daftar isi - bankbjb.co.id pelaksanaan tata... · 1 laporan pelaksanaan tata kelola bank bjb tahun...

88

Upload: others

Post on 07-Sep-2019

11 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 i

DAFTAR ISI

A. Pendahuluan …………………………………………………………………………………………………………….. 1

B. Pelaksanaan Prinsip Tata Kelola bank bjb ........……………………………………………………….… 2

B.1 Pelaksanaan Tugas dan Tanggung Jawab Dewan Komisaris ………...................... 2

B.1.1 Jumlah dan Komposisi Dewan Komisaris ………………………..….. 2

B.1.2 Kriteria Anggota Dewan Komisaris…………………...................... 2

B.1.3 Independensi ............................................................................. 3

B.1.4 Tugas dan Tanggung Jawab ...................................................... 4

B.1.5 Rekomendasi Dewan Komisaris................................................ 5

B.1.6 Kepemilikan Saham ................................................................... 7

B.1.7 Hubungan Afiliasi ...................................................................... 8

B.1.8 Rapat Dewan Komisaris ............................................................ 8

B.1.9 Remunerasi ................................................................................ 9

B.2 Pelaksanaan Tugas dan Tanggung Jawab Direksi ................................................ 10

B.2.1 Jumlah dan Komposisi Direksi ……………………………………..…….. 10

B.2.2 Kriteria Direksi ………………………………..……................................. 11

B.2.3 Independensi ………………………………..…….................................... 12

B.2.4 Tugas dan Tanggung Jawab ...................................................... 12

B.2.5 Kepemilikan Saham ................................................................... 15

B.2.6 Rapat Direksi ............................................................................. 15

B.2.7 Hubungan Afiliasi ..................................................................... 16

B.2.8 Remunerasi ................................................................................ 17

B.3 Komite Dewan Komisaris ……………………………………............................................... 18

B.3.1 Komite Audit ………………………………………………………………………………………. 18

B.3.1.1 Independensi Anggota Komite Audit ………………………….......... 20

B.3.1.2 Tugas dan Tanggung Jawab Komite Audit ………………………….. 23

B.3.1.3 Rapat dan Kehadiran Komite Audit ………………………………….... 31

B.3.1.4 PelaksanaanTugas Komite Audit …………………………………......... 32

B.3.2 Komite Pemantau Risiko ……………………………………………………………………. 33

B.3.2.1 Independensi Anggota Komite Pemantau Risiko …………........ 34

B.3.2.2 Tugas dan Tanggung Jawab Komite Pemantau Risiko...……… 35

B.3.2.3 Rapat dan Kehadiran Komite Pemantau Risiko ………………….. 35

B.3.2.4 Pelaksanaan Tugas Komite Pemantau Risiko.......................... 36

B.3.3 Komite Nominasi dan Remunerasi …………………………………………………….. 37

B.3.3.1 Independensi Komite Nominasi dan Remunerasi .................. 40 B.3.3.2 Tugas dan Tanggung Jawab Komite Nominasi dan

Remunerasi...............................................................................…

40 B.3.3.3 Rapat dan Kehadiran Komite Nominasi dan Remunerasi ...… 41 B.3.3.4 Pelaksanaan Tugas Komite Remunerasi dan Nominasi………. 42

B.3.4 Komite Tata Kelola Terintegrasi …………………………………………………………. 42

B.3.4.1 Independensi Komite Tata Kelola Terintegrasi.…………………... 44 B.3.4.2 Tugas dan Tanggung Jawab Komite Tata Kelola

Terintegrasi.................................................................................

44

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 ii

B.3.4.3 Rapat dan Kehadiran Komite Tata Kelola Terintegrasi ……... 45 B.3.4.4 Pelaksanaan Tugas Komite Tata Kelola Terintegrasi............... 45

B.3.5 Komite Pemantau Bisnis Dan Perkreditan …………………………………………. 46

B.3.5.1 Independensi Komite Pemantau Bisnis Dan Perkreditan...... 47 B.3.5.2 Tugas dan Tanggung Jawab Komite Pemantau Bisnis Dan

Perkreditan …………………………………………………………………..........

47 B.3.5.3 Rapat dan Kehadiran Anggota Komite Pemantau Bisnis Dan

Perkreditan …………………………………………………………………………..

47 B.3.5.4 Pelaksanaan Tugas Komite Pemantau Bisnis Dan

Perkreditan.......................................................................…….....

48

B.4 Penerapan Manajemen Risiko ………………………..................................................... 48

B.4.1 Pengawasan Aktif Direksi dan Dewan Komisaris …………………………....... 48

B.4.2 Kecukupan Kebijakan, prosedur dan penetapan limit sebagai

pedoman penerapan manajemen risiko ..................................................

49

B.4.3 Kecukupan proses identifikasi, pengukuran, pemantauan dan

pengendalian risiko serta sistem informasi manajemen ........................

51

B.4.4 Sistem Pengendalian internal dan menyeluruh ...................................... 51

B.4.5 Jenis Risiko yang dikelola bank ................................................................ 53

B.5 Penerapan Fungsi Kepatuhan ……………………......................................................... 61

B.5.1 Direktur yang membawahkan Fungsi Kepatuhan .................................. 61

B.5.2 Satuan Kerja Kepatuhan .....……………………………………………………………..... 62

B.6 Penerapan Fungsi Audit Intern ............................................................................ 66

B.6.1 Program Kerja Tahun 2018 ..……………………………...................................... 67

B.6.2 Metode Audit ....................…..……………………………..................................... 67

B.6.3 Pelaksanaan Kegiatan Audit Tahun 2018 ……………….………...................... 68

B.6.4 Temuan dan Tindak Lanjut Hasil Audit .................................................. 68

B.6.5 Evaluasi Kinerja Divisi Internal Audit ..................................................... 68

B.7 Penerapan Fungsi Audit Ekstern .......................................................................... 69

B.8 Rencana Strategis Bank ………................................................................................. 69

B.9 Penyediaan dana kepada Pihak Terkait ………....................................................... 74

B.10 Penyimpangan Internal (Intern Fraud) ................................................................ 74

B.11 Permasalahan Hukum ........................................................................................... 75

B.12 Transaksi yang memiliki benturan kepentingan ................................................. 75

B.13 Buy Back saham dan/ atau Buy Back Obligasi Bank .......................................... 75

B.14 Pemberian dana untuk kegiatan sosial ................................................................ 75

B.15 Remunerasi ............................................................................................................ 76

C. Kesimpulan umum hasil Penilaian Sendiri (Self Assesment) Pelaksanaan Good Corporate Governance Bank Tahun 2018 .........................................................................

83

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 1

A. Pendahuluan Penerapan tata kelola perusahaan kian menjadi faktor penentu yang strategis bagi

perbankan agar dapat senantiasa meningkatkan nilai serta memelihara proses pertumbuhan

yang berkelanjutan, karena itu setiap perbankan perlu terus meningkatkan kinerja agar

dapat mengambil manfaat dari penerapan tata kelola perusahaan yang baik. Sebagai

lembaga intermediasi dan lembaga kepercayaan, dalam melaksanakan kegiatan usahanya

bank harus menganut prinsip keterbukaan (transparancy), memiliki ukuran kinerja dari

semua jajaran bank berdasarkan ukuran yang konsisten dengan corporate values, sasaran

usaha dan strategi bank sebagai cerminan akuntabilitas bank (accountability), menjamin

dilaksanakannya ketentuan yang berlaku sebagai wujud tanggung jawab bank

(responsibility), objektif dan bebas dari tekanan pihak manapun dalam pengambilan

keputusan (independency), serta senantiasa memperhatikan kepentingan seluruh

stakeholders (Pemangku Kepentingan) berdasarkan azas kesetaraan dan kewajaran

(fairness).

Efektivitas penerapan corporate governance (tata kelola) dapat dilihat dari adanya

keselarasan pada tiga aspek governance system yaitu governance structure, governance

process dan governance outcome. Aspek governance structure berkaitan dengan kecukupan

struktur dan infrastruktur tata kelola agar proses penerapan prinsip tata kelola yang baik

menghasilkan outcome yang sesuai dengan harapan stakeholders. Adapun yang termasuk

dalam struktur tata kelola PT. Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten, Tbk.

(selanjutnya disebut Bank) adalah Direksi, Dewan Komisaris, komite-komite dan satuan

kerja pada Bank, sedangkan yang termasuk infrastruktur tata kelola antara lain kebijakan

dan prosedur Bank, sistem informasi manajemen serta tugas pokok dan fungsi masing-

masing struktur organisasi. Governance process terkait dengan proses penerapan prinsip

tata kelola yang baik yang didukung oleh kecukupan struktur dan infrastruktur tata kelola

sehingga menghasilkan outcome yang sesuai dengan harapan Pemangku Kepentingan.

Dengan demikian, governance outcome mencerminkan sejauh mana penerapan governance

process serta dukungan yang memadai dari governance structure. Sebaliknya, permasalahan

pada governance structure dapat mengakibatkan timbulnya kelemahan pada governance

process sehingga memberikan dampak terhadap governance outcome.

Komitmen Bank dalam menerapkan corporate governance terlihat dari dimilikinya

governance structure dan governance process yang efektif, sehingga mampu menghasilkan

governance outcome yang sesuai dengan harapan seluruh Pemangku Kepentingan. Bank

menyadari bahwa melalui pelaksaan tata kelola yang baik, Bank tidak hanya mendapatkan

hasil keuangan yang baik, akan tetapi juga mampu menghasilkan reputasi yang baik di mata

Pemangku Kepentingan. Keberlangsungan Bank dengan kepercayaan Pemangku

Kepentingan, akan senantiasa meningkatkan kontribusi Bank bagi seluruh masyarakat.

Untuk itu, Bank berkomitmen senantiasa menempatkan tata kelola sebagai fondasi utama

dalam menjalankan kegiatan usahanya, serta untuk mempertahankan eksistensi dalam

menghadapi tantangan dan persaingan usaha di masa-masa mendatang, khususnya di

sektor industri perbankan. Bank senantiasa menerapkan seluruh prinsip tata kelola yaitu

Transparency, Accountability, Responsibility, Independency dan Fairness (TARIF) yang telah

disepakati oleh seluruh Dewan Komisaris, Direksi dan pegawai Bank.

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 2

Melalui penerapan tata kelola dengan mengacu pada pedoman dan standar tata kelola

perusahaan yang berlaku, baik secara nasional dan internasional, Bank memiliki cita-cita

untuk menjadi Bank terdepan kebanggaan Indonesia dan mencapai tujuan jangka panjang

yang telah ditetapkan serta senantiasa memberikan kontribusi positif bagi seluruh

masyarakat dan Pemangku Kepentingan.

B. Pelaksanaan Prinsip Tata Kelola bank bjb B.1 Pelaksanaan Tugas dan Tanggung Jawab Dewan Komisaris

B.1.1 Jumlah dan Komposisi Dewan Komisaris

Komposisi anggota Dewan Komisaris terdiri atas 5 (lima) orang yaitu 1 (satu)

orang sebagai Komisaris Utama Independen, 1 (satu) orang sebagai Komisaris

dan 3 (tiga) orang sebagai Komisaris Independen.

Nama Jabatan Dasar Pengangkatan Tanggal Efektif

Klemi Subiyantoro* Komisaris Utama

Independen

Akta RUPS Tahunan nomor

119 tanggal 31 Maret 2015 31 Maret 2015

Komisaris Utama

Independen

Akta RUPS Tahunan nomor

140 tanggal 29 Maret 2017 29 Maret 2017

Muhadi Komisaris Akta RUPS Tahunan nomor

119 tanggal 31 Maret 2015 31 Maret 2015

Rudhyanto Mooduto* Komisaris Independen Akta RUPS Tahunan nomor

119 tanggal 31 Maret 2015 31 Maret 2015

Yayat Sutaryat Komisaris Independen Akta RUPS Tahunan nomor

119 tanggal 31 Maret 2015 31 Maret 2015

Suwarta* Komisaris Independen Akta RUPS Tahunan nomor

61 tanggal 23 Maret 2016 23 Maret 2016

*Diberhentikan dengan hormat berdasarkan Akta Pernyataan Keputusan RUPS-LB No 38 tanggal 11 Desember

2018

Untuk periode 11 Desember 2018 s/d 31 Desember 2018, sesuai dengan Akta

Penyataan Keputusan RUPS Luar Biasa nomor 38 tanggal 11 Desember 2018,

anggota Dewan Komisaris berjumlah 2 (dua) orang. Jumlah anggota Dewan

Komisaris tersebut tidak melebihi jumlah anggota Direksi yang pada periode

periode 11 Desember 2018 s/d 31 Desember 2018 yang berjumlah 4 (empat)

orang sebagaimana tercantum dalam Akta Penyataan Keputusan RUPS Luar

Biasa nomor 38 tanggal 11 Desember 2018. Adapun susunan Dewan Komisaris

pada 31 Desember 2018 menjadi sebagai berikut :

Nama Jabatan Dasar Pengangkatan Tanggal Efektif

Muhadi Komisaris Akta RUPS Tahunan nomor

119 tanggal 31 Maret 2015

31 Maret 2015

Yayat Sutaryat Komisaris Independen Akta RUPS Tahunan nomor

119 tanggal 31 Maret 2015

31 Maret 2015

B.1.2 Kriteria Dewan Komisaris

Kriteria anggota Dewan Komisaris berdasarkan Peraturan Otoritas Jasa

Keuangan nomor 33/POJK.04/2014 tentang Direksi dan Dewan Komisaris

Emiten atau Perusahaan Publik yaitu orang perseorangan yang memenuhi

persyaratan pada saat diangkat dan selama menjabat:

1. Mempunyai akhlak, moral dan integritas yang baik;

2. Cakap melakukan perbuatan hukum;

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 3

3. Dalam 5 (lima) tahun sebelum pengangkatan dan selama menjabat:

a. tidak pernah dinyatakan pailit;

b. tidak pernah menjadi anggota Direksi dan/atau anggota Dewan

Komisaris yang dinyatakan bersalah menyebabkan suatu perusahaan

dinyatakan pailit;

c. tidak pernah dihukum karena melakukan tindak pidana yang

merugikan keuangan negara dan/atau yang berkaitan dengan sektor

keuangan; dan

d. tidak pernah menjadi anggota Direksi dan/atau anggota Dewan

Komisaris yang selama menjabat:

1) pernah tidak menyelenggarakan RUPS tahunan;

2) pertanggungjawabannya sebagai anggota Direksi dan/atau

anggota Dewan Komisaris pernah tidak diterima oleh RUPS atau

pernah tidak memberikan pertanggungjawaban sebagai anggota

Direksi dan/atau anggota Dewan Komisaris kepada RUPS; dan

3) pernah menyebabkan perusahaan yang memperoleh izin,

persetujuan atau pendaftaran dari Otoritas Jasa Keuangan tidak

memenuhi kewajiban menyampaikan laporan tahunan dan/atau

laporan keuangan kepada Otoritas Jasa Keuangan.

4. Memiliki komitmen untuk mematuhi peraturan perundang-undangan;

dan

5. Memiliki pengetahuan dan/atau keahlian di bidang yang dibutuhkan

Emiten atau Perusahaan Publik;

Selain memenuhi ketentuan sebagaimana tersebut diatas, Komisaris

Independen wajib memenuhi persyaratan sebagai berikut :

1. Bukan merupakan orang yang bekerja atau mempunyai wewenang dan

tanggung jawab untuk merencanakan, memimpin, mengendalikan atau

mengawasi kegiatan Bank dalam waktu 6 (enam) bulan terakhir, kecuali

untuk pengangkatan kembali sebagai Komisaris Independen Bank pada

periode berikutnya;

2. Tidak mempunyai saham baik langsung maupun tidak langsung pada

Bank;

3. Tidak mempunyai hubungan afiliasi dengan Bank, anggota Dewan

Komisaris, anggota Direksi atau Pemegang Saham Utama Bank;

4. Tidak mempunyai hubungan usaha baik langsung maupun tidak langsung

yang berkaitan dengan kegiatan Bank.

B.1.3 Independensi

Dewan Komisaris selalu berupaya untuk memastikan bahwa Bank telah

dikelola secara profesional, sesuai dengan kepentingan pemegang saham dan

Pemangku Kepentingan lainnya. Dalam menjalankan perannya, Dewan

Komisaris senantiasa menjaga obyektivitas dan independensi. Oleh karena itu,

Dewan Komisaris tidak terlibat dalam pengambilan keputusan operasional

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 4

Bank, kecuali untuk hal-hal yang telah diatur dan ditetapkan dalam Anggaran

Dasar dan peraturan perundang-undangan.

Selain itu, memperhatikan komposisi Dewan Komisaris Bank per 31 Desember

2018 yang berjumlah 2 (dua) orang, 1 (satu) orang diantaranya merupakan

Komisaris Independen, yang berarti 50% anggota Dewan Komisaris

merupakan Komisaris Independen. Selain itu juga, independensi Komisaris

Independen diperlihatkan melalui Surat Pernyataan Independensi yang dibuat

dan ditandatangani oleh Komisaris Independen.

B.1.4 Tugas dan Tanggung Jawab

Tugas dan tanggung jawab Dewan Komisaris telah dinyatakan dalam

Pedoman dan Tata Tertib Kerja Dewan Komisaris yang telah ditetapkan

melalui Surat Keputusan Dewan Komisaris PT Bank Pembangunan Daerah

Jawa Barat dan Banten. Tbk nomor 07/SK/DK/2016 tanggal 14 Oktober 2016

tentang Pedoman dan Tata Tertib Kerja Dewan Komisaris. Adapun tugas dan

tanggung jawab Dewan Komisaris berdasarkan Pedoman dan Tata Tertib Kerja

Dewan Komisaris adalah sebagai berikut :

1. Melakukan pengawasan, memberi nasihat, mengarahkan, memantau serta

mengevaluasi jalannya kepengurusan Bank dan pelaksanaan kebijakan

strategis Bank oleh Direksi;

2. Melakukan tugas, tanggung jawab dan wewenang sesuai dengan

ketentuan Anggaran Dasar Perseroan, Keputusan RUPS serta Peraturan

Perundang-undangan yang berlaku, diantaranya:

a. Menyusun dan melakukan evaluasi berkala atas Pedoman dan Tata

Tertib Kerja Dewan Komisaris yang bersifat mengikat bagi setiap

anggota Dewan Komisaris;

b. Mengevaluasi dan menyetujui Rencana Bisnis Bank (RBB);

c. Berdasarkan keputusan RUPS, Dewan Komisaris menetapkan

Akuntan Publik atas rekomendasi Komite Audit untuk melakukan

audit atas laporan keuangan Perseroan.

3. Melaksanakan tugas dan tanggung jawab secara independen dan

bertanggung jawab kepada RUPS;

4. Wajib memastikan terselenggaranya pelaksanaan prinsip-prinsip GCG

dalam setiap kegiatan usaha Bank pada seluruh tingkatan atau jenjang

organisasi;

5. Wajib membentuk komite–komite dan memastikan bahwa komite

tersebut telah menjalankan tugasnya secara efektif sesuai dengan

peraturan perundangan yang berlaku;

6. Dilarang terlibat dalam pengambilan keputusan kegiatan operasional

Bank, kecuali hal-hal lain yang ditetapkan dalam Anggaran Dasar atau

peraturan perundang-undangan yang berlaku;

7. Persetujuan yang diberikan Dewan Komisaris merupakan bagian dari

tugas pengawasan Dewan Komisaris sehingga tidak menghilangkan

tanggung jawab Direksi dalam pelaksanaan kepengurusan Bank. Tugas

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 5

pengawasan oleh Dewan Komisaris tersebut merupakan upaya

pengawasan dini yang perlu dilaksanakan;

8. Mengkaji dan menyetujui kebijakan-kebijakan yang menurut peraturan

perundangan yang berlaku wajib memerlukan persetujuan Dewan

Komisaris;

9. Mengkaji pertanggungjawaban Direksi atas pelaksanaan kebijakan-

kebijakan yang telah disetujui;

10. Membuat laporan tentang tugas pengawasan yang telah dilakukan selama

tahun buku yang baru lampau untuk disampaikan kepada RUPS;

11. Mengevaluasi laporan tahunan yang dipersiapkan oleh Direksi serta

menandatangani laporan tersebut. Penelaahan laporan tahunan dilakukan

sebelum pelaksanaan RUPS;

12. Memastikan bahwa Direksi telah menindaklanjuti temuan audit dan

rekomendasi dari Satuan Kerja Audit Internal (SKAI) Bank, auditor

eksternal, hasil pengawasan Otoritas Jasa Keuangan dan/atau hasil

pengawasan otoritas Iainnya;

13. Melakukan pemberitahuan kepada Otoritas Jasa Keuangan paling lambat

7 (tujuh) hari kerja semenjak ditemukannya:

a. Pelanggaran peraturan perundang-undangan di bidang keuangan dan

perbankan;

b. Keadaan atau perkiraan keadaan yang dapat membahayakan

kelangsungan usaha Bank dengan didasarkan pada temuan maupun

rekomendasi dari komite-komite yang membantu Dewan Komisaris

dalam pengawasan operasional Bank; dan

c. Hal-hal yang wajib dilaporkan diatas yang belum atau tidak

dilaporkan oleh Bank dan/atau Direktur Kepatuhan kepada Otoritas

Jasa Keuangan.

14. Menentukan dan melaksanakan sistem nominasi, evaluasi, remunerasi

yang transparan bagi Pengurus setelah mempertimbangkan hasil kajian

Komite Nominasi dan Remunerasi yang selanjutnya diajukan untuk

memperoleh persetujuan RUPS.

B.1.5 Rekomendasi Dewan Komisaris

Sebagai upaya di dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya, pada

periode Januari sampai dengan Desember 2018 Dewan Komisaris telah

melaksanakan upaya-upaya sebagai berikut :

1. Melakukan pengawasan terhadap kebijakan pengurusan, jalannya

pengurusan Bank oleh Direksi termasuk pengawasan terhadap:

a. Implementasi Rencana Bisnis Bank tahun 2018;

b. Evaluasi pencapaian Kinerja Bulanan;

c. Upaya peningkatan infrastruktur yang dapat menunjang peningkatan

layanan;

d. Penyusunan dan pelaksanaan corporate action Perseroan yaitu

Penambahan Modal Tanpa Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu

(PMT HMETD);

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 6

e. Implementasi kebijakan Perseroan yang terus disesuaikan dengan

ketentuan perundangan yang terbaru;

2. Melakukan tugas yang secara khusus diberikan kepadanya menurut

perundang – undangan, Peraturan Otoritas Jasa Keuangan, Peraturan

Bank Indonesia, Anggaran Dasar/ Keputusan RUPS, diantaranya adalah :

a. Memantau dan melaporkan pelaksanaan action plan Tata Kelola

Perusahaan (Good Corporate Governance);

b. Membahas dan menyetujui Rencana Bisnis Bank dan Kebijakan

Umum Tahunan Direksi (KUDT) Tahun 2019;

c. Menyetujui kebijakan Perseroan yang memerlukan persetujuan

Dewan Komisaris;

d. Menyetujui pemberian fasilitas kredit kepada pihak terkait;

e. Mengevaluasi kebijakan remunerasi bagi pengurus dan pegawai;

f. Melakukan proses seleksi calon Direksi dan Dewan Komisaris;

g. Menetapkan Kantor Akuntan Publik yang melakukan audit atas

laporan keuangan Perseroan.

3. Menyusun pembagian tugas diantara anggota Dewan Komisaris sesuai

dengan keahlian dan pengalaman masing-masing anggota Dewan

Komisaris;

4. Menyusun program kerja serta melakukan review kinerja Dewan

Komisaris;

5. Mempertanggungjawabkan pelaksanaan tugas Dewan Komisaris kepada

RUPS;

6. Meneliti dan menelaah laporan berkala dan Laporan Tahunan yang

disiapkan Direksi, termasuk laporan hasil audit intern Perseroan;

7. Memastikan bahwa Direksi telah menindaklanjuti temuan audit dan

rekomendasi dari Satuan Kerja Audit Intern Perseroan, auditor eksternal,

hasil pengawasan Otoritas Jasa Keuangan dan/ atau hasil pengawasan

otoritas lain;

8. Mengevaluasi bahwa komite yang telah dibentuk telah menjalankan

tugasnya secara efektif;

9. Melaksanakan evaluasi kinerja Direksi.

Sebagai bagian dari pelaksanaan tugas dan tanggung jawabnya, Dewan

Komisaris terus berupaya untuk mendorong pelaksanaan pengawasan yang

semakin efektif. Selama 2018, Dewan Komisaris telah mengeluarkan beberapa

keputusan dan persetujuan, antara lain :

1. Surat Keputusan Dewan Komisaris nomor 02/SK/DK/2018 tanggal 5 Juni

2018 tentang persetujuan atas revisi rencana bisnis PT Bank

Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk. Tahun 2018 – 2020;

2. Surat Keputusan Dewan Komisaris nomor 04/SK/DK/2018 tanggal 2

Oktober 2018 tentang Pedoman dan Tata Tertib Kerja Komite Pemantau

Risiko;

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 7

3. Surat Keputusan Dewan Komisaris nomor 05/SK/DK/2018 tanggal 2

Oktober 2018 tentang Pedoman dan Tata Tertib Kerja Komite Audit;

4. Surat Keputusan Dewan Komisaris nomor 06/SK/DK/2018 tanggal 28

November 2018 Tentang Persetujuan atas Rencana Bisnis Bank Tahun

2019 – 2021;

5. Surat Keputusan Dewan Komisaris nomor 08/SK/DK/2018 tanggal 20

Desember 2018 tentang Pedoman dan Tata Tertib Kerja Komite Nominasi

dan Remunerasi;

6. Surat Keputusan Dewan Komisaris nomor 09/SK/DK/2018 tanggal 20

Desember 2018 tentang Pembagian Tugas dan Pelaksanaan Jadwal

Kegiatan Dewan Komisaris serta Komite-Komite;

7. Persetujuan Pemberian Kredit kepada Pihak Terkait;

8. Persetujuan penyesuaian struktur organisasi;

9. Persetujuan pengefektifan dana setoran modal ke bank bjb syariah;

10. Persetujuan risk appetite statement;

11. Persetujuan atas publikasi laporan keuangan triwulan;

12. Persetujuan kebijakan perlindungan nasabah;

13. Penunjukan Kantor Akuntan Publik Audit Penjatahan dan Biaya Emisi

Penawaran Umum Berkelanjutan (PUB) Obligasi;

14. Persetujuan atas Kebijakan Umum Direksi Tahunan (KUDT) Tahun 2019;

15. Persetujuan atas Publikasi Laporan Keuangan Triwulan;

16. Persetujuan Dokumen Rencana Aksi (Recovery Plan);

17. Persetujuan Corporate Plan;

18. Persetujuan Kebijakan Corporate Secretary;

19. Persetujuan Rencana Aksi Keuangan Berkelanjutan Tahun 2019;

20. Persetujuan Kebijakan APU-PPT;

21. Persetujuan Kebijakan Kepatuhan;

22. Penunjukan Kantor Akuntan Publik untuk melakukan Audit Laporan

Keuangan bank bjb per 31 Desember 2018;

23. Penunjukan Kantor Auditor Eksternal untuk melakukan audit CSR Tahun

2018.

B.1.6 Kepemilikan Saham

Dewan Komisaris telah mengungkapkan kepemilikan sahamnya baik pada

Bank maupun pada Bank lain dan perusahaan lain yang berkedudukan di

dalam dan di luar negeri. Kepemilikan saham Dewan Komisaris dapat dilihat

pada tabel di bawah ini.

Nama Jabatan bank bjb Bank lain

Lembaga

Keuangan

Bukan Bank

Perusahaan

Lain

Klemi

Subiyantoro*

Komisaris Utama

Independen Nihil Nihil Nihil Nihil

Muhadi

Komisaris Nihil Nihil Nihil Nihil

Rudhyanto

Mooduto*

Komisaris Independen Nihil Nihil Nihil Nihil

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 8

Yayat Sutaryat

Komisaris Independen Nihil Nihil Nihil Nihil

Suwarta*

Komisaris Independen Nihil Nihil Nihil Nihil

*Diberhentikan dengan hormat berdasarkan Akta Pernyataan Keputusan RUPS-LB No.38 Tanggal 11

Desember 2018

B.1.7 Hubungan Afiliasi

Kriteria hubungan afiliasi antara anggota Direksi, Dewan Komisaris dan

Pemegang Saham Pengendali meliputi:

1. Hubungan afiliasi antara anggota Direksi dengan anggota Direksi lainnya;

2. Hubungan afiliasi antara anggota Direksi dan anggota Dewan Komisaris;

3. Hubungan afiliasi antara anggota Direksi dengan pemegang saham utama

dan/atau pengendali;

4. Hubungan afiliasi antara anggota Dewan Komisaris dengan anggota

Komisaris lainnya; dan

5. Hubungan afiliasi antara anggota Dewan Komisaris dengan pemegang

saham utama dan/atau pengendali.

Hubungan afiliasi antara anggota Direksi, Dewan Komisaris dan Pemegang

Saham Pengendali, dapat dilihat sebagaimana tabel di bawah ini:

Nama Jabatan

Hubungan Keuangan Dengan Hubungan Keluarga Dengan Hubungan

Kepengurusan Dewan

Komisaris Direksi

Pemegang

Saham

Pengendali

Dewan

Komisaris Direksi

Pemegang

Saham

Pengendali

Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak

Klemi

Subiyantoro

Komisaris Utama

Independen √ √ √ √ √ √ √

Muhadi Komisaris

√ √ √ √ √ √

Rudhyanto

Mooduto

Komisaris

Independen √ √ √ √ √ √ √

Yayat

Sutaryat

Komisaris

Independen √ √ √ √ √ √ √

Suwarta Komisaris

Independen √ √ √ √ √ √ √

B.1.8 Rapat Dewan Komisaris

Pada tahun 2018, Dewan Komisaris telah menyelenggarakan rapat Dewan

Komisaris sebanyak 18 (delapan belas) kali serta rapat gabungan Dewan

Komisaris dengan Direksi sebanyak 20 (dua puluh) kali, dengan rincian

sebagai berikut :

Nama Jabatan

Rapat Dewan Komisaris

Rapat Gabungan Dewan

Komisaris Dengan

Direksi

Jumlah dan (%) Kehadiran Jumlah dan (%) Kehadiran

Jumlah

Rapat

Jumlah

Kehadiran %

Jumlah

Rapat

Jumlah

Kehadiran %

Klemi*

Subiyantoro

Komisaris Utama

Independen 15 14 93,3% 17 17 100%

Muhadi Komisaris 18 18 100% 20 20 100%

Rudhyanto

Mooduto*

Komisaris

Independen 15 15 100% 17 17 100%

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 9

Yayat

Sutaryat

Komisaris

Independen 18 18 100% 20 18 90%

Suwarta* Komisaris

Independen 15 15 100% 17 17 100%

* Beliau tidak lagi menjabat sebagai Komisaris Utama Independen sejak 11 Desember 2018 pada RUPS Luar

Biasa bank bjb

**Beliau tidak lagi menjabat sebagai Komisaris Independen sejak 11 Desember 2018 pada RUPS Luar Biasa

bank bjb

Di dalam pelaksanaan rapat Dewan Komisaris sepanjang tahun 2018, tidak

terdapat pelaksanaan rapat yang menggunakan teknologi telekonferensi.

B.1.9 Remunerasi

Remunerasi Dewan Komisaris ditetapkan dengan mengacu pada Surat

Keputusan Direksi nomor 1500/SK/DIR-CS/2018 tanggal 14 Desember 2018

perihal Pedoman Penghasilan, Tunjangan dan Fasilitas bagi Dewan Komisaris

dan Direksi PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten, Tbk.

Pemberian remunerasi bagi anggota Dewan Komisaris dan Direksi dihitung

berdasarkan formula yang ditetapkan oleh RUPS. Setiap anggota Komisaris

dan Direksi berhak menerima sejumlah kompensasi yang diberikan secara

bulanan. Dewan Komisaris dan Direksi berhak mendapatkan tantiem

berdasarkan kinerja dan pencapaian perusahaan dengan besaran yang

ditentukan dalam RUPS.

Adapun struktur remunerasi Dewan Komisaris berdasarkan Surat Keputusan

Direksi nomor 1500/SK/DIR-CS/2018 tanggal 14 Desember 2018 perihal

Pedoman Penghasilan, Tunjangan dan Fasilitas bagi Dewan Komisaris dan

Direksi PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk sebagai

berikut: No Jenis Remunerasi Keterangan

1 Honorarium dan Tantiem

Honorarium Komisaris Utama sebesar 50% dari Direktur Utama.

Anggota Dewan Komisaris sebesar 40% dari Direktur Utama.

Tantiem Ditentukan dalam Rapat Umum Pemegang Saham

2 Fasilitas dan Tunjangan

Hari Raya Dewan Komisaris diberikan tunjangan Hari Raya sebesar 2 (dua)

kali honorarium.

Fasilitas Kendaraan Disediakan Bank dan dapat dimiliki

Jamuan Makan Diberikan jamuan makan

Tunjangan Hari Tua Bank mengikutsertakan Dewan Komisaris dalam Program

Tunjangan Hari Tua

Tunjangan Pakaian Dinas Diberikan 1 (satu) tahun sekali

Uang Penghargaan Diberikan sesuai masa jabatan

Perjalanan Dinas Diberikan sebesar 75% dari dinas Direksi

Asuransi Jabatan Direktur Utama sebesar 70.000 USD dan bagi Dewan Komisaris

sesuai formula gaji

Fasilitas Kesehatan dan

Medical Check Up

Fasilitas kesehatan termasuk suami/isteri dan anak dalam

tanggungan maksimum 3 (tiga) anak baik dalam negeri dan luar

negeri

Fasilitas Rumah Dinas dan

Penginapan

Disediakan penginapan

Fasilitas Komunikasi 2 (dua) perangkat

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 10

Insentif Prestasi Kerja Diberikan sesuai ketentuan Bank

3 Bantuan Hukum

Bantuan Perlindungan

Hukum

Diberikan sesuai Plafon

Adapun jumlah nominal/komponen Remunerasi Dewan Komisaris dapat

dilihat pada tabel di bawah ini:

Jenis Remunerasi dan Fasilitas Lain

Jumlah yang Diterima Dewan Komisaris

dalam 1 Tahun

Orang Jumlah (dalam Juta Rupiah)

Remunerasi (gaji, tunjangan rutin, tantiem,

dan fasilitas lainnya dalam bentuk non

natura)

5 37.184

Fasilitas lain dalam bentuk natura

(perumahan, transport, asuransi dan

sebagainya) yang: dapat dimiliki dan tidak

dapat dimiliki

- -

Total 5 37.184

B.2 Pelaksanaan Tugas dan Tanggung Direksi

B.2.1 Jumlah dan Komposisi Direksi

Berdasarkan keputusan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan PT Bank

Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten, Tbk., yang tertuang di dalam

Akta Pernyataan Keputusan Umum Pemegang Saham Tahunan nomor 105

tanggal 28 Februari 2018, susunan Direksi bank adalah sebagai berikut :

Nama Jabatan Periode Dasar

Pengangkatan

Tanggal

Efektif

Ahmad Irfan * Direktur

Utama

1. Tanggal 19

Desember 2014 sd

28 Februari 2018

2. Tanggal 28

Februari 2018 sd 11

Desember 2018

Akta RUPSLB No

219,220,221 tanggal

19 Desember 2014

Akta RUPS Tahunan

No 105, 104 tanggal

28 Februari 2018

28 Februari

2018

Agus Gunawan ** Direktur

Mikro

1. Tanggal 19

Desember 2014 sd

28 Februari 2018

2. Tanggal 28

Februari 2018 sd 10

November 2018

Akta RUPSLB No

219,220,221 tanggal

19 Desember 2014

Akta RUPS Tahunan

No 105,104 tanggal

28 Februari 2018

28 Februari

2018

Suartini *** Direktur

Komersial

1. Tanggal 19

Desember 2014 sd

28 Februari 2018

2. Tanggal 28

Februari 2018 sd

sekarang

Akta RUPSLB No

219,220,221 tanggal

19 Desember 2014

Akta RUPS Tahunan

No 105,104 tanggal

28 Februari 2018

28 Februari

2018

Fermiyanti **** Direktur

Konsumer

1. Tanggal 19

Desember 2014 sd

28 Februari 2018

2. Tanggal 28

Februari 2018 sd

sekarang

Akta RUPSLB No

219,220,221 tanggal

19 Desember 2014

Akta RUPS Tahunan

No 105,104 tanggal

28 Februari 2018

28 Februari

2018

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 11

Agus Mulyana *****

Direktur

Kepatuhan

dan

Manajemen

Risiko

Tanggal 29 Mei 2015

sd sekarang

Akta RUPSLB No

110,111 tanggal 29 Mei

2015

Akta RUPSLB No 38

tanggal 11 Desember

2019

28 Februari

2018

Nia Kania Direktur

Keuangan

1. Tanggal 19

Desember 2014 sd

28 Februari 2018

2. Tanggal 28

Februari 2018 sd

sekarang

Akta RUPS Tahunan

No 105,104 tanggal 28

Februari 2018

28 Februari

2018

*

Berdasarkan akta RUPS LB Nomor 38 tanggal 11 Desember 2018 bahwa memberhentikan dengan

hormat Bapak Ahmad Irfan dari jabatannya terhitung sejak tanggal 11 Desember 2018.

** Meninggal dunia pada tanggal 09 November 2018 dan memberhentikan dengan hormat Bapak Agus

Gunawan selaku Direktur Perseroan terhitung sejak tanggal 10 November 2018 sesuai akta RUPS LB

Nomor 38 Tanggal 11 Desember 2018

*** Landasan Penetapan Jabatan, sebagai berikut:

1. Surat Keputusan Direksi PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten, Tbk Nomor 1140/SK/DIR-CS/2017 tanggal 20 Desember 2017 tentang Pembagian Tugas dan Wewenang Direksi, menetapkan bahwa Ibu Suartini sebagai Direktur Komersial merangkap Direktur Konsumer

2. Surat Keputusan Direkur Utama PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten, Tbk Nomor 0169/SK/DIR-CS/2018 tanggal 28 Februari 2018 yang berlaku sejak tanggal 01 Maret 2018, menetapkan bahwa Ibu Suartini sebagai Direktur Konsumer dan Ritel

3. Surat Keputusan Direksi PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten, Tbk Nomor 1310/SK/DIR-CS/2018 tanggal 05 November 2018 tentang Pengalihan Sementara Pelaksanaan Tugas, Wewenang dan Tanggung Jawab Direktur Komersial dan UMKM

4. Surat Keputusan Direksi PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten, Tbk Nomor 1441/SK/DIR-CS/2018 tanggal 27 November 2018 tentang Pengalihan Pelaksanaan Tugas, Wewenang dan Tanggung Jawab Direktur Komersial dan UMKM

5. Akta RUPS LB Nomor 38 tanggal 11 Desember 2018 bahwa Tugas dan Tanggung Jawab Direktur Komersial dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dirangkap sementara oleh Direktur Konsumer dan Ritel

**** Surat Keputusan Direksi PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten, Tbk Nomor 1140/SK/DIR-CS/2017 tanggal 20 Desember 2017 tentang Pembagian Tugas dan Wewenang Direksi, menetapkan bahwa Ibu Fermiyanti sebagai Direktur Operasional

***** Berdasarkan Akta RUPS LB Nomor 38 tanggal 11 Desember 2019 bahwa Tugas dan Tanggung Jawab Direktur Utama dirangkap sementara oleh Direktur Kepatuhan dan Manajemen Risiko

B.2.2 Kriteria Direksi

Kriteria anggota Direksi mengacu pada Peraturan Otoritas Jasa Keuangan

nomor 33/POJK.04/2014 tanggal 08 Desember 2014 tentang Direksi dan Dewan

Komisaris Emiten atau Perusahaan Publik. Direksi telah dinyatakan lulus

penilaian kemampuan dan kepatutan (fit and proper test) sehingga telah

memenuhi kriteria yang telah ditetapkan. Kriteria anggota Direksi

berdasarkan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan yaitu :

1. Direksi harus memenuhi persyaratan yang berlaku sesuai dengan

perundang – undangan serta Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang berlaku,

telah lulus penilaian kemampuan dan kepatutan (fit and proper test)

sesuai ketentuan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) tentang

Penilaian Kemampuan dan Kepatutan (fit and proper test), serta

berdomisili di Indonesia;

2. Direksi wajib mengikuti ketentuan Undang – Undang Perseroan Terbatas,

peraturan perundang – undangan di bidang Pasar Modal dan peraturan

perundang – undangan yang terkait dengan kegiatan usaha bank;

3. Direksi adalah warga Negara Indonesia :

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 12

a. Bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa;

b. Mempunyai akhlak dan moral yang baik;

c. Setia dan taat kepada Negara dan Pemerintah Republik Indonesia;

d. Tidak terlibat secara langsung maupun tidak langsung dalam

kegiatan pengkhianatan kepada Negara Republik Indonesia;

e. Sehat jasmani dan rohani;

f. Tidak pernah dihukum karena melakukan kegiatan yang merugikan

negara atau tindakan–tindakan yang tercela dibidang perbankan;

g. Tidak dicabut hak pilihnya berdasarkan Keputusan Pengadilan;

h. Mampu melaksanakan perbuatan hukum;

i. Tidak pernah dinyatakan pailit atau menjadi anggota Direksi atau

anggota Dewan Komisaris yang dinyatakan bersalah menyebabkan

suatu bank dinyatakan pailit;

j. Tidak pernah dihukum karena melakukan tindak pidana yang

merugikan keuangan negara dalam kurun waktu 5 (lima) tahun

sebelum pengangkatan;

k. Telah lulus penilaian kemampuan dan kepatutan (fit and proper test)

berdasarkan ketentuan yang berlaku;

l. Usia maksimal calon Direksi pada saat pertama kali diangkat adalah

56 (lima puluh enam) tahun;

m. Wajib mempunyai latar belakang pengalaman Bank Umum Devisa

dengan jabatan terakhir serendah-rendahnya Direktur yang masih

aktif atau pernah menjadi Direktur. Bagi calon Direktur Utama yang

berasal dari luar Bank memiliki rekam jejak yang baik;

n. Wajib menjabat sebagai anggota Direksi Bank bagi calon Direktur

Utama yang berasal dari Bank;

o. Wajib mempunyai latar belakang Bank Umum dengan jabatan

sebagai pejabat eksekutif aktif yang paling rendah satu tingkat di

bawah Direksi bagi calon Direktur yang berasal dari Bank atau luar

Bank.

B.2.3 Independensi

Direksi senantiasa bertindak independen, dalam arti tidak mempunyai

benturan kepentingan yang dapat mengganggu kemampuannya untuk

melaksanakan tugas secara mandiri dan kritis, baik dalam hubungan satu

sama lain maupun hubungan terhadap Dewan Komisaris.

B.2.4 Tugas dan Tanggung Jawab

Sesuai dengan Surat Keputusan Direksi nomor 519/SK/DIR-CS/2011 tanggal 20

September 2011 tentang Pedoman Kerja Direksi, dijelaskan mengenai tugas

dan tanggung jawab Direksi sebagai berikut :

1. Tugas Direksi

a. Direksi bertanggung jawab penuh atas pelaksanaan kepengurusan

Bank;

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 13

b. Direksi wajib mengelola Bank sesuai dengan kewenangan dan

tanggung jawabnya sebagaimana diatur dalam Anggaran Dasar dan

peraturan perundang – undangan yang berlaku;

c. Direksi mengurus kekayaan Bank sesuai dengan peraturan

perundang – undangan yang berlaku;

d. Direksi wajib membuat dan melaksanakan Rencana Kerja Tahunan

yang harus disampaikan kepada Dewan Komisaris paling lambat 60

(enam puluh) hari kalender sebelum dimulainya tahun buku yang

akan datang;

e. Dalam hal Direksi tidak menyampaikan rencana kerja sebagaimana

dimaksud, rencana kerja tahun yang lampau diberlakukan. Rencana

kerja tahun yang lampau berlaku juga bagi Bank yang rencana

kerjanya belum memperoleh persetujuan sebagaimana ditentukan

dalam Anggaran Dasar atau peraturan perundang – undangan;

f. Direksi wajib menyerahkan laporan tahunan Bank kepada akuntan

publik yang ditunjuk oleh Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS)

untuk diperiksa. Laporan atas hasil pemeriksaan akuntan publik

tersebut disampaikan secara tertulis kepada RUPS Tahunan. Laporan

tahunan harus memuat sekurang-kurangnya :

1) Laporan keuangan yang terdiri atas sekurang-kurangnya neraca

akhir tahun buku yang baru lampau dalam perbandingan dengan

tahun buku sebelumnya, laporan laba rugi dari tahun buku yang

bersangkutan, laporan arus kas dan laporan perubahan ekuitas,

secara catatan atas laporan keuangan tersebut;

2) Laporan mengenai kegiatan Bank;

3) Laporan pelaksanaan tanggung jawab sosial dan lingkungan;

4) Rincian masalah yang timbul selama tahun buku yang

mempengaruhi kegiatan usaha Bank;

5) Laporan mengenai tugas pengawasan yang telah dilaksanakan

oleh Dewan Komisaris selama tahun buku yang baru lampau;

6) Nama anggota Direksi dan anggota Dewan Komisaris;

7) Gaji dan tunjangan bagi anggota Direksi dan gaji atau

honorarium dan tunjangan bagi anggota Dewan Komisaris Bank

untuk tahun baru lampau.

g. Direksi wajib menerapkan manajemen risiko dan prinsip-prinsip

GCG dalam setiap kegiatan usaha Bank pada seluruh tingkatan atau

jenjang organisasi. Dalam rangka pelaksanaan prinsip-prinsip GCG,

Direksi harus membentuk sekurang-kurangnya :

1) Satuan kerja yang menjalankan fungsi Audit Internal, untuk

membantu Direksi dalam pengawasan operasional Bank pada

seluruh organisasi Bank. Satuan Kerja Audit Internal ini wajib

independen terhadap satuan kerja operasional;

2) Satuan kerja yang menjalankan fungsi Manajemen Risiko dan

Komite Manajemen Risiko untuk membantu Direksi dalam

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 14

penerapan manajemen risiko sebagaimana diatur dalam

Peraturan Otoritas Jasa Keuangan/Peraturan Bank Indonesia;

3) Satuan Kerja yang menjalankan fungsi Kepatuhan, untuk

membantu Direksi dalam melakukan kepatuhan hukum,

perundang-undangan serta Peraturan Otoritas Jasa

Keuangan/Peraturan Bank Indonesia atas operasional yang

memiliki terkait dengan hukum, perundang-undangan serta

Peraturan Bank Indonesia/Peraturan Otoritas Jasa Keuangan.

h. Direksi wajib menindak lanjuti temuan audit dan rekomendasi dari

Satuan Kerja Audit Internal Bank, Auditor Eksternal, hasil

pengawasan Otoritas Jasa Keuangan dan/atau hasil pengawasan

otoritas pengawas yang berwenang Iainnya;

i. Melakukan tugas yang secara khusus diberikan oleh Dewan

Komisaris dan/atau RUPS;

j. Direksi menyelenggarakan RUPS Tahunan dan RUPS-LB (Rapat

Umum Pemegang Saham Luar Biasa) dengan didahului pemanggilan

RUPS;

k. Pada penyelenggaraan RUPS, dalam hal semua anggota Dewan

Komisaris tidak hadir atau memiliki benturan kepentingan, maka

RUPS dipimpin oleh salah satu Direktur yang ditunjuk oleh Direksi;

l. Direksi melalui jajarannya di bidang Sumber Daya Manusia dengan

menggunakan sarana yang mudah diketahui dan diakses oleh

pegawai, wajib mengungkapkan kepada pegawai kebijakan Bank yang

bersifat strategis di bidang kepegawaian baik mengenai pemberian

gaji, tunjangan, fasilitas, sistem penerimaan pegawai, sistem promosi,

termasuk rencana Bank untuk mengadakan efisiensi melalui

pengurangan pegawai maupun kebijakan strategis Bank tentang

kepegawaian lainnya;

m. Tiga bulan sebelum masa jabatan Direksi berakhir, Direksi dilarang

mengambil/menetapkan kebijakan yang bersifat strategis;

n. Direksi wajib menyediakan data dan informasi yang akurat, relevan

dan tepat waktu pada Dewan Komisaris;

o. Direksi wajib memberikan jawaban dan penjelasan atas segala

sesuatu yang ditanyakan oleh Dewan Komisaris;

p. Direksi harus memastikan kelancaran komunikasi antara Bank

dengan para pemangku kepentingan melalui pemberdayaan fungsi

sekretaris perusahaan;

q. Direksi berkewajiban untuk menyimpan dan memelihara daftar

pemegang saham dan daftar khusus sebaik-baiknya;

r. Anggota Direksi dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya

wajib mentaati standar etika Bank dan standar etika yang tercantum

pada pedoman kerja Direksi.

2. Tanggung Jawab Direksi

a. Direksi bertanggung jawab atas laporan keuangan;

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 15

b. Direksi dalam penyelenggaraan tugas dan bersifat strategis untuk

kepentingan maksud dan tujuan bank bertanggung jawab secara

kolegial. Setiap anggota Direksi bertanggung jawab dalam

menyelenggarakan kegiatan operasional dari keputusan yang bersifat

strategis dan keputusan lainnya sesuai dengan tugas dan

wewenangnya;

c. Direksi wajib mempertanggungjawabkan pelaksanaan tugasnya

kepada RUPS (Rapat Umum Pemegang Saham);

d. Dalam rangka mempertahankan kesinambungan usaha Bank, Direksi

harus dapat memastikan dipenuhinya tanggung jawab sosial Bank

(Corporate Social Responsibility) yaitu dengan adanya perencanaan

tertulis yang jelas dan fokus dalam melaksanakan tanggung jawab

sosial Bank;

e. Segala keputusan Direksi yang diambil sesuai dengan pedoman dan

tata tertib kerja mengikat dan menjadi tanggung jawab seluruh

Direksi;

f. Direksi bertanggung jawab atas penerapan etika usaha dan tata

perilaku (code of conduct) di lingkungan Bank.

B.2.5 Kepemilikan Saham

Perseroan mewajibkan anggota Direksi untuk mengungkapkan kepemilikan

sahamnya, baik pada Bank, Bank lain, Lembaga Keuangan Bukan Bank dan

perusahaan lainnya, yang berkedudukan di dalam dan di luar negeri. Sesuai

ketentuan Otoritas Jasa Keuangan, anggota Direksi baik secara sendiri-sendiri

atau bersama-sama dilarang memiliki saham melebihi 25% dari modal disetor

pada suatu perusahaan lain. Kepemilikan saham Direksi dapat dilihat pada

tabel di bawah ini.

Nama Jabatan bank bjb Bank lain

Lembaga

Keuangan

Bukan Bank

Perusahaan

Lain

Ahmad Irfan Direktur Utama Nihil Nihil Nihil Nihil

Agus Gunawan Direktur Mikro Nihil Nihil Nihil Nihil

Suartini Direktur Komersial Nihil Nihil Nihil Nihil

Fermiyanti Direktur Konsumer Nihil Nihil Nihil Nihil

Agus Mulyana Direktur Kepatuhan dan

Manajemen Risiko Nihil Nihil Nihil Nihil

Nia Kania Direktur Keuangan Nihil Nihil Nihil Nihil

B.2.6 Rapat Direksi

Pada tahun 2018, Direksi telah menyelenggarakan rapat Direksi sebanyak 41

(empat puluh satu) kali dengan rincian sebagai berikut :

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 16

Nama Jabatan

Rapat Direksi

Jumlah dan (%) Kehadiran

Jumlah Rapat Jumlah Kehadiran Persentase (%)

Ahmad Irfan* Direktur Utama 41 36 87,8%

Nia Kania Direktur Keuangan 41 41 100%

Fermiyanti Direktur Operasional 41 35 85,4%

Suartini Direktur Konsumer 41 40 97,6%

Agus Gunawan** Direktur Komersial & UMKM

41 26 63,4%

Agus Mulyana Direktur Kepatuhan & Manajemen Risiko

41 37 90,2%

* Berdasarkan akta RUPS LB Nomor 38 tanggal 11 Desember 2018 Bapak Ahmad Irfan diberhentikan

dengan hormat dari jabatannya selaku Direktur Utama Perseroan terhitung sejak tanggal 11 Desember

2018.

** Bapak Agus Gunawan meninggal dunia pada tanggal 09 November 2018, berdasarkan akta RUPS LB

Nomor 38 tanggal 11 Desember 2018 Bapak Agus Gunawan diberhentikan dengan hormat dari

jabatannya selaku Direktur Perseroan terhitung sejak tanggal 10 November 2018

Di dalam pelaksanaan rapat Direksi sepanjang tahun 2018, tidak terdapat

pelaksanaan rapat yang menggunakan teknologi telekonferensi.

B.2.7 Hubungan Afiliasi

Direksi tidak memiliki hubungan keuangan, hubungan kepengurusan,

kepemilikan saham dan/atau hubungan keluarga dengan anggota Dewan

Komisaris lainnya, Direksi dan/atau Pemegang Saham Pengendali atau

hubungan dengan Bank, sehingga, dapat melaksanakan tugas dan tanggung

jawabnya secara independen. Hubungan afiliasi antara anggota Direksi,

Dewan Komisaris, dan Pemegang Saham Utama dan/atau pengendali, yang

meliputi:

1. Hubungan afiliasi antara anggota Direksi dengan anggota Direksi lainnya.

2. Hubungan afiliasi antara anggota Direksi dan anggota Dewan Komisaris.

3. Hubungan afiliasi antara anggota Direksi dengan Pemegang Saham

Utama dan/atau pengendali.

4. Hubungan afiliasi antara anggota Dewan Komisaris dengan anggota

Dewan Komisaris lainnya; dan

5. Hubungan afiliasi antara anggota Dewan Komisaris dengan Pemegang Saham Utama dan/atau pengendali.

Hubungan afiliasi antara anggota Direksi, Dewan Komisaris dan Pemegang

Saham Pengendali, dapat dilihat sebagaimana tabel di bawah ini:

Nama Jabatan

Hubungan Keuangan Dengan Hubungan Keluarga Dengan Hubungan

Kepengurusan Dewan

Komisaris

Direksi Pemegang

Saham

Pengendali

Dewan

Komisaris

Direksi Pemegang

Saham

Pengendali

Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak

Ahmad Irfan Direktur Utama √ √ √ √ √ √ √

Agus

Gunawan Direktur Mikro

√ √ √ √ √ √ √

Suartini Direktur

Komersial

√ √ √ √ √ √ √

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 17

Fermiyanti Direktur

Konsumer

√ √ √ √ √ √ √

Agus

Mulyana

Direktur

Kepatuhan dan

Manajemen Risiko

√ √ √ √ √ √ √

Nia Kania Direktur

Keuangan

√ √ √ √ √ √ √

B.2.8 Remunerasi

Struktur remunerasi anggota Direksi yang mengacu pada Surat Keputusan

Direksi nomor 1500/SK/DIR-CS/2018 tanggal 14 Desember 2018 perihal

Pedoman Pengelolaan Tunjangan dan Fasilitas Bagi Anggota Dewan Komisaris

dan Direksi sebagai berikut: No Jenis Remunerasi Keterangan

1 Gaji

Direktur Utama sebesar 100%

Direktur sebesar 80%

Tantiem Ditentukan dalam Rapat Umum Pemegang Saham

Tantiem merupakan remunerasi yang bersifat Variabel dapat

diberikan dalam bentuk tunai dan/ atau saham

Material Risk Takers atas penerima tantiem yang ditetapkan oleh

bank adalah Direksi

Pemberian long term insentif diberikan enggan jangka waktu

penangguhan selama 3 (tiga) tahun

Malus terjadi apabila Material Risk Takers terindikasi fraud

2 Fasilitas dan Tunjangan

Hari Raya Anggota Direksi diberikan tunjangan Hari Raya Keagamaan

sebesar 2 (dua) kali gaji setiap tahun.

Fasilitas Kendaraan Disediakan Bank dan dapat dimiliki

Jamuan Makan Diberikan jamuan makan

Cuti dan Bekal Cuti 1 (satu) kali gaji

Tunjangan Hari Tua Bank mengikutsertakan Direktur dalam program Tunjangan Hari

Tua

Tunjangan Pakaian Dinas Diberikan 1 (satu) tahun sekali

Uang Penghargaan Diberikan sesuai masa jabatan

Perjalanan Dinas Diberikan uang saku perjalanan dinas, akomodasi, dan

transportasi sesuai ketentuan

Manfaat Pensiun Direktur Diikutsertakan program pensiun iuran pasti

Asuransi Jabatan Direktur Utama sebesar 70.000 USD dan bagi Direktur sesuai

formulasi gaji

Fasilitas Kesehatan dan

Medical Check Up

Fasilitas kesehatan termasuk suami/isteri dan anak dalam

tanggungan maksimum 3 (tiga) anak baik dalam negeri maupun

luar negeri

Fasilitas Rumah Dinas dan

Penginapan

Direktur Utama Rp. 20.000.000 dan Direktur sebesar Rp.

15.000.000

Fasilitas Komunikasi 3 (tiga) perangkat

Insentif Prestasi Kerja Diberikan sesuai ketentuan Bank

3 Bantuan Hukum

Bantuan Perlindungan

Hukum

Diberikan sesuai plafon

Adapun jumlah nominal/komponen Remunerasi Direksi dapat dilihat pada

tabel di bawah ini.

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 18

Jenis Remunerasi dan Fasilitas Lain Jumlah yang Diterima Direksi dalam 1 Tahun

Orang Jumlah (dalam Juta Rupiah)

Remunerasi (gaji, tunjangan rutin, tantiem,

dan fasilitas lainnya dalam bentuk non

natura)

8 121,856

Fasulitas lain dalam bentuk natura

(perumahan, transport, asuransi dan

sebagainya) yang dapat dimiliki tidak dapat

dimiliki

- -

Total 8 121,856

Keterangan : Termasuk Direksi yang berhenti menjabat di tahun 2017

B.3 Komite Dewan Komisaris

B.3.1 Komite Audit

Komite Audit adalah komite yang dibentuk oleh Dewan Komisaris, yang

anggotanya diangkat dan diberhentikan oleh Dewan Komisaris untuk

membantu Dewan Komisaris guna melakukan pemeriksaan atau penelitian

yang dianggap perlu terhadap pelaksanaan fungsi Direksi dalam pengelolaan.

Komite Audit merupakan alat kelengkapan Komisaris yang berfungsi untuk

melakukan pengawasan atas efektivitas sistem pengendalian intern, internal

audit dan proses pelaporan keuangan. Fungsi utama Komite Audit adalah

membantu Dewan Komisaris memenuhi tugas dan tanggung jawabnya dengan

menelaah laporan keuangan dan informasi keuangan lainnya sebelum

diberikan Bank kepada Pemangku Kepentingan serta menelaah sistem

pengendalian internal bank, dan efektivitas fungsi audit intern.

Dasar pembentukan Komite Audit Perseroan mengacu pada Peraturan

Otoritas Jasa Keuangan Nomor 55/POJK.04/2015 tentang Pembentukan dan

Pedoman Pelaksanaan Kerja Komite Audit. Komite Audit merupakan alat

kelengkapan Dewan Komisaris yang berfungsi untuk melakukan pengawasan

atas efektivitas sistem pengendalian intern, Internal audit, proses pelaporan

keuangan, sehingga bank dapat dikelola berdasarkan prinsip – prinsip

transparansi, akuntabilitas, pertanggungjawaban, independensi dan

kewajaran.

Pembentukan Komite Audit Perseroan juga berpedoman pada ketentuan

sebagai berikut:

1. Keputusan Menteri Negara Pendayagunaan Badan Usaha Milik Negara

nomor KEP-117/M-PBUMN/2002 tanggal 1 Agustus 2002 tentang

Penerapan Praktik Good Corporate Governance Pada Badan Usaha Milik

Negara;

2. Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) Nomor 55/POJK.04/2015

tanggal 25 Desember 2015 Tentang Pembentukan dan Pedoman

Pelaksanaan Kerja Komite Audit

3. Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 55/POJK.03/2016 tentang

Penerapan Tata Kelola Bagi Bank Umum;

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 19

4. Surat Keputusan Dewan Komisaris PT Bank Pembangunan Daerah Jawa

Barat dan Banten, Tbk. nomor 05/SK/DK/2005 tanggal 17 Mei 2005

Tentang Pembentukan Komite Audit PT Bank Jabar;

5. Surat Keputusan Dewan Komisaris PT Bank Pembangunan Daerah Jawa

Barat dan Banten, Tbk. Nomor 02/SK/DK/2017 tanggal 27 September 2017

tentang Pembagian Tugas dan Pelaksanaan Jadwal Kegiatan Dewan

Komisaris Serta Komite – Komite yang telah dirubah dengan Surat

Keputusan Dewan Komisaris nomor 09/SK/DK/2018 tanggal 20 Desember

2018 Tentang Pembagian Tugas dan Pelaksanaan Kegiatan Dewan

Komisaris serta Komite – Komite.

Susunan Komite Audit pada awal tahun 2018 berdasarkan SK nomor

01/SK/DK/2018 tanggal 22 Januari 2018 tentang Pembagian Tugas dan

Pelaksanaan Jadwal Kegiatan Dewan Komisaris serta komite – komite, adalah

sebagai berikut : Nama Jabatan Keterangan Periode Keahlian

Suwarta* Ketua Komisaris

Independen

23 Maret 2016 s/d tahun

ke 4 sejak tanggal

diangkat

Akuntansi dan

Hukum

Klemi

Subiyantoro* Anggota

Komisaris Utama

Independen

29 Maret 2017 s/d tahun

ke 4 sejak tanggal

diangkat

Akuntansi dan

Hukum

Erie Febrian Anggota Pihak

Independen

04 Mei 2017 s/d 03 Mei

2018

Ekonomi dan

Manajemen

Keuangan

Mokhamad

Anwar* Anggota

Pihak

Independen

25 Agustus 2017 s/d 24

Agustus 2018

Ekonomi dan

Manajemen

Keuangan

*Beliau tidak lagi menjabat sebagai ketua Komite Audit sejak 11 Desember 2018 pada RUPSLB

Berdasarkan Surat Keputusan Dewan Komisaris Nomor 07/SK/DK/2018

tanggal 12 Desember 2018 tentang Pembagian Tugas dan Pelaksanaan Kegiatan

Dewan Komisaris serta Komite – Komite, yang di perbaharui oleh Surat

Keputusan Dewan Komisaris Nomor 09/SK/DK/2018 tanggal 20 Desember

2018 Tentang Pembagian Tugas dan Pelaksanaan Kegiatan Dewan Komisaris

serta komite – Komite, susunan/ struktur, keanggotaan dan keahlian Komite

Audit pada periode 31 Desember 2018 menjadi sebagai berikut : Nama Jabatan Keterangan Periode Keahlian

Yayat Sutaryat

Ketua

merangkap

Anggota

Komisaris

Independen

31 Maret 2015 s/d tahun ke

4 sejak tanggal diangkat

Keuangan dan

Hukum

Mokhamad

Anwar

Anggota

Komite

Audit

Pihak

Independen

25 Agustus 2018 s/d 24

Agustus 2020

Ekonomi dan

Manajemen

Keuangan

Erie Febrian

Anggota

Komite

Audit

Pihak

Independen

04 Mei 2018 s/d 03 Mei

2020

Ekonomi dan

Manajemen

Keuangan

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 20

B.3.1.1 Independensi Anggota Komite Audit

Persyaratan Independensi Komite Audit diatur dalam Surat

Keputusan Dewan Komisaris Nomor 05/SK/DK/2018 tanggal 02

Oktober 2018 Tentang Pedoman dan Tata Tertib Kerja Komite Audit,

sebagai berikut :

1) Anggota Direksi dilarang menjadi anggota Komite Audit;

2) Komisaris Independen dan Pihak Independen yang menjadi

anggota Komite paling kurang 51% (lima puluh satu perseratus)

dari jumlah anggota Komite Audit;

3) Anggota Komite Audit tidak mempunyai afiliasi dengan bank,

Dewan Komisaris, Direksi, atau Rapat Umum Pemegang Saham

(RUPS);

4) Tidak memiliki hubungan usaha baik langsung maupun tidak

langsung yang berkaitan dengan kegiatan usaha bank;

5) Bukan merupakan orang yang bekerja atau mempunyai

wewenang dan tanggung jawab untuk merencanakan,

memimpin, mengendalikan, atau mengawasi kegiatan Emiten

atau perusahaan publik tersebut dalam waktu 6 (enam) bulan

terakhir, kecuali Komisaris Independen;

6) Tidak mempunyai saham langsung maupun tidak langsung pada

Emiten atau Perusahaan Publik;

7) Pihak Independen yang menjadi anggota Komite Audit adalah

pihak yang berada di luar Bank yang tidak memiliki hubungan

keuangan, kepengurusan, kepemilikan saham, dan/atau

hubungan keluarga dengan Dewan Komisaris, Direksi, dan/atau

Pemegang Saham Pengendali atau hubungan dengan Bank yang

dapat mempengaruhi kemampuannya untuk bertindak

independen;

a) Yang dimaksud dengan Pemegang Saham Pengendali adalah

badan hukum, orang perseorangan dan/atau kelompok

usaha sebagaimana dimaksud dalam ketentuan Bank

Indonesia mengenai Uji Kemampuan dan Kepatutan (Fit and

Proper Test) Bank Umum. Termasuk dalam pengertian

Pemegang Saham Pengendali Bank adalah pemegang saham

Bank sampai dengan pengendali terakhir (ultimate

shareholders) Bank;

b) Hubungan keuangan yang dimaksud adalah apabila

seseorang menerima penghasilan, bantuan keuangan, atau

mendapatkan pinjaman dari :

i. Anggota Dewan Komisaris dan/atau anggota Direksi

Bank;

ii. Perusahaan yang Pemegang Saham Pengendalinya

adalah anggota Dewan Komisaris, dan/atau anggota

Direksi Bank;

iii. Perusahaan yang Pemegang Saham Pengendali Bank.

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 21

c) Hubungan kepengurusan adalah apabila seseorang

menduduki posisi sebagai :

i. Anggota Dewan Komisaris atau Direksi pada

perusahaan dimana anggota Dewan Komisaris menjadi

anggota Dewan Komisaris dan/atau anggota Direksi;

ii. Anggota Dewan Komisaris atau Direksi pada

perusahaan yang Pemegang Saham Pengendalinya

adalah anggota Dewan Komisaris dan/atau anggota

Direksi Bank;

iii. Anggota Dewan Komisaris, Direksi, atau Pejabat

Eksekutif pada perusahaan Pemegang Saham

Pengendali Bank.

d) Hubungan kepemilikan saham adalah apabila seseorang

menjadi pemegang saham pada:

i. Perusahaan yang secara bersama-sama dimiliki oleh

anggota Dewan Komisaris, Direksi, dan/atau Pemegang

Saham Pengendali Bank sehingga bersama-sama

menjadi Pemegang Saham Pengendali pada perusahaan

tersebut; dan/atau

ii. Perusahaan Pemegang Saham Pengendali Bank.

e) Hubungan keluarga adalah memliki hubungan keluarga

sampai dengan derajat kedua baik hubungan vertikal

maupun horizontal, termasuk mertua, menantu dan ipar.

Dalam hal Pemegang Saham Pengendali Bank berbentuk

badan hukum, maka hubungan keluarga antara Komisaris

Independen dengan Pemegang Saham Pengendali Bank

dilihat dari hubungan keluarga antara seseorang dengan

Pemegang Saham Pengendali dari badan hukum yang

merupakan Pemegang Saham Pengendali Bank;

f) Hubungan dengan Bank yang dapat menghalangi anggota

Komite Audit dari Pihak Independen tidak dapat bertindak

independen adalah;

i. Kepemilikan saham Bank dengan jumlah kepemilikan

lebih dari 5% (lima perseratus) dari modal disetor Bank;

ii. Menerima atau memberi penghasilan, bantuan

keuangan, atau pinjaman dari/kepada Bank yang

menyebabkan pihak yang memberi penghasilan,

bantuan keuangan atau pinjaman memiliki kemampuan

untuk mempengaruhi (controlling influence) pihak yang

menerima penghasilan, bantuan keuangan atau

pinjaman seperti:

- Pihak terafiliasi yakni pihak yang memberikan

jasanya kepada Bank, antara lain akuntan publik,

penilai, konsultan;

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 22

- Transaksi keuangan dengan Bank yang dapat

mempengaruhi kelangsungan usaha Bank dan/atau

pihak yang melakukan transaksi keuangan, antara

lain debitur inti, deposan inti, atau perusahaan

yang sebagian besar sumber pendanaannya

diperoleh dari Bank;

- Debitur inti, deposan inti adalah debitur inti,

deposan inti sebagaimana dimaksud dalam

ketentuan Bank Indonesia mengenai Laporan

Berkala Bank Umum;

- Menerima penghasilan dari Bank, kecuali

penghasilan yang diterima oleh anggota Komite

Audit (Pihak Independen) karena jabatan

rangkapnya sebagai anggota Komite lainnya pada

Bank yang sama.

8) Anggota Komite Audit dari Pihak Independen tidak merupakan:

a) Mantan anggota Direksi; atau

b) Pejabat Eksekutif Bank; atau

c) Pihak-pihak yang mempunyai hubungan dengan Bank yang

dapat mempengaruhi kemampuannya untuk bertindak

independen, kecuali;

i. Pihak-pihak yang melakukan fungsi pengawasan antara

lain direktur kepatuhan, direktur manajemen risiko,

dan Pejabat Eksekutif yang membawahi unit kerja

pengawasan, antara lain Pejabat Eksekutif yang

membidangi audit intern, kepatuhan, dan manajemen

risiko.

ii. Telah menjalani masa tunggu (colling off–tenggang

waktu) antara berakhirnya jabatan secara efektif pada

Bank, yaitu sejak tanggal efektif dinyatakan berhenti

secara tertulis sebagai anggota Direksi atau Pejabat

Eksekutif atau pihak-pihak lain yang mempunyai

hubungan dengan Bank, dengan tanggal pengangkatan

yang bersangkutan secara efektif sebagai anggota

Komite Audit dari Pihak Independen) selama 1 (satu)

tahun.

9) Anggota Komite Audit dari Pihak Independen dapat merangkap

jabatan sebagai Pihak Independen anggota Komite lainnya pada

Bank, dan/atau perusahaan lain sepanjang yang bersangkutan;

a) Memenuhi seluruh kompetensi yang disyaratkan;

b) Memenuhi kriteria independensi;

c) Mampu menjaga rahasia Bank;

d) Memperhatikan kode etik yang berlaku;

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 23

e) Tidak mengabaikan pelaksanaan tugas dan tanggung jawab

sebagai anggota Komite.

B.3.1.2 Tugas dan Tanggung Jawab Komite Audit

Komite Audit mempunyai tugas mendukung Dewan Komisaris sesuai

dengan tanggungjawabnya sebagai berikut :

1) Pengawasan Terhadap Proses Pelaporan Keuangan

Komite audit bertugas melakukan pengawasan terhadap proses

pembuatan Laporan Keuangan Bank. Dalam kaitannya dengan

hal tersebut, Komite Audit:

a) Memantau proses pelaporan keuangan untuk memastikan

terpenuhinya standar dan kebijakan akuntansi yang berlaku;

b) Melakukan evaluasi atas informasi keuangan yang akan

dikeluarkan oleh Bank seperti laporan keuangan, proyeksi

dan informasi keuangan lainnya;

c) Memeriksa ulang laporan keuangan apakah sudah sesuai

dengan standar akuntansi yang berlaku serta apakah sudah

konsisten dengan informasi lain yang diketahui oleh anggota

Komite Audit secara bulanan, triwulanan dan tahunan;

d) Melakukan pemantauan atas penetapan metode penilaian

aktiva dan passiva, komitmen dan kontijensi serta

cadangan-cadangan yang harus dibentuk;

e) Melakukan pemantauan atas pos-pos laporan keuangan

yang mengandung transaksi-transaksi yang kompleks dan

tidak lazim;

f) Menilai kecukupan pengungkapan transaksi dengan pihak

terkait;

g) Menilai dan memberikan rekomendasi kepada Dewan

Komisaris terhadap saran yang diajukan oleh auditor

eksternal, Direksi dan auditor internal jika terdapat

perubahan dalam ruang lingkup audit serta prinsip dan

standar akuntansi;

h) Komite Audit mengkomunikasikan kepada Auditor

Eksternal, Direksi dan Auditor Internal bila menghadapi

penafsiran yang berbeda maupun sesuatu hal yang tidak

konsisten.

2) Seleksi dan Penunjukkan Kantor Akuntan Publik (KAP)

serta Pengawasan Pekerjaannya

Komite Audit dalam memberikan rekomendasi kepada Dewan

Komisaris mengenai KAP yang akan melakukan audit tahunan

sebagai auditor eksternal sekurang-kurangnya melakukan,

sebagai berikut:

a) Menyeleksi dan merekomendasikan penunjukan KAP

sebagai Auditor Eksternal

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 24

i. Komite Audit menyeleksi dan merekomendasikan calon

KAP yang akan melakukan audit laporan keuangan

tahunan Bank kepada Dewan Komisaris;

ii. Proses seleksi dan penunjukkan KAP dapat dilihat pada

lampiran Pedoman Kerja Komite Audit - Proses

Penunjukkan Auditor Independen, dengan berpedoman

pada peraturan yang berlaku;

iii. Komite Audit dapat merekomendasikan untuk

pemutusan hubungan kerja dengan auditor ekstern

kepada Dewan Komisaris jika terdapat indikasi kuat

bahwa independensi auditor dapat terganggu atau

terbukti bahwa auditor tidak melakukan pemeriksaan

sesuai dengan Standar Profesional Akuntan Publik.

b) Mengawasi pekerjaan Auditor Eksternal

i. Melakukan evaluasi terhadap rencana audit dan

kecukupan program audit serta melakukan pengawasan

atas pekerjaan auditor eksternal serta pemantauan atas

tindak lanjut hasil audit dalam rangka menilai

kecukupan pengendalian internal termasuk kecukupan

proses pelaporan keuangan;

ii. Terlibat dalam dan/atau menerima laporan atas

pembahasan temuan audit yang dilakukan oleh auditor

eksternal dengan manajemen serta membuat laporan

tertulis mengenai adanya perbedaan pendapat antara

auditor dengan manajemen yang perlu mendapat

perhatian Dewan Komisaris;

iii. Dalam rangka melaksanakan tugas tersebut di atas,

Komite Audit sekurang-kurangnya melakukan

pemantauan dan evaluasi terhadap:

- Kesesuaian pelaksanaan audit oleh KAP dengan

standar yang berlaku;

- Kesesuaian laporan keuangan dengan standar

akuntansi yang berlaku;

- Pelaksanaan tindak lanjut oleh Direksi atas hasil

temuan auditor eksternal sebagai rekomendasi

untuk Dewan Komisaris;

- Memberi masukan kepada Auditor Eksternal agar

mengidentifikasikan area-area berisiko tinggi;

- Berkonsultasi dengan Auditor Eksternal tanpa

kehadiran manajemen tentang pengendalian

internal berkenaan dengan identifikasi

kemungkinan adanya kelemahan pengendalian

internal, serta pemenuhan dan ketepatan laporan

keuangan Bank;

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 25

- Memastikan agar auditor eksternal, dalam

kaitannya dengan pelaksanaan audit umum

(general audit) mengkomunikasikan hal-hal

berikut;

Tingkat tanggung jawab auditor terhadap

pengendalian internal dalam penyajian laporan

keuangan;

Perubahan kebijakan akuntansi yang

signifikan;

Kelemahan signifikan dalam disain dan

penerapan pengendalian internal;

Metode pencatatan, pelaporan dan dampak

dari transaksi luar biasa yang signifikan

terhadap laporan keuangan;

Adanya Fraud ataupun indikasi Fraud serta

penyimpangan terhadap peraturan dan

perundang-undangan yang berlaku, yang

dilakukan oleh manajemen atau pegawai yang

berdampak salah saji material dalam laporan

keuangan;

Koreksi audit yang signifikan;

Prosedur yang dilaksanakan oleh auditor

terhadap laporan tahunan yang berisi laporan

keuangan audited;

Ketidaksepakatan dengan manajemen tentang

penerapan standar akuntansi, lingkup audit,

pengungkapan dalam laporan keuangan dan

kata-kata yang digunakan auditor dalam

laporan auditnya;

Adanya perbedaan pendapat antara

manajemen dengan auditor eksternal untuk

melakukan konsultasi dengan auditor eksternal

lainnya;

Hambatan dalam pelaksanaan audit.

- Melakukan kajian bersama Dewan Komisaris,

Direksi serta auditor eksternal mengenai:

Laporan keuangan tahunan Bank beserta

catatan atas laporan keuangan sebelum

dipublikasikan;

Laporan audit dari auditor eksternal mengenai

laporan keuangan tahunan Bank dan pendapat

serta saran dari auditor eksternal;

Temuan penting dan rekomendasi yang dibuat

oleh Auditor Eksternal serta memonitor tindak

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 26

lanjut atas rekomendasi tersebut oleh Direksi

dan manajemen;

Mengkaji surat representasi yang

ditandatangani oleh Direksi, serta meyakinkan

tidak adanya kesulitan dalam memperoleh

surat tersebut dan juga hal-hal spesifik yang

ditemui dalam penugasan;

Menilai pendapat auditor eksternal tentang

kualitas dan ketepatan penerapan Standar

Akuntasi Keuangan yang berlaku bagi

perbankan.

- Komite Audit melakukan evaluasi terhadap auditor

eksternal mengenai kualifikasi, kinerja dan

independensi atas partner audit dari KAP serta

auditor yang ditugaskan untuk melakukan audit

keuangan, menerima masukan dari manajemen

serta Divisi Audit Intern atas pekerjaan auditor

eksternal tersebut;

- Berdiskusi dengan Dewan Komisaris dan Direksi

serta auditor eksternal untuk mendapatkan

pengertian atas pertimbangan yang digunakan

dalam menentukan standar akuntansi beserta

aplikasinya;

- Memastikan adanya pengungkapan yang memadai

terhadap standar akuntansi.

3) Evaluasi Jasa Non-Audit

Untuk menjaga independensi auditor eksternal, Komite Audit

wajib melakukan evaluasi sebelum memberikan persetujuan awal

(pre-approval) terhadap jasa non-audit yang akan ditugaskan

kepada auditor eksternal yang sedang melaksanakan jasa audit.

Jasa-jasa non-audit yang mengganggu independensi adalah:

a) Jasa pembukuan atau jasa-jasa lain yang berhubungan

dengan catatan akuntansi atau laporan keuangan Bank;

b) Jasa disain dan implementasi sistem informasi keuangan;

c) Jasa penilaian atau jasa untuk memberikan opini atas

kewajaran;

d) Jasa aktuaria;

e) Jasa outsourcing internal audit;

f) Jasa fungsi manajemen atau sumber daya manusia;

g) Jasa perantara;

h) Jasa layanan hukum dan jasa keahlian yang tidak berkaitan

dengan audit;

i) Jasa konsultasi perpajakan;

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 27

j) Jasa lain berdasarkan perundang-undangan yang berlaku

dan peraturan Bank Indonesia.

Langkah-langkah yang harus dilaksanakan manajemen Bank

untuk mendapatkan persetujuan awal (pre-approval) adalah

sebagai berikut:

a) Direksi, menyampaikan kepada Dewan Komisaris uraian

rinci mengenai jenis jasa dan pekerjaan yang akan

ditugaskan kepada KAP;

b) Komite Audit mengevaluasi dan menganalisis jasa non-audit

yang akan ditugaskan kepada KAP agar tidak mengganggu

independensi atau menimbulkan benturan kepentingan;

c) Komite Audit hanya dapat menyetujui pemberian jasa non-

audit tersebut apabila hasil evaluasi tidak menunjukkan

adanya gangguan dalam hal independensi atau

menimbulkan benturan kepentingan.

4) Pengawasan Pengendalian Internal

Komite Audit dan Satuan Kerja Audit Intern melakukan

pengawasan atas operasional Bank sesuai dengan fungsi masing-

masing agar tidak melanggar peraturan Otoritas Jasa Keuangan/

Bank Indonesia, peraturan dan perundang-undangan yang

berlaku. Pengawasan tersebut sekurang-kurangnya meliputi:

a) Komite Audit mendapatkan laporan audit internal secara

berkala dari Satuan Kerja Audit Internal sebagai masukan

untuk mengidentifikasi kemungkinan adanya kelemahan

pengendalian internal;

b) Dalam rangka meningkatkan efektivitas pengendalian

internal, Komite Audit dapat memberikan masukan kepada

manajemen Bank, melalui Dewan Komisaris, saran tersebut

berkenaan dengan peningkatan kinerja Satuan Kerja Audit

Internal;

c) Mengkaji dan memberikan masukan kepada Dewan

Komisaris atas Rencana Kerja Tahunan Audit Internal,

termasuk ruang lingkup Audit, serta untuk memastikan

bahwa Rencana Kerja Tahunan Audit Internal tersebut

sudah mencakup risiko operasional Bank secara

keseluruhan;

d) Setiap awal tahun, Komite Audit mengevaluasi Program

Kerja Audit tahunan yang disusun oleh Satuan Kerja Audit

Internal serta ruang lingkup audit dan merekomendasikan

hasil evaluasi dimaksud kepada Dewan Komisaris;

e) Mengkaji dan memberikan pertimbangan kepada Dewan

Komisaris atas kesulitan dan hambatan yang dihadapi audit

internal dalam melaksanakan tugasnya, termasuk hambatan

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 28

atas lingkup kerja audit dan/atau hambatan akses untuk

mendapatkan informasi yang diperlukan;

f) Komite Audit harus berkoordinasi dengan Satuan Kerja

Audit Internal untuk:

i. Mengadakan pertemuan reguler dalam rangka

membahas temuan dan/atau hal-hal lain yang

mengandung indikasi mengenai kelemahan

pengendalian internal, serta kekeliruan penerapan

standar akuntansi termasuk melakukan pemantauan

tindak lanjut manajemen Bank atas temuan tersebut;

ii. Membahas tanggapan manajemen Bank atas temuan

signifikan dalam operasional Bank serta rekomendasi

yang diberikan oleh Satuan Kerja Audit Internal

terhadap temuan tersebut;

iii. Secara tahunan melakukan pemantauan terhadap kode

etik profesi, mengevaluasi kegiatan, struktur organisasi

dan kualifikasi anggota audit internal;

iv. Memperluas evaluasi untuk menilai sifat, lingkup,

besaran dan dampak dari kelemahan signifikan

pengendalian internal serta pengaruhnya terhadap

laporan keuangan.

g) Melakukan penilaian efektifitas dan independensi Divisi

Audit Intern serta melakukan evaluasi atas aktivitas-

aktivitas rutin, penempatan auditor internal dan struktur

organisasi Satuan Kerja Audit Internal.

h) Merekomendasikan kepada Dewan Komisaris tentang;

i. Perubahan signifikan dalam lingkup kerja audit dari

rencana semula, termasuk sumber daya manusia dan

anggaran Audit Internal;

ii. Pemutakhiran Pedoman Kerja Komite Audit;

iii. Kepatuhan terhadap Pedoman Kerja Komite Audit.

i) Komite Audit atas permintaan Dewan Komisaris dapat

merekomendasikan tentang pengangkatan dan

pemberhentian Pemimpin Satuan Kerja Internal.

5) Pengawasan Kepatuhan Terhadap Peraturan dan

Perundang-undangan

Komite Audit dan Satuan Kerja Kepatuhan sesuai dengan

fungsinya masing-masing bertugas untuk memantau kepatuhan

operasional Bank terhadap Peraturan dan Perundang-undangan

yang berlaku, Peraturan Otoritas Jasa Keuangan/ Peraturan Bank

Indonesia, sekurang-kurangnya meliputi:

a) Pemantauan dapat dilakukan melalui evaluasi atas temuan,

pelaporan atau hasil pemeriksaan yang dilakukan oleh

Otoritas Jasa Keuangan/Bank Indonesia, auditor ekstern,

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 29

Satuan Kerja Kepatuhan, Satuan Kerja Audit Internal, Satuan

Kerja Manajemen Risiko/Komite Manajemen Risiko;

b) Apabila terdapat indikasi kuat bahwa telah terjadi

pelanggaran terhadap peraturan dan perundang-undangan

yang berlaku serta peraturan Otoritas Jasa Keuangan/Bank

Indonesia, Komite Audit harus melaporkan kepada Dewan

Komisaris dan mengusulkan diadakannya investigasi.

6) Pelaporan Risiko dan Pelaksanaan Manajamen Risiko

Komite Audit dan Komite Pemantau Risiko sesuai dengan

fungsinya masing-masing memantau jalannya operasional Bank

dan meminimalisasi terjadinya risiko yang sekurang-kurangnya

meliputi:

a) Melakukan evaluasi atas proses identifikasi risiko dan

pelaksanaan manajemen risiko yang dilakukan oleh

manajemen;

b) Menilai proses pengelolaan risiko dan pengendalian

keuangan Bank termasuk identifikasi dan evaluasi terhadap

semua risiko dan pengendaliannya untuk memperkecil

timbulnya risiko tersebut;

c) Memantau dan mengevaluasi kecukupan pelaksanaan tugas

Auditor Eksternal dan Satuan Kerja Audit Internal dalam

memastikan terpenuhinya pengendalian dan penanganan

risiko utama telah tercakup dalam perencanaan audit;

d) Memastikan bahwa manajemen Bank telah melaksanakan

semua rekomendasi yang terkait dengan risiko dan

pengendalian yang direkomendasikan baik oleh auditor

eksternal, Satuan Kerja Audit Internal, Satuan Kerja

Manajemen Risiko dan Komite Pemantau Risiko.

7) Penelaahan Pengaduan Pihak Ketiga

Komite Audit tidak hanya menerima informasi yang berasal dari

pelaksanaan tugas-tugas rutinnya, akan tetapi juga menerima

pengaduan pihak ketiga mengenai akuntansi, pengendalian

internal dan fraud yang dapat mengganggu operasional Bank.

a) Syarat pengaduan yang dapat diproses lebih lanjut:

i. Pengaduan disampaikan secara tertulis;

ii. Terdapat alibi dan permasalahan yang jelas atas

pengaduan yang dibuat.

b) Penelaahan Pengaduan

Dalam menangani pengaduan yang disampaikan oleh pihak

ketiga, Komite Audit dapat meminta Divisi Audit Intern

untuk menindaklanjuti pengaduan tersebut.

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 30

c) Hasil Penelaahan

Jika berdasarkan hasil penelaahan, terbukti bahwa

pengaduan yang disampaikan oleh pihak ketiga ternyata

benar, maka:

i. Komite Audit meneruskan hasil penelaahan kepada

Dewan Komisaris;

ii. Komite Audit memantau tindak lanjut dari hasil

penelaahan, jika diminta oleh Dewan Komisaris.

8) Pelaksanaan Tugas Khusus

Tugas khusus merupakan tugas yang dilaksanakan diluar

rutinitas, sebagaimana diperintahkan oleh Dewan Komisaris,

dengan memberikan surat penugasan kepada Komite Audit.

a) Dewan Komisaris memberikan tugas khusus, karena;

i. terdapat indikasi adanya ketidakpatuhan terhadap

peraturan dan perundang-undangan yang berlaku

sehingga Komite Audit, dengan persetujuan Dewan

Komisaris, memperluas evaluasi dengan melaksanakan

Audit Investigasi untuk menentukan dampak dan

besarnya kerugian akibat pelanggaran tersebut. Untuk

melaksanakan audit investigasi tersebut, Komite Audit

dapat meminta bantuan pihak Satuan Kerja Audit

Internal atau auditor eksternal;

ii. terdapat laporan/pengaduan pihak ketiga yang

mengindikasikan adanya ketidakpatuhan dan/atau

kecurangan.

b) Pelaksanaan tugas khusus Komite Audit antara lain

berwenang untuk:

i. Melakukan evaluasi terhadap semua pencatatan

termasuk didalamnya risalah rapat Direksi dan risalah

rapat Dewan Komisaris, dokumentasi serta informasi

lainnya yang diperlukan;

ii. Mengajukan pertanyaan kepada Direksi dan stafnya,

yang hasilnya dituangkan dalam Berita Acara Tanya

Jawab yang ditandatangani oleh kedua belah pihak;

iii. Jika dianggap perlu, pelaksanaan audit investigasi dapat

dilaksanakan dengan bekerjasama Divisi Audit Intern

atau Auditor Eksternal;

iv. Melakukan Self Assessment Pelaksanaan Tugas Komite

Audit

Self assessment dilakukan dengan dasar ketentuan

Otoritas Jasa Keuangan dan/atau Bank Indonesia

terhadap efektivitas pelaksanaan tugasnya sesuai

dengan Pedoman Kerja Komite Audit disamping

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 31

evaluasi yang dilakukan oleh Dewan Komisaris atas

kinerja Komite Audit.

Selain itu, Komite Audit mempunyai tanggung jawab sebagai

berikut :

a) Memastikan bahwa laporan keuangan Bank dapat

dimengerti, transparan dan dapat diandalkan;

b) Menilai pelaksanaan kegiatan serta hasil audit yang

dilakukan oleh Satuan Kerja Audit Internal maupun auditor

eksternal sehingga dapat mencegah pelaksanaan dan

pelaporan yang tidak memenuhi standar;

c) Melakukan evaluasi kebijakan Bank yang berhubungan

dengan kepatuhan terhadap peraturan dan perundang-

undangan yang berlaku, etika, benturan kepentingan dan

investigasi akan adanya kesalahan maupun kecurangan,

melalui Dewan Komisaris memberikan rekomendasi

mengenai penyempurnaan sistem pengendalian intern Bank

serta pelaksanaannya;

d) Melakukan evaluasi Rencana Kerja Satuan Kerja Audit

Internal, pelaporan dan temuan yang signifikan;

e) Berkomunikasi dengan Direksi dan satuan kerja terkait

tentang status, kemajuan dan perkembangan baru pada

permasalahan operasional yang dijumpai serta temuan

Satuan Kerja Audit Internal;

f) Memastikan bahwa Satuan Kerja Audit Internal dapat

memiliki akses langsung kepada Komite Audit dan

mendorong adanya komunikasi di luar rapat komite yang

telah dijadwalkan;

g) Menciptakan jalur komunikasi langsung dengan Auditor

Eksternal/ pengawas Bank untuk membahas rencana audit,

temuan maupun laporan.

B.3.1.3 Rapat Dan Kehadiran Komite Audit

Selama tahun 2018, Komite Audit telah menyelenggarakan rapat

sebanyak 17 (tujuh belas) kali. Berikut informasi pertemuan Komite

Audit sepanjang tahun 2018 :

Nama Jumlah Rapat Total

Kehadiran Persentase

Suwarta* 15 15 100%

Yayat Sutaryat 17 14 82,35%

Erie Febrian 17 12 70,59%

Mokhamad Anwar 17 16 94,12

* Diberhentikan dengan hormat berdasarkan akta pernyataan kepengurusan RUPS-LB

No.38 Tanggal 11 Desember 2018

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 32

B.3.1.4 Pelaksanaan Tugas Komite Audit

Komite audit internal melaksanakan kegiatan sesuai dengan program

kerja tahun 2018 yang telah ditetapkan, program kerja tersebut

termasuk memantau dan mengevaluasi perencanaan dan

pelaksanaan audit serta tindaklanjut hasil audit dalam rangka menilai

kecukupan pengendalian internal dan kecukupan pelaporan

keuangan, dengan rincian sebagai berikut :

1) Komite Audit melakukan review dan pemantauan atas

pelaksanaan tugas Satuan Kerja Audit Internal (SKAI), dan

memastikan SKAI telah melakukan perencanaan audit berbasis

risiko (risk based audit) dalam penyusunan program kerja yang

ditetapkan serta memastikan pelaksanaan dan pelaporan audit

telah sesuai dengan Standar Pelaksanaan Fungsi Audit Internal

Bank (SPFAIB);

2) Komite Audit melakukan review dan memberikan saran-saran

penyempurnaan terhadap draft laporan publikasi triwulanan,

dan secara aktif melakukan diskusi dengan Kantor Akuntan

Publik (KAP) atas hasil pemeriksaan yang dilakukan oleh KAP;

3) Komite Audit terlibat dalam tim pemilihan Kantor Akuntan

Publik (KAP) yang terdiri dari komite audit dan unsur

manajemen kemudian memberikan rekomendasi kepada Dewan

Komisaris atas hasil pemilihan KAP tersebut;

4) Komite Audit melakukan evaluasi atas efektivitas pelaksanaan

audit eksternal termasuk penelaahan independensi dan

objektivitas auditor eksternal serta penelaahan kecukupan

pemeriksaan yang dilakukan untuk memastikan semua risiko

yang penting telah dipertimbangkan, serta melakukan evaluasi

kesesuaian pelaksanaan audit oleh kantor akuntan publik sesuai

dengan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan No. 13/POJK.03/2017;

5) Monitoring tindak lanjut

a) Pemantauan Tindak Lanjut atas Hasil Audit Internal

Komite Audit melakukan pemantauan atas tindak lanjut

temuan-temuan hasil audit yang dilakukan oleh Divisi Audit

Internal (DAI) melalui rapat-rapat/ pertemuan untuk

membahas hasil temuan dan tindak lanjut hasil audit DAI

dalam rapat/pertemuan;

b) Pemantauan Tindak Lanjut atas Hasil Audit Eksternal

Komite Audit melakukan pemantauan terhadap pemenuhan

komitmen atas hasil pemeriksaan pihak eksternal yaitu

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dengan melakukan

pembahasan dalam rapat/pertemuan dengan Divisi

Kepatuhan yang merupakan Person In Charge (PIC) untuk

melakukan pemantauan terhadap pemenuhan komitmen

dimaksud.

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 33

6) Komite Audit juga memberikan rekomendasi kepada Dewan

Komisaris untuk mengingatkan Manajemen agar memenuhi

komitmen yang telah disampaikan kepada OJK.

B.3.2 Komite Pemantau Risiko

Sesuai Peraturan Otoritas Jasa Keuangan nomor 55/POJK.03/2016 tanggal 09

Desember 2016 tentang Penerapan Tata Kelola Bagi Bank Umum, Komite

Pemantau Risiko merupakan alat kelengkapan Dewan Komisaris yang

berfungsi memonitor risiko dan menilai toleransi risiko yang dapat diambil

oleh Bank, mengevaluasi perbaikan yang dilakukan atas kebijakan, prosedur

dan praktek manajemen risiko Bank guna memastikan telah dilakukannya

pengelolaan risiko dengan baik, terutama pada pengelolaan risiko kredit,

risiko pasar, risiko likuiditas, risiko operasional serta risiko bank lainnya.

Komite Pemantau Risiko Bank untuk periode tahun 2017 dibentuk

berdasarkan :

1. Peraturan Otoritas Jasa Keuangan nomor 55/POJK.03/2016 tanggal 9

Desember 2016 tentang Penerapan Tata Kelola bagi Bank Umum;

2. Surat Keputusan Dewan Komisaris PT. Bank Jabar Nomor

04A/SK/DK/2007 tanggal 28 Juni 2007 tentang Pembentukan Komite –

Komite dan Pedoman Kerja Komite;

3. Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 17/POJK.04/2014 Tentang

Penerapan Manajemen Risiko Terintegrasi Bagi Konglomerasi Keuangan;

4. Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 18/POJK.03/2016 tentang

Penerapan Manajemen Risiko Bagi Bank Umum;

5. Surat Keputusan Dewan Komisaris PT Bank Pembangunan Daerah Jawa

Barat dan Banten, Tbk. nomor 04/SK/DK/2018 tanggal 02 Oktober 2018

Tentang Pedoman dan Tata Tertib Kerja Komite Pemantau Risiko (KPR);

6. Surat Keputusan Dewan Komisaris PT Bank Pembangunan Daerah Jawa

Barat dan Banten, Tbk. nomor 02/SK/DK/2017 tanggal 27 September 2017

tentang Pembagian Tugas dan pelaksanaan Jadwal Kegiatan Dewan

Komisaris serta Komite-komite yang telah dirubah dengan Surat

Keputusan Dewan Komisaris nomor 09/SK/DK/2018 tanggal 20 Desember

2018 Tentang Pembagian Tugas dan pelaksanaan Kegiatan Dewan

Komisaris serta Komite-komite.

Susunan Komite Pemantau Risiko pada awal tahun 2018 berdasarkan SK No

01/SK/DK/2018 Tanggal 22 Januari 2018 tentang Pembagian Tugas dan

Pelaksanaan Jadwal Kegiatan Dewan Komisaris serta komite – komite, adalah

sebagai berikut : Nama Jabatan Keterangan Periode Keahlian

Rudhyanto

Mooduto* Ketua

Komisaris

Independen

31 Maret 2015 s/d tahun ke

4 sejak tanggal diangkat

Akuntansi dan

Manajemen Bisnis

Internasional

Muhadi Anggota Komisaris 31 Maret 2015 s/d tahun ke

4 sejak tanggal diangkat Tekhnik

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 34

Yayat Sutaryat Anggota Komisaris

Independen

31 Maret 2015 s/d tahun ke

4 sejak tanggal diangkat Hukum

Suwarta* Anggota Komisaris

Independen

23 Maret 2016 s/d tahun

ke 4 sejak tanggal

diangkat

Akuntansi dan

Hukum

Tettet Fitrijanti Anggota Pihak

Independen

01 Januari 2017 s/d 31

Desember 2019 Akuntansi

Nury Effendi Anggota Pihak

Independen 28 Juli 2017 s/d 27 Juli 2019 Ekonomi

* Diberhentikan dengan hormat berdasarkan Akta Pernyataan Keputusan RUPS-LB No.38 tanggal 11

Desember 2018

Berdasarkan Surat Keputusan Dewan Komisaris Nomor 07/SK/DK/2018

tanggal 12 Desember 2018 tentang Pembagian Tugas dan Pelaksanaan Kegiatan

Dewan Komisaris serta Komite-Komite yang diperbaharui oleh Surat

Keputusan Dewan Komisaris nomor 09/SK/DK/2018 tanggal 20 Desember 2018

Tentang Pembagian Tugas dan Pelaksanaan Kegiatan Dewan Komisaris serta

Komite-Komite, susunan/struktur, keanggotaan dan keahlian Komite

Pemantau Risiko pada periode 31 Desember 2018 menjadi sebagai berikut : Nama Jabatan Keterangan Periode Keahlian

Muhadi Anggota Komisaris

31 Maret 2015 s/d tahun

ke 4 sejak tanggal

diangkat

Tekhnik

Yayat Sutaryat Anggota Komisaris

Independen

31 Maret 2015 s/d tahun

ke 4 sejak tanggal

diangkat

Hukum

Tettet Fitrijanti Anggota Pihak

Independen

01 Januari 2017 s/d 31

Desember 2019 Akuntansi

Nury Effendi Anggota Pihak

Independen

28 Juli 2017 s/d 27 Juli

2019 Ekonomi

B.3.2.1 Independensi Anggota Komite Pemantau Risiko

Dalam menjaga independensinya, anggota Komite Pemantau Risiko

yang berasal dari pihak independen:

1) Tidak menerima kompensasi dari Bank dan anak perusahaan

Bank atau afiliasinya kecuali upah, gaji dan fasilitas lainnya yang

diterima berkaitan dengan tugas yang dilaksanakan sebagai

anggota Komite Pemantau Risiko;

2) Tidak mempunyai hubungan keluarga maupun bisnis dengan

Direksi dan Dewan Komisaris;

3) Tidak mempunyai kedudukan rangkap pada Bank dan

perusahaan lainnya yang terafiliasi dengan Bank;

4) Tidak memiliki tugas, tanggung jawab dan kewenangan yang

menimbulkan benturan kepentingan.

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 35

B.3.2.2 Tugas dan Tanggung Jawab Komite Pemantau Risiko

Sebagaimana tercantum dalam Peraturan Otoritas Jasa Keuangan No

55/POJK.03/2016 Tentang Penerapan Tata Kelola Bagi Bank Umum

Pasal 48, Komite Pemantau Risiko wajib melakukan paling sedikit :

1) Mengevaluasi kesesuaian antara kebijakan manajemen risiko

dengan pelaksanaan kebijakan bank;

2) Memantau dan mengevaluasi pelaksanaan tugas Komite

Manajemen Risiko dan Satuan Kerja Manajemen Risiko Tugas

dan Tanggung Jawab Komite Pemantau Risiko meliputi:

a) Mengevaluasi dan menganalisa laporan profil risiko Bank

secara triwulanan serta laporan lain atau hasil kajian yang

relevan dan memberikan pendapat berupa saran dan atau

rekomendasi untuk perbaikan dan penyempurnaan yang

diperlukan;

b) Mengevaluasi dan menganalisa laporan tingkat kesehatan

Bank untuk bagian profil risiko dan prinsip-prinsip GCG;

c) Memantau kecukupan proses identifikasi, pengukuran,

pemantauan, pengendalian dan sistem informasi

manajemen risiko Bank;

d) Menyusun dan melaksanakan rencana kerja tahunan Komite

Pemantau risiko sesuai ketentuan yang berlaku;

e) Menyusun dan melaksanakan rencana kerja tahunan Komite

Pemantau Risiko sesuai ketentuan yang berlaku.

3) Pelaksanaan Tugas Khusus

a) Melakukan tugas lain yang diberikan Dewan Komisaris

dalam batasan lingkup kerja Komite Pemantau risiko sesuai

ketentuan perundang-undangan dan peraturan yang

berlaku;

b) Dalam hal keperluan penugasan yang diberikan Dewan

Komisaris, maka Komite Pemantau risiko dapat

mengusulkan kepada Dewan Komisaris untuk menggunakan

jasa konsultan sebagai pendamping;

c) Menyampaikan laporan pelaksanaan tugas khusus kepada

Dewan Komisaris.

B.3.2.3 Rapat Dan Kehadiran Komite Pemantau Risiko

Selama tahun 2018, Komite Pemantau Risiko telah menyelenggarakan

pertemuan sebanyak 10 (sepuluh) kali. Berikut informasi pertemuan

Komite Pemantau Risiko sepanjang tahun 2018 :

Nama Jumlah Rapat Total

Kehadiran Persentase

Rudhyanto Mooduto* 10 10 100%

Muhadi 9 10 90%

Yayat Sutaryat 7 10 70%

Suwarta* 7 10 70%

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 36

Tettet Fitrijanti 10 10 100%

Nurry Efendi 9 10 90%

*Diberhentikan dengan hormat berdasarkan akta pernyataan keputusan RUPS LB

nomor 38 Tanggal 11 Desember 2018

B.3.2.4 Pelaksanaan Tugas Komite Pemantau Risiko

Komite Pemantau Risiko selama tahun 2018 telah melaksanakan

kegiatan sesuai dengan Program Kerja Komite Pemantau Risiko

(KPR) tahun 2018 yang telah ditetapkan, diantaranya melakukan

evaluasi kesesuaian antara kebijakan manajemen risiko dengan

pelaksanaan kebijakan, serta memantau dan mengevaluasi

pelaksanaan tugas Komite Manajemen Risiko dan Satuan Kerja

Manajemen Risiko, melalui:

1) Mengevaluasi peringkat risiko berdasarkan Laporan Profil Risiko

self assesment Triwulan IV tahun 2017, Triwulan I tahun 2018,

Triwulan II tahun 2018 dan Triwulan III tahun 2018 dan

memberikan rekomendasi berdasarkan hasil evaluasi tersebut

kepada Dewan Komisaris;

2) Memantau Tingkat Kesehatan Bank melalui telaah dan

pembahasan laporan Tingkat Kesehatan Bank self assesment

semester II tahun 2017 dan semester I tahun 2018;

3) Mengevaluasi risiko kredit, risiko pasar dan risiko Likuiditas

melalui telaah dan pembahasan Laporan Analisa Root Cause

Credit Risk (RCCR);

4) Mengevaluasi manajemen risiko dan tingkat risiko bisnis Kredit

KPR;

5) Melakukan analisa atas laporan stress test likuiditas;

6) Melakukan pembahasan dan pemantauan terhadap konsisi Net

Stable Funding Ratio (NSFR);

7) Mengevaluasi risiko operasional melalui telaah dan pembahasan

Monthly Report Operational Risk;

8) Melakukan analisa terhadap kinerja dan risiko;

9) Melakukan pembahasan tentang draft kebijakan KPI Direksi dan

Dewan Komisaris;

10) Melakukan review terhadap Pedoman dan Tata Tertib Kerja

Komite Pemantau Risiko (KPR);

11) Menyusun laporan KPR Triwulanan dan Tahunan serta

menyusun rencana kerja;

12) Peningkatan kapasitas Ketua dan Anggota KPR melalui

Workshop, Seminar, dan Benchmarking Melaksanakan tugas lain

yang diberikan oleh Dewan Komisaris berdasarkan ketentuan

peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 37

B.3.3 Komite Nominasi dan Remunerasi

Komite Nominasi dan Remunerasi merupakan salah satu alat kelengkapan

Dewan Komisaris yang berfungsi untuk membantu Dewan Komisaris dalam

melaksanakan fungsi dan tugasnya di bidang yang berkaitan dengan nominasi

dan remunerasi terhadap anggota Direksi dan Dewan Komisaris. Peraturan

Otoritas Jasa Keuangan mewajibkan Bank selaku perusahaan publik untuk

membentuk Komite Nominasi dan Remunerasi sebagai salah satu bentuk

penerapan prinsip-prinsip GCG, sehingga Bank dapat dikelola berlandaskan

prinsip-prinsip keterbukaan, akuntabilitas, pertanggung jawaban,

independensi dan kewajaran sehingga pengelolaan Bank dapat

dipertanggungjawabkan.

Komite Nominasi dan Remunerasi Bank dibentuk berdasarkan :

1. Peraturan Otoritas Jasa Keuangan nomor 34/POJK.04/2014 tanggal 08

Desember 2014 tentang Komite Nominasi dan Remunerasi Emiten Atau

Perusahaan Publik;

2. Peraturan Otoritas Jasa Keuangan nomor 55/POJK.03/2016 tanggal 07

Desember 2016 tentang Penerapan Tata Kelola Bagi Bank Umum;

3. Surat Keputusan Dewan Komisaris PT Bank Pembangunan Daerah Jawa

Barat dan Banten, Tbk. nomor 02/SK/DK/2016 tanggal 04 Februari 2016

tentang Pembentukan Komite Nominasi dan Remunerasi;

4. Surat Keputusan Dewan Komisaris PT Bank Pembangunan Daerah Jawa

Barat dan Banten, Tbk. nomor 01/SK/DK/2018 tanggal 22 Januari 2018

tentang Pembagian Tugas dan Pelaksanaan Jadwal Kegiatan Dewan

Komisaris serta Komite-Komite;

5. Surat Keputusan Dewan Komisaris PT Bank Pembangunan Daerah Jawa

Barat dan Banten, Tbk. nomor 03/SK/DK/2018 tanggal 02 Oktober 2018

tentang Pembagian Tugas dan Pelaksanaan Jadwal Kegiatan Dewan

Komisaris serta Komite-Komite;

6. Surat Keputusan Dewan Komisaris PT Bank Pembangunan Daerah Jawa

Barat dan Banten, Tbk. nomor 07/SK/DK/2018 tanggal 12 Desember 2018

tentang Pembagian Tugas dan Pelaksanaan Jadwal Kegiatan Dewan

Komisaris serta Komite-Komite;

7. Surat Keputusan Dewan Komisaris PT Bank Pembangunan Daerah Jawa

Barat dan Banten, Tbk. nomor 08/SK/DK/2018 tanggal 20 Desember 2018

Tentang Pedoman Komite Nominasi dan Remunerasi;

8. Surat Keputusan Dewan Komisaris PT Bank Pembangunan Daerah Jawa

Barat dan Banten, Tbk. nomor 09/SK/DK/2018 tanggal 20 Desember 2018

tentang Pembagian Tugas dan Pelaksanaan Jadwal Kegiatan Dewan

Komisaris serta Komite-Komite.

Berikut disampaikan informasi mengenai keanggotaan, struktur dan keahlian

Komite Nominasi dan Remunerasi Bank tahun 2018.

1. Berdasarkan Surat Keputusan Dewan Komisaris No.01/SK/DK/2018

tanggal 22 Januari 2018

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 38

Nama Jabatan Periode Keterangan Keahlian

Klemi

Subiyantoro*

Ketua

Komite

Nominasi

dan

Remunerasi

29 Maret 2017

s/d 11

Desember 2018

Komisaris Utama

Independen

Akuntansi,

Hukum dan

Manajemen

Yayat Sutaryat Anggota

Komite

Nominasi

dan

Remunerasi

31 Maret 2015

s/d tahun ke 4

sejak tanggal

diangkat

Komisaris

Independen Hukum

Muhadi Anggota

Nominasi

dan

Remunerasi

31 Maret 2015

s/d tahun ke 4

sejak tanggal

diangkat

Komisaris Teknik

Ernie

Tisnawati Sule

Anggota

Komite

Nominasi

dan

Remunerasi

01 Maret 2018

s/d 29 Februari

2020

Pihak Independen

Manajemen

Sumber Daya

Manusia

Dadan

Yonanda

Anggota

Komite

Nominasi

dan

Remunerasi

1 Juli 2015 s/d

20 Desember

2018

Ex. Officio

Pemimpin Divisi

Human Capital

Hukum dan

Sumber Daya

Manusia

*Diberhentikan dengan hormat berdasarkan akta pernyataan keputusan RUPS-LB No.38 Tanggal 11

Desember 2018

2. Berdasarkan Surat Keputusan Dewan Komisaris No 03/SK/DK/2018

tanggal 02 Oktober 2018

Nama Jabatan Periode Keterangan Keahlian

Klemi

Subiyantoro*

Ketua

Komite

Nominasi

dan

Remunerasi

29 Maret 2017

s/d 11

Desember 2018

Komisaris Utama

Independen

Akuntansi,

Hukum dan

Manajemen

Yayat Sutaryat Anggota

Komite

Nominasi

dan

Remunerasi

31 Maret 2015

s/d tahun ke 4

sejak tanggal

diangkat

Komisaris

Independen Hukum

Suwarta* Anggota

Nominasi

dan

Remunerasi

23 Maret 2016

s/d 11

Desember 2018

Komisaris

Independen

Akuntansi

dan Hukum

Ernie

Tisnawati Sule

Anggota

Komite

Nominasi

dan

Remunerasi

01 Maret 2018

s/d 29 Februari

2020

Pihak Independen

Manajemen

Sumber Daya

Manusia

Dadan

Yonanda

Anggota

Komite

Nominasi

1 Juli 2015 s/d

20 Desember

2018

Ex. Officio

Pemimpin Divisi

Human Capital

Hukum dan

Sumber Daya

Manusia

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 39

dan

Remunerasi

*Diberhentikan dengan hormat berdasarkan akta pernyataan kepengurusan RUPS-LB No 38 tanggal 11

Desember 2018

3. Berdasarkan Surat Keputusan Dewan Komisaris No 07/SK/DK/2018

tanggal 12 Desember 2018

Nama Jabatan Periode Keterangan Keahlian

Yayat Sutaryat Ketua

Komite

Nominasi

dan

Remunerasi

31 Maret 2015

s/d tahun ke 4

sejak tanggal

diangkat

Komisaris

Independen Hukum

Muhadi Anggota

Nominasi

dan

Remunerasi

31 Maret 2015

s/d tahun ke 4

sejak tanggal

diangkat

Komisaris Teknik

Ernie

Tisnawati Sule

Anggota

Komite

Nominasi

dan

Remunerasi

01 Maret 2018

s/d 29 Februari

2020

Pihak Independen

Manajemen

Sumber Daya

Manusia

Dadan

Yonanda

Anggota

Komite

Nominasi

dan

Remunerasi

1 Juli 2015 s/d

20 Desember

2018

Ex Officio

Pemimpin Divisi

Human Capital

Hukum dan

Sumber Daya

Manusia

4. Berdasarkan Surat Keputusan Dewan Komisaris No 09/SK/DK/2018

tanggal 20 Desember 2018

Nama Jabatan Periode Keterangan Keahlian

Yayat Sutaryat Ketua

Komite

Nominasi

dan

Remunerasi

31 Maret 2015

s/d tahun ke 4

sejak tanggal

diangkat

Komisaris

Independen

Hukum

Muhadi Anggota

Komite

Nominasi

dan

Remunerasi

31 Maret 2015

s/d tahun ke 4

sejak tanggal

diangkat

Komisaris Teknik

Ernie

Tisnawati Sule

Anggota

Komite

Nominasi

dan

Remunerasi

01 Maret 2018

s/d 29 Februari

2020

Pihak Independen Manajemen

Sumber Daya

Manusia

Agus

Supriyatna

Anggota

Komite

Nominasi

dan

Remunerasi

(ex officio)

21 Desember

2018 s/d

sekarang

Ex. Officio

Pemimpin Divisi

Human Capital

Risk

Management,

Human

Capital dan

GCG

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 40

B.3.3.1 Independensi Komite Nominasi dan Remunerasi

Seluruh anggota Komite Nominasi dan Remunerasi yang berasal dari

pihak independen tidak memiliki hubungan keuangan,

kepengurusan, kepemilikan saham dan/atau hubungan keluarga

dengan Dewan Komisaris, Direksi dan/atau Pemegang Saham

Pengendali atau hubungan dengan Bank, yang dapat mempengaruhi

kemampuannya bertindak independen.

B.3.3.2 Tugas dan Tanggung Jawab Komite Nominasi dan Remunerasi

Komite Nominasi dan Remunerasi memiliki tugas dan tanggung

jawab untuk menyusun dan melaksanakan rencana kerja tahunan

Komite Nominasi dan Remunerasi sesuai arahan Dewan Komisaris

dan ketentuan yang berlaku di Bank.

1) Tugas terkait Nominasi

a) Memberikan rekomendasi mengenai komposisi jabatan

anggota Direksi dan/atau anggota Dewan Komisaris;

b) Menyusun dan memberikan rekomendasi mengenai sistem

dan prosedur pemilihan dan/atau penggantian anggota

Direksi dan/atau anggota Dewan Komisaris kepada Dewan

Komisaris untuk disampaikan kepada RUPS;

c) Sistem dan prosedur pemilihan dan/atau penggantian

anggota pengurus dituangkan dalam Pedoman Nominasi;

d) Memberikan rekomendasi nama calon anggota Dewan

Komisaris dan Direksi kepada Dewan Komisaris untuk

disampaikan kepada RUPS setelah lulus Penilaian

Kemampuan dan Kepatutan dari Otoritas Jasa Keuangan;

e) Memberikan rekomendasi mengenai pihak independen yang

akan menjadi calon anggota komite-komite yang berada di

bawah Dewan Komisaris kepada Dewan Komisaris;

f) Menyusun kriteria evaluasi kinerja bagi anggota Direksi

dan/atau anggota Dewan Komisaris;

g) Membantu Dewan Komisaris melakukan penilaian kinerja

anggota Direksi dan/atau anggota Dewan Komisaris;

h) Memberikan rekomendasi mengenai program

pengembangan kemampuan anggota Direksi dan/atau

anggota Dewan Komisaris.

2) Tugas terkait Remunerasi

a) Mengevaluasi kebijakan remunerasi yang berlaku pada

Bank, termasuk struktur dan besaran remunerasi;

b) Mempelajari ketentuan dan peraturan perundang-undangan

yang berlaku dalam kebijakan remunerasi, penetapan

fasilitas serta tunjangan lainnya;

c) Memberikan rekomendasi kepada Dewan Komisaris

mengenai:

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 41

i. Kebijakan remunerasi berupa gaji, fasilitas dan

tunjangan lainnya bagi anggota Direksi dan/atau

anggota Dewan Komisaris untuk disampaikan kepada

RUPS;

ii. Kebijakan remunerasi bagi pejabat eksekutif dan

pegawai secara keseluruhan untuk disampaikan kepada

Direksi melalui Dewan Komisaris.

d) Rekomendasi disampaikan dengan memperhatikan:

i. Kinerja keuangan dan pemenuhan cadangan

sebagaimana diatur dalam peraturan perundang-

undangan yang berlaku;

ii. Prestasi kerja individual;

iii. Kewajaran dengan peer group;

iv. Pertimbangan sasaran dan strategi jangka panjang

Bank;

v. Tugas, tanggung jawab dan wewenang anggota Direksi

dan/atau anggota Dewan Komisaris dikaitkan dengan

pencapaian tujuan dan kinerja Bank;

vi. Target kinerja atau kinerja masing–masing anggota

direksi dan/atau anggota Dewan Komisaris;

vii. Keseimbangan tunjangan antara yang bersifat tetap dan

bersifat variable.

e) Membantu Dewan Komisaris melakukan penilaian kinerja

dengan kesesuaian remunerasi yang diterima masing-

masing anggota Direksi dan/atau anggota Dewan Komisaris;

f) Memberikan rekomendasi kepada Dewan Komisaris atas

kebijakan remunerasi pegawai Bank secara keseluruhan

untuk disampaikan kepada Direksi.

B.3.3.3 Rapat Dan Kehadiran Komite Nominasi dan Remunerasi

Selama tahun 2018, Komite Nominasi dan Remunerasi telah

menyelenggarakan pertemuan sebanyak 10 (sepuluh) kali. Berikut

informasi pertemuan Komite Nominasi dan Remunerasi sepanjang

tahun 2018:

Nama Jumlah

Rapat

Total

Kehadiran Persentase

Klemi Subiyantoro* 7 7 100%

Yayat Sutaryat 10 10 100%

Muhadi 3 3 100%

Suwarta* 4 4 100%

Ernie Tisnawati Sule 10 8 80%

Dadan Yonanda 9 9 100%

Agus Supriyatna 1 1 100%

*Diberhentikan dengan hormat berdasarkan akta pernyataan keputusan RUPS-LB No

38 tanggal 11 Desember 2018

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 42

B.3.3.4 Pelaksanaan Tugas Komite Remunerasi dan Nominasi

Komite Nominasi dan Remunerasi selama tahun 2018 telah

melaksanakan tugas dan tanggung jawab terkait dengan fungsi

nominasi dan remunerasi, diantaranya :

1) Memberikan rekomendasi kepada Dewan Komisaris terkait

perpanjangan perjanjian kerja anggota Komite dari pihak

independen;

2) Mengevaluasi dan memberikan rekomendasi kepada Dewan

Komisaris mengenai kebijakan remunerasi Pengurus dan

Pegawai;

3) Melaksanakan proses nominasi untuk jabatan Pengurus yang

kosong dan yang akan kosong pada RUPS Tahunan Tahun Buku

2018.

Seluruh rapat Komite Nominasi dan Remunerasi telah

didokumentasikan dengan baik dalam notulen rapat dengan

memperhatikan jumlah kuorum kehadiran. Anggota Komite

Nominasi dan Remunerasi senantiasa diberikan kesempatan untuk

mengikuti seminar maupun program pelatihan untuk meningkatkan

wawasan dan pengetahuan terkait dengan tugas dan

tanggungjawabnya.

B.3.4 Komite Tata Kelola Terintegrasi

Peraturan Otoritas Jasa Keuangan nomor 18/POJK.03/2014 tanggal 18

November 2014 tentang Penerapan Tata Kelola Terintegrasi Bagi Konglomerasi

Keuangan guna mengatur pelaksanaan tata kelola terintegrasi bagi Lembaga

Jasa Keuangan yang memiliki hubungan kepemilikan dan/atau pengendalian.

Oleh karena itu setiap Lembaga Jasa Keuangan yang tergabung dalam

konglomerasi keuangan wajib menerapkan tata kelola secara terintegrasi.

Dalam pelaksanaan tata kelola terintegrasi, Bank telah membentuk Komite

Tata Kelola Terintegrasi sebagai pengawasan guna memberikan rekomendasi

atau nasihat dalam pelaksanaan kebijakan termaksud.

Komite Tata Kelola Terintegrasi Bank dibentuk berdasarkan:

1. Peraturan Otoritas Jasa Keuangan nomor 55/POJK.03/2016 tanggal 09

Desember 2016 tentang Penerapan Tata Kelola Bagi Bank Umum;

2. Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 18/POJK.03/2014 tentang

Penerapan Tata Kelola Terintegrasi Bagi Konglomerasi Keuangan;

3. Peraturan Otoritas Jasa Keuangan nomor 17/POJK.03/2014 tanggal 18

November 2014 tentang Penerapan Manajemen Risiko Terintegrasi bagi

Konglomerasi Keuangan;

4. Surat Edaran Otoritas Jasa Keuangan nomor 14/SEOJK.03/2015 tanggal 25

mei 2015 tentang Penerapan Manajemen Risiko Terintegrasi Bagi

Konglomerasi Keuangan;

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 43

5. Surat Edaran Otoritas Jasa Keuangan nomor 15/SEOJK.03/2015 tanggal 25

Mei 2016 tentang Penerapan Tata Kelola Terintegrasi Bagi Konglomerasi

Keuangan;

6. Surat Keputusan Dewan Komisaris PT Bank Pembangunan Daerah Jawa

Barat dan Banten, Tbk. Nomor 05/SK/DK/2016 tanggal 31 Maret 2016

tentang Pembentukan Komite Tata Kelola Terintegrasi (KTT);

7. Surat Keputusan Dewan Komisaris nomor 01/SK/DK/2018 Tanggal 22

Januari 2018 tentang Pembagian Tugas dan Pelaksanaan Jadwal Kegiatan

Dewan Komisaris;

8. Surat Keputusan Dewan Komisaris Nomor 03/SK/DK/2018 tanggal 02

Oktober 2018 tentang Pembagian Tugas dan Pelaksanaan Jadwal Kegiatan

Dewan Komisaris serta Komite-Komite;

9. Surat Keputusan Dewan Komisaris Nomor 07/SK/DK/2018 tanggal 12

Desember 2018 tentang Pembagian Tugas dan Pelaksanaan Kegiatan

Dewan Komisaris serta Komite-Komite;

10. Surat Keputusan Dewan Komisaris nomor 09/SK/DK/2018 tanggal 20

Desember 2018 Tentang Pembagian Tugas dan Pelaksanaan Kegiatan

Dewan Komisaris serta Komite-Komite.

Susunan Komite Tata Kelola Terintegrasi (bank bjb) pada awal tahun 2018

berdasarkan SK nomor 01/SK/DK/2018 Tanggal 22 Januari 2018 tentang

Pembagian Tugas dan Pelaksanaan Jadwal Kegiatan Dewan Komisaris serta

Komite-Komite, adalah Sebagai Berikut : Nama Jabatan Keterangan Periode Keahlian

Yayat Sutaryat Ketua Komisaris

Independen

31 Maret 2015 s/d tahun

ke 4 sejak tanggal

diangkat

Hukum

Klemi

Subiyantoro* Anggota

Komisaris Utama

Independen

29 Maret 2017 s/d tahun

ke 4 sejak tanggal

diangkat

Akuntansi dan

Hukum

Rudhyanto

Mooduto* Anggota

Komisaris

Independen

31 Maret 2015 s/d tahun

ke 4 sejak tanggal

diangkat

Akuntansi dan

Manajemen Bisnis

Internasional

Suwarta Anggota Komisaris

Independen

23 Maret 2016 s/d tahun

ke 4 sejak tanggal

diangkat

Akuntansi dan

Hukum

Aldrin

Herwany** Anggota

Pihak

Independen

03 Juni 2017 s/d Agustus

2018 Ekonomi

*Diberhentikan dengan hormat berdasarkan akta pernyataan keputusan RUPS-LB No.38 Tanggal 11 Desember

2018

**Sdr.Aldrian Herwany mengundurkan diri sebagai anggota Komite Tata Kelola Terintegrasi pada bulan

Agustus 2018

Berdasarkan Surat Keputusan Dewan Komisaris nomor 03/SK/DK/2018

tanggal 02 Oktober 2018 tentang Pembagian Tugas dan Pelaksanaan Jadwal

Kegiatan Dewan Komisaris serta Komite-Komite, susunan Komite Tata Kelola

Terintegrasi mengalami perubahan menjadi :

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 44

Nama Jabatan Keterangan Periode Keahlian

Yayat Sutaryat Ketua Komisaris

Independen

31 Maret 2015 s/d tahun

ke 4 sejak tanggal

diangkat

Hukum

Klemi

Subiyantoro* Anggota

Komisaris Utama

Independen

29 Maret 2017 s/d tahun

ke 4 sejak tanggal

diangkat

Akuntansi dan

Hukum

Rudhyanto

Mooduto* Anggota

Komisaris

Independen

31 Maret 2015 s/d tahun

ke 4 sejak tanggal

diangkat

Akuntansi dan

Manajemen Bisnis

Internasional

Muhadi Anggota Komisaris

31 Maret 2015 s/d tahun

ke 4 sejak tanggal

diangkat

Tehnik

*Diberhentikan dengan hormat berdasarkan akta pernyataan keputusan RUPS-LB No. 38 Tanggal 11 Desember

2018

Pada tanggal 12 Desember 2018 Susunan Komite Tata Kelola Terintegrasi bank

bjb kembali mengalami perubahan, berdasarkan Surat Keputusan Dewan

Komisaris Nomor 07/SK/DK/2018 tanggal 12 Desember 2018 tentang

Pembagian Tugas dan Pelaksanaan Kegiatan Dewan Komisaris serta Komite-

Komite yang di perbaharui oleh Surat Keputusan Dewan Komisaris nomor

09/SK/DK/2018 tanggal 20 Desember 2018 Tentang Pembagian Tugas dan

Pelaksanaan Kegiatan Dewan Komisaris serta Komite-Komite, maka

susunan/struktur, keanggotaan dan keahlian Komite Tata Kelola Terintegrasi

pada periode 31 Desember 2018 menjadi sebagai berikut : Nama Jabatan Keterangan Periode Keahlian

Muhadi

Ketua

Merangkap

Anggota

Komisaris

31 Maret 2015 s/d tahun

ke 4 sejak tanggal

diangkat

Tehnik

Yayat Sutaryat Ketua Komisaris

Independen

31 Maret 2015 s/d tahun

ke 4 sejak tanggal

diangkat

Hukum

B.3.4.1 Independensi Komite Tata Kelola Terintegrasi

Seluruh anggota Komite Tata Kelola Terintegrasi tidak memiliki

hubungan keuangan, kepengurusan, kepemilikan saham dan/atau

hubungan keluarga dengan Dewan Komisaris, Direksi dan/atau

Pemegang Saham Pengendali atau hubungan dengan Bank, yang

dapat mempengaruhi kemampuannya bertindak independen.

B.3.4.2 Tugas dan Tanggung Jawab Komite Tata Kelola Terintegrasi

Komite Tata Kelola Terintegrasi memiliki tugas dan tanggung jawab

untuk menyusun dan melaksanakan rencana kerja tahunan sesuai

arahan Dewan Komisaris dan ketentuan yang berlaku di Bank.

Adapun Tugas dan tanggung jawab Komite Tata Kelola Terintegrasi

adalah:

1) Mengawasi penerapan tata kelola pada masing-masing Lembaga

Jasa Keuangan agar sesuai dengan Kebijakan Tata Kelola

Terintegrasi;

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 45

2) Memberikan rekomendasi kepada Dewan Komisaris Entitas

Utama mengenai pelaksanaan tugas dan tanggung jawab Direksi

Entitas Utama atas pelaksanaan Kebijakan Tata Kelola

Terintegrasi dan tindak lanjut hasil audit dari pihak intern dan

ekstern;

3) Melakukan evaluasi terhadap Kebijakan Tata Kelola Terintegrasi

yang telah ditetapkan;

4) Mengevaluasi dan menganalisa Laporan Tata Kelola Terintegrasi

yang diberikan oleh Direksi serta laporan lain;

5) Menyusun dan melaksanakan rencana kerja tahunan Komite

Tata Kelola Terintegrasi sesuai arahan Dewan Komisaris dan

ketentuan yang berlaku di Bank;

6) Membuat program kerja tahunan;

7) Membuat laporan hasil evaluasi dan merekomendasikan kepada

Dewan Komisaris paling kurang 1 (satu) kali dalam setiap

Triwulan.

B.3.4.3 Rapat Dan Kehadiran Komite Tata Kelola Terintegrasi

Selama tahun 2018, Komite Tata Kelola Terintegrasi telah

menyelenggarakan pertemuan sebanyak 9 (sembilan) kali. Berikut

informasi pertemuan Komite Tata Kelola Terintegrasi sepanjang

tahun 2018 :

Nama Jumlah

Rapat

Total

Kehadiran Persentase

Yayat Sutaryat 9 9 100%

Klemi Subiyantoro** 9 0 0%

Rudhyanto Mooduto** 9 7 88,83%

Suwarta** 9 9 100%

Aldrin Herwany* 7 5 71,43%

Muhadi 1 1 100%

Yayat Sutaryat 1 1 100%

*Sdr.Aldrian Herwany mengundurkan diri sebagai anggota Komite Tata Kelola

Terintegrasi pada bulan Agustus 2018

** Diberhentikan dengan hormat berdasarkan akta pernyataan keputusan RUPS-LB N0

38 Tanggal 11 Desember 2018

B.3.4.4 Pelaksanaan Tugas Komite Tata Kelola Terintegrasi

Selama tahun 2018 kegiatan Komite Tata Kelola Terintegrasi adalah

sebagai berikut:

1) Melakukan pemantauan dan evaluasi terhadap pelaksanaan

tugas dan fungsi Direktur yang membawahkan fungsi Tata

Kelola Terintegrasi.

2) Melakukan pemantauan dan evaluasi terhadap pelaksanaan

tugas dan fungsi Direktur yang membawahkan fungsi

Pengawasan terhadap Lembaga Jasa Keuangan dalam

Konglomerasi Keuangan.

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 46

3) Melakukan pemantauan dan evaluasi terhadap pelaksanaan

tugas dan fungsi dari Satuan Kerja Audit Internal Terintegrasi,

Satuan Kerja Manajemen Risiko Terintegrasi dan Satuan

Kepatuhan Terintegrasi.

4) Melakukan pemantauan terhadap Kinerja dan Profil Risiko dari

perusahaan anak dan perusahaan terelasi dalam konglomerasi

keuangan.

5) Melakukan evaluasi atas Pembinaan Entitas Utama terhadap

Tata Kelola Perusahaan anak dan perusahaan terelasi dalam

konglomerasi keuangan bank bjb.

B.3.5 Komite Pemantau Bisnis dan Perkreditan

Komite Pemantau Bisnis dan Perkreditan (KPBP) Bank merupakan salah satu

komite yang dibentuk Dewan Komisaris Bank dalam rangka mendukung

efektivitas pelaksanaan tugas dan tanggung jawabnya. KPBP Bank dibentuk

berdasarkan:

1. Peraturan Otoritas Jasa Keuangan nomor 55/POJK.03/2016 tanggal 9 Desember 2016 tentang Penerapan Tata Kelola bagi Bank Umum.

2. Surat Keputusan Dewan Komisaris PT Bank Pembangunan Daerah Jawa

Barat dan Banten, Tbk. Nomor 04/SK/DK/2015 tanggal 05 Februari 2015

tentang Pembentukan Komite Pemantau Bisnis dan Perkreditan.

3. Surat Keputusan Dewan Komisaris PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten, Tbk. nomor 05/SK/DK/2015 tanggal 3 Maret 2015 Tentang Pedoman dan Tata Tertib Kerja Komite Pemantau Bisnis dan Perkreditan.

4. Surat Keputusan Dewan Komisaris nomor 01/SK/DK/2018 Tanggal 22

Januari 2018 tentang Pembagian Tugas dan Pelaksanaan Jadwal Kegiatan

Dewan Komisaris yang telah diubah dan diperbaharui dengan Surat

Keputusan Dewan Komisaris Nomor 09/SK/DK/2018 tanggal 20 Desember

2018 Tentang Pembagian Tugas dan Pelaksanaan Kegiatan Dewan

Komisaris serta Komite-Komite.

Susunan Komite Pemantau Bisnis dan Perkreditan pada awal tahun 2018

berdasarkan SK nomor 01/SK/DK/2018 Tanggal 22 Januari 2018 tentang

Pembagian Tugas dan Pelaksanaan Jadwal Kegiatan Dewan Komisaris serta

Komite-Komite, adalah Sebagai Berikut : Nama Jabatan Keterangan Periode Keahlian

Rudhyanto

Mooduto* Anggota

Komisaris

Independen

31 Maret 2015 s/d tahun

ke 4 sejak tanggal

diangkat

Akuntansi dan

Manajemen Bisnis

Internasional

Yayat Sutaryat Ketua Komisaris

Independen

31 Maret 2015 s/d tahun

ke 4 sejak tanggal

diangkat

Hukum

Muhadi Anggota Komisaris

31 Maret 2015 s/d tahun

ke 4 sejak tanggal

diangkat

Tekhnik

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 47

Agus Hery

Suvagyo** Anggota

Pihak

Independen

03 Maret 2017 s/d

Desember 2018 Ekonomi

Usman ** Anggota Pihak

Independen

03 Maret 2017 s/d

Desember 2018 Manajemen

* Diberhentikan dengan hormat berdasarkan akta pernyataan kepengurusan RUPS-LB No. 38 Tanggal 11

Desember 2018

**Mengundurkan diri sebagai anggota Komite Pemantau Bisnis dan Perkreditan sejak Desember 2018

Pada Tanggal 12 Desember 2018 Komite Pemantau Binis dan Perkreditan

ditiadakan berdasarkan Surat Keputusan Dewan Komisaris nomor

07/SK/DK/2018 tanggal 12 Desember 2018 tentang Pembagian Tugas dan

Pelaksanaan Kegiatan Dewan Komisaris sera Komite-Komite, yang

diperbaharui dengan Surat Keputusan Dewan Komisaris nomor

09/SK/DK/2018 tanggal 20 Desember 2018 tentang Pembagian Tugas dan

Pelaksanaan Kegiatan Dewan Komisaris serta Komite-Komite.

B.3.5.1 Independensi Komite Pemantau Bisnis dan Perkreditan

Seluruh anggota Komite Pemantau Bisnis dan Perkreditan yang

berasal dari pihak independen tidak memiliki hubungan keuangan,

kepengurusan, kepemilikan saham dan/atau hubungan keluarga

dengan Dewan Komisaris, Direksi dan/atau Pemegang Saham

Pengendali atau hubungan dengan Bank, yang dapat mempengaruhi

kemampuannya bertindak independen.

B.3.5.2 Tugas dan Tanggung Jawab Komite Pemantau Bisnis dan Perkreditan

Komite Pemantau Bisnis dan Perkreditan memiliki tugas:

1) Memantau kebijakan serta jalannya bisnis dan perkreditan Bank;

2) Tugas lain yang diberikan oleh Dewan Komisaris.

Adapun tanggung jawab Komite Pemantau Bisnis dan Perkreditan

adalah sebagai berikut:

1) Dalam melaksanakan tugas, KPBP bertanggung jawab kepada

Dewan Komisaris;

2) Anggota KPBP wajib merahasiakan informasi yang diperoleh

sesuai dengan ketentuan yang berlaku;

3) Anggota KPBP dalam melaksanakan tugasnya wajib mentaati

standar etika Bank dan dilarang mengambil keuntungan pribadi

baik secara langsung maupun tidak langsung dari kegiatan Bank

selain honorarium dan/atau tunjangan lainnya sesuai dengan

ketentuan yang berlaku.

B.3.5.3 Rapat Dan Kehadiran Komite Pemantau Bisnis dan Perkreditan

Selama tahun 2018, Komite Pemantau Bisnis dan Perkreditan telah

menyelenggarakan pertemuan sebanyak 11 (sebelas) kali. Berikut

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 48

informasi pertemuan Komite Pemantau Bisnis dan Perkreditan

sepanjang tahun 2018:

Nama Jumlah

Rapat

Jumlah

Kehadiran Persentase

Rudhyanto Mooduto* 11 11 100%

Yayat Sutaryat 11 7 63,64%

Muhadi 11 10 90,91%

Agus Hery Subagyo** 11 11 100%

Usman** 11 9 81,82%

*Diberhentikan dengan hormat berdasarkan akta pernyataan keputusan RUPS-LB No

38 Tanggal 11 Desember 2018

**Mengundurkan diri sebagai anggota Komite Pemantau Bisnis dan Perkreditan sejak

Desember 2018

B.3.5.4 Pelaksanaan Tugas Komite Pemantau Bisnis dan Perkreditan

Sesuai program kerja Komite Pemantau Bisnis dan Perkreditan

(KPBP), maka pada tahun 2018 direalisasikan rencana kerja sebagai

berikut :

1) Melakukan evaluasi kebijakan bisnis dan perkreditan, serta

memberi saran/rekomendasi untuk penyempurnaan dan

pengembangan kebijakan bisnis dan perkreditan.

2) Mengawasi serta memantau jalannya proses bisnis dan

perkreditan.

3) Melakukan review dan pemantauan terhadap kinerja keuangan

bank bjb.

4) Melakukan review dan pemantauan terhadap kinerja perkreditan

Divisi yang relevan.

5) Melakukan review dan pemantauan terhadap NPL dan CKPN

Kantor Cabang yang relevan serta memberikan

saran/rekomendasi untuk penyelesaiannya.

6) Mengawasi serta memantau jalannya proses kegiatan Treasuri.

7) Melaporkan kegiatan pemantuan bisnis dan perkreditan kepada

Dewan komisaris secara berkala.

B.4 PENERAPAN MANAJEMEN RISIKO

Bank melaksanakan penerapan sistem manajemen risiko berdasarkan empat pilar

sebagai berikut:

B.4.1 Pengawasan aktif Direksi dan Dewan Komisaris

Direksi dan Dewan Komisaris bertanggung jawab atas efektivitas penerapan

Manajemen Risiko Bank. Untuk itu Direksi dan Dewan Komisaris harus

memahami Risiko yang dihadapi oleh Bank dan memberikan arahan yang

jelas, melakukan pengawasan dan mitigasi secara aktif serta mengembangkan

budaya Manajemen Risiko dalam organisasi Bank. Dalam rangka mendukung

penerapan Manajemen Risiko secara efektif, Direksi dan Dewan Komisaris

secara aktif terlibat dalam Risk Management Commite (RMC), Credit Policy

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 49

Comitee (CPC), Komite Manajemen Risiko Terintegrasi (KMRT) serta Rapat

Dewan Komisaris.

B.4.2 Kecukupan kebijakan, prosedur dan penetapan limit sebagai pedoman

penerapan manajemen risiko.

Dalam rangka pengendalian Risiko secara efektif, kebijakan dan prosedur yang

dimiliki Bank didasarkan pada strategi Manajemen Risiko yang dilengkapi

dengan toleransi Risiko dan limit Risiko. Penetapan toleransi Risiko dan limit

Risiko dilakukan dengan memperhatikan tingkat Risiko yang akan diambil

dan strategi Bank secara keseluruhan. Penerapan Manajemen Risiko yang

efektif telah didukung dengan kerangka yang mencakup kebijakan dan

prosedur Manajemen Risiko serta limit Risiko yang ditetapkan secara jelas

sejalan dengan visi, misi, dan strategi bisnis Bank. Penyusunan kebijakan dan

prosedur Manajemen Risiko tersebut dilakukan dengan memperhatikan

antara lain jenis, kompleksitas kegiatan usaha, profil Risiko, risk appetitte,

keterkaitan antar Risiko, serta peraturan yang ditetapkan otoritas dan/atau

praktik perbankan yang sehat. Selain itu, penerapan kebijakan dan prosedur

Manajemen Risiko yang dimiliki Bank harus didukung oleh kecukupan

permodalan dan kualitas SDM. Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam

penetapan kerangka Manajemen Risiko termasuk kebijakan, prosedur dan

limit, antara lain:

1. Strategi Manajemen Risiko

Strategi manajemen risiko merupakan acuan terhadap pendekatan

mengenai cara pencapaian tujuan Manajemen Risiko. Bank merumuskan

strategi Manajemen Risiko sesuai strategi bisnis secara keseluruhan

dengan memperhatikan risk appetite, risk tolerance dan risk limit. Strategi

Manajemen Risiko disusun untuk memastikan bahwa eksposur risiko

Bank berada pada atau di bawah tingkat eksposur risiko yang ditetapkan

sesuai dengan kebijakan, prosedur internal Bank, peraturan perundang-

undangan dan ketentuan lain yang berlaku. Strategi Manajemen Risiko

disusun berdasarkan prinsip-prinsip umum berikut :

a. Strategi Manajemen Risiko harus berorientasi jangka panjang untuk

memastikan kelangsungan usaha Bank dengan mempertimbangkan

kondisi atau siklus ekonomi;

b. Strategi Manajemen Risiko secara komprehensif dapat

mengendalikan dan mengelola risiko Bank dan Perusahaan Anak; dan

c. Mencapai kecukupan permodalan yang diharapkan disertai alokasi

sumber daya yang memadai.

Strategi Manajemen Risiko disusun dengan mempertimbangkan faktor-

faktor berikut :

a. Kondisi ekonomi serta dampaknya pada risiko Bank.

b. Organisasi Bank, termasuk kecukupan sumber daya manusia dan

infrastruktur pendukung.

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 50

c. Kondisi keuangan Bank, organisasi Bank, kemampuan untuk

menghasilkan laba dan kemampuan mengidentifikasi, memantau,

dan mengendalikan risiko yang timbul sebagai akibat perubahan

faktor internal dan eksternal;

d. Bauran serta diversifikasi portofolio Bank.

Strategi Manajemen Risiko dimaksud di review secara berkala dan

dikomunikasikan secara efektif kepada seluruh jenjang organisasi agar

memahami secara jelas pendekatan yang telah ditetapkan serta mematuhi

seluruh aspek yang terkait. Direksi mengkomunikasikan Strategi

Manajemen Risiko secara efektif kepada seluruh jenjang organisasi dan

melakukan review secara berkala.

2. Tingkat Risiko yang akan diambil (Risk Appetite), Toleransi Risiko dan

Limit

Risk Appetite merupakan tingkat risiko yang bersedia diambil oleh Bank

dalam rangka mencapai sasaran atau tingkat laba yang diharapkan. Risk

Appetite tercermin dalam strategi dan sasaran bisnis Bank serta

mencerminkan harapan Pemangku Kepentingan. Tingkat Risiko yang

akan diambil (risk appetite) tercermin dalam strategi dan sasaran bisnis

Bank. Toleransi Risiko (risk tolerance) merupakan tingkat dan jenis Risiko

yang secara maksimum ditetapkan oleh Bank. Risk tolerance merupakan

penjabaran dari risk appetite. Direksi memberikan arahan yang jelas

mengenai risk appetite, risk tolerance dan risk limit Bank. Risk appetite

dan risk tolerance harus tercermin di dalam kebijakan Manajemen Risiko,

termasuk dalam penetapan limit. Dalam merumuskan risk tolerance, Bank

perlu mempertimbangkan strategi dan tujuan bisnis Bank serta

kemampuan Bank mengambil risiko (risk bearing capacity).

Penetapan Risk Appetite, Risk Tolerance dan Risk Limit harus dapat

mengakomodir tujuan seluruh stakeholder bank yang meliputi Regulator,

Pemegang Saham, Investor, Direksi, Karyawan maupun Nasabah. Adapun

tujuan dari stakeholder meliputi pemenuhan atas aspek kepatuhan, risiko,

permodalan, return, maupun pertumbuhan yang berkelanjutan.

Mengingat sifatnya yang menyeluruh, maka penetapan dan pengelolaan

Risk Appetite, Risk Tolerance dan Risk Limit memerlukan komitmen

bersama seluruh lini bank. Risk Appetite, Risk Tolerance dan Risk Limit

yang telah ditetapkan oleh bank bertujuan untuk menunjang pencapaian

strategi bisnis bank dengan tingkat risiko yang dapat diterima.

Dalam implementasinya, akan dilakukan pemantauan secara berkala atas

tingkat eksposur risiko aktual terhadap posisi pencapaian strategi bisnis

bank. Adapun aspek tata kelola (governance) terdiri dari tiga aspek, antara

lain :

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 51

a. Strategic Level

Strategic Level merupakan jenjang kewenangan yang melekat pada

Direksi melalui Komite Manajemen Risiko. Direksi berwenang

menentukan selera risiko yang diinginkan (risk appetite) selaras

dengan strategi bisnis bank. Disamping itu, Direksi juga berwenang

untuk memberikan persetujuan atas besaran nilai Risk Tolerance dan

nilai Risk Limit dengan merujuk pada Risk Appetite yang telah

ditentukan.

b. Tactical Level

Pengelolaan Risk Appetite, Risk Tolerance dan Risk Limit pada jenjang

Tactical Level merupakan kewenangan Divisi Manajemen Risiko.

Mengembangkan metodologi risk tolerance untuk setiap jenis risiko

secara bankwide.

c. Operational Level

Operational Level merupakan kewenangan dan dibentuk oleh setiap

Risk Taking Unit dimana perannya adalah dalam menentukan

besaran Risk Limit yang dapat diterima dan hasilnya dikoordinasikan

dengan Divisi Manajemen Risiko. Besaran Risk Limit yang diusulkan,

selanjutnya disampaikan kepada Divisi Manajemen Risiko untuk

dilakukan review terkait metode perhitungan serta dalam rangka

melakukan sinkronisasi dengan hasil perhitungan Risk Tolerance

maupun Risk Appetite.

B.4.3 Kecukupan proses identifikasi, pengukuran, pemantauan dan

pengendalian risiko serta sistem informasi manajemen.

Identifikasi, pengukuran, pemantauan dan pengendalian Risiko merupakan

bagian utama dari proses penerapan Manajemen Risiko. Identifikasi Risiko

bersifat proaktif, mencakup seluruh produk dan aktivitas bisnis bank dan

dilakukan dalam rangka menganalisa sumber dan kemungkinan timbulnya

Risiko serta dampaknya terhadap kelangsungan bisnis bank. Selanjutnya perlu

dilakukan pengukuran Risiko yang telah diidentifikasi sesuai dengan

karakteristik dan kompleksitas kegiatan usaha Bank. Atas hasil pengukuran

tersebut perlu dilakukan pemantauan yang dilakukan oleh Risk Taking Unit

(RTU) yang berkoordinasi dengan Satuan Kerja Manajemen Risiko (SKMR)

selaku pihak yang independen dalam proses pemantauan tersebut. Selain itu,

guna mendukung efektifitas penerapan Manajemen Risiko perlu didukung

oleh pengendalian risiko dan sistem informasi manajemen risiko yang

memadai.

B.4.4 Sistem pengendalian internal yang menyeluruh.

Proses penerapan Manajemen Risiko yang efektif harus dilengkapi dengan

sistem pengendalian intern yang andal. Penerapan sistem pengendalian intern

secara efektif dapat membantu pengurus Bank menjaga aset Bank, menjamin

tersedianya pelaporan keuangan dan manajerial yang dapat dipercaya,

meningkatkan kepatuhan Bank terhadap ketentuan dan peraturan perundang-

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 52

undangan, serta mengurangi Risiko terjadinya kerugian, penyimpangan dan

pelanggaran aspek kehati-hatian. Terselenggaranya sistem pengendalian

intern Bank yang andal dan efektif menjadi tanggung jawab dari seluruh

satuan kerja operasional (risk-taking unit) dan satuan kerja pendukung serta

SKAI. Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam pelaksanaan sistem

pengendalian intern antara lain:

1. Pelaksanaan sistem pengendalian intern secara efektif dalam penerapan

Manajemen Risiko Bank mengacu pada kebijakan dan prosedur yang

telah ditetapkan. Penerapan prinsip pemisahan fungsi (four eyes principle)

harus memadai dan dilaksanakan secara konsisten.

2. Sistem pengendalian intern dalam penerapan Manajemen Risiko paling

sedikit mencakup:

a. kesesuaian antara sistem pengendalian intern dengan jenis dan

tingkat Risiko yang melekat pada kegiatan usaha Bank;

b. penetapan wewenang dan tanggung jawab untuk pemantauan

kepatuhan kebijakan dan prosedur Manajemen Risiko serta

penetapan limit Risiko;

c. penetapan jalur pelaporan dan pemisahan fungsi yang jelas dari

satuan kerja operasional (risk-taking unit) kepada satuan kerja yang

melaksanakan fungsi pengendalian;

d. struktur organisasi yang menggambarkan secara jelas tugas dan

tanggung jawab masing-masing unit dan individu;

e. pelaporan keuangan dan kegiatan operasional yang akurat dan tepat

waktu;

f. kecukupan prosedur untuk memastikan kepatuhan Bank terhadap

ketentuan dan peraturan perundang-undangan;

g. kaji ulang yang efektif, independen, dan obyektif terhadap kebijakan,

kerangka dan prosedur operasional Bank;

h. pengujian dan kaji ulang yang memadai terhadap sistem informasi

manajemen;

i. dokumentasi secara lengkap dan memadai terhadap cakupan,

prosedur operasional, temuan audit, serta tanggapan pengurus Bank

berdasarkan hasil audit; dan

j. verifikasi dan kaji ulang secara berkala dan berkesinambungan

terhadap penanganan kelemahan Bank yang bersifat material dan

tindakan pengurus Bank untuk memperbaiki penyimpangan yang

terjadi.

3. Pelaksanaan kaji ulang terhadap penerapan Manajemen Risiko paling

sedikit sebagai berikut:

a. Kaji ulang dan evaluasi dilakukan secara berkala, paling sedikit setiap

tahun oleh SKMR dan SKAI;

b. Cakupan kaji ulang dan evaluasi dapat ditingkatkan frekuensi atau

intensitasnya, berdasarkan perkembangan eksposur Risiko Bank,

perubahan pasar, metode pengukuran, dan pengelolaan Risiko;

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 53

c. Khusus untuk kaji ulang dan evaluasi terhadap pengukuran Risiko

oleh SKMR, paling sedikit mencakup:

1) kesesuaian kerangka Manajemen Risiko, yang meliputi

kebijakan, struktur organisasi, alokasi sumber daya, desain

proses Manajemen Risiko, sistem informasi, dan pelaporan

Risiko Bank dengan kebutuhan bisnis Bank, serta perkembangan

peraturan dan praktik terbaik (best practice) terkait Manajemen

Risiko;

2) metode, asumsi, dan variabel yang digunakan untuk mengukur

Risiko dan menetapkan limit eksposur Risiko;

3) perbandingan antara hasil dari metode pengukuran Risiko yang

menggunakan simulasi atau proyeksi pada masa datang dengan

hasil aktual;

4) perbandingan antara asumsi yang digunakan dalam metode

dimaksud dengan kondisi yang sebenarnya atau aktual;

5) perbandingan antara limit yang ditetapkan dengan eksposur

yang sebenarnya atau aktual; dan

6) penentuan kesesuaian antara pengukuran dan limit eksposur

Risiko dengan kinerja pada masa lalu dan posisi permodalan

Bank saat ini.

d. Pelaksanaan kaji ulang oleh pihak independen atau SKAI antara lain

mencakup:

1) keandalan kerangka Manajemen Risiko, yang mencakup

kebijakan, struktur organisasi, alokasi sumber daya, desain

proses Manajemen Risiko, sistem informasi serta pelaporan

Risiko Bank; dan

2) penerapan Manajemen Risiko oleh unit bisnis atau aktivitas

pendukung, termasuk kaji ulang terhadap pelaksanaan

pemantauan oleh SKMR.

4. Penyampaian hasil penilaian kaji ulang oleh SKMR kepada Dewan

Komisaris, SKAI, Direktur yang membawahkan fungsi kepatuhan, Komite

Audit (jika ada) dan Direksi terkait lainnya sebagai masukan dalam

rangka penyempurnaan kerangka dan proses Manajemen Risiko;

5. Pemanatauan oleh SKAI terhadap perbaikan atas hasil temuan audit

intern maupun ekstern. Temuan audit yang belum ditindaklanjuti harus

diinformasikan oleh SKAI kepada Direksi untuk diambil langkah-langkah

yang diperlukan;

6. Tingkat responsif Bank terhadap kelemahan dan/atau penyimpangan

yang terjadi terhadap ketentuan internal dan eksternal yang berlaku.

B.4.5 Jenis Risiko Yang Dikelola Bank

Terdapat 8 (delapan) jenis risiko yang harus dikelola dengan baik oleh Bank.

Kedelapan jenis risiko tersebut meliputi Risiko Kredit, Risiko Likuiditas, Risiko

Pasar, Risiko Operasional, Risiko Stratejik, Risiko Kepatuhan, Risiko Hukum

dan Risiko Reputasi.

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 54

1. Risiko Kredit

Terkait proses identifikasi, pengukuran, pemantauan, dan pengendalian

risiko kredit, Bank telah melakukan hal-hal sebagai berikut:

a. Bank secara berkala melakukan analisa menyeluruh atas aspek

internal dan eksternal bank melalui analisa Root Cause of Credit Risk

(RCCR) yang berisi analisa penyebab penurunan kolektibilitas

debitur yang berdampak pada timbulnya Non Performing Loan (NPL).

b. Bank melakukan perhitungan stress test Risiko Kredit yang

disampaikan kepada Direktur Kepatuhan dan Manajemen Risiko.

Disamping itu, Bank telah menyusun analisa Bottom Up Stress Test

(BUST) yang disampaikan kepada Otoritas Jasa Keuangan (OJK)

sebagai bagian dari pelaksanaan Financial Sector Assessment Program

(FSAP) serta telah disusun stress test dengan isu pendirian BPD

Banten. Pelaksanaan stress test dilakukan dengan pendekatan

portfolio level dan bertujuan untuk menghitung pengaruh kondisi

shock makro ekonomi terhadap peningkatan NPL secara bankwide.

Pelaksanaan perhitungan menggunakan satellite model yang meliputi

kredit produktif maupun kredit non-produktif pada seluruh sektor

ekonomi. Satellite model tersebut merupakan perhitungan regresi

multiple yang menghubungkan kondisi makro ekonomi sebagai

independent variable dan NPL sebagai dependent variable.

c. Selanjutnya terkait proses identifikasi, pengukuran, pemantauan dan

pengendalian risiko kredit pada divisi bisnis perkreditan, maka secara

berkala disusun laporan perkembangan eksposur risiko kredit yang

disusun dalam rangka mitigasi risiko dan sebagai upaya perbaikan

segera sesuai perkembangan tingkat risiko. Pemantauan atas kualitas

portofolio kredit yang dilaporkan secara berkala kepada Direksi

melalui hal-hal sebagai berikut:

1) Review dan evaluasi berkala melalui pelaksanaan business review

termasuk diantaranya pembahasan mengenai posisi serta

kualitas portofolio kredit;

2) Kaji ulang atas potensi risiko dalam aktivitas perkreditan yang

dilaporkan secara independen oleh Satuan Kerja Manajemen

Risiko.

Di samping itu, bank juga melakukan pemantauan kredit yang memuat

informasi mengenai :

a. Kondisi keuangan debitur

b. Kecukupan agunan

c. Pemantauan kepatuhan persyaratan perjanjian kredit

2. Risiko Pasar

Adapun upaya pengelolaan Risiko Pasar yang telah dilakukan Bank adalah

sebagai berikut:

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 55

a. Bank telah memiliki prosedur dan identifikasi risiko suku bunga

banking book yang didukung oleh sistem informasi yang sangat

memadai dan adanya pelaporan secara harian mengenai pergerakan

nilai tukar, suku bunga, dan informasi pasar lainnya ke Direksi

termasuk over limit;

b. Bank telah memiliki risk appetite, risk tolerance dan risk limit untuk

paramater risiko pasar yang ditetapkan oleh Dewan Komisaris dan

Direksi

c. Bank melakukan proses review atau validasi model pengukuran risiko

pasar yang dilakukan secara berkala melalui back testing dimana

model pengukurannya masih valid sesuai hasil back testing. Adapun

mengenai validasi dan back testing tersebut disusun dalam bentuk

laporan VaR (Value at Risk) dan validasi model;

d. Bank memiliki prosedur pemantauan limit secara harian sebagai

standarisasi pemantauan Divisi Manajemen Risiko terhadap aktivitas

dealing room treasury termasuk tindak lanjut yang akan dilakukan

oleh risk taking unit apabila terjadi pelampauan dan dilaporkan

kepada Direksi;

e. Bank melakukan pengendalian risiko pasar melalui monitoring

terhadap kontrak transaksi dan penilaian kembali kredibilitas

counterparty secara harian dan dipantau oleh dedicated person yang

berpengalaman kemudian dalam penetapan limit counterparty

dilakukan oleh unit kerja lain yang independen dari unit kerja bisnis

sehingga proses penetapan limitnya melibatkan four eyes principle;

f. Sebagai upaya meningkatkan informasi atas eksposur risiko pasar

yang dihadapi bank, unit kerja terkait telah melaporkan eksposur

risiko pasar baik secara harian (utilisasi treasury), mingguan (treasury

utilization report), bulanan (analisis pengukuran risiko pasar &

likuiditas), semesteran (market risk stress test), kepada Direksi dan

pejabat eksekutif sehingga diharapkan adanya tindak lanjut

perbaikan dan proses mitigasi untuk meminimalisir potensi risiko

yang akan datang;

g. Bank telah memiliki komite ALCO sebagai perangkat organisasi

dalam mendukung manajemen risiko pasar yang efektif

h. Dalam proses pengukuran, pemantauan yang dilakukan Satuan Kerja

Manajemen Risiko melalui pelaporan atas aktivitas unit kerja Trisuri

masih dilakukan secara manual dan belum tersistem namun

demikian mempertimbangkan eksposur transaksi bank yang belum

kompleks, potensi risiko yang dihadapi bank masih dapat termitigasi

dengan baik.

i. Terdapat proses mark to market secara harian terhadap transaksi

trading bank untuk mengetahui kerugian/keuntungan bank dan bank

pun memiliki metode dalam proses mark to market-nya termasuk

perhitungan valuasi model internal serta prosedur contingency plan

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 56

dalam proses mark to market-nya apabila terjadi kondisi di luar

normal yang dilakukan oleh unit kerja terkait

3. Risiko Likuiditas

Adapun upaya pengelolaan Risiko Likuiditas yang telah dilakukan Bank

adalah sebagai berikut.

a. Bank melakukan analisis terhadap seluruh sumber risiko likuiditas

baik dari sisi internal maupun eksternal seperti produk dan aktifitas

perbankan yang mempengaruhi sumber penggunaan dana secara

komprehensif, kecukupan pendanaan melalui pasar, serta analisis

risiko didukung dengan sistem informasi dan kecukupan data yang

memadai;

b. Bank telah memiliki risk appetite, risk tolerance dan risk limit untuk

parameter risiko pasar yang ditetapkan oleh Dewan Komisaris dan

Direksi ;

c. Bank telah memiliki alat pengukuran yang dapat mengkuantifikasi

dan mengidentifikasi risiko likuiditas secara tepat waktu dan

komprehensif berdasarkan indikator internal dan eksternal dalam

early warning indicator berupa pengukuran untuk mengukur risiko

inheren mengenai komposisi pendanaan, rasio likuiditas, proyeksi

arus kas, liquidity gap, scenario analysis dan stress testing;

d. Bank telah mengembangkan early warning indicator risiko likuiditas

yang merupakan indikator yang digunakan untuk memprediksi

potensi krisis likuiditas di masa datang sebagai bentuk identifikasi,

pengukuran dan pemantauan risiko likuiditas secara harian yang

bertujuan untuk memitigasi sejak dini apabila terdapat potensi krisis

likuiditas dikemudian hari;

e. Bank melakukan pemantauan limit secara harian seperti limit GWM

primer, sekunder dan excess reserve dan (AL+NAB)/NCD terhadap

treshold yang telah ditetapkan oleh regulator termasuk tindak lanjut

yang akan dilakukan oleh risk taking unit apabila terjadi pelampauan

dan dilaporkan kepada Direksi.

f. Bank telah memiliki prosedur dalam hal rencana pendanaan darurat

ketika bank menghadapi kondisi krisis likuiditas (contingency

funding plan/CFP) serta bank telah melakukan skenario uji coba CFP-

framework apabila terjadi krisis likuiditas dikemudian hari.

4. Risiko Operasional

Adapun upaya pengelolaan Risiko Operasional yang telah dilakukan Bank

adalah sebagai berikut.

a. Bank berupaya untuk melakukan penyempurnaan bussiness process

terutama untuk aktivitas perkreditan. Hal tersebut terlihat dari

penerapan model bisnis dengan melibatkan beberapa fungsi seperti

Relationship Manager, Relationship Officer dan Account Officer yang

telah diakomodir dalam struktur organisasi serta terdapat beberapa

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 57

review atas prosedur kerja dalam rangka mendukung proses

manajemen risiko yang handal;

b. Bank melakukan upaya untuk mengurangi konsentrasi komposisi

pegawai pada level dasar dengan melakukan program pengembangan

karyawan diantaranya melalui program Staff Development Program;

c. Bank senantiasa melakukan peningkatan kualitas SDM khususnya

pada aktivitas bisnis utama Bank yaitu perkreditan dengan

memberikan pendidikan dan pelatihan kepada pegawai;

d. Risk taking unit senantiasa melakukan risk assessment atas

pengembangan produk dan aktivitas baru dalam rangka melakukan

penerapan manajemen risiko didalamnya;

e. Bank melakukan proses pengukuran Risiko Operasional dilakukan

secara berkala melalui perangkat pengukuran Risiko Operasional

diantaranya Risk Control Self Assessment, Key Risk Indicator, laporan

data kerugian risiko operasional pada masing-masing unit kerja serta

pengukuran profil Risiko Operasional bankwide yang dilakukan

secara periodik. Adapun hasil analisa atas penilaian Risiko

Operasional tersebut dilaporkan kepada pihak manajemen yang

dilakukan secara berkala seperti pelaporan monthly report;

f. Dalam menjaga kepentingan Bank dan penegakan disiplin, Bank

telah melaksanakan pedoman sanksi disiplin dengan cukup efektif

termasuk dalam pengenaan sistem sanksi kepegawaian.

5. Risiko Hukum

Bank melalui unit kerja hukum senantiasa melakukan penanganan atas

kasus hukum yang terjadi, baik yang dilakukan oleh Bank secara langsung

maupun menggunakan jasa konsultan hukum atas permintaan risk taking

unit. Upaya yang dilakukan Bank dalam mengelola Risiko Hukum yaitu:

a. Unit kerja hukum melakukan pembinaan dalam bidang hukum

secara berkala melalui proses pendampingan perkara hukum, legal

session kepada risk taking unit dengan pembahasan permasalahan-

permasalahan hukum yang dihadapi pada Kantor Cabang, serta

melaksanakan review terhadap perjanjian-perjanjian kerjasama yang

akan dilaksanakan guna melindungi kepentingan Bank, namun masih

dalam ruang lingkup yang terbatas;

b. Bank melakukan identifikasi dan pengendalian Risiko Hukum

terhadap produk dan aktivitas baru melalui pengkajian terkait aspek

hukum serta menyampaikan informasi dan pelaporan yang berkaitan

dengan mitigasi Risiko Hukum kepada Direksi yang membidangi unit

kerja hukum;

c. Terkait dengan pelaksanaan sistem informasi manajemen Risiko

Hukum telah dilaksanakan dengan baik salah satunya adanya laporan

secara berkala terkait dengan pemantauan dan pencatatan atas

pelaksanaan pendampingan perkara hukum serta penanganan

hukum, update perkara hukum yang ditangani oleh Divisi Hukum

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 58

serta laporan setiap triwulan disajikan dalam bentuk profil Risiko

Hukum.

6. Risiko Stratejik

Pengelolaan risiko stratejik yang dilakukan Bank adalah sebagai berikut :

a. Bank secara berkala melakukan pengukuran Risiko Stratejik melalui

pemantauan atas progress report pencapaian rencana bisnis Bank

serta melakukan business review atas perkembangan bisnis Bank;

b. Pencapaian atas bisnis Bank tersebut dibahas dan dilaporkan kepada

pihak manajemen yang dilakukan secara berkala termasuk kepada

komite yang berada di bawah Dewan Komisaris;

c. Bank senantiasa melakukan monitoring atas kinerja Kantor Cabang;

d. Bank melakukan beberapa upaya dan strategi yaitu optimalisasi

dalam upaya penyelesaian kredit bermasalah dengan melakukan

penagihan, klaim asuransi dan eksekusi agunan, melakukan

peningkatan dana CASA;

e. Bank melakukan evaluasi serta sosialisasi kepada seluruh unit kerja

tentang target bisnis Bank;

f. Bank melakukan peningkatan kerjasama layanan dengan

operator/instansi/lembaga lain dalam rangka meningkatkan fee based

atau keuntungan tambahan bagi Bank.

7. Risiko Kepatuhan

Upaya pengelolaan Risko Kepatuhan yang dilakukan Bank adalah sebagai

berikut:

a. Proses identifikasi, pengukuran, pengendalian serta pemantauan

melalui penerapan compliance sheet, compliance checklist dan

terdapat pula pelaporan secara rutin 3 (tiga) bulan sekali dalam

bentuk profil Risiko Kepatuhan serta adanya pemantauan dan

pelaporan mengenai tingkat penyelesaian atas objek pemeriksaan

oleh regulator. Selain itu adanya ketentuan atas penyampaian

Laporan Rapat Rutin yang dilaksanakan sekurang-kurangnya 1 (satu)

kali dalam 1 (satu) bulan dengan materi yang sampaikan adalah

sebagai berikut:

1) Pembahasan ketentuan yang berlaku dalam lingkup masing-

masing bidang kerja;

2) Pemantauan pengisian compliance checklist quality assurance

dan pelaksanaan deskripsi pekerjaan yang terkait dengan bidang

tugasnya;

3) Pembahasan permasalahan-permasalahan yang timbul di setiap

unit kerja masing-masing.

b. Adanya pemantauan maupun pencatatan terkait Risiko Kepatuhan

oleh Divisi Kepatuhan & APU-PPT walaupun masih belum

menyeluruh terhadap pelanggaran ketentuan internal. Hal tersebut

masih terbatas kepada pemantauan prinsip kehati-hatian, pelaporan

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 59

Bank dan pengkajian aspek kepatuhan dan dilaporkan melalui

Pelaksanaan Tugas dan Tanggung Jawab Direktur Kepatuhan dan

Manajemen Risiko;

c. Terkait dengan pelaksanaan aktivitas usaha Bank serta produk dan

aktivitas baru Bank beserta pengembangannya, Bank melakukan

review dalam hal aspek kepatuhan terhadap ketentuan atas produk

dan aktivitas baru tersebut. Selain itu, Divisi Kepatuhan melakukan

pengkajian yang mencakup review atas seluruh

kebijakan/ketentuan/kegiatan usaha yang dimiliki Bank;

d. Dalam menunjang penerapan manajemen Risiko Kepatuhan yang

efektif khususnya pada tools Risiko Kepatuhan seperti form

compliance sheet dan compliance checklist quality assurance masih

diperlukan monitoring secara berkala guna mengefektifkan tools

secara efisien.

8. Risiko Reputasi

a. Identifikasi serta pengukuran Risiko Reputasi dilakukan secara

berkala yaitu melalui pemantauan terhadap keluhan nasabah baik

melalui call center dan/atau frontliner;

b. Bank melakukan penatausahaan setiap adanya pemberitaan negatif

dalam laporan media monitoring yang terdiri dari judul berita, nama

media massa berikut dengan news value sehingga Bank dapat

mengetahui pengaruh dari pemberitaan tersebut;

c. Bank melakukan penatausahaan setiap adanya pengaduan nasabah

dalam Laporan Pengaduan Nasabah yang disampaikan kepada

Direksi secara berkala;

d. Terdapat pemantauan atas keluhan nasabah dan penyelesaian

pengaduan nasabah yang sesuai dengan ketentuan/SLA;

e. Terdapat pemantauan atas pemberitaan negatif kepada Bank melalui

berbagai media termasuk search engine optimation untuk

meningkatkan citra positif bagi Bank, serta penilaian profil risiko

reputasi melalui pelaporan profil risiko secara triwulanan;

f. Bank melakukan counter terhadap adanya pemberitaan negatif

terhadap Bank dengan berupaya menyebarluaskan pemberitaan

positif termasuk advertorial yang mengedepankan kinerja perbankan

serta corporate action yang telah dilakukan bank;

g. Bank dengan segera menindaklanjuti jika terdapat pemberitaan

negatif yang memiliki dampak signifikan bagi Bank baik secara

materil maupun imateril dengan berkoordinasi bersama unit kerja

terkait dan Bank tetap menindaklanjuti setiap adanya pemberitaan

negatif yang tidak berdampak signifikan sesuai dengan ketentuan

yang berlaku;

h. Bank melakukan sosialisasi kepada customer service untuk senantiasa

mengedukasi nasabah guna meminimalisir potensi Risiko Reputasi

yang mungkin timbul atas kesalahpahaman nasabah terkait

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 60

penggunaan produk/jasa Bank. Selain itu terdapat kunjungan ke

setiap jaringan kantor Bank mengenai penyesuaian standardisasi

layanan industri perbankan, coaching dan pendampingan kepada

Kantor Cabang serta adanya program service dan budaya dalam

rangka meningkatkan kualitas layanan bank;

i. Dalam rangka peningkatan kualitas layanan, Bank juga melakukan

survei atas layanan Bank baik secara internal maupun eksternal

untuk meningkatkan kepuasan dan loyalitas nasabah kepada Bank

melalui:

1) Survey Internal:

a) Score kinerja layanan sesuai dengan standar Market

Research Indonesia;

b) Monitoring internal yang dilakukan baik oleh Kantor Pusat

maupun Kantor Wilayah terhadap Kantor Cabang;

c) Adanya penilaian layanan secara self assessment oleh

seluruh jaringan kantor Bank serta selain itu terdapat

mysterious shopper oleh vendor yang bekerjasama dengan

Bank dalam rangka penilaian layanan Bank secara

independen;

d) Adanya service quality assurance yang berperan melakukan

evaluasi, coaching dan monitoring layanan di Kantor Cabang

untuk mendukung tercapainya service excellence dan

pencitraan bank yang baik.

2) Survey External:

a) Bank bekerjasama dengan vendor mengenai survei kepuasan

nasabah melalui program Customer Satisfaction Index dan

Customer Loyalitas Index guna mengetahui ekspektasi

nasabah terhadap layanan Bank yang bertujuan untuk

meningkatkan kepuasan dan meningkatkan loyalitas

nasabah;

b) Bank melakukan pula sosialisasi atas hasil kepuasan

nasabah/customer feedback tersebut kepada seluruh Kantor

Cabang sebagai bahan evaluasi layanan Bank;

c) Peningkatan kualitas SDM dilakukan melalui pemberian

pendidikan dan pelatihan service excellent & standar layanan

bagi frontliner serta pelatihan communication skill;

d) Selain itu untuk meminimalisir potensi Risiko Reputasi yang

berasal dari keluhan nasabah atas produk/layanan Bank,

Bank terus melakukan koordinasi dengan unit kerja terkait

mengenai tindaklanjut perbaikan terkait kerusakan

mesin/sistem transaksi yang ada pada mesin ATM dan

electronic banking;

e) Bentuk mitigasi lainnya yang secara rutin dilakukan yaitu

sebagai berikut:

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 61

i. Media Visit ke beberapa media massa berskala nasional

baik cetak maupun elektronik;

ii. Membangun sarana komunikasi dengan para investor;

iii. Menjalin hubungan baik rekan-rekan media baik lokal

maupun nasional dan pelaksanaan media gathering,

undangan media untuk berpartisipasi dalam liputan

kegiatan Bank serta pelaksanaan seminar bagi beberapa

media massa dalam rangka menjaga nilai keseimbangan

antara Bank dengan pihak media;

B.5 PENERAPAN FUNGSI KEPATUHAN

Pelaksanaan Fungsi Kepatuhan pada Bank berpedoman kepada Peraturan Otoritas

Jasa Keuangan nomor 46/POJK.03/2017 tanggal 12 Juli 2017 tentang Pelaksanaan

Pelaksanaan Fungsi Kepatuhan Bank Umum.

B.5.1 Direktur yang membawahkan Fungsi Kepatuhan

Bank wajib memiliki Direktur yang membawahkan Fungsi Kepatuhan dengan

peran sebagai berikut:

1. Fungsi Direktur yang membawahkan Fungsi Kepatuhan

a. Mewujudkan terlaksananya Budaya Kepatuhan pada semua tingkatan

organisasi dan kegiatan usaha Bank;

b. Mengelola Risiko Kepatuhan yang dihadapi oleh Bank;

c. Memastikan agar kebijakan, ketentuan, sistem dan prosedur serta

kegiatan usaha yang dilakukan oleh Bank telah sesuai dengan

ketentuan Otoritas Jasa Keuangan dan ketentuan peraturan

perundang – undangan, termasuk Prinsip Syariah bagi bank umum

syariah dan unit usaha syariah; dan

d. Memastikan kepatuhan Bank terhadap komitmen yang dibuat oleh

Bank kepada Otoritas Jasa Keuangan dan/atau otoritas pengawas lain

yang berwenang.

2. Tugas dan tanggung jawab Direktur yang membawahkan Fungsi

Kepatuhan, paling kurang mencakup :

a. Merumuskan strategi guna mendorong terciptanya Budaya

Kepatuhan Bank;

b. Mengusulkan kebijakan kepatuhan atau prinsip-prinsip kepatuhan

yang akan ditetapkan oleh Direksi;

c. Menetapkan sistem dan prosedur kepatuhan yang akan digunakan di

dalam penyusunan ketentuan dan pedoman internal Bank;

d. Memastikan bahwa seluruh kebijakan, ketentuan, sistem dan

prosedur serta kegiatan usaha yang dilakukan Bank telah sesuai

dengan ketentuan Otoritas Jasa Keuangan dan ketentuan peraturan

perundang – undangan, termasuk Prinsip Syariah bagi bank umum

syariah dan unit usaha syariah;

e. Meminimalkan Risiko Kepatuhan Bank;

f. Melakukan tindakan pencegahan agar kebijakan dan/atau keputusan

yang diambil Direksi Bank atau pimpinan kantor cabang dari bank

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 62

yang berkedudukan di luar negeri tidak menyimpang dari ketentuan

Otoritas Jasa Keuangan dan ketentuan peraturan perundang –

undangan; dan

g. Melakukan tugas lain yang terkait dengan Fungsi Kepatuhan

Tugas dan tanggung jawab sebagaimana dimaksud diatas tidak

menghilangkan hak dan kewajiban Direktur yang membawahkan Fungsi

Kepatuhan sebagai anggota Direksi Bank sebagaimana diatur dalam Undang-

Undang mengenai Perseroan Terbatas, dalam hal diperlukan keputusan

terhadap perbuatan tertentu dari seluruh anggota Direksi Bank

B.5.2 Satuan Kerja Kepatuhan

Dalam mengimplementasikan Fungsi Kepatuhan, Direktur Kepatuhan dibantu

oleh Satuan Kerja Kepatuhan yang bertanggung jawab untuk menyusun

langkah-langkah dalam rangka mendukung terciptanya budaya kepatuhan

pada seluruh kegiatan usaha bank pada setiap jenjang organisasi, yang antara

lain dilaksanakan melalui:

1. Membuat langkah-langkah dalam rangka mendukung terciptanya Budaya

Kepatuhan pada seluruh kegiatan usaha bank pada setiap jenjang

organisasi.

2. Melakukan identifikasi, pengukuran, monitoring dan pengendalian

terhadap risiko kepatuhan dan mengacu pada peraturan Regulator

mengenai Penerapan Manajemen Risiko bagi Bank Umum.

3. Menilai dan mengevaluasi efektivitas, kecukupan dan kesesuaian

kebijakan, ketentuan, sistem maupun prosedur yang dimiliki oleh bank

dengan peraturan perundangundangan yang berlaku.

4. Melakukan review dan/atau merekomendasikan pengkinian dan

penyempurnaan kebijakan, ketentuan, sistem maupun prosedur yang

dimiliki oleh bank agar sesuai dengan ketentuan Regulator dan peraturan

perundang-undangan yang berlaku.

5. Memastikan kepatuhan bank terhadap komitmen yang dibuat oleh bank

kepada dan/atau otoritas pengawas lain yang berwenang.

6. Melakukan upaya-upaya untuk memonitor bahwa kebijakan, ketentuan,

sistem, dan prosedur, serta kegiatan usaha bank telah sesuai dengan

ketentuan Regulator dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

7. Melaksanakan pemantauan kepatuhan internal dan kepatuhan terhadap

setiap perubahan peraturan perundangundangan dan ketentuan

Regulator serta menyampaikan perubahan dimaksud kepada pihak

Manajemen Bank dan seluruh Divisi/Unit Kerja yang terkait.

8. Melakukan pengkajian terhadap draft kebijakan dan prosedur terkait

kegiatan usaha bank yang diusulkan oleh Divisi/Unit kerja.

9. Melakukan monitoring sistem prosedur dan kebijakan di setiap

Divisi/Unit Kerja terkait dengan penerapan Good Corporate Governance

(GCG).

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 63

10. Mengelola pelaksanaan program Anti Pencucian Uang dan Pencegahan

Pendanaan Terorisme (APU-PPT), Program Pengendalian Gratifikasi

(PPG), dan LHKPN.

11. Melakukan pemantauan atas kepatuhan dalam menerapkan proram APU-

PPT dan Program Pengendalian Gratifikasi, dan LHKPN.

12. Mengusulkan kebijakan tertulis program APU-PPT kepada Direksi.

13. Mengevaluasi hasil kajian aspek kepatuhan terhadap peraturan internal

bank antara lain berupa Surat Keputusan, Surat Edaran dan bentuk surat

lainnya sesuai tata naskah bank yang merupakan naskah dinas penetapan

dan pengaturan yang berlaku baik yang telah berjalan ataupun yang

diajukan.

14. Memastikan dan memonitoring kepatuhan bank terhadap komitmen

yang dibuat oleh bank kepada dan/atau otoritas pengawas lain yang

berwenang.

15. Mengembangkan dan memonitoring fungsi Quality Assurance (QA) pada

seluruh kegiatan usaha bank pada setiap jenjang organisasi.

16. Memantau pelaksanaan kebutuhan terintegrasi.

17. Mengembangan tools/sarana dalam rangka meningkatkan budaya

kepatuhan.

18. Melakukan koordinasi dalam penyusunan, pengembangan dan

pengaplikasian kebijakan dan/atau panduan untuk mendukung

kelancaran proses pengelolaan Satuan Kerja Kepatuhan.

19. Mempersiapkan, mengkoordinasikan dan mengusulkan program kerja

Satuan Kerja Kepatuhan kepada Direktur yang membidangi serta

mengontrol penggunaan anggaran Satuan Kerja Kepatuhan agar sesuai

dengan program kerja tersebut.

20. Membina dan meningkatkan kualitas Staf Satuan Kerja Kepatuhan dalam

hal efektivitas kinerja.

21. Mengembangkan dan memfasilitasi komunikasi dengan Divisi/Unit Kerja

lain, Kantor Wilayah, Kantor Cabang, dalam hal pelaksanaan pengelolaan

kinerja dan aktivitas Satuan Kerja Kepatuhan.

22. Mengelola penerapan manajemen risiko di Satuan Kerja Kepatuhan.

23. Melaksanakan prinsip kehati-hatian dan kepatuhan terhadap Peraturan

Regulator dan Peraturan Perundangundangan, serta Peraturan Intern

lainnya yang berlaku.

24. Memonitor seluruh bidang kerja Satuan Kerja Kepatuhan sesuai dengan

ketentuan yang berlaku.

25. Mensosialisasikan ketentuan-ketentuan internal bank dan ketentuan lain

yang berkaitan dengan ruang lingkup tugas di lingkungan divisinya.

26. Melakukan koordinasi dalam penyediaan data/dokumen terkait dengan

pemeriksaan internal dan eksternal sesuai dengan ketentuan yang berlaku

dan batas kewenangan yang diberikan oleh Direksi.

27. Melakukan koordinasi dalam rangka menindaklanjuti temuan hasil

pemeriksaan internal dan eksternal sesuai dengan batas kewenangan yang

diberikan Direksi.

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 64

28. Memberikan masukan dan pertimbangan yang menyangkut bidang

tugasnya kepada atasan.

29. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Direksi.

Satuan Kerja Kepatuhan melaksanakan kegiatan sesuai dengan fungsi yang

tercantum dalam POJK nomor 46/POJK.03/2017 tentang Pelaksanaan fungsi

kepatuhan bank umum yaitu:

1. Mewujudkan terlaksananya Budaya Kepatuhan pada semua tingkatan

organisasi dan kegiatan usaha Bank

2. Mengelola Risiko Kepatuhan yang dihadapi oleh Bank

3. Memastikan kebijakan, ketentuan, sistem dan prosedur serta kegiatan

usaha yang dilakukan oleh Bank telah sesuai dengan ketentuan Otoritas

Jasa Keuangan & ketentuan peraturan perundang-undangan.

4. Memastikan kepatuhan Bank terhadap komitmen yang dibuat oleh Bank

kepada Otoritas Jasa Keuangan dan/atau otoritas pengawas lain yang

berwenang.

Dalam menjalankan kegiatan usaha, Bank telah memenuhi ketentuan

regulator yang terkait dengan aspek kecukupan modal, pemenuhan ketentuan

bidang perkreditan serta pemeliharaan likuiditas.

Aspek Kepatuhan Pemenuhan

Bank

Acuan

(Ketentuan)

Rasio Kewajiban Penyediaan Modal Minimum (KPMM) 18,36% ≥ 8%

Pelampauan/Pelanggaran Batas Maksimum Pemberian

Kredit (BMPK) Tidak ada

Tidak

diperkenankan

Rasio Non Performing Loan (NPL) 1,22% ≤ 5%

Rasio Giro Wajib Minimum (GWM) Primer 9,90% ≥ 6.5%

Rasio GWM Sekunder 4,70% ≥ 4%

Rasio GWM dalam Valuta Asing 8,66% ≥ 8%

Rasio Posisi Devisa Netto (PDN) 1.72% ≤ 20%

Satuan Kerja Kepatuhan juga ikut memastikan kepatuhan Bank terhadap

komitmen yang dibuat kepada Otoritas Jasa Keuangan serta otoritas pengawas

lain yang berwenang. Selama tahun 2018, Bank telah berupaya untuk

melakukan pemenuhan terhadap komitmen-komitmen yang telah dibuat oleh

Bank terhadap otoritas yang berwenang khususnya Otoritas Jasa Keuangan.

Hal tersebut ditunjukkan melalui pemenuhan komitmen yang telah

ditindaklanjuti oleh Bank serta telah disampaikan kepada otoritas jasa

keuangan sebesar 90,36%. untuk komitmen yang masih dalam proses

pemenuhan, bank telah menyampaikan progress penyelesaian secara berkala

kepada OJK serta melaksanakan jadwal ulang terhadap pemenuhannya.

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 65

Sebagai langkah keseriusan dalam rangka peningkatan kualitas penerapan

manajemen risiko, Satuan Kerja telah melaksanakan kegiatan dan

pengembangan penerapan program APU-PPT antara lain sebagai berikut:

1. Melakukan pemantauan transaksi-transaksi keuangan untuk dilakukan

analisa lebih mendalam terhadap potensi terjadinya Transaksi Keuangan

Mencurigakan;

2. Melakukan Pelaporan Transaksi Keuangan Mencurigakan (LTKM) kepada

Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK);

3. Melakukan Pelaporan Transaksi Keuangan Tunai (LTKT) kepada PPATK;

4. Melakukan pelaporan transaksi transfer dana dari dan Ke Luar Negeri

(LTKL) kepada PPATK;

5. Melakukan pelaporan Sistem Informasi Pengguna Jasa Terpadu (SIPESAT)

kepada PPATK;

6. Melakukan pemeliharaan dan pemantauan terhadap profil nasabah

dengan daftar-daftar orang maupun lembaga yang wajib dipantau

berdasarkan database informasi dari otoritas yang berwenang baik

nasional maupun internasional;

7. Melakukan pemantauan terhadap nasabah yang dijadikan tersangka atau

terdakwa suatu tindak pidana serta Daftar Tersangka dan Terduga Teroris

oleh pihak yang berwenang maupun dari media massa atau berdasarkan

informasi lainnya dari sumber yang resmi;

8. Melakukan koordinasi dengan PPATK, KPK, POLRI serta pihak

berwenang lainnya terkait dengan permintaan data, pemblokiran

rekening dan penyitaan dana berkenaan dengan kasus pencucian uang

dan pendanaan terorisme;

9. Melakukan kegiatan pemantauan terhadap pelaksanaan pengkinian data

nasabah oleh seluruh unit kerja dan cabang;

10. Melakukan pemantauan secara efektif terhadap profil dan transaksi

nasabah dengan memantau pelaksanaan pengelompokan nasabah

kedalam tingkat risiko (Risk Based Approach) terjadinya pencucian uang;

11. Melakukan pemenuhan pelaksanaan pembukaan hubungan usaha Bank

dengan bank koresponden dari Luar Negeri dari aspek APU-PPT;

12. Melakukan pengkajian terhadap aktivitas dan produk baru perbankan

terkait dengan kewajiban penerapan program APU-PPT sebelum aktivitas

dan produk tersebut dijalankan;

13. Melakukan pemantauan dan rekomendasi terkait pendidikan dan

pelatihan APU-PPT terhadap karyawan Bank dalam rangka meningkatkan

pemahaman, kewaspadaan serta risiko terhadap Tindak Pidana Pencucian

Uang dan Pendanaan Terorisme;

14. Memastikan teknologi informasi yang mendukung penerapan program

APU-PPT telah sejalan dan mencakup perkembangan bisnis, produk serta

layanan bank, berkenaan dengan hal ini Bank telah melakukan

pengembangan aplikasi yang diberi nama bjb AMOLA (Anti Money

Laundering);

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 66

15. Melakukan koordinasi dan pemantauan langsung (on site) terhadap

pelaksanaan kebijakan program APU – PPT pada unit kerja terkait yang

berhubungan langsung dengan nasabah yang didasarkan atas hasil

penilaian tingkat risiko unit kerja terkait terhadap potensi terjadinya

Pencucian Uang dan Pendanaan Terorisme;

16. Melakukan penyesuaian terhadap pedoman APUPPT Bank berdasarkan

regulasi yang dikeluarkan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Adapun statistik pelaksanaan program APU-PPT yang dilaksanakan oleh Bank

selama tahun 2018, dapat kami informasikan sebagai berikut: Aktivitas Jumlah

Laporan Transaksi Keuangan Mencurigakan (LTKM) 393 Laporan

Laporan Transaksi Keuangan Tunai (LTKT) 15.527 Laporan

Laporan Transaksi Keuangan Transfer Dana dari dan Keluar Negeri (LTKL) 13.977 Laporan

Laporan SIPESAT 648.634 Data CIF

Korespondensi dengan pihak yang berwenang 283 Kali

Pengkajian penerapan APU-PPT terkait Aktivitas dan Produk Baru Bank 15 Kajian

Pelaksanaan APU-PPT terkait bank koresponden 21 Kali

Jumlah pegawai yang mengikuti Pelatihan APU-PPT 3.185 Pegawai

B.6 PENERAPAN FUNGSI AUDIT INTERN

Berdasarkan struktur organisasi yang berlaku dan telah disahkan oleh Direksi melalui

Surat Keputusan Direksi nomor 0316/SK/DIR-PS/2018 tanggal 11 April 2018 tentang

Struktur Organisasi PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten, Tbk.,

dimana Satuan Kerja Audit Internal berada dibawah garis komando Direktur Utama

dan garis koordinasi Komite Audit.

Dewan Komisaris

Direktur Utama

SEPV

Grup Audit Umum Informasi

Pemimpin Grup

Komite Audit

Grup Audit Teknologi Informasi

Pemimpin Grup

Grup Audit Anti Fraud

Pemimpin Grup

Grup SQ & QA Teknologi Informasi

Pemimpin Grup

Grup Audit Internal Terintegrasi

Pemimpin Grup

Kontrol

Internal

Wilayah

Kontrol

Internal

Cabang

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 67

Sesuai dengan Surat Keputusan Direksi nomor 728/SK/DIR-AI/2014 tanggal 10

November 2014 tentang Piagam Audit Internal (Internal Audit Charter) yang

menjelaskan visi, misi, fungsi, peran serta tanggung jawab Divisi Audit Intern dalam

rangka Pelaksanaan Audit Internal Bank yang efektif.

Pada posisi tanggal 31 Desember 2018, Satuan Kerja Audit Internal (SKAI) memiliki

176 orang pegawai yang terdiri dari 1 orang pemimpin SKAI, 8 orang pemimpin grup

Kantor Pusat, 5 orang Pemimpin Grup KIW, 65 orang Manajer KIW & KIC, 1 orang

officer KIW, 16 orang officer Kantor Pusat, 18 orang staff Kantor Pusat, dan 54 orang

staff KIW & KIC. Untuk mendukung peran Audit Internal sebagai mitra bisnis

strategis, jajaran pegawai SKAI telah memiliki sertifikasi baik yang bertaraf

internasional maupun nasional. Peningkatan jumlah pemegang sertifikasi menjadi

salah satu program utama DAI di tahun 2018 dan akan terus berlanjut pada tahun

2019. Adapun sertifikasi yang telah dimiliki oleh para auditor internal, antara lain: No Nama Pelatihan Sertifikasi Pemegang Sertifikat

1 BSMR1 44

2 BSMR2 41

3 BSMR3 4

4 BSMR5 2

5 Qualified Internal Auditor 6

6 Certified Internal Auditor 1

7 Certified Fraud Examiners 1

8 Certified Forensic Auditor 2

9 Information Technology Infrastructure Library 5

10 Certified Information System Auditor 3

11 Certified Bank Internal Audit 1

12 Cisco Certified Network Associate 1

13 Enterprise Risk Management Certified Professional 1

B.6.1 Program Kerja Tahun 2018

Pada tahun 2018, Satuan Kerja Audit Internal menetapkan jenis penugasan

audit yang terdiri dari audit umum, audit terintegrasi kepada anak

perusahaan, audit teknologi informasi, audit khusus dan surprise audit.

B.6.2 Metode Audit

SKAI memiliki standar penyelenggaraan audit yang diatur di dalam Kebijakan

dan Pedoman Audit Internal dan ditetapkan dengan Surat Keputusan nomor

729/SK/DIR-AI/2014 tentang Standar Pelaksanaan Fungsi Audit Internal Bank

(SPFAIB). Penyelenggaraan aktivitas audit diawali dengan pembuatan rencana

kerja audit tahunan (audit plan) yang disusun menggunakan pendekatan

berbasis risiko. Audit universe ditinjau berdasarkan berbagai sudut pandang,

baik unit kerja (entitas bisnis), proses bisnis. Pemilihan prioritas objek audit

dilakukan berdasarkan profil risikonya (risk based internal audit).

Setiap penugasan audit individual dimulai dengan analisa mendalam pada fase

persiapan (preliminary survey) sehingga pelaksanaan audit di lapangan dapat

berjalan dengan tepat sasaran. Berbagai metode telah digunakan dalam

penugasan audit, yaitu teknik pengambilan sampling, teknik wawancara,

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 68

kriteria penyusunan audit evidence dan dituangkan secara terstandarisasi

dalam kertas kerja audit. Untuk mendukung proses analisa, para auditor

dibekali dengan standar perangkat alat kerja yang memadai dan mutakhir.

B.6.3 Pelaksanaan Kegiatan Audit Tahun 2018

Pada tahun 2018, pelaksanaan audit telah terealisasi seluruhnya sesuai dengan

audit plan yang ditetapkan.Jenis penugasan audit terdiri dari audit umum,

audit terintegrasi kepada anak perusahaan, audit teknologi informasi, audit

khusus dan surprise audit. Berikut adalah data statistik pelaksanaan dan

temuan audit pada tahun 2018: Tahun Penugasan Jumlah Temuan

2018

25 Kantor Cabang 236

6 Divisi 42

6 Audit TI (Modul dan aplikasi) 25

Total 37 Objek Audit 303

Ruang lingkup pemeriksaan selama tahun 2018 tidak terbatas pada audit

compliance tetapi juga meliputi penilaian kecukupan Sistem Pengendalian

Intern (SPI), penilaian efektivitas SPI, penilaian kualitas kinerja, dan penilaian

performance objective. Selain melakukan pemeriksaan, DAI menjalankan tugas

untuk menyampaikan laporan pokok-pokok hasil audit dan sebagai fasilitator

untuk audit eksternal. Pada tahun 2018, DAI telah menyampaikan laporan

audit khusus dan laporan pokok-pokok hasil audit kepada Otoritas Jasa

Keuangan secara semesteran dan memfasilitasi pelaksanaan audit Otoritas

Jasa Keuangan.

B.6.4 Temuan dan Tindak Lanjut Hasil Audit

Laporan Hasil Audit (LHA) yang disampaikan kepada Divisi Human Capital

dan ditindaklanjuti dengan output berupa saran pengenaan sanksi sesuai

dengan Pedoman Disiplin Pegawai (PDP) yang berlaku dengan hasil akhir

pemberian sanksi kepegawaian. Selama 2018, jumlah LHA yang diterima dan

diselesaikan oleh Divisi Human Capital berjumlah 18 LHA.

B.6.5 Evaluasi Kinerja Divisi Internal Audit

Untuk memastikan kualitas Audit Internal yang sesuai dengan Standar

Pelaksanaan Fungsi Audit Intern Bank (SPFAIB), DAI melakukan metode

internal assessment dan external assessment. Internal assessment

Internal assessment dilakukan secara on-going basis dalam setiap penugasan

audit oleh masing-masing Ketua Tim Audit sebagai in-charge auditor dan

secara periodic basis oleh Grup Service Development and Quality Assurance.

Hasil internal assesment dilaporkan secara periodik triwulanan kepada

Pemimpin Divisi Audit Internal.

External assessment

External assessment dilakukan secara periodic basis untuk mengevaluasi

kesesuaian pelaksanaan audit dengan Standar Pelaksanaan Fungsi Audit

Intern Bank. Evaluasi terkini dilakukan pada Triwulan III tahun 2017 oleh

Kantor Akuntan Publik (KAP) untuk periode tahun 2014 s.d. 2016 dengan hasil

generally conform terhadap SPFAIB. Hasil eksternal assessment tersebut

dilaporkan kepada Direktur Utama, Dewan Komisaris dan Otoritas Jasa

Keuangan.

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 69

B.7 Penerapan Fungsi Audit Ekstern

Fungsi pengawasan independen terhadap aspek keuangan Bank dilakukan melalui

pelaksanaan pemeriksaan oleh auditor eksternal yang dilakukan oleh Kantor Akuntan

Publik (KAP). Auditor eksternal yang memeriksa laporan keuangan Bank tahun buku

2018 ditetapkan melalui RUPS berdasarkan rekomendasi dari Dewan Komisaris dan

Komite Audit. Proses pemilihannya dilakukan sesuai dengan mekanisme pengadaan

barang dan jasa yang berlaku di Bank. Untuk menjamin independensi dan kualitas

hasil pemeriksaan, auditor eksternal yang ditunjuk tidak boleh memiliki benturan

kepentingan dengan Bank.

Dalam penggunaan auditor eksternal, Bank mengacu pada ketentuan dan Peraturan

Pemerintah Nomor 20 Tahun 2015 tentang Praktik Akuntan Publik dan Peraturan

Otoritas Jasa Keuangan Nomor 13/POJK.03/2017 tentang Penggunaan Jasa Akuntan

Publik dan Kantor Akuntan Publik Dalam Kegiatan Jasa Keuangan, dimana hasil

review ketentuan di atas disebutkan bahwa tidak terdapat pembatasan masa

pemberian jasa audit dari Kantor Akuntan Publik namun terdapat pembatasan masa

pemberian jasa audit oleh Seorang Akuntan Publik. Bank selalu berupaya

meningkatkan komunikasi antara Kantor Akuntan Publik, Komite Audit dan

Manajemen untuk dapat meminimalisir kendala-kendala yang terjadi selama proses

audit berlangsung. Agar proses audit sesuai dengan Standar Profesional Akuntan serta

perjanjian kerja dan ruang lingkup audit yang telah ditetapkan dan selesai sesuai

dengan target waktu yang telah ditetapkan, secara rutin dilakukan pertemuan–

pertemuan yang membahas beberapa permasalahan penting yang signifikan

Penunjukan Kantor Akuntan Publik dan biaya audit dilaksanakan sesuai dengan

keputusan RUPS dan KAP yang ditetapkan serta merupakan Akuntan Publik (partner

in-charge) yang terdaftar di Bank Indonesia/Otoritas Jasa Keuangan. Audit Laporan

Keuangan Bank yang berakhir 31 Desember 2018 dilaksanakan kepada KAP Amir

Abadi Yusuf, Aryanto, Mawar & Rekan dengan biaya audit sebesar Rp. 1.919.000.000,-

(satu milyar sembilan ratus sembilan belas juta rupiah) (termasuk Pajak Pertambahan

Nilai (10%) dan Out-of-Pocket (OPE)). Adapun daftar KAP yang telah mengaudit

laporan keuangan Bank selama 5 (lima tahun) terakhir adalah sebagai berikut:

Tahun Buku

Kantor Akuntan Publik PIC

In-Charge Partner Internasional Afiliasi di Indonesia

2018 RMS Indonesia Amir Abadi Yusuf, Aryanto, Mawar Saptoto Agustomo

2017 Ernst & Young Purwantono, Sungkoro & Surja Yasir

2016 Ernst & Young Purwantono, Sungkoro & Surja Sinarta

2015 Ernst & Young Purwantono, Sungkoro & Surja Sinarta

2014 Ernst & Young Purwantono, Suherman & Surja Sinarta

2013 Ernst & Young Purwantono, Suherman & Surja Benyanto Suherman

B.8 Rencana Strategis Bank

Strategi jangka pendek untuk tahun 2018 yang telah dilakukan oleh Bank adalah

sebagai berikut:

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 70

1. Menjaga Pertumbuhan CASA dan Transaksional Banking Untuk Menjaga

Likuiditas yang Sustainable, dilakukan antara lain :

a. Menjaga CASA Rasio pada level yang ditargetkan dengan strategi fokus pada

peningkatan tabungan melalui pengembangan fitur produk, penambahan

produk yang kompetitif, layanan sesuai kebutuhan nasabah serta layanan

transaksional banking yang bersinergi dengan perusahaan berbasis Fintech

b. Peningkatan inklusif keuangan melalui penambahan agen laku pandai bjb

BISA

c. Peningkatan layanan dan kerjasama strategis (aliansi strategik) untuk

pertumbuhan DPK terutama CASA baik dengan instansi pemerintah, BUMN,

BUMD, Perguruan Tinggi maupun dengan institusi lainnya (business to

government)

d. Peningkatan kerjasama bisnis dengan nasabah dan potensial nasabah

institusi untuk mendorong pendapatan DPK serta transaksi bisnis melalui

layanan internet banking corporate (business to business)

e. Peningkatan CASA melalui pendekatan human to human

f. Peningkatan dana non pemerintah daerah serta pengembangan layanan

berbasis teknologi untuk mendukung penghimpunan DPK dan program

Transformasi BPD

g. Penguatan struktur pendanaan bank melalui penerbitan instrument Surat

berharga dan instrumen lainnya yang relevan dengan arah pergerakan suku

bunga, kondisi market dan likuditas bank bjb sekaligus memperkuat

fundamental sisi liabilitas dalam jangka panjang (long term coverage ratio)

2. Meningkatkan penyaluran kredit yang berkualitas serta menekan tingkat rasio

kredit bermasalah, antara lain dengan :

a. Meningkatkan dan menjaga potensi pertumbuhan kredit

1) Peningkatan pertumbuhan portofolio kredit yang berkualitas melalui

optimalisasi kredit mengulang, ekspansi kredit baru (organik/

anorganik) dan perbaikan kualitas kredit;

2) Penyempurnaan model bisnis kredit konsumer dengan fokus utama

pengembangan produk dan prosedur proses kredit pensiun;

3) Peningkatan portofolio Kredit Usaha Bhakti (KUB) yang digunakan

untuk pembiayaan Kredit Modal Kerja atau Kredit Investasi sebagai

penunjang usaha;

4) Peningkatan portofolio kredit korporasi dan komersial melalui sinergi

dengan unit bisnis maupun unit supporting yang terkait bisnis korporasi

dan komersial serta; menggali potensi product holding dan value chain

debitur kelolaan segmen korporasi dan komersial;

5) Memaksimalkan ekspansi pasar untuk segmen Usaha Kecil dan

Menengah (UKM) dan segmen pasar yang berbasis komunitas (KUR);

6) Melaksanakan program customer retention dalam upaya pengembangan

bisnis dengan cara top up untuk mitra BPR dan LKM eksisiting yang

telah teruji dengan tetap memperluas ekspansi terhadap NOA baru

secara selektif dengan mempertimbangkan potensi market;

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 71

7) Meningkatkan akselerasi pertumbuhan kredit KPR dan KKB yang

berkualitas serta percepatan SLA proses kredit dengan cara

mengembangkan sistem non core yang terintegrasi dengan core banking.

b. Optimalisasi peran Credit Risk dan Administrasi Kredit Bisnis Legal dalam

antisipasi risiko kredit melalui :

1) Mendukung ekspansi kredit yang berkualitas dengan mengutamakan

prudential banking;

2) Peningkatan peran Credit Risk dalam Risk Review di kantor wilayah dan

kantor cabang;

3) Meningkatkan fungsi pembinaan dan pengawasan terhadap administrasi

kredit dan bisnis legal dalam hal perkembangan kredit yang sesuai

ketentuan.

c. Penyelamatan dan penyelesaian kredit dilakukan dengan upaya – upaya :

1) Meningkatkan Recovery;

2) Menjaga kualitas kredit yang sehat.

3. Mendorong peningkatan Fee Based, antara lain :

a. Peningkatan fee based income melalui peningkatan transaksi berbasis IT

(digital banking), kartu debit nasional/ internasional, penjualan produk

wealth management dan kerja sama dengan Perusahaan berbasis fintech

b. Peningkatan pendapatan melalui strategi yield enhancement atas

penempatan pada sisi aset bank di pasar keuangan dengan tetap

memperhatikan inherent risk profile ats instrument penempatan aset

c. Peningkatan sertifikasi internasional (ISO 9001) untuk transaksi trade

finance and services dari 9001:2008 menjadi 9001:2015

d. Optimalisasi hubungan kerjasama dengan counterparty bank di Indonesia

untuk mendukung bisnis

e. Peningkatan fee based income kartu kredit melalui peningkatan volume

penjualan dan sharing fee

1) Layanan remitansi yang optimal melalui sistem berbasis web portal, host

to host dan mobile

f. Peningkatan layanan DPLK melalui pengembangan program yang meliputi :

1) Penguatan internal bisnis proses

2) Pertumbuhahn peserta DPLK

3) Optimalisasi return investasi

4. Penguatan Permodalan Bank

a. Penguatan permodalan melalui skema penambahan modal baik melalui Hak

Memesan Efek Terlebih Dahulu (HMETD) maupun tanpa hak memesan efek

terlebih dahulu (PMTHMETD);

b. Pengurangan Dividend payout ratio.

5. Memperkuat sinergi bidang penunjang dengan kebutuhan bisnis untuk

memperkuat ekspansi

a. Perencanaan dan Change Management

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 72

1) Optimalisasi dan peningkatan kualitas riset dalam rangka menunjang

bisnis perusahaan

2) Berperan aktif dalam memantau, meneiliti, dan memberikan informasi

mengenai perkembangan bisnis perbankan terkini yang meliputi strategi

bank wide dan strategi cabang, melalui riset business intelligence

bersama unit bisnis terkait

3) Implementasi project monitoring yang sistematis, terintegrasi dan

terukur dalam rangka menciptakan improvment serta penguatan

monitoring proyek dan program kerja

4) Menjaga konsistensi dan komitmen untuk mendorong kinerja yang

tinggi melalui manajemen inovasi

5) Pengembangan budaya organisasi yang kondusif dan bersinergi dengan

lingkungan kerja yang sehat untuk menghasilkan kinerja produktif yang

maksimal.

b. Pengembangan dan peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia

1) Pengelolaan sumber daya manusia melalui pendelegasian kewenangan

kepada CEO wilayah untuk mendorong perbaikan potensi infrastruktur

SDM di wilayah kerjanya;

2) Peningkatan efektivitas dan kualitas hasil pembelajaran melalui sinergi

tiga pilar pengelolaan human capital, yaitu Divisi bjb university dan

Divisi Human Capital;

3) Mengoptimalkan dan mengembangkan penggunaan Learning

Management System (LMS) untuk mendukung implementasi metode

metode Blended Learning Solution (BLS) dan mengintegrasikan

penggunaanya dengan Human Capital System lainnya di bank bjb;

4) Peningkatan Performance Management System melalui Implementasi

System bjb HC Solution, Enhancement bjb prestasiku Personal Score

Card dan Implementasi Disiplin Eksekusi (4DX) serta membangun

Budaya Coaching & Mentoring.

c. Teknologi Informasi dan e-banking

1) Melakukan adopsi teknologi melalui proses otomatisasi, digitalisasi dan

integrasi menyeluruh untuk mengurangi kebutuhan intervensi manual

serta mengoptimalkan kecepatan proses bisnis untuk dapat

memfasilitasi kerjasama eksternal/ internal;

2) Ketersediaan platform analisis data yang mampu menangkap,

menyimpan, mengolah, data dan menampilkan informasi lengkap serta

sesuai untuk mendukung pembuatan keputusan bisnis;

3) Pengembangan dan optimalisasi transaksi pada fitur – fitur yang ada di

e-channel bank bjb.

d. Penerapan Manajemen Risiko, Pelaksana Kepatuhan dan Hukum

1) Meningkatkan kesadaran dan pemahaman Unit Kerja di lingkungan

organisasi bank bjb terhadap mitigasi risiko, khususnya risiko hukum

dalam pelaksanaan kegiatan operasional perbankan

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 73

2) Berperan aktif dalam mewujudkan implementasi prinsip – prinsip tata

kelola perusahaan, baik secara individual maupun konglomerasi

perusahaan

3) Melaksanakan fungsi ex ante dan menumbuhkan budaya kepatuhan

melalui pengkajian kebijakan/ketentuan dan prosedur secara sistematis,

independen dan tepat guna

4) Melaksanakan implementasi risk appetite statement dan penjabarannya

ke dalam risk tolerance/limit

e. Peningkatan Kinerja Anak Perusahaan

1) Meningkatkan kinerja anak perusahaan dan non anak perusahaan

melalui sinergi bisnis berdasarkan karakteristik dan potensi bisnis yang

ada pada masing – masing perusahaan

2) Melakukan penyusunan kerangka dan implementasi pengawasan tata

kelola terintegrasi dalam konglomerasi keuangan

3) Meningkatkan pertumbuhan anorganik melalui pelaksanaan penyertaan

modal kepada investee maupun calon investee

f. Peningkatan Peran Sistem Pengawasan Internal

1) Berperan dalam upaya peningkatan pelaksanaan sistem pengendalian

internal terhadap kegiatan operasional dan teknologi informasi bank,

perusahaan anak yang berelasi dalam konglomerasi keuangan

2) Menumbuhan anti fraud awareness dalam kegiatan operasional bank

g. Pengendalian Keuangan, Operasional, Layanan dan General Affairs

1) Memberikan layanan perbankan yang menjadikan prioritas pilihan

masyarakat di Indonesia serta menjadi partner utama Pemerintah

Daerah dalam pengelolaan keuangannya;

2) Berkontribusi dan berpartisipasi dalam pengembangan perekonomian

daerah di Indonesia;

3) Penerapan four eyes principles dalam pengendalian biaya yang

terintegrasi dengan rencana bisnis bank;

4) Optimalisasi analisa bidang keuangan dalam pencapaian bisnis

perusahaan;

5) Penguatan serta perluasan jaringan kantor di seluruh wilayah layanan

selaras dengan peningkatan kualitas infrastruktur jaringan kantor yang

didukung oleh implementasi teknologi perbankan terkini;

6) Peningkatan layanan operasional melalui pengembangan aplikasi bjb

CALM (Cash Liquidity Management) dan otomasi sistem settlement yang

terintegrasi dan mampu meminimalisir terjadinya data invalid untuk

mendukung bisnis;

7) Meningkatkan kepuasan dan loyalitas nasabah melalui pengembangan

program customer care yang terintegrasi sehingga dapat mengukur

kinerja layanan frontliner;

8) End to end procurement dengan optimum output oriented (SLA proses

pengadaan dengan output yang optimal);

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 74

9) Mendukung aktivitas operasional bank dengan menjalankan proses

kelogistikan yang mengacu pada four eyes principles dan konsep supply

chain management for banking dengan baik dan transparan.

h. Hubungan dengan stakeholder

1) Memberikan layanan perbankan yang menjadikan prioritas pilihan

masyarakat serta menjadi partner utama Pemerintah Daerah dalam

pengelolaan keuangannya;

2) Berkontribusi dan berpartisipasi dalam pengembangan perekonomian

daerah di Indonesia;

3) Memberikan nilai ekonomis dan manfaat yang berkelanjutan bagi

stakeholders.

B.9 Penyediaan Dana Kepada Pihak Terkait

Penyediaan dana kepada pihak terkait (related party) dan penyediaan dana besar

(large exposure), posisi pada akhir tahun 2018, adalah sebagai berikut:

No Penyediaan Dana Jumlah

Debitur Nominal (Rp)

1. Kepada Pihak Terkait 1 110,690,499

2. Kepada Debitur Inti :

a. Individu

b. Grup

14

11

4,075,315,659,939

2,517,530,242,210

B.10 Penyimpangan Internal (Intern Fraud)

Jumlah penyimpangan internal pada Bank yang terjadi sepanjang tahun 2018 :

Internal Fraud

(Dalam 1 tahun)

Jumlah Kasus yang dilakukan oleh

Anggota Dewan

Komisaris dan Anggota

Direksi

Pegawai tetap Pegawai tidak Tetap

Tahun

Sebelumnya

Tahun

berjalan

Tahun

Sebelumnya

Tahun

berjalan

Tahun

Sebelumnya

Tahun

berjalan

Total Fraud - - 10 17 - -

Telah Diselesaikan - - 8 15 - -

Dalam Proses Penyelesaian

di Internal Bank - - - 2 - -

Belum diupayakan

Penyelesaian - - - - - -

Telah ditindaklanjuti

melalui proses hukum - - 2 - - -

Jumlah kasus fraud yang telah diselesaikan melalui proses internal adalah sebanyak 18

(delapan belas) kasus. Daftar diatas merupakan kasus fraud yang berpotensi

merugikan Bank lebih dari Rp 100.000.000,- (seratus juta rupiah). Bank telah

meningkatkan fungsi reward dan punishment terhadap proses bisnis yang terjadi

karena fraud, guna meningkatkan fungsi SKAI, kedisiplinan pegawai serta kualitas

proses bisnis.

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 75

B.11 Permasalahan Hukum

Permasalahan Hukum Jumlah

Perdata Pidana

Telah selesai (telah mempunyai kekuatan hukum yang tetap) 22 Nihil

Dalam proses penyelesaian 15 18

T o t a l 37 18

Terkait permasalahan hukum yang dihadapi, Bank telah membentuk Divisi Hukum

dengan fungsi untuk melaksanakan pendampingan terhadap penyelesaian

permasalahan hukum baik pidana maupun perdata seperti proses mediasi maupun

pendampingan di pengadilan.

B.12 TRANSAKSI YANG MEMILIKI BENTURAN KEPENTINGAN

Ketentuan mengenai benturan kepentingan telah di atur dalam :

1. Surat Keputusan Direksi nomor 1217/SK/DIR-KP/2015 tanggal 28 September 2015

tentang Pedoman Benturan Kepentingan

2. Surat Keputusan Direksi nomor 519/SK/DIR-CS/2011 tanggal 20 September 2011

tentang Pedoman Kerja Direksi,

3. Surat Keputusan Dewan Komisaris nomor 07/SK/DK/2016 tanggal 14 Oktober

2016 tentang Pedoman dan Tata Tertib Kerja Dewan Komisaris

Selama tahun 2018, tidak terdapat transaksi yang mengandung benturan kepentingan

di dalam kegiatan usaha bank.

B.13 Buy Back Saham dan/atau Buy Back Obligasi Bank

Pada tahun 2018, Bank tidak melakukan transaksi buy back atas saham, begitu pula

Bank tidak melakukan kegiatan buy back atas obligasi yang telah diterbitkan.

B.14 Pemberian Dana Untuk Kegiatan Sosial

Sebagai bentuk tanggung jawab sosial perusahaan, sepanjang tahun 2018 Bank telah

menyalurkan dana CSR (Corporate Social Responsibility) sebesar Rp. 116.480.584.177,-

(Seratus enam belas miliar empat ratus delapan puluh juta lima ratus delapan puluh

empat ribu seratus tujuh puluh tujuh) yang terserap di berbagai kegiatan meliputi

kegiatan bidang prasarana dan sarana umum yaitu sebanyak 22,78% atau sebesar Rp

26.5 miliar, bidang sosial kemasyarakatan yaitu sebanyak 30,44% atau sebesar Rp

35,46 miliar, bidang keagamaan yaitu sebanyak 17,84% atau sebesar Rp 20.77 miliar,

bidang kesehatan yaitu sebanyak 5,47% atau sebesar Rp 6.37 miliar, dan bidang

pendidikan yaitu sebanyak 23,46% atau sebesar Rp 27.32 miliar. Adapun penyaluran

dana CSR yang telah dilaksanakan, antara lain meliputi:

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 76

No Kegiatan Rincian Kegiatan Nominal (Rp)

1 Bidang Prasarana dan

Sarana Umum

Pembangunan infrastruktur (jalan, jembatan)

Pembangunan shelter pedagang kaki lima

Penghijauan

Peningkatan/ perbaikan sarana/ fasilitas olahraga

Pengecatan lingkungan

Pembangunan saluran pembuangan air limbah

Bantuan sarana dan prasarana pengelolaan sampah dan

kebersihan

Pembangunan/ perbaikan sarana dan prasarana umum

lainnya

26.537.407.253

2 Bidang Sosial

Kemasyarakatan

Pembangunan/ renovasi rumah tidak layak huni

Bantuan bagi korban bencana (banjir, longsor, gempa,

tsunami)

Pengembangan sarana prasarana panti sosial

rehabilitasi mental dan korban NAPZA

Nikah massal

Bantuan alat bantu penyandang disabilitas

Pelatihan kewirausahaan

Bantuan modal dan sarana peningkatan usaha

Industri kreatif

Pemberdayaan/ Budidaya

35.460.687.968

3 Bidang Keagamaan Pembangunan/ renovasi prasarana ibadah

Peningkatan sarana/ fasilitas ibadah

Kegiatan keagamaan

20.778.845.400

4 Bidang Kesehatan Pemeriksaan kesehatan

Penyuluhan kesehatan

Donor darah

Khitanan massal

Bantuan jaminan kesehatan

Operasi katarak

Bantuan ambulance

Perbaikan/ pembangunan MCK/ toilet dan sumber air

bersih

Pembangunan/ renovasi posyandu dan tumbuh

kembang anak

6.375.329.500

5 Bidang Pendidikan Pembangunan/ perbaikan sarana prasarana pendidikan

(ruang kelas, asrama, aula, lapangan olahraga,

perpustakaan, laboratorium)

Pengadaan perlengkapan sekolah (komputer,

meubelair, buku, seragam)

Pelatihan/ workshop/ sosialisasi/ edukasi

Bantuan peralatan dan pagelaran seni budaya

27.328.314.056

B.15 REMUNERASI

Remunerasi tidak dapat dipisahkan dari kebijakan dalam suatu perusahaan, karena

dilatarbelakangi oleh kesadaran serta komitmen manajemen dalam mewujudkan tata

kelola perusahaan yang baik. Bank telah menerapkan kebijakan sistem remunerasi

sebagaimana ditetapkan melalui Surat Keputusan Direksi nomor 0168/SK/DIR-

HC/2018 tanggal 1 Maret 2018 tentang Revisi atas Surat Keputusan Direksi PT.

Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten, Tbk., nomor 0180/SK/DIR-

HC/ 2017 tanggal 1 Maret 2017 tentang Pedoman Pengelolaan Penghasilan dan

Fasilitas Kepegawaian serta Surat Keputusan Direksi nomor 1500/SK/DIR-CS/2018

tanggal 14 Desember 2018 tentang Pedoman Pengelolaan Penghasilan, Tunjangan dan

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 77

Fasilitas, Bagi Dewan Komisaris dan Direksi PT. Bank Pembangunan Daerah Jawa

Barat dan Banten, Tbk. yang berpedoman pada konsep Merit System. Bank juga selalu

memastikan telah mentaati seluruh aturan yang berlaku yang terkait dengan sistem

remunerasi.

1. Kebijakan Remunerasi

a. Tinjauan mengenai latar belakang dan tujuan kebijakan Remunerasi.

Kebijakan remunerasi yang bersifat tetap paling sedikit memperhatikan

skala usaha, kompleksitas usaha, peer group, tingkat inflasi, kondisi dan

kemampuan keuangan serta tidak bertentangan dengan peraturan

perundang-undangan. Khusus remunerasi yang bersifat variabel, pemberian

remunerasi juga memperhatikan faktor risiko dalam kegiatan usaha

Perseroan, yaitu risiko kredit, risiko pasar, risiko

likuiditas, risiko operasional, risiko hukum, risiko reputasi, risiko strategik

dan risiko kepatuhan.

b. Pelaksanaan kaji ulang atas kebijakan Remunerasi pada tahun sebelumnya,

beserta perbaikannya

Perbaikan atas kaji ulang kebijakan remunerasi yaitu menyesuaikan dengan

ketentuan di Peraturan OJK nomor 45/ POJK.03/2015 tentang Penerapan

Tata Kelola dalam Pemberian Remunerasi bagi Bank Umum.

Melengkapi kebijakan remunerasi Direksi dan Dewan Komisaris sebelumnya

yang ditetapkan melalui Surat Keputusan Direksi nomor 277/SK/DIR-

CS/2016 tanggal 30 Maret 2016 tentang Pedoman Pengelolaan,

Tunjangan dan Fasilitas Bagi Anggota Dewan Komisaris dan Direksi,

telah dikeluarkan Surat Keputusan Direksi nomor 1500/SK/DIR-CS/2018

tanggal 14 Desember 2018 tentang Pedoman Pengelolaan Penghasilan,

Tunjangan dan Fasilitas, Bagi Dewan Komisaris dan Direksi PT. Bank

Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten, Tbk.

c. Mekanisme untuk memastikan bahwa Remunerasi bagi Pegawai di unit

kontrol bersifat independen dari unit kerja yang diawasinya

Penilaian kinerja di unit kontrol tidak dikaitkan dengan pencapaian target

bisnis/kinerja dari unit kerja yang diawasinya, hal ini dipastikan melalui 2

(dua) cara yaitu :

1) Pemisahan struktur organisasi unit kontrol agar independen.

2) Untuk persetujuan penetapan sasaran bisnis harus melalui persetujuan

atasan langsung dan atasan dari atasan langsung.

d. Konsultan ekstern dan tugas konsultan terkait kebijakan Remunerasi

Bank telah menjalin kerja sama dengan konsultan Willis Tower Watson

dalam rangka keikutsertaan dalam survey remunerasi, serta dalam

penyusunan kebijakan sesuai Peraturan OJK nomor 45/ POJK.03/2015

tentang Penerapan Tata Kelola dalam Pemberian Remunerasi bagi Bank

Umum, dengan cakupan pekerjaan :

1) Total Compensation Survey;

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 78

2) Tahap penyusunan sesuai POJK 45/POJK.03/2015 : Gap Analysis,

indentifikasi Material Risk Takers (MRT), Long Term incentive (LTi),

Competitive Analysis - Cash dan Competitive Analysis - Benefit.

2. Remunerasi dikaitkan dengan risiko

a. Jenis risiko utama (keyrisk) yang digunakan dalam menerapkan

Remunerasi.

Risiko utama Perseroan di saat ini adalah Risiko Kredit.

b. Kriteria untuk menentukan jenis risiko utama, termasuk untuk risiko

yang sulit diukur.

Jenis transaksi dan bisnis yang paling signifikan dalam menghasilkan profit

dan keputusan yang diambil diberikan untuk suatu keputusan bisnis yang

berdampak besar pada bisnis Perseroan

c. Dampak penetapan jenis risiko utama terhadap kebijakan

Remunerasi yang Bersifat Variabel.

Dengan adanya penetapan jenis risiko utama akan berdampak ke penentuan

KPI dan berdampak pada pemberian remunerasi yang bersifat variabel.

d. Perubahan penentuan jenis risiko utama dibandingkan dengan tahun

lalu beserta alasannya, apabila ada

Belum ada perubahan jika dibandingkan tahun lalu.

3. Pengukuran kinerja dikaitkan dengan Remunerasi

a. Tinjauan mengenai kebijakan Remunerasi yang dikaitkan dengan

penilaian kinerja.

Indikator penetapan remunerasi anggota Direksi antara lain sebagai berikut :

1) Prestasi kerja masing-masing individual anggota Direksi;

2) Kinerja keuangan Perseroan;

3) Benchmark industri;

4) Risiko yang mungkin timbul di kemudian hari sehingga menyebabkan

kerugian bagi Perseroan.

b. Indikator penetapan remunerasi Pegawai antara lain sebagai berikut :

1) Prestasi kerja masing-masing Pegawai;

2) Prestasi Unit Kerja masing-masing Pegawai;

3) Kinerja keuangan Perseroan; dan

4) Benchmark industri;

c. Metode dalam mengaitkan Remunerasi individu dengan kinerja

Perseroan, kinerja unit kerja dan kinerja individu.

Kinerja Perseroan akan memengaruhi penentuan besarnya remunerasi

khususnya yang bersifat variabel, serta kinerja individu dan kinerja unit kerja

dilakukan review setiap 3 (tiga) bulan sekali maupun 1 (satu) tahun sekali .

Hasil penilaian kinerja individu dan unit kerja tersebut menjadi dasar bagi

perusahaan memberikan apresiasi dalam bentuk bonus, promosi grade/

jabatan, dan kenaikan gaji tahunan.

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 79

d. Uraian mengenai metode yang digunakan Perseroan untuk

menyatakan bahwa kinerja yang disepakati tidak dapat tercapai

sehingga perlu dilakukan penyesuaian atas Remunerasi serta

besarnya penyesuaian Remunerasi jika kondisi tersebut terjadi.

Pengukuran kinerja berdasarkan kinerja yang disepakati di awal tahun.

Pemberian bonus berdasarkan penilaian kinerja individu dimana

penentuannya sudah ditetapkan berdasarkan Surat Keputusan dan Surat

Edaran.

4. Penyesuaian Remunerasi dikaitkan dengan Kinerja dan Risiko

a. Kebijakan mengenai Remunerasi yang Bersifat Variabel yang

ditangguhkan, besarannya dan kriteria untuk menetapkan besaran

tersebut.

Remunerasi yang bersifat variabel sebagaimana ketentuan di Peraturan OJK

nomor 45/ POJK.03/2015 tentang Penerapan Tata Kelola dalam Pemberian

Remunerasi bagi Bank Umum, dapat diberikan dalam bentuk Tunai

dan/atau Saham.

Selain hal tersebut, Bank wajib menetapkan pihak yang menjadi Material Risk

Takers (MRT). Selanjutnya kepada pihak yang menjadi MRT, pemberian

remunerasi variabelnya wajib ditangguhkan Bank sebesar persentase

tertentu.

Bank telah menetapkan yang menjadi MRT adalah seluruh Direksi. Tantiem

untuk MRT diberikan dengan proporsi sebagai berikut :

1) 90% tunai dan diberikan secara langsung;

2) 10% ditangguhkan sebagai Long Term incentive (LTI), terdiri dari :

a) 5% dalam bentuk tunai; dan

b) 5% dalam bentuk saham.

b. Kebijakan Perseroan mengenai Remunerasi yang Bersifat Variabel

yang ditangguhkan yang ditunda pembayarannya (Malus) atau ditarik

kembali dalam hal sudah dibayarkan(Clawback).

Dalam kondisi tertentu, tantiem yang telah dibayarkan bagi Material Risk

Takers (MRT) dalam bentuk tunai maupun saham dapat ditunda

pembayarannya.

5. Penyesuaian Remunerasi dikaitkan dengan Kinerja dan Risiko

a. Kebijakan pembayaran (vesting) atas penangguhan yang dilakukan

antara lain jangka waktu pembayaran.

Jangka waktu penangguhan yaitu 3 (tiga) tahun sejak pertamakali

remunerasi yang bersifat variabel dibayarkan.

b. Pengungkapan faktor yang menentukan perbedaan Remunerasi yang

Bersifat Variabel yang ditangguhkan di antara Pegawai atau kelompok

Pegawai.

Jangka waktu penangguhan berlaku sama untuk seluruh MRT.

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 80

6. Paket Remunerasi dan fasilitas yang diterima oleh Direksi dan Dewan

Komisaris mencakup struktur Remunerasi dan rincian jumlah nominal.

Paket Remunerasi dan fasilitas yang diterima oleh Direksi dan Dewan Komisaris

mencakup struktur Remunerasi dan rincian jumlah nominal, sebagaimana dalam

tabel di bawah ini :

Dewan Komisaris

Jenis Remunerasi dan Fasilitas Lain

Jumlah yang Diterima Dewan Komisaris dalam 1

Tahun

Orang Jumlah (dalam Juta Rupiah)

Remunerasi (gaji, tunjangan rutin, tantiem,

dan fasilitas lainnya dalam bentuk non

natura)

5 37.184

Fasilitas lain dalam bentuk natura

(perumahan, transport, asuransi dan

sebagainya) yang: dapat dimiliki dan tidak

dapat dimiliki

- -

Total 5 37.184

Direksi

Jenis Remunerasi dan Fasilitas Lain Jumlah yang Diterima Direksi dalam 1 Tahun

Orang Jumlah (dalam Juta Rupiah)

Remunerasi (gaji, tunjangan rutin, tantiem,

dan fasilitas lainnya dalam bentuk non

natura)

8 121,856

Fasulitas lain dalam bentuk natura

(perumahan, transport, asuransi dan

sebagainya) yang dapat dimiliki tidak dapat

dimiliki

- -

Total 8 121,856

Keterangan : Termasuk Direksi yang berhenti menjabat di tahun 2017

7. Paket remunerasi yang dikelompokkan dalam tingkat penghasilan yang

diterima anggota Direksi dalam 1 tahun.

Paket Remunerasi yang dikelompokkan dalam tingkat penghasilan yang diterima

oleh Direksi dan anggota Dewan Komisaris dalam 1 (satu) tahun, sebagaimana

dalam tabel di bawah ini: Jumlah Remunerasi per orang

dalam 1 (satu) tahun Jumlah Direksi

Jumlah Dewan

Komisaris

Di atas Rp 2 Milyar 8 5

Di atas Rp 1 Milyar – Rp 2 Milyar - -

Di atas Rp 500 Juta – Rp 1 Milyar - -

Rp 500 Juta ke bawah - -

8. Remunerasi yang Bersifat Variabel

Pemberian remunerasi dalam bentuk variabel dikaitkan dengan pencapaian

target tertentu serta dengan mempertimbangkan risiko yang bisa terjadi di

kemudian hari terdiri dari insentif untuk kelompok pekerjaan berbasis insentif

dan bonus kinerja untuk kelompok pekerjaan lainnya.

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 81

Keputusan terkait pemberian remunerasi yang bersifat variabel merupakan hak

penuh institusi yang diambil dengan mempertimbangkan kinerja Bank secara

keseluruhan, kinerja unit kerja terkait, kinerja individu dan potensi risiko yang

bisa terjadi pada waktu yang akan datang.

9. Shares option yang dimiliki Direksi, Dewan Komisaris dan Pejabat

Eksekutif

Tidak ada shares option untuk Direksi, Dewan Komisaris dan/atau Pejabat Eksekutif selama tahun 2018.

10. Rasio gaji tertinggi dan terendah

Terkait dengan remunerasi, Bank senantiasa berupaya agar tidak terjadi gap

remunerasi terlalu tinggi. Rasio gaji tertinggi dan terendah selama 2018 adalah

sebagai berikut:

Uraian Rasio

Gaji pegawai tertinggi dan terendah 12,74:1

Gaji Direksi tertinggi dan terendah 1,25:1

Gaji Komisaris tertinggi dan terendah 1,25:1

Gaji Direksi tertinggi dan Pegawai Tertinggi 2,89:1

11. Jumlah Direksi, Dewan Komisaris dan Pegawai yang menerima

remunerasi yang bersifat variabel selama 1 (satu) tahun dan total nominal.

Jumlah Direksi, Dewan Komisaris dan Pegawai yang menerima remunerasi yang

bersifat variabel selama 1 (satu) tahun dan total nominal adalah sebagai berikut :

Remunerasi yang Bersifat Variable

Jumlah Diterima dalam 1 (satu) tahun

Pegawai

Orang Juta Rp

Total 7665 662.656

12. Jabatan dan jumlah pihak yang menjadi MRT

a. Direktur Utama.

b. Seluruh Direksi.

Total seluruh MRT : 6 orang.

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 82

13. Jumlah pegawai yang terkena pemutusan hubungan kerja dan total

nominal pesangon yang dibayarkan

Adapun jumlah pegawai yang terkena pemutusan hubungan kerja dan total

nominal pesangon yang dibayarkan sebagaimana dalam tabel di bawah ini : Jumlah nominal pesangon yang dibayarkan per Orang

dalam 1 (satu) Tahun Jumlah Pegawai

Di atas Rp. 1 Miliar Nihil

Di atas Rp. 500 juta s.d. Rp. 1 Miliar Nihil

Rp. 500 juta ke bawah Nihil

Ket:

Berdasarkan penjelasan Pasal 28 huruf o POJK 45/POJK.03/2015 tentang Penerapan Tata

Kelola Dalam Pemberian Remunerasi Bagi Bank Umum yang dimaksud dengan “pemutusan

hubungan kerja adalah pemutusan hubungan kerja yang terjadi bukan karena permintaan

dari Direksi, Dewan Komisaris, dan/atau Pegawai yang bersangkutan namun karena adanya

kebijakan Bank seperti adanya merger, konsolidasi, akuisisi atau perampingan struktur

organisasi. Tidak termasuk dalam pengertian pemutusan hubungan kerja pada ayat ini

adalah pemutusan hubungan kerja yang disebabkan karena pelanggaran ketentuan atau

fraud.

14. Jumlah total Remunerasi yang Bersifat Variabel yang ditangguhkan, yang

terdiri dari tunai dan/atau saham atau instrumen yang berbasis saham

yang diterbitkan Bank

Tidak ada Remunerasi yang Bersifat Variabel yang ditangguhkan baik tunai

dan/atau saham atau Instrumen yang berbasis saham yang diterbitkan Bank.

15. Jumlah total Remunerasi yang Bersifat Variabel yang ditangguhkan yang

dibayarkan selama 1 (satu) tahun

Tidak ada Remunerasi yang Bersifat Variabel selama (satu) tahun yang

ditangguhkan.

16. Rincian jumlah Remunerasi yang diberikan dalam 1 (satu) tahun untuk

MRT

Tidak ada.

17. Informasi Kuantitatif Mengenai Remunerasi Variabel untuk MRT

Tidak ada.

18. Remunerasi yang telah dibayarkan kepada anggota Komite Remunerasi

selama 1 (satu) tahun.

Tidak ada remunerasi yang dibayarkan kepada anggota Komite Remunerasi dan

Nominasi selain yang dibayarkan setiap bulan sebagai Komisaris Independen

atau Pejabat Eksekutif.

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 83

C. Kesimpulan Umum Hasil Penilaian Mandiri (Self Assessment)

Pelaksanaan Good Corporate Governance Bank Tahun 2018

Hasil Penilaian Sendiri (Self Assessment) Pelaksanaan GCG

Individual

Peringkat Definisi Peringkat

2

Mencerminkan manajemen Bank telah melakukan

penerapan Tata Kelola yang secara umum baik. Hal ini

tercermin dari pemenuhan yang memadai atas prinsip Tata

Kelola. Dalam hal terdapat kelemahan penerapan prinsip

Tata Kelola, secara umum kelemahan tersebut kurang

signifikan dan dapat diselesaikan dengan tindakan normal

oleh manajemen Bank.

Analisis

Kesimpulan:

Berdasarkan analisis terhadap seluruh kriteria/indikator penilaian tersebut di atas,

disimpulkan bahwa :

a. Governance Structure

Dewan Komisaris telah memiliki kemampuan, kompetensi serta integritas

yang diperlukan dalam melaksanakan fungsi pengawasan serta telah

menyelenggarakan fungsi pengawasan dengan baik. Hal tersebut dapat

dilihat dari telah ditetapkannya aturan-aturan untuk dipergunakan dalam

rangka pelaksaan fungsi pengawasan serta pembentukan komite-komite

dan program kerja yang akan dijalankannya untuk menunjang pelaksanaan

tugas Dewan Komisaris.

Direksi telah membentuk komite-komite yang dapat menunjang

pelaksanaan tugas dan tanggung jawab Direksi serta menetapkan Rencana

Bisnis Bank secara realistis, komprehensif dan terukur (achievable) dengan

memperhatikan peluang bisnis dan kekuatan yang dimiliki oleh bank bjb

serta mengidentifikasikan kelemahan dan ancaman yang ada.

Satuan Kerja Audit Internal, Satuan Kerja Kepatuhan dan Satuan Kerja

Manajemen Risiko telah melaksanakan fungsi pengendalian internal sesuai

dengan ketentuan yang berlaku diantaranya melalui penetapan Standar

Pelaksanaan Fungsi Audit Intern Bank (SPFAIB), penetapan kertas kerja

maupun aplikasi yang dapat menumbuhkan budaya kepatuhan serta

penetapan risk appettite statement

Dalam rangka peningkatan bisnis proses pada kegiatan usaha yang

dijalankan oleh bank bjb, Direksi telah melakukan penyesuaian struktur

organisasi yang sesuai dengan kompleksitas usaha bank, menetapkan

ketentuan-ketentuan internal serta mempersiapkan sumber daya manusia

yang kompeten.

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 84

Dewan Komisaris dan Direksi terus melaksanakan koordinasi bersama

dengan Otoritas Jasa Keuangan sebagai tindak lanjut atas hasil RUPS Luar

Biasa yang diselenggarakan pada 11 Desember 2018 dimana terdapat

perubahan pengurus yang mengakibatkan tidak terpenuhinya jumlah

Dewan Komisaris serta perangkapan fungsi oleh Direktur Kepatuhan dan

Manajemen Risiko.

b. Governance Process

Pelaksanaan fungsi pengawasan oleh Dewan Komisaris telah dilakukan

secara independen melalui mekanisme rapat Dewan Komisaris, rapat

komite-komite yang berada di bawah Dewan Komisaris maupun rapat

gabungan Dewan Komisaris dan Direksi yang penyelenggaraanya

disesuaikan dengan kebutuhan bank bjb dan seluruh hasil rapat telah

didokumentasikan dengan baik.

Direksi telah melaksanakan fungsi pengurusan bank bjb sesuai dengan

kewenangan dan tanggung jawabnya dimana setiap proses pengambilan

keputusan selalu mengedepankan prinsip kehati-hatian. Direksi juga telah

melaksanakan pemantauan terhadap jalannya kegiatan usaha bank bjb

melalui evaluasi pelaksaan Rencana Bisnis Bank yang diselenggarakan

secara berkala.

Dalam rangka pemenuhan kewajiban kepada para pemangku kepentingan

Direksi telah menyusun laporan-laporan yang berkaitan dengan informasi

keuangan maupun non-keuangan untuk disampaikan kepada para

pemangku kepentingan sesuai dengan kapasitasnya masing-masing.

Sebagai upaya dalam meningkatkan fungsi pengendalian internal, (Satuan

Kerja Pengendalian Internal) Satuan Kerja Audit Internal, Satuan Kerja

Kepatuhan dan Satuan Kerja Manajemen Risiko telah melaksanakan

berbagai macam upaya sesuai dengan ruang lingkupnya masing-masing

serta melaksanakan rapat koordinasi antara Satuan Kerja Pengendalian

Internal tersebut.

Direksi telah menindaklanjuti temuan dan rekomendasi atas hasil

pemeriksaan Satuan Kerja Audit Internal, hasil pengawasan otoritas yang

berwenang serta auditor eksternal dimana auditor eksternal yang ditunjuk,

mampu bekerja secara independen, memenuhi standar profesional akuntan

publik serta ruang lingkup audit yang ditetapkan;

Perlu dilakukan peningkatan pengawasan terhadap pemenuhan

pemantauan komitmen antara unit kerja terkait sehingga seluruh

komitmen atas hasil pemeriksanaan Otoritas Jasa Keuangan dapat

diselesaikan secara tepat waktu.

Laporan Pelaksanaan Tata Kelola bank bjb Tahun 2018 85

c. Governance Outcome

Dewan Komisaris beserta komite-komite yang terdapat di bawahnya telah

melaksanakan fungsi pengawasan dengan baik melalui penyampaian

arahan dan rekomendasi kepada Direksi.

Direksi telah melaksanakan fungsi pengurusan sesuai dengan Rencana

Bisnis Bank yang telah disusun serta telah mempertanggungjawabkan

seluruh pelaksanaan tugas dan tanggung jawabnya kepada RUPS.

Direksi telah melaksanakan keterbukaan informasi melalui penyampaian

laporan-laporan kepada para pemangku kepentingan sesuai dengan

kapasitasnya masing-masing.

Seluruh progress pemenuhan komitmen atas hasil pemeriksanaan Otoritas

Jasa Keuangan selalu disampaikan secara berkala untuk dapat

meminimalisir terjadinya temuan yang dijadwalkan ulang.

Bandung, 25 April 2019

PT. BANK PEMBANGUNAN DAERAH JAWA BARAT DAN BANTEN, Tbk.

Yayat Sutaryat - Muhadi Agus Mulyana Komisaris Independen Komisaris Direktur Kepatuhan dan Manajemen Risiko