada) kotajgj.hdp Tmr.pmlk 082223083000

3 / 07190/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dikont rmh mkn siap pk di Janti Jogja L.950m2,parkir luas berikutmeja+kursi Kayu Hub:081804218080

3 / 07190/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Ruko Wiyoro 2 Lt utara psr Ngipiktepi jln cck usaha T: 80/88 595jtT:8596600 / 0817262138 BB32DD25EF

3 / 07211/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Djl Toko /R ush di pst ekonomi JlA Yani/Malboro Yk Lt294m2 Ful HGBH:13,5M Edi 081227836632/9323013

3 / 07215/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual Los Dasaran di PasarDemangan harga 40juta negoHub:087839188011

3 / 07740/0314

RUMAH DICARI

Anda kesulitan jual rumah/disewakanmau cepat laku Hub 081804323000/23BD2BC8 pasti cepat laku

3 / 07799/0314

RUMAH DICARI

RUANG USAHA

PERUMAHAN SALON

GrandOpening AmoraSpa,T4amn,nymanPrkir msk.Jl.Magelang KM 10,7 UtrSteHndyni.085604444679 BB7596d981

3 / 07174/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Sekar Arum Sln&Spa,JL.Mgl Km9 TmrRM.Pringsewu.Fas:AC,AirPns,PrkrLuas Dihalaman Belakang.Hub:7820123

3 / 07195/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

ArlysÕSpaÕRelaxing ur Body and MindÓ New 7 Teraphys Jl.Perumnas Seturan 30 T.085943700555 Trm kpstr

3 / 07199/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

BD Spa Ksungguhan Treat 9 Theraphis,Prof,Ramah Plyanan,Room BersihPrivs,Nyman,Parkifr Blkng Luas Aman Jl.Kbpten Km0,7 (0274)7194552

4 / 07199/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dbuka Salon&Spa Tng Prof d HotelBorobudur Jl Magelang Km 6,5 Yk.Hub:081804214255 / 085781740009

3 / 07704/0314

SERVIS

Kulkas..Kulkas..!Spesialis ServsKulkas Pnggln (Grs) hub: 6584084 /081804198271 / 081392747511

3 / 04244/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Mega Servs Kulks MCci WHeater KGasDpnser Dll Pnggl BerGrs T02747885501/085729704823/081392808299

3 / 05261/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Nasional Serv Panggil Cepat/MurahAC,Kulkas,MCuci,WHiter,DispenserKomGas PAirDll.Timoho19 T.3044233

3 / 05792/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Mandiri Jaya Tehnik Service PanggilanBergaransi Khusus kulkas dan MCuciTlp 7165064,HP081328711780

3 / 06478/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tukang TV=Pak BudiÓTV=Lnsg Jadi! Cek=Gratis.Jasa Servis=10rb.24JamsDIY=0274-4361452 XL=087838724179Men=085879968833Tel=085228491818

4 / 07215/0314

SKRIPSI

Siap Bantu Skripsi,Tesis&DesertasiSemua Jur.Era Jl.Janti,GedongkuningBlk STTL T.551461/0818277603

3 / 13784/1213ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Himawan,ST,SH,SE,MM-Ekonomi&Hu-kum-S1/S2/S3-Anti Plagiat-Cpat-Murah-Brkualitas-Jnal Lkp-085878156999

3 / 11434/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

ÓIvanaÓ Tesis,Skripsi,PTK,Olda,SglJrsn,Mrh,Angsr,Grnsi.T.(0274)6804464/085292268677.Concat-Brt UPN

3 / 12545/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Idea:Skripsi-Tesis-olda.nego bisaangsur,jaminan sampai ACC.buktik an!T.0274-417767-08157.8037.957

3 / 07166/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kresna:Skripsi,Olda,Makalah,TesisPTK,Ekonomi,Kedokteran,Sospol,PsiSambilegi Br 170 Mgw.081802752025

3 / 07169/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Global Conslt S1-S3 All Jur,PTK/SOlda(NoPlag-Kwlitas-Prof-Cpt-Grs)Hub.081215520708/087738391617

3 / 07176/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Magna Gejayan Dpn Fak Teknik UNY,S1-S3 All Jur,Olda,Naspub,Translate,9110970-0818457599 BB:25D0B1FF

3 / 07186/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Diva bantu skripsi tesis olda disertasi prof grs nego sltn PGRISonosewu 683 4200/ 081227845566

3 / 07211/0314

SPRINGBED

AIRLAND 100 MM

TAKSI

OÕJack Taxi Motor:Ojek Berargome-ter (Rekor MURI) Rp2/meter,24jam,ada DriverCewek.T:7000707/9707707

3 / 07175/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Chuba Taksi Motor Praktis-Murah& Terpercaya, dlm RingRoad 10-15rb Driver sopan T:7000247/9200337

3 / 07212/0314

TANAH DICARI

CV.Penutup sdia Dana 2M ut beli Tnhyg murah ut djual lg bs mnguntngknfee 1-1,5%.Musa 081802872238

3 / 01028/0314

TANAH DIJUAL

Kavling Kodya Wirobrajan Jl.WerkudoroLT135m2 Ld12m SHM mobil masukH.Murah 260jt.Musa 081802872238

3 / 09401/0114ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual Murah Tnh Pekarangan di JlnMagelang Km11 Lt190m2 Ld10 cocokbuat Ruko/usaha 082133909037

3 / 10215/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual Tanah SHM kering Jln ImogiriBarat sebelahnya Prm Green Jalimbardengan Luas +-2974m2 Lebar Dpn +-31m Hrg2jt/m H:081567778854

4 / 11961/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

SHM 1600m2 Ld17m 100m dr JlWatesKm7 700rb/m blkg RM Argominang TTmbl/ccil 5th 087889955047/2633316

3 / 00258/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

T Over 44 Kav Jllingkungan 7m 45jtanJlWates Km13 lokasi Perum sdh JadiTT Mobil H.087889955047

3 / 00262/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual Tanah diJln Godean Km5 ling-kungan Elit luas 895 m2Hub:082135772164

3 / 02846/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual Tanah Pekarangan luas 1050mlebar depan 29m,diJalan Kaliurang Km8 Hub: 0817276263

3 / 02849/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tanah Siap Bangun,SHMP,IMB,Ld10mLuas159m2.Lokasi JabanSinduharjo/Jln.Damai.Hub:08122790503/6910236

3 / 05320/0314

TANAH DIJUAL

TANAH DICARI

TAKSI

SPRINGBED

SKRIPSI

SERVIS

SALONRUMAH DIJUAL

Cluster di GSM JlWates hunian mewahharga murah 160jtan KPR/TT Mbl Cepatunit terbatas H.02742633316

3 / 04476/0114ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rumah Siap Bangun Sisa 1unitT.60/140 Mejing Kidul SHM,IMB,KPR360Jt Hub.0812-2723-587 (TP)

3 / 08712/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual Rmh tipe 110 Tnh 125 lok 100mutara Gerbang Merapi View Jakal Km9 Hub 08122729570

3 / 10696/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

3 unit strategis! 100 meter dari RingRoad, belakang Brimob, Giwangan,minimalis type 54, mobil simpangan325jt 0818465555

4 / 12284/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh Mrh & Mewah JlGodean Km4 T75/120m 490jt LGranit Krgk Baja TTmbl/KPRSgera H087889955047/8527531

3 / 00282/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Baru siap huni Jakal Km12 mBesiSHM 60 116 KPR 2KT,2KMd,Dapur,Carport 395jt nego.081328448749

3 / 01811/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Djl Rmh HM LT125 Type 45 Renov3KT,2KM,2Grs 625jt Perum Gr PalemIndah C6 Yogya Jakal Km 7/8085741333849 / 08112804103

4 / 04732/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh Town House 2 Jl Nologatn,BlkngAmplaz LT100,2Lantai,Grasi Mbl StpamKolmRnang 1,2M 081392708863

3 / 04742/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Mnls pgr Jl aspal 10mnt ke KratonT45/2Km lkp SHM+IMB Bonus AC 300mdr RR H:350jt H:3013668,6896799

3 / 05678/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Mnls pgr jl aspal blk UMY Gamping3Km Luas 120m lkp SHM+IMB bonusAC H:385jt/ng H:3013668,6896799

3 / 05687/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Djl Rumah siap bangun Type 45/85 Hg311jt lok strategis Baturan-GampingH:085740595887/085755416360

3 / 05737/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Djl Rmh1/2Jd,Posisi Cantik,Langka,Mangku Aspl&Slokan Mataram,AdaBasemen,3KT,Liat 90%Psti Suka,Jl.Munggur Kdl Cebongan,di Huni Asri,Disimpan Gk Rugi SMS:082126112284

5 / 05776/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kosan3Lt 32Km,AC,Kmddlm 4,5MnegoLs522mHakmilikIzin ush lkp,JlRayaPdkRt04/Rw07ConcatSlm 02748293534

3 / 06383/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jl Rumah 2Lt SHM LT66 LB98 Hrg185jt Nego Bintaran Kidul MG II/156Hub 085220756220 / 082120245222

3 / 06429/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Cocok utk persiapan pensiun Lt/Lb203/110 hg 340jt Demangan Selomartani utr1Km Pamela7 081392004279

3 / 06454/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh Lux Baciro strategis Lt/Lb 137/ 2702Lt Kt5 Km2 Fulljati super IMB SHM bsKPR Pmlk langsung 087839427188/08164228992 hg 1,2M/Ng

4 / 06493/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Baru Etnic Mnmls,Hook,Jl8m,Lega, Nya-man, B300T260,5KT Bsr-Bsr,4KM, Bthup+ heatr,Dapr Luas,Kompr Tnm, KolamKoi,Taman,IMB,dlm Perum,Utr Hyat dktPemda 1,28MngH087838424856

5 / 07122/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Lsg Rmh di Tegalsari Kuncen utr PsrKlitikan LT.239m mbl msk dr Jl Ry 50mFas List 900W Tlp H:600jt NegoHub:Bpk Siban 087738066988

4 / 07159/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kost Exlusive 40kmr+40kmd di Seturan dkt UPN,YKPN,UII,L600m,Lb900mSHM,IMB,parkir luas 3,9M.3002000

3 / 07164/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh lux 3lt di nandan,monjali Lt.260m,Lb.600,11kt,8kmd,tata ruang bgs SHM IMB=1,9M ng. 3002000

3 / 07164/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh Mwh 2Lantai,Lb:164,Lt:150m2 H:650jt NG.Lok Jakal Km 12(Dpn Indomaret,Sltn UII).085228477867

3 / 07168/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual Asrama 32 Kmr Full LT:840m2,SHM,Lok Timur UII Condong Catur Hrg:6,3M.Hub:081392812321

3 / 07168/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jl Magelang Km 9 masuk 60m Kav siap Bangun LT:121 Type 47, 2KT345jt Nego. 081226908448

3 / 07168/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

R.Ush+Rmh tinggal 2lt H:690jt&Rmhbaru T80/132:520jt.Sorowajan,Ba- rat JEC.085729070170/BB:29386B72

3 / 07174/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Pinggir Jl.Godean km10 rumah exs bank.Lt:410m.Ld:11m cck u/usaha, ruko Hub:085842366100 nego

3 / 07174/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh/kost siap bgn dkt UGM,Lok.Karangwuni,Durmo,Nandan.SHM,IMB,KPR,H:087738376999/081392655080

3 / 07178/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh siap bngn 45/115 Cluster 12 Unit,SHM,IMB,KPR,400jtan blkg ro ti Joyo,pinggir RR Demak Ijo.Hub 8550444/085729405005/081392883906

4 / 07179/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh Ready 2LT 105/150,SHM,IMB,KPR3KT,2KM,AC,wtr,heater,kitchen settralis,kanopi,Jl.Damai,Palagan H:081392883906/7448881

4 / 07179/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Istimewa Rumah Baru 2Lt StrategisJl.Golo Tamsis Kota Jogja 3Kt/2KmLB.106 Dkt XT Square 089672412502

3 / 07184/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual unit Guest House 3KT,peng-hasilan perbulan 3 - 4,5 jt/bulan(nett), sudah ada manajemennya, harga 600 juta. Hub: 081904059999

4 / 07190/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual Rmh Minimalis & Furniture,Kasongan Pendowoharjo Bantul.Hub:082226241118

3 / 07190/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh Lux SHM IMB 4Kt,4Km TP:130/123&180/160(dlm Ringroad) Akses Mu dah Jl.Nogotirto Godean Km.5 CashBack 50jt+Bns Menarik Hub:085228677078 atau 082116161626

5 / 07196/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh Baru 2 Lantai Hanya 80m dari Jakal Km.9 SHM,IMB,3Kt,3Km,TP:86/127 View Sawah Asri Bns Menarik Hub:085228677078 / 082116161626

4 / 07197/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh Lux SHM IMB 3Kt,3Km,TP:96/141Dekat Merapi View,Mega Asri, Merapi Regency Strategis Akses Mudah Bns Menarik Hub:085228677078 atau082116161626

5 / 07197/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Untuk yang cari rumah,ruko,tanah,Gedung di Area Yogyakarta Buka www.yogyakartarumah.com Info jualbeli property atau H:484065

4 / 07197/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Prm GAP Kwarasn,LT90m/LB120m,3Kmr&3Kmdi,Closd ddk,smr&pam.Renov total.3Km dr Tugu Yk.Keamanan24jam.475jt ng.02747469989,085643312631

4 / 07205/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rumah dijual pgr aspal kavling siapbangun Km1 dr Blok O Dsn NgentakBanguntapan muka 9m Perm 1900rbserius SMS 085879859885

4 / 07575/0314

RUMAH DIJUAL

SHM,IMB,Tp:90/107,2Lt,4Kt,2Km,dktStadion Maguwohrjo,utr Sadhar/Instipr,495Jt.H:6800433/081328274814

3 / 07200/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh yg anda cari pst ada di sini 30lokasi strategis mlai 138jt s/d735jt 8596600/0817262138/32DD25EF

3 / 07211/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kav siap bagun shm jln lebar 6mtrType 110/115 Citraparigraha 642jtlok Jl Damai 7173302/087739036207

3 / 07213/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Djl Rumah LT:560m depan Rumah jlbesar hrg 250jt lok:Pasar Celep ke-barat Hub:087845670322

3 / 07582/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rumah Jl.Jatimulyo (Jl.Mgl Km.1) 7KT,3KM,LT=270,LB=210 cck u/ KostH:675jt.081328285888/02747195123

3 / 07636/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Baru Mewah Jl.Ry Bakungan utr UPNAmikom LT130 LB100 2KM 3KT RKDpr H:585jt/Ng SHM H:082138125680

3 / 07654/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh Kos+Rmh Induk LT 255m2 2LtKotamadya Dkt Kampus Sklh PerumBU Minat Hub 0274 6595566/082322290056.Harga:1,7 M Nego.

4 / 07655/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual:2 unit Rmh siap bangun di JetisBtl SHM IMB bs KPR H:160jtanHub:081804326339/082323264694

3 / 07684/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual Rmh 2Lt SHM IMB 300m Sltn CandiPrmbn LT307m2 LB372m2 LD12m PingirJl Hg1,9M/Ng H.085290194668

3 / 07744/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh Mwh LT:470m2 LB:530m2 tingkat8kmr tdr,3kmr pembnt,grs,taman,hala-man,SHM Faslt lkp Lok.MagelangJln.Aspal H:4,8M nego.0818707284

4 / 07755/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

BU Rmh Siap Pakai LT 130m H:275JtLok Jl Bantul Km7 Sltn Pom BensinDiro Ketimur +-200m Hub 8395228

3 / 07760/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Lux/Elit Baru diSidoarum minimalisL142/80m=3KT 2KMd AC+isinya 325jtcash net 081804323000 maaf TP

3 / 07796/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Lux/elit Baru Perum Jakal Km11 blkKampus UII L.123/105:2Lt 3KT2KMd+isinya 459jt 081804323000 TP

3 / 07797/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Lux/Baru Ruko 2Lt TP Jl.Bugisan SelatanL.81/140m cck usaha 479jt cashYudi081804323000/23BD2BC8 TP

3 / 07798/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Kos di Tamsis L.59/100m 2Lt=7KT2KMd mobil tdk masuk 196jt cash netbersih Yudi081804323000 maaf TP

3 / 07802/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Mewah Elit Baru Jl.Pandega TamtamaL.200/350m 2Lt 4KT 3KMd 4ACGrs+isinya 1,6M 081804323000 maaf TP

3 / 07803/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual murah diJakal Km8/Banteng BaruL.312m/80m 2KT 1KMd 620jt netcash081804323000/23BD2BC8 maaf TP

3 / 07804/0314

RUMAH DIKONTRAK

Di Kontrakkan Gudang LT 5000m2 LB2000m2 Jl Wates Km 8 Gamol Yk.Hub:08122735133

3 / 04277/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dikontrakan Rumah tinggal 3Kmrtidur,2Kmr mandi,Dapur,R.tamu untukkeluarga muslim Hub:082138956876

3 / 05463/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rumah lokasi Jl.Solo Km.9 3Kmtdr,Garasi 2 mobil,halaman luasHub:081392554422

3 / 06133/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dikontrakkan Rmh Berkah 2 LantaiLB130 LT108 Muka9m diPuriMas Ban-dara 10mnt dr Int Air Port AdisuciptoYogya Cocok Mess/Kantor/Trasit Jln.Sambisari No:1D Hub:081328112873/0811842565/081327320766

6 / 06190/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dikont.Rmh4Kt2KmdGrsmblRtLuasHlmluasJlPersatuan45Rt04Rw07 20jt/thnConcatMinomartani,Slmn02748293534

3 / 06381/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dikontrakan Rumah di Kotagede,Ruangtamu,Km satu(1)KmrMandi,6ju-ta per thn min 2th nego 087739674969

3 / 07116/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dikont.Rumah 3KT 2KM Garasi ACList 1300Watt 15jt/th Wonocatur RT04/24 Hub 087836156753 No SMS

3 / 07119/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dikont:Rmh 2Kt,2Km,1Kp,Garasi, Mu-shola,sumur,1300W,Jl.Wonosari Jem-batan Sekarsuli ke utara 150m hub:087839070826,082148812393,381150

4 / 07126/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dikon Rmh GentanJakal KM10;3KTd,3Kmd,2200W.Heater,AC,KtchnSet.Akss1mnt dr Jkal mbl mdh 085729535233

3 / 07174/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Disewakan Harian/Djl Rmh lux di utara Hyatt Lt/Lb.600/400,6ktdr+6kmdi,perabotan lkp.7470341,8241221

3 / 07179/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rnh di Tamanan (brt Giwangan) 3Kt2Km, R.Tm luas, Rm, Dapur, full keramik 8jt/th 0817465887 P.Parjo

3 / 07211/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rumah diPerum Suryo Asri2 fasilitas2Kmt 1Kmd RTamu Dapur jemurangarasi listrik 1200Watt lingkungan nya-man hub 081804135554

4 / 07563/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh dikota 3KT 1KM LT/LB155/150m2Blkng Pendopo TamSis-Joyonegaran Hrg14Jt H:0816687684/08164267080

3 / 07603/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dikontrakkan Ruko dua lantai JlBrigjen Katamso 168 depan kantorBPN luas:3,5mx12m 1thn 35Jt Nego,minal 2thn.No SMS.Hub:Awan AnjarNurcahya 08122956232.

5 / 07644/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dikontrakan Rmh2Lt,KT3+1,KM3+1,PDAM,2200W,GrsiMbl,Hal Dpn Blkg,Jln Luas,Fas.Umum:Tmn Bermain,KlmRng,Alm:Laguna Spring.Jl.WonosariKm7 55Jt/th,Min 2th.H:081514055128

5 / 07658/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Rmh Dikontrakkan Perum PuriMelatiBlok E No.9A,Jln Wonosari Km 9,Berbah,4KT,2KM,Dapur n Kitchenset,Carport,Line Telp.CP Bu Shinta 082135505068/081804125588 No SMS

5 / 07672/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dikontrakkan Rmh di Jl.Wiratama8Demakan Baru 2Lt 4KT 2KM RTmu,Dpr,Grsi,Hub:Agus 08122790646 HrgNego

3 / 07718/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Pavl Kmr Tdr Kmr Mandi Ruang TmDpr Monjali Belakang Bakpia Pojok5mnt ke UGM 5,5Jt per tahun.Hub:081804340926 082220541501

4 / 07722/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dikontrakan (2) Rmh msng2 2KT,Kmd,Rtamu,Dpr,fullkramik,garasi luas.Ba-badan Sdtirto Berbah Sleman 100msltn Paskhas AU (081328307022)

4 / 07745/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dikont Rmh 3Kmr Grs Mbl Dkt SanataDarma Respati Stadion MaguwoharjoHub 081802796726 082323236405

3 / 07763/0314

RUMAH DIKONTRAKKAN

RUMAH DIJUALRUMAH DIJUAL

HALAMAN 23SENIN KLIWON 17 MARET 2014 (15 JUMADILAWAL 1947)

IKLAN BARIS DAPAT ANDA AKSES DI : www.krjogja.com dan krjogja.com/m

Page 23: Kedaulatan Rakyat 17 Maret 2014

SENIN KLIWON 17 MARET 2014 (15 JUMADILAWAL 1947) ÓKEDAULATAN RAKYATÓ HALAMAN 24

BAWASLU AWASI SOSIALISASI

Keterwakilan Perempuan Jangan Diremehkan

Bentuk perhatian KPPPA RI tersebut

diwujudkan dengan menggencarkan so-

sialisasi bertajuk Caleg Perempuan

Memberi Arti ke berbagai daerah.

"Pemilu 2014 ini jadi momentum gerakan

perempuan dengan kuota 30 persen di se-

tiap daerah pemilihan (dapil)," ungkap

ketua panitia sosialisasi, Heri Rahmadi di

sela kegiatan yang digelar di Jalan Ipda

Tut Harsono depan Balaikota Yogyakarta,

Minggu (16/3).

Kesediaan partai yang memberikan du-

kungan bagi perempuan untuk ikut maju

sebagai caleg hendaknya juga bukan atas

dasar pemenuhan kuota semata. Melain-

kan wujud kesadaran dalam memberikan

peluang yang lebih bagi perempuan.

Heri Rahmadi menambahkan, dari 497

DPRD Kabupaten/Kota di Indonesia,

baru sekitar seratus lembaga dewan yang

memikili keterwakilan perempuan. Hal

ini dinilai masih cukup rendah. Padahal

kader perempuan memiliki kepekaan

yang lebih tajam terkait kesejahteraan

keluarga hingga persoalan human tra-

ficking. "Kami yakin, partai mendele-

gasikan kader perempuan yang berkuali-

tas. Harapan kami, banyak perempuan

yang bisa berkiprah dalam dunia legis-

lasi," imbuhnya.

Sosialisasi Caleg Perempuan Memberi

Arti ini digelar dengan beragam kegiatan.

Mulai senam massal, gerak jalan hingga

deklarasi yang diikuti 18 perempuan ca-

leg dari berbagai partai yang berlaga di

wilayah DIY.

Selama proses sosialisasi, Bawaslu DIY

juga turut mengawasi. Bahkan, pihak

Bawaslu DIY hendak membubarkan

kegiatan tersebut lantaran ada indikasi

kampanye yang digelar di komplek peme-

rintahan. Pihak panitia serta Bawaslu ju-

ga sempat terjadi dialog sengit hingga di-

sepakati tidak ada pemaparan visi misi

oleh caleg.

Divisi Penindakan Pelanggaran Ba-

waslu DIY, Rahayu Sri Werdiningsih

mengungkapkan, kampanye berkedok

apapun tidak boleh digelar di lingkungan

pemerintahan. Oleh karena itu, pihaknya

tidak akan pandang bulu dalam melaku-

kan fungsi pengawasan. "Kami mencium

indikasi kampanye sehingga kami kesini

untuk mengawasi," tandasnya. (R-9)-a

WONOSARI (KR) - Mendukung Program Air Mengalir Dusun(Pamdus), Pos Keadilan Peduli Umat (PKPU) Yogyakarta melak-sanaan pelatihan di Semanu. Kegiatan pelatihan pengelolaanpamdus selama dua hari menghadirkan narasumber KepalaDinas Pekerjaan Umum (DPU) Gunungkidul, Ir Edy Praptonodan diikuti pengelola Pamdus binaan PKPU dari KecamatanNglipar, Playen dan Gedangsari.

"Pelatihan dimaksudkan agar pengelola memahami pemeli-haraan peralatan Pamdus. Termasuk mengantisipasi kemu-ngkinan diperlukannya perbaikan peralatan," kata KepalaBidang Program PKPU DIY Akhta Suhendra di dampingiAgus Putut Kepala Divisi Pengembangan, Sabtu (15/3).

Agus Putut mengungkapkan, pelaksanaan pelatihan inimenindaklanjuti program Pamdus yang telah diberjalan diKedungwanglu, Banyusoco, Kecamatan Playen, Jeruklegi,Katongan, Kecamatan Nglipar dan Tetelo, Tegalrejo,Kecamatan Gedangsari. Tiga lokasi binaan Pamdus sudahberoperasi dan dikelola masyarakat. "Pembangunan Pamdustersebut mampu mengatasi kesulitan air bersih 189 KK,"ujarnya.

Kepala DPU Gunungkidul, Ir Edy Praptono mengungkapkanagar Pamdus tetap berjalan, harus dilakukan penghijauan.Kawasan karst juga tidak boleh dirusak, sebab menjadi tempatterbesar pada penyimpananan sumber air. (Ded)-a

Kesulitan Air 189 KK Teratasi

Pengajian Rutin di MTsN PundongIMOGIRI (KR) - Untuk mempererat tali silaturahmi dan

membangun semangat kebersamaan, keluarga besar MTs Negeri

Pundong menggelar pengajian rutin triwulan di rumah Muntaha

SPd, Numpukan Karangtengah Imogiri, Minggu (16/3). Dalam

pengajian itu menghadirkan penceramah KH Ahmad Munaji

Mahali Pengasuh Pondok Pesantren Al Mahali Brajan

Wonokromo Pleret.

Menurut Wakil Kepala Urusan Humas MTsN Pundong Drs

Sutanto, pengajian ini diselenggarakan secara bergilir. "Untuk

penyelenggaraan kali ini diikuti sekitar 70 orang dari para

guru/karyawan beserta keluarga serta Kepala MTsN Pundong

Drs Sutoyo," katanya.

Dalam ceramahnya KH Ahmad Munaji mengingatkan tentang

5 perkara penyebab hancurnya dunia. Pertama, adalah ilmu dari

Allah SWT yang semakin dihilangkan hal ini ditandai dengan

banyaknya ulama besar yang meninggal dunia. Kemudian ke-

bodohan semakin merajalela. Anak-anak dan remaja lebih banyak

bermain handphone dari pada membuka dan mempelajari

Alquran.

"Selanjutnya banyak orang yang mengkonsumsi minuman

keras, zina yang merajalela dan banyaknya wanita yang tidak

taat kepada suaminya," tambah KH Ahmad Munaji.

Kepada para guru, KH Ahmad Munaji berpesan agar dalam

mentransfer ilmu kepada anak didiknya dapat disesuaikan se-

hingga mudah diterima dan berkah. Maka hal itu harus diawali

dari ketentraman rumah tangganya. Berawal dari keharmonisan

rumah tangga, akan menimbulkan aura yang positif sehingga

muncul energi khusus yang dapat memudahkan siswa dalam me-

nerima ilmu dari guru.

Dalam sambutannya, Sutoyo mengajak kepada seluruh warga

madrasah agar semakin mempererat tali kebersamaan. "Kami

meminta pengajian rutin ini dapat ditingkatkan frekuensi menja-

di 2 bulan sekali agar lebih banyak silaturahiim yang dibangun di-

antara keluarga," pungkasnya. (Can)-a

YOGYA (KR) - Kementerian Pemberdayaan Perempuan danPerlindungan Anak (KPPPA) RI memberikan perhatian lebih ter-hadap perempuan calon anggotel legeslatif (caleg) yang turut ber-saing dalam Pemilu 2014. Keterwakilan perempuan dalam kursilegislatif pun jangan dianggap remeh.

KR-Ardhi Wahdan

Para perempuan caleg dari berbagai partai deklarasikan kebangkitan

perempuan dalam sosialisasi Caleg Perempuan Memberi Arti.

TANAH DIJUAL

SHMPek Jl.Ry.Sentolo-Brbdur.ProspkJl.Wisata Bandara-Brbdur.Cck utkHotel-Resto-Pom Bensin-Gdg.4753m2Ld.70m 350rb/m H:082136030330

4 / 04399/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Ls.260m lbr 20m/Ls 247m Lbr 19mhrg 1,1jt/m Ds Krapyak Jakal km9 KtmrJln 4,5m H.081215622688 PMan

3 / 05331/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tnh Swh L:550m2 & L:416m2(berse-berangan jalan)Ld.9m lok depanSindhu Kusuma Park,Jl.JambonSHM(Kota Jogja)hub:081328799900

4 / 05885/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tanah SHM L1360m2 Ld12m lok JlManisrenggo Pramb ping Jl Raya H450/mhub 087838330033/082136668910

3 / 05902/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Dijual Tnh Pek LD:70m Ls:2800mCck Utk Gudang Inves Harga:500Rb/m dan LD:20m Ls:3000m Hrg:2Jt/m2Utk Peminat Yg Serius Hub:9554715

4 / 06231/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Utr Hotel Hayet Lt100m Ld7m dekatJln Plagan Lempongsari Lt135m Ld8m hub 087739856166

3 / 06245/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Cocok utk Rumah Makan 2500m2Ld16 Jl.Cangkringan Km16 harga pasper m2 400rb Pak Heri 081392004279

3 / 06452/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual Tanah SHM 118m2 Blok OSendangtirto harga 1,250jt/mHp:085756956952

3 / 06489/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tanah di Jl Gitogati Gondanglegi LT2149m2 LD17m SHMS hrg1,2jt negoTlp.081290182869 Langsung Pemilik

3 / 06595/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jl Gejayan 2370m2 & Jl Bantul1919m2 Hub Pemilik 0816688400-081915541333 No SMS

3 / 07153/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tanah Bisnis Sebelah Pasar SlemanTepi Jln Raya Letkol Subadri. Ls:897m2,Ld:15m.Harga1,6jt/m.Pemilik: 08111225587

4 / 07175/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tnh pekarangan Lt1365m2 lok.Jln. Godean km8,5 keselatan 400mtr Hp:525000/m2 Hub:085842366100

3 / 07175/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tnh Kav diJl.Damai PstKliner Jl.XUrangKm8 L2200m 5Kav L464m/Kav LD13m 2,7Jt/m 08122969640/79AAA68F.

3 / 07184/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

BU Tnh L1036 LD30 Jl.Godean Km 4 (Dlm Ringroad) Link Ramai Hrg:1,7Jt/m Nego Hub:087738100055.

3 / 07187/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Djl Tnh pinggir jl.raya Magelang (utr pringsewu) hdp Timur.LT688 LD28.kotak..hgb.pmlk082223083000

3 / 07191/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

SHM pek.14x33m dapat 2mka cck dikapling lok grembyan madurejo a.m.450.rb.nego hp02746662758

3 / 07191/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual tnh pkrgn,luas 2799mtr,muka 27meter,harga1.1jt/mtr,msk 150mtrdr jln wates,hub.085290016893

3 / 07205/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual tanah 1000mtr muka 15mtr,hrg3,75jt/mtr.Jl Palagan km10 Hub.085290016893

3 / 07205/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

18kv/150m2=50jt Lokasi 20menit drPemda Sleman.Hub Bpk Yatno 087758788555

3 / 07205/0314

TANAH DIJUAL

Pekarangan Tepi Jalan Raya Karangmojo-Semin Km2,5Gunungkidul,YogyaDekatPasar&Ponpes.Ls4381m2,Ld105m@250rb/m2.SHM Sendiri:08157980017

4 / 07199/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Krjsama kapling 4rumah d Tatabumimdl 980jt untung250jt jmnan sertifikat H: 8567566 / 087839393275

3 / 07213/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual SHM sawah cck u/inves/RmhtgglLT454m2 pinggir jln aspal blkg LPMPTirtomartani Kalasan hrg125jt TP seri-us Hub:081282458196

4 / 07573/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

SHM Pkr=589mLd=12m,Blkng/UtrAmplaz, dkt/Sltn Kmps Ampta,cck u/RmhMwh/Kos2an=3,5jt/m Ng=0818215851

3 / 07618/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Pekarangan 680m Bangjo Prambananketimur 550/m & Kav.murah 25jt PolresWates 082226244071

3 / 07641/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Pkrgn 1060m2 di Temon Pgr Jl Rya Jgj-Pwr 1Km Dri Bandra Klprogo 650rb/ m &Pkrgn 2461m2 8Km Dri Bandra Klprogo75rb/m Hub085725923270

4 / 07653/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Tnh Krgjati LT1226m2 LD30,SmpgRmh WklWalikota DIY,Dkt PerumTamantirto,Padma,H750Jt/m2 Hub08174118594/0818270622

4 / 07667/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jl.Magelang Km 13 Pekarngn 3000m2Ld.27m Sblh Brt Polres Slemn/SblhTmrRSU.Nego:087838515783.No SMS!

3 / 07702/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

11 Kav.siap bangun T:36/72=178jt-andi Kota Wonosari,Bns:Furnish.Designpilih sendiri.087868728292

3 / 07714/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Jual cepat 900m2 muka 32m selatanAkademi Angkatan Udara Adisucipto650.000/m2 nego 087739536050

3 / 07782/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Visi Land Jl.Palagan Km9 kbrt 1213m2Ld12 800rb. Km13 kbrt 1156m2 Ld14Pkr 650rb Km17 1326m2 Ld18 475rbKm17 kbrt 400m2 Ld20 Pkr 150jtKm25 Turgo kbrt 2270m2 Ld25 Pkr100rb Jakal Km15 kbrt 1546m2 Ld18850rb Problem Legalitas & Finansialdibantu.Percayakan beli&jual Tnh pdVisi Land P.082136030330

9 / 07788/0314

TNH DIKONTRAKAN

Dsewakn Tnh 1100m2+Ada Bgnn.Bs Dipakai 4Th DiDaerah Jl.Raya GedongKuning Jlr Bus&Truk.Cck u RM,GdngKtr Dll 65Jt/Th Nego 082220068222

4 / 07184/0314

TELEPON

Psng Telpon Kabel-Internet-SpeedyHotSpot-Wifi-PABX-Fax-CCTV-ServisCV.Mandiri T-7193333-081227203333

3 / 07182/0314

TIKET

TOTAL NUSA TOUR TRAVEL 30 MM

TIKET

TELEPON

TANAH DIKONTRAKKAN

TANAH DIJUALTANAH DIJUAL TIKET

Bursa Tiket Murah !! Mega WisataKaliurang Km 4,5 No 18 Dpn MM UGMHub:554 999,082327685000 MggBuka

3 / 12355/0214ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Promo Tour.5D Beijing USD 590/4D Hkng Shz USD 530/4D Kul-Legoland-Sin USD 530.TX Travel 0274-561199

3 / 07195/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Buka 24JAM!!Tiket Pesawat,Travel,Kpl Laut,Kereta Api Semua JurusanHub:0274-4545959,SMS:085292649099

3 / 07195/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

PT.HAROMAS TOUR 100 MM

ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

TURINDO T & T 100 MM

TOUR & TRAVEL

Wisata dari&ke Jogja,Mice Organizer,EO,Hub:087734884805,087831760069 PIN 3141C836/0274 9790200www.innatransjogja.com

4 / 00280/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

KAERINDO WISATA T&T 100 MM

UMROH&HAJI

Umroh Hmt 10hr Plus KL,US$1750 AllIn Jog-Jog,23 Aprl 14,AlFatiha: 9111548/081578872236/081226829877

3 / 05713/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Umroh Hmt,Insya Allah Barokah&Memuaskan, www.alfatihatours.blogspot.com,Kuota Tbts,Reg-Ramadhan,Sgra

3 / 06607/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Umroh Murah 9 Hari,Lgsng Madinah 19,5Juta & By Saudia $1975,Amana Tours: 08122737993.

3 / 07185/0314ÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐÐ

Umroh 9hr by Saudia langsung Madinah 15aprilÕ14 H:Nabawi Mulia Travel,T.7483053 www.hajiku.com

3 / 07206/0314

UNDANGAN

Spesialis Undangan Hardcover PulKolor Rp3500-Minimalis-Dll-T.622653/627486/7022309/SMS085292161818.Bimotry Weddingcard-Pin 292DBE11

4 / 07649/0314

VIDEO SHOOTING

AndiÕs Shooting+Foto,Telp:566246,557459,Candid&Liputan,menyewakan Air Cooler,Sprayfan,Cover Pita

3 / 07170/0314

WC/TINJA

PngurasanWC Cpt Brsh Dg Truk&Tengki Khusus Tdk Pnh Lg H:Candrakirana No.6 Sagan 562858 / 589589

3 / 07206/0314

WC/TINJA

VIDEO SHOOTING

UNDANGAN

UMROH & HAJI

TOUR & TRAVELTIKET

IKLAN BARIS DAPAT ANDA AKSES DI : www.krjogja.com dan krjogja.com/m

Mahasiswa UMY Luncurkan 'Difabel House'

YOGYA (KR) - Lima maha-siswa Fakultas Ekonomi Univer-sitas Muhammadiyah Yogya-karta (FE-UMY) meluncurkan'Difabel House' di Aula kantorDinas Sosial (Dinsos) DIY, Sabtu(15/3). Melalui program pelatih-an dan pembinaan karya seni ru-pa, sebanyak 20 sahabat difabel

akan dibekali keterampilanmelukis dan menulis setidaknyauntuk empat bulan kedepan.Dengan menggandeng Persatu-an Penyandang DisabilitasIndonesia (PPDI) DIY, DifabelHouse atau rumah difabel ini di-pusatkan di kantor PPDI DIY,Kotagede Yogyakarta.

Ketua Pelaksana 'DifabelHouse' Weni Septi Susanti me-ngatakan, program pelatihanmelukis dan menulis ini dice-tuskan untuk pemberdayaan sa-habat disabiitas. Setiap hariSabtu, para sahabat difabel akanmengikuti pelatihan yangdiberikan oleh para mahasiswa.

"Pada bulan Juli kita akanadakan pemeran karya sahabatdifabel dibarengkan dengan bu-ka puasa," katanya kepada KRseusai acara pembukaan.

Acara peluncuran rumah difa-bel dihadiri perwakilan dinassosial, para penyandang disabili-tas serta awak media. Dalamacara itu juga dilakukan penye-rahan perlengkapan melukisdari pihak Dinsos DIY kepadasahabat difabel. Tak ketinggalanpemberian motivasi oleh salahseorang sahabat difabel, Mu-khanif, mahasiswa JurusanSastra Indonesia UGM. (*-5)-a

UST MoU dengan Sabo TC YOGYA (KR) - Fakultas Teknik (FT) Universitas Sarjanawiyata

Tamansiswa (UST) Yogyakarta melakukan penandatanganan

Memorandum of Understanding (MoU) dengan Sabo Technical

Centre Kementerian Pekerjaaan Umum di Gedung Dewantara,

Jalan Kusumanegara 157, Timoho, Jumat (14/3) sore.

MoU ditandatangani Prof Dr Kabul Basah Suryolelono (Dekan

FT-UST Yogya) dan Ir Candra Hassan Dipl HE MSc (Kepala Sabo

Training Centre) disaksikan Rektor UST Yogya Drs Pardimin MPd.

MoU tersebut meliputi Tri Darma Perguruan Tinggi, yakni pen-

didikan, penelitian dan pengabdian masyarakat dalam rentang 10

tahun spesifikasi tentang sabo. Usai MoU dilakukan kuliah umum

oleh Ir Candra Hassan Dipl HR MSc dengan moderator Drs Ida

Bagus Agung MT.

Candra Hassan mengatakan, soal sabo sudah sering dipresen-

tasikan di perguruan tinggi, tetapi justru baru pertama kalinya me-

lakukan MoU. "Soal sabo baru pertama kali ini dilakukan MoU de-

ngan Fakultas Teknik UST Yogya," ucapnya.

Dalam forum tersebut, Candra Hassan mengatakan, soal sabo se-

ring dilihat dianggap penting saat terjadi bencana. Kalau tidak ada

bencana tidak dianggap penting oleh masyarakat. Sebagaimana

kalau gunung api, saat tidak aktif hanya dipandang sebagai kein-

dahan semata. Padahal kalau meletus, baru memahami tahu ba-

hayanya. "Masyarakat memang secara terus menerus perlu di-

lakukan edukasi tentang bencana, bencana alam dan bencana

sosial." katanya. (Jay)-a

Manajemen Tepat Omzet MelesatSUKSES atau tidaknya bisnis yang kita bangun salah

satu penyebabnya adalah bagaimana kita membuat mana-

jemen yang tepat da konsisten serta disiplin dalam men-

gaplikasinya di bisnis kita. Karena banyak pengusaha

yang sekedarnya dalam membuat manajemen serta kon-

sisten dalam mengaplikasikannya, akibatnya usaha tidak

profitable, merugi bahkan bisnis bisa bangkrut.

Melihat fenomena ini, maka 'Management Coach' akan

menyelenggarakan seminar bisnis, agar bisa menjadi solusi

untuk para pengusaha dan calon pengusaha yang akan

membuka bisnis dan mengembangkan bisnisnya,agar keti-

ka buka bisnis langsung ramai da tidak bingung bagaimana

membuat manajemennya dan ketika ingin mengembang-

kan bisnisnya sudah tidak pusing dengan cabang barunya.

Karena dalam seminar nanti akan diajarkan cara mem-

buat Plan Bisnis, BluePrint Usaha,SOP dalam binis kita,

marketing sales agar omzet melesat, cara amembuat lapor-

an dan mengelola keuangan, cara nerekrut dan mengelola

karyawan, bagaimana cara mengembangkan usaha de-

ngan cabang, franchies, mitra dan lain-lain.

Panitia pelaksana seminar Wulan dalam rilis yang dite-

rima KR Sabtu (15/3) mengemukakan, seminar bertajuk"

Jalur Cepat Jadi Pengusaha Sukses" ini akan memberikan

solusi bagi Anda yang ingin mengembangkan usaha dan

membuka usaha agar cepat sukses sesuai target. Seminar

akan digelar di Hotel Amaris Jalan Diponegoro 87 Yogya,

Rabu (19/3) pukul 16.30. Menghadirkan Coach Ahmad

Hidayat, selaku Praktisi dan Pelatih Bisnis Terbaik yang

telah membantu beberapa perusahaan besar di Indonesia

untuk membuat Plan Bisnis suksesnya.

Investasi seminar 100 ribu, 'On the Spot' 200 ribu. Tiket

bisa diperoleh di Bagian Promosi KR, Gramedia Sudirman,

Hotel Amaris, Toko Tas Fandi Jalan Mataram dan lain-

lain. (Rar)-a

Pemilih Cerdas Jadi Kebutuhan

YOGYA (KR) - Peran mahasis-

wa sebagai agen perubahan dalam

Pemilihan Umum (Pemilu) 2014

sangatlah strategis. Karena itu,

mahasiswa diharapkan dapat

berperan aktif guna menyukseskan

pesta demokrasi ini, sehingga ter-

cipta kepemimpinan nasional yang

kredibel, dan mampu menyejahter-

akan rakyatnya.

Ketua Kaukus Perempuan

Politik Indonesia (KPPI) DIY Dr

Nahiyah J Faraz menegaskan hal

itu dalam diskusi bertajuk 'Menjadi

Pemilih Cerdas' di di Ruang Sidang

Utama Rektorat Universitas

Negeri Yogyakarta, Jumat (14/3).

Kegiatan ini digagas Pusat Studi

Wanita dan Gender UNY.

Selain Nahiyah J. Faraz, tampil

juga sebagai narasumber adalah

dosen Fakultas Ilmu Sosial UNY

Halili Hasan SPd. Kegiatan dibuka

Wakil Rektor I UNY Wardan

Suyanto EdD dan dihadiri Ketua

Pusat Studi Wanita dan Gender

UNY Dr Das Salirawati.

Menurut Nahiyah, mahasiswa

atau generasi muda kalangan in-

telektual yang memiliki idealisme

dan semangat tinggi adalah agen

perubahan bagi bangsanya. Oleh

karena itu, sebagai agen peruba-

han, mahasiswa harus mengambil

langkah-langkah positif sekecil

apapun untuk perbaikan bangsa

ini ke depan.

Nahiyah mengatakan, peran uta-

ma yang paling mungkin di-

lakukan mahasiswa untuk per-

baikan ke depan adalah tidak aler-

gi dengan Partai Politik (Parpol),

serta berpartisipasi aktif dalam

pembangunan politik, termasuk

Pemilu. "Mahasiswa harus aktif

melakukan kontrol dan pengawas-

an dalam proses Pemilu," ucapnya.

Menurut Halili Hasan, saat ini

terjadi krisis keteladanan dalam

kepemimpinan nasional. Oleh

karenanya, perlu elemen perbaikan

dalam badan legislatif, eksekutif

dan yudikatif. Sedangkan, politik

merupakan bagian dari kehidupan

berwarganegara, sehingga pemilih

cerdas harus menjadi kebutuhan

dalam Pemilu.

"Untuk itu, Pemilu 2014 meru-

pakan momentum terbaik untuk

memperbaiki keadaan, dan jadilah

pemilih cerdas," tegas Halili Hasan.

Dikatakan, usia mahasiswa meru-

pakan persentase terbesar yang

akan memberikan suara dalam

pesta demokrasi. (Asa)-a

KR-Devid Permana

Perwakilan Dinsos menyerahkan seperangkat alat

melukis kepada sahabat difabel.

KR-Agus Suwarto

Dr Nahiyah J Faraz (pegang mikrofon) saat memaparkan materi.

Page 24: Kedaulatan Rakyat 17 Maret 2014

1 2 3 4 5 6 7

ÓKEDAULATAN RAKYATÓ HALAMAN 25HUKUM & KRIMINALSENIN KLIWON 17 MARET 2014 (15 JUMADILAWAL 1947)

YTH, pengasuh rubrik konsulta-

si hukum dan narkoba DPC Ikadin

Yogyakarta pada SKH Kedaulatan

Rakyat, bersama surat ini saya

ingin menyampaikan permasa-

lahan hukum yang sedang saya

hadapi dan mohon kepada peng-

asuh untuk dapat memberikan so-

lusi hukumnya. Selanjutnya masa-

lah saya tersebut adalah sebagai

berikut: Saat ini saya berstatus se-

bagai istri kedua dari seorang sua-

mi (sebut saja A). Namun status

istri kedua tersebut adalah secara

siri, karena saya memang dinikahi

oleh A dengan tidak dihadapan

dan dicatat oleh petugas pencatat

nikah dari KUA. Perjalanan rumah

tangga saya dengan A telah

berlangsung kurang lebih lima ta-

hun. Sampai sekarang istri A per-

tama (sebut saja B) dan anak-

anak mereka tidak tahu kalau A

sebenarnya telah menikahi saya

sebagai istri kedua. Yang saat ini

menghantui saya adalah saya per-

nah mendengar bahwa pernah

ada kasus sebagaimana yang

saya hadapi dimana perkawinan

siri tersebut dapat dibatalkan.

Benarkan informasi tentang keten-

tuan tersebut? Mohon nasihat dan

saran pengasuh. Terima kasih

atas jawaban dan solusinya.

De di Kulonprogo

Sdri De yang terhormat, terima

kasih atas surat anda yang hal

tersebut adalah wujud dari partisi-

pasi anda dalam rubrik yang selalu

kita nantikan. Menjawab pertanya-

an anda, maka perlu dipahami oleh

anda dan seluruh warga masya-

rakat, bahwa sebagaimana yang

telah diatur dalam undang-undang

perkawinan, bahwa perkawinan

harus dicatat menurut peraturan

yang berlaku. Pencatatan perkaw-

inan ini menjadi penting dikare-

nakan untuk kemaslahatan umat.

Dengan adanya pencatat

perkawinan maka segala hal yang

berkaitan dengan adanya hubung-

an perkawinan serta segala hal

yang timbul sebagai akibat adanya

perkawinan tersebut menjadi jelas

dan mudah terlihat dan mudah un-

tuk dibuktikan. Hal ini nantinya

apabila terjadi perselisihan ter-

hadapnya juga akan mudah untuk

ditengarai. Misalnya apabila nanti

untuk menunjukkan tentang status

seorang anak, status ahli waris

maupun hal-hal lainnya yang

berhubungan dengan perkawinan.

Saat ini sebenarnya ada dua pen-

dapat tentang keberadaan nikah

siri terkait dengan apakah perni-

kahan tersebut dapat dimintakan

pembatalannya karena dikate-

gorikan sebagai nikah fasid/perni-

kahan yang rusak. Pendapat per-

tama memang berpedoman bah-

wa asal pernikahan tersebut su-

dah dilaksanakan sesuai dengan

hukum agamanya, maka perni-

kahan tersebut dinilai sah (pasal 2

ayat 1 UU Perkawinan), pencatat-

an hanya merupakan tindakan ad-

ministrasi ada. Selanjutnya ada

yang berpendapat bahwa disamp-

ing melaksanakan pernikahan se-

suai dengan hukum agamanya,

maka juga harus dicatatkan.

Dalam kenyataannya putusan

yang ada terhadap kasus yang

berkaitan dengan hal tersebut di

atas juga tidak bisa seragam, dise-

suaikan dengan kasusnya (kasu-

istis), namun yang jelas biasanya

kontek yang dilakukan tentunya

berpedoman pada ada tidaknya

kemashlahatan terhadap perka-

winan tersebut. Perlu dipahami

bahwa kita hidup di negara yang

sudah mempunyai aturan-aturan

hukum yang mengatur warga ne-

garanya (hukum positif), yang de-

ngan demikian alangkah indahnya

jika kita dapat mematuhi hukum

agama dan hukum positif sekali-

gus.

Demikian jawaban kami, jika an-

da belum puas, dapat langsung

bertanya pada sekretariat Konsul-

tasi Hukum dan Narkoba DPC Ika-

din Yogya Jalan Puntodewo Nomor

10 Wirobrajan Yogyakarta. ❑-g

Membatalkan Perkawinan SiriTEMANGGUNG (KR) - Sebanyak

142 orang dari 207 orang yang diduga

sebagai pelaku perusakan Hotel Citra

Dewi di Kawasan Bandungan Kabu-

paten Semarang, ditahan di Mapolres

Temanggung, Sabtu (15/3) dan kemu-

dian diserahkan ke Polres Semarang.

Penangkapan yang melibatkan penge-

rahan pasukan pengendali massa

(Dalmas) itu di Kecamatan Pringsurat

yang berbatasan langsung dengan

Kabupaten Semarang.

Kapolres Temanggung, AKBP Dwi

Indra Maulana, Minggu (16/3), menga-

takan penangkapan ditempuh setelah

pihaknya mendapat informasi dari ke-

polisian di Semarang ada perusakan

Hotel Citra Dewi di Bandungan yang

diduga pelakunya massa salah satu or-

mas di Temanggung. “Kami menin-

daklanjuti informasi itu, massa kami

amankan di Pringsurat,” jelasnya.

Disampaikan, dari 207 orang yang

diamankan, 142 orang di antaranya te-

tap ditahan, sedangkan sisanya di-

izinkan untuk kembali ke rumah ma-

sing-masing. Mereka yang ditahan

telah diidentifikasi dan melihat hasil

rekaman CCTV yang terpasang di se-

kitar lokasi kejadian. Hasilnya, mem-

perkuat dugaan ada sebanyak sembi-

lan orang terlibat dalam perusakan

Hotel Citra Dewi. “Dari rekaman

CCTV, terlihat ada aksi anarkis beru-

pa perusakan beberapa kaca kamar

Hotel Citra Dewi,” ujar Dwi Indra.

Kapolres mengatakan untuk penye-

lidikan lebih lanjut, sebanyak 142

orang tersebut dikirim ke Polres

Semarang, karena lokasi kejadian ber-

ada di wilayah hukum polres tersebut.

“Mereka kami serahkan ke Polres

Semarang untuk tindak lanjut upaya

penyidikan. Apakah peristiwa itu

spontan atau direncanakan, hal itu

masih perlu pendalaman,” tuturnya.

Dikatakan selain mengamankan

para pelaku, petugas juga menahan 85

sepeda motor dan sebuah mobil Toyota

Kijang. Dari sejumlah kendaraan

tersebut, 73 sepeda motor ditahan di

Polres Temanggung, sedangkan 12

sepeda motor dan sebuah mobil kijang

dibawa ke Polres Semarang. (Osy)-g

DIDUGA TERLIBAT PERUSAKAN HOTEL

142 Orang Ditahan di Polres Temanggung

Dijotos Tetangga, Gigi Pak RT RontokKASUS PENGAMEN TEWAS DENGAN 14 TUSUKAN

Pelaku Diduga Berjumlah 3 Orang

KENAL SEMINGGU LEWAT SMS

Siswi SMP Dicabuli Pria BeristriWONOSARI (KR) - Bermodal perkenalan lewat Short

Massage Service (SMS) dan dilanjutkan telepon-teleponan, se-

orang pria beristri berinisial Wak (28) warga Umbulrejo Ponjong

Gunungkidul mencabuli Mawar (14, nama samaran) seorang

siswi SMP di Karangmojo Gunungkidul. Saat Wak mengantar

pulang korban, di tengah jalan ditangkap warga dan digelan-

dang ke Mapolsek Karangmojo, Sabtu (15/3) .

Dari pengakuan tersangka di hadapan petugas Polsek

Karangmojo, perkenalannya dengan korban baru satu minggu

lewat mengacak nomor HP. Dari perkenalan itu komunikasi se-

makin sering dilakukan.

Sebelum ditangkap, Wak berencana mengapeli korban ke

rumahnya di Kecamatan Karangmojo pada Sabtu (15/3) untuk

diajak bermalam minggu dan mengajak gadis tersebut ke

rumahnya di Desa Umbulrejo yang kebetulan dalam keadaan

kosong lantaran istri dan anaknya pulang ke rumah mertua.

“Di rumah itu terjadilah pencabulan dan hubungan badan hing-

ga tiga kali,” imbuhnya.

Kapolsek Karangmojo Kompol Saman ketika dihubungi membe-

narkan kejadian itu. Karena perbuatannya itu, tersangka ditahan

dengan tuduhan melakukan perbuatan cabul dengan gadis diba-

wah umur. Kepadanya bisa dijerat Pasal 82 (2) UU RI No 23 Tahun

2002 tentang Perlindungan Perempuan dan Anak. (Bmp)-g

Berduaan di Hotel, Oknum Polisi Digerebek

HI lantas memasang Global

Posisitioning System (GPS) di

motor istrinya. Keberadaan

istrinya yang sedang berdua-

an dengan YK pun terlacak.

Tidak terima dengan perbu-

atan istrinya, HI pun melapor

ke Polsek Gamping. Salah

satu keluarga pelapor yang

enggan disebutkan IN menje-

laskan, hubungan spesial an-

tara Briptu YK yang belum

berkeluarga dan AG sudah

tercium lama.

Sejumlah bukti didapatkan

HI, antara lain Blackberry

Messenger (BBM) mesra an-

tara istrinya dengan YK.

Bahkan foto keduanya saat

berwisata di daerah Gunung-

kidul, juga didapatkan. Ken-

dati demikian, HI ingin men-

cari bukti yang lebih akurat.

Ia kemudian memasang

GPS di motor istrinya untuk

mengetahui posisi AG. Akhir-

nya Sabtu kemarin, posisi

GPS terpantau berada di se-

buah hotel kawasan Gam-

ping. “Pihak keluarga kemu-

dian meminta bantuan polisi

untuk menggerebek. Kedua-

nya sedang berada di salah

satu kamar hotel,” jelas saksi

yang ikut melakukan peng-

gerebekan tersebut.

Kapolsek Gamping Kompol

Widiyanto dikonfirmasi,

Minggu (16/3), laporan itu.

Pihak keluarga dari suami

terlapor, lanjutnya, ingin agar

kasusnya dilanjutkan. “Kami

masih akan mencari pembuk-

tian terlebih dahulu,” tandas

Kapolsek.

Sementara itu, petugas

Satpol PP Kabupaten Te-

manggung mengamankan se-

jumlah pasangan ‘tidak ber-

izin’ yang tengah memadu ka-

sih di sejumlah hotel ‘melati’

di wilayah tersebut, Sabtu

(15/3).

Kasi Penegakan Perda Sat-

pol PP Kabupaten Temang-

gung, Cukup Sudariyanto,

Minggu (16/3), mengatakan

mereka berinisial JK dan MS,

NW dan TS, ES dan WS.

Pasangan tak resmi itu ter-

tangkap berduaan di kamar

Jalan Temanggung-Kedu.

Sementara di hotel yang

sama, petugas juga diaman-

kan S, wanita muda sendirian

yang tidak membawa identi-

tas. “Wanita ini mengaku

sedang menunggu suaminya,

tapi tidak membawa kartu

identitas,” ungkapnya.

Cukup Sudariyanto menje-

lasnya pihaknya juga menga-

mankan pasangan BY dan

MT, yang sedang memadu

kasih di Hotel Siapem

Pringsurat. Pasangan tua mu-

da itu semula mengaku suami

istri, namun ternyata kartu

identitasnya berbeda alamat

sehingga tetap di digelandang

ke Satpol PP. Demikian hal-

nya dengan pasangan yang

lainnya.

Dikemukakan, pada patroli

di tempat umum, pihaknya

juga mengamankan seorang

waria yang tengah mangkal di

Terminal Induk Madureso,

DA alias BL. Selain tempat

tersebut, satu orang lainnya

JS juga diamankan dari tem-

pat Karaoke Star, Mungseng.

Cukup mengatakan operasi

rutin akan terus digencarkan

kendati telah memasuki masa

kampanye. Ini diperlukan un-

tuk memberantas penyakit

masyarakat . Sejauh ini pi-

haknya masih akomodatif de-

ngan melakukan pembinaan

dan pencatatan oleh petugas

Satpol PP.

“Para pelaku diberikan im-

bauan dan teguran serta di-

haruskan untuk mengisi for-

mulir untuk tidak mengulang

perbuatannya. (Ayu/Osy)-g

SLEMAN (KR) - Oknum anggota Polres Kulonprogo, Briptu YK (31), di-gerebek saat berduaan dengan pasangan selingkuhnya AG (28) wargaKulonprogo saat berduaan di sebuah hotel Jalan Godean Gamping Sleman,Sabtu (15/3) sore. Penggerebekan dilakukan setelah suami AG berinisial HI,curiga dengan istri yang sudah memberinya satu anak tersebut.

SEMARANG (KR) - Joko

Sumarjo (65) warga Wonosari

RT 09/04 Randusari Sema-

rang, benar-benar apes, Sabtu

(15/3). Selaku Ketua RT, ia

berusaha melerai keributan,

tapi justru dihajar oleh war-

ganya berinisial Fa (30) kare-

na dianggap membela orang

lainnya.

Akibatnya, gigi depan bagi-

an bawah Pak RT tersebut

rontok, tak hanya itu tulang

rusuknya terasa sakit dan

bibirnya nyonyor. Tak terima

dengan perbuatan warganya

tersebut, Joko melapor ke

Mapolrestabes Semarang.

Nasib malang yang menim-

pa Joko berawal ketika ia

mendengar kegaduhan di lu-

ar rumahnya. Pak RT terse-

but kaget melihat Fa mengha-

jar seorang lelaki penyandang

sakit ingatan. Walau, korban

berteriak kesakitan, namun

tidak seorang pun yang mele-

rai aksi brutal Fa.

Kemudian, Joko yang mera-

sa kasihan terhadap korban,

berusaha mencegah tindakan

Fa. Tapi langkah sang ketua

RT itu diterima lain oleh Fa.

Joko dianggap membela kor-

ban. Suasana di sekitar lokasi

kejadian di kawasan bertebing

itu bertambah panas.

Fa beralih menyerang Joko.

Akibat dihujani pukulan ta-

ngan kosong bertubi-tubi oleh

lawan yang berusia jauh lebih

muda membuat Joko jatuh

tersungkur. Ia mencoba ber-

diri, namun kembali diserang

hingga Joko kembali terka-

par. Melihat korban tidak bisa

bangkit, Fa meninggalkan lo-

kasi kejadian. (Cry)-g

ORANGTUA KORBAN MINTA JENAZAH DIOTOPSI

Siswa SMK Tewas Saat Praktik Kerja di KapalWONOSARI (KR) - Dwi Su-

priyanto (17) siswa Sekolah Menengah

Kejuruan (SMK) Tanjungsari Gu-

nungkidul jurusan Teknika Kapal

Penangkap Ikan (TKPI), tewas di atas

kapal ‘Bandar Nelayan 2011’ di perair-

an Papua saat melaksanakan Praktik

Kerja Industri (Prakerin), Sabtu (15/3).

Berdasarkan laporan petugas kapal

dan pihak sekolah, yang bersangkutan

sebelumnya menderita sakit. Namun

ayah korban Sunarto (48) warga Du-

sun Banaran IX Playen, merasa curiga

dan meminta jenazah tersebut di-

lakukan otopsi sebelum dimakamkan.

Kepala SMK Tanjungsari Gunung-

kidul, Sudiyarto, menyatakan infor-

masi tewasnya salah satu siswanya itu

diperoleh dari PT Bandar Nelayan

Bali. Saat itu perwakilan perusahaan

tempat delapan siswa SMK Tanjung-

sari melakukan prakerin memberi-

tahu kalau salah satu siswanya

meninggal dunia. “Pihak perusahaan

menghubungi kami jika salah satu pe-

serta Prakerin meninggal dunia,”

ujarnya, Minggu (16/3).

Dari keterangan tersebut, Supri-

yanto meninggal saat perjalanan pu-

lang melaksanakan prakerin selama 6

bulan dan hendak menuju ke Pulau

Bali menggunakan Kapal Bandar

Nelayan 293. Saat menuju ke Pulau

Bali, korban berganti kapal yang lebih

kecil yakni Kapal Bandar 201.

Dalam perjalanan korban diketahui

teman-temannya sudah meninggal.

Sedangkan saat ini jenazahnya masih

dalam perjalanan menuju ke Pulau

Bali bersama tujuh siswa SMK

Tanjungsari lainnya. “Supriyanto ber-

sama tujuh siswa SMK Tanjungsari

berangkat sejak September lalu,”

terangnya.

Sedangkan Drs Bahron Rosid MM

dari Dinas Pendidikan, Pemuda dan

Olahraga (Disdikpora) mengatakan

pihaknya dan Pemkab Gunungkidul

sedang berkoordinasi untuk mengurus

kepulangan jenazah Dwi. Rencana-

nya, setelah dilakukan visum di Pulau

Bali, jenazah akan dibawa ke Gunung-

kidul menggunakan pesawat.

“Kami sudah menerima laporan dari

pihak sekolah dan saat ini sedang diu-

payakan untuk pemulangan jenazah,”

jelasnya. (Bmp)-g

YOGYA (KR) - Petugas

Polsek Umbulharjo dan Pol-

resta Yogya tengah menye-

lidiki kasus terbunuhnya se-

orang pengamen di Terminal

Giwangan, Agus Nugroho

alias Inuk (28) warga Mrican

Umbulharjo, Sabtu (15/3) ma-

lam. Inuk tewas dengan 14

tusukan di tubuhnya. Sedang

temannya, Joko, juga meng-

alami luka tusuk di pinggang

dan lambung, kini dirawat di

rumah sakit. Diduga kedua

korban dikeroyok oleh tiga

orang di pintu keluar

Terminal Giwangan.

Kerabat Inuk, Temu Asih,

yang saat itu sedang berjual-

an di dalam Terminal Gi-

wangan mengungkapkan, se-

kitar pukul 19.00, Joko de-

ngan mengendarai sepeda

motor memberi tahu jika Inuk

dibacok di pintu keluar Ter-

minal Giwangan. Kemudian

Joko pergi karena juga t luka

di tubuhnya.

“Saat itu Joko sambil teri-

ak-teriak di atas sepeda motor

yang memberitahu kalau

Inuk bacok di perempatan.

Selanjutnya, saya langsung

lari ke lokasi. Ternyata Inuk

sudah bersimbah darah dan

meninggal,” ungkapnya di lo-

kasi kejadian.

Sebelum kejadian itu, ke-

dua korban minum miras di

tempat kos Joko. “Ya tadi itu

Inuk main ke kos Joko dan

keduanya ‘minum’. Tapi sete-

lah itu saya tidak tahu dan

tahu-tahu sudah terbacok,”

ujarnya.

Kapolresta Yogya Kombes

Pol R Slamet Santoso SH SIK

saat dikonfirmasi di lokasi ke-

jadian mengatakan, korban

ini diduga dikeroyok sekelom-

pok orang. Untuk korban

Inuk mengalami luka 14 tu-

suk dan bacok di kepala, ping-

gang, serta lengan tangan ka-

nan. Petugas masih melaku-

kan penyelidikan dengan

mengumpulkan saksi-saksi

untuk menangkap pelakunya.

“Diduga pengeroyokan ini

karena terpengaruh miras.

Korban meninggal diduga

setelah terkena luka tusuk

menggunakan benda tajam.

Untuk motif dan pelakunya

masih dilakukan penye-

lidikan. Diduga pelaku dan

korban ini saling kenal,” jelas-

nya. (Sni)-g

KR-Saifullah Nur Ichwan

Jenazah korban dievakuasi petugas PMI ke rumah sakit.

Page 25: Kedaulatan Rakyat 17 Maret 2014

SENIN KLIWON 17 MARET 2014 (15 JUMADILAWAL 1947)

“Situs Liyangan baru se-

batas temuan belum masuk

cagar budaya, untuk menjadi

cagar budaya pemkab harus

aktif mengusulkan dan sya-

ratnya harus punya tim ahli,”

kata Wakil Menteri Bidang

Kebudayaan, Kementerian

Pendidikan dan Kebudayaan

Indonesia (Kemdikbud),

Wiendu Nuryanti, di sela-sela

peninjauan sejumlah situs bu-

daya di Temanggung, Sabtu

(15/3).

Dikatakan, pemerintah

pusat bisa saja intervensi da-

lam penyelamatan Situs

Liyangan, namun intervensi

itu tidak akan efektif dan opti-

mal bila belum ada penetapan

sebagai cagar budaya. Kare-

nanya pemkab harus bentuk

tim ahli cagar budaya. Tim

tersebut lantas merekomen-

dasikan kepada bupati untuk

mengusulkan pada pemerin-

tah pusat agar Situs Liyangan

atau temuan budaya menjadi

cagar budaya. Undang-un-

dang Nomor 11 Tahun 2010

Tentang Cagar Budaya me-

merintahkan pemerintah dae-

rah membentuk tim ahli ca-

gar budaya.

Dengan status cagar bu-

daya pada Situs Liyangan, pe-

merintah pusat bisa lebih le-

luasa dalam memperlakukan-

nya, seperti dalam ekskavasi

dan usaha pengembangan

menjadi wisata budaya. Se-

jauh ini, intervensi dan per-

lakuan pada Situs Liyangan

masih terbatas karena terben-

tur aturan dan statusnya

yang sebatas temuan. Otoma-

tis dana yang dikucurkan ser-

ta pemanfaatan jaringan ke

luar negeri seperti UNESCO

belum optimal.

Dikemukakan, Situs Li-

yangan sangat penting, sebab

satu-satunya temuan yang di

dalamnya berisi peradaban

pemukiman pedusunan di era

Mataram Kuno. Di situs itu

ditemukan kompleks pemu-

jaan, pemukiman warga dan

fragmen-fragmen.

Wiendu meminta pada

Pemkab Temanggung untuk

tidak tunduk pada penam-

bang pasir yang beroperasi di

daerah tersebut, meski pun la-

han yang digali tersebut milik

warga. Pemkab harus tegas

menegakkan aturan dan se-

harusnya penambang yang

mengikuti pemerintah. Ini de-

mi kebaikan Situs Liyangan

agar benda-benda budaya

yang ada di tanah tidak rusak.

Dikatakan, pemerintah be-

rencana membuat museum

hidup di Situs Liyangan pada

2014 ini. Konsep museum hi-

dup ini, pelibatan warga seki-

tar untuk menjaga dan me-

lestarikan situs serta mence-

gah jual beli benda budaya. Di

sini pengunjung bisa melihat

peninggalan beda budaya

baik yang ada di rumah pen-

duduk atau bangunan yang

dijadikan tempat penyimpan-

an benda budaya.

Kepala Balai Pelestarian

Cagar Budaya (BPCB) Jawa

Tengah, Sri Adiningsih, me-

nambahkan, tahun 2014 ini

pihaknya telah merencanakan

pembebasan tanah Situs Li-

yangan seluas 8.000 meter

persegi dengan anggaran Rp

772.452.000. Selain itu akan

dilakukan ekskavasi tahap ke-

empat dengan anggaran Rp

361.759.000. “Kami juga telah

menambah juru pelihara Situs

Liyangan yang semula hanya

dua orang, sekarang menjadi

lima orang,” katanya. (Osy)-o

Mendesak, Penyelamatan Situs Liyangan

MAGELANG-PURWOREJO

TEMANGGUNG (KR) - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RImendesak Pemkab Temanggung segera membentuk tim ahli cagar budaya jikamemang serius dalam penyelamatan Situs Liyangan Desa PurbosariKecamatan Ngadirejo dan sejumlah temuan benda budaya yang jumlahnya sa-ngat banyak di daerah tersebut.

ÓKEDAULATAN RAKYATÓ HALAMAN 26

WONOSOBO (KR) - Jalan utama

Wonosobo-Sapuran terancam putus akibat

longsornya tebing senderan di Desa Jolontoro

Kecamatan Sapuran yang memakan lebih

dari separuh badan jalan. Terjangan tanah

longsor juga menyebabkan pipa air PDAM

putus. Akibatnya sekitar 500 kepala keluarga

atau pelanggan terpaksa tidak bisa

menikmati air bersih.

Camat Sapuran Agus Fajar Wibowo SSos

kepada KR, Minggu (16/3), menjelaskan,

dugaan sementara tanah longsor disebabkan

bocornya pipa PDAM. Kebocoran tersebut

menggerus bagian dalam tanah sehingga

memicu longsornya tebing senderan jalan.

Bencana tersebut sudah dilaporkan kepada

Bupati dan Wakil Bupati Wonosobo, serta

Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD)

terkait. Diharapkan, dalam waktu tidak ter-

lalu lama, perbaikan jalan yang menjadi urat

nadi perekonomian warga Sapuran dan Kepil

tersebut dapat segera dilakukan.

Sementara pihak Balai Pelaksana Teknis

(BPT) Bina Marga Jawa Tengah Wilayah

Wonosobo yang memiliki kewenangan jalan

provinsi tersebut langsung melakukan sistem

buka-tutup di jalur utama Wonosobo-

Sapuran yang mengalami longsor. Hal itu di-

lakukan guna menghindari kecelakaan dan

kemacetan sekaligus menghindari potensi

longsor susulan bila jalan dipaksakan dilalui

kendaraan berat.

Petugas PDAM Wonosobo Area Purworejo,

Anas, membenarkan longsornya tebing jalan

tersebut menyebabkan putusnya aliran air ber-

sih untuk para pelanggan di wilayah Sapuran

dan Kepil. Menurut perhitungan, ada sekitar

500-600 pelanggan yang terpaksa tidak bisa

menikmati air bersih dari jaringan PDAM.

Terkait kerusakan tersebut sudah di-

lakukan perbaikan di jaringan pipa PDAM

yang putus agar distribusi air ke pelanggan

lancar kembali dan tidak mengalami gang-

guan. (Art)-o

JALAN UTAMA WONOSOBO-SAPURAN LONGSOR

500 KK Tak Bisa Nikmati Air Bersih

PURWOREJO (KR) - Kepala Dinas Perhubungan

Komunikasi dan Informasi (Dishubkominfo) Kabupaten

Purworejo Drs Agus Budi Supriyanto menandaskan, kesem-

rawutan pelaksanaan hari bebas kendaraan (car free day) yang

dilaksanakan di seputar Alun-alun Besar Purworejo setiap hari

Minggu pagi akan segera ditindaklanjuti. Terutama terkait de-

ngan penataan parkir yang terkesan semakin tidak tertata.

“Benar atau tidak saya tetap akan mengundang beberapa pi-

hak untuk membahas CFD ini. Tapi dalam pembahasan nanti

kami akan mengutamakan penataan parkir dan ketertiban

masyarakat untuk mengikuti rambu yang sudah kami pasang,”

kata Agus Budi Supriyanto, Minggu (16/3).

Diakui, bersama Satlantas Polres Purworejo Dishubkominfo

sebenarnya hanya sebagai pendukung dalam pelaksanaan CFD

ini. Karena untuk penataan pedagang kaki lima (PKL) selama

ini ditangani oleh Dinas Koperasi Perdagangan Perindustrian

dan Pariwisata (Diskoperindagpar) melalui Bidang Koperasi

dan UMKM. “Selama ini belum ada koordinasi yang jelas terkait

pelaksanaan CFD. Kami dan Satlantas hanya sebagai pen-

dukung saja,” jelas Agus Budi Supriyanto.

Dikatakan, dalam pelaksanaan CFD, masih banyak

masyarakat yang mengabaikan keberadaan rambu lalu lintas.

Hanya saja untuk menerapkan aturan itu dengan serta merta

juga tidak memungkinkan. “Masyarakat sudah terbiasa meng-

abaikan aturan. Harapan saya, masyarakat akan menaati rambu-

rambu yang ada sehingga semua dapat berjalan tertib,” katanya.

Sesuai aturan lokasi parkir ada di Jalan Jend Urip Sumoharjo

dan Jalan Mayjen Sutoyo. Untuk Jalan Jend Urip Sumoharjo, are-

na parkir ditempatkan di sepanjang jalan depan Kodim 0708 Pur-

worejo. Sedang di Jalan Mayjen Sutoyo ditempatkan mulai kom-

pleks Rutan Purworejo hingga perempatan depan Polres.(Nar)-m

Penataan Parkir Jadi Prioritas CFD

PURWOREJO (KR) - Cuaca panas yang menyengat wilayah

Kabupaten Purworejo sejak sepekan terakhir mengakibatkan

berbagai tanaman taman kota mati. Bahkan daun tanaman da-

lam pot besar sudah banyak yang mengering.

“Mungkin karena petugas kebersihan dan pertamanan ter-

lambat menyiram sehingga daun tanaman dalam pot-pot besar

layu dan mengering,” kata Diky (42) seorang warga Kelurahan

Sindurjan Purworejo, Sabtu (15/3).

Tanaman dalam pot yang menjadi penghias ruas jalan pro-

tokol di Jalan Jend Urip Sumoharjo itu misalnya, kini banyak

yang mati dan terlihat mengering karena kurang air. Berbagai

jenis tanaman yang mati itu mayoritas tanaman pucuk merah

yang kini masih tren sebagai tanaman hias dalam kota.

“Mengeringnya daun tanaman itu kemungkinan karena ter-

lambatnya penyiraman oleh petugas pertamanan. Apalagi kon-

disi cuaca saat ini cukup menyengat,” jelas Diky.

Di sisi lain petugas dan kendaraan tangki tidak bisa masuk

karena kemarin di saat suhu udara sangat panas, lokasi itu di-

jadikan sebagai arena balap motor sehingga ditutup.

Pada kesempatan terpisah, Kasi Pertamanan pada Dinas

Pekerjaan Umum Purworejo Edi Nur Widiyoko ST mengakui,

ada tanaman yang terancam mati. “Itu juga dipicu adanya abu

vulkanik dari Gunung Kelud sehingga membuat tanaman mati

karena tidak mampu dengan kondisi suhu lingkungan yang se-

makin panas,” katanya.

Pihak pertamanan katanya, sudah mengerahkan petugas un-

tuk melakukan pendataan dan penggantian tanaman. “Yang su-

dah telanjur mati, kami sulami dengan tanaman baru,” jelasnya.

Namun sebelum melakukan penggantian tanaman se-

benarnya sudah dilakukan penyiraman secara rutin. Tapi kare-

na hebatnya dampak abu Gunung Kelud, kami kewalahan.

Tidak hanya tanaman pucuk merah saja yang mati, tapi jenis

tanaman lainnya juga banyak yang layu,” katanya. (Nar)-o

Taman Kota Terancam Mati

KEBUMEN (KR) - Terse-

rang hama ‘tretep’, puluhan

hektare tanaman singkong di

Kecamatan Klirong, Bulus-

pesantren dan Ambal Kabu-

paten Kebumen, mati. Aki-

batnya, para petani pemi-

liknya harus memanen dini

tanaman singkong.

“Tanaman yang terserang

hama ini sudah tak bisa dise-

lamatkan lagi sehingga petani

harus segera memanennya,”

ujar Abdul Manan (60), salah

seorang petani singkong Desa

Ayam Putih Kecamatan Bu-

luspesantren di kebun sing-

kongnya, Minggu (16/3).

Saat ditemui, Abdul Manan

tengah bersiap-siap memanen

tanaman singkongnya yang

berusia 5 bulan. Berdasarkan

pengamatan Abdul Manan,

serangan penyakit yang me-

nyerang ribuan tanaman

singkong itu mirip dengan

penyakit yang beberapa wak-

tu lalu menyerang ribuan po-

hon pepaya di beberapa keca-

matan pesisir selatan Kebu-

men.

“Menurut seorang penyu-

luh pertanian kemungkinan

penyakit ini akibat serangan

virus yang menyerang akar

dan batang tanaman sing-

kong. Serangan penyakit

akan semakin parah bila su-

dah menjalar ke daun dan

daun berubah warna jadi kun-

ing,” ujar Abdul Manan.

Beberapa petani lain rekan

Abdul Manan menyatakan

keheranannya tanaman sing-

kong atau di pesisir Kebumen

biasa disebut bedhogol yang

selama ini dikenal sebagai ta-

naman yang tahan penyakit,

kali ini sangat rentan saat

terserang penyakit.

“Baru kali ini tanaman sing-

kong kami banyak yang mati

karena terserang penyakit.

Padahal tanaman inilah yang

saat ini jadi harapan kami,

setelah pepaya dan cabai gagal

panen,” ujar Maemun (50), re-

kan Abdul Manan. (Dwi)-m

Tanaman Singkong Terserang ’Tretep’

KEBUMEN (KR) - Per-

usahaan Daerah Air Minum

(PDAM) Bumi Tirta Sentosa

Kebumen bakal menambah

32.000 sambungan baru dari

Sistem Penyediaan Air

Minum (SPAM) yang me-

manfaatkan air baku dari

Waduk Wadaslintang. Selain

itu, 8.000 sambungan baru

dari sistem jaringan air

bersih ibu kota kecamatan

(IKK) yang memanfaatkan

air baku sungai bawah tanah

Goa Barat di Desa/Ke-

camatan Buayan.

SPAM dengan anggaran

Rp 394 miliar merupakan

proyek bersama yang meli-

batkan pemerintah pusat,

Pemprov Jateng serta Pem-

kab Kebumen dan Pemkab

Purworejo. Pengambilan air

atau intake dari Waduk

Wadaslintang akan dibangun

tahun ini di Pejengkolan.

Selanjutnya air didistri-

busikan ke Kebumen dan

Purworejo.

“Kebumen kebagian 400

liter perdetik untuk 32.000

sambungan baru dan yang ke

Purworejo 200 liter perdetik,”

ungkap PPK Satuan Kerja

Pengembangan Kinerja

Pengelolaan Air Minum Jawa

Tengah, Dades Prinandes, di

instalasi pengolahan air

(IPA) Jatimulyo, Kecamatan

Alian, Kabupaten Kebumen,

Minggu (16/3).

IPA Jatimulyo disiapkan

untuk mengolah air baku

dari intake Pejengkolan.

Jaringan pipa sepanjang 16

kilometer dari Pejengkolan

hingga IPA Jatimulyo, masih

dalam tahap persiapan.

“Pembangunan SPAM di-

lakukan secara bertahap.

Akhir tahun 2015 atau paling

lambat awal tahun 2016, su-

dah bisa dioperasikan,” ujar

Dades seraya mengatakan,

progres pembangunan IPA

Jatimulyo baru 20 persen.

Sedangkan untuk IKK

yang memanfaatkan air baku

sungai bawah tanah Goa

Barat, Direktur PDAM Kebu-

men Zein Musta’in optimis

bisa dioperasikan awal tahun

2015. PDAM akan mengam-

bil 100 liter perdetik untuk

menambah 8.000 sambungan

baru di Kecamatan Puring,

Petanahan, Klirong dan

Adimulyo. (Suk)-m

PDAM Bakal Tambah 40.000 Sambungan

MUNGKID (KR) - KPU Kabupaten Magelang kekurangan

sebanyak 9.853 lembar surat suara untuk pelaksanaan

Pemilu 2014. Surat suara itu terdiri dari surat suara DPR RI,

DPD, DPRD provinsi maupun DPRD kabupaten. Untuk saat

ini, kekurangan surat suara itu sudah dilaporkan ke percetak-

an, KPU provinsi dan KPU pusat.

Selain itu, KPU setempat juga masih menunggu keda-

tangan formulir berita acara untuk DPRD provinsi dan DPRD

kabupaten. Selain itu juga untuk hologram, segel kotak suara

dan sampul, hingga saat ini juga belum datang. “Setelah kami

lakukan penyortiran dan pelipatan surat suara terdapat keku-

rangan 9.853 lembar dari kebutuhan, terdiri atas 2.049 surat

suara rusak dan 7.804 lembar kurang kirim dari percetakan.

Jika sampai hari Senin besok (hari ini) belum ada jawaban,

akan kami tanyakan ke percetakan,” kata Ketua KPU

Kabupaten Magelang, Afiffuddin, Minggu (16/3).

Dari sejumlah kekurangan tersebut, kata Afiffuddin, paling

banyak untuk surat suara DPRD kabupaten sebanyak 3.855

lembar, kemudian DPD (2.012), DPR RI (2.010) dan DPRD

provinsi 1.976 lembar. “Setelah surat suara nanti lengkap,

akan dilakukan pengepakan dengan melibatkan panitia

pemilihan kecamatan (PPK) dan panitia pemungutan suara

(PPS),” ujarnya.

Sementara setelah melalui proses verifikasi dan masa per-

baikan, KPU setempat mengumumkan secara resmi Laporan

Penerimaan Sumbangan Dana Kampanye Tahap II Partai

Politik Peserta Pemilu 2014 di Kabupaten Magelang. “Dana

kampanye terbesar dimiliki PDIP, dengan jumlah dana kampa-

nye sebesar Rp 1.028.329.570, diikuti PAN sebesar Rp

537.604.971 dan urutan ketiga PPP sebanyak Rp 328.175.000,”

lanjutnya. (Bag)-m

KPU Kekurangan 9.853 Surat Suara MUNGKID (KR) - Ratusan warga di sekitar

Jalan Blabak-Sawangan-Boyolali yang ter-

gabung dalam Forum Rembug Merapi-

Merbabu (FRMM) menggelar aksi damai di de-

pan Kantor Koramil Sawangan, Minggu (16/3).

Mereka menuntut Pemkab Magelang mener-

tibkan tonase truk pasir dan memberlakukan

waktu angkutan galian C. Yakni mulai pukul

07.00 hingga 19.00 WIB. Selain jam itu, truk

galian C dilarang melintas di jalan tersebut.

“Aksi ini merupakan bentuk keprihatinan

kami terhadap kerusakan jalan Blabak hingga

perbatasan Kabupaten Boyolali. Sudah tak

terhitung berapa kecelakaan yang terjadi aki-

bat kerusakan jalan ini. Para pelajar dan

pekerja juga banyak yang terlambat,” kata

Nurcahyo, salah seorang koordinator aksi.

Dampak lain akibat kerusakan jalan ini,

lanjut Nurcahyo, banyak sesama pengguna ja-

lan yang hampir saling berkelahi. Utamanya

antara kru truk pasir (galian C) dengan kru

angkutan umum, angkudes dan pengguna ja-

lan yang lain. “Ini terjadi, karena kru truk pa-

sir sering tidak mau mengalah karena menca-

ri jalan yang lebih bagus. Sementara penggu-

na jalan yang lain, merasa sudah berjalan se-

suai jalurnya. Karena saling menang sendiri

itulah, hampir sering terjadi keributan,”

ungkapnya.

Sebenarnya, tambah Arif Murdowo (koordi-

nator aksi lainnya), masih banyak sektor lain

yang terganggu akibat kerusakan jalan ini.

Salah satunya, bidang perekonomian, pertani-

an, pariwisata dan terutama evakuasi warga

jika Gunung Merapi erupsi lagi. “Jalan ini kan

juga termasuk jalur wisata menuju Ketep Pas.

Kalau rusak seperti ini, tentu wisatawan yang

akan ke Ketep Pas menjadi tidak nyaman.

Dampaknya tentu akan mengurangi penda-

patan. Terpenting, jalan ini juga termasuk

jalur evakuasi jika sewaktu-waktu Gunung

Merapi erupsi,” imbuhnya.

Karena itulah, keduanya mendesak

Pemkab Magelang untuk segera memperbaiki

dan melakukan tindakan tegas terhadap ar-

mada (truk) galian C. “Perbaiki dulu jalan ini.

Setelah itu, lakukan penertiban tonase dan

berlakukan jam untuk armada galian C. Yakni

hanya boleh lewat antara pukul 07.00 hingga

19.00 WIB. Selain jam itu, dilarang,” pintanya.

Keduanya mengancam, jika tuntutannya

tidak ditanggapi oleh Pemkab Magelang

terutama oleh dinas terkait, dalam waktu

dekat akan menggelar aksi yang lebih besar

lagi. “Kalau tidak ditanggapi, kami sudah

siapkan aksi yang lebih besar. Kami akan li-

batkan pelajar, seniman, petani, kru angkutan

umum, angkudes, ojek dan lainnya. Jadi to-

long perhatikan tuntutan kami ini,” harapnya.

Dalam aksi kemarin, perwakilan FRMM di-

tanggapi oleh beberapa perwakilan dari Satpol

PP, Koramil dan Polsek Sawangan. “Ini aksi

pertama yang dilakukan warga terkait jalan

rusak dan penambangan. Kami hanya me-

mantau saja bersama beberapa anggota,” kata

Kapolsek Sawangan, AKP Mudjiono. (Bag)-m

WARGA GELAR AKSI DAMAI

Tuntut Penertiban Tonase Truk Pasir

MAGELANG (KR) - Ribu-

an peserta mengikuti jalan se-

hat memperingati HUT ke-30

Kotamungkid yang dilak-

sanakan PD BPR Bank Pasar

69 (Bank Bapas 69) Mage-

lang, Minggu (16/3). Usai ja-

lan sehat, di Lapangan drh

Soepardi Sawitan Kotamung-

kid dilaksanakan penarikan

undian tabungan utama

berhadiah Bank Bapas 69 pe-

riode ke-8, Agustus 2013 sam-

pai dengan Januari 2014.

H Fran Suharmaji SE MM,

Dirut Bank Bapas 69 Mage-

lang kepada KR di sela-sela

acara mengatakan, jumlah

peserta sekitar 10.000 orang.

“Karena sudah mencapai ang-

ka 10 ribu, akhirnya pendaf-

taran kami tutup,” jelasnya.

Bupati Magelang Zaenal

Arifin SIP dan keluarga, Wakil

Bupati Magelang HM Zaenal

Arifin SH berbaur dengan

masyarakat mengikuti jalan

sehat. Didampingi Dirut Bank

Bapas 69, Bupati Magelang

Zaenal Arifin SIP melakukan

pengundian tabungan utama.

Rekening tabungan Sri K,

salah satu nasabah Bank Ba-

pas 69 dari Salaman, berhasil

terpilih meraih hadiah utama

berupa mobil Daihatsu Xenia.

Disinggung mengenai ke-

beradaan Bank Bapas 69,

Fran Suharmaji menjelaskan

total aktiva atau aset perusa-

haan saat ini Rp 468.6 miliar

atau meningkat 22.67 persen

dibanding periode yang sama

tahun 2013 yang sebesar Rp

382 miliar.

Dana pihak ketiga saat ini

Rp 358 miliar. Jumlah nasa-

bah 102.921, dengan perinci-

an nasabah tabungan 80.231,

nasabah deposito berjangka

4.025 dan nasabah kredit

18.665.

Rasio Kecukupan Modal

(CAR) berada pada posisi

21,81 persen, atau jauh di

atas ketentuan minimal dari

Bank Indonesia yang hanya

sebesar 8 persen. (Tha)-o

Sri Raih Mobil Undian Bank Bapas 69

KR-Thoha

Didampingi Dirut Bank Bapas 69, Bupati Magelangmemutar undian berhadiah.

KR-Ariswanto

Longsor di jalur utama Wonosobo-Sapuran memakan separuh badan jalan.

Page 26: Kedaulatan Rakyat 17 Maret 2014

SENIN KLIWON17 MARET 2014(15 JUMADILAWAL 1947)

“KEDAULATAN RAKYAT”HALAMAN 27

Ranto dan MarianceJuara Lari UNS 11K

SOLO (KR) - Ranto, pelari asal klub Rajawali Mage-

lang menjuarai Lomba Lari Universitas Sebelas Maret

Solo(UNS) 11K, Minggu (16/3). Ia mencatat waktu terbaik

yakni 33 menit 48,06 detik, disusul Diker (Sumsel)

34,02:04 dan urutan ketiga pelari PASI Jogja Nor Sodiq

dengan memiliki waktu 34,14:28.

Kejuaraan maraton tahunan pada peringatan dies na-

talis UNS diikuti lebih dari 1.700 pelari. Mereka bersaing

untuk menjadi yang terbaik di kelompok yang diikutinya.

Start dilepas Rektor Prof Dr Ravik Karsidi MS. Setelah

mereka memasuki garis finis, hadiah bagi para pemenang

juga diserahkan rektor didampingi panitia dan pembina

Menwa Bambang Dwi Wahyudi.

Sementara untuk kelompok putri juara pertama direbut

F Mariance dari Kalimantan Timur dengan catatan waktu

39:35,12 disusul Yulianingsih (Jatim) 39:49,36 dan Erni

Ulatningsih (Salatiga) 40:28,97. Seperti tahun sebelum-

nya, lomba dibagi beberapa kelompok yakni umum, pela-

jar, Menwa, TNI/Polri.

Untuk kelompok Menwa sebagai pelari tercepat yakni

Feri Junaedi (STKIP) dengan catatan waktu 40:04,83

dikuti juara II Prasetyo (UTP) dan III Aziz (Unnes).

Kelompok pelajar I: Asep Sarifudin (SMA I Sariwangi), II.

Beny Santosa (SMA 3 Salatiga), III. Elisar G (SMK Putra

Nusantara).

Sedangkan untuk kelompok TNI/Polri juara I Hamidi

dengan catatan waktu 34:29,11 disusul M Ishari 34:33,97;

III. Sain Alim 35:20,97 urutan IV: Suhendar 35:41,49 dan

V: Ramli 36:31,30. (Qom)-e

YOGYA (KR) - PSIM Yogya beren-

cana mendatangkan Tri Handoko.

Mantan bomber PSS Sleman dan

Persis Solo LPIS ini, untuk meme-

nuhi kebutuhan tim dalam mengha-

dapi Kompetisi Divisi Utama Liga

Indonesia musim ini, yang bakal

digulirkan mulai 15 April mendatang.

"Kami sudah berkomunikasi de-

ngan Tri Handoko dan dia siap da-

tang ke sini. Namun kami akan

berembug dulu dengan manajemen

untuk mendatangkannya. Yang jelas

saat ini kami masih membutuhkan

tambahan satu striker lagi untuk me-

lengkapi yang telah ada," ungkap

asisten pelatih PSIM Erwan Hendar-

wanto saat dihubungi KR, Minggu

(16/3) kemarin.

Pada musim lalu, PSIM sebenar-

nya juga sudah sempat akan menda-

tangkan Tri Handoko. Namun tidak

bisa terwujud dan pemain yang pu-

nya naluri gol cukup tinggi ini

akhirnya berlabuh di Persis yang

berkompetisi di divisi utama versi

LPIS. Namun menyusul terja-

dinya krisis finansial di klub

'Laskar Sambernyawa' ini, Tri

Handoko memilih mundur se-

belum kompetisi selesai.

Jika jadi direkrut, Tri Han-

doko berpeluang besar diduet-

kan dengan striker berpenga-

laman lainnya, Engkus Kuswaha.

PSIM pun sudah tidak terlalu berha-

rap lagi pada striker yang saat ini

masih menjalani seleksi bersama

Timnas U-19, Martinus Novianto.

Pemain asal Gama ini, berpeluang

besar lolos seleksi di tim 'Garuda

Jaya' ini.

Lebih lanjut Erwan menyatakan, ji-

ka gelandang asal Persita Tangerang

Andy Kurniawan dan Tri Handoko

bisa direkrut, maka kebutuhan tim

akan terpenuhi dan perburuan pe-

main dihentikan. Saat ini PSIM

telah memiliki 22 pemain yang

telah menyelesaikan proses

negosiasi.

Sementara itu Direktur

Operasional PT Putra Insan

Mandiri (PIM) Jarot Kastowo

secara terpisah menyatakan, pi-

haknya masih menunggu kedatangan

Walikota Yogya Haryadi Suyuti dari

ibadah umrah, untuk memanfaatkan

Wisma Soeratin sebagai mess semua

pemain PSIM.

"Saya sebenarnya sudah berkomu-

nikasi dengan Pak Wali sebelum be-

rangkat umrah dan saat itu saya sam-

paikan pemain sudah membutuhkan

tempat untuk menginap, terutama

yang dari luar daerah. Pak Wali sudah

mempersilakan dan meminta untuk

komunikasi dengan Asprov PSSI DIY.

Atas dasar ini maka kami sudah mu-

lai menggunakan Wisma Soeratin un-

tuk mess pemain, namun baru yang

dari luar daerah," beber Jarot.

Sedangkan untuk pemain lainnya,

menurut Jarot, masih menunggu wa-

likota untuk membicarakan lebih lan-

jut. "Pelatih memang sudah meminta

semua pemain bisa masuk mess un-

tuk kebersamaan dan kekompakkan.

Namun kami masih menunggu ke-

datangan Pak Wali dari umrah. Se-

lain itu fasilitas wisma juga belum

lengkap untuk mess semua pemain,

termasuk daya listriknya yang belum

memadai," lanjutnya. (Jan)-b

UNTUK PENUHI KEBUTUHAN TIM

PSIM Ingin Datangkan Tri Handoko

Persiba Makin ’Nyaman’ di Posisi Buncit

Bagi Persiba, ini merupa-

kan kekalahan keempat dari

6 laga yang telah dijalani dan

kedua dihadapan publiknya

sendiri. Sebelum kalah atas

Mitra Kukar, Persiba juga

menelan kekalahan atas

Persiram Raja Ampat, PSM

Makassar dan Persebaya

Surabaya. Dua laga lain

Persiba berakhir imbang

saat melawan Persiba Balik-

papan dan Putra Samarinda.

Di klasemen sementara

wilayah timur, Persiba tetap

berada di posisi buncit de-

ngan nilai 2. Selain berada di

dasar klasemen, Persiba dan

Persik Kediri di Grup Barat,

juga tercatat sebagai

tim yang belum se-

kalipun mencatatkan

kemenangan di awal

musim ini. Sedang-

kan Mitra Kukar,

berkat kemenangan

ini untuk sementara

memuncaki grup dengan ni-

lai 13 dari 7 laga yang telah

dijalani.

Dalam laga yang dipimpin

wasit Suyanto asal Sema-

rang kemarin, tuan rumah

langsung mendapat tekanan

dari tim tamu yang mema-

sang target kemenangan di

laga itu. Herman

Dzumafo langsung

membuka peluang di

menit 5 pertandingan

meski masih mampu

ditepis Wahyu Tri

Nugroho. Tak ingin

tertekan, tuan rumah

gantian menciptakan pelu-

ang lewat Eduardo Bizarro di

menit 15.

Saat laga memasuki menit

36, Ngon A Djam mampu

memecah kebuntuan lewat

gol yang dicetaknya. Me-

maksimalkan umpan silang

Jejen Zainal, Ngon menyele-

saikannya dengan tandukan

terarah. Sayang, keunggulan

ini tak bertahan lama, di

menit akhir babak pertama,

tendangan keras Erick

Weeks Lewis dari luar kotak

penalti membobol gawang

Persiba dan membuat skor

imbang 1-1 hingga jeda.

Dibabak kedua, permain-

an anak asuh pelatih Sajuri

Syahid kembali gagal ber-

kembang dan terus menerus

ditekan lawan. Puncaknya di

menit 72, sundulan Anindito

memaksimalkan umpan

silang Zulkifli Sukur ber-

buah gol dan merubah ke-

dudukan jadi 2-1. Tiga menit

berselang, Mitra kembali

mencetak gol lewat Dzumafo,

beruntung bagi Persiba, gol

tersebut dianulir karena

Dzumafo dinilai dalam posisi

offside. Skor 2-1 untuk Mitra

Kukar bertahan hingga

bubaran.

Usai laga, pelatih Persiba,

Sajuri Syahid mengaku kece-

wa atas hasil yang diraih

anak asuhnya di laga kema-

rin. Pasalnya, secara per-

mainan sebenarnya Wahyu

Tri dan kawan-kawan sudah

bermain dengan baik dengan

banyak menciptakan pelu-

ang. Bahkan, di laga kema-

rin Persiba lagi-lagi berhasil

unggul terlebih dahulu.

"Kalau secara permainan,

saya sudah cukup puas.

Anak-anak sudah bisa me-

nampilkan permainan yang

jauh lebih baik dan mampu

mengancam gawang lawan.

Namun, penyelesaian akhir

yang masih jelek, akan men-

jadi pekerjaan rumah bagi

kami di masa libur panjang

Pemilu ini," bebernya.

Sementara itu pelatih

Mitra Kukar, Stefan Hans-

son sangat gembira atas ke-

menangan kemarin. "Para

pemain sudah bermain mak-

simal. Tuan rumah tidak je-

lek, mungkin mereka kurang

beruntung saja. Bagi kami,

kemenangan ini jelas sangat

penting dan memang sudah

sesuai target sejak awal,"

tegasnya. (R-3)-b

DIBEKUK MITRA KUKAR 1-2 DI KANDANG

BANTUL (KR) - Persiba Bantul kembali ga-gal mewujudkan ambisinya untuk meraih keme-nangan perdana di Kompetisi Indonesia SuperLeagua (ISL) musim ini. Menjamu Mitra Kukar diStadion Sasana Krida, Kompleks AAU, Minggu(16/3) kemarin sore, 'Laskar Sultan Agung' justruharus menelan pil pahit usai tumbang 1-2.

KOMPETISI KU-14 SLEMAN

Matra Pimpin Grup Timur

KEJURNAS TINJU BABEL

Heri Raih Sabuk Emas

SLEMAN (KR) - Matra memimpin klasemen sementara

Kompetisi antar-Sekolah Sepakbola (SSB) KU-14 tahun Sle-

man Grup Timur, setelah meraih kemenangan ketiga dengan

mengalahkan Garuda Timur 1-0 pada pertandingan di La-

pangan Kadisono, Berbah, Minggu (16/3) kemarin. Matra yang

dalam laga sebelumnya mengalahkan Cakar Mas Berbah

(CMB) 5-0 dan Gelora 1-0, mengantongi nilai 9.

BPJ menempati posisi runner up klasemen sementara de-

ngan nilai 7, usai meraih kemenangan atas TMC 2-0. Pada la-

ga sebelumnya, BBJ bermain imbang 1-1 dengan Garuda

Timur dan mengalahkan Perselo 3-1.

Hasil Grup Timur lainnya, CMB bermain imbang 1-1 de-

ngan Gelora Muda. CMB kini berada di peringkat 3 klasemen

sementara, mengemas nilai 6. Sedang Gelora Muda yang me-

ngantongi nilai 4, menyusul di posisi 4.

Sedangkan hasil Grup Barat, kemarin di Lapangan Sono

Jalan Kaliurang, KKK Klajoran mengalahkan BPM dengan

skor 2-0, Pesat bermain imbang 1-1 dengan Fortuna dan Amtri

mengatasi Old Crack Mataram (OCM) 3-1. (Jan)-e

HADAPI PHILIPINA DAN MALADEWA

Mengukur Perfoma Timnas U-23JAKARTA (KR) - Tim nasional Indonesia U-

23 yang dipersiapkan ke Asian Games Incheon

Korsel pada September-0ktober 2014 akan me-

lakukan uji kemampuan internasional mengha-

dapi timnas Philipina dan Maladewa, di Sta-

dion Manahan Solo pada 26 dan 29 Maret men-

datang.

Pelatih Aji Santoso ketika dihubungi pers di

Jakarta, pada Minggu (16/3) mengatakan, uji

coba kemampuan tersebut akan dimanfaatkan-

nya untuk mengukur performa pemain yang se-

dang mengikuti seleksi dalam pelatnas tahap

kedua yang rencananya berlangsung pada 20

Maret hingga 6 April mendatang.

Sebanyak 26 pemain dipanggil masuk pelat-

nas yang rencananya digelar di Tangerang de-

ngan komposisi 40 persen pemain baru, semen-

tara sisanya adalah pemain yang telah dipang-

gil di pemusatan latihan tahap pertama di

Yogyakarta. Aji mengaku dirinya memang sem-

pat meminta Badan Tim Nasional (BTN) untuk

membuatkan uji coba lebih dari satu kali.

Alasannya, ia ingin menilai permainan para pe-

mainnya dalam kerangka sebuah tim secara

lebih dalam.

"Materi latihan di pemusatan kedua ini tidak

akan jauh berbeda dengan pemusatan latihan

pertama. Karena saya di sini akan menyeleksi

semua pemain yang saya panggil. Dengan masa

latihan tahap kedua ini lebih panjang, jadi me-

mang saya menginginkan uji coba bisa lebih

dari satu. Saya ingin melihat penampilan pe-

main-pemain saya lebih banyak lewat uji coba.

Tidak hanya di latihan. Karena lewat pertan-

dingan, semua kemampuan para pemain akan

terlihat," ujar Aji. (Fon)-b

PENGDA GABSI DIY DIKUKUHKAN

Bertekad Loloskan Atlet ke PONYOGYA (KR) - Pengurus Daerah (Pengda)

Gabungan Bridge Seluruh Indonesia (Gabsi)

untuk periode 2014-2017 dikukuhkan di Ge-

dung Wana Bhakti Yasa, Minggu (16/3). Di ba-

wah kepemimpinan ketumnya, Bambang Wis-

nu Handoyo, target meloloskan atletnya ke

Pekan Olahraga Nasional (PON) 2016 langsung

dibidik.

"Kami sebagai pengurus baru, siap untuk be-

kerjakeras mengembangkan dan membuat

prestasi bridge di DIY lebih baik lagi. Salah

satu upaya untuk bisa meraih tiket ke PON

mendatang adalah bekerjakeras membina atlet

muda agar berprestasi," terang Bambang Wis-

nu Handoyo usai dilantik kemarin.

Keinginan Ketum Pengda Gabsi DIY untuk

bisa menelorkan atlet muda berbakat dan lolos

ke PON, didukung oleh Ketum KONI DIY

GBPH Prabukusumo yang juga hadir di pelan-

tikan tersebut. Menurutnya, sudah waktunya

bridge meloloskan atletnya ke ajang olahraga

multi even terbesar di Indonesia, yakni PON

tahun mendatang.

Guna mewujudkan target tersebut, Prabuku-

sumo berharap Pengda Gabsi DIY bisa mengge-

lar kejuaraan tingkat nasional di DIY. "Mung-

kin bisa menggelar kejuaraan HB Cup dengan

tingkat nasional dan level lokal DIY. Dengan

adanya kejuaraan ini, maka DIY bisa membia-

sakan tampil di kompetisi lebih tinggi dan

bahkan level internasional," jelasnya.

Sementara itu, dalam pelantikan kemarin,

pengurus Pengda Gabsi DIY dilantik oleh Wa-

sekjen Yulian Tosra. Dalam kesempatan terse-

but, Yulian menilai, perkembangan bridge di

DIY sudah cukup bagus. "Perkembangan atlet

DIY sudah bagus, kedepan diharapkan bisa me-

ngirimkan tim terbaik di Kejurnas di Manado.

Hanya saja, pelaksanaannya sedikit diundur

dari bulan Mei ke bulan September," jelasnya.

Susunan kepengurusan periode ini, Pelin-

dung: GBPH Prabukusumo, Penasihat: Ir Nas-

run Sidqi, Ketum: Drs Bambang Wisnu Han-

doyo, Ketua Harian: Iwan Prihastomo, Wakil

Ketua Harian: Maryono, Sekrteris: Zainal

Arifin, Wakil Sekretaris: Prambudi Setyono,

Bendahara: Bambang Setyanto, Wakil Benda-

hara: Emmi Dwuyani, Bidang usaha dana:

Imam Prihanto, Aprilia, Deki Ariatmoko, Bin-

pres: Agung P, Pramusetyo. (R-3)-b

MUSORKAB GUNUNGKIDUL

Jarot Ketua KONI TerpilihWONOSARI (KR) - Drs Jarot Budi Santoso terpilih menjadi

Ketua KONI Gunungkidul periode 2014-2018, menyisihkan dua

kandidat lain, Drs Suharyanto dan Purwo Lembono, pada Mu-

syawarah Organisasi Kabupaten (Musorkab) KONI periode

2010-2014 di Ruang Sekretariat Pemkab Gunungkidul, Minggu

(16/3).

Pemilihan Ketua KONI Gunungkidul dipimpin H Bahron

Rosyid SPd MM, dengan membuka pendaftaran calon ketua.

Ada tiga calon yang ikut pemilihan, Drs Suharyanto, Purwo

Lembono dan Drs Jarot Budi Santoso. Sesuai aturan ketiga calon

menyampaikan visi dan misi, setelah itu dilakukan pemilihan

menggunakan kartu suara. Ada 25 pemilih dari Pengcab Cabor,

satu suara pengurus demisioner (Drs Sumarno) dan satu suara

pengurus KONI DIY, sehingga jumlah total ada 27 pemilih.

Untuk menyusun pengurus lengkap, didampingi dua orang

formatur, masing-masing H Bahron Rosyid SPd MM dan Slamet

SPd MM. Drs H Ali Ridlo mewakili Bupati Gunungkidul dalam

penutupan Mosorkab, mengharapkan ketua KONI yang baru,

dapat bekerja lebih baik lagi dan dapat memajukan olah raga di

Kabupaten Gunungkidul. Prestasi atlet Gunungkidul diharap-

kan meningkat, sehingga terlepas dari juru kunci kegiatan

olahraga se-DIY. (*-3)-e

WATES (KR) - Petinju Kulonprogo yang bernaung di Sasana

Satria Menoreh, Heri Andriyanto berhasil meraih Sabuk Emas

Gubernur Bangka Belitung (Babel) dalam Kejuaraan Nasional

(Kejurnas) Tinju Profesional versi Komisi Tinju Indonesia (KTI),

Sabtu (15/3) malam di GOR Depati Bahrin, Pangkal Pinang,

Babel.

Bertanding pada partai puncak kelas 61,2 kg yang berlang-

sung dalam 12 ronde, Heri berhasil menang angka mutlak atas

petinju peringkat empat Nasional asal Sasana Kodam Siliwangi

Bandung, Didit Panser.

"Lawan yang saya hadapi cukup berat, butuh perjuangan ek-

stra dari ronde awal hingga akhir. saya sangat bersyukur

akhirnya target maksimal bisa tercapai. Terima kasih atas doa

dan dukungan dari semua pihak sehingga bisa meraih keme-

nangan," ujar Heri kepada KR ketika dihubungi via telepon,

Minggu (16/3).

Sementara pelatih Sasana Satria Menoreh, Ferry Kuahaty

mengatakan, dengan kemenangan dan peningkatan prestasi

yang diraih Heri, diharapkan bisa mendorong perkembangan

pembinaan olahraga tinju khususnya di Kulonprogo dan DIY.

"Usai kemenangan Heri kemarin, ada beberapa tawaran per-

tandingan seusai Pemilu mendatang. Untuk kepastiannya kami

masih menunggu dari pihak promotor," jelasnya. (*-32)-e

IMI Award bagi 31 Pembalap DIY

BANTUL (KR) - Sebanyak 31 atlet DIY dari delapan cabang

otomotif yang berprestasi sepanjang 2013 menerima penganu-

gerahan IMI Award 2014 dari Pengurus Daerah Ikatan Motor

Indonesia (Pengda IMI) DIY. Penganugerahan dilakukan disela-

sela berlangsungnya 'IMI Yogya Auto Fest 2014', di halaman

Jogja Expo Center (JEC), Banguntapan, Bantul, Minggu (16/3).

Penganugerahan dihadiri Ketua Umum IMI DIY Drs Nur

Satwika bersama jajarannya serta dipandu MC Setyo Su-

parwanto. Ke-31 atlet otomotif DIY yang memperoleh IMI Award

tersebut, bidang balapmotor (11 pembalap): Sigit PD, Reza

Danika, Galang Hendra, Gupito, Ervantona, Syamsul Arifin,

Sudarmono, Floreanus Roy, Yoga Adi, R Fadhil dan Dafa Kresna.

Motocross (2): Aldi Lazaroni, Sheva Anella A. Drag Race-roda

empat (3): Boy Satu Hati, M Hafizh R Gonta, Wachid Nur Alvan.

Drag Bike-roda dua (4): Monita, Antonius Petruk, Taufik Om-

pong, Ari Madun. Grass Track (2): Dio, Aludona. Bidang Off Road

(3): Aziz Yurianto, Wahyu Lamban Jatmiko, Fen Saparita. Bi-

dang Slalom(3): Nanda Pradana, Hendri Kurnia, Sonny Su-

sumono. Bidang Rally (3): Dinta, Gusta Priya dan Robert.

Ketua Umum IMI DIY, Nur Satwika kepada KR mengatakan,

penganugerahan kepada atlet otomotif DIY yang berprestasi se-

panjang 2013, dilaksanakan bersamaan dengan memperingati

Hari Ulang Tahun ke-108 IMI yang diperingati setiap 27 Maret.

"Karena sangat berdekatan dengan kegiatan Pemilu pada 9

April, maka peringatan Ultah IMI diajukan tanggalnya selama

dua hari Sabtu-Minggu (15-16/3)," papar Nur Satwika.

Disebutkan, selain penganugerahan IMI Award, pada hari

yang sama Pengda IMI DIY juga menyelenggarakan IMI Yogya

Auto Fest 2014, yang diikuti peserta dari luar kota. (Rar)-e

KR-Qomarul

Rektor UNS Prof Ravik bersama para pemenang.

KR-Surya Adi Lesmana

Pemain Persiba Bantul Ngon A Djam (39) mencetak gol ke gawang Mitra Kukar yang

dijaga Joyce Sorongan saat laga kedua tim di Stadion Sasana Krida AAU Yogya,

Minggu (16/3).

KR-Abrar

Pengurus IMI DIY Joko Klenteng menyerahkan 'IMI

Award' kepada atlet balapmotor DIY.

Page 27: Kedaulatan Rakyat 17 Maret 2014

SENIN KLIWON 17 MARET 2014 (15 JUMADILAWAL 1947) HALAMAN 28

Wonosobo Targetkan Partisipasi Pemilih Terbaik Se-Jateng

WONOSOBO (KR) - Komisi Pemilihan

Umum (KPU) Kabupaten Wonosobo menga-

jak masyarakat untuk menggunakan hak

pilih dengan melakukan kampanye damai

keliling kota diikuti 12 parpol peserta

Pemilu 2014, Sabtu (15/3). Bupati Wonosobo

H A Kholiq Arif saat membuka kampanye

damai, menargetkan tingkat partisipasi pe-

milih di Wonosobo bisa menjadi yang ter-

baik se-Jawa Tengah (Jateng).

"Partisipasi masyarakat dalam menggu-

nakan hak pilih di Wonosobo pernah menja-

di yang terbaik se-Jateng pada Pemilu 2004.

Sedangkan pada 2009 turun diurutan 4.

Ditargetkan pada Pemilu 2014, Wonosobo

bisa kembali menjadi yang terbaik dalam

penyelenggaraan pemilu, terutama tingkat

partisipasi pemilih," papar Bupati kepada

KR usai membuka kampanye damai dan

menyaksikan penandatanganan deklarasi

kampanye damai oleh 12 parpol.

Bupati juga minta agar seluruh partai

politik peserta Pemilu bisa menjaga kekom-

pakkan dan keharmonisan. Dengan begitu,

jalannya pesta demokrasi di Wonosobo bisa

terjalan tertib, aman serta iklim politik

yang sejuk dan kondusif di tengah masyara-

kat. Pada akhirnya mampu mewujudkan

Pemilu yang jujur dan adil (jurdil).

Ketua KPU Kabupaten Wonosobo

Ngarifin Shiddiq mengatakan, kampanye

damai sekaligus sosialisasi Pemilu 2014 ini

dilakukan agar kesadaran dan keterlibatan

masyarakat dalam proses demokrasi di

Kabupaten Wonosobo yang selama ini su-

dah baik bisa dipertahankan dan ditingkat-

kan. Sehingga angka golput bisa ditekan.

Selain itu, lanjutnya, sosialisasi secara

terpadu melibatkan 12 partai peserta

Pemilu di Wonosobo ini bertujuan untuk

menumbuhkan kesadaran masyarakat

yang telah memiliki hak pilih agar me-

nyalurkan hak pilihnya pada Pemilu 2014.

Yakni, memilih anggota DPR, DPD, DPRD

provinsi dan DPRD kabupaten pada 9 April

2014. (Art)-b

BANJARNEGARA (KR) - Ke-

tua Umum DPP PAN, Hatta

Rajasa, Minggu (16/3), mengawali

kampanyenya di Banjarnegara. Ia

mengawalinya dengan berorasi di

depan ribuan kader dan simpatisan

di hall Surya Yudha, kemudian ikut

mancing bareng massa di saluran

irigasi induk Blimbing di sisi Jalan

Raya Gumiwang Kecamatan Pur-

wanegara.

Di depan para kader dan simpati-

san, Hatta Rajasa mengatakan,

PAN menargetkan 77 kursi di DPR

pada Pemilu 2014. Jika perolehan

kursi sebanyak itu tercapai, PAN

akan mudah mengajukan kadernya

sebagai Capres. "Usai Pemilu, PAN

tinggal menjalin koalisi. Sudah ada

beberapa partai yang siap ber-

koalisi," katannya, disambut tepuk

tangan massa.

Hatta mengaku sudah menyusun

program pemerintahan lima tahun

ke depan. Masalah pemberantasan

korupsi, kesejahteraan rakyat dan

keadilan bagi semua merupakan

bagian dari program yang akan

dilaksanakan oleh PAN.

Dari hasil survei, menurut Hatta

Rajasa, rakyat sudah kelewat muak

atas maraknya kasus korupsi.

"Rakyat menuntut, ke depan ja-

ngan lagi ada korupsi. PAN mulai

menjawabnya dengan membuat

pakta integritas bagi seluruh caleg

untuk tidak korupsi," ujarnya. Ia

minta kepada mereka agar tampil

sebagai politisi negarawan dan

bukan transaksional.

Sedangkan untuk meningkatkan

kesejahteraan rakyat, Hatta Rajasa

mengatakan, semua kader yang

duduk di eksekutif maupun legis-

latif selalu ditekankan untuk kerja

dan kerja nyata.

Sebelumnya, Sekjen DPP PAN

Taufik Kurniawan yang menjabat

Wakil Ketua DPR mengatakan, ke-

menangan PAN di Banjarnegara de-

ngan perolehan suara 17 persen,

harus dipertahankan atau bahkan

ditingkatkan lagi pada Pemilu 2014.

"Dekatilah rakyat agar mereka ber-

simpati dan menjatuhkan pilih-

annya pada PAN," katanya.

Ketua DPW PAN Jawa Tengah

Wahyu Kristanto yang juga menja-

bat Ketua DPRD Banjarnegara dan

Ketua DPD PAN Banjarnegara

Bambang Prawoto Sutikno, juga

melakukan orasi politik. Keduanya

menyemangati para kader dan sim-

patisan untuk berjuang agar PAN

kembali memenangi Pemilu di

Banjarnegara.

Usai berorasi di hall Surya Yudha,

Hatta Rajasa bergabung dengan

ribuan pemancing ikan yang menye-

mut sepanjang sekitar 1 kilometer

di kiri-kanan saluran irigasi induk

Blimbing di Gumiwang. Panitia me-

nebar 1 ton ikan konsumsi. Sesaat

sebelum melempar mata pancing,

Hatta Rajasa mengajak massa un-

tuk memenangkan PAN pada Pe-

milu 9 April. Saat kampanye di La-

pangan Patikraja Banyumas, kepa-

da ribuan massa PAN, Hatta men-

janjikan pemerataan pembangunan

dan kesejahteraan kepada masyara-

kat Indonesia. Selain itu pemberan-

tasan korupsi menjadi pekerjaan

yang harus dilaksanakan.

Komunikasi

Hatta Rajasa menyatakan memi-

liki komunikasi yang baik dengan

Jokowi maupun dengan PDIP dan

pihaknya kini juga tengah melaku-

kan komunikasi intens dengan

PDIP dan parpol lain peserta Pe-

milu Legislatif 2014. "Karena kami

terbuka untuk melakukan koalisi

dengan siapapun," ujarnya saat di-

hubungi seusai mengikuti kampa-

nye rapat terbuka di Lapangan Kri-

da Nusantara, Cilacap Utara,

Minggu (16/3).

Menurutnya, dalam melakukan

komunikasi intens itu pihaknya be-

lum berbicara dalam konteks tran-

saksional karena pihaknya masih

berkonsentrasi dengan Pemilu legis-

latif (Pileg) 2014 dan belum ber-

bicara masalah siapa calon presiden

dan siapa calon wakil presiden.

"Komunikasi intens itu tidak ber-

bicara dalam konteks transaksional,

tetapi berbicara bagaimana memba-

ngun bangsa menjadi lebih baik,

bagaimana kemajuan yang sudah

dicapai bangsa itu untuk bisa di-

teruskan ke depan," lanjutnya.

Terkait dengan pencapresan Jo-

kowi, Hatta menyatakan, menyam-

but baik, karena hal itu dapat mem-

berikan kepastian dan menjadikan

demokrasi di Indonesia semakin

bergairah. "Oh bagus sekali, saya ki-

ra itu bagus sekali dan itu mem-

berikan semacam suatu kepastian.

Tentunya bisa membuat bergairah

demokrasi kita dan kita harapkan

demokrasi kita lebih berkualitas,"

lanjutnya.

Sedang Sekretaris Jenderal DPP

PAN Taufik Kurniawan mengata-

kan, PAN tetap bertekad meng-

usung Ketua Umum Dewan Pim-

pinan Pusat PAN Hatta Rajasa se-

bagai calon presiden.

(Mad/Dri/Mak)-b

PD Mengapresiasi Capres Jokowi

PAN TARGETKAN 77 KURSI DPR RI

Hatta Rajasa Mancing Bareng Simpatisan

MAGELANG (KR) - Partai

Demokrat (PD) memberikan apresi-

asi terhadap pencalonan Ir H Joko

Widodo atau Jokowi sebagai calon

presiden (capres) dari PDI Per-

juangan. Pencalonan Jokowi terse-

but akan lebih memperkaya dalam

perhelatan atau proses demokrasi

bangsa Indonesia.

Demikian dikatakan Hasan

Syarif, Ketua Harian Partai Demo-

krat kepada wartawan usai kegiat-

an kampanye Partai Demokrat di

Lapangan Kujon Kecamatan Boro-

budur Kabupaten Magelang, Ming-

gu (16/3) sore. "Saya percaya semua

partai akan berbuat yang terbaik

untuk kepentingan rakyat Indo-

nesia," katanya.

Menjawab pertanyaan mengenai

apakah akan membuat gentar par-

tai bernomor urut 7 dalam proses

pemenangan Pemilu legislatif dan

Pilpres mendatang, Hasan Syarif

tegas membantah. Dikatakan, se-

mua dikembalikan kepada rakyat

dan semua partai ingin berbuat

yang terbaik.

"Kita ini kan rakyat Indonesia se-

mua, kita ini kan bersaudara se-

mua. Jadi tentunya kebersamaan

ini patut dijaga untuk kepentingan

rakyat Indonesia," tambahnya.

Kaitannya dengan hasil konvensi

Partai Demokrat, Hasan Syarif me-

ngatakan, akhir April mendatang

hasil akan diumumkan. Semua

calon memiliki peluang.

Ditanya apakah Partai Demokrat

sudah menimbang-nimbang peme-

nang konvensi untuk dipasangkan

di Jokowi, dikatakan, ini perjalanan

masih lama dan panjang serta perlu

dilihat perjalanan nantinya. Semua

calon presiden dari Partai Demokrat

sekarang ini sedang giat-giatnya

dan setelah Pemilu legislatif men-

datang mereka akan 'turun' lagi.

"Kita lihat saja perkembangannya,"

kata Hasan Syarif.

Sementara itu dalam kampanye

hari pertama di Lapangan Kujon

Borobudur Magelang, Sabtu ke-

marin, SBY tidak jadi hadir. Di

hadapan massa yang menghadiri

kampanye, Hj Ani Yudhoyono me-

ngatakan, Presiden Susilo Bambang

Yudhoyono sejak Sabtu (15/3) lalu

berada di Pakanbaru Riau untuk

mengatasi bencana asap dan ke-

bakaran ladang yang sudah meng-

ganggu masyarakat di Riau.

Meski tidak hadir di Lapangan

Kujon Borobudur Magelang, SBY

tetap mengirimkan pesannya lewat

rekaman video yang ditayangkan di

dua layar lebar yang ada di La-

pangan Kujon dan disaksikan ba-

nyak orang. Dalam tayangan re-

kaman video tersebut, SBY menga-

takan, keberadaan di Riau untuk

memimpin dan mengendalikan

operasi tanggap darurat menanggu-

langi bencana asap dan kebakaran

ladang.

Sebagai presiden, lanjutnya, ten-

tu saja harus mengutamakan dan

memprioritaskan tugas-tugas pe-

nanggulangan bencana seperti ini

karena semua untuk rakyat. Ka-

rena itu SBY juga minta maaf tidak

dapat hadir di Lapangan Kujon

Borobudur Magelang.

Selain Hj Ani Yudhoyono, kampa-

nye di Lapangan Kujon Borobudur

Magelang, Minggu sore, juga me-

nampilkan juru kampanye Agus H

dan Hasan Syarif.

Kampanye juga dimeriahkan pe-

nampilan Didi Kempot dengan be-

berapa lagunya, Cici Paramida, Rio

Febrian dan Grup Wali. (Tha)-b

KR-Thoha

Didampingi Ibas, Hj Ani Yudhoyono berkampanye di Lapangan Kujon Borobudur Magelang.

KR-Muchtar M

Hatta Rajasa mancing ikan bareng simpatisan PAN di irigasi Blimbing Gumiwang.

KR-Ariswanto

Perwakilan 12 parpol menandatangani deklarasi kampanye damai.