bagaimana melihat tindakan tuhan dalam hidup

5
Bagaimana melihat tindakan Tuhan dalam hidup kita? Baptisan Roh Kudus Tujuan Hidup Orang Percaya Bacaan Alkitab: (Fil 3:12-16 Nats : Fil 3:14 (TB) “Dan berlari-lari kepada tujuan untuk memperoleh hadiah, yaitu panggilan sorgawi dari Allah dalam Kristus Yesus”. (Bandingkan Ibrani 3:1) Pendahuluan: Dalam ayat Firman Tuhan diatas, Rasul Paulus mengungkapkan tujuan hidup orang percaya melalui perkataannya yang diilhami dari pengalamannya secara pribadi kepada jemaat di Filipi. Bahwa hidup kita akan berarti dan Roh kita akan menyala-nyala dalam melayani Tuhan, jika kita tahu tujuan hidup kita. Dalam satu perlombaan, akan ditentukan tujuan akhir dari perlombaan dimana seseorang akan mempunyai suatu tujuan dalam mengikuti perlombaan dan pada akhirnya mereka akan sampai pada tujuan dari perlombaan tersebut. Itulah yang memotivasi seseorang mengikuti

Upload: nukenkogoya

Post on 31-Jul-2015

22 views

Category:

Devices & Hardware


6 download

TRANSCRIPT

Page 1: Bagaimana melihat tindakan tuhan dalam hidup

Bagaimana melihat tindakan Tuhan dalam hidup kita?

Baptisan Roh Kudus

Tujuan Hidup Orang Percaya

Bacaan Alkitab: (Fil 3:12-16

Nats : Fil 3:14 (TB)

“Dan berlari-lari kepada tujuan untuk memperoleh hadiah, yaitu panggilan sorgawi dari Allah dalam Kristus Yesus”. (Bandingkan Ibrani 3:1)

Pendahuluan:

Dalam ayat Firman Tuhan diatas, Rasul Paulus mengungkapkan tujuan hidup orang percaya melalui perkataannya yang diilhami dari pengalamannya secara pribadi kepada jemaat di Filipi. Bahwa hidup kita akan berarti dan Roh kita akan menyala-nyala dalam melayani Tuhan, jika kita tahu tujuan hidup kita.

Dalam satu perlombaan, akan ditentukan tujuan akhir dari perlombaan dimana seseorang akan mempunyai suatu tujuan dalam mengikuti perlombaan dan pada akhirnya mereka akan sampai pada tujuan dari perlombaan tersebut. Itulah yang memotivasi seseorang mengikuti suatu perlombaan, saya yakin tanpa tujuan yang jelas maka perlombaan itu tidak akan ada artinya apa-apa. Saudara, begitu juga dengan kita sebagai orang percaya “yang sudah

Page 2: Bagaimana melihat tindakan tuhan dalam hidup

mengaku dan beriman kepada Tuhan Yesus Kristus” kita perlu mempunyai tujuan hidup.

1Kor. 9:26 Sebab itu aku tidak berlari tanpa tujuan dan aku bukan petinju yang sembarangan saja memukul.

Bandingkan:

1Tim. 1:6 Tetapi ada orang yang tidak sampai pada tujuan itu dan yang sesat dalam omongan yang sia-sia.

Isi/Pesan:

Apa tujuan hidup orang percaya?

1. Menjadi serupa dengan Tuhan Yesus Kristus (Fil 3:10, 1 Yoh 2:6)

2. Mempergunakan panggilan Allah didalam kita (Fil 3:7)

3. Mengejar Pahala (Fil 3:12)

Bagaimana caranya kita mencapai tujuan hidup kita?

1. Mengutamakan Tuhan Yesus diatas segalanya (Fil 3:4-8, Yoh 3:31)

2. Tidak menganggap diri sempurna (Fil 3:9,12a)3. Tidak membiarkan masalah menghambat

langkah iman kita (Fil 3:13)4. Berpikir positif (Fil 3:15-16)

Mengapa kita harus memiliki tujuan hidup?

1. Karena Allah menghendakinya (1 Yoh 2:17)2. Karena sesama kita menghendakinya

Page 3: Bagaimana melihat tindakan tuhan dalam hidup

1. Keluarga (1 Raj 11:38)2. Gereja (1 Kor 15:58)3. Masyarakat (Yoh 3:15)4. Dunia (Yoh 3:16, Maz 33:8)5. Usia kita singkat mendesak kita untuk

melakukannya (Ams 10:27, Maz 90:10)

Kesimpulan:

Saudara, tujuan hidup orang percaya adalah memenuhi panggilan Allah sepenuhnya untuk kemulian nama Tuhan karena Dia menghendaki kita untuk sampai pada akhir dari kehidupan dan memperoleh mahkota yang kekal bersama-sama dengan Dia yang telah dijanjikan Tuhan bagi kita umat yang percaya kepadaNya disamping itu, tidak hanya itu saja Dia juga ingin kita menjadi terang diantara orang disekitar kita dan menyampaikan kebenaran dan keselamatan kepada seluruh umat dibumi untuk mempunyai tujuan yang sama dengan kita, bagaimana caranya? Alkitab mengajarkan kepada kita beberapa hal yang patut kita laksanakan:

Bahwa diatas segala-galanya kita harus mengutamakan Tuhan, serta tidak menganggap diri kita sempurna dan tidak bercela sehingga kita selalu berserah kepada Dia, memohon petunjuk dari Tuhan dan jangan membiarkan dosa menghambat langkah-langkah kita dalam iman kita kepada Yesus Kristus dengan memikirkan hal-hal positif dan berguna bagi kehidupan kita.

Penutup:

Page 4: Bagaimana melihat tindakan tuhan dalam hidup

Saudara, maukah saudara mempunyai tujuan yang diinginkan Tuhan untuk saudara sebagai umat yang percaya kepadaNya. Ulurkan tangan saudara, gemgamlah Firman Tuhan ini dengan penuh kepercayaan dan penyerahan, biarkan Roh Kudus bekerja atas saudara, dan ijinkan Tuhan menyentuh hati saudara dengan Kasih dan KaruniaNya supaya apa yang sedang saudara hadapi saat ini bisa membentuk saudara kepada sasaran dan tujuan, dimana saudara akan mengalami kemenangan dan kelepasan atas dosa-dosa yang mengikat saudara saat ini.

Terpuji-pujilah nama Tuhan kekal sampai selama-lama.

Tuhan Yesus memberkati saudara. AMIN