Download - Gizi Dan Makanan

Transcript
  • Oleh :Suzaenu Rofik, S.Pd.I

  • Rasulullah saw. bersabda:Sesungguhnya jasad kamu memiliki hak yang harus kamu penuhi. (HR. Bukhari dan Muslim).Hak tubuh adalah diberi makan ketika lapar, diistirahatkan ketika lelah, dibersihkan ketika kotor, dijaga dari hal-hal yang menyakiti, dipelihara dari virus penyakit, diobati ketika sakit, dan tidak dibebani dengan sesuatu ketika ia tidak mampu.

  • Sumber gizi dan akibat kekurangan giziUntuk keperluan pertumbuhan badan dan pembinaan kesehatan, manusia membutuhkan zat-zat vital di dalam dirinya, antara lain karbohidrat, lemak, protein, vitamin-vitamin, dan mineral-mineral. Sebagian zat-zat tersebut berasal dari hewani dan nabati.Dari hewan-hewan itu yag dapat dimakan adalah daging, lemak, dan telur, serta yang dapat diminum adalah susunya. Dalam daging inilah terdapat zat-zat yang dibutuhkan dalam pembinaan kesehatan, seperti protein, lemak, kalsium, fosfor, vitamin A, vitamin B1, dan zat besi.Karena itulah, maka makanan harus tersusun atas dasar gizi supaya cukup memberi zat yang dibutuhkan oleh tubuh. Kekurangan salah satu zat yang penting akan menimbulkan ketidaknormalan tubuh.

  • Makanan yang memberikan energi berasal dari karbohidrat (makanan utama) seperti beras dan sejenisnya, sedangkan protein diperoleh dari daging dan kacang-kacangan. Kekurangan protein pada anak-anak mengakibatkan kelambatan pertumbuhan fisik, kurang semangat, dan sebagainya.Dalam daging ditemukan vitamn A, antara lain terdapat pada hati dan ginjal. Kekurangan vitamin A akan mengakibatkan sakit rabun senja, dimana penderita tidak dapat melihat dengan jelas pada hari mulai gelap. Kekurangan vitamin A juga menimbulkan kelainan pada kelenjar air mata, kulit menjadi keras, kelenjar air mata berkurang fungsinya sehingga pada selaput bening mata timbul luka yang dapat membawa kebutaan.

  • Dari hasil penelitian dan analisis para ahli kesehatan dan kedokteran memberikan bahan yang semakin menambah keyakinan akan kemurahan Allah yang telah menciptakan hewan-hewan yang halal sebagai sumber protein dan vitamin.Dan Kami tundukkan binatang-binatang itu untuk mereka, maka sebagiannya menjadi tunggangan mereka dan sebagiannya mereka makan. (QS. Yasin: 72)

  • Manfaat gizi bagi kesehatan tubuhManfaat dari setiap gizi yang terkandung dalam makanan secara singkat dapat dijelaskan sebagai berikut:1.ProteinTubuh memanfaatkan protein untuk pertumbuhan jaringan otak, jaringan kulit, sistem hotmonal, sistem otot dan jaringan rambut. Kelebihan protein akan dibakar di dalam tubuh dan diubah menjadi energi.2.KarbohidratKarbohidrat dibutuhkan tubuh sebaga sumber energi yang digunakan untuk bergerak dan berakticitas. Kelebihan karbohidrat disimpan di dalam tubuh sebagai cadangan energi dalam bentuk lemak.3.LemakLemak juga digunakan sebagai sumber energi untuk bergerak dan beraktivitas. Lapisan lemak berfungsi pula untuk melindungi tubuh, misalnya dari benturan, dan rangsangan kimia. Kelebihan lemak disimpan di bawah jaringan kulit sebagai isolator.

  • 4. MineralMineral-mineral penting, seperti kalsium, khlor, zat besi, yodium, dan magnesium dimanfaatkan oleh tubuh untuk membantu pembentukan tulang dan darah, membantu memperbaiki sistem peredaran darah, sistem otot, dan sistem syaraf. Mineral juga dimanfaatkan untuk menyalurkan energi dari jaringan sel tubuh dan enzim.5.Air Air merupakan unsur terpenting dalam tubuh. Lebih dari 70% bagian tubuh manusia merupakan air. Air dimanfaatkan oelh tubuh sebagai sarana untuk berbagai reaksi kimia yang terjadi pada metabolisme, dan pembuangan dari sisa-sisa pembakaran energi.

  • VitaminSetiap vitamin mempunyai fungsi sendiri-sendiri dalam mengatur proses pertumbuhan dan proses metabolisme. Fungsi setiap vitamin secara garis besar dapat dijelaskan sebagai berikut: a. vitamin Avitamin A berfungsi membantu pertumbuhan dan perkembangan jaringan tubuh, melindungi kulit dan selaput lendir, serta memperbaiki daya penglihatan. Kekurangan vitamin A menyebabkan gangguan pada kulit, mudah terkena infeksi dan menghambat pertumbuhan jaringan tubuh. Selain itu juga dapat menyebabkan sel tubuh menjadi kering dan keras sehingga merusak kornea mata dan mengakibatkan kebutaan.

  • b. Vitamin BVitamin B dibutuhkan tubuh untuk membentuk sel-sel darah merah, memelihara jaringan kulit, dan selaput lendir. Juga dibutuhkan untuk proses melepaskan energi dari makanan. Kekurangan vitamin B dapat menyebabkan hilangnya nafsu makan dan memperlambat pertumbuhan jaringan tubuh.c. Vitamin CVitamin C dubuthkan dan berperan penting dalam pembentukan gigi, tulang, pembuluh darah dan pembentukan protein penghubung sel atau kolagen yang sehat. Kekurangan vitamin C dapat menghambat pertumbuhan tubuh serta dapat memunculkan berbagai macam penyakit kulit. Karen tergolong vitamin yang larut dalam air, kelebihan vitamin C tidak tersimpan di dalam tubuh tetapi dikeluarkan melalui keringat, air seni, dan cairan lain yang keluar.

  • d. Vitamin DVitamin D berfungsi membantu mengatur kalsium dan fosfor yang sangat penting dalam pembentukan tulang dan gigi. Vitamin D diproduksi dalam tubuh ketika badan terkena sinar matahari. Vitamin D merupakan vitamin penting untuk balita agar terhindar dari rachitis dan kerusakan gigi. Itu sebabnya banyak orang tua yang menjemur balitanya pada pagi hari.e. Vitamin EVitamin ini merupakan vitamin yang sangat berpengaruh dalam pembentukan sistem reproduksi dan dan membantu penyembuhan luka di kulit. Selain itu, vitamin E juga berfungsi sebagai zat anti oksidasi, melindungi vitamin-vitamin lain, dan melindungi asam lemak tak jenuh.

  • MAKANAN / MINUMAN

  • Makanan atau thaam dalam bahasa al quran adalah segala sesuatu yang dimakan atau dicicipi. Oleh karena itu, minuman pun termasuk dalam pengertian thaam. Al quran surat al baqarah ayat 249 menggunakan kata syariba (minum) dan yatham (makan) untuk objek yang berkaitan dengan air minum.Bahasa al quran menggunakan kata akala dalam berbagai bentuk menunjuk pada aktivitas makan. Tetapi kata tersebut tidak digunakannya semata-mata dalam arti memasukkan sesuatu ke tenggorokan, tetapi ia berarti juga segala aktivitas dan usaha. Misalnya dalam surat al nisa : 4;Dan serahkanlah maskawin kepada wanita-wanita (yang kamu kawin), sebagai pemberian dengan penuh ketulusan. Kemudian jika mereka menyerahkan kepadamu sebagian dari maskawin itu dengan senang hati, maka makanlah (ambil/ gunakanlah) pemberian itu, (sebagai makanan) yang sedap lagi baik akibatnya.Diketahui semua pihak bahwa maskawin tidak harus bahkan tidak lazim berupa makanan, namun demikian ayat ini menggunakan kata makan untuk penggunaan maskawin tersebut.

  • Semua ayat yang didahului oleh panggilan mesra Allah untuk ajakan makan, baik yang ditujukan kepada seluruh manusia, rasul maupun kepada orang mukmin selau dirangkaikan dengan kata halal atau dan thayyibah (baik). Ini menunjukkan bahwa makanan yang terbaik adalah yang memenuhi kedua sifat tersebut.Kata halal berasal dari akar kata yang berarti lepas atau tidak terikat. Sesuatu yang halal adalah yang terlepas dari ikatan bahaya duniawi dan ukhrawi. Karena itu kata halal juga berarti boleh.Kata thayyib dari segi bahasa berarti lezat, baik, sehat, menentramkan, dan paling utama. Pakar tafsir ketika menjelaskan kata ini dalam konteks perintah makan menyatakan bahwa ia berarti makanan yang tidak kotor dari segi dzatnya atau rusak (kedaluwarsa), atau dicampuri benda najis. Ada juga yang mengartikan sebagai makanan yang mengundang selera bagi yang akan memakannya dan tidak membahayakan fisik dan akalnya.

  • Kita dapat berkata bahwa kata thayyib dalam makanan adalah makanan yang sehat, proporsional dan aman.1. Makanan yang sehat adalah makanan yang memiliki zat gizi yang cukup dan seimbang. Dalam al quran disebutkan sekian banyak jenis makanan yang sekaligus dianjurkan untuk dimakan, misalnya padi-padian (QS. Al sajdah; 27), pangan hewani (QS. Ghafir; 79), ikan (QS. An nahl; 140, buah-buahan (QS. Al muminun; 19 dan al anam; 141), lemak dan minyak (QS. Al muminun; 21), madu (QS. An nahl; 69). Dan lain-lain.2. Proporsional, dalam arti sesuai dengan kebutuhan pemakan, tidak berlebih dan tidak kurang.QS. Al araf; 31. Makan dan minumlah dan jangan berlebih-lebihan. Sesungguhnya Allah tidak senang terhadap orang yang berlebih-lebihan.

  • Aman. Tuntunan akan perlunya makanan yang aman, antara lain dipahami dari firman Allah dalam surat al maidah; 88:Dan makanlah dari apa yang direzekikan Allah kepada kamu, dan bertakwalah kepada Allah yang kamu percaya terhadap-Nya.Takwa dari segi bahasa berarti keterhindaran, yakni keterhindaran dari siksa Tuhan, baik di dunia maupun di akhirat. Siksa Tuhan di dunia adalah akibat pelanggaran terhadap hukum-hukum Tuhan yang berlaku di alam ini, sedangkan siksa-Nya adalah akibat dari pelanggaran hukum-hukum syariat. Hukum Tuhan di dunia yang berkaitan dengan makanan, misalnya siapa yang makan makanan yang kotor atau berkuman maka ia akan sakit. Jika semikian perintah bertakwa pada sisi duniawinya dalam konteks makanan, menuntut agar setiap makanan yang dicerna tidak mengakibatkan penyakit, atau dengan kata lain memberi keamanan bagi pemakannya.

  • Pengecualian atau pengharaman harus bersumber dari Allah baik melalui al quran atau rasul sedang pengecualian itu lahir dan disebabkan oleh kondisi manusia karena ada makanan yang memberi dampak negatif terhadap jiwa raganya.Apa yang halal dimakan?Al quran menyatakan;Dia (Allah) menciptakan untuk kamu apa yang ada dibumi seluruhnya. QS. Al baqarah ; 29.Dan Dia (Allah) yang telah menundukkan untuk kamu segala yang ada di langit dan di bumi semua bersumber dari-Nya. QS. Al jatsiyah : 13.Bertitik tolak dari kedua ayat tersebut dan beberapa ayat lain para ulama berkesimpulan bahwa pada prinsipnya segala sesuatu yang ada di alam raya ini adalah halal untuk digunakan sehingga makanan yang terdapat di dalamnya juga adalah halal.

  • Di antara jenis makanan ada yang oleh islam diharamkan karena berbahaya bagi kesehatan atau pada akhlak manusia. Ada jenis makanan yang dianjurkan untuk ditinggalkan karena makanan itu melemahkan badan dan jiwa. Demikian pula karakteristik makanan itu ada yang membahayakan sehingga dilarang agama, ada juga yang bermanfaat kemudian dianjurkan untuk diikutinya.

  • Dalam norma makanan, Islam berbeda dengan ilmu pengetahuan modern. Islam tidak sekedar menitik beratkan pada aspek materi semata , dan juga tidak menitik beratkan pada aspek pembinaan tubuh semata, akan tetapi islam juga memperhatikan sesuatu yang berpengaruh terhadap akhlak, jiwa (kepribadian), dan perilakunya.

  • MAKANAN YANG DIHARAMKANDi antara jenis makanan yang diharamkan itu telah diisyaratkan dalam Al Quran surat al Maidah: 3;

    Diharamkan bagimu (memakan) bangkai, darah, daging babi, (daging hewan) yang disembelih atas nama selain Allah, yang tercekik, yang terpukul, yang jatuh, yang ditanduk, dan diterkam binatang buas, kecuali yang sempat kamu menyembelihnya

  • 1. Diharamkannya bangkaiSecara ilmiah, hewan itu tidak mati kecuali melalui dua sebab, karena tua dan banyak umurnya atau mungkin karena sakit. Jika ia mati karena sakit maka orang yang memakannya akan dihadapkan penyakit menular melalui dua jalur; yakni memalui perpindahan bakteri secara langsung apabila tidak dipanaskan dengan baik, dan mungkin karena lemak yang mengandung bakteri yang tidak mungkin membunuhnya dengan dipanaskan. Itulah yang menyebabkan akan meracuni makanan.

  • 2. Diharamkan darahDarah bagi makhluk hidup memiliki dua fungsi yaitu:Pertama, memindahkan makanan yang diserap oleh usus, seperti protein, zat gula dan lemak ke seluruh tubuh dan otot-otot jasmani, disamping membawa vitamin-vitamin, hormon dan oksigen serta semua unsur-unsur hidup yang dibutuhkan.Kedua, membawa sisa-sisa makanan yang membahayakan tubuh dan usus, yang keluar sebagai air kencing, keringat dan berak sehingga makhluk hidup bersih daripadanya.

  • Apabila binatang itu sakit, biasanya bakteri-bakteri itu akan berkembang biak di dalam darahnya, atau dalam darah yang berguna sebagai perantara yang memindahkan bakteri dari satu organ tubuh ke organ yang lain.Oleh sebab itu, islam mewajibkan penyembelihan secara syari yang akan memelihara darah binatang itu setelah disembelih.

  • 3. Diharamkan daging babi

    Pada dasarnya babi adalah hewan yang hidup pada tabiat yang kotor dan jorok. Dia memakan segala macam bentuk kotoran dan bangkai sehingga kotorannya sendiri dan kotoran manusiapun dimakannya.Babi adalah hewan yang banyak mengandung bakteri dan parasit yang membahayakan.Berikut peninjauan faktor medis dan ilmiah yang menguatkan diharamkannya daging babi, yaitu;

  • Pada babi mengandung berbagai jenis cacing yang sangat berbahaya bagi tubuh, seperti; cacing pita (taenia solium)Pada daging babi, cacing pita berbentuk seperti larva lepuh, sedangkan pada usus-usus babi, ia seperti sel telur. Jika manusia memakan daging babi yang belum terlalu matang, dinding-dinding lepuh ini akan dicerna dalam perut besar manusia. Larva-larva tersebut menuju usus kemudian tumbuh dan berkembang menjadi besar. Itulah cacing pita yang panjangnya dapat mencapai sepuluh kaki. Ia akan menyedot makanan yang sudah dicerna, yang mengakibatkan gejala kekurangan daraha (anemia), gangguan pencernaan dan diare.

  • cacing spiral (trichinella spiralis)

    Dalam daging babi, cacing spiral berbentuk lepuh-lepuh yang sangat halus. Jika manusia memakan daging babi yang tidak dimasak dengan baik, lepuh-lepuh ini (kantong-kantong yang mengandung larva-larva cacing spiral) kadang berdiam diri dalam sendsendi tubuh, sekat rongga dan ruang-ruang lain dalam jasmani manusia. Kerusakan yang terjadi pada sendi-sendi ini kadang menimbulkan penyakit kritis, gerakan menjadi lamban, dan malas untuk bekerja. Jika kerusakan sendi itu banyak terjadi dalam sekat rongga rongga kadang mengakibatkan napas terhenti yang mengakibatkan kematian.

  • Fasciolepsis buski

    Jenis parasit ini hidup lama di dalam usus-usus halus babi. Ketika parasit ini meninggalkan usus-usus tersebut melalui tinja, ia akan berdiam diri disalah satu genangan air yang memindahkan penyakit ke dalam tubuh manusia. Cacing ini banyak terdapat di daratan Cina dan Asia Timur. Jenis parasit ini menyebabkan manusia mengalami gejala-gejala pada alat pencernaan dan diare. Setelah itu kadang terjadi pembengkakan di seluruh tubuh yang mengakibatkan kematian.

  • Clonorchis Sinensis

    Cacing ini merupakan jeis cacing penghisap yang berdiam dalam saluran-saluran empedu yang terdapat pada hati babi dan menjadi sumber infeksi tubuh manusia. Jenis parasit ini banyak terdapat di daratan cina dan asia timur yang merupakan lokasi ternak dan distribusi daging babi. Parasit inhi menyebabkan gejala pembengkakan pada hati manusia, terjadinya penyakit kuning disertai diare yang kritis, dan kekurusan yang terkadang berlanjut pada kematian.

  • Cacing paru-paru (paragonimus) Jenis cacing ini bercokol di dalam paru-paru babi. Paragonimus adalah jenis cacing yang terkenal di daratan cina dan asia tenggara. Cacing ini menyebabkan babi mengalami radang paru-paru. Sampai sekarang belum ditemukan cara membasmi atau membunuh cacing tersebut di dalam paru-paru babi. Cacing ini hanya terdapat di daerah habitat babi, yaitu daerah atau tempat manusia menernakkan babi. Jadi, cacing ini tidak akan ditemukan di daerah-daerah yang tidak ada babi. Jenis parasit ini menyebabkan manusia mengalami pendarahan paru-paru basah. Penderita akan merasakan batuk parah disertai lendir seperti karat, bahkan sering disertai kambuhnya pendarahan paru-paru basah tersebut.

  • Erysipelothrix rhusiopthiae Jenis parasit ini terdapat pada kulit babi yang selalu siap masuk ke pori-pori kulit manusia ketika mendekati atau bermain-main dengan babi. Parasit ini menyebabkan manusia mengalami gejala radang kulit. Akibatnya kulit menjadi merah dan bersuhu panas tinggi, yang dikenal dengan bercak merah.

  • Selain berbagai jenis cacing tersebut, ada beberapa bakteri yang terdapat dalam daging babi, antara lain sebagai berikut: a). Tuberculosis (TBC) Proses infeksi dari babi pada manusia terjadi dengan cara memakan dagingnya yang tidak dimasak dengan baik atau hanya dengan memegang daging itu.b). Cacar (small pox) Jenis virus ini akan berpindah ke tubuh manusia dengan cara bersentuhan atau memakan daging yang terjangkit virus tersebut.c). Kudis (scabies) Jenis virus ini akan berpindah ke tubuh manusia ketika bersentuhan dengan kulit babi.d). Balantidium coli Babi dianggap sebagai hewan yang paling banyak mengembangbiakkan jenis parasit ini, yang dapat menyebabkan gejala disentri yang mematikan manusia.e). Mikrob toxoplasma gondii Jenis mikrob ini banyak ditemukan di daerah peternakan babi. Proses penularan pada manusia melalui makan makanan yang sudah tercermar kotoran babi atau menghirup debu berterbangan yang mengandung bakteri ini.

  • Binatang yang tercekik, yang dipukul, yang jatuh, yang ditanduk dan yang diterkam binatang buas.Rasanya logis, jika suatu makhluk hidup dicekik akan terhalang masuknya oksigen ke dalam paru-paru, dan akan mengakibatkan membekunya karbondioksida dalam tubuh yang akan teracuni. Demikian juga benda-benda beracun yang biasa keluar bersamaan dengan pernapasan. Apabila benda-benda ini terkurung pasti akan terserap ke dalam tubuh dan terjadilah keracunan pada setiap jaringan-jaringan sel yang pada gilirannya akan membawa kematian.Sedang hewan yang mati dipukul, yakni hewan yang dipukul hingga mati juga akan merusak sel-sel dalam tubuh dan urat-uratnya.

  • Demikian juga hewan yang ditanduk, hewan mati karena tertabrak kendaraan atau jatuh dari tempat yang tinggi juga akan merusakkan dagingnya sebagaimana yang mati dipukul.Hewan yang mati diterkam binatang buas (yakni setiap binatang yang mempunyai taring dari jenis hewan pemakan daging seperti anjing, musang dan serigala) adalah termasuk hewan yang dalam kategori diharamkan, sebab binatang darat ini kemungkinan menderita penyakit yang terlihat pada mulut dan air liurnya. Jika bekasnya tertinggal pada bekas gigitannya maka akan menimbulkan penyakit bagi yang memakan dagingnya.

  • Beberapa catatan dalam konteks ini:Islam memperbolehkan untuk memakan jenis-jenis makanan kelompok ini jika dalam keadaan darurat, seperti jika orang yang lapar akan tertimpa penyakit sedangkan ia tidak memiliki makanan lainnya.Adapun aspek spikologis dan etika yang tidak boleh dilupakan bahwa kesehatan jasmani bukanlah satu-satunya faktor tetapi aspek kesehatan jiwa dan akhlak lebih memiliki prioritas utama. Oleh karena itu, islam mengharamkan dengan tegas kekerasan untuk memperolehnya. Maka diharamkan memukul hewan, mencekik atau menyiksanya.Islam mengharamkan daging yang disembelih atas nama selain Allah. Hal ijni dimaksudkan untuk memuliakan dan tidak menyiksa binatang tersebut. Disamping itu, karena memakan daging hewan yang disembelih atas nama selain Allah, bagi seorang muslim akan diartikan mencampuradukkan akidah dengan syirik, seperti penyembah berhala.

  • JENIS-JENIS MAKANANMakanan yang diuraikan dalam Al Quran dapat dibagi dalam kategori pokok, yaitu nabati, hewani, dan olahan.1.Makanan NabatiAl quran tidak menyebutkan satu ayat pun yang secara eksplisit melarang makanan nabati tertentu. Dalam surat Abasa: 24-32;Maka hendaklah manusia memperhatikan makanannya. Sesungguhnya Kami benar-benar telah mencurahkan air (dari langit), kemudian Kami belah bumi dengan sebaik-baiknya. Lalu Kami tumbuhkan biji-bijian di bumi itu, dan buah-buahan serta rumput-rumputan, untuk kesenangan kamu dan untuk binatang ternakmu.Pada prinsipnya segala sesuatu yang ada di alam raya ini adalah halal untuk digunakan, sehingga makanan yang ada di dalamnya juga halal. Kalaupun ada tumbuh-tumbuhan tertentu yang kemudian terlarang maka hal tersebut termasuk dalam larangan umum memakan sesuatu yang buruk atau merusak kesehatan.

  • 2. Makanan HewaniAdapun makanan hewani Al Quran membaginya dalam dua kelompok besar, yaitu yang berasal dari laut dan yang berasal dari darat. Hewan laut yang hidup di air asin/ laut dan air tawar/ sungai dihalalkan, bahkan ikan yang mati dengan sendirinya pun tetap diperbolehkan untuk dikonsumsi. Dalam QS. Al Maidah: 96;Dihalalkan bagi kamu binatang buruan laut dan makanan yang berasal dari laut, sebagai makanan yang lezat bagi kamu dan orang-orang yang dalam perjalanan.Adapun hewan yang hidup di darat, maka Al Quran secara eksplisit menghalalkan al anam (unta, sapi, dan kambing), termasuk di dalamnya adalah jenis unggas, dan mengharamkan babi secara tegas.

  • 3. Makanan OlahanMakanan olahan adalah makanan dan minuman yang diolah berasal dari bahan baku dengan proses teknologi yang sesuai dan atau ditambah dengan bahan pengawet dan atau bahan penolong agar tahan untuk disimpan. Minuman merupakan salah satu jenis makanan, maka atas dasar itu, khamr merupakan salah satu jenis makanan olahan. Dalam QS. An Nahl: 67;Dan dari buah kurma dan anggur kamu buat olah minuman yang memabukkan dan rezeki yang baik. Sesungguhnya pada yang demikian itu terdapat tanda (kebenaran) Allah bagi orang yang memikirkan.Ayat ini merupakan ayat pertama yang turun tentang makanan olahan yang dibuat dari buah-buahan, sekaligus merupakan ayat pertama yang berbicara tentang minuman keras dan keburukannya. Ayat tersebut membedakan dua jenis makanan olahan memabukkan dan jenis makanan olahan yang baik merupakan rezeki yang baik.

  • Khamr diambil dari kata Khamara yang menurut pengertian kebahasaan berarti menutup. Karena itu, makanan dan minuman yang dapat mengantar kepada tertutupnya akal dinamai juga khamr.Menurut kebanyakan ulama, bahwa apapun yang memabukkan, menutup akal, atau menjadikan seseorang tidak dapat mengendalikan pikirannya walau bukan terbuat dari anggur, maka hukum mengkonsumsinya adalah haram. Pendapat ini didasarkan hadits nabi:semua yang memabukkan adalah haram, dan semua yang haram adalah khamr. (HR. An Nasai)

  • NORMA DAN ETIKA MAKANDisamping nas-nas yang menjelaskan halal haram, ajaran islam juga memperhatikan tentang norma makan, waktu makan dan etika makan. Sebab terbukti seseorang terkena penyakit terkadang disebabkan karena tidak memperhatikan norma makan yang baik, waktu makan yang tidak teratur atau karena terlalu banyak tidur serta tidak bergerak setelah makan.

    Tidur sesudah makan secara langsung akan menyebabkan sulitnya proses pencernaan, sehingga akan menyebabkan sakit perut dan perut besar dalam kondisi menahan. Akhirnya akan mendatangkan bau tidak enak pada mulut dan napas. Oleh sebab itu, dalam islam menganjurkan untuk tidak tidur sekurang-kurangnya satu jam sesudah makan, diperkirakan tugas perut untuk mencerna makanan sudah selesai.

  • Berikut beberapa norma makan dalam islam;Islam memperhatikan pada kualitas makanan. Terlalu hemat dan terlalu rakus merupakan hal-hal yang bertentangan dengan nilai-nilai ajaran islam.Terlalu banyak makan akan menyebabkan usus tersiksa mengganggu pencernaan, membuat makanan menjadi masam, kadang-kadang menimbulkan luka, infeksi pada usus besar dan usus dua belas. Kadang usus menjadi panjang karena menahan makanan, bahkan kelebihan makanan menjadikan/ mampu menembus dinding usus dan melukainya sehingga membahayakan.Makan terlalu kenyang akan mengganggu proses pencernaan, kadang-kadang menjadikan proses pencernaan begitu sulit dan menjadikan makanan dalam perut cepat masam. Oleh karena itu Rasul menganjurkan agar mengatur waktu makan dan tidak makan kecuali lapar. Rasulullah saw. Bersabda:Kami adalah suatu kaum, tidak makan setelah lapar dan jika makan tidak sampai kenyang. cukuplah bagi anak adam beberapa suap untuk menegakkan tulang punggungnya, kalau ia terpaksa harus melakukan (lebih dari itu) maka sepertiga untuk makannya, sepertiga untuk minumnya dan sepertiga untuk napasnya.bukan berarti napas ini sampai ke ususnya, tetapi jika usus itu dipenuhi makanan maka akan menutup jalan napas ke paru-paru dan jantung, sehingga mempengaruhi pernapasan dan getaran jantung.

  • Diantara gangguan kesehatan yang berbahaya dan baru ditemukan dewasa ini adalah hubungan usus besar dan alat-alat perasa (indra perasa) dalam tubuh, terutama hati. Hal ini yang disebut pengaruh usus besar terhadap hati. Kondisi usus besar yang penuh dengan makanan akan menimbulkan gas asam, akhirnya akanmengganggu hati, kadang-kadang menimbulkan keguncangan hati, tekanan darah rendah atau sebaliknya tekanan darah tinggi (hipertensi) yang berakibat menimbulkan berbagai penyakit dalam.Perasaan sakit pada hati disebabkan karena usus besar dikacau balaukan oleh makanan, dimana ia tidak mampu mencernanya dengan baik, maka makanan itu membusuk danmasam dalam usus besar maka keluarlah gas dari dalam.

  • Di samping mengatur waktu makan dan kualitasnya, islam juga sangat memperhatikan etika makan, diantaranya yaitu:Membaca bismillah.Mencuci tangan sebelum dan sesudah makan. Rasulullah saw bersabda;cucilah tanganmu sebelum dan sesudah makan.Cara seperti ini dimaksudkan untuk membersihkan kuman atau bakteri yang mungkin melekat pada tangan ketika bersalaman dengan orang lain atau menyentuh sesuatu yang kotor.Makan dengan tangan sebelah kanan.Meraih dan menguyah makanan dengan baik.Tergesa-gesa dan terlalu cepat menelan makanan akan menyebabkan sulitnya proses pencernaan yang akhirnya menyebabkan penyakit perut. Dalam sirah (riwayat hidup) Nabi disebutkan tentang etika makan yaitu: beliau mengecilkan suapannya, mengunyah makanan dengan baik dan tidak memasukkan suapan kecuali setelah menelan suapan yang terdahulu daripadanya.Menutup tempat makanan atau minuman, sehingga bakteri dan lalat tidak jatuh ke dalamnya. Rasulullah bersabda;Tutuplah tempat makan dan sebutkan asma Allah dan tutuplah tempat minuman dan sebutlah asma Allah.

  • Agar kita dapat memahami nilai ilmiah dan logika tentang ajaran islam maka perlu kiranya kita mengkaji masalah dengan mengkomparatifkan dengan pandangan agama lain tentang makanan.1. Agama Budha Sebagai contoh, dalam agama budha mengajarkan bagi pemeluknya haram hukumya makan daging secara mutlak. Hal ini tampaknya sesuai dengan prinsip tidak ada kekerasan, dalam konteks bahwa menurut agama budha, penyembelihan merupakan suatu tindakan kekerasan. Penelitian ilmiah menunjukkan bahwa apabila seseorang hanya hidup dengan tumbuh-tumbuhan saja, maka ia akan mengalami kekeringan, fisik lemah dan akan menghadapi penderitaan berbagai penyakit akibat kekurangan darah. Daging merupakan sumber makanan yang mengandung unsur-unsur hidup untuk pembentukan darah dan yang paling penting adalah pembentukan zat besi dan vitamin B12, sebagaimana kimia protein dan lemak dalam daging lebih besar dan lebih banyak fungsinya daripada yang terdapat dalam tumbuh-tumbuhan.

  • 2. Agama HinduDalam agama hindu, sapi merupakan binatang yang dikeramatkan, bahkan mempunyai kedudukan yang setingkat dengan Tuhan. Oleh karena itu, agama hindu mengharamkan makan daging sapi.Dalam hal ini, yang menjadi perhatian kita adalah bahwa hal itu jelas tidak ditetapkan berdasarkan medis dan tidak pula beragumentasi ilmiah, bahwa disana tidak ada bahaya makan daging sapi bila dimasakn dengan baik.

  • 3. Agama KristenAgama kristen memerintahkan dengan syariatnya untuk berpuasa atau menghindari makanan daging hewan dan apa-apa yang keluar daripadanya, seperti telur, susu, keju, selama 40-90 hari setiap tahunnya.

  • GOOD LUCK


Top Related